6
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Mata Pelajaran : PKN Tingkat Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar ( SD/MI ) Kelas / semester : VI / I Alokasi waktu : 2 x 35 menit Hari / Tanggal : Rabu, 30 Maret 2011 A. Standar Kompetensi : Memahami sistem pemerintahan Republik Indonesia. B. Kompetensi Dasar: Menjelaskan proses Pemilu dan Pilkada. C. Indikator : 1. Menjelaskan tujuan diadakannya Pemilu. 2. Menyebutkan azas Pemilu 3. Menyebutkan jangka waktu diadakan Pemilu dan Pilkada. D. Tujuan Pembelajaran : 1. Siswa mengetahui tujuan diadakannya Pemilu. 2. Siswa mampu menyebutkan azas pemilu 3. Siswa mampu menyebutkan waktu diadakannya Pemilu dan Pilkada. E. Materi Pokok : 1. Pemilu dan Pilkada F. Metode :

RPP MICRO

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: RPP MICRO

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Mata Pelajaran : PKN

Tingkat Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar ( SD/MI )

Kelas / semester : VI / I

Alokasi waktu : 2 x 35 menit

Hari / Tanggal : Rabu, 30 Maret 2011

A. Standar Kompetensi :

Memahami sistem pemerintahan Republik Indonesia.

B. Kompetensi Dasar :

Menjelaskan proses Pemilu dan Pilkada.

C. Indikator :

1. Menjelaskan tujuan diadakannya Pemilu.

2. Menyebutkan azas Pemilu

3. Menyebutkan jangka waktu diadakan Pemilu dan Pilkada.

D. Tujuan Pembelajaran :

1. Siswa mengetahui tujuan diadakannya Pemilu.

2. Siswa mampu menyebutkan azas pemilu

3. Siswa mampu menyebutkan waktu diadakannya Pemilu dan Pilkada.

E. Materi Pokok :

1. Pemilu dan Pilkada

F. Metode :

1. Metode ceramah

2. Metode Tanya jawab

3. Metode diskusi kelompok

4. Tugas kelompok dan individual

Page 2: RPP MICRO

G. Langkah-Langkah :

A. Kegiatan Awal

1. Guru membuka pembelajaran dengan mengucapkan salam

2. Guru mengkondisikan kelas, agar siswa siap untuk belajar siswa

3. Guru mengabsen siswa untuk mengetahui keadaan siswa pada hari itu

4. Guru memberikan apersepsi dengan menampilkan gambar – gambar yang

berkaitan dengan materi yang akan menjadi bahan pembelajaran pada hari

ini yaitu gambar gambar surat suara gambar kampanye dan gambar

lainnya agar perhatian siswa terpokus pada guru.

5. Guru menyampaikan materi pembelajaran yang akan dipelajari pada hari

ini.

6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai pada hari ini.

B. Kegiatan Inti

1. Guru memberikan penjelasan singkat mengenai pengertian pemilu dan

pilkada.

2. Guru memancing siswa untuk berpikir kritis dalam mendalami materi

pembelajaran melalui pertanyaan – pertanyaan singkat secara lisan yang

bertujuan untuk mengekplorasi pengetahuan siswa.misalnya:

a. Anak-anak siapa tahu tujuan diadakannya PEMILU? (dengan

memberi waktu berpikir sejenak kemudian menunjuk salah

seorang siswa)

b. Anak-anak coba sebutkan tujuan diadakannya PILKADA?

(Dengan memberikan kesempatan pada siswa yang ingin

menjawab dengan mengangkat tangan)

c. Ayo siapa bisa menjelaskan perbedaan PEMILU dan

PILKADA? (guru meminta pada siswa untuk memberikan alasan

karena ini merupakan pertanyaan lanjutan)

d. Apakah PEMILU dan PILKADA meliki aturan? (kemudian guru

menanyakan apa nama aturan tersebut)

Page 3: RPP MICRO

e. Siapa diantara kalian yang tahu berapa tahun sekali pemilu itu

diselenggarakan.(guru menunjuk siswa yang belum pernah

menjawab dengan tujuan penyebaran pertanyaan serta jawaban)

3. Guru memberikan kesempatan pada siswa untuk bertanya jika ada siswa

yang belum mengerti tentang penjelasan/diskusi tentang materi pembelajaran

yang telah dijelaskan dan didiskusikan dengan tujuan memberikan balikan .

4. Guru membetuk beberapa kelompok siswa untuk mengerjakan tugas Teka

teki silang. (banyak kelompok disesuaikan dengan jumlah siswa dikelas).

5. Guru membahas tugas kelompok yang telah dikerjakan siswa.

C. Kegiatan Akhir / Penutup

1. Guru bersama siswa merefleksi kegiatan pembelajaran yang telah

dilakukan kemudian bersama-sama menyimpulkan pembelajaran tentang

materi yang telah dipelajari.

2. Guru memberikan evaluasi untuk mengukur keberhasilan siswa

memahami materi yang barusaja dipelajarinya (tes evaluasi terlampir).

3. Guru memberikan tugas berupa PR sebagai tindak lanjut, PR berupa tugas

membuat kliping tentang situasi Pemilu sebagai tindak lanjut.

4. Guru menutup pemblajaran dengan salam penutup.

H. Media Sumber Belajar :

1. Buku paket Keragaman Bangsaku Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan

untuk SD kelas VI semester 1 dan 2, penyususn Jautar Radjiman, penerbit

Ganeca Exact, tahun 2007.

2. LKS (Lembar Kerja Siswa )

3. Kertas Suara

4. Foto – foto dan gambar Pemilu (kampanye, pencontrengan), surat suara

PILKADA dan surat suara PEMILU.

I. Penilaian dan Tindak Lanjut :

Page 4: RPP MICRO

1. Penialian kognitif

Kemampuan siswa dalam memahami materi pembelajaran dapat dinilai

dari tes evaluasi serta tugas-tugas LKS.

2. Penilaian afektif

Sikap siswa dalam mengikuti pembelajaran dapat dinilai dari

observasi/pengamatan yang dilakukan guru selama pembelajaran

berlangsung.

3. Penilaian psikomotor

Keaktifan siswa dalam mengikuti pembelajaran dinilai dari

observasi/pengamatan yang dilakukan guru selama pembelajaran

berlangsung.

Mengetahui,

Dosen Pembimbing Mahasiswa

(I Wayan Rinda, S.Pd, M.Si ) ( I Putu Sutrisna )