165

LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

  • Upload
    others

  • View
    7

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara
Page 2: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

i

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Puji dan syukur kehadirat Allah subhanahu wa ta’ala ,

atas rahmat dan karunia-NYA sehingga Laporan

Akuntabiltas Kinerja Instansi Pemerintah Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser Tahun 2018 dapat

diselesaikan. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah

(LKjIP) merupakan bentuk akuntabilitas dari

pelaksanaan tugas dan fungsi yang dipercayakan kepada

setiap Instansi Pemerintah atas penggunaan anggaran

yang mengacu pada Permen Pan dan RB nomor 53 tahun 2014 yang merupakan acuan

pelaksanaan dari Peraturan Presiden nomor 29 tahun 2014 tentang Sistem

Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah.

Peraturan Presiden tersebut mewajibkan setiap instansi pemerintah sebagai unsur

penyelenggara negara untuk mempertanggung-jawabkan pelaksanaan tugas, fungsi

dan kewenangan dalam pengelolaan anggaran.

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser sebagai sebuah Perangkat Daerah

yang diberi tanggung jawab dalam pelaksanaan urusan lingkungan hidup dikabupaten

Paser berkewajiban untuk mempertanggung-jawabkan pencapaian sasaran, indikator

kinerja dan target yang telah ditetapkan dalam bentuk Laporan Kinerja Instansi

Pemerintah (LKjIP).

Penyusunan laporan kinerja ini merupakan bentuk pertanggungjawaban secara

transparan dan akuntable terhadap pencapaian sasaran, indikator kinerja dan target di

urusan Lingkungan Hidup dan kehutanan. Laporan ini menyajikan gambaran tentang

pencapaian kinerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser selama Tahun

anggaran 2018. Dimana LKjIP Tahun 2018 ini merupakan hasil capaian kinerja pada

tahun kedua dalam Rencana Strategis ( Renstra ) 2016 – 2021 Dinas Lingkungan

Hidup.

Akhirnya kami berharap, laporan Kinerja ini dapat menjadi bahan informasi

yang berguna serta media pertanggungjawaban kinerja sekaligus upaya peningkatan

Page 3: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

ii

kinerja di masa mendatang bagi seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser.

Tana Paser, 31 Desember 2018

KEPALA

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Pembina Utama Muda

Nip. 19630112 199203 1 014

Page 4: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

iii

IKHTISAR EKSEKUTIF

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser ini menyajikan sasaran strategis dan capaian indikatornya pada

2018 yang merupakan pelaksanaan program dan kegiatan pada tahun kedua dalam

pelaksanaan Renstra 2016-2021.

Dinas Lingkungan Hidup dalam Renstranya telah menetapkan 7 ( tujuh )

sasaran strategis yang akan dicapai dan diukur dengan 7 (tujuh) indikator kinerja

outcame/hasil yang kemudian diturunkan dalam 72 indikator kinerja keluaran. Secara

umum dapat disimpulkan bahwa sasaran strategis yang ditetapkan dapat dilaksanakan

dengan “sangat berhasil” yakni dengan capaian kinerja outcame/hasil sebesar

96,24% dan capaian kinerja output sebesar 97,32%.

Adapun realisasi keuangan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Tahun 2018 secara keseluruhan baik belanja tidak langsung ( BTL ) dan belanja

langsung ( BL ) sebesar Rp. 24.545.212.403,- (Dua Puluh Empat Milyar Lima Ratus

Empat Puluh Lima Juta Dua Ratus Dua Belas Ribu Empat Ratus Tiga Rupiah) atau

(80,88%) dari Pagu yang diperhitungkan berjumlah Rp.30.345.570.994,00, dengan

kesimpulan “berhasil”. Jika dibandingkan dengan Tahun sebelumnya terdapat

peningkatan realisasi keuangan sebesar 1,88%. Pada komponen Belanja Tidak

Langsung (BTL) realisasi keuangan hanya mencapai (93,89%) atau mengalami

peningkatan yang cukup significant dari tahun sebelumnya sebesar 19.68%, dimana

tahun 2017 hanya terealisasi 74,21%. Sedangkan untuk komponen Belanja langsung (

BL ) realisasi keuangan sebesar 75,45% atau mengalami penurunan sebesar 5,54%

dari tahun sebelumnya yang mencapai 80,99%. hal ini menunjukan bahwa pada

komponen Belanja Langsung ( BL ) yang merupakan program/kegiatan belum

optimal terlaksana, hal ini karena terkendala pada program kegiatan yang bersumber

dari DAK sisa DBH DR yang juknis pelaksanaannya terlambat turun sehingga

menghambat pelaksanaannya

Keberhasilan pelaksanaan program dan kegiatan tersebut merupakan wujud

nyata upaya dan kinerja yang ditunjukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser, walaupun disisi lain masih terdapat beberapa kekurangan yang cukup

berpengaruh terhadap pelaksanaan program dan kegiatan tersebut yang berimplikasi

terhadap kurang maksimalnya cakupan program yang dilaksanakan, dimana hal ini

masih terkendala dengan minimnya dukungan dana/ anggaran yang diberikan.

Page 5: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

iv

D A FT A R I S I

Kata Pengantar ............................................................................................................... i

Ringkasan Eksekutif ... ..................................................................................................... iii

Daftar Isi ....................................................................................................................... iv

Bab I Pendahuluan ....................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang .............................................................................................. 1

1.2 Maksud dan Tujuan ...................................................................................... 2

1.3 Kedudukan, Tugas Fungsi dan kewenangan ................................................ 3

Bab. II Perencanaan dan Perjanjian Kinerja .............. .................................................... 7

2.1 Rencana Strategis ......................................................................................... 7

2.2 Rencana Kerja Tahunan ....................................................................……… 11

2.3 Perjanjian Kinerja ........................................................................................ 15

Bab III Akuntabilitas Kinerja ......................................................................................... 21

3.1 Capaian Kinerja OPD ................................................................................... 21

3.2 Realisasi Anggaran ....................................................................................... 34

Bab. IV Penutup ............................................................................................................. 38

Lampiran I : Form Perjanjian Kinerja

Lampiran II : Form Rencana Kerja Tahunan

Lampiran III : Form Pengukuran Kinerja

Lampiran IV : Form Pemantauan Rencana Aksi Kinerja Tahun 2018

- Evaluasi dan Rencana Aksi Perjanjian Kinerja Tahun

2018

- Standar Operasional Prosedur ( SOP) Penyusunan

Laporan Kinerja

Page 6: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

v

- Pedoman Pengumpulan Kinerja

- Sk Tim Penyusun Laporan Kinerja

Page 7: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Laporan Kinerja merupakan ikhtisar yang menjelaskan secara ringkas dan

lengkap tentang capaian kinerja yang disusun berdasarkan rencana kerja yang

ditetapkan dalam rangka pelaksanaan Anggaran pendapatan dan Belanja Negara/

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah ( Perpres Nomor 29 tahun 2014 ). Dimana

hal terpenting dalam penyusunan laporan kinerja adalah pengukuran kinerja dan

evaluasi serta pengungkapan ( disclosure ) secara memadai hasil analisis terhadap

kinerja yang telah dilaksanakan.

Memperhatikan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang

penyelenggaraan good governance, dimana salah satu azas yang tercantum adalah azas

akuntabilitas yang menentukan bahwa setiap kegiatan dan hasil akhir dari kegiatan

penyelenggara negara harus dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat atau

rakyat sebagai pemegang kedaulatan tertinggi negara sesuai dengan ketentuan

peraturan perundang-undangan yang berlaku. Ukuran keberhasilan kinerja Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser dilihat dari sejauh mana tujuan dan sasaran yang

telah ditentukan tersebut tercapai. Untuk melihat sejauhmana sasaran-sasaran tersebut

tercapai, perlu dilakukan evaluasi terhadap hasil pencapaian tersebut, yang dituangkan

kedalam suatu laporan yang disebut Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP).

Dalam rangka mewujudkan kewajiban untuk mempertanggungjawabkan

keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan misi organisasi dalam mencapai tujuan dan

sasaran yang telah ditetapkan perlu disusun Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.

Disamping itu untuk mewujudkan administrasi negara yang mampu mendukung

kelancaran dan ketepatan pelaksanaan tugas dan fungsi penyelenggaraan pemerintahan

dan pembangunan yang mengarah pada prinsip pelayanan kepada masyarakat.

Masyarakat menuntut agar pemerintah memberikan perhatian yang sungguh-sungguh

dalam melaksanakan tugas-tugas kedinasan masing-masing, menekan dan

menghindari kesalahan dan penyimpangan agar mampu memberikan pelayanan

Page 8: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

2

kepada masyarakat dengan maksimal. Karenanya penyampaian Laporan Kinerja

merupakan kewajiban bagi setiap Instansi Pemerintah yang diamanatkan oleh :

1. Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara ( Lembar

Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Lembar Negara

Republik Indonesia Nomor 4355 );

2. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan Keuangan dan

Kinerja Instansi Pemerintah ( Lembar Negara Republik Indonesia tahun 2006

Nomo 26, Tambahan Lembar Negara Republik Indonesia Nomor 4614 );

3. Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja

Pemerintah Daerah (Lembar Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 80 );

4. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi

Republik Indonesia Nomor 53 tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian

Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja.

5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan daerah, tata cara Raperda

RPJP dan RPJMD Serta Perubahan RPJP Daerah, RPJM daerah dan rencana kerja

Pemerintah Daerah

1.2 MAKSUD DAN TUJUAN

Penyusunan LKjIP ini merupakan kewajiban Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser untuk mempertanggung jawabkan tujuan dan sasaran serta rencana

kinerja yang telah ditetapkan dalam Renstra Perangkat Daerah , Rencana Kinerja

Tahun 2018 dan Perjanjian Kinerja Tahun 2018. LKjIP ini juga sekaligus sebagai

feedback yang berharga dalam memperbaiki kinerja Dinas Lingkungan Hidup di masa

mendatang.

Pelaksanaan Sistem AKIP diimplementasikan Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser sebagai sistem pengendalian manajemen publik, sistem pengendalian

ini dilaksanakan untuk memastikan tujuan strategis dapat dipenuhi melalui

implementasi cara dan strategi pencapaiannya (program dan kegiatan) yang selaras.

Sistem AKIP diawali dengan penyusunan rencana strategis (Renstra) yang

menggambarkan tujuan dan sasaran strategis Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Page 9: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

3

Paser. Untuk mewujudkan tujuan dan sasaran tersebut maka setiap tahunnya secara

selaras dijabarkan dan berujung pada kondisi ideal sebagaimana tujuan yang telah

ditetapkan tersebut. Sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari sistem AKIP, untuk itu

setiap tahunnya diakhir tahun anggaran dilaksanakan sistem pengukuran kinerja yang

akan menilai sejauhmana capaian kinerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

sesuai indikator kinerja kegiatan dan sasaran yang tertuang dalam Renstra. Capaian

kinerja kegiatan dan sasaran tersebut kemudian diwujudkan dalam bentuk Laporan

Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) yang menjadi alat untuk menyampaikan dan

mengkomunikasikan hasil kinerja sebagai pertanggungjawaban publik Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser kepada masyarakat dan stakeholder lainnya.

Adapun yang menjadi tujuan penyusunan pelaporan kinerja instansi

Pemerintah ini adalah :

1. Memberikan informasi kinerja yang terukur kepada pemberi mandat atas kinerja

yang telah dan seharusnya dicapai,

2. Sebagai upaya perbaikan berkesinambungan bagi instansi pemerintah untuk

meningkatkan kinerjanya. ( Permenpan dan RB Nomor 53 tahun 2014 )

1.3 KEDUDUKAN, TUGAS FUNGSI DAN KEWENANGAN

Sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Paser No.14 Tahun 2016 tentang

Pembentukan dan susunan Perangkat Daerah dan Peraturan Bupati Paser No. 58

Tahun 2016 Tentang rincian tugas dan fungsi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser. Struktur organisasi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser dipimpin oleh

seorang Kepala Dinas dibantu oleh 1 ( satu ) orang Sekretaris, dan 5 ( Lima ) orang

Kepala Bidang dengan rincian :

1. Sekretariat

a. Sub Bagian Perencanaan Program;

b. Sub Bagian Kepegawaian dan Umum;

c. Sub Bagian Keuangan;

Page 10: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

4

2. Bidang Tata Lingkungan

a. Seksi Inventarisasi, RPPLH dan KLHS;

b. Seksi Kajian Dampak Lingkungan Hidup; dan

c. Seksi Pemeliharaan Lingkungan Hidup;

3. Bidang Pengelolaan Sampah dan limbah B3

a. Seksi Penanganan Sampah;

b. Seksi Penanganan Limbah B3;

c. Seksi Pengurangan Sampah

4. Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan

Hidup

a. Seksi Pemantauan Lingkungan;

b. Seksi pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan;

5. Bidang Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

a. Seksi Pengaduan dan Penyelesaian Sengketa Lingkungan;

b. Seksi Penengakan Hukum Lingkungan;

c. Seksi Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup;

6. Bidang Pengelolaan TAHURA

a. Seksi Perlindungan, Pengawetan dan Pemanfaatan TAHURA;

b. Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Pengelolaan Daerah Penyangga;

Dalam pelaksanaan tugas pokok, fungsi dan kewenangan Dinas Lingkungan

Hidup Kabupaten Paser didasarkan pada Peraturan Bupati Paser No. 58 Tahun 2016

Tentang rincian tugas dan fungsi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser, dimana

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser mempunyai Tugas Pokok melaksanakan

urusan pemerintahan daerah di bidang Lingkungan Hidup sesuai dengan prinsip

otonomi daerah dan tugas pembantuan. Untuk menyelenggarakan tugas tersebut,

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser mempunyai Fungsi sebagaimana dalam

Page 11: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

5

gambar 1.1 berikut dapat dilihat Struktur organisasi Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser : (terlampir)

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser saat ini memiliki Sumber Daya

Manusia sebanyak 188 (seratus delapan puluh delapan) orang terdiri dari : 53 (lima

puluh tiga) orang PNS, 53 (lima puluh tiga) orang PTT dan 82 (delapan puluh dua)

orang THL.

Adapun berdasarkan Eselonisasi, dari SDM tersebut terdiri dari :

Pejabat Eselon II.b = 1 Orang

Pejabat Eselon III.a = 1 Orang

Pejabat Eselon III.b = 5 Orang

Pejabat Eselon IV.a = 16 Orang

Non Eselon = 45 Orang

Tenaga Honor = 53 Orang

Tenaga Fungsional = 1 Orang

THL (Tenaga Harian Lepas) = 82 Orang

Tabel 1.1

SDM Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten paser berdasarkan Status, Jabatan dan

Golongan

URAIAN

PNS

Kepa

la

Dina

s

Sekre

tariat

Bidang

Tata

Lingkun

gan

Bidang

Sampah

dan

Limbah

Bidang

PPKL

H

Bidang

Peng.

Tahura

Bidang

PPKL

Jumlah

Pembina Utama Muda (IV/c) 1 - - - - - - 1

Pembina Tk. I (IV/b) 1 - 1 - - - 2

Pembina / IVa - - 1 1 2 1 - 5

Penata Tk. I (III/d) - 2 2 3 3 1 2 13

Penata (III/c) - 1 2 1 1 3 2 10

Penata Muda Tk. I (III/b) - 1 1 1 - 1 2 6

Penata Muda (III/a) - - 1 - - - - 1

Page 12: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

6

Pengatur Tk. I (II/d) - - - - - - - -

Pengatur (II/c) - - - 2 1 1 - 4

Pengatur Muda Tk. I (II/b) - 2 - 2 - - 1 5

Pengatur Muda (II/a) - 1 - 6 - - - 7

J u m l a h 1 8 7 16 7 7 7 53

PTT (Pegawai Tidak Tetap) - 10 7 13 4 16 3 53

Jumlah Total 82

1 18 14 29 11 13 10 188

Page 13: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

7

BAB II

PERENCANAAN DAN PERJANJIAN KINERJA

2.1 RENCANA STRATEGIS

Rencana Strategis (Renstra) Dinas Lingkungan Hidup ditetapkan

dengan mengacu kepada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)

Kabupaten Paser. Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser yang merupakan dokumen rencana taktis strategis dimaksudkan

sebagai pedoman dalam melaksanakan program/kegiatan Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser dalam kurun waktu 2016 - 2021, dan tujuannya adalah memberikan

arah dan sasaran yang ingin dicapai dalam 5 tahun kedepan, selanjutnya akan

dijabarkan dalam Rencana Kinerja (Renja) tahunan dalam kaitannya dengan kebijakan

anggaran. Renstra digunakan untuk menilai kinerja Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser dalam upaya memenuhi target tercapainya tugas pokok dan fungsi

yang telah ditetapkan. Renstra Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser Tahun

2016-2021 telah dilakukan revisi pada tahun 2018 dengan mengacu pada revisi

RPJMD Kabupaten Paser Tahun 2016-2021 dan seiring perubahan Nomenklatur

Organisasi Perangkat Daerah.

A. Tujuan

Dalam menentukan tujuan dan sasaran Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser maka perlu dipertimbangkan adalah visi dan misi Kabupaten Paser yang terkait

dengan urusan Lingkungan Hidup, dan penetapan tujuan dan sasaran perlu

mempertimbangkan kompetensi yang dimiliki segenap sumber daya dalam organisasi.

Seluruh sumberdaya dalam organisasi harus mempunyai core-competencies untuk

pencapaian tujuan.

Tujuan merupakan satu diantara komponen dari perencanaan strategis, yang

dirumuskan adalah merupakan gambaran tentang keadaan yang diinginkan oleh Dinas

Lingkungan Hidup selama kurun waktu lima tahun kedepan berdasarkan tugas pokok

dan fungsinya,.Tujuan ditetapkan dengan mengacu kepada pernyataan visi dan misi

Kabupaten Paser sehingga rumusannya harus dapat menunjukkan suatu kondisi yang

Page 14: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

8

ingin dicapai dimasa mendatang.Untuk itu, tujuan disusun guna memperjelas

pencapaian sasaran yang ingin diraih dari masing-masing misi.

Sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Paser yang telah ditetapkan, maka

untuk mendukung tercapainya visi dan misi tersebut selanjutnya perlu dirumuskan

tujuan yang ingin dicapai oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser yang akan

ditempuh melalui penetapan beberapa tujuan dan sasaran. Adapun tujuan yang ingin

dicapai untuk jangka menengah 5 (lima) tahun mendatang sesuai dengan tugas pokok

dan fungsinya adalah:

1. Meningkatkan efektifitas kinerja pengelolaan lingkungan hidup

2. Meningkatkan kualitas lingkungan hidup

3. Meningkatkan kualitas dan cakupan pengelolaan sampah dan Limbah

4. Mencipatakan kawasan tahura lati Petangis yang aman sesuai fungsi ekologis,

ekonomi dan social

5. Meningkatkan tata kelola pelayanan publik dan administrasi perkantoran

B. Sasaran

Sasaran adalah penjabaran dari tujuan secara terukur, dimana sasaran yang akan

dicapai oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser dalam jangka waktu 5 (lima)

tahun yang akan datang adalah :

1. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi lingkungan yang handal

2. Meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap pengelolaan lingkungan hidup

3. Meningkatkan upaya dalam pencegahan, pengendalian dan pencemaran dan

kerusakan lingkungan hidup

4. Meningkatnya ketersediaan sumber daya pengelolaan sampah

5. Meningkatnya peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan

6. Meningkatkan pengelolaan kawasan tahu lati Petangis

7. Meningkatkan kinerja pelaksanaan sesuai tugas dan fungsi

C. Strategi dan Kebijakan

Berdasarkan telahaan terhadap pengaruh faktor-faktor kekuatan, peluang,

kelemahan dan ancaman, serta Focus Group Discusion (FGD) maka

menghasilkan beberapa strategi sebagai berikut :

Page 15: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

9

1. Meningkatkan kualitas dan updating data dan Informasi lingkungan hidup.

2. Optimalisasi pemanfaatan data dan informasi dalam pengelolaan lingkungan

hidup

3. Meningkatkan ketaatan pelaku usaha dalam melaksanakan ijinlingkungan

4. Meningkatkan frekuensi pematauan air, udara, tanah dn pesisir

5. Meningkatnya frekuensi pemantauan sumber pencemar dan kerusakan

lingkungan

6. Meningkatnya frekuensi pembinaan dalam pengendalian pencemaran

lingkungan hidup oleh Institusi maupun non institusi

7. Meningkatnya ketaatan pelaku usaha dalam melaksanakan izin lingkungan

8. Meningkatkan ketersediaan sarana dan prasarana pengendalian limbah bahan

berbahaya dan beracun ( B3)

9. Meningkatkan pembinaan pelaku usaha dan /atau kegiatan pengelolahan

limbah

10. Meningkatnya ketersediaan system pengangkutan sampah

11. Meningkatnya ketersediaan fasilitas pengerangan sampah diperkotaan/IKK

12. Meningkatnya kertersediaan pemprosesan akhir ( TPA ) sampah

13. Meningkatnya pengolahan sampah disumber

14. Terbinanya masyarakat untuk melaksanakan pengurangan sampah disumber (

3R ) secara mandiri

15. Menurunkan tingkat gangguan dan ancaman kegiatan illegal logging,

perburuan satwa liar, perambahan lahan dan kebakaran hutan

16. Pembuatan dokumen rencana pengelolaan dan bloking area sebagai acuan yang

dipersyarakatan

17. Penyediaan data dan peta potensi dan sumber daya alam yang ada dalam

kawasan Tahura

18. Terlaksananya rehabilitasi lahan kritis Tahura

19. Meningkatnya sarana dan fisik penunjang kegiatan dalam pengelolaan kawasan

tahura lati petangis

20. Peningkatan kunjungan masyarakat kekawasan Tahura

Page 16: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

10

21. Mendorong peningkatan pelayanan administrasi perkantoran melalui

dokumentasi yang akurat

22. Mendorong pengingkatan pelayanan publik melalui pemenuhan sumber daya

23. Peningkatan disiplin pegawai melalui absensi elektronik

24. Peningkatan kompetensi dan keterampilan pegawai melalui pelatihan/bimtek

25. Peningkatan akuntabilitas kinerja dan keuangan melalui sistem pelaporan

26. Peningkatan kualitas perencanaan anggaran di OPD melalui pembenahan

system perencanaan

Kebijakan yang ditempuh oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser sebagai penjabaran dari strategi yang telah ditetapkan adalah sebagai

berikut :

1. Melaksanaan penyusunan data dan informasi kinerja lingkungan hidup

2. Melaksanakan evaluasi pelaksanaan kajian lingkungan hidup

3. Melaksanakan sosialisasi/bimbingan pengelolaan lingkungan hidup pada

masyarakat

4. Melaksanakan pengawasan dan penataan bagi pemegang ijin lingkungan

5. Melaksanakan pemantauan air, udara, tanah dan pesisir secara rutin dan

berkala

6. Melaksanakan kegiatan pemantauan terhadap sumber pencemaran dan

kerusakan lingkungan secara terpadu dan berkala

7. Meekasanakan pembinaan terhadap pelaku usaha yang terpadu dan

berkesinambungan

8. Melaksanakan pengendalian kerusakan dan pencemaran LH secara rutin dan

berkala

9. Melaksanakan pengawasan dan penaatan bagi pemegang ijin lingkungan

10. Menyediakan srana penunjang dalam melaksanakan pengendalian limbah B3

11. Melaksanakan peremajaan terhadap sarana dan prasarana angkutan yang sudah

tua

12. Meningkatkan fasilitas yang mendukung kegiatan pengurangan sampah

13. Meningkatkan fasilitas pemprosesan TPA yang sudah ada

14. Membangun sarana dan prasarana TPA yang belum tersedia

Page 17: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

11

15. Melaksankaan sosialisasi secara terpadu dan berkesinambungn terhadap

masyarakat

16. Melaksanakan pembinaan dan memberikan reward terhadap kelompok

masyarakat/ masyarakat yang telah mandiri dalam melaksanakan pengurangan

sampah dari sumbernya

17. Melaksanakan kegiatan operasi pengamanan hutan secara rutin

18. Melaksanakan sosialisasi dan pembinaan kepada masyarakat yang tinggal

disekitar kawasan Tahura

19. Melaksanakan penyusunan rencana pengelola Bloking area

20. Melaksanakan penyusunan data dan potensi sumber daya alam dalam tahura

lati petangis

21. Melaksanakan kegiatan rehabilitasi lahan kritis secara berkesinambungan

22. Melaksanakan pembangunan saran dan prasarana dalam mendukung

pengelolaan kawasan Tahura

23. Melaksanakan kegiatan promosi ke masyarakat

24. Penetapan SOP dokumen masuk dan keluar

25. Pengadaan sumber daya pendukung secara bertahap

26. Pelaksanaan peraturan pegawai mengenai kehadiran

27. Penyediaan anggaran pelatihan / Bimtek Aparatur

28. Pelaksanaan kewajiban penyampaian laporan tepat waktu

29. Penyediaan system perencanaan online yang terintegrasi

2.2 RENCANA KERJA TAHUNAN ( RKT )

Pada Tahun anggaran 2018 ini Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

telah menetapkan Rencana Kerja Tahunan ( RKT ) yang terdiri 10 program dan 73

kegiatan, termasuk penambahan 3 Kegiatan pada anggaran perubahan. dimana

terdapat kegiatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus ( DAK) DBH DR yaitu

sebanyak 25 kegiatan. Jika memperhatikan anggaran pada tahun 2017 maka jumlah

kegiatan yang dilaksanakan adalah sama.

Page 18: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

12

Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang

Pedoman Keuangan Daerah maka Dinas Lingkungan Hidup Kab. Paser melaksanakan

program sebagai berikut :

1) Program Pelayanan Administrasi Perkantoran.

2) Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur.

3) Program peningkatan kapasitas sumber daya aparatur

4) Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan

Keuangan.

5) Program pengembangan kinerja pengelolaan persampahan

6) Program pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup

7) Program Perlindungan dan konservasi sumber daya alam

8) Program Perencanaan pembangunan daerah

9) Program pengelolaan Tahura

10) Program Penyelenggaraan sistem pengendalian interen pemerintah

Adapun kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser yaitu : .

1) Penyediaan Jasa Komunikasi,sumber daya air dan listrik.

2) Penyediaan jasa pemeliharaan dan perijinan kendaraan dinas/operasional

3) Penyediaan jasa administrasi keuangan.

4) Penyediaan alat tulis kantor.

5) Penyediaan barang cetakan dan penggandaan.

6) Penyediaan Komponen Instalasi listrik /penerangan bangunan kantor.

7) Penyediaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor

8) Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan.

9) Penyediaan makanan dan minuman.

10) Rapat – rapat koordinasi dan konsultasi Daerah.

11) Pengadaan Mebeleur

12) Pemeliharaan Rutin/Berkala Gedung Kantor.

Page 19: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

13

13) Pemeliharaan Rutin/Berkala Mobil Jabatan

14) Pemeliharaan Rutin/Berkala Kendaraan Dinas/operasional

15) Pemeliharaan Rutin/Berkala Peralatan Gedung Kantor

16) Bimbingan teknis implementasi peraturan perundanga undangan

17) Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah ( LAKIP )

18) Penyediaan Prasarana dan Sarana pengelolaan persampahan

19) Peningkatan operasi dan pemeliharaan prasarana dan sarana dan persampahan

20) Pengembangan teknologi pengolahan persampahan

21) Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pengelolaan Persampahan

22) Pengangkutan Sampah dari TPS ke TPA

23) Pembinaan Pelaksanaan 3R (Reduce, Reuce, Recycle)

24) Koordinasi Penilaian Kota Sehat/Adipura

25) Pemantauan Kualitas Lingkungan

26) Pengelolaan B3 dan Limbah B3

27) Koordinasi Penyusunan AMDAL

28) Penilaian Ketaatan Pengelolaan Lingkungan

29) Pemantauan Pelaksanaan RKL-RPL (RKL-RPL,UKL-UPL dan SPPL)

30) Unit Khusus Penanganan Pengaduan Masyarakat (Pos Pengaduan)

31) Pencegahan Pencemaran Udara dari Sumber Tidak Bergerak

32) Inventarisasi dan Identifikasi Sumber Pencemar Air

33) Penilaian Sekolah Hijau/Adiwiyata

34) Penyusunan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

35) Inventarisasi Parameter Penentuan Baku Mutu Sumber Pencemar

36) Koordinasi Penyusunan UKL-UPL dan SPL

37) Evaluasi Pelaksanaan Kajian Lingkungan Hidup (KLHS)

Page 20: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

14

38) Pengawasan Terhadap Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

39) Pengawasan Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Evaluasi Penerima Ijin

Lingkungan dan Ijin Perlindungan Pengelolaan Lingkungan

40) Pengendalian Dampak Perubahan Iklim

41) Pengendalian Kerusakan Hutan dan Lahan

42) Pembangunan Taman KEHATI

43) Kalpataru

44) Pengelolaan dan Rehabilitasi Ekosistem Pesisir dan Laut

45) Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia

46) Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Kabupaten Paser (SLHD)

47) Pengembangan Sistem Informasi Lingkungan (SIL) dan Website Lingkungan

Hidup Daerah

48) Inventarisasi dan Penyusunan Profil Gas Rumah Kaca

49) Penyusunan Renja SKPD

50) Evaluasi Renja SKPD

51) Identifikasi dan Pemetaan Daerah Rawan Kebakaran Hutan dan Lahan

52) Identifikasi dan Inventarisasi Keanekaragaman Hayati di TAHURA

53) Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan

54) Patroli Pengamanan dan Perlindungan Taman Hutan Raya

55) Peningkatan Fasilitas Sarana Penunjang Pengendalian Kebakaran Hutan dan

Lahan

56) Perencanaan Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Kawasan TAHURA

57) Rehabilitasi Hutan dan Lahan (DAK-DR)

58) Penyusunan Dokumen Bloking Area TAHURA

59) Penyusunan Dokumen Rencana Pengelolaan dan Tata Kelola TAHURA

Page 21: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

15

60) Pencegahan, Perlindungan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan (Keteknikan

Pencegahan Karhutla)

61) Pelatihan dan Pengembangan Kapasitas Masyarakat Sekitar / Peningkatan

Kapasitas Usaha Perhutanan Sosial (Penerapan Agroforestry)

62) Sosialisasi dan Pembinaan Masyarakat di Dalam dan Luar Tahura Lati Petangis /

Penyuluhan Pencegahan Karhutla

63) Penanaman Sempadan Danau, Sungai dan Daerah Tangkapan Air, Pembuatan

Embung

64) Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan

/ Pengayaan Jenis

65) Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis/Peningkatan Fasilitas Sarana

Penunjang Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan

66) Keteknikan Pencegahan Karhutla

67) Peningkatan Koordinasi Penanggulangan Karhutla

68) Peningkatan Kapasitas Usaha Perhutanan Sosial (Penerapan Agrofrestry)

69) Penyuluhan Pencegahan Karhutla

70) Penanaman Sempadan Danau, Sungai dan Daerah Tangkapan Air

71) Pengelolaan Blok Tahun

72) Peningkatan Sarana dan Prasarana Tahura Lati Petangis

73) Pelaksanaan SPIP

Adapun secara sistematik Rencana Kerja Tahunan Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser dapat dilihat pada tabel lampiran III.

2.3 PERJANJIAN KINERJA

Perjanjian kinerja merupakan pelaksanaan atas Peraturan Presiden

Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah

dan sesuai dengan Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan

Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014, dokumen perjanjian kinerja

merupakan suatu dokumen yang berisikan penugasan dari pimpinan Instansi yang

Page 22: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

16

lebih tinggi kepada pimpinan Instansi yang lebih rendah untuk melaksanakan

program/ kegiatan yang disertai dengan indikator kinerja. Adapun Perjanjian

Kinerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser tahun 2018 adalah sebagai

berikut :

Tabel. 2.1 Perjanjian Kinerja DLH Kabupaten Paser Tahun 2018

NO SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA TARGET

1. Meningkatnya ketersediaan

data dan informasi lingkungan

hidup yang handal

Tingkat ketersediaan data dan

informasi lingkungan hidup

100%

Persentase Kecamatan yang

melaksanakan PPLH 60%

2. Meningkatnya upaya dalam

pencegahan, pengendalian,

pencemaran dan kerusakan

lingkungan

Indeks Kualitas LIngkungan

Hidup 67,42%

3. Meningkatnya ketersediaan

sumber daya pengelolaan

sampah

Cakupan pelayanan

pengelolaan sampah 28,5%

Persentase pengelolaan

sampah disumber 18%

4. Meningkatnya pengelolaan

kawasan Tahura Lati Petangis

Cakupan pengelolaan Tahura

lati Petangis 56,60%

5. Meningkatkan tata kelola

pelayanan publik dan

administrasi perkantoran

Skore penilaian Kinerja 50%

Untuk menjamin tercapainya sasaran dan target secara optimal dan tepat waktu, tujuan

dan sasaran Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser harus menjadi acuan sekaligus

landasan penyusunan strategi. Dari tujuan dan sasaran tersebut kemudian dirumuskan

sebanyak 5 sasaran strategis Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser dilaksanakan

pada tahun 2018 yang selanjutnya diturunkan dalam indikator kinerja keluaran yaitu

sebagai berikut :

1. Jumlah pelayanan jasa telepon,listrik,air,internet dan TV kabel yang

tersedia

2. Jumlah Honor pengelola keuangan dan Pegawai honorer (orang) yang

terbayar

Page 23: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

17

3. Jumlah bahan cetak dan penggandaan, fotocopy dan penjilidan (item) yang

tersedia

4. Jumlah komponen instalasi listrik/penerangan bangunan kantor

5. Jumlah Koran dan pengadaan buku perundang-undangan (exampler) yang

tersedia

6. Jumlah kendaraan dinas/operasional kantor yang tersedia dan terawat

7. Jumlah rapat koordinasi dan konsultasi (kegiatan) yang terlaksana

8. Jumlah makanan dan minuman tersedia (kotak)

9. Jumlah Item Alat Tulis Kantor (ATK) yang tersedia

10. Jumlah mebeleur yang tersedia

11. Jumlah gedung kantor yang terpelihara

12. Jumlah mobil jabatan (unit) tersedia

13. Jumlah kendaraan dinas (mobil) yang tersedia dan terawat

14. Jumlah perlengkapan gedung kantor (unit) yang terpelihara

15. Jumlah peralatan gedung kantor (unit) yang terpelihara dan terawat

16. Jumlah pegawai yang mengikuti bimbingan teknis (orang)

17. Jumlah LKjIP (buku) yang tersusun

18. Tersedianya website Dinas Lingkungan Hidup

19. Tersedianya publikasi kinerja DLH

20. Jumlah dokumen renja SKPD yang tersusun

21. Jumlah evaluasi renja dan Tepra yang terevaluasi

22. Jumlah dokumen laporan SPIP yang tersusun

23. Jumlah dokumen perencanaan dan anggaran yang tersusun (RKA, DPA,

LK)

24. Jumlah dokumen non fisik penilaian Adipura

Page 24: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

18

25. Tersusunnya dokumen data IKLH

26. Tersusunnya dokumen KLHS

27. Tersusunnya dokumen SLHD

28. Jumlah kampung/desa iklim kabupaten paser yang mendapatkan sosialisasi

29. Jumlah titik pemantauan laut yang terlaksana

30. Jumlah laporan informasi mengenai kondisi dan dampak gas rumah kaca

di wilayah Kab. Paser

31. Jumlah dokumen AMDAL tersusun

32. Jumlah dokumen penilaian UKL-UPL dan SPPL

33. Jumlah perusahaan yang melakukan pengolahan limbah B3

34. Jumlah item barang/mesin kebersihan tersedia

35. Jumlah kendaraan angkutan sampah yang dapat beroperasional

36. Jumlah bangunan pendukung di TPA terbangun

37. Jumlah pelayanan pengangkutan sampah terlaksana (bulan)

38. Jumlah kategori lomba kebersihan lingkungan terlaksana

39. Jumlah kawasan binaan yang melakukan 3R disumber

40. Jumlah titik pantau yang dilakukan analisa kualitas lingkungan hidupnya

41. Jumlah laporan penilaian pelaksanaan RKL-RPL, UKL-UPL

42. Jumlah pelaksanaan inventarisasi dan identifikasi sumber pencemar air

43. Jumlah penilaian ketaatan lingkungan pada perusahaan

Page 25: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

19

44. Jumlah dokumen parameter bakumutu sumber pencemar

45. Jumlah kegiatan monitoring dan evaluasi pengelolaan emisi sumber tidak

bergerak di perusahaan

46. Jumlah titik pantau/analisa kerusakan hutan dan lahan tersusun

47. Jumlah perusahaan yang mendapat pengawasan terhadap penerima izin

lingkungan dan izin PPLH

48. Jumlah pengawasan tindak lanjut rekomendasi hasil evaluasi penerima izin

lingkungan dan izin PPLH

49. Jumlah sekolah peduli dan berbudaya lingkungan

50. Jumlah fasilitas pendukung/informasi center di kawasan taman kehati

tersedia

51. Jumlah calon penerima penghargaan kalpataru yang dinilai

52. Jumlah pengaduan masyarakat terkait lingkungan hidup yang terverifikasi

53. Jumlah bangunan persemaian permanen/nursery/rumah kaca

54. Jumlah luasan areal rehabilitasi hutan dan lahan (ha) dan pemeliharaan T1,

T2, T3 di Tahura Lati Petangis

55. Jumlah dokumen bloking area (dokumen) kawasan tahura lati petangis

56. Jumlah koordinasi dalam rangka pelatihan dan pengembangan

57. Jumlah desa yang mendapatkan sosialisasi dan pembinaan di dalam dan

luar tahura

58. Jumlah honor pengelolaan tahura yang terbayar

59. Jumlah bibit tanaman tersedia

Page 26: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

20

60. Jumlah peserta pelatihan dan pengembangan kapasitas masyarakat desa

sekitar

61. Jumlah masyarakat sekitar tahura yang mengikuti sosialisasi dan

pembinaan pencegahan karhutla

62. Jumlah bibit tanaman tersedia

63. Jumlah pemasangan, pemeliharaan dan penggantian patok batas blok

TAHURA

64. Jumlah laporan identifikasi, peta daerah rawan dan peta kebakaran hutan

dan lahan (dokumen) di tahura

65. Jumlah dokumen identifikasi keanekaragamn hayati tahura (dokumen)

66. Jumlah pelaksanaan patrol di kawasan tahura lati petangis

67. Jumlah kegiatan operasional pengamanan tahura

68. Jumlah dokumen rencana pelaksanaan rehabilitasi hutan dan lahan

(dokumen) di tahura

69. Jumlah FS dan naskah rencana pengelolaan/RP dan tata kelola tahura lati

petangis jangka menengah

70. Jumlah lahan tahura terbakar yang dapat dikendalikan

71. Jumlah item sarana dan prasarana pengendalian karhutla tersedia

72. Jumlah embung terbangun

73. Jumlah koordinasi teknis pengelolaan tahura dan KPA

74. Panjang jalan kawasan tahura yang terpelihara

Adapun perincian dari Perjanjian Kinerja Tahun 2018 secara detail dan

berjenjang/ cascading dapat dilihat pada tabel lampiran I.

Page 27: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

21

BAB III

AKUNTABILITAS KINERJA

Akuntabilitas kinerja merupakan uraian pertanggungjawaban kinerja yang terdiri

dari hasil pengukuran kinerja, evaluasi dan analisis akuntabilitas kinerja termasuk

uraian keberhasilan dan kegagalan, hambatan/kendala dan permasalahan yang

dihadapi serta langkah-langkah antisipatif yang akan diambil sebagai implementasi

pelaksanaan kebijakan dan program sesuai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan

dalam rangka mewujudkan tujuan dan sasaran Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser. Selain itu dikemukakan pula akuntabilitas keuangan dengan cara menyajikan

alokasi dan realisasi anggaran.

3.1 CAPAIAN KINERJA

Pencapaian kinerja dilakukan untuk mengukur keberhasilan/kegagalan kinerja

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser. Tingkat keberhasilan diukur dengan

menggunakan skala pengukuran kinerja sesuai dengan pedoman penyusunan Pelaporan

Kinerja Instansi Pemerintah.

Mengacu pada ketentuan yang berlaku Peraturan Presiden Republik Indonesia

Nomor 29 tahun 2014 dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan

Reformasi Birokrasi Republik Indonesia nomor 53 tahun 2014, pengukuran kinerja

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser dilakukan dengan menggunakan Indikator

Kinerja yang telah ditetapkan dalam dokumen Perjanjian Kinerja. Perjanjian Kinerja

menyajikan Indikator Kinerja Utama (IKU) yang menggambarkan hasil-hasil utama

dalam kondisi yang seharusnya, tanpa mengesampingkan indikator lain yang relevan

seperti indikator output yang juga dijabarkan dalam pengukuran kinerja ini. Untuk

mengetahui gambaran mengenai tingkat Capaian Kinerja Organisasi dilakukan

Pengukuran Kinerja yang dilakukan dengan cara :

1. Membandingkan realisasi kinerja dengan sasaran (target) kinerja yang

dicantumkan dalam dokumen Perjanjian Kinerja dalam rangka pelaksanaan APBD

2017.

Page 28: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

22

2. Membandingkan realisasi Kinerja sampai dengan tahun berjalan dengan sasaran

(target) kinerja 5 (lima) tahunan yang direncanakan dalam Rencana Strategis PD.

Pengukuran kinerja yang dilakukan masih didasarkan pada Keputusan Kepala

Lembaga Administrasi Negara Nomor 239/IX/6/8/2003 tentang Perbaikan

Pedoman Penyusunan Pelaporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah.

Pengukuran Kinerja dan Analisis Capaian Kinerja

Penetapan Kinerja Tahun 2018 mencakup atas pelaksanaan 7 sasaran strategis

dan 7 indikator Kinerjanya baik Indikator Kinerja Utama ( IKU ) 4 indikator dan

Indikator Kinerja Pendukung lainnya 3 indikator yang selanjutnya diturunkan dalam

pelaksanaan atas 73 indikator kinerja keluaran dalam 10 program. Hasil capaian atas

pelaksanaan Rencana kerja Dinas Lingkungan Hidup tahun 2018 menunjukkan bahwa

capaian kinerja berdasarkan perjanjian kinerja termasuk Indikator Kinerja Utama

(IKU) telah terlaksana dengan “Sangat Berhasil“ yaitu mencapai 96,24% atau lebih

rendah 2,03% dari tahun 2018 yang mencapai 98,27%, hal ini bukanlah karena

penurunan prestasi pada tahun 2017 ini namun karena adanya 1 indikator kinerja yang

belum diperoleh nilai capaian realisasinya yaitu pada indikator kinerja Skor Penilaian

Kinerja sehingga mempengaruhi capaian kinerja secara menyeluruh. Adapun kinerja

output berdasarkan dari 10 program/ 73 kegiatan yang telah dilaksanakan capaian

kinerjanya adalah sebesar 97,32 % atau dapat disimpulkan juga dengan “Sangat

Berhasil”. Realisasi ini menunjukan adanya sedikit penurunan jika dibanding dengan

realisasi capaian kinerja output pada tahun 2017 yaitu sebesar 98,77% yang terinci

sebagai berikut:

Tabel 3.1

Pengukuran Kinerja Tahun 2018

Penjelasan atas pelaksanaan masing-masing indikator kinerja dan

perbandingan dari tahun sebelumnya adalah sebagai berikut:

NO

SASARAN STRATEGIS

INDIKATOR

KINERJA

TARGET

2018

REALISASI

2018

CAPAIAN

2017 2018

1. Meningkatnya

ketersediaan data dan

informasi lingkungan

Persentase

ketersediaan data

dan informasi

100 100 100 100

Page 29: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

23

yang handal lingkungan hidup

2. Meningkatnya

kepedulian masyarakat

terhadap pengelolaan

Lingkungan Hidup

Persentase

kecamatan yang

melaksanakan

PPLH

60 60 100 100

3. Meningkatnya upaya

dalam pencegahan,

pengendalian

pencemaran dan

kerusakan lingkungan

Indek Lingkungan

Hidup

67,42 66,79 99,47 99,06

4. Meningkatnya kualitas

layanan kebersihan dan

pengelolaan persampahan

Persentase

cakupan

pelayanan

pengelolaan

sampah

28,5 28 96,42 98,24

5. Meningkatnya peran

serta masyarakat dalam

pengelolaan persampahan

Persentase

pengelolaan

sampah di sumber

18 16 86,66 88,88

6. Meningkatnya

pengelolaan kawasan

Tahura Lati Petangis

Cakupan

pengelolaan

kawasan tahura

lati petangis

56,60 51,66 90,80 91,27

7. Meningkatkan kinerja

pelaksanaan sesuai tugas

dan fungsi

Skor Penilaian

Kinerja

50 - 114 -

Jumlah 98,27 96,24

Sesuai dengan tabel di atas, evaluasi dan analisis capaian kinerja outcome terhadap

setiap Indikator Kinerja Utama (IKU) maupun Indikator Pendukung pada masing-

masing Sasaran Strategis adalah sebagai berikut :

Sasaran strategis 1 : Meningkatnya ketersediaan data dan informasi lingkungan

yang handal

Terdiri dari satu indikator kinerja yaitu

a. Persentase tingkat ketersediaan data dan informasi lingkungan hidup dengan

capaian 100% pada tahun 2018, capian ini sama dengan tahun sebelumnya yaitu

pada tahun 2017. Dimana capaian ini telah optimal sesuai dengan target akhir

Renstra yang mensyaratkan 100%.

Page 30: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

24

Sasaran strategis 2 : Meningkatnya kepedulian masyarakat terhadap

pengelolaan lingkungan hidup

Terdiri dari satu indikator kinerja yaitu

a. Persentase kecamatan yang melaksanakan PPLH dengan capaian kinerja 100%

atau realisasi 60%, hal ini menunjukan capaian yang sama dengan tahun 2017.

Adapun target capaian pada akhir Renstra adalah 100% sehingga perlu terus untuk

menjaga kinerja yang telah dicapai agar tetap berada dalam target rencana.

Sasaran strategis 3 : Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian

pencemaran dan kerusakan lingkungan

Terdiri dari satu indikator kinerja yaitu :

a. Indeks Kualitas Lingkungan Hidup pada tahun 2018 ini berada pada posisi 66,79

atau dengan capaian 99,06%, capaian ini tidak jauh berbeda engan tahun 2017 lalu

dengan capaian 99,47 atau Indek Kulaitas Lingkungan Hidup berda pada posisi

66,23. Adapun bila memperhatikan target akhir renstra yang berada pada 70,21

maka perlu upaya yang lebih keras untuk dapat mencapai target tersebut.

Sasaran strategis 4 : Meningkatnya ketersediaan sumber daya pengelolaan

sampah

Terdiri dari satu indikator kinerja yaitu

a. Cakupan pengelolaan sampah dan limbah dengan capaian kinerja 98,24% atau

realisasi sebesar 28% pada tahun 2018, hasil ini meningkat dari tahun 2017 yang

mencapai 96,42% atau meningkat 1,82%. Jika memperhatikan target realisasi

akhir tahun renstra adalah sebesar 30%, maka perlunya kontinyuitas pelaksanaan

kegiatan ini agar dapat tercapainya target akhir tahun renstra.

Sasaran strategis 5 : Meningkatnya peran serta masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Terdiri dari satu indikator yaitu

a. Persentase pengelolaan sampah disumber dengan capaian kinerja 88,88% atau

realisasi mencapai 16% pada tahun 2018, bila memperhatikan capain kinerja pada

tahun 2017 yang mencapai 96,66% maka secara capaian kinerja terdapat

peningkatan 2,22%. Adapun target pada akhir renstra adalah 24%, sehingga

diperlukan upaya yang optimal untuk mencapainnya.

Sasaran strategis 6 : Meningkatnya pengelolaan kawasan Tahura Lati Petangis

Page 31: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

25

Terdiri dari satu indikator yaitu

a. Cakupan pengelolaan Tahura Lati Petangis yang pada tahun 2018 ini mencapai

kinerja sebesar 91,27% atau realisasi sebesar 51,66%, jika dibandingkan dengan

tahun sebelumnya/2017 maka terdapat peningkatan 0,47%, namun jika

memperhatikan target capaian akhir tahun Renstra sebesar 73,30% maka cpaian

saat ini masih jauh dari yang diharapkan karenannya diperlukan kinerja yang lebih

optimal untuk mencapainya.

Sasaran strategis 7 : Meningkatnya kinerja sesuai tugas dan fungsi

Terdiri dari satu indikator yaitu

a. Score penilaian kinerja capaiannya pada tahun 2018 belum dapat diperoleh karena

penilaian kinerja belum dapat dilaksanakan oleh Inspektorat Kabupaten

menunggu laporan Kinerja Perangkat Daerah ini selesai dan diserahkan ke

Inspektorat. Adapun capaian pada tahun sebelumnya ( 2017 ) adalah 51,60

sedangkan target pada akhir tahun ke lima (5) Renstra adalah 70.

Adapun analisa dan evaluasi terhadap capaian realisasi output/keluaran pada

program/kegiatan adalah sebagai berikut :

1. Program Pelayanan Administrasi perkantoran .

Nilai capaian realisasi pada Program Pelayanan Administrasi Badan Tahun

Anggaran 2018 ini “Sangat berhasil” yaitu capaian kinerja sebesar 93.80%

,sedangkan pada tahun 2017 lalu Program ini dilaksanakan dengan capaian kinerja

yaitu 100%, dimana baik pada tahun 2018 dan 2017 lalu program ini sama terdiri

dari 10 kegiatan yang dilaksanakan. Terdapat penurunan capaian pada tahun 2018

sebesar 6,2% dari tahun 2017 dikarenakan adanya kegiatan penyediaan jasa

pemeliharaan dan perijinan kendaraan Dinas/operasional yang tidak dapat

terlaksana 100% dikarenakan proses perijinan/ STNK terkendala dengan kendaraan

yang berasal dari hibah belum disertai BPKP nya, adapun rincian realisasinya

sebagai berikut:

Indikator Kinerja output Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Page 32: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

26

1. Jumlah pelayanan jasa telepon,

listrik, air, internet dan tv

(bulan)

12 bulan 12 bulan 100 12 bulan 12 bulan 100 %

2. Jumlah kendaraan dinas kantor

yang memiliki ijin ( unit )

6 unit 6 unit 100 16 unit 6 unit 38 %

3. Jumlah Honor pengelola

keuangan dan pegawai honorer

( orang ) yang terbayar ( orang )

20 orang 20 orang 100 20 orang 20 orang 100 %

4. Jumlah alat tulis kantor ( ATK )

yang tersedia ( item )

45 item 45 item 100 48 item 48 item 100 %

5. Jumlah bahan cetakan dan

penggandaan , foto copy dan

penjilidan ( item ) yang tersedia

15 item 15 item 100 18 item 18 item 100 %

6. Jumlah komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan

kantor yang tersedia ( buah)

- - - 5 item 5 item 100

7. Jumlah peralatan dan

perlengkapan kantor yang

tersedia ( unit )

5 item 5 item 100 20 item 20 item 100 %

8. Jumlah bahan bacaan dan

perundang-undangan tersedia

1460 eks 1460 eks 100 1080 eks 1080 eks 100

9. Jumlah makanan dan minuman

rapat yang tersedia (kotak)

1600

kotak

1600

kotak

100 1600 kotak 1600

kotak

100 %

10. Jumlah rapat koordinasi dan

konsultasi (item) kegiatan yang

dilaksanakan

25 keg 25 keg 100 28 keg 28 keg 100 %

2. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur.

Capaian kinerja pada program peningkatan sarana dan prasarana aparatur tahun

2018 mencapai 100%, capain ini sama dengan tahun 2017 yang lalu yang mencapai

100%. dengan demikian capaian kinerja program ini dapat dikatakan “sangat

berhasil”. dimana pada tahun 2018 program ini dilaksanakan dengan 5 kegiatan

sedangkan pada tahun 2016 lalu program ini terdiri dari 4 kegiatan yang

dilaksanakan, adapun Penjabaran dari masing-masing kegiatannya adalah sebagai

berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Aparatur

Page 33: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

27

1. Jumlah meubelair yang tersedia (buah)

- - - 2 set 2 set 100

2. Jumlah gedung yang

terpelihara (unit)

2 unit 2 unit 100

2 unit 2 unit 100

3. Jumlah mobil jabatan yang

tersedia dan terawat (unit)

2 unit 2 unit 100 2 unit 2 unit

100

4. Jumlah kendaraan dinas/

operasional yang tersedia dan

terawat (unit)

30 unit 30 unit 100 6 unit 6 unit

100

5. Jumlah peralatan gedung

kantor yang terpelihara dan

terawat (unit)

22 unit 22 unit 100 22 unit 22 unit

100

3. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

Nilai capaian realisasi kinerja pada Program Peningkatan Pengembangan

Sistem Pelaporan Capaian Kinerja pada tahun 2018 ini adalah sebesar 100% terdiri

dari 1 kegiatan. Sedangkan pada tahun 2017 program ini juga capaian kinerjanya

sebesar 100% dimana program ini dilaksanakan dengan 1 kegiatan juga namun dengan

kegiatan yang berbeda. Penjabaran dari masing-masing kegiatan sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur

1. Jumlah pegawai yang

mengikuti BIMTEK Perundang-

undangan

- - - 5 orang 5 orang

100

4. Program Peningkatan dan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan

Keuangan

Nilai capaian realisasi kinerja pada Program Peningkatan Pengembangan

Sistem Pelaporan Capaian Kinerja pada tahun 2018 ini adalah sebesar 100% terdiri

dari 1 kegiatan. Sedangkan pada tahun 2017 program ini juga capaian kinerjanya

Page 34: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

28

sebesar 100% dimana program ini dilaksanakan dengan 1 kegiatan juga. Penjabaran

dari masing-masing kegiatan sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Peningkatan

Pengembangan Sistem

Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan

1. Jumlah LKjIP ( buku ) yang

tersusun

10 buku 10 buku 100

10 buku

10 buku

100

5. Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan

Capaian realisasi kinerja tahun anggaran 2018 pada Program Keluarga

Berencana adalah sebesar 100% atau dapat dikatakan program ini dilaksanakan dengan

“sangat berhasil” sedangkan untuk tahun 2017 realisasi capaian kinerja program ini

juga sebesar 100%, dimana pada tahun 2018 dan 2017 dilaksanakan dengan 6

kegiatan. Adapun penjabaran dari masing-masing kegiatan sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Kinerja

Pengelolaan Persampahan

1. Jumlah item barang/mesin

kebersihan tersedia

5 item 5 item 100 6 item 6 item 100

2. Jumlah kendaraan

angkutan sampah yang

dapat beroperasional

15 unit 15 unit 100 15 unit 15 unit 100

3. Jumlah bangunan

pendukung di TPA

terbangun

3 unit 3 unit 100 3 unit 3 unit 100

4. Jumlah pelayanan

pengangkutan sampah

terlaksana (bulan)

12 bulan 12 bulan 100 12 bulan 12 bulan 100

5. Jumlah kategori lomba

kebersihan lingkungan

3

kategori

3

kategori

100 3 kategori 3

kategori

100

Page 35: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

29

terlaksana

6. Jumlah kawasan binaan

yang melakukan 3R

disumber

3

kawasan

3

kawasan

100 5

kawasan

5

kawasan

100

6. Program Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

Program ini pada tahun 2018 capaian kinerjanya adalah 96,66% atau dapat dikatakan

“sangat berhasil”, terdapat penurunan capaian 3,44% jika dibandingkan tahun 2017 yang

mencapai 100%. Dimana program ini pada tahun 2018 ini terdiri dari 15 kegiatan

sedangkan pada tahun 2017 dengan 16 kegiatan. Adanya 1 kegiatan yang tidak

dilaksanakan pada tahun 2018 ini adalah kegiatan peyusunan SPM, karena berdasarkan

UU 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah, untuk urusan wajib non pelayanan dasar

tidak menggunakan SPM lagi. Adapun penjabaran dari kegiatan sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Pengendalian

Pencemaran dan Perusakan

Lingkungan Hidup

1. Jumlah dokumen non fisik

penilaian Adipura

7

dokumen

7

dokumen

100 7

dokumen

7

dokumen

100

2. Jumlah titik pantau yang

dilakukan analisa kualitas

lingkungan hidupnya

45 titik 45 titik 100 49 titik

sungai

49 titik

sungai

100

3. Jumlah Perusahaan yang

melakukan pengolahan

Limbah B3

8

perusahan

8

perusaha

an

100 15

perusahaa

n

15

perusaha

an

100

4. Jumlah dokumen AMDAL

tersusun

10

dokumen

100

dokumen

100 10

dokumen

10

dokumen

100

5. Jumlah penilaian ketaatan

lingkungan pada perusahaan

15

perusahaa

n

15

perusaha

n

100 17

perusahaa

n

17

perusaha

an

100

6. Jumlah laporan penilaian

pelaksanaan RKL-RPL,

UKL-UPL

40

dokumen

40

dokumen

100 40

dokumen

40

dokumen

100

7. Jumlah pengaduan

masyarakat terkait

lingkungan hidup yang

terverifikasi

7 kasus 7 kasus 100 8 kasus 8 kasus 100

8. Jumlah kegiatan monitoring 6 pelaku 6 pelaku 100 6 pelaku 6 pelaku 100

Page 36: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

30

dan evaluasi pengelolaan emisi sumber tidak bergerak

di perusahaan

usaha usaha usaha usaha

7. Jumlah titik pelaksanaan

inventarisasi dan

identifikasi sumber

pencemar air

20 titik 20 titik 100 32 titik

identifikas

i

16 titik

identifik

asi

50

9. Jumlah sekolah peduli dan

berbudaya lingkungan

30

sekolah

30

sekolah

100 30

sekolah

30

sekolah

100

10. Tersusunnya buku IKLH 5 buku 5 buku 100 5 buku 5 buku 100

11. Jumlah dokumen parameter

baku mutu sumber

pencemar

3 buku 3 buku 100 3 buku 3 buku 100

12. Jumlah dokumen penilaian

UKL-UPL dan SPL

50

dokumen

50

dokumen

100 50

dokumen

50

dokumen

100

13. Tersusunnya dokumen

laporan KLHS

5 buku 5 buku 100 5 buku 5 buku 100

14. Jumlah perusahaan yang

mendapat pengawasan

terhadap penerima izin

lingkungan dan izin PPLH

35

perusahaa

n

35

perusaha

an

100 40

perusahaa

n

40

perusaha

an

100

15. Jumlah pengawasan tindak

lanjut rekomendasi hasil

evaluasi penerima izin

lingkungan dan izin PPLH

8

perusahaa

n

8

persahaa

n

100 10

perusahaa

n

10

perusaha

an

100

7. Program Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

Capaian program ini baik pada tahun 2018 maupun tahun 2017 terealisasi 100%,

atau predikat “sangat berhasil”, untuk tahun 2018 program ini dilaksankan dengan 9

kegiatan sedangkan pada tahun 2017 terdiri dari 11 kegiatan. Penjabaran dari kegiatan

sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya

Alam

1. Jumlah desa atau kampung

iklim kabupaten paser yang

mendapat sosialisasi

2 desa 2 desa 100 2 desa 2 desa 100

2. Jumlah titik pantau/analisa

kerusakan hutan dan lahan

35 titik 35 titik 100 35 titik

pantau

35 titik

pantau

100

Page 37: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

31

tersusun

3. Jumlah fasilitas pendukung

/informasi center taman

kehati tersedia

- - - 1 unit 1 unit 100

4. Jumlah calon penerima

penghargaan kalpataru yang

dinilai

2 orang 2 orang 100 2 orang 2 orang 100

5. Jumlah titik pantau laut

yang terlaksana

2 titik 2 titik 100 2 titik

pantau

2 titik

pantau

100

6. Terlaksananya peringatan

hari lingkungan hidup

sedunia

1

kegiatan

1

kegiatan

100 1 keg 1 keg 100

7. Tersusunnya dokumen

laporan SLHD

5 buku 5 buku 100 5 buku 5 buku 100

8. Tersedianya website Dinas

Lingkungan Hidup

1 sistem 1 sistem 100 1 sistem 1 sistem 100

9. Jumlah laporan informasi

mengenai kondisi dan

dampak Gas Rumah Kaca di

wilayah Kab. Paser

- - - 21 laporan 21

laporan

100

8. Program Perencanaan Pembangunan Daerah

Realisasi capaian kinerja pada Program Perencanaan Pembangunan Daerah

adalah 100% atau dengan kesimpulan “sangat berhasil” dimana jumlah kegiatan

yang dilaksanakan pada program ini sebanyak 2 kegiatan, hal ini sama dengan apa

yang dilaksanakan pada tahun 2017 lalu. Penjabaran dari masing-masing kegiatan

sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Perencanaan

Pembangunan Daerah

1. Jumlah dokumen RENJA

SKPD yang tersusun

10 buku 10 buku 100 10 buku 10 buku 100

2. Jumlah laporan RENJA dan

TEPRA yang terevaluasi

16

dokume

n

16

dokumen

100 16

dokumen

16

dokumen

100

Page 38: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

32

9. Program Pengelolaan Tahura

Program pengelolaan Tahura pada tahun 2018 untuk capaian kinerja

terealisasi sebesar 82,80% dengan kesimpulan “ berhasil”. Program ini

dilaksanakan dengan jumlah kegiatan sebanyak 22 . Sedangkan pada tahun 2017

untuk program ini terdiri 13 kegiatan dan dengan realisasi capaian kinerja sebesar

87,78% atau terdapat penurunan pada tahun 2018 ini sebesar 4,98%. Adapun

penjabaran dari masing-masing kegiatan sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Pengelolaan Tahura

1. Jumlah bangunan

persemaian permanen/

nursery / rumah kaca

- - - 1 unit 1 unit 100

2. Jumlah dokumen bloking

area (dokumen) kawasan

Tahura Lati Petangis

- - - 5

dokumen

5

dokumen

100

3. Jumlah koordinasi dalam

rangka pelatihan dan

pengembangan kapasitas

1 kali 1 kali 100 1 kali 1 kali 100

4. Jumlah desa yang mendapatkan sosialisasi dan

pembinaan di dalam dan di

luar tahura

3 desa 3 desa 100 3 desa 3 desa 100

5. Jumlah honor dan

pengelolaan tahura yang

terbayar

1 orang 1 orang 100 1 orang 1 orang 100

6. Jumlah bibit tanaman yang

tersedia

7500

batang

7500

batang

100 9200

batang

9200

batang

100

7. Jumlah peserta pelatihan dan

pengembangan kapasitas

masyarakat desa sekitar

- - - 300 orang 150

orang

50

8. Jumlah masyarakat sekitar

tahura yang mengikuti

sosialisasi dan pembinaan

pencegahan Karhutla

100

orang

100

orang

100 120 orang 120

orang

100

9. Jumlah bibit tanaman yang

tersedia

5000

batang

5000

batang

100 8000

batang

8000

batang

100

10. Jumlah pemasangan,

pemeliharaan dan

penggantian patok batas blok

- - - 150 patok 0 0

Page 39: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

33

tahura

11. Jumlah laporan identifikasi,

peta daerah rawan dan peta

kebakaran hutan dan lahan

(dokumen) di tahura

- - - 5 buku 5 buku 100

12. Jumlah dokumen identifikasi

keanekaragaman hayati di

tahura (dokumen)

1

dokumen

1

dokumen

100 2

dokumen

2

dokumen

100

13. Jumlah pelaksanaan patroli

di kawasan tahura lati

petangis

12 bulan 12 bulan 100 12 bulan 12 bulan 100

14. Jmlahkendaran operasional

lapangan terpelihara

5 unit 5 unit 100 5 unit 5 unit 100

15. Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi

hutan dan lahan (dokumen)

di tahura

1

dokumen

1

dokumen

100 1

dokumen

1

dokumen

100

16. Jumlah FS dan naskah

akademik rencana

pengelolaan/RP dan tata

kelola tahura lati petangis

jangka menengah

- - - 2

dokumen

2

dokumen

100

17. Jumlah lahan tahura terbakar

yang dapat dikendalikan

3 kali 3 kali 100 5 kali 5 kali 100

18. Jumlah item sarana dan

prasarana pengendalian

karhutla tersedia

30 20 66,6

6

38 item 25 item 66

19. Jumlah embung terbangun - - - 13 unit 3 unit 23

20. Jumlah koordinasi teknis

pengelolaan tahura dan KPA

10 10 100 13 kali 13 kali 100

21. Panjang jalan kawasan

tahura yang terpelihara

700

meter

700

meter

100 700 meter 0 0

10. Program Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP)

Program Penyelenggaraan system pengendalian Internal Pemerintah (SPIP)

dengan capaian kinerja untuk program ini adalah 100% atau “sangat berhasil”

dimana hasil ini sama dengan tahun sebelumnya/ 2017. Adapun penjabaran dari

kegiatan tersebut sebagai berikut :

Indikator Kinerja Tahun 2017 Tahun 2018

Target Realisasi % Target Realisasi %

Program Penyelenggaran Sistem

Pengendalian Internal

Pemerintah (SPIP)

Page 40: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

34

1. Jumlah laporan SPIP yang tersusun

20 buku 20 buku 100 20 Buku 20 Buku 100 %

3.2 REALISASI ANGGARAN

Realisasi anggaran Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser pada

tahun 2018 adalah sebagai berikut:

1. Pagu Tahun 2018 pada APBD murni adalah Rp.108.673.623.724,84,-

(Seratus Delapan Milyar Enam ratus Tujuh Puluh Tiga Juta Enam Ratus

Dua Puluh Tiga Ribu Tujuh Ratus Dua Puluh Empat koma Delapan Puluh

Empat Rupiah), dan pada APBD perubahan menjadi Rp.

126.421.937.325,84 ( Seratus Dua puluh Enam Milyar Empat Ratus Dua

Puluh Satu Juta Sembilan ratus Tiga Puluh Tujuh Ribu Tiga Ratus Dua

Puluh Lima koma delapan Puluh Empat Rupiah) atau terdapat

penambahan anggaran sebesar Rp.17.748.313.600,62 (16,33%) dengan

rincian :

- Belanja Tidak Langsung (BTL)

Belanja Pegawai (APBD) : Rp.8.992.050.469,00

Belanja Pegawai (APBD-P) : Rp.8.932.050.469,00

Pengurangan Anggaran : Rp. 60.000.000,00 (1,00%)

- Belanja Langsung ( BL) :

Belanja Langsung (APBD) : Rp. 99.681.573.255,84

Belanja Langsung (APBD-P) : Rp.117.489.886.856,46

a. Sumber APBD : RP. 8.802.123.487,00

b. Sumber DBH DR : Rp. 108.487.763.369,46

Penambahan Anggaran : Rp. 17.808.313.600,62 (17,86%)

Jika memperhatikan pagu anggaran pada tahun sebelumnya (2017)

sebesar Rp.128.148.115.889,00,00 maka terdapat penurunan anggaran

pada tahun 2018 ini sebesar Rp.1.726.178.563,16 (1,34%)

2. Realisasi anggaran per 31 Desember 2018 adalah sebesar Rp.

24.545.212.403,- (Dua Puluh Empat Milyar Lima Ratus Empat Puluh

Lima Juta Dua Ratus Dua Belas Ribu Empat Ratus Tiga Rupiah) atau

(80,88%) yaitu dengan kesimpulan ” Berhasil”, jika dibandingkan dengan

realisasi tahun sebelumnya (2017) yaitu sebesar 79,00% maka terdapat

Page 41: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

35

sedikit peningkatan realisasi sebesar 1,88% . Perhitungan realisasi tersebut

dihitung berdasarkan jumlah kegiatan yang dilaksanakan dengan nilai

Rp.30.345.570.994,00, adapun 1 (satu) kegiatan pada program

Pengelolaan Tahura yaitu kegiatan Rehabilitasi Hutan dan Lahan dengan

nilai Rp. 96.076.366.331,00 merupakan dana SILPA yang tidak dapat

dipergunakan ( sisa DBH DR ) pada tahun berjalan namun tetap

ditempatkan dalam DPA Dinas Lingkungan Hidup untuk pembiayaan

tahun berikutnya. adapun rincian realisasi keuangan TA. 2018 adalah

sebagai berikut :

- Belanja Tidak Langsung ( BTL)

Belanja Pegawai : Rp. 8.386.620.303,- (93,89%) atau

mengalami peningkatan yang cukup significant dari tahun sebelumnya

sebesar 19.68%, dimana tahun 2017 hanya terealisasi 74,21% .

- Belanja Langsung ( BL) : Rp. 16.158.592.100 ,- ( 75,45% ) atau

mengalami penurunan sebesar ( 5,54% ) dari tahun sebelumnya yang

mencapai (80,99%), hal ini menunjukan bahwa pada komponen Belanja

Langsung ( BL ) yang merupakan program/kegiatan belum optimal

terlaksana, hal ini karena terkendala pada program kegiatan yang

bersumber dari DAK sisa DBH DR yang juknis pelaksanaannya terlambat

turun sehingga menghambat pelaksanaannya.

Tabel 3.2

Realisasi Keuangan

Tahun Anggaran 2018

No. Uraian Anggaran

(Rp)

Realisasi

(Rp)

Realisasi

(%)

I.

Pendapatan

Pendapatan Asli

Daerah

- Hasil Retribusi

Daerah

a.

792.760.000,00

902.275.000,00

113,81

II. Belanja Tidak

Langsung

- Belanja Pegawai

8.932.050.469.00

8.386.620.303,00

93,89%

III. Belanja Langsung 117.489.886.856,46

Page 42: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

36

: Yang

diperhitungkan

21.413520.525,00

16.158.592.100,00

75,45%

1. Program Pelayanan

Administrasi

Perkantoran

1.234.327.187,00 947.227.595,00 86,70

2. Program

Peningkatan

Sarana dan

Prasarana

Aparatur

159.505.000,00 100.706.952,00 68,20

3. Program

Peningkatan

Kapasitas Sumber

Daya Aparatur

75.950.000,00 57.294.575,00 76,00

4. Program

Peningkatan

Pengembangan

Sistem Pelaporan

Capaian Kinerja

dan Keuangan

10.185.200,00 10.185.200,00 100

5. Program

Pengembangan

Kinerja

Pengelolaan

Persampahan

4.723.264.000,00 4.587.760.332,00 97,13

6. Program

Pengendalian

Pencemaran dan

Perusakan

Lingkungan Hidup

1.186.872.800,00 1.137.149.864,00 96,81

7. Program

Perlindungan dan

Konservasi

Sumber Daya

Alam

595.604.700,00 584.155.800,00 98,08

8. Program

Perencanaan

Pembangunan

Daerah

17.012.600,00 17.012.600,00 100

9.

Program

Pengelolaan

Tahura

13.405.437.038,46

8.711.748.782,00

64,98

Page 43: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

37

10.

Program Penyelenggaraan

Sistem Internal

Pemerintah (SPIP)

5.362.000,00

5.362.000,00

100

Page 44: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

38

BAB IV

P E N U T U P

Monitoring dan evaluasi atas pelaksanaan program dan kegiatan bermanfaat

untuk mengetahui keberhasilan dan kegagalan dalam mencapai tujuan organisasi serta

memberikan masukan dalam perbaikan perencanaan serta pelaksanaan program dan

kegiatan di masa mendatang. Berdasarkan hasil evaluasi kinerja, Dinas Lingkungan

Hidup Kabupaten Paser dapat mencapai program yang telah ditetapkan dalam Rencana

Kinerja Tahun 2018. Capaian kinerja berdasarkan perjanjian kinerja tahun 2018 yang

terdiri dari 7 sasaran strategis dan 7 indikator kinerja outcome ( IKU dan Pendukung )

diperoleh 96,24% atau “ Sangat Berhasil” , selanjutnya berdasarkan indikator output

pelaksanaan 10 program dan 73 kegiatan yang ditetapkan adalah sebesar 97,32% atau

dapat disimpulkan dalam nilai skala ordinal sebagai capaian “ Sangat Berhasil “.

Sedangkan untuk capaian realisasi anggaran adalah sebesar 80,88 % atau dengan

kesimpulan “Berhasil”.

Penyusunan LKjIP Tahun 2018 dilakukan melalui proses pengukuran capaian

kinerja pada Tahun kedua dari Renstra Revisi I 2016 – 2021 Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Paser. Namun demikian informasi kinerja yang disajikan tidak hanya untuk

tahun yang berjalan saja tetapi juga mencakup periode sebelumnya.

Seluruh capaian kinerja diatas telah dilakukan evaluasi untuk mendapatkan

umpan balik guna perbaikan kinerja dimasa-masa mendatang. Hal ini merupakan

pelajaran yang sangat berharga bagi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser untuk

meningkatkan kinerja organisasi pada periode berikutnya.

Langkah-langkah yang telah dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup dalam upaya

memperbaiki kinerja dan menghadapi tantangan kedepan, antara lain :

Page 45: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LKjIP DLH KAB. PASER 2018

39

1. Seiring dengan adanya revisi RPJMD Kabupaten Paser Tahun 2016-2021 maka Dinas

Lingkungan Hidup Kab. Paser melaksanakan Review dan Revisi Renstra Tahun

2016-2021 dimana perumusan tujuan, sasaran dan indikator kinerja hingga program

dan kegiatan harus benar-benar mencerminkan apa yang akan dicapai dalam 5 tahun

kedepan yang tentunya dengan mengacu pada kebijakan yang ditetapkan dalam

RPJMD dan isu isu strategis yang sedang berkembang baik lokal dan nasional.

2. Meningkatkan kordinasi dan advokasi dengan pemangku kebijakan sehingga apa

yang telah di rencanakan dapat dilaksanakan sesuai dengan yang dibutuhkan.

3. Melaksanakan kordinasi dan penyelarasan atas kualitas dan kuantitas target dari

indikator kinerja sasaran maupun cara pengukuran dan evaluasi kinerja.

Akhirnya, dengan disusunnya LKjIP Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Tahun 2018 ini diharapkan dapat memberikan informasi yang berguna kepada semua

pihak yang memerlukan dan menjadi feedback untuk perbaikan kinerja Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser dimasa mendatang.

Tana Paser, 31 Desember 2018

KEPALA,

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Pembina Utama Muda

Nip. 19630112 199203 1 014

Page 46: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LAMPIRAN

Page 47: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Susunan Organisasi DLH Kab. Paser

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP)

DLH Kab. Paser Tahun 2018

Bagan Susunan Organisasi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Sumber : Data Kepegawaian Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser Tahun 2018

Bidang Tata Lingkungan

Ir. Risma

Seksi Inventarisasi,RPPLH

dan KLHS

Eka Handayani, ST

Seksi Kajian Dampak

Lingkungan

Andry Wardhana,

ST.MM

Seksi Kajian Dampak

Lingkungan

Syafrudin Anshari, ST

Kepala Dinas

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

KELOMPOK

JABATAN

FUNGSIONAL

Bidang Penataan dan Peningkatan

Kapasitas Lingkungan Hidup

Sucipto, ST

Seksi Pengaduan dan

Penyelesaian Sengketa

Lingkungan

Syahrani Budiansyah, SH

Seksi Penegakan Hukum

Lingkungan

Zeth Lolongan, SH

Seksi Peningkatan Kapasitas

Lingkungan Hidup

Haryani Santi, S.Hut

Bidang Penglolaan TAHURA

Teguh Haryanto, SP. M.Si

Seksi Perlindungan,Pengawetan dan

Pemanfaatan TAHURA

Syarifuddin, S.Hut

Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan

Pengelolaan Daerah Penyangga

Tatik Indawati,S.Hut

Kasubbag. Perencanaan Program

Hendrik latif, SKM

Kasubbag. Umum & Kegawaian

Muhammad Sadli, S.E

Kasubbag keuangan

Hj. Salamah, SE

Sekretaris

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si

UPTD

Bidang Pengendalian Pencemaran

dan Kerusakan Lingkungan Hidup

Achmad Safari, SP, M.Si

Seksi Pemantauan Lingkungan

Ariza Galih Rakasiwi, ST

Seksi Pengendalian dan

Pencemaran Kerusakan

Lingkungan

Jaka Santosa, S.Sos

Bidang Pengelolaan

Sampah dan Limbah B3

Ir. Harjana, M.Ap

Seksi Penanganan

Sampah

Taufik Rahman, ST

Seksi Penanganan

Limbah B3

Andry Listiana K,

SKM

Seksi Pengurangan

Sampah

Akhmad Jazuli, ST

Page 48: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Jabatan : Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama,

Nama : Drs. H. Yusriansyah Syarkawi, M.Si Jabatan : Bupati Paser

Selanjutnya disebut pihak kedua.

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, dalam rangka mencapai target kinerja jangka menengah seperti yang telah

ditetapkan dalam dokumen perencanaan. Keberhasilan dan kegagalan pencapaian

target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 6 Februari 2018

BUPATI PASER

Drs. H. Yusriansyah Syarkawi, M.Si

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 49: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

Meningkatnya ketersedian

data dan informasi

lingkungan yang handal

Meningkatnya kepedulian

masyarakat terhadap

pengelolaan Lingkungan

Hidup

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan kualitas layanan kebersihan dan pengelolaan persampahan Meningkatnya peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan Meningkatnya pengelolaan kawasaan tahura lati petangis Meningkatnya kinerja pelaksanaan sesuai Tugas dan fungsi

Persentase

ketersedian data dan

informasi lingkungan

hidup

Persentase kecamatan yang melaksanakan PPLH Indek Lingkungan Hidup Persentase cakupan

pelayanan

pengelolaan sampah

persentase pengelolaan sampah di sumber Cakupan pengelolaan kawasan tahura lati petangis Skor penilaian kinerja

100%

60%

67,42%

28,5%

18%

56,60%

50

PROGRAM

KEGIATAN ANGGARAN Ket.

1. Pelayanan Administrasi Perkantoran

1. Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik

Rp 225.000.000

2. Penyediaan jasa pemeliharaan dan

perizinan kendaraan dinas/operasional

Rp 37.500.000

3.

Penyediaan jasa administrasi keuangan Rp 152.480.000

4. Penyediaan barang cetakan dan

penggandaan Rp 33.276.000

5. Penyediaan komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan Rp 4.486.000

Page 50: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

kantor

6. Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor Rp 173.622.000

7. Penyediaan bahan bacaan dan

peraturan perundang-undangan Rp 2.700.000

8.

Penyediaan Makanan dan Minuman Rp 20.000.000

9.

Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi Rp 194.189.787

2. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

1. Pengadaan Mebeleur Rp 7.000.000

2.

Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor Rp 10.000.000

3.

Pemeliharaan rutin/berkala mobil jabatan Rp 32.000.000

4. Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan dinas/operasional

Rp 135.000.000

5. Pemeliharaan rutin/berkala peralatan gedung kantor

Rp 9.455.000

3. Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya Aparatur

1. Bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan

Rp 75.950.000

4. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

1. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Rp 10.185.200

5. Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan

1. Penyediaan Prasarana dan Sarana Pengelolaan Persampahan

Rp 257.700.000

2. Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Sarana Persampahan

Rp 923.470.000

3. Pengembangan Teknologi Pengolahan Persampahan

Rp 402.535.000

4. Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pengelolaan Persampahan

Rp 51.540.000

5. Pengangkutan Sampah dari TPS ke TPA

Rp 1.659.720.000

6. Pembinaan Pelaksanaan 3R (Reduce,Reuce,Recycle)

Rp 230.235.000

6. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Koordinasi Penilaian Kota Sehat/Adipura

Rp 23.973.800

2. Pemantauan Kualitas Lingkungan Rp 174.911.400

3. Pengelolaan B3 dan Limbah B3 Rp 107.205.000

4. Koordinasi Penyusunan AMDAL Rp 118.505.000

5. Penilaian Ketaatan Pengelolaan Lingkungan

Rp 37.106.000

6. Pemantauan Pelaksanaan RKL-RPL, UKL-UPL dan SPPL

Rp 70.925.000

7. Unit Khusus Penanganan Pengaduan Masyarakat (Pos

Rp 61.573.600

Page 51: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Pengaduan)

8. Penyusunan Laporan Penerapan dan Pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM)

Rp 9.704.000

9. Pencegahan Pencemaran Udara dari Sumber Tidak Bergerak

Rp 14.740.000

10. Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air Rp 16.305.000

11. Penilaian Sekolah Hijau/Adiwiyata Rp 71.602.600

12. Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Rp 34.725.000

13. Pengawasan dan Pengelolaan

Lingkungan Lahan Akses Terbuka Rp 26.475.000

14. Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber Pencemaran

Rp 56.524.000

15.

Koordinasi Penyusunan UKL-UPL dan SPL Rp 41.325.000

16. Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS) Rp 64.435.000

17. Pengawasan terhadap Penerima

Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

Rp 38.972.000

18. Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

Rp 23.173.600

7. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengendalian Dampak Perubahan Iklim

Rp 58.925.000

2.

Pengendalian Kerusakan Hutan dan Lahan

Rp 68.200.000

3. Pengendalian dan Pengawasan Pemanfaatan SDA

Rp 32.775.000

4. Pembangunan Taman KEHATI Rp 110.068.500

4. Kalpataru Rp 48.680.200

5. Pengelolaan dan Rehabilitasi Ekosistem Pesisir dan Laut

Rp 16.150.000

6.

Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Rp 55.795.000

7. Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Kabupaten Paser (SLHD)

Rp 99.635.000

8. Pengembangan Sistem Informasi Lingkungan (SIL) dan Website Lingkungan Hidup Daerah

Rp 68.975.000

9. Inventarisasi dan Penyusunan Profil Gas Rumah Kaca

Rp 25.105.000

8. Perencanaan Pembangunan Daerah

1. Penyusunan RENJA SKPD Rp 6.705.000

2.

Evaluasi RENJA SKPD Rp 8.707.600

9. Pengelolaan 1. Identifikasi dan Pemetaan Daerah Rp 33.680.000

Page 52: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Tahura Rawan Kebakaran Hutan dan Lahan

2. Identifikasi dan Inventarisasi Kenaekaragaman Hayati di Tahura

Rp 36.600.000

3. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan

Rp 1.049.597.520,46

4. Patroli Pengamanan dan Perlindungan Tahura

Rp 295.675.000

5.

Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis

Rp 18.505.884.000

6. Perencanaan Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Kawasan Tahura

Rp 110.830.000

7.

Rehabilitasi Hutan dan Lahan (DAK-DR)

Rp 69.615.021.683

8.

Penyusunan Dokumen Bloking Area Tahura

Rp 58.525.000

9. Penyusunan Dokumen Rencana Pengelolaan dan Tata Kelola Tahura

Rp 64.050.000

10. Pencegahan Perlindungan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan

Rp 63.900.000

11. Rapat Koordinasi Teknis Pengelolaan TAHURA dan KPA

Rp 62.975.000

12. Pelatihan dan Pengembangan Kapasitas Masyarakat Sekitar

Rp 332.704.000

13. Sosialisasi dan Pembinaan Masyarakat di Dalam dan di Luar TAHURA

Rp 105.340.000

14. Penunjang Pelaksanaan Pengelolaan TAHURA

Rp 21.850.000

15. Pemasangan, Pemeliharaan dan Penggantian Batas-batas Blok TAHURA

Rp 88.299.815,38

16.

Sarana dan Prasarana pada TAHURA

Rp 2.950.786.000

10. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP)

1. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal (SPIP)

Rp 5.858.250

Tana Paser, 6 Februari 2018

BUPATI PASER

Kepala DLH Kab. Paser

Drs.H.Yusriansyah Syarkawi, M.Si Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Pembina Utama Muda

NIP. 19630112 199203 1 014

Page 53: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Jabatan : Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama,

Nama : Drs. H. Yusriansyah Syarkawi, M.Si Jabatan : Bupati Paser

Selanjutnya disebut pihak kedua.

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, dalam rangka mencapai target kinerja jangka menengah seperti yang telah

ditetapkan dalam dokumen perencanaan. Keberhasilan dan kegagalan pencapaian

target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

BUPATI PASER

Drs. H. Yusriansyah Syarkawi, M.Si

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 54: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

Meningkatnya ketersedian

data dan informasi

lingkungan yang handal

Meningkatnya kepedulian

masyarakat terhadap

pengelolaan Lingkungan

Hidup

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan kualitas layanan kebersihan dan pengelolaan persampahan Meningkatnya peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan Meningkatnya pengelolaan kawasaan tahura lati petangis Meningkatnya kinerja pelaksanaan sesuai Tugas dan fungsi

Persentase

ketersedian data dan

informasi lingkungan

hidup

Persentase kecamatan yang melaksanakan PPLH Indek Lingkungan Hidup Persentase cakupan

pelayanan

pengelolaan sampah

persentase pengelolaan sampah di sumber Cakupan pengelolaan kawasan tahura lati petangis Skor penilaian kinerja

100%

60%

67,42%

28,5%

18%

56.60%

50

PROGRAM

KEGIATAN ANGGARAN Ket.

1. Pelayanan Administrasi Perkantoran

1. Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik

Rp 225.000.000

2. Penyediaan jasa pemeliharaan dan

perizinan kendaraan dinas/operasional

Rp 197.500.000

3.

Penyediaan jasa administrasi keuangan Rp 249.787.200

4. Penyediaan barang cetakan dan

penggandaan Rp 52.026.000

Page 55: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

5. Penyediaan komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan kantor

Rp 4.486.000

6. Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor Rp 193.622.000

7. Penyediaan bahan bacaan dan

peraturan perundang-undangan Rp 2.700.000

8.

Penyediaan Makanan dan Minuman Rp 32.000.000

9.

Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi Rp 232.305.287

10. Penyediaan Alat Tulis Kantor Rp 44.900.700

2. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

1. Pengadaan Mebeleur Rp 10.000.000

2.

Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor Rp 20.000.000

3.

Pemeliharaan rutin/berkala mobil jabatan Rp 20.000.000

4. Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan dinas/operasional

Rp 100.050.000

5. Pemeliharaan rutin/berkala peralatan gedung kantor

Rp 9.455.000

3. Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya Aparatur

1. Bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan

Rp 75.950.000

4. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

1. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Rp 10.185.200

5. Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan

1. Penyediaan Prasarana dan Sarana Pengelolaan Persampahan

Rp 471.540.000

2. Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Sarana Persampahan

Rp 870.470.000

3. Pengembangan Teknologi Pengolahan Persampahan

Rp 1.333.735.000

4. Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pengelolaan Persampahan

Rp 51.540.000

5. Pengangkutan Sampah dari TPS ke TPA

Rp 1.748.744.000

6. Pembinaan Pelaksanaan 3R (Reduce,Reuce,Recycle)

Rp 247.235.000

6. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Koordinasi Penilaian Kota Sehat/Adipura

Rp 23.973.800

2. Pemantauan Kualitas Lingkungan Rp 174.911.400

3. Pengelolaan B3 dan Limbah B3 Rp 107.205.000

4. Koordinasi Penyusunan AMDAL Rp 141.040.000

5. Penilaian Ketaatan Pengelolaan Lingkungan

Rp 114.096.000

6. Pemantauan Pelaksanaan RKL-RPL, Rp 118.100.000

Page 56: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

UKL-UPL dan SPPL

7. Unit Khusus Penanganan Pengaduan Masyarakat (Pos Pengaduan)

Rp 68.773.600

8. Penyusunan Laporan Penerapan dan Pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM)

Rp 0

9. Pencegahan Pencemaran Udara dari Sumber Tidak Bergerak

Rp 20.590.000

10. Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air Rp 31.650.000

11. Penilaian Sekolah Hijau/Adiwiyata Rp 78.802.600

12. Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Rp 34.725.000

13. Pengawasan dan Pengelolaan

Lingkungan Lahan Akses Terbuka Rp 0

14. Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber Pencemaran

Rp 39.210.400

15.

Koordinasi Penyusunan UKL-UPL dan SPL Rp 100.000.000

16. Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS) Rp 64.435.000

17. Pengawasan terhadap Penerima

Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

Rp 46.186.400

18. Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

Rp 23.173.600

7. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengendalian Dampak Perubahan Iklim

Rp 73.325.000

2.

Pengendalian Kerusakan Hutan dan Lahan

Rp 41.875.000

3. Pengendalian dan Pengawasan Pemanfaatan SDA

Rp 0

4. Pembangunan Taman KEHATI Rp 118.164.500

4. Kalpataru Rp 48.680.200

5. Pengelolaan dan Rehabilitasi Ekosistem Pesisir dan Laut

Rp 16.150.000

6.

Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Rp 82.095.000

7. Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Kabupaten Paser (SLHD)

Rp 114.035.000

8. Pengembangan Sistem Informasi Lingkungan (SIL) dan Website Lingkungan Hidup Daerah

Rp 76.175.000

9. Inventarisasi dan Penyusunan Profil Gas Rumah Kaca

Rp 25.105.000

8. Perencanaan Pembangunan

1. Penyusunan RENJA SKPD Rp 6.705.000

2. Evaluasi RENJA SKPD Rp 10.307.600

Page 57: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Daerah

9. Pengelolaan Tahura 1.

Identifikasi dan Pemetaan Daerah Rawan Kebakaran Hutan dan Lahan

Rp 65.695.000

2. Identifikasi dan Inventarisasi Kenaekaragaman Hayati di Tahura

Rp 66.220.000

3. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan

Rp 2.617.369.538,46

4. Patroli Pengamanan dan Perlindungan Tahura

Rp 389.268.000

5. Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis

Rp 72.000.000

6. Perencanaan Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Kawasan Tahura

Rp 296.170.000

7.

Rehabilitasi Hutan dan Lahan (DAK-DR)

Rp 96.276.366.331

8.

Penyusunan Dokumen Bloking Area Tahura

Rp 111.700.000

9. Penyusunan Dokumen Rencana Pengelolaan dan Tata Kelola Tahura

Rp 392.206.000

10. Pencegahan Perlindungan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan

Rp 63.900.000

11. Rapat Koordinasi Teknis Pengelolaan TAHURA dan KPA

Rp 0

12. Pelatihan dan Pengembangan Kapasitas Masyarakat Sekitar

Rp 7.650.000

13. Sosialisasi dan Pembinaan Masyarakat di Dalam dan di Luar TAHURA

Rp 76.700.000

14. Penunjang Pelaksanaan Pengelolaan TAHURA

Rp 21.850.000

15. Pemasangan, Pemeliharaan dan Penggantian Batas-batas Blok TAHURA

Rp 0

16. Sarana dan Prasarana pada TAHURA

Rp 0

17. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan / Pengayaan Jenis

Rp. 574.979.500

18. Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis/Peningkatan Fasilitas Sarana Penunjang Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan

Rp. 5.609.098.000

19. Keteknikan Pencegahan Karhutla Rp. 1.843.970.000

20. Peningkatan Koordinasi Penanggulangan Karhutla

Rp. 94.050.000

21. Peningkatan Kapasitas Usaha Perhutanan Sosial (Penerapan Agroforestry)

Rp. 643.229.000

22. Penyuluhan Pencegahan Karhutla Rp. 18.800.000

23. Penanaman Sempadan Danau,

Sungai dan Daerah Tangkapan Air Rp. 176.962.000

24. Pengelolaan Blok Tahura Rp. 79.534.000

Page 58: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

25. Peningkatan Sarana dan Prasarana

Tahura Lati Petangis Rp. 184.086.000

10. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP)

1. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal (SPIP)

Rp 5.362.000

Tana Paser, 18 Oktober 2018

BUPATI PASER Kepala DLH Kab. Paser

Drs.H.Yusriansyah Syarkawi, M.Si Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

Pembina Utama Muda

NIP. 19630112 199203 1 014

Page 59: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si

Jabatan : Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Jabatan : Kepala DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 60: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya kinerja pelaksanaan sesuai tugas dan fungsi

Presentase Administrasi Perkantoran yang terlayani Persentase Penurunan Tingkat Pelanggaran Disiplin PNS Cakupan pegawai yang telah mengikuti diklat Persentase sarana dan prasarana pelayanan kantor yang tersedia Persentase Data dan Informasi pembangunan urusan Lingkungan Hidup yang tersedia Persentase Laporan dan Evaluasi Perencanaan dan Anggaran yang tersusun Persentase profil Dinas Lingkungan Hidup yang tersusun Persentase dokumen perencanaan dan penganggaran yang tersusun tepat waktu

100%

10%

55%

70%

80%

100%

100%

100%

Page 61: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pelayanan Administrasi Perkantoran

1. Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik Rp. 225.000.000

2. Penyediaan jasa administrasi keuangan Rp. 249.787.200

3. Penyediaan Alat Tulis Kantor

Rp. 44.900.700

4. Penyediaan barang cetakan dan penggandaan Rp. 52.026.000

5. Penyediaan komponen instalasi listrik/penerangan bangunan kantor Rp. 4.486.000

6. Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan Rp. 2.700.000

7. Penyediaan Makanan dan Minuman Rp. 32.000.000

8. Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan kendaraan dinas/operasional

Rp. 197.500.000

9. Penyediaan peralatan dan perlengkapan kantor Rp. 193.622.000

10. Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi Rp. 232.305.287

2. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

1. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Rp. 10.185.200

3. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

1. Pengadaan Mebeleur Rp. 10.000.000

2. Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor Rp. 20.000.000

3. Pemeliharaan rutin/berkala mobil jabatan Rp. 20.000.000

4. Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan dinas/operasional Rp. 100.050.000

5. Pemeliharaan rutin/berkala peralatan gedung kantor Rp. 9.455.000

4. Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

1. Bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan Rp. 75.950.000

5. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Koordinasi Penilaian Kota Sehat/Adipura

Rp. 23.973.800

6. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Rp. 82.095.000

2. Pengembangan Sistem Informasi Lingkungan (SIL) dan Website Lingkungan Hidup Daerah

Rp. 76.175.000

7. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

1. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

Rp. 10.185.200

Page 62: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

8. Perencanaan Pembangunan Daerah

1. Penyusunan RENJA SKPD Rp. 6.705.000

2. Evaluasi RENJA SKPD Rp. 10.307.600

9. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP)

1. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal (SPIP)

Rp. 5.362.000

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Page 63: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Hendrik Latif, SKM

Jabatan : Kasubbag Perencanaan Program DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si

Jabatan : Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Pihak Kedua, Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Pihak Pertama, Kasubbag Perencanaan dan Program

DLH Kabupaten Paser

Hendrik Latif, SKM Penata / III c

NIP. 19760224 200012 1 001

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 64: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya kinerja pelaksanaan sesuai tugas dan fungsi

Jumlah LKjIP yang tersusun Tersedianya Website Dinas Lingkungan Hidup Jumlah Publikasi kinerja DLH Jumlah dokumen RENJA SKPD yang tersusun Jumlah laporan evaluasi RENJA dan TEPRA yang terevaluasi Jumlah Laporan SPIP yang tersusun Jumlah dokumen perencanaan dan anggaran yang tersusun ( RKA, DPA, LK ) Jumlah dokumen non fisik penilaian Adipura

10 buku

1 sistem

1 dokumen

10 Buku

16 Dokumen

20 buku

6 Dokumen

7 dokumen

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

1. Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP)

1. Rp. 10.185.200 ……..

2. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Penyusunan Laporan Penerapan dan Pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM)

1. Rp. 0 ……..

3. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengembangan Sistem Informasi Lingkungan (SIL) dan Website Lingkungan

1. Rp. 76.175.000 ……..

Page 65: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Hidup Daerah

4. Perencanaan Pembangunan Daerah

1. Penyusunan RENJA SKPD

1. Rp. 6.705.000 ……..

2. Evaluasi RENJA SKPD 2. Rp. 10.307.600 ……..

5. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP)

6. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Internal (SPIP)

1. Koordinasi Penilaian

Kota Sehat/Adipura

1. Rp. 5.632.000 1. Rp. 23.973.800

…….. ………

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk, I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Kasubbag Perencanaan dan Program Kabupaten Paser

Hendrik Latif, SKM Penata / III c

NIP. 19760224 200012 1 001

Page 66: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Hj. Salamah, SE

Jabatan : Kasubbag Keuangan DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si

Jabatan : Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 6 Februari 2018

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Kasubbag Keuangan

DLH Kabupaten Paser

Hj. Salamah, SE Penata Tk. I / III d

NIP. 19710406 199803 2 007

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 67: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya kinerja pelaksanaan sesuai tugas dan fungsi

Jumlah pelayanan jasa telepon,listrik,air internet dan tv kabel yang tersedia (bulan) Jumlah honor pengelola keuangan dan pegawai honorer (orang) yang terbayar Jumlah bahan cetak dan penggandaan,foto copy dan penjilidan (item) yang tersedia Jumlah komponen instalasi listrik/penerangan bangunan (item) yang tersedia Jumlah koran dan pengadaan Buku perundang-undangan (exampler) yang berlangganan

12 Bulan

20 orang

18 Item

5 item

1080 eksemplar

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pelayanan Administrasi Perkantoran

1. Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik

1. Rp. 225.000.000 ……..

2. Penyediaan jasa administrasi keuangan

2. Rp. 249.787.200 ……..

3. Penyediaan barang cetakan dan penggandaan

3. Rp. 52.026.000 ……..

4. Penyediaan komponen instalasi listrik/penerangan bangunan kantor

4. Rp . 4.486.000 ……..

5. Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan

5. Rp. 2.700.000 ……..

Page 68: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Kasubbag Keuangan

DLH Kabupaten Paser

Hj. Salamah, SE Penata Tk. I / III d

NIP. 19710406 199803 2 007

Page 69: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Muhammad Sadli, SE

Jabatan : Kasubbag Kepegawaian dan Umum DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si

Jabatan : Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Kasubbag Umum

DLH Kabupaten Paser

Muhammad Sadli, SE Penata / III c

NIP. 19620414 198603 1 020

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 70: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1. .

Meningkatnya kinerja pelaksanaan sesuai tugas dan fungsi

Jumlah kendaraan dinas/operasional kantor yang tersedia dan terawat Jumlah peralatan dan perlengkapan kantor (item) yang tersedia Jumlah rapat koordinasi dan konsultasi (kegiatan) yang terlaksana Jumlah makanan dan minuman tersedia (kotak) Jumlah Item ATK tersedia Jumlah mebeleur yang tersedia Jumlah gedung kantor yang terpelihara Jumlah mobil jabatan (unit) tersedia Jumlah kendaraan dinas (mobil) yang tersedia dan terawat Jumlah peralatan gedung kantor (unit) yang terpelihara dan terawat Jumlah pegawai yang mengikuti bimbingan teknis (orang)

30 Unit

20 Item

28 keg

1600 Kotak

48 item

2 set

2 unit

2 unit

6 unit

22 unit

5 orang

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pelayanan Administrasi Perkantoran

1. Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan kendaraan dinas/operasional

1. Rp. 197.500.000 ……..

Page 71: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

2. Penyediaan peralatan dan perlengkapan kantor

2. Rp. 193.622.000 ……..

3. Rapat-rapat koordinasi dan konsultasi

4. Penyediaan Makanan dan Minuman

5. Penyediaan Alat Tulis Kantor

3. Rp. 232.305.287

4. Rp. 32.000.000

5. Rp. 44.900.700

…….. …….. ……...

2. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

1. Pengadaan Mebeleur 1. Rp. 10.000.000 ……..

2. Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor

2. Rp. 20.000.000 ……..

3. Pemeliharaan rutin/berkala mobil jabatan

3. Rp. 20.000.000 ……..

4. Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan dinas/operasional

4. Rp. 100.050.000 ……..

5. Pemeliharaan rutin/berkala peralatan gedung kantor

5. Rp. 9.455.000 ……..

3. Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

1. Bimbingan teknis implementasi peraturan perundang-undangan

1. Rp. 75.950.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Sekretaris DLH Kabupaten Paser

Ir. H. Romif Erwinadi, M.Si Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19680818 199310 1 002

Kasubbag Umum

DLH Kabupaten Paser

Muhammad Sadli, SE Penata / III c

NIP. 19620414 198603 1 020

Page 72: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Ir. Risma Jabatan : Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Jabatan : Kepala DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Tata Lingkungan

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 73: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

2.

Meningkatnya ketersedian data dan informasi lingkungan yang handal Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

persentase pelaksanaan konservasi sumber daya alam Persentase cakupan pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup

60%

73%

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN Ket

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Koordinasi Penyusunan AMDAL 1. Rp. 141.040.000 ……..

2. Koordinasi Penyusunan UKL-UPL dan SPL

3. Penyusunan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

4. Evaluasi Pelaksanaan Kajian Lingkungan Hidup (KLHS)

2. Rp. 100.000.000

3. Rp. 34.725.000 4. Rp. 64.435.000

…….. …….. ……..

1. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengendalian Dampak Perubahan Iklim

1. Rp. 73.325.000 ……..

2. Pengelolaan dan Rehabilitasi Ekosistem Pesisir dan Laut

2. Rp. 16.150.000 ……..

3. Inventarisasi dan Penyusunan Profil Gas Rumah Kaca

4. Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Kabupaten Paser (SLHD)

3. Rp. 25.105.000 4. Rp. 114.035.000

…….. ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Tata Lingkungan

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Page 74: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Eka Handayani, ST

Jabatan : Kasi Inventarisasi, RPPLH dan KLHS DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. Risma

Jabatan : Kabid Tata Lingkungan DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Tata Lingkungan

DLH Kabupaten Paser

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Kasi Inventarisasi, RPPLH dan KLHS

Eka Handayani, ST Penata / III c

NIP. 19830920 200903 2 018

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 75: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

2.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan Meningkatnya ketersedian data dan informasi lingkungan yang handal

tersusunnya buku IKLH tersusunnya dokuemn laporan KLHS tersusunnya dokumen laporan SLHD

5 buku

5 buku

5 buku

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Penyusunan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

1. Rp 34.725.000 ……..

2. Evaluasi Pelaksanaan Kajian Lingkungan Hidup (KLHS)

2. Rp 64.435.000 ……..

2. Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya Alam

1. Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Kabupaten Paser (SLHD)

1. Rp 114.035.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Tata Lingkungan

DLH Kabupaten Paser

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Kasi Inventarisasi, RPPLH dan KLHS

Eka Handayani, ST Penata / III c

NIP. 19830920 200903 2 018

Page 76: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Syafruddin Anshari, ST

Jabatan : Kasi Pemeliharaan Lingkungan Hidup DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. Risma Jabatan : Kabid Tata Lingkungan DLH Kab. Paser Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kabupaten Paser

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Kasi Pemeliharaan Lingkungan Hidup

Syafruddin Anshari, ST Penata TK.I / III d

NIP. 19750225 200312 1 004

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 77: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

Meningkatnya ketersedian data dan informasi lingkungan yang handal

Jumlah desa/ kampung iklim kabupaten paser yang mendapat sosialisasi jumlah titik pantau laut yang terlaksana Jumlah laporan informasi mengenai kondisi dan dampak Gas Rumah Kaca di wilayah Kab. Paser

2 desa

2 titik pantau

21 Laporan

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengendalian Dampak Perubahan Iklim

1. Rp 73.325.000 ……..

2. Pengelolaan dan Rehabilitasi Ekosistem Pesisir dan Laut

2. Rp 16.150.000 ……..

3. Inventarisasi dan Penyusunan Profil Gas Rumah Kaca

3. Rp 25.105.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kabupaten Paser

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Kasi Pemeliharaan Lingkungan Hidup

Syafruddin Anshari, ST Penata TK.I / III d

NIP. 19750225 200312 1 004

Page 78: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Andry Wardhana, ST., MM

Jabatan : Kasi Kajian Dampak Dampak Lingkungan Hidup DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. Risma

Jabatan : Kabid Tata Lingkungan DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kabupaten Paser

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Kasi Kajian Dampak Dampak Lingkungan Hidup

Andry Wardhana, ST., MM

Penata Tk. I / III d NIP. 19760217 200312 1 004

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 79: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Jumlah Dokumen AMDAL tersusun Jumlah Dokumen penilaian UKL-UPL dan SPL

10 Dokumen

50 Dokumen UKL-UPL dan

SPL

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Koordinasi Penyusunan AMDAL

1. Rp 141.040.000 ……..

2. Koordinasi Penyusunan UKL-UPL dan SPL

2. Rp 100.000.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kabupaten Paser

Ir. Risma Pembina / IV a

NIP. 19651231 199703 2 009

Kasi Kajian Dampak Dampak Lingkungan Hidup

Andry Wardhana, ST., MM

Penata Tk. I / III d NIP. 19760217 200312 1 004

Page 80: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Ir. Harjana. M.AP

Jabatan : Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Jabatan : Kepala DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1 015

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 81: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

2.

3.

Meningkatnya ketersediaan sumber daya pengelolaan sampah Meningkatnya peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampah Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Persentase ketersediaan sarana dan prasarana pengelolaan sampah tersedia persentase pembinaan Masyarakat tentang Reduce, Reuse dan Recycle persentase cakupan pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup

60%

7%

73%

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Pengelolaan B3 dan Limbah B3

1. Rp 107.205.000 ……..

2. Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan

1. Penyediaan Prasarana dan Sarana Pengelolaan Persampahan

1. Rp 471.540.000 ……..

2. Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Sarana Persampahan

1. Rp 870.470.000 ……..

3. Pengembangan Teknologi Pengolahan Persampahan

1. Rp 1.333.735.000 ……..

4. Pengangkutan Sampah dari TPS ke TPA

1. Rp 1.748.744.000 ……..

5. Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pengelolaan Persampahan

1. Rp 51.540.000 ……..

6. Pembinaan Pelaksanaan 3R (Reduce,Reuce,Recycle)

1. Rp 247.235.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3

Page 82: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Ir. Harjana, M.AP

Pembina Tk. I / IV b NIP. 19650804 199303 1 015

Page 83: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Sucipto, ST

Jabatan : Kasi Pengelolaan Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. Harjana., M.AP Jabatan : Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1 015

Kasi Pengelolaan Limbah B3

Sucipto, ST Penata Tk. I / III d

NIP. 19620823 198603 1 009

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 84: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Jumlah perusahaan yang melakukan pengolahan limbah B3

15 Perusahan

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Pengelolaan B3 dan Limbah B3

1. Rp 107.205.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1 015

Kasi Pengelolaan Limbah B3

Sucipto, ST Penata Tk. I / III d

NIP. 19620823 198603 1 009

Page 85: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Taufik Rahman, ST

Jabatan : Kasi Penanganan Sampah DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. Harjana., M.AP Jabatan : Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1 015

Kasi Penanganan Sampah

Taufik Rahman, ST Penata / III c

NIP. 19810410 200212 1 005

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 86: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya ketersediaan sumber daya pengelolaan sampah

Jumlah item barang/mesin kebersihan tersedia Jumlah kendaraan angkutan sampah yang dapat beroperasional Jumlah bangunan

pendukung di TPA

terbangun

Jumlah pelayanan

pengangkutan sampah

terlaksana ( bulan )

6 item

15 unit

3 Unit

12 bulan

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan

1. Penyediaan Prasarana dan Sarana Pengelolaan Persampahan

1. Rp. 471.540.000 ……..

2. Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Sarana Persampahan

2. Rp . 870.470.000 ……..

3. Pengembangan Teknologi Pengolahan Persampahan

3. Rp. 1.333.735.000 ……..

4. Pengangkutan Sampah dari TPS ke TPA

4. Rp. 1.748.744.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1 015

Kasi Penanganan Sampah

Taufik Rahman, ST Penata / III c

NIP. 19810410 200212 1 005

Page 87: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Akhmad Jazuli, ST

Jabatan : Kasi Pengurangan Sampah DLH Kabupaten Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Ir. Harjana., M.AP Jabatan : Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1

Kepala Seksi Pengurangan

Sampah

Akhmad Jazuli, ST Penata Tk. I / III d

NIP. 19711001 200003 1 003

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 88: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan

Jumlah katagori lomba kebersihan lingkungan terlaksana Jumlah kawasan binaan yang melakukan 3R disumber

3 katagori

5 kawasan

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengembangan Kinerja Pengelolaan Persampahan

1. Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pengelolaan Persampahan

1. Rp. 51.540.000 ……..

2. Pembinaan Pelaksanaan 3R (Reduce,Reuce,Recycle)

2. Rp. 247.235.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan

Limbah B3 DLH Kabupaten Paser

Ir. Harjana, M.AP Pembina Tk. I / IV b

NIP. 19650804 199303 1

Kepala Seksi Pengurangan

Sampah

Akhmad Jazuli, ST Penata Tk. I / III d

NIP. 19711001 200003 1 003

Page 89: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Achmad Safari SP., M.Si

Jabatan : Kabid PPKL DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Jabatan : Kepala DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang PPKL

Achmad Safari, SP.,M.Si Penata Tk. I / III d

NIP. 19781031 200212 1 003

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 90: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

2.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan Meningkatnya ketersedian data dan informasi lingkungan yang handal

persentase cakupan pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup persentase pelaksanaan konservasi sumber daya alam

73

60

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Pemantauan Kualitas Lingkungan

1. Rp. 174.911.400 ……..

2. Pemantauan Pelaksanaan RKL-RPL, UKL-UPL dan SPPL

2. Rp. 118.100.000 ……..

3. Inventarisasi dan Identifikasi Sumber Pencemar Air

3. Rp. 31.650.000 ……..

4. Penilaian Ketaatan Pengelolaan Lingkungan

4. Rp. 114.096.000 ……..

5. Inventarisasi Parameter Penentuan Baku Mutu Sumber Pencemaran

6. Pencegahan dan Pencemaran

Udara dari Sumber Tidak Bergerak

5. Rp. 39.210.400

6. Rp. 20.590.000

…….. ……..

2. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengendalian Kerusakan Hutan dan Lahan

1. Rp. 41.875.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang PPKL

Achmad Safari, SP.,M.Si Penata Tk. I / III d

NIP. 19781031 200212 1 003

Page 91: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Ariza Galih Rakasiwi, ST

Jabatan : Kasi Pemantauan Lingkungan DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Achmad Safari SP., M.Si

Jabatan : Kabid PPKL DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang PPKL

DLH Kabupaten Paser

Achmad Safari, SP, M.Si Penata Tk. I / III d

NIP. 19781031 200212 1 003

Kasi Pemantauan Lingkungan

Ariza Galih Rakasiwi, ST, M.Sc

Penata / III c NIP. 19830601 200804 1 004

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 92: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Jumlah titik pantau yang dilakukan analisa kualitas lingkungan hidupnya Jumlah laporan penilaian pelaksanaan RKL-RPL, UKL-UPL Jumlah pelaksanaan inventarisasi dan identifikasi sumber pencemar air

49 titik sungai

40 dokumen

20 titik identifikasi

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Pemantauan Kualitas Lingkungan

1. Rp. 174.911.400 ……..

2. Pemantauan Pelaksanaan RKL-RPL, UKL-UPL dan SPPL

2. Rp. 118.100.000 ……..

3. Inventarisasi dan Identifikasi Sumber Pencemar Air

3. Rp. 31.650.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang PPKL

DLH Kabupaten Paser

Achmad Safari, SP, M.Si Penata Tk. I / III d

NIP. 19781031 200212 1 003

Kasi Pemantauan Lingkungan

Ariza Galih Rakasiwi, ST, M.Sc

Penata / III c NIP. 19830601 200804 1 004

Page 93: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Jaka Santosa, S.Sos

Jabatan : Kasi Pengendalian Pemncemaran Lingkungan DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Achmad Safari SP., M.Si

Jabatan : Kabid PPKL DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang PPKL

DLH Kabupaten Paser

Achmad Safari, SP.,M.Si Penata Tk. I / III d

NIP. 19781031 200212 1 003

Kasi Pengendalian Pencemaran

Lingkungan

Jaka Santosa, S.Sos

Penata Tk.I / III d NIP. 19640723 198703 1 008

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 94: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Jumlah penilaian ketaatan lingkungan pada perusahaan Jumlah dokumen parameter bakumutu sumber pencemar Jumlah kegiatan monitoring dan evaluasi pengelolaan emisi sumber tidak bergerak di perusahan Jumlah titik pantau/analisa kerusakan hutan dan lahan tersusun

17 perusahaan

3 buku

6 Pelaku usaha

35 titik pantau

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Penilaian Ketaatan Pengelolaan Lingkungan

1. Rp.114.096.000 ……..

2. Inventarisasi Parameter Penentuan Baku Mutu Sumber Pencemaran

3. Pencegahan dan Pencemaran Udara dari Sumber Tidak Bergerak

2. Rp. 39.210.400 3. Rp. 20.590.000

……..

……….

2. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pengendalian Kerusakan Hutan dan Lahan

1. Rp. 41.875.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang PPKL

DLH Kabupaten Paser

Kasi Pengendalian Pencemaran

Lingkungan

Page 95: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Achmad Safari, SP.,M.Si Penata Tk. I / III d

NIP. 19781031 200212 1 003

Jaka Santosa, S.Sos Penata Tk.I / III d

NIP. 19640723 198703 1 008

Page 96: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : H. Bahriansyah, SP

Jabatan : Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Jabatan : Kepala DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 97: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

. 2.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan Meningkatnya ketersedian data dan informasi lingkungan yang handal

persentase cakupan pengendalian pencemaran dan perusakan lingkungan hidup persentase pelaksanaan konservasi sumber daya alam

73%

60%

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Unit Khusus Penanganan Pengaduan Masyarakat (Pos Pengaduan)

1. Rp. 68.773.600 ……..

2. Pengawasan terhadap Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

2. Rp 46.186.400 ……..

3. Pengawasan Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Evaluasi Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

3. Rp 23.173.600 ……..

2. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pembangunan Taman KEHATI Rp 118.164.500 ……..

2. Kalpataru Rp. 48.680.200 ……..

3. Penilaian Sekolah Hijau/Adiwiyata Rp. 78.802.600 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Page 98: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Zeth Lolongan, SH

Jabatan : Kasi Penegakan Hukum Lingkungan DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : H. Bahriansyah, SP

Jabatan : Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup Selaku

atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Kasi Penegakan Hukum Lingkungan

Zeth Lolongan, SH Penata Tk. I / III d

NIP. 19640914 199303 1 007

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 99: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Jumlah perusahaan yang mendapat pengawasan terhadap penerima izin lingkungan dan izin PPLH Jumlah Pengawasan tindak lanjut rekomendasi hasil evaluasi penerima izin lingkungan dan izin PPLH

40 perusahaan

10 perusahaan

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Pengawasan terhadap Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

1. Rp.46.186.400 ……..

2. Pengawasan Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Evaluasi Penerima Ijin Lingkungan dan Ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

2. Rp.23.173.600 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Kasi Penegakan Hukum Lingkungan

Zeth Lolongan, SH Penata Tk. I / III d

NIP. 19640914 199303 1 007

Page 100: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Tatik Indawati, S.Hut

Jabatan : Kasi Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : H. Bahriansyah, SP

Jabatan : Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Kasi Peningkatan Kapasitas Lingkungan

Hidup

Tatik Indawati, S.Hut

Penata Tk. I / III d NIP. 19790808 200212 2 004

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 101: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

2.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan Meningkatnya ketersedian data dan informasi lingkungan yang handal

jumlah sekolah peduli dan berbudaya lingkungan Jumlah fasilitas pendukung/ informasi center di kawasan taman kehati tersedia Jumlah calon penerima penghargaan kalpataru yang dinilai

30 sekolah

1 unit

2 orang

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Penilaian Sekolah Hijau/Adiwiyata Rp. 78.802.600 ……..

2. Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam

1. Pembangunan Taman KEHATI Rp. 118.164.500 ……..

2. Kalpataru Rp. 48.680.200 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Kasi Peningkatan Kapasitas Lingkungan

Hidup

Tatik Indawati, S.Hut

Penata Tk. I / III d NIP. 19790808 200212 2 004

Page 102: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Syahrani Budiansyah, SH

Jabatan : Kasi Pengaduan dan Penyelesaian Sengketa Lingkungan

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : H. Bahriansyah, SP

Jabatan : Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Kasi Pengaduan dan Penyelesaian

Sengketa Lingkungan

Syahrani Budiansyah, SH Penata TK.I / III d

NIP. 19730914 200312 1 004

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 103: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

Meningkatnya upaya dalam pencegahan, pengendalian pencemaran dan kerusakan lingkungan

Jumlah pengaduan masyarakat terkait lingkungan hidup yang terverifikasi dan ditindaklanjuti

8 kasus

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengendalian Pencemaran dan Perusakan Lingkungan Hidup

1. Unit Khusus Penanganan Pengaduan Masyarakat (Pos Pengaduan)

1. Rp.68.773.600 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup

H. Bahriansyah, SP Pembina / IV a

NIP. 19601230 198303 1 023

Kasi Pengaduan dan Penyelesaian

Sengketa Lingkungan

Syahrani Budiansyah, SH Penata TK.I / III d

NIP. 19730914 200312 1 004

Page 104: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Teguh Haryanto, SP., M.Si

Jabatan : Kabid Pengelolaan Tahura DLH Kab. Paser

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Jabatan : Kepala DLH Kabupaten Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Pengelolaan Tahura

Teguh Haryanto, SP.,M.Si Pembina / IV a

NIP. 19760112 200003 1 004

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 105: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

Meningkatnya pengelolaan kawasaan tahura lati petangis

Persentase pemenuhan sarana prasarana pendukung pengolahan Tahura Persentase penurunan gangguan dan ancaman kawasan Tahura Lati Petangis Persentase penurunan lahan kritis kawasan Tahura Lati Petangis

70%

55%

30%

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengelolaan Tahura

1. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan

1. Rp. 2.617.369.538,46 ……..

2. Rehabilitasi Hutan dan Lahan (DAK-DR)

2. Rp. 96.276.366.331 ……..

3. Penyusunan Dokumen Bloking Area Tahura

3. Rp. 111.700.000 ……..

4. Pelatihan dan Pengembangan Kapasitas Masyarakat Sekitar

4. Rp. 7.650.000 ……..

5. Sosialisasi dan Pembinaan Masyarakat di Dalam dan di Luar TAHURA

5. Rp. 76.700.000 ……..

6. Penunjang Pelaksanaan Pengelolaan TAHURA

6. RP. 21.850.000 ……..

7. Identifikasi dan Pemetaan Daerah Rawan Kebakaran Hutan dan Lahan

7. Rp. 65.695.000 ……..

8. Identifikasi dan Inventarisasi Kenaekaragaman Hayati di Tahura

8. Rp. 66.220.000 ……..

9. Patroli Pengamanan dan Perlindungan Tahura

9. Rp. 389.268.000 ……..

Page 106: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10. Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis

12. Rp. 72.000.000 ……..

11. Perencanaan Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Kawasan Tahura

13. Rp. 296.170.000 ……..

12. Penyusunan Dokumen Rencana Pengelolaan dan Tata Kelola Tahura

14. Rp. 392.206.000 ……..

13. Pencegahan Perlindungan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan

15. Rp. 63.900.000 ……..

14. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan/Pengayaan Jenis

17. Rp. 574.979.500 ……..

15. Peningkatan Kapasitas Usaha Perhutanan Sosial (Penerapan Agroforesty)

18. Rp. 643.229.000 ……..

16. Penyuluhan Pencegahan Karhutla

19. Rp. 18.800.000 ……..

17. Penanaman Sempadan Danau dan Daerah Tangkapan Air

20. Rp. 176.962.000 ……..

18. Pengelolaan Blok Tahura 21. Rp. 79.534.000 ……..

19. Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis/Peningkatan Fasilitas Sarana Penunjang Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan

22. Rp. 5.609.098.000 ……..

20. Keteknikan Pencegahan Karhutla

23. Rp. 1.843.970.000 ……..

21. Peningkatan Koordinasi Penanggulangan Karhutla

24. Rp. 94.050.000 ……..

22. Peningkatan Sarana dan Prasarana Tahura Lati Petangis

25. Rp. 184.086.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala DLH Kabupaten Paser

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si Pembina Utama Muda / IV c NIP. 19630112 199203 1 014

Kepala Bidang Pengelolaan Tahura

Teguh Haryanto, SP.,M.Si Pembina / IV a

NIP. 19760112 200003 1 004

Page 107: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Haryani Santi, S.Hut

Jabatan : Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Pengelolaan Daerah Penyangga

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Teguh Haryanto, SP., M.Si

Jabatan : Kabid Pengelolaan Tahura DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Tahura

Teguh Haryanto, SP, M.Si

Pembina / IV a NIP. 19760112 200003 1 004

Kasi pemberdayaan Masyarakat dan

Pengelolaan daerah Penyangga

Haryani Santi, S.Hut Penata TK.I / III d

NIP. 19740319 200003 2 005

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 108: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

Meningkatnya pengelolaan kawasaan Tahura Lati Petangis

Jumlah bangunan persemaian permanen/ nuesery/rumah kaca Jumlah luasan Areal Rehabilitasi Hutan dan Lahan (Ha) dan Pemeliharaan T1, T2, T3 di Tahura Lati Petangis Jumlah Dokumen Bloking Area (Dokuman) kawasan TAHURA Lati Petangis Jumlah kordinasi dalam rangka pelatihan dan pengembangan Kapasitas Jumlah desa yang mendapatkan sosialisasi dan pembinaan di Dalam dan Luar Tahura Jumlah honor pengelolaan TAHURA yang terbayar Jumlah bibit tanaman tersedia Jumlah peserta pelatihan dan pengembangan kapasitas masyarakat desa sekitar Jumlah msyarakat sekitar Tahura yang mengikuti sosialisasi dan pembinaan

1 unit

150

5 Dokumen

1 kali

3 desa

1 orang

8200 batang

300 orang

120 orang

Page 109: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

pencegahan Karhutla Jumlah bibit tanaman tersedia Jumlah Pemasangan, pemeliharaan dan penggantian patok batas blok TAHURA

7000 batang

150 Patok

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengelolaan Tahura

1. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan

1. Rp. 2.617.369.538,46 ……..

2. Rehabilitasi Hutan dan Lahan (DAK-DR)

2. Rp. 96.276.366.331 ……..

3. Penyusunan Dokumen Bloking Area Tahura

3. Rp. 111.700.000 ……..

4. Pelatihan dan Pengembangan Kapasitas Masyarakat Sekitar

4. Rp. 7.650.000 ……..

5. Sosialisasi dan Pembinaan Masyarakat di Dalam dan di Luar TAHURA

5. Rp. 76.700.000 ……..

6. Penunjang Pelaksanaan Pengelolaan TAHURA

6. Rp. 21.850.000 ……..

9. Pengadaan dan Penanaman Bibit Tanaman Asli Kalimantan dan Luar Kalimantan/Pengayaan Jenis

7. Rp. 574.979.500 ……..

10. Peningkatan Kapasitas Usaha Perhutanan Sosial (Penerapan Agroforesty)

10. Rp. 643.229.000 ……..

11. Penyuluhan Pencegahan Karhutla

11. Rp. 18.800.000 ……..

12. Penanaman Sempadan Danau dan Daerah Tangkapan Air

12. Rp. 176.962.000 ……..

13. Pengelolaan Blok Tahura 13. Rp. 79.534.000 ……..

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Tahura

Teguh Haryanto, SP, M.Si Pembina / IV a

NIP. 19760112 200003 1 004

Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Pengelolaan Daerah Penyangga

Haryani Santi, S.Hut Penata TK.I / III d

NIP. 19740319 200003 2 005

Page 110: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

Dalam rangka mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan dan

akuntabel serta berorientasi pada hasil, kami yang bertandatangan di bawah ini :

Nama : Syarifuddin, S.Hut

Jabatan :Kasi Perlindungan, Pengawetan dan Pemanfaatan Tahura

Selanjutnya disebut pihak pertama

Nama : Teguh Haryanto, SP., M.Si

Jabatan : Kabid Pengelolaan Tahura DLH Kab. Paser

Selaku atasan langsung pihak pertama, selanjutnya disebut pihak kedua

Pihak pertama berjanji akan mewujudkan target kinerja yang seharusnya sesuai lampiran

perjanjian ini, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam dokumen perencanaan.

Keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja tersebut menjadi tanggungjawab

kami.

Pihak kedua akan melakukan supervisi yang diperlukan serta akan melakukan evaluasi

terhadap capaian kinerja dari perjanjian ini dan mengambil tindakan yang diperlukan

dalam rangka pemberian penghargaan dan sanksi.

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Tahura

Teguh Haryanto, SP, M.Si

Pembina / IV a NIP. 19760112 200003 1 004

Kasi Perlindungan, pengawetan dan

Pemanfaatan Tahura

Syarifuddin, S.Hut Penata / III c

NIP. 19790712 201001 1 009

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP Jl. Sultan Ibrahim Khaliluddin No. 101 Telp. (0543) 24983

Tana Paser Kode Pos 76211 E-mail : [email protected] Website: dlh.paserkab.go.id

Page 111: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

REVIEW

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2018

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER

NO SASARAN INDIKATOR KINERJA TARGET

1 2 3 4

1.

.

Meningkatnya pengelolaan kawasaan tahura lati petangis

Jumlah laporan Identifikasi, Peta Daerah rawan dan Peta Kebakaran Hutan dan Lahan (Dokumen) di TAHURA Jumlah Dokumen Identifikasi Keanekaragaman Hayati TAHURA (Dokumen) Jumlah pelaksanaan patroli di kawasan TAHURA Lati Petangis Jumlah kegiatan operasional pengamanan tahura Jumlah Dokumen Rencana Pelaksanaan Rehabilitasi Hutan dan Lahan (Dokumen) di TAHURA Jumlah FS dan naskah Akademik Rencana Pengeloaan/RP dan Tata Kelola TAHURA Lati Petangis Jangka Menengah Jumlah Lahan TAHURA terbakar yang dapat dikendalikan Jumlah item sarana dan prasarana pengendalian karhutla tersedia

5 buku

2 Dokumen

12 bulan

12 Bulan

1 Dokumen

2 dokumen

5 kali

38 item

Page 112: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Jumlah embung terbangun Jumlah koordinasi teknis pengelolaan Tahura dan KPA Panjang jalan kawasan tahura yang terpelihara

13 unit

13 kali

700 meter

PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN KET

1. Pengelolaan Tahura

1. Identifikasi dan Pemetaan Daerah Rawan Kebakaran Hutan dan Lahan

1. Rp. 65.695.000 ……..

2. Identifikasi dan Inventarisasi Kenaekaragaman Hayati di Tahura

2. Rp. 66.220.000 ……..

3. Patroli Pengamanan dan Perlindungan Tahura

3. Rp. 389.268.000 ……..

4. Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis

4. Rp. 72.000.000 ……..

5. Perencanaan Rehabilitasi Hutan dan Lahan di Kawasan Tahura

5. Rp. 296.170.000 ……..

6. Penyusunan Dokumen Rencana Pengelolaan dan Tata Kelola Tahura

6. Rp. 392.206.000 ……..

7. Pencegahan Perlindungan dan Penanggulangan Kebakaran Hutan

7. Rp 63.900.000 ……..

8. Pembangunan Fasilitas Tahura Lati Petangis/Peningkatan Fasilitas Sarana Penunjang Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan

8. Rp. 5.609.098.000

9. Keteknikan Pencegahan Karhutla

9. Rp. 1.843.970.000

10. Peningkatan Koordinasi Penanggulangan Karhutla

10. Rp. 94.050.000

11. Peningkatan Sarana dan Prasarana Tahura Lati Petangis

11. Rp. 184.086.000

Tana Paser, 18 Oktober 2018

Kepala Bidang Pengelolaan Tahura

Teguh Haryanto, SP, M.Si

Pembina / IV a NIP. 19760112 200003 1 004

Kasi Perlindungan, pengawetan dan

Pemanfaatan Tahura

Syarifuddin, S.Hut Penata / III c

NIP. 19790712 201001 1 009

Page 113: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Kabupaten : Paser

Nama SKPD

Sasaran Strategis Indikator Kinerja Target Realisasi %

Jumlah pelayanan jasa

telepon,listrik,air,internet dan TV

kabel yang tersedia (bulan)12 12 100

Jumlah kendaraan dinas/operasional

yang memiliki perijinan (STNK)16 6 38

Jumlah Honor pengelola keuangan

dan pegawai honorer (orang) yang

terbayar20 20 100

Jumlah alat tulis kantor (ATK) yang

tersedia 48 48 100

Jumlah bahan cetak dan

penggandaan, foto copy dan

penjilidan (item) yang tersedia18 18 100

Jumlah komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan kantor 5 5 100

Jumlah peralatan dan perlengkapan

kantor yang tersedia 20 20 100

Jumlah koran dan pengadaan buku

perundang-undangan (exampler)

yang tersedia1080 1080 100

Jumlah makanan dan minuman rapat

yang tersedia (kotak ) 1600 1600 100

Jumlah rapat koordinasi dan

konsultasi (item) kegiatan yang

dilaksanakan28 28 100

Jumlah mebeleur yang tersedia2 2 100

Jumlah Gedung yang terpelihara 2 2 100

Jumlah mobil jabatan yang tersedia

dan terawat 2 2 100

Jumlah kendaraan dinas kantor yang

terpelihara dan terawat 6 6 100

Jumlah peralatan gedung kantor

(unit) yang terpelihara dan terawat 22 22 100

Jumlah pegawai yang mengikuti

bimbingan teknis (orang)5 5 100

Jumlah LKJIP (buku) yang tersusun

10 10 100

LAMPIRAN II

FORMULIR PENGUKURAN KINERJA

TINGKAT SATUAN KERJA PEMERINTAH DAERAH

Meningkatnya Kinerja

pelaksanaan sesuai tugas dan

fungsi

: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

Page 114: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Jumlah Dokumen renja SKPD yang

tersusun 10 10 100

Jumlah laporan evaluasi RENJA dan

TEPRA yang terevaluasi 16 16 100

Jumlah dokumen laporan SPIP yang

tersusun20 20 100

Meningkatnya ketersediaan

sumber daya pengelolaan

sampah

Jumlah item barang/mesin

kebersihan tersedia6 6 100

Jumlah kendaraan angkutan sampah

yang dapat beroperasional15 15 100

Jumlah bangunan pendukung di TPA

terbangun 3 3 100

Jumlah pelayanan pengangkutan

sampah terlaksana (bulan) 12 12 100

Jumlah kategori lomba kebersihan

lingkungan terlaksana3 3 100

Jumlah kawasan binaan yang

melakukan 3R disumber5 5 100

Meningkatnya upaya dalam

pencegahan, pengendalian

pencemaran dan kerusakan

lingkungan

Jumlah dokumen non fisik penilaian

adipura7 7 100

Jumlah titik pantau yang dilakukan

analisa kualitas lingkungan hidupnya 49 49 100

Jumlah perusahaan yang melakukan

pengelolaan limbah B3 15 15 100

Jumlah dokumen AMDAL tersusun10 10 100

Jumlah penilaian ketaatan lingkungan

pada perusahaan 17 17 100

Jumlah laporan penilaian

pelaksanaan RKL-RPL, UKL-UPL 40 40 100

Jumlah pengaduan masyarakat terkait

lingkungan hidup yang terverifikasi

dan ditindaklanjuti8 8 100

Jumlah kegiatan monitoring dan

evaluasi pengelolaan emisi sumber

tidak bergerak di perusahaan6 6 100

Jumlah pelaksanaan inventarisasi dan

identifikasi sumber pencemar air 64 32 50

Jumlah sekolah peduli dan berbudaya

lingkungan 30 30 100

Tersusunnya buku IKLH5 5 100

Page 115: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Jumlah dokumen parameter baku

mutu sumber pencemar 3 3 100

Jumlah dokumen penilaian UKL-

UPL dan SPPL 50 50 100

Tersusunnya dokumen laporan

KLHS5 5 100

Jumlah perusahaan yang mendapat

pengawasan terhadap penerima izin

lingkungan dan izin PPLH40 40 100

Jumlah pengawasan tindak lanjut

rekomendasi hasil evaluasi penerima

izin lingkungan dan izin PPLH10 10 100

Meningkatnya ketersediaan

data dan informasi lingkungan

yang handal

Jumlah desa/kampung iklim

kabupaten paser yang mendapat

sosialisasi2 2 100

Jumlah titik pantau/analisa kerusakan

hutan dan lahan tersusun 35 35 100

Jumlah fasilitas pendukung/

informasi center di kawasan taman

kehati tersedia1 1 100

Jumlah calon penerima penghargaan

kalpataru yang dinilai 2 2 100

Jumlah titik pantau laut yang

terlaksananya 2 2 100

Terlaksananya hari lingkungan hidup

sedunia 1 1 100

Tersusunnya dokumen laporan

SLHD5 5 100

Tersedianya website dinas

lingkungan hidup 1 1 100

Jumlah laporan informasi mengenai

kondisi dan dampak gas rumah kaca

di wilayah kabupaten paser21 21 100

Meningkatnya pengelolaan

kawasan tahura lati petangis

Jumlah laporan identifikasi, peta

daerah rawan dan peta kebakaran

hutan dan lahan (dokumen) di tahura5 5 100

Jumlah dokumen identifikasi

keanekaragaman hayati tahura

(dokumen)2 2 100

Jumlah bangunan nursery/rumah

kaca1 1 100

Jumlah pelaksanaan patroli di

kawasan tahura lati petangis 12 12 100

Jumlah kendaraan operasoinal

lapangan terpelihara 5 5 100

Page 116: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi hutan dan

lahan (dokumen) di tahura 1 1 100

Jumlah dokumen bloking area

(dokumen) kawasan tahura lati

petangis5 5 100

Jumlah FS dan naskah akademik

rencana pengelolaan/RP dan tata

kelola tahura lati petangis jangka

menengah

2 2 100

Jumlah lahan tahura terbakar yang

dapat dikendalikan 5 5 100

Jumlah masyarakat yang mengikuti

pelatihan 300 150 50

Jumlah desa yang mendapatkan

sosialisasi dan pembinaan di dalam

dan luar tahura3 3 100

Jumlah honor pengelolaan tahura

yang terbayar 1 1 100

Jumlah bibit tanaman tersedia9200 9200 100

Jumlah item sarana dan prasarana

pengendalian karhutla tersedia 38 25 66

Jumlah embung terbangun13 3 23

Jumlah koordinasi teknis pengelolaan

tahura dan KPA 13 13 100

Jumlah peserta pelatihan dan

pengembangan kapasitas masyarakat

desa sekitar 300 150 50

Jumlah masyarakat sekitar tahura

yang mengikuti sosialisasi dan

pembinaan pencegahan karhutla120 120 100

Jumlah bibit tanaman tersedia8000 8000 100

Jumlah pemasangan, pemeliharaan

dan penggantian patok batas blok

tahura150 0 0

Panjang jalan kawasan tahura yang

terpelihara700 0 0

Page 117: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

RENCANA AKSI

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PASER TAHUN 2018

TW I TW II TW III TW IV TW I TW II TW III TW IV

1

Meningkatnya

kinerja

pelayanan sesuai

tugas dan fungsi

skor penilaian

kinerja

50 % 1 Penyediaan

Jasa

Komunikasi,

Sumber Daya

Air dan Listrik

3 3 3 3 Bulan

Kasubag.

Keuangan

225.000.000

2 Penyediaan

Jasa

Pemeliharaan

dan Perizinan

Kendaraan

Dinas/Operasio

nal

2 2 2 - Unit

Kasubbag.

Umum

37.500.000

3 Penyediaan

Jasa

Administrasi

Keuangan

5 5 5 5 Orang

Kasubbag

Keuangan

152.480.000

4 Penyediaan

Peralatan dan

Perlengkapan

Kantor

5 10 5 - Item

Kasubbag.

Umum

173.622.000

5 Penyediaan

Alat Tulis Kantor

10 20 10 5 Item Kasubbag.

Umum

40.050.700

6 Penyediaan

Barang

Cetakan dan

Penggandaan

5 5 5 Item

Kasubbag

Keuangan

33.276.000

7 Penyediaan

Komponen

Instalasi

Listrik/Penerang

an Bangunan

Kantor

1 1 2 1 item

Kasubbag

Keuangan

4.486.000

8 Penyediaan

Bahan Bacaan

dan Peraturan

Perundang-

Undangan

180 360 180 - Eksemplar

Kasubbag

Keuangan

2.700.000

9 Penyediaan

Makanan Dan

Minuman

250 250 250 250 kotak

Kasubbag.

Umum

20.000.000

INDIKATORNOSASARAN

STRATEGISSatuan ANGGARANKEGIATAN

TARGET OUT PUTSatuan

PENANGGUNG

JAWAB

Page 118: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10 Rapat-Rapat

Koordinasi dan

Konsultasi ke

Luar Daerah

15 15 15 15

rapat/kordin

asi

Kasubbag.

Umum

194.189.787

11 Pengadaan

Mebeleur

- - - 2 UnitKasubbag.

Umum

7.000.000

12 Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Gedung Kantor

1 - 1 gedungKasubbag.

Umum

10.000.000

13 Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Mobil Jabatan

- 2 - - UnitKasubbag.

Umum

32.000.000

14 Pemeliharaan

Rutin/Berkala

Kendaraan

Dinas/Operasio

nal

1 2 3 Unit

Kasubbag.

Umum

135.000.000

15 Pemeliharaan

rutinberkala

peralatan

gedung kantor

- 12 5 5 unit

Kasubbag.

Umum

9.455.000

16 Bimbingan

teknis

implementasi

peraturan

perundangan

1 2 1 1 orang

Kasubbag.

Umum

75.950.000

17 Penyusunan

LKjIP

- - - 10

Buku/dokum

en

Kasubbag.

Perencanaan

program

10.185.200

18 Penyusunan

Renja

- 10 - -

Buku/dokum

en

Kasubbag.

Perencanaan

program

15.412.600

19 Evaluasi Renja 1 1 1 1 Dokumen Kasubbag.

Perencanaan

program

8.707.600

20 SPIP - - - 10 Dokumen Kasubbag.

Perencanaan

program

5.858.250

2 Meningkatnya

ketersediaan

sumber daya

pengelolaan

sampah

cakupan

pengelolaan

sampah

7 7 7 7,5 % 21 Penyediaan

prasarana dan

sarana

pengelolaan

sampah

1 2 2 1 Unit

Kasi Penanganan

Sampah

257.700.000,00

Page 119: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

22 Peningkatan

operasi dan

pemeliharaan

prasarana dan

sarana

persampahan

1 4 7 3 Unit

Kasi Penanganan

Sampah

923.470.000,00

23 pengembanga

n teknologi

pengolahan

persampahan

0 0 1 2 TPA

Kasi Penanganan

Sampah

402.535.000,00

24 Pengangkutan

sampah dari

TPS ke TPA

3 3 3 3 BulanKasi Penanganan

Sampah

1.659.720.000,00

3 Persentase

pengelolaan

sampah

disumber

4 4 4 4 % 25 Peningkatan

peran serta

masyarakat

dalam

pengelolaan

persampahan

0 3 0 0 kegiatan

Kasi

Pengurangan

Sampah

51.540.000,00

26 Pembinaan

pelaksanaan 3R

1 2 1 1 kawasan Kasi

Pengurangan

Sampah

230.235.000,00

4 Indek

Lingkungan

Hidup

0 0 0 67,42 skor 27 Kordinasi

penilaian kota

sehat/ adipura

0 3 4 0 DokumenKasubbag.

Perencanaan

Program

23.973.800

28 Pemantauan

kualitas

lingkungan

5 10 15 10 Titik PantauKasi Pemantauan

Lingkungan

174.911.400

29 Pengelolaan B3

dan limbah B3

0 5 5 5 PerusahanKasi Pengelolaan

Limbah B3

98.705.000

30 kordinasi

penyusunan

AMDAL

2 3 3 2 keg

kordinasi

Kasi Kajian

Dampak-

dampak

Lingkungan

Hidup

118.505.000

31 Penilaian

ketaatan

pengelolaan

lingkungan

2 3 3 2 Dokumen Kasi

Pengendalian

Pencemaran

Lingkungan

37.106.000

32 Pemantauan

pelaksanaan

RKL-RPL, UKL-

UPL. SPPL

10 15 10 0 Titik pantau

Kasi Pemantauan

Lingkungan

70.925.000

Meningkatnya

upaya dalam

pencegahan,

pengendalian

pencemaran dan

kerusakan

lingkungan hidup

Meningkatkatnya

peran serta

masyarakat

dalam

pengelolaan

persampahan

Page 120: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

33 Unit Khusus

penanganan

pengaduan

masyarakat (

Pos Pengaduan

)

1 2 3 2 Kasus Kasi Pengaduan

dan

Penyelesaian

Sengketa

Lingkungan

61.573.000

34 Penyusunan

laporan

penerapan dan

pencapaian

standar

pelayanan

minimal ( SPM )

0 0 0 8 Dokumen

Kasubbag.

Perencanaan

Program

9.704.000

35 Pencegahan

pencemaran

udara dan

sumber tidak

bergerak

2 2 2 0 PerusahaanKasi

Pengendalian

Pencemaran

Lingkungan

14.740.000

36 inventarisasi

dan indetifikasi

sumber

pencemar air

10 10 12 0 Titik pantau

Kasi Pemantauan

Lingkungan

16.305.000

37 Penilaian

sekolah hijau/

adiwiyata

10 10 12 0 Sekolah Kasi Peningkatan

Kapasitas

Lingkungan

Hidup

71.602.600

38 Penyusunan

Indek Kualitas

lingkungan

hidup

0 0 0 5 Dokumen

Kasi Inventarisasi,

RPPLH dan KLHS

34.725.000

39 Pengawasan

dan

pengelolaan

lingkungan

lahan akses

terbuka

0 0 10 5 kawasanKasi

Pengendalian

Pencemaran

Lingkungan

26.475.000

40 Inventarisasi

parameter

penentuan

baku mutu

sumber

pencemar

0 0 3 0 Titik pantau

Kasi

Pengendalian

Pencemaran

Lingkungan

56.524.000

41 Kordinasi

penyusunan

UKL-UPL dan

SPPL

0 10 15 25 Kegiatan Kasi Kajian

Dampak-

dampak

Lingkungan

Hidup

41.325.000

Page 121: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

42 Evaluasi

pelaksanaan

kajian

lingkungan

Hidup ( KLHS )

0 2 3 0 Dokumen

Kasi Inventarisasi,

RPPLH dan KLHS

64.435.000

43 Pengawasan

terhadap

penerima ijin

lingkungan dan

ijin

perlindungan

dan

pengelolaan

5 10 15 10 Pelaku

usaha/perus

ahaanKasi Penegakan

Hukum

Lingkungan

38.972.000

44 Pengawasan

tindak lanjut

rekomenasihasil

evaluasi

penerima ijin

lingkungan dan

ijin perlindunan

dan

pengelolaan

lingkungan

1 4 3 2 Kasus

Kasi Penegakan

Hukum

Lingkungan

23.173.600

5 20 25 25 30 % 45 Pengendalian

dampak

perubahan

Iklim

0 1 1 0 Desa/kampu

ng

Kasi

Pemeliharaan

Lingkungan

Hidup

58.925.000

46 Pengendalian

kerusakan

hutan dan

lahan

- - 15 20 Dokumen Kasi

Pengendalian

Pencemaran

Lingkungan

68.200.000

47 Pengendalian

dan

pengawasan

SDA

0 0 5 5 Kecamatan

Kasi Pemantauan

Lingkungan

32.775.000

48 Pembangunan

Taman kehati

- 0 0 1 Taman Kasi Peningkatan

Kapasitas

Lingkungan

Hidup

110.685.000

49 Kalpataru 0 1 0 1 Orang Kasi Peningkatan

Kapasitas

Lingkungan

Hidup

46.680.200

Persentase

ketersediaan

data dan

informasi

lingkungan

hidup

Meningkatnya

ketersediaan

data dan

informasi

lingkungan hidup

Page 122: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

50 Pengelolaan

dan rehabilitasi

eksosistem

pesisir dan laut

1 0 1 0 Titik pantau Kasi

Pemeliharaan

Lingkungan

Hidup

16.150.000

51 Penyusunan

dokumen status

lingkungan

hidup

kabupaten

0 0 0 5 Dokumen/b

uku Kasi Inventarisasi,

RPPLH dan KLHS

99.635.000,00

52 Pengembanga

n sistem

informasi

lingkungan ( SIL

) dan website

lingkungan

hidup daerah

0 0 0 1 Sistem

Kasubbag.

Perencanaan

program

68.975.000

53 Inventarisasi

dan

penyusunan

profil rumah

kaca

4 6 6 5 Buku/dokum

enKasi

Pemeliharaan

Lingkungan

Hidup

25.105.000,00

6 Meningkatnya

kepedulian

masyarakat

terhadap

pengelolaan

lingkungan hidup

Jumlah

kecamatan

yang

melaksanakan

PPLH

15 15 15 15 % 54 Peringatan Hari

lingkungan

hidup seduania

0 1 0 0 kegiatan

Kasubbag Umum

55.795.000

7 Meningkatnya

pengelolaan

kawasan Tahura

Lati Petangis

Cakupan

pengelolaan

kawasan

tahura lati

petangis

14 14 14,5 14 % 56 rehabilitasi

hutan dan

lahan

- - - - tahun Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

Penyangga

69.615.021.683,00

57 Penyusunan

dokumen

rencana

pengelolaan

dan tata kelola

- - 1 1 Dokumen Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

64.050.000

58 Pembangunan

fasiltas tahura

lati petangis

3 3 4 Unit Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

18.505.884.000

Page 123: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

59 Pemasangan

pemeliharaan

dan

penggantian

batas batas

blok tahura

- - - 50 patok batas Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

Penyangga

88.299.815

60 sarana dan

prasarana

pada Tahura

- 1 2 2 unit Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

Penyangga

2.950.786.000

61 Penunjang

pelaksana

pengolahan

tahura

- 1 - - kegiatan Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

Penyangga

21.850.000

62 Penyusunan

dokumen

bloking area

tahura

1 1 2 1 Dokumen Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

58.525.000

63 Pelatihan dan

pengembanga

n kapasitas

masyarakat

sekitar

- 100 100 100 Orang Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

332.704.000

64 sosialisasi dan

pembinaan

masyarakat

didalam dan

diluar tahura

- 60 60 - Orang Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

Penyangga

105.340.000

65 Indentifikasi

dan pemetaan

darah rawan

kebakaran

hutan dan

lahan

- - - 5 Dokumen Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

33.680.000

66 pencegahan

perlindungan

dan

penanggulang

an kebakaran

hutan dan

lahan ( Karhutla

)

- 1 3 1 Kali Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

63.900.000

Page 124: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

67 Patroli

pengamanan

dalam rangka

perlindungan

Karhutla

ditahura lati

petangis

3 3 3 3 bulan Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

295.675.000

68 Perencanaan

rehabilitasi

hutan dan

lahan

dikawasan

tahura

- - 1 - Dokumen Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

110.830.000

69 Identifikasi dan

inventarisasi

keanekaragam

an hayati

ditahura

- - - 2 Dokumen Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

36.000.000

70 Rapat Kordinasi

teknis

pengelolaan

tahura

2 2 2 2 rakor Kasi

Perlindungan,

Pengawetan dan

Pemanfaatan

Tahura

62.975.000

71 Pengadaan

dan

penanaman

bibit tanaman

asli kalimantan

dan laur

kalimantan

2.000 2.000 2.000 2.000 pohon Kasi

Pemberdayaan

Masyarakat dan

Pengelolaan

Daerah

Penyangga

1.049.597.520

Tana Paser, 6 Februari 2018

Kepala Dinas

Drs. H. Abdul Basyid, M.Si

NIP. 19630112 199203 1 014

Page 125: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

LAMPIRAN IV

Urusan Pemerintahan

13

K Rp (000,-) K Rp (000,-) K Rp

0 0 0 Nilai Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran 883.304.487 132.171.892 111,33 14,96

02 Penyediaan Jasa Komunikasi,

Sumber Daya Air dan Listrik

Jumlah pelayanan jasa

tlepon,listrik,air internet dan

tv kabel yang tersedia

(bulan)

3 225.000.000 3 24.847.992 100 11,04

06 Penyediaan jasa pemeliharaan

dan perizinan kendaraan

dinas/operasional

Jumlah kendraan dinas

yang memiliki ijin

operasional / STNK 2 37.500.000 2 6.913.900 100 18,44

07 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Jumlah Honorarium

pengelola keuangan dan

PTT5 152.480.000 5 34.831.200 100 22,84

10 Penyediaan Alat Tulis Kantor Jumlah item ATK tersedia10 40.050.700 10 9.992.400 100 24,95

11 Penyediaan Barang Cetakan

dan Penggadaan

Tersedianya Barang cetak

& Penggandaan 5 33.276.000 3 4.647.500 60 13,97

12 Penyediaan Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Bangunan Kantor

Jumlah Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Kantor tersedia 1 4.486.000 2 650.000 200 14,49

13 Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor

Jumlah peralatan dan

perlengkapan kantor

tersedia5 173.622.000 5 383.500 100 0,22

15 Penyediaan Bahan Bacaan

dan Peraturan Perundang-

Undangan

jumlah bahan bacaan dan

perundang-undangan

tersedia180 2.700.000 360 820.000 200 30,37

17 Penyediaan Makanan dan

Minuman

Jumlah Makan dan

Minuman Rapat tersedia 250 20.000.000 250 8.000.000 100 40,00

18 Rapat - rapat Koordinasi dan

Konsultasi

Jumlah Rapat koordinasi

dan konsultasi

terselenggara 15 194.189.787 8 41.085.400 53 21,16

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur193.455.000 6.169.000 80,00 3,19

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

TAHUN 2018

Tingkat Capaian Kinerja

Sasaran Triwulan I

7

SatuanTarget Kinerja Triwulan IRealisasi kinerja

Triwulan I

4 5

No Kode Sasaran Strategis Indikator Kinerja

Urusan/Bidang Urusan

Pemerintahan Daerah dan

Program/Kegiatan

Indikator Kinerja Program

(Outcome/Kegiatan

(output)

Target kinerja dan anggaran

Evaluasi Rencana Aksi / Kinerja Triwulan I

Realisasi Capaian Kinerja dan

Anggaran

Tingkat capaian kinerja

dan realisasi anggaran

(%)

Keterangan

111 2 3 8 96

12

2.05.2.05.1.01 Meningkatnya Kinerja

Palaksanaan sesuai

tugas dan fungsi

Skore Penilaian

Kinerja

2.05.2.05.1.02

10

: Urusan Wajib Bidang Lingkungan Hidup

1

Page 126: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10 Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur tersedia0 7.000.000 - - 100 -

22 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Gedung Kantor

Jumlah Gedung Kantor

terpelihara 0 10.000.000 - - 100 -

23 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Mobil Jabatan

Jumlah Mobil Jabatan

terpelihara 0 32.000.000 - - - -

24Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Kendaraan Dinas/ Operasional

Jumlah Mobil Operasional

yang berfungsi 1 135.000.000 1 6.169.000 100 4,57

28 Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Peralatan Gedung Kantor

jumlah pemeliharaan

peralatan gedung kantor 0 9.455.000 - - 100 -

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur75.950.000 - 0,00 -

03 Bimbingan Teknis

Implementasi Peraturan

Perundang-undangan

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Bintek

Perundang undangan1 75.950.000 - - - -

Program Peningkatan dan

Pengembangan Sistem

Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan

Program Peningkatan

dan Pengembangan

Sistem Pelaporan

Capaian Kinerja dan

Keuangan10.185.000 - 0,00 -

05 Penyusunan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

Jumlah Dokumen LAKIP

0 10.185.000 - - -

Program Perencanaan

Pembangunan Daerah 15.412.600 - 100,00 -

17 Penyusunan RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 0 6.705.000 - - 100 -

22 Evalusi RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 1 8.707.600 1 - 100 -

Program Penyelenggaraan

Sistem Pengendalian

Internal Pemerintah (SPIP)5.858.250 - 0,00 -

02 Penyelenggaraan Sistem

Pengendalian Internal

Pemerintah (SPIP)

Jumlah Dokumen Laporan

SPIP 0 5.858.250 - - - -

Meningkatnya

ketersediaan sumber

daya pengelolaan

sampah

Cakupan pengelolaan

sampah

7 7 100 Persen Program Pengembangan

Kinerja Pengelolaan

Persampahan3.525.200.000 359.080.000 100,00 10,19

02 Penyediaan prasarana dan

sarana pengelolaan

persampahan

jumlah sarana dan

prasarana pengelolaan

sampah tersedia1 257.700.000 1 18.600.000 100 7,22

04 Peningkatan operasi dan

pemeliharaan prasarana dan

sarana persampahan

Terpeliharanya sarana dan

prasarana persampahan

yang berkondisi baik 1 923.470.000 1 7.120.000 100 0,77

05 Pengembangan teknologi

pengolahan persampahan

Tercapainya sampah

berdaya guna 0 402.535.000 1 42.800.000 100 10,63

13 Pengangkutan sampah dari

TPS ke TPA

Jumlah pelayanan

Pengangkutan sampah 3 1.659.720.000 3 260.960.000 100 15,72

2.05.2.05.1.05

2.05.2.05.1.06

4.03.2.05.1.21

4.01.2.05.1.43

2.05.2.05.1.15

2

Page 127: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

11 Meningkatnya peran

serta masyarakat dalam

pengelolaan

persampahan

Presentase

pengelolaan sampah

disumber

4 3 75 Persen Peningkatan peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Jumlah Kategori lomba

kebersihan lingkungan

0 51.540.000 - - 100 -

15 Pembinaan pelaksanaan 3R

(Reduce, Reuce, Recycle)

Tercapainya kawasan

binaan yang melakukan

kegiatan 3R di sumber 1 230.235.000 1 29.600.000 100 12,86

Meningkatnya upaya

dalam pencegahan,

pengendalian

pencemaran dan

kerusakan lingkungan

hidup

Indeks Lingkungan

Hidup

0 0 0 Nilai Program Pengendalian

Pencemaran dan Perusakan

Lingkungan Hidup

992.181.000 80.382.900 78,89 8,10

01 Koordinasi Penilaian Kota

Sehat/Adipura

Jumlah dokumen non ffisik

adipura 0 23.973.800 - - 100 -

03 Pemantauan Kualitas

Lingkungan

jumlah titik pantai kualitas air5 174.911.400 1 1.300.000 100 0,74

06 Pengelolaan B3 dan Limbah

B3 (Bahan Beracun dan

Berbahaya)

Terpenuhinya pemantauan

B3 di Perusahaan 0 107.205.000 - - 100 -

13 Koordinasi Penyusunan

AMDAL

Jumlah koordinasi

penyusunan AMDAL 2 118.505.000 1 10.520.000 50 8,88

17 Penilaian Ketaatan

Pengelolaan Lingkungan

Terlaksananya penilaian

ketaatan lingkungan 2 37.106.000 1 3.600.000 200 9,70

20

Pemantauan Pelaksanaan RKL-

RPL, UKL-UPL dan SPPL

Laporan Penilaian

Pelaksanaan RKL-RPL,

UKL-UPL dan SPPL 10 70.925.000 9 18.539.000 90 26,14

21 Unit Khusus Penanganan

Pengaduan Masyarakat (Pos

Pengaduan)

Tindak Lanjut Pengaduan

Masyarakat Tentang

Dugaan Pencemaran dan

Kerusakan LH1 61.573.600 1 7.275.000 100 11,82

24 Penyusunan Laporan

Penerapan dan Pencapaian

Standar Pelayanan Minimal

(SPM)

Jumlah Dokumen Laporan

SPM LH Kabupaten Paser

0 9.704.000 - - - -

25 Pencegahan dan Pencemaran

Udara dari Sumber Tidak

Bergerak

Terlaksananya Monitoring

dan Evaluasi Pengelolaan

Emisi Sumber Tidak

Bergerak2 14.740.000 - - - -

26 Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air

Jumlah titik inventarisasi

dan identifikasi sumber

pencemar air 10 16.305.000 5 2.380.000 50 14,60

29 Penilaian Sekolah Hijau/

Adiwiyata

Terpilihnya Sekolah

Adiwiyata Untuk Tingkat

Kabupaten10 71.602.600 3 7.700.000 30 10,75

32 Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser

Jumlah dokumen data

IKLH 0 34.725.000 - 15.893.900 100 45,77

33 Pengawasan dan Pengelolaan

Lingkungan Lahan Akses

Terbuka

Jumlah hasil Analisis

laboratorium terhadap

lahan terbuka0 26.475.000 - - - -

2.05.2.05.1.16

3

Page 128: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

34 Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber

Pencemaran

Jumlah sumber pencemar

pada air dan udara 0 56.524.000 - 6.225.000 200 11,01

35 Koordinasi Penyusunan UKL-

UPL dan SPL

jumlah kordinasi

Penyusunan UKL, UPL

dan SPL0 41.325.000 - - 100 -

36 Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS)

Jumlah Dokumen KLHS

0 64.435.000 - - - -

37 Pengawasan terhadap

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penerima ijin

lingkungan dan

perlindungan yang terawasi 5 38.972.000 5 6.260.000 100 16,06

38 Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah rekomendasi tindak

lanjut evaluasi penerima ijin

lingkungan

1 23.173.600 1 690.000 100 2,98

Meningkatnya

ketersediaan data dan

informasi lingkungan

hidup

Presentase

ketersediaan data dan

informasi lingkungan

hidup

20 20 100 Persen Program Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya

Alam 584.308.700 27.673.000 49,46 4,74

05 Pengendalian Dampak

Perubahan Iklim

jumlah kampung iklim yang

mendapat pembinaan 0 58.925.000 - 8.448.000 - 14,34

06 Pengendalian Kerusakan

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

kerusakan hutan dan lahan 0 68.200.000 - - - -

08 Pengendalian dan

Pengawasan Pemanfaatan

SDA

Tercapainya jumlah

Desa/Daerah tangkapan air

yang dilakukan

pemantauan dan

penanaman pohon

0 32.775.000 - - - -

19 Pembangunan Taman

KEHATI

Tersedianya Taman

KEHATI yang ditangani 0 110.068.500 - 3.600.000 - 3,27

21 Kalpataru Tercapainya jumlah orang

yang dinilai dan dibina

sebagai calon penerima

penghargaan Kalpataru0 48.680.200 - - - -

22 Pengelolaan dan Rehabilitasi

Ekosistem Pesisir dan Laut

Tercapainya jumlah titik

pantau kondisi pesisir dan

titik pelaksanaan rehabilitasi

hutan mangrove 1 16.150.000 1 1.000.000 100 6,19

Penyusunan Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Paser (SLHD)

Jumlah dokumen SLHD

0 99.635.000 - 7.200.000 - 7,23

Pengembangan Sistem

Informasi Lingkungan (SIL)

dan Website Lingkungan Hidup

Daerah

Terpenuhinya Sistem

Lingkungan (SIL) dan

Website LH Kab. Paser 0 68.975.000 - 3.600.000 - 5,22

Inventarisasi dan Penyusunan

Profil Gas Rumah Kaca

jumlah profil inventarisasi

gas rumah kaca 4 25.105.000 3 3.825.000 30 15,24

2.05.2.05.1.17

4

Page 129: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

24 Meningkatnya

kepedulian masyarakat

terhadap pengelolaan

lingkungan hidup

Persentase

kecamatan yang

melaksanakan PPLH

15 15 100 Persen Peringatan Hari Lingkungan

Hidup Sedunia

Terlaksananya kegiatan

puncak peringatan Hari

Lingkungan Hidup sedunia

0 55.795.000 - - - -

Meningkatnya

pengelolaan kawasan

Tahura Lati Petangis

Cakupan Pengelolaan

kawasan tahura lati

petangis

14 12 85,71 Persen Program Pengeloaan

TAHURA

23.780.696.336 129.072.000 64,57 0,54

10 Rehabilitasi Hutan dan Lahan

(DAK-DR)

Tercakupnya luas areal

rehabilitasi hutan dan lahan

(ha) dan pemeliharaan T1,

T2, T3 di Tahura Lati

Petangis0 - - - -

12 Penyusunan Dokumen

Rencana Pengelolaan dan

Tata Kelola Tahura

Jumlah dokumen rencana

pengelolaan/RP dan tata

kelola Tahura Lati Petangis

jangka menengah dan

jangka pendek 0 64.050.000 - 3.600.000 - 5,62

06 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis

jumlah sarana dan

prasarana tahura tersedia 0 18.505.884.000 - - - -

18 Pemasangan, Pemeliharaan

dan Penggantian Batas-batas

Blok TAHURA

Jumlah Pemasangan,

pemeliharaan dan

penggantian patok batas

blok TAHURA

0 88.299.815,38 - - 100 -

19 Sarana dan Prasarana pada

TAHURA

jumlah sarana dan

prasarana tahura tersedia 0 2.950.786.000 - - - -

17 Penunjang Pelaksanaan

Pengelolaan TAHURA

Jumlah honor pengelolaan

TAHURA yang terbayar 0 21.850.000 - 3.400.000 100 15,56

11 Penyusunan Dokumen Bloking

Area Tahura

Jumlah dokumen Bloking

Area kawasan Tahura Lati

Petangis0 58.525.000 1 3.600.000 100 6,15

15 Pelatihan dan Pengembangan

Kapasitas Masyarakat Sekitar

Jumlah masyarakat yang

mengikuti pelatihan dan

pengembangan Kapasitas 0 332.704.000 - - 100 -

16 Sosialisasi dan Pembinaan

Masyarakat di Dalam dan di

Luar TAHURA

Jumlah masyarakat yang

mendapatkan sosialisasi

dan pembinaan di Dalam

dan Luar Tahura0 105.340.000 - 3.600.000 100 3,42

02

Identifikasi dan Pemetaan

Daerah Rawan Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

identifikasi, peta daerah

rawan dan peta kebakaran

hutan dan lahan0 33.680.000 - 7.120.000 - 21,14

13 Pencegahan Perlindungan dan

Penanggulangan Kebakaran

Hutan

Terlaksananya kegiatan

pencegahan perlindungan

dan penanggulangan

kebakaran hutan0 63.900.000 - 13.800.000 100 21,60

3.04.2.05.1.30

5

Page 130: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

05 Patroli Pengamanan dan

Perlindungan Tahura

Tercapainya frekuensi

pelaksanaan patroli

keamanan rutin dalam 1

tahun di kawasan Tahura

Lati Petangis

3 295.675.000 3 49.000.000 100 16,57

08 Perencanaan Rehabilitasi

Hutan dan Lahan di kawasan

Tahura

Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi

hutan dan lahan di

TAHURA

0 110.830.000 - 24.520.000 100 22,12

03 Identifikasi dan Inventarisasi

Keanekaragaman Hayati di

Tahura

Jumlah dokumen

identifikasi dan inventarisasi

keanekaragaman hayati di

tahura0 36.600.000 - 7.200.000 100 19,67

14 Rapat Koordinasi Teknis

Pengelolaan TAHURA dan

KPA

Jumlah koordinasi teknis

pengelolaan Tahura dan

KPA2 62.975.000 - - - -

04

Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar Kalimantan

Tersedianya bibit dan

penanaman pengkayaan

Tahura di Lati Petangis 2000 1.049.597.520 - 13.232.000 - 1,26

58,42 2,44

SedangSangat

Rendah

JUMLAH ANGGARAN DAN REALISASI DARI SELURUH PROGRAM

TOTAL RATA-RATA CAPAIAN KINERJA DAN ANGGARAN DARI SELUIRUH PROGRAM

PREDIKAT KINERJA DARI SELURUH PROGRAM

6

Page 131: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Urusan Pemerintahan

14

K Rp (000,-) K Rp (000,-) K Rp 17

0 0 0 Nilai Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran 883.304.487 456.518.046 87,56 51,68

02 Penyediaan Jasa Komunikasi,

Sumber Daya Air dan Listrik

Jumlah pelayanan jasa

tlepon,listrik,air internet dan

tv kabel yang tersedia

(bulan)

3 225.000.000 3 44.688.601 100 19,86

06 Penyediaan jasa pemeliharaan

dan perizinan kendaraan

dinas/operasional

Jumlah kendraan dinas

yang memiliki ijin

operasional / STNK 2 37.500.000 2 15.988.900 100 42,64

07 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Jumlah Honorarium

pengelola keuangan dan

PTT5 152.480.000 6 115.053.600 120 75,45

10 Penyediaan Alat Tulis Kantor Jumlah item ATK tersedia20 40.050.700 23 19.998.900 115 49,93

11 Penyediaan Barang Cetakan

dan Penggadaan

Tersedianya Barang cetak

& Penggandaan 5 33.276.000 3 12.452.500 60 37,42

12 Penyediaan Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Bangunan Kantor

Jumlah Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Kantor tersedia 1 4.486.000 1 995.000 100 22,18

13 Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor

Jumlah peralatan dan

perlengkapan kantor

tersedia10 173.622.000 10 138.707.345 100 79,89

15 Penyediaan Bahan Bacaan

dan Peraturan Perundang-

Undangan

jumlah bahan bacaan dan

perundang-undangan

tersedia360 2.700.000 2 1.900.000 1 70,37

17 Penyediaan Makanan dan

Minuman

Jumlah Makan dan

Minuman Rapat tersedia 250 20.000.000 200 12.000.000 80 60,00

18 Rapat - rapat Koordinasi dan

Konsultasi

Jumlah Rapat koordinasi

dan konsultasi

terselenggara 15 194.189.787 15 94.733.200 100 48,78

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur193.455.000 16.335.500 90 8,44

10 Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur tersedia0 7.000.000 - - 100 -

Target kinerja Triwulan II dan anggaran Realisasi Capaian Kinerja dan

Anggaran

Evaluasi Rencana Aksi / Kinerja Triwulan II

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

TAHUN 2018

No Kode sasaran Strategis Indikator Kinerja

Urusan/Bidang Urusan

Pemerintahan Daerah dan

Program/Kegiatan

Indikator Kinerja Program

(Outcome/Kegiatan

(output)

Tingkat Capaian Kinerja

Sasaran Triwulan IISatuanTarget Kinerja Triwulan II

Realisasi kinerja Triwulan

II

Tingkat capaian kinerja

dan realisasi anggaran

(%)

Keterangan

121 2 3 4 5 6

13

2.05.2.05.1.01 Meningkatnya Kinerja

Pelaksanaan Kinerja

sesuai tugas dan fungsi

Skore Penilaian Kinerja

2.05.2.05.1.02

7

: Urusan Wajib Bidang Lingkungan Hidup

1

Page 132: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

22 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Gedung Kantor

Jumlah Gedung Kantor

terpelihara 1 10.000.000 1 - 100 -

23 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Mobil Jabatan

Jumlah Mobil Jabatan

terpelihara 2 32.000.000 2 761.500 100 2,38

24Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Kendaraan Dinas/ Operasional

Jumlah Mobil Operasional

yang berfungsi 2 135.000.000 1 10.739.000 50 7,95

28 Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Peralatan Gedung Kantor

jumlah pemeliharaan

peralatan gedung kantor 12 9.455.000 12 4.835.000 100 51,14

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur75.950.000 3.248.500 50 4,28

03 Bimbingan Teknis

Implementasi Peraturan

Perundang-undangan

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Bintek

Perundang undangan2 75.950.000 1 3.248.500 50 4,28

Program Peningkatan dan

Pengembangan Sistem

Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan10.185.000 - - -

05 Penyusunan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

Jumlah Dokumen LAKIP

0 10.185.000 - - -

Program Perencanaan

Pembangunan Daerah 15.412.600 - 100 -

17 Penyusunan RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 10 6.705.000 10 - 100 -

22 Evalusi RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 1 8.707.600 1 - 100 -

Program Penyelenggaraan

Sistem Pengendalian

Internal Pemerintah (SPIP)5.858.250 - 0,00 -

02 Penyelenggaraan Sistem

Pengendalian Internal

Pemerintah (SPIP)

Jumlah Dokumen Laporan

SPIP 0 5.858.250 - - - -

Meningkatnya

ketersediaan sumber

daya pengelolaan

sampah

Cakupan pengelolaan

sampah

7 7 100 Persen Program Pengembangan

Kinerja Pengelolaan

Persampahan 3.525.200.000 1.157.944.850 87,50 32,85

02 Penyediaan prasarana dan

sarana pengelolaan

persampahan

Jumlah sarana dan

prasarana pengelolaan

sampah tersedia2 257.700.000 2 83.474.700 100 32,39

04 Peningkatan operasi dan

pemeliharaan prasarana dan

sarana persampahan

Terpeliharanya sarana dan

prasarana persampahan

yang berkondisi baik 4 923.470.000 3 172.428.150 75 18,67

05 Pengembangan teknologi

pengolahan persampahan

Tercapainya sampah

berdaya guna 0 402.535.000 - 133.280.000 100 33,11

13 Pengangkutan sampah dari

TPS ke TPA

Jumlah pelayanan

Pengangkutan sampah 3 1.659.720.000 3 669.400.000 100 40,33

11 Meningkatnya peran

serta masyarakat dalam

pengelolaan

persampahan

Presentase pengelolaan

sampah disumber

4 4 100 Persen Peningkatan peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Jumlah Kategori lomba

kebersihan lingkungan

3 51.540.000 3 2.500.000 100 4,85

2.05.2.05.1.05

2.05.2.05.1.06

4.03.2.05.1.21

4.01.2.05.1.43

2.05.2.05.1.15

2

Page 133: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

15 Pembinaan pelaksanaan 3R

(Reduce, Reuce, Recycle)

Tercapainya kawasan

binaan yang melakukan

kegiatan 3R di sumber 2 230.235.000 1 96.862.000 50 42,07

Meningkatnya upaya

dalam pencegahan,

pengendalian

pencemaran dan

kerusakan lingkungan

hidup

Indeks Lingkungan Hidup 0 0 0 Nilai Program Pengendalian

Pencemaran dan Perusakan

Lingkungan Hidup

992.181.000 253.345.405 60,65 25,53

01 Koordinasi Penilaian Kota

Sehat/Adipura

Jumlah dokumen non ffisik

adipura 3 23.973.800 2 9.239.000 67 38,54

03 Pemantauan Kualitas

Lingkungan

jumlah titik pantai kualitas air10 174.911.400 5 23.717.250 50 13,56

06 Pengelolaan B3 dan Limbah

B3 (Bahan Beracun dan

Berbahaya)

Jumlah Perusahaan yang

di pantau 5 107.205.000 1 10.032.000 20 9,36

13 Koordinasi Penyusunan

AMDAL

Jumlah koordinasi

penyusunan AMDAL 3 118.505.000 2 29.901.000 67 25,23

17 Penilaian Ketaatan

Pengelolaan Lingkungan

Terlaksananya penilaian

ketaatan lingkungan 3 37.106.000 4 15.326.000 133 41,30

20

Pemantauan Pelaksanaan RKL-

RPL, UKL-UPL dan SPPL

Laporan Penilaian

Pelaksanaan RKL-RPL,

UKL-UPL dan SPPL 15 70.925.000 18 35.948.000 120 50,68

21 Unit Khusus Penanganan

Pengaduan Masyarakat (Pos

Pengaduan)

Tindak Lanjut Pengaduan

Masyarakat Tentang

Dugaan Pencemaran dan

Kerusakan LH2 61.573.600 2 18.131.750 100 29,45

24 Penyusunan Laporan

Penerapan dan Pencapaian

Standar Pelayanan Minimal

(SPM)

Jumlah Dokumen Laporan

SPM LH Kabupaten Paser

0 9.704.000 - - - -

25 Pencegahan dan Pencemaran

Udara dari Sumber Tidak

Bergerak

Terlaksananya Monitoring

dan Evaluasi Pengelolaan

Emisi Sumber Tidak

Bergerak2 14.740.000 2 1.505.250 100 10,21

26 Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air

Jumlah titik inventarisasi

dan identifikasi sumber

pencemar air 10 16.305.000 6 5.878.000 60 36,05

29 Penilaian Sekolah Hijau/

Adiwiyata

Terpilihnya Sekolah

Adiwiyata Untuk Tingkat

Kabupaten10 71.602.600 14 30.834.500 140 43,06

32 Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser

Jumlah dokumen data

IKLH 0 34.725.000 - 18.653.900 - 53,72

33 Pengawasan dan Pengelolaan

Lingkungan Lahan Akses

Terbuka

Jumlah hasil Analisis

laboratorium terhadap

lahan terbuka0 26.475.000 - - - -

34 Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber

Pencemaran

Jumlah sumber pencemar

pada air dan udara 0 56.524.000 - 12.231.700 - 21,64

35 Koordinasi Penyusunan UKL-

UPL dan SPL

jumlah kordinasi

Penyusunan UKL, UPL

dan SPL10 41.325.000 10 8.517.000 100 20,61

2.05.2.05.1.16

3

Page 134: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

36 Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS)

Jumlah Dokumen KLHS

2 64.435.000 - 14.013.805 - 21,75

37 Pengawasan terhadap

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penerima ijin

lingkungan dan

perlindungan yang terawasi 10 38.972.000 6 14.198.250 60 36,43

38 Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah rekomendasi tindak

lanjut evaluasi penerima ijin

lingkungan

4 23.173.600 3 5.218.000 75 22,52

Meningkatnya

ketersediaan data dan

informasi lingkungan

hidup

Presentase ketersediaan

data dan informasi

lingkungan hidup

25 25 100 Persen Program Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya

Alam 584.308.700 519.164.050 40 88,85

05 Pengendalian Dampak

Perubahan Iklim

Tersedianya rumah

pembibitan konservasi dan

sosialisasi kampung iklim 1 58.925.000 - 22.418.800 - 38,05

06 Pengendalian Kerusakan

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

kerusakan hutan dan lahan 0 68.200.000 - - - -

08 Pengendalian dan

Pengawasan Pemanfaatan

SDA

Tercapainya jumlah

Desa/Daerah tangkapan air

yang dilakukan

pemantauan dan

penanaman pohon

0 32.775.000 - - - -

19 Pembangunan Taman

KEHATI

Tersedianya Taman

KEHATI yang ditangani 0 110.068.500 - 9.789.750 - 8,89

21 Kalpataru Tercapainya jumlah orang

yang dinilai dan dibina

sebagai calon penerima

penghargaan Kalpataru1 48.680.200 1 17.034.400 100 34,99

22 Pengelolaan dan Rehabilitasi

Ekosistem Pesisir dan Laut

Tercapainya jumlah titik

pantau kondisi pesisir dan

titik pelaksanaan rehabilitasi

hutan mangrove 0 16.150.000 - 2.000.000 - 12,38

26 Penyusunan Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Paser (SLHD)

Jumlah dokumen SLHD

0 99.635.000 1 18.552.000 100 18,62

27 Pengembangan Sistem

Informasi Lingkungan (SIL)

dan Website Lingkungan Hidup

Daerah

Terpenuhinya Sistem

Lingkungan (SIL) dan

Website LH Kab. Paser 0 68.975.000 - 11.400.000 - 16,53

28 Inventarisasi dan Penyusunan

Profil Gas Rumah Kaca

jumlah profil inventarisasi

gas rumah kaca 6 25.105.000 6 10.124.000 100 40,33

24 Meningkatnya kepedulian

masyarakat terhadap

pengelolaan lingkungan

hidup

Persentase kecamatan

yang melaksanakan PPLH

15 15 100 Persen Peringatan Hari Lingkungan

Hidup Sedunia

Terlaksananya kegiatan

puncak peringatan Hari

Lingkungan Hidup sedunia1 55.795.000 1 9.949.400 100 17,83

Meningkatnya

pengelolaan kawasan

Tahura Lati Petangis

Cakupan Pengelolaan

kawasan tahura lati

petangis

14 13 92,86 Persen Program Pengeloaan

TAHURA 23.780.696.336 372.866.250 32 1,57

2.05.2.05.1.17

3.04.2.05.1.30

4

Page 135: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10 Rehabilitasi Hutan dan Lahan

(DAK-DR)

Tercakupnya luas areal

rehabilitasi hutan dan lahan

(ha) dan pemeliharaan T1,

T2, T3 di Tahura Lati

Petangis0 - - - - -

12 Penyusunan Dokumen

Rencana Pengelolaan dan

Tata Kelola Tahura

Jumlah dokumen rencana

pengelolaan/RP dan tata

kelola Tahura Lati Petangis

jangka menengah dan

jangka pendek 0 64.050.000 - 17.769.750 - 27,74

06 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis

jumlah sarana dan

prasarana tahura tersedia 3 18.505.884.000 - - - -

18 Pemasangan, Pemeliharaan

dan Penggantian Batas-batas

Blok TAHURA

Jumlah Pemasangan,

pemeliharaan dan

penggantian patok batas

blok TAHURA

0 88.299.815,38 - - - -

19 Sarana dan Prasarana pada

TAHURA

jumlah sarana dan

prasarana tahura tersedia 1 2.950.786.000 - - - -

17 Penunjang Pelaksanaan

Pengelolaan TAHURA

Jumlah honor pengelolaan

TAHURA yang terbayar 1 21.850.000 0 8.500.000 25 38,90

11 Penyusunan Dokumen Bloking

Area Tahura

Jumlah dokumen Bloking

Area kawasan Tahura Lati

Petangis1 58.525.000 2 18.759.700 200 32,05

15 Pelatihan dan Pengembangan

Kapasitas Masyarakat Sekitar

Jumlah masyarakat yang

mengikuti pelatihan dan

pengembangan Kapasitas 100 332.704.000 150 6.205.200 150 1,87

16 Sosialisasi dan Pembinaan

Masyarakat di Dalam dan di

Luar TAHURA

Jumlah masyarakat yang

mendapatkan sosialisasi

dan pembinaan di Dalam

dan Luar Tahura60 105.340.000 60 27.418.250 100 26,03

02

Identifikasi dan Pemetaan

Daerah Rawan Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

identifikasi, peta daerah

rawan dan peta kebakaran

hutan dan lahan0 33.680.000 - 19.850.000 - 58,94

13 Pencegahan Perlindungan dan

Penanggulangan Kebakaran

Hutan

Terlaksananya kegiatan

pencegahan perlindungan

dan penanggulangan

kebakaran hutan1 63.900.000 1 34.500.000 100 53,99

05 Patroli Pengamanan dan

Perlindungan Tahura

Tercapainya frekuensi

pelaksanaan patroli

keamanan rutin dalam 1

tahun di kawasan Tahura

Lati Petangis

3 295.675.000 6 123.733.050 200 41,85

08 Perencanaan Rehabilitasi

Hutan dan Lahan di kawasan

Tahura

Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi

hutan dan lahan di

TAHURA

0 110.830.000 - 62.594.850 - 56,48

5

Page 136: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

03 Identifikasi dan Inventarisasi

Keanekaragaman Hayati di

Tahura

Jumlah dokumen

identifikasi dan inventarisasi

keanekaragaman hayati di

tahura0 36.600.000 - 20.455.450 - 55,89

14 Rapat Koordinasi Teknis

Pengelolaan TAHURA dan

KPA

Jumlah koordinasi teknis

pengelolaan Tahura dan

KPA2 62.975.000 - - - -

04

Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar Kalimantan

Tersedianya bibit dan

penanaman pengkayaan

Tahura di Lati Petangis 2000 1.049.597.520 - 33.080.000 - 3,15

54,74 9,24

RendahSangat

Rendah

JUMLAH ANGGARAN DAN REALISASI DARI SELURUH PROGRAM

TOTAL RATA-RATA CAPAIAN KINERJA DAN ANGGARAN DARI SELUIRUH PROGRAM

PREDIKAT KINERJA DARI SELURUH PROGRAM

6

Page 137: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Urusan Pemerintahan

14

K Rp (000,-) K Rp (000,-) K Rp 17

0 0 0 Nilai Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran 883.304.487 595.621.574 94,00 67,43

02 Penyediaan Jasa Komunikasi,

Sumber Daya Air dan Listrik

Jumlah pelayanan jasa

tlepon,listrik,air internet dan

tv kabel yang tersedia

(bulan)

3 225.000.000 3 71.555.779 100 31,80

06 Penyediaan jasa pemeliharaan

dan perizinan kendaraan

dinas/operasional

Jumlah kendraan dinas

yang memiliki ijin

operasional / STNK 2 37.500.000 1 23.711.400 50 63,23

07 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Jumlah Honorarium

pengelola keuangan dan

PTT5 152.480.000 2 125.613.600 40 82,38

10 Penyediaan Alat Tulis Kantor Jumlah item ATK tersedia10 40.050.700 10 29.990.900 100 74,88

11 Penyediaan Barang Cetakan

dan Penggadaan

Tersedianya Barang cetak

& Penggandaan 5 33.276.000 3 21.338.500 60 64,13

12 Penyediaan Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Bangunan Kantor

Jumlah Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Kantor tersedia 2 4.486.000 5 3.995.000 250 89,05

13 Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor

Jumlah peralatan dan

perlengkapan kantor

tersedia5 173.622.000 3 160.183.845 60 92,26

15 Penyediaan Bahan Bacaan

dan Peraturan Perundang-

Undangan

jumlah bahan bacaan dan

perundang-undangan

tersedia180 2.700.000 180 2.646.000 100 98,00

17 Penyediaan Makanan dan

Minuman

Jumlah Makan dan

Minuman Rapat tersedia 250 20.000.000 250 16.000.000 100 80,00

18 Rapat - rapat Koordinasi dan

Konsultasi

Jumlah Rapat koordinasi

dan konsultasi

terselenggara 15 194.189.787 12 140.586.550 80 72,40

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur193.455.000 50.414.000 60 26,06

10 Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur tersedia0 7.000.000 - - 100 -

: Urusan Wajib Bidang Lingkungan Hidup

Target kinerja Triwulan III dan anggaran

Evaluasi Rencana Aksi / Kinerja Triwulan III

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

TAHUN 2018

No Kode sasaran Strategis Indikator Kinerja

Urusan/Bidang Urusan

Pemerintahan Daerah dan

Program/Kegiatan

Indikator Kinerja Program

(Outcome/Kegiatan

(output)

Target Kinerja Triwulan IIIRealisasi kinerja Triwulan

III

Tingkat Capaian Kinerja

Sasaran Triwulan IIISatuan

Realisasi Capaian Kinerja dan

Anggaran

Tingkat capaian kinerja

dan realisasi anggaran

(%)

Keterangan

121 2 3 4 5 6

13

2.05.2.05.1.01 Meningkatnya Kinerja

Pelaksanaan Kinerja

sesuai tugas dan fungsi

Skore Penilaian Kinerja

2.05.2.05.1.02

7

1

Page 138: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

22 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Gedung Kantor

Jumlah Gedung Kantor

terpelihara 0 10.000.000 - - - -

23 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Mobil Jabatan

Jumlah Mobil Jabatan

terpelihara 0 32.000.000 - 761.500 - 2,38

24Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Kendaraan Dinas/ Operasional

Jumlah Mobil Operasional

yang berfungsi 3 135.000.000 3 42.292.500 100 31,33

28 Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Peralatan Gedung Kantor

jumlah pemeliharaan

peralatan gedung kantor 5 9.455.000 5 7.360.000 100 77,84

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur75.950.000 3.248.500 - 4,28

03 Bimbingan Teknis

Implementasi Peraturan

Perundang-undangan

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Bintek

Perundang undangan1 75.950.000 - 3.248.500 - 4,28

Program Peningkatan dan

Pengembangan Sistem

Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan10.185.000 - - -

05 Penyusunan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

Jumlah Dokumen LAKIP

0 10.185.000 - - -

Program Perencanaan

Pembangunan Daerah 15.412.600 5.147.000 50 33,39

17 Penyusunan RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 0 6.705.000 - 5.147.000 - 76,76

22 Evalusi RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 1 8.707.600 1 5.145.400 100 59,09

Program Penyelenggaraan

Sistem Pengendalian

Internal Pemerintah (SPIP)5.858.250 - 0,00 -

02 Penyelenggaraan Sistem

Pengendalian Internal

Pemerintah (SPIP)

Jumlah Dokumen Laporan

SPIP 0 5.858.250 - - - -

Meningkatnya

ketersediaan sumber

daya pengelolaan

sampah

Cakupan pengelolaan

sampah

7 7 100 Persen Program Pengembangan

Kinerja Pengelolaan

Persampahan 3.525.200.000 2.028.886.700 91,67 57,55

02 Penyediaan prasarana dan

sarana pengelolaan

persampahan

Jumlah sarana dan

prasarana pengelolaan

sampah tersedia2 257.700.000 1 129.945.100 50 50,42

04 Peningkatan operasi dan

pemeliharaan prasarana dan

sarana persampahan

Terpeliharanya sarana dan

prasarana persampahan

yang berkondisi baik 7 923.470.000 7 360.459.800 100 39,03

05 Pengembangan teknologi

pengolahan persampahan

Tercapainya sampah

berdaya guna 1 402.535.000 2 260.974.300 100 64,83

13 Pengangkutan sampah dari

TPS ke TPA

Jumlah pelayanan

Pengangkutan sampah 3 1.659.720.000 3 1.081.840.000 100 65,18

11 Meningkatnya peran

serta masyarakat dalam

pengelolaan

persampahan

Presentase pengelolaan

sampah disumber

4 4 100 Persen Peningkatan peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Jumlah Kategori lomba

kebersihan lingkungan

0 51.540.000 - 38.300.000 - 74,31

2.05.2.05.1.05

2.05.2.05.1.06

4.03.2.05.1.21

4.01.2.05.1.43

2.05.2.05.1.15

2

Page 139: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

15 Pembinaan pelaksanaan 3R

(Reduce, Reuce, Recycle)

Tercapainya kawasan

binaan yang melakukan

kegiatan 3R di sumber 1 230.235.000 2 157.367.500 200 68,35

Meningkatnya upaya

dalam pencegahan,

pengendalian

pencemaran dan

kerusakan lingkungan

hidup

Indeks Lingkungan Hidup 0 0 0 Nilai Program Pengendalian

Pencemaran dan Perusakan

Lingkungan Hidup

992.181.000 517.026.355 59,17 52,11

01 Koordinasi Penilaian Kota

Sehat/Adipura

Jumlah dokumen non ffisik

adipura 4 23.973.800 - 9.239.000 - 38,54

03 Pemantauan Kualitas

Lingkungan

jumlah titik pantai kualitas air15 174.911.400 15 92.582.350 100 52,93

06 Pengelolaan B3 dan Limbah

B3 (Bahan Beracun dan

Berbahaya)

Jumlah Perusahaan yang

di pantau 5 107.205.000 3 38.030.700 60 35,47

13 Koordinasi Penyusunan

AMDAL

Jumlah koordinasi

penyusunan AMDAL 3 118.505.000 3 57.325.000 100 48,37

17 Penilaian Ketaatan

Pengelolaan Lingkungan

Terlaksananya penilaian

ketaatan lingkungan 3 37.106.000 4 25.574.000 133 68,92

20

Pemantauan Pelaksanaan RKL-

RPL, UKL-UPL dan SPPL

Laporan Penilaian

Pelaksanaan RKL-RPL,

UKL-UPL dan SPPL 10 70.925.000 6 67.790.100 60 95,58

21 Unit Khusus Penanganan

Pengaduan Masyarakat (Pos

Pengaduan)

Tindak Lanjut Pengaduan

Masyarakat Tentang

Dugaan Pencemaran dan

Kerusakan LH3 61.573.600 2 34.922.150 67 56,72

24 Penyusunan Laporan

Penerapan dan Pencapaian

Standar Pelayanan Minimal

(SPM)

Jumlah Dokumen Laporan

SPM LH Kabupaten Paser

0 9.704.000 - - - -

25 Pencegahan dan Pencemaran

Udara dari Sumber Tidak

Bergerak

Terlaksananya Monitoring

dan Evaluasi Pengelolaan

Emisi Sumber Tidak

Bergerak2 14.740.000 3 9.005.250 150 61,09

26 Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air

Jumlah titik inventarisasi

dan identifikasi sumber

pencemar air 12 16.305.000 9 14.568.000 75 89,35

29 Penilaian Sekolah Hijau/

Adiwiyata

Terpilihnya Sekolah

Adiwiyata Untuk Tingkat

Kabupaten12 71.602.600 12 52.288.400 100 73,03

32 Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser

Jumlah dokumen data

IKLH 0 34.725.000 1 20.853.900 - 60,05

33 Pengawasan dan Pengelolaan

Lingkungan Lahan Akses

Terbuka

Jumlah hasil Analisis

laboratorium terhadap

lahan terbuka10 26.475.000 - - - -

34 Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber

Pencemaran

Jumlah sumber pencemar

pada air dan udara 3 56.524.000 3 28.431.700 - 50,30

35 Koordinasi Penyusunan UKL-

UPL dan SPL

jumlah kordinasi

Penyusunan UKL, UPL

dan SPL15 41.325.000 15 20.450.000 100 49,49

2.05.2.05.1.16

3

Page 140: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

36 Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS)

Jumlah Dokumen KLHS

3 64.435.000 - 14.643.805 - 22,73

37 Pengawasan terhadap

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penerima ijin

lingkungan dan

perlindungan yang terawasi 15 38.972.000 8 24.666.250 53 63,29

38 Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah rekomendasi tindak

lanjut evaluasi penerima ijin

lingkungan

3 23.173.600 2 6.655.750 67 28,72

Meningkatnya

ketersediaan data dan

informasi lingkungan

hidup

Presentase ketersediaan

data dan informasi

lingkungan hidup

25 25 100 Persen Program Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya

Alam 584.308.700 1.661.419.824 20 284,34

05 Pengendalian Dampak

Perubahan Iklim

Tersedianya rumah

pembibitan konservasi dan

sosialisasi kampung iklim 1 58.925.000 1 37.518.800 100 63,67

06 Pengendalian Kerusakan

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

kerusakan hutan dan lahan 15 68.200.000 15 15.353.100 - 22,51

08 Pengendalian dan

Pengawasan Pemanfaatan

SDA

Tercapainya jumlah

Desa/Daerah tangkapan air

yang dilakukan

pemantauan dan

penanaman pohon

5 32.775.000 - - - -

19 Pembangunan Taman

KEHATI

Tersedianya Taman

KEHATI yang ditangani 0 110.068.500 - 15.189.750 - 13,80

21 Kalpataru Tercapainya jumlah orang

yang dinilai dan dibina

sebagai calon penerima

penghargaan Kalpataru0 48.680.200 - 19.521.150 - 40,10

22 Pengelolaan dan Rehabilitasi

Ekosistem Pesisir dan Laut

Tercapainya jumlah titik

pantau kondisi pesisir dan

titik pelaksanaan rehabilitasi

hutan mangrove 1 16.150.000 1 9.396.800 - 58,18

26 Penyusunan Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Paser (SLHD)

Jumlah dokumen SLHD

0 99.635.000 1 31.258.000 100 31,37

27 Pengembangan Sistem

Informasi Lingkungan (SIL)

dan Website Lingkungan Hidup

Daerah

Terpenuhinya Sistem

Lingkungan (SIL) dan

Website LH Kab. Paser 0 68.975.000 - 29.695.900 - 43,05

28 Inventarisasi dan Penyusunan

Profil Gas Rumah Kaca

jumlah profil inventarisasi

gas rumah kaca 6 25.105.000 - 10.124.000 - 40,33

24 Meningkatnya kepedulian

masyarakat terhadap

pengelolaan lingkungan

hidup

Persentase kecamatan

yang melaksanakan PPLH

15 15 100 Persen Peringatan Hari Lingkungan

Hidup Sedunia

Terlaksananya kegiatan

puncak peringatan Hari

Lingkungan Hidup sedunia0 55.795.000 - 52.569.450 - 94,22

Meningkatnya

pengelolaan kawasan

Tahura Lati Petangis

Cakupan Pengelolaan

kawasan tahura lati

petangis

14,50 13,02 89,79 Persen Program Pengeloaan

TAHURA 23.780.696.336 1.348.089.087 9 5,67

2.05.2.05.1.17

3.04.2.05.1.30

4

Page 141: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10 Rehabilitasi Hutan dan Lahan

(DAK-DR)

Tercakupnya luas areal

rehabilitasi hutan dan lahan

(ha) dan pemeliharaan T1,

T2, T3 di Tahura Lati

Petangis0 - - - - -

12 Penyusunan Dokumen

Rencana Pengelolaan dan

Tata Kelola Tahura

Jumlah dokumen rencana

pengelolaan/RP dan tata

kelola Tahura Lati Petangis

jangka menengah dan

jangka pendek 1 64.050.000 1 35.036.696 - 54,70

06 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis

jumlah sarana dan

prasarana tahura tersedia 3 18.505.884.000 1 12.447.307 33 0,07

18 Pemasangan, Pemeliharaan

dan Penggantian Batas-batas

Blok TAHURA

Jumlah Pemasangan,

pemeliharaan dan

penggantian patok batas

blok TAHURA

0 88.299.815,38 - - - -

19 Sarana dan Prasarana pada

TAHURA

jumlah sarana dan

prasarana tahura tersedia 2 2.950.786.000 - - - -

17 Penunjang Pelaksanaan

Pengelolaan TAHURA

Jumlah honor pengelolaan

TAHURA yang terbayar 0 21.850.000 0 13.600.000 0 62,24

11 Penyusunan Dokumen Bloking

Area Tahura

Jumlah dokumen Bloking

Area kawasan Tahura Lati

Petangis2 58.525.000 2 31.619.784 100 54,03

15 Pelatihan dan Pengembangan

Kapasitas Masyarakat Sekitar

Jumlah masyarakat yang

mengikuti pelatihan dan

pengembangan Kapasitas 100 332.704.000 - 6.205.200 - 1,87

16 Sosialisasi dan Pembinaan

Masyarakat di Dalam dan di

Luar TAHURA

Jumlah masyarakat yang

mendapatkan sosialisasi

dan pembinaan di Dalam

dan Luar Tahura60 105.340.000 1 38.826.250 2 36,86

02

Identifikasi dan Pemetaan

Daerah Rawan Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

identifikasi, peta daerah

rawan dan peta kebakaran

hutan dan lahan0 33.680.000 - 30.530.000 - 90,65

13 Pencegahan Perlindungan dan

Penanggulangan Kebakaran

Hutan

Terlaksananya kegiatan

pencegahan perlindungan

dan penanggulangan

kebakaran hutan3 63.900.000 3 60.832.500 100 95,20

05 Patroli Pengamanan dan

Perlindungan Tahura

Tercapainya frekuensi

pelaksanaan patroli

keamanan rutin dalam 1

tahun di kawasan Tahura

Lati Petangis

3 295.675.000 3 220.233.050 100 74,48

08 Perencanaan Rehabilitasi

Hutan dan Lahan di kawasan

Tahura

Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi

hutan dan lahan di

TAHURA

1 110.830.000 1 99.374.850 - 89,66

5

Page 142: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

03 Identifikasi dan Inventarisasi

Keanekaragaman Hayati di

Tahura

Jumlah dokumen

identifikasi dan inventarisasi

keanekaragaman hayati di

tahura0 36.600.000 - 31.255.450 - 85,40

14 Rapat Koordinasi Teknis

Pengelolaan TAHURA dan

KPA

Jumlah koordinasi teknis

pengelolaan Tahura dan

KPA2 62.975.000 - - - -

04

Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar Kalimantan

Tersedianya bibit dan

penanaman pengkayaan

Tahura di Lati Petangis 2000 1.049.597.520 - 768.128.000 - 73,18

38,38 20,65

Sangat

Rendah

Sangat

Rendah

JUMLAH ANGGARAN DAN REALISASI DARI SELURUH PROGRAM

TOTAL RATA-RATA CAPAIAN KINERJA DAN ANGGARAN DARI SELUIRUH PROGRAM

PREDIKAT KINERJA DARI SELURUH PROGRAM

6

Page 143: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Urusan Pemerintahan

13

K Rp (000,-) K Rp (000,-) K Rp

50 0 0 Nilai Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran 1.234.327.187 947.227.595 120 76,74

02 Penyediaan Jasa Komunikasi,

Sumber Daya Air dan Listrik

Jumlah pelayanan jasa

tlepon,listrik,air internet dan

tv kabel yang tersedia

(bulan)

3 225.000.000 3 134.136.750 100 59,62

06 Penyediaan jasa pemeliharaan

dan perizinan kendaraan

dinas/operasional

Jumlah kendraan dinas

yang memiliki ijin

operasional / STNK 0 197.500.000 1 42.366.000 100 21,45

07 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Jumlah Honorarium

pengelola keuangan dan

PTT5 249.787.200 7 210.187.200 140 84,15

10 Penyediaan Alat Tulis Kantor Jumlah item ATK tersedia5 44.900.700 2 44.900.700 40 100,00

11 Penyediaan Barang Cetakan

dan Penggadaan

Tersedianya Barang cetak

& Penggandaan 3 52.026.000 7 52.003.500 233 99,96

12 Penyediaan Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Bangunan Kantor

Jumlah Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Kantor tersedia 1 4.486.000 1 4.485.000 100 99,98

13 Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor

Jumlah item peralatan dan

perlengkapan kantor

tersedia0 193.622.000 2 192.774.345 100 99,56

15 Penyediaan Bahan Bacaan

dan Peraturan Perundang-

Undangan

jumlah bahan bacaan dan

perundang-undangan

tersedia0 2.700.000 - 2.646.000 100 98,00

17 Penyediaan Makanan dan

Minuman

Jumlah Makan dan

Minuman Rapat tersedia 250 32.000.000 300 32.000.000 120 100,00

18 Rapat - rapat Koordinasi dan

Konsultasi

Jumlah Rapat koordinasi

dan konsultasi

terselenggara 15 232.305.287 25 231.728.100 167 99,75

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur159.505.000 100.705.952 100 63,14

Evaluasi Rencana Aksi / Kinerja Triwulan IV

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

TAHUN 2018

Realisasi kinerja

Triwulan IV

Tingkat Capaian Kinerja

Sasaran Triwulan IV

5 6 7

SatuanTarget Kinerja Triwulan

IV

: Urusan Wajib Bidang Lingkungan Hidup

No Kode Sasarsn Strategis Indikator Kinerja

Urusan/Bidang Urusan

Pemerintahan Daerah dan

Program/Kegiatan

Indikator Kinerja Program

(Outcome/Kegiatan

(output)

Target kinerja Triwulan IV dan anggaran Realisasi Capaian Kinerja

Triwulan IV

Tingkat capaian kinerja

dan realisasi anggaran

(%)

Keterangan

111 2 3 4 8 9

12

2.05.2.05.1.01 Meningkatnya Kinerja Pelaksanaan

sesuai tugas dan fungsi

Skore Penilaian Kinerja

2.05.2.05.1.02

10

1

Page 144: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10 Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur tersedia2 10.000.000 2 10.000.000 100 100,00

22 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Gedung Kantor

Jumlah Gedung Kantor

terpelihara 1 20.000.000 1 16.084.000 100 80,42

23 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Mobil Jabatan

Jumlah Mobil Jabatan

terpelihara 0 20.000.000 - 761.500 100 3,81

24Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Kendaraan Dinas/ Operasional

Jumlah Mobil Operasional

yang berfungsi 0 100.050.000 - 64.405.452 100 64,37

28 Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Peralatan Gedung Kantor

jumlah pemeliharaan

peralatan gedung kantor 5 9.455.000 5 9.455.000 100 100,00

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur75.950.000 57.294.575 400 75,44

03 Bimbingan Teknis

Implementasi Peraturan

Perundang-undangan

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Bintek

Perundang undangan1 75.950.000 4 57.294.575 400,00 75,44

Program Peningkatan dan

Pengembangan Sistem

Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan10.185.200 10.185.200 100 100,00

05 Penyusunan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

Jumlah Dokumen LAKIP

10 10.185.200 10 10.185.200 100,00 100,00

Perencanaan Pembangunan

Daerah 17.012.600 17.005.000 100 99,96

17 Penyusunan RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 0 6.705.000 - 6.702.000 100 99,96

22 Evalusi RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 1 10.307.600 1 10.303.000 100 99,96

Program Penyelenggaraan

Sistem Pengendalian

Internal Pemerintah (SPIP)5.362.000 5.362.000 100,00 100,00

02 Penyelenggaraan Sistem

Pengendalian Internal

Pemerintah (SPIP)

Jumlah Dokumen Laporan

SPIP 10 5.362.000 10 5.362.000 100 100,00

Meningkatnya ketersediaan sumber

daya pengelolaan sampah

Cakupan pengelolaan sampah 7,5 7 93,33 Persen Program Pengembangan

Kinerja Pengelolaan

Persampahan 4.723.264.000 - 4.587.760.332 156 97,13

02 Penyediaan prasarana dan

sarana pengelolaan

persampahan

Jumlah item barang/mesin

1 471.540.000 2 468.543.100 200 99,36

-

04 Peningkatan operasi dan

pemeliharaan prasarana dan

sarana persampahan

Jumljah kendaraan

angkutan sampah yang

dapat beropersional 3 870.470.000 7 868.460.200 233 99,77

-

05Pengembangan teknologi

pengolahan persampahan

Jumlah bangunan

pendukung sampah

tersedia2 1.333.735.000 2 1.219.389.300 100 91,43

-

13 Pengangkutan sampah dari

TPS ke TPA

Jumlah pelayanan

pengangkuntan sampah 3 1.748.744.000 3 1.737.334.232 100 99,35

-

2.05.2.05.1.05

2.05.2.05.1.06

4.03.2.05.1.21

4.01.2.05.1.43

2.05.2.05.1.15

2

Page 145: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

11 Meningkatnya peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Presentase pengelolaan

sampah disumber

4 3 75 Persen Peningkatan peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Jumlah kategotri lomba

kebersihan lingkungan

hidup0 51.540.000 - 51.528.000 100 99,98

-

15 Pembinaan pelaksanaan 3R

(Reduce, Reuce, Recycle)

Tercapainya kawasan

binaan yang melakukan

kegiatan 3R di sumber 1 247.235.000 2 242.505.500 200 98,09

-

Meningkatnya upaya dalam

pencegahan, pengendalian

pencemaran dan kerusakan

lingkungan hidup

Indeks Lingkungan Hidup 67,42 66,79 99.06 Nilai Program Pengendalian

Pencemaran dan Perusakan

Lingkungan Hidup 1.186.872.800 - 1.137.149.864 140,16 95,81

01 Koordinasi Penilaian Kota

Sehat/Adipura

Jumlah dokumen non fisik

adipura 0 23.973.800 5 23.331.800 100 97,32

03 Pemantauan Kualitas

Lingkungan

Jumlah titik pantau yang

dilakukan analisis kualitas

lingkungan 10 174.911.400 28 172.912.250 280 98,86

06 Pengelolaan B3 dan Limbah

B3 (Bahan Beracun dan

Berbahaya)

Jumlah perusahaan yang

melakukan pengelolaan

limbah5 107.205.000 11 106.609.100 220 99,44

13 Koordinasi Penyusunan

AMDAL

Jumlah Dokuemn amdal

tersusunn 2 141.040.000 4 140.666.300 200 99,74

17 Penilaian Ketaatan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penilaian ketaatan

lingkungan diperusahaan 2 114.096.000 8 104.152.200 400 91,28

20

Pemantauan Pelaksanaan RKL-

RPL, UKL-UPL dan SPPL

Jumlah laporan Penilaian

Pelaksanaan RKL-RPL,

UKL-UPL dan SPPL 0 118.100.000 7 116.783.000 100 98,88

21 Unit Khusus Penanganan

Pengaduan Masyarakat (Pos

Pengaduan)

Jumlah pengaduan

masyarakat terkait

lingkungan hidup yang

terverifikasi dan dan

ditindak lanjuti

2 68.773.600 3 68.746.250 150 99,96

25 Pencegahan dan Pencemaran

Udara dari Sumber Tidak

Bergerak

Jumlah Monitoring dan

Evaluasi Pengelolaan Emisi

Sumber Tidak Bergerak

terlasana8 20.590.000 2 14.738.250 25 71,58

26 Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air

Jumlah titik inventarisasi

dan identifikasi sumber

pencemar air 32 31.650.000 12 14.568.000 38 46,03

29 Penilaian Sekolah Hijau/

Adiwiyata

Terpilihnya Sekolah

Adiwiyata Untuk Tingkat

Kabupaten0 78.802.600 3 78.800.100 100 100,00

32 Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser

Jumlah dokumen data

IKLH 5 34.725.000 1 34.718.900 20 99,98

34 Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber

Pencemaran

Jumlah dokumen sumber

pencemar pada air dan

udara0 39.210.400 - 33.217.100 100 84,72

35 Koordinasi Penyusunan UKL-

UPL dan SPL

jumlah dokumen

Penyusunan UKL, UPL

dan SPL25 100.000.000 25 99.179.000 100 99,18

36 Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS)

Jumlah Dokumen KLHS

0 64.435.000 - 64.430.614 - 99,99

2.05.2.05.1.16

3

Page 146: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

37 Pengawasan terhadap

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penerima ijin

lingkungan dan

perlindungan yang terawasi 10 46.186.400 21 46.048.250 210 99,70

38 Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah rekomendasi tindak

lanjut evaluasi penerima ijin

lingkungan

2 23.173.600 4 18.248.750 200 78,75

Meningkatnya ketersediaan data dan

informasi lingkungan hidup

Presentase ketersediaan data

dan informasi lingkungan hidup

30 30 100 Persen Program Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya

Alam595.604.700 - 584.155.800 106,66667 98,08

05 Pengendalian Dampak

Perubahan Iklim

Jumlah desa/kampung iklim

Kabupaten Paser yang

mendapat sosialisasi 0 73.325.000 1 73.316.200 100 99,99

06 Pengendalian Kerusakan

Hutan dan Lahan

Jumlah titik pantau/analisasi

kerusakan hutan dan lahan

tersusun 20 41.875.000 20 32.385.100 100 77,34

19 Pembangunan Taman

KEHATI

Tersedianya Taman

KEHATI yang ditangani 1 118.164.500 1 117.655.350 100 99,57

21 Kalpataru Tercapainya jumlah orang

yang dinilai dan dibina

sebagai calon penerima

penghargaan Kalpataru1 48.680.200 1 48.679.550 100 100,00

22 Pengelolaan dan Rehabilitasi

Ekosistem Pesisir dan Laut

Tercapainya jumlah titik

pantau kondisi pesisir dan

titik pelaksanaan rehabilitasi

hutan mangrove 0 16.150.000 1 16.091.300 100 99,64

24 Meningkatnya kepedulian

masyarakat terhadap pengelolaan

lingkungan hidup

Persentase kecamatan yang

melaksanakan PPLH

15 15 100 Persen Peringatan Hari Lingkungan

Hidup Sedunia

Terlaksananya kegiatan

puncak peringatan Hari

Lingkungan Hidup sedunia0 82.095.000 - 81.869.450 100 99,73

26 Penyusunan Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Paser (SLHD)

Jumlah dokumen SLHD

5 114.035.000 5 113.518.500 100 99,55

27 Pengembangan Sistem

Informasi Lingkungan (SIL)

dan Website Lingkungan Hidup

Daerah

Terpenuhinya Sistem

Lingkungan (SIL) dan

Website LH Kab. Paser 1 76.175.000 1 75.555.300 100 99,19

28 Inventarisasi dan Penyusunan

Profil Gas Rumah Kaca

jumlah profil inventarisasi

gas rumah kaca 5 25.105.000 8 25.085.050 160 99,92

Meningkatnya pengelolaan kawasan

Tahura Lati Petangis

Cakupan Pengelolaan kawasan

tahura lati petangis

14 14 100 Persen Program Pengeloaan

TAHURA 12.723.331.038 - 8.206.000.538 45,83 64,50

12 Penyusunan Dokumen

Rencana Pengelolaan dan

Tata Kelola Tahura

Jumlah dokumen rencana

pengelolaan/RP dan tata

kelola Tahura Lati Petangis

jangka menengah dan

jangka pendek 1 392.206.000 1 324.688.453 100 82,79

2.05.2.05.1.17

3.04.2.05.1.30

4

Page 147: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

06 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis

jumlah kendaraan

operasional terawat 5 72.000.000 - 12.447.307 - 17,29

17 Penunjang Pelaksanaan

Pengelolaan TAHURA

Jumlah honor pengelolaan

TAHURA yang terbayar 1 21.850.000 1 20.156.250 100 92,25

11 Penyusunan Dokumen Bloking

Area Tahura

Jumlah dokumen Bloking

Area kawasan Tahura Lati

Petangis5 111.700.000 2 80.781.784 40 72,32

15 Pelatihan dan Pengembangan

Kapasitas Masyarakat Sekitar

Jumlah masyarakat yang

mengikuti pelatihan dan

pengembangan Kapasitas 100 7.650.000 - 6.205.200 - 81,11

16 Sosialisasi dan Pembinaan

Masyarakat di Dalam dan di

Luar TAHURA

Jumlah desa yang

mendapatkan sosialisasi

dan pembinaan di Dalam

dan Luar Tahura0 76.700.000 1 61.466.250 100 80,14

02

Identifikasi dan Pemetaan

Daerah Rawan Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

identifikasi, peta daerah

rawan dan peta kebakaran

hutan dan lahan5 65.695.000 5 54.470.000 100 82,91

13 Pencegahan Perlindungan dan

Penanggulangan Kebakaran

Hutan

Terlaksananya kegiatan

pencegahan perlindungan

dan penanggulangan

kebakaran hutan1 63.900.000 1 60.832.500 100 95,20

05 Patroli Pengamanan dan

Perlindungan Tahura

Jumlah pelaksanaan

patroly dikawasan tahura 3 389.268.000 3 325.110.800 100 83,52

08 Perencanaan Rehabilitasi

Hutan dan Lahan di kawasan

Tahura

Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi

hutan dan lahan di

TAHURA

0 296.170.000 - 176.934.600 100 59,74

03 Identifikasi dan Inventarisasi

Keanekaragaman Hayati di

Tahura

Jumlah dokumen

identifikasi dan inventarisasi

keanekaragaman hayati di

tahura2 66.220.000 2 53.735.450 100 81,15

04

Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar Kalimantan

Jumlah Bangunan nursery/

rumh kaca

1 2.617.369.538,46 - 2.587.472.000 - 98,86

20 Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar

Kalimantan/Pengayaan Jenis

Jumlah bibit tanaman

tersedia

9200 574.979.500 9.200 363.845.550 100 63,28

21 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis/Peningkatan

Fasilitas Sarana Penunjang

Pengendalian Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah item sarana dan

prasarana pengendalian

karhutla tersedia

38 5.609.098.000 26 3.777.762.138 68 67,35

22 Keteknikan Pencegahan

Karhutla

Jumlah embung terbangun13 1.843.970.000 3 484.447.750 23 26,27

5

Page 148: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

23 Peningkatan Koordinasi

Penanggulangan Karhutla

Jumlah koordinasi

penanggulangan karhutla 13 94.050.000 13 92.732.100 100 98,60

24 Peningkatan Kapasitas Usaha

Perhutanan Sosial (Penerapan

Agroforesty)

Jumlah eserta pelatihan

dan pengembangan

kapasitas masyarakat desa

sekitar300 643.229.000 200 146.911.650 67 22,84

25 Penyuluhan Pencegahan

Karhutla

Jumlah masyarakat sekitar

tahura yang mengikuti

sosialisasi dan pembinaan

pencegahan Karhutla120 18.800.000 80 11.400.000 67 60,64

26 Penanaman Sempadan

Danau, Sungai dan Daerah

Tangkapan Air

Jumlah bibit tanaman

tersedia 8000 176.962.000 3.000 70.346.000 38 39,75

27 Pengelolaan Blok Tahura Jumlah Pemasangan,

pemeliharaan dan

penggantian patok batas

blok TAHURA

150 79.534.000 - - - -

28 Peningkatan Sarana dan

Prasarana Tahura Lati

Petangis

Panjang jalan kawasan

tahura yang terpelihara 700 184.086.000 - - -

97,32 80,88

Sangat

Tinggi Tinggi

JUMLAH ANGGARAN DAN REALISASI DARI SELURUH PROGRAM

TOTAL RATA-RATA CAPAIAN KINERJA DAN ANGGARAN DARI SELUIRUH PROGRAM

PREDIKAT KINERJA DARI SELURUH PROGRAM

6

Page 149: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Urusan Pemerintahan

13

K Rp (000,-) K Rp (000,-) K Rp

50 0 0 Nilai Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran 1.234.327.187 947.227.595 93,80 76,74

02 Penyediaan Jasa Komunikasi,

Sumber Daya Air dan Listrik

Jumlah pelayanan jasa

tlepon,listrik,air internet dan

tv kabel yang tersedia

(bulan)

12 225.000.000 12 134.136.750 100 59,62

06 Penyediaan jasa pemeliharaan

dan perizinan kendaraan

dinas/operasional

Jumlah kendraan dinas

yang memiliki ijin

operasional / STNK 16 197.500.000 6 42.366.000 38 21,45

07 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Jumlah Honorarium

pengelola keuangan dan

PTT20 249.787.200 20 210.187.200 100 84,15

10 Penyediaan Alat Tulis Kantor Jumlah item ATK tersedia45 44.900.700 45 44.900.700 100 100,00

11 Penyediaan Barang Cetakan

dan Penggadaan

Tersedianya Barang cetak

& Penggandaan 18 52.026.000 18 52.003.500 100 99,96

12 Penyediaan Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Bangunan Kantor

Jumlah Komponen

Instalasi Listrik/Penerangan

Kantor tersedia 5 4.486.000 5 4.485.000 100 99,98

13 Penyediaan peralatan dan

perlengkapan kantor

Jumlah item peralatan dan

perlengkapan kantor

tersedia20 193.622.000 20 192.774.345 100 99,56

15 Penyediaan Bahan Bacaan

dan Peraturan Perundang-

Undangan

jumlah bahan bacaan dan

perundang-undangan

tersedia4 2.700.000 4 2.646.000 100 98,00

17 Penyediaan Makanan dan

Minuman

Jumlah Makan dan

Minuman Rapat tersedia 1000 32.000.000 1.000 32.000.000 100 100,00

18 Rapat - rapat Koordinasi dan

Konsultasi

Jumlah Rapat koordinasi

dan konsultasi

terselenggara 60 232.305.287 60 231.728.100 100 99,75

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur159.505.000 100.705.952 100,00 63,14

Evaluasi Rencana Aksi / Kinerja Akumulatif 1 Tahun

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Paser

TAHUN 2018

: Urusan Wajib Bidang Lingkungan Hidup

No Kode Sasarsn Strategis Indikator KinerjaTarget Kinerja Triwulan

IV

Realisasi kinerja

Triwulan IV

Tingkat Capaian Kinerja

Sasaran Triwulan IVSatuan

Urusan/Bidang Urusan

Pemerintahan Daerah dan

Program/Kegiatan

Indikator Kinerja Program

(Outcome/Kegiatan

(output)

Target kinerja Triwulan IV dan anggaran Realisasi Capaian Kinerja

Triwulan IV

Tingkat capaian kinerja

dan realisasi anggaran

(%)

Keterangan

101 2 3 4 5 6

11 12

2.05.2.05.1.01 Meningkatnya Kinerja Pelaksanaan

sesuai tugas dan fungsi

Skore Penilaian Kinerja

7 8 9

2.05.2.05.1.02

1

Page 150: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

10 Pengadaan Mebeleur Jumlah Mebeleur tersedia2 10.000.000 2 10.000.000 100 100,00

22 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Gedung Kantor

Jumlah Gedung Kantor

terpelihara 2 20.000.000 2 16.084.000 100 80,42

23 Pemeliharaan Rutin/Berkala

Mobil Jabatan

Jumlah Mobil Jabatan

terpelihara 2 20.000.000 2 761.500 100 3,81

24Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Kendaraan Dinas/ Operasional

Jumlah Mobil Operasional

yang berfungsi 6 100.050.000 6 64.405.452 100 64,37

28 Pemeliharaan Rutin/ Berkala

Peralatan Gedung Kantor

jumlah pemeliharaan

peralatan gedung kantor 22 9.455.000 22 9.455.000 100 100,00

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur75.950.000 57.294.575 100,00 75,44

03 Bimbingan Teknis

Implementasi Peraturan

Perundang-undangan

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Bintek

Perundang undangan5 75.950.000 5 57.294.575 100,00 75,44

Program Peningkatan dan

Pengembangan Sistem

Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan100,00 100,00

05 Penyusunan Laporan

Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP)

Jumlah Dokumen LAKIP

10 10.185.200 10 10.185.200 100,00 100,00

Perencanaan Pembangunan

Daerah 17.012.600 17.005.000 100,00 99,96

17 Penyusunan RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 15 6.705.000 15 6.702.000 100 99,96

22 Evalusi RENJA SKPD Jumlah dokumen Renja

DLH 4 10.307.600 4 10.303.000 100 99,96

Program Penyelenggaraan

Sistem Pengendalian

Internal Pemerintah (SPIP)5.362.000 5.362.000 100,00 100,00

02 Penyelenggaraan Sistem

Pengendalian Internal

Pemerintah (SPIP)

Jumlah Dokumen Laporan

SPIP 10 5.362.000 10 5.362.000 100 100,00

Meningkatnya ketersediaan sumber

daya pengelolaan sampah

Cakupan pengelolaan sampah 7,5 7 93,33 Persen Program Pengembangan

Kinerja Pengelolaan

Persampahan 4.723.264.000 4.587.760.332 100,00 97,13

02 Penyediaan prasarana dan

sarana pengelolaan

persampahan

Jumlah item barang/mesin

6 471.540.000 6 468.543.100 100 99,36

-

04 Peningkatan operasi dan

pemeliharaan prasarana dan

sarana persampahan

Jumljah kendaraan

angkutan sampah yang

dapat beropersional 15 870.470.000 15 868.460.200 100 99,77

-

05Pengembangan teknologi

pengolahan persampahan

Jumlah bangunan

pendukung sampah

tersedia3 1.333.735.000 3 1.219.389.300 100 91,43

-

13 Pengangkutan sampah dari

TPS ke TPA

Jumlah pelayanan

pengangkuntan sampah 12 1.748.744.000 12 1.737.334.232 100 99,35

-

2.05.2.05.1.05

2.05.2.05.1.06

4.03.2.05.1.21

4.01.2.05.1.43

2.05.2.05.1.15

2

Page 151: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

11 Meningkatnya peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Presentase pengelolaan

sampah disumber

4 3 75 Persen Peningkatan peran serta

masyarakat dalam pengelolaan

persampahan

Jumlah kategotri lomba

kebersihan lingkungan

hidup3 51.540.000 3 51.528.000 100 99,98

-

15 Pembinaan pelaksanaan 3R

(Reduce, Reuce, Recycle)

Tercapainya kawasan

binaan yang melakukan

kegiatan 3R di sumber 5 247.235.000 5 242.505.500 100 98,09

-

Meningkatnya upaya dalam

pencegahan, pengendalian

pencemaran dan kerusakan

lingkungan hidup

Indeks Lingkungan Hidup 67,42 66,79 99.06 Nilai Program Pengendalian

Pencemaran dan Perusakan

Lingkungan Hidup 1.186.872.800 1.137.149.864 96,88 95,81

01 Koordinasi Penilaian Kota

Sehat/Adipura

Jumlah dokumen non fisik

adipura 7 23.973.800 7 23.331.800 100 97,32

03 Pemantauan Kualitas

Lingkungan

Jumlah titik pantau yang

dilakukan analisis kualitas

lingkungan 49 174.911.400 49 172.912.250 100 98,86

06 Pengelolaan B3 dan Limbah

B3 (Bahan Beracun dan

Berbahaya)

Jumlah perusahaan yang

melakukan pengelolaan

limbah15 107.205.000 15 106.609.100 100 99,44

13 Koordinasi Penyusunan

AMDAL

Jumlah Dokuemn amdal

tersusunn 10 141.040.000 10 140.666.300 100 99,74

17 Penilaian Ketaatan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penilaian ketaatan

lingkungan diperusahaan 17 114.096.000 17 104.152.200 100 91,28

20

Pemantauan Pelaksanaan RKL-

RPL, UKL-UPL dan SPPL

Jumlah laporan Penilaian

Pelaksanaan RKL-RPL,

UKL-UPL dan SPPL 40 118.100.000 40 116.783.000 100 98,88

21 Unit Khusus Penanganan

Pengaduan Masyarakat (Pos

Pengaduan)

Jumlah pengaduan

masyarakat terkait

lingkungan hidup yang

terverifikasi dan dan

ditindak lanjuti

8 68.773.600 8 68.746.250 100 99,96

25 Pencegahan dan Pencemaran

Udara dari Sumber Tidak

Bergerak

Jumlah Monitoring dan

Evaluasi Pengelolaan Emisi

Sumber Tidak Bergerak

terlasana6 20.590.000 6 14.738.250 100 71,58

26 Inventarisasi dan Identifikasi

Sumber Pencemar Air

Jumlah titik inventarisasi

dan identifikasi sumber

pencemar air 64 31.650.000 32 14.568.000 50 46,03

29 Penilaian Sekolah Hijau/

Adiwiyata

Terpilihnya Sekolah

Adiwiyata Untuk Tingkat

Kabupaten32 78.802.600 32 78.800.100 100 100,00

32 Penyusunan Indeks Kualitas

Lingkungan Hidup Kabupaten

Paser

Jumlah dokumen data

IKLH 5 34.725.000 5 34.718.900 100 99,98

34 Inventarisasi Parameter

Penentuan Baku Mutu Sumber

Pencemaran

Jumlah dokumen sumber

pencemar pada air dan

udara3 39.210.400 3 33.217.100 100 84,72

35 Koordinasi Penyusunan UKL-

UPL dan SPL

jumlah dokumen

Penyusunan UKL, UPL

dan SPL50 100.000.000 50 99.179.000 100 99,18

36 Evaluasi Pelaksanaan Kajian

Lingkungan Hidup (KLHS)

Jumlah Dokumen KLHS

5 64.435.000 5 64.430.614 100 99,99

2.05.2.05.1.16

3

Page 152: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

37 Pengawasan terhadap

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah penerima ijin

lingkungan dan

perlindungan yang terawasi 40 46.186.400 40 46.048.250 100 99,70

38 Pengawasan Tindak Lanjut

Rekomendasi Hasil Evaluasi

Penerima Ijin Lingkungan dan

Ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan

Jumlah rekomendasi tindak

lanjut evaluasi penerima ijin

lingkungan

10 23.173.600 10 18.248.750 100 78,75

Meningkatnya ketersediaan data dan

informasi lingkungan hidup

Presentase ketersediaan data

dan informasi lingkungan hidup

30 30 100 Persen Program Perlindungan dan

Konservasi Sumber Daya

Alam595.604.700 584.155.800 100,00 98,08

05 Pengendalian Dampak

Perubahan Iklim

Jumlah desa/kampung iklim

Kabupaten Paser yang

mendapat sosialisasi 2 73.325.000 2 73.316.200 100 99,99

06 Pengendalian Kerusakan

Hutan dan Lahan

Jumlah titik pantau/analisasi

kerusakan hutan dan lahan

tersusun 35 41.875.000 35 32.385.100 100 77,34

19 Pembangunan Taman

KEHATI

Tersedianya Taman

KEHATI yang ditangani 1 118.164.500 1 117.655.350 100 99,57

21 Kalpataru Tercapainya jumlah orang

yang dinilai dan dibina

sebagai calon penerima

penghargaan Kalpataru2 48.680.200 2 48.679.550 100 100,00

22 Pengelolaan dan Rehabilitasi

Ekosistem Pesisir dan Laut

Tercapainya jumlah titik

pantau kondisi pesisir dan

titik pelaksanaan rehabilitasi

hutan mangrove 2 16.150.000 2 16.091.300 100 99,64

24 Meningkatnya kepedulian

masyarakat terhadap pengelolaan

lingkungan hidup

Persentase kecamatan yang

melaksanakan PPLH

15 15 100 Persen Peringatan Hari Lingkungan

Hidup Sedunia

Terlaksananya kegiatan

puncak peringatan Hari

Lingkungan Hidup sedunia1 82.095.000 1 81.869.450 100 99,73

26 Penyusunan Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Paser (SLHD)

Jumlah dokumen SLHD

5 114.035.000 5 113.518.500 100 99,55

27 Pengembangan Sistem

Informasi Lingkungan (SIL)

dan Website Lingkungan Hidup

Daerah

Terpenuhinya Sistem

Lingkungan (SIL) dan

Website LH Kab. Paser 1 76.175.000 1 75.555.300 100 99,19

28 Inventarisasi dan Penyusunan

Profil Gas Rumah Kaca

jumlah profil inventarisasi

gas rumah kaca 21 25.105.000 21 25.085.050 100 99,92

Meningkatnya pengelolaan kawasan

Tahura Lati Petangis

Cakupan Pengelolaan kawasan

tahura lati petangis

14 14 100 Persen Program Pengeloaan

TAHURA 13.405.437.038 8.711.745.782 82,80 64,99

02

Identifikasi dan Pemetaan

Daerah Rawan Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah dokumen

identifikasi, peta daerah

rawan dan peta kebakaran

hutan dan lahan5 65.695.000 5 54.470.000 100 82,91

2.05.2.05.1.17

3.04.2.05.1.30

4

Page 153: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

03 Identifikasi dan Inventarisasi

Keanekaragaman Hayati di

Tahura

Jumlah dokumen

identifikasi dan inventarisasi

keanekaragaman hayati di

tahura2 66.220.000 2 53.735.450 100 81,15

04

Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar Kalimantan

Jumlah Bangunan nursery/

rumh kaca

1 2.617.369.538,46 1 2.587.472.000 100 98,86

05 Patroli Pengamanan dan

Perlindungan Tahura

Jumlah pelaksanaan

patroly dikawasan tahura 12 389.268.000 12 325.110.800 100 83,52

06 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis

jumlah kendaraan

operasional terawat 5 72.000.000 5 12.447.307 100 17,29

08 Perencanaan Rehabilitasi

Hutan dan Lahan di kawasan

Tahura

Jumlah dokumen rencana

pelaksanaan rehabilitasi

hutan dan lahan di

TAHURA

1 296.170.000 1 176.934.600 100 59,74

11 Penyusunan Dokumen Bloking

Area Tahura

Jumlah dokumen Bloking

Area kawasan Tahura Lati

Petangis5 111.700.000 5 80.781.784 100 72,32

12 Penyusunan Dokumen

Rencana Pengelolaan dan

Tata Kelola Tahura

Jumlah dokumen rencana

pengelolaan/RP dan tata

kelola Tahura Lati Petangis

jangka menengah dan

jangka pendek 2 392.206.000 2 324.688.453 100 82,79

13 Pencegahan Perlindungan dan

Penanggulangan Kebakaran

Hutan

Terlaksananya kegiatan

pencegahan perlindungan

dan penanggulangan

kebakaran hutan5 63.900.000 5 60.832.500 100 95,20

15 Pelatihan dan Pengembangan

Kapasitas Masyarakat Sekitar

Jumlah masyarakat yang

mengikuti pelatihan dan

pengembangan Kapasitas 1 7.650.000 1 6.205.200 100 81,11

16 Sosialisasi dan Pembinaan

Masyarakat di Dalam dan di

Luar TAHURA

Jumlah desa yang

mendapatkan sosialisasi

dan pembinaan di Dalam

dan Luar Tahura3 76.700.000 3 61.466.250 100 80,14

17 Penunjang Pelaksanaan

Pengelolaan TAHURA

Jumlah honor pengelolaan

TAHURA yang terbayar 1 21.850.000 1 20.156.250 100 92,25

20 Pengadaan dan Penanaman

Bibit Tanaman Asli Kalimantan

dan Luar

Kalimantan/Pengayaan Jenis

Jumlah bibit tanaman

tersedia

9200 574.979.500 9.200 363.845.550 100 63,28

21 Pembangunan Fasilitas Tahura

Lati Petangis/Peningkatan

Fasilitas Sarana Penunjang

Pengendalian Kebakaran

Hutan dan Lahan

Jumlah item sarana dan

prasarana pengendalian

karhutla tersedia

38 5.609.098.000 25 3.777.762.138 66 67,35

5

Page 154: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

22 Keteknikan Pencegahan

Karhutla

Jumlah embung terbangun13 1.843.970.000 3 484.447.750 23 26,27

23 Peningkatan Koordinasi

Penanggulangan Karhutla

Jumlah koordinasi

penanggulangan karhutla 13 94.050.000 13 92.732.100 100 98,60

24 Peningkatan Kapasitas Usaha

Perhutanan Sosial (Penerapan

Agroforesty)

Jumlah eserta pelatihan

dan pengembangan

kapasitas masyarakat desa

sekitar300 643.229.000 150 146.911.650 50 22,84

25 Penyuluhan Pencegahan

Karhutla

Jumlah masyarakat sekitar

tahura yang mengikuti

sosialisasi dan pembinaan

pencegahan Karhutla120 18.800.000 120 11.400.000 100 60,64

26 Penanaman Sempadan

Danau, Sungai dan Daerah

Tangkapan Air

Jumlah bibit tanaman

tersedia 8000 176.962.000 8.000 70.346.000 100 39,75

27 Pengelolaan Blok Tahura Jumlah Pemasangan,

pemeliharaan dan

penggantian patok batas

blok TAHURA

150 79.534.000 - - - -

28 Peningkatan Sarana dan

Prasarana Tahura Lati

Petangis

Panjang jalan kawasan

tahura yang terpelihara 700 184.086.000 - - -

97,32 80,88

Sangat

Tinggi Tinggi

JUMLAH ANGGARAN DAN REALISASI DARI SELURUH PROGRAM

TOTAL RATA-RATA CAPAIAN KINERJA DAN ANGGARAN DARI SELUIRUH PROGRAM

PREDIKAT KINERJA DARI SELURUH PROGRAM

6

Page 155: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara
Page 156: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara
Page 157: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara
Page 158: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Jl. SULTAN IBRAHIM KHALILUDIN NO.101

TANA PASER

Nomor SOP 660/ 20 /DLH/VIII/ 2018

Tanggal Pembuatan 13 Agustus 2018

Tanggal Revisi (ditinjau

kembali)

Tanggal Efektif 13 Agustus 2018

Disahkan Oleh KEPALA DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Drs. H. Abdul Basyid, M,Si

NIP. 19630112 199203 1 014

Sub Bagian Perencanaan Program / Sekretariat Nama SOP Penyusunan LAKIP

Dasar Hukum Kualifikasi Pelaksana

1. Undang-undang No. 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggara Negara Yang Bersih

dan Bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme.

2. Instruksi Presiden nomor 7 tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah.

Memiliki kewenangan dalam penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi

Pemerintah (LAKIP).

Memiliki kemampuan dalam menyusun dan menganalisis data kinerja SKPD.

Keterkaitan Peralatan / Perlengkapan

SOP Alur surat masuk dan surat keluar

SOP Pencarian Data dan Informasi

SOP Penetapan Kinerja

SOP pengadaan barang dan jasa

SOP Pengarsipan

Renstra SKPD

Format penyusunan LAKIP

Dokumen Penetapan Kinerja

Format Pengukuran Kinerja

Data dan Informasi Capaian Kinerja SKPD

Laporan Realisasi Keuangan

Peringatan Pencatatan dan Pendataan

LAKIP sebagai dokumen pertanggungjawaban atas kinerja SKPD. Apabila tidak

dilaksanakan sesuai SOP, maka proses penyusunan LAKIP ini tidak akan berjalan

lancar.

Indikator kinerja, target, realisasi, dan persentase capaian kinerja

Page 159: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Prosedur Penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) DLH Kabupaten Paser

No Kegiatan

Pelaksana Mutu baku

Ket Sekdis

Kasubag

Ren Program

Arsipa-

ris Kadis Kelengkapan Waktu Out put

1. Memerintahkan penyusunan LAKIP DLH Disposisi Surat

5 menit

Disposisi surat

SOP alur surat

masuk dan surat

keluar

2 Membuat format pengumpulan data dan informasi

kinerja dari masing-masing bidang dan secretariat

Format penyusunan

LAKIP

1 jam Format

penyusunan LAKIP

3 Menyampaikan format pengumpulan data dan

informasi kinerja kepada masing-masing bidang dan

secretariat

Format penyusunan

LAKIP

30

menit

Format

penyusunan LAKIP

4 Menghimpun format data dan informasi kinerja dari

masing-masing bidang dan sekretariat

Format penyusunan

LAKIP

1 jam Format

penyusunan LAKIP

SOP pencarian

data dan informasi

5 Menganalisis dan mengevaluasi data dan informasi

kinerja yang telah terkumpul

Format penyusunan

LAKIP

5 menit Draft LAKIP

SOP penetapan

kinerja

6. Membuat dokumen LAKIP

Draft LAKIP 1 hari Dokumen LAKIP SOP penetapan

kinerja

7. Mengoreksi Dokumen LAKIP

Tidak Dokumen LAKIP 2 jam Dokumen LAKIP Hasil analisis dan

evaluasi capaian

kinerja, dan

realisasi keuangan

8. Menyampaikan Dokumen LAKIP kepada Kadis untuk

memintakan persetujuan

Dokumen LAKIP 3 jam Dokumen LAKIP Konsep LAKIP

9. Penandatanganan dokumen LAKIP oleh Kepala

Dinas

Dokumen LAKIP 5 menit Disposisi

persetujuan

dokumen LAKIP

Dokumen LAKIP

10. Pembuatan surat pengantar pengiriman sekaligus

penomoran surat

Konsep surat pengantar 10

menit

Surat Pengantar SOP alur surat

masuk dan keluar

11 Penggandaan Dokumen LAKIP Dokumen LAKIP 30

menit

Dokumen LAKIP SOP pengadaan

barang dan jasa

12. Pengiriman dokumen LAKIP ke Instansi terkait dan

pengarsipan

Dokumen LAKIP 10

menit

Dokumen LAKIP SOP pengarsipan

Page 160: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

PEMERINTAH KABUPATEN PASER

DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Jl. SULTAN IBRAHIM KHALILUDIN NO.101

TANA PASER

Nomor SOP 660/ 27 /DLH/VIII/ 2018

Tanggal Pembuatan 13 Agustus 2018

Tanggal Revisi (ditinjau

kembali)

Tanggal Efektif 13 Agustus 2018

Disahkan Oleh KEPALA DINAS LINGKUNGAN HIDUP

Drs. H. Abdul Basyid, M,Si

NIP. 19630112 199203 1 014

Sub Bagian Penyusunan Program/ Sekretariat Nama SOP Penyusunan Perjanjian Kinerja DLH

Dasar Hukum Kualifikasi Pelaksana

1. PP No.8 tahun 2006 tentang Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi

Pemerintah.

2. PermenPAN dan RB Nomor 29 Tahun 2010 tentang Pedoman Penyusunan

Penetapan Kinerja dan Pelaporan Akuntabilitas Kinerja.

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah

4. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan

antara Pemerintah Pusat dan Daerah.

5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman

Pengelolaan Keuangan Daerah.

6. Instruksi Presiden Nomor 5 tahun 2004 tentang percepatan pemberantasan

korupsi.

Memiliki kewenangan dalam penyusunan penetapan kinerja SKPD

Memiliki kemampuan dalam menyusun penetapan kinerja SKPD

Page 161: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Keterkaitan Peralatan / Perlengkapan

SOP Alur surat masuk dan surat keluar

SOP Pencarian Data dan Informasi

SOP Pelaksanaan rapat

SOP Pengadaan barang dan jasa

SOP Pengarsipan

Renstra, Renja dan DPA

Format Perjanjian Kinerja

Peringatan Pencatatan dan Pendataan

Perjanjian Kinerja DLH akan dijadikan sebagai pedoman dan acuan dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi SKPD untuk periode satu tahun anggaran. Apabila tidak dilaksanakan sesuai SOP, maka proses perjanjian

Kinerja ini tidak akan berjalan lancar.

Rumusan rencana program dan kegiatan dan anggaran DLH untuk

periode satu tahun anggaran

Page 162: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

Prosedur Penyusunan Perjanjian Kinerja DLH Kabupaten Paser

No Kegiatan

Pelaksana Mutu baku

Ket Sekdis

Kasubag

Perencanaan Kabid Kadis

Arsipa-

ris Kelengkapan Waktu Out put

1. Memerintahkan penyusunan

Perjanjian Kinerja DLH

Disposisi surat 5

menit

Disposisi surat

2 Membuat format pengumpulan

data dan informasi Perjanjian

Kinerja dari masing-masing bidang

dan secretariat

Format perjanjian

kinerja

30

menit

Format perjanjian

kinerja

3 Menyampaikan format pengumpul-

an data dan informasi Penetapan

Kinerja kepada masing-masing

bidang dan secretariat

Format perjanjian

kinerja

15

menit

Draft usulan

perjanjian kinerja

4 Mengundang Kaban dan Pejabat

Esselon III untuk rapat

pembahasan Perjanjian Kinerja

Undangan rapat 30

menit

Undangan rapat

5 Melaksanakan Rapat pembahasan

Perjanjian Kinerja

Draft perjanjian

kinerja

1 jam Draft perjanjian

kinerja

SOP Pelaksa-

naan rapat

6 Menghimpun format data dan

informasi Perjanjian Kinerja dari

masing-masing bidang dan

secretariat

Draft perjanjian

kinerja

1 jam Draft perjanjian

kinerja

7 Menganalisis data dan informasi

Perjanjian Kinerja yang terkumpul

Draft perjanjian

kinerja

1 jam Draft perjanjian

kinerja

8. Membuat konsep Perjanjian

Kinerja

Draft perjanjian

kinerja

30

menit

Dokumen

penetapan kinerja

9. Mengoreksi konsep Dokumen

Perjanjian Kinerja

Tidak

Ya

Dokumen perjanjian

kinerja

10

menit

Dokumen perjanjian

kinerja

10. Menyampaikan Dokumen

Perjanjian Kinerja kepada Kadis

untuk memintakan persetujuan

Dokumen perjanjian

kinerja

5

menit

Dokumen perjanjian

kinerja

Page 163: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara

11. Penandatanganan dokumen

Perjanjian Kinerja DLH oleh

Kepala Dinas

Konsep surat

pengantar

10

menit

Surat Pengantar

12. Pembuatan surat pengantar

pengiriman sekaligus penomoran

surat

Dokumen perjanjian

kinerja

30

menit

Dokumen perjanjian

kinerja

SOP alur surat

masuk dan

keluar

13 Penggandaan Dokumen

Perjanjian Kinerja DLH

Dokumen penetapan

kinerja

10

menit

Dokumen perjanjian

kinerja

SOP pengada-

an barang dan

jasa

14. Pengiriman dokumen Perjanjian

Kinerja DLH ke Bappeda dan

pengarsipan

Dokumen perjanjian

kinerja

5

menit

Dokumen perjanjian

kinerja

SOP

pengarsipan

Page 164: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara
Page 165: LKjIP DLH KAB. PASER 2018 - paserkab.go.idKinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cata Reviu Atas Laporan Kinerja. 5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata cara