100
i PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X DI MA AL- MUJAHIDIN TEMPOS TAHUN AJARAN 2016/2017 Oleh: IRAWATI NIM. 15.1.13.6.019 FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM MATARAM 2017

PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

i

PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X DI MA AL- MUJAHIDIN

TEMPOS TAHUN AJARAN 2016/2017

Oleh:

IRAWATI NIM. 15.1.13.6.019

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM

MATARAM 2017

Page 2: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

ii

PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X DI MA AL-MUJAHIDIN

TEMPOS TAHUN AJARAN 2016/2017

SKRIPSI

Diajukan kepada Universitas Islam Negeri Mataram untuk Melengkapi Persyaratan Mencapai Gelar

Sarjana Pendidikan (S.Pd)

Oleh:

IRAWATI NIM. 15.1.13.6.019

JURUSAN PENDIDIKAN IPS EKONOMI FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM MATARAM

2017

Page 3: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

iii

KEMENTERIAN AGAMA RI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) MATARAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

Jln. Pendidikan No. 35 Telp. (0370) 621928-625337-634490-Fax. 625337 Mataram

PERSETUJUAN

Skripsi Irawati, NIM. 15.1.13.6.019,dengan judul “pengaruh rasa percaya

diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017” telah memenuhi syarat dan disetujui

untuk diuji

.

Disetujui pada tanggal 07 2017.

Dibawah bimbingan,

Pembimbing I

(Dr. Syarifuddin, M.Pd) (SAFRONI ISROSOSIAWAN, MM) NIP: 19681231199903 1 009

Pembimbing II

(Safroni Isrososiawan, MM) NIP: 198006112009011007

Page 4: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

iv

KEMENTERIAN AGAMA RI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) MATARAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

Jln. Pendidikan No. 35 Telp. (0370) 621928-625337-634490-Fax. 625337 Mataram

NOTA DINAS PEMBIMBING

Hal: UjianSkripsi

Mataram,08 Juni 2017

Kepada

Yth.Rektor UIN Mataram

diMataram

Assalamu’alikum Wr.Wb.

Disampaikan dengan hormat, setelah melakukan bimbingan, arahanan dan

koreksi maka kami berpendapat bahwaskripsi saudara:

Nama :Irawati

Nim :151.136.019

Jurusan / prodi :Pendidikan IPS Ekonomi

Judul :pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada

mata pelajaran Ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos

Tahun Ajaran 2016/2017

Telah memenuhi syarat untuk diajukan dalam sidang munaqasah skripsi

Fakultas Ilmu Tarbiah dan Keguruan UIN Mataram. Oleh karena itu, kami

berharap agar skripsi ini dapat segera dimunaqasahkan.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Pembimbing I

(Dr. Syarifuddin, M.Pd) (SAFRONI ISROSOSIAWAN, MM) NIP: 19681231199903 1 009

Pembimbing II

(Safroni Isrososiawan, MM) NIP: 198006112009011007

Page 5: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

v

KEMENTERIAN AGAMA RI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) MATARAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

Jln. Pendidikan No. 35 Telp. (0370) 621928-625337-634490-Fax. 625337 Mataram

PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama :Irawati

NIM : 15.1.13.6.019

Program Studi : S1 Pendidikan IPS Ekonomi

Fakultas : Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

Universitas : UIN Mataram

Dengan sungguh-sungguh menyatakan bahwa SKRIPSI dengan judul

“pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

Ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017” ini

secara keseluruhan adalah hasil penelitian/karya saya sendiri, kecuali pada bagian-

bagian yang dirujuk sumbernya.

Apabila di belakang hari ternyata karya tulis ini tidak asli, saya siap dianulir

gelar kesarjanaan saya sesuai dengan ketentuan yang berlaku di UIN Mataram.

Mataram, 2017

Saya yang menyatakan

IRAWATI NIM 15.13.6.019

Page 6: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

vi

KEMENTERIAN AGAMA RI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) MATARAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

Jln. Pendidikan No. 35 Telp. (0370) 621928-625337-634490-Fax. 625337 Mataram

PENGESAHAN

Skripsi oleh : Irawati, NIM: 151.136.019 dengan judul “Pengaruh

Rasapercaya Diri terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi

Kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017”, telah

dipertahankan didepan dewan penguji Jurusan Pendidikan IPS Ekonomi, Fakultas

Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Mataram pada tanggal 10 Juli 2017.

Dewan Penguji,

1. Ketua Sidang/Pemb. I :Dr. Syarifuddin, M.Pd. ( ) NIP.196812311999031009

(………………..)

2. Sekretaris Sidang/Pemb.II :Safroni Isrososiawan, MM ) NIP. 198006112009011007

(………………..)

3. Penguji 1 : Dr. Supardi, M. Pd NIP.19740307 1999031002

(………………..)

4. Penguji2 : Dr. Nurrahmah, M. Pd NIP.197412202008012011

(………………..)

Mengetahui:

Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Mataram

Dr. Hj. Nurul Yakin , M. Pd NIP. 19641231 199203 2 006

Page 7: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

vii

MOTTO:

“Janganlah Kamu Bersikap Lemah, dan Janganlah (Pula) Kamu Bersedih Hati,

Padahal Kamulah Orang-Orang Yang Paling Tinggi (Derajatnya) Jika Kamu

Orang-Orang Yang Beriman” (Q.S. Al-Imron,139).

Page 8: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

viii

PERSEMBAHAN

Dengan mohon ridho Allah SWT dan puji syukur atasnya, skripsi ini saya

persembahkan untuk:

1. Yang tercinta ayahanda (H.Darmawan) dan ibunda tercinta (Manisah) sebagai

wujud bakti pengab dian dan terima kasih ku atas do’a dan pengorbanannya,

cinta kasih dan sayangnya serta dukungan moril dan materil yang selalu

diberikan kepada ku selama ini.

2. Buat adikku tercinta (Irawan) dan keponakan-keponakan tersayang (Aris,

Azan, Zam, Inda, Azkia) yang selalu memberikan motivasi, semangat cinta

kasih dan sayangnya kepada ku.

3. Buat Al-Mamater ku tercinta UIN Mataram

Page 9: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

ix

KATA PENGANTAR

Segala puji kehadirat Allah S.W.T yang maha Esa karena dengan izin-Nya,

penulis bisa menyelesaikan penyusunan skripsi ini, dan tidak lupa penulis haturkan

shalawat serta salam kepada junjungan alam Nabi Muhammad SAW yang telah

menyebarkan agama islam sampai ke penjuru dunia dan tak lupa pula penulis

haturkan salam kepada keluarga, sahabat dan pengikutnya sampai akhir zaman.

Atas berkat rahmat dan hidayahnya penulisan skripsi yang berjudul

“Pengaruh Rasa Percaya Diri terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata

Pelajaran Ekonomi Kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran

2016/2017”dapat terselesaikan pada waktunya.

Dengan selesainya skripsi ini, maka penulis menyampaikan rasa terima kasih

yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah banyak memberikan

bimbingan, saran-saran dan informasi yang sangat berharga. Ucapan terima kasih

sebesar-besarnya penulis sampaikan kepada:

1. Bapak Dr.Syarifuddin ,M.Pd.Selaku dosen pembimbing I dan kepada Bapak

Safroni Isrososiawan, MM. selaku pembimbing II, yang telah meluangkan

waktunya, memberikan saran, bimbingan, dan masukan terhadap skripsi ini

sehingga bisa terselesaikan.

2. Rektor UniversitasIslam Negeri Mataram Bapak Dr.H.Mutawalli,M.Ag yang

telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk menyelesaikan studi strata 1

di Jurusan Pendidikan IPS Ekonomi.

Page 10: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

x

3. Ibu Dr. Hj. Nurul Yakin, M.Pd selaku Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan

Keguruan UIN Mataram.

4. Bapak H. Ibnu Hizam M.Pd selaku Ketua Jurusan Pendidikan IPS Ekonomi.

5. Bapak/Ibu dosen Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Mataram dan

pegawai UIN Mataram yang telah mengajarkan berbagai disiplin ilmu

pengetahuan dan bantuan pada masa studi di UIN Mataram. Semogadenganilmu

yang telahdiajarkandapatbermanfaatbagipenulis, masyarakatdanbangsa.

6. KepalaSekolahMA Al-Mujahidin TemposBapakH. Muhammad SyarfiIqbal,

Dewan Guru, besertasegenapkeluargabesarSekolahMA Al-Mujahidin.

7. Ayahanda H. Darmawan dan Ibunda Manisah yang tak pernah kehilangan

semangatnya untuk selalu memberikan semangat serta do’a dan nasehat beliau

yang tidak pernah putus sehingga peneliti bisa menyelesaikan studi sampai

sekarang dan sehingga skripsi ini dapat terselesaikan.

8. Kepada seluruh keluarga tercinta, adikku (Irawan) dan semua keluarga-keluarga

yang tidak bisa disebutkan satu persatu yang selalu memberikan keceriaan dalam

hidup ini.

9. Sahabat-sahabat ku di jurusan Pendidikan IPS Ekonomi angkatan 2013,

khususnya kelas A yang tidak dapat peneliti sebutkan satu persatu, terimakasih

atas suport kalian untuk peneliti dalam menyelesaikan penelitian ini.

10. Murid-murid kelas X MA Al-Mujahidin yang telah bersedia berpartisifasi dalam

penelitian ini.

Page 11: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xi

Peneliti menyadari, skripsi ini masih jauh dari sempurna.Oleh karena itu

peneliti mengharapkan saran dan kritik demi kesempurnaan penelitian ini. Harapan

peneliti semoga skripsi ini bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan,

khususnya ilmu pendidikan.

Mataram, 10 Juli 2017

Peneliti

Page 12: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ................................................................................... i

HALAMAN JUDUL ..................................................................................... ii

HALAMAN PERSETUJUAN ...................................................................... ii

NOTA DINAS PEMBIMBING ..................................................................... iii

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ................................. iv

HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................ v

HALAMAN MOTTO .................................................................................... vi

HALAMAN PERSEMBAHAN .................................................................... vii

KATA PENGANTAR .................................................................................... viii

DAFTAR ISI ................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL .......................................................................................... xv

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xvi

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................. xvii

ABSTRAK ...................................................................................................... xviii

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................. 1

A. Latar Belakang ................................................................................... 1

B. Rumusan Masalah dan Batasan Masalah ........................................... 4

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian .......................................................... 5

D. Telaah Pustaka ................................................................................... 6

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS PENELITIAN .................. 9

A. KajianPustaka ..................................................................................... 9

1. PercayaDiri .................................................................................... 9

a. Pengertian Rasa Percaya Diri .................................................... 9

b. KarakteristikPercaya Diri ........................................................ 11

c. Memupuk Rasa Percaya Diri .................................................. 12

2. Hasil Belajar ................................................................................ 14

Page 13: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xiii

a. Pengertian Belajar ................................................................... 14

b. Pengertian Hasil Belajar .......................................................... 15

c. Ruang Lingkup Hasil Belajar .................................................. 16

d. Faktor- faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar .................. 19

B. Kerangka Berpikir ............................................................................ 23

C. Hipotesis Penelitian .......................................................................... 25

BAB III METODE PENELITIAN ................................................................ 27

A. Desain dan Pendekatan Penelitian .................................................... 27

B. Populasi dan Sampel ......................................................................... 28

C. Variabel Penelitian ........................................................................... 29

D. Instrumen Penelitian ......................................................................... 30

E. Teknik Pengumpulan Data ............................................................... 34

F. Ujicoba Instrument ........................................................................... 37

G. Teknik Analisis Data ........................................................................ 39

BAB IV PELAKSANAAN PENELITIAN .................................................... 41

A. Validitas dan Reliabilitas Instrumen ................................................ 41

B. Pengumpulan dan Penyajian Data .................................................... 45

C. Analisis Data .................................................................................... 49

D. HasilAnalisis Data .......................................................................... 58

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ................................ 60

A. Deskripsi Lokasi dan Hasil Penelitian .............................................. 60

B. Pengujian Hipotesis .......................................................................... 65

C. Pembahasan ...................................................................................... 66

Page 14: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xiv

BAB VI PENUTUP ......................................................................................... 73

A. Kesimpulan ....................................................................................... 73

B. Saran ................................................................................................. 73

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 15: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xv

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1. Kisi-kisi Instrumen Variabel Percaya Diri ............................... 32

Tabel 4.1. Hasil Uji Validitas AngketVariabel X (Percaya Diri) .............. 42

Tabel 4.2. Kisi-kisi Instrumen Percaya Diri(Setelah diuji Validitas) ........ 43

Tabel 4.3. HasilUjiReliabilitasPercayaDiri ............................................... 44

Tabel 4.4.Data Total Skor Variabel Percaya Diri (X), dan Variabel Hasil Belajar Siswa (Y) ....................................... 47

Tabel4.5. Perhitungan Frekuensi Percaya Diri dan Hasil Belajar .................... 50

Tabel4.6 Hasil Perhitungan Kategori ........................................................ 51

Tabel 4.7. Hasil Uji Normalitas ................................................................. 52

Tabel 4.8. Hasil Uji Homogenitas ............................................................. 54

Tabel 4.9.Hasil Uji Regresi Linier Sederhana Percaya Diri terhadap Hasil Belajar Siswa ............................................. 55

Tabel 4.10.Koefisien Regresi Percaya Diri terhadap Hasil Belajar .......... 56

Tabel 4.11.Kontribusi Percaya Diri terhadap Hasil Belajar Siswa ........... 57

Tabel 4.12.Hasil Uji Correlations .............................................................. 58

Tabel 5.1. Daftar Sarana dan Prasarana MA Al-Mujahidin Tempos ........ 62

Tabel 5.2. Daftar Nama Guru MA Al-Mujahidin Tempos ....................... 63

Tabel 5.3. Daftar Nama Siswa MA Al-Mujahidin Tempos ...................... 64

Page 16: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xvi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Kerangka Berpikir Penelitian ............................................. 25

Page 17: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xvii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Angket sebelum di validitas

Lampiran 2. Tabulasi data validitas dan reliabilitas

Lampiran 3.Tabel penolong untuk validitas

Lampiran 4. Angket soheh percaya diri

Lampiran 5. Tabulasi data angket penelitian

Lampiran 6. Dokumentasi

Lampiran 7. Surat-Surat

Page 18: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

xviii

PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X DI MA AL-MUJAHIDIN

TEMPOS TAHUN AJARAN 2016/2017.

Oleh:

Irawati NIM:151.136.019

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasa percaya diri terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif dengan pendekatan ExpoFacto. Padapenelitian ini seluruh populasi sebagai sampel penelitian yaitu 25 siswa kelas X. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan instrument angket, wawancara, dokumentasi.UntukAnalisis validitas penelitian ini menggunakan bantuan program Microsoft Exel dan reliabilitas peneliti m enggunakan program bantuan SPSS versi 16.0. Berdasarkan hasil analisa data, nilai rxy yang diperoleh adalah 0,500 sedangkan angka batas penerimaan hipotesis nol (Ho) yang terdapat pada tabel product moment pada tarif signifikan 5% dan sampel 25 adalah 0,396. Hal ini menunjukkan bahwa nilai rxy >r tabel product moment (0,500> 0,396), ini berarti nilai rxy tersebutpositifdan signifikan , Karena harga r hitung lebih besar dari pada r tabel untuk taraf kesalahan 5%, maka dapat disimpulkan terdapat pengaruh yang positif antara rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa, dengan demikian maka Hipotesis alternatif (Ha) diterima. Kata Kunci:Percaya Diri, Hasil Belajar.

Page 19: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana yang dijalankan oleh

seseorang atau sekelompok orang untuk mewujudkan suasana belajar dan

proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan

kemampuan yang dimiliki. Dalam UU. No. 20 tahun 2003 tentang Pendidikan

Nasional BAB I pasal 1 ayat 1 menyatakan bahwa:

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.1

Dimana tujuan dari pendidikan yaitu memanusiakan manusia

seutuhnya.Belajar menjadi titik utama keberhasilan setiap individu, lembaga

maupun masyarakat, kemajuan lembaga dan masyarakat ditentukan oleh

kemajuan individu yang mengembangkan bakat yang dimiliki dan potensi

secara optimal melalui belajar.Usaha untuk mewujudkan tujuan pendidikan

tidak lepas dari peranan guru disekolah dan bagaimana menumbuhkan sikap

percaya diri pada siswa.Oleh karena itu, diperlukan usaha yang maksimal

oleh guru untuk mencapai tujuan tersebut.

Percaya diri merupakan keyakinan bahwa orang mempunyai

kemampuan untuk melakukan sesuatu untuk mencapai tujuan tertentu.

1Undang-Undang RI No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, (Jakarta:

Sinar Grafida, 2009), h. 3.

1

Page 20: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

2

Percaya diri juga dapat diartikan sebagai keyakinan orang atas

kemampuannya untuk menghasilkan level-level pelaksanaan yang

mempengaruhi kejadian-kejadian yang mempengaruhi kehidupan mereka.

Percaya diri adalah keyakinan bahwa orang mempunyai kemampuan untuk

memutuskan jalannya suatu tindakan yang dituntut untuk mengurusi situasi-

situasi yang dihadapi.2

Setiap siswa memiliki lingkungan dan latar belakang yang berbeda-

beda, sehingga hal inilah yang mempengaruhi kepribadian dan pembentukan

rasa percaya dirinya.Rasa percaya diri seseorang banyak dipengaruhi oleh

tingkat kemampuan dan keterampilan yang dimilikinya.Orang yang memiliki

sifat percaya diri selalu yakin pada setiap tindakan yang dikerjakannya.

Merasa bebas melakukan setiap apa yang akan dikerjakannya dan

bertanggung jawab atas apa yang pernah dikerjakan.

Hasil belajar menjadi tolok ukur bagi guru untuk menentukan berhasil

tidaknya atas apa yang telah diajarkan kepada siswa. Hasil belajar yaitu

realisasi atau pemekaran dari kecakapan-kecakapan potensial atau kapasitas

yang dimiliki seseorang.3 Sedangkan menurut pendapat lain hasil belajar

adalah perubahan perilaku peserta didik akibat belajar. Perubahan perilaku

disebabkan karena ia mencapai penguasaan atau sejumlah bahan yang

2Mohamad Mustari, Nilai Karakter Refleksi untuk Pendidikan Karakter, (Yogyakarta : Laks

Bang, 2011), h. 62. 3Nana Syaodih Sukamdinata, Landasan Psikologi Proses Pendidikan, (Bandun : PT

Remaja Rosdakarya, 2011), h. 102.

Page 21: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

3

diberikan dalam proses belajar mengajar. Hasil belajar dapat berupa

perubahan dalam aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik.4

Menurut Muhibbin Syah faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar terbagi menjadi 2 yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal merupkan faktor yang berasal dari dalam individu yang meliputi: 1) faktor fisiologis (jasmani) dan, 2) faktor psikologis (tingkat kecerdasan siswa, sikap, bakat, minat, dan motivasi siswa). Sedangkan faktor eksternal merupakan faktor yang berasal dari luar individu yang meliputi: 1) faktor lingkungan sosial (keluarga, guru, teman dan masyarakat). 2) faktor lingkungan non sosial (sekolah, sarana prasarana, rumah dan lain sebagainya).5 Setiap siswa memiliki sejumlah potensi, kecakapan, kekuatan,

motivasi, persepsi, serta karakteristik fisik dan psikis yang berbeda-

beda.Keragaman karakteristik yang berbeda-beda sehingga membentuk tipe

atau pola tersendiri.Namun tidak semua siswa memiliki sifat rasa percaya diri

yang cukup, Perasaan minder, malu menyebabkan siswa kurang percaya diri,

bisa mejadi kendala dalam setiap siswa dalam proses pembelajaran

berlangsung. Karena dengan rasa minder yang dimilikinya akan membuat

siswa tidak yakin atas kemampuan dan keterampilan yang dimilikinya,

sehingga lebih banyak menutup diri dan kurang banyak mendapatkan

informasi langsung yang dibutuhkan. Perbedaan tingkat rasa percaya diri

yang dimiliki oleh siswa tentu akan mempengaruhi hasil belajar siswa di

sekolah dan kehidupan sehari-hari.

Berdasarkan hasil observasi awal yang dilakukan oleh peneliti pada

hari Selasa 31 Januari 2017. Peneliti amati masih banyak siswa yang kurang

percaya diri yang ditandai dengan merasa gugup, cemas, takut apabila guru

4Purwanto, Evalusi Hasil Belajar,(Yogyakarta:Pustaka Pelajar, 2011), Hal.46. 5Muhibbin Syah, Psikologi Belajar (Jakarta: PT. Raja Grapindo Persada, 2011), h. 148.

Page 22: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

4

memerintahkannya untuk maju didepan kelas untuk mengerjakan tugas

didepan kelas disaksikan teman-temannya. Hal ini membuktikan bahwa

kondisi peserta didik masih kurang percaya diri.Gejala kurang percaya diri

tampak kelihatan jelas seperti gugup saat bicara, wajah tampak pucat,

berkeringat dan gemetar.Pola pikir siswakurang berkembang karena kurang

memiliki rasa percaya diri.6

Berdasarkan permasalahan diatas, peneliti tertarik untuk melakukan

penelitian yang berjudul” Pengaruh Rasa Percaya Diri terhadap Hasil Belajar

Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X diMA Al-Mujahidin Tempos

Tahun Ajaran 2016/2017”

B. Rumusan dan Batasan Masalah

1. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas maka dapat

dirumuskan masalah sebagai berikut : “Apakah semakin tinggi rasa

percaya diri dibarengi dengan semakin tinggi hasil belajar siswa pada

mata Pelajaran Ekonomi Kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun

Ajaran 2016/2017?

2. Batasan Masalah

Agar pembahasan penelitian ini terarah dan tidak keluar dari

konteks penelitian, maka peneliti memberikan batasan masalah sebagai

berikut:

6 Zulhadi, Wawancara, MA Al-Mujahidin, 31 Januari 2017.

Page 23: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

5

a. Penelitian ini dibatasi pada siswa kelas X MA Al-Mujahidin Tempos

Tahun Pelajaran 2016/2017.

b. Penelitian ini hanya meneliti tentang Percaya diri yang dimaksud

adalah rasa percaya diri yang dimiliki siswa ketika mengikuti proses

pembelajaran Ekonomi dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Ekonomi

kelas X MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017.

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, tujuan penelitian ini

adalah untuk mengetahui pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil

belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017.

2. ManfaatPenelitian

Dari hasil penelitian ini, diharapkan dapat memberikan manfaat

baik itu secara teoritis maupun praktis.

a. Secara Teoritis

Hasil penelitian ini diharapakan dapat memberikan manfaat

sebagai sumbangan bagi dunia pendidikan pada umumnya dan rekan-

rekan guru di Al-Mujahidin, dan dapat memberikan informasi tentang

pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata

pelajaran ekonomi. Juga dapat dijadikan sebagai acuan bagi peneliti

selanjutnya.

b. Secara Praktis

Page 24: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

6

Hasil penelitian ini dapat memberikan masukan bagi MA Al-

Mujahidin dengan melihat rasa percaya diri siswa dan melihat

kesiapan siswa dalam belajar sehingga dapat meningkatkan

keberhasilan belajar siswa.

D. Telaah Pustaka

Untuk menunjukkan originalitas dari penelitian ini, maka akan

dikemukakan penelitian lain yang relevan dengan variabel yang akan diteliti.

Adapun penelitian tersebut sebagai berikut.

Penelitian yang dilakukan oleh Beni Iswadi tentang Pengaruh

Peningkatan Kepercayaan Diri terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata

Praktek Tun Up Motor Bensin di SMK Muhamdiyah Prambanan Tahun

Ajaran 2010/2011. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya

pengaruh penggunaan peningkatan percaya diri terhadap hasil belajar siswa

kelas 2 Jurusan Teknik Otomotif di SMK Muhamadiyah Prambanan,

perbedaan hasil belajar siswa antara yang diberi peningkatan kepercayaan diri

dengan yang tidak diberi kepercayaan diri pada siswa kelas 2 Jurusan Teknik

Otomotif di SMK Muhamdiyah Prambanan. Metode penelitian yang

digunakan quasi experiment design. Desain yang digunakan penelitian ini

adalah nonequivalen control group design. Pengumpulan data dalam

penelitian ini menggunakan tes dan angket.Tes dan angket berupa pretest dan

post-test yang diberikan pada kelompok eksperimen dan kontrol. Hasil

penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kepercayaan diri post-test kelas

eksperiment = 70,36, kepercayaan diri post-test kelas kontrol=64,36, serta

Page 25: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

7

rata-rata hasil belajar post-test kelas eksperiment= 73,75, post-test hasil

belajar kelas kontrol=68,61. Ada perbedaan kepercayaan diri kelas ekperimen

dibandingkan kelas kontrol sebesar 4,45% serta perbedaan hasil belajar kelas

eksperiment dibandingkan kelas kontrol sebesar 3,61%. Hasil uji t posttest

kepercayaan diri sebesar 2,250 dan hasil belajar sebesar 1,689, jika

dibandingkan dengan t tabel (1,689) dan diuji dengan uji pihak kanan maka t

hitung > t tabel sehingga Ho di tolak Ha diterima, maka dapat disimpulkan

bahwa ada pengaruh peningkatan kepercayaan diri terhadap hasil belajar.7

Adapun letak persamaan peneliti sekarang dengan peneliti

sebelumnya adalah sama-sama meneliti tentang hasil belajar. Namun letak

perbedaannya adalah peneliti terdahulu meneliti tentang pengaruh

peningkatan kepercayaan diri sedangkan peneliti sekarang meneliti tentang

pengaruh rasa percaya diri. Pendekatan yang digunakan juga berbeda, Peneliti

terdahulu menggunakan metodequasi experiment design, sedangkan peneliti

sekarang menggunakan ex post facto.Lokasi dan waktu penelitiaan yang

berbeda yaitu disekolah MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran

2016/2017.

Penelitian yang dilakukan oleh Mustofa Rifki tentang Pengaruh Rasa

Percaya Diri terhadap Prestasi Belajar Siswa di SMA Islam Almaarif

Singosari Malang Tahun Ajaran 2008.Penelitian ini bertujuan untuk

mengetahui bagaimana tingkat rasa percaya diri dan prestasi belajar siswa.

7Beni Iswadi, “Pengaruh Peningkatan Kepercayaan Diri Terhadap Hasil Belajar Siswa

Pada Mata Praktek Tun Up Motor Bensin di SMK Muhamdiyah Prambanan Tahun Ajaran 2010/2011”, (Skripsi Universitas Negeri Yogyakarta, 2011) dalam https://www.google.com/ search diakses Tanggal 21 Februari 2017 Pukul 10.24 WITA.

Page 26: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

8

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang berusaha untuk

mengetahui bagaimana pengaruh rasa percaya diri terhadap prestasi belajar

siswa dengan mengambil sampel sebanyak 80 responden.Teknik

pengumpulan data yaitu dengan metode angket, wawancara, dokumentasi

digunakan sebagai data lengkap. Untuk pengujian instrumen menggunakan

uji Validitas dan Reliabilitas. Sedangkan untuk teknik analisis data

menggunakan metode regresi linier sederhana dengan uji t. Hasil penelitian

menunjukkan bahwa ada pengaruh yang positif atau signifikan antara rasa

percaya diri terhadap prestasi belajar siswa yang ditunjukkan dengan t hitung

=3,15 dan t tabel= 1,99 maka t hitung > t tabel. Sedangkan nilai R Squere

sebesar 0,113 berarti bahwa variabel bebas percaya diri (X) mampu

menerangkan variabel terikat prestasi belajar (Y) sebesar 11,3% sedangkan

sisanya sebesar 88,7% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian.8

Adapun letak persamaan peneliti sekarang dengan peneliti

sebelumnya adalah sama-sama meneliti tentang rasa percaya diri. Namun

letak perbedaannya adalah variabel yang mempengaruhi. Pendekatan yang

digunakan juga berbeda, Peneliti terdahulu menggunakan metode

explanatory reseach, sedangkan peneliti sekarang menggunakan ex post

facto,lokasi dan waktu penelitiaan yang berbeda yaitu disekolah MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017.

8Mustofa Rifki,” Pengaruh Rasa Percaya Diri terhadap Prestasi Belajar Siswa di SMA

Islam Almaarif Singosari Malang Tahun Ajaran 2008”, (Skripsi, Universitas Islam Negeri (UIN) Malang) dalam etheses.uin-malang.ac.id/4134/1/03160015.pdf diakses tanggal 21 februari 2017 pukul 10.45 WITA.

Page 27: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

9

BAB II

KAJIAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS PENELITIAN

A. Kajian Pustaka

1. Rasa Percaya Diri

a. Pengertian Rasa Percaya Diri

Menurut W. James, sebelum mengetahui arti dari percaya diri,

kita mengawali dengan kata Self yang didalam psikologi

mempunyai dua arti yaitu sikap dan perasaan seseorang terhadap

dirinya sendiri dan suatu keseluruhan psikologis yang menyesuaikan

tingkah laku dan peyesuaian diri.9

Menurut Symond dalam bukunya yang berjudul the ego and the self menyatakan self sebagai cara-cara bagaimana seseorang bereaksi terhadap dirinya sendiri. Yang mengandung empat aspek yaitu: Bagaimana orang mengamati dirinya sendiri, bagaimana orang berpikir tentang dirinya sendiri, bagaimana orang menilai dirinya sendiri, bagaimana orang berusaha dengan berbagai cara untuk menyempurnakan dan mempertahankan diri.10

Semua orang mempunyai penilaian terhadap dirinya sendiri

yang disebut dengan konsep diri.Konsep diri merupakan gambaran

yang dimiliki seseorang tentang dirinya, yang dibentuk melalui

pengalaman-pengalaman yang diperoleh dari intraksi dengan

lingkungan.Konsep diri bukan merupakan faktor bawaan, melainkan

berkembang dari pengalaman yang terus menerus dan

9Sumadi Suryabrata, Psikologi Kepribadian, (Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2010), h.

248. 10Ibid ,h. 249-250.

9

Page 28: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

10

terdeferensiasi.11 Konsep diri adalah evaluasi individu mengenai diri

sendiri, penilaian atau penaksiran mengenai diri sendiri oleh

individu yang bersangkutan.12

“Percaya diri berarti keyakinan pada diri. Erich Fromm (1953)

menyatakan bahwa untuk memiliki keyakinan diperlukan

keberanian, kemampuan untuk mengambil resiko, kesediaan untuk

menerima penderitaan dan kekecewaan”.13Kepercayaan diri

merupakan sikap positif seorang individu yang memampukan

dirinya untuk mengembangkan penilaian positif, baik terhadap diri

sendiri maupun lingkungan atau situasi yang dihadapinya.14

Berdasarkan pengertian di atas, penulis dapat menarik

kesimpulan bahwa percaya diri adalah sikap percaya dan yakin akan

kemampuan yang dimiliki, yang dapat membantu seseorang untuk

memandang dirinya dengan positif sehingga ia mampu bersosialisasi

dengan orang lain. Rasa percaya diri seseorang banyak dipengaruhi

oleh tingkat kemampuan dan keterampilan yang dimiliki.Orang yang

percaya diri selalu yakin pada setiap tindakan yang dilakukannya,

dan merasa bebas untuk melakukan hal-hal yang sesuai dengan

keinginannya dan bertanggung jawab atas perbuatannya.

11Hendriati Agustiani, Psikologi Perkembangan (Pendekatan Ekologi Kaitannya dengan

Konsep Diri dan Penyesuaian Diri pada Remaja), (Bandung: PT Rineka Aditama, 2006), h.138. 12J.P Chaplin, Kamus Lengkap Psikologi, (Jakarta: PT RajaGrafindo Persda, 2006),h. 451. 13Mohamad Mustari, Nilai Karakter, h. 63. 14Enung Fatimah, Psikologi Perkembangan Peserta Didik, (Bandung: CV Pustaka Setia,

2006), h. 149.

Page 29: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

11

b. KarakteristikPercayaDiri

Beberapa ciri atau karakteristik individu yang mempunyai

rasa percaya diri yang profesional, diantaranya adalah sebagai

berikut.

1) Percaya akan kompetensi atau kemampuan diri, sehingga tidak membutuhkan pujian, pengakuan, penerimaan, ataupun hormat orang lain.

2) Tidak terdorong untuk menunjukkan sikap konformis demi diterima oleh orang lain atau kelompok.

3) Berani menerima dan menghadapi penolakan orang lain, berani menjadi diri sendiri.

4) Punya pengendalian diri yang baik dan mempunyai emosi yang stabil.

5) Memiliki internal locus of control(memandang keberhasilan atau kegagalan, bergantung pada usaha diri sendiri dan tidak mudah menyerah pada nasib atau keadaan serta tidak bergantung atau mengharapkan bantuan orang lain).

6) Mempunyai cara pandang yang positif terhadap diri sendiri, orang lain, dan situasi diluar dirinya.

7) Memiliki harapan yang realistik terhadap diri sendiri, sehingga ketika harapan itu tidak terwujud, ia tetap mampu melihat sisi positif dirinya dan situasi yang terjadi.

Adapun karakteristik individu yang kurang percaya diri,

diantaranya adalah sebagai berikut:

1) Berusaha menunjukkan sikap konformis, semata-mata demi mendapatkan pengakuan dan penerimaan kelompok.

2) Menyimpan rasa takut atau kehawatiran terhadap penolakan.

3) Sulit menerima realita diri (terlebih menerima kekurangan diri) dan memandang rendah kemampuan diri sendiri namun dilain pihak, memasang harapan yang tidak realistis terhadap diri sendiri.

4) Pesimis, mudah menilai sesuatu dari sisi negatif 5) Takut gagal, sehingga menghindari segala resiko dan tidak

berani memasang target untuk berhasil. 6) Cendrung menolak pujian yang ditujukan secara tulus

(karena undervalue diri sendiri)

Page 30: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

12

7) Selalu menempatkan atau memosisikan diri sebagai orang terakhir, karena menilai dirinya tidak mampu.

8) Mempunyai externsl locus of control (mudah menyerah pada nasip, sangat bergantung pada keadaan dan pengakuan atau penerimaan serta bantuan orang lain).15

c. Memupuk Rasa Percaya Diri

Untuk menumbuhkan rasa percaya diri yang profesional,

individu harus memulainya dari dalam diri sendiri. Hal ini sangat

penting mengingat bahwa hanya dialah yang dapat mengatasi rasa

kurang percaya diri yang sedang dialaminya. Adapun cara untuk

menumbuhkan aras percaya diri sebagai berikut16.

1) Evaluasi Diri Secara Obyektif

Belajar menilai diri sendiri secara obyektif dan jujur,

dengan cara, susunlah prestasi yang pernah diraih, sifat-sifat

positif, potensi diri, baik yang sudah diaktualisasikan maupun

yang belum, keahlian yang dimiliki, serta kesempatan atau

sarana yang mendukung kemajuan diri. Sadari semua aset yang

berharga dan temukan aset yang di kembangkan. Dan pelajari

kendala yang selama ini menghalangi perkembangan seperti:

pola pikir yang keliru, niat dan motivasi yang lemah, kurangnya

disiplin diri, dan bergantung pada orang lain.

15Ibid, h. 149-150. 16Ibid, h. 153

Page 31: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

13

2) Beri Penghargaan yang Jujur terhadap Diri

Sadari dan hargailah sekecil apapun keberhasilan dan

potensi yang dimiliki, dan ingatlah bahwa semua itu di dapat

melalui proses belajar.

3) Positif Thinking

Memerangi setiap asumsi, prasangka atau persepsi

negatif yang muncul dalam pikiran, jangan biarkan pikiran

negatif berlarut-larut karena tanpa sadar dan jangan biarkan

pikiran negatif menguasai pikiran dan perasaan.

4) Gunakan Self-Affirmation

Gunakan kata-kata yang membangkitkan rasa percaya

diri seperti:saya pasti bisa, saya yang memegang kendali hidup

ini, saya bangga pada diri sendiri.

5) Belajar dari Pengalaman

Sikap positif yang harus dilakukan dalam menghadapi

kegagalan adalah siap mental untuk menerimanya, untuk

kemudian mengambil hikmah dan pelajaran dan mengetahui

faktor penyebab dari kegagalannya tersebut.

6) MembangunPendirian yang Kuat

Pendirian yang kuat tentu jika kita dihadapkan pada

berbagai masalah dan pengaruh yang negatif sebagai imbas dari

intraksi sosial. Individu yang percaya diri selalu yakin dengan

Page 32: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

14

dirinya dan tidak berubah pendiriannya meskipun banyak

pengaruh negatif disekelilingnya.17

Jadi kesimpulannya untuk menumbuhkan rasa percaya

diri seorang individu harus terlebih dahulu memahami tentang

dirinya sendiri.Baik itu mengenai tentang masalah kelebihan

ataupun kekurangan yang dimilikinya. Sehingga individu dapat

selalu berpikir positif tentang dirinya maupun tentang orang

lain.

2. Hasil Belajar

a. Pengertian Belajar

Belajar adalah kegiatan yang penting yang harus dilakukan

setiap orang secara maksimal untuk dapat menguasai atau

memperoleh sesuatu.Belajar merupakan suatu proses yang dilakukan

oleh individu untuk memperoleh perubahan perilaku baru secara

keseluruhan, baik hasil dari pengalaman individu itu sendiri dalam

berintraksi dengan lingkungannya.18

Menurut pendapat lain belajar merupakan suatu proses usaha

yang dilakukan seseorang untuk memperoleh suatu perubahan

tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil

pengalamannya sendiri dalam intraksi dengan lingkungannya.19

Dalam kehidupan sehari-hari, belajar merupakan modivikasi atau

17Ibid, h. 155 18Mahmud, PsikologiPendidikan, (Bandung: CV Pustaka Setia, 2012), h .61. 19Slameto, Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya, (Jakarta: Rineka Cipta,

2013), h. 2

Page 33: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

15

memperteguh kelakuan melalui pengalaman. Belajar adalah suatu

proses atau suatu kegiatan dan bukan suatu hasil atau tujuan.20

Berdasarkan pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa

belajar merupakan usaha sadar yang dilakukan oleh individu yang

kemudian dapat merubah sikap dan perilaku dan dapat menambah

ilmu pengetahuan di sebabkan karena hasil dari belajar.

b. Pengertian HasilBelajar

Hasil belajar merupakan tolok ukur suatu kegiatan yang

dapat menentukan suatu keberhasilan dalam mengikuti proses

pembelajaran yang sedang berlangsung, yang dinyatakan dengan

nilai berupa huruf atau angka. Hasil belajar menunjukan sejauh

mana siswa memahami materi yang telah dijelaskan oleh guru.

Hasil belajar berasal dari dua kata yaitu, “hasil” dan

“belajar”. Hasil yaitu suatu perolehan akibat dilakukannya suatu

aktivitas atau proses yang mengakibatkan berubahnya idividu secara

fungsional.21 Sedangkan belajar adalah proses munculnya atau

berubahnya suatu prilaku karena adanya respon terhadap suatu

situasai.22Hasil belajar merupakan terjadi perubahan tingkah laku

pada orang tersebut, misalnya dari tidak tau menjadi tau dan tidak

mengerti menjadi ngerti.23

20Oemar Hamalik, Proses Belajar Mengajar, (Jakarta: PT Bumi Aksara, 2011), h.27. 21Purwanto,Evaluasi Hasil,h.44. 22Mahmud, Psikologi Pendidikan, h. 61. 23Oemar Malik, Proses Belajar Mengajar, h. 30.

Page 34: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

16

Berdasarkan beberapa pendapat para ahli di atas peneliti

dapat menyimpulkan bahwa hasil belajar adalah sesuatu yang di

dapatkan oleh individu karena telah melakukan kegiatan

pembelajaran. Hasil belajar berdampak pada perubahan tingkah laku

dan pola pikir peserta didik , yang dapat diamati dengan adanya

perubahan pengetahuan, sikap dan keterampilan.

Hasil belajar juga sebagai tolok ukur dalam mentukan tingkat

keberhasilan peserta didik dalam memahami materi yang telah

dijelaskan yang diukur dengan tes.

c. Ruang Lingkup Hasil Belajar

Pada dasarnya, pengungkapan hasil belajar yang ideal yang

meliputi segenap ranah yang psikologis yang berubah sebagai akibat

dari pengalaman dan proses belajar siswa. Hal ini disebabkan

perubahan hasil belajar yang bersifat intangible (tak dapat

diraba).Oleh sebab itu yang dapat dilakukan oleh pendidik ialah

hanya mengambil cuplikan perubahan tingkah laku yang dianggap

penting dan diharapkan dapat mencerminkan perubahan terjadi

sebagai hasil belajar siswa, baik yang berdimensi cipta, rasa maupun

karsa. Kunci pokok untuk memperoleh ukuran dan data hasil belajar

siswa sebagai yang terurai diatas ialah dengan mengetahui garis

besar indikator (penunjuk adanya prestasi tertentu ) dikaitkan dengan

jenis prestasi yang hendak diungkapkan atau diukur.24

24Muhibbin Syah, Psikologi Belajar, (Jakarta :PT Raja Grafindo Persada, 2010), h. 216.

Page 35: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

17

Adapun indikator hasil belajar sebagai berikut:

1) Ranah Kognitif

Merupakan ranah yang menciptakan kegiatan mental

(otak). Menurut Blom, segala upaya yang menyangkut aktifitas

otak termasuk dalam ranah kognitif. Ranah kognitif

berhubungan dengan kemampuan berfikir, termasuk

didalamnya kemampuan menghafal, memahami

mengaplikasikan, dan kemampuan mengevaluasi. Dalam ranah

kognitif terdapat enam jenjang atau proses berpikir yaitu

pengetahuan, pemahaman, aplikasi, analisis, sintesis, dan

evaluasi.

2) Ranah Afektif

Ranah afektif dijelaskan sebagai ranah yang berkaitan

dengan sikap dan nilai yang menentukan keberhasilan belajar

seseorang. Keberhasilan pembelajaran pada ranah kognitif

dipengaruhi oleh kondisi afektif peserta didik. Menurut

Karthwohl,dkk ranah afektif di taksonomikan kedalam lima

jenjang yaitu receiving, responding, valuing, organizing,

charcterization by a value or value complex. Adapun

karakteristik afektif yang penting yaitu sikap, minat, konsep

diri, nilai dan moral.

Page 36: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

18

3) Ranah Psikomotorik

Ranah psikomotorik merupakan ranah yang berkaitan

dengan keterampilan (skill).Atau kemampuan bertindak setelah

seseorang tersebut menerima pengalaman belajar. Menurut

Mardapi, keterampilan psikomotorik ada enam tahap yaitu

gerak reflex, gerak dasar, kemampuan perceptual, gerak pisik,

gerak terampil dan komunikasi nondiskursif. Gerak reflex

adalah respon motorik atau respon tanpa sadar yang muncul

ketika bai lahir. Gerak dasar adalah gerakan yang mengarah

pada keterampilan kompleks yang khusus.Kemampuan

perceptual adalah kombinasi kemampuan kognitif dan motorik.

Kemampuan fisik adalah kemampuan untuk mengembangkan

gerakan terampil. Gerakan terampil adalah gerakan yang

memerlukan belajar, seperti keterampilan dalam olah raga,

Komunikasi nondiskursifadalah Kemampuan berkomunikasi

dengan menggunakan gerakan.25

Dari penjelasan di atas kita dapat menyimpulkan bahwa

dalam hasil belajar harus dapat mengembangkan tiga ranah yaitu:

ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik. Dalam penelitian ini

difokuskan dalam pada salah satu ranah dalam teori hasil belajar

yaitu pada ranah kognitif.

25Muhamad Nurman, Evaluasi Pendidikan, (Mataram: Institut Agama Islam

Negeri(IAIN) Mataram, 2015), h. 28-38.

Page 37: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

19

d. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Untuk mendapatkan hasil belajar yang baik, banyak sekali

faktor-faktor yang perlu diperhatikan, karena di dunia pendidikan

tidak semua siswa yang mengalami kegagalan. Kadang banyak siswa

yang belajar secara maksimal untuk meraih hasil belajar yang

maksimal akan tetapi, kenyataan masih mengalami kegagalan.

Untuk mendapatkan hasil belajar yang maksimal, peserta

didik harus memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi hasil

belajar. Secara garis besar faktor-faktor yang mempengaruhi hasil

belajar ada dua yaitu faktor internal dan eksternal. Seperti yang

dikemukakan oleh Clark bahwa hasil belajar siswa di sekolah 70 %

dipengaruhi oleh kemampuan siswa, dan 30% dipengaruhi oleh

lingkungan.26

1) Faktor Internal

Yaitu faktor yang berasal dari dalam diri siswa yang

dapat mempengaruhi hasil belajar, yang meliputi dua aspek

yaitu aspek fisiologis (yang bersifat jasmani) danfsikologis(yang

bersifat rohani).27

a) Aspek fisologis

Kondisi umum jasmani dan tonus(tegangan otot)

yang menandai tingkat kebugaran organ-organ tubuh dan

sendi-sendinya, dapat mempengaruhi semangat dan

26Nana Sudjana, Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar,(Bandung: Sinar Baru Al Gensindo, 2011), h. 39.

27Muhibbin Syah, Psikologi Belajar,h. 146.

Page 38: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

20

intensitas siswa dalam mengikuti pelajaran. Kondisi fisik

siswa seperti indera pendengaran dan penglihatan, hal ini

sangat mempengaruhi kemampuan siswa dalam menyerap

informasi, dan pengetahuan dalam proses belajar.

b) AspekPsikologis

Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi hasil

belajar siswa yaitu:

(1) Intelegensi

Yang berkaitan dengan kecerdasan individu.

Menurut Binet Intelegensi ialah kemampuan untuk

menetapkan dan mempertahankan suatu tujuan.

Individu yang mempunyai intelegensi yang tinggi

mempunyai kesempatan yang besar untuk mencapai

hasil belajar yang maksimal.

(2) Sikap

Gejala internal yang berdimensi afektif berupa

kecendrungan untuk merespon dengan cara yang relatif

tetap terhadap objek orang, barang, baik secara positif

ataupun negatif. Rendah diri dan kurang percaya diri

dapat merupakan faktor yang menghambat individu

dalam menampilkan hasil belajar.28

28Mahmud, Psikologi Pendidikan, h. 96.

Page 39: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

21

(3) Motivasi

Motivasi belajar merupakan keadaan internal

organisme baik manusia ataupun hewan yang

mendorongnya untuk melakukan sesuatu.29

(4) Minat

Minat merupakan kecendrungan yang tetap

untuk memperhatikan kegiatan yang diminati yang

disertai dengan rasa senang. Minat memiliki peran

yang sangat penting dalam belajar, karena bila minat

belajar tidak ada pada diri siswa maka proses belajar

yang sedang berlangsung tidak akan berjalan dengan

baik. Oleh karena itu, siswa yang memiliki minat

belajar yang rendah maka kepercayaan diri siswa

dalam pemebalajaran pun kurang dan siswa akan

merasa minder.30

(5) Kepribadian

Faktor kepribadian seseorang turut menentukan

peran dalam belajar. Dalam proses pembentukan ini

ada beberapa peran yang harus dilalui, seorang anak

yang belum mencapai fase tertentu akan mengalami

kesulitan jika terus dipaksakan melakukan kegiatan

29Muhibbin Syah, Psikologi Belajar, h. 153. 30Slameto, Belajar dan Faktor-faktor, h. 57.

Page 40: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

22

tersebut. Semakin berkembang kepribadiannya maka

akan semakin tumbuh rasa percaya diri.31

(6) Bakat

Bakat merupakan kemampuan untuk belajar.

Kemampuan baru itu akan terealisasikan menjadi

kecakapan yang nyata sesudah belajar atau berlatih.

Jika apa yang dipelajari siswa sesuai dengan bakat

yang dimiliki maka hasil belajarnya akan maksimal.

Maka dari pada itu sangat penting sekali untuk

mengetahui bakat siswa. Jika bakat yang dimiliki sudah

diketahui maka siswa akan memiliki rasa percaya diri

yang tinggi.32

2) Faktor Eksternal

Faktor eksternal yang berpengaruh terhadap belajar,

dapat dikelompokkan menjadi 3 faktor, yaitu: faktor keluarga,

faktor sekolah dan faktor masyarakat.33

a) Faktor Keluarga

Siswa yang belajar akan menerima pengaruh dari

keluarga berupa: cara orang tua mendidik, relasi antara

anggota keluarga, dan keadaan ekonomi keluarga, relasi

antara anggota kelurga, suasana rumah,pengertian orang

tua.

31Alex Sobur, Psikologi Umum, (Bandung: CV Pustaka Setia, 2016), h. 214. 32Slameto, Belajar dan Faktor-fakto,h. 57-58. 33Ibid, h. 60.

Page 41: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

23

b) Lingkungan Sekolah

Faktor lingkungan sosial sekolah seperti guru, staf

administrasi, teman sekelas, kurikulum, metode mengajar,

keadaan gedung, metode belajar, dapat mempengaruhi

semangat belajar siswa. Guru yang selalu menunjukkan

sikap dan perilaku yang simpatik dan memperlihatkan suri

teladan yang baik dapat menjadi dorongan yang positif bagi

kegiatan belajar siswa.34

c) Faktor Masyarakat

Masyarakat merupakan faktor ekternal yang juga

merupakan sangat berpengaruh terhadap hasil belajar siswa.

Pengaruh itu terjadi karena keberadaannya siswa dalam

masyarakat. Yang berupa mass media, teman bergaul,

bentuk kehidupan masyarakat.35

B. Kerangka Berpikir

Rasa percaya diri terbentuk karena adanya suatu pengalaman

psikologis dalam hidup setiap individu, dalam hal ini dapat berupa, rasa

aman, menyenangkan, dan diterima oleh orang lain. Kepercayaan diri

merupakan inti utama dari setiap individu, karena menjadi penggerak dalam

hidup yang dapat menghadapi segala macam tantangan untuk menuju jati diri

yang sesungguhnya. Percaya diri akan membuat siswa untuk selalu pede

dalam melakukan segala hal. Kurang percaya diri dapat menghambat

34Muhibbin Syah, Psikologi Belajar, h .154. 35Slameto, Belajar dan Faktor-faktor,h. 71.

Page 42: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

24

keberlangsungan proses belajar mengajar. Jadi orang kurang percaya diri

akan cendrung merasa malu, minder, pesimis, takut dan ragu-ragu untuk

menyampaikan gagasan dan sering membandingkan dirinya dengan orang

lain.

Rasa percaya diri didasari atas kepercayaan dan kemampuan yang

dimiliki oleh siswa. Apabila siswa merasa kurang percaya diri, maka siswa

tidak akan bisa menyadari kemampuan atau kompetensi yang dimiliki. Siswa

mengambil tindakan baru, dengan cara ini, rasa percaya ini dapat menuntun

pada rasa kurang percaya diri yang membatasi kemampuan individu untuk

dapat memberikan yang terbaik. Oleh sebab itu, rasa percaya diri dapat

menyadari dan mengaflikasikan kemampuan dirinya dengan baik sehingga

dapat mencapai hasil belajar yang memuaskan.Maka dari itu, rasa percaya

diri sangat berhubungan untuk mengembangkan hasil belajar siswa dengan

meyakinkan dirinya atas kemampuan yang dimiliki, sehingga dapat

melakukan aktivitas yang baik serta memperoleh hasil yang maksimal.

Hasil belajar merupakan kemampuan yang dimiliki peserta didik

setelah melewati proses belajar. Hasil belajar dijadikan sebagai tolok ukur

oleh guru untuk mengukur krikteria dalam mencapai tujuan pendidikan.Untuk

mencapai tujuan pendidikan tersebut pengaruh rasa percaya diri sangat

penting. Ketika peserta didik dalam proses belajar mengajar merasa pede

atau percaya diri terhadap apa yang sedang dikerjakan, maka hal ini yang

dapat mempengaruhi hasil belajar.

Page 43: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

25

Semakin tinggi rasa percaya diri siswa dibarengi dengan semakin

tinggi hasil belajarnya. Karena dengan siswa memiliki rasa percaya diri yang

tinggi akan dapat meningkatkan hasil belajar. Dengan rasa percaya diri yang

dimiliki oleh siswa akan optimis di dalam melakukan aktivitasnya. Sehingga

apa yang direncanakan akan dilakukan dengan penuh keyakinan.

Pada penelitian ini yang menjadi variabel terikat adalah hasil belajar

siswa pada mata pelajaran ekonomi di kelas X MA Al-Mujahidin Tempos

Tahun Pelajaran 2016/2017. Sedangkan yang menjadi variabel bebas dalam

penelitian ini adalah rasa percaya diri.

Gambar2.1 Model Teoritis Kerangka Berpikir Variabel X Dan Y

C. Hipotesis Penelitian

Hipotesisi adalah jawaban yang sifatnya sementara terhadap

permasalah yang diajukan dalam penelitian.36Sedangkan menurut pendapat

lain hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap masalah yang

diajukan.37

36Nurul Zuriah, Metodologi Sosial dan Pendidikan Teori-Aplikasi, (Jakarta: PT Bumi

Aksara, 2009), h. 163. 37Etta Mamang Sangadji & Sopiah, Metodologi Penelitian Pendekatan Praktis dalam

Penelitian, (Yogyakarta: cv andi offset, 2010), h. 90.

Siswa kelas X MA Al-Mujahidin Tempos

Hasil Belajar Siswa (Y)

Rasa Percaya Diri (X)

Page 44: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

26

Dari pendapat para ahli diatas peneliti dapat menyimpulkan bahwa,

hipotesis yaitu jawaban sementara dari permasalahan yang diteliti, dimana

kebenarannya harus diujikan terlebih dahulu.

Hipotesis dari penelitian ini adalah sebagai berkut:

1. Hipotesis Alternatif

Semakin tinggi rasa percaya diri dibarengi dengan semakin tinggi hasil

belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin

Tempos Tahun Ajaran2016/2017.

2. Hipotesis Nol

Semakin rendah rasa percaya diri dibarengi dengan semakin rendah

hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Aran2016/2017.

Page 45: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

27

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain dan Pendekatan Penelitian

Untuk memulai langkah awal dalam sebuah penelitian, terlebih

dahulu peneliti menentukan dan menyusun rancangan atau desain penelitian.

Desain penelitian merupakan semua proses yang diperlukan dalam

perencanaan dan pelaksanaan penelitian.38Karena disain penelitian dapat

menggambarkan bagaimana penelitian itu dapat dilaksanakan.

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian ex post

Facto dengan pendekatan kuantitatif. Pendekatan kuantitatif merupakan

suatu proses menemukan pengetahuan yang menemukan data berupa angka

sebagai alat menemukan keterangan mengenai apa yang ingin kita ketahui.39

Dapat disimpulkan bahwa pendekatan kuantitatif merupakan cara

memperoleh data dilapangan, yang datanya berbentuk angka, karena dalam

penyajian data tersebut menggunakan analisis statistik, agar data tersebut

dapat disajikan dengan baik.

Sedangkan penelitianex post facto menurut Kerlinger adalah

penelitian dimana variabel-variabel bebas telah terjadi ketika peneliti mulai

dengan pengamatan variabel terikat dalam suatu penelitian.40 Dalam

penelitian ex post facto peneliti tidak memberikan perlakuan terhadap subjek

penelitian.

38Moh Nazir, Metode Penelitian, (Bogor: Ghalia Indonesia, 2005), h. 84. 39S. Margono, Metodologi Penelitian Pendidikan, ( Jakarta: PT Rineka Cipta, 2010), h.

105. 40Etta Mamang Sangadji & Sopiah, Metodologi Penelitian, h. 24.

27

Page 46: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

28

B. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi merupakan wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek

atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari kemudian ditarik

kesimpulannya.41

Menurut Margono populasi adalah keseluruhan objek penelitian yang terdiri dari manusia, benda-benda, hewan-hewan, gejala-gejala nilai atau tes, atau peristiwa-peristiwa sebagai sumber data yang memiliki karakteristik tertentu didalam suatu penelitian.42 Dapat di simpulkan bahwa populasi adalah seluruh objek yang

akan diteliti, tidak hanya manusia, tapi bisa juga hewan, tumbuhan, dan

benda-benda yang lain yang menjadi subjek penelitian.

Adapun populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas X

MA Al-Mujahidin Tempos yang berjumlah 25 orang siswa.

2. Sampel

Sampel adalah sebagai bagian dari populasi.43Populasi yang terlalu

banyak tidak efektif dalam sebuah penelitian dan merupakan sebuah

pemborosan bila semua populasi digunakan sebagai sampel.Sampel adalah

sebagian atau wakil populasi yang diteliti.44 Jadi dapat disimpulkan bahwa

sampel adalah bagian dari populasi yang akan diteliti.

41Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif,Kualitatif,dan R & D, (Bandung: CV

Alfabeta, 2011), h. 80. 42S. Margono, Metodologi Penelitian, h. 118. 43Nurul Zuriah, Metode Penelitia, h. 119. 44Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik, (Jakarta: PT

Rineka Cipta, 2010), h. 174.

Page 47: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

29

Menurut Suharsimi, yang dikutip oleh Zuriah yan mengatakan bahwa sebagai ancer-ancer, jika peneliti mempunyai beberapa rastus subjek dalam populasi, mereka dapat mentukan lebih kurang 25-30% dari jumlah subjek tersebut. Jika jumlah anggota subjek dalam populasi hanya meliputi antara 100 hingga 150 orang dan dalam peneliti menggunakan angket, sebaiknya subjek sejumlah itu diambil seluruhnya.45

Berdasarkan pendapat di atas, penelitian ini tidak menggunakan

sampel, karena jumlah populasi dalam penelitian ini kurang dari 100

responden yaitu sebanyak 25 siswa. Oleh karena itu, penelitian ini tergolong

dalam penelitian populasi dengan responden sebanyak 25 siswa kelas X MA

Al-Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017.

C. Variabel Penelitian

Variabel merupakan konsep yang mempunyai variasi nilai

(misalnya variabel model kerja, keuntungan, biaya promosi, volume

penjualan dan sebagainya). Variabel juga dapat diartikan sebagai

pengelompokan yang logis dari dua atribut atau lebih.46

Menurut pendapat lain variabel adalah gejala yang bervariasi

misalnya jenis kelamin, karena jenis kelamin mempunyai variasi: laki-laki

perempuan, berat badan, dan sebagainya.47 Variabel merupakan suatu atribut

atau sifat atau nilai dari orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai variasi

tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajarai dan kemudian ditarik

kesimpulannya.48

45Nurul Zuriah, Metodologi Penelitian, h. 122. 46S. Margono, Metodologi Penelitian, h. 133. 47Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian, h. 159. 48Sugiono, Metode Penelitian, h. 38.

Page 48: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

30

Berdasarkan pendapat para ahli di atas peneliti dapat menyimpulkan

bahwa variabel adalah gejala yang bervariasi atau suatu sifat atau nilai dari

orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai nilai bervariasi tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya.

Dalam variabel penelitian ini menggunakan dua variabel yaitu: variabel

independen (variabel bebas) dan variabel dependen (variabel terikat).

Variabel independen merupakan tipe variabel yang menjelaskan atau

mempengaruhi variabel lain.49 Yang menjadi variabel independen dalam

penelitian ini adalah rasa percaya diri. Rasa percaya diri adalah hal yang

sangat penting yang harus dimiliki oleh semua orang. Dengan adanya rasa

percya diri seseorang akan merasa yakin atas kemampuan yang dimilikinya.

Variabel dependen adalah variabel yang dipengaruhi atau menjadi

akibat, karena adanya variabel bebas.50 Dalam penelitian ini yang menjadi

variabel terikatnya adalah hasil belajar siswa. Hasil belajar adalah suatu hasil

yang dicapai siswa melalui proses belajar dengan melibatkan aspek kognitif,

apektif, dan psikomotorik yang bertujuan untuk memperoleh pengetahuan.

D. Instrumen Penelitian

Dalam sebuah penelitian, peneliti diharapkan mendapatkan data yang

valid, reliabel dan objektif, maka diperlukan instrumen yang disusun

sedemikian rupa sehingga diperoleh data yang akurat guna untuk

mempermudah proses penelitian. Instrumen penelitian merupakan alat bantu

49Etta Mamang Sadji & Sopiah, Metodologi Penelitian, h. 136. 50Sugiono, Metode Penelitian, h. 39.

Page 49: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

31

bagi peneliti dalam mengumpulkan data .Kualitas instrumenakan menentukan

kualitas data yang terkumpul.51

Menurut pendapat Arikunto, instrumen adalah alat pada waktu

peneliti menggunakan suatu metode.52 Instrumenpenelitian merupakan suatu

alat yang digunakan mengukur fenomena alam atau sosial yang diamati.53

Pada penelitian ini, adapun alat yang digunakan untuk

mengumpulkan data adalah sebagai berikut:

1. Angket

Angket adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan

cara memberikan seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis pada

responden untuk dijawabnya.54 Penggunaan angket pada penelitian ini

untuk memperoleh data tentang rasa percaya diri terhadap hasil belajar

ekonomi yang akan diberikan pada siswa kelas X di MA Al-Mujahidin

Tempos.

Pada penelitian ini angket yang digunakan yaitu angket

tertutup.Angket tertutup adalah angket yang sudah disediakan jawaban

sehingga responden tinggal memilih.55

Adapun kisi-kisi angket yang digunakan dalam instrumen

penelitian ini yaitu sebagai berikut:

51Nurul zuriah, Metodologi Penelitian,h. 168. 52Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian, h. 192. 53Sugiono, Metode Penelitian, h. 102. 54Ibid, h.142. 55Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian, h. 195.

Page 50: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

32

Tabel 3.1 Kisi - kisi Instrumen Variabel Percaya Diri

No Indikator Variabel Nomor Item Jumlah Item

1 Menghargai diri sendiri

1,2,3,4,5, 5

2 Pantang menyerah 6,7,8,9,10,11,12,13 8

3 Keberanian peserta didik

14,15,16,17,18 5

4 Integritas 19,20,21,22 4

5 Pesimis 23,24,25,26,27,28,29,30 8

Total 30

Berkaitan dengan teknik penelitian adapun jumlah pilihan

berkaitan dengan pernyataan atau pertanyaan terdiri dari 4 pilihan. Berikut

skor masing-masing jawaban atas pernyataan atau pertanyaan bersifat

positif sebagai berikut:

a. Nilai 4 untuk jawaban sangat setuju

b. Nilai 3 untuk jawaban setuju

c. Nilai 2 untuk jawaban kurang setuju

d. Nilai 1 untuk jawaban tidak setuju

Sedangkan untuk pertanyaan yang bersifat negatif mempunyai

tingkat penilaian sebagai berikut:

a. Nilai 1 untuk jawaban sangat setuju

b. Nilai 2 untuk jawaban setuju

c. Nilai 3 unutuk jawaban kurang setuju

d. Nilai 4 untuk jawaban sangat tidak setuju

Page 51: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

33

Skor angket selanjutnya dikelompokan menjadi beberapa

kategori.Adapun tujuan darai pengkategorian ini adalah untuk

menempatkan individu ke dalam kelompok-kelompok yang terpisah secara

berjenjang menurut suatu kontinum berdasar atribut yang diukur.56

Adapun dalam penelitian ini percaya diri dibagi menjadi tiga kategori

dengan ketentuan sebagai berikut:

Rendah :X<(µ-1,0σ)

Sedang : (µ-1,0σ ≤ X <(µ+1,0σ)

Tinggi : (µ-+1,0σ) ≤X57

Untuk dapat menentukan tinggi rendahnya percaya diri, maka

terlebih dahulu ditentukan rerata hipoterik (µ) dan standar deviasi

hipoterik (σ) dengan rumus sebagai berikut:58

𝜇 =1

2(𝑖𝑚𝑎𝑥 + 𝑖𝑚𝑖𝑛)∑𝑘 𝜎 =

1

6(𝑋𝑚𝑎𝑥 − 𝑋𝑚𝑖𝑛)

Keterangan:

𝜇 : Rerata hipoterik

𝑖𝑚𝑎𝑥 : Skor maksimal item

𝑖𝑚𝑖𝑛 : Skor minimal item

∑𝑘 : Jumlah item

56Saifuddin Azwar, Penyusun Skala Psikologi(Yogyakarta:Pustaka Pelajar,2008),.h.107 57Ibid .,h. 109. 58 Kevin M. Nugroho, “Gambaran Empati pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran

Universitas Sam Ratulangi Angkatan 2012”, Jurnal e-Biomedik, No. 1, Vol. 4 (Juni 2016), h. 3.

Page 52: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

34

𝜎 : Standar deviasi hipoterik

𝑋𝑚𝑎𝑥 : Skor maksimal yang dapat diperoleh responden

𝑋𝑚𝑖𝑛 : Skor minimal yang dapat diperoleh responden

2. Wawancara

Wawancara dilakuakan untuk memperoleh informasi

tentang hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X

MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017. Dan juga

semua yang berkaitan sekolah MA Al-Mujahidin secara umumnya.

3. Dokumentasi

Dokumentasi adalah barang-barang tertulis.59 Dalam

melaksanakan dokumentasi ini, peneliti menyelidiki benda-benda

tentang lembaga dan siswa.

Data yang diperoleh peneliti dari metode dokumentasi ini

adalah tentang jumlah siswa tahun pelajaran 2016/2017 kelas X,

jumlah guru serta struktur organisasi MA Al-Mujahidin Tempos

Tahun Pelajaran 2016/2017.

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yaitu cara atau jalan yang digunakan oleh

peneliti yang bertujuan untuk mengumpulkan data dalam penelitian. Adapun

teknik pengumpulan data yang digunakan oleh penelitian ini adalah angket,

wawancara, dokumentasi.

59Ibid, h. 201.

Page 53: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

35

1. Teknik Angket

Angket digunakan untuk mengumpulkan data pada penelitian

ini. Angket merupakan suatu alat pengumpulan informasi dengan cara

menyampaikan sejumlah pertanyaan tertulis untuk dijawab secara tertulis

pula oleh responden.60 Angket adalah suatu alat pengumpul informasi

dengan cara menyampaikan sejumlah pertanyaan tertulis untuk menjawab

secara tertulis pula oleh responden.61 Jadi dapat disimpulkan bahwa

angket merupakan cara pengumpulan data yang berisi sejumlah

pertanyaan atau pernyataan yang harus dijawab oleh siwa.

Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan angket tertutup.

Angket tertutup akan membantu responden untuk menjawab dengan

cepat, dan juga memudahkan peneliti dalam melakukan analisis data

kedalam seluruh angket yang telah terkumpul. Pertanyaan atau pernyataan

dalam angket perlu dibuat kalimat positif dan negatif agar responden

dalam memberikan jawaban setiap jawaban lebih serius.62

Penggunaan angket dalam penelitian ini, untuk memperoleh data

tentang” rasa percaya diri siswa ” dengan responden semua kelas X di

MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017. Angket dalam

penelitain ini menggunakan skala likert merupakan sejumlah pertanyaan

positif dan negatif mengenai objek sikap.63

60Nurul Zuriah, Metodologi Penelitian, h. 182. 61S. Margono, Metodologi Penelitia, h. 167. 62Sugiyono, Metode Penelitian, h. 143. 63Nurul Zuriah, Metodologi Penelitian, h. 188.

Page 54: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

36

2. Wawancara

Wawancara merupakan dialog yang dilakukan pewawancara

untuk memperoleh informasi dari terwawancara.64 Sedangkan menurut

Nurul Zuriah wawancara ialah suatu proses intraksi dan komunikasi

verbal dengan tujuan mendapatkan informasi penting yang diinginkan.65

Jadi dapat disimpulkan bahwa wawancara adalah cara atau

langkah yang digunakan peneliti untuk mendapatkan informasi terkait

apa yang akan diteliti dengan cara bertanya langsung kepada narasumber.

Dalam hal ini yang diwawancara adalah guru mata pelajaran ekonomi,

selain itu juga siswa-siswi di wawancara guna untuk mendapat informasi

terkait yang dibutuhkan peneliti.Wawancara yang digunakan dalam

penelitian ini yaitu wawancara tidak terstruktur merupakan wawancara

yang bebas dimana peneliti tidak menggunakan pedoman wawancara

yang telah tersusun secara sistematis dan lengkap untuk pengumpulan

datanya.66 Yang artinya pewawancara bebas menanyakan terkait apa

yang dibutuhkan untuk diteliti.

3. Dokumentasi

Dukumentasi digunakan untuk memperoleh data yang

mendukung penelitian yang dilakukan. Metode dokumentasi yaitu

mencari data yang mengenai hal-hal atau variabel yang berupa catatan,

64Etta Mamang Sangadji& Sopiah, Metodologi Penelitian, h. 151. 65Nurul Zuriah, Metodologi Penelitian,179. 66Sugiyono, Metode Penelitian, h. 140.

Page 55: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

37

transkrip, buku surat kabar, majalah, prasasti, notulen rapat, legger,

agenda dan sebagainya.67

Dokumentasi ini peneliti gunakan untuk mendapatkan data

penelitian terkait:

a. Data keadaan siswa kelas X MA Al-Mujahidin Tempos

b. Data keadaan guru, TU Al-Mujahidin Tempos

c. Keadaan sarana prasarana MA Al-Mujahidin Tempos

d. Struktur organisasi MA Al-Mujahidin Tempos

e. Nilai Raport kelas X MA Al-Mujahidin Tempos

F. Uji Coba Instrumen

Sebelum menetapkan pemilihan dan penyusunan instrumen perlu di

perhatikan tentang validitas dan reliabilitas instrumen yang akan digunakan.

Uji coba instrumen meliputi uji coba validitas dan uji coba reliabilitas

dengan cara sebagai berikut :

1. Uji Validitas

Validitas merupakan tingkat suatu tes mampu mengukur apa yang

hendak diukur.68 Dalam penelitian ini, uji validitas yang digunakan yaitu

rumus korelasi product moment/metode person dengan rumus sebagai

berikut:69

𝑟𝑥𝑦 = 𝑛 ∑ 𝑥𝑖 𝑦𝑖− (∑ 𝑥𝑖)(∑ 𝑦𝑖)

√( 𝑛 ∑ 𝑥𝑖2− (𝑥𝑖)2 )(𝑛 ∑ 𝑦𝑖

2−(𝑦𝑖)2)

67Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian, h. 274. 68 Suharsimi Arikunto, Manajemen Penelitian,(Jakarta: PT Rineka Cipta, 2016), h. 170. 69Sugiyono, Statistika untuk Penelitian, (Bandung: CV. Alfabeta, 2013), h. 228.

Page 56: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

38

Keterangan:

𝑟𝑥𝑦 = Koefisien korelasi product moment

𝑛 = Jumlah sampel

∑ 𝑥𝑖 = Jumlah skor butir

∑ 𝑦𝑖 = Jumlah skor total

∑ 𝑥𝑖𝑦𝑖 = Jumlah perkalian skor butir dan skor total

∑ 𝑥𝑖2 = Jumlah kuadrat skor butir

∑ 𝑦𝑖2 = Jumlah kuadrat skor total

2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas adalah untuk mengetahui sejauh mana hasil

pengukuran tetap konsisten, apabila dilakukan pengukuran dua kali atau

lebih terhadap gejala yang sama dengan menggunakan alat pengukur yang

sama pula.70 Reliabelitas instrumen sebagai persyaratan kedua

pengumpulan data.71 Untuk mencari reabilitas maka rumus digunakan

yaitu Alpa Crobach.72

𝑟𝑖 = 𝑘

(𝑘 − 1){1 −

∑ 𝑠𝑖2

𝑠𝑖2

Keterangan:

K = Mean kuadrat antara subyek

∑ 𝑠𝑖2 = Mean kuadrat kesalahan

𝑠𝑖2 = Varians total

70Syofiyan Siregar, StatistikParamentrik untuk Penelitian Kuantitatif, (Jakarta: PT Bumi

Aksara, 2014), h. 87. 71Suharsimi Arikunto, Manajemen Penelitian, h. 168. 72Sugiyono, Statistika untuk Penelitian, h. 365.

Page 57: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

39

G. Teknik Analisis Data

Analisis data dilakukan setelah data yang diperoleh di lapangan

terkumpul, kemudian diolah dalam bentuk analisis statistik, karena dengan

analisis inilah data yang di temukan akanada manfaatnya terutama dalam

memecahkan masalah penelitian dan mencapai tujuan akhir dari penelitian.

1. Uji Persyaratan

a. Uji Normlitas

Uji normalitas data dimaksudkan untuk memperlihatkan data

bahwa sampel yang berasal dari distribusi normal.Uji normalitas

menggunakan uji one-sampleKolmogorov-Smirnov test, dengan uji ini

dapat diketahui data yang digunakan berdistribusi normal atau tidak.

Apabila nilai signifikan hitung lebih besar dari 0,05 (sig hitung> 0.05),

maka data tersebut berdistribusi normal dan begitu juga sebaliknya

b. Uji Homogenitas

Uji homogenitas dilakukan untuk mengetahui apakah data

dalam variabel X dan Y bersifat homogen atau tidak. Jika nilai

signifikan lebih besar dari 0,05 (sig > 0,05) maka inputan data tersebut

berasal dari data yang homogen. Namun, jika nilai signifikan lebih

kecil dari 0,05 (sig < 0,05) maka inputan data tersebut tidak homogen.

c. Analisis Regresi

Dalam penelitian ini digunakan analisis regresi dengan

menggunakan regresi linear sederhana.Regresi linear sederhana

memperkirakan satu varaibel terikat berdasarkan satu variabel

Page 58: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

40

bebas.73Sehingga dalam penelitian ini peneliti menggunakan dua

variabel dan mencari pengaruh antara variabel X sebagai independen

(rasa percaya diri) terhadap variabel Y sebagai dependen (hasil belajar).

Adapun rumus persamaan regresi sebagai berikut :74

𝑌 = 𝑎 + 𝑏𝑋

Dimana :

Y = Subyek dalam variabel dependen yang di prediksikan

a = Harga Y ketika Harga X=0 (harga konstan)

b = Angka arah atau koefisien regresi, yang menunjukkan angka

peningkatan ataupun penurunan variabel dependen yang

didasarkan pada perubahan variabel independen.

X = Subjek pada variabel independen yang mempunyai nilai tertentu.

73 Nurul Zuriah, Metodologi Penelitian, h. 214. 74Sugiono, Statika untuk Penelitian, h.261.

Page 59: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

41

BAB IV

PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Validitas dan Reliabilitas Instrumen

1. Validitas Angket

Uji validitas digunakan untuk menujukkan tingkat kevalidan atau

kesahihan suatu instrumen. Instrumen yang valid ditandai dengan

validitas yang tinggi. Sebaliknya instrumenyang kurang valid ditandai

dengan validitas yang rendah.

Data dalam penelitian ini berupa data percaya diri di Madrasah

Aliyah Al-Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017. Untuk

mendapatkan data tersebut peneliti menggunakan angket sebagai

instrumen penelitian.Sebelum angket disebarkan ke responden maka

terlebih dahulu peneliti melakukan uji validitas terhadap butir soal yang

akan diujikan kepada responden, hal ini dilakukan untuk mengetahui

apakah soal tersebut layak digunakan dalam penelitian.

Uji coba angket dilakukan peneliti di Madrasah Aliyah Darul

Hikmah Narmada Tanak Beak pada kelas X pada tanggal 01 April 2017,

uji coba dilakuka pada 12 siswa/siswi MA Darul Hikmah. Berdasarkan

perhitungan validitas yang menggunakan program Microsoft excel dapat

diperoleh hasil sebagai berikut:

41

Page 60: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

42

Tabel 4.1 Hasil Uji Validitas Angket Percaya Diri

No. Item R Hitung R Tabel Kriteria

1 0.657 0.576 Valid

2 0.235 0.576 Tidak Valid

3 0.854 0.576 Valid

4 0.862 0.576 Valid

5 0.897 0.576 Valid

6 0.857 0.576 Valid

7 0.717 0.576 Valid

8 0.595 0.576 Valid

9 0.645 0.576 Valid

10 0.877 0.576 Valid

11 0.854 0.576 Valid

12 0.816 0.576 Valid

13 0.767 0.576 Valid

14 0.743 0.576 Valid

15 0.681 0.576 Valid

16 0.846 0.576 Valid

17 0.086 0.576 Tidak Valid

18 0.862 0.576 Valid

19 0.756 0.576 Valid

20 -0.154 0.576 Tidak Valid

21 -0.113 0.576 Tidak Valid

22 0.602 0.576 Valid

23 0.634 0.576 Valid

24 0.715 0.576 Valid

25 -0.034 0.576 Tidak Valid

Page 61: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

43

26 0.588 0.576 Valid

27 0.840 0.576 Valid

28 0.687 0.576 Valid

29 0.627 0.576 Valid

30 0.720 0.576 Valid

Sumber: perhitungan Microsoft office exel

Berdasarkan hasil uji coba instrumen, dari 30 butir soal angket

untuk variabel X yaitu percaya diri terdapat 25 butir soal yang valid dan

5 butir soal yang tidak valid.Untuk butir soal yang tidak valid peneliti

tidak menggunakannya. Suatu butir item pertanyaan dikatakan valid jika

nilai koefisien korelasi antara variabel XY (rxy) lebih besar dari pada

korelasi product moment pada tabel (rxy> r tabel) dengan n = 12 pada taraf

kesalahan 5% dengan nilai 0,576.

Hasil uji validitas tersebut akan mempengaruhi kisi-kisi instrumen

yang akan disebarkan oleh peneliti karena pernyataan yang tidak valid

tidak digunakan dalam pengumpulan data penelitian,sehingga kisi-kisi

penelitian mengalami perubahan sebagai berikut:

Tabel 4.2 Kisi -kisiInstrumen Variabel

Percaya Diri(setelah di Uji Validitas)

No Indikator Variabel Nomor Item Jumlah Item

1 Menghargai diri sendiri

1,2,3,4, 4

2 Pantang menyerah 5,6,7,8,9,10,11,12 8

3 Keberanian peserta didik

13,14,15,16 4

4 Integritas 17,18 2

Page 62: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

44

5 Pesimis 19,20,21,22,23,24,25 7

Total 25

2. Reliabilitas

Untuk mengukur tingkat kepercayaan dan terukurnya instrumen

angket yang digunakan dalam penelitian ini, peneliti selanjutnya menguji

reliabilitas soal angket yang digunakan dalam penelitian ini yakni

menggunakan langkah yang otomatis.

Dalam penelitian ini, untuk mengetahui nilai realibilitas dari

angket percaya diri menggunakan bantuan program SPSS version 16.0 for

windows dengan hasil sebagai berikut:

Tabel 4.3 Hasil Uji Reliabilitas Percaya Diri

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.964 25

Sumber: perhitungan SPSS versi 16.0 windows

Jika nilai Alfa Conbarch lebih besar dari 0,6 maka butir angket

tersebut dinyatakan reliabel. Berdasarkan tabel di atas, didapatkan nilai

Alpha Cronbach’s percaya diri yaitu 0,964 yang lebih besar dari 0,6 yang

artinya butir angket percaya diri dinyatakan reliabel.

Page 63: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

45

B. PengumpulanData dan Penyajian Data

1. Pengumpulan Data

Penelitian ini dilakukan di MA Al-Mujahidin Tempos pada tanggal

06- 28 April 2017 pada siswa kelas X . Pengambilan dan pengumpulan

data dilakukan dengan cara sebagai berikut:

a. Angket

Pengumpulan data dengan angket digunakan untuk

memperoleh data tentang percaya diri siswa kelas X di MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017. Penyebaran angket

dilakukan pada tanggal 26 April 2017 bertepatan pada hari Rabu.

Angket diberikan kepada 25 siswa yang terdaftar sebagai siswa kelas

X MA Al-Mujahidin Tempos. Sebelum angket disebarkan kepada

siswa, guru mata pelajaran ekonomi sebelum memulai pelajaran

terlebih dahulu memberikan motivasi dan dorongan pada siswa agar

siswa termotivasi dan antusias mengikuti proses pembelajaran dan

memberikan dorongan untuk menumbuhkan rasa percaya diri siswa.

Ketika ditengah pembelajaran berlangsung guru mata pelajaran

ekonomi memberikan siswa kesempatan untuk bertanya guna untuk

mengetahui sejauh mana pemahaman siswa dan tingkat keberanian

siswa dalam bertanya. Selain itu juga guru memberikan siswa soal-

soal terkait mata pelajaran yang sedang di pelajari dan

memerintahkan salah satu siswa untuk maju di depan kelas untuk

mengetahui tingkat rasa percaya diri siswa.

Page 64: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

46

b. Wawancara

Pengumpulan data dengan Wawancara dilakukan untuk

memperoleh data tentang pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil

belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X d MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017. Wawancara

dilakukan pada tangga 12 April 2017, dalam hal ini yang

diwawancarai oleh peneliti dalah guru mata pelajarn ekonomi yaitu

Zulhadi, S. Pd. Dan sebagian siswa kelas X MA Al-Mujahidin

Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017.

c. Dokumtasi

Pengumpulan data dengan metode dokumentasi dilakukan

untuk memperoleh data yang dibutuhkan dalam penelitian, yaitu

sejarah berdiri MA Al-Mujahidin, guru, sarana prasarana, keadaan

siswa, nilai raport mata pelajaran ekonomi siswa kelas X di MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Pelajaran 2016/2017.

2. Penyajian Data

a. Penyajian Data dengan Angket

Setelah data terkumpul, kemudian data tersebut

disajikan.Penyajian data dalam dalam penelitian ini dilakukan karena

merupakan salah satu bukti bahwa peneliti sudah melakukan

penelitian. Peyajian data meliputi pemaparan hasil penelitian berupa

tabulasi data terkait pengaruh percaya diri (X) terhadap hasil belajar

Page 65: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

47

(Y) dengan siswa sebanyak 25 di kelas X. Berikut data tabulasi dari

variable X, dan Y:

Tabel.4.4 Data Total Skor Variabel Percaya Diri

dan Variabel Hasil Belajar (Y) No NAMA X y

1 Budi Harta 76 86 2 Hikmatul Aini 77 75 3 Hilmiati 77 85 4 Ikhlassul Amal 84 88 5 Isnawati 77 80 6 Juliana Astuti 86 80 7 Kamarul Mukminin 77 75 8 Leni Budiwati 84 85 9 Lindawati 75 80

10 M. Abdul Yasin 86 80 11 M. Heli Hermawan 88 85 12 Muhamad Hendrayadi 85 85 13 M. Nasir 74 75 14 M. Supriyanto putra 84 80 15 M. Zabur 86 90 16 Nurdan Hapip 76 85 17 Nurlaela 82 80 18 Nurmuzaki 89 80 19 Saputra 83 85 20 Siti Nurjanah 90 86 21 Susilawati 91 85 22 Widia Agustina 87 90 23 Wiwin Arianto 80 85 24 Yulia Putri 87 85 25 Yusnita Noviana 78 70

Sumber: tabulasi skor angket percaya diri, skor nilai hasil belajar

b. Penyajian Data dengan Wawancara

Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan oleh peneliti

tentang rasa percaya diri siswa terhadap hasil belajar siswa ada

beberapa pendapat siswa dan guru terkait tentang percaya diri siswa

Page 66: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

48

yakni terkait tentang menghargai diri sendiri, pantang menyerah,

keberanian peserta didik, memotivasi diri.

Menurut Zulhadi selaku guru mata pelajaran ekonomi

mengatakan bahwa:

Hasil wawancara dari guru mata pelajaran ekonomi terkait percaya diri siswa didalam kelas diketahui ketika mengikuti proses pembelajaran berlangsung sebagian besar siswa memiliki rasa percaya diri yang tinggi yang ditandai dengan berani memeberikan pendapat, tidak malu-malu untuk bertanya pada guru maupuan teman tentang materi yang belum dipahami. Namun, masih ada siswa yang memiliki kurang percaya diri dalam hal ini ditandai dengan gugup saat bericara, tidak percaya diri untuk tampil maju didepan kelas, malu-malu untuk bertanya.75 Hasil wawancara dengan Budi Harta mengatakan” masih

sering merasa gugup saat berbicara ketika mau memberikan pendapat

ketika sedang mengikuti persentasi ketika belajar kelompok”76

Selain pendapat Budi Harta, Hikmatul Aini, Hilmiati juga

mengatakan bahwa:

Merasa berani saat berbicara atau memberikan pendapat tidak merasa malu ataupun takut saat memberikan pendapat, merasa diri sudah pandai mengontrol emosi saat berbicara sehingga tidak malu-malu saat berbicara dihadapan orang banyak”77 saat mendapatkan tugas yang kurang dipahami, maka diamenanyakan kepada temannya yang lebih mengerti, tidak mudah patang menyerah saat mendapatkan tugas yang sulit”.78

75Zulhadi, Wawancara Guru Mata Pelajaran Ekonomi, Peneliti, Tanggal, 12 April 2017. 76Budi Harta,Wawancara Siswa Kelas X MA Al-Mujahidin Tempos, Peneliti, Tanggal 13

April 2017. 77Himkatul Aini, Wawancara Siswa Kelas X MA Al-Mujahidin Tempos, Peneliti, Tanggal

11 April 2017. 78Hilmiati, Wawancara Siswa Kelas X MA Al-Mujahidin Tempos, Peneliti, Tanggal 13

April 2017.

Page 67: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

49

Sedangkan menurut pendapat Ikhlasul Amal dan Isnawati

terkaitpercaya diri

Dalam proses belajar perasaan malu, minder dapat menghambat proses belajar karena apabila kita memiliki sifat malu pada saat bertanya ataupun memberikan pendapat akan menghambatproses belajar yang sedang berlangsung, akan selalu tertinggal oleh teman-temannya yang memiliki keberanian atau percaya diri.79 Keberanian siswa di dalam kelas baik itu berani untuk maju didepan kelas untuk mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru, berani memberikan tanggapan sangat perlu bagi siswa untuk menunujukkan jati diri yang sesungguhnya dan untuk mengetahui sejauh mana kemampuan yang dimiliki”.80 Juliana Astuti mengatakan bahwa” selalu memotivasi diri

dalam belajar dan belajar dengan giat guna untuk meraih kesuksesan

dan membahagiakan orang tua”.81

Lain halnya dengan Kamarul Mukminin mengatakan bahwa”

kurang memotivasi diri, sering merasa minder, malu untuk bertanya

hal ini disebabkan karena kurangnya kemampuan yang

dimilikinya.Sehingga lebih sering menutup diri”.82

C. Analisis Data

1. Analisis Deskriptif

Analisis deskritif mengemukakan tentang frekuensi dari data diatas

yang terdiri dari mean, median, mode, standar deviasi, nilai maksimum

dan minimum serta nilai kuartil dari dua variabel.Analisis ini dilakukan

79Ikhlasul amal, Wawancara Siswa Kelas X MA Al-mujahidin Tempos, Peneliti, Tanggal 13 April 2017.

80Isnawati, Wawancara Siswa Kelas X Ma Al-Mujahidin Tempos, Peneliti, Tanggal 13 April 2017

81Juliana Astuti, Wawancara Siswa Kelas X MA Al-Mujahidin Tempos, Peneliti, Tanggal 13 April 2017.

82Kamarul Mukminin, Wawancara Siswa Kelas X MA Al-Mujahidin Tempos,peneliti, Tanggal 13 April 2017.

Page 68: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

50

dengan menggunakan bantuan program SPSS version 16.0 for windows.

Berikut adalah hasil perhitungan dari data di atas:

Tabel 4.5 Perhitungan Frekuensi Variabel Percaya Diri (X) dan Variabel Hasil Belajar ( Y)

Statistics

PERCAYA DIRI HASIL BELAJAR

N Valid 25 25

Missing 0 0

Mean 82.36 82.56

Std. Error of Mean 1.042 1.030

Median 84.00 85.00

Mode 77 85

Std. Deviation 5.211 5.148

Variance 27.157 26.507

Range 17 20

Minimum 74 70

Maximum 91 90

Sum 2059 2064

Percentiles 25 77.00 80.00

50 84.00 85.00

75 86.50 85.00

Sumber:perhitungan program SPSS versi 16.0 windows

Berdasarkan tabel frekuensi di atas diperoleh nilai rata-rata untuk

percaya diri dari 25 responden tersebut yaitu sebesar 82,36. Sedangkan

untuk nilai mediannya adalah 84,00 dan untuk mode 77. Nilai minimum

dan maximum untuk percaya diri adalah 74 dan 91, sedangkan nilai dari

standar deviasi diperoleh nilai 5,211 Serta nilai perhitungan kuartil

percaya diri diperoleh nilai K1=86,50, K2=84,00, dan K3=77,00.

Sedangkan rata-rata untuk hasil belajar yang terdiri dari 25

responden tersebut yaitu sebesar 82,56. Sedangkan untuk nilai mediannya

adalah 85,00 dan untuk mode 85. Nilai untuk minimum dan maxsimum

hasil belajar adalah 70 dan 90, sedangkan nilai dari standar deviasi

Page 69: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

51

diperoleh nilai 5, 148 Serta nilai perhitungan kuartil Hsil belajar diperoleh

nilai K1=85,00, K2=85,00, dan K3=80,00.

Untuk mempermudah pembaca mengetahui kategori skor dari

angket percaya diri, maka dirasa perlu untuk peneliti membuat tabel

kategori skor setiap angket.Pemberian kategori pada setiap angket

menggunakan bantuan program SPSS version 16.0 for windows.

Tabel 4.6 Kategori Percaya Diri

Skor Percaya Diri percaya diri

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid tinggi 24 96.0 96.0 96.0

sedang 1 4.0 4.0 100.0

Total 25 100.0 100.0 Sumber: perhitungan SPSS versi 16.0 for windows

Berdasarkan tabel 4.6 diperoleh jumlah siswa dengan kategori

skor percaya diri tinggi yaitu 24 responden yang jika persentasekan

menjadi 96% dari responden sebanyak 24 dengan rata-rata nilai hasil

belajar sebesar 82,7.Siswa pada kategori sedang sejumlah 1 orang siwa

dan jika dipersentasekan menjadi 4% dengan rata-rata nilai sebanyak 75.

2. Uji Persyaratan

a. Uji Normalitas

Uji normalitas digunakan untuk mengetahui apakah data yang

digunakan dalam penelitian berdistribusi normal atau tidak. Uji

normalitas menggunakan uji one sample Kolmogorov-Smirnov test,

dengan uji ini dapat diketahui data yang digunakan berdistribusi

normal atau tidak. kriteria penerimaan apabila nilai signifikan hitung

Page 70: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

52

lebih besar dari 0,05 (Sig hitung> 0,05) maka data tersebut berdistribusi

normal dan apabila nilai signifikan lebih kecil dari 0,05 (Sig hitung<

0,05) maka data tersebut tidak berdistribusi normal.83 Uji normalitas

dalam penelitian ini menggunakan bantuan program SPSS versi 16.0

for windows dengan hasil sebagai berikut:

Tabel 4.7 Hasil Uji Normalitas

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

PERCAYA DIRI HASIL BELAJAR

N 25 25

Normal Parametersa

Mean 82.36 82.56

Std. Deviation 5.211 5.148

Most Extreme Differences

Absolute .168 .242

Positive .168 .130

Negative -.144 -.242

Kolmogorov-Smirnov Z .841 1.211

Asymp. Sig. (2-tailed) .479 .106

a. Test distribution is Normal.

Sumber: perhitungan SPSS versi 16.0 windows

Dari tabel data di atas menunjukan data-data sebagai berikut:

1) Variabel percaya diri (X), Nilai sig = 0,479 (nilai sig >𝛼 =0,05).

Hasil perhitungan one sample kolmogorov-smirnov Z = 0,841.

Hasil ini menunjukan bahwa data berdistribusi normal

2) Variabel hasil belajar(Y), nilai sig. = 0,106( nilai sig > 𝛼= 0,05).

Hasil perhitungan kolmogorov-smirnov Z = 1,211. Perolehan Hasil

ini menunjukan bahwa data berdistribusi normal.

83Ali Muhson, Materi Pelatihan Analisis Statistic dengan SPSS (Yogjakarta: Fakultas

Ekonomi UNY, 2012), h. 20-21

Page 71: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

53

b. Uji Homogenitas

Uji homogenitas dilakukan untuk mengetahui apakah data

yang menjadi inputan penelitian bersifat homogen yaitu memiliki

kesamaan varian atau tidak. Adapun kaidah penetapan suatu data

dikatakan homogen yaitu apabila nilai signifikan lebih besar dari 0,05

(sig> 0,05) maka data tersebut dinyatakan homogen. Namun jika nilai

signifikan lebih kecil dari 0,05 (sig< 0,05) maka data tersebut tidak

berasal dari data yang homogen. Uji homogenitas pada data penelitian

ini menggunakan bantuan program SPSS versi 16.0 for windows

dengan hasil sebagai berikut:

Tabel 4.8 Hasil Uji Homogenitas Data Penelitian

Test of Homogeneity of Variance

Levene Statistic df1 df2 Sig.

PERCAYA DIRI

Based on Mean .109 1 23 .745

Based on Median .016 1 23 .899

Based on Median and with adjusted df

.016 1 20.614 .899

Based on trimmed mean

.091 1 23 .765

HASIL BELAJAR

Based on Mean .004 1 23 .951

Based on Median .002 1 23 .966

Based on Median and with adjusted df

.002 1 22.206 .966

Based on trimmed mean

.001 1 23 .978

Sumber: perhitungan SPSSversi 16.0 windows

Berdasarkan output tabel SPSS tersebut untuk melihat data

penelitian tersebut homogen (sama) atau tidak, maka yang harus

diperhatikan adalah nilai signifikan dari Based onMean dari data

tersebut. Berdasarkan hasil perhitungan di atas diperoleh nilai based

Page 72: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

54

on mean dari percaya diri sebesar 0,765. Nilai tersebut lebih besar dari

0,05 maka dinyatakan homogen. Sedangkan based on mean dari hasil

belajar sebesar 0,978 yang lebih besar dari 0,05 maka dinyatakan

homogen. Jadi berdasarkan hasil analisis dan perhitungan tersebut

dapat dipastikan kedua data tersebut memiliki kesamaan atau bersifat

homogen.84

3. Analisis Regresi Linier Sederhana

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh rasa

percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi

kelas X di MA Al-Mujahidin. Dalam perhitungannya menggunakan

program bantuan SPSS versi16.0.Dari hasil uji normalitas dan

homogenitas yang telah dilakukan, diperoleh hasil bahwa data penelitian

berdistribusi normal dan homogen. Dari data tersebut kemudian dilakukan

analisisis apakah data hasil penelitian ini memenuhi syarat bagi

diterimanya hipotesis atau tidak.Pengujian terhadap hipotesis dengan

variabel bebas percaya diri dengan variabel terikat hasil belajar dilakukan

dengan menggunakan teknik regresi.

Uji regresi dilakukan untuk mengetahui tingkat pengaruh variabel

satu dengan variabel lain. Nilai pengaruh dapat diketahui dari nilai

signifikan hitung. Jika nilai signifikan hitung lebih kecil dari 0,05 (sig <

0,05) maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh, sebaliknya jika

signifikan hitung lebih besar dari 0,05 (sig > 0,05) maka dapat

84Syaharuddin, Petunjuk Praktikum SPSS (Mataram: Lab.Matematika FITK IAIN

Mataram, 2014), h.10

Page 73: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

55

disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh. Berikut tabel hasil uji

hipotesis dengan teknik regresi sebagai berikut :

Tabel 4.9 Hasil Uji Regresi Linier Sederhana

Percaya Diri terhadap Hasil Belajar Siswa ANOVAb

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 159.044 1 159.044 7.667 .011a

Residual 477.116 23 20.744 Total 636.160 24

a. Predictors: (Constant), PERCAYA DIRI b. Dependent Variable: HASIL BELAJAR

Sumber:perhitunganSPSSversi 16.0 windows

Untuk menguji hipotesis, dipakai statistik F yang dibandingkan

dengan F tabel, dengan dk pembilang 1 dan di ketahui penyebut= 25-2=23.

Untuk menguji hipotesis, krikterianya adalah jika F hitung > F tabel maka

terima Ha dan tolak H0.Berdasarkan perhitungan bantuan program SPSS

di peroleh F hitung sebesar 7,667. Kemudian mengkonsultasikan F hitung

dengan F tabel. Untuk kesalah 5% F tabel (1,23)=4,26. Dengan demikian

F hitung > F tabel untuk taraf kesalahan 5% sehingga koefisien regresi

berarti memiliki pengaruh.

Hasil dari uji anova, pada bagian ini ditampilkan hasil yang

diperoleh adalah nilai F hitung = 7,667 dengan tingkat probabilitas sig.

0,011. Oleh karena probabilitas (0,011) jauh lebih kecil dari pada 0,05.

Maka, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh rasa percaya diri

terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA

Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017.

Page 74: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

56

Tabel 4.10 Hasil Koefisien Regresi Percaya Diri terhadap

Hasil Belajar Siswa

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) 41.875 14.722 2.844 .009

PERCAYA DIRI .494 .178 .500 2.769 .011

a. Dependent Variable: HASIL BELAJAR Sumber:perhitunganSPSSversi 16.0 windows

Hasil dari uji coefficients, pada bagian ini dikemukakan nilai

konstanta (a) = 41,875 dan beta = 0,494 serta harga T hitung dan tingkat

signifikansi = 0,011.

Tabel coefficient diperoleh variabel percaya diri dan hasil belajar

nilai sig. 0,011, kemudian dibandingkan dengan probabilitas 0,05. Dari

tabel di atas juga diperoleh persamaan perhitungannya adalah Y= 41,875

+ 0, 494X. Untuk menguji koefisien garisnya dapat dilihat pada kolom t

dan sig. dari hasil pengujian diperoleh nilai t hitung sebesar 2,769 dengan

signifikan 0,011 oleh karena nilai signifikannya < 0,05 maka itu berarti

bahwa percaya diri memiliki pengaruh yang positif terhadap hasil belajar.

Jika terjadi 1 kenaikan percaya diri maka akan mempengaruhi kenaikan

pada hasil belajar sebesar 0,494.

Page 75: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

57

Tabel 4.11 Kontribusi Percaya terhadap

Hasil Belajar Siswa Model Summary

Model R R Square Adjusted R

Square Std. Error of the

Estimate

1 .500a .250 .217 4.555

a. Predictors: (Constant), PERCAYA DIRI Sumber:perhitunganSPSSversi 16.0 windows Hasil dari tabel model summary, pada bagian ini ditampilkan nilai

R = 0,500 dan koefisien determinasi ( Rsquere) sebesar 0,25 (adalah

pengkuadratan dari koefosien korelasi dikalikan 100%) = 0,25% Hal ini

menunjukkan pengertian bahwa hasil belajar (Y) dipengaruhi sebesar

25%oleh percaya diri (X), sedangkan sisanya 75% disebabkan oleh faktor-

faktor lain yang tidak disebutkan dalam penelitia ini

Hasil data tersebut juga menunjukkan Adjusted R squer sebesar

0,217 dan std. Error of the Estimate sebesar 4,555 yang menunjukkan

ukuran tingkat kesalahan dalam melakukan prediksi terhadap variabel

terkait.

Tabel : 4.12 Hasil Analisis Uji CorrelationsX terhadap Y

Correlations

PERCAYA DIRI HASIL BELAJAR

PERCAYA DIRI Pearson Correlation 1 .500*

Sig. (2-tailed) .011

N 25 25

HASIL BELAJAR Pearson Correlation .500* 1

Sig. (2-tailed) .011 N 25 25

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Sumber:PerhitunganSPSSversi 16.0 windows

Page 76: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

58

Dari hasil perhitungan korelasi productmoment diperoleh rxy

sebesar 0,500. Ini artinya tingkat hubungan atau pengaruh variabel

independen terhadap variabel dependenkuat.Dari hasil perhitungan rxy di

atas, untuk mengetahui kontribusi variabel independen terhadap variabel

dependen atau koefisien determinasi (𝑟2) dengan cara mengkuadratkan

hasil dari rxy, sehingga besarnya koefisien determinasinya = 0,25.

Hal ini juga dapat dilihat dari besarnya siswa yang memiliki

percaya diri yang tinggi dengan persentase sebesar 96% dengan rata-rata

nilai hasil belajar 82,7, sedangkan siswa yang memiliki rasa percaya diri

sedang dengan persentase sebanyak 4% dengan rata-rata nilai 75. Hal ini

berarti semakin tinggi rasa percaya diri dibarengi dengan semakin tinggi

hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-

Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017.

D. Hasil Analisis Data

Berdasarkan hasil uji f yang dilakukan dengan bantuan program

SPSSversi 16.0 forwindows diperoleh nilai f hitung sebesar 7,667 dengan

tingkat signifikat sebesar 0,011. Karena f hitung lebih besar dari pada f tabel

7,667> 4,26 dan nilai signifikan lebih kecil dari 0,05(0,011<0,05) seperti

yang terdapat di dalam kaidah penarikan kesimpulan bahwa terdapat

pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017.

Hal ini terlihat dari besarnya nilai rata-rata hasil belajar siswa yang memiliki

rasa percaya diri yang tinggi sebesar 82,7, sedangkan nilai hasil belajar siswa

Page 77: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

59

yang memiliki percaya diri yang sedang dengan nilai arat-rata hasil

belajarnya sebesar 75. Selain itu juga besarnya kontribusi percaya diri

terhadap hasil belajar siswa sebesar 25% dengan persentasi untuk siswa yang

memiliki percaya diri yang tinggi sebesar 96% dan siswa yang memiliki

percaya diri sedang 4%. Hal ni terbukti bahwa semakin tinggi rasa percaya

diri dibarengi dengan semakin tinggi hasil belajar siswa pada mata pelajaran

ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017.

Yang berarti Ha diterima.

Page 78: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

60

BAB V

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Lokasi dan Hasil

1. Sejarah Singkat MA Al-Mujahidin

Madrasah Aliyah Al-Mujahidin merupakan sebuah yayasan yang

bernaung di Departemen Agama RI yang terletak di Dusun Kusuma

Tempos Desa Banyu Urip Kecamatan Gerung Lombok Barat Provinsi

Nusa Tenggara Barat. Yang merupakan salah satu dari sekian banyak

lembaga pendidikan yang ada di wilayah Desa Tempos.

Pondok pesantren Al-Mujahidin secara resmi berdiri pada tahun

1987. Berdirinya Pondok Pesantren Al-Mujahidin Tempos di bawah

pimpinan bapak H.A.Marsini,S.Pd, MM. lahir di Kusuma Tempos Desa

Banyu Urip Kecamatan Gerung.85

2. Letak Geografis MA Al-Mujahidin

Adapun letak MA Al-Mujahidin tersebut memiliki batas-batas

sebagai berikut:86

a. Sebelah utara :Berbatasan dengan Desa Gerung Selatan

b. Sebelah selatan :Lahan tanah persawahan

c. Sebelah timur :Pasar dan perumahan penduduk

d. Sebelah barat :Perumahan penduduk

Dari letak geografis tersebut, dapat dikatakan bahwa Madrasah

Aliyah Al-Mujahidin memiliki lokasi yang strategis sebagai sebuah

85Dokumentasi, Sejarah Singkat Berdirinya MA Al-Mujahidin, Tanggal 26 April 2017. 86Dokumentasi, Letak Geografis MA Al- Mujahidin, Tanggal 26 April 2017.

60

Page 79: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

61

lembaga pendidikan, dimana lokasinya dekat dengan pusat perekonomian

sehingga memungkinkan untuk mengembangkan lembaga pendidikan

tanpa harus berhadapan dengan permasalahan transportasi, informasi, dan

teknologi.

Adapaun Visi dan Misi MA Al-Mujahidin adalah sebagai berikut:87

a. Visi

Menjadi Pondok Pesantren yang kuat dalam aqidah, tepat dalam

beribadah, berakhlakul kharimah, berilmu yang berwawasan, serta

berketerampilan.

b. Misi

1). Menanamkan aqidah islamiyah dan melaksanakan ibadah

berdasarkan Al-Qur’an dan As-Sunnah

2). Mewujudkan keteladanan Rasululla SAW

3). Memiliki ruhul jihad

4). Mewujudkan tercapainya prestasi yang tinggi

5). Mengembangkan keterampilan tepat guna

c. Tujuan

Menghasilkan lulusan yang mampu berakhlakul kharimah, berilmu,

serta mampu bersaing di masyarakat dalam rangka melanjutkan

pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi

3. Keadaan Sarana dan Prasarana

Sarana dan prasarana adalah salah satu faktor yang penting untuk

menunjang kegiatan proses belajar mengajar. Keadaan sarana dan

87Dokumentasi, Visi dan Misi MA Al-Mujahidin, Tanggal 26 April 2017.

Page 80: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

62

prasarana MA Al-Mujahidin bisa dikatakan cukup memadai.Sarana dan

prasarana tersebut sebagai berikut.

Tabel 5.1 Sarana dan Prasarana MA Al-Mujahidin88

No Sarana dan prasarana Jumlah Kondisi 1. Ruang Kelas 7 lokal Baik 2. Ruang Kepala Madrasah 1 lokal Baik 3. Ruang Guru 1 lokal Baik 4. Ruang Tata Usaha 1 lokal Baik 5. Laboratorium IPA (Sains) 1 lokal Baik 6. Laboratorium Komputer 7. Laboratorium Bahasa 8. Laboratorium PAI 9. Ruang Perpustakaan 1 lokal Baik 10. Ruang UKS 1 lokal Baik 11. Ruang Keterampilan 1 lokal Baik 12. Ruang Kesenian 1 lokal Baik 13. Toilet Guru 1 lokal Baik 14. Toilet Siswa 4 lokal Baik

15. Ruang Bimbingan Konseling (BK) 1 lokal Baik

16. Gedung Serba Guna (Aula) 1 lokal Baik 17. Ruang OSIS 1 lokal Baik 18. Ruang pramuka 1 lokal Baik 19. Masjid/Mushola 1 lokal Baik 20. Gedung/ruang olahraga 1 lokal Baik 21. Rumah dinas guru 22. Pos Satpam 23. Kantin 1 Baik 24. Pos Satpam 1 Baik 25. Kursi guru diruang kelas 1 Baik 25. Meja guru diruang kelas 1 Baik

88Dokumentasi, Keadaan Saran dan Prasarana, MA Al-Mujahidi, Tanggal 26 April 2017.

Page 81: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

63

25. Meja siswa 1 Baik 25. Kursi siswa 1 Baik

4. Keadan Guru MA Al-Mujahidin

Guru adalah salah satu penunjang yang sangat penting dalam

kegiatan proses belajar mengajar, guru berkewajiban menyampaikan

materi pelajaran, menyajikan informasi,dan menjelaskan materi pelajaran,

membimbing siswa dan mengarahkan sesuai dengan recana proses

pembelajaran yang telah dibuat atau direncanakan.

Adapun jumlah guru MA Al-Mujahidin pada Tahun Pelajaran

2016/2017 berjumlah 28 orang, dengan rata-rata semua guru tersebut

sudah sarjana (S1).Berikut data guru yang ada di MA Al-Mujahidin.

Tabel 5.2 Nama-namaGuru MA Al-Mujahidin89

No NAMA L/P Jabatan ProgramStudy yang

diajarkan 1 H. M. Syarfi Iqbal, Lc L Kepala sekolah Mulok 2 Zulhadi, S.Pd L Waka kurikulum Ekonomi 3 H. Yunus, S.PdI L Waka Humas Bahasa Arab 4 Muhamad Yusuf, S.PdI L Guru Al-Qur’an Hadist 5 Isman Firdausy, S.Pd L Guru Geografi 6 Husdiyana, S.Pd P Guru Seni Budaya 7 Ahmad, S.Pd L Guru TIK 8 Muzakar Ahmad, S.Pd L Guru Penjaskes 9 Siti Fatimah, S.PdI P Tata Usaha Sejarah 10 H. Ahmad Helmi, S.Ag L Guru Akidah Akhlak 11 Endang Kartika Candra,

S.Pd P Guru Biologi

12 Suryani, S.Pd P Guru Geografi 13 Supriadi, S.Pd L Guru Pkn 14 Muhamad Haezan, S.SosI L Guru sosiologi 15 Kariawan, S.Pd L Guru Bahasa Inggris

89Dokumentasi, Kedaan Guru MA Al-Mujahidin. Tanggal 26 April 2017.

Page 82: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

64

16 Ika Irmayana, S.Pd P Guru Biologi 17 Mawardi, S.Pd L Waka sarana

prasarana Bahasa Indonesia

18 M. Muna'am Zaenullah S.Pd L Guru

Fikih

19 Nur Isnaini, S.Pd.I P Guru Seni Budaya dan Keterampilan

20 Kudsiyah, S.Pd.I P Guru Sejarah Kebudayaan Islam

21 Kamarudin, S.Pd L Guru Fisika 22 Ziaratun Munawarah, S.Pd P Guru MTK 23 Syukurman, S.Pd L Guru Biologi 24 Dwi Maryanto, S.Pd P Guru Kimia 25 Nurul Aini P Guru Seni Budaya 26 Sukini,S.Pd.I P Guru Fikih 27 Ida Yuliani, S.Pd P Guru Fiqih 28 Majeni Rahmawati, S.Pd P Guru MTK

5. Keadaan Siswa

Dalam proses belajar mengajar, siswa menduduki peran yang

sangat penting karena dalam hal ini siswa menjadi tolok ukur berhasil

tidaknya proses belajar mengajar. Keberadaan serta peran aktif siswa

diperlukan dalam proses belajar berlangsung. Adapun jumlah siswa MA

Al-Mujahidin Tahun pelajaran 2016/2017 adalah sebagai berikut:

Tabel 5.3 Keadaan Siswa MA Al-Mujahidin90

NO Kelas Laki-laki Wanita Jumlah 1 X 13 12 25 2 XI IPA 10 11 21 3 XI IPS 7 17 24 4 XII IPA 9 13 23 5 XII IPS A 8 9 17 6 XII IPS B 10 7 17 JUMLAH 57 69 127

90Dokumentasi, SiswaMA Al-Mujahidin. Tanggal 26 April 2017.

Page 83: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

65

6. Struktur Organisasi MA Al-Mujahidin

Dalam suatu lembaga pendidikan diperlukan adanya organisasi

yang baik dan teratur dalam rangka membantu kelancaran proses belajar

mengajar.

B. Pengujian Hipotesis

Hipotesis yang diajukanPada penelitian ini, adapun hipotesis itu adalah

hipotesis alternatif (Ha) yang berbunyi Semakin tinggi rasa percaya diri

dibarengi dengan semakin tinggihasil belajar siswa pada mata pelajaran

ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran 2016/2017.

Dan hipotesis nol (H0) berbunyi Semakin rendah rasa percaya diri dibarengi

dengan semakin rendah hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi

kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran2016/2017.

Berdasarkan hasil perhitungan dan analisis data dengan menggunakan

bantuan program SPSS versi 16.0 for windows diperoleh hasil perhitungan f

hitung lebih besar dari f tabel (7,667> 4,26) dan nilai signifikan sebesar

0,011 yang berarti lebih kecil dari 0,05. Hal ini berarti terdapat pengaruh rasa

percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di

kelas X MA Al-Mujahidin Tempos Tahun Ajaran2016/2017. Dimana siswa

yang memiliki rasa percaya diri yang tinggi sebanyak 24 orang dengan nilai

rata-rata sebesar 82,7. Sedangkan siswa yang memiliki rasa percaya diri yang

sedang hanya 1 orang siswa saja dengan nilai sebesar 75.Merujuk pada

kaidah penarikan kesimpulan yang menyatakan bahwa jika semakin tinggi

Page 84: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

66

rasa percaya diri dibarengi dengan semakin tinggi hasil belajarnyamaka

terima Ha dan tolak H0.

Dari hasil perhitungan diperoleh bahwa siswa yang memiliki rasa

percaya diri yang tinggi sebanyak 24 siswa dengan nila rata-rata sebesar 82,7

dan siswa yang memiliki rasa percaya diri yang sedang sebanyak 1 orang

dengan nilai sebesar 75. Dengan demikian hipotesis Hayang berbunyi

“semakin tinggi rasa percaya diri dibarengi dengan semakin tinggi hasil

belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin

Tempos Tahun Ajaran 2016/2017” diterima. Dan hipotesis H0 yang

berbunyi“semakin rendah rasa percaya diri dibarengi dengan semakin rendah

hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin

Tempos Tahun Ajaran 2016/2017” ditolak.

C. Pembahasan

Dalam proses analisis data pada penelitian ini peneliti mencari uji

normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis menggunakan rumus regresi

linier sederhana. Selain itu juga analisis data dilakukan dengan mencari nilai

mean median dan modus. Adapun cara pengumpulan data pada penelitian ini

menggunakan angket untuk variabel percaya diri, wawancara sebagai data

pendukung, dokumentasi untuk hasil belajar.

Rasa percaya diri sangat penting bagi siswa, karena dengan percaya

diri yang tinggi memiliki sifat mandiri, bersemangat, yakin akan potensi yang

dimiliki, bersikap tenang dan tidak mudah gugup dan mampu bangkit dari

kegagalan. Dengan demikian percaya diri yang tinggi mampu menunjukkan

Page 85: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

67

tindakan positif terhadap berbagai kondisi yang mempengaruhi kegiatan

belajar maupun hasil belajar. Sebaliknya rasa percaya diri yang rendah

menimbulkan kecendrungan negatif, baik tindakan yang dilakukan sengaja

maupun tidak sengaja yang dapat merugikan dan menghambat tujuan belajar

peserta didik secara keseluruhan.

Adapun cara untuk menumbuhkan rasa percaya diri adalah evaluasi

diri secara obyektif, belajar menilai diri sendiri secara obyektif, beri

penghargaan yang jujur terhadap diri sendiri sadari dan hargailah sekecil apun

keberhasilan dan potensi yang dimiliki, positif tingking memerangi setiap

asumsi atau persepsi negatif yang muncul dalam pikiran, belajar dari

pengalaman dan membangun pendirian yang kuat.91

Berdasarkan jawaban tentang percaya diri dengan membagikan angket

pada siswa kelas X di MA Al-Mujahadin Tempos, diketahui bahwa banyak

siswa maupun siswi yang memiliki tingkat rasa percaya diri yang tinggi yang

ditandai dengan tidak mudah gugup saat memberikan pendapat, tidak malu

untuk bertanya, dan pada saat guru memerintahkan untuk maju mengerjakan

soal di depan kelas siswa juga tidak merasa ragu untuk maju di depan kelas.

Selain dengan membagikan instrumen angket kepada siswa peneliti

juga melakukan wawancara bersama sebagian siswa dan guru mata pelajaran

terkait percaya diri siswa ketika mengikuti proses mata pelajaran ekonomi .

adapun hasil wawancaranya adalah guru akui banyak siswa yang memiliki

rasa percaya diri yang tinggi yang ditandai dengan tidak mudah gugup saat

91Enung Fatimah, Psikologi Perkembangan, h. 150

Page 86: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

68

berbicara, tidak malu-malu untuk bertanya pada teman ataupun guru mata

pelajaran sendiri, saat melakukan diskusi kelompok siswa tidak merasa gugup

saat memberikan pendapat ataupun memberikan sanggahan. Hal ini

membuktikan banyak siswa yang memiliki rasa percaya diri yang tinggi ,

yang dalam hal ini dapat meningkat hasil belajar siswa.

Selain wawancara guru, peneliti juga melakukan wawancara dengan

siswa, dari hasil wawancara yang dilakukan dengan siswa peneliti dapat

menarik kesimpulan bahwa tidak dapat dipungkiri masih ada siswa yang

merasa gugup saat memberikan pendapat, malu bertanya kepada teman

ataupun gurunya, kurang memotivasi diri, tapi ini semua tidak semua siswa

memiliki sifat kurang percaya diri, sebagian besar memiliki sifat percaya diri

yang tinggi yang terlihat dari sekor angket percaya diri yang tinggi sebanyak

96% atau sebanyak 24 siswa dari 25 orang siswa, sedangkan yang memiliki

percaya diri yang sedang hanya sebanyak 4 % atau sebanyak 1 orang siswa.

Hasil belajar menjadi tolok ukur dalam menentukan tingkat

keberhasilan peserta didik dalam proses belajar. Hasil belajar terjadi karena

adanya perubahan tingkah laku pada seseorang karena belajar, misalnya dari

tidak tau menjadi tau.Dalam hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai rata-

rata hasil belajar siswa yang memiliki percaya diri yang tinggi sebesar 82,7

dan hasil rata-rata siswa yang memilki percaya diri yang sedang dengan

perolehan hasil belajar sebesar 75.

Hasil tersebut menandakan bahwa siswa yang memiliki percaya diri

yang tinggi lebih baik hasil belajarnya dibanding dengan siswa yang memiliki

Page 87: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

69

rasa percaya diri yang sedang. Dengan demikian hipotesis Hayang berbunyi

“semakin tinggi rasa percaya diri dibarengi dengan semakin tinggi hasil

belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin

Tempos Tahun Ajaran 2016/2017” diterima.

Untuk mengetahui besarnya kontribusi variabel independen terhadap

variabel dependen atau koefisien determinasinya (r2) dengan cara

mengkuadratkan hasil dari rxysehingga diperoleh besarnya koefisien

determinasinya sebesar 0,25%. Hal ini berarti bahwa besarnya pengaruh atau

kontribusi variabel independen (rasa percaya diri) terhadap variabel dependen

(hasil belajar siswa) adalah 25% dan sisanya yakni sebesar 75% dipengaruhi

oleh faktor lain.

Adapun untuk hasil perhitungan regresi linear sederhana diperoleh

persamaan Y= 41,875 + 0, 494 X. Tanda (+) menyatakan arah positif.

Dapatdiprediksi setiap kenaikan 1 satuan poin percaya diri, maka hasil belajar

akan meningkat sebesar 0,494poin. Sebaliknya, jika percaya diri turun

sebesar 1 poin, maka hasil belajar akan mengalami penurunan sebesar 0,494

poin.

Berdasarkan hasil uji regresi terbukti bahwa percaya diri berpengaruh

secara signifikan terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi.

Hal ini terlihat dari persentase skor option dari indikator percaya diri yang

dipilih oleh siswa kelas X. Siswa kelas X selalu berprasangka baik terhadap

diri sendiri dilihat dari skor angket yang memilih sangat setuju sebesar 56%

dan setuju sebesar 44%. Sebagian besar siswa kelas X bisa mengerjakan ujian

Page 88: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

70

dengan nilai yang bagus dengan yang memilih optionsetuju sebesar 88%.

Sebagian besar siswa kelas X memiliki cita-cita di masa depan yang ingin

dicapai dilihat dari skor angket yang memilih sangat setuju 92% dan sebesar

4%. Selanjutnya sebagian besar siswa kelas X selalu berusaha dalam

mengerjakan tugas-tugasa yang diberikan oleh guru dilihat dari skor angket

yang memilih sangat setuju sebesar 48% dan setuju sebesar 52%.

Sebagian besar siswa kelas X selalu yakin semua pelajaran penting

untuk dipelajari hal ini dapat dilihat dari dengan yang memilih option sangat

setuju sebesar 68% dan setuju sebesar 32%. Selanjutnya selalu yakin akan

mencapai cita-cita yang diinginkan meskipun banyak pelajaran yang tidak

sesuai dengan cita-cita dilihat dari skor angket yang memilih sangat setuju

40% dan yang memilih setuju sebesar 60%. Siswa kelas X selalu belajar

dengan giat walaupun nilai ujian rendah dilihat dari skor angket yang memilih

sangat setuju sebesar 44% dan yang memilih setuju sebesar 52%. Siswa kelas

X selalu mengerjakan tugas sendiri walaupun sulit dilihat dari skor angket

yang memilih sangat setuju sebesar 28% dan yang memilih setuju sebesar

64%. Siswa kelas X selalu dapat mengendalikan kecemasan ketika disuruh

berbicara di depan kelas dilihat dari skor angket yang memilih setuju sebesar

60% dan yang memilih kurang setuju sebesar 36%. Sedangkan siswa kelas X

yang memilih skor angket kurang percaya diri ketika mengeluarkan pendapat

dilihat darai skor angket tidak setuju 56% dan kurang setuju sebesar 36%.

Siswa kelas X yang memilih option saya serahkan hidup saya pada nasip

dilihat dari skor angket yang meilih tidak setuju sebesar 60% dan untuk yang

Page 89: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

71

kurang setuju sebesar 32%.Selanjutnya untuk siswa yang memiliki rasa

percaya diri sedang diperoleh nilai rata-rata hasil belajarnya sebesar 75.

Berdasarkan hasil perhitungan dengan menggunakan bantuan program

SPSS versi 16.0 dapat dibuktikan bahwa terdapat kontribusi percaya diri

terhadap hasil belajar siswa yaitu sebesar 25% dan sisanya di pengaruhi oleh

faktor lain. Semakin tinggi rasa percaya diri siswa dibarengi dengan semakin

tinggi hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X, dan

sebaliknya semakin rendah rasa percaya diri dibarengi dengan semakin

rendah hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X. Karena

dengan siswa memiliki percaya diri yang tinggi dapat meningkatkan hasil

belajar yang maksimal. Siswa yang memiliki percaya diri yang tinggi akan

selalu menggunakan pada hal-hal yang positif tidak akan mudah menyerah

dalam mengerjakan tugas sesulit apapun, akan selalu memiliki pola pikir yang

positif, tidak mudah putus asa, akan selalu berpikiran positif terhadap dirinya

ataupun orang lain, berusaha dalam mengerjakan tugas sesulit apapun, akan

selalu memberikan hasil yang memuaskan untuk dirinya.

Dalam hal ini dapat dikatakan bahwa untuk mencapai tingkat percaya

diri yang tinggi perlu ada dukungan dari dalam diri dan selain itu juga

dorongan serta bimbingan dari guru. Dengan memiliki rasa percaya diri siswa

akan selalu memiliki keberanian dalam mengerjakan tugas ketika maju di

depan kelas tidak akan ragu-ragu untuk menunjukkan keberaniannya untuk

tampil didepan kelas untuk mengerjakan tugas yang diperintah oleh guru, akan

selalu berani dalam memberikan tanggapan ketika diskusi.

Page 90: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

72

Berdasarkan uraian tersebut, maka jelaslah percaya diri sangat erat

kaitannya dengan hasil belajar siswa. Ini berarti semakin tinggi percaya diri

siswa maka hasil belajarnya akan semakin meningkat. Karena dengan

memiliki percaya diri yang tinggi siswaakan melakukan segala hal tanpa harus

merasa ragu-ragu dalam mengerjakannya, akan selalu memiliki sifat yang

positif tidak mudah menyerah maupun putus asa. Oleh karena itu, maka dari

hasil penelitian tentang pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa

pada mata Pelajaran ekonomi kelas X di MA Al-Mujahidin Tempos Tahun

Ajaran 2016/2017, ini sudah terbukti ada pengaruhnya.

Page 91: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

73

BAB VI

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan analisis data dan pembahasan penelitian yang telah

peneliti lakukan di MA Al-Mujahidin Tempos, dapat ditarik kesimpulan

bahwa semakin tinggi rasa percaya diri dibarengi dengan semakin tinggihasil

belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi Kelas X di MA Al-Mujahidin

Tempos Tahun Ajaran 2016/2017. Hal ini dapat dilihat dari siswa yang

memiliki rasa percaya diri yang tinggi lebih berprasangka baik terhadap

dirinya sendiri, yakin dapat mengerjakan ujian dengan nilai yang bagus,

memiliki cita-cita, belajar dengan giat meski nilainya rendah, dapat berbicara

didepan kelas, dan dapat mengendalikan kecemasan. Sedangkan siswa yang

memiliki percaya diri yang sedang kurang percaya diri ketika mengeluarkan

pendapat, mudah putus asa, pasrah, malu dan kurang berani tampil di depan

kelas.

B. Saran

Dari hasil penelitian yang dilakukan di MA Al-Mujahidin Tempos,

maka peneliti dapat memberikan saran kepada berbagai pihak yang

bersangkutan, yaitu:

1. Guru, tetap memberikan konseling lebih sering agar dapat memiliki rasa

percaya diri yang tinggi.

73

Page 92: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

74

2. Orang tua, agar selalu memberikan semangat dan dorongan kepada

anaknya untuk dapat menumbuhkan rasa percaya diri yang nantinya dapat

meningkatkan hasil belajar.

3. Siswa, memberikan peningkatan percaya diri saat siswa berada di dalam

kelas ketika sedang mengikuti proses pembelajaran berlangsung.

4. Peneliti selanjutnya, dengan adanya hasil penelitian ini diharapkan bisa

menyempurnakan atau menjadi pertimbangan dikarenakan hasil dari

penelitian ini masih banyak kekurangannya. Maka penulis menyarankan

kepada peneliti selanjutnyadengan tema yang sama agar mengambil

sampel yang berbeda agar lebih bervariatif dan inovatif.

Page 93: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

75

DAFTAR PUSTAKA

Alex Sobur. Psikologi Umum. Bandung: Pustaka Setia, 2016. Beni Iswadi.Pengaruh Peningkatan Kepercayaan Diri terhadap Hasil

Belajar Siswa Pada Mata Praktek Tun Up Motor Bensin di SMK Muhamdiyah Prambanan Tahun Ajaran 2010/2011. (Skripsi Universitas Negeri Yogyakarta, 2011) dalam https://www.google.com/ search?diakses tanggal 21 februari 2017 pukul 10.24 WITA.

Enung Fatimah. Psikologi Perkembangan (Perkembangan Peserta

Didik).Bandung: Pustaka Setia, 2006. Etta Mamang Sangadji dan Sopiah. Metodologi Penelitian Pendekatan

Praktis dalam Penelitian. Yogyakarta: Andi Ovset, 2010. HendriatiAgustiani.Psikologi Perkembangan (Pendekatan Ekologi Kaitannya

dengan Konsep Diri dan Penyesuaian Diri Pada Remaja). Bandung: Rineka Aditama, 2006.

J.P.Chaplin. Kamus Lengkap Psikologi. Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2006.

Mahmud. Psikologi Pendidikan. Bandung : Pustaka Setia, 2012. Moh Nazir. Metode Penelitian, Bogor: Ghalia Indonesia, 2005. Mohamad Mustari.Nilai Karakter Refleksi untuk Pendidikan Karakter.

Yogyakarta: Laks Bang, 2011. Muhammad Nurman. Evaluasi Pendidikan. Mataram: Institut Agama Islam

Negeri , 2015. Muhibbin Syah. Psikologi Belajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2010. Mustofa Rifki.Pengaruh Rasa Percaya Diri terhadap Prestasi Belajar Siswa

di SMA Islam Almaarif Singosari Malang.(Skripsi, Universitas Islam Negeri (UIN) Malang) dalam etheses.uin-malang.ac.id/4134/1/03160015.pdf diakses tanggal 21 februari 2017 pukul 10.45 WITA

Nana Sudjana.Dasar-dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru

Algensindo, 2011. Nana Syaodih Sukamdinata.Landasan Psikologi Proses Pendidikan.

Bandung: Remaja Rosda Karya, 2011.

Page 94: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran

76

Nurul Zuriah. Metode Penelitian Sosial dan Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara, 2009.

Oemar Hamalik. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara, 2011. Purwanto.Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2011. Saifuddin Azwar. Penyusunan Skala Psikologi. Yogyakarta: pustaka

Pelajar.2008

Slameto.Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta, 2013.

S. Margono.Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta , 2009. Sugiono.Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif ,dan R & D. Bandung:

Alvabeta, 2011. .Statistika untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta, 2013.

Syofiyan Siregar, StatistikParamentrikuntukPenelitian Kuantitatif. Jakarta:

Bumi Aksara, 2014. Suharsimi Arikunto. Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik.Jakarta:

Rineka Cipta, 2010.

. Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta, 2016.

Page 95: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
Page 96: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
Page 97: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
Page 98: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
Page 99: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
Page 100: PENGARUH RASA PERCAYA DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR …etheses.uinmataram.ac.id/114/1/Irawati151136019.pdfi pengaruh rasa percaya diri terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran