35
1 Disusun oleh: TIM BADAN PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA BUKU PANDUAN PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT 2020

PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

  • Upload
    others

  • View
    16

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

1

Disusun oleh:

TIM BADAN PENELITIAN DAN

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

BUKU PANDUAN

PROGRAM

PENELITIAN DAN

PENGABDIAN

KEPADA

MASYARAKAT

2020

Page 2: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

2

Kata Pengantar

Assalaamu’alaikum warohmatulloohi wabarokaatuh,

Salam sejahtera bagi kita semua,

Dengan mengucap puji syukur kehadirat Tuhan YME yang telah melimpahkan rahmat, nikmat dan

petunjuk-Nya, Buku Panduan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Fakultas Teknologi

Pertanian Universitas Brawijaya (FTP UB) tahun 2020 telah dapat diselesaikan.

Buku pedoman ini disusun sesuai dengan perkembangan regulasi terkait dengan pelaksanaan Penelitian

dan Pengabdian kepada Masyarakat di FTP UB. Meskipun belum sepenuhnya sempurna, Buku Panduan

ini juga memberikan arahan penelitian dan pengabdian mengikuti bidang riset yang tertuang di dalam

Rencana Induk Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (RIP) untuk civitas akademik FTP yang mengacu

pada RIP Universitas Brawijaya.

Terbitnya Buku ini diharapkan dapat secara efektif memberikan panduan bagi para dosen untuk

berpartisipasi aktif dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, terbitnya Buku

Panduan ini juga diharapkan dapat secara efektif memberikan panduan umum bagi Badan Penelitian dan

Pengabdian kepada Masyarakat (BPPM) FTP untuk menstandarisasi luaran penelitian dan pengabdian.

Atas terbitnya Buku Panduan ini kami menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang

setinggi-tingginya kepada semua anggota tim penyusun serta pihak-pihak yang berperan atas

sumbangsih yang telah diberikan mulai dari menggagas dan menyusun sampai dengan penerbitan.

Kami menyadari bahwa buku panduan ini masih jauh dari sempurna, sehingga kami mempersilahkan

kepada khalayak untuk berkenan memberikan saran dan masukan untuk perbaikan ke depannya. Akhir

kata, kami ucapkan terima kasih atas perhatian dari pembaca semua. Semoga panduan ini dapat

memberikan manfaat untuk memajukan FTP dan Universitas Brawijaya, serta dunia pendidikan

Indonesia.

Wassalamu’alaikum warohmatulloohi wabarokaatuh

Ketua BPPM

Fakultas Teknologi Pertanian

Universitas Brawijaya,

Dr. Panji Deoranto, STP, MP

Page 3: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

3

Tim Penyusun

Pengarah : Prof. Dr. Ir. Imam Santoso, MP

Prof. Dr. Teti Estiasih, STP, MP

Dr. Dodyk Pranowo, STP, MSi

Penanggung jawab : Dr. Panji Deoranto, STP, MP

Ketua : Nimas Mayang Sabrina S., STP, MP, PhD

Anggota : Dr. Eng., Ahmad Adi Sulianto, STP, MT

Hendrix Yulis Setyawan, STP, MSi, PhD

Ahmad Zaky M., STP, MSi, PhD

Eka Yogi Triwandana

Page 4: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

4

Daftar Isi

Kata Pengantar ........................................................................................ Error! Bookmark not defined.

Tim Penyusun ........................................................................................................................................... 3

Daftar Isi ................................................................................................................................................... 4

BAB I Pendahuluan .................................................................................................................................. 5

BAB II Pengelolaan Kegiatan .................................................................................................................. 6

2.1. Pendahuluan .................................................................................................................................. 6

2.2. Ketentuan umum ........................................................................................................................... 6

2.3. Tahapan pengelolaan program ...................................................................................................... 6

BAB III Penelitian ................................................................................................................................ 161

3.1. Pendahuluan ................................................................................................................................ 11

3.2. Tujuan ......................................................................................... Error! Bookmark not defined.

3.3. Luaran ......................................................................................................................................... 11

3.4. Sistematika proposal ................................................................................................................... 11

3.5. Pelaksanaan Program .................................................................................................................. 11

3.6. Pelaporan Program ...................................................................................................................... 11

BAB IV Pengabdian kepada Masyarakat ............................................................................................... 16

4.1. Pendahuluan ................................................................................................................................ 16

4.2. Tujuan ......................................................................................... Error! Bookmark not defined.

4.3. Luaran ......................................................................................................................................... 16

4.4. Sistematika proposal ................................................................................................................... 16

4.5. Pelaksanaan Program .................................................................................................................. 11

4.6. Pelaporan Program ...................................................................................................................... 11

BAB V Penutup ..................................................................................................................................... 21

Lampiran ................................................................................................................................................. 22

Daftar Pustaka ........................................................................................................................................ 22

Page 5: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

5

BAB I Pendahuluan

Universitas Brawijaya (UB) memiliki Visi untuk “Menjadi universitas unggul yang berstandar

internasional dan mampu berperan aktif dalam pembangunan bangsa melalui proses pendidikan,

penelitian dan pengabdian kepada masyarakat”. Fakultas Teknologi Pertanian UB (FTP UB) melalui

Rencana Strategis (Renstra) FTP UB 2019-2023 menyatakan komitmen untuk mengupayakan

pengembangan kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Melalui Badan Penelitian dan

Pengabdian Masyarakat (BPPM), FTP mengelola kegiatan Penelitian dan Pengabdian di lingkungan FTP

UB. Kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat oleh FTP UB dilaksanakan sesuai dengan

Visi dan Misi FTP UB dan diarahkan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan pada Renstra FTP

UB.

FTP UB memberikan fasilitas berupa alokasi dana PNBP FTP untuk kegiatan Penelitian dan Pengabdian

Masyarakat FTP setiap tahunnya melalui Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Program ini diberikan sebagai wujud komitmen FTP untuk meningkatan mutu kegiatan Penelitian dan

Pengabdian bagi civitas academica FTP UB. BBPM selaku unit pengelola hibah membuka kesempatan

bagi semua dosen FTP untuk mengajukan usulan program Penelitian dan Pengabdian kepada

Masyarakat. Penilaian terhadap semua proposal program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

dilaksanakan secara transparan dengan melibatkan reviewer yang telah ditunjuk oleh BPPM FTP.

Pelaksanaan program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP UB 2020 dilakukan sesuai

dengan ketentuan umum dan waktu yang telah ditetapkan. Upaya peningkatan mutu program Penelitian

dan Pengabdian kepada Masyarakat dilakukan melalui presentasi draf Laporan Akhir. Pada kegiatan

Pengabdian kepada Masyarakat dilaksanakan monitoring dan evaluasi oleh pengelola. Pada akhir

kegiatan, Laporan Akhir dan Luaran dari Program dievaluasi oleh Pengelola. Agar pelaksanaan kegiatan

program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP 2020 berjalan dengan baik, maka dipandang

penting untuk disusunnya panduan pelaksanaan program tersebut. Buku Panduan Penelitian dan

Pengabdian kepada Masyarakat tahun 2020 mencakup penjelasan mengenai pengelolaan kegiatan secara

umum, Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Page 6: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

6

BAB II Pengelolaan Kegiatan

2.1. Pendahuluan

Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP 2020 dilaksanakan dengan pendanaan

PNBP FTP UB T.A. 2020. Program tersebut dikelola oleh tim BPPM FTP UB. Ketentuan umum dan

tahapan pengelolaan program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP 2020 diperlukan

sebagai pedoman bagi pengusul dalam merancang, melaksanakan dan melaporkan kegiatan.

2.2. Ketentuan umum

Ketentuan dalam pengajuan dan pembuatan proposal adalah sebagai berikut:

1. Satu judul Proposal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat diajukan oleh satu orang dosen.

2. Besaran maksimal untuk usulan dana Penelitian adalah Rp 4.000.000,00/judul dan Pengabdian

kepada Masyarakat adalah Rp 1.500.000,00/judul.

3. Kolaborasi antar dosen dalam satu kegiatan/lokasi dimungkinkan, namun masing-masing dosen tetap

mengajukan proposal dengan judul yang berbeda.

4. Diwajibkan untuk melibatkan minimum satu orang mahasiswa dalam kegiatan Penelitian dan

Pengabdian kepada Masyarakat. Nama mahasiswa dicantumkan pada proposal, laporan dan luaran

program sebagai anggota tim pelaksana.

2.3. Tahapan pengelolaan program

Secara garis besar, pengelolaan dibagi menjadi empat tahap yaitu (1) Pengusulan, (2) Evaluasi, (3)

Pelaksanaan dan (4) Pelaporan. Jadwal pelaksanaan program seperti tercantum dalam Tabel 2.1 dan

diagram alir pengelolaan program terdapat pada Gambar 2.1.

1. Pengusulan

BPPM mengumumkan pembukaan program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP UB

pada waktu tertentu di awal tahun. Proposal penelitian diajukan oleh satu orang dosen dengan dana

penelitian yang disediakan oleh FTP UB sebesar maksimal Rp 4.000.000,00 per orang untuk kegiatan

Penelitian dan Rp 1.500.000,00 untuk Pengabdian kepada Masyarakat. Proposal yang sudah disusun

pengusul digandakan dua kali dan dikumpulkan di BPPM sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan

pada Tabel 2.1.

Page 7: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

7

Tabel 2.1. Jadwal Pelaksanaan Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP 2020

No. Kegiatan Batas Waktu Bulan

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1. Pengumuman kegiatan

penelitian dan ABDIMAS

21 Januari

2. Penyerahan proposal

kegiatan dari 3 Jurusan

17 Februari

3. Evaluasi meja (Desk

Evaluation)

17-21

Februari

4. Penilaian dan Presentasi

Proposal Penelitian

24 Februari

5. Penilaian dan Presentasi

Proposal Pengabdian

25 Februari

6. Penyerahan perbaikan

dan pengesahan proposal

10 Maret

7. Penandatanganan SPK 30 Maret

8. Pencairan dana 70% 15 April*

9. Pelaksanaan program Maret-

September

10. Kegiatan Monev

(ABDIMAS)

26 Agustus

11. Penyerahan draft laporan

akhir

30 September

12. Presentasi draft laporan

akhir Penelitian

5 Oktober

13.

Presentasi draft laporan

akhir Pengabdian

6 Oktober

13. Penyerahan laporan akhir,

laporan keuangan dan

luaran kegiatan (output)

14 Oktober

14. Pencairan dana 30% 5 November

Sistematika penulisan proposal Penelitian terdapat pada Bab III, sedangkan untuk Pengabdian kepada

Masyarakat terdapat pada Bab IV. Bidang Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat mengacu pada

Riset Unggulan Universitas Brawijaya yang tercantum pada Rencana Induk Penelitian Universitas

Brawijaya (RIP UB) 2016-2020.

Page 8: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

8

Riset unggulan Universitas Brawijaya meliputi bidang-bidang sebagai berikut :

1. Ketahanan Pangan

2. Ketahanan Energi

3. Good Governance

4. Agroforestry

5. Kesehatan, Gizi dan Obat-obatan

2. Evaluasi Proposal

Evaluasi akan dilaksanakan melalui evaluasi meja (desk evaluation) dan presentasi proposal. Evaluasi

meja (desk evaluation) akan dilakukan oleh tim BPPM. Evaluasi presentasi proposal akan dilakukan

oleh reviewer dengan keahlian relevan yang telah ditunjuk oleh BPPM. Penilaian dilakukan dengan

mengacu pada form penilaian pada Lampiran 1 (Penelitian) dan 2 (Pengabdian). Pengusul menyiapkan

bahan presentasi berupa proposal dalam bentuk power point. Lama waktu presentasi dan tanya jawab

dengan reviewer adalah sepuluh menit. Reviewer akan memberikan penilaian dan masukan terhadap

proposal yang diajukan. BPPM menyerahkan hasil penilaian presentasi proposal dan masukan reviewer

kepada pengusul. Pengusul harus melakukan perbaikan terhadap proposal sesuai dengan masukan

reviewer. Proposal yang telah diperbaiki digandakan sebanyak dua eksemplar dan diserahkan kepada

BPPM sesuai jadwal yang ditentukan (Tabel 2.1).

3. Pelaksanaan

Tahapan selanjutnya adalah penandatanganan Surat Perjanjian Pelaksanaan Penelitian atau Pengabdian

kepada Masyarakat antara Dekan FTP UB dengan penerima pendanaan. Jangka waktu penelitian

maksimum adalah enam bulan. Dana penelitian yang diberikan setelah proses penandatanganan kontrak

adalah sebesar 70%, sedangkan 30% dari total dana akan diserahkan setelah Laporan Akhir dan luaran

Penelitian atau Pengabdian kepada Masyarakat dikumpulkan di akhir pelaksanaan program (Tabel 2.1).

Dalam tahapan pelaksanaan, BPPM akan secara acak memilih program Pengabdian kepada Masyarakat

sebagai sampel untuk kegiatan monitoring dan evaluasi (monev).

4. Pelaporan

Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan Akhir Penelitian mengacu pada

Sub Bab 3.5, sedangkan Pengabdian Masyarakat terdapat pada Sub Bab 4.5. Pelaksana Program

Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat melakukan presentasi draf Laporan Akhir pada bulan

keenam untuk melaporkan hasil kegiatan dan luaran/rancangan luaran.

Page 9: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

9

Gambar 2.1. Diagram alir pengelolaan kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP

2020

Mulai

Presentasi Oral

Revisi proposal

Pengumuman pengusulan

proposal program oleh BPPM

Evaluasi Meja Proposal

Revisi?

Pelaksanaan Penelitian

Presentasi draf Laporan

Akhir

Penyerahan proposal sesuai

jadwal

Penyerahan Laporan Akhir,

Keuangan dan luaran

Tidak

Ya

Selesai

Ya Revisi Laporan

Akhir Revisi?

Tidak

Penandatanganan SPK

Page 10: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

10

Draf Laporan Akhir dievaluasi oleh reviewer yang ditunjuk oleh BPPM pada kegiatan presentasi draf

Laporan Akhir. Pelaksana kegiatan wajib mengumpulkan Laporan Akhir yang telah direvisi, Laporan

Keuangan, dan luaran sesuai saran Reviewer pada jadwal yang telah ditetapkan (Tabel 2.1).

Page 11: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

11

BAB III Penelitian

3.1. Pendahuluan

Pelaksanaan program Hibah Penelitian FTP mendukung tercapainya Tujuan UB 2014-2019 dalam

bidang Penelitian seperti tercantum pada Renstra FTP UB 2019-2023, di antaranya:

1. Peningkatan kapasitas sumberdaya untuk penelitian

2. Pembinaan dan peningkatan mutu penelitian

3. Pengembangan penelitian multi disiplin dengan paradigma baru

4. Peningkatan jumlah publikasi

5. Peningkatan keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan Penelitian

3.2. Luaran

Luaran yang diharapkan dari program Penelitian adalah:

1. Laporan Akhir hasil pelaksanaan Penelitian.

2. Naskah jurnal yang telah diserahkan (submitted) ke jurnal nasional minimal Sinta peringkat 5 / jurnal

FTP UB / prosiding seminar nasional atau internasional dengan disertai bukti surat penerimaan

penyerahan naskah. Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan Penelitian wajib dilibatkan dalam proses

penulisan artikel dan namanya dicantumkan dalam artikel sebagai anggota.

3.3. Sistematika proposal

Proposal kegiatan Penelitian yang diajukan maksimal terdiri dari 10 halaman (tidak termasuk halaman

judul, lembar pengesahan, daftar isi, abstrak, daftar pustaka dan lampiran). Proposal dicetak

menggunakan ukuran kertas A4, font/huruf Times New Roman 12, satu (1) spasi, margin kanan 2,5 cm,

margin kiri 3,5 cm, margin atas dan bawah 3,0 cm. Sistematika penulisan proposal adalah sebagai

berikut:

A. Sampul Muka dan Halaman Pengesahan

Format sampul muka dan halaman pengesahan proposal Program Penelitian terdapat pada Lampiran 3.

Warna sampul proposal penelitian adalah hijau muda. Dalam halaman pengesahan dituliskan

keterangan mengenai jenis penelitian dan klasifikasi bidang penelitian sebagai berikut:

Page 12: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

12

1. Jenis Penelitian:

a. Penelitian Dasar,

b. Penelitian Terapan,

c. Pengembangan Experimental

2. Klasifikasi Bidang Penelitian:

a. Ketahanan Pangan

b. Ketahanan Energi

c. Good Governance

d. Agroforestry

e. Kesehatan, Gizi dan Obat-obatan

B. Daftar Isi

C. Abstrak

Kemukakan tujuan jangka panjang dan target khusus yang ingin dicapai serta metode yang akan dipakai

dalam pencapaian tujuan tersebut. Abstrak harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat tentang

rencana kegiatan yang diusulkan yang sejalan dengan Tema Riset/Penelitian Unggulan Universitas

Brawijaya seperti yang tercantum pada Sub Bab 2.3. Tidak melebihi 200 kata, diketik dengan jarak baris

1 spasi.

D. BAB I Pendahuluan

Uraikan latar belakang dan permasalahan yang akan diteliti, tujuan khusus, dan urgensi (keutamaan)

penelitian. Jelaskan juga temuan / inovasi apa yang ditargetkan serta penerapannya dalam rangka

menunjang pembangunan dan pengembangan IPTEK-SOSBUD.

E. BAB II Studi Pustaka

Kemukakan state of the art dalam bidang yang diteliti, gunakan pustaka acuan primer yang relevan dan

terkini dengan mengutamakan hasil penelitian pada jurnal ilmiah. Jelaskan juga studi pendahuluan yang

telah dilaksanakan dan hasil yang sudah dicapai, termasuk roadmap penelitian.

F. BAB III Metode Penelitian

Dilengkapi dengan bagan alir penelitian yang menggambarkan apa yang dilaksanakan. Bagan penelitian

harus dibuat secara utuh dengan tahapan yang jelas, mulai dari mana, bagaimana luarannya, lokasi

penelitian, dan indikator capaian yang terukur.

G. BAB IV. Jadwal Pelaksanaan

Jadwal pelaksanaan penelitian dibuat dalam bentuk Gantt Chart.

Page 13: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

13

H. Daftar Pustaka

Disusun berdasarkan sistem nama dan tahun, dengan urutan abjad nama pengarang, tahun, judul tulisan,

dan sumber. Hanya pustaka yang dikutip dalam usul penelitian yang dicantumkan dalam Daftar Pustaka.

I. Lampiran

Lampiran 1. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas

Jelaskan mengenai susunan organisasi dan pembagian tugas pada tim peneliti. Format Tabel terdapat

pada Lampiran 4.

Lampiran 2. Alokasi Penggunaan Dana

Jelaskan justifikasi penggunaan dana untuk menunjang kegiatan sesuai dengan format pada Lampiran 5.

Lampiran 3. Ketersediaan sarana dan prasarana penelitian

Jelaskan sarana dan prasarana utama yang diperlukan dalam penelitian ini dan ketersediaannya di

perguruan tinggi pengusul. Apabila tidak ada bagaimana cara mengatasinya.

Lampiran 4. Biodata Ketua dan Anggota Tim Peneliti

Format Biodata ketua dan anggota tim peneliti terdapat pada Lampiran 6.

3.4. Pelaksanaan Program

Pelaksanaan Program Penelitian mengacu pada ketentuan pada Sub Bab 2.3

3.5. Pelaporan Program

Laporan Akhir disusun berdasarkan format di bawah ini:

A. Sampul Muka dan Halaman Pengesahan

Format sampul muka dan halaman pengesahan Laporan Akhir Program Penelitian terdapat pada

Lampiran 3. Warna sampul proposal penelitian adalah hijau muda.

B. Daftar Isi

C. Abstrak

Kemukakan tujuan penelitian dan target khusus inovasi yang ingin dicapai serta metode yang dipakai

dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan harus mampu menguraikan secara cermat dan singkat

tentang hasil yang signifikan yang disimpulkan dari penelitian. Abstrak tidak melebihi 300 kata, diketik

dengan jarak baris 1 spasi dan dilengkapi kata kunci.

Page 14: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

14

D. BAB I. Pendahuluan

Uraikan latar belakang dan permasalahan yang akan diteliti, tujuan khusus, dan urgensi (keutamaan)

penelitian. Dalam bab ini, secara singkat uraikan bagaimana riset yang diusulkan mendukung capaian

tujuan penelitian dan luaran penelitian. Pada bab ini juga dijelaskan temuan dan luaran inovasi apa yang

ditargetkan serta kontribusinya pada pembangunan lokal/nasional/internasional.

E. BAB II. Studi Pustaka

Kemukakan state of the art dalam bidang yang diteliti, gunakan pustaka acuan primer yang relevan dan

terkini dengan mengutamakan hasil penelitian pada jurnal ilmiah. Jelaskan juga studi pendahuluan yang

telah dilaksanakan dan hasil yang sudah dicapai.

F. BAB III. Metode Penelitian

Metode penelitian dilengkapi dengan bagan alir penelitian yang menggambarkan apa yang dilaksanakan.

Bagan penelitian harus dibuat secara utuh dengan penahapan yang jelas, mulai dari mana, bagaimana

luarannya, lokasi penelitian, dan indikator capaian yang terukur.

G. BAB IV. Jadwal Pelaksanaan

Jadwal pelaksanaan penelitian dibuat dalam bentuk Gantt chart.

H. BAB V. Hasil dan Pembahasan

Bab ini menjelaskan mengenai hasil penelitian dan pembahasannya. Hasil yang didapatkan dibahas

berdasarkan pustaka.

I. BAB VI. Kesimpulan dan Saran

Kesimpulan menerangkan mengenai hasil penelitian dibandingkan dengan tujuan yang telah ditetapkan

sebelumnya.

J. Daftar Pustaka

Disusun berdasarkan sistem nama dan tahun (bukan sistem nomor), dengan urutan abjad nama

pengarang, tahun, judul tulisan, dan sumber. Hanya pustaka yang disitasi dalam usulan penelitian yang

dicantumkan dalam referensi.

K. Lampiran

Lampiran 1. Laporan Keuangan

Lampiran 2. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas

Lampiran 3. Biodata ketua dan anggota tim peneliti

Page 15: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

15

Lampiran 4. Foto-foto kegiatan / dokumen terkait, bila ada.

Page 16: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

16

BAB IV Pengabdian kepada Masyarakat

4.1. Pendahuluan

Mengacu pada Renstra FTP UB 2019-2023, pelaksanaan program Pengabdian kepada Masyarakat FTP

mendukung tercapainya Tujuan UB 2014-2019 dalam bidang Pengabdian kepada Masyarakat, di

antaranya:

1. Peningkatan nilai guna penelitian

2. Peningkatan jumlah kegiatan pengabdian pada masyarakat

3. Peningkatan kegiatan sosial kemasyarakatan

4. Pengembangan entrepreneurship masyarakat

5. Pengembangan kegiatan kaji-tindak IPTEK dan sosial yang berdaya guna

6. Peningkatan keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat

4.2. Luaran

Luaran yang diharapkan dari program Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah:

1. Laporan Akhir hasil pelaksanaan Pengabdian kepada Masyarakat.

2. Satu modul Teknologi Tepat Guna yang diterapkan pada program Pengabdian kepada Masyarakat

dalam bentuk soft copy dengan format yang telah ditetapkan.

3. Berita mengenai kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di media massa regional atau website

Jurusan/Fakultas/Universitas Brawijaya.

4. Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat wajib dilibatkan dalam

proses penulisan modul dan berita serta namanya dicantumkan dalam luaran.

4.3. Sistematika proposal

Proposal kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat maksimal terdiri dari 10 halaman (tidak termasuk

halaman judul, lembar pengesahan, daftar isi, daftar pustaka dan lampiran). Proposal dicetak

menggunakan ukuran kertas A4, font/huruf Times New Roman 12, satu (1) spasi, margin kanan 2,5 cm,

margin kiri 3,5 cm, margin atas dan bawah 3,0 cm. Sistematika penulisan proposal adalah sebagai

berikut:

Page 17: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

17

A. Sampul Muka dan Halaman Pengesahan

Format sampul muka proposal dan halaman pengesahan program Pengabdian kepada Masyarakat

terdapat pada Lampiran 7. Warna sampul proposal Pengabdian kepada Masyarakat adalah kuning

janur.

B. Daftar Isi

C. BAB I Pendahuluan

1.1. Analisis Situasi

Uraikan secara ringkas, jelas dan selengkap mungkin kondisi mitra saat ini. Tampilkan data baik secara

kualitatif maupun kuantitatif yang mendukung informasi kondisi mitra. Jelaskan makna eksistensi mitra

terhadap lingkungannya (dampak keberadaannya).

1.2. Permasalahan Mitra

Identifikasi permasalahan yang dihadapi mitra. Tuliskan secara jelas justifikasi Anda bersama mitra

dalam menentukan permasalahan prioritas yang harus ditangani. Usahakan permasalahannya bersifat

spesifik, konkret serta benar-benar merupakan permasalahan mitra

D. BAB II Solusi dan Target Luaran

2.1. Solusi

Uraikan metode pendekatan yang ditawarkan untuk mendukung realisasi program Pengabdian kepada

Masyarakat. Tuliskan rencana kegiatan yang menunjukkan langkah-langkah solusi atas persoalan yang

disepakati bersama. Uraikan bagaimana partisipasi mitra dalam pelaksanaan program.

2.2. Target Luaran

Target luaran mengacu pada Sub Bab 4.3. Tuliskan jenis luaran yang akan dihasilkan sesuai dengan

rencana kegiatan. Jika luaran berupa produk atau barang atau sertifikat dan sejenisnya, nyatakan juga

spesifikasinya.

E. BAB III Pelaksanaan Program

3.1. Pelaksana Program

Jelaskan kualifikasi pelaksana, relevansi skill, pengalaman kemasyarakatan pengusul. Jelaskan

mengenai tugas masing-masing anggota tim pelaksana kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat. Peran

Page 18: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

18

dan keterlibatan mahasiswa dijelaskan pada bagian ini. Susunan organisasi dan pembagian tugas tim

pelaksana dapat mengacu pada Tabel di Lampiran 4.

3.2. Anggaran Biaya

Jelaskan justifikasi penggunaan dana untuk menunjang kegiatan sesuai dengan Lampiran 5.

3.3. Jadwal Kegiatan

Pengusul menjelaskan mengenai jadwal penelitian. Jadwal penelitian dibuat dalam bentuk Gantt Chart

untuk rencana Pengabdian kepada Masyarakat yang diajukan.

F. Lampiran-lampiran

Lampiran 1. Biodata Pengusul (Lampiran 6)

Lampiran 2. Gambaran IPTEK yang akan ditransfer kepada mitra

Lampiran 3. Peta Lokasi Wilayah Mitra

4.4. Pelaksanaan Program

Pelaksanaan program pada ketentuan pada Sub Bab 2.3.

4.5. Pelaporan

Pelaporan program pada ketentuan disusun berdasarkan format di bawah ini:

A. Sampul Muka dan Halaman Pengesahan

Format sampul muka dan halaman pengesahan Laporan Akhir Pengabdian kepada Masyarakat terdapat

pada Lampiran 7. Warna sampul proposal Pengabdian kepada Masyarakat adalah kuning janur.

B. Daftar Isi

C. Ringkasan Laporan Akhir

Kemukakan mitra, masalah mitra, solusi dan target luara yang ingin dicapai serta metode yang telah

dipakai dalam pencapaian tujuan tersebut. Ringkasan proposal harus mampu menguraikan secara cermat

dan singkat tentang evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan. Ringkasan laporan akhir ditulis dengan

jarak satu spasi dan dilengkapi dengan kata kunci.

Page 19: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

19

D. BAB I Pendahuluan

1.1 Analisis Situasi

Uraikan secara ringkas, jelas dan selengkap mungkin kondisi mitra saat ini. Tampilkan data baik secara

kualitatif maupun kuantitatif yang mendukung informasi kondisi mitra. Jelaskan makna eksistensi mitra

terhadap lingkungannya (dampak keberadaannya).

1.2 Permasalahan Mitra/UKM

Identifikasi permasalahan yang dihadapi mitra/UKM. Tuliskan secara jelas justifikasi Anda bersama

mitra dalam menentukan permasalahan prioritas yang harus ditangani. Usahakan permasalahannya

bersifat spesifik, konkret serta benar-benar merupakan permasalahan mitra.

E. BAB II. Solusi dan Target Luaran

2.1 Solusi yang ditawarkan

Uraikan metode pendekatan yang ditawarkan untuk mendukung realisasi program pengabdian kepada

masyarakat. Tuliskan rencana kegiatan yang menunjukkan langkah-langkah solusi atas persoalan yang

disepakati Bersama. Uraikan bagaimana partisipasi mitra dalam pelaksanaan program.

2.2 Target Luaran

Tuliskan jenis luaran yang akan dihasilkan sesuai dengan rencana kegiatan. Jika luaran berupa produk

atau barang atau sertifikat dan sejenisnya, nyatakan juga spesifikasinya.

2.3 Kelayakan Tim Pengusul

Jelaskan Kualifikasi Tim Pelaksana, Relevansi Skill Tim, Sinergisme Tim dan Pengalaman

Kemasyarakatan, hususnya bagi Ketua Tim Pengusul.

2.4 Anggaran Biaya

Pengusul menyusun anggaran biaya dan dicantumkan dalam tabel ringkasan anggaran biaya dan

justifikasi penggunaan dana untuk menunjang kegiatan sesuai dengan format pada Lampiran 5.

2.5 Jadwal Kegiatan

Pengusul menjelaskan mengenai jadwal penelitian. Jadwal penelitian dibuat dalam bentuk Gantt Chart

untuk rencana Pengabdian kepada Masyarakat yang diajukan.

F. BAB V. Hasil dan Evaluasi Pelaksanaan Program

Menjelaskan mengenai evaluasi pelaksanaan program dan dampak kepada masyarakat. Dijelaskan pula

mengenai capaian target luaran.

Page 20: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

20

G. BAB VI. Kesimpulan dan Saran

Berisi mengenai kesimpulan dari kegiatan yang dilaksanakan dan rekomendasi yang diajukan.

H. Daftar Pustaka (bila diperlukan)

Disusun berdasarkan sistem nama dan tahun (bukan sistem nomor), dengan urutan abjad nama

pengarang, tahun, judul tulisan, dan sumber. Hanya pustaka yang disitasi dalam laporan kegiatan yang

dicantumkan dalam referensi.

I. Lampiran

Lampiran 1. Laporan Keuangan

Lampiran 2. Biodata Ketua dan Anggota Tim Pengusul (Lampiran 6)

Lampiran 3. Gambaran Ipteks yang akan ditransfer kepada mitra

Lampiran 4. Peta Lokasi Wilayah Mitra

Lampiran 5. Foto-foto kegiatan / dokumen terkait

Page 21: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

21

BAB V Penutup

Dengan terbitnya Buku Pedoman ini diharapkan dapat secara efektif memberikan panduan bagi para

dosen untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Terbitnya Buku Panduan ini juga diharapkan dapat secara efektif memberikan panduan umum bagi

BPPM FTP untuk menstandarisasi output penelitian dan pengabdian. Lebih lanjut, kegiatan Hibah

Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat FTP UB 2020 diharapkan mempu memberikan kontribusi

bagi upaya pencapaian Visi UB untuk “Menjadi universitas unggul yang berstandar internasional dan

mampu berperan aktif dalam pembangunan bangsa melalui proses pendidikan, penelitian dan

pengabdian kepada masyarakat”.

Page 22: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

22

Lampiran

Page 23: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

23

Lampiran 1. Penilaian Presentasi Oral Proposal Penelitian dan Catatan Reviewer

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA - MALANG

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

PENILAIAN PRESENTASI ORAL

Judul Penelitian :

Pengusul :

Jurusan :

No. Kriteria

Penilaian

Deskripsi Nilai Bobot Nilai X Bobot

1. Perumusan

masalah

a. Masalah dijelaskan secara tajam, aktual, relevan

dengan tujuan, metode, dan literatur

b. Masalah diungkapkan dengan jelas dan rinci

25

2. Tujuan dan

manfaat

penelitian

a. Tujuan dan manfaat penelitian tergambar dengan

baik dan relevan dengan perumusan masalah 15

3. Tinjauan

pustaka

a. Relevan dengan topik dan metode penelitian

b. Sistematis dan mutakhir

c. Menunjukkan keterbaruan

20

4. Metode

penelitian

a. Dijelaskan dengan lengkap, rinci, jelas, dan

sistematis

b. Orisinal dan mutakhir

c. Menunjukkan keterbaruan

d. Sumbangan terhadap perkembangan iptek dan

masyarakat tergambar dengan baik

30

5. Kelayakan

sumberdaya

a. Jadwal, fasilitas pendukung, dan dana yang

diajukan layak

10

Total 100

Keterangan: skor 1, 2, 3, 4, 5.

Catatan reviewer:

……………………………………………………

…………………………………………………...

……………………………………………………

……………………………………………………

…………………………………………………...

…………………………………………………..

…………………………………………………..

…………………………………………………..

Malang, ……………………………………

Reviewer,

Lampiran 2. Penilaian Presentasi Oral Proposal Pengabdian Masyarakat dan Catatan Reviewer

Page 24: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

24

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA - MALANG

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

PENILAIAN PRESENTASI ORAL

Judul Pengabdian :

Pengusul :

Jurusan :

No. Kriteria

Penilaian Deskripsi Nilai Bobot Nilai X Bobot

1. Perumusan

masalah

a. Masalah dijelaskan secara tajam, aktual,

relevan dengan tujuan, metode, dan literatur

b. Masalah diungkapkan dengan jelas dan rinci

25 Perumusan

masalah

2. Tujuan dan

manfaat

pengabdian

kepada

masyarakat

Tujuan dan manfaat pengabdian kepada

masyarakat tergambar dengan baik dan relevan

dengan perumusan masalah

15 Tujuan dan

manfaat

pengabdian

kepada

masyarakat

3. Tinjauan

pustaka

a. Relevan dengan topik dan metode pengabdian

kepada masyarakat

b. Sistematis dan mutakhir

c. Menunjukkan keterbaruan

20 Tinjauan

pustaka

4. Metode

pengabdian

kepada

masyarakat

a. Dijelaskan dengan lengkap, rinci, jelas, dan

sistematis

b. Orisinal dan mutakhir

c. Menunjukkan keterbaruan

d. Sumbangan terhadap perkembangan iptek dan

masyarakat tergambar dengan baik

30 Metode

pengabdian

kepada

masyarakat

5. Kelayakan

sumberdaya

Jadwal, personalia, fasilitas pendukung, dan dana

yang diajukan layak

10 Kelayakan

sumberdaya

Total 100

Keterangan: skor 1, 2, 3, 4, 5.

Catatan reviewer:

……………………………………………………

…………………………………………………...

……………………………………………………

……………………………………………………

…………………………………………………...

……………………………………………………

Malang, ……………………………………

Reviewer,

_______________________________________

Page 25: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

25

Lampiran 3. Sampul Muka Proposal Penelitian

Warna Cover Penelitian: Hijau Muda

PROPOSAL/LAPORAN AKHIR

PROGRAM PENELITIAN

JUDUL (ditulis dengan huruf balok, Bold, dan font TNR 14)

Oleh :

Nama, NIP Pengusul (font TNR 14)

Nama, NIM Anggota Tim Pengusul (font TNR 14)

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

2020

Page 26: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

26

HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul Penelitian : ..............................................................

Jenis Penelitian : ..............................................................

Klasifikasi Bidang Penelitian : ..............................................................

2. Ketua Peneliti : ..............................................................

a. Nama Lengkap : ..............................................................

b. NIP/NIK : ..............................................................

c. Jabatan Fungsional : ..............................................................

d. Program Studi : ..............................................................

e. Jurusan/Fakultas : ..............................................................

f. Nomor HP : ..............................................................

g. Alamat Kantor/Telp/Faks/E-mail : ..............................................................

3. Anggota : ..............................................................

a. Nama Lengkap : ..............................................................

b. NIM : ..............................................................

c. Program Studi : ..............................................................

d. Jurusan/Fakultas : ..............................................................

4. Jangka Waktu Penelitian : ….................... bulan

5. Biaya total : Rp. …………………

Malang,

Mengetahui,

Ketua BPPM FTP UB, Ketua Peneliti

Dr. Panji Deoranto, STP, MP Nama

NIP. 197108062002121002 NIP.

Menyetujui,

Dekan Fakultas Teknologi Pertanian

Universitas Brawijaya

Prof. Dr. Ir. Imam Santoso, MP.

NIP. 196810051995121001

Page 27: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

27

Lampiran 4. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas

No Nama NIDN Bidang Ilmu Alokasi Waktu

(jam/minggu) Uraian Tugas

1 Pengusul

2 Mahasiswa yang

terlibat

3

4

Page 28: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

28

Lampiran 5. Format Anggaran Biaya

Format Ringkasan Anggaran Biaya

No. Jenis Pengeluaran Biaya yang diusulkan

Jumlah Biaya satuan (Rp) Total (Rp)

1. Honor output kegiatan (Honorarium

pelaksana non dosen) dan analis di

luar pegawai UB (maks. 20%).

(Tidak untuk Ketua peneliti)

2. Bahan habis pakai dan peralatan (50-

70%)

3. Penerbitan artikel pada jurnal ilmiah

(tidak boleh double funding dengan

sumber lain, max. 20%)

4. Akomodasi dan transportasi(20%)

5. Biaya sewa / perawatan alat (20%)

Page 29: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

29

Justifikasi Anggaran

1. Honorarium

Honor Honor/jam Waktu

(jam/minggu)

Minggu Nilai honor

Non dosen

Sub total

2. Peralatan Penunjang

Material Justifikasi

pemakaian

Kuantitas Harga satuan

(Rp)

Keterangan

Peralatan penunjang 1

Peralatan penunjang 2

Peralatan penunjang 3

Sub total

3. Bahan habis pakai

Material Justifikasi

pemakaian

Kuantitas Harga satuan

(Rp)

Keterangan

Material 1

Material 2

Material 3

Sub total

4. Perjalanan

Material Justifikasi

perjalanan

Kuantitas Harga satuan

(Rp)

Keterangan

Perjalanan 1

Perjalanan 2

Perjalanan 3

Sub total

5. Lain-lain

Material Justifikasi

pemakaian

Kuantitas Harga satuan

(Rp)

Keterangan

Sebutkan 1

Sebutkan 2

Sebutkan 3

Sub total

Page 30: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

30

Lampiran 6. Biodata Ketua dan Anggota Peneliti

A. Identitas Diri

1 Nama Lengkap (dengan gelar) L/P

2 Jabatan Fungsional

3 Jabatan Struktural

4 NIP / NIK

5 NIDN

6 Tempat dan Tanggal Lahir

7 Alamat Rumah

8 No. Telp/Faks./HP

9 Alamat Kantor

10 Nomor Telepon/Faks

11 Alamat e-mail

B. Riwayat Pendidikan

S-1 S-2 S-3

Nama Perguruan Tinggi

Bidang Ilmu

Tahun Masuk-Lulus

Judul

Skripsi/Tesis/Disertasi

Nama

Pembimbing/promotor

C. Pengalaman Penelitian dalam 5 Tahun Terakhir (Bukan skripsi, tesis atau disertasi)

No. Tahun Judul Penelitian

Pendanaan

Sumber* Jumlah

(Juta Rp)

1

2

3

Dst.

* Tuliskan sumber pendanaan : PNBP, PUPT, Hibah bersaing, Hibah Pascasarjana, Hikom, Stranas,

Kejasama Luar Negeri, RAPID atau sumber lainnya

Page 31: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

31

D. Pengalaman Pengabdian kepada Masyarakat dalam 5 Tahun Terakhir

No. Tahun Judul Pengabdian kepada Masyarakat

Pendanaan

Sumber* Jumlah

(Juta Rp)

1

2

3

Dst.

* Tuliskan sumber pendanaan :penerapan IPTEKS-SOSBUD, Sibermas atau sumber dana lainnya

E. Penulisan Artikel Ilmiah dalam Jurnal 5 Tahun Terakhir

No. Judul Artikel Ilmiah Vol./Nomor/Tahun Nama Jurnal

1

2

3

4

Dst.

F. Pengalaman Penyampaian Makalah Secara Oral Pada Pertemuan/Seminar Ilmiah Dalam 5

Tahun Terakhir

No. Nama Pertemuan

Ilmiah / Seminar Judul Artikel Ilmiah

Waktu dan

Tempat

1

2

3

4

Dst.

G. Pengalaman Penulisan Buku Dalam 5 Tahun Terakhir

No. Judul Buku Tahun Julah Halaman Penerbit

1

2

3

4

Dst.

Page 32: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

32

H. Pengalaman Perolehan HAKI dalam 5-10 Tahun Terakhir

No. Judul / Tema HAKI Tahun Jenis Nomor Paten/ID

1

2

3

Dst.

I. Pengalaman Merumuskan Kebijakan Publik/Rekayasa Sosial Lainnya dalam 5 Tahun

Terakhir

No. Judul/Tema/Jenis Rekayasa Sosial

Linnya yang Telah Diterapkan Tahun

Tempat

Penerapan

Respons

Masyarakat

1

2

3

Dst.

J. Penghargaan yang Pernah Diraih dalam 10 Tahun Terakhir (dari Pemerintah, Asosiasi atau

Institusi lainnya)

No. Jenis Penghargaan Institusi pemberi

Penghargaan Tahun

1

2

3

Dst.

Kota, tanggal, bulan, tahun

Pengusul

Tanda tangan

(Nama jelas)

NIP.

Page 33: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

33

Lampiran 7.

Warna Cover Pengabdian : Kuning Janur

PROPOSAL/LAPORAN AKHIR

PROGRAM PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

JUDUL

(ditulis dengan huruf balok, Bold, dan font TNR 14)

Oleh :

Nama, NIP Ketua Tim Pengusul (font TNR 14)

Nama, NIM Anggota Tim Pengusul (font TNR 14)

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

2020

Page 34: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

34

HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul Pengabdian : ..............................................................

Klasifikasi Bidang Pengabdian : ..............................................................

2. Nama Mitra/UKM : ..............................................................

3. Ketua Tim Pengusul : ..............................................................

a. Nama : ..............................................................

b. NIP/NIK : ..............................................................

c. Jabatan/Golongan : ..............................................................

d. Jurusan/Fakultas : ..............................................................

e. Bidang Keahlian : ..............................................................

f. Alamat Kantor/Telp/Faks/E-mail : ..............................................................

4. Anggota : ..............................................................

a. Nama Lengkap : ..............................................................

b. NIM : ..............................................................

c. Program Studi : ..............................................................

d. Jurusan/Fakultas : ..............................................................

5. Lokasi Kegiatan/Mitra/UKM

a. Wilayah Mitra (Desa/Kecamatan) : ..............................................................

b. Kabupaten/Kota : ..............................................................

c. Propinsi : ..............................................................

d. Jarak PT ke lokasi mitra (km) : ..............................................................

e. Alamat Kantor/Telp/Faks/E-mail : ..............................................................

6. Luaran yang dihasilkan : ..............................................................

7. Jangka waktu pelaksanaan : ….................................bulan

8. Biaya Total : Rp. ………………..

Mengetahui, Malang,

Ketua BPPM FTP UB, Ketua Pelaksana

Dr. Panji Deoranto, STP, MP Nama

NIP. 197108062002121002 NIP.

Menyetujui,

Dekan Fakultas Teknologi Pertanian

Universitas Brawijaya

Prof. Dr. Ir. Imam Santoso, MP.

NIP. 196810051995121001

Page 35: PROGRAM PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA …bp3m.tp.ub.ac.id/wp-content/uploads/2020/01/BUKU-PEDOMAN-PENELITIAN... · Penyusunan draf Laporan Akhir dilakukan berdasarkan format Laporan

35

Daftar Pustaka

Dirjen Pengembangan Teknologi Industri. 2019. Panduan INSINAS (Program Insentif Riset Sistem

Inovasi Nasional Tahun 2020. Dirjen Pengembangan Teknologi Industri: Jakarta

FTP UB. 2008. Manual Prosedur Penelitian. FTP UB: Malang

FTP UB. 2008. Manual Prosedur Pengabdian Masyarakat. FTP UB: Malang

FTP UB. 2019. Rencana Strategis Fakultas Teknologi Pertanian 2019-2023. FTP UB: Malang

LPPM UB. 2019. Panduan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Dana Internal Universitas

Brawijaya Edisi I. LPPM UB: Malang