108

Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

  • Upload
    others

  • View
    12

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap
Page 2: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

1

KATA PENGANTAR

Direktur Utama LPDB-KUMKM

Alhamdulillah, Segala puji dan syukur kami

panjatkan kehadirat ALLAH SWT, karena pada

hari ini tim kami telah menyelesaikan Laporan

Akuntabilitas dan Kinerja Instansi Pemerintah

(LAKIP), Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

(LPDB-KUMKM) Tahun Anggaran 2018 dengan

tepat waktu sesuai ketentuan yang berlaku. Dalam

LAKIP ini tergambar bagaimana kinerja LPDB-

KUMKM dalam melaksanakan perannya sebagai

Lembaga yang diberikan amanat untuk mengelola

dana bergulir sepanjang tahun 2018. Dimana pada

tahun 2018 ini banyak sekali kejadian luar biasa,

terjadi di dalam lingkungan LPDB-KUMKM.

Pada tahun 2018 manajemen telah melakukan perubahan fundamental dengan

membentuk tim reformasi birokrasi, yang fokusnya antara lain melakukan perubahan

proses bisnis, perbaikan Sumber Daya Manusia, Perubahan Paradigma Penyaluran menjadi

Sukses Penyaluran, Sukses Pemanfaatan dan Sukses Pengembalian, serta perubahan

infrastruktur teknologi informasi untuk mendukung penyaluran. Keseluruhan proses

tersebut hingga saat ini masih terus berlangsung dengan harapan mitra LPDB-KUMKM

merasakan pelayanan yang lebih baik atau apa yang telah di benahi dalam internal LPDB-

KUMKM.

Di samping sebagai dokumen pelaporan satuan kerja pada lingkup Kementerian

Koperasi dan UKM, LAKIP ini juga merupakan sarana evaluasi sekaligus inovasi bagi

seluruh pegawai LPDB-KUMKM baik dari jajaran Direksi, Kepala Divisi, Kepala Bagian

dan Staf dalam melaksanakan tugas-tugas kedepan, khususnya dalam pengambilan

kebijakan strategis guna memenuhi kebutuhan pembiayaan pelaku usaha Koperasi dan

UMKM, serta sekaligus dalam rangka mewujudkan amanat Nawacita Nomor 6 :

Page 3: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

2

“Meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing di pasar internasional sehingga bangsa

Indonesia bisa maju dan bangkit bersama Bangsa-bangsa Asia lainnya”.

Kami manajemen menyadari sepenuhnya dengan dilakukannya reformasi internal

tentu akan berdampak pada kinerja secara keseluruhan LPDB-KUMKM. Karena

Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami

penurunan terhadap target kinerja yang telah ditetapkan, penurunan tersebut terjadi karena

manajemen LPDB-KUMKM.

Sejalan dengan adanya perbaikan tersebut diharapkan LPDB-KUMKM kedepan akan

lebih siap dalam menghadapi tantangan perkembangan industri keuangan, dalam rangka

mendukung program pemerintah untuk menggerakan sektor riil, menumbuhkan wirausaha

baru, menciptakan lapangan kerja, dan mengurangi kemiskinan.

Namun kami sangat menyadari bahwa segala upaya yang telah dilakukan tersebut

masih jauh dari pada cukup, tantangan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi,

kebutuhan akan skema inovatif pembiayaan serta kemudahan akses pembiayaan, saat ini

menjadi kebutuhan dasar dan kebijakan yang mendorong pelaku Koperasi dan UMKM

tersebut masih dinantikan oleh masyarakat.

Dengan Laporan Akuntabilitas dan Kinerja ini diharapkan Inovasi layanan

LPDB-KUMKM kedepan akan lebih inovatif dan efisien, serta dapat bermanfaat bagi

masyarakat khususnya pelaku Koperasi dan UMKM.

Jakarta, Januari 2018

Direktur Utama

Braman Setyo

Jakarta, Januari 2019

Plt. Direktur Utama

Braman Setyo

Draft :

Direktur PU : ……/……

Direktur Keuangan : ……/……

Direktur PBS : ……/……

Direktur Bisnis : ……/……

Direktur UHU : ……/……

Kadiv Perencanaan : ……/……

Page 4: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

3

Page 5: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

4

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR ................................................................................. 1

DAFTAR ISI ................................................................................................ 4

RINGKASAN EKSEKUTIF ....................................................................... 6

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ....................................................................................... 9

B. Isu Aktual Terkait Pembiayaan Bagi Koperasi dan UMKM ................. 11

C. Maksud dan Tujuan ................................................................................ 14

D. Organisasi dan Kepegawaian ................................................................. 14

E. Visi dan Misi .......................................................................................... 32

F. Tugas Pokok LPDB-KUMKM ............................................................... 33

G. Asas Pelayanan LPDB-KUMKM .......................................................... 34

H. Sistematika Penyusunan Laporan Kinerja ............................................. 34

BAB II PERENCANAAN STRATEGIS

A. Rencana Kerja LPDB-KUMKM ........................................................... 37

B. Rencana Kerja Tahunan ........................................................................ 43

C. Rencana Aksi ........................................................................................ 43

D. Perjanjian Kinerja.................................................................................. 46

BAB III AKUNTABILITAS KINERJA

A. Pencapaian Perjanjian Kinerja dengan Direktorat Jenderal

Perbendaharaan Kementerian Keuangan Republik Indonesia ............. 48

B. Pencapaian Perjanjian Kinerja dengan Kementerian Koperasi

dan UKM ............................................................................................... 55

C. Kinerja Keuangan LPDB-KUMKM ..................................................... 59

D. Pelaksanaan Program dan Kegiatan Direktorat Tahun 2018 ................ 67

Page 6: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

5

BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan ........................................................................................... 89

B. Saran ...................................................................................................... 89

LAMPIRAN ................................................................................................ 91

A. Usulan Kontrak Kinerja LPDB-KUMKM TA. 2018 ........................... 92

B. Capaian Kontrak Kinerja LPDB-KUMKM TA. 2018 .......................... 98

C. Usulan Kontrak Kinerja LPDB-KUMKM TA. 2019 ............................ 100

D. Galeri Foto Kegiatan LPDB-KUMKM TA. 2018 ................................ 102

Page 7: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

6

RINGKASAN EKSEKUTIF

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM ini disusun sesuai dengan Peraturan Presiden

Nomor 29 tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah, serta

sesuai dengan perjanjian kinerja yang dilakukan antara LPDB-KUMKM dengan

Kementerian Koperasi dan UKM c.q. Deputi Bidang Pembiayaan selaku Deputi

pembina teknis LPDB-KUMKM.

Seluruh kebijakan yang ditempuh oleh LPDB-KUMKM selama tahun 2018

merupakan lanjutan dari kebijakan tahun 2016 dengan berpedoman pada 7 (tujuh) pilar

Visi LPDB-KUMKM sesuai dengan Peraturan Direksi Nomor: 008/PER/LPDB/2015

Tentang Rencana Strategis Bisnis Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi Dan

Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah Periode 2015-2019, yakni :

1. Mewujudkan kualitas layanan LPDB-KUMKM yang handal, akuntabel,

transparan, tepat waktu, dan berkelanjutan, serta mudah diakses oleh UMKM dan

Koperasi.

2. Mengelola dan mengembangkan dana bergulir KUMKM secara profesional,

akuntabel dan berkelanjutan.

3. Mengembangkan skim pembiayaan yang sesuai dengan kebutuhan KUMKM

dalam rangka perluasan akses permodalan bagi KUMKM.

4. Memberikan pembiayaan kepada lembaga keuangan mikro agar dapat

menyalurkan pinjaman/pembiayaan murah kepada usaha mikro.

5. Melaksanakan pembiayaan usaha kepada KUMKM baik secara langsung maupun

melalui Lembaga Perantara.

6. Mengintegrasikan pengelolaan dana bergulir KUMKM lintas instansi untuk

meningkatkan efektivitas dan akuntabilitas pemberdayaan KUMKM.

7. Mewujudkan program pemerintah di bidang pembiayaan usaha KUMKM dalam

upaya meningkatkan produktivitas dan daya saing ekonomi rakyat, serta

menciptakan lapangan kerja dan pengentasan kemiskinan.

Dengan berdasarkan ketujuh visi tersebut LPDB-KUMKM telah menetapkan

peta strategis tahun 2018 dengan 7 (tujuh) Sasaran Strategis (SS) dan 10 (sepuluh)

Page 8: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

7

IKU (Indikator Kinerja Utama) yang terbagi menjadi dua perjanjian kinerja. Perjanjian

Kinerja LPDB-KUMKM dilakukan kepada 2 (dua) Kementerian sekaligus, yakni

Kementerian Keuangan selaku Kementerian pembina Keuangan BLU dan

Kementerian Koperasi dan UKM selaku Kementerian pembina teknis. Perjanjian

kinerja kepada Kementerian keuangan dijabarkan menjadi 6 (enam) Indikator Kinerja

Utama (IKU). Sedangkan perjanjian kinerja dengan Kementerian Koperasi dan UKM

dijabarkan menjadi 5 (lima) IKU.

Pencapaian SS dari target LPDB-KUMKM adalah sebagai berikut :

1. Dari 7 (tujuh) IKU yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan, terdapat 2 (dua)

IKU yang capaiannya sesuai atau melebihi target (>100%), Yakni : Rasio Piutang

bermasalah (100%) dan Modernisasi pengelolaan BLU (119%). terdapat 2 (dua)

IKU yang capaiannya sebesar >79% (<100%), yakni : Realisasi Proposal yang

disetujui oleh Komite (84,11%) dan Realisasi PNBP yang optimal (86,81%), dan

terdapat 3 (tiga) IKU yang capaiannya dibawah 79%, yakni : Jumlah mitra yang

mendapatkan pembiayaan (0,83%), realisasi penyaluran pinjaman/pembiayaan

(3,63%) dan penyelesaian piutang bermasalah (20,59%).

2. Dari 6 (enam) IKU yang ditetapkan oleh Kementerian Koperasi dan UKM,

terdapat 2 (dua) iku yang pencapaiannya 100% atau lebih, yakni : Terealisasinya

target pendapatan (116,62%) dan Rasio piutang bermasalah (100%). Terdapat

1 (satu) IKU yang realisasinya >79% (<100%), yakni : Terealisasinya proposal

yang disetujui komite. Dan 3 (tiga) IKU yang pencapaiannya <79%, yakni :

Terealisasinya target penyaluran pinjaman/pembiayaan (4,53%), Terealisasinya

belanja operasional minimal 80% (72,12%), dan Penyelesaian piutang bermasalah

(20,59%).

3. Secara keseluruhan terdapat IKU yang harus mendapatkan perhatian oleh Direksi

LPDB-KUMKM, karena pada tahun 2018 pencapaiannya masih di bawah 100%,

IKU tersebut antara lain :

a. Jumlah mitra yang mendapatkan pembiayaan yang targetnya 600 mitra namun

realisasinya hanya 5 mitra (0,83%).

Page 9: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

8

b. Realisasi jumlah Proposal yang disetujui Komite, targetnya adalah

Rp.1,2 Trilyun namun realisasi hanya Rp.1,009 Trilyun (84,11%).

c. RealisasiPenyaluran Pinjaman/Pembiayaan, targetnya adalah Rp.1,2 Trilyun

namun realisasi hanya Rp.43,5 Milyar (3,63%).

d. Penyelesaian piutang bermasalah yang targetnya adalah 1,7%, namun

realisasinya hanya 0,35%. (20,59%).

e. Realisasi PNBP optimal yang targetnya Rp.210 Milyar dengan komposisi 60%

pendapatan layanan dan 40% pendapatan jasa perbankan, realisasinya sebesar

Rp.245 Milyar dengan komposisi jumlah jasa perbankan lebih besar

ketimbang jasa layanan. (86,81%).

f. Realisasi belanja operasional minimal 80% dari target jumlah anggaran

sebesar Rp.163 Milyar, hanya terealisasi sebesar 72,12%.

Beberapa kebijakan baru di bidang SDM, Proses Bisnis, teknologi informasi dan

lainnya yang merupakan produk dari tim reformasi birokrasi saat ini telah mulai di

implementasikan. Diharapkan pada tahun 2019 hal ini akan memberikan kontribusi

positif dalam pencapaian IKU LPDB-KUMKM khususnya dan pelayanan yang

optimal bagi calon mitra pada umumnya.

Page 10: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

9

BAB I

PENDAHULUAN

PDB-KUMKM merupakan lembaga yang meneruskan program

Kementerian Koperasi dan UKM dalam memberikan dana bergulir

kepada Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah pada tahun

2000-2007 dengan total penyaluran program tersebut mencapai Rp.1,4 triliun,

yang disalurkan kepada 12.257 pelaku Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah

yang bertujuan untuk memfasilitasi perkuatan permodalan bagi Usaha Mikro Kecil dan

Menengah melalui Koperasi.

Pada tahun 2008 Kementerian Keuangan mengeluarkan Peraturan Menteri

Keuangan nomor: 99/PMK.05/2008 tentang Pedoman Pengelolaan Dana Bergulir Pada

Kementerian/Lembaga, dimana pada pasal 4 disebutkan: ”Pengelolaan Dana Bergulir

Pada Kementerian Negara/Lembaga dilakukan oleh satuan kerja yang menerapkan

pengelolaan keuangan Badan Layanan Umum (Satker BLU). Hal itu, secara eksplisit

pasal tersebut meminta kepada Kementerian/Lembaga untuk melakukan pengalihan

pengelolaan dana bergulir kepada Badan Layanan Umum (BLU), dalam hal ini adalah

LPDB-KUMKM.

LPDB-KUMKM dibentuk dengan Surat Keputusan Menteri Negara Koperasi

dan UKM Republik Indonesia Nomor 19.4/Per/M.KUKM/VIII/2006 tanggal

18 Agustus 2006 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Negara

Koperasi dan UKM Republik Indonesia Nomor 10/Per/M.KUKM/VI/2008 tanggal

26 Juni 2008, dengan perubahan terakhir melalui Peraturan Menteri Koperasi dan

UKM Republik Indonesia Nomor 10/Per/M.KUKM/2018 tanggal 06 Juli 2018 tentang

Perubahan Atas Peraturan Menteri Koperasi Dan Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah

Page 11: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

10

Nomor 07 Tahun 2018 Tentang Tata Kelola Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Disamping itu, sesuai dengan

Keputusan Menteri Keuangan Nomor KEP-292/MK.5/2006 Tanggal 28 Desember

2006 LPDB-KUMKM ditetapkan sebagai instansi pemerintah yang menerapkan Pola

Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum (PPK-BLU).

Dalam pengelolaan layanannya LPDB-KUMKM merupakan organisasi yang

tidak semata-mata mengutamakan keuntungan, namun demikian sebagai BLU harus

dikelola secara profesional, serta mengedepankan kepentingan pelayanan kepada

KUMKM dengan prinsip-prinsip transparansi, akuntabilitas, produktifitas, efisiensi

dan efektifitas.

LPDB-KUMKM sebagai salah satu lembaga pemerintah yang melakukan

pemberdayaan kepada pelaku Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah,

diharapkan dalam kerjanya selain bermanfaat langsung untuk perkuatan modal bagi

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, berdampak pada penciptaan pasar

tenaga kerja dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sejak tahun 2008 hingga 2018 (per 30 September 2018) LPDB-KUMKM telah

menyalurkan dana bergulir sebesar Rp.8,5 triliun kepada 4.300 mitra dan

mampu menyerap tenaga kerja sebanyak 1.850.724 jiwa. Penyaluran Dana Bergulir

LPDB-KUMKM harus lebih difokuskan untuk sektor produktif seperti Pertanian,

Perkebunan dan Perikanan karena sektor produktif ini memiliki nilai tambah yang

sangat besar bagi peningkatan tenaga kerja dan pengentasan kemiskinan.

LPDB-KUMKM terus berusaha dalam meningkatkan pelayanan kepada Koperasi dan

UKM antara lain dengan penyempurnaan proses penyaluran Dana Bergulir

LPDB-KUMKM melalui diterbitkannya Peraturan Menteri Koperasi Nomor

08 Tahun 2018 Tentang Penyaluran Dana Bergulir LPDB-KUMKM, selain itu

LPDB-KUMKM juga sedang melakukan koordinasi dengan Lembaga Fintech,

Penjamin dan Dinas yang membidangi Koperasi dan UKM untuk lebih memudahkan

Koperasi dan UKM dalam memperoleh fasilitas pinjaman/pembiayaan Dana Bergulir

LPDB-KUMKM. Lembaga Fintech, Penjamin dan Dinas ini yang nantinya akan

Page 12: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

11

membantu LPDB-KUMKM dalam proses penyaluran Dana Bergulir agar dapat

tersalurkan secara optimal dan tepat sasaran.

Isu-isu aktual terkait pembiayaan bagi koperasi dan UKM antara lain:

1. Masih banyak UMK yang membutuhkan modal awal untuk usaha.

2. Masih banyak UMKM yang belum bisa mengakses kredit dari perbankan

(berdasarkan data statistik Bank Indonesia tahun 2016 baru mencapai 19% UMKM

yang mendapatkan kredit dari perbankan dan non perbankan).

3. Besarnya suku bunga pinjaman perbankan.

4. Agunan merupakan salah satu persyaratan kredit perbankan, sementara masih

banyak UMK yang belum memiliki sertifikat hak atas tanah.

Sebagai tindak lanjut atas kondisi tersebut diatas, maka Direksi LPDB-KUMKM

mengambil langkah-langkah strategis perbaikan internal dalam upaya reformasi

birokrasi agar LPDB-KUMKM dapat memberikan pelayanan prima bagi KUMKM di

Indonesia dalam membantu perkuatan permodalannya.

Page 13: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

12

Adapun fokus perbaikan yang dilakukan meliputi:

Page 14: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

13

Page 15: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

14

Laporan Kinerja (Lapkin) Tahun 2018 LPDB-KUMKM memiliki maksud

sebagai upaya untuk mewujudkan transparansi dan akuntabilitas kinerja LPDB-

KUMKM Tahun Anggaran 2018 dalam rangka pertanggungjawaban penggunaan/

pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Tujuan yang

diharapkan dalam penyusunan Lapkin LPDB-KUMKM tahun 2018 ini, yaitu :

1. Sebagai bentuk pertanggungjawaban Direktur Utama LPDB-KUMKM sebagai

pimpinan tertinggi lembaga kepada Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan

Menengah atas pengelolaan anggaran dan pelaksanaan program/kegiatan dalam

rangka mencapai visi dan misi yang telah ditetapkan.

2. Sarana untuk mengkomunikasikan pencapaian kinerja Lembaga Pengelola Dana

Bergulir Koperasi dan UMKM (LPDB-KUMKM) selama satu tahun anggaran

kepada masyarakat dan stakeholders lainnya.

3. Sebagai masukan dalam menetapkan kebijakan dan strategi pencapaian target

yang lebih baik di tahun berikutnya.

1. Susunan Organisasi Dewan Pengawas dan Pejabat Pengelola

a. Dewan Pengawas :

Kondisi organisasi dan struktur Dewan Pengawas LPDB-KUMKM saat ini

sebagai berikut:

Page 16: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

15

Ketua : DR. Alexander Zulkarnain, Ak., M.M., CIA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 20/KEP/M.KUKM/VII/2016, tanggal 18 Juli 2016

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Perubahan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan UKM :

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Anggota : Ir. Meliadi Sembiring,M.Sc.

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 27/KEP/M.KUKM/V/2013, tanggal 23 Mei 2013

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Dewan Pengawas Pada

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha

Mikro, Kecil dan Menengah.

Perubahan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan UKM:

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Page 17: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

16

Anggota : DR. Anies Said Basalamah, Ak. MBA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 20/KEP/M.KUKM/VII/2016, tanggal 18 Juli 2016

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Perubahan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan UKM:

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Anggota : Prakoso Budi Susetyo, SE, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Anggota : DR. Nining Sri Astuti, MA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 36/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal 09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua dan Anggota

Dewan Pengawas Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir

Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Page 18: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

17

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan No. 95 Tahun 2016 tentang Dewan

Pengawas Badan Layanan Umum khususnya pada Pasal 14, 15, 16 dan 17 yang

mengatur mengenai tugas, kewajiban, wewenang, dan larangan Dewan Pengawas

dinyatakan sebagai berikut:

Tugas

1) Dewan Pengawas bertugas melakukan pengawasan dan memberikan

nasihat kepada Pejabat Pengelola BLU mengenai Pengelolaan BLU,

baik dari aspek layanan maupun aspek pengelolaan keuangan.

2) Pelaksanaan Tugas Dewan Pengawas sebagaimana dimaksud pada

ayat (1), antara lain dilaksanakan dengan:

a) Menghadiri rapat Dewan Pengawas;

b) Memberikan Pertimbangan kepada Pejabat Pengelola BLU

dalam kepatuhan terhadap perundang-undangan;

c) Memberi pendapat dan saran kepada pejabat pengelola BLU

mengenai perbaikan tata kelola BLU;

Jajaran Dewan Pengawas LPDB-KUMKM TA. 2018

Ketua Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

DR. Alexander Zulkarnain, AK., M.M., CIA

Anggota Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

Ir. Meliadi Sembiring, M.Sc.

Anggota Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

DR. Anies Said Basalamah, Ak. MBA

Anggota Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

DR. Ir. Nining Sri Astuti, MA

Anggota Dewan Pengawas LPDB-KUMKM

Prakoso Budi Susetyo, SE, MM

Page 19: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

18

d) Mengawasi dan memberikan pendapat dan/ atau saran kepada

Pejabat Pengelola BLU atas pelaksanaan rencana strategis bisnis

dan rencana bisnis dan anggaran;

e) Memberikan pendapat dan/atau saran atas laporan berkala BLU

antara lain laporan keuangan dan laporan kinerja, termasuk

laporan hasil audit satuan pemeriksaan intern;

f) Menyusun program kerja tahunan pengawasan BLU

dan menyampaikannya kepada Menteri/ Pimpinan Lembaga/

Ketua Dewan Kawasan dan Menteri Keuangan; dan

g) Melaksanakan tugas lainnya berdasarkan penugasan sesuai

dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Kewajiban

1) Dalam menjalankan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 14,

Dewan Pengawas berkewajiban untuk memberikan pendapat dan

saran secara tertulis kepada Menteri/ Pimpinan Lembaga/ Ketua

Dewan Kawasan, Menteri Keuangan, dan Pejabat Pengelola BLU

mengenai rencana strategis bisnis dan rencana bisnis dan anggaran

yang disusun oleh Pejabat Pengelola BLU;

2) Melaporkan kepada Menteri/Pimpinan Lembaga/Ketua Dewan

Kawasan dan Menteri Keuangan dalam hal terjadi gejala menurunnya

kinerja BLU dan/atau penyimpangan atas ketentuan peraturan

perundang-undangan;

3) Menyampaikan laporan pelaksanaan tugas Dewan Pengawas yang

telah dilakukan kepada Menteri/Pimpinan Lembaga/Ketua Dewan

Kawasan dan Menteri Keuangan paling sedikit 2 (dua) kali dalam

1 (satu) tahun; dan

Page 20: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

19

4) Menetapkan setiap keputusan Dewan Pengawas melalui rapat

Dewan Pengawas yang diputuskan secara musyawarah untuk

mufakat dan bersifat kolektif dan kolegial.

Wewenang

Dalam melaksanakan tugas dan kewajiban sebagaimana dimaksud dalam

Pasal 14 dan Pasal 15, Dewan Pengawas berwenang untuk:

1) Mendapatkan laporan berkala atas pengelolaan BLU, antara lain

laporan keuangan dan laporan kinerja;

2) Mendapatkan laporan hasil pengawasan/ pemeriksaan yang

dilakukan oleh satuan pemeriksaan intern, aparat pengawasan intern

pemerintah dan Badan Pemeriksa Keuangan;

3) Mengetahui kebijakan dan tindakan yang dijalankan oleh Pejabat

Pengelola BLU dalam pelaksanaan kegiatan BLU;

4) Mendapatkan penjelasan dan/ atau data dari Pejabat Pengelola BLU

dan/atau pegawai BLU mengenai kebijakan dan pelaksanaan

kegiatan BLU;

5) Mengusulkan pengangkatan dan pemberhentian Sekretaris Dewan

Pengawas;

6) Meminta Pejabat Pengelola BLU untuk menghadirkan tenaga

profesional dalam rapat Dewan Pengawas;

7) Memberikan pandangan terhadap hal-hal yang dibicarakan dalam

rapat Pejabat Pengelola BLU;

8) Meminta audit secara khusus oleh aparat pengawasan intern

pemerintah kepada Menteri /Pimpinan Lembaga/Ketua Dewan

Kawasan dan/atau Menteri Keuangan; dan

9) Melaksanakan kewenangan lainnya berdasarkan ketentuan peraturan

perundang-undangan.

Page 21: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

20

Larangan

Anggota Dewan Pengawas dilarang:

1) Memanfaatkan posisi sebagai Dewan Pengawas, baik secara

langsung maupun tidak langsung untuk kepentingan pribadi,

keluarga, maupun golongan tertentu;

2) Menduduki jabatan lain yang berakibat pada terjadinya benturan

kepentingan dalam pengawasan BLU atau munculnya halangan yang

mengganggu kemampuan untuk bertindak secara bebas dalam

pengawasan BLU; dan

3) Mengintervensi pelaksanaan kegiatan operasional BLU yang

dilaksanakan oleh Pejabat Pengelola BLU melebihi kewenangan

Dewan Pengawas.

b. Pejabat Pengelola :

Pada semester II Jajaran Direksi LPDB-KUMKM mengalami pergantian,

dimana Direktur Pengembangan Usaha semula dijabat oleh

Ir. Adi Trisnojuwono dikarenakan beliau di beri amanat untuk jabatan baru

sebagai Inspektur Kementerian Koperaasi dan UKM maka posisi

Direktur Pengembangan Usaha digantikan oleh Iman Pribadi, SE, A.k, MM,

MBA. Sedangkan posisi Direkur Bisnis diduduki oleh Krisdianto, ST, MM

sebagaimana Keputusan Menteri Koperasi dan UKM Nomor

32 Tahun 2018, tertanggal 25 Oktober 2018. Secara lengkap susunan Direksi

LPDB-KUMKM yang baru sebagai berikut:

Direktur Utama : Drs. Braman Setyo, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 26/KEP/M.KUKM/VIII/2017, tanggal

04 Agustus 2017

Page 22: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

21

Perihal : Pengangkatan Direktur Utama Pada Lembaga

Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha

Mikro, Kecil dan Menengah.

Direktur Pengembangan Usaha : Iman Pribadi, SE, A.k, MM, MBA

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 32 Tahun 2018, tanggal 25 Oktober 2018

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Direktur Keuangan : Ahmad Nizar, S.T

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 37/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal

09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Direktur Umum dan Hukum : Fitri Rinaldi, SE, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 37/KEP/M.KUKM/X/2017, tanggal

09 Oktober 2017

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Direktur Bisnis : Krisdianto, ST, MM

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 32 Tahun 2018, tanggal 25 Oktober 2018

Page 23: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

22

Perihal : Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Pada

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Direktur Pembiayaan Syariah : Dr. Jaenal Aripin, M.Ag

Dasar : Keputusan Menteri Koperasi dan UKM

Nomor : 22/KEP/M.KUKM/VII/2017, tanggal

18 Juli 2017

Perihal : Pengangkatan Direktur Pembiayaan Syariah

Pada Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi

dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

Tugas dan fungsi Direktur Utama dan para Direktur sebagaimana diatur dalam

Peraturan Menteri diatas dapat dijabarkan sebagai berikut:

1) Direktur Utama

- Tugas:

Direktur Utama mempunyai tugas memimpin pelaksanaan tugas

LPDB-KUMKM sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

- Fungsi:

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Utama

menyelenggarakan fungsi:

a) Pengkoordinasian Penyusunan rencana strategis bisnis.

b) Pengkoordinasian penyusunan rencana bisnis dan anggaran

tahunan.

c) Pengkoordinasian penyusunan rencana kebutuhan, inventarisasi,

dan penghapusan asset/aktiva.

Page 24: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

23

d) Pengoordinasian seleksi dan kerja sama dengan mitra bisnis dan

seleksi Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah

penerima dana bergulir.

e) Pengkoordinasian dan penetapan perikatan LPDB-KUMKM

dengan pihak lain.

f) Penyampaian laporan akuntabilitas kinerja LPDB-KUMKM

kepada Menteri Negara dan Koperasi dan Usaha Kecil dan

Menengah dan Menteri Keuangan sesuai dengan ketentuan

peraturan perundang-undangan.

g) Pengkoordinasian pelaksanaan pengkajian dan pengembangan

pengelolaan dana bergulir Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah.

h) Pengkoordinasian pelaksanaan monitoring dan evaluasi

pengelolaan dana bergulir Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah.

i) Pengkoordinasian tindak lanjut laporan hasil pemeriksaan

Satuan Pemeriksaan Intern (SPI), dan

j) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Menteri Koperasi

dan Usaha Kecil dan Menengah.

2) Direktur Pengembangan Usaha

- Tugas:

Direktur Pengembangan Usaha mempunyai tugas melaksanakan

evaluasi, pengkajian dan pengembangan pengelolaan dana bergulir,

pengendalian risiko terhadap pinjaman konvensional dan/atau

pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah, pengendalian terhadap

piutang serta pengembangan teknologi informasi LPDB-KUMKM.

Page 25: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

24

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur

Pengembangan Usaha menyelenggarakan fungsi:

a) Pelaksanaan Pengkajian dan Pengembangan pengelolaan dana

bergulir Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

b) Pelaksanaan monitoring dan evaluasi pinjaman konvensional

dan/atau pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah;

c) Pengkoordinasian dan penyusunan laporan pelaksanaan kegiatan

LPDB-KUMKM;

d) Pemberian opini secara independen kepada direksi berkaitan

dengan mitigasi risiko atas pinjaman konvensional dan/atau

pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah LPDB-KUMKM.

e) Pengendalian risiko pinjaman konvensional dan/atau pembiayaan

sesuai dengan prinsip syariah LPDB-KUMKM;

f) Pengelolaan teknologi informasi;

g) Pengkoordinasian inisiasi kerja sama dengan instansi pemerintah

dan lembaga lainnya terkait dengan pemberian pinjaman

konvensional dan/atau pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah

kepada koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah,

Lembaga Keuangan Bank dan Lembaga Keuangan Bukan Bank;

h) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur Utama.

3) Direktur Keuangan

- Tugas:

Direktur Keuangan mempunyai tugas melaksanakan pengelolaan

anggaran dan penatausahaan dana bergulir.

- Fungsi

Page 26: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

25

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur

Keuangan menyelenggarakan fungsi:

a) Pelaksanaan penghimpunan pengembalian dana bergulir yang

berasal dari pinjaman program dana bergulir dari Koperasi, dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah, dana anggaran dari Anggaran

Pendapatan dan Belanja Negara dan sumber dana lainnya yang

sah;

b) Pengkoordinasian pengelolaan dana bergulir secara konvensional

dan/atau sesuai dengan prinsip Syariah;

c) Penyiapan dokumen pelaksanaan anggaran;

d) Pengelolaan pendapatan dan belanja;

e) Pengelolaan kas;

f) Pengelolaan hutang-piutang dan pembiayaan dana bergulir;

g) Pelaksanaan akuntansi dan penyusunan laporan keuangan dan

Barang Milik Negara LPDB-KUMKM, dan

h) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur Utama.

4) Direktur Umum dan Hukum

- Tugas:

Direktur Umum dan Hukum mempunyai tugas melaksanakan

penyusunan rencana program dan anggaran, urusan umum, sumber

daya manusia, hukum dan hubungan masyarakat.

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Umum

dan Hukum menyelenggarakan fungsi :

a) Pengkoordinasian dan penyusunan rencana program;

b) Pengkoordinasian dan penyusunan Rencana Strategi Bisnis

(RSB);

Page 27: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

26

c) Pengkoordinasian penyusunan Rencana Bisnis dan Anggaran

(RBA);

d) Penyiapan dokumen rencana kerja dan anggaran;

e) Pelaksanaan urusan tata usaha dan kerumahtanggaan;

f) Pelaksanaan urusan perlengkapan dan penatausahaan barang

milik negara;

g) Pelaksanaan urusan sumber daya manusia;

h) Pelaksanaan urusan hukum dan hubungan masyarakat;

i) Pelaksanaan urusan keprotokolan;

j) Sosialisasi kebijakan penyaluran dana bergulir LPDB-KUMKM;

k) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur Utama.

5) Direktur Bisnis

- Tugas:

Direktur Bisnis mempunyai tugas melaksanakan pelayanan pemberian

pinjaman konvensional kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah.

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur Bisnis

menyelenggarakan fungsi :

a) Penyusunan rencana pemberian pinjaman konvensional kepada

Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

b) Pengkoordinasian dan penyusunan prosedur standar operasional

pemberian pinjaman konvensional kepada Koperasi, dan Usaha

Mikro, Kecil dan menengah;

c) Pengkoordinasian dan penyusunan petunjuk teknis pemberian

pinjaman konvensional kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil

dan Menengah;

d) Pengkoordinasian dan pelaksanaan kebijakan penyaluran dana

bergulir LPDB-KUMKM dengan Konvensional;

Page 28: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

27

e) Penatausahaan administrasi proposal pemberian pinjaman

konvensional kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah; dan

f) Pelaksanaan tugas lain sesuai dengan petunjuk Direktur Utama.

6) Direktur Pembiayaan Syariah

- Tugas:

Direktur Pembiayaan Syariah mempunyai tugas melaksanakan

pelayanan pemberian pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah

kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.

- Fungsi

Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud Direktur

Pembiayaan Syariah menyelenggarakan fungsi:

a) Penyusunan rencana pemberian pembiayaan sesuai dengan

prinsip syariah kepada Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah;

b) Pengkoordinasian dan penyusunan prosedur standar operasional

pemberian pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah kepada

Koperasi, dan Usaha Mikro, Kecil dan menengah;

c) Pengkoordinasian dan penyusunan petunjuk teknis pemberian

pembiayaan sesuai dengan prinsip syariah kepada Koperasi, dan

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah;

d) Pengkoordinasian dan pelaksanaan kebijakan penyaluran dana

bergulir LPDB-KUMKM sesuai dengan prinsip Syariah;

e) Penatausahaan administrasi proposal pemberian pembiayaan

sesuai dengan prinsip syariah kepada Koperasi, dan Usaha Mikro,

Kecil dan Menengah; dan

f) Pelaksanaan tugas lain sesuai dengan petunjuk Direktur Utama.

Page 29: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

28

2. Struktur Organisasi LPDB-KUMKM dan Kepegawaian

LPDB-KUMKM dalam menjalankan tugas dan fungsinya dipimpin oleh satu

Direktur Utama dan 5 (lima) Direktur. Adapun fungsi teknis dibawah jajaran

Direksi terdapat pejabat Kepala SPI dan Kepala Divisi, serta Kepala Bagian

dibawah koordinasi Kepala Divisi pada masing-masing Direktorat, khusus pada

Divisi Evaluasi dan Pengkajian mengkoordinasikan 5 (lima) kantor Satuan Tugas

(Satgas) di 5 (lima) wilayah yang masing-masing dikoordinatori oleh 1 (satu)

orang Kepala Satgas. Secara rini terdiri dari 1 (satu) Kepala Satuan Pengawas

Internal, 15 (lima belas) Kepala Divisi, 48 (empat puluh delapan) Kepala Bagian,

serta 5 (lima) Kepala Satuan Tugas (Satgas). Susunan struktur organisasi LPDB-

KUMKM Tahun Anggaran 2018 adalah sebagai berikut:

Susunan Direksi LPDB-KUMKM TA. 2018

Page 30: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

29

Jumlah pegawai LPDB-KUMKM berdasarkan jabatan dari tahun lalu tidak

banyak mengalami perubahan, secara rinci disajikan sebagaimana berikut:

Direktur Utama

Direktur Pengembangan Usaha

Divisi Manajemen Risiko

Divisi Evaluasi dan Pengkajian

Divisi Teknologi danSistem Informasi

Direktur Keuangan

Divisi Tata Laksana Anggaran

Divisi Penatausahaan Dana Bergulir

Direktur Umum dan Hukum

Divisi Umum

Divisi Hukum dan Humas

Divisi Perencanaan

Direktur Bisnis

Divisi Bisnis I

Divisi Bisnis II

Divisi Bisnis III

Divisi Bisnis IV

Direktur Pembiayaan Syariah

Divisi Pembiayaan Syariah I

Divisi Pembiayaan Syariah II

Divisi Pembiayaan Syariah III

Kepala SPI

Bagan Stuktur Organisasi LPDB-KUMKM TA. 2018

Direksi 2017 (6 Orang) 2018 (6 Orang)

Kepala SPI 2017 (1 Orang) 2018 (1 Orang)

Kepala Divisi 2017 (15 Orang) 2018 (14 Orang)

Kepala Bagian 2017 (48 Orang) 2018 (47 Orang)

Staff 2017 (245 Orang) 2018 (243 Orang)

Page 31: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

30

Jika dilihat jenjang pendidikannya mayoritas pegawai LPDB-KUMKM pada

tahun 2018 berpendidikan S1 yaitu mencapai 76,19% (240 orang) dan 12,06%

atau 38 orang berpendidikan S2, serta hanya 10,48% saja yang berpendidikan

Sekolah Menangah yang berstatus sebagai pegawai tidak tetap. Secara rinci dapat

di lihat pada grafik berikut ini:

Direksi 2017 (6 Orang) 2018 (6 Orang)

Kepala SPI 2017 (1 Orang) 2018 (1 Orang)

Kepala Divisi 2017 (15 Orang) 2018 (14 Orang)

Kepala Bagian 2017 (48 Orang) 2018 (47 Orang)

Staff 2017 (245 Orang) 2018 (243 Orang)

Tenaga Ahli 2017 (4 Orang) 2018 (2 Orang)

Staff Khusus 2017 (3 Orang) 2018 (2 Orang)

S3; 1

S2; 38

S1; 240

D3; 3

Sekolah Menengah; 33

S3; 1

S2; 43

S1; 242

D3; 3

Sekolah

Menengah; 33

0 50 100 150 200 250 300

S3

S2

S1

D3

Sekolah Menengah

Jumlah Pegawai Berdasarkan Tingkat Pendidikan TA. 2017 & TA. 2018

Tahun 2017 Tahun 2018

Grafik Jumlah Pegawai Berdasarkan Tingkat Pendidikan TA.2017 & TA.2018

Page 32: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

31

Memperhatikan ketentuan Pasal 33 ayat (1) yang berbunyi “Pejabat pengelola

BLU dan pegawai BLU dapat terdiri atas pegawai negeri sipil dan/atau tenaga

professional non-pagawai negeri sipil sesuai kebutuhan BLU.” Komposisi

pegawai LPDB-KUMKM berdasarkan status Aparatur Sipil Negara (ASN) dapat

disajikan sebagai berikut:

Penyebaran pegawai LPDB-KUMKM pada masing-masing Direktorat

disesuaikan dengan tugas pokok dan fungsi Direksi yang ada. Secara detai dapat

disajikan sebagai berikut:

Pegawai PNS Pegawai Non PNS

3,73% 96,27%

4,13% 95,87%

2017 2018

Direktur Utama 1 1

Dir. PU Direktur 1 1

Kepala Divisi 3 3

Kepala Bagian 14 14

Staf 73 67

91 85 -6.59%

Dir. Keuangan Direktur 1 1

Kepala Divisi 2 2

Kepala Bagian 6 6

Staf 23 23

32 32 0%

Jumlah PegawaiLingkup Direktur Jabatan

%

Pertambahan

Total Dir Keuangan

Total Dir PU

Page 33: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

32

LPDB-KUMKM memiliki Visi :

“Lembaga yang dapat diandalkan dalammemberikan layanan pinjaman/pembiayaan

kepada KUMKM, serta mampu menjadi integrator dan pemercepat pengembangan industri

keuangan mikro di daerah”

2017 2018

Dir. Umum dan Hukum Direktur 1 1

Kepala Divisi 3 3

Tenaga Ahli Direksi 4 2

Staf Khusus Direksi 3 2

Kepala Bagian 10 10

Staf 104 106

125 124 -0.80%

Dir. Bisnis Direktur 1 1

Kepala Divisi 4 3

Kepala Bagian 9 8

Staf 37 30

51 42 -17.65%

Dir. Pembiayaan Syariah Direktur 1 1

Kepala Divisi 3 3

Kepala Bagian 7 7

Staf 3 13

14 24 71.43%

SPI Kepala SPI 1 1

Kepala Bagian 2 2

Staf 5 4

8 7 -12.50%

Total 322 315 -2.17%

Jumlah PegawaiLingkup Direktur Jabatan

%

Pertambahan

Total Dir Bisnis

Total Dir Umum dan Hukum

Total SPI

Total Dir Pembiayaan Syariah

Page 34: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

33

Dengan mengedepankan prinsip pembinaan dan pemberdayaan KUMKM,

maka Misi LPDB-KUMKM adalah sebagai berikut :

1. Mewujudkan kualitas layanan LPDB-KUMKM yang handal, akuntabel,

transparan, tepat waktu, dan berkelanjutan, serta mudah diakses oleh UMKM dan

Koperasi;

2. Mengelola dan mengembangkan dana bergulir KUMKM secara profesional,

akuntabel dan berkelanjutan;

3. Mengembangkan skim pembiayaan yang sesuai dengan kebutuhan KUMKM

dalam rangka perluasan akses permodalan bagi KUMKM;

4. Memberikan pembiayaan kepada lembaga keuangan mikro agar dapat

menyalurkan pembiayaan/pinjaman murah kepada usaha mikro;

5. Melaksanakan pembiayaan usaha kepada KUMKM baik secara langsung

maupun melalui Lembaga Perantara;

6. Mengintegrasikan pengelolaan dana bergulir KUMKM lintas instansi untuk

meningkatkan efektifitas dan akuntabilitas pemberdayaanan KUMKM;

7. Mewujudkan program pemerintah di bidang pembiayaan usaha KUMKM dalam

upaya meningkatkan produktivitas dan daya saing ekonomi rakyat, serta

menciptakan lapangan kerja dan pengentasan kemiskinan.

LPDB-KUMKM memiliki tugas pokok dalam melaksanakan amanat pengelolaan

dana bergulir, yaitu melaksanakan pengelolaan dana bergulir untuk pinjaman dan/atau

pembiayaan KUMKM sesuai dengan peraturan perundang-undangan. Dalam

melaksanakan tugasnya tersebut, LPDB-KUMKM menyelenggarakan fungsi:

1. Pelaksanaan penghimpunan pengembalian dana bergulir yang berasal dari pinjaman

program dana bergulir dari KUMKM, dana anggaran dari APBN dan sumber dana

lainnya yang sah;

2. Pelaksanaan pemberian pinjaman kepada KUMKM dengan atau tanpa lembaga

perantara, baik Lembaga Keuangan Bank (LKB), maupun Lembaga Keuangan

Bukan Bank (LKBB);

Page 35: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

34

3. Pelaksanaan pemberian bentuk pembiayaan lainnya bagi KUMKM sesuai dengan

kebutuhan KUMKM;

4. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi pelaksanaan pengelolaan LPDB-KUMKM;

5. Pengkajian dan pengembangan pengelolaan LPDB-KUMKM;

6. Pelaksanaan akuntansi keuangan dan administrasi umum;

7. Pelaksanaan tugas lainnya sesuai dengan petunjuk Menteri Koperasi dan UKM

sebagai penanggung jawab tugas LPDB-KUMKM.

Dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi dalam memberikan layanan

pembiayaan bagi pelaku Koperasi dan UMKM, LPDB-KUMKM memiliki 6 (enam)

landasan asas pelayanan yang diterapkan sebagai pedoman bagi seluruh Pegawai, asas

tersebut adalah sebagai berikut:

1. Transparansi : Bersifat terbuka, mudah dan dapat diakses oleh semua pihak yang

membutuhkan dan disediakan secara memadai serta mudah dimengerti;

2. Akuntabilitas : Dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan ketentuan peraturan

perundang-undangan;

3. Kondisional : Sesuai dengan kondisi dan kemampuan pemberi dan penerima

pelayanan dengan tetap berpegang pada prinsip efisiensi dan efektifitas;

4. Partisipatif : Mendorong peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan pelayanan

dengan memperhatikan aspirasi, kebutuhan dan harapan masyarakat;

5. Kesamaan Hak : Tidak diskriminatif dalam arti tidak membedakan suku, ras,

agama, golongan, gender dan status ekonomi;

6. Keseimbangan Hak dan Kewajiban : Pemberi dan penerima pelayanan harus

memenuhi hak dan kewajiban masing-masing pihak.

Page 36: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

35

Sitematika penyusunan Laporan Kinerja LPDB-KUMKM Tahun 2018 adalah

sebagai beriku:

1. BAB I Pendahuluan

Pada bab ini disajikan penjelasan umum organisasi, dengan penekanan kepada

aspek strategis LPDB-KUMKM serta permasalahan utama (strategic issued)

yang sedang dihadapi LPDB-KUMKM.

2. BAB II Perencanaan Kinerja

Pada bab ini diuraikan penjelasan rinci mengenai rencana strategis, rencana

kerja, rencana kerja anggaran dan perjanjian kinerja tahun 2018. Selain itu, juga

diuraikan Sasaran Strategis, Indikator Kinerja Utama, Target dan Program

Kegiatan Tahun 2019 yang mendukung penyaluran Pinjaman/Pembaiayaan

Dana Bergulir LPDB-KUMKM kepada KUMKM.

3. BAB III Akuntabilitas Kinerja

A. Capaian Perjanjian Kinerja Dengan Direktorat Jenderal Perbendaharaan

Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Pada subbab ini disajikan capaian kinerja LPDB-KUMKM untuk setiap

pernyataan kinerja sasaran strategis LPDB-KUMKM sesuai dengan hasil

pengukuran kinerja LPDB-KUMKM berdasarkan Perjanjian Kinerja

dengan Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan RI.

B. Capaian Perjanjian Kinerja Dengan Kementerian Koperasi dan UKM.

Pada subbab ini disajikan capaian kinerja LPDB-KUMKM untuk setiap

pernyataan kinerja sasaran strategis LPDB-KUMKM sesuai dengan hasil

pengukuran kinerja LPDB-KUMKM berdasarkan Perjanjian Kinerja

dengan Kementerian Koperasi dan UKM.

(Uraian pada masing-masing sasaran strategis dari subbab A dan B diatas

meliputi:

1) Membandingkan antara target dan realisasi kinerja tahun 2018;

Page 37: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

36

2) Membandingkan antara realisasi kinerja serta capaian kinerja tahun 2018

dengan tahun 2017.

3) Program/Kegiatan yang mendukung pencapaian sasaran strategis beserta

hasilnya.

4) Analisa penyebab keberhasailan dan/atau kegagalan, serat peningkatan

dan/atau penurunan kinerja serta alternatif solusi yang dilakukan;

5) Analisis atas efisiensi penggunaan anggaran, dan

6) Analisis evaluasi dampak langsung (outcome).)

C. Kinerja Keuangan

Pada bab ini diuraikan penjelasan rinci mengenai pencapaian kinerja

keuangan LPDB-KUMKM tahun 2018 (berdasarkan Laporan Keuangan)

meliputi Pendapatan, Belanja Operasional, Pengalihan Dana Bergulir,

Dana Kelolaan, Surplus/Defisit, Rasio Keuangan yang menggambarkan

kinerja keuangan.

D. Pelaksanaan Program dan Kegiatan Direktorat Tahun 2018

Pada bab ini diuraikan penjelasan rinci mengenai pencapaian program dan

kegiatan dari masing-masing Direktorat yang menunjang proses

penyaluran pinjamna/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM maupun

kegiatan yang bersifat rutin selama tahun anggaran 2018.

4. BAB IV Penutup

Pada bab ini diuraikan kesimpulan umum atas capaian kinerja LPDB-KUMKM

serta saran dan langkah di masa mendatang yang akan dilakukan organisasi

untuk meningkatkan kinerjanya.

5. Lampiran

A. Perjanjian Kinerja Tahun 2018

B. Usulan Perjanjian Kinerja Tahun 2019

C. Galeri Foto Kegiatan LPDB-KUMKM Tahun 2018

Page 38: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

37

BAB II

PERENCANAAN KINERJA

embaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan

Menengah (LPDB-KUMKM) merupakan Satuan Kerja dari

Kementerian Koperasi dan UKM yang menerapkan pola pengelolaan

Badan Layanan Umum (BLU). Ketentuan tentang BLU diatur dalam

beberapa peraturan, terakhir dalam Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2012

tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 Tentang

Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum.

Hingga saat ini telah ada 203 satuan kerja yang menerapkan pola Pengelolaan

Keuangan Badan Layanan Umum (PK-BLU). PK BLU ini berada dalam pembinaan

Direktorat Pembinaan Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Kementerian

Keuangan. LPDB-KUMKM termasuk salah satu BLU yang memiliki status penuh

berdasarkan KEP-292/MK.5/2006 tanggal 28 Desember 2006 tentang Penetapan

Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah

pada Kementerian Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Sebagai Instansi

Pemerintah yang Menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum

(PPK-BLU).

LPDB-KUMKM sebagai pengelola dana bergulir yang merupakan salah satu

instrumen peningkatan akses pembiayaan melalui lembaga non Bank, mengemban

tugas untuk mengelola sejumlah dana yang dipinjamkan untuk dikelola dan digulirkan

kepada masyarakat, dengan tujuan untuk meningkatkan ekonomi rakyat, serta tujuan

lainnya. Namun pada perkembangannya pada APBN tahun 2018, Pemerintah

mengalokasikan dana bergulir tidak hanya membantu penguatan modal usaha guna

pengembangan Koperasi dan UMKM saja, adapun perkembangan tersebut antara lain

Page 39: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

38

sebagai pembiayaan untuk infrastruktur, dan membantu penguatan modal usaha

kelautan dan perikanan. Langkah kebijakan Pemerintah tersebut bertujuan selain

untuk meningkatkan ekonomi rakyat juga dipergunakan sebagai instrumen

penanggulangan kemiskinan, pengangguran dan pengembangan ekonomi nasional.

Guna mengakselerasi penyaluran dana bergulir tahun 2018, Direksi

LPDB-KUMKM telah berupaya mengembangkan strategi antara lain sebagai berikut:

1. Bekerjasama dengan perusahaan penjamin yaitu Jamkrindo/ Jamkrida/Askrindo

dalam penyaluran dana bergulir.

2. Program kerjasama dengan Dinas Koperasi dan UKM SELINDO dalam

memberikan pembiayaan bagi Koperasi dan UKM Binaan.

3. Bekerjasama dengan BLUD Dana Bergulir dalam menyalurkan pembiayaan

kepada Koperasi dan UMKM sektor riil.

4. Bekerjasama dengan FinTech Company sebagai service provider untuk

menjangkau/menyalurkan langsung kepada pelaku UMKM. Danamas, Investree,

Taralite, I-Grow, Klik ACC dan Koinworks.

5. Bekerjasama dengan LKB/LKBB/Multifinance/perusahaan ventura dalam

penyaluran dana bergulir.

6. LPDB-KUMKM tidak hanya menjalankan fungsi penyaluran dana bergulir saja

kepada KUMKM, namun juga berperan dalam mendampingi KUMKM untuk

mengakses, mengembangkan usaha, dan mengembalikan pinjaman/pembiayaan

yang diberikan baik langsung maupun bekerjasama dengan Dinas yang

membidangi Koperasi dan UKM, Dekopin, BLUD, PLUT, dan Perguruan

Tinggi.

Implemtasi dari strategi pada 7 (tujuh) poin diatas akan dipetakan oleh LPDB-

KUMKM sebagai berikut:

Page 40: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

39

Selain dari pada itu LPDB-KUMKM juga menentukan Value Proposition for Target

Market yaitu Bunga Murah, Mudah Diakses, Jelas dan Sederhana.

Sampai dengan akhir tahun 2018 ini LPDB-KUMKM akan mengalami 2 (dua)

fase reformasi birokrasi yaitu fase Konsolidasi dan fase Kolaborasi dan Penguatan

Infrastruktur. Fase Konsolidasi (Oktober – Desember 2017) dimana terdapat

pergantian manajemen baru (Direksi baru, Kepala SPI, serta pergantian Kepala Divisi

dan Bagian). LPDB-KUMKM menargetkan penandatanganan Perjanjian Kerjasama

antara LPDB-KUMKM dengan 34 (tiga puluh empat) Dinas yang membidangi

Koperasi dan UKM tingkat Provinsi, penandatanganan MoU dengan Lembaga

Penjaminan serta masuk kedalam “FinTech Ecosystem” sebagai bentuk deklarasi diri

sebagai Lembaga yang Inklusif (November 2017). Di akhir tahun 2017 manajemen

LPDB-KUMKM menargetkan pencanangan Reformasi Birokrasi, serta Strategy Map

dan Key Performance Indicator (KPI) disesuaikan dengan Paradigma Baru LPDB-

KUMKM.

Page 41: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

40

Fase Kolaborasi dan Penguatan Infrastruktur ditargetkan akan dimulai pada tahun

2018, LPDB-KUMKM melakukan penandatanganan PKS dengan Lembaga Penjamin

untuk Pola Penjaminan langsung, bisnis model baru LPDB-KUMKM mulai

disesuaikan, Kerjasama dengan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) – POLI Pusat

Layanan Informasi LPDB-KUMKM, Penyelesaian Pedoman Kerja dengan Lembaga

Penjamin, Focus Group Discusion (FGD) Skema dan Bisnis Proses dengan Fin Tech.

Program kerja utama LPDB-KUMKM dalam meningkatkan pelayanan kepada

Mitra sebagai perwujudan Paradigma Baru LPDB-KUMKM antara lain kejelasan

proses/kualitas, waktu pelayanan, dan biaya/tarif layanan. Adanya kemudahan akses

informasi terkait proses pinjaman/pembiayaan baik itu prosedur maupun

persyaratannya. Komitmen akan standar waktu pelayanan kepada calon mitra dari

proses pengajuan sampai dengan pencairan. Transparansi biaya terkait proses

penyaluran yang disesuaikan dengan model bisnis calon mitra. Dalam memberikan

layanan prima kepada calon mitra, LPDB-KUMKM memberikan Tarif maksimal

pinjaman/pembiayaan dana bergulir yang kompetitif sebagai berikut ini:

Bagan Tarif Layanan Maksimal Pembiayaan LPDB-KUMKM

5

4,5 %SUKU BUNGA

NAWACITA

5 %SUKU BUNGA

SEKTOR RIIL

7 %SUKU BUNGA

SIMPAN PINJAM

70:30BAGI HASIL

SYARIAH

➢ Pertanian➢ Perikanan➢ Perkebunan➢ Energi

➢ KUMKM sektorManufaktur, Kerajinan, Industri Kreatif

➢ Koperasi Simpan Pinjam➢ LKB (Bank

Umum/BPD/BPR)➢ LKBB

(Multifinance/Modal Ventura/FinTech)

➢ BLUD

➢ Koperasi Syariah/USPPS➢ LKB (Bank

Umum/BPD/BPR)➢ LKBB (Multifinance/Modal

Ventura/FinTech)➢ Tarif Pembiayaan Syariah

(PMK 75/2011) tarifSyariah dapat di Tetapkandengan Pola Executing akad Mudharabah.

Page 42: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

41

1. Rencana Anggaran

Untuk tahun anggaran 2018 ini pagu belanja LPDB-KUMKM masih sama

dengan tahun lalu yaitu sebesar Rp.163.606.000.000, dimana LPDB-KUMKM

diharapkan dapat menyelenggarakan program/kegiatan sebagai berikut:

2. Target Kinerja Penyaluran

Rencana penyaluran pinjaman/pembiayaan Dana Bergulir LPDB-

KUMKM pada tahun 2018 sebesar Rp. 1.200.000.000.000 atau meningkat 20%

dibandingkan tahun lalu setelah revisi target penyaluran. Komposisi target

penyaluran untuk Pola Konvensional sebesar Rp. 750.000.000.000, atau

62,50% dan Pembiayaan Syariah sebesar Rp. 450.000.000.000, atau 37,50%

serta diharapkan dapat mampu diserap oleh 600 Mitra. Rencana penyaluran

sebagaimana dimaksud dilakukan dengan asumsi diperoleh dana yang berasal

dari :

1) Saldo tersedia untuk tahun 2018 sebesar Rp. 350.884.538.163,-

2) Pengembalian Pokok sebesar Rp. 948.101.216.802,-

3) Pengalihan Dana Bergulir sebesar Rp. 20.000.000.000,-

Total : Rp.1.318.985.754.965,-

Tabel Program/Kegiatan berdasarkan Satuan 3 TA. 2018

Page 43: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

42

Saldo yang tersedia untuk membiayai Penyaluran Dana Bergulir tahun 2018

yang sebesar Rp.1.318.985.754.965,- sehingga Saldo akhir tahun 2018 sebesar

Rp.118.985.754.965,-.

Secara rinci portofolio penyaluran dana bergulir LPDB-KUMKM Tahun 2018

untuk Pola Konvensional dan Pola Syariah sebagai berikut:

3. Target Penerimaan Negara Bukan Pajak

Dalam rangka membiayai belanja LPDB-KUMKM tahun 2018 sebesar

Rp.163.606.000.000, seharusnya ditargetkan pendapatan tahun 2018 sebesar

Rp.163.606.000.000 namun pada kenyataannya realisasi pendapatan LPDB-

KUMKM akhir tahun 2018 berdasarkan data Laporan Operasional tahun 2018

sebesar Rp.207.760.144.415 atau 103,88% dari target Rp.200.000.000.000.

Dengan data historis tersebut dan mempertimbangkan alokasi dana penyaluran

dana bergulir LPDB-KUMKM tahun 2017 sama dengan tahun 2018, maka

ditetapkan target Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) LPDB-KUMKM

tahun 2018 sebesar Rp.210.000.000.000 dengan uraian sebagai berikut:

TARGETPENDAPATAN

LPDB-KUMKM

TAHUN 2018

Rp. 210 M

Pendapatan Program DanaBergulir Syariah

Pendapatan Jasa Layanan

Pendapatan Program DanaBergulir Konvensional

Pendapatan ProgramModal Ventura

Rp.30.577.036.223

Rp.66.899.939.071

Rp.4.408.881.316

Rp.108.401.143.390

51,55%

31,81%

14,54%

A KUMKM Konvensional 62,5% 750.000.000.000

B. KUMKM Syariah 37,5% 450.000.000.000

100% 1.200.000.000.000Jumlah

No Mitra Pola Pinjaman/Pembiayaan Portofolio Proyeksi 2018

Page 44: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

43

LPDB-KUMKM di tahun 2018 telah menyusun dokumen Rencana Kerja

Tahunan (RKT) dengan kegiatan Pengelolaan Dana Bergulir sasaran yang hendak

dicapai adalah Terkelolanya Dana Bergulir dengan baik dan akuntabel. Outcame yang

diharapkan yaitu meningkatnya daya saing UMKM dari output penataan dan

penyaluran Dana Bergulir terdapat volume sebesar 3.581 dokumen.

Penyusunan Rencana Aksi Kegiatan Pengelolaan Dana Bergulir pada Program

Peningkatan Daya Saing UMKM dan Koperasi dimaksudkan untuk memberikan arah

dan pedoman pada implementasi kegiatan yang dilakukan LPDB-KUMKM.

Rencana Aksi ini bertujuan untuk menyediakan peta jalan implementasi kegiatan

Pengelolaan Dana Bergulir pada Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan

Koperasi, sehingga target yang telah ditetapkan dapat tercapai. Rencana Aksi ini

menjadi acuan dalam penyusunan rencana program dan anggaran serta pelaksanaan

tugas pokok dan fungsi LPDB-KUMKM. Secara rinci Matrik Rencana Aksi

LPDB-KUMKM Tahun 2018 sebagaimana tabel di bawah ini:

NO KEGIATAN SASARAN OUTCOME OUTPUT VOLUME

1 2 3 5 6 7

1 Terealisasinya Analisa

Penyaluran Dana Bergulir dan

Pengelolaan Risiko

2 Terlaksananya Monitoring dan

Evaluasi Serta Kajian

3 Terlaksananya Dukungan

Manajemen dan Sarana

Prasarana

Meningkatnya Daya

Saing UMKM

Penataan dan

Penyaluran Dana

Bergulir

3.581 Dokumen

INDIKATOR KINERJA

4

1 Pengelolaan Dana BergulirTerfasilitasinya UMKM untuk

Mengakses Pembiayaan Formal

Tabel Rencana Kerja Tahunan LPDB-KUMKM TA. 2018)

Page 45: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

44

(1)

(3)

Janu

ari

Febr

uari

Mar

etA

pril

11.

Pen

dapa

tan

jasa

laya

nan

oper

asio

nal

1. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

oper

asio

nal

1. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

oper

asio

nal

1. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

oper

asio

nal

Rp

11

.948

.916

.667

R

p 11

.948

.916

.667

R

p 11

.948

.916

.667

R

p 11

.948

.916

.667

2. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

perb

anka

n

2. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

perb

anka

n

2. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

perb

anka

n

2. P

enda

pata

n ja

sa la

yana

n

perb

anka

n

Rp

5.

575.

000.

000

Rp

5.

575.

000.

000

Rp

5.

575.

000.

000

Rp

5.

575.

000.

000

21.

Ana

lisa

desk

rev

iew

1.

Ana

lisa

desk

rev

iew

1.

Ana

lisa

desk

rev

iew

1.

Ana

lisa

desk

rev

iew

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

(OTS)

kepa

da c

alon

mitr

a

di s

elur

uh p

rovi

nsi s

e-

Indo

nesi

a

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

(OTS)

kepa

da c

alon

mitr

a

di s

elur

uh p

rovi

nsi s

e-

Indo

nesi

a

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

(OTS)

kepa

da c

alon

mitr

a

di s

elur

uh p

rovi

nsi s

e-

Indo

nesi

a

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

(OTS)

kepa

da c

alon

mitr

a

di s

elur

uh p

rovi

nsi s

e-

Indo

nesi

a

3. K

omite

Pinj

aman

/pem

biay

aan

3. K

omite

Pinj

aman

/pem

biay

aan

3. K

omite

Pinj

aman

/pem

biay

aan

3. K

omite

Pinj

aman

/pem

biay

aan

Rp

-

R

p 96

.000

.000

.000

R

p 1

02.0

00.0

00.0

00

Rp

1

03.2

00.0

00.0

00

3 41.

Pen

agih

an b

y ph

one

1. P

enag

ihan

by

phon

e1.

Pen

agih

an b

y ph

one

1. P

enag

ihan

by

phon

e

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

dala

m r

angk

a pe

nagi

han,

anal

isa

kela

yaka

n us

aha

dan

miti

gasi

res

iko

terh

adap

mitr

a

berm

asal

ah.

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

dala

m r

angk

a pe

nagi

han,

anal

isa

kela

yaka

n us

aha

dan

miti

gasi

res

iko

terh

adap

mitr

a

berm

asal

ah.

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

dala

m r

angk

a pe

nagi

han,

anal

isa

kela

yaka

n us

aha

dan

miti

gasi

res

iko

terh

adap

mitr

a

berm

asal

ah.

2. K

unju

ngan

lapa

ngan

dala

m r

angk

a pe

nagi

han,

anal

isa

kela

yaka

n us

aha

dan

miti

gasi

res

iko

terh

adap

mitr

a

berm

asal

ah.

3. P

embe

rian

sur

at

pering

atan

kep

ada

mitr

a

berm

asal

ah.

3. P

embe

rian

sur

at

pering

atan

kep

ada

mitr

a

berm

asal

ah.

3. P

embe

rian

sur

at

pering

atan

kep

ada

mitr

a

berm

asal

ah.

3. P

embe

rian

sur

at

pering

atan

kep

ada

mitr

a

berm

asal

ah.

4. R

ekom

enda

si

peny

ehat

an/p

enye

lam

atan

ke T

im k

erja

rem

edia

l.

4. R

ekom

enda

si

peny

ehat

an/p

enye

lam

atan

ke T

im k

erja

rem

edia

l.

4. R

ekom

enda

si

peny

ehat

an/p

enye

lam

atan

ke T

im k

erja

rem

edia

l.

4. R

ekom

enda

si

peny

ehat

an/p

enye

lam

atan

ke T

im k

erja

rem

edia

l.

5. P

embe

rian

sur

at s

omas

i.5.

Pem

berian

sur

at s

omas

i.5.

Pem

berian

sur

at s

omas

i.5.

Pem

berian

sur

at s

omas

i.

51.

Per

jala

nan

dina

s da

lam

rang

ka p

enan

gana

n

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

1. P

erja

lana

n di

nas

dala

m

rang

ka p

enan

gana

n

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

1. P

erja

lana

n di

nas

dala

m

rang

ka p

enan

gana

n

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

1. P

erja

lana

n di

nas

dala

m

rang

ka p

enan

gana

n

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

2. A

dvok

asi

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

2. A

dvok

asi

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

2. T

im tek

nis

terp

adu

pena

ngan

an

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah.

2. T

im tek

nis

terp

adu

pena

ngan

an

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah.

3. A

dvok

asi

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

3. A

dvok

asi

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

4. R

apat

koo

rdin

asi

pena

ngan

an m

itra

berm

asal

ah d

enga

n KP

KNL

4. R

apat

eva

luas

i has

il

pena

ngan

an

pinj

aman

/pem

biay

aan

berm

asal

ah

BU

LAN

Ter

ealis

asin

ya T

arge

t Pe

ndap

atan

PNBP

Ter

ealis

asin

ya p

ropo

sal y

ang

dise

tuju

i Kom

ite

Pinj

aman

/Pem

biay

aan

Rp

1.20

0.00

0.00

0.00

0

Max

5%

Ras

io p

iuta

ng b

erm

asal

ah ter

hada

p

outs

tand

ing

piut

ang

dana

ber

gulir

1Ter

fasi

litas

i UM

KM u

ntuk

Men

gaks

es P

embi

ayaa

n

Form

al

(2)

(4)

(5)

NO

SA

SA

RA

N S

TR

AT

EG

ISN

OIN

DIK

AT

OR

KIN

ER

JAT

AR

GE

T

Rp

2

10.2

87.0

00.0

00

Rp

-

R

p 76

.800

.000

.000

R

p 81

.600

.000

.000

Peny

eles

aian

piu

tang

ber

mas

alah

1,70

%

Ter

ealis

asin

ya T

arge

t Pe

nyal

uran

Pinj

aman

/Pem

biay

aan

Rp

9

60.0

00.0

00.0

00

Rp

82

.560

.000

.000

Page 46: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

45

(1)

(3)

Mei

Juni

Juli

Agus

tusSe

ptemb

erOk

tober

Nove

mber

Dese

mber

11.

Pend

apata

n jas

a lay

anan

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

1. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

oper

asion

al

Rp

11

.948.9

16.66

7 R

p

11.94

8.916

.667

Rp

11

.948.9

16.66

7 R

p

11.94

8.916

.667

Rp

1

1.948

.916.6

67

Rp

11

.948.9

16.66

7 R

p

11.94

8.916

.667

Rp

11

.948.9

16.66

7

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

2. Pe

ndap

atan j

asa l

ayan

an

perb

anka

n

Rp

5

.575.0

00.00

0 R

p

5.57

5.000

.000

Rp

5

.575.0

00.00

0 R

p

5.57

5.000

.000

Rp

5.57

5.000

.000

Rp

5

.575.0

00.00

0 R

p

5.57

5.000

.000

Rp

5

.575.0

00.00

0

21.

Anali

sa de

sk re

view

1. An

alisa

desk

revie

w 1.

Anali

sa de

sk re

view

1. An

alisa

desk

revie

w 1.

Anali

sa de

sk re

view

1. An

alisa

desk

revie

w 1.

Anali

sa de

sk re

view

1. An

alisa

desk

revie

w

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra d

i

selur

uh pr

ovins

i se-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

2. Ku

njung

an la

pang

an

(OTS

) kep

ada c

alon m

itra

di se

luruh

prov

insi s

e-

Indon

esia

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

3. Ko

mite

Pinjam

an/p

embia

yaan

Rp

109

.200.0

00.00

0 R

p

1

08.00

0.000

.000

Rp

114

.000.0

00.00

0 R

p

1

21.20

0.000

.000

Rp

12

0.000

.000.0

00

Rp

122.4

00.00

0.000

Rp

10

8.000

.000.0

00

Rp

96

.000.0

00.00

0

3 41.

Pena

gihan

by ph

one

1. Pe

nagih

an by

phon

e1.

Pena

gihan

by ph

one

1. Pe

nagih

an by

phon

e1.

Pena

gihan

by ph

one

1. Pe

nagih

an by

phon

e1.

Pena

gihan

by ph

one

1. Pe

nagih

an by

phon

e

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra

berm

asala

h.

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra

berm

asala

h.

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra

berm

asala

h.

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra

berm

asala

h.

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha d

an

mitig

asi r

esiko

terh

adap

mitra

berm

asala

h.

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra b

erma

salah

.2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra

berm

asala

h.

2. Ku

njung

an la

pang

an

dalam

rang

ka pe

nagih

an,

anali

sa ke

layak

an us

aha

dan m

itigas

i res

iko

terha

dap m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

3. Pe

mber

ian su

rat

perin

gatan

kepa

da m

itra

berm

asala

h.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

4. Re

kome

ndas

i

peny

ehata

n/pe

nyela

matan

ke T

im ke

rja re

media

l.

5. Pe

mber

ian su

rat s

omas

i.5.

Pemb

erian

sura

t som

asi.

5. Pe

mber

ian su

rat s

omas

i.5.

Pemb

erian

sura

t som

asi.

5. Pe

mber

ian su

rat s

omas

i.5.

Pemb

erian

sura

t som

asi.

5. Pe

mber

ian su

rat s

omas

i.5.

Pemb

erian

sura

t som

asi.

51.

Perja

lanan

dina

s dala

m

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

1. Pe

rjalan

an di

nas d

alam

rang

ka pe

nang

anan

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

2. Tim

tekn

is ter

padu

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h.

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

3. Ad

voka

si

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

4. Ra

pat e

valua

si ha

sil

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

4. Ra

pat e

valua

si ha

sil

pena

ngan

an

pinjam

an/p

embia

yaan

berm

asala

h

BULA

N

Terea

lisas

inya T

arget

Pend

apata

n

PNBP

Terea

lisas

inya p

ropo

sal y

ang

disetu

jui Ko

mite

Pinjam

an/P

embia

yaan

Rp 1

.200.0

00.00

0.000

Max 5

%

Rasio

piuta

ng be

rmas

alah t

erhad

ap

outst

andin

g piut

ang d

ana b

erguli

r

1Te

rfasil

itasi

UMKM

untuk

Meng

akse

s Pem

biaya

an

Form

al

(2)

(4)

(5)

NOSA

SARA

N ST

RATE

GIS

NOIN

DIKA

TOR

KINE

RJA

TARG

ET

Rp

210

.287.0

00.00

0

Peny

elesa

ian pi

utang

berm

asala

h

1,70%

Terea

lisas

inya T

arget

Peny

aluran

Pinjam

an/P

embia

yaan

Rp

960

.000.0

00.00

0 R

p

96.0

00.00

0.000

Rp

97.92

0.000

.000

Rp

86

.400.0

00.00

0 R

p

76.80

0.000

.000

Rp

87

.360.0

00.00

0 R

p

86.40

0.000

.000

Rp

91

.200.0

00.00

0 R

p

96.96

0.000

.000

Page 47: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

46

Sebagai bentuk kewajiban LPDB-KUMKM sebagai Satuan Kerja (Satker)

Kementerian Koperasi dan UKM dalam rangka memenuhi ketentuan Pasal 9 ayat (1)

Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja

Instansi Pemerintah yang berbunyi “Setiap entitas Akuntabilitas Kinerja sebagaimana

dimaksud dalam Pasal 3 dan Pasal 4 menyusun lembar/dokumen Perjanjian Kinerja

dengan memperhatikan dokumen pelaksanaan anggaran”. LPDB-KUMKM sebagai

Badan Layanan Umum (BLU) dalam pelaksanaan kebijakan pengelolaan dana bergulir

tunduk pada ketentuan Kementerian Koperasi dan UKM, sedangkan ketentuan Tarif

Layanan LPDB-KUMKM tunduk pada Peraturan Menteri Keuangan. Oleh karena

BLU LPDB-KUMKM dalam pengawasan 2 (dua) Kementerian maka terdapat 2 (dua)

dokumen Perjanjian Kinerja yaitu Perjanjian Kinerja LPDB-KUMKM dengan

Kementerian Koperasi dan UKM, serta Perjanjian Kinerja LPDB-KUMKM dengan

Direktur Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Perjanjian Kinerja LPDB-KUMKM dengan Kementerian Koperasi dan UKM

Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

Terealisasinya Target PNBP

Terealisasinya Proposal yang disetujuiKomite Pinjaman/Pembiayaan

Terealisasinya Target PenyaluranPinjaman/Pembiayaan

Terealisasinya Belanja Operasionalminimal 80% dari Target

Rp.210.287.000.000

Rp.1.200.000.000.000

Rp.960.000.000.000

Rp.163.606.000.000

Terkelolanya Dana Bergulir dengan Baik

dan Akuntabel

Rasio Piutang Bermasalah terhadapOutstanding Piutang Dana Bergulir Max 5%

Penyelesaian Piutang Bermasalah 1,70%

Page 48: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

47

Perjanjian Kinerja LPDB-KUMKM dengan Direktur Jenderal Perbendaharaan

Kementerian Keuangan RI

Kontrak Kinerja BLU merupakan bentuk kesepahaman dan kesepakatan antara

Dirjen Perbendaharaan atas nama Menteri Keuangan dengan pimpinan BLU untuk

meningkatkan kinerja layanan kepada masyarakat. Kontrak Kinerja sebagaimana

dimaksud telah ditandatangani bersama pada tanggal 27 Februari 2018.

Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target

Jumlah Mitra yang mendapatPinjaman/Pembiayaan

Realisasi Proposal yang disetujui KomitePinjaman/Pembiayaan

Realisasi Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan

Rasio Piutang Bermasalah

600 Mitra

Rp.1.200.000.000.000

Rp.1.200.000.000.000

Max 5%

PengelolaanPinjaman/Pembiayaan

KUMKM yang Efektifdan Optimal

Penyelesaian Piutang Bermasalah 1,70%

Realisasi PNBP yang Optimal Rp. 210.000.000.000

Persentase Penyelesaian ModernisasiPengelolaan BLU 100%

Penghimpunan Dana Bergulirsecara Optimal

Pengembangan SistemInformasi BLU

Page 49: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

48

BAB III

AKUNTABILITAS KINERJA

Evaluasi dan analisa atas capaian indikator-indikator Kinerja Utama LPDB-KUMKM

disandingkan dengan capaian tahun sebelumnya adalah sebagai berikut ini:

LPDB-KUMKM pada tahun 2018 terdapat penambahan Indikator Kinerja Utama

dalam Pengelolaan Pinjaman/Pembiayaan KUMKM yang efektif dan optimal yang

tidak terdapat di Indikator Kinerja Utama tahun 2017, IKU tersebut menargetkan 600

mitra yang akan mendapatkan pinjaman/pembiayaan, tahun 2018 LPDB-KUMKM

menyalurkan pinjaman/pembiayaan kepada 5 mitra yang telah di proses mendapatkan

dana bergulir.

1. Jumlah Mitra yang Mendapat Pinjaman/Pembiayaan

Indikator Kinerja Target 2017 Realisasi 2017 Capaian (%)

Jumlah Mitrayang mendapat

Pinjaman/ Pembiayaan

Target 2018 Realisasi 2018 Capaian (%)

600 Mitra 5 Mitra 0,83%

- - -

Page 50: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

49

Tahun 2018 LPDB-KUMKM melakukan pembenahan dalam skema yang ada dan akan

melakukan peningkatan dana bergulir di tahun berikutnya.

LPDB-KUMKM telah menerima pengajuan proposal pinjaman/pembiayaan dari

berbagai pihak yang mengajukan untuk menjadi mitra LPDB-KUMKM. Pencapaian

realisasi indikator proposal yang telah disetujui komite pinjaman/pembiayaan

LPDB-KUMKM tahun 2018 sebesar Rp.1.009.300.000.000,- atau sebesar 84,11%

lebih besar dibandingkan dari tahun 2017 yang hanya menyetujui komite

pinjaman/pembiayaan sebesar Rp.793.958.187.500 atau sebesar 79,40%.

2. Realisasi Proposal yang Disetujui Komite Pinjaman/Pembiayaan

3. Realisasi Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan

Indikator Kinerja Target 2017 Realisasi 2017 Capaian (%)

TerealisasinyaTarget

PenyaluranPinjaman/

Pembiayaan

Target 2018 Realisasi 2018 Capaian (%)

Rp.1.200.000.000.000 Rp.43.500.000.000 3,63%

Rp.800.000.000.000 Rp.207.829.000.000 25,98%

Page 51: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

50

Tahun 2018 terus berupaya untuk melakukan proses penyaluran kepada calon mitra

ditengah pembenahan internal. LPDB-KUMKM tahun 2018 mencairkan atas proses

tahun 2017 sebesar Rp.43.500.000.000 atau 3,63% dari target penyaluran

Rp.1.200.000.000.000.

LPDB-KUMKM tahun 2018 mengalami kenaikan Non Performing Loan (NPL)

di tahun 2018 sebesar 4,16% dibanding tahun 2017 sebesar 1,23%, hal ini dikarenakan

LPDB-KUMKM hanya mencairkan dana pinjaman/pembiayaan sebesar

Rp.43.500.000.000 sebagai dampak dari penyempurnaan Standar Operasional

Prosedur (SOP) penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM. Hal

tersebut menjadi salah satu faktor yang berkontribusi menaikkan NPL di samping Nilai

Oustanding yang tidak berubah dan banyaknya mitra yang lunas. NPL LPDB-

KUMKM per 31 Desember 2018 dapat terlihat pada tabel di bawah ini:

4. Piutang Bermasalah (NPL)

Tabel NPL LPDB-KUMKM TA. 2018 (Per 31 Desember 2018

No Klasifikasi Jumlah Mitra Jumlah KP Plafon (Rp) Tunggakan Pokok (Rp) O/S Rp

Persentase

Berdasarkan O/S

Pinjaman (%)

Persentase

Berdasarkan

Tunggakan Pokok

(%)

1 A 441 548 2.086.975.305.000 802.206.324 956.355.931.180 91,71 0,08

2 B 6 7 16.764.000.000 1.238.906.994 7.028.326.994 0,67 0,12

3 C 1 1 250.000.000 40.325.000 56.440.000 0,01 0

4 D 8 12 12.850.000.000 1.811.426.500 6.993.946.500 0,67 0,17

5 E 56 76 84.573.000.000 41.577.403.231 68.854.432.231 6,6 3,99

6 PUPN(SP3N) 1 1 1.500.000.000 1.500.000.000 1.500.000.000 0,14 0,14

7 HUKUM 3 4 2.300.000.000 1.854.822.227 1.965.878.227 0,19 0,18

8 LUNAS 82 124 243.407.220.000 0 0 0 0

TOTAL 598 773 2.448.619.525.000 48.825.090.276 1.042.754.955.132

NPL Menjaga 4,16

Indikator Kinerja Target 2017 Realisasi 2017 Capaian (%)

Rasio PiutangBermasalah Target 2018 Realisasi 2018 Capaian (%)

Max 5% 4,16% 100%

Max 5% 1,23% 100%

Page 52: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

51

Persentase penyelesaian piutang bermasalah dihitung berdasarkan pencapaian

LPDB-KUMKM dalam menyelesaikan piutang bermasalah pada tahun bersangkutan

berupa rescheduling, restructuring, eksekusi jaminan, penanganan ke PUPN dan

sebagainya. Kinerja penanganan piutang bermasalah LPDB-KUMKM dari tahun

2015 sampai dengan 31 Desember 2018 dapat disajikan sebagaimana tabel berikut:

5. Penyelesaian Piutang Bermasalah

Indikator Kinerja Target 2017 Realisasi 2017 Capaian (%)

PenyelesaianPiutang

BermasalahTarget 2018 Realisasi 2018 Capaian (%)

1.70% 0,35% 20,59%

4,30% 3,62% 84%

Tabel Kinerja Penanganan Piutang Bermasalah TA. 2018)

Target Target Pencapaian

(%) Bulan (%)

2015 1,40 31 Desember 2015 4,16 12,66 9,90

2016 5,11 31 Desember 2016 3,40 7,56 6,50 Kontrak Kinerja tahun 2016

2017 4,30 31 Desember 2017 3,62 3,26 2,88 Kontrak Kinerja tahun 2017

2018 1,70 31 Desember 2018 0,35 1,56 2,53 (Target)

2019 1,56 - - 0 -

Tahun

Kinerja Penanganan Sisa NPL

DasarPencapaian

(%)

NPL Nett per 06 Agustus 2015 14,06Kontrak Kinerja tahun 2015

Kontrak Kinerja tahun 2018

Page 53: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

52

Terkait dengan penanganan pinjaman/pembiayaan bermasalah sampai dengan

tanggal 31 Desember 2014 yang diperhitungkan pada tanggal 06 Agustus 2015 yaitu

sebagai berikut:

Sampai dengan Tahun 2018 kinerja hasil penanganan yang sudah dicapai per

31 Desember 2018 adalah sebesar Rp. 336.641.568.187 dari target yang akan dicapai

yaitu sebesar Rp.410.653.087.226, sedangkan di tahun 2018 hasil penanganannya

sebesar Rp.10.221.811.703. Penanganan piutang bermasalah yang sudah dilakukan

termasuk diantaranya adalah dalam penanganan kasus hukum sebesar

Rp.173.927.932.654, pelimpahan ke PUPN sebesar Rp.123.751.533.081 dan

perubahan klasifikasi sebesar Rp.38.962.102.452. Kondisi sisa tunggakan pokok

klasifikasi E pasca penanganan piutang bermasalah sampai dengan tanggal 31

Desember 2018 adalah sebesar Rp.74.011.519.039 dari yang ditargetkan sebesar

Rp.410.653.087.226.

No Jumlah

Kartu Piutang (KP) Jumlah Mitra Nilai Persentase

1 4,421 3,290 2,920,517,629,547Rp 100.00%

a. Klasifikasi A 2,117 1,812 1,836,431,771,241Rp

b. Klasifikasi B 42 35 35,845,256,690Rp

c. Klasifikasi C 44 38 43,241,204,482Rp

d. Klasifikasi D 42 35 52,576,739,274Rp

e. Klasifikasi E 1,081 995 952,422,657,860Rp

f. 1,095 375 -Rp

2 3,326 3,290 439,138,634,070Rp

a. A 2,117 1,812 4,785,434,200Rp

b. B 42 35 4,674,884,694Rp

c. C 44 38 6,997,264,813Rp

d. D 42 35 12,027,963,137Rp

e. E 1,081 995 410,653,087,226Rp 14.06%

f. 1,095 375 -Rp

4 898 844 336,641,568,187Rp 11.53%

a. 147 119 173,927,932,654Rp 5.96%

b. 201 183 123,751,533,081 4.24%

- 198 180 122,684,702,590Rp 4.20%

- 3 3 1,066,830,491Rp 0.04%

c. 550 542 38,962,102,452Rp 1.33%

- Take Over 510 510 26,304,794,968Rp 0.90%

- 19 14 7,870,882,524Rp 0.27%

- 19 17 4,051,496,960Rp 0.14%

- - - -Rp 0.00%

- - - -Rp 0.00%

- 2 1 734,928,000Rp 0.03%

151

Rekapitulasi Penanganan Piutang Bermasalah (Klasifikasi E/NPL-Nett)

Total Outstanding per 06 Agustus 2015, terdiri dari:

Indikator

Lunas

Per 31 Desember 2018

74,011,519,039Rp 2.53%

Lunas

Klasifikasi

Klasifikasi

Total Tunggakan Pokok per 06 Agustus 2015, terdiri dari:

Klasifikasi

Klasifikasi

Klasifikasi

PSBDT

E menjadi D

Penanganan Penyehatan

Lunas

E menjadi A

3

E menjadi B

E menjadi C

Tunggakan Pokok Klasifikasi E Pasca Penanganan per 31 Desember 2018

(Nomor 2 dikurangi Nomor 4) 183

Penanganan Kasus Hukum

Kinerja Hasil Penanganan yang Dicapai, terdiri dari:

Pelimpahan ke PUPN

SP3N

Page 54: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

53

Realisasi PNBP BLU untuk tahun 2018 baik yang bersumber dari layanan

berupa tarif atas pengembalian dari nilai dana bergulir yang disalurkan, maupun non

layanan berupa pendapatan dari penempatan dana bergulir yang belum disalurkan dan

dana surplus kas dalam investasi jangka pendek. PNBP tahun 2018 diperhitungkan

dengan porsi : 60% berasal dari Pendapatan Layanan dan 40% dari Pendapatan Non

Layanan.

Target realisasi pendapatan LPDB-KUMKM pada tahun 2018 sebesar

Rp. 210 Milyar dengan rincian target pendapatan layanan sebesar Rp. 126 Milyar

dengan bobot sebesar 60% dan target pendapatan non layanan sebesar

Rp. 84 Milyar dengan bobot 40%. Realisasi penerimaan negara bukan pajak (PNBP)

tahun 2018 capaiannya sebesar Rp.245.237.379.546 atau 86,81% dari target PNBP

yaitu Rp.210.000.000.000. Perhitungan realisasi PNBP tahun 2018 berbeda dengan

tahun 2017, PNBP dihitung dari jumlah pendapatan usaha dari jasa layanan dan

pendapatan usaha lainnya tahun 2017 sesuai dengan laporan keuangan tahun 2017.

Nilai realisasi PNBP tahun 2017 mencapai angka Rp.200.807.012.921 atau 100,40%

dari target PNBP yaitu Rp.200.000.000.000 yang tidak dikalkulasikan dengan

perhitungan bobot seperti tahun 2018.

6. Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP)

Page 55: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

54

Pada tahun 2018 LPDB-KUMKM terdapat indikator terkait modernisasi

pengelolaan Badan Layanan Umum (BLU) yang terus meningkat dibandingkan

dengan tahun sebelumnya. Adapun penilaian Key Performance Indikator (KPI)

bertujuan untuk mengukur tingkat modernisasi pengelolaan BLU dalam mendukung

peningkatan layanan, akuntabilitas dan akurasi manejemen dalam pengambilan

keputusan.

Modernisasi pengelolaan BLU dihitung dari persentase penyelesaian

pengembangan sistem informasi pada tahun 2018 berdasarkan kelengkapan variabel

IT dan kecepataan penerapan Office Automation (OA) serta pengintegrasian dengan

Sistem Informasi Kredit Program (SIKP). Pencapaian kelengkapan berdasarkan

urutan tahapan adalah sebagai berikut:

a. Pengisian BIOS lengkap;

b. Website repres dan Up-to-date;

c. Webservice rutin transfer data ke BIOS;

d. Dashboard tersedia tiap saat (pengecekan setiap bulannya);

e. Proses Bisnis keuangan dan layanan berbasis IT telah berjalan serta database

penerima dana bergulir terintegrasi dengan SIKP.

7. Modernisasi Pengelolaan BLU

Page 56: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

55

Realisasi pendapatan per 31 Desember 2018 sebesar Rp.245.237.379.546 atau

sebesar 116,62% dari target pendapatan sebesar Rp.210.287.000.000. Target

pendapatan tahun 2017 dan tahun 2018 berbeda yang menunjukkan angka persentase

ditahun 2018 lebih kecil dibandingkan 2017 yang menargetkan target pendapatan

PNBP sebesar Rp.163.606.000.000 dengan realisasi sebesar Rp.200.807.012.921,-

atau 122,74%.

1. Terealisasinya Target Pendapatan PNBP

ANGGARAN (Rp.) REALISASI (Rp.) ANGGARAN (Rp.) REALISASI (Rp.)

Pendapatan Program Modal Ventura 2.449.000.000 7.192.215.956 4.408.881.316 4.653.740.372

Pendapatan Program Dana Bergulir Konvensional 107.103.600.000 107.291.723.449 108.401.143.390 70.725.277.587

Pendapatan Dana Bergulir Syariah 24.053.400.000 14.309.013.303 30.577.036.223 6.114.951.586

Pendapatan Jasa Layanan Perbankan 30.000.000.000 71.920.583.913 66.899.939.071 163.553.299.322

Pendapatan Lain-lain 93.476.300 190.110.679

TOTAL PENDAPATAN 163.606.000.000 200.807.012.921 210.287.000.000 245.237.379.546

TAHUN 2018TAHUN 2017PENDAPATAN OPERASIONAL

Tabel Realisasi Pendapatan LPDB-KUMKM Tahun 2017 dan 2018

Indikator Kinerja Target 2017 Realisasi 2017 Capaian (%)

TerealisasinyaTarget

PendapatanPNBP

Target 2018 Realisasi 2018 Capaian (%)

Rp.210.287.000.000 Rp.245.237.379.546 116,62%

Rp.163.606.000.000 Rp.200.807.012.921 122,74%

Page 57: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

56

LPDB-KUMKM telah menerima pengajuan proposal pinjaman/pembiayaan

dari berbagai pihak yang mengajukan untuk menjadi mitra LPDB-KUMKM.

Pencapaian realisasi indikator proposal yang telah disetujui komite

pinjaman/pembiayaan LPDB-KUMKM tahun 2018 sebesar Rp.1.009.300.000.000,-

atau sebesar 84,11% lebih besar dibandingkan dari tahun 2017 yang hanya

menyetujui komite pinjaman/pembiayaan sebesar Rp.793.958.187.500 atau sebesar

79,40%.

2. Realisasi Proposal Yang Disetujui Komite Pinjaman/Pembiayaan

3. Realisasi Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan

Page 58: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

57

LPDB-KUMKM tahun 2018 terus berupaya untuk melakukan proses

penyaluran kepada calon mitra ditengah pembenahan internal terkait Kebijakan

Penyaluran Pinjaman/Pembiayaan Dana Bergulir. Selain dari pada hal tersebut juga

belum berjalannya program chanelling dengan BLUD/LKB/KSP. LPDB-KUMKM

tahun 2018 mencairkan atas proses tahun 2017 sebesar Rp.43.500.000.000 atau

4,53% dari target penyaluran Rp.960.000.000.000.

Persentase realisasi anggaran belanja operasional LPDB-KUMKM tahun 2018

sebesar 72,12% sedikit mengalami penurunan dibandingkan dengan tahun 2017

(81,19%), hal ini dikarenakan sampai dengan triwulan pertama LPDB-KUMKM

belum merealisasikan anggaran belanja operasional.

4. Realisasi Belanja Operasional minimal 80% dari Target

No. JENIS BELANJA ANGGARAN (Rp.) REALISASI (Rp.) % SALDO (Rp.)

1 Belanja Gaji dan Tunjangan 44.997.509.000 36.428.152.141 80,96 8.569.356.859

2 Belanja Barang 28.929.006.000 19.667.500.055 67,99 9.261.505.945

3 Belanja Jasa 32.002.252.000 23.942.567.526 74,82 8.059.684.474

4 Belanja Pemeliharaan 4.504.677.000 3.297.069.141 73,19 1.207.607.859

5 Belanja Perjalanan 34.900.416.000 21.061.793.611 60,35 13.838.622.389

6 Belanja Penyediaan Barang dan Jasa BLU Lainnya 11.291.051.000 7.899.219.068 69,96 3.391.831.932

7 Belanja Modal Peralatan dan Mesin 5.328.699.000 4.337.016.113 81,39 991.682.887

8 Belanja Modal Fisik Lainnya 1.652.390.000 1.366.281.330 82,69 286.108.670

163.606.000.000 117.999.598.985 72,12 45.606.401.015 JUMLAH

Tabel Realisasi Belanja per Akun Belanja Tahun 2018 (per 31 Desember 2018)

Page 59: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

58

Kenaikan Non Performing Loan (NPL) di tahun 2018 sebesar 4,16% yang

dialami LPDB-KUMKM dibanding tahun 2017 sebesar 1,23%, hal ini dikarenakan

LPDB-KUMKM hanya mencairkan dana pinjaman/pembiayaan sebesar

Rp.43.500.000.000 sebagai dampak dari penyempurnaan Standar Operasional

Prosedur (SOP) penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM.

Selain dari pada hal tersebut jumlah Mitra yang telah lunas pinjamannya meningkat

sedangkan penyaluran pinjamannya masih kecil oleh karena hal tersebut maka

berpengaruh terhadap rasio perhitungan piutang bermasalah LPDB-KUMKM tahun

2018.

6. Penyelesaian Piutang Bermasalah

5. Rasio Piutang Bermasalah terhadap Outstanding Piutang Dana Bergulir

Indikator Kinerja Target 2017 Realisasi 2017 Capaian (%)

Rasio PiutangBermasalah Target 2018 Realisasi 2018 Capaian (%)

Max 5% 4,16% 100%

Max 5% 1,23% 115%

Page 60: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

59

Persentase penyelesaian piutang bermasalah dihitung berdasarkan pencapaian

LPDB-KUMKM dalam upaya maksimal menyelesaikan piutang bermasalah pada

tahun bersangkutan berupa penagihan via telpon dan langsung, pengiriman surat

Somasi, rescheduling, restructuring, eksekusi jaminan, setelah upaya maksimal yang

dilakukan LPDB-KUMKM belum membuahkan hasil maka selanjutnya penanganan

atas mitra bermasalah tersebut diserahkan kepada KPKNL melalui PUPN. PUPN

dalam upaya penanganan mitra bermasalah tersebut bekerjasama dengan pihak

LPDB-KUMKM dalam penagihan cek lokasi, verifikasi jaminan, sita jaminan hingga

lelang.

Realisasi pendapatan sebesar Rp.245.237.379.546,- atau 149.90% dari target

pendapatan operasional tahun 2018 sebesar Rp 210.000.000.000 yang terdiri dari:

a. Pendapatan Jasa Layanan Dana Bergulir sebesar Rp.81.493.969.545,- atau

64.68% dari target pendapatan sebesar Rp.126.000.000.000,-

b. Pendapatan Jasa Layanan Perbankan sebesar Rp.163.553.299.322,- atau

194.71% dari target pendapatan sebesar Rp.84.000.000.000,-

c. Pendapatan Lainnya sebesar Rp.190.110.679,-.

1. Pendapatan

Tabel Realisasi Pendapatan LPDB-KUMKM TA. 2018

Realisasi Selisih Pencapaian

2018 Anggaran 2018

PENDAPATAN OPERASIONAL

- Pendapatan Program Modal Ventura 3.874.262.031 4.653.740.372 779.478.341 120,12%

- Pendapatan Program Dana Bergulir Konvensional 95.256.461.627 70.725.277.587 (24.531.184.040) 74,25%

- Pendapatan Dana Bergulir Syariah 26.869.276.343 6.114.951.586 (20.754.324.757) 22,76%

JUMLAH PENDAPATAN OPERASIONAL 126.000.000.000 81.493.969.545 (44.506.030.455) 64,68%

PENDAPATAN JASA LAYANAN PERBANKAN

JUMLAH PENDAPATAN JASA LAYANAN

PERBANKAN84.000.000.000 163.553.299.322 79.553.299.322 194,71%

PENDAPATAN LAIN-LAIN

Pendapatan lainnya 190.110.679 190.110.679

JUMLAH PENDAPATAN LAIN-LAIN 190.110.679 190.110.679

210.000.000.000 245.237.379.546 35.237.379.546 116,78%

Uraian Target

TOTAL PENDAPATAN BLU

Page 61: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

60

Realisasi Belanja sebesar Rp.117.999.598.985,- atau 72.12% dari pagu

anggaran sebesar Rp.163.606.000.000,- yang terdiri dari:

a. Belanja operasional yang bersumber dari PNBP sebesar Rp.112.296.301.542,-

atau 71.70% dari pagu anggaran PNBP sebesar Rp.156.624.911.000,-.

b. Belanja modal yang bersumber dari dana PNBP sebesar Rp.5.703.297.443,- atau

81.70% dari pagu anggaran PNBP sebesar Rp.6.981.089.000,-.

Dari realisasi tersebut jika dilihat realisasi berdasarkan jenis belanja dapat disajikan

sebagai berikut:

2. Belanja Operasional

Tabel Realisasi Belanja LPDB-KUMKM TA. 2018

Sumber Dana Pagu Anggaran RealisasiPersentase

Realisasi

PNBP Rp163.606.000.000 Rp117.999.598.985 72,12%

Jumlah Rp163.606.000.000 Rp117.999.598.985 72,12%

Grafik Realisasi Belanja Per Jenis Belanja TA. 2018

Belanja Gaji danTunjangan

Belanja Barang Belanja JasaBelanja

PemeliharaanBelanja

Perjalanan

BelanjaPenyediaan

Barang dan JasaBLU Lainnya

Belanja ModalPeralatan dan

Mesin

Belanja ModalFisik Lainnya

1 2 3 4 5 6 7 8

ANGGARAN 44.997.509.000 28.929.006.000 32.002.252.000 4.504.677.000 34.900.416.000 11.291.051.000 5.328.699.000 1.652.390.000

REALISASI 36.428.152.141 19.667.500.055 23.942.567.526 3.297.069.141 21.061.793.611 7.899.219.068 4.337.016.113 1.366.281.330

% 80,96 67,99 74,82 73,19 60,35 69,96 81,39 82,69

-

10,00

20,00

30,00

40,00

50,00

60,00

70,00

80,00

90,00

- 5.000.000.000

10.000.000.000 15.000.000.000 20.000.000.000 25.000.000.000 30.000.000.000 35.000.000.000 40.000.000.000 45.000.000.000 50.000.000.000

ANGGARAN REALISASI %

Page 62: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

61

Pengeluaran belanja operasional berdasarkan output pada tahun 2018 secara rinci

disajikan pada tabel berikut ini:

04.01.06 Program Pemberdayaan Koperasi dan UMKM2779 Pengelolaan Dana Bergulir

001.001 Dokumen Rencana Program Kerja dan Anggaran 4.282.977.000 1.924.379.103 44,93 2.358.597.897

525112 Belanja barang (BLU 2.249.745.000 943.886.700 41,96 1.305.858.300

525113 Belanja Jasa (BLU) 1.301.082.000 463.100.000 35,59 837.982.000

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 732.150.000 517.392.403 70,67 214.757.597

001.002 Dokumen Peraturan dan Petunjuk Teknis Pengelolaan Dana Bergulir 1.566.123.000 987.731.400 63,07 578.391.600

525112 Belanja barang (BLU 1.185.823.000 750.831.400 63,32 434.991.600

525113 Belanja Jasa (BLU) 357.800.000 224.750.000 62,81 133.050.000

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 22.500.000 12.150.000 54,00 10.350.000

001.003 Publikasi dan Promosi 13.979.255.000 11.656.015.026 83,38 2.323.239.974

525112 Belanja barang (BLU 631.755.000 268.553.150 42,51 363.201.850

525113 Belanja Jasa (BLU) 11.085.500.000 9.440.507.608 85,16 1.644.992.392

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 2.262.000.000 1.946.954.268 86,07 315.045.732

001.004 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan Risiko 28.158.505.000 20.680.225.764 73,44 7.478.279.236

525112 Belanja barang (BLU 7.680.960.000 5.523.634.720 71,91 2.157.325.280

525113 Belanja Jasa (BLU) 4.044.465.000 3.193.952.000 78,97 850.513.000

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 16.433.080.000 11.962.639.044 72,80 4.470.440.956

001.005 Monev 19.866.439.000 8.586.020.368 43,22 11.280.418.632

525112 Belanja Barang (BLU) 1.068.740.000 377.350.800 35,31 691.389.200

525113 Belanja Jasa (BLU) 2.202.354.000 329.000.000 14,94 1.873.354.000

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 8.099.310.000 1.949.942.416 24,08 6.149.367.584

525119 Belanja Penyediaan Barang dan Jasa BLU Lainnya 8.496.035.000 5.929.727.152 69,79 2.566.307.848

001.006 (051-052) Laporan Monitoring dan Evaluasi 7.944.292.000 6.197.241.466 78,01 1.747.050.534

525112 Belanja barang (BLU 4.274.647.000 3.181.343.150 74,42 1.093.303.850

525113 Belanja Jasa (BLU) 1.915.980.000 1.544.424.937 80,61 371.555.063

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 1.753.665.000 1.471.473.379 83,91 282.191.621

001.006 (053-055) Pedoman Organisasi dan Kepegawaian 5.921.381.000 4.502.236.429 76,03 1.419.144.571

525112 Belanja Barang 1.310.790.000 842.263.425 64,26 468.526.575

525113 Belanja Jasa 164.400.000 81.000.000 49,27 83.400.000

525115 Belanja Perjalanan 1.852.091.000 1.308.801.091 70,67 543.289.909

537112 Belanja Modal Peralatan dan Mesin 1.997.080.000 1.836.646.913 91,97 160.433.087

537115 Belanja Modal Fisik Lainnya 597.020.000 433.525.000 72,61 163.495.000

025 (056-059) Sistem Informasi Terbarukan 7.154.750.000 4.674.762.410 65,34 2.479.987.590

525112 Belanja barang (BLU 2.291.730.000 1.986.086.400 86,66 305.643.600

525113 Belanja Jasa (BLU) 1.130.900.000 797.135.000 70,49 333.765.000

525115 Belanja Perjalanan (BLU) 3.732.120.000 1.891.541.010 50,68 1.840.578.990

025 (060-062) Layanan Perkantoran 74.732.278.000 58.790.987.019 78,67 15.818.677.311

521111 Belanja Gaji dan Tunjangan 44.997.509.000 36.428.152.141 80,96 8.569.356.859

525112 Belanja barang (BLU 8.234.816.000 5.793.550.310 70,35 2.441.265.690

525113 Belanja Jasa (BLU) 9.799.771.000 7.868.697.981 80,29 1.931.073.019

525114 Belanja Pemeliharaan 4.504.677.000 3.297.069.141 73,19 1.207.607.859

525115 Belanja Perjalanan 13.500.000 900.000 6,67 12.600.000

525119 Belanja Penyediaan Barang dan Jasa BLU Lainnya 2.795.016.000 1.969.491.916 70,46 825.524.084

537112 Belanja modal peralatan dan mesin 3.331.619.000 2.500.369.200 75,05 831.249.800

537115 Belanja Modal Fisik Lainnya 1.055.370.000 932.756.330 88,38 122.613.670

163.606.000.000 117.999.598.985 72,12 45.606.401.015Jumlah

Kode Program/Kegiatan/Sub Kegiatan/Jenis Akun Belanja PAGU TA 2018 Realisasi % Sisa Anggaran

Tabel Realisasi Belanja Per Output (periode sampai dengan 31 Desember 2018)

Page 63: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

62

Sampai dengan tanggal 31 Desember 2018 LPDB-KUMKM telah menerima dana

kelolaan sebesar Rp.5.000.030.315.961,- dengan rincian sebagai berikut:

a. Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM (BA.044) Realokasi dana APBN

TA. 2008 sebesar Rp.1.302.370.315.961,- .

b. Dana Bergulir APBN (BA.999.03) sebesar Rp.3.697.660.000.000,-.

Realisasi anggaran dana bergulir APBN dari plafon dana bergulir yang

bersumber dari APBN yang telah dialokasikan oleh Kementerian Keuangan sejak

tahun 2008 s/d 2016 seluruhnya telah mampu direalisasikan kepada KUMKM

sebesar 100%. Tahun 2018 LPDB-KUMKM tidak mendapatkan tambahan dana

bergulir dari BA.999.03. Secara rinci dana kelolaan LPDB-KUMKM disajikan

sebagaimana tabel berikut:

3. Dana Kelolaan

Tabel Rekapitulasi Pengelolaan Dana Bergulir LPDB-KUMKM

(periode sampai dengan 31 Desember 2018)

Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM (BA 044)

1 Realokasi dana APBN TA 2008 381.338.956.000

2 Pengalihan Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM 921.031.359.961

Jumlah Dana Bergulir Kementerian Koperasi dan UKM (BA 044) 1.302.370.315.961

Dana Bergulir APBN (BA 999.03)

1 APBN TA 2009 290.000.000.000

2 APBN TA 2010 350.000.000.000

3 APBN TA 2011 250.000.000.000

4 APBN TA 2012 557.660.000.000

5 APBN TA 2013 1.000.000.000.000

6 APBN TA 2014 500.000.000.000

7 APBN TA 2015 250.000.000.000

8 APBN TA 2017 500.000.000.000

Total Dana Bergulir APBN 3.697.660.000.000

Total Dana Bergulir yang diterima LPDB-KUMKM 5.000.030.315.961

Page 64: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

63

Penerimaan dana bergulir pengalihan selama 2018 dari Satker Kementerian

Koperasi dan UKM sebesar Rp.23.019.254.355,- atau 115.10% dari target pengalihan

tahun 2018 sebesar Rp 20.000.000.000,-. Total Dana Bergulir dari pengalihan yang

telah diterima sampai dengan tanggal 31 Desember 2018 sebesar

Rp.921.031.359.961,- . Secara detail realisasi pengalihan dana bergulir sampai dengan

31 Desember 2018 sebagai berikut ini:

Pelaksanaan Koordinasi Pengalihan dan Validasi Data Dana Begulir pada tahun

2018 di 7 Provinsi dengan peserta di masing-masing Provinsi sebanyak 100 orang yang

terdiri dari Pengurus Koperasi-Koperasi penerima dana bergulir program Kedeputian

dari Kementerian Koperasi dan UKM serta Bank Pelaksana. Rekap rincian

pelaksanaan kegiatan pengalihan dapat dilihat sebagai berikut:

4. Perkembangan Pengalihan Dana Bergulir

Tabel Realisasi Pengalihan Dana Bergulir LPDB-KUMKM

(periode sampai dengan 31 Desember 2018)

1aDeputi Bidang Pengembangan

dan Resrukturisasi244.517.523.577 230.751.935.406 1.623.872.382 232.092.700.046

1b Pengalihan Dana Penjaminan 322.125.469.861 1.273.617.827 323.399.087.688

2 Deputi Produksi dan Pemasaran 245.965.017.112 43.465.627.464 192.748.000 43.658.375.464

3 Deputi Pembiayaan 721.081.053.008 288.483.397.431 20.060.197.135 308.543.594.566

4 Sesmeneg 313.963.681 7.500.000 - 7.500.000

5 Program Kerja Dinas NTB 254.542.651 - 254.542.651

6Program Kerja APBN Dinas Kab.

Purworejo- -

7 Dana Perguliran 7.839.288.203 1.206.507.258 9.328.903.203

8

Dana Pengalihan yang telah

diterima tapi belum teridentifikasi

sumber dananya

5.084.344.591 (1.337.688.247) 3.746.656.344

JUMLAH 1.211.877.557.378 898.012.105.606 23.019.254.355 921.031.359.961

URAIANNO

Jumlah Realisasi

Pengalihan

Tahun 2018

Jumlah Realisasi

Pengalihan s/d

tahun 2018

Jumlah Realisasi

Pengalihan s/d

Tahun 2017

Jumlah

Pengalihan

Berdasarkan NRB

Page 65: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

64

LPDB-KUMKM Tahun 2018 mengalami Defisit (sebelum biaya non operasional)

sebesar Rp.33.703.506.774,- yang merupakan selisih antara total pendapatan sebesar

Rp.245.237.379.546,- dengan realisasi anggaran beban operasional sebesar

Rp.123.397.321.121,- (diluar Beban Penyisihan Piutang Tak Tertagih).

Tabel Rekap Pelaksanaan Pengalihan Dana Bergulir LPDB-KUMKM TA. 2018

No Provinsi/Kabupaten Tanggal Tempat Jumlah Peserta

1 Jawa Timur 27-29 Maret 2018 Shangri-la Hotel - Surabaya 100 Orang

2 Bali 25-28 April 2018 H Sovereign Hotel - Bali 100 Orang

3 Lampung 7-9 Mei 2018 Sheraton Hotel - Bandar Lampung 100 Orang

4 DIY dan Jateng 30 Juli - 01 Agustus 2018 Hotel Santika Premiere - Jogja 100 Orang

5 Kalimantan Selatan 05-07 September 2018 Hotel Golden Tulip Galaxy - Banjarmasin 100 Orang

6 Jawa Timur 25-28 September 2018 ILLIRA Hotel - Banyuwangi 100 Orang

7 Jawa Tengah 21-23 Nopember 2018 Java Heritage Hotel - Purwokerto 100 Orang

5. Surplus/Defisit

Page 66: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

65

LPDB-KUMKM di tahun 2018 memiliki Aset sebesar Rp.5.346.912.568.911,-

meningkat 7,91% dari tahun 2017. Secara rinci Neraca LPDB-KUMKM Tahun 2018

tertuang dalam tabel berikut ini:

6. Neraca

D.1

ASET LANCAR

Kas Lainnya dan Setara Kas D.1.1 67.221.364 84.671.992

Kas pada Badan Layanan Umum D.1.2 839.870.015.697 711.395.755.692

Belanja Dibayar Dimuka (prepaid) D.1.3 0 268.750.000

Piutang Bukan Pajak D.1.4 97.892.269.367 91.764.183.638

Penyisihan Piutang Tak Tertagih - Piutang Bukan Pajak D.1.5 -97.393.704.417 (89.845.174.398)

Piutang Bukan Pajak (Netto) 498.564.950 1.919.009.240

Persediaan D.1.6 1.448.037.130 1.384.700.019

JUMLAH ASET LANCAR 841.883.839.141 715.052.886.943

INVESTASI JANGKA PANJANG

Dana Bergulir D.1.7 2.629.660.562.998 2.948.346.380.379

Dana Bergulir Diragukan Tertagih D.1.8 -949.138.658.358 (793.779.058.005)

JUMLAH INVESTASI JANGKA PANJANG 1.680.521.904.640 2.154.567.322.374

ASET TETAP

Peralatan dan Mesin D.1.9 55.251.292.275 52.177.516.988

Gedung dan Bangunan D.1.10 30.073.019.000 30.073.019.000

Jalan, Irigasi, dan Jaringan D.1.11 598.701.000 285.651.000

Aset Tetap Lainnya D.1.12 510.726.130 76.349.800

Akumulasi Penyusutan D.1.13 -44.026.578.325 (34.490.788.301)

JUMLAH ASET TETAP 42.407.160.080 48.121.748.487

ASET LAINNYA

Aset Tak Berwujud D.1.14 9.456.089.098 8.770.555.657

Dana Kelolaan Badan Layanan Umum D.1.15 2.773.100.141.070 2.028.750.985.012

Akumulasi Penyusutan/ Amortisasi Aset Lainnya D.1.17 -456.565.118 (820.579.567)

JUMLAH ASET LAINNYA 2.782.099.665.050 2.037.336.114.812

JUMLAH ASET 5.346.912.568.911 4.955.078.072.616

D.2

KEWAJIBAN JANGKA PENDEK

Utang kepada Pihak Ketiga D.2.1 67.221.364 84.671.992

JUMLAH KEWAJIBAN JANGKA PENDEK 67.221.364 84.671.992

KEWAJIBAN JANGKA PANJANG

Utang Jangka Panjang BLU kepada BUN D.2.2 5.402.760.704.068 4.977.097.365.391

JUMLAH KEWAJIBAN JANGKA PANJANG 5.402.760.704.068 4.977.097.365.391

JUMLAH KEWAJIBAN 5.402.827.925.432 4.977.182.037.383

D.3

Ekuitas D.3 -55.915.356.521 (22.103.964.767)

JUMLAH EKUITAS -55.915.356.521 (22.103.964.767)

JUMLAH KEWAJIBAN DAN EKUITAS 5.346.912.568.911 4.955.078.072.616

31 DESEMBER 2018 31 DESEMBER 2017

LEMBAGA PENGELOLA DANA BERGULIR

KOPERASI DAN USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH

ASET

KEWAJIBAN

EKUITAS

NERACATINGKAT SATUAN KERJA

PER 31 DESEMBER 2018

(DALAM RUPIAH)

NAMA PERKIRAAN CATATAN

Page 67: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

66

Dari Neraca tersebut menghasilkan beberapa rasio keuangan yang menggambarkan

kinerja laporan keuangan sebagai berikut:

a. Return On Asset (ROA)

Digunakan untuk mengukur efektifitas LPDB-KUMKM di dalam menghasilkan

keuntungan dengan memanfaatkan total aset, sehingga semakin besar

presentasinya maka semakin baik kinerjanya.

b. Return On Equity (ROE)

PENDAPATAN OPERASIONAL E.1

PENDAPATAN NEGARA BUKAN PAJAK

Pendapatan Sumber Daya Alam

Pendapatan Bagian Pemerintah atas Laba

Pendapatan Negara Bukan Pajak Lainnya E.1.1 252.601.944.719 207.760.144.415

Jumlah Pendapatan Negara Bukan Pajak 252.601.944.719 207.760.144.415

JUMLAH PENDAPATAN OPERASIONAL 252.601.944.719 207.760.144.415

BEBAN OPERASIONAL E.2

Beban Pegawai E.2.1 36.428.152.141 34.246.591.467

Beban Persediaan E.2.2 3.399.319.361 3.450.859.472

Beban Barang dan Jasa E.2.3 48.407.681.066 47.499.378.335

Beban Pemeliharaan E.2.4 3.297.069.141 3.793.656.758

Beban Perjalanan Dinas E.2.5 21.061.793.611 34.203.791.102

Beban Barang untuk diserahkan kepada Masyarakat 0

Beban Bantuan Sosial 0

Beban Penyusutan dan Amortisasi E.2.6 10.803.305.801 8.628.049.279

Beban Penyisihan Piutang Tak Tertagih E.2.7 162.908.130.372 165.417.571.142

JUMLAH BEBAN OPERASIONAL 286.305.451.493 297.239.897.555

SURPLUS/ (DEFISIT) DARI KEGIATAN OPERASIONAL (33.703.506.774) (89.479.753.140)

KEGIATAN NON OPERASIONAL E.3

SURPLUS/ (DEFISIT) PELEPASAN ASET NON LANCAR

Pendapatan Pelepasan Aset Non Lancar 250.427.889

Beban Pelepasan Aset Non Lancar 42.513.916

Jumlah Surplus/ (Defisit) Pelepasan Aset Non Lancar 207.913.973

SURPLUS/ (DEFISIT) DARI KEGIATAN NON OPERASIONAL LAINNYA

Pendapatan dari Kegiatan Non Operasional Lainnya 109.326.697 29.976.669

Beban dari Kegiatan Non Operasional Lainnya 53.093.308 136.761.821

Jumlah Surplus/ (Defisit) dari Kegiatan Non Operasional Lainnya 56.233.389 (106.785.152)

SURPLUS/ (DEFISIT) DARI KEGIATAN NON OPERASIONAL 264.147.362 (106.785.152)

POS LUAR BIASA

Beban Luar Biasa

SURPLUS/ (DEFISIT) DARI POS LUAR BIASA

SURPLUS/ (DEFISIT) - LO (33.439.359.412) (89.586.538.292)

LEMBAGA PENGELOLA DANA BERGULIR

KOPERASI DAN USAMA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH

LAPORAN OPERASIONALTINGKAT SATUAN KERJA

UNTUK PERIODE YANG BERAKHIR SAMPAI DENGAN 31 DESEMBER 2018

(DALAM RUPIAH)

URAIAN CATATAN 31 DESEMBER 2018 31 DESEMBER 2017

Return On Asset (ROA) :

X 100% =

X 100% = (0,63%)

Return On Equity (ROE) :

X 100% =

X 100% = 59,81%

Page 68: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

67

Digunakan untuk mengukur efektifitas LPDB-KUMKM di dalam menghasilkan

keuntungan dengan memanfaatkan total ekuitas, sehingga semakin besar

presentasinya maka semakin baik kinerjanya

c. Beban Operasional terhadap Pendapatan Operasional (BOPO)

Sehubungan dengan LPDB-KUMKM lembaga yang non profit oriented serta

mengemban misi pemberdayaan dari pemerintah, sehingga memiliki biaya

operasional yang cukup tinggi. Disamping itu, dengan adanya komitmen dan

dukungan pemerintah yang cukup baik berdampak pada pertumbuhan

peningkatan jumlah aset yang cukup besar, tetapi karena LPDB-KUMKM tidak

semata-mata mencari keuntungan berdampak juga terhadap ratio keuangan

khususnya terkait dengan pertumbuhan pendapatan yang tidak sebanding dengan

pertumbuhan asset.

LPDB-KUMKM di tahun 2018 telah menyusun dokumen rencana kerja dan

anggaran yang sebagian besar program dan kegiatannya diprioritaskan untuk

mendukung penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir LPDB-KUMKM tahun

2018. Program dan kegiatan yang dilaksanakan LPDB-KUMKM lingkup Perencanaan

menghasilkan output keluaran berupa dokumen Rencana Kerja Pemerintahan, Rencana

Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga, Rencana Bisnis dan Anggaran, Rencana

Aksi, Rencana Kerja Tahunan, Rencana Strategis Bisnis, Rencana Strategi Induk, dan

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM. Berikut matrik satuan 3 atas program dan anggaran

LPDB-KUMKM TA. 2018.

BOPO :

X 100% =

X 100% = 113,34%

1. Penyusunan Dokumen Rencana Program dan Anggaran Tahun 2018

Page 69: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

68

Program dan anggaran yang tertuang dalam dokumen perencanaan (Renja-KL

dan RKA-KL) harus terus dipantau selama tahun anggaran berjalan. Monitoring dan

evaluasi (Monev) yang handal dapat membantu menghimpun informasi capaian

kinerja dengan cepat dan handal. E-Monev yang dikembangkan oleh Bappenas

memuat informasi yang dibutuhkan sebagai masukan dalam rangka penerapan

Perencanaan dan Penganggaran Berbasis Kinerja (Performance-Based-Planning and

Budgeting), serta lebih lanjut untuk mengetahui kontribusi kegiatan/program terhadap

pencapaian target Prioritasa Nasional. LPDB-KUMKM telah memenuhi kewajiban

pelaporan capaian kinerja triwulanan secara tepat waktu, sehingga harapannya capaian

kinerja tersebut dapat dievaluasi dan kedepan dalam penyusunan program dan kegiatan

lebih berkualitas. Matrik capaian realisasi anggaran dan output (fisik) dari hasil

pelaporan e-Monev dapat disajikan sebagai berikut:

1 2 5

III Program Peningkatan Daya Saing

UMKM dan Koperasi

163.606.300

- Pengelolaan Dana Bergulir 163.606.300

001 Rencana Program Kerja dan Anggaran 8 Dokumen 4.282.977

002 Peraturan dan Petunjuk Teknis

Pengelolaan Dana Bergulir

9 Dokumen 1.635.323

003 Publikasi dan Promosi 152 Dokumen 13.979.255

004 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan

Pengelolaan Risiko

3.138 Dokumen 28.089.605

005 Monitoring Evaluasi dan Kajian 138 Dokumen 19.866.439

006 Dukungan Manajemen dan Saranan

Prasarana

136 Dokumen 95.752.701

Jumlah 163.606.300

3 4

No. Program/Kegiatan Indikator Kinerja Kegiatan Target Anggaran

(Rp.000)

Tabel Matrik Satuan 3 LPDB-KUMKM TA. 2018

Page 70: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

69

Laporan bulanan capaian kinerja anggaran yang LPDB-KUMKM laporkan kepada Biro

Perencanaan Kementerian Koperasi dan UKM tahun 2018, dalam rangka monitoring

pencapaian program bulanan dapat disajikan sebagai berikut:

Tabel Capaian Realisasi Kinerja Anggaran dan Output TA. 2018

(per 31 Desember 2018)

Kendala/ PermasalahanTindak Lanjut

Permasalahan

1 2 3 5 6 7 8=6/4 9=7/5 10 11

044.01.06 Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan Koperasi

2779 Pengelolaan Dana Begulir

1 2779.001.002 Rencana Program Kerja dan Anggaran 8 Dokumen 4.282.977.000 8 1.924.379.103 100,00% 44,93%

2 2779.001.002 Peraturan dan Petunjuk Teknis Pengelolaan Dana Bergulir 9 Dokumen 1.566.123.000 9 987.731.400 100,00% 63,07%

3 2779.001.003 Publikasi dan Promosi 152 Dokumen 13.979.255.000 152 11.656.015.026 100,00% 83,38%

4 2779.001.004 Analisa Penyaluran Dana Bergulir dan Pengelolaan Risiko 3.138 Dokumen 28.158.505.000 2.191 20.680.225.764 69,82% 73,44%

- Belum berjalannya program chanelling

dengan BLUD/LKB/KSP terkendala SOP/IT yang

sedang disempurnakan.

- LPDB-KUMKM baru efektif melakukan

penyaluran di Quartal IV 2018.

- Implementasi Product,

SOP, dan Pedoman Kerja

untuk Chanelling Program.

- Penyusunan Strategi

Pinjaman/Pembiayaan

kepada Mikro.

5 2779.001.005 Monev dan Kajian 138 Dokumen 19.866.439.000 138 8.586.020.368 100,00% 43,22%

6 2779.001.006 Dukungan Manajemen dan Sarana Prasarana 136 Dokumen 95.752.701.000 136 74.165.227.324 100,00% 77,45%

Jumlah 3.581 Dokumen 163.606.000.000 2.634 117.999.598.985 73,55% 72,12%

No Target/Sasaran

4

Kode Uraian Output Pagu Realisasi Anggaran

KeteranganRealisasi

Kinerja

(Fisik)

% Realisasi

Kinerja

% Realisasi

Anggaran

Page 71: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

70

Dalam mewujudkan pelayanan prima LPDB-KUMKM telah melakukan beberapa

reformasi di tahun 2018 antara lain Penataan Organisasi, Penyempurnaan Proses Bisnis,

Dukungan IT, Peningkatan Disiplin dan Manajemen SDM, dan Kerjasama

LPDB-KUMKM dengan Pihak Ketiga. Oleh karena hal tersebut langkah-langkah yang

telah dan akan dilaksanakan dalam kaitannya penyempurnaan proses bisnis antara lain:

Tabel Capaian Realisasi Kinerja Anggaran Bulanan TA. 2018

(Per-31 Desember 2018)

Realisasi

(volume)%

Realisasi

(Rp.000)%

Realisasi

(volume)%

Realisasi

(Rp.000) %

1 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

044.01.06 Program Peningkatan Daya Saing UMKM dan Koperasi

Pengelolaan Dana Bergulir

Penataan dan Penyaluran Dana Bergulir Januari 3.581 Dokumen 163.606.000 257 7,18% 3.240.122 1,98%

Februari 3.581 Dokumen 163.606.000 119 3,32% 5.420.315 3,31% 376 10,50% 8.660.437 5,29%

Maret 3.581 Dokumen 163.606.000 196 5,47% 6.215.579 3,80% 572 15,97% 14.876.016 9,09%

April 3.581 Dokumen 163.606.000 168 4,69% 8.671.604 5,30% 740 20,66% 23.547.620 14,39%

Mei 3.581 Dokumen 163.606.000 224 6,26% 8.486.532 5,19% 964 26,92% 32.034.152 19,58%

Juni 3.581 Dokumen 163.606.000 112 3,13% 9.233.706 5,64% 1076 30,05% 41.267.858 25,22%

Juli 3.581 Dokumen 163.606.000 303 8,46% 9.797.309 5,99% 1379 38,51% 51.065.167 31,21%

Agustus 3.581 Dokumen 163.606.000 194 5,42% 9.152.054 5,59% 1573 43,93% 60.217.221 36,81%

September 3.581 Dokumen 163.606.000 203 5,67% 9.319.614 5,70% 1776 49,60% 69.536.835 42,50%

Oktober 3.581 Dokumen 163.606.000 159 4,44% 11.173.797 6,83% 1935 54,04% 80.710.632 49,33%

November 3.581 Dokumen 163.606.000 296 8,27% 9.200.331 5,62% 2231 62,30% 89.910.963 54,96%

Desember 3.581 Dokumen 163.606.000 403 11,25% 28.088.630 17,17% 2634 73,55% 117.999.593 72,12%

2

2779

2779.001

Keterangan

Volume Satuan

Kinerja Output Anggaran Kinerja Output AnggaranKendala dan

PermasalahanTindak Lanjut

No KODEProgram/Kegiatan/Output/Komponen/S

ub KomponenBulan

TARGET

PAGU

(Rp.000)

Progress Realisasi (Bulan) Progress Realisasi (Akumulasi)

Page 72: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

71

a. Penyusunan pedoman kerja terkait penyaluran Dana Bergulir;

b. Penyempurnaan tools pedoman analisa kelayakan usaha;

c. Penyusunan pedoman mengenai penempatan dana dan pengelolaan rekening;

d. Pengaplikasian CMS (Cash Management System) dalam pembayaran belanja.

Di tahun 2018 dalam rangka meningkatkan kualitas layanan pemberian

pinjaman/pembiayaan, LPDB-KUMKM telah menerbitkan beberapa peraturan Direksi

antara lain:

Dalam rangka mendorong percepatan penyaluran pinjaman/pembiayaan dana

bergulir dan pemahanan pembuatan proposal pinjaman/pembiayaan kepada calon

mitra LPDB-KUMKM, serta mensosialisasikan program kerja dan kebijakan

penyaluran LPDB-KUMKM kepada Stakeholder maka dilaksanakanlah kegiatan

Sosialisasi dan Bimbingan Teknis. Tahun 2018 ini LPDB-KUMKM mengadakan

Kegiatan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis antara lain di selenggarakan pada 10, yaitu

di Provinsi Jawa Timur (Kota Surabaya), Provinsi Sumatera Selatan (Kota

Palembang), Provinsi Maluku Utara (Kota Ternate), Provinsi Kalimantan Selatan

1 26 Februari 2018 2018 008/PER/LPDB/2018Standar Operasional Prosedur Pinjaman/Pembiayaan di

Lingkungan LPDB-KUMKMPinjaman/Pembiayaan

2 27 April 2018 2018 024/PER/LPDB/2018 Uraian Jabatan di Lingkungan LPDB-KUMKM Kepegawaian

3 04 Juni 2018 2018 030/PER/LPDB/2018Pembayaran Tunjangan Hari Raya Dalam Tahun Anggaran

2018 LPDB-KUMKMKepegawaian

4 28 Juni 2018 2018 036/PER/LPDB/2018

Perubahan atas Peraturan Direksi LPDB-KUMKM Nomor

038/PER/LPDB/2012 tentang Tata Cara Pelaksanaan dan

Pertanggungjawaban Perjalanan Dinas Bagi Pejabat

Pengelola/Pegawai/Pelaksana Surat Perjalanan Dinas

Lainnya di Lingkungan LPDB-KUMKM

Keuangan

5 10 Desember 2018 2018 055/PER/LPDB/2018Pedoman Pengajuan Pinjaman/Pembiayaan Kepada LPDB-

KUMKMPinjaman/Pembiayaan

6 10 Desember 2018 2018 060/PER/LPDB/2018

Penetapan Grade Remunerasi dan Tata Cara Pembayaran

Remunerasi bagi Dewan Pengawas Pejabat Pengelola dan

Pegawai LPDB

SDM

No Tanggal Tahun Nomor Peraturan Direksi Tentang Keterangan

3. Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-KUMKM

Tabel Peraturan Direksi LPDB-KUMKM di Tahun 2018

Page 73: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

72

(Kota Banjarmasin), Provinsi Bangka Belitung (Kota Pangkalpinang), Provinsi Jawa

Tengah (Kota Semarang), Provinsi Banten (Kabupaten Tangerang), Provinsi Nagro

Aceh Darusalam (Kota Banda Aceh), dan Provinsi Lampung (Kota Bandar Lampung)

dan Provinsi DKI Jakarta. Adapun secara rinci pelaksanaan Sosialisasi dan Bimbingan

Teknis sebagaimana dimaksud disajikan pada matrik berikut:

Terdapat 4 Kegiatan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis yang belum terlaksana,

namun anggaran kegiatan tersebut diefektifkan untuk dialihkan ke dalam anggaran

penyaluran pinjaman dengan tujuan untuk membantu proses percepatan penyaluran

LPDB-KUMKM.

Selain dari pada kegiatan Sosialisasi dan Bimtek, di tahun 2018 LPDB-KUMKM

juga melakukan kegiatan Rapat Koordinasi yang melibatkan beberapa institusi.

Pelaksanaan kegiatan di Jakarta pada bulan April 2018, difokuskan untuk program

inklusif LPDB-KUMKM terkait kejasama dengan beberapa Lembaga Fintech. Dalam

kegiatan ini LPDB-KUMKM melibatkan OJK sebagai Narasumber, yang memberikan

sosialisasi/pengarahan terkait penyaluran pinjaman dengan mekanisme Fintech.

Tabel Pelaksanaan Sosialisasi dan Bimtek Program Inklusif LPDB-KUMKM TA.

2018

No Waktu Pelaksanaan Tempat Kab/Kota Provinsi Peserta

A.

1 27-28 Maret 2018 Hotel Shangrilla Kota Surabaya Jawa Timur 100 Orang

2 12-14 September 2018 Hotel Mercure Kota Surabaya Jawa Timur 100 Orang

B

1 10-12 Mei 2018 Hotel Wyndham Opi Kota Palembang Sumatera Selatan 200 Orang

2 27-29 Agustus 2018 Hotel Grand Dafam Bella Kota Ternate Maluku Utara 200 Orang

3 18-20 Juli 2018 Hotel Goden Tulip Kota Banjarmasin Kalimantan Selatan 200 Orang

4 14-16 November 2018 Hotel Novotel Kota Pangkalpinang Bangka Belitung 200 Orang

C

1 2-3 Oktober 2018 Hotel Gumaya Kota Semarang Jawa Tengah 50 Orang

D

1 25 September 2018 Universitas Prasetya Mulya Kabupaten Tangerang Banten 500 Orang

2 31 Oktober 2018 Gedung Smesco UKM Jakarta Selatan DKI Jakarta 500 Orang

3 11 Desember 2018 Kampus UIN Sultan Hasannudin Kota Serang Banten 500 Orang

Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-KUMKM antara Bersinergi Kementerian Koperasi dan

UKM dengan Dekranas dan PKK

Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-KUMKM dengan Lembaga Penjamin

Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-KUMKM untuk Program PLUT

Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Bisnis Kewirausahaan dan Bisnis Start Up

Tabel Rekap Pelaksanaan Sosialisasi dan Bimtek LPDB-KUMKM Tahun 2018

Page 74: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

73

Adapun output kegiatan ini adalah inisiasi kerjasama dengan beberapa Lembaga

Fintech.

Sebagai upaya peningkatkan pemahaman dan kepercayaan publik yang lebih optimal

terhadap LPDB-KUMKM, maka telah dilaksanakan kegiatan strategis kehumasan

melalui program-program yang bertujuan untuk mempertahankan, menciptakan, dan

memelihara pengertian serta pemahaman yang sama LPDB-KUMKM dengan mitra

dan stakeholder. Beberapa kegiatan strategis kehumasan yang telah dilaksanakan pada

tahun 2018 antara lain sebagai berikut:

1. Publikasi dan Dokumentasi Kegiatan

a. Publikasi (Advertorial) Media Cetak sebanyak 19 kali.

Secara terperinci pelaksanaan publikasi melalui media cetak di tahun 2018

sebagai berikut:

4. Pameran/Visualisasi/Publikasi dan Promosi

No Media Terbitan Judul

1 Majalah Trias 1 s.d. 15 April 2018Terapkan Pola Baru LPDB-KUMKM Salurkan Dana Bergulir Dengan Membangun

Kolaborasi Sistem

2 Indopos 25 April 2018 Koperasi Produktif Dapat Prioritas Dana Bergulir LPDB-KUMKM

3 Bisnis Indonesia 13 April 2018 Bank Dapat Porsi 20%

4 Suara Pembaruan 28 Maret 2018 LPDB Salurkan Dana Bergulir dengan Pola Baru

5 Media Indonesia 29 Maret 2018 Penyaluran Dana Bergulir Berpola Baru

6 Investor Daily 04 April 2018 LPDB KUMKM Salurkan Dana Bergulir Pola Baru

7 Kontan 31 Maret 2018 LPDB Membidik Penyaluran Rp 1,2 Triliun

8 Visioner 25 Mei s.d. 24 Juni 2018 LPDB-KUMKM Kucurkan Dana Bergulir Rp 8,5 Triliun

9 Indonesia Report Mei .s.d. Juni Sosialisasi Dana Bergulir di Aceh LPDB-KUMKM Genjot Sektor Produktif

10 Gatra 14 s.d. 27 Juni LPDB-KUMKM Gulirkan dana bergulir di Aceh, gali sektor produktif

11 Inacraft Magazine Mei .s.d. Juni LPDB-KUMKM Genjot Sektor Produktif

12 Tribun 18 April 2018 LPDB KUMKM Tawari Perempuan Wirausaha Modal Usaha

13 Radar Semarang 28 April 2018 LPDB-KUMKM Genjot Sektor Riil Pertanian

14 Radar Surabaya 27 April 2018 LPDB-KUMKM PELOPORI INSTITUSI PEMERINTAH JADI PENYELENGGARA FINTECH

15 Harian Pelita 12 Februari 2018 LPDB KUMKM Manfaatkan Adminduk Salurkan Dana Bergulir

16 Majalah Indonesia September Wujud Nyata Nawa Cita, Lewat Program Tri Sukses LPDB-KUMKM

17 Business News Agustus Mari, Meneropong Lembaga Pendorong Koperasi RI

18 KOMPAS 03 Juli 2018 LPDB Terapkan Jemput Bola untuk Fasilitasi KUMKM Bali Dapatkan Dana Bergulir

19 Jawa Pos 27 Januari 2018 LPDB Gandeng 14 Jamkrida

Tabel Rekap Pelaksanaan Publikasi melalui Media Cetak TA. 2018

Page 75: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

74

b. Publikasi (Advertorial) Media Online sebanyak 19 kali.

Pelaksanaan publikasi melalui media online dapat dilihat pada tabel berikut:

2. Konferensi Pers sebanyak 22 kali.

Pelaksanaan konferensi pers pada tahun 2018 dapat dilihat sebagaimana berikut:

No Media Terbitan

1 Detik 20 Oktober 2018

2 Tribunnews 14 September 2018

3 Republika 25 September 2018

4 Kompas 10 Januari 2018

5 Okezone 28 Maret 2018

6 Tempo 15 Juli 2018

7 Liputan 6 30 Mei 2018

8 Baca 16 Desember 2018

9 Antara 19 Oktober 2018

10 Sindonews.com 04 Oktober 2018No Media Terbitan

11 RMOL.CO 28 Maret 2018

12 JPNN 24 September 2018

13 RRI.co 25 Oktober 2018

14 Jurnas.com 29 Maret 2018

15 Gatra.com 28 November 2018

16 Mediasi Online 25 Oktober 2018

17 Megapolitan Pos 25 Oktober 2018

18 Warta Ekonomi 14 Desember 2018

19 Obsession News 13 Desember 2018

Tabel Rekap Pelaksanaan Publikasi melalui Media Online TA. 2018

Page 76: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

75

3. Visualisasi Dana Bergulir Melalui Media Elektronik

Talkshow melalui Televisi sebanyak 3 kali dan melalui Radio sebanyak 1 kali

dengan perencian pelaksanaan sebagai berikut:

Tabel Pelaksanaan Konferensi Pers LPDB-KUMKM TA. 2018

No Konferensi Pers Tempat Waktu

1 Konferensi Pers Awal Tahun LPDB-KUMKM Tahun 2018 Press Room Kementerian Koperasi dan UKM 10 Januari 2018

2 Konferensi Pers Dialog Publik Sosialisasi Pembiayaan Koperasi dan UMKM Aula Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jambi 01 Maret 2018

3Konferensi Pers Rapat Koordinasi Pengalihan Dana Bergulir Serta Sosialisasi

dan Bimtek Program Inklusif LPDB-KUMKM Tahun 2018Hotel Shangri-La Surabaya 27 Maret 2018

4 Konferensi Pers Sosialisasi Calon Mitra LPDB-KUMKM Hungry Station 19 April 2018

5Konferensi Pers Focus Group Discussion (FGD) Penyaluran Dana Bergulir

Melalui Perusahaan FintechHotel Manhattan 24 April 2018

6Konferensi Pers Pengalihan dan Rekonsiliasi Rekening Dana Bergulir di Kota

DenpasarHotel Sovereign 23 April 2018

7Konferensi Pers Kerja Nasional Perkumpulan Perempuan Wirausaha

Indonesia (Perwira) IHarris Hotel and Residences Sunset Road 16 April 2018

8 Konferensi Pers Rapat Sosialisasi LPDB-KUMKM Kantor Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatra Utara 17 April 2018

9Konferensi Pers Rapat Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif

LPDB-KUMKM di Kota PalembangHotel Wyndham Opi 10 Mei 2018

10Konferensi Pers Pengalihan Dana Bergulir LPDB-KUMKM Tahun 2018 di Kota

Bandar LampungHotel Sheraton Bandar Lampung 07 Mei 2018

11Konferensi Pers Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-

KUMKM di Kota Banda AcehHotel Grand Nanggroe 30 Mei 2018

12Konferensi Pers Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-

KUMKM di Kota BanjarmasinHotel Golden Tulip Galaxy 18 Juli 2018

13Konferensi Pers Pengalihan dan Rekonsiliasi Rekening Dana Bergulir LPDB-

KUMKM di Kota YogyakartaHotel Santika Premiere 30 Juli 2018

14 Konferensi Pers Tasyakuran Ulang Tahun ke-12 LPDB-KUMKM Auditorium LPDB-KUMKM 20 Agustus 2018

15Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-KUMKM di Kota

TernateHotel Grand Dafam Bela 27 Agustus 2018

16Konferensi Pers Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-

KUMKM di Kota SemarangHotel Gumaya Tower 02 Oktober 2018

17 Tongkrong-Ngopi-Diskusi (Topi Diksi) Edisi Indonesia Syariah Fair 2018 Upnormal Coffee Roasters 30 Oktober 2018

18 Konferensi Pers Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Kewirausahaan dan Bisnis Startup Gedung Smesco Indonesia 30 Oktober 2018

19Konferensi Pers Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-

KUMKM di Kabupaten KuninganHotel Horison Tirta Sanita 02 November 2018

20Konferensi Pers Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Inklusif LPDB-

KUMKM di Kota Pangkal PinangNovotel Bangka Hotel & Convention Centre 14 November 2018

21Konferensi Pers Pengalihan Dana Bergulir LPDB-KUMKM di Kabupaten

BanyumasHotel Java Heritage 21 November 2018

22 Konferensi Pers Indonesia Syariah Fair (Insyaf) 2018 Balai Kartini, Kartika Expo 27 November 2018

Page 77: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

76

4. Tabloid/Jurnal Dana Bergulir LPDB-KUMKM, untuk tahun 2017 telah disusun dan

diterbitkan Jurnal Dana Bergulir LPDB-KUMKM sebanyak 12 Edisi.

5. Pengelolaan Sosial Media

a. Fanpage Facebook dengan alamat Lembaga Pengelola Dana Bergulir

KUMKM;

b. Akun Twitter dengan username @LPDBKUMKM;

c. Youtube Channel dapat diakses di alamat :

youtube.com/channel/LPDB.

d. Instagram dengan alamat @lpdb.kumkm.

6. Pada tahun 2018 LPDB-KUMKM bekerjasama dengan pihak ketiga yang

berkompeten untuk membuat video profil kesuksesan mitra yang akan bermanfaat

bagi LPDB-KUMKM dalam meningkatkan kualitas pelayanannya

7. LPDB-KUMKM di tahun 2018 berpartisipasi dalam 10 kegiatan pameran dengan

rincian sebagai berikut:

Tabel Pelaksanaan Visualisasi Dana Bergulir Melalui Media Elektronik TA. 2018

No MEDIA ELEKTRONIK Waktu

1 METRO TV 24 September 2018

2 INEWS TV 13 November 2018

3 RRI PRO 3 21 November 2018

4 KOMPAS TV 11 Desember 2018

Tabel Pelaksanaan Partisipasi Pameran TA. 2018

1 Connext Conference 2018

2 PLUT-KUMKM

3 Dekranas Kementerian Koperasi

4 Kemang Pratama Peduli

5 Malang City Expo 2018

6 Dekranas Kementerian Koperasi

7 Connext Conference 2018

8 Jateng Mikro Finance 2018

9 Pekan Raya Kajen 2018

10 Kabupaten Semarang Expo 2018

No NAMA PAMERAN KOTA/PROVINSI TANGGAL PELAKSANAAN

Bekasi/Jawa Barat 9 Maret 2018 Universitas Al-Azhar

Jakarta 19-20 Maret 2018 Hotel Ibis Cawang

TEMPAT PELAKSANAAN

Manokwari/Papua Barat 19 Maret 2018 Hotel Oriestram

Bekasi/Jawa Barat 21-22 April 2018 Perumahan Kemang Pratama

Denpasar/Bali 5-6 Mei 2018 Hotel Nikki Denpasar Bali

Malang/Jawa Timur 11-14 April 2018 Kawasan Luar Stadion Gajayana Malang

Tuban/Jawa Timur 3 Mei 2018 Alun-Alun Kota Tuban

Semarang/Jawa Tengah 5-9 September 2018 Alun-Alun Bung Karno Ungaran

Pekalongan/Jawa Tengah 25-31 Agustus 2018 Alun-Alun Kajen

Pemalang/Jawa Tengah 6-8 Juli 2018 Gandulan Culinary Center

Page 78: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

77

8. Tersedianya layanan Call Center Hallo LPDB dengan nomor 1500856 sebagai

upaya meningkatkan pelayanan LPDB-KUMKM kepada mitra dan calon mitra.

Pada tahun 2018 jumlah pengajuan pinjaman/pembiayaan dana bergulir dari

KUMKM kepada LPDB-KUMKM mencapai Rp.12,1 Trilyun dengan jumlah proposal

masuk 897. Dari jumlah pengajuan tersebut setelah dilakukan analisa kelayakan

usahanya maka sampai dengan akhir tahun 2018 sebesar Rp.1,195.500.000.000,- telah

dipersiapkan untuk diajukan ke Komite Pinjaman/Pembiayaan. Dikarenakan

manajemen sedang melakukan beberapa langkah perbaikan Kebijakan Penyulan

Direksi melalui Komite Pinjaman/Pembiayaan telah menyetujui plafon

pinjaman/pembiayaan kepada Mitra sebesar Rp.1.009.300.000.000,- dengan estimasi

penerima dana sebanyak 9.200 penerima. Secara terperinci dapat disajikan

sebagaimana berikut:

5. Analisa Pemberian Pinjaman/Pembiayaan

Tabel Rekap Mitra Disetujui Komite TA. 2018

No. ID MITRA Kab/Kota Provinsi Plafon yg disetujui

Estimasi

Penerima

Dana

1 19423 JakselDKI

Jakarta Rp 11.000.000.000 34

2 19687 JakutDKI

Jakarta Rp 50.000.000.000 53

3 19645 Bandung Jabar Rp 200.000.000.000 1.850

4 19445 Bandar Lampung Lampung Rp 5.000.000.000 1.328

5 19448 Lampung Tengah Lampung Rp 10.000.000.000 2.214

6 19474 Kota Metro Lampung 5.000.000.000Rp 107

7 19686 Sukoharjo Jateng 8.000.000.000Rp 26

289.000.000.000Rp 5.612

NOVEMBER

Page 79: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

78

LPDB-KUMKM tahun 2018 telah melakukan 2 Kajian secara berkala selama

kurun waktu Januari – Desember 2018. Kajian yang dimaksud antara lain:

a. Kajian Mandiri Bunga Rampai Tri Sukses LPDB-KUMKM

Kajian Bunga Rampai Tri Sukses LPDB-KUMKM ini bertujuan agar tersedianya

rangkuman seluruh hasil kajian yang telah dilaksanakan menjadi sebuah bunga

rampai sebagai studi dasar atas pengambilan kebijakan LPDB-KUMKM serta

penyusunan strategi kebijakan yang lebih efektif dan efisien untuk kedepannya

demi mewujudkan implementasi paradigma baru dan tercapainya trisukses

(sukses penyaluran, sukses pemanfaatan, dan sukses pengembalian).

6. Penelitian dan Kajian

No. ID MITRA Kab/Kota Provinsi Plafon yg disetujui

Estimasi

Penerima

Dana

8 19729 Klaten Jateng 7.000.000.000Rp 81

9 19883 Semarang Jateng 400.000.000.000Rp 614

10 19601 Surakarta Jateng 8.000.000.000Rp 53

11 19784 Jaktim DKI 13.000.000.000Rp 13

12 19810 Kota Surabaya Jatim 200.000.000.000Rp 881

13 19747 Kab. Madiun Jatim 9.000.000.000Rp 647

14 19910 Demak Jateng 2.300.000.000Rp 63

15 19897 Mataram NTB 20.000.000.000Rp 40

16 19903 Kota Palangkaraya Kalteng 30.000.000.000Rp 157

17 19869 Kab. Gunungkidul DIY 25.000.000.000Rp 500

18 19849 Semarang Jateng 3.000.000.000Rp 375

19 19732 Purbal ingga Jateng 3.000.000.000Rp 164

720.300.000.000Rp 3.588

1.009.300.000.000Rp 9.200 PLAFOND KOMITE TA 2018

DESEMBER

Page 80: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

79

b. Kajian Survey Kepuasan Mitra TA. 2018.

Tujuan Survey Kepuasan Mitra adalah menggali informasi sejauh mana mitra

LPDB-KUMKM memperoleh layanan terbaik (Ecellent Service) dalam hal proses

penyaluran dana bergulir, menganalisa informasi yang disampaikan mitra dengan

instrument yang diukur secara objektif dan ilmiah sehingga menghasilkan suatu

standar kepuasan mitra (Indeks Kepuasan Mitra) yang dapat dijadikan sebagai

salah satu acuan penilaian kinerja LPDB-KUMKM oleh pihak eksternal

(stakeholder terkait), mengetahui ekspektasi dan persepsi mitra LPDB-KUMKM,

menentukan kebutuhan, keinginan, persyaratan dan harapan mitra

LPDB-KUMKM, menunjukan komunikasi dan komitmen terhadap kualitas

pelayanan mitra.

Hasil dari pelaksanaan penelitian dan kajian tahun 2018 disajikan sebagaimana matrik

berikut:

Page 81: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

80

Tabel Matrik Pelaksanaan Penelitian dan Kajian TA. 2018

No Penelitian Hasil Penelitian

1 Kajian Mandiri Bunga Rampai Tri Sukses LPDB-

KUMKMLPDB-KUMKM dalam kurun waktu satu dasawarsa telah menghasilkan

kajian yang berkaitan dengan supporting kebijakan yang berkaitan dengan

penyaluran pinjaman/pembiayaan dana bergulir. Agar informasi kebijakan

dapat di ketahui dan dipelajari oleh stakeholder sebagai batu pijakan untuk

pengembangan kebijakan ke depannya, maka kajian tersebut perlu

dipublikasikan.

Tujuan dari kajian ini adalah tersedianya rangkuman seluruh hasil kajian

yang telah dilaksanakan menjadi sebuah bunga rampai sebagai studi dasar

atas pengambilan kebijakan LPDB-KUMKM serta penyusunan strategi

kebijakan yang lebih efektif dan efisien untuk kedepannya demi

mewujudkan implementasi paradigma baru dan tercapainya trisukses

(sukses penyaluran, sukses pemanfaatan, dan sukses pengembalian).

LPDB Sukses Penyaluran. Kesuksesan penyaluran LPDB-KUMKM didukung

dengan program LPDB-KUMKM dalam menyediakan berbagai jenis layanan

penyaluran. Acuan yang menjadi dasar penyaluran dana oleh LPDB-KUMKM

kepada KUMKM adalah Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 75

tahun 2011 menjelaskan tentang Tarif Layanan LPDB-KUMKM. Dalam

peraturan tersebut diatur pula jenis layanan LPDB-KUMKM yang meliputi

penyaluran dana melalui mitra dan penyaluran langsung kepada Koperasi

dan UMKM. Selain itu, penyaluran dana oleh LPDB-KUMKM dilakukan

melalui kerjasama dengan mitra lembaga keuangan bank dan/atau Non-

Bank (LKB/LKBB).

LPDB Sukses Pemanfaatan. Kebermanfaatan dana bergulir dapat dilihat dari

seberapa besar penyaluran serta pengelolaan dana bergulir tersebut

memiliki dampak positif dan manfaat terhadap mitra LPDB-KUMKM, serta

seberapa besar manfaat program pinjaman/pembiayaan dana bergulir

terhadap perekonomian daerah mitra setempat. Kesuksesan pemanfaatan

ini, dipengaruhi oleh faktor-faktor: sosial budaya, peruntukan dana

bergulir secara tepat, keberadaan aktivitas pemantauan atau kontrol,

keberadaan program pendampingan dan pembinaan, keberadaan key

person dalam organisasi, peran aktif pemerintah daerah, serta sosialisasi

mengenai dana bergulir. Dari hasil kajian mengenai dampak dan manfaat

efektivitas penyaluran dana bergulir LPDB-KUMKM, penyaluran dana

bergulir oleh LPDB-KUMKM dinilai telah efektif.

LPDB Sukses Pengembalian. Posisi LPDB-KUMKM sebagai lembaga

pemerintah yang memberikan pinjaman/pembiayaan kepada Koperasi dan

UMKM memilki tingkat risiko bisnis tinggi. LPDB-KUMKM berupaya terus

meningkatkan serta melakukan perbaikan terhadap manajemen

pengawasan serta penagihan atas pengembalian pinjaman mitra untuk

meminimalisasi kredit macet kedepannya. Pengembalian ini merupakan

kewajiban yang harus dipertanggungjawabkan kepada Pemerintah melalui

LPDB-KUMKM karena dana tersebut merupakan dana APBN Pemerintah

yang digulirkan dan menjadi kewajiban mitra untuk dikembalikan kepada

Pemerintah hingga selesai. Upaya yang dilakukan yaitu dengan

meningkatkan selektifitas terhadap calon mitra, dengan jaminan tambahan

diprioritaskan melalui fix asset 100%, meningkatkan kompetensi karyawan

khususnya dalam bidang analisa kredit, mitigasi risiko, serta Monev

(Monitoring dan Evaluasi) dan pengawasan, mengoptimalkan Monev

langsung pasca penyaluran pinjaman/pembiayaan, bekerjasama dengan

Dinas yang membidangi Koperasi dan UKM Provinsi di seluruh Indonesia

dalam seleksi awal terhadap calon mitra dan Monev dana bergulir pasca

penyaluran, mengoptimalkan pemanfaatan media telpon dan sms

broadcast untuk mengingatkan mitra yang akan jatuh tempo pembayaran

dan menagih mitra yang telah jatuh tempo pembayaran angsuran

pinjaman, mengidentifikasi masalah dengan turun langsung ke lapangan

guna mencari solusi terhadap mitra, melakukan penyelesaian melalui

mekanisme PUPN (Panitia Urusan Piutang Negara) bila telah dilakukan

upaya pembinaan dan penagihan maksimal.

Page 82: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

81

No Penelitian Hasil Penelitian

Tujuan Survey Kepuasan Mitra adalah menggali informasi

sejauh mana mitra LPDB-KUMKM memperoleh layanan

terbaik (Ecellent Service) dalam hal proses penyaluran

dana bergulir, menganalisa informasi yang disampaikan

mitra dengan instrument yang diukur secara objektif dan

ilmiah sehingga menghasilkan suatu standar kepuasan

mitra (Indeks Kepuasan Mitra) yang dapat dijadikan

sebagai salah satu acuan penilaian kinerja LPDB-KUMKM

oleh pihak eksternal (stakeholder terkait), mengetahui

ekspektasi dan persepsi mitra LPDB-KUMKM,

menentukan kebutuhan, keinginan, persyaratan dan

harapan mitra LPDB-KUMKM, menunjukan komunikasi

dan komitmen terhadap kualitas pelayanan mitra.

Customer Satisfaction Index (CSI) merupakan salah satu

indikator untuk mengetahui tingkat kepuasan mitra LPDB-

KUMKM secara menyeluruh. Nilai CSI tahun 2018 sebesar

79,50 naik sebesar 0,11 dari nilai CSI yang diperoleh pada

tahun 2017 (79,39). Berdasarkan nilai tersebut, dapat

disimpulkan bahwa mitra LPDB-KUMKM puas dengan

pelayanan yang diterimanya. Berdasarkan Jenis Mitra,

kepuasan tertinggi dirasakan oleh mitra LKBB dengan

nilai CSI 81,55. Jika berdasarkan Domisili Mitra, wilayah

Kalimantan memiliki nilai CSI tertinggi yakni 86,04

disusul wilayah Bali-Nusa Tenggara sebesar 81,70

sedangkan nilai CSI terendah di wilayah Sumatera

sebesar 77,31.

Berdasarkan Tingkat Kepentingan, dari 41 atribut dalam 7

kategori layanan, Persetujuan pemberian pinjaman

dinilai memiliki tingkat kepentingan tertinggi. Dari segi

tingkat kepuasan, proses pengajuan proposal memiliki

nilai kepuasan tertinggi. Sedangkan atribut yang dinilai

memiliki tingkat kepentingan dan kepuasan tertinggi

adalah persetujuan pemberian pinjaman dan proses

verifikasi atau on the spot. Nilai kepentingan dan

kepuasan yang relative rendah terdapat pada atribut

pelayanan purna dan penanganan keluhan/komplain.

Atribut yang memberikan penilaian positif dari Kajian

Survey kepuasan Mitra adalah besaran Bunga Pinjaman

yang relatif rendah dan jangka waktu pinjaman, adapun

atribut pelayanan yang masih perlu disempurnakan

adalah kejelasan waktu pencairan, kejelasan waktu on

the spot serta kecepatan waktu dari penerimaan berkas

yang telah dinyatakan lengkap ke kegiatan on the spot.

Kajian Survey Kepuasan TA. 20182

Page 83: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

82

Dalam rangka mengoptimalkan pencapaian sasaran penyaluran dana bergulir dan

menekan risiko kegagalan mitra dalam melakukan pengembalian

pinjaman/pembiayaan yang disalurkan LPDB-KUMKM, maka dilakukan kegiatan

monitoring dan evaluasi baik internal/ lokal, yang digunakan sebagai alat kontrol sedini

mungkin atau early warning system bagi manajemen dalam mengambil kebijakan

apabila ditengarai adanya sesuatu yang dapat menimbulkan kegagalan dalam

pengelolaan dana bergulir dimaksud. Upaya penagihan yang maksimal berupa

penagihan via telpon dan kunjungan langsung, pengiriman surat Somasi, rescheduling,

restructuring, eksekusi jaminan, maka LPDB-KUMKM akan melimpahkan

kewenangan penagihannya kepada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang

(KPKNL). Dalam rangka mengoptimalkan koordinasi dengan pihak KPKNL di

seluruh Indonesia maka telah dilaksanakannya Rapat Koordinasi Penanganan Mitra

dengan KPKNL di Semarang pada awal bulan Desember 2018.

Tujuan dari pada dilaksanakan rapat antara lain yaitu:

a. Meningkatkan koordinasi antara LPDB-KUMKM dengan KPKNL dalam rangka

pengamanan Keuangan Negara;

b. Mengantisipasi serta menentukan strategi dan langkah-langkah yang tepat dan

efektif terhadap mitra bermasalah LPDB-KUMKM yang berpotensi penyelesaian

piutangnya melalui PUPN;

c. Membahas isu-isu yang berkembang serta kendala terkait dengan tindak lanjut

penanganan mitra bermasalah LPDB-KUMKM oleh KPKNL;

d. Serta mengevaluasi pelaksanaan penanganan mitra bermasalah LPDB-KUMKM

yang diserahkan kepada PUPN.

Sinergi penanganan piutang LPDB-KUMKM dengan KPKNL akan dilakukan

komunikasi secara berkala dan intens dengan tiap-tiap DJKN maupun KPKNL yang

memperoleh pelimpahan penanganan piutang LPDB-KUMKM. LPDB-KUMKM

akan melakukan kunjungan kepada pada Kantor Wilayah maupun KPKNL untuk

7. Monitoring dan Evaluasi

Page 84: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

83

melakukan koordinasi secara efisien dan efektif agar penanganan dan strategi yang

dilakukan dapat tepat sesuai dengan kondisi dari mitra-mitra yang ditangani oleh

KPKNL.

Berdasarkan Diskusi Panel, hasil rekonsialisasi singkronisasi data serta saran dan

pendapat dari par peserta rapat koordinasi maka berikut beberapa hal yang dapat

ditindaklanjuti kedepan yaitu:

Dalam Rangka meningkatkan pelayanan kepada calon mitra dan mitra

LPDB-KUMKM, tahun 2016 LPDB-KUMKM membuka kantor Satuan Tugas

(Satgas) Monitoring di Daerah, yaitu Provinsi Sumatera Utara (Kota Medan);

Dalam rangka Koordinasi, singkronisasi dan rekonsialisasi data yang lebih efektif maka diharapkan agar LPDB-KUMKM dapat melakukan

koordinasi perkantor wilayah DJKN dan KPKNL – nya sehingga kondisiter-update dari mitra/debitur/penanggung hutang serta penanganan

yang akan dilakukan lebih lanjut dapat disusun dan dilaksanakandengan baik.

Kantor Wilayah DJKN dan KPKNL meminta agar LPDB-KUMKM dapat turut serta dalam melakukan penagihan

maupun penelitian lapangan kepadamitra/debitur/penanggung hutang (PH).

LPDB-KUMKM akan merencanakan membuat aplikasi yang dapat diakses oleh pihak kantor wilayah DJKN dan KPKNL

dalam rangka percepatan dan peng-updatetan data penanganan sehingga dapat dilakukan tindakan dan

kebijakan yang cepat dan tepat.

Perihal surat permintaan data dari Kantor Wilayah DJKN maupun KPKNL agar dapat ditindaklanjuti oleh LPDB-KUMKM, serta terkait adanya

perbedaan data pembayaran hasil rekonsialisasi terkait dengan BIAD maka agar pihak KPKNL dapat mengirimkan surat permohonan

pembayaran BIAD kepada LPDB-KUMKM agar segera ditindaklanjuti.

8. Pengembangan Organisasi

Page 85: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

84

Provinsi Kalimantan Timur (Kota Balikpapan) serta Provinsi Bali (Kota Denpasar).

Satgas Monitoring LPDB-KUMKM mempunyai tugas sebagai berikut :

a. Melakukan monitoring dan pengendalian terhadap pinjaman/pembiayaan yang

disalurkan serta penanganan piutang LPDB-KUMKM yang bermasalah;

b. Menerima proposal pinjaman/pembiayaan dari mitra/calon mitra

LPDB-KUMKM dan mengirimkan ke kantor pusat LPDB-KUMKM;

c. Memberikan bimbingan teknis tentang tata cara pembuatan proposal

pinjaman/pembiayaan LPDB-KUMKM kepada mitra/calon mitra LPDB-

KUMKM;

d. Melakukan penagihan terhadap piutang yang bermasalah; dan

e. Melakukan inventarisasi dan evaluasi terhadap penanganan mitra bermasalah.

Berikut peta lokasi kantor Satgas LPDB-KUMKM sampai dengan tahun 2018

sebagai berikut:

M E D A N

B A L I

B A L I K P A P A N

S U R A K A R T A

M A K A S S A R

Page 86: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

85

Sebagai upaya optimalisasi fungsi dan peran Satgas di daerah maka pada akhir

tahun 2018 Direksi mengeluarkan kebijakan untuk menghentikan sementara waktu

operasional Satgas di awal tahun 2019, dan bagi pegawai Satgas akan diberikan

pembekalan dan pelatihan untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi para UMKM

di daerah.

Penyelenggaraan tata persuratan berupa pengiriman surat via TIKI, POS Indonesia

dan antar langsung. Selama tahun 2018, total surat masuk sebanyak 4.665 surat masuk

umum, sebanyak 897 proposal masuk dan surat keluar sebanyak 13.086 surat, dengan

rician sebagai berikut:

9. Penyelenggaraan Tata Persuratan

No BulanJumlah

PengirimanProvider

1.078 TIKI

27 POS

12 ANTAR LANGSUNG

2.416 TIKI

50 POS

7 ANTAR LANGSUNG

839 TIKI

417 POS

13 ANTAR LANGSUNG

536 TIKI

236 POS

48 ANTAR LANGSUNG

361 TIKI

119 POS

52 ANTAR LANGSUNG

455 TIKI

291 POS

3 ANTAR LANGSUNG

732 TIKI

676 POS

22 ANTAR LANGSUNG

477 TIKI

678 POS

28 ANTAR LANGSUNG

443 TIKI

103 POS

22 ANTAR LANGSUNG

556 TIKI

858 POS

59 ANTAR LANGSUNG

192 TIKI

756 POS

54 ANTAR LANGSUNG

41 TIKI

387 POS

42 ANTAR LANGSUNG

13.086 Dokumen

11 November

Desember12

8 Agustus

9 September

10 Oktober

Maret3

Total

1 Januari

2 Februari

4 April

Mei5

6 Juni

7 Juli

Tabel Rekap Pengiriman Surat LPDB-KUMKM TA. 2018

Page 87: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

86

January; 420; 9%

February; 343; 7%

March; 383; 8%

Apri l ; 529; 11%

May; 374; 8%

June; 140; 3%July; 481; 10%

August; 364; 8%

September; 276; 6%

October; 495; 11%

November; 438; 10%

December; 422; 9%

Jumlah Penerimaan Surat Masuk TA.2018

January February March April May June July August September October November December

Grafik Penerimaan Surat Umum LPDB-KUMKM TA. 2018

No BulanJumlah

PengirimanProvider

1.078 TIKI

27 POS

12 ANTAR LANGSUNG

2.416 TIKI

50 POS

7 ANTAR LANGSUNG

839 TIKI

417 POS

13 ANTAR LANGSUNG

536 TIKI

236 POS

48 ANTAR LANGSUNG

361 TIKI

119 POS

52 ANTAR LANGSUNG

455 TIKI

291 POS

3 ANTAR LANGSUNG

732 TIKI

676 POS

22 ANTAR LANGSUNG

477 TIKI

678 POS

28 ANTAR LANGSUNG

443 TIKI

103 POS

22 ANTAR LANGSUNG

556 TIKI

858 POS

59 ANTAR LANGSUNG

192 TIKI

756 POS

54 ANTAR LANGSUNG

41 TIKI

387 POS

42 ANTAR LANGSUNG

13.086 Dokumen

11 November

Desember12

8 Agustus

9 September

10 Oktober

Maret3

Total

1 Januari

2 Februari

4 April

Mei5

6 Juni

7 Juli

No BulanJumlah

PengirimanProvider

1.078 TIKI

27 POS

12 ANTAR LANGSUNG

2.416 TIKI

50 POS

7 ANTAR LANGSUNG

839 TIKI

417 POS

13 ANTAR LANGSUNG

536 TIKI

236 POS

48 ANTAR LANGSUNG

361 TIKI

119 POS

52 ANTAR LANGSUNG

455 TIKI

291 POS

3 ANTAR LANGSUNG

732 TIKI

676 POS

22 ANTAR LANGSUNG

477 TIKI

678 POS

28 ANTAR LANGSUNG

443 TIKI

103 POS

22 ANTAR LANGSUNG

556 TIKI

858 POS

59 ANTAR LANGSUNG

192 TIKI

756 POS

54 ANTAR LANGSUNG

41 TIKI

387 POS

42 ANTAR LANGSUNG

13.086 Dokumen

11 November

Desember12

8 Agustus

9 September

10 Oktober

Maret3

Total

1 Januari

2 Februari

4 April

Mei5

6 Juni

7 Juli

Bulan January February March April May June July August September October November DecemberJumlah Surat

Masuk

Jumlah Penerimaan Surat Masuk TA.2018 420 343 383 529 374 140 481 364 276 495 438 422 4.665

Tabel Rekap Penerimaan Surat Bulanan TA. 2018

Page 88: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

87

Diklat Teknis Pengembangan Kompetensi Pegawai

Pengembangan diri pegawai dilaksanakan dengan mengirimkan pegawai

LPDB-KUMKM pada lembaga-lembaga penyelenggara pelatihan, workshop dan

seminar. Pada tahun 2018, LPDB-KUMKM mengirimkan 90 pegawai untuk mengikuti

pelatihan di beberapa lembaga.

Pelatihan Pengembangan Kepribadian Pegawai

Pelatihan Pengembangan Diri dan Kepribadian Karyawan diikuti oleh seluruh

Pegawai pada tahun 2018 dan telah dilaksanakan sebanyak 1 kali dengan rincian

sebagai berikut:

Tabel Rekap Penerimaan Proposal TA. 2018

10. Peningkatan Kapasitas Pegawai

No Jenis Kegiatan Tanggal Pelaksanaan Tempat PelatihanJumlah

Peserta

1 Pelatihan Pengembangan Diri dan Kepribadian Pegawai 11-13 Mei 2018 The Forest Resort Hotel - Bogor 302

Tabel Rekap Pelaksanaan Pelatihan Pengembangan Kepribadian Pegawai TA. 2018

Tabel Rekap Pelaksanaan Bimbingan Teknis TA. 2018

No Jenis Bimbingan Teknis

Tanggal

PelaksanaanJumlah Peserta

1 Penyusunan Indikator Kinerja Individu 2018 9-10 Februari 2018 60

2 Penyusunan Penilaian Kinerja Pegawai 2018

31 Agustus 2018 -

01 September

2018

120

JANUARI 9 4 0 1 8 0 6 3 10 41

FEBUARI 9 1 1 5 3 - 1 3 11 34

MARET 25 1 1 7 9 1 - - - 44

APRIL 39 10 4 12 11 - - - - 76

MEI 37 6 - 6 11 - 1 - - 61

JUNI 16 2 - 8 - 13 2 12 - 53

JULI 35 6 2 20 17 3 2 6 4 95

AGUSTUS 29 15 2 11 15 2 - 3 - 77

SEPTEMBER 45 11 4 10 13 7 - 5 - 95

OKTOBER 49 13 2 11 18 1 - - - 94

NOVEMBER 33 22 9 17 7 5 2 1 - 96

DESEMBER 60 18 1 18 28 4 - 2 - 131

TOTAL 386 109 26 126 140 36 14 35 25 897

CV UKM PD UD PERORANGAN TOTALBULAN KOPERASI LKB LKBB PT

Page 89: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

88

Dalam rangka mengoptimalkan pengelolaan dana bergulir, pada tahun 2018

LPDB-KUMKM menjalin Memorandum Of Understanding (MoU) sebanyak satu dan

Kerjasama dengan pihak lain sebanyak 18 (delapan belas). MoU atau Kerjasama

LPDB-KUKM tahun 2018 secara rinci pada tabel berikut:

Tabel Pelaksanaan PKS LPDB-KUMKM TA. 2018

11. MoU dan Kerjasama dengan Lembaga/Instansi lain

No. Nama Instansi No. MoU Tgl. MoU

1

Perkumpulan Gerakan

Masyarakat Perangi Korupsi

Divisi Bibit Samad Rianto

Center

05/MoU/LPDB-KUMKM-BSRC/2018 -

122/MoU/LPDB-KUMKM/20188-Oct-18

Tabel Pelaksanaan MoU LPDB-KUMKM TA. 2018

No Nama Lembaga Penjamin No. PKS Tgl. PKS

1 Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara 01.4/PKS/LPDB/2017 - 10.1/D-KUMKMD/1.1/I/2018 10-Jan-18

2 Jamkrindo Konvensional 01/Jamkrindo/OP-02/I/2018 - 04/PKS/LPDB/2018 19-Jan-18

3 Jamkrindo Unit Syariah 02/Jamkrindo/OP-01/I/2018 - 05/PKS/LPDB/2018 19-Jan-18

4 PT. Jamkrida Jawa Timur 001/Jamkrida/I/2018 - 44/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

5 PT. Jamkrida Jawa Tengah 004/JJT/PKS/I/2018 - 30/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

6 PT. Jamkrida DKI Jakarta 001/Jamkrida/I/2018 - 31/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

7 Jamkrida Riau 001/PKS-LPDB/JR/I-2018 - 43/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

8 PT. Jamkrida NTT 001/PKS-JNTT/I/2018 - 35/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

9 PT. Jamkrida NTB Bersaing 01/PKS-JNB/I/2018 - 34/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

10 Jamkrida Papua 02/JamkridaPapua/IV/2018- 36/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

11 PT. Jamkrida Kalimantan Timur 001/Jamkrida.KT/PKS-PINJ/I/2018 - 37/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

12 PT. Jamkrida Kalimantan Selatan 03/Jamkrida-KS/I/2018 - 38/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

13 PT. Jamkrida Sumatera Barat 001/PKS-DIR/JSB/I-2018 - 39/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

14 PT. Jamkrida Sumatera Selatan 002/PKS/Jamkrida-SS/I/2018 - 40/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

15 PT. Jamkrida Bangka Belitung 001/JKB/PKS/I/2018 - 41/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

16 Jamkrida Sulawesi Selatan 02/DIR-JSS/PKS/I/2018 - 42/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

17 Jamkrida Banten 01/DIR/PKS/I/2018 - 32/PKS/LPDB/2018 25-Jan-18

18 PT. Jamkrida Kalimantan Tengah 002/PKS/JK-III/2018 - 60/PKS/LPDB/2018 27-Mar-18

Page 90: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

89

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

LPDB-KUMKM sepanjang tahun 2018 dalam melaksanakan 7 (tujuh) pilar Visi,

kinerja capaian 10 (sepuluh) IKU yang telah diperjanjikan, rata-rata capaiannya cukup

baik, baik IKU yang ditargetkan oleh Kementerian Keuangan dan IKU yang

ditargetkan oleh Kementerian Koperasi dan UKM.

Ada 4 (empat) IKU yang tidak mencapai target yang telah ditetapkan dikarenakan

beberapa hal, yakni : Pertama, belum berjalannya program Chanelling dengan

BLUD/LKB/KSP dikarenakan terkendala Standar Operasional Prosedur (SOP) dan

Informasi Teknologi (IT) masih dalam tahap penyempurnaan. Kedua,

LPDB-KUMKM baru melakukan penyaluran pada Quartal keempat. Ketiga, belum

adanya alat ukur terkait dampak program dana bergulir kepada penerima dana bergulir.

Kempat, belum adanya mekanisme monitoring dan evaluasi yang terintegrasi.

Kelima, belum ada program pengukuran terkait evektifitas penggunaan anggaran

dikaitkan dengan KPI dan target secara spesifik, serta Keenam, Penguaran Pelayanan

Publik baik melalui online maupun offline. Keenam hal tersebut membuat manajemen

banyak melakukan konsolidasi internal sepanjang tahun 2018, sehingga menunda

ekspansi pencapaian target kinerja, khususnya dalam penyaluran dana bergulir.

B. Saran

Dalam rangka peningkatan capaian kinerja LPDB-KUMKM pada tahun 2019

mendatang, beberapa hal dalam laporan kinerja ini akan dijadikan sebagai bahan

perbaikan dalam pelaksanaan visi ditahun berikutnya. Untuk itu, rencana aksi yang

akan dilakukan antara lain adalah :

1. Implementasi Product, SOP dan Pedoman Kerja untuk Chanelling Program;

2. Perlu ada “pipeline” manajemen terkait penanganan proposal dari calon mitra;

3. Penyusunan strategi pinjaman/pembiayaan kepada usaha mikro;

Page 91: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

90

4. Perlu ada kajian terkait indikator keberhasilan program dana bergulir secara lebih

komprehensif;

5. Pengembangan Data & Dashboard Manajemen yang terintegrasi;

6. Perlu ada kajian dan pengukuran produktivitas dari setiap anggaran yang

digunakan;

7. Implementasi re-alokasi Satgas ke Dinas Koperasi/PLUT/UKM Center;

8. Implementasi POLI dengan 13 PLUT dan seluruh PLUT di Selindo;

9. Perlu ada pengembangan sistem “Customer Relationship Management” yang

terintegrasi;

10. Penguatan Kompetensi SDM dan Organisasi.

Page 92: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

91

LAMPIRAN

Page 93: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

92

A. USULAN KONTRAK KINERJA LPDB-KUMKM TA. 2018

Page 94: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

93

Page 95: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

94

Page 96: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

95

Page 97: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

96

Page 98: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

97

Page 99: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

98

B. CAPAIAN KONTRAK KINERJA LPDB-KUMKM TA. 2018

Page 100: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

99

NO

SA

SA

RA

N S

TR

AT

EG

ISN

OIN

DIK

AT

OR

KIN

ER

JA

UT

AM

AT

AR

GE

TR

EA

LIS

AS

I%

CA

PA

IAN

(1)

(2)

(3)

(4)

(5)

(6)

(7)

IND

IKA

TO

R K

INE

RJA

UT

AM

A T

AH

UN

20

18

LE

MB

AG

A P

EN

GE

LO

LA

DA

NA

BE

RG

ULIR

- KO

PE

RA

SI D

AN

US

AH

A M

IKR

O, K

EC

IL D

AN

ME

NE

NG

AH

KE

ME

NT

ER

IAN

KO

PE

RA

SI D

AN

UK

M

1

Te

rfasilita

sin

ya

UM

KM

un

tuk

Me

ng

ak

se

s P

em

bia

ya

an

Fo

rma

l1

Tere

alisa

sinya T

arg

et P

endapata

n P

NBP

Rp 2

10.2

87.0

00.0

00

Rp 2

45.2

37.3

79.5

46

116,6

2%

PE

RIO

DE

DE

SE

MB

ER

20

18

84,1

1%

3Tere

alisa

sinya T

arg

et P

enyalu

ran P

inja

man/P

em

bia

yaan

Rp 9

60.0

00.0

00.0

00

Rp 4

3.5

00.0

00.0

00

4,5

3%

2Tere

alisa

sinya p

roposa

l yang d

isetu

jui K

om

ite p

inja

man/p

em

bia

yaan

Rp 1

.200.0

00.0

00.0

00

Rp 1

.009.3

00.0

00.0

00

4Tere

alisa

sinya B

ela

nja

Opera

sioal m

inim

al 8

0%

dari T

arg

et

Rp 1

63.6

06.0

00.0

00

Rp 1

17.9

99.5

98.9

85

72,1

2%

4,1

6%

100,0

0%

6Penyele

saia

n P

iuta

ng b

erm

asa

lah

1,7

0%

0,3

5%

20,5

9%

5Rasio

piu

tang b

erm

asa

lah te

rhadap o

utsta

ndin

g p

iuta

ng d

ana

berg

ulir

Max 5

%

Page 101: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

100

C. USULAN KONTRAK KINERJA LPDB-KUMKM TA. 2019

Page 102: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

101

Page 103: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

102

1. Perjanjian Kerjasama dengan Instansi Lain

a. Perjanjian Kerjasama dengan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi NTB.

b. Direksi LPDB-KUMKM foto bersama Kepala Dinas Koperasi dan UKM

Provinsi Sulawesi Utara pasca penandatanganan PKS.

D. GALERI FOTO KEGIATAN LPDB-KUMKM TAHUN 2018

a b

Page 104: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

103

2. Kunjungan Kerja Direktur Utama LPDB-KUMKM

a. Kunjungan Kerja Direktur Utama ke KUD Pakis Kota Malang

b. Kunjungan Kerja Direktur Utama ke Jamkrinda Sumatra Selatan

c. Kunjungan Kerja Direktur Utama ke Calon Mitra di Sumatra Selatan

d. Kunjungan Kerja Direktur Utama ke PUSKUD Provinsi Jambi

a b

c

d

d

Page 105: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

104

3. Pengalihan Dana Bergulir dan Rekonsiliasi

a. Direktur Utama LPDB membuka secara resmi pelaksanaan Pengalihan di

Yogyakarta 30 Juli – 01 Agustus 2018.

b. Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi DIY memberikan sambutan dalam

pembukaan acara Pengalihan di Yogyakarta.

c. Fitri Rinaldi (Direktur Umum dan Hukum LPDB) memandu jalannya diskusi

dalam acara Pengalihan di Yogyakarta.

d. Foto bersama panitia Pengalihan di Banjarmasin 05-07 September 2018.

e. Braman Setyo (Direktur Utama LPDB) memberikan paparan terkait strategi

penyaluran LPDB-KUMKM dalam acara Pengalihan di Banyuwangi 25-28

September 2018

f. Ahmad Nizar (Direktur Keuangan LPDB) menyampaikan laporan pelaksanaan

kegiatan Pengalihan di Yogyakarta 30 Juli – 01 Agustus 2018

a b

d

e f

c

Page 106: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

105

4. Sosialisasi dan Program Inklusif LPDB-KUMKM Tahun 2018

a. Sosialisasi dan Bimbingan Teknis di Provinsi Sumatera Selatan 10-12 Mei 2018

b. Sosialisasi dan Bimtek di Provinsi Jawa Timur 12-14 September 2018

c. Sosialisasi dan Bimtek di Provinsi Jawa Tengah 2-3 Oktober 2018

d. Sosialisasi dan Bimtek di Provinsi Lampung 29-31 Agustus 2018

e. Sosialisasi dan Bimtek di Provinsi Aceh 30 Mei – 1 Juni 2018

f. Sosialisasi dan Bimtek di Provinsi Bangka Belitung 14-16 November 2018

g. Sosialisasi dan Bimtek di Provinsi Banten 25 September 2018

h. Sosialisasi dan Bimbingan Teknis di Provinsi Banten 25 September 2018

a

b

c

d e f g

h

Page 107: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap

Laporan Kinerja LPDB-KUMKM

106

5. Pemaparan Indonesia Syariah Fair (INSYAF) LPDB-KUMKM 2018

Page 108: Laporan Kinerja LPDB-KUMKMkemenkopukm.go.id/uploads/laporan/1600330624_LAKIP LPDB...Sepanjang tahun 2018 secara umum kinerja LPDB-KUMKM sedikit banyak mengalami penurunan terhadap