200
i PENGELOLAAN KURIKULUM

Buku BPU Kurikulum_rev 120614

Embed Size (px)

DESCRIPTION

merdeka

Citation preview

  • iP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

  • ii BPU PKB TINGKAT I KS/M

  • iiiP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    KATAPENGANTAR

  • iv BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Dalam rangka mewujudkan cita-cita mencerdaskan kehidupan bangsa dan visi Kemdikbud 2025 untuk menghasilkan Insan Indonesia Cerdas dan Kompetitif (Insan Kamil/Insan Paripurna), tema pembangunan pendidikan nasional 2010-2014 difokuskan pada penguatan layanan pendidikan dan kebudayaan.

    Rencana Strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Renstra Kemdikbud) 2010-2014, menjabarkan bahwa sejalan dengan fokus tersebut, visi Kemdikbud 2014 adalah terselenggaranya layanan prima pendidikan dan kebudayaan untuk membentuk insan Indonesia cerdas dan beradab. Untuk mencapai visi Kemdikbud 2014, misi Kemdikbud 2010-2014 dikemas dalam Misi: Meningkatkan ketersediaan layanan pendidikan dan kebudayaan (M1); Memperluas keterjangkauan layanan pendidikan (M2); Kualitas layanan pendidikan dan kebudayaan (M3); Mewujudkan kesetaraan dalam memperoleh layanan pendidikan (M4); Menjamin kepastian/keterjaminan memperoleh layanan pendidikan (M5), dan Mewujudkan kelestarian dan memperkukuh kebudayaan Indonesia (M6).

    Tujuan strategis telah dirumuskan berdasarkan jenjang layanan pendidikan dan sistem tata kelola yang diperlukan untuk menghasilkan layanan prima pendidikan sebagaimana dikehendaki dalam rumusan visi dengan memperhatikan rumusan misi. Salah satu tujuan strategis untuk mencapai visi-misi Kemendiknas 2010-2014 adalah terjaminnya kepastian memperoleh layanan pendidikan dasar bermutu dan berkesetaraan (T2), dengan strategi umum penyediaan manajemen satuan pendidikan pendidikan dasar berkompeten yang merata di seluruh provinsi, kabupaten, dan kota (ST1.2) serta arah kebijakan pemberdayaan kepala sekolah dan pengawas sekolah.

    Upaya pemberdayaan kepala sekolah dan pengawas sekolah diantaranya dilakukan dengan menyelenggarakan diklat manajemen dan kepemimpinan yang berkualitas untuk kepala sekolah dan diklat pengawasan yang berkualitas bagi pengawas sekolah. Untuk itu, Badan Pengambangan Sumberdaya Manusia Pendidikan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPSDMPK dan PMP) telah menetapkan IKU & IKK sebagai berikut:

    IKK 9.3.6 9.3.10 : Persentase kepala sekolah yang telah meningkat kompetensi dan profesionalismenya

    IKK 9.3. 11 : Persentase pengawas sekolah yang telah meningkat kompetensi dan profesionalismenya

    IKK 9.3.12 : Jumlah calon kepala sekolah yang telah mengikuti diklat manajemen sekolah yang terakreditasi

    IKK 9.3.6 9.3.10 : Persentase kepala sekolah yang telah meningkat kompetensi dan profesionalismenya

    SAMBUTAN KEPALA BPSDMPK DAN PMP

  • vP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    IKK 9.3.11 : Persentase pengawas sekolah yang telah meningkat kompetensi dan profesionalismenya

    IKK 9.3.12 : Jumlah calon kepala sekolah yang telah mengikuti diklat manajemen sekolah yang terakreditasi

    BPSDMPK dan PMP yang didukung oleh Kemitraan Pendidikan antara pemerintah Republik Indonesia dengan pemerintah Australia melalui program Australia Education Partnership with Indonesia School System Quality (AEPI-SSQ) telah mengembangkan sistem nasional pengembangan keprofesian bagi tenaga kependidikan, khususnya kepala sekolah dan pengawas sekolah. Dukungan pemerintah Australia ini diberikan dalam bentuk hibah kepada pemerintah Republik Indonesia mulai tahun 2013-2016. Di samping dana hibah, pemerintah Republik Indonesia juga telah menyediakan APBN untuk pengembangan dan pelaksanaan sistem nasional tersebut.

    Sistem nasional pengembangan keprofesian tersebut selanjutnya disebut Program Professional Develompment for Education Personnel (ProDEP), yang terdiri dari empat program sebagai berikut.

    1. Program Penyiapan Calon Kepala Sekolah (PPCKS), 2. Program Pengembangan Kapasitas Pendidikan Pemerintah Daerah (PPKPPD), 3. Program Pendampingan Kepala Sekolah oleh Pengawas Sekolah (PPKSPS), 4. Pengembangan Keprofesian Kepala Sekolah/Madrasah (PKB KS/M)

    Kerjasama dan dukungan dari semua pihak sangat dibutuhkan untuk kelancaran Program ProDEP ini demi terbentuknya sistem nasional Pengembangan Keprofesian Tenaga Kependidikan.

    Atas nama pemerintah Republik Indonesia, kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Australia melalui Department of Foreign Affairs and Trade (DFAT) yang dahulu dikenal dengan AusAID atas dukungan dana hibah yang disediakan untuk Program ProDEP. Ucapan terimakasih juga kami sampaikan kepada semua pihak yang mendukung keterlaksanaan sistem nasional Pengembangan Keprofesian Tenaga Kependidikan ini.

    Jakarta, ...Juni 2014

    Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaandan Penjaminan Mutu Pendidikan

    Prof. Dr. Syawal GultomNIP 19620203 198703 1002

  • vi BPU PKB TINGKAT I KS/M

    KATA PENGANTARPuji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa bahwa Pusat Pengembangan Tenaga Kependidikan (Pusbangtendik), Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pendidikan dan Kebudayaan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (Badan PSDMPK dan PMP), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan dukungan dari Kemitraan Pendidikan Indonesia Australia telah berhasil menyusun 24 (dua puluh empat) Bahan Pembelajaran Utama (BPU) untuk Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) kepala sekolah/madrasah tingkat 1, 2, dan 3.

    Menurut Permendiknas Nomor 28 Tahun 2010, unsur PKB terdiri dari Pengembangan Diri, Publikasi Ilmiah, dan Karya Inovatif. BPU ini merupakan bahan bagi PKB kepala sekolah/madrasah unsur Pengembangan Diri. Kedua puluh empat BPU PKB kepala sekolah/madrasah ini dimaksudkan untuk meningkatkan kompetensi, kinerja, dan kepemimpinan kepala sekolah/madrasah sesuai dengan amanat Permendiknas nomor 28 tahun 2010 tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah/Madrasah dan Permendiknas nomor 13 tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah/Madrasah.

    Sistem PKB untuk kepala sekolah/madrasah dikembangkan menjadi tiga tingkatan, tingkat 1 bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kinerja kepala sekolah/madrasah pemula, PKB tingkat 2 bertujuan untuk meningkatkan kepemimpinan sekolah/madrasah untuk kepala sekolah/madrasah berpengalaman, dan PKB tingkat 3 bertujuan untuk meningkatkan kepakaran/keahlian kepala sekolah/madrasah dalam bidang-bidang tertentu, seperti pakar dalam bidang penelitian tindakan sekolah/madrasah, pakar dalam bidang penelitian tindakan kelas, pakar dalam bidang pengembangan kurikulum nasional dan kurikulum tingkat satuan pendidikan, pakar dalam bidang manajemen sistem informasi sekolah/madrasah, dan sebagainya.

    Pusbangtendik, Badan PSDMPK dan PMP, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengucapkan terima kasih kepada:1. Kemitraan Pendidikan Indonesia Australia yang telah dan sedang memberikan

    dukungan terhadap upaya pengembangan Sistem PKB Kepala Sekolah/Madrasah.2. LPMP yang bersedia mengirimkan widyaiswara yang terlibat dalam uji coba dan

    mengorganisasikan kegiatan uji coba di LPMP.3. Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota yang bersedia mengirimkan peserta uji coba,

    menyediakan tempat, dan dan mengorganisasikan kegiatan di tingkat daerah.4. Semua pihak yang telah membantu dalam penulisan dan menyediakan fasilitas uji

    coba Bahan Pembelajaran Utama PKB tingkat 1, 2, dan 3.

  • viiP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Semoga kebaikan Bapak/Ibu/Saudara dicatat sebagai amal ibadah yang baik oleh Tuhan Yang Maha Esa. Amin.

    Terakhir, Pusbangtendik memohon maaf apabila dalam BPU ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan bagi Bapak/Ibu/Saudara.

    Jakarta, Juni 2014Kepala Pusat Pengembangan Tenaga Kependidikan,Badan PSDMPK dan PMPKementerian Pendidikan dan Kebudayaan,

    Dr. Muhammad HattaNIP. 195507201983031003

  • viii BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Bahan Pembelajaran Utama (BPU) Pengelolaan Kurikulum memuat pembelajaran tentang cara mengkaji dan merevisi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Pada perangkat KTSP terdapat dua dokumen utama, yaitu dokumen KTSP dan dokumen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Setelah mempelajari BPU ini, kepala sekolah/madrasah diharapkan dapat:a. menyempurnakan dokumen KTSPb. menyempurnakan dokumen RPP

    2. BPU ini terdiri dari 5 (lima) bagian yaitu: Pengantar BPU, Kegiatan Pembelajaran, Lembar Kerja (LK), Bahan Bacaan, dan Penilaian.

    3. Sebelum mempelajari BPU ini, Saudara harus memiliki dokumen-dokumen berikut ini:a. Panduan Penyusunan KTSP dari BSNPb. Permendikbud No. 54 tahun 2013 tentang Standar Kompetensi Lulusanc. Permendikbud no. 65 tahun 2013 tentang Standar Prosesd. Permendikbud no. 66 tahun 2013 tentang Standar Penilaiane. Permendikbud no. 67, 68, 69, dan 70 tahun 2013 tentang Kerangka Dasar dan

    Struktur Kurikulum SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA, dan SMK/MAK Dokumen sekolah/madrasah yang harus disiapkan untuk dikaji dan disepurnakan

    adalah:a. Dokumen KTSPb. RPP

    4. BPU ini berkaitan dengan BPU tingkat 2 tentang Peningkatan Kualitas Pembelajaran. Oleh karena itu, setelah Saudara berhasil menguasai BPU ini Saudara dianjurkan untuk mempelajari BPU tingkat 2 tentang Peningkatan Kualitas Pembelajaran.

    5. Waktu untuk mempelajari BPU ini diperkirakan + 120 JP dan untuk diselesaikan maksimal dalam 1(satu) semester dengan rincian sebagai berikut: a. In-1 diperkirakan 20-23 JP b. On diperkirakan 100 JPc. In-2 diperkirakan 2 JP

    1 JP setara dengan 45 menit. Perkiraan waktu ini sangat fleksibel sehingga bisa disesuaikan dengan keadaan dan kebutuhan. Penyelenggara pembelajaran bisa menyesuaikan waktu dengan model pembelajaran di KKKS/MKKS, dinas pendidkan kab/kota, LPMP, LPPKS, PPPTK, atau model pembelajaran lain dengan memanfaatkan teknologi lain.

    Petunjuk PenggunaanBahan Pembelajaran Utama (BPU)

  • ixP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    6. Untuk melakukan kegiatan pembelajaran, Saudara harus mulai dengan membaca pengantar BPU, menyiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan/diminta, mengikuti tahap demi tahap kegiatan pembelajaran secara sistematis, dan mengerjakan tugas dan kegiatan pembelajaran yang ada pada Lembar Kerja (LK). Untuk memperluas wawasan pengetahuan tentang pengembangan, pelaksanaan, dan penilaian kurikulum, Saudara disarankan untuk membaca bahan bacaan dan sumber-sumber lain yang relevan. Pada akhir kegiatan pembelajaran/diklat dengan BPU ini, Saudara akan dinilai oleh pengawas dengan menggunakan rubrik penilaian dan format penilaian yang sudah ditetapkan dalam BPU ini.

    7. BPU ini dilaksanakan melalui tiga tahap pembelajaran yaitu In Service Learning 1 (In-1), On The Job Learning (On), dan In Service Learning 2 (In-2). Pada tahap kegiatan In-1, Saudara bersama kepala sekolah/madrasah yang lain akan dipandu oleh fasilitator untuk mengenalkan BPU ini secara umum dan menyiapkan dasar pengetahuan dan pengalaman Saudara sebagai bahan melaksanakan kegiatan pembelajaran di sekolah/madrasah saat On. Pada tahap On, Saudara menerapkan kegiatan pembelajaran di tempat tugas Saudara dengan didampingi oleh pengawas. Pada tahap In-2, Saudara bersama kepala sekolah/madrasah lain melaporkan tagihan dan mempresentasikan berbagai temuan, hikmah, kendala, dan solusi yang Saudara lakukan selama proses pembelajaran. Saudara juga bisa mendapatkan pelajaran dan berbagi pengalaman dengan kepala sekolah/madrasah lain.

    8. Produk yang dihasilkan pada: a. kegiatan In-1 adalah kriteria perbaikan dokumen KTSP, kriteria perbaikan

    dokumen RPP, hasil kajian contoh dokumen KTSP dan RPP, hasil simulas revisi KTSP dokumen 1 dan RPP, cara pengintegrasian nilai-nila pendidikan yang berkembang ke dalam RPP, hasil simulasi peminatan dan dan penjurusan di tingkat SMA/MA, dan rencana tindak lanjut,

    b. On adalah dokumen hasil revisi (KTSP dokumen 1, silabus,RPP) dan dokumen pendukung seperti undangan workshop perbaikan dokumen, daftar hadir, dan berita acara,

    c. kegiatan In-2 adalah laporan kegiatan dan portfolio hasil On.

    9. Waktu pelaksanaan yang direkomendasikan adalah bulan Januari sampai Juni.

  • x BPU PKB TINGKAT I KS/M

    10. Dalam melaksanakan setiap kegiatan pada BPU ini, Saudara harus mempertimbangkan inklusi sosial tanpa membedakan suku, agama, ras, golongan, jenis kelamin, status sosial ekonomi, orang dengan HIV/AIDS dan yang berkebutuhan khusus. Inklusi sosial ini juga diberlakukan bagi pendidik, tenaga kependidikan dan peserta didik.

    Selain itu, Saudara harus memperhatikan Undang-undang perlindungan anak yang bertujuan untuk menjamin terpenuhinya hak-hak anak agar dapat hidup, tumbuh, berkembang, dan berpartisipasi secara optimal sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi, demi terwujudnya anak Indonesia yang berkualitas, berakhlak mulia, dan sejahtera.

    Penjelasan lebih lanjut mengenai inklusi sosial dan Undang-Undang RI No 23

    Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, dapat dilihat pada Bahan Bacaan.

  • xiP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    DAFTAR ISIKATA PENGANTAR .................................................................................................... iiiPetunjuk Penggunaan ..............................................................................................viiiDAFTAR ISI .................................................................................................................xiPENGANTAR BPU ............................................................................................................ 1 Pengantar ..................................................................................................................... 2 Target Kompetensi ........................................................................................................ 3 Pengorganisasian Satuan Pembelajaran ....................................................................... 3 Isi Bahan Pembelajaran Utama ................................................................................. 4 Strategi Pembelajaran ...............................................................................................4 Prinsip Penilaian Peserta ..............................................................................................5 Tagihan ......................................................................................................................... 6 Tugas 1: Mengkaji dan Merevisi KBP ......................................................................... 6 Tugas 2: Mengkaji dan Merevisi RPP ......................................................................... 7

    KEGIATAN PEMBELAJARAN ........................................................................................ 9TOPIK IKURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN ............................................................ 10 Pengantar ................................................................................................................... 10 Kegiatan In Service Learning 1 .............................................................................. 10 Kegiatan Pengantar: Mengidentifikasi Isi BPU (Diskusi Kelompok, 1JP) ..................11 Kegiatan 1 : Mempelajari tentang KTSP (Berpikir Reflektif, 30 menit) ................11 Kegiatan 2 : Mempelajari Komponen-komponen KTSP (Diskusi Kelompok,1 JP) ................................................................... 12 Kegiatan 3 : Mekanisme Penyusunan dan Pengelolaan KTSP (FGD, 30 menit) ...12 Kegiatan 4 : Kajian Visi (Diskusi Kelompok, 1 JP) ................................................13 Kegiatan 5 : Mengkaji Visi Sekolah (FGD, 1 JP) ....................................................13 Kegiatan 6 : Mengidentifikasi Kriteria Penyusunan dan Pengelolaan KTSP yang Baik (Diskusi Kelas, 30 menit) ..........................................................14 Kegiatan 7 : Pengembangan Mata Pelajaran Muatan Lokal (Diskusi Kelompok, 1 JP) .................................................................. 14 Kegiatan 8 : Penyusunan Panduan Kegiatan Ekstrakurikuler (Diskusi Kelas, 1 JP) .......................................................................... 15 Kegiatan 9 : Mempelajari tentang Pengembangan Layanan BK (Berpikir Reflektif, 30 menit) ........................................................... 15 Kegiatan 10 : Mengkaji Konsep Sistem Kredit Semester (Curah Pendapat, 1 JP) ..16 Kegiatan 11 : Mempelajari Program Peminatan (Bermain Peran, 1 JP) ................17 Kegiatan 12 : Menyempurnakan KTSP (Simulasi, 1 JP) .........................................19 Kegiatan 13 : Mengkaji Pedoman Evaluasi Kurikulum (Diskusi Kelompok, 30 menit) .......................................................... 19

  • xii BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Kegiatan 14 : Sosialisasi Program Penyusunan KTSP (Bermain Peran, 1 JP) .........20 Kegiatan 15 : Menyusun Rencana Tindak Lanjut (Praktik, 15 menit) ....................22

    Kegiatan On The Job Learning .............................................................................. 22 Kegiatan 16 : Mengkaji KTSP (Praktik, 20 JP) .........................................................22 Kegiatan 17 : Merevisi KTSP (Praktik, 30 JP) .......................................................... 23

    Kegiatan In Service Learning 2 .............................................................................. 23 Kegiatan 18 : Melaporkan Hasil Pelaksanaan Kegiatan (Presentasi, 15 Menit) .....23 Kegiatan 19 : Menyusun Rencanan Tindak Lanjut (Praktik, 30 menit) ..................24 Refleksi ....................................................................................................................... 24 Kesimpulan ................................................................................................................. 24

    TOPIK IIDOKUMEN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) ................................... 25 Pengantar ................................................................................................................... 25 Kegiatan In Service Learning 1 .............................................................................. 25 Kegiatan 1 : Memahami akan Pentingnya RPP (Berpikir Reflektif, 30 menit) ......25 Kegiatan 2 : Pemahaman Prinsip-prinsip Pembelajaran (Curah Pendapat, 30 menit) ............................................................ 26 Kegiatan 3 : Pembelajaran dengan Penerapan Pendekatan Saintifik (Diskusi Kelompok, 1 JP) .................................................................. 26 Kegiatan 4 : Pengembangan RPP (Diskusi, 1 JP dan 15 Menit) ............................27 Kegiatan 5 : Mengidentifikasi Kriteria RPP yang Baik (Curah Pendapat, 1 JP) .....27 Kegiatan 6 : Mengkaji RPP (Simulasi, 1 JP) .......................................................... 28 Kegiatan 7 : Mengintegrasikan Nilai-Nilai Pendidikan yang Sedang Dikembangkan dalam RPP (Focus Group Discussion, 1 JP) ..............29 Kegiatan 8 : Kegiatan Pembelajaran dengan Strategi Permainan (Simulasi, 1 JP) ................................................................................. 30 Kegiatan 9 : Menentukan Karakteristik, Metode dan Contoh Penilaian (Diskusi, 1 JP) ................................................................................... 34 Kegiatan 10 : Menyusun Instrumen/Soal Penilaian Otentik (Studi Kasus, 1 JP) ....34 Kegiatan 11 : Menyusun Rencana Tindak Lanjut (15 menit) .................................35

    Kegiatan On The Job Learning .............................................................................. 35 Kegiatan 12 : Mentoring Kajian RPP (25 JP) ..........................................................35 Kegiatan 13: Mentoring Revisi RPP (25 JP) ........................................................... 36

    Kegiatan In Service Learning 2 .............................................................................. 37 Kegiatan 14 : Pelaporan (15 Menit) ....................................................................... 37 Kegiatan 15 : Menyusun Rencanan Tindak Lanjut (30 menit) ...............................37 Kegiatan 16 : Melakukan Penilaian Diri terhadap Ketercapaian Kompetensi BPU .............................................................................. 38

  • xiiiP E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Refleksi ....................................................................................................................... 38 Kesimpulan ................................................................................................................. 38

    KESIMPULAN BPU PENGELOLAAN KURIKULUM ..................................................... 39

    LEMBAR KERJA ........................................................................................................ 41 LK-1 ............................................................................................................................. 42 LK-2 ............................................................................................................................. 45 LK-3 ............................................................................................................................. 46 LK-4 ............................................................................................................................. 47 LK-5 ............................................................................................................................. 48 LK-6 ............................................................................................................................. 50 LK-7 ............................................................................................................................. 51 LK-8 ............................................................................................................................. 52 LK-9 ............................................................................................................................. 53 LK-10 ........................................................................................................................... 54 LK-11 ........................................................................................................................... 55 LK-12 ........................................................................................................................... 56 LK-13 ........................................................................................................................... 57 LK-14 ........................................................................................................................... 58 LK-15 ........................................................................................................................... 59 LK-16 ........................................................................................................................... 60 LK-17 ........................................................................................................................... 62 LK-18 ........................................................................................................................... 64 LK-19 ........................................................................................................................... 65 LK-20 ........................................................................................................................... 66 LK-21 (topik 2) ............................................................................................................. 67 LK-22 ........................................................................................................................... 68 LK-23 .......................................................................................................................... 69 LK-24 ........................................................................................................................... 70 LK-25 ........................................................................................................................... 73 LK-26 ........................................................................................................................... 74 LK-27 ........................................................................................................................... 75 LK-28 ........................................................................................................................... 76 LK-29 ........................................................................................................................... 78 LK-30 ........................................................................................................................... 80 LK-31 ........................................................................................................................... 81 LK-32 ........................................................................................................................... 83 LK-33 ........................................................................................................................... 84 LK-34 ........................................................................................................................... 85 LK-35 ........................................................................................................................... 86 LK-36 ........................................................................................................................... 87

  • xiv BPU PKB TINGKAT I KS/M

    LK-37 ........................................................................................................................... 88 LK-38 ........................................................................................................................... 89

    BAHAN BACAAN ...................................................................................................... 91 Tabel Bahan Bacaan ....................................................................................................93 Bahan Bacaan 1 : Komponen Kurikulum 2013 ......................................................93 Bahan Bacaan 2 : Mekanisme Penyusunan dan Pengelolaan KTSP ......................101 Bahan Bacaan 3 : Teknik Pembuatan Visi .............................................................105 Bahan Bacaan 4 : Pengembangan Muatan Lokal .................................................107 Bahan Bacaan 5 : Pedoman Kegiatan Ekstrakurikuler ..........................................110 Bahan Bacaan 6 : Bimbingan Konseling ............................................................... 112 Bahan bacaan 7 : Konsep dan Strategi Penerapan SKS ........................................118 Bahan Bacaan 8 : Program Peminatan ................................................................. 122 Bahan Bacaan 9 : Evaluasi Kurikulum ................................................................... 124 Bahan Bacaan 10: Prinsip-Prinsip Pembelajaran ..................................................128 Bahan Bacaan 11: Komponen Silabus ................................................................... 133 Bahan Bacaan 12: Komponen RPP ........................................................................ 133 Bahan Bacaan 13: Panduan Integrasi Nilai-nilai Pendidikan .................................136 Bahan Bacaan 14: Konsep Pembelajaran Tematik Terpadu di SD/MI ...................138 Bahan Bacaan 15: Pendekatan Saintifik ................................................................ 140 Bahan Bacaan 16: Penilaian Otentik ..................................................................... 142 Bahan Bacaan 17: Pendidikan Inklusi .................................................................... 144 Bahan Bacaan 18: Undang-undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak .................................147

    PENILAIAN ..............................................................................................................173 Penilaian Diri Kepala Sekolah/Madrasah .................................................................. 174 Penilaian Pengawas/Assessor ................................................................................... 176

    REFERENSI .............................................................................................................178DAFTAR ISTILAH ....................................................................................................179

  • 1P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    PENGANTAR BPU

  • 2 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Pengantar

    Bahan Pembelajaran Utama (BPU) Pengelolaan Kurikulum memfasilitasi Saudara untuk menyempurnakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). BPU ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Saudara dalam mengelola kurikulum yang meliputi kegiatan merencanakan, melaksanakan, memantau, dan menilai KTSP. BPU ini disusun untuk meningkatkan kompetensi kepala sekolah/madrasah yang dikembangkan dengan memperhatikan sistem pendidikan inklusi yaitu mempertimbangkan berbagai lingkungan geografis, budaya, agama, ras, jender, perlindungan anak, serta kelompok masyarakat dengan HIV/AIDS dan berkebutuhan khusus. Pembelajaran pengelolaan kurikulum akan dilakukan melalui serangkaian kegiatan mengkaji komponen dokumen KTSP dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Kemampuan pengelolaan kurikulum ini penting agar Saudara mampu merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi kurikulum secara efektif, sehingga dapat dijadikan panduan bagi guru dalam menerapkan kurikulum untuk menciptakan proses pembelajaran yang mendidik, beragam, dan menyenangkan sehingga dapat meningkatkan prestasi peserta didik. Dengan demikian, visi dan misi sekolah/madrasah dapat dipahami serta diwujudkan ke dalam sikap, perilaku, kebiasaan, kinerja, dan profil lulusan sekolah/madrasah yang mengacu pada tuntutan masyarakat Indonesia Baru: Cerdas dan Kompetitif.

    BPU pengelolaan kurikulum meliputi dua topik utama, yaitu: dokumen KTSP dan RPP yang mengacu pada standar yang berlaku. Setiap topik terbagi menjadi sub-sub topik yang masing-masing meliputi pengenalan komponen dokumen, pengkajian dokumen, dan revisi dokumen. Selanjutnya, pencapaian setiap subtopik dilakukan melalui kegiatan-kegiatan yang sesuai.

    Kegiatan-kegiatan ini akan Saudara lakukan dalam tiga tahap, meliputi : In-service Learning 1 (In-1), On the Job Learning (On), dan In-service Learning 2 (In-2). Pada tahap In-1, Saudara akan melakukan kegiatan berpikir reflektif, diskusi, identifikasi, curah pendapat (brainstorming), studi kasus, bermain peran, simulasi, dan lain-lain. Pada tahap On di sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas, Saudara akan melakukan praktik mengkaji dan merevisi dokumen KTSP dan RPP berdasarkan kurikulum yang berlaku.

    Pada tahap In-2, Saudara memaparkan laporan hasil kajian dan revisi terhadap dokumen KTSP dan RPP selama kegiatan On. Saudara diwajibkan pula melampirkan laporan dalam bentuk hasil cetakan (hard copy) maupun data rekam dari komputer (soft copy).

  • 3P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Target Kompetensi

    Mengelola pengembangan kurikulum dan kegiatan pembelajaran sesuai dengan arah dan tujuan pendidikan nasional. (Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 13 Tahun 2007; Kompetensi 2.10).

    Hasil Pembelajaran yang diharapkan Setelah mempelajari BPU ini, Saudara diharapkan mampu:1. menyempurnakan dokumen KTSP;2. menyempurnakan dokumen RPP.

    Organisasi Satuan Pembelajaran

    Agar target kompetensi BPU tercapai, Saudara harus melakukan kegiatan In-1, On, dan In-2. Pada tahap In-1, Saudara akan dibekali pengetahuan dan keterampilan mengkaji dokumen KTSP dan RPP yang akan dilaksanakan antara 20, 21, atau 22 JP. Pada akhir tahap In-1, Saudara harus menyusun Rencana Tindak Lanjut (RTL) yang akan dilaksanakan pada kegiatan On.

    Pada kegiatan On, Saudara akan menerapkan dan mempraktikkan secara langsung di sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas sesuai RTL yang telah dibuat pada saat In-1. Tahap On ini akan dilaksanakan selama 100 jam. Selain melakukan praktik nyata pengkajian dan penyempurnaan kurikulum sekolah/madrasah, pada tahap On ini Saudara juga melakukan monitoring dan pendampingan terhadap guru dalam menyempurnakan RPP. Di akhir kegiatan On, Saudara menyusun laporan hasil kegiatan yang akan diserahkan pada kegiatan In-2.

    Selanjutnya pada tahap In-2, Saudara akan melaporkan dan memaparkan beberapa dokumen yang meliputi: dokumen KTSP dan RPP yang telah dikaji dan direvisi berdasarkan kurikulum yang berlaku serta laporan ringkasan revisi KTSP selama On dalam bentuk hasil cetakan (hardcopy) maupun data rekam dari komputer (softcopy) yang telah ditugaskan sebagai tagihan di In-1. Selain melaporkan dan memaparkan hasil penyempurnaan dokumen, Saudara diminta melaporkan temuan, kendala dan solusi yang diambil pada saat mengkaji dan merevisi. Tahap ini dilakukan selama 1 JP. Di samping itu, Saudara juga harus melakukan refleksi di setiap akhir topik serta pada setiap akhir kegiatan In-1, On, dan In-2.

  • 4 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Isi Bahan Pembelajaran UtamaBerdasarkan hasil yang diharapkan, Saudara akan mempelajari materi atau isi bahan pembelajaran utama sesuai dengan tabel di bawah ini.

    NO TOPIK SUB TOPIK IN-1 ON IN-2

    1 Dokumen 1 KTSP Menentukan Kriteria Dokumen KTSP yang Baik

    Mengkaji Dokumen KTSP Merevisi Dokumen KTSP

    SD/MI: 11 JP SMP/MTs: 12 JPSMA/MA-SMK/MAK : 13 JP

    50 JP 1 JP

    2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

    Menentukan Kriteria Dokumen RPP yang Baik

    Mengkaji Dokumen RPP Merevisi Dokumen RPP

    9 JP 50 JP 1 JP

    Jumlah SD/MTs : 20 JPSMP/MTS: 21 JPSMA/MA-SMK/MAK : 22 JP

    100 JP 2 JP

    Waktu pelaksanaan yang tertulis pada tabel atas bersifat perkiraan, Saudara dapat menyesuaikan waktu tersebut dengan situasi dan kondisi di tempat Saudara bertugas.

    Strategi PembelajaranUntuk mengusai ketiga topik pada isi BPU ini, Saudara akan diperkenalkan dengan beberapa strategi pembelajaran, seperti terinci pada tabel di bawah ini.

    NO KEGIATAN PEMBELAJARAN IN-1 ON IN-2 BELAJARMANDIRI

    1 Berpikir Reflektif

    2 Diskusi Kelompok

    3 Mengkaji

    4 Diskusi kelas

    5 Revisi Dokumen

    6 Bermain Peran

    7 Identifikasi

    8 Simulasi

    9 Brain stroming

    10 Studi Kasus (SMA/SMK)

    11 Focus Group Discussion (SMP/SMA/SMK)

    13 Pelaporan

    14 Presentasi

  • 5P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Prinsip Penilaian Kompetensi Peserta

    Penilaian berbasis kompetensi dalam BPU ini didasarkan pada bukti fisik yang menunjukkan pencapaian hasil pembelajaran yang memuaskan terkait dengan target kompetensi berdasarkan Permendiknas No 13 tahun 2007 tentang kompetensi kepala sekolah/madrasah.

    Untuk masing-masing BPU, kepala sekolah/madrasah menyelesaikan tugas-tugas dari sejumlah tagihan yang disyaratkan. Pengawas sekolah/madrasah melakukan penilaian profesional terhadap kompetensi kepala sekolah/madrasah berdasarkan bukti fisik dari tagihan-tagihan tersebut. Bukti fisik hendaknya sesuai dan mencerminkan praktek profesional di tempat kerja yang meningkat serta peningkatan hasil pendidikan di sekolah/madrasah.

    Pada bagian Penilaian telah disediakan petunjuk bagi kepala sekolah/madrasah dan pengawas agar dapat membuat keputusan penilaian berbasis bukti fisik. Petunjuk ini digunakan untuk menentukan apakah kepala sekolah/madrasah mampu menunjukkan tingkat memuaskan yang diperoleh melalui kinerja dan kompetensi yang dipersyaratkan.

    Bukti fisik didasarkan pada tagihan-tagihan spesifik pada materi pembelajaran; diselesaikan dalam waktu OJL; dikaitkan dengan kegiatan peningkatan sekolah/madrasah; dan dipresentasikan pada saat In-2.

    Sebagai tambahan, penilaian dalam BPU ini tidak didasarkan pada kehadiran, tugas atau kegiatan selama pembelajaran In-1, post test, volume atau jumlah laporan yang dikumpulkan.

  • 6 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Tagihan

    Di akhir pembelajaran BPU, Saudara harus mencapai kompetensi yang diharapkan. Sebagai bukti Saudara mencapai kompetensi tersebut, Saudara harus memenuhi tagihan yang dikembangkan dalam tugas-tugas berikut.

    Tugas 1: Mengkaji dan Merevisi KTSP

    Saudara diminta mengkaji dan merevisi dokumen KTSP yang ada di sekolah/madrasah Saudara bertugas. Sebelum mengkaji dan merevisi dokumen KTSP, bersama dengan para kepala sekolah/madrasah yang lain, Saudara diminta menetapkan kriteria dokumen KTSP yang baik berdasarkan panduan penyusunan KTSP yang berlaku. Untuk menetapkan kriteria tersebut, gunakanlah LK-7. Jika Saudara adalah Kepala SMP/MTS, SMA/MA, dan SMK/MAK harus memahami penerapan Sistem Kredit Semester (SKS). Selain itu, jika Saudara adalah kepala SMA/MA harus mampu memecahkkan masalah tentang peminatan dan penjurusan.

    Setelah menetapkan kriteria dokumen KTSP yang baik, Saudara harus mengkaji dokumen KTSP bersama kepala sekolah/madrasah lain dengan menggunakan Instrumen Kajian Contoh Dokumen KTSP pada ( LK-14 ).

    Setelah itu, Saudara harus mengkaji pula dokumen KTSP yang ada di sekolah/madrasah tempat bertugas menggunakan LK-19 dengan melibatkan tim pengembang sekolah/madrasah Saudara.

    Berdasar hasil kajian, buatlah rekomendasi perbaikan dokumen KTSP sesuai dengan kriteria yang baik. Lakukan revisi dokumen KTSP pada komponen-komponen KTSP yang direkomendasikan untuk diperbaiki. Revisi dokumen KTSP bisa Saudara lakukan dalam bentuk suplemen revisi atau menulis ulang dokumen KTSP hasil revisi. Dokumen KTSP hasil revisi ini adalah dokumen yang akan menjadi acuan pelaksanaan kurikulum di sekolah/madrasah Saudara dan akan Saudara laporkan di kegiatan In-2.

  • 7P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Tugas 2: Mengkaji dan Merevisi RPP

    Saudara diminta mengkaji dan memperbaiki dokumen RPP di sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas. Sebelum memperbaiki RPP, Saudara bersama dengan kepala sekolah/madrasah yang lain diminta menetapkan kriteria RPP yang baik berdasarkan prinsip-prinsip penyusunan RPP yang berlaku. Masukkanlah hasil kajian kriteria RPP yang baik ke dalam format yang tersedia di LK-25.

    Dengan menggunakan Instrumen Kajian Dokumen RPP ( LK-33 ), Saudara harus mengkaji RPP seluruh mata pelajaran yang ada di sekolah/madrasah Saudara bertugas. Saudara boleh melakukan kegiatan ini dengan bantuan tim pengembang sekolah/madrasah atau orang yang Saudara anggap ahli dan mampu membantu tugas Saudara. Berilah usulan perbaikan untuk RPP yang dibuat guru di sekolah/madrasah Saudara dengan menggunakan LK-34.

    Setelah Saudara melakukan pengkajian terhadap RPP yang telah dibuat guru di sekolah/madrasah tempat bertugas, Saudara harus melakukan pendampingan kepada para guru. Dampingilah para guru untuk melakukan revisi RPP yang telah mereka kembangkan berdasarkan usulan perbaikan. Bantulah mereka jika menemui kesulitan dan berilah masukan agar RPP yang mereka kembangkan sesuai prinsip-prinsip penyusunan RPP.

    Hasil revisi dokumen RPP, Saudara dokumentasikan dalam bentuk suplemen perbaikan atau menulis ulang dokumen RPP hasil revisi. Dokumen RPP hasil revisi ini adalah dokumen yang akan menjadi acuan pembelajaran di sekolah/madrasah Saudara dan harus dilaporkan pada kegiatan In-2.

  • 8 BPU PKB TINGKAT I KS/M

  • 9P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    KEGIATANPEMBELAJARAN

  • 10 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    TOPIK IKURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKANWaktu: SD/MI : 61 JP SMP/MTS : 62 JPSMA/MA-SMK/MAK : 63 JP

    Pengantar

    Topik I ini memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada Saudara untuk mengkaji dan menyempurnakan dokumen KTSP berdasarkan kurikulum yang berlaku. Kemampuan ini penting Saudara kuasai agar kurikulum tersusun secara sistematis, efisien, efektif dan mudah dipahami supaya dapat menjadi panduan operasional bagi pelaksanaan proses pembelajaran untuk meningkatkan kualitas pembelajaran peserta didik. Dokumen KTSP juga menjadi panduan bagi pelaksanaan proses pendidikan dalam rangka mewujudkan visi dan misi sekolah/madrasah sesuai arah dan tujuan pendidikan nasional.

    Untuk menguasai topik I ini, pada BPU ini disajikan berbagai kegiatan seperti berpikir reflektif, diskusi kelompok, diskusi kelas, mengkaji, diskusi kelas, merevisi, bermain peran, identifikasi, simulasi, curah pendapat, studi kasus, focus group discussion, rencana tindak lanjut, praktik, pelaporan dan presentasi.

    Pada kegiatan On, Saudara melakukan kajian dan revisi KTSP di sekolah/madrasah Saudara bertugas. Kemudian Saudara menyusun laporan hasil kegiatan On untuk dipresentasikan pada kegiatan In-2.

    Kegiatan In Service Learning 1

    Saudara akan mengikuti beberapa kegiatan In-1 yang memberikan Saudara pengalaman belajar untuk memahami penyusunan KTSP yang baik sesuai standar yang berlaku. Adapun kegiatan-kegiatan tersebut adalah berikut.

  • 11P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Kegiatan Pengantar: Mengidentifikasi Isi BPU (Diskusi Kelompok, 1 JP)

    Sebelum melakukan kegiatan pembelajaran, berdiskusilah dengan sesama kepala sekolah/madrasah dalam kelompok Saudara untuk mengidentifikasi hal-hal berikut ini:1. Ada berapa dokumen yang ada di dalam BPU pengelolaan kurikulum? Sebutkan!2. Apa topik yang akan dipelajari oleh kepala sekolah/madrasah di BPU pengelolaan

    kurikulum? Sebutkan!3. Apa kompetensi yang seharusnya dicapai oleh kepala sekolah/madrasah dalam

    mempelajari BPU pengelolaan kurikulum? Jelaskan!4. Apa bukti yang harus diunjukkerjakan oleh kepala sekolah/madrasah bahwa dia telah

    mencapai kompetensi yang ditargetkan? Jelaskan!5. Apa saja hal-hal yang harus dipersiapkan oleh kepala sekolah/madrasah sebelum

    mempelajari BPU pengelolaan kurikulum? Sebutkan!6. Bagaimana cara kepala sekolah/madrasah mempelajari BPU pengelolaan kurikulum

    ini? Jelaskan!7. Kapan sebaiknya BPU pengelolaan kurikulum ini dipelajari oleh kepala sekolah/

    madrasah?

    Jawablah pertanyaan-pertanyaan di atas dengan menggunakan LK-1.

    Jika Saudara sudah menjawab pertanyaan-pertanyaan di atas, maka Saudara bisa melanjutkan pembelajaran dengan melakukan kegiatan 1.

    Mempelajari tentang KTSP (BerpikirReflektif,30menit)

    Sebelum Saudara melakukan kegiatan lebih lanjut, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut. Kemudian Saudara membentuk kelompok dan mendiskusikan jawabannya. Saudara dapat menggunakan LK-2 untuk menuliskan jawaban.1. Mengapa dokumen KTSP itu penting? Jawaban Saudara sebaiknya disertai contoh

    konkrit dari sekolah/madrasah Saudara.2. Apa manfaat KTSP bagi sekolah/madrasah Saudara? Apa saja kriteria yang dapat

    dipertimbangkan untuk menilai sebuah KTSP itu baik?3. Apa yang terjadi jika suatu sekolah/madrasah dikelola tanpa memiliki dokumen

    KTSP?

    Setelah Saudara mengetahui bahwa dokumen KTSP itu penting dan bermanfaat, Saudara diminta mengikuti kegiatan 2 untuk mempelajari komponen-komponen yang harus ada di KTSP.

  • 12 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Mempelajari Komponen-komponen KTSP (DiskusiKelompok,1JP)

    KTSP merupakan kurikulum operasional yang dikembangkan oleh satuan pendidikan. Kegiatan 2 yang akan Saudara lakukan beserta anggota kelompok kepala sekolah/madrasah adalah berdiskusi untuk menjawab pertanyaan berkaitan dengan komponen-komponen yang ada pada KTSP berikut dengan menggunakan LK-3.1. Apa saja komponen yang harus ada dalam KTSP?2. Berikan penjelasan singkat tentang komponen-komponen tersebut!

    Rujukan tentang komponen-komponen KTSP, dapat Saudara temukan di bahan bacaan 1.

    Setelah Saudara memahami komponen-komponen KTSP, saudara akan diajak untuk mengikuti kegiatan bagaimana menyusun dan mengelola KTSP melalui FGD di kegiatan berikutnya.

    Mekanisme Penyusunan dan Pengelolaan KTSP (FGD,30menit)

    Saudara diminta untuk mempelajari tentang mekanisme penyusunan dan pengelolaan KTSP dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut dengan menggunakan LK-4.1. Siapa yang seharusnya menyusun dan mengelola KTSP?2. Bagaimana bentuk kegiatan penyusunan KTSP?3. Bagaimana tahapan kegiatan penyusunan KTSP?4. Apa saja prinsip penyusunan KTSP?5. Apa saja prinsip pengelolaan KTSP?6. Siapa saja pihak yang terlibat dalam penyusunan KTSP?

    Rujukan tentang mekanisme penyusunan dan pengelolaan KTSP, dapat Saudara temukan di bahan bacaan 2. Setelah Saudara memahami jawaban dari pertanyaan di atas melalui FGD, Saudara akan melakukan kegiatan yang lebih terfokus pada salah satu komponen KTSP yang penting yaitu kajian visi.

  • 13P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Kajian Visi (DiskusiKelompok,1JP)

    Saudara bersama kepala sekolah/madrasah lainnya, mengkaji contoh visi sekolah/madrasah berikut.

    Menjadi lembaga terpadu yang mampu mewujudkan lulusan yang berkualitas, berkapasitas global, dan berkepribadian.

    Saudara berdiskusi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut dan menuliskannya pada LK-5. 1. Apa pendapat Saudara tentang visi sekolah/madrasah tersebut?2. Apa kelebihan dan kekurangan visi sekolah/madrasah tersebut?3. Menurut Saudara, bagaimana penyempurnaan visi tersebut yang tepat?4. Bagaimana perumusan indikator pencapaian dari visi yang telah Saudara

    sempurnakan?5. Bagaimana perumusan misi dan tujuan dari visi yang telah Saudara sempurnakan

    tersebut?

    Rujukan tentang konsep Teknik Pembuatan Visi, dapat Saudara temukan di bahan bacaan 3.

    Setelah Saudara melakukan kegiatan diskusi kelompok dengan kepala sekolah/madrasah dengan mengkaji contoh visi di atas, Saudara dengan anggota kelompoknya mempersiapkan bahan-bahan untuk kegiatan 5.

    Mengkaji Visi Sekolah (FGD,1JP)

    Setelah Saudara dan kelompok Saudara mendiskusikan contoh visi sekolah/madrasah pada kegiatan 4, Saudara mempresentasikan hasil kerja kelompok Saudara kepada seluruh peserta In-1. Saudara harus memberikan kesempatan kepada seluruh peserta untuk memberikan masukan, penilaian, dan saran terhadap hasil diskusi kelompok Saudara. Saudara boleh menerima masukan, penilaian, dan saran yang baik menurut Saudara. Di sisi lain Saudara juga bisa mendiskusikannya jika Saudara memiliki alasan yang tepat untuk mempertahankan pendapat Saudara.

    Saudara dapat menggunakan LK-6 untuk menuliskan pertanyaan, masukan, dan saran dari kelompok lain.

  • 14 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Setelah menyelesaikan kegiatan di atas, Saudara akan mempelajari bagaimana mengidentifikasi kriteria penyusunan dan pengelolaan KTSP melalui kegiatan 6 berikut ini.

    MengidentifikasiKriteriaPenyusunan danPengelolaanKTSPyangBaik(DiskusiKelas,30menit)

    Sekarang, Saudara diminta mengidentifikasi kriteria KTSP penyusunan dan pengelolaan KTSP yang baik. Identifikasikan kriteria KTSP yang baik dan diskusikanlah dengan kepala sekolah/madrasah lain.

    Tuliskan kriteria-kriteria tersebut pada LK-7.

    Rujukan tentang kriteria KTSP yang baik, dapat Saudara baca pada bahan bacaan 1 dan bahan bacaan 2.

    Setelah Saudara menetapkan kriteria KTSP yang baik, tempelkan hasil kerja Saudara di flipchart/dinding. Mintalah anggota kelompok lain untuk membaca hasil kerja Saudara. Tulislah saran dari kepala sekolah/madrasah ke dalam kolom yang ada di LK-7.

    Saudara telah memahami kriteria KTSP yang baik, selanjutnya Saudara akan melakukan kegiatan untuk memahami salah satu komponen KTSP yaitu pengembangan mata pelajaran muatan lokal.

    Pengembangan Mata Pelajaran Muatan Lokal (DiskusiKelompok,1JP)

    Saudara, dengan kepala sekolah/madrasah lain, membentuk kelompok mendiskusikan tentang pengembangan mata pelajaran muatan lokal. Diskusi saudara diharapkan dapat menjawab pertanyaan berikut dengan menggunakan LK-8.1. Jelaskan komponen-komponen yang ada di pengembangan mata pelajaran muatan

    lokal?2. Bagaimana cara mengembangkan mata pelajaran muatan lokal?3. Sebagai kepala sekolah/madrasah, jelaskan peran saudara dalam pengembangan

    muatan melalui pendekatan bottom up?

    Saudara bisa membaca bahan bacaan 4.

    Saudara presentasikan hasil diskusi kelompok di depan kelompok lain. Berilah tanggapan setiap pernyataan dan pertanyaan dari peserta lain. Tulislah saran dan masukan kelompok lain di LK-9.

  • 15P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Saudara telah memahami pedoman pengembangan muatan lokal dan peran saudara sebagai kepala sekolah/madrasah dalam mengembangkan muatan lokal di tepat saudara bertugas. Pada kegiatan selanjutnya, saudara akan diajak untuk memahami pedoman kegiatan ekstrakurikuler dan cara menyusun panduan kegiatan ekstrakurikuler.

    Penyusunan panduan kegiatan Ekstrakurikuler (DiskusiKelas,1JP)

    Saudara beserta kepala sekolah/madrasah lain membentuk kelompok untuk menyusun panduan kegiatan ekstrakurikuler. Tahapan yang harus saudara dan kelompok lakukan sebagai berikut:1. Memahami komponen yang perlu dimuat di panduan kegiatan ekstrakurikuler.2. Menentukan sekolah/madrasah sebagai contoh yang akan dibuatkan panduan

    ekstrakurikuler.

    Saudara mempresentasikan hasil kerja kelompok kepada kelompok yang lain. Tulislah saran dan masukan dari kelompok lain menggunakan LK-10.

    Sebagai rujukan, Saudara bisa membaca bahan bacaan 5.

    Setelah Saudara memahami cara menyusun panduan kegiatan ekstrakurikuler, saudara akan melanjutkan pembelajaran pada materi pengembangan layanan bimbingan dan konseling melalui kegiatan selanjutnya.

    Mempelajari tentang Pengembangan Layanan BK (BerpikirReflektif,30menit)

    Sebelum Saudara melakukan kegiatan lebih lanjut, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut. Kemudian Saudara membentuk kelompok dan mendiskusikan jawabannya. Saudara dapat menggunakan LK-11 untuk menuliskan jawaban.1. Komponen-komponen apa sajakah yang termasuk ke dalam Pedoman Bimbingan

    dan Konseling? Berilah penjelasan singkat tentang masing-masing komponen!2. Layanan BK memiliki beberapa strategi, jelaskan!3. Siapakah pihak-pihak yang terkait dalam pelaksanaan utama pelayanan BK? Uraikan

    sesuai jenjang pendidikannya?

    Saudara bisa membaca bahan bacaan 6 sebagai rujukan dalam menjawab pertanyaan di atas.

  • 16 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Setelah memahami kegiatan layanan bimbingan dan konseling, Saudara kepala SD/MI akan melanjutkan pada kegiataan 12 tentang simulasi penyempurnaan KTSP. Sedangkan Saudara Kepala SMP/MTS, SMA/MA, dan SMK/MAK akan mengkaji tentang konsep dan strategi Sistem Kredit Semester melalui kegiatan selanjutnya.

    Mengkaji Konsep Sistem Kredit Semester (CurahPendapat,1JP)

    Pada kegiatan ini, Saudara mengkaji konsep Sistem Kredit Semester (SKS) pada jenjang SMP/MTs, SMA/MA dan SMK/MAK. Simak secara mandiri dan diskusikan dengan kepala sekolah/madrasah dalam kelompok saudara menggunakan bahan bacaan 7, kemudian jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut! 1. Penyelenggaraan SKS di SMP/MTs, SMA/MA, dan SMK/MAK mengacu pada prinsip-

    prinsip apa saja?2. Sebutkan kriteria yang digunakan dalam pengambilan beban belajar pada SKS! 3. Berdasarkan IP dan nilai kompetensi sikap, jelaskan ketentuan peserta didik mengambil

    sejumlah mata pelajaran dengan jumlah SKS pada semester 2 dan seterusnya!4. Bagaimanakah batas Beban Belajar Minimal, agar proses pembelajaran di setiap

    satuan pendidikan (SMP/MTs, SMA/MA dan SMK/MAK) pengguna sistem SKS dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien?

    Tuliskan jawaban Saudara pada LK- 12.

    Saudara bisa membaca bahan bacaan 7 tentang konsep dan strategi Sistem Kredit Semester sebagai bahan rujukan.

    Setelah Saudara memahami konsep dan strategi penerapan Sistem Kredit Semester, Saudara kepala SMP/MTs melanjutkan pada kegiatan 12 untuk simulasi penyempurnaan KTSP.

    Sedangkan Saudara kepala SMA/MA dan SMK/MAK akan mengkaji tentang program peminatan sebagai program khusus di tingkat SMA/MA dan SMK/MAK melalui kegiatan selanjutnya.

  • 17P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Mempelajari Program Peminatan (BermainPeran,1JP)

    Pada kegiatan ini Saudara bersama kepala sekolah/madrasah lainnya melakukan kegiatan bermain peran yang berkaitan dengan masalah peminatan. Saudara sebagai kepala sekolah/madrasah, dituntut untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi. Dalam kegiatan bermain peran ini, pemain akan menampilkan suasana dialog antara orang tua peserta didik yang menyampaikan permohonan kepada panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Selain itu, terjadi dialog antara panitia dengan kepala sekolah/madrasah untuk memutuskan tentang peminatan. Saudara berbagi tugas, satu orang berperan sebagai kepala sekolah/madrasah, satu orang sebagai panitia, satu orang sebagai orang tua siswa dan peserta lainnya bertindak sebagai pengamat.

    Skenario :Seorang ibu dari orang tua siswa bernama Andi menginginkan puteranya yang baru lulus SMP dapat diterima di SMA dengan peminatan matematika dan sains, karena menginginkan anaknya kelak melanjutkan ke fakultas pertanian. Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) mencermati data nilai pada raport SMP Andi sebagai berikut.

    No Komponen KKM NILAI

    Kelompok A

    1 Pendidikan Agama dan Budi Pekerti 75 78

    2 Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan 75 80

    3 Bahasa Indonesia 75 82

    4 Matematika 75 75

    5 Ilmu Pengatahuan Alam 75 80

    6 Ilmu Pengetahuan Sosial 75 80

    7 Bahasa Inggris 75 76

    Kelompok B

    8 Seni Budaya 75 82

    9 Pend. Jasmani, OR & Kesehatan 75 84

    10 Prakarya 75 76

  • 18 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Di samping data nilai raport, panitia PPDB mencermati hasil tes penempatan yang telah dilakukan di SMA tersebut pada beberapa mata pelajaran peminatan dengan nilai sebagai berikut.

    Mata Pelajaran KKM Nilai Tes

    I

    PeminatanSainsdanMatematika

    1 Matematika 75 70

    2 Biologi 75 78

    3 Fisika 75 74

    4 Kimia 75 76

    II

    Peminatan Sosial

    1 Geografi 75 80

    2 Sejarah 75 74

    3 Sosiologi dan Antropologi 75 76

    4 Ekonomi 75 68

    III

    Peminatan Bahasa

    1 Bahasa dan Sastra Indonesia 75 82

    2 Bahasa dan Sastra Inggris 75 72

    3 Bahasa dan Sastra Arab 75 62

    4 Bahasa dan Sastra Mandarin 75 60

    Selain kedua data tersebut, sekolah pun mempertimbangkan hasil psikotest yang diselenggarakan lembaga psikologi dari Universitas Nusantara Jaya dengan hasil sebagai berikut.

    Berdasarkan hasil psikotes, Saudara disarankan memilih program pendidikan dengan prioritas pertama Sains dan Matematika, prioritas kedua Ilmu Sosial.

    Setelah kegiatan bermain peran dilaksanakan, jawablah pertanyaan berikut dan tuliskan pada LK-13.1. Apa yang dijadikan pertimbangan dalam peminatan?2. Ada berapa jenis peminatan?3. Bagaimana cara memutuskan peminatan berdasarkan data peserta didik yang dimiliki

    sekolah?

    Sebagai rujukan, Saudara dapat membaca bahan bacaan 8.Setelah mempelajari semua konsep peminatan, Saudara akan melakukan simulasi dalam penyempurnaan KTSP.

  • 19P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Menyempurnakan KTSP (Simulasi,1JP)

    Dokumen yang dipersiapkan fasilitatorContoh KTSP yang telah dimiliki sesuai dengan jenjang sekolah/madrasah peserta.

    Lakukanlah kajian terhadap contoh dokumen KTSP yang telah dimiliki menggunakan LK-14. Diskusikanlah dengan kelompok Saudara dan tuliskan di LK-15 tentang hal-hal berikut!1. Apa kelebihan dan kekurangan contoh KTSP yang telah Saudara kaji? Tuliskan

    beberapa alasan dan bukti yang mendukung pernyataan Saudara!2. Apa saran Saudara agar contoh KTSP yang telah Saudara kaji menjadi lebih baik?

    Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!

    Setelah Saudara melakukan simulasi. Kegiatan berikutnya, Saudara akan mempelajari evaluasi kurikulum melalui diskusi kelompok.

    Mengkaji Pedoman Evaluasi Kurikulum (DiskusiKelompok,30menit)

    Saudara dan kelompok Saudara akan diskusi tentang evaluasi kurikulum melalui kajian bahan bacaan 9. Saudara dapat menggunakan LK-16 dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut:1. Apa saja dimensi evaluasi kurikulum menurut peraturan yang berlaku saat ini?

    Sebutkan!2. Evaluasi terhadap dimensi implementasi kurikulum terdiri atas tiga fokus yang disebut

    fokus 1, 2, dan 3. Apa yang dimaksud dengan ketiga fokus tersebut? Jelaskan!3. Aspek evaluasi implementasi terdiri atas empat aspek yakni evaluasi reflektif, evaluasi

    dokumen kurikulum, evaluasi implementasi, evaluasi hasil implementasi. Jelaskan masing-masing aspek evaluasi tersebut.

    4. Bagaimana mekanisme pelaksanaan evaluasi kurikulum?5. Siapa saja pihak yang terlibat dalam evaluasi kurikulum?

    Setelah menyelesaikan kegiatan di atas, Saudara akan mempelajari bagaimana menyosialisasikan sebuah program melalui bermain peran berikut.

  • 20 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Sosialisasi Program Penyusunan KTSP (BermainPeran,1JP)

    Selanjutnya, Saudara akan melakukan kegiatan bermain peran yang menuntut kepala sekolah/madrasah untuk dapat menyelesaikan masalah berkenaan dengan penyusunan KTSP.

    Dalam kegiatan bermain peran ini, pemain akan menampilkan suasana rapat kepala sekolah/madrasah dengan orang tua tentang sosialisasi KTSP. Saudara berbagi tugas, satu orang berperan sebagai kepala sekolah/madrasah, 2-3 orang sebagai wali peserta didik dan peserta lainnya bertindak sebagai pengamat.

    Jika Saudara kepala SD/MI, gunakanlah skenario berikut!

    Tugas pemain : Bermain peran sesuai skenario.Tugas pengamat : Mengamati permainan peran tersebut dan menjawab

    pertanyaan.Skenario:Sebuah SD Nusantara di Jakarta, memiliki siswa sebanyak 365 orang dengan jumlah rombel 12. Setiap tingkat terdiri atas 2 rombel. Sebagian besar orang tua siswa merasa lebih tahu tentang konsep dan implementasi pendidikan di sekolah. Para orang tua juga sering memberi subsidi dan fasilitas untuk kesejahteraan. Kondisi ini menyebabkan guru jadi sungkan kepada orang tua. Hal ini menyebabkan guru sulit menerapkan konsep inovatif di sekolah, seperti belajar aktif dan tugas terstruktur. Selain itu, orang tua belum sepenuhnya setuju bahwa pencapaian kompetensi lebih penting dari perolehan nilai. Orang tua tidak setuju dengan kegiatan ekstrakurikuler yang berkaitan dengan pembangunan karakter. Keadaan ini menjadi kendala bagi kepala sekolah untuk meningkatkan kinerja pendidik dan tenaga kependidikan serta mutu pendidikan.

    Jika Saudara kepala SMP/MTs, SMA/MA SMK/MAK, gunakanlah skenario berikut.

  • 21P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Tugas pemain : Bermain peran sesuai skenario.Tugas pengamat : Mengamati permainan peran tersebut dan menjawab

    pertanyaan.Skenario:Sebuah sekolah menengah YUNDAYADI di kota Bangka, memiliki siswa sebanyak 384 orang dengan jumlah rombel 12. Setiap tingkat terdiri atas 4 rombel. Sebagian besar orang tua siswa merasa lebih tahu tentang konsep dan implementasi pendidikan di sekolah. Para orang tua juga sering memberi subsidi dan fasilitas untuk kesejahteraan. Kondisi ini menyebabkan guru jadi sungkan kepada orang tua. Hal ini menyebabkan guru sulit menerapkan konsep inovatif di sekolah, seperti belajar aktif dan tugas terstruktur. Selain itu, orang tua belum sepenuhnya setuju bahwa pencapaian kompetensi lebih penting dari perolehan nilai. Orang tua tidak setuju dengan kegiatan ekstrakurikuler yang berkaitan dengan pembangunan karakter. Keadaan ini menjadi kendala bagi kepala sekolah untuk meningkatkan kinerja pendidik dan tenaga kependidikan serta mutu pendidikan.

    Selama skenario dimainkan, pengamat mencatat temuan terkait dengan pertanyaan-pertanyaan di bawah ini. Tuliskan hasil pengamatan pada LK-17.1. Bagaimana kepala sekolah/madrasah mengatasi sikap orang tua dalam

    mensosialisasikan gagasan inovatif? 2. Bagaimana kepala sekolah/madrasah memanfaatkan semangat dan antusiasme

    orang tua? 3. Bagaimana kepala sekolah/madrasah memasukkan konsep inovatif ini ke dalam

    KTSP?

    Sampaikan hasil pengamatan Saudara di depan kelas dan mintalah pendapat serta masukan dari kepala sekolah/madrasah lain.

    Setelah kegiatan di atas, Saudara diharapkan memahami strategi sosialisasi program. Setelah semua pemahaman dan latihan sudah Saudara lakukan pada kegiatan-kegiatan sebelumnya, selanjutnya Saudara akan mempersiapakn Rencana Tindak Lanjut di Sekolah/Madrasah Saudara pada kegiatan 15.

  • 22 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Menyusun Rencanan Tindak Lanjut (Praktik,15menit)

    Di akhir In-1 ini Saudara harus menyusun rencana tindak lanjut revisi KTSP yang akan dilaksanakan pada tahap On, dengan melengkapi LK-18. Setelah menyelesaikan seluruh kegiatan In-1, Saudara diharapkan telah memperoleh pengalaman belajar cara mengkaji dan merevisi dokumen KTSP. Selanjutnya Saudara harus mengimplementasikannya pada kegiatan On.

    Kegiatan On The Job Learning

    Dalam kegiatan On, Saudara akan melakukan dua kegiatan sesuai rencana tindak lanjut yang telah disusun pada LK-18.

    Mengkaji KTSP (Praktik,20JP)

    Kegiatan ini Saudara lakukan di sekolah/madrasah di mana Saudara bertugas bersama dengan tim pengembang sekolah/madrasah. Tim pengembang sekolah/madrasah terdiri dari seluruh pemangku kepentingan sekolah/madrasah yaitu: kepala sekolah/madrasah, pengawas sekolah/madrasah, komite sekolah/madrasah, guru dan karyawan, wali murid, serta dapat juga melibatkan dunia usaha/industri.

    Lakukan kajian terhadap KTSP yang dimiliki sekolah/madrasah Saudara bersama dengan tim pengembang sekolah/madrasah. Agar di dalam forum diskusi nanti setiap peserta memiliki gambaran materi yang akan didiskusikan, maka di dalam undangan tim sekolah/madrasah, Saudara harus mencantumkan himbauan kepada peserta yang diundang untuk membaca KTSP. Lampirkan dokumen KTSP sekolah/madrasah Saudara bersama dengan surat undangan.

    Lakukan kajian KTSP dengan menggunakan LK-19. Setelah Saudara dan tim pengembang sekolah melakukan kajian KTSP, Saudara perlu menindaklanjuti dengan kegiatan 17.

  • 23P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Merevisi KTSP (Praktik,30JP)

    Saudara merevisi KTSP berdasarkan masukan hasil kajian yang telah Saudara laksanakan bersama dengan tim pengembang sekolah/madrasah.

    Setelah melaksanakan seluruh kegiatan On, Saudara mempersiapkan untuk mengikuti kegiatan In-2 dengan melengkapi semua dokumen yang dikerjakan pada kegiatan On.

    Kegiatan In Service Learning 2

    Setelah Saudara mengimplementasikan RTL pada kegiatan On, selanjutnya Saudara harus melaporkan hasil penyempurnaan dokumen tersebut dan mempersiapkan presentasi.

    Melaporkan Hasil Pelaksanaan Kegiatan (Presentasi,15Menit)

    Setelah Saudara melakukan seluruh kegiatan pada topik ini, Saudara harus melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan. Dokumen yang harus Saudara laporkan adalah sebagai berikut.1. Dokumen KTSP yang telah direvisi berdasarkan hasil kajian dengan tim pengembang

    sekolah/madrasah. Dokumen tersebut dijilid dengan baik dan dilengkapi dengan hasil kajian yang ditulis di LK-19.

    2. Power Point pelaksanaan On yang berisikan tentang rencana tindak lanjut, ringkasan perbaikan, temuan, kendala, dan hikmah yang bisa diambil selama pelaksanaan On.

    Setelah Saudara mempresentasikan hasil kegiatan On, berilah kesempatan kepada peserta untuk mengajukan pertanyaan dan memberikan masukan. Saudara juga bisa mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada mereka untuk mendapat masukan dan alternatif solusi dari kendala-kendala yang Saudara hadapi selama pelaksanaan On.

    Saran dan masukan dari peserta dijadikan acuan bagi Saudara untuk melakukan kegiatan selanjutnya.

  • 24 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Menyusun Rencana Tindak Lanjut (Praktik,30menit)

    Di akhir In-2 ini Saudara harus menyusun rencana tindak lanjut untuk menyempurnakan KTSP sesuai saran dari kepala sekolah/madrasah dengan melengkapi LK-19.

    Penyusunan rencana tindak lanjut merupakan kegiatan terakhir yang Saudara lakukan. Selama kegiatan In-on-In, Saudara telah mendapat berbagai pengalaman. Pengalaman itu perlu direfleksikan pada kegiatan berikutnya.

    Refleksi

    Setelah mengikuti kegiatan topik 1, Saudara melakukan refleksi dengan menggunakan LK-20.Sebagai panduan, Saudara menjawab pertanyaan berikut:1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari dan melaksanakan

    kegiatan pada topik ini? 2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas Saudara sebagai

    kepala sekolah/madrasah? 3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah memperbaiki KTSP?

    Kesimpulan

    KTSP harus memenuhi kriteria yang baik sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Pada topik I, Saudara mempelajari bagaimana mengkaji KTSP sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas. Revisi KTSP sangat penting dilakukan agar memenuhi kriteria yang baik sesuai dengan kurikulum yang berlaku. KTSP akan menjadi pedoman bagi guru-guru di sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas dalam mengembangkan pembelajaran yang berkualitas. KTSP akan menjadi sumber informasi bagi peserta didik untuk mengetahui program yang akan diikutinya. Oleh karena itu, pastikan bahwa KTSP di sekolah/madrasah Saudara bertugas telah memenuhi kriteria yang baik dan mampu menjadi pedoman bagi guru-guru dan menjadi informasi bagi peserta didik untuk mengetahui program yang akan diikutinya.

  • 25P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    TOPIK IIDOKUMEN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)Waktu: 59 JP

    Pengantar

    Topik II ini memberikan pengalaman kepada Saudara untuk mengkaji dan menyempurnakan dokumen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Kemampuan menyempurnakan RPP sangat penting untuk Saudara kuasai agar dapat membimbing guru, sehingga proses pembelajaran menjadi efektif dan menyenangkan. Pada akhirnya, RPP yang baik dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.

    Kegiatan-kegiatan pada topik II menyajikan proses pembelajaran kepada Saudara dalam menyempurnakan dokumen RPP. Terdapat beberapa kegiatan pada topik II ini, yaitu: kegiatan berpikir reflektif tentang pentingnya RPP; diskusi tentang komponen RPP; identifikasi kriteria RPP yang baik; focus group discussion tentang pengintegrasian nilai-nilai pendidikan tertentu ke dalam RPP; simulasi kegiatan pembelajaran; penyusunan RTL; monitoring kajian RPP; mentoring revisi RPP; dan pelaporan yang diakhiri dengan refleksi. Dengan melaksanakan rangkaian kegiatan tersebut, Saudara bersama guru-guru akan terlatih untuk menyempurnakan dokumen RPP di sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas.

    Kegiatan In Service Learning 1

    Untuk mengawali topik II, Saudara harus melaksanakan kegiatan berikut.

    MemahamiakanPentingnyaRPP (BerpikirReflektif,30menit)

    Sebelum Saudara melakukan kegiatan lebih lanjut, jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini secara individual. Tuliskan jawaban Saudara pada LK-21.

  • 26 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    1. Menurut Saudara apakah RPP itu penting? Sebutkan 5 alasan?2. Apa yang mungkin akan terjadi jika kegiatan pembelajaran dilaksanakan tanpa RPP?

    Setelah Saudara mengetahui pentingnya RPP, Saudara perlu memahami prinsip-prinsip pembelajaran melalui kegiatan berikut ini.

    Pemahaman Prinsip-prinsip Pembelajaran (CurahPendapat,30menit)

    Sebelum melakukan pengembangan pembelajaran dengan pendekatan saintifik, Saudara perlu memahami prinsip-prinsip pembelajaran. Silahkan Saudara jawab pertanyaan berikut:

    Jelaskan prinsip-prinsip apa saja yang harus diterapkan dalam pelaksanaan pembelajaran ?

    Untuk menjawab pertanyaan di atas, Saudara bisa merujuk kepada bahan bacaan 10.Jawaban Saudara dapat dituliskan pada LK-22.

    Setelah mempelajari prinsip-prinsip pembelajaran, maka pada kegiatan selanjutnya, Saudara akan memperdalam tentang penerapan pendekatan saintifik dalam pembelajaran.

    PembelajarandenganPenerapanPendekatanSaintifik (DiskusiKelompok,1JP)

    Di dalam pembelajaran, peserta didik didorong untuk menemukan sendiri dan mentransformasikan informasi kompleks, mengecek informasi baru dengan yang sudah ada ke dalam ingatannya, dan melakukan pengembangan menjadi informasi atau kemampuan yang sesuai dengan lingkungan dan jaman, tempat dan waktu ia hidup melalui kegiatan pembelajaran saintifik.

    Untuk memperdalam pemahaman tentang pendekatan saintifik dalam pembelajaran, Saudara dipersilahkan mengerjakan tugas berikut.1. Jelaskanlah kegiatan pembelajaran yang terjadi berdasarkan langkah pembelajaran

    pendekatan saintifik berikut: a. Mengamati (Observing) b. Menanya (Questioning) c. Mengumpulkan informasi/melakukan percobaan (Experimenting) d. Mengasosiasi/Menalar (Associating) e. Mengkomunikasikan/Jejaring (Communicating)

  • 27P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Tuliskan jawaban Saudara pada tabel yang tersedia di LK -23.

    Saudara bisa merujuk jawabannya pada bahan bacaan 15.

    Setelah memperdalam tentang pendekatan saintifik dalam pembelajaran, maka Saudara dapat melakukan pengembangan RPP di sekolah/madrasah Saudara. Pada kegiatan 4 berikut ini Saudara akan melakukan kegiatan pengembangan RPP.

    Pengembangan RPP (Diskusi,1JPdan15Menit)

    Pada kegiatan 4, Saudara ditugaskan mengembangkan RPP berdasarkan silabus mata pelajaran Pendidikan Kewarga-Negaraan (PKn) dengan menerapkan pendekatan saintifik. Sebelum mengembangkan RPP, Saudara perlu menjawab pertanyaan berikut:1. Sebutkan komponen-komponen pada silabus dan bandingkan dengan komponen-

    komponen pada RPP?2. Ada berapa jenis kompetensi yang harus dimuat pada RPP, jelaskan? 3. Ada berapa jenis Kompetensi Inti (KI) yang dimuat dalam RPP?4. Bagaimana cara menjabarkan KI menjadi Kompetensi Dasar (KD)?5. Bagaimana cara menjabarkan KD menjadi Indikator?6. Buatlah RPP berdasarkan silabus yang disediakan!7. Terapkan pendekatan saintifik pada tahapan inti kegiatan pembelajaran.

    Jawaban pertanyaan-pertanyaan di atas silahkan dituliskan pada LK-24.

    Saudara bisa merujuk pada bahan bacaan 11 dan 13 untuk mengerjakan tugas di atas.Setelah Saudara memahami jawaban dari pertanyaan di atas melalui diskusi kelompok, Saudara akan melakukan kegiatan yang lebih terfokus pada identifikasi kriteria RPP yang baik berdasarkan panduan yang berlaku dengan melakukan kegiatan selanjutnya.

    MengidentifikasiKriteriaRPPyangBaik (CurahPendapat,1JP)

    Kemukakan ide Saudara sebanyak-banyaknya mengenai apa kriteria RPP yang baik. Tuliskan gagasan dan ide Saudara bersama kelompok Saudara pada kertas plano dan tempelkan di flipchart/papan. Setelah Saudara menempelkan hasil kerja kelompok Saudara di flipchart/papan, mintalah masukan dari kepala sekolah/madrasah yang lain agar ditulis pada kertas plano hasil kerja Saudara.

  • 28 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Tuliskan masukan dan hasil kerja Saudara ke dalam LK-25.

    Agar mendapatkan pertimbangan yang lebih mendalam, Saudara dapat merujuk pada bahan bacaan 10 dan 12.

    Setelah mengetahui kriteria RPP yang baik, hasil diskusi tersebut digunakan untuk melakukan kegiatan 6 berikut.

    MengkajiRPP(Simulasi,1JP)

    Halyangharusdisiapkanolehfasilitator:Contoh RPP yang sesuai dengan jenjang pendidikan tempat peserta bertugas. Untuk kepala sekolah SD, fasilitator harus menyiapkan juga RPP tematik.

    Setelah Saudara bersama kelompok menentukan kriteria RPP yang baik, lakukan penilaian pada contoh RPP yang disediakan. Saudara dapat menuliskan hasil pengkajian terhadap RPP pada LK-26.1. Apakah contoh RPP yang telah Saudara kaji sudah baik? Tuliskan beberapa alasan

    dan bukti yang mendukung pernyataan Saudara!2. Apa saran Saudara agar contoh RPP yang telah Saudara kaji menjadi lebih baik?

    Tuliskan daftar saran untuk perbaikan!3. Bagi kepala SD, apakah RPP yang Saudara kaji sudah merupakan RPP yang tematik?

    jelaskan!

    Sebagai bahan rujukan, Saudara dapat melihat bahan bacaan 11 dan 14. Selanjutnya Saudara dapat mendiskusikan hasil penilaian RPP bersama kelompok kemudian hasilnya dipresentasikan hasil diskusi kepada kelompok lain. Saudara dapat meminta kelompok lain untuk membaca dan mengkaji hasil kelompok yang sudah ditempelkan di papan atau di dinding kelas. Berilah kesempatan kepada kelompok lain untuk memberi tanggapan, masukan, dan pendapatnya terhadap hasil kerja kelompok Saudara.

    Setelah mampu mengkaji RPP yang ada, Saudara diminta untuk mengkaji pengintegrasian nilai-nilai pendidikan yang sedang dikembangkan di dalam RPP melalui kegiatan selanjutnya.

  • 29P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Mengintegrasikan Nilai-Nilai Pendidikan yang Sedang Dikembangkan dalam RPP (Focus Group Discussion,1JP)

    Halyangharusdisiapkanfasilitator:Contoh RPP yang sesuai dengan jenjang pendidikan tempat peserta bertugas.

    Dalam kegiatan 7, Saudara diminta membuat kelompok untuk mengkaji dan mencermati RPP contoh yang diberikan serta menggunakan instrumen penilaian RPP. Silahkan Saudara tuliskan pada LK-27 semua hasil kajian dan diskusi serta jawaban pertanyaan berikut!1. Apakah RPP contoh sudah menunjukkan adanya pengintegrasian nilai-nilai

    pendidikan seperti lingkungan hidup (PLH); HAM; pengurangan resiko bencana; pencegahan HIV/AIDS; kependudukan; nuklir; anti korupsi; lalu lintas; climate change; multikultur; kesehatan reproduksi remaja; karakter bangsa; kelautan; ekonomi kreatif; kewirausahaan yang sesuai subtansi mata pelajaran terkait?

    2. Jika sudah ada, pendidikan apa yang sudah terintegrasi pada RPP tersebut?3. Jelaskan pada bagian mana pengintegrasian tersebut ditemukan?4. Jika belum terintegrasi, bagaimana saran Saudara? Jelaskan alasan pengintegrasian

    pada RPP yang saudara kaji tersebut!5. Apakah pada bagian kegiatan pembelajaran dari RPP yang dikaji sudah mengupayakan

    kegiatan pembelajaran yang memungkinkan terjadinya interaksi yang maksimal antar peserta didik yang beragam seperti: perbedaan status sosial, etnik, agama, jender, berkebutuhan khusus, (social inclusion) yang ditujukan untuk meniadakan hambatan-hambatan yang dapat menghalangi setiap peserta didik untuk berpartisipasi penuh serta mengoptimalkan potensi yang dimilikinya? Jelaskan!

    Saudara bisa membaca Bahan Bacaan 13 tentang Panduan Integrasi Nilai-nilai Pendidikan sebagai bahan rujukan.

    Saudara telah mempelajari penyusunan RPP yang baik dan cara mengintegrasikan nilai-nilai pendidikan yang dikembangkan pada RPP. RPP yang baik akan memberi manfaat besar jika mampu dipraktikkan. Oleh karena itu, Saudara akan berlatih bagaimana mempraktikkan penggunaan RPP dengan simulasi pada kegiatan selanjutnya.

  • 30 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    KegiatanPembelajarandenganStrategiPermainan(Simulasi,1JP)

    Jika Saudara kepala SD/MI, laksanakanlah kegiatan berikut.

    Silahkan Saudara melakukan simulasi salah satu contoh kegiatan pembelajaran IPA SD dalam mengimplementasikan RPP melalui permainan. Sajian permainan ini untuk dijadikan inspirasi peserta supaya RPP kelas/mata pelajaran menggunakan strategi pembelajaran yang lebih variatif, salah satunya dengan permainan.

    Saudara perlu menyiapkan papan ular tangga yang sudah disediakan. Pada LK-28, yang sudah disiapkan 9 pertanyaan dan jawaban tentang lingkungan hidup. Saudara dapat melakukan modifikasi atau menambah pertanyaan, menambah tangga atau menambah ularnya sesuai dengan penambahan pertanyaan yang diberikan. Saudara dapat menuliskan pertanyaan dan jawabannya dan atau modifikasi yang dilakukan pada LK-28.

    C o n t o h

  • 31P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Pertanyaan dan jawaban tentang lingkungan hidup (IPA)

    Contoh Pertanyaan Contoh Jawaban Nomor pada papan ular tangga

    Bagaimana cara menghemat penggunaan energi listrik?

    Mematikan lampu dan peralatan listrik yang tidak diperlukan, menggunakan lampu hemat energi, membatasi penggunaan peralatan listrik.

    1

    Bagaimana mencegah erosi? Reboisasi, tidak menebang pohon secara sewenang-wenang,

    7

    Apa yang terjadi jika masyarakat selalu membuang sampah ke sungai?

    Terjadi banjir, polusi air sungai

    10

    Mengapa tidak boleh menangkap ikan di sungai dengan air tuba?

    Karena membunuh semua mahluk hidup dalam air sungai termasuk membunuh anak-anak ikan.

    11

    Mengapa terjadi longsor? Penebangan hutan secara liar, menambang pasir tidak terkendali, hutan gundul.

    15

    Jelaskan apa yang dimaksud Pupuk kompos ?

    Jenis pupuk yang berasal dari pengolahan sampah organik.

    20

    Jelaskan apa manfaat Rotasi tanaman ?

    Mempertahankan kesuburan tanah, meningkatkan produksi hasil pertanian.

    21

    Apa yang dimaksud Tumpang Sari ?

    Cara penanaman tanaman lain bersama tanaman induk pada lahan yang sama

    24

    Apa yang anda ketahui tentang Efek Rumah Kaca

    Dampak yang terjadi akibat adanya penumpukkan kadar CO2 di atmosfer yang menyebabkan terjadinya peningkatan suhu udara

    33

    Catatan: Semua pertanyaan ini ditulis dalam kartu dan selama permainan, kartu ini dibalikkan dan diletakkan pada nomor yang sudah ditetapkan. Aturan permainan Ular Tangga, seperti aturan yang sudah kita kenal.

  • 32 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Contoh aturan penggunaan pertanyaan a. Jika (biji pion) peserta jatuh pada nomor-nomor yang berisi pertanyaan, yaitu

    no. 1, 7, 10, 11, 15, 20, 21, 24, 33 peserta yang bersangkutan harus menjawab pertanyaan yang sudah ditetapkan sesuai nomor.

    b. Jika pertanyaan pada saat (biji pion) di posisi tangga (1, 11, 15, atau 20) dijawab benar, maka peserta mendapat penghargaan berupa posisi biji pion NAIK sampai puncak tangga. Bila pertanyaan dijawab salah, posisi biji pion tidak berubah atau TETAP.

    c. Jika pertanyaan pada saat (biji pion) di posisi ular (7, 10, 21, 24 atau 33) dijawab benar, maka peserta mendapat penghargaan berupa posisi biji pion tidak berubah atau TETAP. Bila pertanyaan dijawab salah, posisi biji pion TURUN hingga ekor ular.

    d. Pemenang adalah yang lebih dulu sampai ke kotak FINISH.

    Permainan di atas merupakan salah satu strategi pembelajaran yang efektif untuk pembelajaran tingkat dasar, sehingga Saudara perlu berlatih untuk mengembangkan dan merancang jenis permainan lain yang sesuai materi dan kompetensi dasar yang ada dalam kurikulum/KTSP untuk dijadikan lampiran RPP.

    Jika Saudara adalah kepala sekolah SMP/MTs, SMA/MA, SMK/MAK, lakukanlahkegiatan pembelajaran tentang Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) berikut. Pada kegiatan ini, Saudara diminta mensimulasikan kegiatan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Teka Teki Silang (TTS) agar kegiatan pembelajaran lebih variatif, menantang, memotivasi dan menyenangkan bagi peserta didik.

    Saudara berperan sebagai guru, peserta lain sebagai peserta didik. Beberapa pertanyaan diberikan kepada peserta didik. Jawaban harus sesuai dengan pertanyaan yang harus ditulis mendatar atau menurun. Selanjutnya Saudara memberikan penilaian sesuai dengan jumlah jawaban yang benar dari peserta didik. Tuliskan jawaban pertanyaan pada LK-29.

  • 33P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    1 9 10 11

    2

    3

    12

    4

    14

    13 5

    6

    15

    7

    8

    Pertanyaan Mendatar :1. Upaya memperbaiki hutan yang gundul.2. Pupuk yang dihasilkan dari limbah organik yang berasal dari tumbuhan.3. .....gas, merupakan zat hasil dari proses pembusukan sampah yang berasal dari

    makhluk hidup.4. Dampak yang ditimbulkan jika limbah dibuang ke lingkungan.5. Tumpang Sari, merupakan cara penanaman tanaman dengan menanam tanaman

    lain disamping tanaman utama (singkatan).6. Cara memanfaatkan hutan yang memperhatikan kelestariannya.7. Jenis pupuk an organik.8. Ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik makhluk hidup dengan lingkungannya.

  • 34 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Pertanyaan Menurun :1. ......... tanaman, merupakan salah satu cara mempertahankan kesuburan tanah.9. Salah satu dampak jika terjadi penggundulan hutan.10. Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (singkatan).11. Dampak jika pada daerah tebing tidak terdapat tanaman.12. Jenis pupuk yang mengandung Nitrogen, Posfor dan Kalium.13. Green ......... , suatu satuan pendidikan lingkungan global yang didirikan di Van Couver,

    British Colombus, Canada pada tahun 1971.14. Setiap area lahan diharuskan memiliki Ruang Terbuka Hijau yang disingkat ................15. Efek Rumah....., dampak yang ditimbulkan akibat bertumpuknya kadar CO2 di udara

    yang menyebabkan berubahnya suhu di atmosfer.

    Setelah Saudara melakukan kegiatan pembelajaran melalui permainan, Saudara akan mengkaji salah satu komponen RPP yaitu penilaian melalui kegiatan berikut.

    MenentukanKarakteristik,Metode danContohPenilaian(Diskusi,1JP)

    Saudara bersama kelompok mendiskusikan tentang karakteristik, metode dan contoh penilaian. Diskusi Saudara dipusatkan pada pertanyaan berikut.1. Jelaskan karakteristik yang harus diterapkan pada kegiatan penilaian!2. Apa yang saudara ketahui tentang penilaian otentik?3. Penilaian dapat dilakukan melalui metode tes maupun non tes. Untuk jenis KI apa

    masing-masing metode tersebut diterapkan?4. Berikan contoh-contoh penilaian dari masing-masing metode!

    Jawaban dari pertanyaan di atas, Saudara tuliskan pada LK -30.

    Saudara bisa mengkaji pada bahan bacaan 16.

    Setelah Saudara memahami tentang karakteristik, metode, dan contoh penilaian, pada kegiatan selanjutnya, Saudara diharapkan dapat menyusun instrumen/soal penilaian otentik.

    Menyusun Instrumen/Soal PenilaianOtentik(StudiKasus,1JP)

    Setelah saudara melakukan kegiatan diatas tentang karakteristik, metode dan contoh penilaian, saudara ditugaskan menyusun soal berdasarkan Komptensi Inti, Kompetensi Dasar yang diberikan (mata pelajaran PKn, materi pelajaran tentang pelanggaran HAM) dengan terlebih dahulu membuat indikatornya melalui kegiatan berikut.

  • 35P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    1. Perhatikan tabel Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar yang diberikan, buatlah indikator yang dijabarkan dari kompetensi tersebut.

    2. Buatlah instrumen/ soal untuk menguji ketercapaian kompetensi dengan menentukan metode penilaian dan bentuk penilaiannya!

    Instrumen yang akan Saudara buat silahkan dituliskan atau dikerjakan menggunakan LK-31.

    Setelah Saudara menyelesaikan kegiatan In-1, Saudara memiliki pengalaman belajar dalam melakukan pengembangkan RPP yang baik. Selanjutnya, Saudara harus merencanakan penerapannya di sekolah/madrasah tempat Saudara bertugas dengan melakukan kegiatan berikut.

    Menyusun Rencana Tindak Lanjut (15 menit)

    Di akhir In-1, Saudara harus menyusun Rencana Tindak Lanjut revisi RPP pada pelaksanaan On di tempat Saudara bertugas, dengan melengkapi LK-32! Setelah membuat RTL, Saudara harus mampu membimbing dan mengarahkan semua guru untuk mengkaji RPP yang dimiliki dalam kegiatan On.

    Kegiatan On The Job Learning

    Dalam kegiatan On, Saudara akan melakukan dua kegiatan sesuai rencana tindak lanjut yang telah disusun pada LK-32.

    Kegiatan On diawali dengan melakukan kegiatan 8.

    Mentoring Kajian RPP (25 JP)

    Lakukan kajian terhadap RPP di sekolah/madrasah Saudara bertugas. Mintalah seluruh guru untuk melakukan kajian terhadap RPP semua mata pelajaran yang mereka ajarkan. Saudara mengarahkan, membimbing seluruh guru di sekolah/madrasah Saudara bagaimana mengkaji dan menyempurnakan RPP yang baik. Jika diperlukan, libatkan tim pengembang sekolah/madrasah dan/atau seorang ahli untuk membantu tugas Saudara.

  • 36 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Lakukanlah kajian RPP seluruh mata pelajaran bersama guru-guru di sekolah/madrasah Saudara dengan menggunakan LK-33!

    Selama pengkajian RPP, Saudara harus melakukan mentoring kegiatan revisi RPP yang dilakukan oleh guru dengan menggunakan LK-33.

    Catatan: mentoring kajian RPP dapat dilakukan secara paralel (dalam waktu yang bersamaan) dengan kajian silabus

    Setelah menyelesaikan mentoring kajian RPP, Saudara melakukan kegiatan mentoring revisi RPP.

    Mentoring Revisi RPP (25 JP)

    Catatan: Mentoring revisi RPP dapat dilakukan secara paralel (dalam waktu yang bersamaan)

    dengan Mentoring revisi Silabus.

    Setelah Saudara melakukan mentoring kajian terhadap seluruh RPP mata pelajaran di sekolah/madrasah, ajaklah seluruh guru untuk merevisi RPP mata pelajaran yang diampu. Pastikan bahwa semua guru memperbaiki RPP berdasarkan masukan dan saran perbaikan dari hasil kajian. Dampingilah para guru dalam menyempurnakan RPP. Pastikan bahwa RPP yang mereka sempurnakan memenuhi kriteria RPP yang baik. Lakukan pendampingan terhadap mereka dengan memberikan masukan dan bantuan perbaikan. Saudara bisa melakukan pendampingan ini dengan bantuan tim pengembang sekolah atau tenaga yang Saudara anggap mampu membantu.

    Saudara disarankan untuk mengisi format mentoring yang termuat pada LK-34!Setelah Saudara menyelesaikan seluruh kegiatan di On, susunlah laporan dan persiapan presentasi yang akan disajikan pada tahap In-2 berikut.

  • 37P E N G E L O L A A N K U R I K U L U M

    Kegiatan In Service Learning 2

    Pada kegiatan In-2 ini, saudara diminta melakukan hal berikut :1. Menyerahkan seluruh tagihan yang diminta pada topik 1, topik 2, dan topik 3 dalam

    bentuk data rekam komputer (softcopy) dan hasil cetaknya (hardcopy) 2. Mempresentasikan rangkuman laporan kegiatan, kendala-kendala yang ditemukan,

    solusi, serta manfaat yang diperoleh selama tahap In-1, On dan In-2, dari keseluruhan topik dalam bentuk Power Point.

    Setelah menyelesaikan kegiatan 13, Saudara harus melakukan kegiatan 14 berikut.

    Pelaporan (15 Menit)

    Saudara perlu menghimpun terlebih dahulu laporan serta tagihan dari topik 1 selanjutnya untuk topik 2, dokumen yang harus Saudara laporkan adalah sebagai berikut:1. Dokumen RPP yang telah disempurnakan oleh guru beserta hasil kajiannya.2. Power Point berisi ringkasan perbaikan, temuan selama On, kendala, manfaat yang

    bisa diambil, dan Rencana Tindak Lanjut.

    Setelah mempresentasikan laporan, Saudara dapat memberi kesempatan kepada kepala sekolah/madrasah lainnya untuk mengajukan pertanyaan dan memberikan masukan. Saudara juga bisa mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada mereka untuk mendapat masukan dan alternatif solusi terhadap kendala-kendala yang ditemukan selama On.

    Menyusun Rencana Tindak Lanjut (30 menit)

    Pada akhir kegiatan In-2 ini Saudara akan menyusun RTL penyempurnaan RPP sesuai saran dari peserta In-2, dengan melengkapi LK-32.

    Penyusun rencana tindak lanjut merupakan kegiatan terakhir yang Saudara lakukan. Apabila Saudara telah menyelesaikan penyempurnaan RPP, selanjutnya dokumen RPP digabungkan dengan dokumen dari topik 1.

  • 38 BPU PKB TINGKAT I KS/M

    Melakukan Penilaian Diri terhadap Ketercapaian Kompetensi BPU

    Saudara telah melakukan semua rangkaian kegiatan In-On-In untuk mencapai hasil yang diharapkan dari topik ini. Pada akhir In-2, Saudara harus mengisi penilaian diri yang terdapat pada bagian penilaian BPU.

    Bukalah pengantar BPU dan lihat kembali tagihan apa saja yang diminta. Periksalah tagihan-tagihan yang telah Saudara buktikan dan unjukkerjakan. Saudara diminta secara profesional menilai diri, apakah semua tagihan telah dibuat dan diunjukkerjakan. Saudara juga diminta secara profesional menilai diri apakah hasil yang diharapkan dari topik ini telah dicapai atau belum. Penilaian diri di sini didasarkan pada kinerja yang diunjukkerjakan serta bukti fisik yang diminta.

    Setelah melengkapi penilaian diri terhadap hasil yang diharapkan untuk semua topik, Saudara diminta menilai, apakah sudah kompeten atau belum dalam mencapai target kompetensi BPU ini. Saudara boleh memilih Kompeten apabila telah berhasil mencapai semua hasil yang diharapkan atau memilih Belum Kompeten apabila Saudara merasa belum mencapai semua atau sebagian hasil yang diharapkan. (Silahkan menggunakan lembar penilaian diri).

    Refleksi

    Pada kegiatan ini, Saudara melakukan refleksi. Refleksikanlah kegiatan yang telah dilakukan pada topik pembelajaran ini, dengan menjawab pertanyaan di bawah ini. Tuliskan jawaban Saudara pada LK-35!1. Apa yang telah Saudara pahami dan peroleh setelah mempelajari dan melaksanakan

    kegiatan pada topik ini? 2. Apa pengaruh dan manfaat penguasaan topik ini terhadap tugas Saudara sebagai

    kepala sekolah/madrasah? 3. Apa rencana tindak lanjut yang akan Saudara lakukan setelah memperbaiki dokumen

    RPP?

    Kesimpulan

    RPP merupakan rencana pengembangan pembelajaran secara sistematis yang digunakan secara khusus untuk menjamin kualitas pembelajaran. RPP harus dikembangkan sesuai dengan prinsip-prinsip penyusunan yang baik, yaitu penggunaan pendekatan saintifik, penilaian otentik, perkembangan individu peserta didik, perbedaan individu, dan minat