2

Click here to load reader

Analisis Situasi 1

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Analisis penderita kusta yang mengemis di pinggir jalan

Citation preview

Page 1: Analisis Situasi 1

Nama : Hanny ShabrinaNIM : 131000565Kelas : BPerencanaan dan Evaluasi Kesehatan

Analisis Situasi

Penyakit kusta merupakan salah satu penyakit menular yang menimbulkan masalah kompleks. Masalah yang dimaksud bukan hanya masalah dari segi medis tetapi juga social, budaya, ekonomi, dan juga ketahanan nasional. Tingginya prevalensi kusta dapat berdampak pada munculnya permasalahan social-ekonomi karena penyakit ini umumnya menyerang penduduk usia produktif dan mereka tidak dapat bekerja. Oleh karenanya, pemerintah berkewajiban memberikan perhatian yang serius dalam upaya mencegah dan menanggulangi penyakit kusta diwilayahnya.

Pada akhir tahun 2013 prevalensi rate kusta di Provinsi Sumatera Utara sudah relatif sangat rendah yakni 0,2 per 10,000 penduduk. Jumlah kasus kusta terbanyak tercatat di Kota Medan yaitu 37 kasus, diikuti dengan Asahan sebanyak 25 kasus dan Labuhan Batu Utara sebanyak 19 kasus.

Berdasarkan laporan tahunan Rekam Medik di Rumah Sakit Kusta Pulau Sicanang Medan Belawan tahun 2004-2008 jumlah penderita penyakit kusta yaitu 467 penderita.

Sejak 1 April 2013 Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menghentikan bantuan bahan kebutuhan pokok kepada pasien kusta di RS Kusta. Keterbatasan fisik serta status sebagai penyandang kusta membuat mereka sulit untuk mendapatkan pekerjaan dan menghasilkan uang untuk memenuhi kebutuhan pokok mereka. Akibatnya puluhan penderita kusta melakukan aksi mengemis dijalan demi mencari uang untuk memenuhi kebutuhan pokoknya.

Sejumlah penderita kusta yang berada di Rumah Sakit Kusta (RSK) Sicanang melakukan penggalangan dana agar mereka dapat bertahan hidup. Mereka mengumpulkan koin koin di lampu merah dari pengguna jalan yang lewat. Menurut koordinator aksi, M. Yusuf Sebayang kepada SH, di Medan, saat ini 375 pasien yang diarawat di RSK Sicanang sejak 1 Januari 2014 sudah tidak mendapatkan jatah makanan.

Rumusan masalah :

1. Para penderita kusta melakukan penggalangan dana untuk memenuhi kebutuhan hidup ,sejak Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menghentikan bantuan bahan kebutuhan pokok kepada pasien kusta di RS Kusta.

2. Para penderita penyakit kusta terkena masalah dalam memenuhu kebutuhan hidupnya3. Masalah yang di timbulkan adalah para penderita turun ke jalan mengemis menggalang

dana untuk kebutuhan hidup4. Masalah ini di temukan di di Rumah Sakit Kusta Pulau Sicanang Medan Belawan5. Masalah ini terjadi pada saat 1 April 2013