30
Posisi dan lokasi geografis Indonesia (SI) Indonesia merupakan negara kepulauan yang berbetuk republik, terdapat di kawasan Asia Tenggara. Indonesia lebih kurang memiliki 17.000 pulau dengan luas daratan 1.922.570 km 2 dan luas perairan 3.257.483 km 2 . Berdasarkan posisi geografisnya, negara Indonesia memiliki batas-batas sebagai berikut : Utara : Negara Malaysia, Singapura, Filipina, Laut Cina Selatan. Selatan : Negara Australia, Samudera Hindia Barat : Samudera Hindia Timur : Negara Papua Nugini, Timor Leste, Samudera Pasifik

Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Posisi dan lokasi geografis Indonesia (SI)

Indonesia merupakan negara kepulauan yang berbetuk republik, terdapat di kawasan Asia Tenggara. Indonesia lebih kurang memiliki 17.000 pulau dengan luas daratan 1.922.570 km2 dan luas perairan 3.257.483 km2.

Berdasarkan posisi geografisnya, negara Indonesia memiliki batas-batas sebagai berikut :

 

 

 

Utara : Negara Malaysia, Singapura, Filipina, Laut Cina Selatan. Selatan : Negara Australia, Samudera Hindia

Barat : Samudera Hindia

Timur : Negara Papua Nugini, Timor Leste, Samudera Pasifik

Letak geografis : letak suatu wilayah/tempat/negara berdasarkan kenyataan di permukaan bumi. Indonesia terletak diantara 2 benua, benua Asia (di utara katulistiwa) dan benua Australia (di selatan katulistiwa) dan terletak di antara 2 samudra, samudra Hindia dan samudra Pasifik. Posisi geografis Indonesia terdiri atas letak astronomis dan letak geografis yang berbeda pengertian dan pandangannya.

Letak Astronomi

Page 2: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Perhatikan peta di atas posisi Indonesia diapit Benua (Asia dan Australia) serta dua Samudra (Pasifik dan Hindia). Secara astronomis terletak pada daerah tropis yaitu di antara garis lintang 6 LU – 11 LS. kedudukan matahari semu ternyata berpengaruh terhadap suhu, tekanan udara dan kelembaban udara di Indonesia. Berdasarkan peristiwa-peristiwa yang terjadi di belahan Bumi Utara dan belahan Bumi Selatan di atas, apa yang akan terjadi di Indonesia? 

 

Letak astronomis suatu negara adalah posisi letak yang berdasarkan garis lintang dan garis bujur. Garis lintang adalah garis khayal yang melingkari permukaan bumi secara horizontal, sedangkan garis bujur adalah garis khayal yang menghubungkan Kutub Utara dan Kutub Selatan. Letak astronomis Indonesia Terletak di antara 6oLU – 11oLS dan 95oBT – 141oBT Berdasarkan letak astrono- misnya Indonesia dilalui oleh garis equator, yaitu garis khayal pada peta atau globe yang membagi bumi menjadi dua bagian sama besarnya. Garis equa- tor atau garis khatulistiwa terletak pada garis lintang 0o.

 

 

Page 3: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

 

Letak Geografis

Letak geografis adalah letak suatu daerah atau wilayah dilihat dari kenyataan di permukaan bumi. Berdasarkan letak geografisnya, kepulauan Indonesia di antara Benua Asia dan Benua Australia, serta di antara Samudera Hindia dan Samudera Pasifik. Dengan demikian, wilayah Indonesia berada pada posisi silang, yang mempunyai arti penting dalam kaitannya dengan iklim dan perekonomian.

Letak GeologisLetak geologis adalah letak suatu wilayah dilihat dari jenis batuan yang ada di permukaan bumi. Secara geologis wilayah Indonesia dilalui oleh dua jalur pegunungan muda dunia yaitu Pegunungan Mediterania di sebelah barat dan Pegunungan Sirkum Pasifik di sebelah timur. Adanya dua jalur pegunungan tersebut menyebabkan Indonesia banyak memiliki gunung api yang aktif dan rawan terjadinya gempa bumi.Angin di IndonesiaSekarang coba kalian rasakan, bagi kalian yang berada di sebelah selatan garis Katulistiwa (Mataram). Cobalah kamu keluar kelas. Perhatikan posisi matahari pada bulan Juni, tentu kulminasinya berada disebelah utara dari posisimu berdiri. Tetapi sebaliknya bagi kamu yang berada di sebelah utara garis katulistiwa (Manado), posisi kulminasi matahari pada bulan Juni tidak terlau jauh dari tempat posisi kamu berdiriDalam hal ini angin bergerak dari benua Australia ke benua Asia dan sebaliknya. Pada saat terjadi perubahan gerakan udara inilah di Indonesia terjadi perubahan cuaca dan iklim. Hal ini karena terjadinya perubahan pada intensitas penyinaran matahari, kelembaban, tekanan udara, temperatur udara dan curah hujan.

Page 4: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

 

 

 

Para siswa sekalian, pada penjelasan di atas kita telah mempelajari tentang perubahan musim di Indonesia. Masih ingatkah kamu tentang unsur-unsur iklim? salah satunya adalah angin. Pada bagian ini akan dibahas tentang (1) pengertian angin dan (2) jenis-jenis angin.

Perubahan kedudukan matahari semu tahunan ternyata berpengaruh terhadap tekanan udara baik di belahan bumi utara, maupun belahan bumi selatan. Penyinaran matahari akan berpengaruh terhadap suhu udara, suhu udara yang panas tekanannya rendah. Tekanan udara akan menimbulkan gerakan udara. Gerakan udara inilah yang disebut angin.Berikut ini disajikan dua buah peta pergerakan angin, yaitu gambar sebagai berikut:

Page 5: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

 

 

 

 

 

 

Page 6: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Kesimpulan:

Peristiwa-peristiwa di belahan Bumi Utara

1. Pada tanggal 21 Juni kedudukan matahari semu berada di belahan Bumi Utara

2. Dibelahan Bumi Utara pada saat itu terjadi musim panas

3. Temperatur udara di daerah tersebut panas

4. Tekanan udara di daerah tersebut rendah

Peristiwa-peristiwa yang terjadi dibelahan Bumi Selatan pada saat matahari berada di belahan Bumi Utara.

1. Dibelahan Bumi Selatan mengalami musim dingin

2. Dibelahan Bumi Selatan temperatur udara dingin

3. Karena temperaturnya dingin maka tekanan udara di daerah tersebut tinggi.

4. Keadaan ini akan terjadi sebaliknya bila pada tanggal 22 Desember matahari berada di belahan Bumi Selatan

Page 7: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

KAYA

Keadaan dan Kekayaan Alam Indonesia

Indonesia merupakan Negara kepulauan terbesar dan terbanyak populasi penduduknya nomor empat di dunia. Letak Indonesia yang strategis dilewati garis khatulistiwa menyebabkan mempunyai iklim tropis dan mempunyai dua musim yaitu musim kemarau dan musim penghujan. Selain itu, letak kepulauan Indonesia yang strategis menyebabkan mempunyai banyak keanekaragaman flora dan fauna. Fauna di Indonesia digolongkan menjadi tiga era :

1. Wilayah Indonesia bagian Barat (Weber) yang mempunyai kemiripan jenis fauna dengan

daratan Asia karena dulunya bergabung menjadi satu daratan.

2. Wilayah Indonesia bagian Tengah (Peralihan) mempunyai jenis fauna dari percampuran

antara Asia dan Australia.

3. Wilayah Indonesia bagian timur (Wallace) mempunyai kemiripan jenis fauna dengan

daratan Australia.

Indonesia terletak ke dalam wilayah tumbuhan Melanesia sehingga tertutupi oleh tumbuhan hijau tropis yang lebat dan subur. Lahan yang basah memiliki besar spesies pepohonan. Kekayaan alam di Indonesia dibagi menjadi :

1. Kekayaan alam efektif (diolah), contohnya padi yang dapat diolah menjadi nasi.

2. Kekayaan alam potensial (belum diolah), contohnya air laut.

3. Kekayaan alam yang dapat diperbaharui, contohnya tanah.

4. Kekayaan alam yang tidak dapat diperbaharui, contohnya minyak bumi.

Page 8: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

IDEOLOGI DI INDONESIA

A. Pengertian Ideologi Ideologi berasal dari kata yunani yaitu iden yang berarti melihat, atau idea yang

berarti raut muka, perawakan, gagasan buah pikiran dan kata logi yang berarti ajaran. Dengan demikian ideologi adalah ajaran atau ilmu tentang gagasan dan buah pikiran atau science des ideas (AL-Marsudi, 2001:57).

Puspowardoyo (1992 menyebutkan bahwa ideologi dapat dirumuskan sebagai komplek pengetahuan dan nilai secara keseluruhan menjadi landasan seseorang atau masyarakat untuk memahami jagat raya dan bumi seisinya serta menentukan sikap dasar untuk mengolahnya. Berdasarkan pemahaman yang dihayatinya seseorang dapat menangkap apa yang dilihat benar dan tidak benar, serta apa yang dinilai baik dan tidak baik.

Menurut pendapat Harol H. Titus. Definisi dari ideologi adalah: Aterm used for any group of ideas concerning various political and aconomic issues and social philosophies often applied to a systematic scheme of ideas held by groups or classes, artinya suatu istilah yang digunakan untuk sekelompok cita-cita mengenai bebagai macam masalah politik ekonomi filsafat sosial yang sering dilaksanakan bagi suatu rencana yang sistematis tentang suatu cita-cita yang dijalankan oleh kelompok atau lapisan masyarakat.

Bila kita terapkan rumusan ini pada Pancasila dengan definisi-definisi filsafat dapat kita simpulkan, maka Pancasila itu ialah usaha pemikiran manusia Indonesia untuk mencari kebenaran, kemudian sampai mendekati atau menanggap sebagai suatu kesanggupan yang digenggamnya seirama dengan ruang dan waktu.Hasil pemikiran manusia yang sungguh-sungguh secara sistematis radikal itu kemuduian dituangkan dalam suatu rumusan rangkaian kalimat yang mengandung suatu pemikiran yang bermakna bulat dan utuh untuk dijadikan dasar, asas, pedoman atau norma hidup dan kehidupan bersama dalam rangka perumusan satu negara Indonesia merdeka, yang diberi nama Pancasila.

Kemudian isi rumusan filsafat yang dinami Pancasila itu kemudian diberi status atau kedudukan yang tegas dan jelas serta sistematis dan memenuhi persyaratan sebagai suatu sistem filsafat. Termaktub dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 alinea ke empat maka filsafat Pancasila itu berfungsi sebagai Dasar Negara Republik Indonesia yang diterima dan didukung oleh seluruh bangsa atau warga Negara Indonesia.

Demikian isi rumusan sila-sila dari Pancasila sebagai satu rangkaian kesatuan yang bulat dan utuh merupakan dasar hukum, dasar moral, kaidah fundamental bagi peri kehidupan bernegara dan masyarakat Indonesia dari pusat sampai ke daerah-daerah

Pancasila sebagai dasar Negara, maka mengamalkan dan mengamankan Pancasila sebagai dasar Negara mempunyai sifat imperatif dan memaksa, artinya setiap warga Negara Indonesia harus tunduk dan taat kepadanya. Siapa saja yang melangggar Pancasila sebagai dasar Negara, harus ditindak menurut hukum yakni hukum yang berlaku di Indonesia. Dengan kata lain pengamalan Pancasila sebagai dasar Negara disertai sanksi-sanksi hukum. Sedangkan pengamalan Pancasila sebagai weltanschuung, yaitu pelaksanaan Pancasila dalam hidup sehari-hari tidak disertai sanksi-sanksi hukum tetapi mempunyai sifat mengikat, artinya setiap manusia Indonesia terikat dengan cita-cita yang terkandung di dalamnya untuk mewujudkan dalam hidup dan kehidupanya, sepanjang tidak melanggar peraturan perundang-undangan yang barlaku di Indonesia.

Page 9: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Jadi, jelaslah bagi kita bahwa mengamalkan dan mengamankan Pancasila sebagai dasar Negara Republik Indonesia mempunyai sifat imperatif memaksa. Sedangkan pengamalan atau pelaksanaan Pancasila sebagai pandangan hidup dalam hidup sehari-hari tidak disertai sanksi-sanksi hukum tetapi mempunyai sifat mengikat.

Pancasila sebagai filsafat bangsa dan Negara dihubungkan fungsinya sebagai dasar Negara, yang merupakan landasan idiil bangsa Indonesia dan Negara Republik Indonesia dapatlah disebut pula sebagai ideologi nasional atau ideologi Negara.

 Artinya pancasila merupakan satu ideologi yang dianut oleh Negara atau pemerintah dan rakyat Indonesia secara keseluruhan, bukan milik atau monopoli seseorang ataupun sesuatu golongan tertentu.

Sebagai filsafat atau dasar kerohanian Negara, yang meruapakn cita-cita bangsa, Pancasila harus dilaksanakan atau diamalkan, yang mewujudkan kenyataan dalam penyelenggaraan hidup kenegaraan kebangsaan dan kemasyarakatan kita.Bila terjadi kesenjangan dalam kehidupan kenegaraan dan kemasyarakatan, kita harus kembali kepada filsafat Negara Republik Indonesia untuk mencari jalan keluarnya atau untuk meluruskan kembali.

Menurut pendapat penulis idiologi adalah prinsip yang dijadikan dasar.

B. Pancasila Sebagai Ideologi Negara 

1. Pengertian dan Fungsi IdeologiNama ideologi berasal dari kata ideas dan logos. Idea berarti gagasan,konsep,

sedangkan logos berarti ilmu. Pengertian ideologi secara umum adalah sekumpulan ide, gagasan, keyakinan, kepercayaan yang menyeluruh dan sistematis dalam bidang politik, ekonomi, sosial, budaya dan keagamaan.Ciri-ciri ideologi adalah sebagai berikut :a. Mempunyai derajat yang tertinggi sebagai nilai hidup kebangsaan dan kenegaraan.b. Oleh karena itu, mewujudkan suatu asas kerohanian, pandanagn dunia, pandangan

hidup, pedoman hidup, pegangan hidup yang dipelihara diamalkan dilestarikan kepada generasi berikutnya, diperjuangkan dan dipertahankan dengan kesediaan berkorban.

2. Fungsi ideologi menurut beberapa pakar di bidangnya :

a. Sebagai sarana untuk memformulasikan dan mengisi kehidupan manusia secara individual. (Cahyono, 1986)

b. Sebagai jembatan pergeseran kendali kekuasaan dari generasi tua (founding fathers) dengan generasi muda. (Setiardja, 2001)

c. Sebagai kekuatan yang mampu member semangat dan motivasi individu, masyarakat, dan bangsa untuk menjalani kehidupan dalam mencapai tujuan. (Hidayat, 2001)

3. Pancasila sebagai Ideologi BangsaPancasila sebagai ideologi bangsa adalah Pancasila sebagai cita-cita negara atau cita-cita yang menjadi basis bagi suatu teori atau sistem kenegaraan untuk seluruh rakyat dan bangsa Indonesia, serta menjadi tujuan hidup berbangsa dan bernegara Indonesia.

Berdasarkan Tap. MPR No. XVIII/MPR/1998 tentang Pencabutan Ketetapan MPR

Page 10: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

tentang P4, ditegaskan bahwa Pancasila adalah dasar NKRI yang harus dilaksanakan secara konsisten dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

4. Pancasila sebagai Ideologi TerbukaMakna dari ideologi terbuka adalah sebagai suatu sistem pemikiran terbuka.

Ciri-ciri ideologi terbuka dan ideologi tertutup adalah :

Ideologi Terbuk 1. merupakan cita-cita yang sudah hidup dalam masyarakat.2. Berupa nilai-nilai dan cita-cita yang berasal dari dalam masyarakat sendiri.3. Hasil musyawarah dan konsensus masyarakat.4. Bersifat dinamis dan reformis.

Ideologi Tetutup

1. Bukan merupakan cita-cita yang sudah hidup dalam masyarakat.2. Bukan berupa nilai dan cita-cita.3. Kepercayaan dan kesetiaan ideologis yang kaku.4. Terdiri atas tuntutan konkret dan operasional yang diajukan secara mutlak.

Menurut Kaelan, nilai-nilai yang terkandung dalam ideologi Pancasila sebagai ideologi terbuka adalah sebagai berikut

1. Nilai dasar, yaitu hakekat kelima sila Pancasila.2. Nilai instrumental, yang merupakan arahan, kebijakan strategi, sasaran serta lembaga

pelaksanaanya.3. Nilai praktis, yaitu merupakan realisasi nilai-nilai instrumental dalam suatu realisasi

pengamalan yang bersifat nyata, dalam kehidupan sehari-hari dalam masyarakat, berbangsa dan bernegara.

PERTANYAAN :

1. Mengapa Indonesia menggunakan ideologi terbuka?2. Bagaimana cara menumbuhkan kadar dan idealism yang terkandung Pancasila

sehingga mampu memberikan harapan optimisme dan motivasi untuk mewujudkan cita-cita?

JAWABAN :

1. Karena Indonesia adalah sebuah negara dan sebuah negara memerlukan sebuah ideologi untuk menjalankan sistem pemerintahan yang ada pada negara tersebut, dan masing-masing negara berhak menentukan ideologi apa yang paling tepat untuk digunakan, dan di Indonesia yang paling tepat adalah digunakan adalah ideologi

Page 11: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

terbuka karena di Indonesia menganut sistem pemerintahan demokratis yang di dalamnya membebaskan setiap masyarakat untuk berpendapat dan melaksanakan sesuatu sesuai dengan keinginannya masing-masing. Maka dari itu, ideologi Pancasila sebagai ideologi terbuka adalah yang paling tepat untuk digunakan oleh Indonesia.

2. Kita harus menempatkan Pancasila dalam pengertian sebagai moral, jiwa, dan kepribadian bangsa Indonesia. Pancasila sebagai jiwa bangsa Indonesia keberadaanya/lahirnya bersamaan dengan adanya bangsa Indonesia. Selain itu,Pancasila juga berfungsi sebagai kepribadian bangsa Indonesia. Artinya, jiwa bangsa Indonesia mempunyai arti statis dan dinamis. Jiwa ini keluar diwujudkan dalam sikap mental, tingkah laku, dan amal perbuatan bangsa Indonesia yang pada akhirnya mempunyai cirri khas. Sehingga akan muncul dengan sendirinya harapan optimisme dan motivasi yang sangat berguna dalam mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia.

C. Macam-Macam Ideologi1. Ideologi Liberalisme

Liberalisme berasal dari bahasa Latin Liber yang berarti bebas dan Isme yang berarti paham atau ajaran. Sehingga Liberalisme dapat diartikan sebagai paham atau ajaran yang mengagungkan kebebasasn individu.

Dalam ajaran liberalisme manusia pada hakikatnya adalah makhluq individu yang bebas, pribadi yang utuh dan lengkap serta terlepas dari manusia lainnya sehingga keberadaan individu lebih penting dari masyarakat. Dan fungsi Negara adalah untuk menjaga supaya kebebasan individu terjamin dalam mengejar tujuan-tujuan pribadinya, untuk masalah keyakinan atau agama pada Negara liberalisme menganut faham sekuler.

2. Ideologi Sosialisme dan KomunismeSosialisme adalah sebuah ideology yang menekankan akan kepemilikan bersama

atas alat-alat produksi. Atau sebuah ideology yang mengagungkan atas kepentingan Negara diataskepentingan pribadi yang pada akhirnya akan tercipta Negara tanpa kelas dimana sarana-sarana produksi dimiliki secara bersama.

3. KapitalismeAdalah suatu system pegaturan proses produksi barang dan jasa melalui

mekanisme harga dan pasar. Dan kesejahteraan akan tercapai jika setiap individu diberi kebebasan berusaha, dimana mereka saling berkompetisi di dalam pasar yang bebas dan Negara tidak boleh ikut campur di dalamnya.Kapitalisme ini mempunyai cirri pokok sebagai berikut :

a. modal produksi dasar (tanah dan uang) dimiliki oleh individub. aktifitas ekonomi ditentukan oleh interaksi antara pembeli dan penjual dalam

pasarc. para pemilik modal dan para pekerja bebas untuk mengelola modal dan sumber

produksi lainnya untuk mengahsilkan keuntungan yang sebesar-besarnya.d. Peranan Negara dalam ekonomi sangat terbatas.

4. Fasisme

Page 12: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Sebuah ideology yang berusaha menghidupkan kembali kehidupan social, ekonomi dan budaya dari Negara dengan berlandaskan pada asas nasionalisme yang tinggi, dengan ciri-ciri : tidak setuju dengan kemapanan yang anti perubahan (konservatifme) selalu mengangkat kembali kenangan kejayaan masa laluselalu muncul ketika Negara mengalami krisis

5. PancasilaPancasila sebagai dasar dan ideology Negara Indonesia

Asal mula Ideologi Pancasila dapat dibedakan menjadi 2 macam yakni :

Asal mula langsung (asal mula terjadinya Pancasila sebagai dasar Negara)

a. Kausa Matrialis (asal mula bahan) Asal mula bahan merupakan sumber terbentuknya Pancasila sebagai ideology bangsa yang unsure-unsurnya diambil dari nilai-nilai yang berlaku dalam masyarakat Indonesia.

b. Kausa Formalis (asal mula Bentuk) Mengandung konsep proses bgaimana bentuk Pancasila dirumuskan, yang ditandai dengan perumusan Pancasila yang dilakukan oleh Ir. Soekarno bersama anggota BPUPKI

c. Kausa Efisien ( asal mula karya) Proses peralihan status Pancasila dari calon dasar Negara menjadi dasar Negara yang sah.

d. Kausa Finalis (asal mula tujuan)Asal mula tujuan mengandung konsep cita-cita menjadikan Pancasila sebagai dasar negara Asal mula tidak langsung Adalah asal mula Pancasila sebelum proklamasi kemerdekaan Indonesia, dengan penjabaran sebagai berikut :1) Unsur-unsur Pancasila sebelum dirumuskan sebagai dasar falsafah bangsa adalah

nilai-nilai yang terdiri dari nilai Ketuhanan, Kemanusiaan, Persatuan, Kerakyatan dan Keadilan, yang kesemua itu telah tercermin dalam kehidupan masyarakat Indonesis sejak dahulu sebelum Negara Indonesia terbentu.

2) Nilai-nilai tersebut merupakan nilai adapt istiadat , nilai budaya dan nilai religius bangsa Indonesia.

3) Sehingga Hakikat Pancasila adalah sebagai pencerminan budaya, nilai, dan pemikirang bangsa Indonesia sendiri.Jadi dapat dikatakan bahwa proses perumusan Pancasila pertama kali terjadi dalam sidang BPUPKI (dibentuk pada 29 April 1945 dan baru dilantik 28 Mei 1945) yang pertama dan yang menjadi pokok pembahasan adalah mengenai dasar Negara. a) Sidang Pertama 29 Mei 1945 s.d 1 Juni 1945

Page 13: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Pada siding pertama ini materi sidang membahas tentang rancangan dasar Negara dengan menampung pendapat dari para tokoh yang duduk dalam BPUPKI, yakni antara lain :

b) Mr. Muh. Yamin (29 Mei 1945) Melalui pidatonya beliau mengusulkan lima rancangan dasar Negara, yaitu ;(1) Peri kebangsaan(2) Peri Kemanusiaan(3) Peri Ketuhanan(4) Peri Kerakyatan(5) Kesejahteraan Rakyat

c) Mr. Soepomo (31 Mei 1945) Beliau mengemukakan gagasannya tentang dasar Negara yang isinya :(1) Persatuan(2) Kekeluargaan (3) Keseimbangan lahir dan batin(4) Musyawarah(5) Keadilan rakyat

d) Ir. Soekarno (1 Juni 1945) Usul beliau tentang dasar Negara rumusannya sebagai berikut :(1) Kebangsaan Indonesia(2) Internasionalisme atau perikemanusiaan(3) Mufakat atau demokrasi(4) Kesejahteraan social(5) Ketuhanan yang Maha Esa

e) Piagam Jakarta (22 Juni 1945) Panitia kecil ini dibentuk pada tanggal 1 Juni 1945 dengan beranggotakan 9 orang yaitu : (1) Ir. Soekarno(2) Drs. Moh. Hatta(3) Mr. A. A. Maramis(4) Abikoesno Tjokrosoejoso(5) Abdoelkahar Muzakir(6) Haji Agus Salim(7) Mr. Ahmad Soebarjo(8) K.H. Wachid Hasyim(9) Mr. Muh. Yamin

Yang menghasilkan rumusan dasar Negara sebagai berikut :

a) Ketuhanan, dengan kewajiban menjalankan syari’at Islam bagi pemeluk-pemeluknya

b) Dasar kemanusiaan yang adil dan beradab

Page 14: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

c) Persatuan Indonesiad) Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam

permusyawaratan perwakilane) (serta dengan mewujudkan) Keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia

Pada tanggal 7 Agustus 1945 BPUPKI dibubarkan dan dibentuk PPKI, dan sehari setelah kemerdekaan mengadakan siding yang menghasilkan keputusan sebagai berikut :

a) Menegsahkan Pembukaan dan Batang Tubuh UUD 1945b) Memilih Ir. Soekarno sebagai Presiden RIc) Memilih Drs. Moh. Hatta sebagai wakil Presiden RI.

Sebelum pengesahan UUD 1945, rumusan dasar Negara mengalami perubahan karena Negara bagian timur akan memisahkan diri jika pada sila pertama pembukaan tetap seperti isi dari piagam Jakarta. Maka atas usul Moh Hatta siding PPKI mengadakan perubahan pada sila pertama dengan meminta pendapat para pemuka agama Islam antara lain, Ki Bagus Hadikusumo, Wakhid Hasyim, Teuku Moh. Hasan, Kasman Singodimejo, dan akhir disepakati rumusan dasar Negara sebagai berikut :a) Ketuhanan Yang Maha Esab) Kemanusiaan yang adil dan beradabc) Persatuan Indonesia d) Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam

permusyawaratan perwakilane) Keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia

Bangsa Indonesia ber Pancasila dengan menganut asas Tri Prakara Yakni :

a) Asas kebudayaan, unsure-unsur Pancasila sebelum disakhan secara yuridis, sudah dimiliki oleh bangsa Indonesia sebagai nilai-nilai adapt istiadat dan kebudayaan

b) Asas religius, unsure pancasila telah dilaksanakan dalam agama-agama c) Asas Kenegaraan, Kemudian pancasila djadikan dasar filsafat Negara

Indonesia yang disahkan oleh PPKI

Dimensi fungsi Pancasila

a) Pancasila sebagai jiwa dan Pandangan hidup bangsa Indonesia, bahwa Pancasila memberi petunjuk dan pedoman kehidupan bangsa Indonesia yang merupakan kristalisasi nilai-nilai luhur bangsa Indonesia.

Page 15: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

b) Pancasila sebagai dasar Negara, Pancasila merupakan suatu asas kerohanian yang meliputi suasana kebatinan atau cita-cita hokum, sehingga Pancasila menjadi sumber nilai, norma srta kaidah dalam penyelenggaraan Negara.

Pokok pikiran yang terdapat dalam dasar Negara :

a) Pokok pikiran pertama adalah persatuan, Negara melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dengan berdasar atas persatuan

b) Pokok pikiran kedua adalah keadilan social,c) Pokok pikiran ketiga adalah kedaulatan rakyatd) Pokok pikan keempat adalah ketuhanan

Pancasila sebagai kepribadian bangsa Indonesia, Pancila menjiwai kepribadian dan sikap serta tingkah laku bangsa Indonesia yang menjadi cirri yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Pancasila sebagaiperjanjian luhur bangsa Indonesia, Pancasila dirumuskan dan disepakati oleh tokoh-tokoh bangsa Indonesis, yang merupakan hasil kumpulan nilai-nilai dasar dan berakar dalam hati sanubari bangsa Indonesia.

Pancasila Sebagai ideology terbuka Ideologoi terbuka adalah ideology yang dapat berinteraksi dengan perkembangan zaman, artinya bersifat actual, selalu berkembang, dan dapat menyesuaikan diri dengan perkembangan yang terjadi. Keterbukaan Pancasila bukan berarti bangsa Indonesia membuka kemugkinan pengubahan nilai-nilai Pancasila tetapi keterbukaan terwakili dalam sifatnya yang (tegas) dan kongkrit (nyata)eksplisit

POLITIK

Page 16: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

(1) Pengertian PolitikKata Politik secara etimologis berasal dari bahasa Yunani Politeia, yang akar katanya

adalah polis, berarti kesatuan masyarakat yang berdiri sendiri, yaitu negara. Politik (etimologis) adalah segala sesuatu yag berkaitan dengan urusan yang menyangkut kepentingan dari sekelompok masyarakat (negara).

Secara umum politik mempunyai dua arti, yaitu : a. Politik dalam arti politics adalah rangkaian asas/prinsip, keadaan, jalan, cara atau alat

yag akan digunakan untuk mencapai tujuan. b. Politik dalam arti policy adalah penggunaan pertimbangan tertentu yang dapat

menjamin terlaksananya usaha untuk mewujudkan keinginan atau cita-cita yang dikehendaki.  Policy merupakan cara pelaksanaan asas, jalan, dan arah tersebut sebaik-baiknya.Politics dan policy mempunyai hubungan yang erat dan timbal balik.

Hubungan politic dan policy, adalah :- Politic memberikan azas,jalan,cara dan alat- Policy memberikan pertimbangan bagaimana melaksanakan azas, jalan cara dan

alat itu sebaik-baiknya

Hakikat politik :- Pembinaan masalah bangsa dan negara- Pembinaan perencanaan, pengembangan,pemeliharaan,pengadilan.

Negara adalah sekumpulan orang atau masyarakat tertinggi yang menyelenggarakan kepentingan bersama dari seluruh masyarakat atau bangsa tersebut. Kepentingan bersama berarti kepentingan nasional. Untuk mencapai kepentingan nasional, negara memainkan peranan yaitu dengan mengambil tindakan-tindakan dan memilih cara-cara dalam kepentingan dan kehidupan bernegara, untuk memecahkan masalah-masalah nasional dan kepentingan nasional, hal itu disebut sebagai politik nasional. Dengan kata lain politik adalah segenap kegiatan yang berpengaruh dan penting mengenai penetapan alokasi nilai yang mengikat untuk dapat memecahkan masalah negara dengan sebaik-baiknya.

(2) Konsep Politik1. Budaya Politik

Adalah kepercayaan dan sistem niai yang berwujud suatu tingkah laku tertantu baik berupa perbuatan maupun simbol-simbol tertentu dimana tingkahlaku dan simbol tersebut menjadi suatu keadaan yang mewarnai aktivitas politik.Penggolongan budaya politik yaitu :a. Budaya Politik Partisipan

Orang-orang melibatkan diri dalam giat politik paling tidak dalam pemilu dan memperoleh informasi tentang kehidupan politik.

b. Budaya Politik SubyekOrang-orang yang secara pasif patuh pada pejabat pemerintahan dan undang-undang tapi tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik atau dalam pemilu.

Page 17: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

c. Budaya Politik ParochialOrang-orang yang sama sekali tidak menyadari atau benar-benar mengabaikan adanya pemerintah dan politik.

2. Struktur Politik atau Kelembagaan PolitikAdalah kerangka hubungan formal antara rakyat dengan pemerintah dan wilayah

serta kedaulatanya.Struktur yang umumnya dimiliki oleh sistem politik yaitu berupa :a. Kelompok-kelompok kepentinganb. Partai politikc. Badan legislatifd. Eksekutife. Birokrasif. Badan peradilan

3. Proses PolitikAdalah kegiatan politik dalam kenyataannya yang motivasinya bersumber budaya politik dan dilakukan dalam rangka struktur politik yang ada.

4. Partisipasi PolitikAdalah giat seseorang atau sekelompok orang untuk ikut aktif dalam kehidupan politik yaitu dengan jalan memilih pimpinan negara dan secara langsung atau tidak dapat mempengaruhi kebijaksanaan pemerintahan.a. Bersifat : individu atau kolektif, terorganisir atau spontan, mantap atau sporadis,

damai atau kekerasan, legal atau illegal.b. Berbentuk : konvensional dan non konvensinal

(3) Partisipasi politik dalam zaman modernPartisipasi politik dalam kehidupan zaman modern ini makin meluas dikarenakan

beberapa faktor yaitu :a. Adanya moderenisasib. Pengaruh kaum intelaktual dan komunikasi massac. Perubahan struktur sosiald. Konflik antara pemimpin politike. Keterlibatan pemerintah yang meluas dalam urusan sosial budaya dan ekonomi

Page 18: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

EKONOMI

Bidang ekonomi merupakan suatu bidang kegiatan manusia dalam rangka mencukup kebutuhannya disamping alat pemuas kebutuhan yang terbatas. Hal tersebut dalam ilmu ekonomi menyangkut berbagai bidang antara lain permintaan, penawaran, produksi, distribusi, barang dan jasa. Bidang ekonomi tidak bisa dilepaskan dengan faktor-faktor lainnya yang saling berkaitan perekonomian selain berkaitan dengan wilayah geografis suatu Negara , juga sumber kekayaan ala, sumber daya manusia, cita-cita masyarakat yang lazimnya disebut ideology, akumulasi kekuatan, kekuasaan, serta kebijaksanaan yang akan diterapkan dalam kegiatan distribusi dan produksi , nilai social budaya , serta pertahanan dan keamanan yang memberikan jaminan lancarnya roda kegiatan ekonomi suatu bangsa.

Ekonomi yang dijalankan oleh suatu Negara merupakan kekuatan nasional Negara yang bersangkutan terlebih di era global yang sekarang ini. Bidang ekonomi berperan langsung dalam upaya pemberian dan distribusi kebutuhan warga Negara . Kemajuan pesat dibidang ekonomi tentu saja menjadikan Negara yang bersangkutan tumbuh sebagai kekuatan dunia. Contoh jepang dan cina.

Setiap Negara memiliki system ekonomi dalam rangka mendukung kekuatan ekonomi bangsanya. Sistem ekonomi secara garis besar dikelompokkan menjadi dua macamyaitu system ekonomi liberal dan system ekonomi sosialis. Suatu Negara dapat pula mengembangkan system ekonomi yang dianggap sebagai cerminan dari nilai dan ideology bangsa yang bersangkutan. Contoh , bangsa Indonesia menyatakan system ekonomi pancasila yang bercorak kekeluargaan.

Ketahanan Ekonomi

Ketahanan ekonomi adalah merupakan suatu kondisi dinamis kehidupan perekonomian bangsa yang berisi keuletan dan ketangguhan, kekuatan nasional dalam menghadapi serta mengatasi segala tantangan dan dinamika perekonomian baik yang datang dari dalam maupun dari luar Negara Indonesia, dan secara langsung maupun tidak langsung menjamin kelangsungan dan peningkatan perekonomian bangsa dan Negara republic Indonesia yang telah diatur berdasarkan UUD 1945.

Page 19: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

SISTEM PEREKONOMIAN DI INDONESIA

a. Definisi System ekonomi adalah cara suatu negara mengatur kehidupan ekonominya dalam rangka mencapai kemakmuran. Pelaksanaan system ekonomi suatu negara tercermin dalam keseluruhan lembaga-lembaga ekonomi yang digunakan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. System perekonomian negara dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain ideology / falsafah hidup bangsa , sifat dan jati diri bangsa , serta struktur ekonomi.

b. Macam-macam system ekonomi 1. System ekonomi liberal/kapitalis/pasar

System ekonomi liberal yaitu system ekonomi dimana ekonomi diatur oleh kekuatan pasar (permintaan dan penawaran). System ekonomi liberal menghendaki adanya kebebasan individu melakukan kegiatan ekonomi. System ekonomi liberal banyak dianut negara-negara eropa dan amerika serikat.

2. System ekonomi sosialis / komando / terpusatSystem ekonomi sosialis yaitu system ekonomi dimana ekonomi diatur negara . dalam system ini, jalannya perekonomian sepenuhnya menjadi tanggung jawab negara atau pemerintah pusat. System ekonomi sosialis banyak diterapkan di negara-negara eropa timur yang ada umumnya menganut paham komunis.

Page 20: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

PERTAHANAN DAN KEAMANAN

Pertahanan keamanan adalah Kesemestaan daya upaya seluruh rakyat Indonesia sebagai

satu sistem ketahanan keamanan negara dalam mempertahankan dan mengamankan negara demi

kelangsungan hidup dan kehidupan bangsa dan negara RI. Ketahanan Pertahanan keamanan

negara RI dilaksanakan dengan menyusun, mengerahkan, menggerakkan seluruh potensi

nasional termasuk kekuatan masyarakat diseluruh bidang kehidupan nasional secara terintegrasi

dan terkoordinasi. Penyelenggaraan ketahanan dan keamanan secara nasional merupakan salah

satu fungi utama dari pemerintahan dan negara RI dengan TNI dan Polri sebagai intinya, guna

menciptakan keamanan bangsa dan negara dalam rangka mewujudkan ketahanan nasional

Indonesia.

Factor-faktor yang mempengaruhi terhadap ketahanan bidang hankam antara lain

1. Sifat dan kondisi geografis Indonesia

2. Situasi dan kondisi internasional

3. Perkembangan iptek

4. Masalah keterbatasan sumber daya alam dan ketidak pastian masa depan

5. Kepemimpinan dan pengelolaan yaitu kepemimpinan yang kuat,bersih dan berwibawa

serta dinamis disemua eselon sesuai dengan kepribadian Indonesia.

Wujud ketahanan keamanan tercermin dalam kondisi daya tangkal bangsa yang dilandasi

kesadaran bela negara seluruh rakyat yang mengandung kemampuan memelihara stabilitas

pertahanan keamanan negara (Hankamneg) yang dinamis, mengamankan pembangunan dan

hasil-hasilnya serta kemampuan mempertahankan kedaulatan negara dan menangkal segala

bentuk ancaman. Pertahanan diarahkan untuk menghadapi ancaman dari luar dan menjadi

tanggung jawab TNI. Keamanan diarahkan untuk menghadapi ancaman dari dalam negeri dan

menjadi tanggung jawab Polri.

TNI dapat dilibatkan untuk ikut menangani masalah keamanan apabila diminta atau Polri

sudah tidak mampu lagi karena eskalasi ancaman yang meningkat ke keadaan darurat. Secara

geografis ancaman dari luar akan menggunakan wilayah laut dan udara untuk memasuki wilayah

Indonesia (initial point). Oleh karena itu pembangunan postur kekuatan pertahanan keamanan

Page 21: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

masa depan perlu diarahkan kepada pembangunan kekuatan pertahanan keamanan secara

proporsional dan seimbang antara unsur-unsur utama. Kekuatan Pertahanan adalah AD, AL,

AU. Dan unsur utama Keamanan adalah Polri

Ketahanan pada Aspek Pertahanan Keamanan mewujudkan kesiapsiagaan dan upaya bela

negara melalui penyelenggaraan SISKAMNAS. Indonesia adalah bangsa cinta damai, akan tetapi

lebih cinta kemerdekaan dan kedaulatan. Pembangunan pertahanan keamanan ditujukan untuk

menjamin perdamaian dan stabilitas keamanan. Potensi nasional dan hasil-hasil pembangunan

harus dilindungi. Mampu membuat perlengkapan dan peralatan pertahanan keamanan.

Pembangunan dan penggunaan kekuatan pertahanan keamanan diselenggarakan oleh manusia-

manusia yang berbudi luhur, arif, bijaksana, menghormati HAM, menghayati nilai perang dan

damai. TNI sebagai tentara rakyat, tentara pejuang berpedoman pada Sapta Marga.Polri sebagai

kekuatan inti KAMTIBMAS berpedoman pada Tri Brata dan Catur Prasetya.

Pembinaan pertahanan dan keamanan nasional diusahakan untuk meningkatkan

kemampuan pertahanan dan keamanan, yang meliputi kemampuan kekuatan di darat, di laut, di

udara, penertiban dan penyelamatan masyarakat, sehingga mampu melaksanakan tugas-tugas

pertahanan dan keamanan nasional sesuai dengan kebutuhan dan tantangan yang dihadapi oleh

negara dan bangsa Indonesia. Untuk dapat mencapai sasaran kemampuan tersebut maka dalam

Repelita III akan dilaksanakan program-progam  sebagai berikut:

1. Program Utama Kekuatan Pertahanan.2. Program Utama Kekuatan Keamanan

3. Program Utama Dukungan Umum.

4. Program Utama Bakti ABRI.

Yang dibuat ppt

Kesemestaan daya upaya seluruh rakyat Indonesia sebagai satu sistem ketahanan keamanan negara dalam mempertahankan dan mengamankan negara demi kelangsungan hidup dan kehidupan bangsa dan negara RI.

Pengertian hankam

Page 22: Tugas Makalah Pkn Dasar Teori

Penyelenggaraan ketahanan dan keamanan secara nasional

merupakan salah satu fungi utama dari pemerintahan dan negara RI

dengan TNI dan Polri sebagai intinya, guna menciptakan keamanan

bangsa dan negara dalam rangka mewujudkan ketahanan nasional

Indonesia.