5
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN-SARAN A. Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis data dan pengujian hipotesis dalam penetitian ini, dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Kompetensi kepribadian guru memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar IPA sebesar 95,1 %. Artinya 95,1 % Hasil Belajar IPA dapat dijelaskan oleh variabel kompetensi kepribadian guru. Persamaan regresi Ŷ = - 5,564 + 1,453 X 1 . Yang berarti bahwa kenaikan satu skor kompetensi kepribadian guru akan memberikan kenaikan sebesar 1,453 terhadap skor Hasil belajar IPA siswa. 2. Kemampuan Matematika Siswa memberikan pengaruh terhadap Hasil Belajar IPA sebesar 65 %. Artinya 65 % Hasil Belajar IPA dapat dijelaskan oleh variabel 121

Tesis bab 5

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Tesis bab 5

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN-SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pengujian hipotesis dalam

penetitian ini, dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Kompetensi kepribadian guru memberikan pengaruh positif dan signifikan

terhadap hasil belajar IPA sebesar 95,1 %. Artinya 95,1 % Hasil Belajar IPA

dapat dijelaskan oleh variabel kompetensi kepribadian guru. Persamaan

regresi Ŷ = - 5,564 + 1,453 X1. Yang berarti bahwa kenaikan satu skor

kompetensi kepribadian guru akan memberikan kenaikan sebesar 1,453 terhadap

skor Hasil belajar IPA siswa.

2. Kemampuan Matematika Siswa memberikan pengaruh terhadap Hasil Belajar

IPA sebesar 65 %. Artinya 65 % Hasil Belajar IPA dapat dijelaskan oleh

variabel kemampuan matematika siswa. Persamaan regresi Ŷ = 13,114 +

0,813 X2. Yang berarti bahwa kenaikan satu skor kemampuan matematika

siswa akan memberikan kenaikan sebesar 0,813 terhadap Hasil belajar IPA

siswa.

3. Kompetensi Kepribadian Guru dan Kemampuan Matematika Siswa secara

bersama-sama memberikan pengaruh terhadap Hasil Belajar IPA sebesar 95,4

%. Artinya 95,4 % Hasil Belajar IPAdapat dijelaskan oleh variabel

121

Page 2: Tesis bab 5

kompetensi kepribadian guru dan kemampuan matematika siswa secara

bersama-sama. Persamaan regresi Ŷ = - 6, 306 + 1,344 X1 + 0,094 X2

yang berarti bahwa kenaikan satu skor kompetensi kepribadian guru dan

kemampuan matematika siswa secara bersama-sama akan memberikan

kenaikan sebesar 1,344 untuk X1 dan 0,094 X2 terhadap skor rerata hasil

belajar IPA.

B. Saran-saran

Bedasarkan kesimpulan dan implikasi penelitian, dikemukakan beberapa

saran sebagai berikut :

1. Banyak hal yang dapat meningkatkan prestasi siswa dalam meningkatkan

hasil belajar IPA siswa, diantaranya dengan meningkatkan kompetensi

kepribadian para guru yang dapat memberikan nilai positip dimata siswa,

karena jika dimata siswa seorang guru dianggap memiliki kepribadian yang

baik akan menambah kenyamanan dan menumbuhkan motivasi untuk belajar

siswa. Adanya kenyamanan dan panutan bagi siswa akan menjadi modal bagi

siswa dalam meningkatkan kualitas dalam mengikuti proses pembelajaran

karena dengan adanya sikap hormat dan respek dari siswa terhadap guru

akibat kepribadian yang dimiliki seorang guru sangat membantu bagi guru

untuk memberikan dorongan motivasi eksternal bagi belajar siswa. Dengan

kondisi seperti ini diharapkan para guru lebih dapat meningkatkan kompetensi

122

Page 3: Tesis bab 5

kepribadiaanya menjadi seorang guru yang diteladani siswa yang secara tidak

langsung maupun langsung akan dapat meningkatkan belajar para siswa.

2. Faktor lain yang dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa adalah dengan

meningkatkan kemampuan matematika siswa, karena dengan tingkat

kemampuan matematika yang dimiliki siswa akan memudahkan siswa untuk

memahami konsep – konsep IPA. Untuk itu sebaiknya setiap sekolah

khususnya SMK lebih memberikan tambahan pengayaan pengusaan

matematika tidak hanya sebatas untuk mendapatkan nilai pelajaran

matematika yang tinggi tetapi juga untuk mengasah kemampuan berpikir logis

dalam memahami konsep pelajaran IPA.

3. Kompetensi kepribadian guru dan kemampuan matematika siswa ini jelas

menjadi salah satu faktor yang dapat meningkatkan hasil belajar IPA. Oleh

karena itu, bila hasil belajar IPA para siswa ingin meningkat, hendaknya

pemerintah atau sekolah dalam artian ini adalah guru perlu memperhatikan

kedua variabel tersebut. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian dalam tulisan

ini.

123