181
i PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI MATERI MENGHINDARI MINUMAN KERAS, JUDI DAN PERTENGKARAN DENGAN METODE NUMBERED HEAD TOGETHER PADA SISWA KELAS VIII B SMP N 07 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2019/2020 SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Melengkapi Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Oleh: NUR AOFA SIDIK 23010150319 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLA FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SALATIGA 2019

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

  • Upload
    others

  • View
    138

  • Download
    17

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

i

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA

ISLAM DAN BUDI PEKERTI MATERI MENGHINDARI

MINUMAN KERAS, JUDI DAN PERTENGKARAN DENGAN

METODE NUMBERED HEAD TOGETHER PADA SISWA

KELAS VIII B SMP N 07 SALATIGA

TAHUN PELAJARAN 2019/2020

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Melengkapi Syarat

Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh:

NUR AOFA SIDIK

23010150319

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLA

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SALATIGA

2019

Page 2: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

ii

Page 3: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

iii

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA

ISLAM DAN BUDI PEKERTI MATERI MENGHINDARI

MINUMAN KERAS, JUDI DAN PERTENGKARAN DENGAN

METODE NUMBERED HEAD TOGETHER PADA SISWA

KELAS VIII B SMP N 07 SALATIGA

TAHUN PELAJARAN 2019/2020

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Kewajiban dan Melengkapi Syarat

Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan

Oleh:

NUR AOFA SIDIK

23010150147

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SALATIGA

2019

Page 4: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

iv

Page 5: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

v

Page 6: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

vi

Page 7: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

vii

MOTTO

خيرالناسأنفعهمللناس

“Sebaik-baik manusia diantaramu adalah yang paling banyak manfaatnya bagi

orang lain”. (HR. Bukhari dan Muslim)

Page 8: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

viii

PERSEMBAHAN

Skripsi ini penulis persembahkan kepada pihak-pihak yang penulis anggap

mempunyai peran penting dalam hidupku

1. Pengasuh PPTI Al FALAH, Ibu Hj. Latifah Zoemri yang penulis nantikan

nasihat, berkah dan do’anya.

2. Untuk kedua orang tuaku selalu memberikan dukungan kepadaku, baik

secara material maupun dalam bentuk do'a. Terimakasih karena tidak

pernah berhenti untuk berkorban demi kebahagiaan dan kesuksesan

putranya.

3. Untuk seseorang yang selalu rela mendampingiku, selalu memberi

motivasi serta yang sama-sama berjuang dari awal sampai selesai skripsi,

terimakasih mbak Rinda Wahyuni.

4. Teman-teman seperjuangan Mahasiswa PPTI Al-Falah Angkatan 2015.

5. Saudara-saudara dan sahabat-sahabat khususnya PAI 2015 semua yang

telah membantu memberikan dukungan dalam penyelesaian skripsi ini.

6. Semua pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu yang telah

membantu dalam penulisan skripsi ini.

Semoga amal mereka diterima sebagai amal ibadah oleh Allah SWT serta

mendapatkan balasan yang berlipat ganda amin. Penulis sadar bahwa dalam

penulis ini masih banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnaan. Oleh karena

itu, dengan kerendahan hati penulis mohon kritik dan saran yang sifatnya

membangun demi kesempurnaan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat

Page 9: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

ix

Page 10: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

x

KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan Puji dan syukur senantiasa kami panjatkan ke hadirat illahi

Robbi atas rahmat dan petunjuk-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan

penulisan Skripsi Penelitian Tindakan Kelas dengan judul “PENINGKATAN

HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI

MATERI MENGHINDARI MINUMAN KERAS, JUDI DAN

PERTENGKARAN DENGAN METODE NUMBERED HEAD TOGETHER

PADA SISWA KELAS VIII B SMP N 7 SALATIGA TAHUN PELAJARAN

2019/2020”

sesuai dengan rencana atau jadwal yang telah ditetapkan. Skripsi ini disusun untuk

memenuhi persyaratan guna memperoleh gelar kesarjanaan SI jurusan Pendidikan

Agama Islam.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa tanpa bantuan dari berbagai pihak, tidak

akan mungkin penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi penelitian tindakan

kelas ini dengan lancar. Oleh karena itu pada kesempatan ini penulis ingin

mengucapkan terima kasih kepada :

1. Bapak Prof. Dr. Zakiyuddin, M.Ag., selaku Rektor IAIN Salatiga

2. Bapak Prof. Dr. Mansur, M.Ag., selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu

Keguruan IAIN Salatiga

3. Ibu Dra. Siti Asdiqoh, M.Si, selaku Kepala Program Studi Pendidikan

Agama Islam IAIN Salatiga

4. Ibu Dra. Urifatun Anis, M. Pd.I selaku Dosen Pembimbing yang telah

memberikan bantuan dan bimbingan dengan penuh kesabaran sehingga

skripsi ini dapat terselesaikan.

5. Dosen Pembimbing Akademik, Ibu Qurrotu Ayun, M. Psi.

6. Kedua orang tuaku dan Keluarga besar yang telah memberikan do'a,

motivasi, serta dukungan moril dan material kepada penulis.

7. Pengasuh PPTI Al FALAH, Ibu Hj. Latifah Zoemri yang penulis nantikan

nasihat, berkah dan do’anya.

Page 11: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xi

Page 12: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xii

ABSTRAK

Sidik, Nur Aofa. 2019. Peningkatan Hasil Belajar Mata Pendidikan Agama Islam

dan Budi Pekeri Materi Menghindari Minuman Keras, Judi Dan

Pertengkaran dengan Metode Numbered Head Together Pada Siswa Kelas

VIII B SMP N 07 Salatiga Tahun Pelajaran 2019/2020.Skripsi. Program

Studi Pendidikan Agama Islam. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan.

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga. Pembimbing: Dra.Urifatun

Anis, M.Pd.I

Kata Kunci: Metode Pembelajaran, Numbered Head Together, Hasil Belajar

Siswa

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan metode

Numbered Head Together pada materi menghindari minuman keras, judi, dan

pertengkaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII B SMP Negeri 07

Salatiga tahun pelajaran 2019/2020. Subyek dalam penelitian ini adalah guru mata

pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dan siswa kelas VIII B SMP Negeri 07

Salatiga yang berjumlah 29 siswa terdiri dari 16 siswa laki-laki dan 13 siswa

perempuan.

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri

dari dua siklus yang setiap siklusnya terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan,

pelaksanaan/tindakan, pengamatan dan refleksi. Penelitian Tindakan Kelas (PTK)

ini menggunakan metode pengumpulan data yaitu tes tertulis, observasi, dan

dokumentasi. Tes Tertulis digunakan untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa

dalam penerapan metode numbered head together dalam mata pelajaran PAI

materi menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran. Lembar observasi

digunakan untuk mengetahui dan menilai aktivitas siswa dan guru pada saat KBM

berlangsung. Sedangkan dokumentasi digunakan sebagai bukti bahwa penelitian

ini memiliki data hasil belajar siswa dan foto-foto kegiatan dari hasil penelitian

yang telah dilakukan. Analisis data dilakukan dengan cara membandingkan

pencapaian hasil belajar siswa dengan ditandai adanya peningkatan kriteria

ketuntasan klasikal.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar PAI materi

menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered

head together (NHT) pada siswa kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga terdapat

peningkatan, hasil pra siklus menunjukan siswa yang tuntas sebanyak 10 siswa

atau 34% dengan rata-rata 67,51. Pada siklus I siswa yang tuntas sebanyak 21

siswa atau sebesar 72% dengan rata-rata 79,65. Sedangkan pada siklus II siswa

yang tuntas sebanyak 25 siswa atau sebesar 86% dengan rata-rata 84,65. Hal ini

membuktikan bahwa penerapan metode numbered head together (NHT) dalam

pembelajaran PAI dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII B SMP

Negeri 07 Salatiga Tahun Pelajaran 2019/2020.

Page 13: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xiii

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ............................................................................................ I

HALAMAN BERLOGO ........................................................................................ II

HALAMAN JUDUL .............................................................................................. III

PERSETUJUAN PEMBIMBING ......................................................................... IV

PENGESAHAN KELULUSAN ............................................................................. V

PERNYATAAN KEASLIAN DAN KESEDIAAN ............................................. VI

MOTTO................................................................................................................ VII

PERSEMBAHAN ............................................................................................... VIII

KATA PENGANTAR ............................................................................................ X

ABSTRAK ........................................................................................................... XII

DAFTAR ISI ....................................................................................................... XIII

DAFTAR TABEL ......................................................................................... XIV

DAFTAR DIAGRAM..................................................................................... XV

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... XVI

DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................XVII

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ................................................................................. 1

B. Rumusan Masalah .......................................................................................... 5

C. Tujuan Penelitian ............................................................................................ 5

Page 14: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xiv

D. Kegunaan Penelitian ....................................................................................... 5

E. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan ............................................ 6

F. Metode Penelitian ........................................................................................... 8

G. Sistematika Penulisan ................................................................................... 18

BAB II LANDASAN TEORI

A. Kajian Teori .................................................................................................. 20

1. Pengertian Belajar .................................................................................. 20

2. Hasil Belajar ........................................................................................... 21

a. Pengertian Hasil Belajar ................................................................... 21

b. Macam-macam Hasil Belajar ........................................................... 23

c. Prinsip-prinsip Hasil Belajar ............................................................ 23

d. Faktor-faktor yang memengaruhi Hasil Belajar ............................... 26

3. Pendidikan Agama Islam ........................................................................ 30

a. Pengertian Pendidikan Agama Islam ............................................... 30

b. Fungsi Pendidikan Agama Islam ..................................................... 31

c. Tujuan Pendidikan Agama Islam .................................................... 33

4. Materi Pertumbuhan Ilmu Pengetahuan pada Masa Abbasiyyah ........... 34

5. Metode Numbered Head Together ......................................................... 44

a. Pengertian Metode Numbered Head Together .............................. 44

b. Kelebihan dan Kekurangan Metode Numbered Head Together .... 45

Page 15: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xv

c. Langkah-langkah Metode Numbered Head Together .................... 47

B. Kajian Pustaka ............................................................................................. 49

BAB III PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Subyek Penelitian ......................................................................................... 53

1. Sejarah SMP Negeri 07 Salatiga ............................................................ 53

2. Profil Sekolah ......................................................................................... 54

3. Visi dan Misi Sekolah ............................................................................ 55

4. Daftar Nama Guru ................................................................................. 56

5. Keadaan Siswa ........................................................................................ 59

B. Obyek Penelitian .......................................................................................... 60

C. Deskripsi Pelaksanaan Penelitian ................................................................. 62

1. Deskripsi Pra siklus ................................................................................ 62

2. Deskripsi Pelaksanaan siklus I ............................................................... 64

3. Deskripsi Pelaksanaan siklus II .............................................................. 69

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian ............................................................................................ 73

1. Pra Siklus ................................................................................................ 73

2. Siklus I ................................................................................................... 76

3. Siklus II ................................................................................................. 83

B. Pembahasan .................................................................................................. 90

Page 16: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xvi

1. Hasil Penelitian Pra siklus ...................................................................... 91

2. Hasil Penelitian siklus I .......................................................................... 92

3. Hasil Observasi siklus I .......................................................................... 93

4. Hasil Penelitian siklus II ......................................................................... 94

5. Hasil Observasi siklus II ......................................................................... 99

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ................................................................................................. 101

B. Saran ........................................................................................................... 102

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR LAMPIRAN

Page 17: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xvii

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Daftar Nama Guru dan Mata Pelajaran SMP Negeri 07 Salatiga .......... 56

Tabel 3.2 Keadaan Siswa ....................................................................................... 59

Tabel 3.3 Siswa Kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga ......................................... 60

Tabel 3.4 Hasil Belajar Siswa Pra Siklus ............................................................... 62

Tabel 4.1 Hasil Belajar Siswa Pra Siklus ............................................................... 73

Tabel 4.2 Hasil Belajar Siswa Siklus I ................................................................... 76

Tabel 4.3 Hasil Pengamatan Guru Siklus I ............................................................ 78

Tabel 4.4 Hasil Pengamatan Siswa Siklus I ........................................................... 80

Tabel 4.5 Hasil Belajar Siswa Siklus II ................................................................. 85

Tabel 4.6 Hasil Pengamatan Guru Siklus II ........................................................... 86

Tabel 4.7 Hasil Pengamatan Siswa Siklus II ......................................................... 88

Tabel 4.8 Data Persentase Hasil Belajar Pra Siklus .............................................. 91

Tabel 4.9 Data Persentase Hasil Belajar Siklus I ................................................... 92

Tabel 4.10 Data Persentase Hasil Belajar Siklus II................................................ 94

Tabel 4.11 Hasil Belajar Siswa Per Siklus ............................................................ 96

Page 18: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xviii

DAFTAR DIAGRAM

Diagram 4.1 Rata-rata Siswa ................................................................................. 97

Diagram 4.2 Ketuntasan Siswa ............................................................................. 98

Page 19: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Skema Siklus Penelitian Tindakan Kelas (PTK)................................ 10

Page 20: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xx

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I: Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus I

Lampiran 2: Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Siklus II

Lampiran 3: Lembar Pengamatan Guru dan Siswa

Lampiran 4: Soal Evaluasi

Lampiran 5: Lembar Konsultasi

Lampiran 6: Surat Tugas Pembimbing Skripsi

Lampiran 7: Surat Ijin Penelitian

Lampiran 8: Surat Keterangan Telah Melakukan Penelitian

Lampiran 9: Daftar SKK

Lampiran 10: Daftar Riwayat Hidup

Lampiran 11: Dokumentasi Kegiatan

Page 21: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

xxi

Page 22: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan proses mendidik, membina,

mengendalikan, mengawasi, memengaruhi dan mentransmisikan ilmu

pengetahuan yang dilaksanakan oleh para pendidik dan anak didik untuk

membebaskan kebodohan, meningkatkan pengetahuan, dan membentuk

kepribadian yang lebih baik dan bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari

(Sudarto, 2018: 48 ). Pendidikan merupakan usaha untuk merubah sikap

dan tingkah laku individu agar sesuai dengan nilai-nilai moral melalui

ilmu pengetahuan agar nantinya dapat menjalani kehidupan yang lebih

baik. Pendidikan dengan mengedepankan nilai-nilai moral sering berkaitan

dengan pendidikan agama Islam.

Pendidikan agama Islam adalah suatu usaha bimbingan dan asuhan

terhadap anak didik agar nantinya setelah selesai dari pendidikan dapat

memahami,makna, maksud, serta pandangan hidupnya, sehingga dapat

mendatangkan keselamatan di dunia dan akhirat (Turno, 2010: 18).

Melalui pendidikan agama Islam peserta didik akan diarahkan ke dalam

pembentukan sikap dan tingkah laku yang sesuai dengan ajaran syariat

Islam. Sehingga dalam bertingkah laku dapat membedakan mana yang

baik dan mana yang buruk.

Pendidikan agama Islam merupakan mata pelajaran yang terdapat

di tingkat SD, SMP, SMA/SMK dimaksudkan agar siswa dapat

Page 23: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

2

mendapatkan pengetahuan dan pengajaran mengenai ajaran Islam, untuk

membentuk sikap dan tingkah laku siswa. Pendidikan agama Islam sebagai

mata pelajaran pokok selain sebagai penghantar siswa menguasai dan

mencapai tentang materi pelajaran keislaman, tetapi siswa juga dituntut

mampu mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam pendidikan, khususnya pendidikan agama Islam

pembelajaran yang baik yaitu dapat memberikan pengetahuan yang

bermakna dan menjadikan seseorang yang diajar menjadi lebih baik,

paham dan mengerti. Tidak hanya itu, tujuan pendidikan agama Islam

yaitu untuk meningkatkan kualitas hidup manusia, siswa menjadi muslim

yang memiliki pengetahuan luas, sikap dan tingkah laku sesuai dengan

ajaran syariat Islam, serta bermanfaat bagi sesama. Pembelajaran yang

baik dan menyenangkan akan mampu menarik minat perhatian siswa,

sehingga siswa akan muncul rasa keingin tahuan terhadap materi

pembelajaran yang akan berdampak pada meningkatnya hasil belajar

siswa. Dalam hal ini merupakan peran seorang pendidik, dimana seorang

pedidik harus mampu menciptakan pembelajaran yang baik dan

menyenangkan yang berdampak pada peningkatan hasil siswa, ini

merupakan bagian terpenting dari peran seorang pendidik.

Sebagai seorang pendidik tentu dalam sebuah pembelajaran akan

menciptakan suasana pembelajaran yang baik dan menyenangkan, dengan

menerapkan metode dan strategi yang telah disesuaikan dengan materi

pembelajaran. Hal ini akan menciptakan pembelajaran yang efektif dan

Page 24: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

3

efisien. Menerapkan metode dan strategi dalam pembelajaran dapat

menciptakan pembelajaran yang diminati oleh siswa yang menimbulkan

rasa keingin tahuan dari siswa meningkat, serta tujuan dari pembelajaran

akan tercapai, serta berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar dari

siswa. Oleh sebab itu, seorang pendidik harus mampu kreatif dalam

menerapkan berbagai macam metode dan strategi yang sesuai dengan

materi pembelajaran agar tujuan pembelajaran pun dapat tercapai.

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan peneliti proses

pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada materi

menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran di SMP N 07

Salatiga. Proses pembelajaran yang dilaksanakan di SMP tersebut sudah

dilaksanakan dengan baik, tetapi dalam penggunaan metode pembelajaran

masih konvensional dan belum bervariasi, hal ini membuat siswa

mengalami kejenuhan, misalnya penggunaan metode pembelajaran

ceramah membuat siswa jenuh dan pasif dalam pembelajaran. Sehingga

akan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Kesulitan yang dialami

siswa menjadikan hasil belajar siswa menjadi kurang memuaskan,

sehingga dalam pembelajaran harus diubah dalam menerapkan metode

pembelajaran yang menarik agar hasil belajar siswa meningkat.

Selama ini, hasil pembelajaran pendidikan Agama Islam di SMP N

07 Salatiga belum bisa tercapai secara maksimal seperti yang di harapkan.

Berdasarkan pengamatan dan wawancara dengan guru PAI, kelas VIII B

SMP Negeri 07 Salatiga dengan Bapak Muhammad Sintoro di SMPN 07

Page 25: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

4

Salatiga masih banyak siswa yang memperoleh nilai di bawah ketuntasan

belajar minimal (KBM) yaitu 75, dari 29 siswa, yang lulus KBM hanya 10

siswa atau dalam persen sebesar 34% dan yang tidak lulus ada 19 siswa

atau dalam persen sebesar 66% dengan rata-rata 67,51.

Berdasarkan dari hasil diskusi antara peneliti dengan guru

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP N 07 Salatiga ditemukan

problematika dalam proses pembelajaran bahwa metode yang diterapkan

perlu diadakan pembaharuan yang telah disesuaikan dengan materi

pembelajaran. Guru dapat menerapkan pembaharuan dalam metode

pembelajaran agar menciptakan pembelajaran lebih aktif dan

menyenangkan, serta efektif dan efisien, sehingga dapat memiliki daya

tarik siswa dalam proses pembelajaran dan menumbuhkan minat siswa

dalam proses pembelajaran.

Peneliti menawarkan solusi agar hasil belajar siswa meningkat,

yaitu dengan menerapkan metode Numbered Head Together dalam

pembelajaran materi menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran.

Peneliti memilih metode pembelajaran ini dalam penelitian, karena

Numbered Heads Together mempunyai keunggulan yaitu menjadikan

siswa lebih aktif dalam pembelajaran karena siswa akan saling

memberikan pendapat dan bertukar pendapat. Metode ini juga dapat

menambah rasa percaya diri siswa, karena dalam metode ini ada

pemanggilan nomor dalam menjawab hasil diskusi. Sehingga dalam diri

siswa timbul rasa percaya diri.

Page 26: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

5

Dengan mengunakan metode ini siswa tidak akan mengalami

kejenuhan dalam pembelajaran karena semuanya dituntut untuk aktif

dalam pembelajaran. Berdasarkan latar belakang tersebut maka peneliti

tertarik untuk melakukan penelitian tindakan kelas dengan judul :

“Peningkatan Hasil Belajar pendidikan agama Islam dan Budi Pekerti

Materi Menghindari Minuman Keras, Judi, Dan Pertengkaran Dengan

Metode Numbered Head Together Pada Siswa Kelas VIII B SMP N 07

Salatiga Tahun 2019/2020”.

B. Rumusan Masalah

Apakah penerapan metode Numbered Head Together dapat meningkatkan

hasil belajar pendidikan agama Islam dan Budi Pekerti materi menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran pada siswa kelas VIII B SMP N 07

Salatiga tahun pelajaran 2019/2020 ?

C. Tujuan Penelitian

Untuk meningkatkan hasil belajar pendidikan agama Islam dan Budi

Pekerti materi menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran melalui

penerapan metode Numbered Head Together pada siswa kelas VIII B SMP

N 07 Salatiga tahun pelajaran 2019/2020.

D. Kegunaan Penelitian

Penelitian ini dapat berguna dan bermanfaat baik secara teoritik dan

praktis.

1. Secara Teoritis

Secara teoritis, ada beberapa manfaat diantaranya:

Page 27: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

6

a. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah kajian dalam

bidang pendidikan, khususnya cara meningkatkan minat belajar

siswa dalam mata pelajaran pendidikan agama Islam

b. Sebagai bahan bacaan atau referensi semua pihak, khususnya bagi

mahasiswa Pendidikan agama Islam, fakultas tarbiyah dan ilmu

keguruan IAIN Salatiga.

2. Secara Praktis

a. Bagi siswa, dapat memberikan suasana pembelajaran efektif dan

menyenangkan sehingga dapat meningkatkan hasil belajar.

b. Bagi guru, sebagai bahan pertimbangan dan masukan untuk

meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan metode

Numbered Head Together pada pembelajaran Pendidikan Agama

Islam dan Budi Pekerti.

c. Bagi Sekolah, dapat dijadikan sebagai contoh bentuk peningkatan

hasil belajar siswa yang berbasis sekolah/madrasah dalam

meningkatkan hasil belajar Pendidikan Agama Islam dan Budi

Pekerti.

d. Bagi peneliti, dapat dijadikan sebagai bahan informasi dan

wawasan untuk melakukan penelitian selanjutnya.

E. Hipotesis Tindakan dan Indikator Keberhasilan

1. Hipotesis Tindakan

Hipotesis adalah alat yang mempunyai kekuatan dalam proses

inkuiri. Karena hipotesis dapat menghubungkan dari teori yang relevan

Page 28: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

7

dengn kenyataan yang ada atau fakta, atau dari kenyataan dengan teori

yang relevan. Hipotesis dikatakan sementara karena kebenaranya

masih perlu diuji atau dites kebenaranya dengan data yang asalnya dari

lapangan. Hipotesis juga penting peranannya karena dapat

menunjukkan dari si peneliti yang di refleksikan dalam hubungan

ubahan atau variabel dalam permasalahan penelitian (Sukardi, 2009:

41). Hipotesis dibuat sebelum peneliti terjun langsung ke lapangan

untuk mengumpulkan data-data yang akan diperlukan, ada dua alasan

yang mendasarinya, yaitu:

a. Hipotesis yang baik menunjukkan bahwa peneliti mempunyai ilmu

pengetahuan yang cukup dalam kaitannya dengan permasalahan.

b. Bahwa dengan hipotesis dapat memberikan arah dan petunjuk

tentang pengambilan data dan proses interpretasinya (Sukardi,

2003: 41).

Berdasarkan rumusan masalah hipotesis dalam masalah ini adalah

“Penerapan metode Numbered Head Together pada pendidikan

agama Islam dan budi pekerti materi menghindari minuman keras,

judi, dan pertengkaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa

kelas VIII B SMP N 07 Salatiga Tahun 2019/2020”.

2. Indikator Keberhasilan

Penerapan metode Numbered Head Together dapat dikatakan

efektif apabila indikator keberhasilan yang diharapkan telah tercapai.

Page 29: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

8

Adapun indikator keberhasilan yang dapat dituliskan peneliti sebagai

berikut:

a. Secara individu:

Adanya peningkatan hasi belajar PAI dan Budi Pekerti materi

menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran yang

mencapai KBM (Ketuntasan Belajar Minimal) ≥ 75.

b. Secara Klasial:

Ketuntasan siswa secara klasial dalam materi menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran mencapai presentasi nilai

85% siswa mencapai KBM (Daryanto, 2011: 191).

F. Metode Penelitian

1. Rancangan Penelitian

Dalam melakukan penelitian ini peneliti menggunakan penelitian

tindakan kelas. Penelitian tindakan kelas (PTK) merupakan penelitian

praktis yang dilakukan dengan mengkaji masalah-masalah yang

dihadapi guru di dalam kelas dan dilakukan tindakan untuk

menyelesaikan permasalahan tersebut. Hasil penelitian dapat segera

diaplikasikan oleh guru sendiri dalam rangka memperbaiki

permasalahan belajar mengajar yang dihadapi serta meningkatkan

profesionalitas guru dalam proses belajar mengajar (Sani, 2016: 5).

Penelitian tindakan kelas dapat bermanfaat bagi pendidik dan siswa

karena dalam penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar

siswa dengan menggunakan metode yang telah disesuaikan dengan

Page 30: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

9

materi yang ada. Bagi pendidik melalui penelitian ini dapat membantu

menemukan solusi permasalahan dalam pembelajaran dan menunjang

proses pembelajaran menjadi lebih efektif serta meningkatkan hasil

belajar siswa. Bagi siswa bermanfaat untuk memudahkan proses

pembelajaran sehingga mampu meningkatkan hasil belajar siswa.

Alasan peneliti memilih menggunakan penelitian tindakan kelas

karena melalui penelitian ini peneliti dapat secara langsung dalam

proses penelitian dan dapat secara langsung mengamati proses

pembelajaran dengan terjun langsung. Dalam penelitian ini peneliti

mengumpulkan data observasi kelas, wawancara guru dan siswa.

Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan objek yaitu kelas.

Penelitian tindakan kelas ini menggunakan beberapa tahap penelitian,

yaitu: perencanaan, pengamatan, pelaksanaan dan refleksi.

2. Subyek Penelitian

Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII B SMP N 07

Salatiga, berjumlah 29 siswa yang terdiri dari 16 siswa laki-laki dan 13

siswa perempuan. Disamping siswa sebagai subyek penelitian, guru

juga bisa sebagai subyek penelitian karena guru akan diteliti dalam

proses pembelajaran bagaimana guru tersebut mengajar dan akan

diperbaiki jika terdapat kekurangan dalam proses pembelajaran dari

guru tersebut.

Page 31: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

10

3. Lokasi dan waktu penelitian

Lokasi penelitian ini terletak di daerah kota Salatiga, tepatnya

bertempat di SMP N 07 Salatiga di Jl. Setiaki No. 15 Dukuh Sidomukti

Kota Salatiga provinsi Jawa Tengah Kode Pos 50722.

4. Langkah-Langkah Penelitian

Secara umum, terdapat empat langkah dalam melakukan PTK, yaitu

perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi.

Gambar 1.1 Model PTK

(Arikunto, 2006: 16)

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan empat langkah

penelitian yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi.

Perencanaan

SIKLUS I

Pengamatan

Refleksi Pelaksanaan

Refleksi

Perencanaan

Pengamatan

Pelaksanaan

?

SIKLUS II

Page 32: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

11

a. Perencanaan Tindakan

Dalam perencanaan PTK, terdapat tiga kegiatan dasar, yaitu

identifikasi masalah, merumuskan masalah, dan pemecahan

masalah (Suyadi, 2014: 50-51). Dalam tahap ini dilakukan untuk

memperbaiki, meningkatkan atau merubah perilaku dan sikap

siswa yang bersumber dari permasalahan. Rencana dibuat setelah

melakukan analisi permasalahan dan menemukan penyebab atau

akar masalah.

b. Pelaksanaan Tindakan

Action (tindakan), yaitu merupakan penerapan dari

perencanaan yang telah dibuat dengan tujuan memperbaiki dan

menyempurnakan model yang sedang dijalankan. Pada tahap

pelaksanaan tindakan kelas adalah tahap implemetasi dari semua

rencana yang telah dibuat (Wibawa, 2003: 28). Pada tahap ini

peneliti menggunakan metode Numbered Head Together. Dalam

tahap penelitian ini menggunakan tahap pembukaan, inti, penutup.

Selama proses tindakan peneliti berpedoman kepada rencana

perencanaan pembelajaran yang telah dibuat, metode pembelajaran

yang diterapkan, menggunakan variasi sumber belajar yang telah

disesuaikan dengan materi, sehingga pembelajaran sudah tersusun

dan tinggal pelaksanaannya saja.

Page 33: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

12

c. Pengamatan

Tahap ketiga dalam PTK adalah pengamatan (observing).

Supardi dalam buku panduan penelitian tindakan kelas menyatakan

bahwa observasi yang dimaksud pada tahap III adalah

pengumpulan data. Dengan kata lain, observasi adalah alat untuk

memotret seberapa jauh efek tindakan telah mencapai sasaran.

Pada langkah ini, peneliti harus menguraikan jenis data yang

dikumpulkan, cara mengumpulkan, dan alat atau instrumen

pengumpulan data (angket/ wawancara/ observasi, dan lain-lain

(Suyadi, 2014: 63). Pengamatan dilakukan secara bersamaan

dengan pelaksanaan tindakan. Data yang dikumpulkan pada tahap

ini berisi tentang pelaksanaan tindakan dan rencana yang sudah

dibuat, serta dampaknya terhadap proses dan hasil instruksional

yang dikumpulkan dengan alat bantu instrument pengamatan yang

dikembangkan oleh peneliti (Wibawa, 2003:28). Selama proses

pengamatan peneliti melakukan pengamatan mengenai, proses

tindakan, dampak tindakan, lingkungan belajar dan hambatan

dalam proses tindakan yang muncul. Di dalam kegiatan

pengamatan peneliti menggunakan lembar pengamatan. Lembar

pengamatan digunakan untuk mengetahui proses pembelajaran dan

digunakan untuk mengetahui hasil penelitian. Sehingga nantinya

lembar pengamatan bisa dijadikan sebagai lembar untuk

menceritakan keadaan yang sesungguhnya.

Page 34: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

13

d. Refleksi

Pada tahap refleksi merupakan tahap untuk memproses data

yang didapat saat melakukan observasi. Data yang didapat

kemudian ditafsirkan dan dicari explanasinya, dianalisis dan

disintesis. Proses refleksi ini memegang peranan penting dalam

keberhasilan PTK (Wibawa, 2003:29). Dalam tahap refleksi

peneliti mengumpulkan dan menganalisis data dari hasil penelitian

kelas yang telah dilakukan, yaitu dari lembar pengamatan, hasil

catatan lapangan maupun dari hasil wawancara yang telah

dilakukan dengan guru wali kelas yang bersangkutan. Setelah itu

peneliti bisa melakukan perencanaan tindakan yang lebih lanjut.

5. Pengumpulan Data

Pengumpulan data merupakan salah satu faktor yang penting dalam

penelitian. Dalam hal ini berkaitan dengan bagaimana cara

pengumpulan data dapat dilihat melalui:

a. Observasi

Observasi atau pengamatan merupakan suatu teknik atau

cara mengumpulkan data dengan jalan mengadakan pengamatan

terhadap kegiatan yang sedang berlangsung (Sudaryono, Margono,

& Rahayu, 2013: 38). Observasi dalam penelitian ini menggunakan

lembar observasi pendidik dan lembar observasi peserta didik.

Observasi adalah suatu proses pengamatan dan pencatatan

secara logis, objektif, dan rasional mengenai berbagai fenomena,

Page 35: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

14

baik dalam situasi yang sebenarnya maupun dalam situasi buatan

untuk mencapai tujuan tertentu (Arifin, 2012: 153). Observasi

digunakan untuk mempermudah proses pengamatan dan mencatat

apa yang terjadi di dalam proses pembelajaran yang sedang

berlangsung. Pada waktu observasi dapat menggunakan lembar

pengamatan untuk mempermudah di mana dibagi menjadi dua

yaitu untuk siswa dan pendidik.

b. Tes/ Penilaian

Tes sebagai instrumen pengumpul data adalah serangkaian

pertanyaan atau latihan yang digunakan untuk mengukur

ketrampilan pengetahuan, inteligensi, kemampuan, atau bakat yang

dimiliki oleh individu atau kelompok (Sudaryono, Margono, &

Rahayu, 2013: 40). Penelitian ini peneliti menggunakan lembar tes

dalam penilaian. Tes ini digunakan untuk mengetahui ketuntasan

belajar siswa.

c. Dokumentasi

Sumber informasi dokumentasi ini memiliki peran penting,

dan perlu mendapat perhatian bagi para peneliti. Data ini memiliki

keobjektivitas yang tinggi dalam memberikan informasi kepada

para guru sebagai tim peneliti (Sukardi, 2009: 47). Dengan

dokumentasi maka dapat memberikan informai yang relevan

kepada para tim peneliti tentang isu-isu dan problem yang terdapat

Page 36: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

15

di kelas dan perlu dicarikan solusi, guna mendapatkan perbaikan

secepatnya.

Dokumen adalah ditujukan untuk memperoleh data

langsung dari tempat penelitian (Sudaryono, Margono, & Rahayu,

2013: 41). Dokumentasi dalam penelitian ini untuk menyimpan

bukti kegiatan siswa dan guru dalam proses pembelajaran.

Dokumentasi ini berisi dokumen-dokumen hasil belajar siswa yang

diperoleh dari penelitian dan berupa foto-foto atau gambar kegiatan

penelitian.

6. Instrumen Penelitian

Dalam instrumen penelitian terdapat alat yang digunakan untuk

mengambil data penelitian, antaranya:

a. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) adalah rencana

yang menggambarkan prosedur dan pengorganisasian

pembelajaran untuk mencapai suatu kompetensi dasar yang

ditetapkan dalam standar isi dan telah dijabarkan dalam silabus.

Lingkup rencana pembelajaran paling luas mencakup kompetensi

dasar yang terdiri atas satu atau beberapa indikator untuk satu kali

pertemuan atau lebih (Nurochim, 2013: 205). Sehingga dapat

memberikan gambaran yang harus dilakukan saat mengajar materi

menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran menggunakan

metode Numbered Head Together.

Page 37: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

16

b. Soal tes

Soal tes yang diujikan bertujuan untuk mengukur seberapa

kemampuan siswa dalam memahami materi menghindari minuman

keras, judi, dan pertengkaran.

c. Silabus

Silabus adalah rencana pembelajaran pada satu atau

kelompok mata pelajaran/ tema tertentu yang mencakup standar

kompetensi, kompetensi dasar, materi pokok/ pembelajaran,

kegiatan pembelajaran, indikator pencapaian kompetensi untuk

indikator, penilaian, alokasi waktu, dan sumber/ bahan/ alat belajar

(Nurochim, 2013: 195).

d. Materi Pembelajaran

Materi merupakan bahan yang akan digunakan untuk

melakukan pembelajaran. Dalam pembelajaran materi diajarkan

kepada siswa sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

e. Lembar Observasi Peserta Didik

Pengamatan terhadap perilaku siswa dapat mengungkapkan

berbagai hal yang menarik. Masing-masing individu siswa diamati

secara individu atau berkelompok sebelum, saat berlangsung, dan

sesudah usai pembelajaran.

f. Lembar Observasi pendidik

Lembar observasi pendidik sangat bermanfaat karena dapat

mengungkapkan praktik-praktik pembelajaran yang menarik di

Page 38: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

17

kelas. Di samping itu, pengamatan dapat menunjukkan strategi

yang digunakan guru dalam menangani kendala dan hambatan

pembelajaran yang terjadi dikelas.

7. Analisis Data PTK

Analisis data merupakan bagian penting dari pelaksanaan PTK.

Kualitas hasil analisis data menentukan kebermaknaan PTK yang

dilakukan. Jika analisis dilakukan tepat, maka hasil penelitian akan

memberikan gambaran yang objektif dari kondisi yang diteliti (Sani,

2016: 82). Proses analisis data dimulai dengan menelaah data

keseluruhan yang telah tersedia dari berbagai macam sumber, baik dari

pengamatan, wawancara. Pada tahap refleksi pembelajaran dapat

diperoleh hasil yang kemudian bisa digunakan untuk mengolah data.

Semua data yang diperoleh dan ditelaah kemudian direkap

kedalam tabel dengan bentuk angka atau satuan. Dalam menghitung

data peneliti dapat menggunakan rumus statistika rata-rata kelas.

a. Nilai ulangan atau tes formatif

Peneliti melakukan penjumlahan nilai yang diperoleh

siswa, yang selanjutnya dibagi dengan jumlah siswa yang ada di

kelas tersebut sehingga diperoleh rata-rata tes formatif dapat

dirumuskan:

Page 39: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

18

Keterangan:

X : Nilai rata-rata kelas

∑X : Jumlah nilai siswa

∑N : Jumlah siswa (Daryanto, 2011: 191).

b. Ketuntasan belajar

Ada dua kategori ketuntasan belajar yaitu secara

perorangan dan secara klasial. Seorang siswa telah tuntas belajar

apabila telah mencapai nilai KBM yang ditentukan dan dikelas

disebut tuntas belajar bila dikelas tersebut terdapat 85% yang telah

mencapai daya serap. Untuk menghitung presentase ketuntasan

belajar digunakan rumus sebagai berikut:

(Daryanto, 2011: 191)

G. Sistematika Penulisan

Dalam rangka untuk mempermudah para pembaca dalam

mengikuti uraian penyajian data penelitian ini, maka akan penulis

paparkan sistematika penulisan sebagai berikut:

BAB I : Berisi pendahuluan yang mencakup latar belakang

masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, hipotesis tindakan dan

indikator keberhasilan, kegunaan penelitian, definisi operasional, model

penelitian, dan sistematika penulisan.

Page 40: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

19

BAB II : Dalam bab ini penulis menguraikan kajian pustaka yaitu

tinjauan pustaka yang meliputi hasil belajar, pembelajaran Pendidikan

Agama dan Budi Pekerti, materi menghindari minuman keras, judi, dan

pertengkaran, metode Numbered Head Togethert dan kaitan pembelajaran

Pendidikan Agama dan Budi Pekerti menggunakan metode Numbered

Head Together pada materi menghindari minuman keras, judi, dan

pertengkaran.

BAB III : Dalam bab ini penulis berupaya mengurai tentang

pelaksanaan tindakan yang terdiri dari: gambaran umum SMP N 07

Salatiga, subyek penelitiaan, dan deskripsi pelaksanaan siklus.

BAB IV : Dalam bab ini penulis memaparkan hasil penelitian,

antara lain mencakup deskripsi per siklus yang membahas mengenai data

hasil pengamatan dan berisi pembahasan.

BAB V : Bab ini berisi penutup yang mencakup kesimpulan hasil

penelitian dan saran-saran.

Page 41: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

20

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Kajian Teori

1. Pengertian Belajar

Belajar merupakan kegiatan penting yang harus dilakukan setiap

orang secara maksimal untuk dapat menguasai atau memperoleh

sesuatu. Belajar dapat didefinisikan secara sederhana sebagai suatu

usaha atau kegiatan yang bertujuan mengadakan perubahan tingkah

laku, sikap, kebiasaan, ilmu pengetahuan keterampilan, dan sebagainya

(Khairani, 2017: 5). Dengan belajar maka diharapkan akan ada

perubahan dalam diri peserta didik berupa tingkah laku, sikap, dan

kebiasaan yang mana mengarah ke arah yang lebih baik.

Belajar adalah serangkaian kegiatan jiwa raga untuk memperoleh

suatu perubahan tingkah laku sebagai hasil dari pengalaman individu

dalam interaksi dengan lingkunganya yang menyangkut kognitif,

afektif, dan psikomotor (Djamarah, 2011: 13). Jadi, dengan belajar

maka peserta didik diharapkan akan mendapat pengalaman dari belajar

yang nantinya akan membawa perubahan dalam diri peserta didik.

Selain belajar adalah hasil dari suatu pengalaman, belajar adalah

kegiatan bagi setiap orang. Tanpa belajar seseorang tidak akan

mengerti bagaimana memahami hidup, dan tidak akan mengerti

bagaimana memaknai hidup dengan baik (Kompri, 2015: 224). Jadi,

Page 42: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

21

belajar adalah cara memahami hidup, agar dapat menjadi pribadi yang

lebih baik.

Belajar dapat membawa perubahan bagi si pelaku, baik perubahan

pengetahuan, sikap, maupun keterampilan. Dengan perubahan hasil

belajar tersebut, membantu orang untuk dapat memecahkan

pemasalahan dalam hidupnya serta dapat menyesuaikan diri dengan

lingkungannya. Perubahan-perubahan hasil belajar tersebut dapat

berubah kearah yang positif (Baharuddin, 2016: 162). Dengan belajar

maka diharapkan peserta didik mampu menyesuaikan diri dengan

lingkungan.

Dari beberapa pengertian di atas, dapat ditarik kesimpulan bahwa

belajar adalah suatu proses menuju perubahan yang bersifat mantap

atau permanen melalui proses latihan dalam interaksi degan

lingkungan dan meliputi perubahan baik fisik maupun mental.

2. Hasil Belajar

a. Pengertian Hasil Belajar

Hasil belajar adalah sejumlah pengalaman yang diperoleh

siswa yang mencakup ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik.

Belajar tidak hanya penguasaan konsep teori mata pelajaran saja,

tapi juga penguasaan kebiasaan, persepsi, kesenangan, minat-bakat,

penyesuaian sosial, macam-macam ketrampilan, cita-cita,

keinginan dan harapan (Rusman, 2016: 67). Jadi, hasil belajar

adalah pengalaman yang didapat tidak hanya seputar pelajaran

Page 43: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

22

namun juga berkenaan dengan adanya perubahan pada diri peserta

didik kearah yang lebih baik.

Hasil belajar adalah kemampuan yang dimiliki siswa setelah

ia menerima pengalaman belajarnya. Hasil belajar mempunyai

peranan penting dalam proses pembelajaran. Proses penilaian

terhadap hasil belajar dapat memberikan informasi kepada guru

tentang kemajuan siswa dalam upaya mencapai tujuan-tujuan

belajarnya melalui kegiatan belajar (Rusman, 2016: 67). Selain

hasil belajar adalah pengalaman bagi peserta didik, hasil belajar

juga dapat menjadi tolak ukur bagi pendidik untuk mengetahui

perkembangan belajar dari peserta didik.

Tidak hanya tentang itu saja, tetapi hasil belajar adalah pola-

pola perbuatan, nilai-nilai, pengertian-pengertian, sikap-sikap,

apresiasi dan keterampilan (Suprijono, 2011: 5). Hasil belajar juga

merupakan nilai, sikap, dan keterampilan yang diperoleh dari

belajarnya.

Dari beberapa definisi di atas dapat kita simpulkan bahwa

hasil belajar adalah kemampuan siswa setelah mengalami proses

pembelajaran yang diukur melalui pengetahuan, pemahaman,

maupun pengaplikasian yang diraih siswa setelah menerima

pengalaman belajar yang ditunjukkan dengan nilai tes maupun

angka.

Page 44: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

23

b. Macam-macam Hasil Belajar

Perumusan aspek-aspek kemampuan yang menggambarkan

output siswa yang dihasilkan dari proses pembelajaran dapat

digolongkan menjadi tiga klasifikasi yaitu (Rusman, 2016: 68):

1) Kognitif

Berkenaan dengan kemampuan dan kecakapan-kecakapan

intelektual berpikir.

2) Afektif

Berkenaan dengan sikap, kemampuan dan penguasaan segi-

segi emosional, yaitu perasaan, sikap, dan nilai.

3) Psikomotor

Berkenaan dengan suatu ketrampilan-ketrampilan atau

gerakan-gerakan fisik.

Jadi, aspek kemampuan dari peserta didik meliputi aspek

kognitif, afektif, dan psikomotor.

c. Prinsip-prinsip Belajar

Tujuan peserta didik belajar selalu terarah pada terjadinya

perubahan pada dirinya, dan dia merasakan mendapatkan hasil

belajar yang ditandai dengan adaya prestasi belajar, akibat dari

kegiatan belajarnya itu. Oleh karena itu, salah satu hal dapat

dilakukan para pendidik di dalam tugasnya melaksanakan proses

belajar mengajar, seorang pendidik perlu meningkatkan beberapa

Page 45: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

24

prinsip-prinsip belajar sebagaimana berikut (Khairani, 2017: 13-

14) :

1) Apapun yang dipelajari peserta didik, ialah yang harus belajar

bukan orang lain. Untuk itu peserta didiklah yang harus

bertindak aktif.

2) Setiap peserta didik belajar sesuai dengan tingkat

kemampuannya.

3) Peserta didik akan dapat belajar dengan baik bila mendapat

penguatan langsung pada setiap langkah yang dilakukan selama

proses belajar.

4) Penguasaan yang sempurna dari setiap langkah yang dilakukan

peserta didik akan membuat proses belajar lebih berarti.

5) Peserta didik akan lebih meningkat motivasinya untuk belajar

apabila ia diberi tanggung jawab serta kepercayaan penuh atas

belajarnya.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa prinsip-prinsip belajar meliputi

peserta didik bertindak aktif, peserta didik belajar sesuai tigkat

kemampuan, peserta didik dapat belajar dengan penguatan,

penguasaan sempurna pada proses belajar serta dapat meningkat

apabila diberi rasa tanggung jawab serta kepercayaan penuh atas

belajarnya. William Burton menyimpulkan uraiannya tentang

prinsip-prinsip belajar sebagai berikut (Oemar, 2013:31) :

Page 46: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

25

1. Proses belajar adalah pengalaman, berbuat, mereaksi, dan

melampaui. Proses itu melalui bermacam-macam ragam

pengalaman dan mata pelajaran yang terpusat pada suatu

tujuan tertentu. Pengalaman belajar bersumber dari

kebutuhan dan tujuan siswa sendiri yang mendorong

motivasi yang kontinu.

2. Proses belajar dan hasil belajar disyarati oleh heriditas dan

lingkungan.

3. Proses belajar dan hasil usaha belajar secara materil

dipengaruhi oleh perbedaan-perbedaan individual di

kalangan siswa.

4. Proses belajar berlangsung secara efektif apabila

pengalaman pengalaman dan hasil yang diinginkan

disesuaikan dengan kematangan siswa.

5. Proses belajar yang terbaik apabila siswa mengetahui status

kemajuan.

6. Proses belajar merupakan kesatuan fungsional dari berbagai

prosedur.

7. Hasil-hasil belajar yang telah dicapai adalah bersifat

kompleks dan dapat berubah-ubah, jadi tidak sederhana dan

statis.

Berdasarkan uraian diatas, dapat disimpulkan bahwa

prinsip-prinsip belajar meliputi proses dan hasil belajar dari

Page 47: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

26

peserta didik antara lain: peserta didik bertindak aktif, peserta

didik belajar sesuai tingkat kemampuan, peserta didik dapat

belajar dengan penguatan, penguasaan sempurna pada proses

belajar serta dapat meningkat apabila diberi rasa tanggung

jawab serta kepercayaan penuh atas belajarnya. Sehingga hasil

belajar yang dicapai tidak statis melainkan berubah-ubah dan

mengalami peningkatan.

d. Faktor- faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Faktor- faktor yang mempengaruhi hasil belajar menurut

Munadi dalam Rusman (2016: 67) meliputi faktor internal dan

eksternal, yaitu:

1) Faktor internal

Faktor internal adalah faktor-faktor yang ada dalam diri

individu yang sedang belajar. Faktor internal terdiri dari

faktor fisiologis dan psikologis (Sriyanti, 2011: 24):

a) Faktor fisiologis

Secara umum kondisi fisiologis, seperti kondisi

kesehatan yang prima, tidak dalam keadaan lelah dan

capek, tidak dalam keadaan cacat jasmani dan

sebagainya. Hal-hal tersebut dapat memengaruhi siswa

dalam menerima mata pelajaran (Rusman, 2016: 67).

Page 48: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

27

Faktor fisiologis adalah kondisi fisik yang terdapat

dalam diri individu. Faktor fisiologis terdiri dari

(Sriyanti, 2011: 24):

1. Keadaan tonus jasmani pada umumnya

Keadaan tonus secara umum yang ada dalam

diri idividu sangat memengaruhi hasil belajar.

Keadaan tonus jasmani secara umum, misalnya

tingkat kesehatan dan kebugaran fisik individu.

Apabila badan individu dalam keadaan bugar

dan sehat maka akan mendukung hasil belajar.

Sebaliknya, jika badan individu dalam keadaan

kurang bugar dan kurang sehat akan

menghambat hasil belajar.

2. Keadaan fungsi-fungsi jasmani tertentu

Keadaan fungsi-fungsi jasmani tertentu

adalah keadaan fungsi jasmani tertentu, terutama

yang terkait dengan fungsi panca indera yang

ada dalam diri individu. Panca indera

merupakan pintu gerbang masuknya

pengetahuan dalam diri individu.

Jadi, faktor fisiologis meliputi keadaan tonus

jasmani dan keadaan fungsi jasmani tertentu.

Page 49: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

28

b) Faktor Psikologis

Faktor psikologis adalah faktor psikis yang ada

dalam diri individu. Faktor-faktor psikis tersebut antara

lain tingkat kecerdasan, motivasi, minat, bakat, sikap,

kepribadian, kematangan, dan lain sebagainya (Sriyanti,

2011: 24).

Setiap individu dalam hal ini siswa pada

dasarnya memiliki kondisi psikologis yang berbeda-

beda, tentunya hal ini turun mempengaruhi hasil

belajarnya. Beberapa faktor psikologis meliputi

inteligensi (IQ), perhatian, minat, bakat, motif,

motivasi, kognitif, dan daya nalar siswa (Rusman, 2016:

67).

Jadi faktor psikologis dapat disimpulkan

meliputi kecerdasan, motivasi, minat, bakat, sikap,

kepribadian, kematangan, dan lain sebagainya.

2) Faktor Eksternal

Faktor eksternal adalah faktor-faktor yang terdapat di

luar diri individu. Dalam proses belajar di sekolah, faktor

eksternal berarti faktor-faktor yang berada di luar diri siswa

(Sriyanti, 2011: 23). Faktor-faktor eksternal tersebut antara

lain (Rusman, 2016: 68):

Page 50: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

29

a) Faktor Lingkungan

Faktor lingkungan dapat mempengaruhi

hasil belajar. Faktor lingkungan ini meliputi

lingkungan fisik dan lingkungan sosial. Lingkungan

alam misalnya suhu, kelembaban dan lain-lain.

Belajar pada tengah hari di ruang yang memiliki

ventilasi udara yang kurang tentunya akan berbeda

suasana belajarnya dengan yang belajar di pagi hari

yang udaranya masih segar dan di ruang yang cukup

mendukung untuk bernafas lega.

b) Faktor Instrumental

Faktor-faktor instrumental adalah faktor

yang keberadaan dan penggunaannya dirancang

sesuai dengan hasil belajar yang diharapkan. Faktor-

faktor ini diharapkan dapat berfungsi sebagai sarana

untuk tercapainya tujuan-tujuan belajar yang telah

direncanakan. Faktor-faktor instrumental ini berupa

kurikulum, sarana dan guru.

Jadi faktor-faktor yang memengaruhi belajar peserta

didik meliputi faktor internal dapat disimpulkan meliputi

faktor lingkungan, dan faktor instrumental. Dimana faktor

lingkungan ini meliputi lingkungan fisik dan lingkungan

Page 51: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

30

sosial. Dan faktor-faktor instrumental ini berupa kurikulum,

sarana dan guru.

3. Pendidikan Agama Islam

a. Pengertian Pendidikan Agama Islam

Pendidikan merupakan proses mendidik, membina,

mengendalikan, mengawasi, memengaruhi dan mentransmisikan

ilmu pengetahuan yang dilaksanakan oleh para pendidik dan anak

didik untuk membebaskan kebodohan, meningkatkan pengetahuan,

dan membentuk kepribadian yang lebih baik dan bermanfaat bagi

kehidupan sehari-hari (Sudarto, 2018: 48).

Sedangkan pendidikan Islam (tarbiyah) adalah usaha untuk

mengembangkan fitrah manusia dengan ajaran-ajaran agama Islam,

agar terwujud kehidupan manusia yang makmur dan bahagia

(Turno, 2010: 20).

Pendidikan agama Islam adalah usaha sadar dan terencana

dalam menyiapkan peserta didik untuk mengenal, memahami,

menghayati, hingga mengimani ajaran Islam, dibarengi dengan

tuntutan untuk menghormati penganut agama lain dalam

hubungannya dengan kerukunan antar-umat beragama hingga

terwujud kesatuan dan persatuan (Baharuddin, 2016: 196).

Pendidikan Agama Islam merupakan usaha sadar yang

dilakukan pendidik dalam mempersiapkan peserta didik untuk

meyakini, memahami, dam mengamalkan ajaran Islam melalui

Page 52: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

31

kegiatan bimbingan, pengajaran, atau penelitian yang telah

direncanakan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan (Majid,

2014: 13).

Jadi, dapat disimpulkan bahwa pendidikan agama Islam

adalah usaha untuk mendidik peserta didik menjadi pribadi yang

mempunyai kepribadian dan akhlak sesuai dengan ajaran agama

Islam, bermanfaat bagi masyarakat. bangsa, negara dan agama

yang mendapat ridho Allah SWT.

Pendidikan agama Islam (PAI) sebagai salah satu mata

pelajaran di sekolah mempunyai peranan yang sangat strategis dan

sitnifikan dalam pembentukan akhlak dan pribadi siswa.

Pendidikan agama Islam (PAI) secara umum dapat dipahami

sebagai upaya untuk meningkatkan keimanan, pemahaman,

penghayatan dan pengamalan siswa tentang agama Islam sehingga

menjadi pribadi muslim yang beriman dan bertakwa serta

berakhlak mulia dalam kehidupan pribadi, bermasyarakat,

berbangsa dan bernegara (Shidunata, 2000: 210). Jadi pendidikan

agama Islam adalah suatu mata pelajaran di sekolah yang diajarkan

dalam mempersiapkan siswa untuk bisa meyakini, memahami, dan

mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.

b. Fungsi Pendidikan Agama Islam

Pendidikan Agama Islam untuk sekolah/ madrasah

berfungsi sebagai berikut (Majid, 2014: 15-16):

Page 53: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

32

1) Pengembangan, yaitu meningkatkan keimanan dan

ketakwaan peserta didik kepada Allah Swt, yang telah

ditanamkan dalam lingkungan keluarga. Penanaman

nilai sebagai pedoman hidup untuk mencari

kebahagiaan hidup di dunia dan di akhirat.

2) Penyesuaian mental, yaitu untuk menyesuaikan diri

dengan lingkunganya baik lingkungan fisik maupun

lingkungan sosial dan dapat mengubah lingkunganya

sesuai dengan ajaran agama Islam.

3) Perbaikan, yaitu untuk memperbaiki kesalahan-

kesalahan, kekurangan-kekurangan, dan kelemahan-

kelemahan peserta didik dalam keyakinan, pemahaman,

dan pengalaman dalam ajaran kehidupan sehari-hari.

4) Pencegahan, yaitu untuk menangkal hal-hal negatif dari

lingkunganya atau dari budaya lain yang dapat

membahayakan dirinya dan menghambat

perkembanganya menuju manusia Indonesia seutuhnya.

5) Pengajaran tentang ilmu pengetahuan keagamaan secara

umum (alam nyata dan nirnyata), sistem dan

fungsionalnya.

6) Penyaluran, yaitu untuk menyalurkan anak-anak yang

memiliki bakat khusus di bidang Agama Islam agar

bakat tersebut dapat berkembang secara optimal

Page 54: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

33

sehingga dapat dimanfaatkan untuk dirinya sendiri dan

orang lain.

c. Tujuan Pendidikan Agama Islam

Pendidikan Agama Islam di sekolah/ madrasah bertujuan

untuk menumbuhkan dan meningkatkan keimanan melalui

pemberian dan pemupukan pengetahuan, penghayatan, pengamalan

serta pengalaman peserta didik tentang agama Islam sehingga

menjadi manusia muslim yang terus berkembang dalam hal

keimanan, ketakwaannya, berbangsa dan bernegara, serta untuk

dapat melanjutkan pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi)

(Majid, 2014: 16).

Tujuan pendidikan agama Islam diatas merupakan turunan

dari tujuan pendidikan nasional, suatu rumusan dalam UUSPN

(UU No. 20 tahun 2003), berbunyi: “Pendidikan nasional bertujuan

untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia

yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa,

berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan

menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab

(Majid, 2014: 16).

Oleh karena itu, pendidikan Islam sangat penting

keberadaannya karena pendidikan agama Islam merupakan suatu

upaya atau proses, pencarian, pembentukan, dan pengembangan

sikap dan perilaku untuk mencari, mengembangkan, memelihara,

Page 55: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

34

serta menggunakan ilmu dan perangkat teknologi atau ketrampilan

demi kepentingan manusia sesui dengan ajaran Islam (Baharuddin,

2016: 197).

Tujuan pendidikan agama Islam juga merupakan sub sistem

dari tujuan pendidikan nasional. Dalam hal ini pendidikan nasional

bertujuan untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia, yaitu

manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan yang Maha

Esa, berbudi pekerti luhur, kepribadian, mandiri, maju, tangguh,

cerdas, kreatif, terampil, berdisiplin, beretos kerja, professional

bertanggung jawab, dan produktif serta sehat jasmani dan rohani

(Turno, 2010: 21).

Dari berbagai uraian diatas tentang tujuan pendidikan

agama Islam, maka dapat disimpulkan bahwa tujuan pendidikan

agama Islam adalah agar peserta didik menjadi pribadi yang

memiliki sikap dan perilaku yang sesuai dengan tuntunan Islam.

4. Materi Menghindari Minuman Keras, Judi, dan Pertengkaran

a. Larangan Mengonsumsi Minuman Keras

Salah satu akhlak tercela yang sangat dibenci oleh Allah

Swt adalah meminum minuman keras. Minuman keras dalam

bahasa Al-Qur’an disebut Khamr. Khamr dari segi bahasa artinya

penutup akal. Sedangkan menurut istilah, khamr adalah segala

jenis minuman atau lainnya yang dapat menyebabkan seseorang

mabuk dan hilang kesadarannya. Adapun sesuatu yang bisa

Page 56: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

35

memabukkan dapat berbentuk minuman, serbuk yang diisap, cairan

yang disuntikkan, dan dapat juga berupa makanan serta tablet,

termasuk juga ganja, morfin, nipan, magadon, dan sebagainya.

Kesemuanya itu dinamakan khamr atau minuman keras. Hukum

minum minuman keras atau khamr adalah haram dan termasuk

perbuatan yang tergolong dosa besar (Mulyani, 2019:15).

1) Jenis-jenis Khamr

Khamr atau minuman keras dibagi menjadi beberapa golongan

sesuai dengan bahan baku yang digunakan,diantaranya sebgai

berikut (Mulyani, 2019: 15):

a) Secara tradisional, orang telah mengetahui bahwa nira aren

atau nira kelapa dapat dijadikan minuman keras, dengan

cara membiarkan (inkubasi) selama satu hari.

b) Nama-nama lain, seperti, wisky, cognac, dari perancis;gin

dari Irlandia, vodka dari Rusia merupakan minuman keras

yang diperoleh dengan proses fermentasi.

c) Jika bahan dasarnya terbuat dari sari buah, seperti anggur,

nanas, dan apel disebut wine.

d) Jika bahan dasarnya terbuat dari pati disebut bir. Jenis bir

lainnya adalah sake yang dibuat dari beras kuning.

2) Ayat Al’Qur’an dan Hadits yang melarang Khamr

a) QS. Al-Maidah (5) ayat 90-91

Page 57: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

36

Artinya:

90. Hai orang-orang yang beriman, Sesungguhnya (meminum) khamar,

berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah,

adalah Termasuk perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-

perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan.

91. Sesungguhnya syaitan itu bermaksud hendak menimbulkan

permusuhan dan kebencian di antara kamu lantaran (meminum) khamar

dan berjudi itu, dan menghalangi kamu dari mengingat Allah dan

sembahyang; Maka berhentilah kamu (dari mengerjakan pekerjaan itu).

b) Hadits Riwayat Bukhari

Diriwayatkan dari Ibnu Umar r.a, bahwasanya Rasulullah

saw. bersabda, “Barangsiapa minum khamr semasa di dunia

dan belum sempat bertaubat maka diharamkan untuknya

minum di akhirat kelak,” (HR Bukhari Muslim).

3) Hikmah Dilarangnya Meminum Khamr

Page 58: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

37

Islam melarang meminum minuman keras bukan tanpa

alasan dan tidak bisa dipikirkan dengan logika. Hikmah dari

dilarangnya meminum minuman keras adalah sebagai berikut

(Mulyani, 2019: 16):

a) Menjaga kesehatan jasmani, khusunya terhindar dari sakit

paru-paru, ginjal, liver, dan gangguan syaraf.

b) Terhindar dari perilaku jahat sebagai dampak meminum

minuman keras.

c) Mempersiapkan generasi penerus yang sehat jasmani dan

rohani.

d) Dapat berpikir secara jernih dan logis.

e) Mewujudkan ketentraman, kedamaian, dan keamanan bagi

masyarakat.

4) Akibat dari Meminum Khamr

Orang yang meminum minuman keras memiliki banyak

dampak negatif, antara lain (Mulyani, 2019: 16):

a) Hilangnya kesadaran akal sehingga menjadi mabuk bahkan

pingsan.

b) Mengkosumsi dalam jangka panjang dapat mengkibatkan

kerusakan organ fisik bagian dalam (jantung, paru-paru,

ginjal, liver, dan lain sebagainya), termasuk saraf yang akan

berkaibat menganggu jalannya kehidupan manusia secara

menyeluruh.

Page 59: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

38

c) Tidak akan mendapat rahmat dari Allah SWT karena

mengomsumsi minuman keras.

d) Dijauhi masyarakat dan dimurkai oleh Allah.

b. Perintah Menjauhi Judi

1) Pengertian Judi

Kata judi dalam bahasa Indonesia memiliki arti “permainan

dengan memakai uang atau barang berharga sebagai taruhan

(seperti main dadu, kartu). Sedangkan berjudi memiliki arti

mempertaruhkan uang atau harta dipermainan tebakan

berdasarkan kebetulan, dengan tujuan mendapatkan sejumlah

uang atau harta yang lebih besar daripada jumlah uang atau

harta semula. Sedang pejudi adalah orang yang suka berjudi

(Nasional, 2007: 479).

Islam melarang segala jenis judi apapun itu niatnya. Berjudi

sudah dikenal masyarakat sejak zaman jahiliyah. Berjudi

adalah suatu aktivitas yang direncnakan ataupun tidak dengan

melakukan spekulasi ataupun rekayasa untuk mendapatkan

kesenangan degan menggunakan taruhan yang tidak

dibenarkan, bagi yang menang diuntungkan dan yang kalah

dirugikan. Model judi yang berkembang sampai saat ini, seperti

dadu, kartu remi, dan lotre. Selain itu, menjual binatang yang

belum jelas dan menabung binatang juga termasuk judi

(Mulyani, 2019:17).

Page 60: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

39

2) Ayat Al-Qur’an yang Melarang Judi

QS Al-Baqarah (2) ayat 219 :

Artinya:

mereka bertanya kepadamu tentang khamar dan judi. Katakanlah:

"Pada keduanya terdapat dosa yang besar dan beberapa manfaat

bagi manusia, tetapi dosa keduanya lebih besar dari manfaatnya".

dan mereka bertanya kepadamu apa yang mereka nafkahkan.

Katakanlah: " yang lebih dari keperluan." Demikianlah Allah

menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu supaya kamu berfikir,

3) Dampak Judi

Judi akan menimbulkan berbagai dampak negatif, baik

yang bersifat pribadi maupu sosial. Berikut dampak negatif judi

(Mulyani, 2019: 17):

a) Menjadi sebab untuk melakukan perbuatan yang dilarang

agama atau perintah.

Page 61: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

40

b) Menyebabkan orang lalai kewajiban terhadap diri, orang

lain, dan penciptanya.

c) Menghalangi zikir dan beribadah kepada Allah.

d) Merugikan ekonomi karena ketidakpastian usaha yang

dilakukan.

e) Menimbulkan kemarahan dan permusuhan dengan sesama.

f) Menjadikan orang malas bekerja.

g) Menghilangkan perasaan malu dan kasih sayang.

h) Menimbulkan kesedihan dan penyesalan sebab perbuatan

judi dapat menghilangkan harta dan harga diri seseorang

dalam waktu yang relatif singkat.

i) Menghancurkan kehidupan keluarga yang menjadi

tanggung jawabnya.

Tindakan yang diperlukan untuk mengurangi tindak

judi dapat menghilangkan harta upaya-upaya yang

menyeluruh dari berbagai pihak, dianataranya (Mulyani,

2019:17):

a) Ulama hendaknya senantiasa beramar ma’ruf nahi mungkar

dalam setiap waktu dan keadaan.

b) Umara hendaknya dengan tegas dan jelas segera

memberantas tempat-tempat judi dan mengambil tindakan

hukum yang tegas bagi pelaku judi.

Page 62: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

41

c) Setiap orang berusaha menghidari pergaulan dengan

penjudi, lebih banyak bergaul dengan orang yang jelas-jelas

baik.

Setiap perilaku maksiat pasti menimbulkan dampak

buruk bagi pelakunya. Maka dari itu Islam melarang segala

sesuatu yang menyengsarakan diri sendiri dan orang lain.

Setiap pelaku judi harus sabar dengan segera bertobat dan

memperbaiki diri dengan amal shaleh, berusaha mencari

rezeki yang halal dan qanaah atas ketentuan Allah,

senantiasa beristigfar, memohon ampunan serta

perlindungan dari Allah agar tidak terjerumus pada judi,

serta berjuang untuk menunaikan kewajiban secara

istiqomah, baik terhadap keluarga, lingkungan, maupun

pencipta (Mulyani, 2019: 17).

c. Menghindari Pertengkaran

1) Pengertian Pertengkaran

Pertengkaran dan pembunuhan sangat dilarang. Larangan

ini bersifat menyeluruh. Tidak boleh orang muslim bertengkar

dengan sesama muslim. Orang muslim juga tidak boleh

bertengkar dengan selain muslim. Allah menghendaki

kehidupan ini berjalan dengan damai dan segala permasalahan

juga diselesaikan dengan cara-cara yang baik, seperti dengan

musyawarah/dialog (Kebudayaan, 2014: 259).

Page 63: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

42

2) Ayat Al-Qur’an yang Melarang Pertengkaran

a) QS Al-Maidah (5) ayat 32:

Artinya:

oleh karena itu Kami tetapkan (suatu hukum) bagi Bani Israil,

bahwa: Barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan

karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena

membuat kerusakan dimuka bumi, Maka seakan-akan Dia telah

membunuh manusia seluruhnya. dan Barangsiapa yang

memelihara kehidupan seorang manusia, Maka seolah-olah Dia

telah memelihara kehidupan manusia semuanya. dan

Sesungguhnya telah datang kepada mereka Rasul-rasul Kami

dengan (membawa) keterangan-keterangan yang jelas, kemudian

banyak diantara mereka sesudah itu sungguh-sungguh

melampaui batas dalam berbuat kerusakan dimuka bumi.

Page 64: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

43

b) Hadits HR. Ibnu Majah

Dari Al Bara bin Azib, sesungguhnya Rasulullah SAW

pernah bersabda: “kehancuran dunia (nilainya) lebih

ringan disisi Allah daripada seseorang membunuh seorang

mukmin tanpa hak.” (HR. Ibnu Majah)

3) Dampak Negatif Pertengkaran

Dampak negatif dari pertengkaran sebagai berikut

(Mulyani, 2019:19):

a) Menciptakan perpecahan antar manusia.

b) Merenggangkan persaudaraan antar muslim.

c) Mendapatkan siksaan dari Allah SWT karena berbuat

maksiat.

d) Menjauhkan manusia dari kasih sayang Allah SWT.

4) Cara Menghindari Pertengkaran

Beberapa cara menghindari terjadinya pertengkaran sebagai

berikut (Mulyani, 2019:19):

a) Meninggalkan faktor-faktor yang dapat memicu timbulnya

pertengkaran.

b) Menyadari akan timbulnya penyesalan dan akibat buruk

dari pertengkaran.

c) Berusaha mengoreksi kesalahan dirinya sendiri.

d) Membiasakan diri untuk bersikap lapang dada dan mudah

memaafkan orang lain.

Page 65: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

44

e) Perbanyak berwudhu, membaca al-qur’an dan berdzikir.

f) Senantiasa mengingat Allah SWT, dengan mengucap

istigfar.

5. Metode Numbered Head Together

a. Pengertian

Numbered Head Together (NHT) adalah suatu model

pembelajaran yang lebih mengedepankan pada aktivitas peserta

didik dalam mencari, mengolah, dan melaporkan informasi dari

berbagai sumber yang akhirnya dipresentasikan di depan kelas

(Murtadlo, 2016: 305).

Metode Numbered Head Together (NHT) adalah bagian

dari model pembelajaran kooperatif struktural, yang menekankan

pada struktur-struktur khusus yang dirancang untuk mempengaruhi

pola interaksi siswa dan memiliki tujuan untuk meningkatkan

penguasaan akademik. Tipe ini dikembangkan oleh Kagen (dalam

Ibrahim, 2000:28) dengan melibatkan para siswa dalam menelaah

bahan yang tercakup dalam suatu pelajaran dan mengecek

pemahaman mereka terhadap isi pelajaran tersebut.

Metode belajar mengajar Numbered Head Together

dikembngkan oleh Spencer Kagan (1992). Teknik ini memberikan

kesempatan kepada peserta didik untuk saling membagikan ide dan

mempertimbangkan jawaban yang paling tepat. Selain itu, teknik

ini juga mendorong peserta didik untuk meningkatkan semangat

Page 66: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

45

kerja sama mereka. Metode ini dapat digunakan untuk semua mata

pelajaran dan tingkatan usia anak didik (Murtadlo, 2016: 304).

Numbered Head Together (NHT) atau penomoran berpikir

bersama adalah jenis pembelajaran kooperatif yang dirancang

mempengaruhi pola interaksi siswa dan sebagai alternatif terhadap

sumber struktur kelas tradisional. Pembelajaran ini pertama kali

diperkembangkan oleh Spenser Kagen (1993) untuk melibatkan

lebih banyak siswa dalam menelaah materi yang tercakup dalam

suatu pelajaran dan mengecek pemahaman mereka terhadap isi

pelajaran (Hamdayama, 2014: 175).

b. Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan menggunakan metode Numbered Head Together

yaitu (Hamdayama, 2014: 177):

1) Melatih siswa untuk bekerja sama dan menghargai

pendapat orang lain,

2) Melatih siswa untuk bisa menjadi tutor sebaya,

3) Memupuk rasa kebersamaan,

4) Membuat siswa menjadi terbiasa dengan perbedaan.

Sebagaimana dijelaskan oleh Hill (1993) dalam Tryana

(2008) bahwa model NHT memiliki kelebihan, diantaranya sebagai

berikut (Murtadlo, 2016: 308-309):

Page 67: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

46

1) Terjadinya interaksi antara peserta didik melalui diskusi

secara bersama dalam menyelesaikan masalah yang

dihadapi.

2) Dapat meningkatkan prestasi belajar maupun

memperdalam pemahaman peserta didik. Baik peserta

didik pandai maupun lemah sama-sama memperoleh

manfaat melalui aktivitas belajar kooperatif.

3) Dengan bekerja secara kooperatif ini, kemungkinan

konstruksi pengetahuan akan menjadi lebih besar atau

kemungkinan untuk peserta didik dapat sampai pada

kesimpulan yang diharapkan.

4) Dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik

untuk menggunakan ketrampilan bertanya, berdiskusi,

dan mengembangkan bakat kepemimpinan.

Selain kelebihan, model pembelajaran NHT memiliki

kekurangan juga, diantaranya sebagai berikut (Murtadlo, 2016:

309):

1) Peserta didik yang pandai akan cenderung

mendominasi sehingga dapat menimbulkan sikap

minder dan pasif dari peserta didik yang lemah.

2) Proses diskusi dapat berjalan lancar jika ada peserta

didik yang sekadar menyalin pekerjaan peserta didik

Page 68: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

47

yang pandai, tanpa memiliki pemahaman yang

memadai.

3) Pengelompokkan peserta didik memerlukan peraturan

tempat duduk yang berbeda-beda dan membutuhkan

waktu khusus.

Dalam menggunakan metode Numbered Head Together

(NHT) terdapat beberapa kelemahan yang harus diwaspadai, hal ini

dilakukan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dalam

pembelajaran, diantaranya (Hamdayama, 2014: 178):

1) Siswa yang sudah terbisa dengan cara konvensional

akan sedikit kewalahan,

2) Guru harus bisa mengfasilitasi siswa,

3) Tidak semua mendapat giliran.

c. Langkah-langkah

Langkah-langkah pembelajaran NHT kemudian

dikembangkan oleh Ibrahim (2000:29) menjadi enam langkah

sebagai berikut (Murtadlo, 2016: 306-308)

1. Persiapan

Dalam tahap ini guru mempersiapkan rancangan pelajaran

dengan membuat skenario pembelajaran (SP), lembar kerja

siswa (LKS) yang sesuai dengan model pembelajaran

kooperatif tipe NHT.

2. Pembentukan Kelompok

Page 69: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

48

Dalam pembentukan kelompok disesuaikan dengan model

pembelajaran kooperatif tipe NHT. Guru membagi para

siswa menjadi beberapa kelompok yang beranggotakan 3-5

orang siswa. Guru memberi nomor kepada setiap siswa

dalam kelompok dan nama kelompok yang berbeda.

Penomoran adalah hal yang utama dalam NHT, dalam

tahap ini guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok

atau tim yang beranggotakan tiga sampai lima orang dan

memberi siswa nomor sehingga setiap siswa dalam tim

mempunyai nomor berbeda-beda, sesuai jumlah siswa di

dalam kelompok. Kelompok yang dibentuk merupakan

percampuran yang ditinjau dari latar belakang sosial, ras,

suku, jenis kelamin dan kemampuan belajar. Selain itu,

dalam pembentukan kelompok digunakan nilai tes awal

(pre-test) sebagai dasar dalam menentukan masing-masing

kelompok.

3. Tiap kelompak harus memiliki buku paket atau buku

panduan

Dalam pembentukan kelompok, tiap kelompok harus

memiliki buku paket atau buku panduan agar memudahkan

siswa dalam menyelesaikan LKS atau masalah yang

diberikan oleh guru.

4. Diskusi masalah

Page 70: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

49

Dalam kerja kelompok, guru memberikan LKS kepada

setiap siswa sebagai bahan yang akan dipelajari. Dalam

kerja kelompok, setiap siswa berfikir bersama untuk

menggambarkan dan meyakinkan bahwa tiap orang

mengetahui jawaban dari pertanyaan yang telah ada dalam

LKS atau pertanyaan yang diberikan oleh guru. Pertanyaan

dapat bervariasi, dari yang bersifat spesifik sampai yang

bersifat umum.

5. Memanggil nomor anggota atau pemberian jawaban

Dalam tahap ini, guru menyebut satu nomor dan para siswa

dari tiap kelompok dengan nomor yang sama mengangkat

tangan dan menyiapkan jawaban kepada siswa di kelas.

6. Memberi kesimpulan

Guru bersama siswa menyimpulkan jawaban ahir dari

semua pertanyaan yang berhubungan dengan materi yang

disajikan.

B. Kajian Pustaka

Terdapat beberapa penelitian terdahulu sebagai acuan pada

kerangka berpikir dan sebagai sumber informasi penelitian yang

pernah dilakukan. Beberapa penelitian terdahulu diantaranya:

Hasani (2017) dalam skripsinya yang berjudul “Peningkatan Hasil

Belajar Mata Pelajaran Fiqih Materi Ketentuan Sholat Jenazah Melalui

Model Pembelajaran Kooperatif Tipe NHT (Numbered Heat Together)

Page 71: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

50

Siswa Kelas VII B Mts Sudirman Truko Kecamatan Brngin Kabupaten

Semarang”. Dalam penelitian tindakan kelas dapat disimpulkan bahwa

ada peningkatan hasil belajar fiqih melalui model pembelajaran

kooperatif tipe NHT pada siswa kelas VII Mts Sudirman Truko tahun

pelajaran 2015/2016. Hal ini dapat dilihat dari prestasi siswa yang

tuntas pada siklus I 56,45% (18 orang) dari 32 siswa dan naik pada

siklus II menjadi 87,5%. Tidak hanya meningkat tetapi pada siklus II

indikator ketuntasan klasikal juga terpenuhi yaitu minimal 85% dari

seluruh siswa tuntas. Selain itu dari rata-rata yang didapat pada siklus I

72,27 dan naik pada siklus II menjadi sebesar 77,50. Hal ini

menunjukkan bahwa hasil belajar pada siklus I ke siklus II mengalami

peningkatan dan telah mencapai KKM yang telah ditentukan yaitu 65.

Utami (2018) dalam skripsinya yang berjudul “Peningkatan Hasil

Belajar Aqidah Akhlak Materi Akhlak Tercela Dengan Metode

Numbered Head Together Pada Siswa Kelas XI MA Al-Iman Desa

Bulus Kecamatan Gebang Kabupaten Purwodadi Tahun Pelajaran

2017/2018”. Dalam penelitian tindakan kelas yang telah dilakukan

dapat disimpulkan bahwa hasil belajar mata pelajaran Aqidah Akhlak

Materi Akhlak Tercela Pada Siswa Kelas XI MA Al-Iman Desa Bulus

Kecamatan Gebang Kabupaten Purwodadi Tahun 2017/2018 dapat

meningkat dengan menerapkan metode Numbered Head Together dari

mulai siklus I yang mencapai KKM sebanyak 15 peserta didik atau

Page 72: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

51

65,2%. Sedangkan siklus II yang mencapai KKM sebanyak 21 peserta

didik atau 91,3%.

Nafsiyah (2010) dalam skripsinya yang berjudul “Meningkatkan

Pemahaman Materi Zakat dengan Menggunakan Metode Numbered

Head Together Pada Siswa Kelas VI SD Negeri Klero 01 Kecamatan

Tengaran Kabupaten Semarang Tahun 2010”. Penelitian ini termasuk

penelitian tinakan kelas (PTK) yang dilakukan melalui 3 siklus. Hasil

dari penelitian membahas tentang bagaimana upaya meningkatkan

pemahaman materi zakat pada kelas VI SD Negeri Klero 01 dengan

metode pembelajaran Numbered Head Together. Metode tersebut

dapat meningkatkan prestasi hasil belajar siswa yang dilihat dari nilai

rata-rata kelas yang semakin meningkat dari siklus I hingga siklus III

berturut-turut adalah 63,6875, 67,375 dan 72,625.

Dari ketiga skripsi di atas dapat diketahui bahwa dalam

penelitian tersebut terdapat kesamaan dan perbedaan. Dari ketiga

skripsi diketahui bahwa dalam penelitian terdapat perbedaan dan

kesamaan dengan penelitian yang akan peneliti lakukan, persamaanya

antara lain: dalam upaya peningkatan hasil belajar penelitian tersebut

menggunakan metode pembelajaran Numbered Head Together (NHT)

sedangkan perbedaan dilihat dari lokasi penelitian dan materi

pembelajaran serta obyek penelitian yang diambil dari ketiga skripsi

tersebut sangat berbeda. Jadi, alasan peneliti menggunakan metode

Numbered Head Together (NHT) dalam penelitian, karena dari

Page 73: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

52

tinjauan pustaka metode tersebut terbukti dapat meningkatkan hasil

belajar peserta didik.

Page 74: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

53

BAB III

PELAKSANAAN PENELITIAN

A. Subjek Penelitian

1. Sejarah SMP Negeri 07 Salatiga

Tahun 1987 tepatnya pada bulan Juli SMP Negeri 07 Salatiga

berinduk di SMP Negeri 02 Salatiga di Jalan Kartini No. 26 Salatiga,

saat itu hanya ada 1 kelas dengan sistem masuk siang. Kemudian pada

akhir tahun 1987 SMP Negeri 07 Salatiga pindah di Jalan Setiaki No.

15 Salatiga. Tujuan didirikan sekolah di Jalan Setiaki No. 15 Salatiga

adalah menampung peserta didik yang tinggal di daerah Salatiga

pinggiran.

Kepala sekolah yang pertama yaitu Ibu Sartidjah, beliau menjabat

sebagai Kepala Sekolah pada periode 1987-1990. Guru tetap yang

mengajar ada 4 orang termasuk Ibu Sartidjah, pada saat itu hanya ada 2

gedung dan masih beralaskan tanah.

Sejak awal berdirinya SMP Negeri 07 Salatiga kepemimpinan

Kepala Sekolah sudah berganti kepemimpinan, diantaranya sebagai

berikut :

a) Sartidjah tahun 1987-1990

b) Drs. Supii Darmo Siswoyo tahun 1990-1993

c) Khaerul Saleh, B.A tahun 1993-1998

d) Siswanto, B.A tahun 1998-2002

e) Drs. Tri Purnama Adi Putranta tahun 2002-2007

Page 75: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

54

f) Edi Waspodo, S.Pd. tahun 2007-2013

g) Dra. Anna Maria Andharini, M.Pd. tahun 2013-2019

h) Dwitjahjo Koesharjanto, S.Pd, M.Si tahun 2019-sekarang

2. Profil Sekolah

Pada bab III ini, peneliti ingin menyampaikan keadaan lokasi

tempat dilaksanakannya penelitian. Berdasarkan hasil wawancara

dengan ibu Salis Vita Auliya, SI.Kom pada hari Rabu 07 Agustus 2019

pukul 09.40, peneliti memperoleh data profil sekolah dari SMP Negeri

07 Salatiga yang secara garis besar lokasi penelitian adalah sebagai

berikut:

Tempat penelitian : SMP Negeri 07 Salatiga

Alamat penelitian : Jl. Setiaki 15, Dukuh, Sidomukti,

Kota Salatiga, Provinsi Jawa Tengah.

Kode Pos : 50722

Telepon : 0298-322272

Email : [email protected]

NPSN : 20328440

Status Sekolah : Negeri

Bentuk Pendidikan : SMP

Status Kepemilikan : Pemerintah Daerah

Akreditasi : A

Kurikulum : Kurikulum 2013

Luas Tanah : 12.780 m2

Page 76: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

55

SMP Negeri 07 Salatiga mempunyai 24 ruang kelas, 1 ruang BK, 1

ruang UKS, 1 ruang musik, 1 buah dapur, 1 ruang kurikulum, 1 ruang

kepala sekolah, 1 ruang waka, 1 ruang TU, 1 ruang guru, 1 ruang

OSIS, dan ruang praktikan, 1 ruang agama, 1 ruang panitia &

pengawas, sebuah mushola, sebuah koperasi siswa, dan 6 buah kantin.

3. Visi dan Misi SMP Negeri 07 Salatiga

Berdasarkan hasil wawancara dengan ibu Salis Vita Auliya,

SI.Kom pada hari Rabu 07 Agustus 2019 pukul 09.40, peneliti

memperoleh data mengenai visi misi dari SMP Negeri 07 Salatiga

sebagai berikut:

a. Visi

Terwujudnya insan yang “SIAP berprestasi” (Santun berperilaku,

Iman dalam bergama, menjaga Asri lingkungannya, dan Percaya

diri untuk meraih prestasi).

b. Misi

1) Menumbuhkan perilaku warga SMP Negeri 07 Salatiga

untuk bersikap santun dalam pergaulan.

2) Menumbuhkan kedisiplinan peserta didik dan tenaga

kependidikan untuk menciptakan suasana kegiatan belajar

mengajar di sekolah yang kondusif.

3) Menumbuhkan pengahayatan dan pengamatan terhadap

ajaran agama yang dianut melalui pendidikan agama dan

budaya bangsa sehingga terbangun peserta didik yang

Page 77: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

56

taqwa dan berahklak mulia.

4) Menanamkan sifat cinta lingkungan dan kebersihan dengan

pembinaan yang rutin dan terencana.

5) Mendorong dan membantu setiap peserta didik untuk

mengenali seluruh potensi dirinya sehingga dapat

berkembang secara optimal.

6) Menumbuhkan semangat berprestasi secara intensif kepada

seluruh warga SMP Negeri 07 Salatiga.

4. Daftar Nama Guru dan Mata Pelajaran SMP Negeri 07 Salatiga

Berdasarkan hasil wawancara dengan Salis Vita Auliya, SI.Kom

pada hari Rabu 07 Agustus 2019 pukul 09.40, peneliti memperoleh

data guru dari SMP Negeri 07 Salatiga yang kemudian peneliti sajikan

dalam bentuk tabel sebagai berikut:

Tabel 3.1

Daftar Nama Guru dan Mata Pelajaran SMP Negeri 07 Salatiga

No. Kode Nama Mapel

1. DT Dwitjahjo Koesharjanto, S.Pd, M.Si Kepala Sekolah

2. NR Nurrochim, S.Pd.I Pend. Agama Islam

3. L Layly Atiqoh, S.Ag Pend. Agama Islam

4. M Muhammad Sintoro, S.Ag Pend. Agama Islam

5. EL Elisabet Dwi Setiani, S.Pd Pend. Agama Katolik

6. E Edy Hartoyo, S.Th Pend. Agama Kristen

Page 78: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

57

7. DS Desi Tri Siana Pend. Agama Kristen

8. HT Hartanto, S.Pd PPKn

9. HI Hidayati, S.Pd PPKn

10. YL Yuliana AS, S.Pd Bahasa Indonesia

11. MK Siti Maskanah, S.Pd Bahasa Indonesia

12. HS Hadi Susanto, S.Pd Bahasa Indonesia

13. TR Trima Rofianti, S.Pd Bahasa Inggris

14. SS SAS. Sulistyorini P, S.Pd Bahasa Inggris

15. FJ Fajarini Prihastuti, S.Pd Bahasa Inggris

16. AY Arief Dwiyuwono, S.Pd, M.Pd Bahasa Inggris

17. RD Rachmad Danang Yulianto, S.Pd Bahasa Inggris

18. SP Supadmi, S.Pd Matematika

19. ML Sri Mulyani, S.Pd Matematika

20. JK Jaka Mahargono, Amd.Pd Matematika

21. NK Nur Kholis, S.Pd Matematika

22. SG Sugiharto, S.Pd, M.Pd IPA

23. PJ Sukarianto IPA

24. PI Supiyono, S.Pd IPA

25. GT Drs. Guntur Dwi Indradi IPA

26. OS Octaviasari Wahyu Ardani, S. Pd IPA

27. PW Purnomowati, S.Pd IPA dan Prakarya

28. AD Agus Dwiyono, S.Pd IPS

Page 79: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

58

29. SH Sigih Prastito, S.Pd IPS

30. KR Krisnuraini, S.Pd IPS

31. HN Sri Handayani, S.Pd IPS

32. GW Gisti Waliyatun IPS

33. SM Slamet Mulyono Seni Budaya

34. YD Yosephin Dian Kriscahyani Seni Budaya

35. ER Endang Retno Haryati, S.Pd Seni Musik

36. NA Nastain Arif, S.Pd Penjaskes

37. FK M. Fatkhurohman, S.Pd Penjaskes

38. HR Heru Setyo Wibowo, S.Pd Penjaskes

39. GN Gandi Nur Rohmat K, S. Pd Penjaskes

40. AN Arif Nurhadi Bahasa Jawa

41. DA Dwi Ariyanti, S.Pd Prakarya

42. MJ Mujiani, S.Pd Prakarya dan Pend.

Agama Kristen

43. DH Salis Vita Auliya, SI. Kom TIK

44. HD Dra. Hidayati BK

45. DM Dian Maret, S.Pd BK

46. DR Dwi Retno Setyaningrum, S.Pd BK

47. DW Dwi Astuti, S.Pd BK

Page 80: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

59

5. Keadaan Siswa

Berdasarkan hasil wawancara dengan ibu Salis Vita Auliya,

SI.Kom pada hari Rabu 07 Agustus 2019 pukul 09.40, peneliti

memperoleh data mengenai keadaan siswa SMP Negeri 07 Salatiga

yang kemudian peneliti sajikan dalam bentuk tabel sebagai berikut:

Tabel 3.2

Keadaan Siswa

No Kelas Jumlah siswa Jumlah seluruh siswa

1. VII A 28

174

2. VII B 30

3. VII C 28

4. VII D 28

5. VII E 30

6. VII F 30

No. Kelas Jumlah Siswa

Jumlah Seluruh Siswa

1. VIII A 28

113

2. VIII B 29

3. VIII C 28

4. VIII D 28

No. Kelas Jumlah Siswa

Jumlah Seluruh Siswa

1. IX A 31

214

Page 81: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

60

2. IX B 30

3. IX C 32

4. IX D 30

5. IX E 31

6. IX F 30

7. IX G 30

Total Siswa 501

B. Obyek Penelitian

Berdasarkan hasil diskusi peneliti dengan bapak Muhammad

Sintoro, S.Ag., selaku guru pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada

Rabu 07 Agustus 2019 di SMP Negeri 07 Salatiga, pada penelitian ini,

yang menjadi objek penelitian adalah siswa kelas VIII B SMP Negeri 07

Salatiga. Dengan jumlah siswa sebanyak 29 anak yang terdiri dari 16

siswa laki-laki dan 13 siswa perempuan. Adapun data siswa yang menjadi

obyek penelitian adalah sebagai berikut:

Tabel 3.3

Siswa kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga

No. Nama Siswa Jenis Kelamin

1. Aditya Cahya Putra Laki-Laki

2. Alviandira Angraeni Putri Hargin Perempuan

3. Alyalaila Dwi Nur Azizah Perempuan

Page 82: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

61

4. Bintang Ilham Dzulhaq Laki-Laki

5. Cindy Frescilya Putri Perempuan

6. Damar Jatmiko Laki-Laki

7. Dennisa Andarista Perempuan

8. Dwi Ghufron Maulana Laki-Laki

9. Elin Prananda Hani Perempuan

10. Elsa Deshinta Wijayanti Perempuan

11. Fendi Irawan Laki-Laki

12. Guntur Okta Ramadani Laki-Laki

13. Ilmah Ibnu Musa Laki-Laki

14. Ivan Surya Yudha Pratama Laki-laki

15. Maheja Adrean Nata Laki-laki

16. Nayshika Zahra Septriyan Perempuan

17. Nova Fitriani Perempuan

18. Putri Rizkia Fitriani Perempuan

19. Rhmad Adi Nugroho Laki-Laki

20. Rifqi Ikhsan Pangestu Laki-Laki

21. Sandi Oktaviano Laki-Laki

22. Shiva Sabila Natasya Putri Perempuan

23. Valentino Febriyanto Laki-laki

24. Vina Purnamasari Perempuan

25. Wahyudi Saputra Laki-Laki

Page 83: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

62

26. Wibowo Panca Prasetya Laki-laki

27. Widya Noor Hafida Perempuan

28. Yusuf Febri Kurniawan Laki-Laki

29 Anisa Tabrani Perempuan

C. Deskripsi Pelaksanaan Penelitian

1. Deskripsi Pra siklus

Peneliti dengan kolaborator/guru melakukan pra siklus hasil belajar

menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran pada siswa kelas

VIIIB SMP Negeri 07 Salatiga sebelum dilakukan tindakan

menggunakan metode numbered head together (NHT)

Adapun hasil belajar pra siklus dapat dilihat dalam tabel sebagai

berikut:

Tabel 3.4

Hasil Belajar Peserta Didik Pra Siklus

No.

Nama Nilai Keterangan

1. Aditya Cahya Putra 50 Belum Tuntas

2. Alviandira Angraeni Putri H. 84 Tuntas

3. Alyalaila Dwi Nur Azizah 74 Belum Tuntas

4. Bintang Ilham Dzulhaq 50 Belum Tuntas

5. Cindy Frescilya Putri 65 Belum Tuntas

6. Damar Jatmiko 80 Tuntas

Page 84: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

63

7. Dennisa Andarista 88 Tuntas

8. Dwi Ghufron Maulana 50 Belum Tuntas

9. Elin Prananda Hani 86 Tuntas

10. Elsa Deshinta Wijayanti 90 Tuntas

11. Fendi Irawan 68 Belum Tuntas

12. Guntur Okta Ramadani 62 Belum Tuntas

13. Ilmah Ibnu Musa 70 Belum Tuntas

14. Ivan Surya Yudha Pratama 50 Belum Tuntas

15. Maheja Adrean Nata 50 Belum Tuntas

16. Nayshika Zahra Septriyan 50 Belum Tuntas

17. Nova Fitriani 80 Tuntas

18. Putri Rizkia Fitriani 80 Tuntas

19. Rhmad Adi Nugroho 50 Belum Tuntas

20. Rifqi Ikhsan Pangestu 85 Tuntas

21. Sandi Oktaviano 68 Belum Tuntas

22. Shiva Sabila Natasya Putri 86 Tuntas

23. Valentino Febriyanto 74 Belum Tuntas

24. Vina Purnamasari 50 Belum Tuntas

25. Wahyudi Saputra 50 Belum Tuntas

26. Wibowo Panca Prasetya 50 Belum Tuntas

27. Widya Noor Hafida 72 Belum Tuntas

28. Yusuf Febri Kurniawan 56 Belum Tuntas

Page 85: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

64

29. Anisa Tabrani 90 Tuntas

Jumlah 1958

Rata-rata 67,51

% Tuntas 10 siswa ( 34% )

% Tidak tuntas 19 siswa ( 66% )

Berdasarkan data diatas, dapat disimpulkan bahwa siswa yang

telah tuntas dari KBM 75 adalah sebanyak 10 siswa atau 34 % dari 29

siswa dan siswa yag belum tuntas sebanyak 19 siswa atau 66 % dari

29 siswa yang ada di kelas VIII B SMP Negeri Salatiga.

2. Deskripsi Pelaksanaan Siklus 1

Pelaksanaan siklus I ini dilaksanakan dalam 4 tahapan, yaitu:

perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Adapun secara

garis besar pelaksanaan siklus I ini dapat didiskripsikan sebagai

berikut:

a. Perencanaan

Sebelum peneliti melaksanakan penelitian, terlebih dahulu

peneliti menyiapkan RPP dan membuat media yang akan

digunakan dalam pembelajaran. Dalam penelitian, peneliti

menggunakan metode pembelajaran Numbered Head Together

(NHT).

Adapun tahap perencanaanya meliputi:

1) Merencanakan proses pembelajaran dengan

menggunakan metode pembelajaran Numbered Head

Page 86: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

65

Together (NHT) pada mata pelajaran pendidikan agama

Islam dan Budi Pekerti materi menghindari minuman

keras, judi, dan pertengkaran pada kelas VIII B SMP

Negeri 07 Salatiga.

2) Menentukan pelaksanaan siklus 1 yang dilakukan pada

Sabtu, 24 Agustus 2019.

3) Menyiapkan materi yang akan diajarkan.

4) Membuat RPP dan media dalam kegiatan pembelajaran.

5) Membuat instrumen penelitian yaitu:

a) Lembar observasi untuk mengamati aktivitas

guru dan siswa dalam proses pembelajaran.

b) Lembar tes

Digunakan pada proses refleksi untuk

mengetahui sejauh mana pemahaman siswa dan

hasil pembelajaran setelah selesai kegiatan

pembelajaran.

b. Pelaksanaan Penelitian

1) Kegiatan Pendahuluan

a) Guru mengucapkan salam

b) Guru menunjuk salah satu siswa untuk mempimpin doa

c) Guru mengabsen siswa

Page 87: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

66

d) Appersepsi dan motivasi, yang dilakukan dengan cara

tanya jawab mengenai materi menghindari minuman

keras, judi, dan pertengkaran.

e) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

2) Kegiatan Inti

a) Guru mengkondisikan siswa serta men-setting kelas

b) Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok

berdasarkan penomoran, dengan setiap kelompok

beranggotakan tiga sampai lima orang dan memberi

siswa dalam tim mempunyai nomor berbeda-beda,

sesuai dengan jumlah siswa di dalam kelompok

c) Guru memberikan penjelasan awal mengenai metode

numbered head together (NHT).

d) Guru menyiapkan materi diskusi yang akan dibahas

e) Guru memberikan lembar kerja siswa (LKS) kepada

setiap siswa sebagai bahan diskusi yang akan dipelajari.

f) Guru menyebut satu nomor dan para siswa dari tiap

kelompok dengan nomor yang sama mengangkat tangan

dan menyiapkan jawaban kepada siswa dikelas.

g) Guru bersama siswa menyimpulkan jawaban akhir dari

semua pertanyaa yang berhubungan dengan materi yang

disajikan.

Page 88: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

67

h) Guru memberikan kuis berupa soal pilihan ganda dan

essay

3) Kegiatan Penutup

a) Memberikan kesimpulan tentang materi menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran.

b) Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan salam dan

berdo’a bersama-sama.

c. Pengamatan

Pada tahap ini dilakukan observasi/pengamatan terhadap

pelaksanaan pembelajaran berlangsung, yaitu :

1) Memperhatikan keaktifan dan tingkat partisipasi dari peserta

didik saat proses pembelajaran berlangsung.

2) Guru/ kolaborator menggunakan lembar pengamatan yang telah

disiapkan untuk melakukan penilaian terhadap proses

pembelajaran yang dilakukan oleh peneliti untuk acuan

perbaikan pada siklus berikutnya.

d. Refleksi

Refleksi dilakukan peneliti berdasarkan hasil dari dua

penelitian, yaitu hasil pengamatan situasi pembelajaran dan

perbandingan atau peningkatan nilai belajar pra siklus dengan hasil

belajar siklus I. Berdasarkan hasil pengamatan terhadap situasi

pembelajaran pada siklus I ini, peneliti menemukan beberapa

kelemahan pembelajaran diantaranya sebagai berikut:

Page 89: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

68

1) Peserta didik masih kesulitan dalam beradaptasi dan belajar

bersama dengan kelompok lainnya karena sebelumnya peserta

didik sudah belajar sesuai dengan kelompok yang sudah

dibentuk di dalam kelas.

2) Peserta didik belum memahami metode pembelajaran

Numbered Head Together (NHT).

Meskipun demikian dalam pembelajaran ini telah terdapat

peningkatan dalam beberapa hal yaitu :

1) Peserta didik menjadi lebih senang saat pembelajaran sedang

berlangsung.

2) Peserta didik menjadi lebih aktif bertanya dan menjawab

pertanyaan guru.

Selanjutnya perbandingan hasil belajar pra siklus terhadap

hasil belajar siklus I sudah mengalami peningkatan, namun

masih belum maksimal. Oleh karena itu, peneliti pada siklus

selanjutnya atau siklus II akan lebih memperhatikan dan

memperbaiki dengan :

1) Membantu menciptakan suasana belajar yang tidak

membosankan.

2) Berupaya meningkatkan keaktifan peserta didik agar lebih

maksimal dalam memahami pelajaran.

3) Meningkatkan prestasi belajar peserta didik yang belum

memenuhi target KBM.

Page 90: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

69

3. Deskripsi Pelaksanaan Siklus II

Adapun secara garis besar pelaksanaan siklus II ini dapat

didiskripsikan sebagai berikut:

a. Perencanaan

Sebelum peneliti melaksanakan penelitian, terlebih dahulu

peneliti menyiapkan RPP dan membuat media yang akan

digunakan dalam pembelajaran. Dalam penelitian, peneliti

menggunakan metode pembelajaran Numbered Head Together

(NHT).

Adapun tahap perencanaanya meliputi:

1) Merencanakan proses pembelajaran dengan menggunakan

metode pembelajaran Numbered Head Together (NHT) pada

mata pelajaran pendidikan agama Islam dan Budi Pekerti

materi menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran

pada kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga.

2) Menentukan pelaksanaan siklus II yang dilakukan pada

Sabtu, 31 Agustus 2019.

3) Menyiapkan materi yang akan diajarkan.

4) Membuat RPP dan media dalam kegiatan pembelajaran.

5) Membuat instrumen penelitian yaitu:

a) Lembar observasi untuk mengamati aktivitas guru dan

siswa dalam proses pembelajaran.

Page 91: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

70

b) Lembar tes

Digunakan pada proses refleksi untuk mengetahui sejauh

mana pemahaman siswa dan hasil pembelajaran setelah

selesai kegiatan pembelajaran.

b. Pelaksanaan Penelitian

1) Kegiatan Pendahuluan

a) Guru mengucapkan salam

b) Guru menunjuk salah satu siswa untuk mempimpin doa

c) Guru mengabsen siswa

d) Appersepsi dan motivasi, yang dilakukan dengan cara tanya

jawab mengenai materi menghindari minuman keras, judi,

dan pertengkaran.

e) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran

2) Kegiatan Inti

a) Guru mengkondisikan siswa serta men-setting kelas

b) Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok

berdasarkan penomoran, dengan setiap kelompok

beranggotakan tiga sampai lima orang dan memberi siswa

dalam tim mempunyai nomor berbeda-beda, sesuai dengan

jumlah siswa di dalam kelompok

c) Guru memberikan penjelasan awal mengenai metode

numbered head together (NHT).

d) Guru menyiapkan materi diskusi yang akan di bahas

Page 92: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

71

e) Guru memberikan lembar kerja siswa (LKS) kepada setiap

siswa sebagai bahan diskusi yang akan dipelajari.

f) Guru menyebut satu nomor dan para siswa dari tiap

kelompok dengan nomor yang sama mengangkat tangan

dan menyiapkan jawaban kepada siswa dikelas.

g) Guru bersama siswa menyimpulkan jawaban akhir dari

semua pertanyaa yang berhubungan dengan materi yang

disajikan.

h) Guru memberikan kuis berupa soal pilihan ganda dan essay

3) Kegiatan Penutup

a) Memberikan kesimpulan tentang materi menghindari minuman

keras, judi, dan pertengkaran.

b) Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan salam dan

berdo’a bersama-sama.

c. Pengamatan

Berdasarkan pengamatan yang dilakukan dengan menggunakan

lembar pengamatan, pada siklus II, terjadi peningkatan hasil belajar

peserta didik yang sangat baik. Peserta didik memahami materi

pembelajaran dan proses pembelajaran dengan menggunakan metode

pembelajaran Numbered Head Together (NHT), sehingga mengalami

peningkatan hasil belajar.

Page 93: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

72

d. Refleksi

Setelah mengumpulkan dan menganalisis data, didapati bahwa

hasil belajar siswa pada siklus II mengalami peningkatan dari siklus I,

karena hampir semua siswa dapat mengikuti proses pembelajaran

secara aktif dengan menggunakan metode pembelajaran Numbered

Head Together (NHT). Selain itu, berdasarkan hasil

observasi/pengamatan dan hasil belajar yang didapat menunjukkan

adanya peningkatan hasil belajar dari siswa. Pada siklus II ini siswa

telah mencapai indikator keberhasilan yang diharapkan maka peneliti

tidak perlu melanjutkan penelitian ke siklus berikutnya.

Page 94: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

73

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Pra Siklus

Peneliti memperoleh data pra siklus diambil dari nilai hasil belajar

materi menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran kelas VIII B

SMP Negeri 07 Salatiga. Hasil belajar ini diperoleh dari bapak

Muhammad Sintoro, S.Ag., selaku guru/kolaborator pendidikan agama

Islam dan Budi Pekerti di SMP Negeri 07 Salatiga. Hasil belajar siswa

pada pra siklus belum memuaskan dikarenakan dari 29 siswa ada 19

siswa yang nilainya belum mencapai ketuntasan belajar minimum

(KBM), yang berdasarkan standar ketuntasan klasikal siswa yaitu ≥ 85.

Adapun data nilai pra siklus siswa dapat dilihat pada tabel di

bawah ini:

Tabel 4.1

Hasil Belajar Siswa Pra Siklus

No.

Nama Nilai Keterangan

1. Aditya Cahya Putra 50 Belum Tuntas

2. Alviandira Angraeni Putri H. 84 Tuntas

3. Alyalaila Dwi Nur Azizah 74 Belum Tuntas

4. Bintang Ilham Dzulhaq 50 Belum Tuntas

Page 95: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

74

5. Cindy Frescilya Putri 65 Belum Tuntas

6. Damar Jatmiko 80 Tuntas

7. Dennisa Andarista 88 Tuntas

8. Dwi Ghufron Maulana 50 Belum Tuntas

9. Elin Prananda Hani 86 Tuntas

10. Elsa Deshinta Wijayanti 90 Tuntas

11. Fendi Irawan 68 Belum Tuntas

12. Guntur Okta Ramadani 62 Belum Tuntas

13. Ilmah Ibnu Musa 70 Belum Tuntas

14. Ivan Surya Yudha Pratama 50 Belum Tuntas

15. Maheja Adrean Nata 50 Belum Tuntas

16. Nayshika Zahra Septriyan 50 Belum Tuntas

17. Nova Fitriani 80 Tuntas

18. Putri Rizkia Fitriani 80 Tuntas

19. Rhmad Adi Nugroho 50 Belum Tuntas

20. Rifqi Ikhsan Pangestu 85 Tuntas

21. Sandi Oktaviano 68 Belum Tuntas

22. Shiva Sabila Natasya Putri 86 Tuntas

23. Valentino Febriyanto 74 Belum Tuntas

24. Vina Purnamasari 50 Belum Tuntas

25. Wahyudi Saputra 50 Belum Tuntas

26. Wibowo Panca Prasetya 50 Belum Tuntas

Page 96: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

75

27. Widya Noor Hafida 72 Belum Tuntas

28. Yusuf Febri Kurniawan 56 Belum Tuntas

29. Anisa Tabrani 90 Tuntas

Jumlah 1958

Rata-rata 67,51

% Tuntas 10 siswa ( 34% )

% Tidak tuntas 19 siswa ( 66% )

Berdasarkan data yang telah diperoleh, dapat disimpulkan bahwa

hasil belajar pada pra siklus dari 29 jumlah keseluruhan siswa, siswa

yang tuntas mencapai ketuntasan belajar minimum (KBM) yang telah

ditetapkan yaitu 75 sebanyak 10 siswa atau 33 % dan yang belum

mencapai ketuntasan belajar minimum (KBM) sebanyak 19 siswa atau

66 % dari jumlah siswa yang ada di kelas VIII B SMP Negeri 07

Salatiga. Rendahnya hasil belajar siswa dikarenakan minat belajar

pada materi menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran

rendah sehingga siswa belum terlihat aktif dalam pembelajaran. Siswa

cenderung lebih banyak berbicara dan bermain sendiri dengan teman

pada waktu pembelajaran di kelas. Oleh karena itu, perlu di adakan

perbaikan dalam pembelajaran pada siklus selanjutnya guna

meningkatkan hasil belajar siswa.

Page 97: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

76

2. Siklus I

Berdasarkan data hasil belajar pada pra siklus, maka peneliti akan

melakukan tindakan pada siklus I untuk memperbaiki dan meningkatkan

hasil belajar pada pra siklus.

a. Nilai Peserta Didik pada Siklus I

Pada siklus I peneliti mencoba menerapkan metode

numbered head together (NHT) dalam pembelajaran yang mana

untuk menumbuhkan minat belajar dan keaktifan siswa dalam

proses pembelajaran. Untuk mengukur keberhasilan siswa dalam

mengikuti proses pembelajaran, maka pada kegiatan akhir peneliti

mengadakan evaluasi. Adapun hasil nilai pada hasil belajar siswa

siklus I dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

Tabel 4.2

Hasil Belajar Siswa Siklus I

No.

Nama Nilai Keterangan

1. Aditya Cahya Putra 80 Tuntas

2. Alviandira Angraeni Putri H. 90 Tuntas

3. Alyalaila Dwi Nur Azizah 95 Tuntas

4. Bintang Ilham Dzulhaq 65 Tidak Tuntas

5. Cindy Frescilya Putri 85 Tuntas

6 Damar Jatmiko 90 Tuntas

7. Dennisa Andarista 95 Tuntas

Page 98: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

77

8. Dwi Ghufron Maulana 65 Tidak Tuntas

9. Elin Prananda Hani 75 Tuntas

10. Elsa Deshinta Wijayanti 85 Tuntas

11. Fendi Irawan 90 Tuntas

12. Guntur Okta Ramadani 70 Tidak Tuntas

13. Ilmah Ibnu Musa 65 Tidak Tuntas

14. Ivan Surya Yudha Pratama 65 Tidak Tuntas

15 Maheja Adrean Nata 65 Tidak Tuntas

16. Nayshika Zahra Septriyan 90 Tuntas

17. Nova Fitriani 90 Tuntas

18. Putri Rizkia Fitriani 95 Tuntas

19 Rhmad Adi Nugroho 85 Tuntas

20. Rifqi Ikhsan Pangestu 80 Tuntas

21. Sandi Oktaviano 75 Tuntas

22. Shiva Sabila Natasya Putri 65 Tidak Tuntas

23. Valentino Febriyanto 65 Tidak Tuntas

24. Vina Purnamasari 85 Tuntas

25. Wahyudi Saputra 75 Tuntas

26. Wibowo Panca Prasetya 90 Tuntas

27. Widya Noor Hafida 75 Tuntas

28. Yusuf Febri Kurniawan 75 Tuntas

29. Anisa Tabrani 85 Tuntas

Jumlah 2310

Page 99: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

78

Rata-rata 79,65

% Tuntas 72 % (21 siswa )

% Tidak tuntas 28 % (8 siswa)

Pada pembelajaran siklus I peneliti menerapkan metode numbered

head together (NHT), disimpulkan bahwa siswa yang tuntas dengan KBM

75 sebanyak 21 siswa atau 72 % dari keseluruhan siswa yang berjumlah 29

siswa dan yang belum tuntas sebanyak 8 siswa atau 28 % dari jumlah

siswa yang ada di kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga. Peningkatan hasil

belajar ini dikarenakan guru menerapkan metode numbered head together

(NHT) dalam pembelajaran, sehingga siswa termotivasi oleh guru dan

siswa dapat menerima pelajaran dengan baik.

Berikut ini merupakan data hasil pengamatan guru dan siswa oleh

peneliti pada siklus I yang telah disesuaikan dengan langkah-langkah

rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), yaitu:

Tabel 4.3

Hasil Pengamatan Guru Siklus I

No Kegiatan Skor

1 2 3

1. Pra Pembelajaran

a. Menyiapkan RPP

b. Memeriksa kesiapan ruang, alat dan media

pembelajaran

c. Memeriksa kesiapan peserta didik

2. Kemampuan Membuka Pelajaran

Page 100: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

79

a. Salam pembuka

b. Memberikan motivasi awal

c. Melakukan apresiasi (kajian materi yang

sebelumnya dengan materi yang akan

disampaikan)

d. Menyampaikan kompetensi/ tujuan

pembelajaran yang ingin dicapai

3. Penguasaan Materi

a. Menggunakan metode numbered head

together sesuai dengan langkah-langkah yang

direncanakan dalam RPP

b. Memberikan pengantar bahwa pembelajaran

akan menggunakan metode numbered head

together

c. Menunjukkan penguasaan materi pembelajaran

4. Interaksi dalam Pembelajaran

a. Menciptakan suasana yang menumbuhkan

pastisipasi aktif peserta didik melalui guru,

media dan sumber belajar

b. Menunjukkan sikap terbuka dan responsive

terhadap peserta didik

c. Menumbuhkan keceriaan dan antusiasme

peserta didik

5. Kegiatan Akhir

a. Melakukan refleksi dan membuat rangkuman

bersama peserta didik

b. Memberikan arahan tindak lanjut (nasehat,

motivasi, tugas)

c. Menginformasikan materi untuk pertemuan

selanjutnya

Page 101: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

80

d. Salam penutup

Jumlah 4 24 3

Total 31

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 20-30

Baik = 31-40

Sangat baik = 41-50

Tabel 4.4

Hasil Pengamatan Siswa Siklus I

No Aspek yang diamati Skor

1 2 3

1. Siswa mengemukakan pendapat

2. Siswa menjawab pertanyaan guru

3. Siswa melakukan diskusi kelompok mengenai

permasalahan yang diberikan oleh guru

4. Siswa bertanya pada siswa lain atau guru

Dapat belum memahami permasalahan yang

dihadapi

5. Siswa menunjukkan minat pada pembelajaran

dengan penerapan metode numbered head

together

6. Siswa senang mencari dan memecahkan soal-

soal pada pembelajaran dengan penerapan

Page 102: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

81

metode numbered head together

7. Siswa mengerjakan soal dengan tertib

8. Masing-masing kelompok mempresentasikan

hasil dari kerjasamanya di depan kelas secara

bergantian

Jumlah 3 10 -

Total 13

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 5-10

Baik = 11-20

Sangat baik = 21-25

b. Refleksi Siklus I

Pada siklus I diperoleh hasil belajar dari siswa antara lain:

ketuntasan hasil belajar siswa mencapai 72% dari 29 jumlah siswa.

Terdapat siswa yang telah tuntas KBM sebanyak 21 dari 29 siswa

atau 72 %, namun masih ada siswa yang belum tuntas sebanyak 8

siswa atau 28 %. Pencapaian nilai rata-rata pada siklus I 79,65

dengan persentase ketuntasan belajar sebanyak 72% dari jumlah

seluruh siswa atau 21 siswa tuntas KBM. Pada siklus I ini terjadi

peningkatan jumlah siswa yang tuntas KBM sebanyak 11 siswa.

Hasil pada siklus I menunjukkan bahwa siklus I belum berhasil

Page 103: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

82

dalam mencapai ketuntasan belajar yang ditentukan dengan

indikator ketuntasan belajar yaitu 85%.

Peneliti menganalisis dan mengolah data pada hasil belajar

siswa siklus I, lembar pengamatan siswa, dan lembar pengamatan

guru. Dari pengamatan tersebut diketahui bahwa terdapat beberapa

hal yang perlu diperbaiki dalam proses pembelajaran, antara lain:

1) Siswa terlihat ramai dan berbicara sendiri dengan temannya

serta masih tidak memperhatikan ketika diberi penjelasan pada

saat pembelajaran.

2) Siswa masih pasif, belum terlihat aktif dalam mengikuti

pembelajaran,

3) Siswa belum memahami metode numbered head together

(NHT) yang digunakan. Sehingga siswa kurang antusias dalam

mengikuti kegiatan pembelajaran.

Berdasarkan uraian di atas, maka kekurangan-kekurangan

pada siklus I akan diperbaiki oleh peneliti pada siklus II sebagai

berikut:

1) Untuk meningkatkan hasil belajar, maka guru harus

memberikan penjelasan lebih mendalam terhadap materi yang

telah disampaikan kepada siswa.

2) Memberikan penjelasan lebih mendalam tentang metode

numbered head together (NHT) kepada siswa agar dapat

memahami metode pembelajaran yang digunakan.

Page 104: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

83

3) Memberikan motivasi kepada siswa untuk lebih aktif bertanya

dalam proses pembelajaran.

Berdasarkan hasil belajar yang diperoleh pada siklus I, hasil

belajar siswa belum mencapai indikator keberhasilan klasikal yang

ditentukan yaitu 85%, dikarenakan presentase siswa yang tuntas

pada siklus I hanya 72%. Oleh karena itu peneliti perlu melakukan

penelitian tindakan kelas pada siklus II.

2. Siklus II

Berdasarkan hasil belajar yang didapat pada siklus I, hasil yang

didapat belum mencapai indikator keberhasilan klasikal, maka peneliti

akan melakukan tindakan pada siklus II untuk memperbaiki hasil belajar

pada siklus I.

a. Nilai Siswa pada Siklus II

Pada siklus II peneliti menerapkan metode numbered head together

(NHT) dalam pembelajaran untuk menumbuhkan minat belajar dan

keaktifan siswa dalam proses pembelajaran. Untuk mengukur

keberhasilan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran, maka

pada kegiatan akhir peneliti mengadakan evaluasi. Adapun hasil

belajar siswa siklus II dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

Page 105: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

84

Tabel 4.5

Hasil Belajar Siswa Siklus II

No.

Nama Nilai Keterangan

1. Aditya Cahya Putra 95 Tuntas

2. Alviandira Angraeni Putri H. 85 Tuntas

3. Alyalaila Dwi Nur Azizah 90 Tuntas

4. Bintang Ilham Dzulhaq 85 Tuntas

5. Cindy Frescilya Putri 85 Tuntas

6 Damar Jatmiko 90 Tuntas

7. Dennisa Andarista 100 Tuntas

8. Dwi Ghufron Maulana 75 Tuntas

9. Elin Prananda Hani 80 Tuntas

10. Elsa Deshinta Wijayanti 100 Tuntas

11. Fendi Irawan 90 Tuntas

12. Guntur Okta Ramadani 85 Tuntas

13. Ilmah Ibnu Musa 60 Tidak Tuntas

14. Ivan Surya Yudha Pratama 70 Tidak Tuntas

15 Maheja Adrean Nata 75 Tuntas

16. Nayshika Zahra Septriyan 90 Tuntas

17. Nova Fitriani 95 Tuntas

18. Putri Rizkia Fitriani 80 Tuntas

Page 106: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

85

19 Rhmad Adi Nugroho 90 Tuntas

20. Rifqi Ikhsan Pangestu 100 Tuntas

21. Sandi Oktaviano 75 Tuntas

22. Shiva Sabila Natasya Putri 85 Tuntas

23. Valentino Febriyanto 70 Tidak Tuntas

24. Vina Purnamasari 95 Tuntas

25. Wahyudi Saputra 70 Tidak Tuntas

26. Wibowo Panca Prasetya 90 Tuntas

27. Widya Noor Hafida 80 Tuntas

28. Yusuf Febri Kurniawan 85 Tuntas

29. Anisa Tabrani 85 Tuntas

Jumlah 2455

Rata-rata 84,65

% Tuntas 25 siswa (86 %)

% Tidak tuntas 4 siswa (14 %)

Pada siklus II peneliti menerakan metode numbered head together

(NHT), disimpulkan bahwa siswa yang tuntas dengan KBM 75 sebanyak

25 siswa atau 86 % dari keseluruhan siswa yang berjumlah 29 siswa dan

yang belum tuntas sebanyak 4 siswa atau 14 % dari jumlah siswa yang ada

di kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga. Peningkatan hasil belajar ini

dikarenakan guru menerapkan metode numbered head together (NHT)

dalam pembelajaran sehingga siswa memahami dan termotivasi oleh guru

dalam menyampaikan materi, sehingga siswa menerima pelajaran dengan

baik dan hasil belajar siswa meningkat.

Page 107: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

86

Berikut ini merupakan data hasil pengamatan guru dan siswa oleh

peneliti pada siklus II yang telah disesuaikan dengan langkah-langkah

rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), yaitu:

Tabel 4.6

Hasil Pengamatan Guru Siklus II

No Kegiatan Skor

1 2 3

1. Pra Pembelajaran

a. Menyiapkan RPP

b. Memeriksa kesiapan ruang, alat dan media

pembelajaran

c. Memeriksa kesiapan peserta didik

2. Kemampuan Membuka Pelajaran

a. Salam pembuka

b. Memberikan motivasi awal

c. Melakukan apresiasi (kajian materi yang

sebelumnya dengan materi yang akan

disampaikan)

d. Menyampaikan kompetensi/tujuan

pembelajaran yang ingin dicapai

3. Penguasaan Materi

a. Menggunakan metode numbered head

together sesuai dengan langkah-langkah yang

direncanakan dalam RPP

b. Memberikan pengantar bahwa pembelajaran

akan menggunakan metode numbered head

together

c. Menunjukkan penguasaan materi pembelajaran

Page 108: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

87

4. Interaksi dalam Pembelajaran

a. Menciptakan suasana yang menumbuhkan

pastisipasi aktif peserta didik melalui guru,

media dan sumber belajar

b. Menunjukkan sikap terbuka dan responsive

terhadap peserta didik

c. Menumbuhkan keceriaan dan antusiasme

peserta didik

5. Kegiatan Akhir

a. Melakukan refleksi dan membuat rangkuman

bersama peserta didik

b. Memberikan arahan tindak lanjut (nasehat,

motivasi, tugas)

c. Menginformasikan materi untuk pertemuan

selanjutnya

d. Salam penutup

Jumlah - 30 6

Total 36

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 20-30

Baik = 31-40

Sangat baik = 41-50

Page 109: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

88

Tabel 4.7

Hasil Pengamatan Siswa Siklus II

No Aspek yang diamati Skor

1 2 3

1. Siswa mengemukakan pendapat

2. Siswa menjawab pertanyaan guru

3. Siswa melakukan diskusi kelompok mengenai

permasalahan yang diberikan oleh guru

4. Siswa bertanya pada siswa lain atau guru

Dapat belum memahami permasalahan yang

dihadapi

5. Siswa menunjukkan minat pada pembelajaran

dengan penerapan metode numbered head

together

6. Siswa senang mencari dan memecahkan soal-

soal pada pembelajaran dengan penerapan

metode numbered head together

7. Siswa mengerjakan soal dengan tertib

8. Masing-masing kelompok mempresentasikan

hasil dari kerjasamanya di depan kelas secara

bergantian

Jumlah 1 14 -

Total 15

Kategori Baik

Page 110: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

89

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 5-10

Baik = 11-20

Sangat baik = 21-25

b. Refleksi Siklus II

Pada siklus II siswa yang mencapai ketuntasan KBM

berjumlah 25 siswa, sedangkan pada siklus I yang mencapai

ketuntasan KBM berjumlah 21 siswa. Nilai rata-rata pada siklus I

79,65 dengan presentase 72% sedangkan pada siklus II 84,65

dengan presentase 86%. Pada penelitian siklus II telah ada

peningkatan dari siklus I ke siklus II. Hal ini membuktikan

Penelitian tindakan kelas (PTK) telah berhasil dan telah mencapai

indikator ketuntasan belajar yaitu 85%. Di karenakan pada siklus

II ini telah cukup untuk memperlihatkan adanya peningkatan hasil

belajar, sehingga peneliti tidak perlu melanjutkan penelitian ke

siklus selanjutnya.

Peneliti menganalisis dan mengolah data pada hasil belajar

siswa siklus II, lembar pengamatan siswa, dan lembar pengamatan

guru. Dari pengamatan tersebut diketahui bahwa terdapat beberapa

peningkatan dalam proses pembelajaran, antara lain:

1) Siswa terlihat aktif dalam mengikuti pembelajaran,

Page 111: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

90

2) Siswa memahami metode numbered head together (NHT)

yang digunakan. Sehingga peserta didik antusias dalam

mengikuti kegiatan pembelajaran.

Berdasarkan uraian di atas ada beberapa hal yang perlu

diperbaiki sebagai berikut:

1) Memberikan motivasi kepada siswa untuk lebih aktif

bertanya dalam mengikuti proses pembelajaran.

2) Menggunakan metode dalam tiap pembelajaran sesuai

dengan materi.

Dikarenakan pada siklus II hasil belajar siswa telah

mengalami peningkatan dengan mencapai peresentase klasikal

86%, dan telah mencapai indikator keberhasilan yang

ditetapkan yaitu 85%. Maka peneliti tidak perlu melanjutkan

penelitian ke siklus selanjutnya.

B. Pembahasan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti

dalam siklus I dan siklus II, diperoleh data yang menunjukkan adanya

peningkatan hasil belajar yang cukup baik. Selain itu minat siswa dalam

mengikuti proses pembelajaran juga cukup tinggi. Sehingga jika dalam

pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti dipadukan

menggunakan metode numbered head together dapat meningkatkan hasil

belajar siswa kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga. Hal ini terlihat dari

hasil belajar yang didapat siswa pada siklus I dan siklus II. Hasil penelitian

Page 112: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

91

yang dilakukan pada pra siklus, siklus I, dan siklus II adalah sebagai

berikut:

1. Hasil Penelitian Pra Siklus

Pada pra siklus ini, terdapat 10 siswa atau 66 % dari 29 siswa yang

telah tuntas dari ketuntasan belajar minimum (KBM). Dan masih ada

sebanyak 19 siswa atau 44% yang belum tuntas.

Adapun data persentase ketuntasan materi minuman keras, judi, dan

pertengkaran siswa kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga pada pra siklus,

dapat dilihat dalam tabel berikut:

Tabel 4.8

Data Persentase Hasil Belajar Siswa Pra Siklus

Jumlah Ketuntasan Persentase Ketuntasan

Pra

Siklus

Tuntas Tidak tuntas Tuntas Tidak tuntas

10 19 44 % 66%

Persentase hasil belajar siswa pada pra siklus dapat dilihat

pada Tabel 4.8, yaitu 44 % siswa yang tuntas dan 66 % siswa yang

tidak tuntas. Berdasarkan KBM di SMP Negeri 07 Salatiga tahun

pelajaran 2019/2020 bahwa ketuntasan klasikal atau proses

pembelajaran dikatakan berhasil atau tuntas apabila hasil belajar secara

klasikal mencapai 85 % dari jumlah siswa yang ada mencapai nilai ≥

75. Dengan demikian ketuntasan klasikal pada pra siklus belum

mencapai indikator keberhasilan yang telah ditetapkan yakni 85 %,

Page 113: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

92

maka perlu diadakan penelitian untuk memperbaiki hasil belajar siswa

pada siklus selanjutnya.

2. Hasil Penelitian Siklus I

a. Hasil Belajar Siklus I

Pada siklus I ini, terdapat 21 siswa atau 72 % dari 29 siswa

yang telah tuntas dari ketuntasan belajar minimum (KBM). Dan

masih ada sebanyak 8 siswa atau 28 % yang belum tuntas.

Adapun data persentase ketuntasan belajar materi menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran siswa kelas VIII B SMP

Negeri 07 Salatiga pada siklus I, dapat dilihat dalam tabel berikut:

Tabel 4.9

Data Persentase Hasil Belajar Siswa Siklus I

Jumlah Ketuntasan Persentase Ketuntasan

Siklus

I

Tuntas Tidak tuntas Tuntas Tidak tuntas

21 8 72 % 28%

Persentase hasil belajar siswa pada siklus I dapat dilihat pada

Tabel 4.9, yaitu 72% siswa yang tuntas dan 28% siswa yang tidak

tuntas. Berdasarkan ketuntasan belajar minimum (KBM) di SMP

Negeri 07 Salatiga tahun pelajaran 2019/2020 bahwa ketuntasan

klasikal atau proses pembelajaran dikatakan berhasil atau tuntas

apabila hasil belajar secara klasikal mencapai 85 % dari jumlah siswa

Page 114: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

93

yang ada mencapai nilai ≥ 75. Dengan demikian ketuntasan klasikal

pada siklus I belum mencapai indikator keberhasilan yang telah

ditetapkan yakni 85 %, dan 72 % ≤ 85 %, maka penelitian ini masih

perlu diperbaiki pada siklus selanjutnya.

b. Hasil Observasi Aktivitas Guru dan Siswa Pada Siklus I

Pada siklus I guru/kolaborator telah melakukan perbaikan pada

langkah-langkah kegiatan pembelajaran siklus I. Pada pra siklus guru

belum menggunakan metode numbered head together (NHT). Pada

siklus I guru telah menggunakan metode pembelajaran dan telah

melaksanakan pembelajaran sesuai dengan rencana pelaksanaan

pembelajaran (RPP) yang direncanakan.

Dari pengamatan tersebut diketahui bahwa terdapat beberapa

hal yang perlu diperbaiki dalam proses pembelajaran, antara lain:

1) Siswa terlihat ramai dan berbicara sendiri dengan temannya serta

masih tidak memperhatikan ketika diberi penjelasan pada saat

pembelajaran.

2) Siswa masih pasif, belum terlihat aktif dalam mengikuti

pembelajaran,

3) Siswa belum memahami metode numbered head together (NHT)

yang digunakan. Sehingga siswa kurang antusias dalam mengikuti

kegiatan pembelajaran.

Berdasarkan uraian di atas maka kekurangan-kekurangan pada

siklus I akan diperbaiki oleh peneliti pada siklus II sebagai berikut:

Page 115: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

94

1) Untuk meningkatkan hasil belajar, maka guru harus memberikan

penjelasan lebih mendalam terhadap materi yang telah

disampaikan kepada siswa.

2) Memberikan penjelasan lebih mendalam tentang metode

numbered head together (NHT) kepada siswa agar dapat

memahami metode pembelajaran yang digunakan.

3) Memberikan motivasi kepada siswa untuk lebih aktif bertanya

dalam mengikuti proses pembelajaran.

3. Hasil Penelitian Siklus II

a. Hasil Belajar Siklus II

Pada siklus II rata-rata hasil belajar siswa adalah 84,65

dengan ketuntasan mencapai 86 %. Pada siklus II ini hasil belajar

siswa meningkat. Adapun data persentase ketuntasan hasil belajar

siswa kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga pada siklus II, dapat

dilihat dalam tabel berikut:

Tabel 4.10

Data Persentase Hasil Belajar Siswa Siklus II

Jumlah Ketuntasan Persentase Ketuntasan

Siklus

II

Tuntas Tidak tuntas Tuntas Tidak tuntas

25 4 86 % 14 %

Persentase hasil belajar siswa VIII B pada siklus II dapat dilihat

pada Tabel 4.10, yaitu 86 % atau keseluruhan siswa telah tuntas.

Page 116: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

95

Berdasarkan ketuntasan belajar minimum (KBM) di SMP Negeri 07

Salatiga tahun pelajaran 2019/2020 bahwa indikator keberhasilan

pembelajaran dikatakan berhasil apabila hasil belajar secara klasikal

telah mencapai 85 % dari jumlah siswa yang ada mencapai nilai ≥ 75.

Dikarenakan indikator keberhasilan pada siklus II telah mencapai

ketuntasan yang telah ditetapkan yakni 85 %, dan 86 % ≥ 85 %, maka

penelitian ini tidak perlu dilanjutkan ke siklus selanjutnya.

Peningkatan nilai hasil belajar siswa pada pra siklus, siklus I

dan siklus II dapat dilihat dari tabel sebagai berikut:

Tabel 4.11

Nilai Hasil Belajar Siswa Per Siklus

No. Nama Pra siklus Siklus I Siklus II

1. Aditya Cahya Putra 50 80 95

2. Alviandira Angraeni

Putri Hargin

84 90 85

3. Alyalaila Dwi Nur

Azizah

74 95 90

4. Bintang Ilham Dzulhaq 50 65 85

5. Cindy Frescilya Putri 65 85 85

6. Damar Jatmiko 80 90 90

7. Dennisa Andarista 88 95 100

8. Dwi Ghufron Maulana 50 65 75

Page 117: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

96

9. Elin Prananda Hani 86 75 80

10. Elsa Deshinta Wijayanti 90 85 100

11. Fendi Irawan 68 90 90

12. Guntur Okta Ramadani 62 70 85

13. Ilmah Ibnu Musa 70 65 60

14. Ivan Surya Yudha

Pratama

50 65 70

15. Maheja Adrean Nata 50 65 75

16. Nayshika Zahra

Septriyan

50 90 90

17. Nova Fitriani 80 90 95

18. Putri Rizkia Fitriani 80 95 80

19. Rhmad Adi Nugroho 50 85 90

20. Rifqi Ikhsan Pangestu 85 80 100

21. Sandi Oktaviano 68 75 75

22. Shiva Sabila Natasya

Putri

86 65 85

23. Valentino Febriyanto 74 65 70

24. Vina Purnamasari 50 85 95

25. Wahyudi Saputra 50 75 70

26. Wibowo Panca Prasetya 50 90 90

27. Widya Noor Hafida 72 75 80

Page 118: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

97

0

20

40

60

80

100

Pra siklus Siklus I Siklus II

Pra Siklus

Siklus I

Siklus II

28. Yusuf Febri Kurniawan 56 75 85

29. Anisa Tabrani 90 85 85

Jumlah 1958 2310 2455

Rata-rata 67,51 79,65 84,65

% Tuntas 34%

(10 siswa)

72 %

(21 siswa)

86 %

(25

siswa)

% Tidak tuntas 66%

(19 siswa)

28 %

(8 siswa)

14 %

(4 siswa)

Berdasarkan tabel 4.11 diperoleh nilai rata-rata pra siklus 67,51.

Sedangkan nilai rata-rata pada siklus I 79,65. Kemudian pada siklus II

nilai rata-rata 84,65. Dengan demikian pada penelitian ini terdapat

peningkatan nilai dari pra siklus, siklus I ke siklus II.

Peningkatan rata-rata materi menghindari minuman keras, judi

dan pertengkaran pada pra siklus, siklus I dan siklus II dapat dilihat

dalam diagram sebagai berikut:

Diagram 4.1

Rata-rata Siswa

Page 119: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

98

Berdasarkan diagram 4.1, dapat diketahui nilai rata-rata siswa

kelas VIII B SMP Negeri 07 Salatiga mengalami peningkatan. Dari pra

siklus sebelum menggunakan metode pembelajaran numbered head

together (NHT) materi menghindari minuman keras, judi, dan

pertengkaran nilai rata-rata siswa 67,51. Sedangkan nilai rata-rata pada

siklus I setelah menerapkan metode pembelajaran numbered head

together (NHT) adalah 79,65 dan rata-rata siklus II adalah 84,65. Hal

ini menunjukkan peningkatan materi menghindari minuman keras,

judi, dan pertengkaran dari pra siklus, siklus I dan siklus II.

Terdapat peningkatan persentase hasil belajar siswa pada pra

siklus, siklus I dan siklus II yaitu pra siklus sebanyak 44%, pada siklus

I sebanyak 72% dan pada siklus II sebanyak 86% atau dapat dilihat

dengan diagram sebagai berikut :

Diagram 4.2

Ketuntasan Siswa

0

10

20

30

40

50

60

70

80

90

Pra siklus Siklus I Siklus II

Pra Siklus

Siklus I

Siklus II

Page 120: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

99

Berdasarkan ketuntasan belajar minimum (KBM) di SMP

Negeri 07 Salatiga bahwa proses pembelajaran dapat dikatakan

berhasil apabila hasil belajar telah mencapai indikator

keberhasilan secara klasikal yaitu 85%. Dari pra siklus sebelum

menggunakan metode numbered head together (NHT) materi

menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran ketuntasan

siswa 44%. Sedangkan setelah menerapkan metode numbered

head together (NHT) ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus I

adalah 72% dan ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus II

adalah 86%. Pada siklus II ketuntasan belajar siswa mencapai

86% ≥ 85%, maka penerapan metode numbered head together

(NHT) materi menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran

dikatakan berhasil dan penelitian ini telah mencapai indikator

keberhasilan yang ditetapkan. Oleh karena itu, peneliti tidak perlu

diadakan penelitian siklus selanjutnya.

b. Hasil Observasi Aktivitas Guru dan Siswa Siklus II

Pada siklus II aktifitas guru dan siswa mengalami peningkatan

dibandingkan pada siklus I diantaranya sebagai berikut:

1) Siswa terlihat aktif dalam mengikuti pembelajaran,

2) Siswa memahami metode numbered head together (NHT)

yang digunakan. Sehingga siswa antusias dalam mengikuti

kegiatan pembelajaran.

Page 121: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

100

Namun masih ada beberapa hal yang perlu diperbaiki oleh

guru diantaranya sebagai berikut:

1) Memberikan motivasi kepada siswa untuk lebih aktif

bertanya dalam mengikuti proses pembelajaran.

2) Menggunakan metode dalam tiap pembelajaran sesuai

dengan materi.

3) Guru melakukan tindakan tugas remidi kepada siswa

yang belum tuntas ketuntasan belajar minimum (KBM).

Di karenakan pada siklus II hasil belajar siswa telah

mengalami peningkatan dengan mencapai presentase klasikal

86%, dan telah mencapai indikator keberhasilan yang

ditetapkan yaitu 85%. Maka peneliti tidak perlu melanjutkan

penelitian ke siklus selanjutnya.

Page 122: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

101

BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan didapatkan hasil

sebagai berikut, melalui metode Numbered Heads Together (NHT) dapat

meningkatkan hasil belajar mata pelajaran PAI materi menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran kelas VIII B SMP N 07 Salatiga

2019/2020.

Hasil belajar dari pra siklus, siklus I dan siklus II materi

menghindari minuman keras, judi, dan pertengkaran pada siswa kelas VIII

B SMP Negeri 07 Salatiga mengalami peningkatan. Hasil belajar siswa

antara lain: pada pra siklus sebanyak 10 siswa atau 34% tuntas KBM

sedangkan yang belum tuntas sebanyak 19 siswa atau 66% dengan nilai

rata-rata 67,51. Pada siklus I sebanyak 21 siswa atau 72% tuntas KBM dan

8 siswa atau 28% yang belum tuntas dengan nilai rata-rata 79,65.

Sedangkan pada siklus II jumlah siswa meningkat yaitu sebanyak 25

siswa atau 86% tuntas KBM dan 4 siswa atau 14% yang belum tuntas

KBM dengan nilai rata-rata 84,65. Dengan pencapaian 86% tersebut,

berarti telah mencapai indikator keberhasilan yang ditetapkan yaitu 85%.

Hal ini membuktikan bahwa penerapan metode Numbered Heads Together

(NHT) dalam pembelajaran PAI dapat meningkatkan hasil belajar siswa,

dan penelitian tindakan kelas (PTK) pada siswa kelas VIII B SMP N 07

Salatiga tahun pelajaran 2019/2020 dinyatakan berhasil.

Page 123: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

102

B. SARAN

Berdasarkan tindak lanjut dari penelitian ini, maka penulis

memberikan beberapa saran, diantaranya sebagai berikut:

1. Bagi Sekolah

Hendaknya sekolah memberikan dukungan kepada guru dalam

mengajar dengan menyediakan fasilitas yang dibutuhkan guru

untuk mengajar, baik media pembelajaran maupun pelatihan-

pelatihan untuk mengembangkan ketrampilan mengajar guru.

2. Bagi Guru

a. Penelitian ini diharapkan menjadi refleksi bagi para pendidik

untuk dapat menemukan, menerapkan model strategi, maupun

metode pembelajaran yang tepat untuk dapat diterapkan dalam

proses pembelajaran dan dapat menciptakan proses

pembelajaran yang menyenangkan di kelas.

b. Guru yang akan menggunakan pendekatan pembelajaran

menerapkan metode Numbered Heads Together (NHT),

sebaiknya memberi pemahaman mengenahi langkah-langkah

merode Numbered Heads Together (NHT) terlebih dahulu

kepada siswa, supaya siswa dapat memahami dan menciptakan

kreatifitas belajar dan memperoleh penguasaan materi secara

mudah dan menyenangkan.

Page 124: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

103

3. Bagi Siswa

a. Diharapkan siswa lebih menghargai guru, mendengarkan

penjelasan dari guru dalam pembelajaran dan bekerjasama baik

dalam kelompok.

b. Siswa sebaiknya lebih berani mengajukan pertanyaan ketika

belum jelas terhadap penjelasan guru.

c. Siswa hendaknya lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran

supaya pemikiran siswa lebih berkembang.

Page 125: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

104

DAFTAR PUSTAKA

Arifin, Z. (2012). Evaluasi Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya .

Asy'ari, A. (1987). Pelajaran Tajwid. Surabaya: APOLLO LESTARI.

Daryanto. (2011). Penelitian Tindakan Kelas dan Peneleitian Tindakan Sekolah.

Yogyakarta: Gava Media.

Hamdani. (2011). Strategi Belajar Mengajar. Bandung: CV Pustaka Setia .

Kebudayaan, K. P. (2014). Pendidikan agama Islam dan Budi Pekerti. Jakarta: ementerian

Pendidikan dan Kebudayaan .

Nasional, D. P. (2007). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta : Balai Pustaka.

Nurochim. (2013). Perencanaan Pembelajaran Ilmu-ilmu Sosial. Jakarta: PT Raja Grafindo

Persada.

Sani, R. A. (2016). Penelitian Tindakan Kelas Pengembangan Profesi Guru . Tangerang :

TSmart Printing.

Shidunata. (2000). Menggagas Paradigma Pendidikan, Demokrasi, Otonomi, Civil

Society, Globalisasi. Yokyakarta: Kanisius.

Sudarto. (2018). Filsafat Pendidikan Islam. Yogyakarta: CV.Budi Utama.

Sudaryono, Margono, G., & Rahayu, W. (2013). Pengembangan Instrumen Penelitian

Pendidikan. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sukardi. (2009). Metodologi Penelitian Pendidikan . Jakarta : PT Bumi Aksara.

Suprijono, A. (2009). Cooperative Learning (Teori dan Aplikasi Paikem). Surabaya:

Pustaka Belajar.

Suyadi. (2014). Panduan Penelitian Tindakan Kelas. Jogjakarta: DIVA Press.

Turno. (2010). Perencanaan Pendidikan Islam. Pekalongan: STAIN Press Pekalongan.

Page 126: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

105

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 127: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

106

RENCANA PERENCANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

SIKLUS 1

Satuan Pendidikan : SMP N 07 SALATIGA

Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

Kelas / Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

Materi Pokok : Menghindari Minuman Keras, Judi, Dan

Pertengkaran

Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (3 x 40 menit)

A. Kompetensi Inti

KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, bertanggung

jawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri dalam

berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam

jangkauan pergaulan dan keberadaannya.

KI 3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)

berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,

seni, budaya yang terkait dengan fenomena dan kejadian tampak

mata.

KI 4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret

(menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat)

dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar,

dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan

sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar Dan Indikator

No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

1.1 Meyakini bahwa minuman

keras, judi, dan pertengkaran

1.1.1 Meyakini bahwa minuman

keras, judi, dan pertengkaran

Page 128: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

107

adalah dilarang oleh Allah

Swt.

adalah perilaku yang dilarang

oleh Allah SWT.

1.1.2 Meyakini bahwa semua yang

dilarang Allah pasti

mengandung kemudlaratan.

2.1 Menghayati perilaku

menghindari minuman

keras, judi, dan pertengkaran

dalam kehidupan sehari-hari.

2.1.1 Menunjukkan perilaku

menghindari minuman keras,

judi, dan pertengkaran dalam

kehidupan sehari-hari.

3.1 Memahami bahaya

mengonsumsi minuman

keras, judi, dan pertengkaran

3.1.1 Mengidentifikasi jenis-jenis

minuman keras yang dilarang

Allah SWT.

3.1.2 Mengidentifikasi tentang judi.

3.1.3 Mengidentifikasi tentang

pertengkaran.

3.1.4 Menunjukkan dalil naqli

dilarangnya minuman keras,

judi, dan pertengkaran,

4.1 Menyajikan dampak bahaya

mengomsumsi minuman

keras, judi, dan

pertengkaran.

4.1.1 Mencari data menghindari

minuman keras,judi, dan

pertengkaran dalam bentuk

skema.

4.1.2 Mempresentasikan dampak

bahaya mengomsumsi minuman

keras, judi, dan pertengkaran.

C. Tujuan Pembelajaran

Setelah peserta didik mengikuti proses pembelajaran dengan

menggunakan pendekatan saintifik, diharapkan:

1. Peserta didik mampu meyakini bahwa minuman keras, judi, dan

pertengkaran adalah perilaku yang dilarang oleh Allah SWT.

Page 129: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

108

2. Peserta didik mampu meyakini bahwa semua yang dilarang Allah

pasti mengandung kemudlaratan.

3. Peserta didik mampu menunjukkan perilaku menghindari minuman

keras, judi, dan pertengkaran dalam kehidupan sehari-hari.

4. Peserta didik mampu mengidentifikasi jenis-jenis minuman keras

yang dilarang Allah SWT.

5. Peserta didik mampu mengidentifikasi tentang judi.

6. Peserta didik mampu mengidentifikasi tentang pertengkaran.

7. Peserta didik mampu menunjukkan dalil naqli dilarangnya

minuman keras, judi, dan pertengkaran,

D. Materi pembelajaran

1. Jenis-jenis Minuman keras yang dilarang Allah.

2. Contoh-contoh Judi.

3. Contoh-contoh pertengkaran.

4. Cara menghindari minuman keras,judi, dan pertengkaran.

5. Dalil naqli dilarangnya minuman keras,judi, dan pertengkaran.

E. Pendekatan / metode pembelajaran

1. Pendekatan : Saintifik

2. Metode : Numbered Head Together (NHT)

F. Media, alat, sumber belajar

1. Media : powerpoint

2. Alat : Spidol, whiteboard

3. Sumber belajar:

- Buku Paket PAI kelas VIII halaman 22-29

- Buku-buku Penunjang PAI kelas VIII

G. Langkah-langkah pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

Waktu

Page 130: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

109

Pendahuluan 1. Salam pembuka, berdoa membaca Al-Fatihah, doa

menuntut ilmu dan surat pendek.

2. Guru mengabsen peserta didik sambil menanyakan

kabar beritanya.

3. Guru mengajukan pertanyaan secara komunikatif

materi sebelumnya dan mengaitkan dengan materi

pertumbuhan ilmu pengetahuan pada masa Dinasti

Abbasiyah

4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dari materi

yang akan dipelajari.

5. Guru membagi peserta didik ke dalam beberapa

kelompok yang heterogen.

15

Inti 1. Guru mengkondisikan siswa serta men-setting kelas

2. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok

berdasarkan penomoran, dengan setiap kelompok

beranggotakan tiga sampai lima orang dan memberi

siswa dalam tim mempunyai nomor berbeda-beda,

sesuai dengan jumlah siswa di dalam kelompok

3. Guru memberikan penjelasan awal mengenai metode

NHT.

4. Guru menyiapkan materi diskusi yaitu menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran.

5. Guru memberikan lembar kerja siswa (LKS) kepada

setiap siswa sebagai bahan diskusi yang akan

dipelajari.

6. Guru menyebut satu nomor dan para siswa dari tiap

45

Page 131: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

110

kelompok dengan nomor yang sama mengangkat

tangan dan menyiapkan jawaban kepada siswa di

depan kelas.

7. Guru bersama siswa menyimpulkan jawaban akhir dari

semua pertanyaa yang berhubungan dengan materi

yang disajikan.

8. Guru memberikan kuis berupa soal pilihan ganda dan

essay

Penutup

1. Guru dan peserta didik melaksanakan refleksi

pembelajaran yang telah dilaksanakan;

2. Melakukan penguatan materi pelajaran hari ini;

3. Merencanakan kegiatan tindak lanjut;

4. Menyampaikan inti kegiatan untuk pembelajaran

berikutnya yaitu membahas hidup sehat dengan

makanan minuman yang halal beserta bergizi

5. Guru bersama-sama peserta didik menutup pelajaran

dengan berdoa.

20

H. Penilaian

1. Penilaian sikap

a. Refleksi Akhlak Mulia

No.

Nama

Peserta

Didik

Pernyataan

Ket. 1 2 3 4 5

S

B

B C S

B

B C S

B

B C S

B

B C S

B

B C

1

2

Page 132: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

111

3

4

5

6

Dst.

Keterangan:

SB : Sangat Baik

B : baik

C :cukup

b. Observasi Penilaian sikap dilakukan dengan menggunakan teknik

observasi oleh guru mata pelajaran (selama proses pembelajaran

pada jam pelajaran), guru bimbingan konseling (BK), dan wali

kelas (selama siswa di luar jam pelajaran) yang ditulis dalam buku

jurnal (yang selanjutnya disebut jurnal).

Nama Sekolah : .................................................

Kelas/Semester : ................................................

Tahun Pelajaran : .................................................

No. Waktu Nama Siswa Catatan

Perilaku

Butir sikap Ket.

1

2

3

4

5

6

Dst.

c. Penilaian diri Petunjuk: Berilah tanda centang(√) pada kolom

“Ya” atau “Tidak” sesuai dengan keadaan yang sebenarnya.

Page 133: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

112

Nama :

Kelas :

Semester :

No. Pernyataan Ya Tidak

1 Saya selalu menghindari minuman keras

2 Saya selalu menjauhi segala yang dilarang

oleh Allah Swt.

3 Saya selalu menghindari perbuatan judi

4 Saya selalu menghindari pertengkaran

dengan siapapun

5 Saya selalu menyelesaikan permasalahan

dengan cara damai

d. Penilaian Antar Teman

Petunjuk: Berilah tanda centang(√) pada kolom “Ya” atau “Tidak”

sesuai dengan keadaan yang sebenarnya.

Nama teman yang dinilai :

Nama Penilai :

Kelas :

Semester :

No. Pernyataan Ya Tidak

1 Teman saya selalu menghindari minuman

keras

2 Teman saya selalu menjauhi segala yang

dilarang oleh Allah Swt.

3 Teman saya selalu menghindari perbuatan

judi

4 Teman saya selalu menghindari

pertengkaran dengan siapapun

5 Teman saya selalu menyelesaikan

Page 134: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

113

permasalahan dengan cara damai

2. Penilaian pengetahuan

a. Teknik Penilaian : Tes Tertulis

b. Bentuk Instrumen : Uraian

c. Kisi-kisi :

No. Indikator Soal Jawaban

1.

Apa yang dimaksud dengan

Khamr?

Khamr dari segi bahasa artinya penutup akal.

Sedangkan menurut istilah,khamr adalah

segala jenis minuman atau lainnya yang dapat

menyebabkan seseorang mabuk dan hilang

kesadarannya.

Minuman keras Khamar adalah minuman

yang memabukan atau minuman keras

(miras). Orang yang mengkonsumsi khamar

dapat menyebabkan akalnya tertutup sehingga

tidak dapat mengingat siapa dirinya sendiri

(mabuk).

2.

Apakah akibat dari

meminum khamr?

a. Aspek Fisik (Kesehatan Fisik/Fisiologis)

1) Mengkonsumsi minuman beralkohol

dapat membuat seseorang menjadi

mabuk dan menyebabkan seseorang

mengalami sakit kepala, mual, muntah

serta nyeri pada bagian tubuh tertentu.

2) Berat badan menjadi naik karena

minuman beralkohol memiliki kadar

kalori dan gula yang tinggi.

3) Tekanan darah tinggi karena minuman

beralkohol dapat pemicu tekanan

darah.

4) Menurunnya kekebalan tubuh dan

tubuh dapat dengan mudah terserang

infeksi.

Page 135: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

114

5) Semakin sering dan semakin banyak

jumlah alkohol yang anda konsumsi,

semakin besar resiko terjangkit

penyakit kanker, penyakit jantung,

gangguan pernafasan dan gangguan

pada organ hati.

b. Dampak Gangguan Jiwa (Psikologis)

1) Gangguan Daya Ingat. Gangguan

ingatan biasanya merupakan ciri awal

yang menonjol pada demensia,

khususnya pada demensia yang

mengenai korteks, seperti demensia

tipe Alzheimer. Pada awal perjalanan

demensia, gangguan daya ingat adalah

ringan dan paling jelas untuk peristiwa

yang baru terjadi.

2) Orientasi. Karena daya ingat adalah

penting untuk orientasi terhadap orang,

waktu dan tempat, orientasi dapat

terganggu secara progresif selama

perjalanan penyakit demensia.

3) Gangguan Bahasa. Proses demensia

yang mengenai korteks, terutama

demensia tipe Alzheimer dan demensia

vaskular, dapat mempengaruhi

kemampuan berbahasa pasien.

Kesulitan berbahasa ditandai oleh cara

berkata yang samar-samar, stereotipik

tidak tepat, atau berputar-putar.

4) Perubahan Kepribadian. Perubahan

kepribadian merupakan gambaran yang

paling mengganggu bagi keluarga

pasien yang terkena. Pasien demensia

mempunyai waham paranoid.

Gangguan frontal dan temporal

kemungkinan mengalami perubahan

keperibadian yang jelas, mudah marah

dan meledak – ledak.

5) Psikosis. Diperkirakan 20-30% pasien

demensia tipe Alzheimer, memiliki

Page 136: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

115

halusinasi, dan 30-40 % memiliki

waham, terutama dengan sifat paranoid

atau persekutorik dan tidak sistematik.

3.

Apa pengertian berjudi? Berjudi adalah suatu aktivitas yang

direncanakan ataupun tidak dengan

melakukan spekulasi ataupun rekayasa untuk

mendapatkan kesenangan dengan

menggunakan jaminan atau taruhan, sehingga

yang menang akan diuntungkan dan yang

kalah akan merasa dirugikan.

4.

Bagaimana cara

menghindari pertengkaran?

1. Meninggalkan faktor-faktor yang dapat

memicu timbulnya pertengkaran.

2. Menyadari akan timbulnya

penyesalandan akibat buruk dari

pertengkaran.

3. Berusaha mengoreksi kesalahan

dirinya sendiri.

4. Membiasakan diri untuk bersikap

lapang dada dan mudah memaafkan

orang lain.

5. Perbanyak berwudhu,membaca al-

qur’an dan berdzikir.

6. Senantiasa mengingat Allah SWT,

dengan mengucap istigfar.

5.

Sebutkan 3 dampak

negative dari pertengkaran!

Dampak negatif dari pertengkaran:

1. Menciptakan perpecahan antar manusia.

2. Merenggangkan persaudaraan

antarmuslim.

3. Mendapatkan siksaan dari Allah SWT

karena berbuat maksiat.

4. Menjauhkan manusia dari kasih sayang

Allah SWT.

Page 137: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

116

Page 138: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

117

RENCANA PERENCANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

SIKLUS II

Satuan Pendidikan : SMP N 07 SALATIGA

Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

Kelas / Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

Materi Pokok :

Menghindari Minuman Keras, Judi, Dan

Pertengkaran

Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (3 x 40 menit)

I. Kompetensi Inti

KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang

dianutnya.

KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin,

bertanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong),

santun, percaya diri dalam berinteraksi secara efektif

dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan

pergaulan dan keberadaannya.

KI 3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan

prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu

pengetahuan, teknologi, seni, budaya yang terkait dengan

fenomena dan kejadian tampak mata.

KI 4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret

(menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan

Page 139: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

118

membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,

menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan

yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama

dalam sudut pandang/teori.

J. Kompetensi Dasar Dan Indikator

No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi

1.1 Meyakini bahwa minuman keras,

judi, dan pertengkaran adalah

dilarang oleh Allah Swt.

1.1.3 Meyakini bahwa minuman keras, judi,

dan pertengkaran adalah perilaku yang

dilarang oleh Allah SWT.

1.1.4 Meyakini bahwa semua yang dilarang

Allah pasti mengandung kemudlaratan.

2.1 Menghayati perilaku menghindari

minuman keras, judi, dan

pertengkaran dalam kehidupan

sehari-hari.

2.1.2 Menunjukkan perilaku menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran

dalam kehidupan sehari-hari.

2.1.3 Meningkatkan gerakan amar makruf

nahi munkar dalam kehidupan sehari-

hari.

3.1 Memahami bahaya mengonsumsi

minuman keras, judi, dan

pertengkaran

3.1.5 mengidentifikasi dalil naqli dilarangnya

minuman keras, judi, dan pertengkaran,

3.1.6 mengidentifikasi hukum bacaan

qolqolah dalam QS. Al- Maidah (5)

ayat 90-91 dan 32 dengan benar.

Page 140: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

119

4.1 Menyajikan dampak bahaya

mengomsumsi minuman keras,

judi, dan pertengkaran.

4.1.3 Mencari dalil naqli menghindari

minuman keras,judi, dan pertengkaran

dengan benar.

K. Tujuan Pembelajaran

Setelah peserta didik mengikuti proses pembelajaran

dengan menggunakan pendekatan saintifik, diharapkan:

8. Peserta didik mampu meyakini bahwa minuman keras,

judi, dan pertengkaran adalah perilaku yang dilarang oleh

Allah SWT.

9. Peserta didik mampu meyakini bahwa semua yang dilarang

Allah pasti mengandung kemudlaratan.

10. Peserta didik mampu menunjukkan perilaku menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran dalam kehidupan

sehari-hari.

11. Peserta didik mampu meningkatkan gerakan amar makruf

nahi munkar dalam kehidupan sehari-hari.

12. Peserta didik mampu mengidentifikasi dalil naqli

dilarangnya minuman keras, judi, dan pertengkaran,

13. Peserta didik mampu mengidentifikasi hukum bacaan

qolqolah dalam QS. Al- Maidah (5) ayat 90-91 dan 32

dengan benar.

Page 141: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

120

14. Peserta didik mampu mencari dalil naqli menghindari

minuman keras, judi, dan pertengkaran dengan benar.

L. Materi pembelajaran

1. Materi pembelajaran reguler:

a) Jenis-Jenis Minuman Keras Yang Dilarang Allah Swt.

b) Contoh-contoh Judi

c) Contoh-contoh Pertengkaran,

d) Cara Menghindari Minuman Keras, Judi, Dan Pertengkaran

e) Hukum Bacaan Qolqolah Dalam Q.S. Al-Maidah Ayat 90-

91 dan 32.

2. Materi pembelajaran pengayaan:

a) Dampak orang yang meminum minuman beralkohol

b) cara menghindari minuman keras

c) Dampak negatif perjudian

d) Cara menghindari perbuatan judi

e) Hikmah menghindari perjudian

f) Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya tawuran

g) Cara mencegah tawuran

3. Materi pembelajaran remedial:

a) Jenis-Jenis Minuman Keras Yang Dilarang Allah Swt.

b) Contoh-contoh Judi

c) Contoh-contoh Pertengkaran,

d) Cara Menghindari Minuman Keras, Judi, Dan Pertengkaran

Page 142: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

121

e) Hukum Bacaan Qolqolah Dalam Q.S. Al-Maidah Ayat 90-

91 Dan 32.

f) (menyesuaikan materi yang belum dikuasai siswa setelah

dilakukan penilaian)

M. Pendekatan / metode pembelajaran

3. Pendekatan : Saintifik

4. Metode : Numbered Head Together (NHT)

N. Media, alat, sumber belajar

4. Media : powerpoint

5. Alat : Spidol, whiteboard

6. Sumber belajar:

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi 2017.

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas

VIII (Buku Siswa) Jakarta: Kementerian Pendidikan dan

Kebudayaan (halaman 22-43).

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi 2017.

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP/MTs Kelas

VIII (Buku Guru) Jakarta: Kementerian Pendidikan dan

Kebudayaan (halaman 16-31).

Departemen Agama RI. 2005. Al-Quran dan Terjemahnya.

Jakarta: Departemen Agama RI.

Page 143: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

122

O. Langkah-langkah pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

Waktu

Pendahuluan 6. Salam pembuka, berdoa membaca Al-Fatihah,

doa menuntut ilmu dan surat pendek.

7. Guru mengabsen peserta didik sambil

menanyakan kabar beritanya.

8. Guru mengajukan pertanyaan secara komunikatif

materi sebelumnya dan mengaitkan dengan

materi pertumbuhan ilmu pengetahuan pada masa

Dinasti Abbasiyah

9. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dari

materi yang akan dipelajari.

15

Inti 9. Guru mengkondisikan siswa serta men-setting

kelas

10. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok

berdasarkan penomoran, dengan setiap kelompok

beranggotakan tiga sampai lima orang dan

memberi siswa dalam tim mempunyai nomor

berbeda-beda, sesuai dengan jumlah siswa di

dalam kelompok

11. Guru memberikan penjelasan awal mengenai

metode NHT.

45

Page 144: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

123

12. Guru menyiapkan materi diskusi yaitu

menghindari minuman keras, judi, dan

pertengkaran.

13. Guru memberikan lembar kerja siswa (LKS)

kepada setiap siswa sebagai bahan diskusi yang

akan dipelajari.

14. Guru menyebut satu nomor dan para siswa dari

tiap kelompok dengan nomor yang sama

mengangkat tangan dan menyiapkan jawaban

kepada siswa di depan kelas.

15. Guru bersama siswa menyimpulkan jawaban

akhir dari semua pertanyaa yang berhubungan

dengan materi yang disajikan.

16. Guru memberikan kuis berupa soal pilihan ganda

dan essay

Penutup

6. Guru dan peserta didik melaksanakan refleksi

pembelajaran yang telah dilaksanakan;

7. Melakukan penguatan materi pelajaran hari ini;

8. Merencanakan kegiatan tindak lanjut;

9. Menyampaikan inti kegiatan untuk pembelajaran

berikutnya yaitu membahas hidup sehat dengan

makanan minuman yang halal beserta bergizi

10. Guru bersama-sama peserta didik menutup

20

Page 145: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

124

pelajaran dengan berdoa.

P. Penilaian

1. Sikap spiritual

Terlampir

2. Sikap Sosial

Terlampir

3. Pengetahuan

Terlampir

4. Pembelajaran Remedial

bagi siswa yang belum mencapai ketuntasan belajar sesuai hasil

analisis penilaian.

Format kegiatan pembelajaran dan hasil penilaian remedial

(lampiran 11)

5. Pembelajaran Pengayaan

Kegiatan remedial antara lain dalam bentuk mencari informasi

di berbagai media tentang:

a. Dampak orang yang meminum minuman beralkohol

b. Cara menghindari minuman keras

c. Dampak negatif perjudian

d. Cara menghindari perjudian

e. Hikmah menghindari perjudian.

Page 146: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

125

Page 147: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

126

Lampiran 1

INSTRUMEN PENILAIAN ASPEK SIKAP SOSIAL

Nama Siswa : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

Kelas / Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

TeknikPenilaian : Observasi (Jurnal)

Petunjuk:

a. Amati perkembangan sikap siswa menggunakan instrumen jurnal pada setiap pertemuan.

b. Isi jurnal dengan menuliskan sikap atau perilaku siswa yang menonjol, baik yang positif

maupun yang negatif. Untuk siswa yang pernah memiliki catatan perilaku kurang baik dalam

jurnal, apabila telah menunjukkan perilaku (menuju) yang diharapkan, perilaku tersebut

dituliskan dalam jurnal (meskipun belum menonjol).

No. Waktu Nama Siswa

Catatan

Perilaku

Butir Sikap

Tanda

Tangan

Tindak

lanjut

1.

2.

3.

4.

5.

Dst.

Page 148: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

127

Lampiran 2

INSTRUMEN PENILAIAN ASPEK SIKAP SOSIAL

Nama Siswa : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

Kelas / Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

TeknikPenilaian : Penilaian diri

Penilai : Peserta didik sendiri

No. Uraian

Pilihan Jawaban

Sangat

Setuju

Setuju Ragu-

Ragu

Tidak

Setuju

1 Saya selalu menghindari minuman

keras

2 Saya selalu menjauhi segala yang

dilarang oleh Allah Swt.

3 Saya selalu menghindari perbuatan

judi

4 Saya selalu menghindari

pertengkaran dengan siapapun

5 Saya selalu menyelesaikan

permasalahan dengan cara damai

Page 149: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

128

Lampiran 3

INSTRUMEN PENILAIAN ASPEK SIKAP SOSIAL

Nama Siswa : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

Kelas / Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

TeknikPenilaian : Penilaian Antar teman

Penilai : Teman Peserta didik yang dinilai

No. Uraian

Pilihan Jawaban

Sangat

Setuju

Setuju Ragu-

Ragu

Tidak

Setuju

1 Teman saya selalu menghindari

minuman keras

2 Teman saya selalu menjauhi segala

yang dilarang oleh Allah Swt.

3 Teman saya selalu menghindari

perbuatan judi

4 Teman saya selalu menghindari

pertengkaran dengan siapapun

5 Teman saya selalu menyelesaikan

permasalahan dengan cara damai

Page 150: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

129

Lampiran 4

INSTRUMEN PENILAIAN ASPEK PENGETAHUAN

Kelas/Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

Kompetensi Dasar : Memahami bahaya mengonsumsi minuman keras, judi, dan pertengkaran.

Teknik Penilaian : Tes tertulis.

Penilai : Guru

Petunjuk: Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini secara tertulis!

Page 151: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

130

Nomor

Soal Instrumen Soal Jawaban Skor

1. Jelaskan pengertian halalan

thayyiban!

Halalan adalah dibolehkan agama, sedangkan

thayyib artinya bergizi dan baik bagi kesehatan

tubuh. Halalan Tayyiban makanan yang boleh

dikonsumsi menurut agama dan bergizi serta

baik bagi kesehatan tubuh.

0-5

2. Jelaskan pengertian hukum

bacaan qalqalah kubra dan

sugra, serta berikan masing-

masing satu contoh!

Qalqalah berarti memantul/membalik. Dengan

demikian bacaan qalqalah adalah bacaan lafaz

dalam al-Qurān yang memantul/membalik.

Contohnya: (jawaban dikembangkan oleh guru)

Ra’ adalah apabila ada huruf ra’ ( ) maka dibaca

tafkhim, tarqiq, boleh tarqiq dan tafkhim.

0-5

3. Bagaimana pendapat kalian

bila ada teman

mengkonsumsi makanan

dan minuman haram?

Kebijakan guru 0-5

4. Tulislah sebuah hadis yang

berisi larangan meminum

khamr!

0-5

5. Bagaimana sikapmu jika ada

penjual makanan haram di

lingkungan rumahmu?

Kebijakan guru 0-5

25

Page 152: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

131

Rubrik Penilaian:

Page 153: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

132

Lampiran 4

INSTRUMEN PENILAIAN ASPEK PENGETAHUAN

Kelas/Semester : VIII (Delapan) / I (Satu)

Kompetensi Dasar : Memahami bahaya mengonsumsi minuman keras, judi, dan pertengkaran.

Teknik Penilaian : Tes Tertulis

Penilai : Guru

Petunjuk : Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini secara lisan!

Page 154: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

133

Nomor

Soal Instrumen Soal Jawaban Skor

1. Apa yang dimaksud

dengan khamr?

Khamar adalah minuman yang memabukan atau

minuman keras

(miras).

0-5

2. Apa yang dimaksud

dengan judi?

aktivitas yang direncanakan ataupun tidak dengan

melakukan spekulasi ataupun rekayasa untuk

mendapatkan kesenangan dengan menggunakan

jaminan atau taruhan, sehingga yang menang akan

diuntungkan dan yang kalah akan merasa dirugikan.

0-5

3. Mengapa terjadi

pertengkaran di

masyarakat?

1) Faktor internal

Kurang mampunya beradaptasi dengan

lingkungan sosial dapat

menimbulkan tekanan pada remaja yang

mentalnya masih labil,

masih dalam pencarian jati diri dan tujuan hidup.

2) Faktor keluarga

Adanya kekerasan dan ketidakharmonisan dalam

keluarga

3) Faktor sekolah

Kebosanan yang dialami seorang pelajar di

sekolah seperti proses belajar mengajar yang

monoton, tidak ada kesempatan bagi peserta didik

untuk bertindak kreatif, terlalu mengekang dan

otoriter menyebabkan seorang peserta didik akan

memilih untuk bersenang-senang di luar sekolah.

0-5

Page 155: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

134

4) Faktor lingkungan

Lingkungan ini juga berbicara sekolah, media

televisi, media cetak dan ketidakpuasan atas

negara atau fasilitas negara. Jika merunut dari

faktor lingkungan, media-media dan teladan

pemerintah, juga menjadi salah satu penyebab

atas tawuran pelajar.

Page 156: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

135

4. Bagaimana cara

mencegah pertengkaran

di masyarakat?

Cara mencegah tawuran antarpelajar :

1) Para peserta didik diberikan pengertian untuk

memahami bahwa semua permasalahan tidak akan

selesai jika penyelesaiannya dengan menggunakan

kekerasan.

2) Diadakan pendekatan khusus kepada para pelajar

terutama bagi yang mempunyai permasalahan.

3) Ilmu beladiri penggunaannya untuk

menyelamatkan orang dan bukan untuk menyakiti

orang lain.

4) Memberikan pelajaran ilmu sosial budaya agar

bermanfaat untuk pelajar dalam menempatkan diri

di lingkungan masyarakat.

5) Memberikan sanksi yang tegas untuk pelaku

tindak kekerasan.

0-5

5. Apa akibat dari

meminum khamr dan

perbuatan judi?

a. Aspek Fisik (Kesehatan Fisik/Fisiologis)

1) Mengkonsumsi minuman beralkohol dapat

membuat seseorang menjadi mabuk dan

menyebabkan seseorang mengalami sakit

kepala, mual, muntah serta nyeri pada bagian

tubuh tertentu.

2) Berat badan menjadi naik karena minuman

beralkohol memiliki kadar kalori dan gula

yang tinggi.

3) Tekanan darah tinggi karena minuman

beralkohol dapat pemicu tekanan darah.

4) Menurunnya kekebalan tubuh dan tubuh dapat

0-5

Page 157: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

136

dengan mudah terserang infeksi.

5) Semakin sering dan semakin banyak jumlah

alkohol yang anda konsumsi, semakin besar

resiko terjangkit penyakit kanker, penyakit

jantung, gangguan pernafasan dan gangguan

pada organ hati.

b. Dampak Gangguan Jiwa (Psikologis)

1) Gangguan Daya Ingat. Gangguan ingatan

biasanya merupakan ciri awal yang menonjol

pada demensia, khususnya pada demensia

yang mengenai korteks, seperti demensia tipe

Alzheimer. Pada awal perjalanan demensia,

gangguan daya ingat adalah ringan dan paling

jelas untuk peristiwa yang baru terjadi.

2) Orientasi. Karena daya ingat adalah penting

untuk orientasi terhadap orang, waktu dan

tempat, orientasi dapat terganggu

secara progresif selama perjalanan penyakit

demensia.

3) Gangguan Bahasa. Proses demensia yang

mengenai korteks,

terutama demensia tipe Alzheimer dan

demensia vaskular,

dapat mempengaruhi kemampuan berbahasa

pasien.

4) Kesulitan berbahasa ditandai oleh cara

berkata yang samar-samar, stereotipik tidak

Page 158: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

137

tepat, atau berputar-putar.

5) Perubahan Kepribadian. Perubahan

kepribadian merupakan

gambaran yang paling mengganggu bagi

keluarga pasien yang terkena. Pasien

demensia mempunyai waham paranoid.

6) Gangguan frontal dan temporal kemungkinan

mengalami perubahan keperibadian yang

jelas, mudah marah dan meledak – ledak.

7) Psikosis. Diperkirakan 20-30% pasien

demensia tipe Alzheimer, memiliki

halusinasi, dan 30-40 % memiliki waham,

terutama dengan sifat paranoid atau

persekutorik dan tidak sistematik.

Skor maksimal 25

Rubrik Penilaian:

Page 159: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

138

Lembar Pengamatan Guru Siklus I

No Kegiatan Skor

1 2 3

1. Pra Pembelajarana

a. Menyiapkan RPP

b. Memeriksa kesiapan ruang, alat dan media

pembelajaran

c. Memeriksa kesiapan peserta didik

2. Kemampuan Membuka Pelajaran

a. Salam pembuka

b. Memberikan motivasi awal

c. Melakukan apresiasi (kajian materi yang

sebelumnya dengan materi yang akan

disampaikan)

d. Menyampaikan kompetensi/ tujuan

pembelajaran yang ingin dicapai

3. Penguasaan Materi

a. Menggunakan metode numbered head

together sesuai dengan langkah-langkah yang

direncanakan dalam RPP

b. Memberikan pengantar bahwa pembelajaran

akan menggunakan metode numbered head

together

c. Menunjukkan penguasaan materi

pembelajaran

4. Interaksi dalam Pembelajaran

a. Menciptakan suasana yang menumbuhkan

pastisipasi aktif peserta didik melalui guru,

media dan sumber belajar.

b. Menunjukkan sikap terbuka dan responsive

Page 160: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

139

terhadap peserta didik

c. Menumbuhkan keceriaan dan antusiasme

peserta didik

5. Kegiatan Akhir

a. Melakukan refleksi dan membuat rangkuman

bersama peserta didik

b. Memberikan arahan tindak lanjut (nasehat,

motivasi, tugas)

c. Menginformasikan materi untuk pertemuan

selanjutnya

d. Salam penutup

Jumlah 4 24 3

Total 31

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 20-30

Baik = 31-40

Sangat baik = 41-50

Page 161: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

140

Lembar Pengamatan Siswa Siklus I

No Aspek yang diamati Skor

1 2 3

1. Siswa mengemukakan pendapat

2. Siswa menjawab pertanyaan guru

3. Siswa melakukan diskusi kelompok mengenai

permasalahan yang diberikan oleh guru

4. Siswa bertanya pada siswa lain atau guru

Dapat belum memahami permasalahan yang

dihadapi

5. Siswa menunjukkan minat pada pembelajaran

dengan penerapan metode numbered head

together

6. Siswa senang mencari dan memecahkan soal-

soal pada pembelajaran dengan penerapan

metode numbered head together

7. Siswa mengerjakan soal dengan tertib

8. Masing-masing kelompok mempresentasikan

hasil dari kerjasamanya di depan kelas secara

bergantian

Jumlah 3 10 -

Total 13

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 5-10

Baik = 11-20

Sangat baik = 21-25

Page 162: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

141

Lembar Pengamatan Guru Siklus II

No Kegiatan Skor

1 2 3

1. Pra Pembelajaran

a. Menyiapkan RPP

b. Memeriksa kesiapan ruang, alat dan media

pembelajaran

c. Memeriksa kesiapan peserta didik

2. Kemampuan Membuka Pelajaran

a. Salam pembuka

b. Memberikan motivasi awal

c. Melakukan apresiasi (kajian materi yang

sebelumnya dengan materi yang akan

disampaikan)

d. Menyampaikan kompetensi/tujuan

pembelajaran yang ingin dicapai

3. Penguasaan Materi

a. Menggunakan metode numbered head

together sesuai dengan langkah-langkah yang

direncanakan dalam RPP

b. Memberikan pengantar bahwa pembelajaran

akan menggunakan metode numbered head

together

c. Menunjukkan penguasaan materi

pembelajaran

4. Interaksi dalam Pembelajaran

a. Menciptakan suasana yang menumbuhkan

pastisipasi aktif peserta didik melalui guru,

media dan sumber belajar

b. Menunjukkan sikap terbuka dan responsive

Page 163: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

142

terhadap peserta didik

c. Menumbuhkan keceriaan dan antusiasme

peserta didik

5. Kegiatan Akhir

a. Melakukan refleksi dan membuat rangkuman

bersama peserta didik

b. Memberikan arahan tindak lanjut (nasehat,

motivasi, tugas)

c. Menginformasikan materi untuk pertemuan

selanjutnya

d. Salam penutup

Jumlah - 30 6

Total 36

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 20-30

Baik = 31-40

Sangat baik = 41-50

Page 164: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

143

Lembar Pengamatan Siswa Siklus II

No Aspek yang diamati Skor

1 2 3

1. Siswa mengemukakan pendapat

2. Siswa menjawab pertanyaan guru

3. Siswa melakukan diskusi kelompok mengenai

permasalahan yang diberikan oleh guru

4. Siswa bertanya pada siswa lain atau guru

Dapat belum memahami permasalahan yang

dihadapi

5. Siswa menunjukkan minat pada pembelajaran

dengan penerapan metode numbered head

together

6. Siswa senang mencari dan memecahkan soal-

soal pada pembelajaran dengan penerapan

metode numbered head together

7. Siswa mengerjakan soal dengan tertib

8. Masing-masing kelompok mempresentasikan

hasil dari kerjasamanya di depan kelas secara

bergantian

Jumlah 1 14 -

Total 15

Kategori Baik

Keterangan:

Kriteria Penilaian

1 = Cukup

2 = Baik

3 = Sangat Baik

Kategori Penilaian

Cukup = 5-10

Baik = 11-20

Sangat baik = 21-25

Page 165: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

144

Soal evaluasi siklus I

Nama :

No absen :

Kelas :

Kerjakan soal-soal dibawah ini dengan benar!

1. Apa yang dimaksud dengan Khamr?

2. Apakah akibat dari meminum khamr?

3. Apa yang dimaksud berjudi?

4. Bagaimana cara menghindari pertengkaran?

5. Sebutkan 3 dampak negative dari pertengkaran!

Page 166: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

145

Soal evaluasi siklus II

Nama :

Kelas :

Kerjakan soal-soal dibawah ini dengan benar!

1. Jelaskan Pengertian halalan thayyiban!

2. Jelaskan pengertia hukum bacaan qalqalah kubra dan sugra, serta berikan

masing-masing satu contoh!

3. Bagaimana pendapat kalian apabila ada teman mengkonsumsi makanan

dan minuman haram?

4. Tuliskan sebuah hadis yang berisi larangan meminum khamr!

5. Bagaimana sikapmu jika ada penjual makanan haram dilingkungan

rumahmu!

Page 167: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

146

Page 168: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

147

Page 169: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

148

Page 170: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

149

Page 171: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

150

Page 172: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

151

Page 173: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

152

Page 174: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

153

Page 175: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

154

Page 176: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

155

Page 177: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

156

Page 178: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

157

Page 179: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

158

Dokumentasi Kegiatan Penelitian

Page 180: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

159

Page 181: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/6253/1/SKRIPSI PTK...menghindari minuman keras, judi dan pertengkaran dengan metode numbered head

160