13
1 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN PADA BENGKEL MOBIL DONY TECH YOGYAKARTA Naskah Publikasi diajukan oleh Ria Lestari 08.12.3316 kepada SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA 2012

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN …repository.amikom.ac.id/files/Naskah_Publikasi 08.12.3316.pdf · 3 information systems analysis and design sales in car service

Embed Size (px)

Citation preview

1

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN

PADA BENGKEL MOBIL DONY TECH YOGYAKARTA

Naskah Publikasi

diajukan oleh

Ria Lestari 08.12.3316

kepada SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

AMIKOM YOGYAKARTA

2012

2

3

INFORMATION SYSTEMS ANALYSIS AND DESIGN SALES IN CAR SERVICE STATION DONY TECH YOGYAKARTA

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN PADA

BENGKEL MOBIL DONY TECH YOGYAKARTA

Ria Lestari Jurusan Sistem Informasi

STMIK AMIKOM YOGYAKARTA

ABSTRACT

Globalization is currently growing very rapidly with the speed of development of the more modern era will the progress of science and technology. It is characterized by many computer users, both for the enterprise or business up to things that are entertainment and education. Adapt to the rapid development of information technology business, encourage business competition. Every businessperson competing to grab market share and reach customers in order to use the products or services of their company.

Dony Tech garage is a garage that sells spare parts, such as oil, bolts, brake lining, and other spare parts. Recording of sales transactions in the garage Tech Dony rely solely on the evidence in the form of a memorandum of sale transactions.

Based on the background, the authors designed a computerized information system sales. Making this essay using the Microsoft Visual Basic as programming language and SQL Server 2000 as database. The results of this essay in the form of making a software that can generate sales reports without requiring lengthy calculations.

Key Words: Information, Security, Management System

4

1. Pendahuluan

Era Globalisasi saat ini bertumbuh sangat cepat seiring dengan lajunya

perkembangan zaman yang semakin modern akan kemajuan ilmu teknologi. Hal ini

ditandai dengan banyaknya pengguna komputer, baik untuk kepentingan perusahaan atau

bisnis sampai kepada hal-hal yang bersifat hiburan dan pendidikan. Pesatnya

perkembangan bisnis yang mengadaptasi teknologi informasi, mendorong terjadinya

persaingan bisnis. Setiap pelaku bisnis bersaing untuk merebut pangsa pasar dan meraih

pelanggan agar menggunakan produk atau jasa dari perusahaan mereka.

Begitu pula yang terjadi pada Bengkel Mobil “Dony Tech” Yogyakarta yang

saat ini masih menggunakan sistem manual dan belum menggunakan sistem komputer

dalam mengelola data usahanya dan juga data para pelanggannya. Sistem manual

menyebabkan data-data menjadi tidak akurat dan tidak cepat dalam melakukan

pencatatan sehingga memerlukan waktu yang cukup lama untuk mengerjakannya.

Dengan adanya suatu sistem terkomputerisasi tentang informasi penjualan maka akan

mempermudah dan mempersingkat pekerjaan dengan hasil yang lebih rinci, akurat dan

tersusun rapi dibanding bila dikerjakan secara manual.

Oleh karena itu, dengan adanya sistem komputerisasi dengan sistem informasi

penjualan akan memudahkan pengolahan data dalam penjualan, pembelian dan

persediaan barang pada Bengkel Mobil “Dony Tech” Yogyakarta. Dengan demikian

persoalan redudansi data akan berkurang dan menghasilkan laporan yang tepat waktu dan

segala jenis masalah administrasi yang ada di bengkel dapat ditangani secara maksimal.

1.1 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah adalah:

Bagaimana merancang sistem informasi penjualan di Bengkel Mobil “Dony Tech”

Yogyakarta agar pencatatan menjadi lebih akurat.

5

1.2 Batasan Masalah

Untuk menghindari penyimpangan dalam pembahasan maka penulis membatasi pada

beberapa masalah yang diantaranya:

1. Pembuatan sistem ini terkait dengan tambah data, ubah data, dan hapus data.

2. Pengolahan data meliputi:

a. Data User

b. Data Pemasok

c. Data Pelanggan

d. Data Suku Cadang

e. Data Transaksi Penjualan

f. Data Transaksi Pembelian

g. Data Transaksi Retur Pembelian

3. Pelaporan

Pelaporan yang dihasilkan berupa laporan data user, laporan data pemasok, laporan

data pelanggan, laporan persediaan suku cadang, laporan penjualan, laporan

pembelian dan laporan retur pembelian.

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan Penelitian, yaitu:

1. Membuat sistem informasi penjualan pada Bengkel Mobil “Dony Tech” Yogyakarta

2. Sebagai salah satu syarat kelulusan program Strata 1 Sistem Informasi STMIK

AMIKOM Yogyakarta.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini adalah:

6

1. Mempercepat proses untuk melayani pelanggan, baik pelanggan yang melakukan

pembelian barang.

2. Dengan menggunakan sistem komputerisasi diharapkan data penjualan dapat selalu

terkini.

3. Membuat sistem informasi penjualan sehingga dapat digunakan pada Bengkel Mobil

“Dony Tech” Yogyakarta dan menghasilkan laporan penjualan yang akurat.

1.5 Metode Penelitian

Metode penelitian yang dilakukan adalah:

1. Pengumpulan Data

a. Metode Observasi

Pengumpulan data dilakukan dengan [pengmatan secara langsung terhadap

objek penelitian untuk memperoleh informasi sebagai bahan penulisan.

b. Metode Wawancara

Melakukan tanya jawab langsung dengan pihak-pihak yang berkaitan dan

terlibat langsung dengan objek yang diteliti.

c. Metode Kepustakaan

Mengacu pada studi pustaka atau referensi lain yang diperoleh dari berbagai

sumber, baik dari buku-buku literatur maupun sumber media internet sebagai

acuan dalam pembuatan dan pengembangan sistem.

2. Pembuatan Sistem

a. Identifikasi permasalahan, analisis permasalahan, perancangan sistem,

implementasi sistem dan pengujian sistem.

b. Menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 untuk membuat tampilan interface

natara user dan komputer dan Microsoft SQL Server 2000 sebagai database.

7

1.6 Sistematika Penulisan

Secara garis besar sistematika penulisan skripsi ini terdiri dari 5 bab, yaitu:

BAB I: PENDAHULUAN

Bab ini menguaraikan tentang latar belakang, perumusan masalah,

batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, metode

penelitian dan sistematika penulisan.

BAB II: LANDASAN TEORI

Bab ini menguaraikan tentang definisi sistem informasi penjualan,

karakteristik sistem, konsep arsitektur sistem, konsep pemodelan

sistem, konsep basis data, serta perangkat lunak yang digunakan.

BAB III: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab ini menguraikan tentang tinjauan umum objek penelitian, hasil

analisis yang meliputi analsis kelemahan sistem, analisis kebutuhan

sistem, analisis kelayakan sistem, serta perancangan yang meliputi

perancangan sistem, perancangan proses, perancangan basis data, dan

perancangan interface/antarmuka.

BAB IV: IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN

Bab ini menguaraikan tentang hasil implementasi perancangan sistem,

pembahasan sistem, uji coba, dan cara mengimplementasikan program.

BAB V: PENUTUP

Bab ini menguaraikan tentang penutupan skripsi yang didalamnya

terdapat kesimpulan dari pembahasan laporan dan saran yang

diharapkan dapat bermanfaat untuk pengembangan program aplikasi

selanjutnya.

8

2. Landasan Teori

2.1 Pengertian Sistem

Menurut Robert G Murdick dalam kutipan buku karya Al Bahra bin Ladjamudin

(2005:3) mendefinisikan :

“Sistem adalah seperangkat elemen-elemen yang terintegrasi dengan maksud yang sama

untuk mencapai tujuan bersama.”

Menurut Gerald J dalam kutipan buku karya Al Bahra bin Ladjamudin (2005:3)

mendefinisikan sistem sebagai :

“Suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan berkumpul

bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau fungsi utama dari perusahaan atau

organisasi untuk mencapai sasaran tertentu”

Dari pengertian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa sistem adalah sebuah variabel

yang saling berhubungan dan saling mempengaruhi dalam melakukan kegiatan bersama

untuk mencapai sasaran tertentu.

9

3. Analisis

10

4. Hasil Penelitian Dan Pembahasan

4.1 Pengertian Implementasi

Tahap implementasi sistem (Sistem Implementation) adalah tahap meletakkan

sistem supaya siap dioperasikan. Tahap implementasi sistem terdiri dari langkah-

langkah sebagai berikut :

1. Rencana Implementasi

2. Kegiatan Implementasi

4.2 Tindak Lanjut Implementasi

1. Pengetesan Penerimaan Sistem

2. Backup Database

3. Perawatan Perangkat Keras

4.3 Manual Program

1. Form Login

2. Form Menu Utama

3. Form Identitas Bengkel

4. Form User

5. Form Input Data Pemasok

6. Form Input Data Pelanggan

7. Form Input Data Suku Cadang

8. Form Input Transaksi Pembelian

9. Form Input Transaksi Retur Pembelian

10. Form Input Transaksi Penjualan

11. Persediaan Suku Cadang

12. Laporan User

13. Laporan Pemasok

14. Laporan Pelanggan

11

15. Laporan Pembelian

16. Laporan Retur Pembelian

17. Laporan Penjualan

18. Laporan Akumulasi Bulanan

19. Laporan Akumulasi Tahunan

20. Struk Nota Jual

12

5 Kesimpulan

Dari hasil penelitian sampai pembuatan software Sistem Informasi Penjualan

Bengkel Mobil “Dony Tech” Yogyakarta, maka dapat diambil kesimpulan:

1. Sistem Informasi Penjualan Bengkel Mobil “Dony Tech” Yogyakarta secara ekonomi

layak diimplementasikan karena Return of Investment nya 94,33 % dan Net Present Value

nya Rp 16.125.149,10,-

2. Dapat menghemat waktu dalam pencarian data.

3. Memberikan data yang akurat mengenai data pemasok, data suku cadang,

data pelanggan, data user, data pembelian, data retur pembelian, dan data penjualan.

4. Dapat menampilkan laporan data baik data user, pemasok, pelanggan, persediaan suku

cadang, pembelian, retur pembelian, penjualan, akumulasi penjualan bulanan, akumulasi

penjualan tahunan.

5. Tingkat keamanan data lebih terjamin karena dibatasi oleh hak akses

penggunaan sistem yaitu login untuk menghindari pengambilan dan

perubahan data olah pihak pihak tertentu.

13

Daftar Pustaka

Jogiyanto H.M. 1999. Analisis& Desain. Yogyakarta: Andi.

Bin Ladjamudin, Al Bahra. 2005. Analisis Dan Desain Sistem Informasi. Tangerang:

Graha Ilmu.

Al Fatta, Hanif. 2007. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi. Yogyakarta: Andi.

Hal: 45-51.

Jogiyanto H.M. 2005. Analisis & Desain. Yogyakarta: Andi.

M. Scott. George. 2001. Prinsip-Prinsip Sistem Informasi Manajemen. Hal:4

B. Davis, Gordon. 1985. Kerangka Dasar SIM. Hal: 23

Kotler, Philip. 1999. Manajemen Pemasaran. Jakarta: Erlangga. Hal: 100

http://fizzulhaq.blogspot.com/2009/11/pengertian-sistem-informasi-manajemen.html

http://elib.unikom.ac.id/files/disk1/440/jbptunikompp-gdl-kikipurnaw-21976-4-unikom

k-i.pdf

http://lib.atmajaya.ac.id/default.aspx?tablD=52&prang=Kotler%2C+Philip%p=2