3
PENGOLAHAN AIR TERPRODUKSI MENGGUNAKAN SEQUENCING BATCH REACTOR (SBR) Created by : ASSOMADI, ABDU FADLI ( 132314574 ) Subject: Water--purification--biological treatment Alt. Subject : Senyawa bio-aktif air pemurnian Keyword: minyak dan gas bumi air terproduksi pemisahan partikel padat Description: Pertambangan minyak dan gas bumi, selain menghasilkan minyak mentah (crude oil), juga menghasilkan air terproduksi yang kuantitasnya jauh lebih banyak dibandingkan dengan minyak yang akan dihasilkan. Proses pemisahan antara crude oil dan hidrokarbon, maka crude oil akan ditampung dalam tangki, sedangkan air terproduksi akan ditampung dalam pit (oil catcher). Air terproduksi dalam proses pertambangan mengandung partikel padat, nonemulsified oil, stable emulsified oil, insoluble solid, karbon, pigmen, cat, phenol, NH3, H2S, COD, BOD serta beberapa logam berat, sehingga berbahaya bila langsung dibuang ke badan air. Pengolahan air terproduksi dapat dilakukan dengan menggunakan pengolahan secara fisik-kimia yang memanfaatkan sifat fisik dari air terproduksi yang mengandung minyak dan dilanjutkan dengan pengolahan secara kimiawi untuk menghilangkan senyawa kimia dalam air terproduksi. Disamping itu, dapat juga dilakukan dengan menggunakan pengolahan biologis yang memanfaatkan aktifitas mikroorganisme, khususnya bakteri, yang mampu mendegradasi minyak untuk menghilangkan kandungan minyak, bahan organik dan senyawa kimia dalam air terproduksi. Dalam penelitian

CBM WORD

Embed Size (px)

DESCRIPTION

tugas cbm

Citation preview

PENGOLAHAN AIR TERPRODUKSI MENGGUNAKAN SEQUENCING BATCH REACTOR (SBR)Created by :ASSOMADI, ABDU FADLI( 132314574 )

Subject:Water--purification--biological treatment

Alt. Subject :Senyawa bio-aktif air pemurnian

Keyword:minyak dan gas bumiair terproduksipemisahanpartikel padat

Description:Pertambangan minyak dan gas bumi, selain menghasilkan minyak mentah (crude oil), juga menghasilkan air terproduksi yang kuantitasnya jauh lebih banyak dibandingkan dengan minyak yang akan dihasilkan. Proses pemisahan antara crude oil dan hidrokarbon, maka crude oil akan ditampung dalam tangki, sedangkan air terproduksi akan ditampung dalam pit (oil catcher). Air terproduksi dalam proses pertambangan mengandung partikel padat, nonemulsified oil, stable emulsified oil, insoluble solid, karbon, pigmen, cat, phenol, NH3, H2S, COD, BOD serta beberapa logam berat, sehingga berbahaya bila langsung dibuang ke badan air. Pengolahan air terproduksi dapat dilakukan dengan menggunakan pengolahan secara fisik-kimia yang memanfaatkan sifat fisik dari air terproduksi yang mengandung minyak dan dilanjutkan dengan pengolahan secara kimiawi untuk menghilangkan senyawa kimia dalam air terproduksi. Disamping itu, dapat juga dilakukan dengan menggunakan pengolahan biologis yang memanfaatkan aktifitas mikroorganisme, khususnya bakteri, yang mampu mendegradasi minyak untuk menghilangkan kandungan minyak, bahan organik dan senyawa kimia dalam air terproduksi. Dalam penelitian ini digunakan sistem Sequencing Batch Reactor (SBR) sebagai alternatif pengolahan dan bakteri mixed culture sebagai pembentuk lumpur aktif. Prosentase pembebanan air limbah yang digunakan, yaitu 80%. Sedangkan variasi yang dilakukan dalam penelitian ini adalah variasi F/M = 0,1/hari, 0,2/hari dan 0,3/hari, selama 48 jam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan pembebanan limbah 80%, konsentrasi COD sekitar 1500 mg/L yang diolah oleh bakteri mixed culture selama 96 jam dalam sistem batch, menghasilkan penyisihan COD, minyak dan TSS masing-masing sebesar 87%, 81% dan 86%. Adapun hasil terbaik SBR ditunjukkan oleh sistem dengan rasio F/M = 0,3/hari dengan penyisihan terhadap parameter COD, minyak dan TSS yang dihasilkan berturut-turut adalah 93%, 67% dan 68%. Efluen yang dihasilkan tersebut memenuhi baku mutu yang berlaku untuk dibuang ke lingkungan.Date Create:10/06/2010

Type:Text

Format:pdf

Language:Indonesian

Identifier:ITS-Research-3100008078048

Collection ID:3100008078048

Call Number:ITS 628.162 Ass p

Source : Research Report, Research Institutions and Community Service, ITS 628.162 Ass p, 2007

Coverage : ITS Community

Rights : Copyright @2007 by ITS Library. This publication is protected by copyright and permission should be obtained from the ITS Library prior to any prohibited reproduction, storage in a retrievel system, or transmission in any form or by any means, electronic, mechanical, photocopying, recording, or likewise. For information regarding permission(s), write to ITS Library

Publication URL :http://digilib.its.ac.id/pengolahan-air-terproduksi-menggunakansequencing-batch-reactor-sbr-11287.html