23
SMARTSKY PKN A. Makna Semboyan Bhineka Tunggal Ika Pengertian: Tahukah kalian bunyi tulisan yang dicengkram kaki burung Garuda Pancasila, lambing dasar negara Republik Indonesia? Pada pita itu tertulis “Bhineka Tunggal Ika”. Artinya, meskipun berbeda –beda, kita adalah satu. Perbedaan-perbedaan yang aa bukan menjadi penghalang untuk bekerja sama, tolong-menolong, dan hidup rukun. Dan karena perbedaan itulah yang menjadikan kita perlu saling mengenal dan bekerja sama. Apa dan bagaimana kalimat Bhineka Tunggal Ika itu bisa di pergunakan sebagai semboyan nasional ? frasa kuno ini berasal dari bahasa jawa kuno yang di kutip dari kitab sutasoma pupuh 139, bait 5, karangan Mpu Tantular semasa kerajaan Majapahit sekitar abad ke-14. Arti penting Bhineka Tunggal Ika: 1. Rasa kebangsaan 2. Paham kebangsaan 3. Semangat kebangaan Sikap yang mendukung persatuan dan kesatuan dapat kita lakukan sehari-hari contoh: 1. Saling membantu 2. Saling mempercaya satu sama lain 3. Bekerjasama B. Keragaman , kemajemukan adat istiadat di Indonesia 1. Ragam suku bangsa dan seni budaya

Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

  • Upload
    dodat

  • View
    256

  • Download
    9

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

SMARTSKYPKN

A. Makna Semboyan Bhineka Tunggal Ika

Pengertian: Tahukah kalian bunyi tulisan yang dicengkram kaki burung Garuda Pancasila, lambing dasar negara Republik Indonesia? Pada pita itu tertulis “Bhineka Tunggal Ika”. Artinya, meskipun berbeda –beda, kita adalah satu. Perbedaan-perbedaan yang aa bukan menjadi penghalang untuk bekerja sama, tolong-menolong, dan hidup rukun. Dan karena perbedaan itulah yang menjadikan kita perlu saling mengenal dan bekerja sama.

Apa dan bagaimana kalimat Bhineka Tunggal Ika itu bisa di pergunakan sebagai semboyan nasional ? frasa kuno ini berasal dari bahasa jawa kuno yang di kutip dari kitab sutasoma pupuh 139, bait 5, karangan Mpu Tantular semasa kerajaan Majapahit sekitar abad ke-14.

Arti penting Bhineka Tunggal Ika:

1. Rasa kebangsaan 2. Paham kebangsaan3. Semangat kebangaan

Sikap yang mendukung persatuan dan kesatuan dapat kita lakukan sehari-hari contoh:

1. Saling membantu2. Saling mempercaya satu sama lain3. Bekerjasama

B. Keragaman , kemajemukan adat istiadat di Indonesia

1. Ragam suku bangsa dan seni budaya

Penduduk di suatu pulau di Indonesia tentu saja tidak tinggal sendiri mereka juga tinggal dengan pendatang dari lain tempat. Mereka berbaur untuk membangun perdaban yang tinggi. Perbedaan adat istiadat tentusaja ada dan sikap saling menghargai dijunjung tinggi oleh tiap-tiap suku, baik suku asli maupun suku pendatang. Tentu saja dengan begitu kehidupan bermasyarakat sangat kondusif.

Faktor-faktor keberagaman terjadi karena

1. Perpindahan penduduk dari luar daerah2. Mencari kehidupan yang lebih baik3. Program pemerataan penduduk dari pemerintah.

Page 2: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

Ini adalah kumpulan rumah adat, senjata tradisional, lagu dan suku-suku.

Page 3: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

2. Ragam agama

Penduduk di Indonesia di beri kebebasan beragama sesuai keyakinan sejak pemerintahan K.H. Adbulrrahman Wahid. Terdapat agama Islam, Kristen (katolik & protestan), Hindu, Budha dan Konghu chu. Agama-agama tersebut tidak di perbolehkan mendistakan satu sama yang lain. Cara untuk rukun walaupun berbeda Agama kita harus memiliki sikap toleransi, membina kerukunan, saling gotong royong, dan saling menghargai sesama penduduk.

3. Ragam ras dan Antar-Golongan

Ras adalah suatu kelompok atau golongan bangsa untuk mengkategorikan manusia dalam populasi. Antar golongan adalah bagian lebih kecil dalam suatu ras.

C. Nasionalisme

1. Pengertian Nasionalisme

Nasionalisme adalah suatu sikap politik dari masyarakat suatu bangsa yang mempunyai kesamaan kebudayaan, dan wilayah serta kesamaan cita-cita dan tujuan, dengan itu masyarakat suatu bangsa akan merasakan adanya kesetiaan yang mendalam kepada bangsa itu sendiri.

Page 4: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

2. Ciri Nasionalisme

Ciri nasionalisme:

Sudah ada persatuan dan kesatuan bangsa.

Sifat perjuangan bersifat nasional.

Tujuannya untuk mencapai kemerdekaan yang nantinya ingin mendirikan suatu negara merdeka yang kekuasaannya ditangani rakyat.

Sudah ada organisasi modern dan bersifat nasional.

Mengandalkan kekuatan otak (pikiran), dimana pendidikan sangat berperan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. (Drs. Sudiyo, 2002 : 4)

Semangat kebangsaan (nasionalisme) ditampung dalam Pancasila sila ke 3, yakni "Persatuan Indonesia" yang mempunyai ciri-ciri:

Mencintai bangsa dan tanah air Indonesia.

Rela berkorban demi bangsa dan negara.

Bangga berbangsa dan bertanah air Indonesia.

Menempatkan kepentingan bangsa dan negara diatas kepentingan pribadi dan golongan.

3. Bentuk Nasionalisme

a. Nasionalisme Kewarganegaraan (atau nasionalisme sipil)

Merupakan bentuk nasionalisme dimana negara memperoleh kebenaran politik dari penyertaan aktif rakyatnya, kehendak rakyat, atau perwakilan politik.

b. Nasionalisme Etnis

adalah sejenis nasionalisme dimana negara memperoleh kebenaran politik dari budaya asal atau etnis sebuah masyarakat.

c. Nasionalisme Romantik/Organik/Identitas

Dimana negara memperoleh kebenaran politik secara semula jadi (organik) hasil dari bangsa atau ras; menurut semangat romantisme.

Page 5: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

4. Nasionalisme Budaya

Bentuk nasionalisme dimana negara memperoleh kebenaran politik dari budaya bersama dan bukannya "sifat keturunan" seperti warna kulit, ras dan sebagainya.

5. Nasionalisme Kenegaraan

Variasi nasionalisme kewarganegaraan, selalu digabungkan dengan nasionalisme etnis. Perasaan nasionalistik adalah kuat sehingga diberi keutamaan mengatasi hak universal dan kebebasan.

6. Nasionalisme Agama

Bentuk nasionalisme dimana negara memperoleh legitimasi politik dari persamaan agama.

7. Tujuan Nasionalisme

Pada dasarnya nasionalisme yang muncul di berbagai negara mempunyai tujuan sebagai berikut:

Menjamin kemauan dan kekuatan mempertahankan masyarakat nasional melawan musuh dari luar sehingga melahirkan semangat rela berkorban.

Menghilangkan Ekstremisme (tuntutan berlebihan) dari warga negara (individu dan kelompok).

Menumbuhkan rasa cinta terhadap tanah air

Menciptakan hubungan yang rukun dan harmonis, dan mempererat tali persaudaraan yang utuh.

8. Contoh Sikap Nasionalisme

Contoh perilaku atau sikap nasionalisme dalam kehidupan sehari-hari:

a. Menjaga ketertiban masyarakat dengan mematuhi aturan yang berlaku.

b. Mematuhi dan mentaati

c. hukum negara

d. Bersedia mempertahankan dan memajukan negara.

e. Melestarikan budaya indonesia.

f. Menggunakan produk dalam negeri.

g. Menjungjung tinggi nilai-nilai

h. persatuan dan kesatuan bangsa

i. Ikut serta dalam upaya pembelaan negara.

Page 6: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

Tidak ada salahnya kita coba mulai dari sekarang lebih mencintai produk dalam negeri dan menunjukkan rasa nasionalisme kita.

D. Alat musik tradisional Indonesia.

1. Alat musik tradisional: Serune KaleeSerune kalee berasal dari daerah Aceh yang mempunyai jenis bunyi Aerofon, alat digunakan dengan cara ditiup dan pada lubang yang terdapat pada serune kalee berfungsi untuk mengatur nada dengan menggunakan jari-jari kita.

2. Alat Musik tradisional Indonesia: ArambaAlat musik Aramba ini berasal dari daerah Sumater Utara yang memiliki jenis bunyi yakni Ideofon, untuk penggunaannya yaitu dengan cara dipukul dengan memakai pemukul yang khusus.

3. Alat musik tradisional Indonesia: SaluangAlat musik saluang ini berasal dari daerah sumater barat dengan mempunyai jenis bunyai yakni Aerofon, adapun cara penggunaannya dengan ditiup dan pada lubang yang ada di alat muski diperuntukkan sebagai pengatur nada dimana jari-jari tangan sebagai penutup lubangnya.

4. Alat musik tradisional Indonesia: GambusAlat musik yang bernama Gambus ini berasal dari didaerah Riau yang mempunyai jenis bunyi Kordofun yang difungsikan dengan cara dipetik menggunakan jari dan memainkan nada dengan jari.

Page 7: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

5. Alat musik tradisional indonesia: Gambus JambiAlat musik Gambus ini juga termasuk berasal dari daerah Jambi yang mempunyai jenis bunyi Kordofon dengan cara penggunaan lewat dipetik di bagian senarnya.

6. Alat musik tradisional indonesia: AccordionAlat musik Accordion ini berasal pada daerah Sumatera Selatan yang memiliki jenis bunyi Aerofon, adapun cara penggunaannya dengan memakai kedua tangan kita, pada tangan yang satu difungsikan sebagai pengatur alunan suara, sedangkan pada tangan yang kedua digunakan untuk mengatur nada.

7. Alat Musik Tradisional Indonesia: DollAlat musik Doll ini berasal dari daerah Bengkulu yang memiliki jenis suara berupa Membranofon yang digunakan dengan cara dipukul memakai alat pemukul.

8. Alat Musik tradisional indonesia: BendeAlat Musik Bende ini berasal pada daerah Lampung yang memiliki jenis suara yakni Ideofon yang difungsi menggunakan alat pemukul khusus untuk memukul alat.

Page 8: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

9. Alat Musik tradisional indonesia: Gendang MelayuGendang melayu ini termasuk alat musik yang berasal dari daerah Kepulauan bangka belitung yang mempunyai jenis bunyi Membranofon, adapun cara pemakaian yakni dengan menepuk area lunak dengan menggunakan telapak tangan kita.

10. Alat musik tradisional indonesia: Gendang PanjangGendang panjang ini adalah alat musik daerah yang berasal dari Kepulauan Riau yang memiliki jenis bunyi berupa Membranofon yang digunakan dengan cara menepuk dengan tangan pada bagian yang lunak gendang.

11. Alat Musik TehyanTehyan berasal dari daerah Ibukota Jakarta yang memiliki jenis suara Kordofon yang digunakan dengan cara digesek menggunakan alat khusus di bagian dawai atau senarnya sama dengan memainkan biola.

12. Alat musik tradisional Indonesia: AngklungANgklung termasuk alat musik yang memiliki jenis suara Ideofon yang berasal dari daerah Jawa barat dengan cara pemakaian yakni dengan menggetarkan menggunakan tangan kita.

Page 9: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

13. Alat Musik tradisional Indonesia: GamelanGamelan adalah alat musik tradisional yang berasal dari daerah jawa tengah yang memiliki jenis bunyi berupa Ideofon yang digunakan dengan cara dipukul-pukul dengan alat pemukul khusus.

14. Alat musik tradisional indonesia: GendangGendang termasuk alat musik yang berasal dari daerah Yogyakarta yang memiliki jenis bunyi yaitu Ideofon, adapun penggunaannya yakni dengan cara ditepuk memakai telapak tangan pada bagian lunak gendang.

15. Alat musik tradisional indonesia: BonangBonang termasuk alat musik yang berasal dari jawa timur dengan jenis suara yakni Ideofon yang dipukul dengan pemukul khusus.

16. Alat Musik GendangGendang ini berasal dari daerah banten yang memiliki khas bunyi berupa membranofon yang digunakan dengan cara menepuknya memakai telapak tangan.

17. Alat Musik gengcengGengceng ini adalah alat musik yang unik berasal pada daerah Bali dengan memiliki khas bunyi yakni

Page 10: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

Ideofon yang diletakkan pada kedua telapak tangan lalu ditepuk sehingga bisa saling berbenturan dan dapat mengeluarkan suara.

18. Alat Musik Tradisional Indonesia: SerunaiSerunai termasuk alat musik yang unik dimana berasal dari Nusa Tenggara Barat yang berjenis suara Aerofon dengan cara ditiup lalu nadanya dimainkan dengan menggunakan jari-jari tangan untuk menutup lubang-lubang pada Serunai.

19. Alat musik tradisional Indonesia: SasandoAlat musik daerah sasando ini berasal dari daerah Nusa Tenggara Timur yang berbunyi chordofon yang dipetik dengan hanya menggunakan jari-jari di senarnya.

20. Alat Musik Tradisional Indonesia: TumaTuma adalah alat musik yang berasal pada daerah Kalimantan Barat yang berkhas bunyi membranofon dengan cara ditepuk menggunakan telapak tangan kita.

Page 11: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

21, Alat musik tradisional Indonesia: SampeSampe ini termasuk alat musik yang unik dan berasal dari daerah Kalimantan timur yang memiliki jenis bunyi yakni Kordofon dengan cara dipetik dibagian senarnya.

22. Alat Musik Tradisional Indonesia: JapenJapen ini adalah alat musik yang digemari oleh masrayakat yang ada didaerah Kalimantan tengah dengan cara dipetik dibagian senarnya dan akan menghasilkan jenis bunyi Kordofon.

23. Alat Musik : PantingPanting ini termasuk alat musik yang sangat digemari oleh masyarakat yang ada di kalimantan selatan dengan jenis suara yang dimiliki yakni kordofon dengan cara dipetik dibagian senarnya.

24. Alat Musik: Kolintang

Page 12: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

Kolintang ini adalah alat musik yang begitu digemari oleh orang-orang yang ada di Sulawesi utara, adapun penggunaannya dengan cara dipukul dengan pemukul yang khusus dan akan mengeluarkan jenis suara Ideofon.

25. Alat Musik : GandaGanda termasuk alat musik yang berasal pada daerah Sulawesi tengah yang memiliki jenis suara Membranofon, adapun cara pemakaiannya dengan menepuk menggunaan telapak tangan pada bagian yang lunak.

26. Alat Musik : KesoKeso merupakan alat musik yang berasal di Sulawesi Selatan yang mempunyai jenis suara Chordofon yang digesek di bagian senar menggunakan alat yang khusus.

27. Alat musik ladoladoladolado termasuk alat musik yang ada di daerah sulawesi tenggara dengan memiliki jenis bunyi Ideopon yang dipakai dengan cara dipukul memakai pemukul yang khusus.

28. Alat Musik Ganda

Alat musik ganda ini juga berasal dari Gorontalo yang memiliki jenis suara yang membranofon dengan cara ditepuk memakai telapak tangan pada bagian yang lunak pada Ganda.

Page 13: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

29. Alat musik: KecapiKecapi termasuk alat musik yang berada di sulawesi barat yang mempunyai jenis suara yang khas yakni Kordofon dimana pemakaiannya dengan cara dipetik di bagian senarnya.

30. Alat musik : NafiriNafiri merupakan salah satu alat musik yang berasal dari daerah Maluku yang mengeluarkan suara jenis membranofon dengan cara ditepuk menggunakan telapak tangan.

31. Alat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon, adapun penggunaannya yakni dengan cara meniup serta mengendalikan lewat telapak tangan yang menjadi pengatur suara.

32. Alat mUsik : GuotoGuoto termasuk alat musik yang terkenal di Papua Barat yang mengeluarkan jenis suara berupa Kordofon dengan cara memetik di bagian senarnya.

33. TifaTifa ini termasuk alat musik yang mengeluarkan jenis suara membranofon dimana banyak ditemukan

Page 14: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

didaerah Papua, adapun untuk penggunaannya dilakukand dengan cara memukul lewa telapak tangan.

E. NKRI

A. Memakna Nilai Sejarah NKRI

Sebelum bangsa Indonesia dijajah, Indonesia terdiri dari beberapa kerajaan besar maupun kecil yang berdaulat atas wilayahnya sendiri. Kerajaan –kerajaan tersebut memiliki wilayah, penduduk, maupun pemerintah yang berdaulat, seperti halnya suatu negara.Kerajaan-kerajaan tersebut muncul lalu berkembang lalu jaya dan kemudian runtuh dan dari keruntuhan itu terbuatlah kerajaan baru.

1.Kondisi Bangsa Indonesia sebelum penjajahana.kerajaan kutaib.kerajaan tarumanegarac.kerajaan sriwijayad.kerajaan majapahit

2. Kondisi bangsa Indonesia masa penjajahan

Perkembangan budaya hindu-buddha ditandai dengan berdirinya kerajaan-kerajaan yang bercorak hindu-buddha. Adapun berdirinya kesultanan-kesultanan menandai perkembangan budaya islam. Pada perkembangan selanjutnya Indonesia mulai didatangi oleh bangsa-bangsa asing, seperti belanda, prancis, inggris dan jepang. Bangsa-bangsa asing tersebut kemudian melakukan penjajahan terhadap bangsa Indonesia.

Belanda: Rakyat Indonesia pastinya tidak akan pernah lupa sejarah penjajahan Belanda di Indonesia karena mereka telah menjajah Negara ini selama kurang lebih 3,5 abad. Tentunya merupakan waktu yang tidak bisa dibilang sebentar. Pada masa-masa itu bangsa Indonesia mengalami masa-masa sulit hingga pada akhirnya dapat menyatakan kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945. Mari kita dalami lebih lanjut masa-masa di mana Belanda menduduki Indonesia dari awal hingga berakhirnya.

Awal Kedatangan Bangsa Belanda ke Negara IndonesiaTahun 1956 adalah awal kedatangan Bangsa Belanda ke Negara Indonesia. Empat buah kapal yang dipimpin oleh Pieter Keyzer serta Cornelis de Houtman ini sampai ke pelabuhan Banten setelah menempuh perjalanan selama satu tahun lebih. Sayangnya, kunjungan dari kapal Belanda ini ke daerah Banten kurang disambut baik karena sifat arogan yang ditunjukkan oleh Cornelis de Houtman. Kemudian dua tahun kemudian, tepatnya pada tahun 1958 Belanda mencoba lagi kembali ke Indonesia di bawah pimpinan Jacob Van Neck, dan mereka berhasil disambut baik oleh penguasa Banten saat itu karena

Page 15: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

mereka telah belajar dari kesalahan Cornelis de Houtman. Akhirnya, Belanda diperbolehkan untuk melakukan perdagangan di kawasan pelabuhan Banten. Tujuan awal Belanda adalah untuk berdagang rempah-rempah, namun setelah mereka berhasil mendapatkan keuntungan melimpah serta menemukan daerah sumber rempah-rempah, Belanda mulai melakukan aksi monopoli perdagangan dan sejarah penjajahan Belanda di Indonesia pun dimulai.

Berakhirnya Masa Penjajahan Hindia Belanda di IndonesiaPenjajahan Belanda terhadap Indonesia benar-benar berakhir saat Pemerintah Jepang melakukan penyerangan. Tanggal 27 Februari 1942 tentara Jepang berhasil mengalahkan armada gabungan dari Negara Amerika, Inggris, Belanda, dan Australia. Kemudian, di bawah pimpinan Letnan Jenderal Hitoshi Imamura, tentara Jepang mulai menginjakkan kaki ke Pulau Jawa. Di sana Letnan Jenderal Hitoshi Imamura mengancam akan menyerang Belanda apabila tidak segera menyerah. Pada akhirnya setelah mengalami kekalahan terus menerus dari pihak Jepang, Tjarda van Starkenborgh Stachouwer sebagai Jenderal Hindia Belanda menyerah dan dan ditangkap. Hal ini menjadi tanda dimulainya masa penjajahan Jepang di Indonesia sekaligus berakhirnya sejarah penjajahan Belanda di Indonesia

Jepang:Awal terjadinya penjajahan oleh Jepang di Indonesia dimulai pada saat Jepang melakukan penaklukan Asia Tenggara di tahun 1941 dan faksi dari Sumatra menerima bantuan pihak Jepang untuk menjalankan rencana revolusi mereka terhadap pemerintahan Belanda. Satu tahun setelahnya, pihak Jepang akhirnya berhasil menghabisi seluruh pasukan Belanda yang ada di Indonesia. Apa yang dilakukan oleh prajurit Jepang kepada rakyat berbeda-beda tergantung tempat tinggal dan status sosial mereka. Bagi mereka yang tinggal di daerah yang dianggap strategis dalam perang, siksaan, perbudakan, hukuman mati, dan kejahatan perang lainnya merupakan hal biasa. Yang paling sering menjadi target penganiayaan ini rata-rata adalah orang Belanda dan campuran Indonesia-Belanda.

Masa-Masa Akhir Penjajahan JepangPada tanggal 6 Agustus 1945, pasukan perang Amerika Serikat menjatuhkan 2 bom atom di Hiroshima dan Nagasaki. Hal ini membuat Jepang kemudian menyerah kepada sekutu. Momen ini kemudian dimanfaatkan oleh rakyat Indonesia untuk memproklamasikan kemerdekaannya. Perjuangan terakhir rakyat untuk merdeka ini akhirnya menjadi bagian penutup sejarah penjajahan Jepang di Indonesia.

3.perjuangan menuju NKRI

Pergerakan perjuangan bangsa Indonesia kea rah persatuan dan kesatuan dimulai kembali melalui kaum intelektual. Beberapa factor yang membuat Indonesia semakin bersemangat adalah antara berikut:

a.kemenangan jepang atas russiq

b.perjuanagan joze rizal di Filipina

c.perjuangan Mahatman Gandhi di india

Page 16: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

d.kemerdekaan rakyat cina

inspirasi ini kepada Indonesia membuat mereka terinspirasi dan terbuatlah boedi utomoyang dirintis oleh dr.wahidin dan diketaui oleh dr.sutomo ternyata kekuatan yang terlahir ini membuat Indonesia merdeka

a.makna proklamsi NKRIMakna Proklamasi Bagi Bangsa Indonesia sangatlah penting bagi bangsa Indonesia. Oleh karena itu saya akan membagikan informasi tentang makna dari proklamasi bagi bangsa indonesia ini. Proklamasi kemerdekaan yang dilakukan tanggal 17 Agustus 1945 menjadi titik balik kehidupan bangsa Indonesia.

Persitiwa yang sangat penting tersebut mengawali perjuangan Indonesia bukan lagi melawan penjajahan tetapi mempertahankan sebuah kemerdekaan yang telah direbut dengan susah payah.

Makna Proklamasi Bagi Bangsa Indonesia1. Sebagai Puncak Perjuangan Bangsa Indonesia

Indonesia yang telah berjuang mati matian mulai dari kedatangan belanda sampai pada penjajahan jepang akhirnya pada saat proklamasi perjuangan itu mencapai puncaknya.Segala tumpah darah para pahlawan terbayar ketika Indonesia berhasil memproklamasikan diri sebagai sebuah negara merdeka.

Namun peristiwa ini tidak berarti sebagai titik akhir perjuangan bangsa Indonesia tetapi malah titik awal perjuangan Indonesia membangun negeri yang telah merdeka dari penjajahan.

2.Menjadi Pernyataan De Facto

Proklamasi pada tanggal 17 Agustus menjadi pengakuan kepada dunia luar negeri bahwa Indonesia terlah menyatakan diri sebagai negara yang merdeka. Setelah pengakuan de facto akan muncul pengakuan de jure yang merupakan lanjutan dari efek pengakuan de facto karena pengakuan de jure adalah pengakuan dari negara lain bahwa Indonesia telah merdeka.

Secara de facto Indonesia merdeka sejak 17 Agustus 1945Secara de jure Indonesia merdeka sejak 18 November 1946 ketika Mesir mengakui kemerdekaan Indonesia

3. Menaikkan Martabat Bangsa

Indonesia yang dulunya hanyalah bangsa yang terjajah sejak adana proklamasi bangsa terjajah itu mengaku telah merdeka dan mengangkat harkat martabat bangsa sebagai bangsa yang merdeka dan bebas dari penjajahan oleh kolonial dan Jepang.

Page 17: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

4.Dapat Memulai Perjuangan Sebagai Negara Baru

Sejak proklamasi lahirlah bangsa Indonesia dan sejak saat itu pemerintahan dimulai untuk membangun negara yang baru ini menjadi negara yang lebih baik lagi. Indonesia mempunyai pemerintahan sendiri dari rakyat oleh rakyatnya sendir bukan lagi dijadikan bangsa yang terjajah oleh pemerintahan luar

5.Tonggak Sejarah Negara Indonesia

Proklamasi sebagai pintu awal kemerdekaan Indonesia. Makna proklamasi menjadi lahirnya sebuah bangsa baru bernama Indonesia yang menentukan nasibnya sendiri dan tidak mau lagi dijajah oleh bangsa asing.

Berikut adalah proklamasi rekaman asli proklamasi Indonesia

b.Makna NKRIProklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia merupakan awal dibentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia. Negara Indonesia yang diproklamasikan oleh para pendiri negara adalah negara kesatuan. Pasal 1 ayat (1) UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan, “Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik”.

Para pendiri negara menekankan pentingnya persatuan dan kesatuan yang diwujudkan dalam kehidupan bangsa Indonesia. Para pendiri negara telah mewariskan nilai-nilai persatuan dan kesatuan dalam Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 mengatur persatuan dan kesatuan dalam beberapa ketentuan, yaitu sebagai berikut.

Sila ke-3 Pancasila, “Persatuan Indonesia”;Pembukaan UUD 1945 alinea IV, “… Negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat dengan berdasarkan kepada … persatuan Indonesia…”; sertaPasal 1 ayat (1) UUD 1945, “Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk Republik”.

Negara Kesatuan Republik IndonesiaNegara Kesatuan Republik Indonesia walaupun sudah berdiri dan berusia lebih dari 67 tahun tidak akan bertahan apabila masyarakatnya sendiri tidak lagi memiliki semangat persatuan dan kesatuan. Bangsa dan negara Indonesia akan bertahan selamanya apabila warga negara Indonesia mau mewujudkan persatuan dan kesatuan dalam berbagai bidang kehidupan

B.Sikap Positif Mempertahankan NKRIInilah yg harus kita lakukan 1. Menjaga wilayah dan kekayaan tanah air Indonesia, artinya menjaga seluruh kekayaan alam yang terkandung di dalamnya.·

Page 18: Web viewAlat musik : FUFU merupakan alat musik yang banyak ditemukan di maluku utara dengan mengeluarkan suara yang berjenis Aerofon,

2. Menciptakan ketahanan nasional, artinya setiap warga negara menjaga keutuhan, kedaulatan Negara dan mempererat persatuan bangsa.· 3. Menghormati perbedaan suku, budaya, agama dan warna kulit. Perbedaan yang ada akan menjadi indah jika terjadi kerukunan, bahkan menjadi sebuah kebanggaan karena merupakan salah satu kekayaan bangsa.· 4. Mempertahankan kesamaan dan kebersamaan, yaitu kesamaan memiliki bangsa, bahasa persatuan, dan tanah air Indonesia, serta memiliki pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, dan Sang saka merah putih. Kebersamaan dapat diwujudkan dalam bentuk mengamalkan nilai-nilai pancasila dan UUD 1945.· 5. Memiliki semangat persatuan yang berwawasan nusantara, yaitu semangat mewujudkan persatuan dan kesatuan di segenap aspek kehidupan sosial, baik alamiah maupun aspek sosial yang menyangkut kehidupan bermasyarakat. Wawasan nusantara meliputi kepentingan yang sama, tujuan yang sama, keadilan, solidaritas, kerja sama, kesetiakawanan terhadap ikrar bersama. Memiliki wawasan nusantara berarti memiliki ketentuan-ketentuan dasar yang harus dipatuhi, ditaati dan dipelihara oleh semua komponen masyarakat. Ketentuan-ketentuan itu antara lain pancasila sebagai landasan idiil, dan UUD 1945 sebagai landasan konstitusional. Ketentuan lainnya dapat berupa peraturan-peraturan yang berlaku di daerah yang mengatur kehidupan bermasyarakat.· 6. Mentaati peraturan agar kehidupan berbangsa dang bernegara berjalan dengan tertib dan aman. Jika peraturan saling dilanggar, akan terjadi kekacauan yang dapat menimbulkan perpecahan.