14
1 MAGNETIC SWITCH MULTIFUNCTIONS Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem Kendali/Kontrol Dosen Pembimbing, Tjuk Oerbandono, Ir.,MSC. Kelompok 3: Rizky Duval Rubianto (0710620055) Rohmad Rudianto (0710620056) Abraham C. S (0710620068) Rio Sandi (0710623058) UNIVERSITAS BRAWIJAYA FAKULTAS TEKNIK JURUSAN MESIN 2008

MAGNETIC SWITCH MULTIFUNCTIONS · PDF fileDisusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem ... akan berhimpitan dan arus listrik pun ... Menumbuhkan kreativitas mahasiswa teknik mesin

Embed Size (px)

Citation preview

1

MAGNETIC SWITCH MULTIFUNCTIONS

Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Sistem Kendali/Kontrol

Dosen Pembimbing,

TTjjuukk OOeerrbbaannddoonnoo,, IIrr..,,MMSSCC..

Kelompok 3:

RRiizzkkyy DDuuvvaall RRuubbiiaannttoo ((00771100662200005555))

RRoohhmmaadd RRuuddiiaannttoo ((00771100662200005566))

AAbbrraahhaamm CC.. SS ((00771100662200006688))

RRiioo SSaannddii ((00771100662233005588))

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

FAKULTAS TEKNIK

JURUSAN MESIN

2008

2

DAFTAR ISI

Halaman judul

Daftar Isi…………………………………………………………………..………………………………………….. i

Daftar Tabel ………………………………..…….……………………………………………………..………….ii

Daftar Gambar………………………………………………………………………………………….………... iii

I. Latar Belakang ……………………………………………………………………………………….………….1

II. Tujuan …………………………………………………………………………………………………….….……2

III. Manfaat………………………………………………………………………………………….………………. 2

IV. Pembahasan …………………………………………………………………………………………………...3

4.1Prinsip Kerja .........................................................................................3

4.2 Aplikasi …………………………………………………………………………………….………7

4.3 Blok Diagram ………………………………………………………………….………………...8

4.4 Flowchart ………………………………………………………………………….……………..9

V. Kesimpulan dan Saran………………………………………………………………………………….. 10

3

DAFTAR TABEL

Tabel Spesifikasi Masing-Masing Komponen…………………………………….7

4

DAFTAR GAMBAR

Gambar 4.1.1: Rangkaian Sistem …………………………………………………………..……………..3

Gambar 4.1.2.: Baterai AA …………………………………………………………………………………….4

Gambar 4.1.3: Saklar Magnet ................................................................................4

Gambar 4.1.4: Fan. ................................................................................................5

Gambar 4.1.5: Alarm ……………………………………………….……………………………………..…..5

Gambar 4.1.6: Lampu LED ……………………………………….………………………………….………6

Gambar 4.1.7 Lampu Bohlam ………………………………………………………………….………….6

5

I. Latar Belakang

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi menuntut seseorang untuk

dapat bersaing menghadapi globalisasi. Hal ini membutuhkan suatu kreativitas

untuk menciptakan suatu teknologi terbaru untuk membantu aktivitas manusia.

Aplikasi dan efisiensi harus diutamakan untuk menciptakan produk tersebut. Di

zaman era globalisasi yang menuntut segala kemudahan dan kenyamanan di

segala aspek ini, banyak inovasi-inovasi suatu produk baik barang maupun jasa

yang tentunya dapat memudahkan konsumen dalam menggunakannya. Bertolak

dari hal tersebut, kami menciptakan sebuah inovasi suatu benda yang kami beri

nama MAGNETIC SWITCH MULTIFUNCTION. Alat ini merupakan suatu

rangkaian sederhana namun efektif dan efesien bila digunakan. Pada dasarnya

prinsip kerja MAGNETIC SWITCH MULTIFUNCTION yaitu menggunakan

saklar magnet (magnetic switch) berupa tabung kaca kecil yang didalamnya

terdapat 2 metal yang apabila didekatkan dengan magnet maka metal tersebut

akan berhimpitan dan arus listrik pun mengalir, begitu juga sebaliknya apabila

magnet dijauhkan maka metal tersebut akan berjauhan kembali dan arus pun

terputus. Pada aplikasinya tabung kaca tersebut diletakkan didepan kunci (lock)

kamar mandi sedangkan kunci itu sendiri terbuat dari magnet. Alat ini cocok

untuk diaplikasikan pada ruang yang bersifat privasi dan hanya digunakan dalam

waktu yang singkat seperti kamar mandi. Konsumen yang sedang menggunakan

alat ini hampir tidak menyadari kalau sebenarnya dirinya sudah menggunakan alat

ini. Karena kegiatan mengunci pintu saat sedang menggunakan kamar mandi

sangat mutlak dilakukan untuk menjaga privasi. Pada waktu yang bersamaan

ketika pintu kamar mandi dikunci, maka arus listrk mengalir dan secara otomatis

akan menyalakan lampu kamar mandi, kipas (fan), music player, dan indikator

ruangan. Masing-masing alat tersebut mempunyai fungsi yang beragam dan dapat

mengoptimalkan fungsi dari kamar mandi tersebut.

6

II. Tujuan

Mengetahui prinsip kerja sistem kontrol otomatis

Untuk menciptakan suatu sistem sederhana yang bermanfaat dan dapat

diaplikasikan ke dalam kehidupan sehari-hari.

Sebagai wadah untuk menuangkan ide dan gagasan mengenai sistem

kendali/control.

Menumbuhkan kreativitas mahasiswa teknik mesin khususnya di bidang

teknologi sistem kontrol otomatis.

Membuat lebih efektif dan efisien dalam aplikasinya di kehidupan sehari-

hari, dan penghematan listrik karena tidak akan adalagi lampu, fan, dll

yang menyala pada saat tidak digunakan.

Memenuhi tugas Mata Kuliah Sistem Kendali Kontrol Jurusan Teknik

Mesin Universitas Brawijaya. Dosen pembimbing, Tjuk Oerbandono,

Ir.,MSC.

III. Manfaat

Dapat menciptakan suatu alat sederhana yang dapat diaplikasikan

kedalam kehidupan sehari-hari yang dapat mempermudah aktivitas

kehidupan manusia

Kreativitas mahasiswa teknik mesin khususnya di bidang teknologi sistem

kontrol otomatis dapat ditingkatkan

Menambah kesiapan untuk menghadapi dunia kerja

7

IV. Pembahasan

4.1Prinsip Kerja

Magnetic switch multifuntion ini merupakan alat sederhana yang

memanfaatkan saklar magnet sebagai pemutus dan penghubung secara otomatis

sebagai pengganti saklar manual arus. Saklar ini dipasang pada pengunci pintu

kamar mandi atau toilet. Ketika pintu dibuka dan dikunci dari dalam, saklar ini

nantinya akan menyalurkan tegangan dari baterai diteruskan fan, alarm, lampu

LED, dan lampu bohlam sehingga semua komponen akan menyala secara

bersamaan. Semua komponen ini dihubungkan secara paralel, jadi apabila ada

salah satu komponen yang mati maka tidak akan berpengaruh pada komponen

lainnya.

Pada saat kunci ditarik dan pintu dibuka dari dalam, secara otomatis saklar

akan memutus arus rangkaian sehingga semua komponen mati. Kelebihan dari

alat ini meskipun pintu kamar mandi atau toilet dibuka atau ditutup dari luar,

maka sistem ini tidak bekerja karena sistem hanya akan bekerja ketika pintu

dikunci dari dalam.

Gambar benda kerja:

Gambar 4.1.1: Rangkaian Sistem

8

Gambar komponen sistem dan fungsinya:

1. Baterai AA berfungsi sebagai penyuplai tenaga pada rangkaian sistem.

Gambar 4.1.2.: Baterai AA

2. Saklar Magnet berfungsi sebagai pemutus dan penghubung arus pada

rangkaian sistem .

Gambar 4.1.3: Saklar Magnet

9

3. Fan berfungsi sebagai indikator pengatur udara (ventilator).

Gambar 4.1.4: Fan.

4. Alarm berfungsi sebagai indikator peringatan atau bisa juga diaplikasikan

menjadi music player.

Gambar 4.1.5: Alarm

10

5. Lampu LED berfunsi sebagai indicator bahwa ruangan sedang digunakan.

Gambar 4.1.6: Lampu LED

6. Lampu Bohlam berfungsi sebagai indicator penerangan ruangan.

Gambar 4.1.7 Lampu Bohlam

11

Tabel Spesifikasi Masing-Masing Komponen.

4.2 Aplikasi

Rangkaian sistem ini merupakan model yang dapat digunakan sebagai

fasilitas untuk kamar mandi/toilet.

Dapat dipasang pada pintu sehingga tidak perlu menyalakan saklar secara

manual karena secara otomatis saklar berada pada kondisi ON ketika

pintu dikunci dan OFF saat pintu tidak dikunci meskipun pintunya

tertutup.

Lampu LED yang dipasang di depan pintu bagian atas sebagai indikator

kamar mandi/toilet sedang dipakai atau tidak.

No Nama Tegangan

(volt)

Arus

(ampere)

Jumlah Keterangan

1 Baterai AA 1,5 - 4 6 volt

2 Saklar Magnet - - 1 -

3 Fan 12 0,25 1 0,12 A

4 Alarm 6 0,1 1 0,017 A

5 LED + Hambatan 1k - 1 5 0,0006 A

6 Lampu Bohlam 2,5 0,5 1 1.2 A

12

4.3 Blok Diagram

13

4.4 Flowchart

Aplikasi dari system

14

V. Kesimpulan dan Saran

Kesimpulan

Rangkaian sistem ini tergolong sistem control ON/OFF (ON/OFF Gontrol

System) dan tergolong sistem terbuka (Open-Loop Control System) karena

tidak menggunakan umpan balik (feedback)

Rangkaian sistem ini dapat diaplikasikan sebagai saklar otomatis yang

dipasang pada pengunci pintu kamar mandi/toilet sehingga tidak perlu lagi

menggunakan saklar manual.

Saran

Sebagai penelitian lebih lanjut, diharapkan alat ini dapat dikembangkan

menjadi alat yang lebih canggih dan lebih kompleks kegunaannya untuk

membantu aktivitas manusia.

Rangkaian model sistem ini hendaknya dapat diaplikasikan dan

diwujudkan kedalam produk nyata agar bermanfaat dalam kehidupan

sehari-hari.