20
Presented By: Astika Rahayu Baety Mubarokah Rahmi Hayatunnufus FMIPA – Kimia UNJ 2012 PENDIDIKAN SEBAGAI SUATU ILMU

Pendidikan sebagai ilmu

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Pendidikan sebagai ilmu

Presented By:

Astika Rahayu Baety Mubarokah Rahmi Hayatunnufus

FMIPA – KimiaUNJ

2012

PENDIDIKAN SEBAGAI SUATU ILMU

Page 2: Pendidikan sebagai ilmu

Kata Pengantar

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat dan karunia-Nya kami dapat menyelesaikan tugas makalah Pengantar Ilmu Pendidikan dengan judul “Pendidikan Sebagai Suatu Ilmu” dengan baik tanpa adanya kendala apapun yang berarti.

Tugas makalah Pendidikan Sebagai Suatu Ilmu ini kami susun untuk memenuhi salah satu tugas pada mata kuliah Pengantar Ilmu Pendidikan. Tujuan lain penyusunan tugas ini adalah supaya para pembacanya dapat memahami tentang pentingnya pendidikan dalam kehidupan setiap orang.

Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam penyelesaian makalah ini. Yang utama kami mengucapkan terimakasih kepada Ibu Siti Zulaikha sebagai Dosen Pengantar Ilmu Pendidikan.

Akhir kata semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca pada umumnya dan kami sebagai penulis pada khususnya, kami menyadari bahwa dalam pembuatan makalah ini masih jauh dari sempurna untuk itu kami menerima saran dan kritik yang bersifat membangun demi perbaikan kearah sempurna. Kami mengucapkan terimakasih.

Page 3: Pendidikan sebagai ilmu

PendidikanSebagai

Suatu Ilmu

Apa itu ilmu?

Dimensi Prespektif

Apa itu pendidikan?

Page 4: Pendidikan sebagai ilmu

ILMU adalah Pengetahuan tentang sesuatu bidang yang disusun secara bersistem menurut metode tertentu, yang dapat digunakan untuk menerangkan gejala tertentu di bidang (pengetahuan) itu. (Kamus Besar Bahasa Indonesia)

HOME

Page 5: Pendidikan sebagai ilmu

PENDIDIKAN adalah suatu usaha yang dilakukan orang dewasa dalam situasi pergaulan dengan anak-anak melalui proses perubahan yang dialami anak-anak dalam bentuk pembelajaran atau pelatihan dan perubahan itu meliputi pemikiran (kognitif), perasaan (afektif) dan keterampilan (psikomotorik).

HOME

Page 6: Pendidikan sebagai ilmu

Menurut definisi Psikologi:

Pendidikan yaitu mencakup segala perubahan yang terjadi sebagai konsekuensi atau akibat dari partisipasi individu dalam kegiatan belajar.

HOME

Page 7: Pendidikan sebagai ilmu

BAB IPENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Pendidikan adalah hak bagi setiap orang. Pendidikan adalah sebuah proses bagi seseorang untuk mencapai harapan dan tujuan kehidupannya. Karena melalui pendidikan berbagai ilmu terlahir. Dan ilmu yang terlahir tersebut adalah bekal untuk mewujudkan segala cita-cita.

Setiap orang memiliki hak yang sama dalammemperoleh pendidikan tanpa terkecuali. Pernyataan

tersebut tercantum di UU No. 2 tahun 1989 tentang Sistem Pendidikan Nasional, “Setiap warga negara mempunyai hak yang sama untuk memperoleh pendidikan.”

NEXT

Page 8: Pendidikan sebagai ilmu

I.2 Permasalahan

Apa yang di maksud dengan pendidikan sebagai ilmu? Apa saja objek-objek ilmu pendidikan? Apa saja macam-macam ilmu pendidikan? Apakah hubungan antara ilmu pendidikan teoritis dan praktis?

I.3 Tujuan

Memberikan informasi mengenai hal yang terkait dengan Pendidikan sebagai suatu ilmu untuk meningkatkan kesadaran

berpendidikan.

NEXT

Page 9: Pendidikan sebagai ilmu

BAB IIPEMBAHASAN

Pendidikan Sebagai Ilmu

Objek Ilmu Pendidikan

Macam-macam Ilmu Pendidikan

Hubungan Antara Ilmu Pendidikan Teoritis

dan Praktis

Page 10: Pendidikan sebagai ilmu

Pendidikan Sebagai IlmuIlmu adalah rangkaian aktivitas manusia yang memiliki tata

langkah dan akan menghasilkan sebuah pengetahuan. Pendidikan adalah sebuah usaha untuk membekali diri seseorang dengan berbagai macam ilmu pengetahuan yang berguna bagi dirinya, orang lain, dan lingkungan. Pada dasarnya, pendidikan erat hubungannya dengan ilmu karena objek utama pendidikan adalah ilmu.

Menurut S. Brojonegoro, ilmu pendidikan yaitu teori pendidikan, perenungan tentang pendidikan, dalam arti luas ilmu pendidikan yaitu ilmu pengetahuan yang mempelajari soal-soal yang timbul dalam praktek pendidikan.

lmu pendidikan merupakan ilmu yang berdiri dengan memenuhi sifat-sifat ilmiah yang harus mencakup syarat-syarat ilmu pengetahuan:

• Bersifat empiris (ilmu yang bergantung pada bukti)• Bersifat sistematis (ilmu yang logis)• Memiliki objek• Memiliki metode dan tujuan tertentuBACK

Page 11: Pendidikan sebagai ilmu

Objek Ilmu Pendidikan

Objek pendidikan adalah salah satu syarat dari ilmu pengetahuan. Yang dimaksud dengan objek pendidikan yaitu;

• Objek Material adalah manusia. Karena manusia merupakan sasaran ilmu pengetahuan.

• Objek Formal adalah kegiatan pendidik dalam membimbing dan mendidik anak didiknya untuk mencapai tujuan yang diharapkan.

BACK

Page 12: Pendidikan sebagai ilmu

Macam-macam Ilmu Pendidikan

A. Ilmu Pendidikan Teoritis

B. Ilmu Pendidikan Praktis

Page 13: Pendidikan sebagai ilmu

Ilmu Pendidikan Teoritis

Pendidikan sebagai teori yaitu seperangkat pengetahuan yang telah tersusun secara sistematis yang berfungsi untuk menjelaskan, menggambarkan, meramalkan dan mengontrol berbagai gejala dan peristiwa pendidikan, baik yang bersumber dari pengalaman-pengalaman pendidikan (empiris) maupun hasil perenungan-perenungan yang mendalam untuk melihat makna pendidikan dalam konteks yang lebih luas. Manfaat pendidikan teoritis:

• Teori pendidikan dapat dijadikan pedoman untuk mengetahui arah dan tujuan yang akan dicapai.

• Teori pendidikan berfungsi untuk mengurangi kesalahan-kesalahan dalam praktik pendidikan. Dengan begitu kita dapat mengetahui mana yang boleh dan mana yang tidak boleh dilakukan.

• Teori pendidikan dapat dijadikan sebagai tolak ukur sampai dimana kita telah berhasil dalam melaksanakan tugas dalam pendidikan.

BACK

Page 14: Pendidikan sebagai ilmu

Ilmu Pendidikan Praktis

Menurut Redja M. Praktik pendidikan adalah seperangkat kegiatan bersama yang bertujuan membantu pihak lain agar mengalami perubahan tingkah laku yang diharapkan. Praktik pendidikan dapat dilihat dari tiga aspek, yaitu aspek tujuan, aspek proses kegiatan, dan aspek dorongan (motivasi).

Tujuan praktik pendidikan adalah membantu pihak lain mengalami perubahan tingkah laku fundamental yang diharapkan.

Proses kegiatan: seperangkat kegiatan sosial/bersama, usaha menciptakan peristiwa pendidikan dan mengarahkannya, serta merupakan usaha secara sadar atau tidak sadar melaksanakan prinsip-prinsip pendidikan.

Dorongan (motifasi): untuk melaksanakan praktik pendidikan muncul karena dirasakan adanya kewajiban untuk menolong orang lain.

BACK

Page 15: Pendidikan sebagai ilmu

Hubungan Antara Ilmu Pendidikan Teoritis dan Praktis

Sebuah teori memerlukan suatu pembuktian untuk menyatakan benar atau tidaknya teori tersebut. Dan untuk membuktikannya diperlukan kegiatan praktik sesuai dengan teori yang ada. Sehingga apabila teori tersebut sesuai dengan hasil dari kegiatan praktik yang telah dilakukan, maka teori tersebut dinyatakan benar dan dapat digunakan. Namun apabila teori tersebut tidak sesuai dengan hasil dari kegiatan praktik yang telah dilakukan, maka sebaiknya teori tersebut tidak digunakan agar terhindar dari dampak buruk yang dihasilkan oleh teori yang tidak teruji kebenarannnya itu.

Sedangkan sebuah kegiatan praktik yang akan dilakukan harus memiliki teori terlebih dahulu, memiliki landasan pengetahuan agar kegiatan praktik tersebut berjalan dengan sistematis. Yang artinya kegiatan tersebut memiliki tujuan jelas, tidak untuk bermain-main.

Sehingga dapat dikatakan bahwa teori tanpa praktik adalah baik pada human cerdik cendikiawan dan praktik tanpa teori hanya terdapat pada orang gila dan penjahat-penjahat. Namun alangkah lebih sempurnanya ilmu pendidikan itu dilakukan dengan cara teori dan praktik secara bersama-sama. NEXT

Page 16: Pendidikan sebagai ilmu

BAB IIIPENUTUPAN

Kesimpulan

Pendidikan adalah sutau proses pengubahan sikap diri seseorang dalam usaha pendewasaan diri yang dilakukan oleh usaha sadar dan tujuan yang jelas. Proses pendidikan dapat berlangsung seumur hidup untuk terus memperbaiki taraf kehidupan.

Ilmu adalah sebuah pengetahuan yang bersifat umum dan meningkatkan pemahaman kepada manusia dalam kenyataan alam dan kehidupan manusia.

Ilmu pendidikan adalah ilmu yang bersifat empiris, memiliki tujuan, disusun secara teoritis, dan dilakukan secara praktis.

Pendidikan sebagai ilmu adalah pendidikan yang menjadi sumber pengetahuan. Sebuah sumber pengetahuan tentang berbagai hal yang dapat digunakan dan sangat bermanfaat untuk menjalankan kehidupan di kehidupan ini. Karena aktivitas apapun yang akan dilakukan oleh setiap manusia harus memiliki landasan pengetahuan, agar kehidupan ini dapat dijalani dengan baik, teratur, dan bertujuan.

Page 17: Pendidikan sebagai ilmu
Page 18: Pendidikan sebagai ilmu

Question from audience… ?

Moderator : Rahmi HayatunnufusQuestion From…Anis Susanti Apakah makna pendidikan sebagai ilmu?Ulfa Nurvina Bagaimana cara mendidik anak-anak agar ilmu yang disampaikan dapat

tertanam didalam hatinya?Galuh Putri Erika Wati Pendidikan seharusnya dilaksanakan dengan teori dan praktik, akan tetapi

dalam kenyataannya di Indonesia hanya melaksanakannya dengan teori. Jika Anda menjadi menteri pendidikan, apa yang akan Anda lakukan untuk mencapai keseimbangan dalam melaksanakan pendidikan dengan teori dan praktik?

Page 19: Pendidikan sebagai ilmu

Sela Devi Anggraeni Syarat ilmu pengetahuan salah satunya yaitu memiliki metode dan tujuan

tertentu. Apa saja metode-metode yang digunakan dalam pendidikan?Nobby Sail Andi Supu Dalam pelaksanaannya, lebik baik ilmu pendidikan teori atau ilmu

pendidikan praktik? Jika harus seimbang, apa alasannya?

Moderator : Astika RahayuQuestion From…Dwi Rahmawati Adakah dalam kebijakan pemerintah tenteang penuntutan sentralisasi

kurikulum pendidikan seperti yang pemerintah harapkan?Diella Rodrina Kenapa di Indonesia sarjana lulusan luar negeri yang memiliki gelar lebih

rendah daripada sarjana Indonesia yang memiliki gelar lebih tinggi justru lebih dihargai?

Page 20: Pendidikan sebagai ilmu

Nur Fadillah Bagaimana cara mengaplikasikan ilmu yang kita miliki dari pendidikan

tinggi agar tidak hanya sekedar “tau”?Andika Hapsoro Syarat pendidikan dapat dikatakan sebagai ilmu?Yulia Martini Di Indonesia lebih banyak menggunakan ilmu pendidikan teoritis atau

praktis? Apa kelebihan dan kekurangannya?