3
NAMA : WAWAN NIM : 12503241011 KELAS : A1 SIFAT KEPEMIMPINAN HASTA BRATA Hasta Brata adalah ilmu tentang delapan (hasta) sifat alam yang agung. Pemimpin yang menguasai ilmu Hasta Brata ini akan mampu melakukan internalisasi diri (pengejawantnhan) kedalam delapan sifat agung yang mewakili simbol kearifan dan kebesaran Sang Pencipta, yaitu: 1. Sifat Matahari (Suryo) Matahari mampu memberikan sumber energi yang besar bagi seluruh makhluk hidup, seperti itulah juga seorang pemimpin kepada rakyatnya. Pemimpin harus memiliki energi positif yang mampu bertindak produktif untuk rakyatnya. Selain itu, seorang pemimpin yang memiliki sifat matahari ini akan memberikan inspirasi dan semangat untuk menghadapi masalah yang ia hadapi. Tidak hanya itu, ia juga akan membela rakyatnya yang tertindas. 2. Sifat Bulan (Candra) Bulan merupakan sumber cahaya saat malam tiba. Seperti bulan yang selalu menyejukkan dan menjadi penerang dari gelapnya bumi, seperti itulah pemimpin yang mampu menawan hati rakyatnya dengan sikap tegas dan keputusan yang tidak menimbulkan konflik. Ia akan selalu memancarkan kebahagiaan dan harapan. Cahayanya yang selalu memberikan pencerahan akan menjadi penuntun untuk rakyatnya. 3. Sifat Laut (Samudra) Sifat samudra adalah luas dan lapang yang berarti memberikan simbol keluasan hati dan kelapangan dada. Seorang pemimpin yang memiliki sifat ini akan mampu menerima saran dan kritikan dengan lapang. Ia akan selalu menyediakan waktu dan bersifat terbuka untuk menampung segala keluhan dan aspirasi rakyat. Ia juga memberikan kesempatan

Sifat Kepemimpinan Hasta Brata

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Hasta Brata

Citation preview

NAMA: WAWANNIM: 12503241011KELAS: A1

SIFAT KEPEMIMPINAN HASTA BRATAHasta Brata adalah ilmu tentang delapan (hasta) sifat alam yang agung. Pemimpin yang menguasai ilmu Hasta Brata ini akan mampu melakukan internalisasi diri (pengejawantnhan) kedalam delapan sifat agung yang mewakili simbol kearifan dan kebesaran Sang Pencipta, yaitu:1. Sifat Matahari (Suryo)Matahari mampu memberikan sumber energi yang besar bagi seluruh makhluk hidup, seperti itulah juga seorang pemimpin kepada rakyatnya. Pemimpin harus memiliki energi positif yang mampu bertindak produktif untuk rakyatnya. Selain itu, seorang pemimpin yang memiliki sifat matahari ini akan memberikan inspirasi dan semangat untuk menghadapi masalah yang ia hadapi. Tidak hanya itu, ia juga akan membela rakyatnya yang tertindas.2.Sifat Bulan (Candra)Bulan merupakan sumber cahaya saat malam tiba. Seperti bulan yang selalu menyejukkan dan menjadi penerang dari gelapnya bumi, seperti itulah pemimpin yang mampu menawan hati rakyatnya dengan sikap tegas dan keputusan yang tidak menimbulkan konflik. Ia akan selalu memancarkan kebahagiaan dan harapan. Cahayanya yang selalu memberikan pencerahan akan menjadi penuntun untuk rakyatnya.3.Sifat Laut (Samudra)Sifat samudra adalah luas dan lapang yang berarti memberikan simbol keluasan hati dan kelapangan dada. Seorang pemimpin yang memiliki sifat ini akan mampu menerima saran dan kritikan dengan lapang. Ia akan selalu menyediakan waktu dan bersifat terbuka untuk menampung segala keluhan dan aspirasi rakyat. Ia juga memberikan kesempatan berbicara kepada rakyatnya tanpa melihat siapa yang berbicara tapi memperhatikan apa yang dibicarakan dengan penuh kesabaran. Singkat kata, rakyat mencintainya dan lawan pun menyeganinya.4.Sifat Bintang (Kartika)Sifat bintang melukiskan posisi yang tinggi. Seorang pemimpin yang memiliki sifat ini mempunyai kepribadian yang mulia, berkerlip dalam gelap dan menjadi penunjuk arah yang teguh, jujur, dan disiplin sehingga dalam kehidupan bermasyarakat ia akan menempati posisi terhormat dan dihormati. Ia akan menjadi panutan bagi rakyat/anggotanya.

5.Sifat Angin (Maruta)Sifat angin adalah dapat masuk ke segala tempat. Pemimpin yang memiliki sifat ini selalu membaur kepada siapa pun, tak mengenal tempat dan bisa berada di setiap strata atau lapisan masyarakat tanpa pilih kasih. Sikapnya yang sejuk dan lembut membuat ia disegani bawahannya. Pemimpin seperti ini selalu terukur dalam bicaranya (tidak asal omong), setiap pernyataan yang ia lontarkan disertai argumentasi dan dilengkapi dengan fakta. Ia mampu memberi solusi pada setiap masalah, sebagaimana angin yang berusaha mengisi ruang kosong.

6.Sifat Api (Dahana)Sifat api dapat membakar apa saja, tanpa pandang bulu, termasuk besi sekalipun. Api dimaknai secara positif sebagai simbol dari sifat yang tegas dan lugas. Pemimpin yang memiliki sifat ini konsisten dan objektif dalam menegakkan aturan serta bersikap adil. Ia juga cekatan dalam menyelesaikan persoalan. Energi positif yang ia miliki mampu memberi semangat kepada rakyatnya yang mengarah pada kebaikan dan memerangi kejahatan.

7.Sifat AirSifat air berbeda dengan samudra yang luas dan lapang. Air selalu mengalir dan mencari tempat terendah yang berarti pemimpin seperti ini memiliki sifat rendah hati dan tidak sombong kepada rakyatnya. Pemimpin harus bisa menyatu kepada rakyatnya agar ia tahu apa yang menjadi kebutuhan rakyatnya sehingga rakyat akan merasa sejuk, aman, nyaman, dan tentram bersama pemimpinnya dan kehadirannya selalu diharapkan.

8. Sifat Bumi (Kismo)Seperti halnya bumi, sifat ini memberikan tempat hidup kepada manusia, tumbuhan dan hewan. Seorang pemimpin yang menguasai sifat Bumi akan mengarahkan kekuasaannya untuk mensejahterakan rakyat dan mengentaskan kemiskinan. Seorang pemimpin juga harus mampu menghadapi segala masalah dengan kesabaran, pikiran dan hati jernih ketika mengambil keputusan, serta mampu memberikan harapan dan tumbunya kreatifitas anggotanya, kreatif dalam mengatasi masalah, sebagaimana bumi menjadikan kotoran menjadi sumber makanan bagi tumbuhan.

Sumber: Satrio Hadi. 2013. Sifat kepemimpinan dalam pendidikan. Diambil dari: https://www.academia.edu/4906739/Kepemimpinan_Pendidikan. Pada tanggal 23 Maret 2015.