14
JARI-JARI ATOM

Jari Jari Atom

Embed Size (px)

DESCRIPTION

jari-jari atom

Citation preview

Page 1: Jari Jari Atom

JARI-JARI ATOM

Page 2: Jari Jari Atom

DEFINISI1. Cliffs Study Solver Chemistry : Jari-jari atom

menggambarkan ukuran atom dengan jari-jari bola.2. Chemistry, 4th – Mc Murry : Jari-jari atom

didefinisikan sebagai setengah jarak antara dua inti atom identik ketika berikatan.

3. General Chemistry, 7th - Whitten : Jari-jari atom merupakan setengah jarak antar inti dalam molekul homonuklir.

4. Principles of General Chemistry - Silberberg : Jari-jari atom adalah setengah jarak antara inti atom identik yang berikatan.

5. Definisi menurut Kami: jari-jari atom adalah setengah jarak antara dua inti atom identik yang berikatan secara kovalen.

Page 3: Jari Jari Atom

Jarak antar inti atom Cl pada molekul Cl2 adalah 198pm. Dari data tersebut dapat diketahui bahwa jari jari atom Cl adalah ½ dari jarak antar inti atom Cl pada molekul Cl2 yaitu 99pm

MAKROSKOPIK

Page 4: Jari Jari Atom

Jari-jari atom suatu unsur dalam golongan makin besar seiring dengan bertambahnya nomor atom dan dalam suatu periode semakin kecil seiring dengan bertambahnya nomor atom.

Tabel Jari-jari Ion

Page 5: Jari Jari Atom

SUBMIKROSKOPIKDalam satu golongan jari-jari atom semakin besar

seiring dengan bertambahnya nomor atom. Hal ini disebabkan karena dalam satu golongan, seiring dengan meningkatnya nomor atom maka jumlah kulit atom juga bertambah sehingga menyebabkan gaya tarik inti terhadap elektron terluar semakin lemah. Hal ini mengakibatkan ukuran atom menjadi besar.

Dalam satu periode jari-jari atom semakin kecil seiring dengan bertambahnya nomor atom. Hal ini disebabkan karena seiring dengan bertambahnya nomor atom, maka jumlah elektron yang berada di kulit terluar semakin bertambah namun tidak diiringi dengan pertambahan kulit sehingga gaya tarik inti atom terhadap elektron terluar menjadi semakin besar. Akibatnya, ukuran atom menjadi semakin kecil.

Page 6: Jari Jari Atom

SIMBOLIK

Jari-jari atom Cl dalam molekul Cl2

Page 7: Jari Jari Atom

Jari-jari Atom Beberapa Unsur

Page 8: Jari Jari Atom

JARI-JARI ION

Page 9: Jari Jari Atom

DEFINISI

1. Principles General Chemistry, Silberberg : “The ionic radius is an estimate of the size of an ion in a crystalline ionic compound“. Jari-jari ion adalah perkiraan ukuran suatu ion dalam suatu kristal senyawa ionik.

2. Menurut kami : Jari-jari ion adalah jarak

Page 10: Jari Jari Atom

MAKROSKOPIK• Jari-jari kation selalu lebih kecil dibandingkan

dengan jari-jari atomnya. Jari-jari anion selalu lebih besar dibandingkan dengan jari-jari atomnya.

• Jari-jari kation akan semakin kecil seiring dengan bertambahnya nomor atom dalam satu periode.

• Jari-jari anion akan semakin kecil seiring dengan bertambahnya nomor atom dalam satu periode.

• Jari-jari kation dan anion dalam satu golongan akan semakin besar seiring dengan bertambahnya nomor atom.

• Jari-jari ion-ion yang memiliki jumlah elektron yang sama akan lebih kecil seiring dengan bertambahnya nomor atom.

Page 11: Jari Jari Atom

SUBMIKROSKOPIK

Jari-jari kation selalu lebih kecil dari jari-jari atomnya, hal ini disebabkan karena elektron pada kulit terluar suatu atom terlepas ketika membentuk kation. Sehingga gaya tarik inti terhadap elektron kulit terluar semakin kuat dan menyebabkan jari-jari kation lebih kecil daripada jari-jari atom.

Jari-jari anion selalu lebih besar dari jari-jari atomnya, hal ini disebabkan karena kulit terluar dari suatu atom menerima elektron saat membentuk anion. Semakin banyak elektron pada kulit terluar gaya tolak menolak antar elektron menjadi lebih besar, sehingga jari-jari anion lebih besar daripada jari-jari atomnya.

Page 12: Jari Jari Atom

Jari-jari anion dan kation akan semakin kecil seiring dengan bertambahnya nomor atom dalam satu periode. Hal ini dapat terjadi karena, dalam suatu periode atom memiliki jumlah kulit atu orbit yang sama, namun jumlah proton dan elektronnya bertambah. Sehingga ketika atom melepas atau menerima elektron gaya tarik inti terhadap elektron terluar akan semakin meningkat karena jumlah proton yang terus bertambah dan jumlah elektron yang bertambah pula. Hal ini menyebabkan jari-jari ion akan semakin mengecil.

Page 13: Jari Jari Atom

Jari-jari kation dan anion akan semakin besar seiring dengan bertambahnya nomor atom dalam suatu golongan . Hal ini dapat terjadi karena dalam satu golongan seiring dengan bertambahnya nomor atom, jumlah kulit atau orbit yang ditempati elektron semakin bertambah, sehingga saat atom menerima atau melepas elektron gaya tarik inti terhadap elektron terluar akan semakin lemah. Hal ini menyebabkan jari-jari ion akan semakin besar.

Page 14: Jari Jari Atom

SIMBOLIK

Jari-jari ion Beberapa Unsur