15
18 BAB III PEMBAHASAN 3.1 Tinjauan Umum Perusahaan 3.1.1. Sejarah dan Perkembangan Perusahaan PT. Lion Superindo atau biasa dikenal dengan nama Superindo adalah suatu perusahaan Ritel yang bergerak dibidang Penjualan. Suatu gedung perkantoran pusat Superindo bertempat di Menara Bidakara 2 Lt.19 Jl. Jendral Gatot Subroto Kav. 71- 73 Jakarta selatan. Dan salah satu cabang toko yaitu di Jl. Raya Pondok Kelapa Jakarta Timur 13510 yang dipimpin oleh bapak Pujo Satrio selaku kepala toko superindo pondok kelapa dengan jumlah karyawan pada toko tersebut bejumlah 45 orang. Sejak tahun 1997, Superindo tumbuh dan berkembang bersama masyarakat Indonesia. Kini, Superindo telah memiliki 128 gerai yang tersebar di 17 kota besar di Indonesia dan didukung lebih dari 6.000 karyawan terlatih. Superindo menyediakan beragam produk kebutuhan sehari-hari dengan kualitas yang dapat diandalkan, lengkap, harga hemat, dan lokasi toko yang mudah dijangkau. Kesegaran dan kualitas produk selalu dijaga melalui pilihan sumber yang baik. Dalam rangka menyediakan produk-produk segar dari sumber yang baik, Superindo memiliki standar operating procedure(SOP) disemua lini kerja yang terjaga. Sebagai pendukung produk-produk lokal, dimanapun Superindo berada, Superindo memiliki komitmen untuk memajukan perekonomian lokal dengan

BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

  • Upload
    others

  • View
    1

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

18

BAB III

PEMBAHASAN

3.1 Tinjauan Umum Perusahaan

3.1.1. Sejarah dan Perkembangan Perusahaan

PT. Lion Superindo atau biasa dikenal dengan nama Superindo adalah suatu

perusahaan Ritel yang bergerak dibidang Penjualan. Suatu gedung perkantoran pusat

Superindo bertempat di Menara Bidakara 2 Lt.19 Jl. Jendral Gatot Subroto Kav. 71-

73 Jakarta selatan. Dan salah satu cabang toko yaitu di Jl. Raya Pondok Kelapa

Jakarta Timur 13510 yang dipimpin oleh bapak Pujo Satrio selaku kepala toko

superindo pondok kelapa dengan jumlah karyawan pada toko tersebut bejumlah 45

orang.

Sejak tahun 1997, Superindo tumbuh dan berkembang bersama masyarakat

Indonesia. Kini, Superindo telah memiliki 128 gerai yang tersebar di 17 kota besar di

Indonesia dan didukung lebih dari 6.000 karyawan terlatih. Superindo menyediakan

beragam produk kebutuhan sehari-hari dengan kualitas yang dapat diandalkan,

lengkap, harga hemat, dan lokasi toko yang mudah dijangkau. Kesegaran dan kualitas

produk selalu dijaga melalui pilihan sumber yang baik.

Dalam rangka menyediakan produk-produk segar dari sumber yang baik,

Superindo memiliki standar operating procedure(SOP) disemua lini kerja yang

terjaga. Sebagai pendukung produk-produk lokal, dimanapun Superindo berada,

Superindo memiliki komitmen untuk memajukan perekonomian lokal dengan

Page 2: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

19

bermitra bersama petani lokal, dan pemberdayakan UMKM yang menjadi pemasok

bagi gerai-gerai Superindo. Dengan terus tumbuh dan memperluas jaringan,

Superindo selalu membuka kesempatan kerja bagi masyarakat lokal. Superindo selalu

mengedepankan lingkungan kerja yang kondusif yang dapat menginspirasi

masyarakat luas untuk mengembangkan potensi karier bersama Superindo.

Penanganan dengan standar prosedur operasional yang selalu dipantau. Hal ini

menjadikan Superindo sebagai pilihan tempat berbelanja yang selalu "Lebih Segar",

"Lebih Hemat" dan "Lebih Dekat". Superindo dikembangkan melalui kemitraan

antara Salim Group, Indonesia dan Ahold Delhaize Belanda. Ahold Delhaize adalah

perusahaan ritel makanan dengan jaringan internasional yang berpusat di Zandaam,

Belanda. Dengan lebih dari 375.000 karyawan Ahold Delhaize memiliki 6.500 gerai

yang tersebar di 11 negara 3 Benua (Belgia, Amerika, Serbia, Rumania, Yunani,

Luxemburg, Indonesia, Czech Republic, Portugal, Belanda, dan Jerman).

Visi :

PT. Lion Superindo Menjadi perushaan Retail yang Bernutrisi(Selalu menyediakan

produk-produk yang Bernutrisi), Sehat(Selalu menyediakan produk-produk yang

sehat dan bersertifikasi Halal), Aman(Selalu menyediakan Area dan Tempat yang

Aman), dan Terjangkau(Selalu menyediakan harga-harga yang murah dan

Terjangkau untuk semua kalangan). Bersama kami mempersembahkan yang terbaik.

Misi :

PT. Lion Superindo bercita-cita membuat kehidupan lebih baik bagi Pelanggan,

Karyawan, dan Masyarakat dengan cara yang berkelanjutan. Dan menyediakan

Page 3: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

20

beragam produk-produk dan layanannya yang Bernutrisi, Sehat serta Aman, setiap

hari, dengan harga-harga yang Terjangkau bagi semua Pelanggan.

3.1.2. Struktur dan Tata Kerja PT. Lion Superindo

3.1.2.1. Struktur Organisasi Superindo Area Pondok Kelapa

Organisasi adalah suatu wadah serta proses kerja sama sejumlah manusia

yang terkait dalam hubungan formal dalam rangkaian hirarki untuk mencapai tujuan

yang telah ditentukan. Agar tujuan dapat dicapai dengan efisien perlu adanya

pemisahan wewenang dan tanggung jawab masing-masing individu yang berada

dalam organisasi perusahaan. Dengan struktur organisasi yang baik, maka tiap

individu atau bagian yang ada di dalam perusahaan dapat mengetahui batas-batas

yang menjadi wewenang dan tanggung jawabnya masing-masing, sehingga tujuan

perusahaan dapat tercapai dengan baik, sesuai dengan tujuan yang akan dicapai.

Struktur organisasi yang dimaksud adalah suatu bentuk susunan dari

kerjasama orang-orang dalam suatu organisasi yaitu adanya pembagian kerja, tugas

dan wewenang serta tanggung jawab. Sedangkan tujuan dari struktur organisasi itu

adalah agar pembagian kerja tugas dan wewenang serta tanggung jawab tersebut

dapat terlihat dengan jelas dan mempunyai pola yang tetap. Struktur organisasi

diperlukan untuk membedakan batas-batas wewenang dan tanggung jawab serta

sistemastis yang menunjukan adanya hubungan/keterkaitan antara setiap bagian untuk

mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Untuk melihat sturuktur organisai pada PT.

Lion Superindo dapat dilihat pada bagian lampiran.

Page 4: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

21

STORE MANAGER

OFFICER

ASISTEN MANAGER

SUPPORT OFFICER

ADMINISTRATION

KASIR

RECIVING PRICE CEKING

PERISABLE DRY

Sumber : Toko Superindo Pondok kelapa

Gambar III.1.

Struktur organisasi PT. Lion Superindo area Pondok kelapa

3.1.2.2. Tata Kerja Supeindo area Pondok kelapa

Adapun tugas-tugas dan fungsi dari setiap bagian yang ada pada struktur

organisasi diatas, yaitu sebagai berikut :

1. Store Manager

Store Manager adalah orang yang bertanggung jawab atas pelaksanaan semua

program kerja perusahaan (toko) dengan memanfaatkan semua sumber daya

Page 5: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

22

yang ada untuk pencapaian target yang telah ditetapkan dengan memberikan

kepuasan kepada pelanggan.

2. Asisten Manager

Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau

yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

terhadap kelangsungan barang di toko.

3. Support Officer

Mengelola Data perusahaan, melakukan pembelian kepada supplier dan gaji

karyawan di setiap akhir bulan.

4. Administration

Mengelola data yaitu menginput produk-produk yang sudah masuk di area

toko dan produk yang sudah tidak layak di toko (exp) serta faling Document

dalam kegiatan toko.

5. Reciving

Menerima serta menyalurkan Barang dari Supplier ke area toko dan Bagian

Gudang bertanggung jawab terhadap pengadaan barang di toko dan

pengendalian barang rusak serta kadaluwarsa.

6. Price Ceking

Merencanakan, membuat dan mendisain bentuk-bentuk promosi Serta

Menyelesaikan tugas pada waktunya dan mengganti promosi lama dengan

yang terbaru sesuai dengan waktunya.

7. Officer

Mengelola atau mengecek kegiatan operasional setiap bagian.

Page 6: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

23

8. Kasir

Melayani dan menginput jumlah barang yang dibeli oleh pelanggan serta

melakukan penawaran barang yang di promosikan kasir juga bertanggung

jawab dalam menangani pembayaran dalam bentuk Cash atau Card.

9. Perisable

Mendisplay barang khusus produk freshfood contohnya buah, sayur, ikan dan

daging.

10. Dry

Mendisplay seluruh barang produk food dan non food.

Sumber : PT. Lion Superindo

Gambar III.2.

Logo PT. Lion Superindo

Page 7: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

24

3.1.3. Kegiatan Usaha

Pengertian atau definisi Perusahaan ialah suatu tempat untuk melakukan

kegiatan proses produksi barang atau jasa. Hal ini disebabkan karena kebutuhan 2

manusia tidak bisa digunakan secara langsung dan harus melewati sebuah proses di

suatu tempat, sehingga inti dari perusahaan ialah Tempat melakukan proses sampai

bisa langsung digunakan oleh manusia. Hasil dari kegiatan produksi adalah barang

atau jasa, barang atau jasa inilah yang akan dijual untuk memperoleh kembali biaya

yang dikeluarkan.

Jika hasil penjualan barang atau jasa lebih besar dari biaya yang dikeluarkan

maka perusahaan tersebut memperoleh keuntungan dan sebalik jika hasil jumlah

hasil penjualan barang atau jasa lebih kecil dari jumlah biaya yang dikeluarkan maka

perusaahaan tersebut akan mengalami kerugian. Dengan demikian dalam

menghasilkan barang perusahaan menggabungkan beberapa faktor produksi untuk

mencapi tujuan yaitu keuntungan. Begitu pula dengan PT. Lion Superindo bergerak

dibidang Retail, yaitu Penjualan/Perdagangan.

Jaringan usaha PT. Lion Superindo adalah Perusahaan yang bergerak di

bidang Retail Penjualan makanan dan minuman produk-produk yang di jual yaitu

kebutuhan Pokok (Sembako), Minuman, Sayur-sayuran, Buah-buahan dan Alat

perlengkapan rumah tangga yang memiliki toko di seluruh Indonesia. Kualitas yang

dapat diandalkan, lengkap, harga hemat, dan lokasi toko yang mudah dijangkau.

Kesegaran dan kualitas produk selalu dijaga melalui pilihan sumber yang baik.

Dalam rangka menyediakan produk-produk segar dari sumber yang baik,

Superindo memiliki standar operating procedure(SOP) disemua lini kerja yang

Page 8: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

25

terjaga. Sebagai pendukung produk-produk lokal, dimanapun Superindo berada,

Superindo memiliki komitmen untuk memajukan perekonomian lokal dengan

bermitra bersama petani lokal, dan pemberdayakan UMKM yang menjadi pemasok

bagi gerai-gerai Superindo.

Dengan terus tumbuh dan memperluas jaringan, Superindo selalu membuka

kesempatan kerja bagi masyarakat lokal. Superindo selalu mengedepankan

lingkungan kerja yang kondusif yang dapat menginspirasi masyarakat luas untuk

mengembangkan potensi karier bersama Superindo. PT. Lion Superindo yang

semakin canggih tujuannya untuk mempermudah para pelanggan/costumer. Selain

itu, dengan semakin baiknya sistem yang digunakan maka akan memacu sistem

penjualan semakin baik pula. Ini lah yang menjadi kegiatan PT. Lion Superindo yang

terus berinovasi menciptakan sistem tercanggih dalam dunia Retail Penjualan demi

kenyamanan dan kepuasan para pelanggan.

3.2 Pengertian Data

Data merupakan kumpulan kejadian yang diperoleh dari sebuah kebenaran

atau kenyataan, Data berwujud satu buah keadaan atau kondisi. Yang diartikan pula

sebagai kumpulan nilai yg diperoleh dari pengamatan sebuah objek. Data yang baik

yaitu data yang diakui kebenarannya dan meliputi area lingkup yang luas serta

memberikan gambaran mengenai sebuah persoalan dengan cara data yg relevan.

Sesuatu yang diketahui biasanya didapat dari hasil pengamatan atau percobaan

hal itu berkaitan dengan waktu dan tempat.

Page 9: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

26

Anggapan atau asumsi merupakan suatu perkiraan yang sifatnya masih

sementara, sehingga belum tentu benar. Menurut Irmansyah (2014:30) “Data

dibentuk dari data mentah (raw data) yang berupa angka, karakter, gambar, atau

bentuk lainnya. Data adalah bentuk jamak dari datum”. Data merupakan

keterangan-keterangan tentang suatu hal, dapat berupa sesuatu yang punya

makna. Data dapat diartikan sebagai sesuatu yang diketahui.

Sedangkan Menurut Anhar (2011:28) “kenyataan yang menggambarkan

suatu kejadian dan merupakan kesatuan yang nyata serta nantinya akan

digunakan sebagai bahan dasar suatu informasi”. Maksudnya adalah sekumpulan

informasi atau nilai yang diperoleh dari pengamatan (obsevasi) suatu objek. dan

dapat memberikan gambaran tentang suatu keadaan atau persoalan. Data yang

baik adalah data yang bisa dipercaya kebenarannya (reliable), tepat waktu dan

mencakup ruang lingkup yang luas atau bisa memberikan gambaran tentang suatu

masalah secara menyeluruh merupakan data relevan.

3.2.1. Data Penelitian

Merupakan sumber data yang diperoleh secara langsung dari sumber asli atau

pihak pertama. Data Penelitian secara khusus dikumpulkan untuk menjawab

pertanyaan riset atau penelitian. Data penelitian dapat berupa pendapat subjek riset

(orang) baik secara individu maupun kelompok, hasil observasi terhadap suatu benda

(fisik), kejadian, atau kegiatan, serta hasil pengujian. Manfaat utama dari data

penelitian untuk mengetahui kebenaran yang ada dan menghindari dari unsur-unsur

kebohongan atau tertutup terhadap sumber fenomena.

Page 10: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

27

3.2.2. Data Pendapatan Perusahaan

Merupakan penghasilan yang timbul dari aktivitas perusahaan sebagai arus

masuk suatu usaha Dalam penelitian ini penulis menggunakan data Pendapatan pada

bulan Desember 2016 dari laporan keuangan PT. Lion Superindo pondok kelapa:

Tabel III.1

Pendapatan Neraca Saldo PT. Lion Superindo

Pada Bulan Desember 2016

Sumber : Bagian Officer PT.Lion Superindo

Page 11: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

28

Dan Berikut ini hasil yang peroleh dalam bentuk Neraca yang menunjukan posisi

keuangan perusahaan pada bulan Desember 2016 pada PT. Lion Superindo pondok

kelapa:

Page 12: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

29

3.2.3. Data Laba/Rugi

Dalam penelitian ini penulis menggunakan data sekunder salah satu nya

laba/rugi yang berasal dari laporan keuangan laba/rugi PT. Lion Superindo. Berikut

ini adalah Laporan Laba/ Rugi pada bulan Desember 2016 di PT. Lion Superindo

Area Pondok Kelapa :

Page 13: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

30

3.3 Rasio Likuiditas

Rasio Likuiditas menggambarkan kemampuan perusahaan untuk

nmenyelesaikan kewajiban jangka pendeknya.

3.3.1. Current Ratio (Rasio Lancar)

Perbandingan jumlah aktiva lancar dengan hutang lancar. Gunanya untuk

mengetahui kemampuaan perusahaan membayar hutang lancarnya

Dari Neraca PT. Lion Superindo di ketahui :

Kas Rp 34.508.000,00

Piutang Dagang Rp 35.446.000,00

Barang Dagang Rp 75.854.000,00

Jumlah Hutang Dagang Rp 11.840.000

Menghitung Current Ratio PT. Lion Superindo :

Aktiva Lancar = 34.508.000.000,00 + 35.446.000,00 + 75.854.000,00

= 145.808.000,00

Hutang Lancar = 11.840.000,00

Aktiva Lancar

Current ratio = --------------------- x 100 %.

Hutang Lancar

Current ratio = 145.808.000,00

--------------------- x 100%

11.840.000,00

= 12,32 %

Page 14: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

31

3.3.2. Quick Ratio (Rasio Cepat)

Perbandingan antara jumlah kas, efek dan piutang dengan hutang lancar.

Dari Neraca PT. Lion Superindo di ketahui :

Kas Rp 34.508.000,00

Piutang Dagang Rp 35.446.000,00

Barang Dagang Rp 75.854.000,00

Jumlah Hutang Dagang Rp 11.840.000

Menghitung Quick Ratio PT. Lion Superindo :

Aktiva Lancar – Persediaan

Quick Ratio = ---------------------------------- x100 %.

Hutang Lancar

Quick ratio = 145.808.000,00 – 75.854.000,00

----------------------------------------- x100%

11.840.000,00

= 5,10 %

3.3.3. Cash ratio (Rasio Kas)

Menunjukkan posisi kas yang dapat menutupi hutang lancar dengan kata lain

cash ratio yang menggambarkan kemampuan kas yang dimiliki dalam manajemen

kewajiban lancar tahun yang bersangkutan.

Dari Neraca PT. Lion Superindo di ketahui :

Kas Rp 34.508.000,00

Piutang Dagang Rp 35.446.000,00

Barang Dagang Rp 75.854.000,00

Page 15: BAB III PEMBAHASAN · 2. Asisten Manager Asisten Manager bertanggung jawab terhadap segala produk yang telah atau yang akan di jual serta promosi yang dilakukan dan bertanggung jawab

32

Jumlah Hutang Dagang Rp 11.840.000

Menghitung Quick Ratio PT. Lion Superindo :

Kas + Efek

Cash ratio = --------------------- x 100 %.

Hutang Lancar

Cash ratio = 34.508.000,000

-----------------------x 100%

11.840.000,00

= 2,92 %