Sila Bus

Embed Size (px)

DESCRIPTION

tes

Citation preview

  • Pengenalan ISO 13528: Metoda Statistika Yang Digunakan Pada Uji Profisiensi

    ISO 13528 merupakan komplemen (pelengkap) dari ISO/IEC Guide 17043. Dalam ISO 13528 dijelaskan secara rinci metode statistika yang diperlukan dalam uji profisiensi. Terdapat berbagai cara untuk menetapkan nilai kandungan analit dalam contoh UP yang dibagikan pada laboratorium peserta dan menetapkan simpangan baku yang digunakan untuk menilai unjuk kerja dari masing-masing laboratorium peserta UP. Dalam kursus ini akan dibahas cara-cara perhitungan statistika yang diuraikan dalam ISO 13528. Materi kursus dirancang sedemikian rupa untuk dapat secara mudah dikomunikasikan kepada peserta kursus.

    TujuanKursus bertujuan untuk mempersiapkan laboratorium & personil laboratorium agar dapat mengimplementasikan cara perhitungan statistika yang diperlukan pada uji profisiensi. Dengan mendapatkan materi kursus ini diharapkan peserta dapat:1. Memahami istilah dan definisi yang digunakan pada uji profisiensi2. Memahami petunjuk perhitungan statistika untuk design dan interpretasi uji profisiensi3. Mengetahui cara memilih metode dalam menghitung nilai yang ditetapkan (assigned values) dan ketidakpastiannya4. Mengetahui cara menetapkan simpangan baku untuk menilai uji profisiensi5. Mengetahui cara perhitungan unjuk kerja statistika

    Materi KursusTerdiri atas kuliah dan praktek perhitungan secara statistika menggunakan komputer.

    Materi Kuliah? Perhitungan statistika untuk uji homogenitas dan stabilitas contoh UP? Pemilihan cara penetapan nilai pada contoh UP dan ketidakpastiannya menggunakan:1) Nilai Formulasi2) Nilai CRM (Certified Reference Material) 3) Nilai RM (Reference Material)4) Konsensus dari laboratorium ahli5) Konsensus dari laboratorium peserta? Pemilihan cara menetapkan simpangan baku dengan cara: i) Diturunkan dari persyaratan yg ditetapkan dalam peraturan (prescribed value)ii) Ditetapkan berdasarkan nilai yang diharapkan oleh koordinator dan anggota LPUP akan dapat dicapai (by perception)iii) Menggunakan model umum dari reprodusibilitas (misal dari perhitungan Horwitz))iv) Menggunakan data dari hasil percobaan presisiv) Menggunakan data yang diperoleh dari suatu putaran uji profisiensi? Unjuk Kerja Statistikaa) Perbedaan (Difference)b) Persen Perbedaan (Percent Difference)c) Rangking dan Persentase Rangking (Ranks & Percentage Ranks)d) z-scorese) Bilangan En (En-numbers)f) z?-scores g) Zeta (?)-scores,h) Ez-score

  • PesertaPeserta adalah para penyelia dan teknisi pengujian yang telah berpengalaman dalam pekerjaan laboratorium. Berpendidikan minimal Sekolah Menengah Kejuruan yang releven atau Sarjana. Kemampuan memahami pemakaian program Excel dipersyaratkan.