18
KKN UNIVERSITAS MATARAM SEMESTER GANJIL TAHUN 2015 DESA GIRI TEMBESI KECAMATAN GERUNG KABUPATEN LOMBOK BARAT A. Judul Kegiatan “Peningkatan Kemampuan Calistung Siswa PAUD dan SD dan Rasa Cinta Tanah Air serta Pengetahuan Lingkungan Masyarakat di Desa Giri Tembesi Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat Tahun 2015”. B. Lokasi Kegiatan KKN tematik ini akan mengambil tempat di Desa Giri Tembesi Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat. C. Bidang Kegiatan Tematik (pilih dan lingkari yang sesuai) 1. Prasarana Fisik (PF) 2. Peningkatan Produksi & nilai Tambah (PP) 3. Hukum Sosial Budaya (SB) 4. Kesehatan Masyarakat (KM) 5. Pengelolaan Lingkungan 6. Kependidikan dan Pengentasan Kebutaaksaraan (KP) 7. Administrasi Pemerintahan/Perusahaan 8. Tanggap Bencana (TB) D. Latar Belakang 1

Proposal Kkn Tematik 1

Embed Size (px)

DESCRIPTION

h

Citation preview

KKN UNIVERSITAS MATARAMSEMESTER GANJIL TAHUN 2015DESA GIRI TEMBESI KECAMATAN GERUNGKABUPATEN LOMBOK BARAT

A. Judul KegiatanPeningkatan Kemampuan Calistung Siswa PAUD dan SD dan Rasa Cinta Tanah Air serta Pengetahuan Lingkungan Masyarakat di Desa Giri Tembesi Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat Tahun 2015.

B. Lokasi Kegiatan KKN tematik ini akan mengambil tempat di Desa Giri Tembesi Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat.

C. Bidang Kegiatan Tematik(pilih dan lingkari yang sesuai)1. Prasarana Fisik (PF)2. Peningkatan Produksi & nilai Tambah (PP)3. Hukum Sosial Budaya (SB)4. Kesehatan Masyarakat (KM)5. Pengelolaan Lingkungan6. Kependidikan dan Pengentasan Kebutaaksaraan (KP)7. Administrasi Pemerintahan/Perusahaan8. Tanggap Bencana (TB)

D. Latar BelakangDinamika peradaban dunia yang berjalan tanpa batas semakin syarat akan tuntutan suatu negara untuk senantiasa berjalan beriringan dengan negara-negara lain. Hal yang paling menentukan dalam maju mundurnya suatu negara pada keikutsertaan dalam dimensi global ini adalah tingkat sumber daya manusianya yang mampu mengimbangi laju IPTEK untuk mewujudkan negara yang teratur dan sejahtera. Namun dalam pelaksanaannya terdapat banyak kendala. Dengan banyaknya suatu kendala, tentu membutuhkan perjalanan yang panjang dan perlu berbagai macam solusi untuk mewujudkan kemajuan yang diinginkan. Oleh karena itu, perlu adanya pengkajian untuk memecahkan suatu masalah atau kendala, harus ada keinginan yang kuat untuk maju dan usaha untuk melihat serta membandingkan antara keadaan yang terjadi dilingkungan dengan teori idealis.Mengacu pada pengkajian masalah tersebut maka peran serta dari seluruh komponen diantaranya adalah mahasiswa sebagai bagian dari masyarakat kampus, dimana setiap perguruan tinggi memiliki Tri Dharma Perguruan Tinggi yang salah satunya adalah pengabdian masyarakat. Pengabdian masyarakat memiliki makna bahwasannya setiap warga kampus baik itu dosen, pegawai, maupun mahasiswa memiliki tanggung jawab yang besar dalam pembangunan masyarakat yang merupakan cikal bakal pembangunan bangsa sehingga mau tidak mau, cepat atau lambat harus turun ke masyarakat melakukan pengabdian. Terkait dengan hal tersebut, sebagai wujud kepedulian warga kampus terhadap masyarakat maka dilaksanakanlah program pengabdian masyarakat yang diistilahkan dengan Kuliah Kerja Nyata (KKN).Disamping itu dalam melakukan pengkajian masalah, lembaga pendidikan tinggi yang memiliki sumber daya manusia yang dalam hal ini adalah mahasiswa sangat berpotensi memberikan kontribusi pada proses pembangunan. Melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), mahasiswa hadir sebagai calon sarjana yang sadar untuk memanfaatkan sebagian waktu belajar di kampus menjadi kegiatan belajar di lapangan sekaligus menyumbang keterampilan dan ilmu pengetahuan lainnya untuk membantu memecahkan masalah dan melaksanakan kegiatan di daerah.Universitas Mataram (UNRAM) menjadikan KKN sebagai bagian dari kegiatan Intrakurikuler wajib bagi mahasiswa program S1 seluruhnya, dalam hal ini Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), program S1 Pendidikan Guru dan Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD), program S1 Fisika dan Program S1 Ekonomi. Sebagai bentuk pendidikan, KKN menjadi suatu cara dalam memberikan pengalaman belajar pada mahasiswa untuk hidup di tengah-tengah masyarakat diluar kampus dan secara langsung mengidentifikasi masalah serta menangani permasalahan yang dihadapi. Berdasarkan hal tersebut, maka kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Semester Ganjil Tahun 2015 Universitas Mataram di Desa Giri Tembesi Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat bermaksud melaksanakan berbagai macam program kerja diantaraya dalam bidang pendidikan, ekonomi, pertanian dan lingkungan.

E. LANDASAN HUKUM Adapun yang menjadi landasan hukum pelaksanaan kegiatan KKN Mahasiswa Universitas Mataram semester ganjil tahun 2015 adalah:1. Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 pasal 31 tentang pendidikan.2. Undang-Undang Republik Indonesia No.2 tahun 1989 tentang sistem Pendidikan Nasional.3. TAP MPR Nomor II/MPR/1983.4. Peraturan Pemerintah Nomor 30 tahun 1990 tentang Perguruan Tinggi.5. Instruksi Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Nusa Tenggara barat Nomor 12 Tahun 1990.6. Tri Dharma Perguruan Tinggi.7. Amanat Presiden Republik Indonesia pada bulan Pebruari 1972.8. Amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI tanggal 17 Februari 1972.9. Program Kerja KKN UNRAM Desa Giri Tembesi Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat.

F. Tujuan dan Manfaat1. TujuanBerdasarkan analisis situasi dan latar belakang di atas KKN tematik ini bertujuan untuk :a. Meningkatkan kemampuan siswa PAUD dan SD dalam membaca, menulis, dan berhitung (calistung).b. Menanamkan jiwa nasionalisme pada siswa PAUD dan SD melalui pendidikan bela Negara. c. Menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan asri di lingkungan sekolah dan lingkungan masyarakat desa Giri Tembesi.d. Meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai teknik pertanian yang meliputi teknik penanaman, pemupukan, dan pemanfaatan teknologi siap panen.e. Meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai pemanfaatan Jasa Raharja.2. ManfaatPelaksanaan Kuliah Kerja Nyata diharapkan dapat bermanfaat bagi tiga kelompok sasaran yaitu:a. Siswa1) Dapat mendidik siswa menjadi generasi muda yang cerdas dan memiliki rasa cinta kepada tanah air sehingga mampu bersaing di era globalisasi.2) Mendorong siswa menjadi generasi muda yang peduli dengan lingkungan sekitar.3) Dapat menambah wawasan siswa dalam hal kelestarian lingkungan sebagai kelangsungan hidup.

b. Masyarakat1) Dapat menambah pengetahuan masyarakat terutama masalah lingkungan dan jasa raharja.2) Dapat membangkitkan minat baca masyarakat. 3) Dapat membantu masyarakat dalam hal pemenuhan kebutuhan akan obat-obatan tradisional melalui pemanfaatan pekarangan rumah sebagai apotik hidup.c. Mahasiswa1) Mendewasakan cara pikir serta meningkatkan daya penalaran mahasiswa dalam melakukan penelaahan, perumusan, dan pemecahan masalah secara pragmatis dan ilmiah.2) Membina mahasiswa menjadi motivator dan problem solver. 3) Melalui pengalaman bekerja dalam melakukan penelaahan, merumuskan dan menyelesaikan masalah secara langsung akan lebih menumbuhkan sifat profesionalisme pada diri mahasiswa dalam arti peningkatan keahlian, tanggung jawab dan rasa kesejawatan.

G. HASIL YANG DIHARAPKANAdapun hasil yang diharapkan dari kegiatan KKN ini antara lain:1. Meningkatkan kesadaran siswa tentang pentingnya melestarikan lingkungan melalui sekolah sehat.2. Meningkatnya kesadaran masyarakat pada umumnya tentang pentingnya perpustakaan desa, sebagai tempat untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang lingkungan dan pertanian.3. Menambah wawasan masyarakat mengenai jasa raharja.4. Meningkatnya kemampuan siswa dalam menulis, membaca, dan berhitung (calistung) serta menumbuhkan jiwa nasionalisme.5. Meningkatkan kualitas lingkungan sekolah khususnya PAUD dan SD di desa Giri Tembesi.

H. BENTUK DAN PELAKSANAAN KEGIATANKegiatan Kuliah kerja Nyata (KKN) ini dalam bentuk kegiatan fisik dan non fisik yang dilaksanakan mulai bulan Agustus 2015. Adapun jenis kegiatannya terlampir (Lampiran 1).

I. DANA KEGIATAN 1. Sumber DanaKas kelompok Mahasiswa KKN Universitas Mataram.

2. Alokasi DanaAlokasi dana yang direncanakan terlampir (lampiran 2).J. STRUKTUR ORGANISASISusunan organisasi pelaksanaan KKN tematik terlampir (lampiran 3).K. PENUTUPDemikian Proposal kegiatan ini dibuat dengan harapan mendapat dukungan dan sambutan yang baik dari semua pihak. Sehingga program yang telah direncanakan dapat terlaksana sesuai dengan yang diharapkan. Atas dukungan, bantuan, dan partisipasi semua pihak kami ucapkan terima kasih.

LEMBAR PENGESAHAN

KKN UNRAMSEMESTER GANJIL TAHUN 2015DESA GIRI TEMBESI KECAMATAN GERUNGKABUPATEN LOMBOK BARAT

Mataram, 13 Juni 2015Ketua

(Azim Marzuki Rahman )NIM. A1A 012 017Sekretaris

(Ni Luh Desi Ratna A.)NIM. G1B 012 022

LAMPIRAN 1RANCANGAN PROGRAM KERJA POKOKNoKegiatanKeperluanJumlahHarga Satuan (Rp)Total (Rp)

1Persiapan KKNSpanduk KKN 1 (2m x 2m)38.00038.000

Proposal--196.000

Spidol Board marker66.00036.000

Kertas manila43.00012.000

Stempel KKN245.00090.000

2 Pengadaan dan manajemen PerpustakaanPrint buku tamu111.00011.000

Tinta stempel19.0009.000

Tip X23.0006.000

Pulpen33.0009.000

Penggaris23.0006.000

Lakban32.0006.000

Buku pertanian50--

Buku PAUD40--

Buku SD kelas I30--

Buku SD kelas II30--

Buku SD kelas III30--

Buku SD kelas IV30--

Buku SD kelas V30--

Buku SD kelas VI30--

Buku umum100--

3Sekolah sehat dan asriPapan nama202.00040.000

Spidol hitam26.00012.000

Tanaman bunga (bervariasi)7010.000700.000

4Apotik hidupTanaman apotik hidup (bervariasi)2001.000200.000

Papan nama122.00024.000

Akomodasi 210.00020.000

Tali rafiah15.0005.000

Paku28.00016.000

5Jumat bersihSapu lidi92.00018.000

Sapu ijuk518.00090.000

tempat sampah510.00050.000

6Seminar pertanianSpidol board marker 26.00012.000

Konsumsi (snack)507.000350.000

Plakat325.00075.000

Buku pendaftaran111.00011.000

7Seminar jasaraharjaSpidol board marker26.00012.000

Konsumsi (snack)507.000350.000

Plakat325.00075.000

Buku pendaftaran111.00011.000

Jumlah Rp 2.490.000

LAMPIRAN 2ESTIMASI KEBUTUHAN DANAKEGIATAN KKN UNIVERSITAS MATARAMSEMESTER GANJIL TAHUN 2015DESA GIRI TEMBESI KEC.GERUNG KAB. LOMBOK BARATNAMA PROGRAMKEBUTUHAN DANA

Persiapan KKNRp. 372.000,-

Pengadaan dan manajemen perpustakaanRp. 47.000,-

Sekolah sehat dan asriRp. 752.000,-

Apotik hidupRp. 215.000,-

Jumat bersihRp. 158.000,-

Seminar pertanian Rp. 448.000,-

Seminar pertanian Rp. 448.000,-

TotalRp. 2.490.000,-

TERBILANG: Dua Juta Empat Ratus Sembilan Puluh Ribu

SUMBER DANANO.SUMBER DANA

1Dana kas Peserta KKN Rp. 500.000,00

TotalRp. 500.000,00

KEBUTUHAN DANA= Rp. 2.490.000,00SUMBER DANA= Rp. 500.000,00 -= Rp. 1.990.000,00Jadi, total kekurangan dana adalah sebesar Rp. 1.990.000,00. Besar harapan kami, para donatur dan donatur tidak terikat lainnya dapat membantu memenuhi kebutuhan pendanaan kami demi lancarnya pelaksanaan program kerja kelompok KKN kami. Atas dukungan, bantuan dan partisipasi semua pihak kami ucapkan terima kasih.

LAMPIRAN 3SUSUNAN ORGANISASIKULIAH KERJA NYATA (KKN)MAHASISWA UNIVERSITAS MATARAMSEMESTER GANJIL TAHUN 2015DESA GIRI TEMBESI KECAMATAN GERUNG KABUPATEN LOMBOK BARAT

Pelindung: Rektor Universitas Mataram (Prof. Ir. H. Sunarpi, Ph.D.)Penanggung Jawab : Ketua Lembaga Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) UNRAM (Drs. Eddy Achmad,MS)Dosen Pembimbing: M. Irawan Zain, S.Pd., M.PdKetua: Azim Marzuki Rahman (Fakultas Ekonomi)Sekretaris: Ni Luh Desi Ratna Arisandi(Fakultas MIPA)Bendahara: Nazopatul Patonah H.(Fakultas MIPA)Anggota: 1. Baiq Dewi Sasmita R.(Fakultas MIPA)2. Desi Wida Hadiana(Fakultas FKIP)3. Habibul Mutaqqin(Fakultas FKIP)4. Izzatullayali(Fakultas Ekonomi)5. Lalu Islam(Fakultas Ekonomi)6. Lalu Syamsul Khalid(Fakultas MIPA)7. M.Zul Irfan Zaen(Fakultas FKIP)8. Nita Anggraini(Fakultas MIPA)9. Panti Karera(Fakultas FKIP)10. Putri Wulandari (Fakultas Ekonomi)11. Rohmaniah(Fakultas FKIP)

11