82
RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA MOJOKERTO TAHUN 2018 - 2023 PEMERINTAH KOTA MOJOKERTO DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN TAHUN 2019

RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

  • Upload
    others

  • View
    2

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA

DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

KOTA MOJOKERTO

TAHUN 2018 - 2023

PEMERINTAH KOTA MOJOKERTO

DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

TAHUN 2019

Page 2: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V
Page 3: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah SWT. Atas segala Rahmat dan KaruniaNya kepada

kita, Alhamdulillah Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto telah

menyelesaikan penyusunan Rencana Strategis (RENSTRA) untuk tahun 2018-2023.

Penyusunan Renstra Tahun 2018-2023 Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto mengacu kepada RPJMD Kota Mojokerto Tahun 2018-2023, melalui

tahapan yang diawali dengan rapat koordinasi melalui forum perangkat daerah / lintas

perangkat daerah Kota Mojokerto yang dihadiri oleh unsur perwakilan Perangkat

Daerah terkait dan unsur Masyarakat dengan Badan Perencanaan Pembangunan Kota

Mojokerto, sebagai upaya menampung aspirasi dalam rangka meningkatkan usaha

dibidang Perdagangan dan usaha dibidang Perindustrian, kemudian koordinasi dan

sinergi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa timur dan

Kementerian Perindustrian dan Kementerian Perdagangan sebagai representasi

Pemerintah Pusat.

Renstra ini merupakan dokumen perencanaan lima tahun yang digunakan

sebagai pedoman dalam pembangunan dan pengembangan urusan Industri dan

perdagangan, selain itu penyusunan Renstra disesuaikan dengan kebutuhan dan isu

strategis serta sebagai bahan koordinasi baik dengan Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Provinsi Jawa Timur maupun Kementerian Perindustrian dan

Kementerian Perdagangan serta instansi terkait sehingga terjalin sinergitas dalam

pengembangan sektor industri dan sektor perdagangan.

Renstra yang disusun memuat gambaran umum sektor industri dan

perdagangan, isu-isu strategis yang dihadapi beserta kebijakan yang dirumuskan untuk

pembangunan dan pengembangan industri dan perdagangan dimasa yang akan

datang.

Kebijakan tersebut dijabarkan dalam tujuan, sasaran strategis, indikator sasaran,

program kegiatan, indikator outcomen dan output serta indikasi pendanaan yang akan

yang akan dilakukan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto dan

prioritas pembangunan daerah urusan industri dan perdagangan yang diharapkan

dapat berdampak pada Laju Pertumbuhan Ekonomi, Penutunan angka tingkat

pengangguran terbuka, dan peningkatan daya beli masyarakat.

i

Page 4: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

Atas semua bantuan semua pihak kami ucapkan terima kasih dan mohon

maaf bila terdapat kekurangan dalam dokumen ini.

Mojokerto, Juli 2019

KEPALA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

KOTA MOJOKERTO

RUBY HARTOYO,S.Sos,MM. Pembina Utama Muda

NIP.19681009 199009 1 002

ii

Page 5: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR i

DAFTAR ISI

BAB I Pendahuluan I - 1

1.1 Latar Belakang I - 1

1.2 Landasan Hukum I - 3

1.3 Maksud dan Tujuan I - 5

1.4 Sitematika Penulisan I - 5

BAB II Gambaran Pelayanan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

II - 1

2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

II - 1

2.2 Sumber Daya Manusia Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

II - 14

2.3 Kinerja Pelayanan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

II - 16

BAB III Permasalahan dan Isu-Isu Strategis Berdasarkan Tugas Pokok Dan Fungsi Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

III - 1

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

III - 1

3.2 Telaah Visi Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah

III - 2

3.3 Telaah Renstra K/L dan Renstra II - 3

3.4 Telaah Rencana tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis

II - 3

3.5 Penentuan Isi-isu Strategis III - 3

BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1

4.1 Tujuan IV - 1

4.2 Sasaran IV - 1

BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V - 1

5.1 Strategi V - 1

5.2 Arah Kebijakan V - 1

BAB VI Rencana Program dan Kegiatan serta Pendanaan VI- 1

6.1 Rencana Program dan Kegiatan Tahun 2019-2023 VI- 1

iii

Page 6: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

BAB VII Kinerja Penyelenggaraan Bidang Urusan VII-1

7.1 Bidang Urusan Perdagangan VII-1

7.2 Bidang Urusan Perindustrian VII-1

BAB VIII Penutup VIII-1

iv

Page 7: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Jumlah Pegawai menurut Golongan II-14

Tabel 2.2 Jumlah Pegawai Menurut Eselon II-15

Tabel 2.3 Julmlah Pegawai Menurut Tingkat Pendidikan II-15

Tabel 2.4 Pecapaian Kinerja Pelayanan Perangkat Daerah Dinas

Perindustrian dan Perdagangan

II-17

Tabel 2.5 Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan

Perangkat Daerah Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto

II-18

Tabel 3.1 Pemetaan Permasalahan untuk Penetuan Prioritas dan

Sasaran Pembangunan Daerah

III-1

Tabel 4.1 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan

Prangkat daerah

IV-2

Tabel 5.1 Tujuan, Sasaran, Strategis, dan Kebijakan V-1

Tabel 6.1 Rencana Program, Kegiatan, dan Pendataan VI-2

Tabel 7.1 Indikaor Kinerja Dinas Perindustrian dan Perdagnagan

Kota Mojokerto yang Mengacu pada Tujuan dan sasaran

RPJMD

VII-1

v

Page 8: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Struktur organisasi Dinas Perindustrian dan

Perdagangan

II-13

vi

Page 9: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Rankhir Renstra Disperindag 2018-2023

Page 10: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang

Pembangunan Daerah adalah usaha yang sistematik untuk

pemanfaatan sumber daya yang dimiliki Daerah untuk peningkatan dan

pemerataan pendapatan masyarakat, kesempatan kerja, lapangan berusaha,

meningkatkan akses dan kualitas pelayanan publik dan daya saing Daerah

melalui Perencanaan pembangunan yang melibatkan berbagai unsur

pemangku kepentingan, guna pemanfaatan dan pengalokasian sumber daya

yang ada dalam jangka waktu tertentu.

Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional merupakan landasan hukum dibidang perencanaan

pembangunan baik oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah. Peraturan

ini merupakan satu kesatuan tata cara perencanaan pembangunan untuk

menghasilkan rencana pembangunan jangka panjang, jangka menengah, dan

tahunan yang dilaksanakan oleh unsur penyelenggaraan pemerintahan di Pusat dan

Daerah dengan melibatkan masyarakat.

Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor :86

Tahun 2017 Tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian Dan Evaluasi

Pembangunan Daerah, Tata Cara Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah

Tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Dan Rencana

Pembangunan Jangka Menengah Daerah, Serta Tata Cara Perubahan

Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana Pembangunan

Jangka Menengah Daerah, Dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah,

mengamanatkan bahwa perencanaan daerah dirumuskan secara transparan,

responsif, efisien, efektif, akuntabel, partisipatif, terukur, berkeadilan, dan

berwawasan lingkungan.

Page 11: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

2 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

Perencanaan pembangunan menengah daerah diwujudkan dalam bentuk

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mojokerto , yang

merupakan dokumen perencanaan Pemerintah Daerah selama 5 (lima) tahun ke

depan dan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah

(RPJPD) serta mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah

Provinsi Jawa Timur dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN).

RPJMD Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 disusun sebagai acuan kelanjutan

pembangunan Kota Mojokerto 5 (lima) tahun sebelumnya, yaitu Tahun 2014 –

2018.

Demikian pula halnya Rencana Strategis (RENSTRA) Dinas

Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto Tahun 2018 - 2023 merupakan

penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota

Mojokerto Tahun 2018-2023 dengan memperhatikan visi, misi dan program walikota dan

wakil walikota terpilih 2018-2023 yang visinya adalah “ Terwujudnya Kota

Mojokerto Yang Berdaya Saing, Mandiri, Demokratis, Adil Makmur-Sejahtera,

dan Bermartabat” pada 4 (empat) elemen kehidupan kota yaitu Pemerintahan,

Masyarakat, Swasta dan Lingkungan dengan misi :

1. Mewujudkan SDM berkualitas melalui peningkatan akses dan kualitas pendidikan

dan pelayanan kesehatan;

2. Mewujudkan ketertiban, supremasi hukum dan HAM;

3. Mewujudkan pemerintah daerah yang efektif, demokratis, bersih, professional dan

adil dalam melayani masyarakat;

4. Mewujudkan ekonomi daerah yang mandiri, berdaya saing, berkeadilan dan

berbasis pada ekonomi kerakyatan melalui peningkatan fasilitas pembangunan

infrastruktur daerah;

5. Mewujudkan ketahanan social budaya dalam kerangka integrasi nasional, pada

tatanan masyarakat yag bermartabat, berakhlak mulia, beretika, dan berbudaya

luhur berlandaskan Pancasila;

6. Mewujudkan partisipasi masyarakat melalui pemberian akses dan kesempatan

dalam pembangunan;

7. Mewujudkan anggaran pendapatan dan belanja yang lebih mengutamakan

kesejahteraan masyarakat.

Page 12: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

3 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

Selain itu, RENSTRA Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

diisusun dengan mengkolaborasikan Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Propinsi Jawa Timur.

Penyusunan RENSTRA Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

Tahun 2018 – 2023 merupakan hasil proses panjang yang melibatkan seluruh

stakeholder mulai dari perumusan indikator, strategi dan kebijakan guna

mencapai target kinerja program prioritas, perumusan rencana program,

kegiatan, kelompok sasaran beserta pendanaan indikatif sampai dengan

penyelarasan perumusan indikator kinerja yang mengacu pada tujuan dan sasaran

dalam rancangan awal RPJMD

Pentahapan pembangunan bidang industri dan perdagangan tersebut

dirumuskan berdasarkan evaluasi pelaksanaan dan ketercapaian indikator kinerja

selama 5 (lima) tahun kebelakang dan penetapan isu strategis yang berkembang.

Prioritas pengembangan industri unggulan di Kota Mojokerto yaitu pada

pengembangan Industri Alkas Kaki, Industri Batik Tulis, Industri Cor Aluminium,

Industri Kerajinan dan Industri Makanan dan Minuman serta pengembangan

IKM unggulan di Kota Mojokerto yg berbasis kompetensi inti daerah. Sedangkan

prioritas pembangunan di bidang perdagangan adalah Pengembangan Sistem

Perdagangan Dalam Negeri, Pengamanan Pasar Dalam Negeri, serta

Pengembangan Ekspor Daerah dan Promosi Ekspor dengan senantiasa

meningkatkan daya saing industri pengolahan dan skema perdagangan yang

tertata diharapkan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat sehingga

mampu mendongkrak indeks daya beli Masyarakat dan meningkatkan Konstribusi PDRB

sector industri dan Perdagangan yang pada akhirnya dapat meningkatkan

kesejahteraan masyarakat Kota Mojokerto.

1.2 Landasan Hukum

1. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;

2. Undang-undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan

Negara;

Page 13: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

4 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

3. Undang-undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pertanggungjawaban

Keuangan Negara;

4. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional;

5. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pusat dan Daerah;

6. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana

Pembangunan Jangka Panjang Nasional 2005-2025;

7. Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007 Tentang Penataan Ruang;

8. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan Hidup;

9. Undang-undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan

Peraturan Perundang-undangan;

10. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;

11. Peraturan Pemerintah Nomor 108 Tahun 2000 tentang Tata Cara

Pertanggungjawaban Kepala Daerah;

12. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan dan

Pertanggungjawaban Keuangan Daerah;

13. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman

Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah;

14. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2006 tentang Tata Cara

Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional;

15. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian

Urusan Pemerintah antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi

dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota (lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia

Nomor 4737);

16. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi

Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah;

17. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata

Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah;

Page 14: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

5 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

18. Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata

Ruang Wilayah Nasional;

19. Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2010 tentang Penyelenggaraan

Penataan Ruang;

1.3 Maksud dan Tujuan

Maksud disusunnya RENSTRA Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 adalah :

1. Memberikan arah dan pedoman bagi semua personil dalam

melaksanakan tugasnya sehingga tujuan program dan sasaran kegiatan

yang telah ditetapkan dalam kurun waktu 2018-2023 dapat tercapai

2. Mempermudah pengendalian kegiatan serta pelaksanaan koordinasi

dengan instansi terkait, monitoring, analisis, evaluasi kegiatan baik

secara internal maupun eksternal

Adapun tujuan disusunnya RENSTRA Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 yaitu :

1. Merencanakan perubahan dalam lingkungan yang semakin kompleks

2. Mengelola keberhasilan organisasi secara sistemik

3. Memanfaatkan perangkat manajerial dalam pengelolaan pemerintahan

dan pembangunan

4. Mengembangkan pemikiran, sikap dan tindakan yang berorientasi pada

masa depan

5. Meningkatkan komunikasi antar pemangku kepentingan (stakeholder)

1.4 Sistematika Penulisan

Sistematika Penulisan Renstra Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 disusun sebagai berikut :

Bab I Pendahuluan

Bab ini berisi Latar Belakang, Landasan Hukum, Maksud dan

Tujuan, Sistematika Penulisan.

Page 15: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

6 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

Bab II Gambaran Pelayanan Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto

Bab ini berisikan Tugas Pokok dan Fungsi, Struktur

Organisasi, Sumber Daya, Kinerja Pelayanan yang telah

dilaksanakan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota

Mojokerto

Bab III Permasalahan dan Isu-Isu Strategis Berdasarkan Tugas

Pokok Dan Fungsi Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto

Bab ini berisikan Identifikasi Permasalahan Berdasarkan

Tugas Pokok dan Fungsi, Telaah RPJP Provinsi Jatim, Telaah

Visi, Misi dan Program Kepala Daerah, Telaah Renstra

Kementerian/Lembaga (K/L) dan Renstra Dinas Perindustrian

dan Perdagangan Provinsi Jatim serta Penentuan Isu-isu

Strategis,

Bab IV Tujuan dan Sasaran

Bab ini berisikan Tujuan, Sasaran dan Indikator Kinerja

Jangka Menengah Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto

Bab V Strategi dan Arah Kebijakan

Bab ini berisikan strategi sebagai dasar penyusun program

untuk mewujudkan sasaran sedangkan Arah Kebijakan

berisikan mengacu pada akar masalah sebagai menyusun

kegiatan untuk mncapai target sasaran dan tujuan pembinaan

dan pengembangan Industri dan Perdagangan

Bab VI Rencana Program dan Kegiatan serta Pendanaan

Page 16: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

7 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

Bab ini berisikan uraian Program dan kegiatan serta kerangka

pendanaan yang akan dilaksanakan selama tahun 2018-2023

Bab VII Kinerja Penyelenggaraan Bidang Urusan

Bab ini berisikan Target kinerja masing-masing bidang urusan

selama lima tahun kedepan dengan mengacu capaian kinerja

pada tahun-tahun sebelumnya.

Bab VIII Penutup

Bab ini berisi Program Transisi dan Kaidah Pelaksanaan

Page 17: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

8 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB I

Page 18: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 1

BAB II

GAMBARAN PELAYANAN DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

KOTA MOJOKERTO

2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Perangkat Daerah

Tugas pokok dan fungsi Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota

Mojokerto sebagaimana tertuang dalam Peraturan Walikota Mojokerto

Nomor 80 Tahun 2016 tentang Tugas Pokok dan Fungsi Organisasi Dinas

Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto adalah :

a. Kedudukan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

adalah unsur pelaksana pemerintahan daerah bidang perindustrian dan

perdagangan.

b. Tugas Pokok

Menyelenggarakan sebagian urusan daerah di bidang perindustrian dan

perdagangan yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pembinaan dan

pengendalian dalam bidang perindustrian dan perdagangan sesuai

dengan kebijakan Walikota.

Dalam melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud diatas Dinas

Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto mempunyai fungsi :

a) Perumusan kebijakan teknis sesuai dengan lingkup perindustrian dan

perdagangan yang meliputi Perindustrian dan Perdagangan Dalam

Negeri dan Luar Negeri, Metrologi Legal Usaha Industri, Informasi

Industri dan Pengawasan Industri.

b) Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum lingkup

perindustrian dan perdagangan

c) Pembinaan dan penyelenggaraan tugas lingkup perindustrian dan

perdagangan

d) Pengelolaan urusan ketatausahaan dinas

e) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Walikota sesuai dengan

tugas dan fungsinya.

Page 19: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 2

Adapun rincian tugas pokok dan fungsi Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto adalah sebagai berikut :

1. Sekretariat, mempunyai tugas menyelenggarakan pengelolaan

penyusunan perencanaan dan keuangan, kepegawaian dan umum dan

mengkoordinasikan secara teknis dan administratif pelaksanaan kegiatan

dinas serta melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas

Untuk menyelenggarakan tugas dimaksud, Sekretariat mempunyai

fungsi :

a. Penyusunan rencana kegiatan dan program kerja Dinas Perindustrian

dan Perdagangan

b. Penyiapan bahan dalam rangka penyusunan anggaran dan pelaporan

pertanggungjawaban keuangan

c. Pelaksanaan pembinaan organisasi dan tata laksana

d. Pengelolaan administrasi kepegawaian, keuangan dan perlengkapan

e. Pengelolaan urusan rumah tangga, surat menyurat dan kearsipan

f. Penyiapan data informasi, kepustakaan, hubungan masyarakat dan

inventarisasi

g. Pelaksanaan koordinasi terhadap kegiatan yang dilaksanakan di

lingkungan dinas

Sekretariat terdiri atas 3 (tiga) Sub Bagian yaitu :

a. Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan

b. Sub Bagian Kepegawaian dan Umum

Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan mempunyai tugas :

a. Penyusunan Renstra dan Renja;

b. Penyusunan RKA;

c. Penyusunan dan Pelaksanaan DPA dan DPPA;

d. Penyusunan PK;

e. Penyusunan laporan dan dokumentasi pelaksanaan program dan

kegiatan;

f. Penyusunan dan Pelaksanaan SP dan SOP;

g. Pelaksanaan penatausahaan keuangan;

Page 20: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 3

h. Pelaksanaan verifikasi Surat Pertanggungjawaban (SPJ) keuangan;

i. Penyusunan dan penyampaian laporan penggunaan anggaran;

j. Penyusunan dan penyampaian laporan keuangan semesteran dan

akhit tahun;

k. Penyusunan administrasi dan pelaksanaan pembayaran gaji pegawai;

l. Pelaksanaan SPI;

m. Pengevaluasian dan Pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi;

n. Melaksanakan tugas lain yag diberikan oleh Sekretaris sesuai dengan

bidang tugasnya

Sub Bagian Kepegawaian dan Umum mempunyai tugas :

a. Pelaksanaan DPA dan DPPA;

b. Pelaksanaan ketatausahaan, ketatalaksanaan dan kearsipan;

c. Pelaksanaan administrasi kepegawaian;

d. Pelaksanaan kehumasan, keprotokolan dan kepustakaan;

e. Pelaksanaan urusan rumah tangga;

f. Pelaksanaan pembelian/pengadaan atau pembangunan aset tetap

berwujud yang akan digunakan dalam rangka penyelenggaraan tugas

pokok dan fungsi;

g. Penyusunan Laporan Kinerja Perangkat Daerah;

h. Pelaksanaan SKM dan/atau pelaksanaan pengumpulan pendapat

pelanggan secara periodik yang bertujuan untuk memperbaiki kualitas

layanan;

i. Penyampaian data hasil pembangunan dan informasi lainnya terkait

layanan publik secara berkala melalui website Pemerintah Daerah;

j. Pelaksanaan pemeliharaan barang milik daerah yang digunakan dalam

rangka penyelenggaraan tugas pokok dan fungsi;

k. Pelaksanaan dan penatausahaan barang milik daerah;

l. Pengelolaan pengaduan masyarakat di bidang perindustrian dan

perdagangan;

m. Pelaksanaan SPI;

n. Pengevaluasian dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi;

dan

Page 21: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 4

o. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Sekretaris sesuai dengan

tugas pokoknya.

2. Bidang Perindustrian, mempunyai tugas melakukan pengelolaan

kebijakan teknis, koordinasi, pembinaan dan pengawasan di Bidang

Perindustrian serta tugas tugas lain yang diberikan oleh kepala dinas

sesuai dengan bidang tugasnya.

Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1),

Bidang Perindustrian mempunyai fungsi :

a. Penyusunan petunjuk bimbingan teknis dan penyiapan pedoman

pembinaan kegiatan usaha di bidang industri besar, industri menengah

dan industri kecil;

b. Memverifikasi bahan rekomendasi penerbitan ijin di bidang industri ;

c. Penyiapan pemberian bimbingan teknis pembinaan dan pengembangan

sarana, usaha dan produksi serta aspek manajemen, permodalan dan

pemasaran di bidang industri kecil;

d. Penyiapan bimbingan teknis peningkatan mutu hasil produksi,

penerapan standar, pengawasan mutu, diversifikasi produk dan inovasi

teknologi;

e. Penyiapan bahan pembinaan, pemantauan dan evaluasi kegiatan di

bidang industri besar, industri menengah dan industri kecil;

f. Pelaksanaan analisis iklim usaha dan peningkatan kerja sama dengan

dunia usaha di bidang industri besar, industri menengah dan industri

kecil;

g. pelaksanaan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

h. pelaksanaan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan standar operasional

prosedur (SOP) ;

i. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

j. pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas sesuai dengan

tugas dan fungsinya.

Page 22: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 5

Bidang Perindustrian terdiri atas :

a. Seksi Pembinaan Industri Aneka ;

b. Seksi Pembinaan Industri Non Aneka;

c. Seksi Informasi

Masing-masing Seksi dipimpin oleh Kepala seksi yang dalam

melaksanakan tugas pokok dan fungsinya berada di bawah dan

bertanggung jawab kepada Kepala Bidang Perindustrian.

Seksi Pembinaan Industri Aneka, mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut

a. Menyusun program kegiatan seksi pembinaan industry aneka;

b. Melakukan pengumpulan dan pengolahan data dalam rangka rencana

kegiatan pembinaan dan pengembangan industry aneka;

c. Melakukan pembinaan dan bimbingan teknis industri aneka;

d. Melaksanakan koordinasi dengan lintas seksi dan bidang;

e. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

f. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

g. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

h. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

Seksi Pembinaan Industri Non Aneka, mempunyai tugas :

a. Menyusun program kegiatan seksi pembinaan non aneka;

b. Melakukan pengumpulan dan pengolahan data dalam rangka rencana

kegiatan pembinaan dan pengembangan industri non aneka;

c. Melakukan pembinaan dan bimbingan teknis industri non aneka;

d. Melaksanakan koordinasi dengan lintas seksi dan bidang;

e. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

f. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

g. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

Page 23: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 6

h. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

Seksi Informasi, mempunyai tugas: a. Menyusun program kegiatan seksi informasi;

b. Mengolah data industry aneka dan non aneka untuk kelompok

industry kecil, menengah maupun besar;

c. Mengumpulkan informasi data perkembangan perusahaan industry

secara berkala;

d. Membuat peringatan tertulis pada perusahaan industry yang lalai

menyampaikan informasi industry;

e. Mengembangkan system informasi industry kota Mojokerto sesuai

ketentuan;

f. Membangun konektivitas system informasi industry dengan system

informasi perindustrian provinsi maupun pusat;

g. Melaksanakan koordinasi dengan lintas seksi dan bidang;

h. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

i. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

j. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

k. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

3. Bidang Perdagangan, mempunyai tugas menyelenggarakan

perencanaan dan pengelolaan di Bidang Perdagangan serta tugas tugas

lain yang diberikan oleh kepala dinas sesuai dengan bidang tugasnya.

Untuk menyelenggarakan tugas dimaksud, Bidang Perdagangan

mempunyai tugas :

a. Penyiapan petunjuk bimbingan teknis dan penyiapan pedoman

pembinaan kegiatan usaha perdagangan;

b. Memverifikasi rekomendasi Penerbitan izin, pendaftaran perusahaan

usaha perdagangan;

Page 24: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 7

c. Rekomendasi penerbitan PKAPT dan pelaporan rekapitulasi

perdagangan kayu atau pulau;

d. Pembangunan dan pengelolaan sarana distribusi perdagangan;

e. Pembinaan terhadap pengelola sarana distribusi perdagangan barang

kebutuhan pokok dan barang penting lainnya;

f. Pemantauan harga dan stok barang kebutuhan pokok dan barang

penting di tingkat pasar;

g. Melakukan operasi pasar dalam rangka stabilisasi harga pangan;

h. Penyelenggaraan perdagangan antar pulau (misi dagang);

i. Penyelenggaraan kampanye pencitraan produk dalam negeri dan

produk ekspor skala Daerah/provinsi;

j. Pelaksanaan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

k. Pelaksanaan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

l. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

m. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas sesuai

dengan tugas dan fungsinya

Bidang Perdagangan, membawahi :

a. Seksi Bina Usaha;

b. Seksi Distribusi;

c. Seksi Perlindungan Konsumen.

Masing-masing Seksi dipimpin oleh Kepala seksi yang dalam

melaksanakan tugas pokok dan fungsinya berada di bawah dan

bertanggung jawab kepada Kepala Bidang Perdagangan

Seksi Bina Usaha, mempunyai tugas dan fungsi :

a. Menyusun program dan rencana kegiatan seksi binas usaha;

b. Melakukan pengumpulan dan pengolahan data dalam rangka rencana

kegiatan pembinaan dan pengembangan usaha perdagangan;

Page 25: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 8

c. Menganalisis rekomendasi penerbitan ijin usaha perdagangan PKAPT

dan ijin perdagangan lainnya;

d. Menganalisis rekomendasi di bidang perdagangan;

e. Menyiapkan bahan pembinaan, pengawasan, monitoring dan evaluasi

sarana perdagangan dan sarana penunjang perdagangan;

f. Menyiapkan bahan pembinaan pengawasan, monitoring dan evaluasi

kegiatan peningkatan penggunaan produksi dalam negeri dan

kemitraan usaha;

g. Menyiapkan bahan pembinaan dan pengawasan pelaksanaan

rekomendasi izin atau pendaftaran jasa usaha dan ijin usaha

perdagangan lainnya;

h. Menyiapkan bahan pembinaan, pengawasan, monitoring dan evaluasi

izin usaha perdagangan barang kategori dalam pengawasan yang

diterbitkan pemerintah Kota Mojokerto;

i. Menyiapkan bahan koordinasi dan kerjasama dengan lembaga dan

instansi lain di bidang usaha perdagangan;

j. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

k. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

l. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

m. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

Seksi Distribusi mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut :

a. Menyusun program dan kegiatan seksi distribusi;

b. Melaksanakan pembangunan dan pengelolaan sarana distribusi

perdagangan;

c. Melakukan pembinaan terhadap pengelola sarana distribusi

perdagangan barang kebutuhan pokok dan barang penting lainnya;

d. Pemantauan harga dan stok barang kebutuhan pokok dan barang

penting di tingkat pasar;

Page 26: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 9

e. Melakukan operasi pasar dalam rangka stabilisasi harga pangan;

f. Melakukan distribusi barang melalui perdagangan antar pulau (misi

dagang);

g. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

h. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

i. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

j. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya

Seksi Perlindungan Konsumen, mempunyai tugas dan fungsi sebagai

berikut:

a. Menyusun program dan rencana kegiatan seksi perlindungan

konsumen;

b. Menginventarisasi permasalahan yang berhubungan dengan

pengawasan barang beredar;

c. Melaksanakan pemeriksaan fasilitas penyimpanan bahan berbahaya

dan pengawasan distribusi, pengemasan dan pelabelan bahan;

d. Mengkoordinasikan pengawasan penyaluran dan penggunaan pupuk

bersubsidi dan pestisida;

e. Melaksanakan metrology legal berupa tera, tera ulang dan

pengawasan atau kerjasama pelaksanaan kemetrologian dengan

kabupaten atau kota lain;

f. Melaksanakan pembinaan, sosialisasi, publikasi dan implementasi

perlindungan konsumen serta koordinasi dengan pihak terkait

penanganan penyelesaian sengketa konsumen;

g. Melakukan pengawasan terhadap barang dan jasa yang beredar, baik

produk dalam negeri maupun impor terkait standar barang, keamanan

barang dan tempat penyimpanan (gudang);

h. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

Page 27: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 10

i. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

j. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

k. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya

4. Bidang Standarisasi dan Promosi, mempunyai tugas melakukan

pengelolaan kebijakan teknis, koordinasi, dan pembinaan bidang

perlindungan standarisasi dan promosi serta tugas tugas lain yang

diberikan oleh kepala dinas sesuai dengan bidang tugasnya.

Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1),

Bidang Standarisasi dan Promosi mempunyai fungsi :

a. Penyusunan program kegiatan dan petunjuk bimbingan teknis dan

pedoman pembinaan standarisasi produk industry dan promosi dagang;

b. Pelaksanaan bimbingan teknis terhadap pelaksanaan kebijakan

fasilitasi dan pembinaan standarisasi produk, perlindungan HKI (Hak

Kekayaan Intelektual), sertifikasi mutu produk dan desain industry;

c. Pengembangan produk industry perdagangan dengan penyelenggaraan

promosi dagang melalui pameran tingkat nasional, local dan pembuatan

profil industry perdagangan melalui website;

d. Pelaksanaan koordinasi dengan lintas bidang dan sector serta pihak

swasta untuk pelaksanaan standarisasi dan promosi;

e. Pelaksanaan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

f. Pelaksanaan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar Operasional

Prosedur (SOP);

g. Pengevaluasian dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi,

dan

c. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Dinas sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

Page 28: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 11

Bidang Standarisasi dan Promosi, membawahi :

a. Seksi Standarisasi Produk;

b. Seksi Promosi.

Masing-masing Seksi dipimpin oleh Kepala seksi yang dalam

melaksanakan tugas pokok dan fungsinya berada di bawah dan bertanggung

jawab kepada Kepala Bidang.

Seksi Standarisasi Produk, mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut :

a. Melakukan pengumpulan dan pengolahan data dalam rangka rencana

kegiatan pembinaan standarisasi produk industry;

b. Menyusun program dan rencana kegiatan seksi standarisasi produk, HKI

serta sertifikasi produk;

c. Melaksanakan bimbingan teknis dan pembinaan standarisasi, HKI,

sertifikasi produk dan desain produk;

d. Melaksanakan koordinasi lintas seksi bidang dan kerjasama penerapan

standarisasi, HKI, sertifikasi produk dan desain industry;

e. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

f. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP);

g. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

h. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya

Seksi Promosi, mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut :

a. Melakukan pengumpulan dan pengolahan data dalam rangka rencana

kegiatan promosi dagang;

b. Menyiapkan bahan koordinasi dan kerjasama dengan lembaga dan

instansi lain di bidang promosi;

c. Menyelenggarakan promosi dagang melalui pameran dagang nasional,

pameran dagang local;

d. Menyelenggarakan kampanye pencitraan produk ekspor skala

daerah/provinsi;

e. Melaksanakan promosi melalui website dengan pembuatan profil

Page 29: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 12

industry perdagangan;

f. Melaksanakan koordinasi dengan lintas seksi dan bidang dalam

pelaksanaan promosi;

g. Menginventarisasi permasalahan yang berhubungan dengan

pengawasan barang beredar dan jasa;

h. Melaksanakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) dan Dokumen

Pelaksanaan Anggaran Perubahan (DPAP);

i. Melaksanakan Standar Pelayanan Publik (SPP) dan Standar

Operasional Prosedur (SOP) ;

j. Evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi, dan

k. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

5. UPTD adalah unit yang dibentuk untuk melaksanakan kegiatan teknis

operasional dan atau kegiatan teknis penunjang tertentu

Pembentukan UPTD ditetapkan dalam Peraturan Walikota setelah

dikonsultasikan secara tertulis kepada Gubernur sebagai wakil

pemerintah pusat

a. Pengelolaan dan pemantauan retribusi dan sumber pendapatan yang

berasal dari penerimaan lainnya yang ada di lingkungan pasar sesuai

ketentuan yang berlaku;

b. Pelaksanaan ketertiban dan keamanan pasar serta melaksanakan

tindakan baik yang bersifat preventif maupun represif dalam rangka

menegakkan ketertiban dan keamanan dalam lingkungan pasar;

c. Pelaksanaan kegiatan kebersihan dan pemeliharaan serta perawatan

sarana fisik di lingkungan pasar;

d. Pengelolaan Tata Usaha UPTD.

Sub Bagian Tata Usaha mempunyai tugas menyelenggarakan

pengelolaan administrasi dan ketatausahaan serta melaksanakan tugas

lain yang diberikan oleh Kepala UPTD Pasar sesuai dengan bidang

tugasnya.

Page 30: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 13

Untuk menyelenggarakan tugas dimaksud, Sub Bagian Tata Usaha

mempunyai fungsi :

a. Pengelolaan administrasi kepegawaian dan perlengkapan;

b. Pengelolaan urusan rumah tangga, surat menyurat dan kearsipan;

c. Penyiapan data informasi, kepustakaan, hubungan masyarakat dan

inventarisasi.

Struktur Organisasi

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

Gambar 2.1

Page 31: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 14

2.2 Sumber Daya Manusia Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota

Mojokerto

a. Sumber Daya Manusia

Jumlah pegawai pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota

Mojokerto sebanyak 65 orang yang terdiri dari 50 personil laki-laki dan

15 personil perempuan, dengan penggolongan sebagai berikut :

Tabel 2.1

Jumlah Pegawai Menurut Golongan

No

Golongan

Jabatan

Jumlah Struktural Fungsional

Khusus Umum

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

11.

12.

13.

14.

15.

IV/d

IV/c

IV/b

IV/a

III/d

III/c

III/b

III/a

II/d

II/c

II/b

II/a

I/d

I/c

I/b

-

1

1

1

9

2

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

1

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

1

-

1

-

3

10

9

6

10

1

7

1

-

-

1

2

1

11

2

3

10

9

6

10

1

7

1

-

Jumlah 14 1 49 64

Page 32: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 15

Tabel 2.2

Jumlah Pegawai Menurut Eselon

Eselon Jumlah Eselon Jumlah Eselon Jumlah

II.a 0 IV.a 9 Non

Eselon 50

II.b 1 IV.b 1

III.a 1 V.a 0

III.b 2 V.b 0

Jumlah 4 Jumlah 10 Jumlah 50

Tabel 2.3

Jumlah Pegawai Menurut Tingkat Pendidikan

No. Golongan Pendidikan

SD SLTP SMU D1/2/3

SMPS

S1 S2 S3

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

9.

10.

11.

12.

13.

14.

15.

IV/d

IV/c

IV/b

IV/a

III/d

III/c

III/b

III/a

II/d

II/c

II/b

II/a

I/d

I/c

I/b

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

1

1

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

1

7

1

2

-

-

-

-

-

-

-

-

2

3

8

5

3

-

4

-

-

-

-

-

-

-

-

-

3

1

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

6

2

-

4

-

-

-

-

-

-

-

-

1

2

1

5

-

1

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

Sub Jumlah 2 11 25 4 12 11 -

Jumlah 65

Page 33: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 Bab II 16

2.3 Kinerja Pelayanan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota

Mojokerto

Kondisi penyelenggaraan pelayanan Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto dapat ditinjau dari beberapa aspek, antara

lain :

1. Kelembagaan dan SDM

Jumlah formasi jabatan pada akhir periode Renstra 2014-2018 tidak

sepenuhnya terisi dan juga latar belakang pendidikan formal dan riwayat

pengalaman pekerjaan pegawai yang ada sangat berpengaruh terhadap

pelayanan secara teknis di bidang Perindustrian dan Perdagangan

demikian pula struktur organisasi untuk mendukung Visi Misi Walikota

dan Wakil Walikota Mojokerto terpilih dan untuk memudahkan

tercapainya sasaran utama Kepala Dinas Perindustrian dan

Perdagangan Kota Mojokerto dibutuhkan kesesuaian struktur organisasi

yang lebih tepat.

2. Hasil Kinerja

Dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya, Dinas Perindustrian

dan Perdagangan Kota Mojokerto telah melaksanakan kegiatan utama

dalam menyelenggarakan sebagian urusan daerah di bidang

perindustrian dan perdagangan yang meliputi perencanaan,

pelaksanaan, pembinaan dan pengendalian dalam bidang perindustrian

dan perdagangan telah tercapai hasil sebagai berikut :

Page 34: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 17

Tabel 2.4. Pencapaian Kinerja Pelayanan Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto

No

Indikator Kinerja sesuai Tugas dan Fungsi Perangkat Daerah

Target NSPK

Target IKK

Target Indikator Lainnya

Target Renstra Perangkat Daerah Tahun ke- Realisasi Capaian Tahun ke- Rasio Capaian pada Tahun ke-

2014 2015 2016 2017 2018 2014 2015 2016 2017 2018 2014 2015 2016 2017 2018

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (18) (20)

1 Kontribusi sektor Perdagangan terhadap PDRB Kota Mojokerto

29,45% 29,43% 29,25% 29,25% 29,26%

2 Kontribusi sektor industri terhadap PDRB Kota Mojokerto

11,13% 11,25% 11,30% 11,30% 11.31%

3

Pertumbuhan Perdagangan Besar, Eceran dan Reparasi Mobil dan Sepeda Motor

5,72% 5,81% 5,51% 6,16% 6,47%

4 Pertumbuhan industri pengolahan

5,49% 6,09% 5,70% 6,16% 6,17%

5 Kontribusi industri rumah tangga terhadap PDRB sektor Industri

0,86% 0,96% 0,90% 0,97% 0,97%

6. Perkembangan Nilai Produksi IKM

5,38% 5,49% 5,50% 5,62% 6,80%

4 Ekspor Bersih Perdagangan

-15.068. 836.836,76

-20.034. 786.553,22

-20.420. 618.135,62

35.895.194,06

8.736.506.791,86

Page 35: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 18

Tabel 2.5 Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

2014 2015 2016 2017 2018 2014 2015 2016 2017 2018 2014 2015 2016 2017 2018 Anggaran Realisasi

(2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18)

5.000.000,00 5.000.000,00 9.999.950,00 - - 4.545.200,00 4.549.700,00 9.999.950,00 - - 90,90% 90,99% 100,00% 0,00% 0,00%

Penyusunan Profil Daerah 5.000.000,00 5.000.000,00 9.999.950,00 - - 4.545.200,00 4.549.700,00 9.999.950,00 - - 90,90% 90,99% 100,00% 0,00% 0,00%

30.000.000,00 5.000.000,00 9.999.950,00 - - 25.154.000,00 4.197.700,00 9.999.950,00 - - 83,85% 83,95% 100,00% 0,00% 0,00%

Penyusunan Rencana Strategik (Renstra) SKPD 25.000.000,00 - - - - 20.958.800,00 - - - - 83,84% 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

Penyusunan Dokumen Rencana Kerja (Renja) 5.000.000,00 - - - - 4.195.200,00 - - - - 83,90% 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

Penyusunan Dokumen Rencana Kerja (Renja) dan

RKA SKPD- 5.000.000,00 9.999.950,00 - - 5.000.000,00 4.197.700,00 9.999.950,00 - - 0,00% 83,95% 100,00% 0,00% 0,00%

8.933.700,00 8.933.700,00 0,00% 0,00% 100,00% 0,00% 0,00%

Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan - - 8.933.700,00 - - - - 8.933.700,00 - - 0,00% 0,00% 100,00% 0,00% 0,00%

277.300.000,00 243.875.000,00 284.095.500,00 - - 276.705.000,00 156.898.750,00 278.339.100,00 - - 99,79% 64,34% 97,97% 0,00% 0,00%

Fasilitasi Pengembangan Usaha Kecil Menengah 97.900.000,00 94.825.000,00 100.000.000,00 - - 97.900.000,00 55.245.000,00 99.871.200,00 - - 100,00% 58,26% 99,87% 0,00% 0,00%

Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan - - 24.095.500,00 - - - - 18.725.500,00 - - 0,00% 0,00% 77,71% 0,00% 0,00%

Fasilitasi Pengembangan Koperasi 99.700.000,00 93.825.000,00 100.000.000,00 - - 99.625.000,00 46.428.750,00 99.742.400,00 - - 99,92% 49,48% 99,74% 0,00% 0,00%

Sosialisasi Akses Permodalan 79.700.000,00 55.225.000,00 60.000.000,00 - - 79.180.000,00 55.225.000,00 60.000.000,00 - - 99,35% 100,00% 100,00% 0,00% 0,00%

224.700.000,00 319.575.100,00 335.000.000,00 - - 221.897.650,00 318.066.700,00 329.807.550,00 - - 98,75% 99,53% 98,45% 0,00% 0,00%

Penyelenggaraan Pelatihan Kewirausahaan 49.700.000,00 55.225.000,00 50.000.000,00 - - 49.700.000,00 55.225.000,00 48.800.000,00 - - 100,00% 100,00% 97,60% 0,00% 0,00%

Program pengembangan Data / Informasi

Program Perencanaan Pembangunan Daerah

Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya

Program Penciptaan Iklim Usaha Kecil Menengah

Program Pengembangan Kewirausahaan dan

Uraian Anggaran pada Tahun ke- Realisasi Anggaran pada Tahun ke- Rasio antara Realisasi dan anggaran Tahun ke- Rata-rata Pertumbuhan

(1)

Page 36: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 19

Pelatihan Manajemen Pengelolaan Koperasi /

KUD100.000.000,00 132.845.100,00 135.000.000,00 - - 98.459.150,00 132.297.800,00 134.997.000,00 - - 98,46% 99,59% 100,00% 0,00% 0,00%

Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan 25.000.000,00 49.550.000,00 50.000.000,00 - - 24.988.500,00 48.688.900,00 49.430.000,00 - - 99,95% 98,26% 98,86% 0,00% 0,00%

Fasilitasi Pengembangan Pendampingan

Pengelolaan Dana- dana Pemerintah50.000.000,00 31.955.000,00 50.000.000,00 - - 48.750.000,00 31.955.000,00 46.580.550,00 - - 97,50% 100,00% 93,16% 0,00% 0,00%

Pelatihan Peningkatan dan Pengembangan Usaha

koprasi 50.000.000,00 50.000.000,00 - - - 49.900.000,00 50.000.000,00 - - 0,00% 99,80% 100,00% 0,00% 0,00%

901.614.800,00 799.212.550,00 749.999.925,00 808.885.000,00 - 743.055.498,00 795.372.248,00 745.569.479,00 807.543.302,00 - 82,41% 99,52% 99,41% 99,83% 0,00%

Sosialisasi Dukungan Informasi Penyediaan

Permodalan 48.350.000,00 48.225.000,00 49.999.925,00 - - 47.645.000,00 48.225.000,00 49.999.925,00 - - 98,54% 100,00% 100,00% 0,00% 0,00%

Penyelenggaraan Promosi Produk Usaha Mikro

Kecil Menengah746.409.300,00 638.600.000,00 650.000.000,00 742.885.000,00 619.269.348,00 635.499.998,00 645.891.554,00 742.708.302,00 - 82,97% 99,51% 99,37% 99,98% 0,00%

Pengembagan Kebijakan dan Program

Peningkatan Ekonom Lokal 57.155.500,00 65.262.550,00 - 66.000.000,00 - 26.441.150,00 64.522.250,00 - 64.835.000,00 - 46,26% 98,87% 0,00% 98,23% 0,00%

Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan 49.700.000,00 47.125.000,00 50.000.000,00 - - 49.700.000,00 47.125.000,00 49.678.000,00 - - 100,00% 100,00% 99,36% 0,00% 0,00%

- - - 45.000.000,00 3.173.000,00 - - - 43.483.500,00 3.173.000,00 0,00% 0,00% 0,00% 96,63% 100,00%

Penyusunan Laporan Capaian Kinerja Dan Ikhtiar

Realisasi Kinerja SKPD- - - 10.000.000,00 3.173.000,00 - - - 9.594.000,00 3.173.000,00 0,00% 0,00% 0,00% 95,94% 100,00%

Penyusunan Renja dan RKA SKPD - - - 10.000.000,00 - - - - 9.594.000,00 - 0,00% 0,00% 0,00% 95,94% 0,00%

Penyusunan Profil SKPD - - - 10.000.000,00 - - - - 9.594.000,00 - 0,00% 0,00% 0,00% 95,94% 0,00%

Penyusunan SOP SKPD - - - 15.000.000,00 - - - - 14.701.500,00 - 0,00% 0,00% 0,00% 98,01% 0,00%

436.490.750,00 774.453.400,00 1.025.000.000,00 - - 428.560.150,00 737.041.100,00 1.015.328.850,00 - - 98,18% 95,17% 99,06% 0,00% 0,00%

Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Program

Pembangunan Koprasi - 45.000.000,00 - - - - 45.000.000,00 - - 0,00% 0,00% 100,00% 0,00% 0,00%

Pembangunan Sistem Informasi Perencanaan

Pengembangan Perkoprasian 48.470.000,00 151.994.800,00 150.000.000,00 - - 47.660.000,00 151.840.400,00 148.800.000,00 - - 98,33% 99,90% 99,20% 0,00% 0,00%

Sosialisasi Pronsip-prinsip Pemahaman

Perkoprasian 193.286.500,00 200.000.000,00 150.000.000,00 - - 189.596.500,00 169.886.800,00 145.715.600,00 - - 98,09% 84,94% 97,14% 0,00% 0,00%

Pembinaan Pengawasan dan Penghargaan

Koprasi Berprestasi49.550.000,00 90.505.000,00 100.000.000,00 - - 48.750.100,00 87.652.200,00 98.667.750,00 - - 98,39% 96,85% 98,67% 0,00% 0,00%

Peningkatan dan Pengembangan jaringan

kerjasama Usaha Koprasi- - 70.000.000,00 - - - - 69.998.000,00 - - 0,00% 0,00% 100,00% 0,00% 0,00%

Rintisan Penerapan Teknologi Sederhana /

Manajemen Medern pada Jenis Usaha Koprasi - 131.206.400,00 140.000.000,00 - - - 129.911.400,00 140.000.000,00 - - 0,00% 99,01% 100,00% 0,00% 0,00%

Program Pengembangan Sistem Pendukung Usaha

program Peningkatan Pengembangan Sistem

Program Peningktan Kualitas Koprasi

Page 37: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 20

Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan 47.300.000,00 48.875.000,00 50.000.000,00 - - 47.260.000,00 48.875.000,00 49.947.500,00 - - 99,92% 100,00% 99,90% 0,00% 0,00%

Peningkatan Kualitas Kelembagaan Koprasi 48.740.000,00 101.872.200,00 - - - 46.380.800,00 98.975.300,00 - - - 95,16% 97,16% 0,00% 0,00% 0,00%

Pelatihan SKKNI - Koprasi Jasa Keungan 49.144.250,00 - - - - 48.912.750,00 - - - - 99,53% 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

Bimbingan Teknis Akuntabilitas Koprasi - 50.000.000,00 50.000.000,00 - - - 49.900.000,00 50.000.000,00 - - 0,00% 99,80% 100,00% 0,00% 0,00%

Up Dating Database Koprasi - 40.000.000,00 - - - - 40.000.000,00 - - 0,00% 0,00% 100,00% 0,00% 0,00%

Identifikasi Lembaga Keuangan Mikro - - 50.000.000,00 - - - - 50.000.000,00 - - 0,00% 0,00% 100,00% 0,00% 0,00%

Pelatihan Manajejerial Koprasi bagi UMKM - - 80.000.000,00 - - - - 78.400.000,00 - - 0,00% 0,00% 98,00% 0,00% 0,00%

Pelatihan Pengetahuan Dasar Perkoprasian bagi

Pengurus Lembaga Keuangan Mokro - - 100.000.000,00 - - - - 98.800.000,00 - - 0,00% 0,00% 98,80% 0,00% 0,00%

348.050.000,00 232.745.200,00 112.397.650,00 117.596.300,00 241.660.850,00 275.322.900,00 205.040.700,00 108.393.900,00 112.516.800,00 223.866.381,00 79,10% 88,10% 96,44% 95,68% 92,64%

Koordinasi Peningkatan Hubungan Kerja Dengan

Lembaga Perlindungan Konsumen49.350.000,00 103.015.000,00 - - 8.349.850,00 43.958.900,00 86.051.000,00 - - 8.349.850,00 89,08% 83,53% 0,00% 0,00% 100,00%

Fasilitasi Penyelesaian permasalahan -

permasalahan Pengaduan Konsumen 49.350.000,00 31.729.700,00 64,30% 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

Peningkatan pengawasan peredaran barang dan

jasa175.000.000,00 59.840.200,00 62.783.550,00 66.170.650,00 95.097.750,00 130.728.800,00 58.282.700,00 59.561.050,00 61.426.150,00 92.090.250,00 74,70% 97,40% 94,87% 92,83% 96,84%

Pendataan UTPP 74.350.000,00 69.890.000,00 49.614.100,00 51.425.650,00 78.224.400,00 68.905.500,00 60.707.000,00 48.832.850,00 51.090.650,00 77.794.400,00 92,68% 86,86% 98,43% 99,35% 99,45%

Operasionalisasi dan pengembangan UPT

kemetrologian daerah- - - - 59.988.850,00 45.631.881,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 76,07%

- - 34.206.400,00 68.512.150,00 - - - 26.215.300,00 68.347.550,00 - 0,00% 0,00% 76,64% 99,76% 0,00%

Pengembangan Informasi Peluang Pasar

Perdagangan Luar Negeri- - - 34.277.750,00 34.120.750,00 0,00% 0,00% 0,00% 99,54% 0,00%

Sosialisasi Kebijakan Penyederhanaan Prosedur

dan dokumen ekspor dan impor- - 34.206.400,00 34.234.400,00 26.215.300,00 34.226.800,00 0,00% 0,00% 76,64% 99,98% 0,00%

1.032.870.000,00 1.674.364.050,00 1.387.594.750,00 388.510.700,00 1.403.612.965,00 73.020.600,00 1.423.553.100,00 452.181.400,00 386.862.750,00 1.390.545.807,00 7,07% 85,02% 32,59% 99,58% 99,07%

Pengembangan pasar dan distribusi

barang/produk933.695.000,00 1.290.520.000,00 1.011.676.400,00 125.230.700,00 225.041.508,00 0 1.058.558.200,00 91.195.350,00 123.769.900,00 213.339.350,00 0,00% 82,03% 9,01% 98,83% 94,80%

Pengembangan kelembagaan kerjasama

kemitraan99.175.000,00 293.550.000,00 308.372.550,00 263.280.000,00 394.130.200,00 73.020.600,00 290.305.600,00 296.506.950,00 263.092.850,00 394.130.200,00 73,63% 98,89% 96,15% 99,93% 100,00%

Kegiatan penyelenggaraan promosi produk

dalam negeri- - - - 784.441.257,00 783.076.257,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 99,83%

Program perlindungan konsumen dan pengamanan

Program Peningkatan dan Pengebangan Ekspor

Program peningkatan efisiensi perdagangan dalam

Page 38: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 21

Peningkatan Sistem dan Jaringan Informasi

Perdagangan- 45.456.400,00 28.248.650,00 - - 34.705.400,00 25.426.950,00 0,00% 76,35% 90,01% 0,00% 0,00%

sosialisasi Peningkatan Penggunaan Produk

Dalam Negeri- 44.837.650,00 39.297.150,00 - - 39.983.900,00 39.052.150,00 0,00% 89,17% 99,38% 0,00% 0,00%

142.753.000,00 196.153.300,00 87.422.450,00 590.766.100,00 18.726.850,00 140.039.000,00 145.731.200,00 41.832.300,00 570.859.600,00 18.426.850,00 98,10% 74,29% 47,85% 96,63% 98,40%

Kegiatan Pembinaan Organisasi Pedagang Kaki

Lima dan Asongan49.180.000,00 78.838.300,00 39.095.700,00 40.766.100,00 - 48.724.000,00 53.633.800,00 40.073.600,00 99,07% 68,03% 0,00% 98,30% 0,00%

Kegiatan Fasilitasi Modal Usaha Bagi Pedagangan

Kaki Lima dan Asongan93.573.000,00 117.315.000,00 48.326.750,00 - - 91.315.000,00 92.097.400,00 41.832.300,00 97,59% 78,50% 86,56% 0,00% 0,00%

Kegiatan pengawasan mutu dagangan pedagang

kakilima dan asongan- - - - 18.726.850,00 - 18.426.850,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 98,40%

Kegiatan Penataan Tempat Berusaha bagi

Pedaganga Kakilima dan Asongan - - - 550.000.000,00 - - 530.786.000,00 0,00% 0,00% 0,00% 96,51% 0,00%

547.830.000,00 682.551.000,00 690.189.250,00 495.194.000,00 272.235.737,00 525.155.000,00 587.669.100,00 673.404.250,00 470.858.700,00 267.716.837,00 95,86% 86,10% 97,57% 95,09% 98,34%

Fasilitasi bagi industri kecil dan menengah

terhadap pemanfaatan sumber daya100.000.000,00 160.280.000,00 160.000.000,00 100.000.000,00 36.779.050,00 100.000.000,00 104.335.000,00 159.785.000,00 99.681.200,00 36.779.050,00 100,00% 65,10% 99,87% 99,68% 100,00%

Pembinaan industri kecil dan menengah dalam

memperkuat jaringan klaster industeri397.830.000,00 472.901.000,00 480.189.250,00 345.194.000,00 204.456.687,00 375.155.000,00 434.114.100,00 463.619.250,00 321.180.500,00 204.456.687,00 94,30% 91,80% 96,55% 93,04% 100,00%

Fasilitasi kerjasama kemitraan industri mikro,

kecil dan menengah dengan swasta50.000.000,00 49.370.000,00 50.000.000,00 50.000.000,00 31.000.000,00 50.000.000,00 49.220.000,00 50.000.000,00 49.997.000,00 26.481.100,00 100,00% 99,70% 100,00% 99,99% 85,42%

267.165.000,00 476.365.000,00 569.999.925,00 300.000.000,00 304.682.400,00 243.569.150,00 451.199.700,00 555.423.425,00 434.599.350,00 299.800.350,00 91,17% 94,72% 97,44% 144,87% 98,40%

Pembinaan kemampuan teknologi industri 267.165.000,00 385.825.000,00 519.999.925,00 250.000.000,00 155.000.000,00 243.569.150,00 364.079.700,00 506.434.425,00 150.117.950,00 150.117.950,00 91,17% 94,36% 97,39% 60,05% 96,85%

Perluasan penerapan standar produk industri

manufaktur- - 50.000.000,00 - 99.714.150,00 - - 48.989.000,00 234.799.400,00 99.714.150,00 0,00% 0,00% 97,98% 0,00% 100,00%

Perluasan penerapan SNI untuk mendorong daya

saing industri manufaktur- 90.540.000,00 - 50.000.000,00 49.968.250,00 - 87.120.000,00 - 49.682.000,00 49.968.250,00 0,00% 96,22% 0,00% 99,36% 100,00%

- 189.140.000,00 100.000.000,00 150.000.000,00 93.691.000,00 - 158.259.000,00 99.952.250,00 147.262.250,00 92.608.250,00 0,00% 83,67% 99,95% 98,17% 98,84%

Kebijakan keterkaitan industri hulu-hilir - 119.370.000,00 - 150.000.000,00 31.691.000,00 - 93.301.000,00 - 147.262.250,00 31.691.000,00 0,00% 78,16% 0,00% 98,17% 100,00%

Penyediaan Sarana Maupun Prasaranan Klaster

Industri- 69.770.000,00 100.000.000,00 - 62.000.000,00 - 64.958.000,00 99.952.250,00 - 60.917.250,00 0,00% 93,10% 99,95% 0,00% 98,25%

71.204.000,00 294.750.000,00 1.922.954.000,00 4.389.241.000,00 439.532.300,00 67.259.000,00 280.260.000,00 1.885.138.958,00 2.881.449.886,00 434.228.900,00 94,46% 95,08% 98,03% 65,65% 98,79%

Penyediaan sarana informasi yang dapat diakses

masyarakat71.204.000,00 294.750.000,00 1.922.954.000,00 4.389.241.000,00 439.532.300,00 67.259.000,00 280.260.000,00 1.885.138.958,00 2.881.449.886,00 434.228.900,00 94,46% 95,08% 98,03% 65,65% 98,79%

Program pengembangan industri kecil dan

Program peningkatan kemampuan teknologi

Program penataan struktur industri

Program pengembangan sentra-sentra industri

Program pembinaan pedagang kakilima dan

Page 39: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 22

- - - - 75.927.000,00 - - - - 74.577.500,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 98,22%

Pemetaan Industri Hasil Tembakau - - - - 75.927.000,00 - - - - 74.577.500,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 98,22%

Fasilitasi Kepemilikan Haki bagi IKM (DBHCHT) - - - - - - - - - - 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 0,00%

- - - - 1.560.493.500,00 - - - - 1.335.704.493,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 85,60%

Pembinaan dan Pelatihan Ketrampilan Kerja

bagi Tenaga Kerja dan Masyarakat- - - - 552.998.100,00 - - - - 504.678.800,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 91,26%

Fasilitas Promosi Bagi Usaha Mandiri Masyarakat

(DBHCHT)- - - - 1.007.495.400,00 - - - - 831.025.693,00 0,00% 0,00% 0,00% 0,00% 82,48%

4.213.773.550,00 5.598.434.600,00 5.404.839.450,00 2.964.464.250,00 3.974.203.302,00 2.957.024.148,00 4.987.578.998,00 4.355.381.404,00 3.042.333.802,00 3.706.419.468,00 70,18% 89,09% 80,58% 102,63% 93,26%Jumlah

Program Pembinaan Industri (DBHCHT)

Program Pembinaan Lingkungan Sosial (DBHCHT)(

Page 40: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 23

2.4. Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan Perangkat Daerah

Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan Dinas

Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto dalam pengembangan

pelayanan yaitu dengan mengetahui faktor kunci keberhasilan yang

berfungsi untuk lebih memfokuskan arah organisasi dalam rangka

mencapai visi dan misi organisasi. Arah tersebut dilakukan dengan cara

menetapkan tujuan dan strateginya secara efektif dan efisien dengan

mempertimbangkan faktor kunci tersebut. Faktor-faktor kunci

keberhasilan merupakan faktor-faktor yang sangat berperan dalam

pencapaian keberhasilan organisasi dalam memberikan pelayanan

publik. Faktor-faktor ini ditetapkan dengan terlebih dahulu menganalisis

lingkungan internal dan eksternal, dalam rangka menentukan tingkat

urgensi dan dampak serta penentuan skala prioritas.

2.4.1 Kelemahan dan Kekuatan

Analisis lingkungan internal pada dasarnya proses identifikasi

yang menguraikan kekuatan dan kelemahan yang meliputi

struktur organisasi, sumber daya manusia, pembiayaan, sarana

dan prasarana. Analisis Lingkungan Internal dikelompokkan atas

hal-hal yang merupakan kelemahan (weakness) atau kekuatan

(strength) organisasi dalam mewujudkan pelayanan yang optimal

kepada masyarakat. Adapun kekuatan dan Kelemahan yang

dimiliki Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

diantaranya :

A. Kekuatan

1. Memiliki Struktur Organisasi dan Tugas Fungsi yang jelas

sehingga tidak terjadi tumpang tindih dalam pelaksanaan

tugas;

Page 41: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 24

2. Adanya Pembagian kewenangan, kedudukan, tugas dan

fungsinya berupa peraturan, pedoman, juklak, juknis, pada

setiap operasional kegiatan;

3. Tersedianya dana untuk menunjang kegiatan-kegiatan

dibidang Perindustrian dan perdagangan;

4. Memiliki perencanaan strategis sebagai acuan dalam

pelaksanaan tugas fungsinya;

5. Kebijakan didasarkan kepada peraturan perundang-

undangan yang berlaku.

B. Kelemahan

1. Belum dilakukannya analisis beban kerja pada setiap sub

unit kerja sebagai bahan untuk analisis dan menentukan

berapa kebutuhan aparatur tiap bidang;

2. Belum terpenuhinya proporsionalitas, kuantitas, kualitas,

distribusi, dan komposisi SDM aparatur sesuai kebutuhan

organisasi;

3. Perlunya peningkatan dalam perencanaan, evaluasi/monitoring terhadap

pelaksanaan kegiatan yang ada;

4. Terbatasnya sarana dan prasarana penunjang sesuai

standar;

5. Perlu peningkatan koordinasi antara bidang yang ada.

2.4.2 Peluang dan Ancaman

Analisis lingkungan eksternal pada dasarnya adalah identifikasi

terhadap kondisi lingkungan luar organisasi yang menguraikan

peluang dan tantangan/ancaman yang terdiri dari lingkungan

ekonomi, teknologi, sosial budaya, politik, ekologi dan keamanan.

Identifikasi ini akan menghasilkan indikasi mengenai peluang

(opportunity) dan tantangan (threats) organisasi dalam mencapai

tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Analisis lingkungan

eksternal menghasilkan peluang-peluang (Opportunities)

dilingkungan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto,

diantaranya :

Page 42: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

RENSTRA DISPERINDAG 2018-2023 BAB II 25

A. Peluang

1. Adanya peningkatan peran serta masyarakat dalam

pembangunan pada Sektor Industri dan Perdagangan;

2. Adanya dukungan peraturan perundang-undangan yang

memadai;

3. Jumlah pelaku industri dan perdagangan yang cukup besar

dan berkembang;

4. Sumber Daya Manusia yang cukup besar untuk memenuhi

kebutuhan Industri dan Perdagangan;

5. Perkembangan investasi yang terus berkembang di Kota

Mojokerto.

B. Ancaman

1. Sering terdapatnya perubahan produk hukum nasional;

2. Persaingan yang makin ketat pada era globalisasi;

3. Kebutuhan akan pelayanan di sektor perindustrian dan

perdagangan yang lebih cepat, lebih baik dan lebih murah

sebagai perwujudan good goverrnace yang masih

membutuhkan perhatian;

4. Sumber Daya Manusia terampil yang belum sepenuhnya

dapat disiapkan oleh daerah yang memungkinkan masuk

dari luar daerah;

5. Produk Industri dan perdagangan yang masih harus di

perbaiki mengingat produk dari luar negeri sebagai pesaing

makin banyak.

Page 43: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

BAB III

PERMASALAHAN DAN ISU-ISU STRATEGIS PERANGKAT DAERAH

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

3.1.1 Sekretaris.

1. Penyelenggaraan pengelolaan barang milik daerah belum optimal.

2. Masih kurangnya tenaga pengelola kegiatan dan administrasi

keuangan yang bersertifikat.

3. Kapasitas pengendalian dan evaluasi terhadap hasil-hasil

pelaksanaan program dan kegiatan Bidang dan UPT Pasar

belum optimal.

4. Belum optimalnya data dan informasi Dinas Perindustrian dan

Perdagangan yang terintegrasi sesuai dengan kebutuhan

masyarakat.

5. Peran aktif Dinas Perindustrian dan Perdagangan belum optimal

sebagai perpanjangan tangan Walikota selaku wakil pemerintah

pusat di daerah masih perlu ditingkatkan

3.1.2 Kepala Bidang Perindustrian

1. Terbatasnya kemampuan inovasi dan diversifikasi produk,

pengetahuan tentang manajemen usaha, pemasaran dan modal

kerja, pada industri kecil dan indusri kreatif

2. Terbatasnya penguasaan teknologi, serta penanganan dan

pengetahuan bahan baku/bahan penolong.

3. Kurangnya pemahaman manfaat dari legalitas, standardisasi dan

sertifikasi produk.

4. Terbatasnya pengembangan desain, penguasaan teknologi dan

pemahaman green industry, kemasan, serta penanganan dan

pengetahuan bahan baku/bahan penolong pada industri kreatif.

5. Pendataan nilai ekonomi dan perkembangan industri kreatif di

Kota Mojokerto belum tersedia, sehingga belum terdapat

Page 44: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

2 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

kebijakan yang mendukung iklim usaha pertumbuhan industri

kreatif.

6. Belum optimalnya terlaksananya penetapan kawasan industri

kecil menengah dan industri kreatif berbasis kerajinan, fasion,

kuliner , teknologi.

3.1.3 Kepala Bidang Perdagangan

1. Akses pasar dan jaringan pemasaran yang masih perlu

ditingkatkan

2. Infrastruktur perdagangan masih sangat perlu dukungan dari

pemerintah

3. Kesadaran produsen dan konsumen tentang tertib niaga dan

perlindungan konsumen masih kurang;

4. Masih terbatasnya kerjasama pengawasan antar instansi dan

lembaga perlindungan konsumen.

5. Persiapan teknis kemapuan dasar perdangan luar negeri

masih perlu ditingkatkan

6. Terbatasnya pelaku usaha UMKM yang berorientasi ekspor;

7. Terbatasnya informasi pasar ekspor dan pengetahuan tentang

teknis ekspor.

8. Perlu ditingkatkan kesadaran masyarakat terhadap penggunaan

produk dalam negeri;

9. Belum optimalnya pengamanan dan penguatan pasar domestik

3.1.4 Kepala Bidang Standarisasi dan Promosi

1. Banyaknya produk yang perlu dibina yang belum berstrandar

nasional indonesia (SNI)

2. Masih perlu ditingkatkan kepada pelaku industri, perdagangan

untuk mencantumkan label informasi kualitas produknya

3. Kepercayaan pengusaha dalam melakukan promosi

produk dan pemasaran produk ke luar negeri masih

membutuhkan pembinaan

Page 45: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

3 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

4. Kemampuan pemahaman transaksi promosi yang

masih perlu di latih

5. Kualitas dan mutu barang masih banyak yang belum

standar international

6. Pembiayaan terhadap barang orientasi ekspor cukup

besar

3.2 Telaahan Visi Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala

Daerah Terpilih

Visi Walikota Mojokerto dan Wakil Walikota Mojokerto Periode Tahun

2018-2023 sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Daerah (RPJMD) Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 adalah :

“Terwujudnya Kota Mojokerto Yang Berdaya Saing, Mansiri, Demokratis, Adil

Makmur-Sejahtera, dan Bermartabat”. Rumusan umum mengenai upaya-paya

yang akan dilaksanakan untuk mewujudkan Visi telah ditetapkan dalam misi

sebagai berikut

1. Mewujudkan SDM berkualitas melalui peningkatan akses dan kualitas

pendidikan dan pelayanan kesehatan;

2. Mewujudkan ketertiban, supremasi hukum dan HAM;

3. Mewujudkan pemerintah daerah yang efektif, demokratis, bersih,

professional dan adil dalam melayani masyarakat;

4. Mewujudkan ekonomi daerah yang mandiri, berdaya saing, berkeadilan

dan berbasis pada ekonomi kerakyatan melalui peningkatan fasilitas

pembangunan infrastruktur daerah;

Page 46: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

4 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

5. Mewujudkan ketahanan social budaya dalam kerangka integrasi

nasional, pada tatanan masyarakat yag bermartabat, berakhlak mulia,

beretika, dan berbudaya luhur berlandaskan Pancasila;

6. Mewujudkan partisipasi masyarakat melalui pemberian akses dan

kesempatan dalam pembangunan;

7. Mewujudkan anggaran pendapatan dan belanja yang lebih

mengutamakan kesejahteraan masyarakat.

Berdasarkan RPJMD Kota Mojokerto Tahun 2018-2023, fungsi Dinas

Perindustrian dan Perdagangan berada pada Urusan Pilihan yaitu Urusan

Perindustrian dan Urusan Perdagangan, yang memiliki 4 (empat) Program

yaitu:

1. Program Pelayanan Kesekretariatan

2. Program Pengembangan Usaha Perdagangan

3. Program Pengembangan Industri Kecil dan Menengah

4. Program Peningkatan Daya Saing Produk IKM

3.3. Telaah Renstra Kementerian atau Lembaga Negara (K/L) dan Renstra

Telaah terhadap renstra kementrian perdagangan diarahkan pada :

1. Meningkatkan ketersediaan sarana dan prasarana perdagangan.

2. Meningkatkan kualitas sarana perdagangan (terutama pasar rakyat).

3. Meningkatkan aktivitas perdagangan antar wilayah di Indonesia.

4. Meningkatkan kapasitas pelaku usaha dagang kecil menengah.

5. Meningkatkan iklim usaha perdagangan konvensional dan non

konvensional.

6. Mendorong penggunaan produk domestik.

7. Meningkatkan perlindungan konsumen.

8. Menerapkan Standar Nasional Indonesia (SNI) secara konsisten.

9. Meningkatkan efektivitas pengelolaan impor untuk menjaga stabilitas

pasar domestik.

10. Mendorong Perdagangan Berjangka Komoditi.

11. Mendorong pengembangan Sistem Resi Gudang dan Pasar Lelang.

Page 47: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

5 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

12. Meningkatkan kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana

penunjang perdagangan.

Telaah terhadap Renstra Kementrian Perindustrian diarahkan pada: 1. Pengembangan Perwilayahan Industri.

2. Penumbuhan Populasi Industri.

3. Peningkatan Daya Saing dan Produktivitas .

3.4. Telaah Rencana Tata Ruang Wilayah dan kajian Lingkungan Hidup

Strategis.

Kebijakan Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Mojokerto Tahun 201-20....

Tujuan Penataan Ruang Wilayah Kota Mojokerto adalah Mewujudkan

Ruang Wilayah Kota Mojokerto sebagai .......

Pengembangan Pusat-Pusat Pertumbuhan yang mendukung Ketahanan

Sumber Daya Manusia yang dimiliki, Industri, dan Pariwisata. dengan

tahapan ......

Page 48: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

6 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

3.5. Penentuan Isu-isu Stategis.

Isu strategis merupakan permasalahan yang berkaitan dengan fenomena

atau belum dapat diselesaikan pada periode lima tahun sebelumnya dan

memiliki dampak jangka panjang Rencana Strategis (RENSTRA) Dinas

Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 dalam

melanjutkan pelaksanaan pembangunan, sehingga perlu diatasi secara

bertahap.

Berdasarkan hal yang telah dibahas sebelumnya serta masukan dari

stakeholder terkait, maka dapat dirumuskan bahwa isu strategis

pembangunan Kota Mojokerto di bidang Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 dapat disampaiakn sebagaimana pada

tabel 3.1 dibawah :

Tabel 3.1

Pemetaan Permasalahan untuk Penetuan Prioritas dan Sasaran Pembangunan Daerah

No Masalah Pokok Masalah Akar Masalah

(1) (2) (3) (4)

1

Ketersediaan barang pokok dan penting lainnya dipasaran kurang dari cukup

Stabilitas harga barang pokok dan penting lainnya cenderung naik

Kurangnya pengawasan terhadap peredaran barang dan jasa

2 Kurangnya sarana

kemetrologian

3

Kurangnya sosialisasi pemilik UTTP terhadap kewajiban tera/tera ulang

4

Banyaknya pedagang yang belum memberikan kontribusi terhadap PDRB secara masksimal

Kurang terbinanya kelompok usaha perdagangan secara merata

Kondisi Sarana prasarana pasar rakyat yang perlu direvitalisasi mengikuti perkembangan jaman

5

Kurangnya koordinasi antar pedagang memicu persaingan yang kurang sehat

6 Rendahnya pengetahuan pedagang dalam mengelola usahanya

Page 49: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

7 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

7 Kurangnya promosi produk IKM yang dilakukan oleh para pengusaha

Kurang aktifnya para pengusaha IKM dalam memanfaatkan promosi disetiap event

Banyaknya pengusaha IKM yang kurang mampu dalam melakukan promosi produk

8 Produk IKM belum semuanya memiliki daya saing

Banyaknya produk IKM yang belum berstandar dan belum didaftarkan HAKI

Banyaknya produk IKM yang belum berstandart dan belum mempunyai HAKI

9

Kurang kesadaran pengusaha IKM tentang pentingnya StandarisasiProduk dan HAKI

10

Banyaknya usaha industri yang belum memberikan kontribusi terhadap PDRB secara maksimal

Kurang terbinanya kelompok usaha industri secara merata

Keterbatasan pengetahuan IKM untuk memasarkan produk ke luar daerah

11 Rendahnya SDM IKM dalam menerapkan teknologi industri

12

Keberbatasan Modal IKM dalam pengadaan mesin dan peralatan Produksi

Page 50: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

8 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB III

Page 51: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB IV

BAB IV

TUJUAN DAN SASARAN

4.1 Tujuan

Sesuai Visi Misi Walikota dan Wakil walikota terpilih yang

dituangkan dalam RPJMD Kota Mojokerto tahun 2018-2023, Dinas

Perindustrian dan Perdagangan mendukung sasaran Misi 4 yaitu

Mewujudkan Ekonomi Daerah Yang Mandiri, Berdaya saing, Berkeadilan

dan Berbasis pada Ekonomi Kerakyatan Melalui Peningkatan Fasilitas

Pembangunan Infrastruktur Daerah dengan tujuan Meningkatkan

Pemerataan Ekonomi pada seluruh lapisan masyarakat yang tingkat

keberhasilannya diukur dengan indikator Pertumbuhan Ekonomi yang

Sasarannya adalah Meningkatnya Konstribusi sektor-sektor unggulan

dalam mendukung Pertumbuhan Ekonomi yang harus dirujuk sebagai

Tujuan oleh semua OPD yang membidangi ekonomi dan salah satunya

adalah Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto.

4.2. Sasaran

Untuk tercapainya tujuan Renstra Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto tahun 2018-2023 yang diukur dengan indikator keberhasilan

meningkatnya Kontribusi Sektor Perdagangan terhadap PDRB dan Kontribusi

Sektor Industri terhadap PDRB Kota Mojokerto sebagaimanan diatas sesuai

dengan tugas pokok dan fungsinya Dinas Perindustrian dan Perdagangan

mempunyai sasaran :

1. Meningkatnya Usaha di sektor Perdagangan yang diukur dengan

indikator persentase Pertumbuhan Perdagangan Besar, Eceran, dan

Reparasi Mobil dan Jasa

2. Meningkanya Usaha di sektor Industri Pengolahan yang diukur dengan

indikator persentase pertumbuhan Industri Pengolahan

Page 52: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

2 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB IV

Tabel 4.1

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan Perangkat Daerah

INDIKATOR TUJUAN/

SASARAN 2019 2020 2021 2022 2023

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

1

Meningkatnya

Kontribusi Sektor-sektor

Unggulan dalam

Mendukung

Pertumbuhan Ekonomi

Kontribusi Sektor

Perdagangan

terhadap PDRB Kota

Mojokerto

29,26% 29,31%

Meningkatnya Usaha

di Sektor

Perdagangan

Pertumbuhan

Perdagangan Besar,

Eceran, dan Reparasi

Mobil dan Jasa

6,79% 7,13% 7,49% 7,86% 8,25%

2.

Meningkatnya

Kontribusi Sektor-sektor

Unggulan dalam

Mendukung

Pertumbuhan Ekonomi

Kontribusi Sektor

Industri terhadap

PDRB Kota

Mojokerto

11,31% 11,36%

Meningkatnya Usaha

di sektor Industri

Pengolahan

Pertumbuhan

Industri Pengolahan 6,18% 6,19% 6,20% 6,21% 6,22%

NO. TUJUAN SASARAN TARGET KINERJA TUJUAN / SASARAN PADA

Page 53: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

3 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB IV

Page 54: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB V

BAB V

STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

Strategi dan arah kebijakan dalam pelaksanaan Rencana Strategis Dinas

Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto Tahun 2018-2023 dijelaskan

pada tabel dibawah ini.

:

:

1

Meningkatnya Kontribusi

Sektor-sektor Unggulan dalam

Mendukung Pertumbuhan

Ekonomi

1.1.Meningkatnya Usaha Perdagangan

Besar1.1.1.

Mengembangkan Usaha Perdagangan yang

Tumbuh Tersebar Diwilayah Kota Mojokerto1.1.1.1.

Peningkatan volume pengawasan peredaran

barang pokok dan penting

1.1.1.2.Mengembangkan Sarana dan Prasaranan Pasar

Tradisional

1.1.1.3.Mengadakan kemitraan kerjasama antar

pedagang

1.1.1.4.Melakukan Pembinaan usaha perdagangan

terkait dengan manajemen usaha perdagangan

1.1.2.

Melibatkankan semua IKM dalam kegiatan

promosi dengan memberikan motivasi dan

persebaran leaflet maupun melalui media

lainnya

1.1.2.1.

Melakukan promosi produk IKM disetiap

memperingati hari besar nasional, ulang tahun

daerah maupun event lainnya

1.2. Meningkatnya Daya Saing Produk IKM 1.2.1

Meningkatkan Daya Saing Industri Alas Kaki,

Batik, Cor Aluminium, Kerajinan dan Makanan

Minuman

1.2.1.1

Melakukan Pembinaan produk IKM untuk

menjamin kualitas berstandar produk dan

bermerek

1.2.1.2. Melakukan temu usaha produsen dan bayer

1.2.1.3.Peningkatan Ketrampilan dan Penguasaan

Teknologi Proses Produksi

1.2.1.4. Memberikan bantuan sarpras produksi

Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan

Tabel 5.1.Tujuan, Sasaran, Strategi, dan Kebijakan

VISI TERWUJUDNYA KOTA MOJOKERTO YANG BERDAYA SAING, MANDIRI, DEMOKRATIS, ADIL MAKMUR – SEJAHTERA, DAN BERMARTABAT

MISIMEWUJUDKAN EKONOMI DAERAH YANG MANDIRI, BERDAYA SAING, BERKEADILAN DAN BERBASIS PADA EKONOMI KERAKYATAN MELALUI

PENINGKATAN FASILITAS PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DAERAH

Page 55: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 1

BAB VI

RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA PENDANAAN

Program yang merupakan instrumen kebijakan berisi satu atau lebih

kegiatan akan dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota

Mojokerto sebagai upaya untuk mengimplementasikan strategi dan kebijakan

serta dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan.

Sedangkan kegiatan adalah merupakan kegiatan operasional dari program yang

bertolok ukur dan berkinerja serta dilaksanakan setiap tahun.

Rencana program dan kegiatan Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Kota Mojokerto Tahun 2019 - 2023 dapat dilihat pada tabel 6.1 sebagai berikut :

Tabel 6.1

Rencana program, Kegiatan, dan Pendanaan

Page 56: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 2

(1) (2) (3) (6)

Meningkatnya Kontribusi Sektor-

sektor Unggulan dalam

Mendukung Pertumbuhan

Ekonomi

29,26% persen

Meningkatnya Usaha di

Sektor Perdagangan6,47% persen

Meningkatnya Usaha di

sektor Industri Pengolahan6,17% persen

0.306.30601.01

0.306.30601.01.02Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air

dan listrik

Jumlah Terbayarnya jasa Komunikasi Sumber

daya Air dan Listrik12 bulan

0.306.30601.01.05 Penyediaan jasa jaminan barang milik daerahjumlah premi asuransi pasar tanjung anyar,

pasar tanjung anyar baru dan pasar burung12 bulan

0.306.30601.01.06Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan

kendaraan dinas/operasional

Jumlah kendaraan yang mendapat

pemeliharaan10 unit

0.306.30601.01.07 Penyediaan jasa administrasi keuanganjumlah pegawai yang terlibat dalam penata

usahaan48 orang

0.306.30601.01.08 Penyediaan jasa kebersihan kantorjumlah tenaga kebersihan , keamanan, dan

sopir88 orang

Kontribusi Sektor Perdagangan terhadap PDRB

Kota Mojokerto

Pertumbuhan Perdagangan Besar, Eceran, dan

Reparasi Mobil dan Jasa

Pertumbuhan Industri Pengolahan

URUSAN PILIHAN

BIDANG URUSAN KESEKRETAIATAN

Program Pelayanan Administrasi Perkantoran Persentase kecukupan administrasi perkantoran

(4) (5)

Tabel : 6.1

Rencana Program, Kegiatan dan Pendanaan Dinas Perindustrian dan Perdagangan

Tujuan Sasaran Kode Program dan KegiatanIndikator Kinerja Tujuan, Sasaran Program

(Outcome) dan Kegiatan (output)

Data

Capaian

pada

Tahun

Awal

Perencana

an

Satuan

Page 57: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 3

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

29,31%

8,25%

6,22%

3.368.421.300,00 3.428.421.300,00 3.413.422.850,00 3.413.422.850,00 3.428.421.300,00 17.052.109.600,00

0.306.30601.01 3.109.338.900,00 - - - - 3.109.338.900,00 Sekretaris

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.02 12 248.960.900,00 12 248.960.900,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.05 12 150.000.000,00 12 150.000.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.06 10 85.156.850,00 10 85.156.850,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.07 48 251.355.000,00 48 251.355.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.08 88 1.828.510.000,00 88 1.828.510.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

Rp. Target Rp. Target Rp.Rp. Target Rp. Target Rp. Target

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Perangkat Daerah

Penanggung jawab

Lokasi2019 2020 2021 2022 2023

Kondisi Kinerja pada Akhir

Periode Renstra Perangkat

Daerah

Target

Kode

Page 58: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 4

(1) (2) (3) (6)

0.306.30601.01.09 Penyediaan jasa perbaikan peralatan kerjajumlah peralatan kerja yang membutuhkan

perawatan69 unit

0.306.30601.01.10 Penyediaan alat tulis kantor Jumlah ATK yang disediakan 72 jenis

0.306.30601.01.11 Penyediaan barang cetakan dan penggandaanJumlah barang cetakan dan penggandaan

yang disediakan22 jenis

0.306.30601.01.12Penyediaan komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan kantor

Jumlah komponen listrik/ penerangan

bangunan kantor18 jenis

0.306.30601.01.13 Penyediaan peralatan dan perlengkapan kantorjumlah peralatan dan perlengkapan kantor

yang dibutuhkan3 jenis

0.306.30601.01.15Penyediaan bahan bacaan dan peraturan

perundang-undangan

Jumlah bahan bacaan dan peraturan

perundang-undangan dan penyediaan belanja

iklan

1825/ 48/

20

eks/ kl/

jenis

0.306.30601.01.16 Penyediaan bahan logistik kantorJumlah alat-alat untuk kebutuhan kebersihan

lingkungan kantor29 jenis

0.306.30601.01.17 Penyediaan makanan dan minumanJumlah Penyediaan makanan dan minuman

dalam rapat12 bulan

0.306.30601.01.18Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi ke luar

daerah

kelancaran rapat-rapat koordinasi dan

konsultasi ke luar daerah12 bulan

0.306.30601.02 Program Peningkatan Sarana dan Prasarana AparaturPersentase sarana prasarana aparatur yang layak fungsi

0.306.30601.02.09 Pengadaan peralatan gedung kantor Jumlah Aset peralatan gedung Kantor 2 unit

0.306.30601.02.10 Pengadaan mebeler bertambahnya aset mebeler 23 buah

0.306.30601.02.11 Pengadaan Komputer dan Kelengkapannya Jumlah aset komputer dan printer 8 unit

(4) (5)

Page 59: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 5

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

0.306.30601.01.09 69 21.376.000,00 69 21.376.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.10 72 48.323.550,00 72 48.323.550,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.11 22 159.314.050,00 22 159.314.050,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.12 18 48.963.900,00 18 48.963.900,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.13 3 20.162.800,00 3 20.162.800,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.151825/

48/20 67.830.000,00

1825/ 48/20 67.830.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.16 29 39.477.850,00 29 39.477.850,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.17 12 10.000.000,00 12 10.000.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.01.18 12 129.908.000,00 12 129.908.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.02 197.099.500,00 - - - - 197.099.500,00 Sekretaris

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.02.09 2 6.142.000,00 2 6.142.000,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.02.10 23 27.140.000,00 23 27.140.000,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.02.11 8 29.000.000,00 8 29.000.000,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto

Page 60: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 6

(1) (2) (3) (6)

0.306.30601.02.22 Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor terpeliharanya gedung kantor 1 paket

0.306.30601.02.30 Pemeliharaan rutin/berkala .. jumlah kondisi pasar yang nyaman dan baik 7 Pasar

0.306.30601.03 Program peningkatan disiplin aparatur Persentase Menurunnya Pelanggaran Disiplin Aparatur

0.306.30601.03.05 Pengadaan pakaian khusus hari-hari tertentu Jumlah pakain khusus hari-hari tertentu 96 stel

0.306.30601.06 Program peningkatan pengembangan sistem pelaporan capaian kinerja dan keuanganPersentase Penatausahaan keuangan yang mendukung kinerja SKPD

0.306.30601.06.01Penyusunan laporan capaian kinerja dan

ikhtisar realisasi kinerja SKPDJumlah laporan capaian kinerja yang disusun 1

Dokume

n

0.306.30601.06.09 Penyusunan RENJA dan RKA SKPDJumlah dokumen Renja tahun 2019 yang

disusun1

Dokume

n

0.306.30601.06.11 Penyusunan RENSTRA SKPDJumlah dokumen Renstra tahun 2018-2023

yang disusun1

Dokume

n

0.306.30601.12 Program Pelayanan Kesekretariatan

100 persen90 persen

100 persen80 persen

0.306.30601.12.01 Pelayanan Administrasi Perkantoran

Jumlah rekening listrik, telepon dan internet

kantor yang dibayar tepat waktubulan

Jumlah jasa jaminan barang milik daerah

dibayar tepat waktubulan

Jumlah kendaraan dinas/operasional yang

dipeliharaunit

Jumlah pengelola keuangan yang

honorariumnya dibayarkan tepat waktuorang

Jumlah petugas kebersihan yang

honorariumnya dibayarkan tepat waktuorang

Terciptanya tempat Kerja Yang RepresentatifTerselenggaranya kesekretariatan yang tertib Tersedianya informasi profil OPD dan potensi

(4) (5)

Persentase kecukupan administrasi perkantoran

Page 61: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 7

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

0.306.30601.02.22 1 85.000.000,00 1 85.000.000,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.02.30 7 49.817.500,00 7 49.817.500,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.03 30.940.800,00 - - - - 30.940.800,00 Sekretaris

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.03.05 96 30.940.800,00 96 30.940.800,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.06 31.042.100,00 - - - - 31.042.100,00 Sekretaris

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.06.01 1 6.043.800,00 1 6.043.800,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.06.09 1 9.999.850,00 1 9.999.850,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.06.11 1 14.998.450,00 1 14.998.450,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

0.306.30601.12 - 3.428.421.300,00 3.413.422.850,00 3.413.422.850,00 3.428.421.300,00 13.683.688.300,00 Sekretaris

Kota

Mojoke

rto- - - -

0.306.30601.12.01 3.109.338.900,00 3.109.338.900,00 3.109.338.900,00 3.109.338.900,00 12.437.355.600,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

12 12 12 1212 -

12 12 12 1212 -

10 10 10 1010 -

48 48 48 4848 -

88 88 88 8888 -

Page 62: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 8

(1) (2) (3) (6)

Jumlah peralatan kerja kantor yang diperbaiki unit

Jumlah ATK yang disediakan JenisJumlah barang cetakan dan penggandaan

yang disediakanJenis

Jumlah komponen instalasi listrik/penerangan

bangunan kantor yang disediakanJenis

jumlah peralatan dan perlengkapan kantor

yang dibutuhkanJenis

Jumlah bahan bacaan dan peraturan

perundang-undangan yang disediakaneks

Jumlah bahan logistik kantor yang disediakan jenis

Jumlah makan minum kantor yang disediakan bulan

Jumlah Pemenuhan kebutuhan perjalanan

dinas luar daerahbulan

0.306.30601.12.02 Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

Jumlah Aset peralatan gedung Kantor unitbertambahnya aset mebeler buahJumlah aset komputer dan printer unitterpeliharanya gedung kantor paket

jumlah kondisi pasar yang nyaman dan baik Pasar

Jumlah Pengadaan pakaian khusus hari-hari

tertentubuah

0.306.30601.12.04Kegiatan penyusunan dokumen perencanaan

dan pelaporan

Penyusunan laporan capaian kinerja dan

ikhtisar realisasi kinerja SKPDdok

Penyusunan RENJA dan RKA SKPD dokPenyusunan RENSTRA SKPD dokPenyusunan LPPD dokPenyusunan LKPJ dokPenyusunan SAKIP dokPenyusunan Perjanjian Kinerja dokPenyusunan RTP dok

(4) (5)

Page 63: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 9

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

69 69 69 6969 -

72 72 72 72 72 -

22 22 22 2222 -

18 18 18 1818 -

3 3 3 33 -

1824 1824 1824 18241824 -

29 29 29 2929 -

12 12 12 1212 -

12 12 12 1212 -

0.306.30601.12.02 228.040.300,00 228.040.300,00 228.040.300,00 228.040.300,00 912.161.200,00 Kasubag

Kepegawaian dan

Umum

Kota

Mojoke

rto2 2 2 2 2 -

10 10 10 10 10 - 3 3 3 3 3 - 1 1 1 1 1 -

7 7 7 77 -

96 96 96 9696 -

0.306.30601.12.04 66.042.100,00 51.043.650,00 51.043.650,00 66.042.100,00 234.171.500,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto

1 1 1 14 -

2 2 2 2 8 - 1 1 2 - 1 1 1 1 4 - 1 1 1 1 4 - 1 1 1 1 4 - 1 1 1 1 4 - 1 1 1 1 4 -

Page 64: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 10

(1) (2) (3) (6)

Penyusunan SPIP dokPenyusunan SINOVIK dok

0.306.30601.12.05 Pengembangan Data dan Sistem Informasi

Penyusunan Profil OPD dokValidasi Data dok

Jumlah titik jaringan IT yang berfungsi On Lineunit

Meningkatnya Kontribusi Sektor-

sektor Unggulan dalam

Mendukung Pertumbuhan

Ekonomi

Kontribusi Sektor Perdagangan terhadap

PDRB Kota Mojokerto

29,26% persen

Meningkatnya Usaha di

Sektor Perdagangan

Pertumbuhan Perdagangan Besar, Eceran,

dan Reparasi Mobil dan Jasa

6,47% persen

Program Kegiatan 2019

3.306.30601.15

Cakupan alat UTTP yang dilakukan tera

3.306.30601.15.03Peningkatan pengawasan peredaran

barang dan jasa

Jumlah pelaku usaha yang diawasi

peredaran barang dan jasanya5

unit

usaha

3.306.30601.15.04Operasionalisasi dan pengembangan UPT

kemetrologian daerah

Jumlah alat UTTP yang di tera atau tera

ulangNA buah

3.306.30601.18

3.306.30601.18.03Pengembangan pasar dan distribusi

barang/produk

Jumlah Pelaksanaan stabilitas harga

bahan kebutuhan pokok3 Kali

BIDANG URUSAN PERDAGANGAN

Program perlindungan konsumen dan

pengamanan perdagangan

Persentase kenaikan rata-rata harga barang

pokok dan penting lainnya

Program peningkatan efisiensi perdagangan

dalam negeri

Persentase Pertumbuhan Usaha

Perdagangan Besar, Eceran dan Jasa

Tingkat Kepuasan peserta pameran

(4) (5)

Page 65: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 11

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

1 1 1 1 4 - 1 1 1 1 4 -

0.306.30601.12.05 25.000.000,00 25.000.000,00 25.000.000,00 25.000.000,00 100.000.000,00 Kasubag

Perencanaan dan

Keuangan

Kota

Mojoke

rto1 1 1 1 4 -

0 - 0 -

-

7.190.665.259,00 12.892.257.500,00 949.082.750,00 1.015.858.425,00 1.070.944.500,00 23.118.808.434,00

29,31% Kadis Perindustrian

dan Perdagangan

Kota

Mojoke

rto

6,79% 7,13% 7,49% 7,86% 8,25% 8,25% Kadis Perindustrian

dan Perdagangan

Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.15 767.204.559,00 - - - - 767.204.559,00 Kabid Perdagangan

Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.15.03 20 28.060.700,00 28.060.700,00 Kasi Pelindungan

Konsumen

Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.15.04 300 739.143.859,00

739.143.859,00 Kasi Pelindungan

Konsumen

Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.18 4.959.865.850,00 - - - - 4.959.865.850,00 Kabid Perdagangan

3.306.30601.18.03 3 4.107.398.550,00 4.107.398.550,00 Kasi Distribusi Kota

Mojoke

rto

Page 66: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 12

(1) (2) (3) (6)

3.306.30601.18.04Pengembangan kelembagaan kerjasama

kemitraanJumlah misi dagang yang diikuti 2 kali

3.306.30601.18.08Kegiatan penyelenggaraan promosi produk

dalam negeri

Jumlah pameran lokal dan luar pulau

jawa7 kali

3.306.30601.19

3.306.30601.19.05Kegiatan pengawasan mutu dagangan

pedagang kakilima dan asongan

Jumlah pedagang kaki lima dan asongan

yang mendapat pembinaanorang

3.306.30601.10

3.306.30601.10.08Fasilitas Promosi Bagi Usaha Mandiri

Masyarakat (DBHCHT)

∑ Produk IKM yang mengikuti Misi

dagang

IKM/

Produk

3.306.30601.11

3.306.30601.11.01Fasilitasi Kepemilikan Haki bagi IKM

(DBHCHT)∑ IKM yang difasilitasi Kepemilikan HAKI

IKM/

MerekProgram Kegiatan 2020-2023

3.306.30601.20 5,00 % persen

70,00% persen

0,04% persen

3.306.30601.20.01Peningkatan Kelancaran Distribusi Barang

Kebutuhan Pokok dan Barang Penting

∑ pedagang barang pokok dan penting yang

di monitoring

∑ Gudang Penyimpanan Barang Pokok

dan Penting yg dipantau

∑ penyele nggaraan pasar murah

3.306.30601.20.02Pembinaan dan Pengembangan Sarana dan

Prasarana Distribusi Perdagangan

Program Pembinaan Industri (DBHCHT) Persentase produk IKM yang memiliki HAKI

Program Pengembangan Usaha PerdaganganPersentase rata-rata kenaikan harga barang

pokok dan penting

Persentase Peningkatan Pertumbuhan

Usaha Perdagangan yang dibina

Cakupan alat UTTP yang dilakukan tera /

tera ulang

(4) (5)

Program pembinaan pedagang kakilima dan

asongan

Cakupan Bina Kelompok Pedagang/ Usaha

Informal

Program Pembinaan Lingkungan Sosial

(DBHCHT)Tingkat Kepuasan peserta yang difasilitasi

Page 67: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 13

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

3.306.30601.18.04 2 248.467.450,00 248.467.450,00 Kasi Bina Usaha Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.18.08 7 603.999.850,00 603.999.850,00 Kasi Distribusi Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.19 11.797.900,00 - - - - 11.797.900,00 Kabid Perdagangan

3.306.30601.19.05 20 11.797.900,00 11.797.900,00 Kasi Bina Usaha Kota

Mojoke

rto

3.306.30601.10 1.226.797.000,00 - - - - 1.226.797.000,00 Kabid PerdaganganKota

Mojoke

rto3.306.30601.10.08 5 1.226.797.000,00

1.226.797.000,00

3.306.30601.11 224.999.950,00 - - - - 224.999.950,00

3.306.30601.11.01 50 224.999.950,00 224.999.950,00

0 - 12.892.257.500,00 949.082.750,00 1.015.858.425,00 1.070.944.500,00 15.928.143.175,00 KABID PERDAGANGANKota

Mojoke

rto

0 - 80.000.000,00 80.000.000,00 96.800.000,00 106.480.000,00 363.280.000,00 Kasi Bina Usaha

Kota

Mojoke

rto

0

150

pedaga

ng

150

pedagan

g

150

pedaga

ng

600

pedaga

ngan

0 3 lokasi 3 lokasi 3 lokasi3 lokasi

3 kali 3 kali 3 kali 3 kali 12 kali

0 12.219.942.500,00 241.936.750,00 266.130.425,00 292.744.000,00 13.020.753.675,00 Kasi Distribusi

Kota

Mojoke

rto

Page 68: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 14

(1) (2) (3) (6)

∑ Prasarana Perdagangan yang dibangun/

Renovasi

∑ pasar yang tertib, bersih, indah, dan

nyaman serta terpelihara

∑ peserta pembinaan usaha pedagang

pasar

3.306.30601.20.05

Pengembangan Kerjasama Kemitraan dan

Peningkatan Penggunaan Produk Dalam

Negeri

∑ Peserta Fasilitasi Temu Bisnis (Misi

Dagang)

∑ Peserta pelatihan peningkatan

penggunaan produk dalam negeri

3.306.30601.20.06 Pembinaan Usaha Perdagangan

∑ Peserta pembinaan / pelatihan

perdagangan

Up Dating Data Perdagangan

3.306.30601.20.03 Operasionalisasi Metrologi

∑ pengadaan alat Metrologi

∑ Kalibrasi alat metrologi

∑ pelaksanaan operasional tera/ tera

ulang alat UTTP

3.306.30601.20.04Pembinaan dan Pengembangan

Kemetrologian

∑ peserta Sosialisasi Metrologi

∑ penyebaran informasi kemetrologian

3.306.30601.21

3.306.30601.21.01Fasilitas Promosi Bagi Usaha Mandiri

Masyarakat (DBHCHT)

(4) (5)

Program Pembinaan Lingkungan Sosial

(DBHCHT)Tingkat Kepuasan peserta pameran

Page 69: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 15

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

2 unit 1 unit 1 unit 1 unit 4 unit

7 pasar 7 pasar 7 pasar 7 pasar7 pasar

50

orang

50

orang

50

orang

50

orang

200

orang

0 273.315.000,00 300.646.000,00 315.678.000,00 316.395.500,00 1.206.034.500,00 Kasi Distribusi

Kota

Mojoke

rto

8 orang 8 orang 8 orang 8 orang32

orang

50

orang

50

orang

50

orang

50

orang

200

orang

0 75.000.000,00 82.500.000,00 90.750.000,00 99.825.000,00 348.075.000,00 Kasi Bina Usaha

Kota

Mojoke

rto

100

orang

100

orang

100

orang

100

orang

400

orang

1 dok 1 dok 1 dok 1 dok 4 dok

0 155.500.000,00 155.500.000,00 155.500.000,00 155.500.000,00 622.000.000,00 Kasi Perlindungan

Konsumen

Kota

Mojoke

rto

unit unit unit unit unit

1 kali 1 kali 1 kali 1 kali 4 kali

3 kali 3 kali 3 kali 3 kali 12 kali

0 88.500.000,00 88.500.000,00 91.000.000,00 100.000.000,00 368.000.000,00 Kasi Perlindungan

Konsumen

Kota

Mojoke

rto

150

orang

150

orang

150

orang

150

orang

600

orang

Kota

Mojoke

rto

3 kali 3 kali 3 kali 3 kali 12 kali

0 - - - - - - KABID PERDAGANGANKota

Mojoke

rto

0 - - Kasi Promosi

Kota

Mojoke

rto

Page 70: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 16

(1) (2) (3) (6)

∑ Produk IKM yang mengikuti Misi

dagang

IKM/

Produk

BIDANG URUSAN PERINDUSTRIAN

Meningkatnya Kontribusi Sektor-

sektor Unggulan dalam

Mendukung Pertumbuhan

Ekonomi

11,31%

Meningkatnya Usaha di

sektor Industri Pengolahan Pertumbuhan Industri Pengolahan 6,17%

Program Kegiatan 2019

3.307.30601.16

3.307.30601.16.01Fasilitasi bagi industri kecil dan menengah

terhadap pemanfaatan sumber daya

Jumlah IKM yang difasilitasi Terhadap

Pemanfaatan Sumber dayaIKM

3.307.30601.16.02

Pembinaan industri kecil dan menengah

dalam memperkuat jaringan klaster

industeri

Jumlah IKM yang dibina dalam

memperkuat jaringan cluster industriIKM

3.307.30601.16.06Fasilitasi kerjasama kemitraan industri

mikro, kecil dan menengah dengan swasta

Jumlah IKM yang difasilitasi Kerjasama

Kemitraan Industri Mikro, Kecil dan

menengah dengan swasta

IKM

3.307.30601.17

3.307.30601.17.01 Pembinaan kemampuan teknologi industriJumlah IKM Yang dibina kemampuan

teknologi industri10 IKM

3.307.30601.17.04Perluasan penerapan standar produk

industri manufaktur

Jumlah Desain Batik khas kota Mojokerto

yang dilombakan10 motif

Meningkatnya Kontribusi Sektor-sektor

Unggulan dalam Mendukung Pertumbuhan

Ekonomi

Program pengembangan industri kecil dan

menengahCakupan Bina Kelompok Pengrajin

Program peningkatan kemampuan teknologi

industri

Persentase peningkatan Nilai Tambah

Produk IKM tahun berjalan

Persentase peningkatan jumlah produk IKM

yang memiliki HAKI

(4) (5)

Page 71: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 17

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

544.541.200,00 1.205.969.000,00 1.230.591.500,00 1.255.411.000,00 1.281.472.100,00 4.373.525.600,00

11,36%

6,18% 6,19% 6,20% 6,21% 6,22% 6,22%

3.307.30601.16 175.811.350,00 - - - - - Kabid Perindustrian

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.16.01 25 23.721.350,00 Kasi Pembinaan

Industri Aneka

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.16.02 40 132.560.000,00 Kasi Informasi

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.16.06 20% 19.530.000,00 Kasi Pembinaan

Industri Non Aneka

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.17 191.949.700,00 - - - - - Kabid Perindustrian

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.17.01 20 97.650.000,00 Kasi Pembinaan

Industri Aneka

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.17.04 18 62.819.800,00 Kasi Pembinaan

Industri Aneka

Kota

Mojoke

rto

Page 72: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 18

(1) (2) (3) (6)

3.307.30601.17.05Perluasan penerapan SNI untuk mendorong

daya saing industri manufaktur

Jumlah IKM Yang mengikuti perluasan

penerapan SNI25 IKM

3.307.30601.18 Program penataan struktur industri Cakupan Bina Kelompok Pengrajin 36,42%

3.307.30601.18.01 Kebijakan keterkaitan industri hulu-hilir

Jumlah Dokumen rencana

pengembangan perwilayahan ikm kota

mojokerto

dok

3.307.30601.19 Cakupan Bina Kelompok Pengrajin 36,42%

3.307.30601.19.02Penyediaan sarana informasi yang dapat

diakses masyarakatJumlah IKM yang mengikuti uji pasar 1 IKM

Program Kegiatan 2020-2023

3.307.30601.20

3.307.30601.20.01Fasilitasi Promosi Produk Industri Kecil dan

Menengah

∑ Pameran lokal yang diselenggarakan

∑ Pameran tingkat Nasional yang diikuti

3.307.30601.20.02Perluasan Penerapan Standart Produk Industri

Kecil dan Menengah

∑ Peserta Pelatihan SNI

∑ Desain Batik baru

∑ Peserta lomba Desain Batik

3.307.30601.21

3.307.30601.21.01 Fasilitasi Kepemilikan Haki bagi IKM (DBHCHT)

Program Pembinaan Industri (DBHCHT)Persentase produk IKM yang memiliki HAKI

(4) (5)

Program pengembangan sentra-sentra

industri potensial

Progam Peningkatan Daya Saing Produk IKMPersentase Peningkatan Pangsa pasar Produk

IKM di Tingkat Nasional & Ekspor

Persentase produk IKM yang memiliki HAKI

Page 73: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 19

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

3.307.30601.17.05 50 31.479.900,00 Kasi Standarisasi

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.18 20.015.850,00 - - - - - Kabid Perindustrian

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.18.01 1 20.015.850,00 Kasi Informasi

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.19 156.764.300,00 - - - - - Kabid Perindustrian

Kota

Mojoke

rto

3.307.30601.19.02 15 156.764.300,00 Kasi Informasi

Kota

Mojoke

rto

0 - 733.215.000,00 734.200.000,00 734.200.000,00 734.200.000,00 2.935.815.000,00

0634.200.000,00 634.200.000,00 634.200.000,00 634.200.000,00 2.536.800.000,00

Kasi Promosi

Kota

Mojoke

rto3

kali/130

IKM

3

kali/130

IKM

3

kali/130

IKM

3

kali/130

IKM

12

kali/520

IKM4 kali/8

IKM

4 kali/8

IKM

4 kali/8

IKM

4 kali/8

IKM

16 kali/

32 IKM

0 99.015.000,00 100.000.000,00 100.000.000,00 100.000.000,00 399.015.000,00 Kasi Standarisasi

Kota

Mojoke

rto30 IKM 30 IKM 30 IKM 30 IKM 120 IKM

10 motif 10 motif 10 motif 10 motif 40 motif

1 kali 1 kali 1 kali 1 kali 4 kali

0 - - - - - -

3.307.30601.21.01 - - - - - - Kasi Standarisasi

Kota

Mojoke

rto

Page 74: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 20

(1) (2) (3) (6)

∑ IKM yang difasilitasi Kepemilikan HAKI IKM/

Merek

3.307.30601.16 Program Pengembangan Industri Kecil dan Menengah

3.307.30601.16.06Fasilitasi Kerjasama Kemitraan Industri Mikro

Kecil dan Menengah dengan swasta

∑ Peserta pelatihan kewirausahaan

∑ Peserta Temu Usaha

∑ Produk yang diikutkan Uji Pasar

3.307.30601.16.08Pembinaan Kemampuan Penguasaan Teknologi

Industri

∑ Peserta IKM Alaskaki yang dilatih teknologi

∑ Peserta Peningkatan Teknologi IKM Cor

Aluminium ∑ Peserta pelatihan Web Side

3.307.30601.16.07 Penyediaan Sarana Maupun Prasarana Klaster Industri

∑ Peserta IKM Alaskaki yang dilatih

JUMLAH

(4) (5)

Persentase Peningkatan Pertumbuhan Usaha

Industri Kecil menjadi Usaha Industri Menengah

Page 75: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 21

(3) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20)

0 - 472.754.000,00 496.391.500,00 521.211.000,00 547.272.100,00 1.437.710.600,00

0 206.126.000,00 216.432.000,00 227.253.500,00 238.616.600,00 888.428.100,00 Kasi Non AnekaKota

Mojoke20

orang

20

orang20 orang

20

orang

80

orang100

orang

100

orang

100

orang

100

orang

400

orang1

produk

1

produk1 produk

1

produk

4

produk

0 127.440.000,00 133.812.000,00 140.502.500,00 147.528.000,00 549.282.500,00 Kasi Aneka

Kota

Mojoke

rto20

orang

20

orang20 orang

20

orang

80

orang20

orang

20

orang20 orang

20

orang

80

orang20

orang

20

orang20 orang

20

orang

80

orang

0139.188.000Rp 146.147.500,00 153.455.000,00 161.127.500,00 Kasi Informasi Kota

Mojoke

rto20

orang

20

orang

20 orang 20

orang

80

orang

11.103.627.759,00 17.526.647.800,00 5.593.097.100,00 5.684.692.275,00 5.780.837.900,00 44.544.443.634,00

Page 76: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 22

Page 77: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VI 23

Page 78: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

1 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VII

BAB VII

KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN

Sebagai landasan pengukuran dan evaluasi kerja Dinas Perindustrian

dan Perdagangan Kota Mojokerto, telah ditetapkan indikator kinerja yang

menggambarkan ukuran keberhasilan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi,

sumber data serta gambaran tingkat pertumbuhan yang dicapai selama kurun

waktu tertentu dapat dilihat pada tabel 7.1 sebagai berikut :

Tabel 7.1

Indikator Kinerja Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto

Yang Mengacu Pada Tujuan dan Sasaran RPJMD

No INDIKATOR

KONDISI KINERJA

PADA AWAL

PERIODE RENSTRA

TARGET

2019 2020 2021 2022 2023

KONDISI

KINERJA AKHIR

PERIODE

RENSTRA

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

1. Indikator Tujuan :

Kontribusi Sektor Perdagangan terhadap PDRB Kota Mojokerto

29,26% 29,31%

1.1. Indikator Sasaran 1 :

Pertumbuhan Perdagangan Besar, Eceran, dan Reparasi Mobil dan Jasa

6,47% 6,79% 7,13% 7,49% 7,86% 8,25% 8,25%

1.2. Indikator Sasaran 2 :

Pertumbuhan Industri Pengolahan 6,17% 6,18% 6,19% 6,20% 6,21% 6,22% 6,22%

Page 79: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

2 Renstra Disperindag 2018-2023 BAB VII

Page 80: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

BAB VIII

PENUTUP

Rencana Strategis Organisasi Perangkat Daerah (RENSTRA OPD)

Dinas Perindustrian dan Perdagangan tahun 2018-2023 ini merupakan

dokumen perencanaan yang digunakan sebagai pedoman, acuan, dan tolak

ukur dalam menentukan rencana kerja mulai dari tahun 2019-2023.

Dalam mewujudkan dan mencapai program dan kegiatan yang telah

dibuat untuk lima tahun kedepan memang tidak mudah dan akan banyak

ditemui tantangan serta kendala baik dari dalam penyelenggara pemerintahan

sendiri maupun dari masyarakat.

Untuk itulah dibutuhkan komitmen yang tinggi dan dukungan dari

pihak terkait terutama para pemangku kebijakan agar keberhasilan

pelaksanaan kegiatan perencanaan penyelenggaraan pemerintah dapat

tercapai dengan tidak melenceng dari acuan yang telah ditetapkan dalam

dokumen RENSTRA dan RPJMD Kota Mojokerto.

Dengan demikian hasil-hasil dari perencanaan kegiatan pembangunan

pada akhirnya akan dapat dirasakan dan dinikmati secara lebih adil dan merata

terutama bagi seluruh lapisan masyarakat Kota Mojokerto.

Mojokerto,

KEPALA DINAS

PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

KOTA MOJOKERTO

RUBY HARTOYO, S.Sos, MM

Pembina Utama Muda NIP. 19681009 199009 1 002

Page 81: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V

DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN

KOTA MOJOKERTO

Page 82: RENSTRA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN KOTA … · 2020. 3. 26. · BAB IV Tujuan dan Sasaran IV - 1 4.1 Tujuan IV - 1 4.2 Sasaran IV - 1 BAB V Strategi dan Arah Kebijakan V