13
SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA WILAYAH I PADA DAERAH AEK GODANG BERBASIS WEB LAPORAN TUGAS AKHIR Disusun Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Menyelesaikan Program Pendidikan Diploma 3 oleh Muhammad Imron NIM. 1405102075 PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA POLITEKNIK NEGERI MEDAN MEDAN 2017

SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

  • Upload
    others

  • View
    9

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI

KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA WILAYAH I PADA

DAERAH AEK GODANG BERBASIS WEB

LAPORAN TUGAS AKHIR

Disusun Sebagai Salah Satu Syarat

Untuk Menyelesaikan Program Pendidikan Diploma 3

oleh

Muhammad Imron

NIM. 1405102075

PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA

JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA

POLITEKNIK NEGERI MEDAN

MEDAN

2017

Page 2: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

iii

ABSTRAK

Laporan Tugas Akhir dengan judul “SISTEM INFORMASI BALAI BESAR

METEOROLOGI KLIMATOLOGI DAN GEOFISIKA WILAYAH I PADA

DAERAH AEK GODANG BERBASIS WEB” telah dilaksanakan pada bulan Juni

2017 – Agustus 2017. Tugas akhir ini bertujuan merancang untuk mempermudah

proses penyimpanan, pengolahan data berupa informasi cuaca pada daerah aek

godang serta menghilangkan kesalahan data yang diakibatkan oleh redundancy

data. Dalam laporan ini digambarkan sistem yang akan diusulkan melalui desain

modeldata flow diagram. Disamping itu perancangan sistem ini juga dilakukan

dengan penyusunan sistem secara umum yang tediri dari Data Flow Diagram,

desain Input, Output, ERD, dan file Database yang dibuat menggunakan MySQL

dan script PHP sebagai bahasa pemrograman. Metodologi penelitian yang

dilakukan adalah meliputi studi lapangan dan studi kepustakaan.Studi lapangan

meliputi pengamatan, wawancara. Sedang studi kepustakaan dilakukan dengan

penelitian kepustakaan yang relevan dengan masalah tersebut.Hasil yang

diperoleh dari sistem ini adalah dapat mengelola informasi cuaca pada daerah

aek godang seperti proses menampilkan data berupa grafik, memasukkan data

berupa angka ke dalam aplikasi yang telah dirancang.

Kata kunci : Sistem, Informasi, Mysql, PHP, dan Database

Page 3: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

iv

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat dan

rahmat-Nya, penulis telah diberikan kesehatan dan hikmat pengetahuan sehingga

dapat menyelesaikan Laporan Tugas Akhir ini.

Laporan tugas akhir ini disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan

program pendidikan Diploma III, Program Studi Manajemen Informatika

Jurusan Teknik Komputer dan Informatika Politeknik Negeri Medan.

Dalam penulisan laporan ini penulis banyak mendapatkan bimbingan,

arahan dan dukungan penuh dari berbagai pihak. Oleh karena itu dalam

kesempatan kali ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada:

1. M.Syahruddin, ST., M.T selaku Direktur Politeknik Negeri Medan.

2. Ferry Fachrizal, S.T., M.Kom selaku Ketua Jurusan Teknik Komputer dan

Informatika Politeknik Negeri Medan.

3. Julham,S.T., M.Kom selaku Kepala Program Studi Manajemen Informatika

Politeknik Negeri Medan.

4. Hikmah Adwin Adam, S.Kom,. M.Kom selaku Pembimbing Tugas Akhir atas

arahan, kritik, saran, dan motivasi yang beliau berikan kepada penulis dalam

menyelesaikan penulisan tugas akhir ini.

5. Seluruh Dosen dan Pegawai Jurusan Teknik Komputer dan Informatika

Politeknik Negeri Medan atas keramahan, dukungan dan bantuan yang

diberikan kepada penulis dalam menyelesaikan tugas akhir ini.

6. Teristimewa kepada seluruh keluarga penulis, terkhusus kepada orang tua

penulis Irwan dan Siti Hasanah serta abang dan kakak penulis atas doa dan

Page 4: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

v

dukungan penuh yang telah diberikan kepada penulis.

7. Sahabat-sahabat penulis dan rekan-rekan penulis sesama mahasiswa Program

Studi Manajemen Informatika khususnya rekan kelas MI-6B yang selama tiga

tahun ini menjadi semangat dan tempat berbagi penulis dalam menjalani dan

menyelesaikan studi.

8. Adik-adik di Program Studi Manajemen Informatika yang telah banyak

memotivasi dan turut mendoakan sehingga tugas akhir ini dapat selesai tepat

waktu.

Penulis menyadari bahwa laporan Tugas Akhir ini masih jauh dari

sempurna, oleh karena itu penulis sangat mengharapkan saran dan kritik yang

bersifat membangun dari berbagai pihak demi penyempurnaan laporan Tugas

Akhir ini.

Penulis berharap semoga laporan Tugas Akhir ini dapat bermanfaat bagi

pembacanya.

Medan, Juni 2017

Penulis,

Muhammad Imron

NIM. 1405102075

Page 5: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

vi

DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN .................................................. i

LEMBAR PENGESAHAN ................................................... ii

ABSTRAK .............................................................................. iii

KATA PENGANTAR ........................................................... iv

DAFTAR ISI .......................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR ............................................................. ix

DAFTAR TABEL .................................................................. xii

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................... xiii

BAB 1 PENDAHULUAN ...................................................... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ............................................. 1

1.2 Rumusan Masalah ...................................................... 2

1.3 Batasan Masalah ......................................................... 2

1.4 Tujuan Tugas Akhir .................................................... 3

1.5 Manfaat Tugas Akhir .................................................. 3

1.6 Metode Penelitian ....................................................... 4

1.7 Sistematika Penulisan ................................................. 5

BAB 2 LANDASANTEORI .................................................. 7

2.1 Sistem .......................................................................... 7

2.2 Informasi ..................................................................... 7

2.3 Sistem Informasi ......................................................... 8

2.4 Data ............................................................................. 8

2.5 Sublime text................................................................. 10

2.6 PHP.............................................................................. 11

2.7 HTML.......................................................................... 11

2.8 WEB ............................................................................ 11

2.9 MySQL ........................................................................ 12

2.10 Xampp ......................................................................... 12

2.11 Flowchart ..................................................................... 13

Page 6: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

vii

2.12 Data Flow Diagram (DFD) ......................................... 15

2.13 Entity Relationship Diagram (ERD) ........................... 16

2.14 Meteorologi ................................................................. 18

2.15 Klimatologi.................................................................. 19

2.16 Geofisika ..................................................................... 19

2.17 Sejarah Singkat Balai Besar Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika ......................................... 21

2.18 Logo dan Makna Logo BMKG ................................... 24

2.19 Visi dan Misi ............................................................... 25

2.20 Bidang Kerja BBMKG ................................................ 26

2.21 Struktur Balai Besar Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika Wilayah I ......................... 27

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM ...... 28

3.1 Analisis Sistem ....................................................... 28

3.1.1 Tujuan Dari Analisis .................................. 28

3.2 Analisis Kebutuhan ................................................. 28

3.2.1 Kebutuhan User ............................................ 29

3.2.2 Kebutuhan Admin ........................................ 29

3.3 Perancangan Sistem ................................................ 29

3.3.1 Diagram Konteks.......................................... 29

3.3.2 Data Flow Diagram ...................................... 30

3.3.3 Entity Flow Diagram (ERD) ........................ 36

3.4 Perancangan Basis Data .......................................... 36

3.4.1 Struktur Tabel ............................................... 36

3.5 Tabel Relasi ........................................................... 40

3.6 Perancangan User Interfaces .................................... 41

3.6.1 Output Halaman Website ............................. 41

3.6.2 Output Halaman Admin ............................... 49

3.7 Struktur User Interfaces .......................................... 57

3.7.1 Struktur User Interfaces Halaman Utama .... 57

3.7.2 Struktur User Interfaces Halaman Admin .... 57

3.8 Flowchart ............................................................... 57

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN .................................. 66

4.1 Hasil ...................................................................... 66

4.1.1 Form Login Admin .................................... 66

4.1.2 Menu Utama Admin .................................. 67

Page 7: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

viii

4.1.3 Form Tabel Admin .................................... 67

4.1.4 Form Tabel Kelembaban Udara

Rata-rata .................................................. 68

4.1.5 Form Tabel Buku Tamu ............................. 68

4.1.6 Form Tabel Curah Hujan ............................ 69

4.1.7 Form Tabel Tekanan Udara ........................ 69

4.1.8 Form Tabel Penyinaran Matahari ................ 70

4.1.9 Form Tabel Kecepatan Angin ..................... 71

4.1.10 Menu Utama Website ................................ 71

4.1.11 Menu Halaman Curah Hujan ...................... 72

4.1.12 Menu Halaman Suhu (Kelembaban

Udara Rata-rata) ........................................ 73

4.1.13 Menu Halaman Suhu (Penyinaran

Matahari) .................................................. 74

4.1.14 Menu Halaman Kecepatan Angin ............... 75

4.1.15 Menu Halaman Tekanan Udara .................. 76

4.1.16 Menu Halaman Gempa .............................. 77

4.1.17 Menu Halaman Banjir ................................ 78

4.1.18 Halaman Alamat ........................................ 78

4.1.19 Halaman Buku Tamu ................................. 79

4.2 Pembahasan ............................................................ 80

4.2.1 Kelebihan Sistem.......................................... 80

4.2.2 Kekurangan Sistem ...................................... 80

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN .................................. 81

5.1 Kesimpulan ............................................................ 81

5.2 Saran ...................................................................... 81

DAFTAR PUSTAKA

Page 8: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Wilayah Indonesia terdiri atas ribuan pulau besar dan kecil, membujur

dari barat ke timur dan melintang dari utara ke selatan, yang dilalui garis

khatulistiwa. Selain kondisi tersebut pergeseran pola iklim global pun

membuat kawasan Indonesia perlahan-lahan mendekati pola iklim wilayah

tropis baru (new tropical region). Berdasarkan kondisi tektonik, Indonesia

berada pada pertemuan tiga lempeng tektonik utama dunia,yaitu Eurasia,

Indo-Australia, dan Pasifik. Kondisi wilayah, posisi geografis, pengaruh

perubahan pada tingkat global, regional maupun lokal, dan kondisi tektonik

Indonesia telah menempatkan Indonesia sebagai wilayah yang unik dan

spesifik yang tidak dapat ditemukan pada wilayah-wilayah lain di dunia.

Indonesia merupakan salah satu negara yang subur, memiliki iklim tropis,

hutan tropis yang lebat, dan kaya akan bahan tambang. Namun disisi lain,

Indonesia mempunyai banyak peristiwa bencana alam, keadaan tersebut

berdampak pada aspek meteorologi, klimatologi, kualitas udara, dan

geofisika. Bencana tersebut antara lain diakibatkan oleh :Kompleksitas

karakter iklim dan cuaca yang terjadi.

BMKG merupakan salah satu lembaga pemerintah non-departemen

yang menyediakan informasi cuaca dan iklim yang ada di Indonesia.

Lembaga ini mendirikan stasiun meteorologi diberbagai tempat untuk

mengamati kondisi lingkungan yang ada di sekitar stasiun tersebut. Salah

satunya berada di Jl. Aek Godang sibuhuan Km. 1,5 Aek Godang, Padang

Lawas Utara. Parameter yang diambil adalah curah hujan, kelembaban,

temperatur, kecepatan angin, arah angin dan intensitas penyinaran matahari.

Dengan pesatnya perkembangan teknologi dibutuhkan sistem informasi

yang akurat dan berkualitas. Sehingga dengan latar belakang tersebut penulis

mengambil judul “Sistem Informasi Balai Besar Meteorologi Klimatologi

dan Geofisika Wilayah I Pada Daerah Aek Godang Berbasis Web”

Page 9: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

2

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang sudah dikemukakan maka

rumusan masalah yang dikaji dalam tugas akhir ini adalah:

1. Bagaimana merancang sistem informasi Balai Besar Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika berbasis web ?

2. Bagaimana membangun sistem informasi Balai Besar Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika Wilayah I Medan ?

3. Bagaimana menguji dan mengimplementasikan sistem informasi Balai

Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Wilayah I Medan ?

1.3 Batasan Masalah

Karena begitu luas ruang lingkup permasalahan yang bisa muncul,

maka penulis membatasi pembahasan tugas akhir ini. Adapun yang menjadi

pembatasan masalah adalah sebagai berikut :

Sistem Informasi Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika

Wilayah I Pada Daerah Aek Godang Berbasis Web.

1. Website ini ditujukan untuk materi yang terdapat di dalamnya adalah

informasi cuaca daerah Aek Godang kurun waktu 10 tahun (Tahun

2001 hingga tahun 2010) .

2. Pembuatan aplikasi ini menggunakanSublime Text 3 untuk membuat

script PHP, Adobe Photoshop CS 5 untuk membuatdan meng-edit

gambar, XAMPP, MySQL server untuk menyimpan database,File

Zillasebagai File Transfer Protocol untuk mentransfer website ke

Page 10: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

3

layanan hosting dan Google chrome Web Browser untuk menjalankan

website.

3. Dapat diakses melalui personal komputer, laptop dan tidak dapat

diakses oleh perangkat mobile.

1.4 Tujuan Tugas Akhir

Adapun tujuan yang akan dicapai dalam tugas akhir ini antara lain :

1. Merancang dan membuat website Sistem Informasi Balai Besar

Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah I Pada Daerah Aek

Godang.

2. Salah satu syarat untuk menyelesaikan program pendidikan Diploma

III Program Studi Manajemen Informatika Politeknik Negeri Medan.

1.5 Manfaat Tugas Akhir

Manfaat yang diperoleh dari sistem informasi pada daerah aek godang

adalah sebagai berikut :

1. Sebagai arsip informasi pada BBMKG yang dapat di akses kapan saja.

2. Mempermudah mengupdate data cuaca yang ada di Aek Godang.

3. Masyarakat tidak perlu berkunjung ke Balai Besar Meteorologi,

Klimatologi dan Geofisika Wilayah I untuk mendapatkan informasi

seputar cuaca yang ada di daerah aek godang.

Page 11: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

4

1.6 Metode Penelitian

Metode yang akan digunakan dalam menyelesaikan tugas akhir ini

adalah :

1. Teknik Pengumpulan Data

Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain:

1. Observasi (pengamatan)

Yaitu kegiatan mengumpulkan dan mencari data secara langsung

untuk mengamati mengenai sistem informasi yang digunakan Balai

Besar Meteorologi Kimatologi dan Geofisika.

2. Interview (wawancara)

Yaitu kegiatan mengumpulkan dan mencari data dengan

mewawancarai pegawai instansi untuk mendapatkan data yang

dibutuhkan.

3. Studi Literatur(kepustakaan)

Yaitu kegiatan studi mencari data dan informasi yang bersumber

dari buku, artikel, internet dan sumber yang berhubungan dengan

penyusunan tugas akhir ini.

2. Perancangan Sistem

Pada tahap ini penulisan melakukan perancangan sistem yang meliputi:

1. Mengumpulkan bahan dari sumber untuk konten dalam website.

2. Mencari ad-ons, javascript, css dan template untuk halaman website.

Page 12: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

5

3. Perancangan Halaman Website

Merancang halaman website dengan memodifikasi template dengan

aplikasi Sublime Text 3. Menggabungkan bahasa HTML dengan bahasa

PHP untuk konten website. Misalnya navigasi, menu dan isi website.

4. Perancangan Sistem

Pada tahap ini penulis melakukan perancangan sistem yang meliputi:

1. Perancangan Data Flow Diagram (DFD).

2. Perancangan Input Sistem.

3. Perancangan Output Sistem.

4. Perancangan User Interface.

5. Perancangan Struktur Database.

6. Perancangan Struktur Algoritma Pemrograman.

5. Penulis melakukan pengumpulan data dan informasi untuk keperluan

Tugas Akhir di Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika

Wilayah I Medan yang berlokasi di Jl. Ngumban Surbakti No. 15

Sempakata Medan.

1.7 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan Tugas Akhir ini dibagi menjadi lima bab, yaitu:

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini menguraikan latar belakang, identifikasi masalah, rumusan masalah,

batasan masalah, tujuan dan manfaat, metode penulisan, serta sistematika

penulisan tugas akhir.

Page 13: SISTEM INFORMASI BALAI BESAR METEOROLOGI KLIMATOLOGI …

6

BAB II : LANDASAN TEORI

Bab ini berisi landasan teori yang membahas masalah secara teoritis, yaitu

teori-teori yang berkaitan dengan BMKG maupun permasalahan yang

berkaitan dengan Pembuatan Sistem Informasi Balai Besar Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika Wilayah I Pada Daerah Aek Godang Berbasis

Web.

BAB III : ANALISIS DAN PERANCANGAN

Bab ini membahas tentang analisis sistem dan perancangan dari website

informasi daerah aek godang serta aplikasi pendukung untuk membuat

website ini.

BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN

Bab ini membahas analisis hasil dan pembahasan website, user interfaces,

konten website dan kelebihan serta kekurangan dari website yang telah

dibuat.

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini menguraikan tentang simpulan dan saran yang berisi masukan untuk

mengembangkan dan melengkapi aplikasi yang sudah dibangun di masa yang

mendatang.