85
PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN RELIGIUSITAS TERHADAP PENILAIAN ETIS (ETHICAL JUDGMENT) AUDITOR PEMERINTAH DENGAN BUDAYA ETIS ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL MODERASI SKRIPSI DIAJUKAN KEPADA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA SEBAGAI SALAH SATU SYARAT MEMPEROLEH GELAR SARJANA STRATA SATU DALAM ILMU EKONOMI ISLAM OLEH: ARIFFATUL SURYANINGSIH NIM: 15840054 PROGRAM STUDI AKUNTANSI SYARIAH FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA 2019

PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

  • Upload
    others

  • View
    9

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN

RELIGIUSITAS TERHADAP PENILAIAN ETIS (ETHICAL JUDGMENT)

AUDITOR PEMERINTAH DENGAN BUDAYA ETIS ORGANISASI

SEBAGAI VARIABEL MODERASI

SKRIPSI

DIAJUKAN KEPADA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA

SEBAGAI SALAH SATU SYARAT MEMPEROLEH GELAR SARJANA

STRATA SATU DALAM ILMU EKONOMI ISLAM

OLEH:

ARIFFATUL SURYANINGSIH

NIM: 15840054

PROGRAM STUDI AKUNTANSI SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA

YOGYAKARTA

2019

Page 2: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

i

PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN

RELIGIUSITAS TERHADAP PENILAIAN ETIS (ETHICAL JUDGMENT)

AUDITOR PEMERINTAH DENGAN BUDAYA ETIS ORGANISASI

SEBAGAI VARIABEL MODERASI

SKRIPSI

DIAJUKAN KEPADA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA

SEBAGAI SALAH SATU SYARAT MEMPEROLEH GELAR SARJANA

STRATA SATU DALAM ILMU EKONOMI ISLAM

OLEH:

ARIFFATUL SURYANINGSIH

NIM: 15840054

PEMBIMBING:

YAYU PUTRI SENJANI, SE., M.SC.

NIP. 19871007 201503 2 002

PROGRAM STUDI AKUNTANSI SYARIAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA

YOGYAKARTA

2019

Page 3: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

ii

HALAMAN PENGESAHAN

Page 4: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

iii

SURAT PERSETUJUAN SKRIPSI

Page 5: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

iv

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN

Page 6: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

v

HALAMAN PERSETUJUAN PUBLIKASI UNTUK KEPENTINGAN

AKADEMIK

Page 7: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

vi

MOTTO

Kebahagiaan itu bergantung pada dirimu sendiri

“Aristoteles”

Page 8: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

vii

PERSEMBAHAN

Dengan mengucap syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT,

Karya ini kupersembahkan kepada:

Ibuku Tercinta, Widarti

telah bekerja keras, mendidik, serta dengan sepenuh hati mencurahkan kasih

sayang maupun dukungan untuk kesuksesan putri-putrinya.

Adik-Adikku Tersayang, Dewi Setyaningsih dan Dian Ayu Ningsih

yang selalu memberikan keceriaan dan kebahagian

Teruntuk almamaterku tercinta

Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Page 9: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

viii

PEDOMAN TRANSLITERASI

PEDOMAN TRANSLITERASI ARAB LATIN

Transliterasi kata-kata arab yang dipakai dalam penyusunan skripsi ini

berpedoman pada Surat Keputusan Bersama Menteri Agama dan Menteri

Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor: 158/1987 dan

0543b/U/1987.

A. Konsonan Tunggal

Huruf

Arab Nama Huruf Latin Nama

Alif اTidak

dilambangkan Tidak dilambangkan

Ba’ B Be ب

Ta’ T Te ت

Sa’ ṡ Es (dengan titik di atas) ث

Jim J Je ج

Ha’ H Ha (dengan titik di bawah) ح

Kha’ Kh Ka dan ha خ

Dal D De د

Dzal Z Zet ذ

Ra’ R Er ر

Zai Z Zet ز

Sin S Es س

Syin Sy Es dan ye ش

Shad Sh Es (dengan titik di bawah) ص

Page 10: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

ix

Dhad dh De (dengan titik di bawah) ض

Tha’ th Te (dengan titik di bawah) ط

Zha’ zh Zet (dengan titik di bawah) ظ

ain ‘ Koma terbalik di atas‘ ع

Gain gh Ge dan ha غ

Fa’ f Ef ف

Qaf q Ki ق

Kaf k Ka ك

Lam L El ل

Min M Em م

Nun N En ن

Waw w We و

Ha’ h Ha ه

Hamzah ‘ Apostref ء

Ya y Ye ي

B. Konsonan Rangkap karena Syaddah Ditulis Rangkap

Ditulis Muta’addidah متعددة

Ditulis ‘iddah عدة

C. Ta’Marbuttah

Semua ta’ marbuttah ditulis dengan h, baik berada pada kata tunggal ataupun

berada di tengah penggabungan kata (kata yang diikuti oleh kata sandang “al”).

Ketentuan ini tidak diperlukan bagi kata-kata arab yang sudah terserap dalam

bahasa Indonesia, seperti shalat, zakat dan sebagainya kecuali dikehendaki kata

aslinya.

Page 11: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

x

Ditulis Hikmah حكمة

Ditulis ‘illah علة

’Ditulis Karamah al auliya الولیاء كرمة

D. Vokal Pendek dan Penerapannya

Fathah Ditulis A ـــــــــــــــ

Kasrah Ditulis I ـــــــــــــــ

ـــــــ ـ Dammah Ditulis U ــــــــ

Fathah Ditulis Fa’ala فعل

Kasrah Ditulis Zukira ذ كر

Dammah Ditulis Yazhabu یذھب

E. Vokal Panjang

1. fathah + alif Ditulis A

Ditulis Jāhiliyyah جاھلیة

2. fathah + ya’ mati Ditulis A

Ditulis Tansā تنسى

3. kasrah + ya’ mati Ditulis I

Ditulis Karῑm كریم

4. dhammah + wawu mati Ditulis U

وض Ditulis Furῡd ف ر

Page 12: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xi

F. Vokal Rangkap

1. fathah + ya’ mati Ditulis Ai

Ditulis Bainakum بینك م

2. fathah + wawu mati Ditulis Au

Ditulis Qaul قول

G. Vokal Pendek yang Berurutan dalam Satu Kata yang Dipisahkan dengan

Apostof

Ditulis a’antum أأنت م

Ditulis u’iddat أ عدت

Ditulis la’in syakartum شكرت م لئن

H. Kata Sandang Alif + Lam

1. Bila diikuti huruf qamariyyah maka ditulis menggunakan huruf awal “al”

Ditulis Al-Quran الق رآن

Ditulis Al-Qiyas القیاس

2. Bila diikuti huruf Syamsiyyah maka ditulis sesuai dengan huruf pertama

Syamsiyyah tersebut

’Ditulis As-sama السماء

Ditulis Asy-syams الشمس

I. Penulisan Kata-Kata dalam Rangkaian Kalimat

وض Ditulis Zawi al-furud ذويالف ر

السنة Ditulis Ahl as-sunnah اھل

Page 13: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xii

KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil’alamin, segala puji dan syukur penulis panjatkan

kehadirat Allah SWT yang telah mencurahkan rahmat, taufik, serta hidayah-Nya

kepada penyusun, sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini dengan sebaik-

baiknya. Shalawat serta salam tak lupa penulis haturkan kepada Nabi Muhammad

SAW, yang senantiasa kita tunggu syafa‟atnya di yaumul qiyamah nanti. Setelah

melalui berbagai proses yang cukup panjang, dengan mengucap syukur akhirnya

skripsi ini dapat terselesaikan meskipun jauh dari kesempurnaan.

Penelitian ini merupakan tugas akhir pada Program Studi Akuntansi

Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

sebagai syarat untuk memperoleh gelar sarjana. Dalam proses penulisan skripsi ini,

penulis banyak mendapat bantuan dari berbagai pihak, sehingga skripsi ini dapat

terselesaikan. Oleh karena itu pada kesempatan ini penulis dengan segala

kerendahan hati mengucapkan banyak terimakasih kepada:

1. Prof. Drs. KH. Yudian Wahyudi, M.A.,Ph.D, selaku Rektor Universitas Islam

Negeri Sunan Kalijaga.

2. Dr. H. Syafiq Mahmadah Hanafi, M.Ag, selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Islam.

3. Dr. Abdul Haris, M.Ag, selaku Ketua Program Studi Akuntansi Syariah.

4. M. Arsyadi Ridha S.E., M.Sc., selaku Dosen Penasihat Akademik.

5. Yayu Putri Senjani, S.E., M.Sc., selaku dosen pembimbing skripsi yang telah

membimbing, mengarahkan, memberi masukan, kritik, saran dan motivasi

dalam menyempurnakan penelitian ini.

6. Seluruh Dosen Program Studi Akuntansi Syariah, Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Islam yang telah memberi pengetahuan dan wawasan selama menempuh

pendidikan.

7. Bapak Nurul Badruttaman dan seluruh auditor yang bertugas di Inspektorat

Jenderal Kementerian Agama, yang telah dengan tulus ikhlas membantu dalam

penelitian ini.

Page 14: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xiii

8. Ibu tercinta yang senantiasa memanjatkan doa untuk kesuksesan dan

keberhasilan sehingga dapat terselesaikannya skripsi ini. Terima kasih atas

nasehat, motivasi dan semangat yang tiada bosan diberikan setiap saat.

9. Bapak yang selama ini selalu berusaha memenuhi kebutuhanku. Meskipun

tidak serumah lagi, tapi terima kasih atas semua yang sudah diberikan.

10. Adik-adikku tersayang, Dewi Setyaningsih dan Dian Ayu Ningsih yang selalu

memberikan keceriaan di rumah.

11. Sohib Bobby Setiawan, seorang yang selalu sabar dalam menghadapi segala

kelakuanku, yang selalu ada di dalam keadaan apapun, kapanpun dan

dimanapun. Terima kasih telah menemaniku sampai sejauh ini.

12. Sahabat-sahabatku, jajun, Roma, Utik, Upil, Esti, Kirana, Isna, Mak Ely, Aldy,

Fawwas, Rokib, Damzun, Ibnu, Anton dan Rafli yang selama ini mewarnai hari

ku dan menemaniku selama di Jogja.

13. Seluruh teman Akuntansi Syariah, terkhusus kelas B yang selama ini

menempuh setiap mata kuliah bersama.

14. Teman KKN Guyangan Kidul, Anggi, Ratih, Aish, Dita, Hani, Miftah, Irur,

Bara dan Amin yang selama dua bulan hidup bersama dalam suka maupun

duka.

15. Seluruh pihak yang membantu dalam penulisan skripsi ini yang tidak bias

disebutkan satu per satu.

Semoga Allah SWT memberikan barakah atas kebaikan dan jasa–jasa mereka

semua dengan rahmat dan kebaikan yang terbaik dari-Nya. Penulis menyadari

bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan, untuk itu dengan hati terbuka

penulis menerima kritik dan saran yang bersifat membangun, semoga skripsi ini

dapat bermanfaat bagi yang membaca dan mempelajarinya. Aamiin

Yogyakarta, 20 Mei 2019

Ariffatul Suryaningsih

NIM.15840054

Page 15: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xiv

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .............................................................................................. i

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................... ii

SURAT PERSETUJUAN SKRIPSI ................................................................... iii

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN ............................................................... iv

HALAMAN PERSETUJUAN PUBLIKASI UNTUK KEPENTINGAN

AKADEMIK .......................................................................................................... v

MOTTO ................................................................................................................ vi

PERSEMBAHAN ................................................................................................ vii

PEDOMAN TRANSLITERASI ....................................................................... viii

KATA PENGANTAR ......................................................................................... xii

DAFTAR ISI ....................................................................................................... xiv

DAFTAR TABEL .............................................................................................. xvi

DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... xvii

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... xviii

ABSTRAK .......................................................................................................... xix

ABSTRACT .......................................................................................................... xx

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1 A. Latar Belakang ..................................................................................... 1

B. Rumusan Masalah .............................................................................. 11

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian .......................................................... 12

D. Sistematika Pembahasan .................................................................... 13

BAB II LANDASAN TEORI ............................................................................. 16 A. Landasan Teori ................................................................................... 16

1. Teori Perilaku Terencana (Theory of Planned Behavior) .................. 16

2. Teori Atribusi ..................................................................................... 21

3. Komitmen Profesional........................................................................ 23

4. Independensi....................................................................................... 31

5. Religiusitas ......................................................................................... 35

6. Budaya Etis Organisasi ...................................................................... 41

7. Penilaian Etis (Ethical Judgment) ...................................................... 42

B. Telaah Pustaka.................................................................................... 44

C. Kerangka Berpikir .............................................................................. 49

D. Pengembangan Hipotesis ................................................................... 50

1. Pengaruh Komitmen Profesional terhadap Penilaian Etis (Ethical

Judgment) ................................................................................................ 50

2. Pengaruh independensi terhadap penilaian etis (ethical judgment) .. 53

3. Pengaruh Religiusitas terhadap penilaian etis (ethical judgment) ..... 54

4. Pengaruh Komitmen Profesional terhadap Penilaian Etis (ethical

judgment) dengan Budaya Etis Organisasi sebagai Variabel Moderasi . 56

Page 16: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xv

5. Pengaruh Independensi terhadap Penilaian Etis (ethical judgment)

dengan Budaya Etis Organisasi sebagai Variabel Moderasi ................... 57

6. Pengaruh Religiusitas terhadap Penilaian Etis (ethical judgment)

dengan Budaya Etis Organisasi sebagai Variabel Moderasi ................... 58

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ......................................................... 60 A. Jenis Penelitian ................................................................................... 60

B. Populasi dan Sampel .......................................................................... 60

C. Sumber dan Jenis Data ....................................................................... 61

D. Definisi Operasional Variabel ............................................................ 61

1. Variabel Endogen ............................................................................... 61

2. Variabel Eksogen ............................................................................... 62

3. Variabel Moderasi .............................................................................. 64

E. Teknik Analisi Data ........................................................................... 64

1. Statistik Deskriptif.............................................................................. 64

2. Metode Partial Least Square ............................................................. 65

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 69 A. Analisis Objek Penelitian ................................................................... 69

B. Analisis Deskripsi Responden ............................................................ 70

C. Deskriptif Statistik.............................................................................. 73

D. Analisis SEM berbasis Partial Least Square (PLS) ........................... 77

1. Pengujian Model Pengukuran (Outer Model) .................................... 77

2. Pengujian Model Struktural (Inner Model) ........................................ 84

3. Pengujian Hipotesis ............................................................................ 88

E. Pembahasan ........................................................................................ 93

1. Pengaruh Komitmen Profesional terhadap Penilaian Etis (Ethical

Judgment) ................................................................................................ 93

2. Pengaruh Independensi terhadap Penilaian Etis (Ethical Judgment) . 94

3. Pengaruh Religiusitas terhadap Penilaian Etis (Ethical Judgment) ... 96

4. Pengaruh Komitmen Profesional terhadap Penilaian Etis (ethical

judgment) dengan Budaya Etis Organisasi sebagai Variabel Moderasi . 97

5. Pengaruh Independensi terhadap Penilaian Etis (ethical judgment)

dengan Budaya Etis Organisasi sebagai Variabel Moderasi ................... 98

6. Pengaruh Religiusitas terhadap Penilaian Etis (ethical judgment)

dengan Budaya Etis Organisasi sebagai Variabel Moderasi ................... 98

BAB V PENUTUP ............................................................................................. 100 A. Kesimpulan....................................................................................... 100

B. Keterbatasan ..................................................................................... 102

C. Saran ................................................................................................. 102

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 104

LAMPIRAN ....................................................................................................... 110

Page 17: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xvi

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Data Penanganan Korupsi Berdasarkan Instansi Tahun 2004-2018 (per

31 Desember 2018) ..................................................................................... ....10

Tabel 3.1 Skor Penilaian .................................................................................. 61

Tabel 4.1. Penyebaran Kuesioner..................................................................... 69

Tabel 4.2 Deskriptif Statistik ........................................................................... 73

Tabel 4.3 Outer Loading .................................................................................. 78

Tabel 4.4 Validitas Diskriminan (Cross Loading) ........................................... 80 .........................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................

Tabel 4.5 Average Variance Extracted ............................................................ 82

Tabel 4.6 Composite Reliability ....................................................................... 83

Tabel 4. 7 Cronbach’s Alpha ........................................................................... 84

Tabel 4.8 R-Square........................................................................................... 88

Tabel 4.9 Result Fot Inner Weight ................................................................... 89

Page 18: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xvii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Rekapitulasi PNS yang Terlibat Tipikor Berdasarkan

Kementerian/Lembaga ..................................................................................... 2 Gambar.2.1 Kerangka Pemikiran ..................................................................... 50 Gambar 4.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin ................. 70

Gambar 4.2 Karakteristik Responden Berdasarkan Usia ................................. 71

Gambar 4.3 Karakteristik Responden Berdasarkan Pendidikan ...................... 71

Gambar 4.4 Karakteristik Responden Berdasarkan Jabatan ............................ 72

Gambar 4.5 Karakteristik Responden Berdasarkan Agama ............................ 73

Gambar 4.6 Model Struktural Awal ................................................................. 85

Gambar 4.7 Model Struktural Modifikasi ........................................................ 86

Gambar 4.8 Model Struktural dengan Efek Moderasi .................................... 87

Page 19: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xviii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Ringkasan Penelitian Terdahulu .................................................. 111

Lampiran 2. Kuesioner Penelitian .................................................................... 115

Lampiran 3. Identitas Responden ..................................................................... 122

Lampiran 4. Jawaban Responden atas Variabel Komitmen Profesional ......... 126

Lampiran 5. Jawaban Responden atas Variabel Independensi ........................ 128

Lampiran 6. Jawaban Responden atas Variabel Religiusitas ........................... 130

Lampiran 7. Jawaban Responden atas Variabel Budaya Etis Organisasi ........ 134

Lampiran 8. Jawaban Responden atas Variabel Penilaian Etis (Ethical

Judgment) ......................................................................................................... 136

Lampiran 9. Hasil Analisis Deskriptif ............................................................. 138

Lampiran 10. Uji Validitas Konvergen awal ................................................... 140

Lampiran 11. Uji Validitas Konvergen Modifikasi ......................................... 142

Lampiran 12. Hasil Uji Validitas Diskriminan ............................................... 144

Lampiran 13. Hasil Uji Reliabilitas ................................................................ 145

Lampiran 14. R Square .................................................................................... 146

Lampiran 15. Pengujian Hipotesis .................................................................. 147

Lampiran 16. Curriculum Vitae ....................................................................... 148

Page 20: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xix

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh komitmen profesional,

independensi dan religiusitas serta menguji efek moderasi budaya etis organisasi

terhadap penilaian etis auditor pemerintah. Populasi dalam penelitian ini adalah

auditor yang bekerja di lembaga pemerintah Indonesia. Sampel penelitian adalah

auditor yang bertugas di Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Republik

Indonesia yang berjumlah 75 auditor. Pengumpulan data dilakukan dengan metode

kuesioner. Analisis data menggunakan metode analisis Structural Equetion Model

(SEM) dengan pengukuran Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian

menunjukkan bahwa komitmen profesional tidak berpengaruh signifikan terhadap

penilaian etis auditor internal pemerintah, namun independensi dan religiusitas

berpengaruh positif signifikan terhadap penilian etis auditor internal pemerintah.

Hasil lain menunjukkan bahwa budaya etis organisasi tidak memoderasi pengaruh

komitmen profesional dan religiusitas terhadap penilaian etis auditor internal

pemerintah. Sedangkan budaya etis organisasi memoderasi pengaruh independensi

terhadap penilaian etis auditor internal pemerintah.

Kata kunci: komitmen profesional, independensi, religiusitas, budaya etis

organisasi, penilaian etis.

Page 21: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

xx

ABSTRACT

This study aims to examine the effect of professional commitment, independence

and religiosity and examine the effect of moderating the firms ethical culture on

ethical judgments of government auditors. The population in this study were

auditors who worked in Indonesian government institutions. The research sample

was the auditor who worked in the Inspectorate General of Ministry of Religion

Affair Republic of Indonesia, which amounted to 75 auditors. Data collection is

done by questionnaire method. Data analysis using Structural Equetion Model

(SEM) analysis method with Partial Least Square (PLS) measurements. The results

showed that professional commitment did not have a significant effect on ethical

judgment of government internal auditors, but independence and religiosity had a

significant positive effect on ethical judgment of government internal auditors.

Other results indicate that the firms ethical culture does not moderate the effect of

professional commitment and religiosity on ethical judgment of government

internal auditors. While the firms ethical culture moderates the effect of

independence on auditor ethical judgments of government internal auditors.

Keywords: professional commitment, independence, religiosity, organizational

ethical culture, ethical judgment.

Page 22: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kegagalan audit yang terjadi beberapa tahun terakhir memberikan citra

buruk profesi audit dan menurunkan kepercayaan masyarakat terhadap

fungsinya (Barrainkua dan Espinosa-Pike, 2017). Kegagalan audit sering pula

dikaitkan dengan maraknya pelanggaran etika yang terjadi di kalangan profesi

akuntan. Banyaknya penyimpangan etika yang dilakukan akuntan membuat

beberapa peneliti melakukan penelitian yang berhubungan dengan etika dalam

akuntansi (Douglas et al., 2001; Lord dan Dezoort, 2001; Suddaby et al., 2006;

2009; Januarti, 2011; Wawo et al., 2015; Barrainkua dan Espinosa-Pike, 2017).

Banyak penelitian tentang etika dilakukan karena makin maraknya

pelanggaran etika yang dilakukan oleh profesi akuntan seperti kasus Enron dan

KAP Arthur Anderson, Worldcom dan Tyco yang terjadi di Amerika.

Di Indonesia sendiri, banyak kasus pelanggaran etika yang dilakukan

akuntan. Berdasarkan laporan dewan kehormatan Ikatan Akuntan Indonesia

(IAI), selama periode 1990-1994 (Januarti, 2011) terdapat 21 kasus

pelanggaran yang melibatkan 53 KAP. Pada tahun 2018, KAP Satrio Bing Eny

terlibat dalam kasus SNP Finance atas pembobolan 14 bank. Dalam kasus

tersebut, dua akuntan publik yaitu Marlina dan Merliyana beserta KAP Satrio

Page 23: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

2

Bing Eny mendapat sanksi dari Kementerian Keuangan1.

Kegagalan audit bukan hanya terjadi pada kantor akuntan saja. Dalam

beberapa tahun terakhir, lembaga pemerintah juga mengalami kegagalan audit

dengan maraknya pejabat pemerintah yang terlibat dalam kasus korupsi. Hal

ini menandakan bahwa tidak maksimalnya audit internal dalam lembaga

pemerintah. Pada tahun 2018, BKN mencatat 87 PNS yang terlibat tindak

pidana korupsi dan masih berstatus aktif yang tersebar di 17

kementerian.2Berikut merupakan data rekapitulasi PNS yang terlibat kasus

korupsi.

Gambar 1.1 Rekapitulasi PNS yang Terlibat Tipikor Berdasarkan

Kementerian/Lembaga

Sumber : Data Rekapitulasi BKN per 18 September 2018

Berdasarkan grafik diatas, dapat diketahui bahwa salah satu

kementerian yang memiliki pejabat yang terlibat kasus korupsi yang cukup

tinggi adalah Kementerian Agama. Kementerian Agama menjadi sorotan

1 http://bisnis.tempo.co 2 https://tirto.id

Page 24: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

3

masyarakat sejak adanya kasus korupsi proyek pengandaan Al-Quran tahun

2011-2012 yang melibatkan pejabat Kementerian Agama yaitu Fahd A Rafiq.

Pada saat itu, Fahd menjabat sebagai Direktorat Bimas Islam Kementerian

Agama. Pada tanggal 31 Agustus 2017, Fahd A Rafiq dituntut 5 tahun penjara

dan denda Rp 250 juta subsider 6 bulan kurungan. Fahd diyakini jaksa

menerima suap Rp 14,39 miliar dalam kasus korupsi proyek penggandaan

Alquran 2011-2012 dan pengadaan laboratorium komputer MTs Kementerian

Agama.3

Kasus lain yang yang sangat mencoreng Kementerian Agama adalah

terlibatnya Menteri Agama, Surya Dharma Ali dalam kasus korupsi pada tahun

2014. Kasus tersebut berawal dari hasil audit PPATK yang menemukan adanya

transaksi mencurigakan sebesar 230 miliar rupiah yang dicurigai dari dana haji.

Selama satu tahun proses penyelidikan, akhirnya KPK menetapkan SDA

sebagai tersangka dalam kasus korupsi dana penyelenggaraan haji tahun 2012-

2013. Di awal, SDA dijatuhi vonis enam tahun penjara dan 300 juta subsider 3

bulan kurungan dan uang pengganti Rp 1,8 miliar subsider 2 tahun kurungan.

Kemudian SDA mengajukan banding, namun ditolak dan hukuman diperberat

menjadi sepuluh tahun penjara serta denda tetap sama4. Menurut Widiyarti

Agung, Magister Akuntansi, UII, adanya kasus SDA ini merupakan kelemahan

dari pihak auditor internal di lingkungan Kementerian Agama5.

3 https://news.detik.com 4 http://www.tribunnews.com 5 www.kompasiana.com

Page 25: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

4

Kasus terbaru dari Kemeterian Agama adalah tertangkapnya

Rohmahurmuziy alias Romi dalam operasi tangkap tangan oleh KPK di

Surabaya. Romi diduga terlibat dalam kasus suap pengisian jabatan di

Kementerian Agama. Romi diduga menerima uang sejumlah 300 juta rupiah

dari dua pejabat Kemenag yaitu Kakanwil Kemenag Jawa Timur, Haris

Hasanuddin dan Kakanwil Kemenag, Gresik Muafaq Wirahadi. Suap diduga

diberikan untuk mempengaruhi penunjukan keduanya sebagai pejabat

Kemenag6. Terkait kasus jual beli jabatan di Kementerian Agama, Mantan

Inspektur Jenderal Kemenag M. Jasin memberikan pernyataan bahwa pada

masa ia menjabat sebagai Inspektur Jenderal, audit internal masih ketat. Hal itu

menurutnya bisa mencegah penyelewengan yang terjadi di tubuh internal

Kemenag7.

Dengan adanya pernyataan tersebut, dapat ditarik kesimpulan bahwa

audit internal di Kementerian Agama mengalami penurunan. Penurunan audit

internal tersebut menjadikan auditor internal pemerintah sebagai sorotan yang

merupakan penjamin mutu dari pelaksanaan pengawasan intern pemerintah

(Darwanto dan Kurniasih, 2018). Hal ini dapat menimbulkan krisis

kepercayaan masyarakat, sehingga profesionalisme auditor semakin diragukan

bukan hanya auditor di lingkungan Kemenag, namun pada lembaga pemerintah

dan swasta karena maraknya skandal yang melibatkan auditor baik secara

langsung atau tidak langsung.

6 www.cnnindonesia.com 7 www.merdeka.com

Page 26: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

5

Sikap profesional dan kesadaran etis merupakan suatu hal yang penting

bagi seorang akuntan untuk mempertahankan profesionalismenya. Dalam

menjalankan tugasnya, akuntan sering dihadapkan dengan dilema etis. Dilema

etis merupakan situasi yang dihadapi seseorang dimana ia harus mengambil

keputusan tentang perilaku yang tepat (Arens et al., 2014). Penilaian etis

(ethical judgment) auditor sangat dibutuhkan apabila seorang auditor sedang

dihadapkan pada situasi dilema etis, sedangkan pengambilan keputusan

bergantung pada profesonalitas individu auditor (Wawo et al., 2015).

Penilaian etis (ethical judgment) adalah penilaian-penilaian apa yang

harus dilakukan untuk mengantisipasi dilema etis (Rest, 1979 dalam Purba dan

Zulaikha, 2011). Sedangkan Keputusan etis merupakan suatu keputusan yang

harus dibuat oleh setiap professional yang mengabdi pada suatu bidang

perkerjaan tertentu (Suliani dan Marsono, 2010). Pengambilan keputusan etis

mengacu pada penilaian etis (ethical judgment) yang dilakukan individu atas

tindakan yang diidentifikasi sebelumnya (Rest, 1986 dalam Barrainkua dan

Espinosa-Pike, 2017).

Menurut Wawo et al. (2015), terdapat dua faktor yang mempengaruhi

auditor untuk membuat penilaian etis, yaitu faktor internal dan faktor

eksternal. Faktor internal terkait dengan karakteristik individu seperti usia,

pengalaman, komitmen, keyakinan dan nilai-nilai individu. Sedangkan faktor

eksternal terkait dengan pengembangan karakteristik individu seperti kode etik,

lingkungan organisasi, budaya dan suasana kerja.

Page 27: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

6

Penelitian mengenai faktor-faktor yang dapat mempengaruhi penilaian

etis auditor merupakan topik penelitian yang sering dikaji (Jeffrey et al., 1996;

Lord dan Dezoort, 2001; Suddaby et al., 2009; Nasution dan Ostermark, 2012;

Januarti, 2011; Wawo et al., 2015). Dalam penelitian Wawo et al. (2015), salah

satu faktor yang dapat mempengaruhi penilaian etis auditor adalah komitmen

professional. Komitmen professional merupakan kekuatan identifikasi

individu terhadap suatu profesi (Nasution dan Ostemrak, 2012). Apabila

auditor berkomitmen pada profesinya, maka auditor akan menerapkan prinsip-

prinsip perilaku profesional yang terdapat dalam kode etik auditor.

Lord dan Dezoort (2001) mengatakan bahwa auditor dengan komitmen

profesi yang tinggi akan bersikap etis dan menaati peraturan yang ada. Namun

sebaliknya, bila auditor dengan komitmen profesi yang rendah akan berpotensi

melakukan perilaku yang melanggar peraturan yang ada dan membahayakan

kredibilitasnya. Namun dalam praktiknya, auditor selalu dihadapkan dalam

situasi dilema etis yang dapat merusak profesionalismenya. Dengan demikian

seorang auditor harus mampu mempertahankan komitmen profesi yang

dimilikinya.

Selain harus mempertahankan profesionalismenya, auditor juga harus

mampu terbebas dari pengaruh, baik terhadap manajemen yang bertanggung

jawab atas penyusunan laporan maupun terhadap para pengguna laporan

tersebut (Barrainkua dan Espinosa-Pike, 2017). Hal ini dimaksudkan agar

auditor tersebut bebas (independen) dari pengaruh subjektivitas para pihak

Page 28: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

7

yang tekait, sehingga pelaksanaan dan hasil auditnya dapat diselenggarakan

secara objektif.

Independensi merupakan faktor penting yang dapat mempengaruhi

penilaian etis (ethical judgement) dalam pengambilan keputusan auditor

(Barrainkua dan Espinosa-Pike, 2017). Hasil penelitian Barrainkua dan

Espinosa-Pike (2017) menunjukkan adanya hubungan antara independensi dan

penilaian etis yang dimiliki auditor. Auditor yang mendukung penegakan

indepedensi menganggap bahwa apabila berada dalam situasi kurang etis,

maka penilaian etis mereka akan semakin tinggi.

Independensi auditor adalah sikap di mana auditor tidak memihak

dalam situasi atau kondisi apapun, baik independensi dalam berpikir atau

independensi dalam penampilan (Azis et al., 2015). Vanasco et al., (1997)

menjelaskan bahwa pendapat auditor berharga ketika auditor independen dari

auditee berdasarkan independensi dalam fakta atau penampilan. Independensi

dalam fakta mengacu pada objektivitas auditor sementara independensi dalam

penampilan adalah auditor tidak memiliki hubungan yang dapat menyebabkan

konflik kepentingan dengan auditee (Beattie et al., 1999 dalam Azis et al.,

2015).

Dalam melakukan pekerjaannya, seorang auditor harus independen

sehingga dapat memberikan informasi yang objektif tanpa ada tekanan dari

orang lain. Tekanan tersebut mungkin disebabkan oleh konflik kepentingan

yang mengakibatkan penurunan independensi auditor ketika berinteraksi

Page 29: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

8

dengan auditee (Chan dan Leung, 2006), sehingga dapat mempengaruhi

penilaian etis auditor dalam mengambil keputusan.

Selain independensi, faktor lain yang dapat mempengaruhi penilaian

etis auditor adalah tingkat religiusitas yang dimiliki auditor. Menurut Alteer et

al. (2013), karakter individu seperti religiusitas memainkan peran penting bagi

auditor dalam menghadapi dilema etis. Setiap auditor perlu memiliki

religiusitas yang tinggi. Religiusitas tersebut dapat meningkatkan kemampuan

auditor dalam menilai etis atau tidaknya suatu hal ketika terjadi berbagai

tekanan sosial yang mencoba memaksa auditor untuk bersikap tidak etis

(Yudhistira, 2016).

Ludigdo (2001) berpendapat bahwa religiusitas merupakan faktor yang

dominan mempengaruhi sikap dan perilaku seseorang untuk bersikap etis.

Religiusitas merupakan faktor individu yang melekat pada diri seseorang

karena agama yang sarat akan nilai-nilai moral diyakini sebagai pedoman

hidup yang memiliki pengaruh dalam pembentukan sikap (Ludigdo, 2001).

Religiusitas menunjukkan adanya rasa keyakinan terhadap Tuhan yang

terdapat pada diri seseorang termasuk akuntan. Dengan keyakinan kepada

Tuhan, akuntan profesional akan bekerja dengan baik dan benar atas dasar rasa

tanggungjawab bukan hanya kepada sesama manusia, tetapi juga kepada

Tuhan.

Sikap dan perilaku profesional tidak hanya bergantung pada

karakteristik individu, tetapi juga dipengaruhi oleh konteks organisasi

(Douglas et al., 2001). Budaya dan struktur organisasi dapat membentuk nilai-

Page 30: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

9

nilai professional dan etika auditor (Shafer et al., 2013). Budaya organisasi

merupakan nilai-nilai yang berkembang dalam suatu organisasi, dimana nilai-

nilai tersebut digunakan unruk mengarahkan perilaku anggota organisasi

(Soedjono, 2005). Ketika suatu organisasi mempunyai standar dan peraturan

yang dapat membentuk budaya organisasi yang baik, maka auditor akan

memunculkan penilaian etis yang tinggi sehingga dapat memberikan keputusan

yang berkualitas.

Hunt dan Vitell (1986) dalam Purba dan Zulaikha (2011) menyatakan

bahwa budaya etis organisasi sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi

pengambilan keputusan etis. Budaya etis organisasi merupakan suatu

gabungan dari nilai-nilai etis individu para manajer dengan kebijakan informal

dan formal atas etika (Hunt et al., 1989 dalam Purba dan Zulaikha, 2011).

Budaya organisasi dapat mempengaruhi penilaian etis auditor dalam

pengambilan keputusan karena perilaku auditor akan terbentuk berdasarkan

budaya organisasi dimana ia berada.

Penelitian ini pada dasarnya merupakan pengembangan dari penelitian

yang dilakukan oleh Barrainkua dan Espinosa-Pike (2017) tentang pengaruh

komitmen profesi dan independensi terhadap penilaian etis (ethical judgment).

Perbedaan penelitian ini dengan penelitian Barrainkua dan Espinosa-Pike

(2017) yaitu menambahkan variabel religiusitas sebagai faktor internal yang

dapat mempengaruhi penilaian etis auditor. Selain itu, budaya etis organisasi

yang merupakan salah satu faktor eksternal ditambahkan sebagai variabel

moderasi. Budaya etis organisasi diharapkan mampu memoderasi hubungan

Page 31: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

10

antara komitmen professional, independensi dan religiusitas terhadap penilaian

etis auditor dengan asumsi bahwa ketika seseorang mempunyai karakter

individu yang kuat bila terdapat faktor eksternal akan berpengaruh atau tidak

terhadap karakter individu tersebut.

Perbedaan lain dengan penelitian ini terletak pada objek penelitian.

Objek penelitian sebelumnya adalah auditor akuntan publik yang terdaftar

sebagai anggota Registro de Economistas Auditores (REA). Sedangkan objek

dalam penelitian ini adalah auditor internal pemerintah yang bertugas di

Inspektorat Jenderal Kementerian Agama. Alasan peneliti memilih auditor

internal Kemenag karena cukup banyak kasus korupsi pejabat Kementerian

terutama Kementerian Agama. Banyaknya kecurangan dalam pengelolaan

keuangan negara yang dapat ditunjukkan dengan penanganan tindak pidana

korupsi pada instansi pemerintahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi

(KPK) yang dijelaskan dalam tabel sebagai berikut:

Tabel 1.1 Data Penanganan Korupsi Berdasarkan Instansi Tahun 2004-2018

(per 31 Desember 2018)

No Instansi

Tahun

Jumlah 2004-

2013 2014 2015 2016 2017 2018

1. DPR dan DPRD 34 2 3 15 9 2 65

2. Kementerian/Lembaga 157 26 21 39 31 13 287

3. BUMN/BUMD 22 0 5 11 13 0 51

4. Komisi 20 0 0 0 0 0 20

5. Pemerintah Provinsi 42 11 18 13 15 17 116

6. Pemkab/Pemkot 78 19 10 21 53 53 234

Jumlah 353 58 57 99 121 85 773

Sumber : KPK RI (2018)

Berdasarkan tabel diatas, dapat diketahui bahwa mayoritas tindak

pidana korupsi berasal dari Kementerian/Lembaga. Sedangkan berdasarkan

Page 32: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

11

data dari BKN pada gambar 1.1 yang sudah dipaparkan diawal, diperoleh data

bahwa Kementerian Agama menduduki peringkat kedua terkait pejabat yang

melakukan tindak pidana korupsi yang berjumlah 14 orang. Adanya temuan

oleh KPK yang mencurigakan yang berasal dari laporan anggaran Kementerian

Agama menandakan lemahnya audit internal di Kementerian Agama yang

mengindikasikan bahwa auditor internal Kementerian Agama belum mampu

menjaga mutu dari pelaksanaan pengawasan intern pemerintah.

Berdasarkan latar belakang diatas, maka peneliti ingin melakukan

penelitian dengan judul “Pengaruh Komitmen Profesional, Independensi,

Dan Religiusitas Terhadap Penilaian Etis (Ethical Judgement) Auditor

Pemerintah Dengan Budaya Etis Organisasi Sebagai Variabel Moderasi”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan pada uraian latar belakang masalah di atas, maka peneliti

merumuskan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana pengaruh komitmen professional yang dimiliki auditor terhadap

penilaian etis (ethical judgement) auditor pemerintah?

2. Bagaimana pengaruh penegakan independensi terhadap penilaian etis (ethical

judgement) auditor pemerintah?

3. Bagaimana pengaruh religiusitas terhadap penilaian etis (ethical judgement)

auditor pemerintah?

4. Bagaimana budaya etis organisasi memoderasi hubungan komitmen

professional, independensi dan religiusitas terhadap penilaian etis (ethical

judgement) auditor pemerintah?

Page 33: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

12

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Secara umum, tujuan penelitian ini ialah untuk meneliti pengaruh

komitmen profesional, independensi dan religiusitas terhadap penilaian etis

(ethical judgement) serta mengetahui efek moderasi budaya etis organisasi

pada hubungan komitmen professional, independensi dan religiusitas terhadap

penilaian etis (ethical judgement) auditor pemerintah. Sedangkan secara rinci,

tujuan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Mengetahui pengaruh komitmen professional yang dimiliki auditor terhadap

penilaian etis (ethical judgement) auditor pemerintah.

2. Mengetahui pengaruh independensi terhadap penilaian etis (ethical judgement)

auditor pemerintah.

3. Mengetahui pengaruh religiusitas terhadap penilaian etis (ethical judgement)

auditor pemerintah.

4. Mengetahui pengaruh budaya etis organisasi sebagai moderator antara

komitmen professional, independensi dan religiusitas terhadap penilaian etis

(ethical judgement) auditor pemerintah.

Adapun keberadaan penelitian ini diharapkan dapat memberikan

manfaat bagi pihak yang berkepentingan, antara lain :

1. Bagi Akademisi

Penelitian ini diharapkan menambah khasanah pengetahuan terkait faktor-

faktor yang dapat mepengaruhi penilaian auditor sehingga kedepannya,

penelitian ini dapat diperbaiki dengan menambahkan masukan dan saran yang

diperlukan.

Page 34: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

13

2. Bagi Auditor Pemerintah

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan dan informasi

mengenai pentingnya karakteristik individu dan lingkungan dalam

menjalankan tugasnya sebagai auditor pemerintah yang mampu

bertanggungjawab kepada masyarakat dan menjaga kepercayaan masyarakat.

Selain itu, auditor juga dapat mengetahui bahwa aspek keagamaan

mempengaruhi semua bidang kehidupan, termasuk pekerjaan.

D. Sistematika Pembahasan

Sistematika penulisan menggambarkan alur pemikiran penulis dari

awal hingga kesimpulan akhir. Sistematika pembahasan dalam penelitian

ini adalah sebagai berikut:

1. Bagian Depan

Pada bagian depan ini meliputi: halaman sampul, halaman judul,

halaman pengesahan tugas akhir, halaman persetujuan skripsi,

halaman pernyataan keaslian, halaman persetujuan publikasi karya

ilmiah, halaman motto dan persembahan, pedoman transliterasi, kata

pengantar, daftar isi, daftar tabel dan gambar, daftar lampiran, dan

abstrak.

2. Bagian Isi

a. Bab I

Bab pertama ini merupakan pendahuluan dan menjadi

kerangka pemikiran yang terdiri dari latar belakang masalah

yang menguraikan alasan diangkatnya judul penelitian ini

Page 35: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

14

beserta fenomena-fenomena dan isu yang menyertai

penelitian ini, selanjutnya rumusan masalah sebagai inti

masalah, kemudian dilanjutkan dengan tujuan serta

kegunaan penelitian untuk mengetahui urgensi penelitian,

dan sistematika pembahasan skripsi.

b. Bab II

Bab kedua berisi tentang landasan teori yang menjelaskan

tentang teori–teori yang akan diangkat atau melandasi

variabel–variabel yang digunakan dalam penelitian ini.

Telaah pustaka yang diperlukan untuk memaparkan

penelitian sejenis yang pernah dilakukan untuk mengetahui

posisi dan perbedaan dari penelitian ini. Selain itu, kerangka

pemikiran yang terakhir hubungan antar masing–masing

variabel independen dan dependen juga dijelaskan dengan

hipotesis yang diambil sebagai hasil sementara.

c. Bab III

Bab ketiga berisi mengenai metode penelitian yang

digunakan untuk mengetahui hasil dan hubungan dari

variabel independen dan dependen yang meliputi jenis dan

sifat penelitian, populasi dan penentuan sampel, jenis data,

sumber data dan pengumpulan data, definisi operasional

variabel serta metode analisis data.

Page 36: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

15

d. Bab IV

Bab keempat berisi tentang pembahasan hasil penelitian.

Pada bab ini penyusun memfokuskan pada hasil uji statistik

deskriptif dan regresi logistik yang menggunakan SPSS 25

terhadap data yang telah dikumpulkan dan mengolahannya

sehingga berbentuk data matang yang sudah diolah.

Pembahasan dalam penelitian ini juga menjelaskan maksud

dari hasil penelitian serta pembuktian hipotesis dan

implikasinya.

e. Bab V

Bab kelima sebagai bagian akhir dari pembahasan dalam

skripsi ini, akan disampaikan kesimpulan yang dapat

mewakili informasi keseluruhan dari hasil penelitian

dilanjutkan dengan batasan dan saran yang dapat digunakan

dalam penelitian sebagai bahan pertimbangan yang baik

untuk peneliti, kalangan akademika maupun masyarakat

pada umumnya.

3. Bagian Akhir

Pada bagian akhir ini berisi referensi dan lampiran. Pembahasan

dalam penelitian ini juga menjelaskan maksud dari hasil penelitian

serta pembuktian hipotesis dan implikasinya.

Page 37: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

100

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Penelitiaan ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh komitmen

professional, independensi dan religiusitas terhadap penilaian etis (ethical

judgment) auditor pemerintah dan dimoderasi oleh budaya etis organisasi.

Untuk menganalisis pengaruh antar variabel tersebut, penelitian ini

menggunakan analisis Partial Least Square (PLS). Berdasarkan analisis dan

pembahasan pada bagian sebelumnya, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai

berikut:

1. Komitmen profesional tidak berpengaruh terhadap penilaian etis (ethical

judgment) auditor. Hal ini disebabkan karena auditor yang berada dalam

situasi dilema etis cenderung mengabaikan komitmen professional yang

mereka miliki.

2. Independensi berpengaruh positif signifikan terhadap penilaian etis

(ethical judgment) auditor. Hal ini berarti semakin auditor menegakkan

independensinya, maka penilaian etis (ethical judgment) yang dihasilkan

juga akan semakin tinggi.

3. Religiusitas berpengaruh positif signifikan terhadap penilaian etis (ethical

judgment) auditor. Hal ini menandakan bahwa semakin tinggi tingkat

religiusitas auditor, maka akan semakin tinggi pula penilaian etis (ethical

judgment).

Page 38: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

101

4. Budaya etis organisasi tidak memoderasi pengaruh komitmen profesional

terhadap penilaian etis (ethical judgment) auditor. Hal tersebut berarti

budaya etis organisasi tidak memperkuat atau memperlemah pengaruh

komitmen profesional terhadap penilaian etis (ethical judgment) auditor.

5. Budaya etis organisasi memoderasi (memperkuat) pengaruh independensi

terhadap penilaian etis (ethical judgment) auditor. Hal tersebut berarti

bahwa budaya etis dalam organisasi mampu meningkatkan pengaruh

independensi terhadap penilaian etis (ethical judgment) auditor.

6. Budaya etis organisasi tidak memoderasi pengaruh religiusitas terhadap

penilaian etis (ethical judgment) auditor. Hal tersebut berarti budaya etis

organisasi tidak memperkuat atau memperlemah pengaruh religiusitas

terhadap penilaian etis (ethical judgment) auditor

Berdasarkan hasil diatas, penelitian ini memberikan implikasi bahwa sikap

dan perilaku auditor Inspektorat Jenderal Kementerian Agama cukup baik

dengan adanya pengaruh positif dari independensi dan religiusitas yang cukup

tinggi. Budaya etis organisasi yang ada pada kantor Inspektorat Jenderal

Kementerian Agama juga cukup baik karena mendukung karyawan untuk

selalu berada pada perilaku yang yang sesuai dengan kode etik. Namun

komitmen profesional yang dimiliki auditor Inspektorat Jenderal Kementerian

Agama cukup rendah sehingga penilaian etis yang dihasilkan juga kurang

maksimal dalam pengambilan keputusan. Hal tersebut kemudian dimanfaatkan

oleh beberapa oknum untuk melakukan perilaku menyimpang dalam

Kementerian Agama seperti tindak pidana korupsi yang dilakukan oleh

Page 39: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

102

beberapa pejabat Kementerian Agama. Penyebab rendahnya komitmen

profesional auditor Inspektorat Jenderal Kementerian Agama dimungkinkan

karena adanya tuntutan dari Kementerian Agama untuk mendapatkan opini

wajar tanpa pengecualian atas laporan keuangan dari BPK.

B. Keterbatasan

Dalam pelaksanaannya, penelitian ini masih memiliki beberapa

keterbatasan diantaranya:

1. Karakteristik responden dalam penelitian ini belum terlalu beragam,

misalnya apabila dilihat dari segi agama, semua responden berasal hanya

dari satu agama dan menjadikan penelitian ini belum menggambarkan

keseluruhan populasi.

2. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini hanya berasal dari satu

tempat saja.

3. Kuesioner yang disebarkan kepada responden belum melalui uji pilot

(pilot test).

C. Saran

Berdasarkan keterbatasan penelitian, peneliti mengharapkan penelitian

selanjutnya dapat melakukan hal-hal sebagai berikut:

1. Sampel pada penelitian ini hanya berjumlah 75 orang auditor, maka untuk

kedepannya peneliti berharap penelitian selanjutnya dapat memperluas

sampel dan menambah tempat yang dijadikan sebagai objek penelitian.

Page 40: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

103

2. Kuesioner dalam penelitian ini melalui pilot test sebelum disebarkan ke

responden, maka kedepannya sebelum kuesioner disebarkan dilakukan

pilot test terlebih dahulu.

Page 41: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

104

DAFTAR PUSTAKA

Abdillah, Willy. Jogiyanto. 2015. Partial Least Square (PLS): Alternatif Structural

Eqution Modeling (SEM) dalam penelitian bisnis.Yogyakarta: Penerbit

ANDI Yogyakarta.

Abdul, Halim.2008. Auditing (Dasar-Dasar Audit Laporan Keuangan).

Yogyakarta: Unit Penerbit dan Percetakan STIM YKPN

Adilistiono. (2010). Hubungan Etika Kerja Islam Terhadap Komitmen Profesi Dan

Komitmen Organisasi. 103–108.

Ajzen, I. (1991). The Theory of Planned Behavior. Organizational Behavior And

Human Decision Processes, 179-211.

Alteer, A. M., Yahya, S. Bin, & Haron, M. H. (2013). Religiosity and auditors’

ethical sensivity at different levels of ethical climate: A conceptual link.

American Journal of Economics, 3(5C), 119–124.

https://doi.org/10.5923/c.economics.201301.20

Ancok, Djamludin & Fuad Nashori Suroso.1994. Psikologi Islam Solusi Antara

Problem-Problem Psikologi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Apriliawati, Ni Ketut & Suardana, Ketut Alit.2016. Budaya Etis Organisasi Sebagai

Variabel Pemoderasi Pengaruh orientasi etis pada pertimbangan Etis

Auditor. E-jurnal Akuntansi Universitas Udayana.

Ar-Rifa’I, Muhammad Nasib.2011. Taisiru al-Aliyyul Qadir li Ikhtisari Tafsir Ibnu

Katsir. Jakarta : Gema Insani.

Arens, Alvin, Randal.J.E & Beasley M.S.2014. Auditing dan Jassa Assurance, Edisi

Kelimabelas Jilid satu. Jakarta:Erlangga.

Azis, N. A., Subroto, B., Rosidi, & Subekti, I. (2015). Professional Commitment ,

Auditor Independence , and Organizational Ethical Culture : Empirical

Evidence From Indonesia. International Journal of Management and

Administrative Sciences (IJMAS).3(09), 28–36.

Barrainkua, I., & Espinosa-Pike, M. (2017). The influence of auditors ’

professionalism on ethical judgement : Differences among practitioners and

postgraduate students. Cómo Citar Este Artículo:, 21(2), 176–187.

https://doi.org/10.1016/j.rcsar.2017.07.001

Buchan, H. F. (2005). Ethical decision making in the public accounting profession:

An extension of Ajzen’s theory of planned behavior. Journal of Business

Page 42: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

105

Ethics, 61(2), 165–181. https://doi.org/10.1007/s10551-005-0277-2

Chan, S. Y. S., & Leung, P. (2006). The effects of accounting students ’ ethical

reasoning and personal factors on their ethical sensitivity. Managerial

Auditing Journal, 21(4), 436–457.

https://doi.org/10.1108/02686900610661432

Darmawan, Y. (2016).Analisis Faktor-Faktor Penentu Niat Mahasiswa Pengauditan

Untuk Menggunakan Mind Map : Aplikasi Theory Of Planned Behaviour.

Jurnal Ekonomi dan Bisnis 10(2), 89–100.

Davenport, L., & Dellaportas, S. (2009). Interpreting the Public Interest: A Survey

of Professional Accountants. 19(48), 11–23. https://doi.org/10.1111/j.1835-

2561.2008.00041.x

Djaali. (2008). Skala Likert. Jakarta: Pustaka Utama.

Douglas, P. C., Davidson, R. A., & Schwartz, B. N. (2001). The Effect of

Organisational Culture and Ethcal Orientation on Accountants. Journal Of

Business Ethics 101–121.

Elias, R. (2008). Auditing students’ professional commitment and anticipatory

socialization and their relationship to whistleblowing. Managerial Auditing

Journal, 23(3), 283–294. https://doi.org/10.1108/02686900810857721

Gendron, Y., Suddaby, R., & Lam, H. (2006). An examination of the ethical

commitment of professional accountants to auditor independence. Journal of

Business Ethics, 64(2), 169–193. https://doi.org/10.1007/s10551-005-3095-7

Ghozali, Imam. 2006. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS.

Semarang: Badan Penerbit Undip.

Ghozali, I dan Latan. 2012. Partial Least Square: Konsep, Teknik dan Aplikasi

Smart 2.0 M3. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hadi, Syamsul. 2006. Metodologi Penelitian Kuantitatif Untuk Akuntansi dan

Keuangan. Yogyakarta : Ekonsia.

Hair, J.F. 2010. Multivariate Data Analysis, 7th edition. Pearson Prentice Hall.

Hair, J. F., Black, W. C., Babin, B. J., & Anderson, R. E. (Eds.). (2014). Multivariate

Data Analysis (7. ed., Pearson new internat. ed). Harlow: Pearson.

Harvita Yulian, A. (2012). Pengaruh Pengalaman Kerja, Indepedensi, Obyektivitas,

Integritas dan Kompetensi Terhadap Hasil Kualitas Audit. Fakultas

Ekonomika Dan Bisnis Universitas DIpenogoro Semarang, 61.

Hutahahean, M. U. B., & Hasnawati. (2015). Pengaruh Gender, Religiusitas Dan

Prestasi Belajar Terhadap Perilaku Etis Akuntan Masa Depan (Studi Pada

Page 43: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

106

Mahasiswa Akuntansi Perguruan Tinggi Swasta Di Wilayah Dki Jakarta). E-

Journal Akuntansi Trisakti, 2(1), 49–66.

Ikhsan, Arfan, & Ishak, Muhammad.2008. Akuntansi Keperilakukan. Jakarta :

Salemba Empat.

Indrawan, Rully. R Poppy Yanawati. 2014. Metodologi Penelitian : Kuantitatif,

Kualitatif, dan Campuran untuk Manajemen, Pembangunan, dan

Pendidikan. Bandung: Refika Aditama.

Januarti, I. (2011). Analisis Pengaruh Pengalaman Auditor, Komitmen Profesional,

Orientasi Etis Dan Nilai Etika Organisasi Terhadap Persepsi Dan

Pertimbangan Etis ( Auditor Badan Pemeriksa Keuangan Indonesia).

Simposium Nasional Akuntansi XIV, 1-37

Jeffrey, C., Weatherholt, N., & Lo, S. (1996). Ethical Development , Professional

Commitment and Rule Observance Attitudes : A Study of Auditors in Taiwan.

Behavioral Research In Accounting,31(3), 365–379.

Jogiyanto. (2011). Konsep dan Aplikasi Structural Equation Modeling berbasis

Varian dalam Penelitian Bisnis. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.

Johnson, B. R., LI, S. de, Larson, D. B., & McCullough, M. (2000). A Systematic

Review of the Religiosity and Delinquency Literature. Journal of

Contemporary Criminal Justice, 16(1), 32–52.

https://doi.org/10.1177/07399863870092005

Jones, A., Guthrie, C. P., & Iyer, V. M. (2012). Role Stress and Job Outcomes in

Public Accounting: Have the Gender Experiences Converged? Advances in

Accounting Behavioral Research, 15. https://doi.org/10.1108/S1475-

1488(2012)0000015007

Ken, Y.C. Elderb, Randal J. & Jo-lan, L. (2015).Auditor Independence , Audit

Quality and Auditor-Client Negotiation Outcomes : Some Evidence from

Taiwan

Kreshastuti, D. K., & Prastiwi, A. (2014). Analisis Faktor-Faktor Yang

Mempengaruhi Whistleblowing ( Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik

di Semarang ). Diponegoro Journal Of Accounting Volume 3, Nomor 2, Tahun

2014, 1-15.

Kumalaningsih, Sri. 2012. Metodologi Penelitian : Kupas Tuntas Cara Mencapai

Tujuan. Malang : UB Press.

Lord, A. T., & Dezoort, F. T. (2001). The Impact Of Commitment And Moral

Reasoning On Auditors ’ Responses To Social Influence Pressure. Accounting

Organization And Society, 26, 215 - 235.

Luthans, Fred. 2005. Organizational Behavior 10th Edition. Alih Bahasa: Vivin

Andhika, dkk. Yogyakarta: ANDI.

Page 44: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

107

Maryani, T., & Ludigdo, U. (2001). Survei Atas Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi

Sikap Dan Perilaku Etis Akuntan. Jurnal Tema, 2(1), 49-62.

Mintz, S. (2015). Whistleblowing Considerations For External Auditors Under

Dodd-Frank: A Blueprint For Future Research. Research on professional

responsibility and ethics in accounting, Vol. 19, 99–128.

Nasution, D., & Ostermark, R. (2012). The impact of social pressures , locus of

control , and professional commitment on auditors ’ judgment Indonesian

evidence. Asian Rewiew Of Accounting, 20(2), 163 -

178https://doi.org/10.1108/13217341211242204

Paolillo, J. G. P., & Vitell, S. J. (2003). Consumer Ethics: The Role of Religiosity.

Journal of Business Ethics, 46(2), 151–162.

Park, H., & Blenkinsopp, J. (2009). Whistleblowing as planned behavior - A survey

of south korean police officers. Journal of Business Ethics, 85(4), 545–556.

https://doi.org/10.1007/s10551-008-9788-y

Purba, S. V. L., & Zulaikha. (2011). Pengaruh Orientasi Etis Terhadap

Pertimbanganetis Auditor Dengan Budaya Etis Organisasi Sebagai Variabel

Moderating ( Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik ( KAP ) di

Semarang ). E-Journal Universitas Diponegoro, 1-29.

Quraish, Shihab. 2006. Tafsir Al-Misbah : Pesan, Kesan dan Kerserasian Al-Quran.

Jakarta : Lentera Hati.

Robbins, Stephen P. 2003.Perilaku Organisasi. Jilid 2. Edisi 9. Jakarta: PT. Indeks.

Sanusi, Anwar. 2011. Metodologi Penelitian Bisnis: Disertai Contoh Proposal

Penelitian Bidang Ilmu Ekonomi dan Manajemen. Jakarta: Salemba Empat

Sari, Y., S., R. A. F., & Syuriansyah, T. (2012). Religiusitas Pada Hijabers

Community Bandung. 311–318.

Sekaran, U. (2007). Research Methods for Business. Salemba Empat.

Shafer, W. E., Poon, M. C. C., & Tjosvold, D. (2013). An investigation of ethical

climate in a Singaporean accounting firm. In Accounting, Auditing and

Accountability Journal(Vol. 26).https://doi.org/10.1108/09513571311303747

Shafer, W. E., & Simmons, R. S. (2011). Effects of organizational ethical culture

on the ethical decisions of tax practitioners in mainland China.

Smith, D., & Hall, M. (2008). An Empirical Examination of a Three- Component

Model of Professional. Behavioral Research in Accounting, 20(1), 75–92.

Soedjono. (2005). Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Organisasi dan

Page 45: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

108

Kepuasan Kerja karyawan pada Terminal Penumpang Umum di Surabaya.

Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, Fekon UKP, Vol. 7(No. 1), 22–47.

Suddaby, R., Gendron, Y., & Lam, H. (2009). The organizational context of

professionalism in accounting. Accounting, Organizations and Society, 34(3–

4), 409–427. https://doi.org/10.1016/j.aos.2009.01.007

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Pendidikan.Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif,

dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suliani, M., & Marsono. (2010). Pengaruh Pertimbangan Etis, Perilaku

Machiavelian Dan Gender Dalam Pembuatan Keputusan Etis Mahasiswa S1

Akuntansi. Jurnal Akuntansi & Auditing, 7(1), 62–79.

Svanberg, J., & Öhman, P. (2013). Auditors’ time pressure: Does ethical culture

support audit quality? Managerial Auditing Journal, 28(7), 572–591.

Svanberg, Jan, & Öhman, Peter. (2016). Does Ethical Culture in Audit Firms

Support Auditor Objectivity ? Does Ethical Culture in Audit Firms Support

Auditor Objectivity ?.

Tranggono, R. P., & Kartika, A. (2011). Pengaruh Komitmen Organisasi Dan

Profesional Terhadap Kepuasan Kerja Auditor Dengan Motivasi Sebagai

Variabel Intervening (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di

Semarang). Jurnal Bisnis Dan Ekonomi (JBE), 15(1), 80–90.

https://doi.org/10.1007/s13398-014-0173-7.2

Utami, S. (2017). Pengaruh Independensi, Kompetensi, Pengetahuan Dalam

Mendeteksi Kekeliruan Dan Pengalaman Auditor Terhadap Pertimbangan

Tingkat Materialitas (Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Bandung).

JOM Fekon, 4.

Vanasco, R. R., Skousen, C. R., & Santagato, L. R. (1997). Auditor independence :

an international perspective.

Vitell, S., & Paolillo, J. G. (2003). Consumer Ethics: The Role Of Religiosity.

Journal Of Business Ethics, 151-162.

Walker, A. G., Smither, J. W., & DeBode, J. (2012). The Effects of Religiosity on

Ethical Judgments. Journal of Business Ethics, 106(4), 437–452.

https://doi.org/10.1007/s10551-011-1009-4

Wawo, A. B., Asni, N., & Nurnaluri, S. (2015). The influence of organizational

culture, ethical awareness and experience to ethical judgments auditor through

Professional commitment (Study at Inspectorate Sub-Province of Bombana).

The International Journal Of Engineering And Science, 4(12), 15–25.

Wibowo, A. (2007). Pengaruh Kode Etik Akuntan , Personal Ethical Philosophy ,

Corporate Ethical Value Terhadap Persepsi Etis Dan Pertimbangan Etis

Page 46: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

109

Auditor ( Studi Empiris pada Kantor Akuntan Publik di Jakarta ). Serat Acitya

Jurnal Ilmiah, no volume.

Yudhistira, R. A. (2016). Pengaruh Budaya Organisasi, Komitmen Profesional

Auditor dan Tingkat Religiusitas Auditor Terhadap Pertimbangan Etis

Auditor Pada Kantor Akuntan Publik di Surabaya. E-Journal Universitas

Brawijaya.

http://bisnis.tempo.co

https://tirto.id

https://news.detik.com

http://www.tribunnews.com

www.kompasiana.com

www.cnnindonesia.com

www.merdeka.com

Page 47: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

110

LAMPIRAN

Page 48: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

111

Lampiran 1. Ringkasan Penelitian Terdahulu

No. Judul Peneliti/

Tahun Variabel

Hasil

1. The Effect Of

Organizational Culture

And Ethical Orientation

On Accountants'

Ethical Judgments

Douglas, P. C.,

Davidson, R.,

& Schwartz.

(2001)

a. Orientasi etis

b. Budaya Etis Organisasi

c. Penilaian Etis (Ethical

Judgment)

- Orientasi etis berpengaruh terhadap ethical

judgment apabila auditor berada dalam

tingkat moral yang tinggi

- Budaya etis organisasi mempengaruhi

ethical judgment auditor

2. An Examination of the

Ethical Commitment of

Professional

Accountants to Auditor

Independence

Yves Gendron.

Roy Suddaby,

Helen Lam

(2006)

a. Komitmen independensi

b. Komitmen klien

c. Pekerjaan : tempat kerja

d. Umur

e. Konteks budaya kerja

- Komitmen independensi akuntan publik

yang bekerja di kantor akuntan publik dan

kantor lebih besar cenderung lebih rendah

daripada akuntan publik di perusahaan

akuntan yang lebih kecil.

- Umur akuntan publik mempunyai hubungan

positif terhadap komitmen independensi

3. The organizational

context of

professionalism in

accounting

Roy Suddaby

Yves, Gendron

& Helen Lam

(2009)

a. Konteks Pekerjaan

profesional

b. Konten Pekerjaan

profesional

c. Posisi individu dalam

organisasi

d. Komitmen : organisasi,

professional, klien

e. Ketegasan dan

penegakan independensi

- Akuntan yang berkerja dengan komitmen

kepentingan publik mempunyai komitmen

organisasi dan komitmen professional lebih

tinggi

- Akuntan yang berkerja di lingkungan

tradisional mempunyai komitmen

professional dalam penegakan independensi

lebih besar

- Manajer puncak memiliki komitmen

organisasi dan professional lebih tinggi

dibandingkan manajer dibawahnya

Page 49: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

112

No. Judul Peneliti/

Tahun Variabel

Hasil

4. Interpreting the Publik

Interest: A Survey of

Professional

Accountants

Laura

Davenport &

Steven

Dellaportas

(2009)

a. Disiplin atas kepentingan

pribadi

b. Tanggung jawab untuk

kepentingan publik

c. Prinsip-prinsip perilaku

professional

- Akuntan cenderung menerapkan kepatuhan

dan menegakkan prinsip untuk kepentingan

public

- Penerapan komitmen kepentingan publik

tidak konsisten bila terdapat dalam situasi

konflik

5. Analisis Pengaruh

Pengalaman Auditor,

Komitmen Profesional,

Orientasi Etis Dan Nilai

Etika Organisasi

Terhadap Persepsi Dan

Pertimbangan Etis

Indira Januarti

(2011)

a. Pengalaman auditor

b. Komitmen profesional

c. Orientasi etika

d. Nilai etika organisasi

e. Persepsi Etis

f. Pertimbangan Etis

- Orientasi etis yang berpengaruh signifikan

terhadap persepsi dan pertimbangan etis

(ethical judgment) auditor

- Pengalaman, komitmen profesional dan

nilai etika organisasi tidak berpengaruh

signifikan terhadap persepsi dan

pertimbangan etis (ethical judgment) auditor

6. Pengaruh Orientasi Etis

terhadap Pertimbangan

Etis Auditor dengan

Budaya Etis Organiasi

sebagai Variabel

Moderating

Sevrida

Verawaty

Lamtiurma

Purba dan

Zulaikha

(2011)

a. Orientasi Etis (Idealisme

dan Relativisme)

b. Pertimbangan Etis

(Ethical Judgment)

Auditor

c. Budaya Etis Organiasi

- Idealisme berpengaruh positif dan

signifikan terhadap pertimbangan etis

(ethical judgment) auditor

- Relativisme berpengaruh negative dan tidak

signifikan terhadap pertimbangan etis

(ethical judgment) auditor

- Budaya etis organisasi tidak memoderasi

hubungan idealisme dan pertimbangan etis

(ethical judgment) auditor

Page 50: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

113

No. Judul Peneliti/

Tahun Variabel

Hasil

- Budaya etis organisasi memoderasi

hubungan relativisme dan pertimbangan etis

(ethical judgment) auditor

7. The Impact of Social

Pressure, Locus of

Control and

Professional

Commitment on

Auditors Judgemnt

Damai

Nasution dan

Ralf Ostemark

(2012)

a. Tekanan sosial

b. Locus of Control

c. Komitmen profesional

d. Penilaian Auditor

- Tekanan sosial berpengaruh terhadap

penilaian auditor

- Locus of Control mempengaruhi penilaian

auditor

- Komitmen profesional tidak berpengaruh

signifikan terhadap penilaian auditor

8. The effects of

Religiousity on Ethical

Judgement

Alan G.

Walker, James

W. Smither

dan Jason

DeBode

(2012)

a. Religiusitas

b. Job Satisfication

c. Intrinsic RMO

d. Extrinsic RMO

e. Loving VOG

f. Punishing VOG

g. Penilaian etis

- Religiusitas, job satisfication, ekstrinsic

RMO dan punishing VOG mempengaruhi

penilaian etis (ethical judgment)

- Intrinsic RM dan Loving VOG yang

berpengaruh negative terhadap penilaian

etis (ethical judgment)

9. The Influence of

Organizational Culture,

Ethical Awareness And

Experience to Ethical

Judgments Auditor

Andi Basru

Wawo, Nur

Asni, dan Sitti

Nurnaluri

(2015)

a. Budaya Organiasi

b. Kesadaran Etis

c. Pengalaman

d. Penilaian etis auditor

e. Komitmen Profesional

- Melalui komitmen profesional, budaya

organisasi mempengaruhi penilaian etis

(ethical judgment) auditor dalam

pengambilan keputusan

- Melalui komitmen professional, kesadaran

etis tidak mempengaruhi penilaian etis

(ethical judgment) auditor dalam

pengambilan keputusan

Page 51: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

114

No. Judul Peneliti/

Tahun Variabel

Hasil

Through Professional

Commitment

- Komitmen professional dapat memoderasi

pengaruh pengalaman terhadap penilaian

etis (ethical judgment) auditor dalam

pengambilan keputusan

10. Do Influence of

Auditor’s Profesional

on Ethical Judgement :

Differences among

practitioners and

postgraduate students

Itsaso

Barrainkua &

Marcela

Espinosa- Pike

(2017)

a. Komitmen kepentingan

publik

b. Independensi

c. Ethical Judgment

- Terdapat hubungan antara komitmen

kepentingan publik dan ethical judgement

yang dimiliki mahasiswa dan auditor

- Terdapat hubungan antara independensi

yang dimiliki mahasiswa dan auditor

dengan ethical judgment

Page 52: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

115

Lampiran 2. Kuesioner Penelitian

SURAT PERMOHONAN PENGISIAN KUISIONER

Kepada Yth:

Bapak/Ibu/Saudara/i

Auditor

Di tempat

Dengan hormat,

Dalam segala kesibukan Bapak/Ibu pada saat ini, perkenalkan saya

Ariffatul Suryaningsih mahasiswa Jurusan S1 Akuntasi Syariah, Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga

Yogyakarta memohon kesediaan Bapak/Ibu/Sdr/I untuk meluangkan

waktu sejenak untuk menjawab semua pertanyaan dalam kuisioner ini.

Penelitian ini dilakukan dalam rangka penulisan skripsi dengan judul

“Pengaruh Komitmen Profesional, Independensi dan Religiusitas

Terhadap Penilaian Etis Auditor Pemerintah Dengan Budaya Etis

Organisasi Sebagai Variabel Moderasi”.

Saya berharap Bapak/Ibu menjawab dengan jujur dan terbuka

sesuai dengan pendapat Bapak/Ibu/Sdr/I. Sesuai dengan kode etik

penelitian, saya menjamin kerahasiaan semua data. Kesediaan

Bapak/Ibu/Sdr/I mengisi kuisioner ini adalah bantuan yang begitu

berharga bagi saya.

Demikian permohonan ini saya ajukan. Atas kesediaan

Bapak/Ibu/Sdr/I, saya ucapkan terima kasih. Semoga kebaikan

Bapak/Ibu/Sdr/I mendapatkan balasan dari Tuhan Yang Maha Esa.

Hormat saya,

Ariffatul Suryaningsih

Page 53: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

116

“PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN

RELIGIUSITAS TERHADAP PENILAIAN ETIS AUDITOR

PEMERINTAH DENGAN BUDAYA ETIS ORGANISASI SEBAGAI

VARIABEL MODERASI”.

A. Identitas Diri

Mohon dengan hormat kesediaan Bapak/Ibu/Sdr/I untuk mengisi data

responden dibawah ini :

Nama : ..............................................................................

Jenis Kelamin : Laki-Laki Perempuan

Umur : 17-29 thn 30-40 thn >40 thn

Pendidikan Terakhir : Diploma S1 S2 S3

Jabatan : Auditor Utama Auditor Madya

Auditor Muda Auditor Pertama

Agama : ..............................................................................

B. Petunjuk Pengisian

Berilah tanda (√ ) pada kolom yang Bapak/Ibu/Sdr/I pilih sesuai dengan

keadaan yang sebenarnya, dengan alternatif jawaban sebagai berikut :

STS : Bila anda sangat tidak setuju dengan pertanyaan tersebut

TS : Bila anda tidak setuju dengan pertanyaan tersebut

N : Bila anda ragu-ragu dengan pertanyaan tersebut

S : Bila anda setuju dengan pertanyaan tersebut

SS : Bila anda sangat setuju dengan pertanyaan tersebut

STS STS TS N S SS

STS STS TS N S SS

Page 54: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

117

DAFTAR PERTANYAAN VARIABEL KOMITMEN PROFESIONAL

No. Pertanyaan STS TS N S SS

1. Dalam melakukan audit, kepentingsn

publik harus selalu diatas kepentingan

auditee

2. Merupakan kewajiban moral auditor

untuk mendeteksi kecurangan yang

mungkin terjadi di organisasi ini

3. Ruang lingkup pekerjaan auditor

harus diperluas untuk meningkatkan

tanggungjawab mereka dalam

mengidentifikasi kesalahan dan

penyimpangan

4. Pengecualian untuk tugas rahasia

jabatan harus diperluas untuk

memenuhi kepentingan publik

5. Auditor harus terus berjuang aktif

dalam melawan kecurangan (fraud)

6. Saya memiliki keterlibatan dalam

pengambilan keputusan

7. Saya selalu bersedia untuk bekerja

dengan menjalankan komitmen

dalam profesi saya

DAFTAR PERTANYAAN UNTUK VARIABEL INDEPENDENSI

No. Pertanyaan STS TS N S SS

Pertanyaan Mengenai Regulasi Independensi

1. Larangan dan ketidaksesuaian standar

audit di Indonesia meningkatkan

independensi auditor terhadap

kenyataan

2. Perlunya meningkatkan larangan dan

ketidaksesuaian undang-undang audit

di Indonesia untuk memastikan

independensi auditor

Page 55: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

118

No. Pertanyaan STS TS N S SS

3. Tidak mungkin untuk meningkatkan

independensi auditor melalui

peningkatan aturan audit

4. Adanya aturan yang terperinci dan

ketat tentang independensi auditor

merusak kualitas audit

5. Tekanan yang diberikan oleh

badan pengawas publik

sehubungan dengan kepatuhan

yang ketat terhadap aturan

independensi menghambat

penawaran layanan berkualitas

dalam audit

DAFTAR PERTANYAAN UNTUK VARIABEL RELIGIUSITAS

No. Pertanyaan STS TS N S SS

Keyakinan Ideologis

1. Saya merasa segala perbuatan yang

saya lakukan akan diminta

pertanggung jawabanya oleh Tuhan

Yang Maha Esa

2. Saya percaya seseorang yang

beragama memiliki pedoman untuk

hidup yang lebih baik dan

menghindari perbuatan yang

menyimpang

3. Menurut saya, seseorang yang

beragama akan terhindar dari perilaku

tidak etis

Praktik Agama

1. Saya selalu mengawali segala

aktivitas saya dengan berdoa agar

diberi kelancaran oleh Tuhan Yang

Maha Esa

Page 56: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

119

No. Pertanyaan STS TS N S SS

2. Meskipun pekerjaan saya padat, saya

tetap menyempatkan melakukan

ibadah wajib sesuai ajaran agama saya

3. Organisasi ini memberikan

keleluasaan bagi karyawannya

untuk beribadah

Pengalaman Religius

1. Saya merasa lebih tenang dan

mampu bekerja lebih baik setelah

melakukan ritual ibadah sesuai

ajaran agama saya

2. Saya merasa Tuhan Yang Maha Esa

mengawasi segala perbuatan saya

3. Saya merasa mendapat

pertolongan dari Tuhan Yang

Maha Esa ketika saya taat dalam

menjalankan perintahnya dan

menjauhi larangannya

Pengetahuan Agama

1. Saya memahami dengan jelas

mengenai hal – hal yang yang di

perbolehkan dan di larang oleh

ajaran agama saya

2. Menurut saya, Agama yang saya

anut telah mengajarkan umatnya

untuk menghindari dan melarang

untuk berperilaku menyimpang

atau tidak etis

3. Saya pernah mengikuti kajian

keagamaan dan membaca buku–

buku tentang keagamaan untuk

menambah pengetahuan saya

tentang agama yang saya anut

Konsekuensi

Page 57: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

120

No. Pertanyaan STS TS N S SS

1. Saya selalu mempertimbangkan hal –

hal yang dapat membuat saya menjadi

berdosa di mata Tuhan Yang Maha

Esa saat melakukan penugasan

(assignment) audit

2. Saya selalu mengingat akan dosa

ketika ada klien yang berusaha

membuat saya untuk menuruti

kemauannya yang menyimpang

3. Saya bekerja dengan professional dan

berperilaku etis semata mata

mengharap berkah dari Tuhan Yang

Maha Esa

DAFTAR PERTANYAAN UNTUK VARIABEL BUDAYA ETIS

ORGANISASI

No. Pertanyaan STS TS N S SS

1. Manajemen dalam organisasi ini

mendisiplinkan perilaku yang tidak

etis jika terjadi

2. Orang berintegritas dihargai di

organisasi ini

3. Para pimpinan organisasi ini secara

teratur menunjukkan bahwa mereka

peduli dengan etika

4. Perilaku etis adalah norma dalam

organisasi ini

5. Manajemen pusat dari organisasi ini

melakukan pengambilan keputusan

organisasi dalam arah etis

6. Kode etik hanya berfungsi untuk

mempertahankan nama baik

7. Para pimpinan dalam organisasi ini

ikut peduli memberi tahu karyawan

tentang kode etik

Page 58: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

121

No. Pertanyaan STS TS N S SS

8. Para pimpinan dalam organisasi ini

mensosialisasikan pelatihan etika

terhadap para karyawan

DAFTAR PERTANYAAN UNTUK VARIABEL PENILAIAN ETIS

(ETHICAL JUDGMENT)

N

o Pertanyaan STE TE N E SE

Pertanyaan Mengenai Penerimaan Etika Terhadap Praktik

1 Karena mendapat tekanan dari

atasan mengubah kesimpulan

atau pendapat anda

2 Karena mendapat tekanan dari

organisasi klien mengubah

kesimpulan, pendapat, atau

laporan audit anda

3 Menetapkan kepentingan

pribadi di atas kepentingan

publik dalam melakukan

pekerjaan

4 Membiarkan keputusan anda

tentang pekerjaan audit

dipengaruhi oleh keakraban,

dan kepercayaan pada,

perusahaan klien

5 Tidak melaporkan jam kerja

yang sebenarnya

6. Melakukan audit dalam

keadaan kurang independen

Page 59: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

122

Lampiran 3. Identitas Responden

NO NAMA JENIS

KELAMIN USIA

PENDIDIKAN

TERAKHIR AGAMA JABATAN

1 M. Miftahul Haq L >40 tahun S1 Islam Auditor Muda

2 Hendro Wibowo L >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

3 e' P 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

4 Nurbani Amien L >40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

5 Heri Muchtarom L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

6 M. Raja Perkasa A L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

7 Muhamad L 30-40 tahun S2 Islam Auditor Pertama

8 Abdul Wakhid L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

9 Ahmad Radian L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

10 Desrizal L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

11 Rabiyanti Hadiasno L >40 tahun S2 Islam Auditor Madya

12 Khalilurrahman L >40 tahun S3 Islam Auditor Muda

13 Hifzi Hakim L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

14 Nisa Hertina P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

15 Dessy Putri P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

16 Ahmad Efendy L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

17 Diah Ayu P P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

18 Siti Marwati P 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

19 Eka Widyaningtyas P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

20 Ifrokhatul Husna P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

Page 60: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

123

NO NAMA JENIS

KELAMIN USIA

PENDIDIKAN

TERAKHIR AGAMA JABATAN

21 Alfa Y P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

22 Yulianti Rini F P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

23 Subhan Mubarak L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

24 Khilmatushofa L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

25 Eko Sulistiyanto L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

26 Rudi Kurniawan L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

27 Hilman Panji H L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

28 Agung Budi H L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

29 Ludfi A L >40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

30 Diwano R L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

31 Fahmi R L >40 tahun S1 Islam Auditor Muda

32 Rais Gustandi L >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

33 Endang W P 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

34 Darori L >40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

35 Masghundi L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

36 Inne S. P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

37 Iffa Nurul L P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

38 Feriantin L P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

39 M. Althaf L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

40 Purnomo M L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

41 M. Baihaki L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

42 Agung P Utomo L 30-40 tahun S2 Islam Auditor Pertama

Page 61: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

124

NO NAMA JENIS

KELAMIN USIA

PENDIDIKAN

TERAKHIR AGAMA JABATAN

43 L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

44 Bambang Sulistyo L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

45 M. Iqbal L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

46 L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

47 Zainal M L 30-40 tahun S2 Islam Auditor Pertama

48 L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

49 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

50 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

51 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

52 Siti Mahmudah P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

53 P 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

54 Meila P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

55 Tri Budi S P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

56 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

57 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

58 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

59 L >40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

60 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

61 Akhmad Mujahir L >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

62 L >40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

63 L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

64 L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

Page 62: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

125

NO NAMA JENIS

KELAMIN USIA

PENDIDIKAN

TERAKHIR AGAMA JABATAN

65 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

66 Syafaat L >40 tahun S3 Islam Auditor Muda

67 Riesa Putri P 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

68 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

69 Zuni S P 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

70 Siti Nurlaili H P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

71 Diana Fitri Dahli P >40 tahun S2 Islam Auditor Muda

72 L 17-29 tahun S1 Islam Auditor Pertama

73 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

74 L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

75 Muhtar L 30-40 tahun S1 Islam Auditor Pertama

Page 63: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

126

Lampiran 4. Jawaban Responden atas Variabel Komitmen Profesional

NO KP1 KP2 KP3 KP4 KP5 KP6 KP7 Jumlah

1 5 5 5 5 5 5 5 35

2 4 4 5 4 5 4 5 31

3 4 4 4 3 4 4 3 26

4 5 5 4 4 5 5 5 33

5 5 5 5 4 5 4 4 32

6 5 5 5 5 5 4 5 34

7 4 5 5 5 5 4 4 32

8 4 4 4 3 4 3 4 26

9 5 5 5 5 5 3 5 33

10 5 5 5 5 5 3 5 33

11 5 5 5 5 5 5 5 35

12 5 5 5 5 5 4 5 34

13 4 4 4 4 4 4 5 29

14 3 4 4 4 4 4 4 27

15 3 4 4 3 4 4 5 27

16 5 4 5 5 5 4 4 32

17 4 4 4 4 4 4 4 28

18 4 4 4 4 4 4 4 28

19 3 4 4 4 4 4 4 27

20 5 5 4 4 5 5 4 32

21 4 4 4 5 4 4 5 30

22 3 3 3 4 4 4 3 24

23 4 4 4 4 4 4 4 28

24 5 5 5 5 5 5 5 35

25 4 4 3 4 4 3 3 25

26 3 4 3 4 5 4 3 26

27 5 4 4 4 5 4 3 29

28 3 3 4 4 4 3 4 25

29 5 5 5 5 5 5 5 35

30 5 3 5 4 5 3 5 30

31 5 5 5 5 5 5 5 35

32 4 4 5 4 5 4 5 31

33 4 4 4 3 4 4 3 26

34 5 5 4 4 5 5 5 33

35 5 5 5 4 5 4 4 32

36 4 4 4 5 4 4 5 30

37 3 3 3 4 4 4 3 24

Page 64: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

127

38 4 4 4 4 4 4 4 28

39 5 5 5 5 5 5 5 35

40 4 4 3 4 4 3 3 25

41 5 5 5 5 5 5 5 35

42 5 5 5 5 5 4 5 34

43 4 4 4 4 4 4 5 29

44 3 4 4 4 4 4 4 27

45 3 4 4 3 4 4 5 27

46 5 5 5 5 5 4 5 34

47 4 5 5 5 5 4 4 32

48 4 4 4 3 4 3 4 26

49 5 5 5 5 5 3 5 33

50 5 5 5 5 5 3 5 33

51 5 4 5 5 5 4 4 32

52 4 4 4 4 4 4 4 28

53 4 4 4 4 4 4 4 28

54 3 4 4 4 4 4 4 27

55 5 5 4 4 5 5 4 32

56 3 4 3 4 5 4 3 26

57 5 4 4 4 5 4 3 29

58 3 3 4 4 4 3 4 25

59 5 5 5 5 5 5 5 35

60 5 3 5 4 5 3 5 30

61 4 4 5 4 5 4 5 31

62 5 5 4 4 5 5 5 33

63 5 5 5 5 5 4 5 34

64 4 4 4 3 4 3 4 26

65 5 5 5 5 5 3 5 33

66 5 5 5 5 5 4 5 34

67 3 4 4 4 4 4 4 27

68 5 4 5 5 5 4 4 32

69 4 4 4 4 4 4 4 28

70 5 5 4 4 5 5 4 32

71 3 3 3 4 4 4 3 24

72 5 5 5 5 5 5 5 35

73 3 4 3 4 5 4 3 26

74 3 3 4 4 4 3 4 25

75 5 3 5 4 5 3 5 30

Page 65: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

128

Lampiran 5. Jawaban Responden atas Variabel Independensi

NO IND1 IND2 IND3 IND4 IND5 Jumlah

1 1 1 1 1 1 5

2 4 5 3 3 3 18

3 4 4 3 3 3 17

4 5 4 4 1 4 18

5 4 4 3 2 2 15

6 5 5 2 1 1 14

7 4 3 2 2 2 13

8 2 2 2 2 2 10

9 4 4 2 2 2 14

10 5 5 1 1 4 16

11 4 4 4 4 5 21

12 4 4 4 4 4 20

13 5 5 4 4 4 22

14 4 4 3 2 2 15

15 3 3 3 3 3 15

16 4 4 2 2 2 14

17 4 4 4 4 4 20

18 4 4 4 4 4 20

19 4 5 2 1 2 14

20 4 4 3 3 4 18

21 4 5 2 2 2 15

22 4 4 2 2 2 14

23 3 3 2 2 3 13

24 3 4 2 2 2 13

25 3 3 3 3 3 15

26 3 3 3 2 3 14

27 4 4 4 4 4 20

28 3 3 2 2 3 13

29 2 4 2 2 2 12

30 2 2 3 2 1 10

31 1 1 1 1 1 5

32 4 5 3 3 3 18

33 4 4 3 3 3 17

34 5 4 4 1 4 18

35 4 4 3 2 2 15

36 4 5 2 2 2 15

37 4 4 2 2 2 14

Page 66: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

129

38 3 3 2 2 3 13

39 3 4 2 2 2 13

40 3 3 3 3 3 15

41 4 4 4 4 5 21

42 4 4 4 4 4 20

43 5 5 4 4 4 22

44 4 4 3 2 2 15

45 3 3 3 3 3 15

46 5 5 2 1 1 14

47 4 3 2 2 2 13

48 2 2 2 2 2 10

49 4 4 2 2 2 14

50 5 5 1 1 4 16

51 4 4 2 2 2 14

52 4 4 4 4 4 20

53 4 4 4 4 4 20

54 4 5 2 1 2 14

55 4 4 3 3 4 18

56 3 3 3 2 3 14

57 4 4 4 4 4 20

58 3 3 2 2 3 13

59 2 4 2 2 2 12

60 2 2 3 2 1 10

61 4 5 3 3 3 18

62 5 4 4 1 4 18

63 5 5 2 1 1 14

64 2 2 2 2 2 10

65 5 5 1 1 4 16

66 4 4 4 4 4 20

67 4 4 3 2 2 15

68 4 4 2 2 2 14

69 4 4 4 4 4 20

70 4 4 3 3 4 18

71 4 4 2 2 2 14

72 3 4 2 2 2 13

73 3 3 3 2 3 14

74 3 3 2 2 3 13

75 2 2 3 2 1 10

Page 67: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

130

Lampiran 6. Jawaban Responden atas Variabel Religiusitas

N

O

RLG

1

RLG

2

RLG

3

RLG

4

RLG

5

RLG

6

RLG

7

RLG

8

RLG

9

RLG1

0

RLG1

1

RLG1

2

RLG1

3

RLG1

4

RLG1

5 Jml

1 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

2 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 4 5 72

3 5 5 4 5 5 4 5 5 5 4 5 5 4 4 5 70

4 5 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 5 5 4 5 71

5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 4 3 3 5 69

6 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74

7 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

8 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

9 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

10 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

11 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

12 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 74

13 5 5 4 5 4 4 5 5 5 4 5 4 5 4 4 68

14 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60

15 5 2 2 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 69

16 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 62

17 5 5 5 5 4 4 4 5 5 4 4 4 5 4 4 67

18 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60

19 5 5 3 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 73

20 5 5 5 5 5 3 5 5 5 4 5 5 4 5 5 71

21 4 5 5 5 5 4 4 5 4 4 4 5 5 4 5 68

Page 68: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

131

22 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 59

23 4 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 4 4 71

24 5 4 3 5 4 5 5 5 4 4 5 3 5 4 4 65

25 5 5 3 4 5 5 5 5 5 4 4 4 4 4 4 66

26 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74

27 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 4 4 5 5 72

28 5 5 4 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 73

29 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

30 5 5 5 4 4 5 5 5 5 4 5 3 4 5 5 69

31 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

32 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 4 5 72

33 5 5 4 5 5 4 5 5 5 4 5 5 4 4 5 70

34 5 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 5 5 4 5 71

35 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 4 3 3 5 69

36 4 5 5 5 5 4 4 5 4 4 4 5 5 4 5 68

37 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 59

38 4 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 4 4 71

39 5 4 3 5 4 5 5 5 4 4 5 3 5 4 4 65

40 5 5 3 4 5 5 5 5 5 4 4 4 4 4 4 66

41 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

42 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 74

43 5 5 4 5 4 4 5 5 5 4 5 4 5 4 4 68

44 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60

45 5 2 2 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 69

Page 69: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

132

46 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74

47 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

48 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

49 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

50 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

51 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 62

52 5 5 5 5 4 4 4 5 5 4 4 4 5 4 4 67

53 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60

54 5 5 3 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 73

55 5 5 5 5 5 3 5 5 5 4 5 5 4 5 5 71

56 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74

57 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 4 4 5 5 72

58 5 5 4 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 73

59 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

60 5 5 5 4 4 5 5 5 5 4 5 3 4 5 5 69

61 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 4 5 4 5 72

62 5 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 5 5 4 5 71

63 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74

64 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

65 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 75

66 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 74

67 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60

68 5 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 62

69 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 60

Page 70: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

133

70 5 5 5 5 5 3 5 5 5 4 5 5 4 5 5 71

71 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 59

72 5 4 3 5 4 5 5 5 4 4 5 3 5 4 4 65

73 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 74

74 5 5 4 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 5 73

75 5 5 5 4 4 5 5 5 5 4 5 3 4 5 5 69

Page 71: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

134

Lampiran 7. Jawaban Responden atas Variabel Budaya Etis Organisasi

NO BEO1 BEO2 BEO3 BEO4 BEO5 BEO6 BEO7 BEO8 Jumlah

1 5 5 5 5 5 5 5 5 40

2 4 4 4 5 4 4 4 4 33

3 3 4 4 4 4 4 3 4 30

4 5 4 5 4 4 5 5 4 36

5 4 4 5 5 4 4 4 4 34

6 4 4 4 4 4 2 2 2 26

7 4 5 4 4 4 4 4 4 33

8 4 4 4 4 4 4 4 4 32

9 5 5 5 5 5 3 5 5 38

10 5 4 3 5 5 3 5 5 35

11 1 5 5 5 5 5 5 5 36

12 4 4 4 4 4 4 4 4 32

13 4 5 4 4 4 4 4 4 33

14 4 4 4 4 4 3 4 4 31

15 4 4 3 5 4 4 4 2 30

16 4 4 4 4 4 4 4 4 32

17 3 4 4 4 4 4 4 4 31

18 4 4 4 4 4 4 4 4 32

19 4 4 4 4 4 3 4 4 31

20 3 5 4 4 4 4 5 2 31

21 3 4 4 4 4 4 4 4 31

22 3 2 2 3 3 4 3 2 22

23 4 4 4 4 4 4 4 4 32

24 3 2 2 3 3 4 3 2 22

25 4 4 4 4 4 4 2 2 28

26 4 4 3 4 4 3 4 3 29

27 4 4 4 4 4 3 4 4 31

28 4 4 4 4 4 4 3 2 29

29 5 5 5 5 5 4 5 4 38

30 2 2 3 3 2 5 3 3 23

31 5 5 5 5 5 5 5 5 40

32 4 4 4 5 4 4 4 4 33

33 3 4 4 4 4 2 3 4 28

34 5 4 5 4 4 5 5 4 36

35 4 4 5 5 4 4 4 4 34

36 3 4 4 4 4 4 4 4 31

37 3 2 2 3 3 4 3 2 22

Page 72: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

135

38 4 4 4 4 4 4 4 4 32

39 4 4 4 5 4 4 5 3 33

40 4 4 4 4 4 4 2 2 28

41 1 5 5 5 5 5 5 5 36

42 4 4 4 4 4 4 4 4 32

43 4 5 4 4 4 4 4 4 33

44 4 4 4 4 4 3 4 4 31

45 4 4 3 5 4 4 4 2 30

46 4 4 4 4 4 2 2 2 26

47 4 5 4 4 4 4 4 4 33

48 4 4 4 4 4 4 4 4 32

49 5 5 5 5 5 3 5 5 38

50 5 4 3 5 5 3 5 5 35

51 4 4 4 4 4 4 4 4 32

52 3 4 4 4 4 4 4 4 31

53 4 4 4 4 4 4 4 4 32

54 4 4 4 4 4 3 4 4 31

55 3 5 4 4 4 2 5 2 29

56 4 4 3 4 4 3 4 3 29

57 4 4 4 4 4 3 4 4 31

58 4 4 4 4 4 4 3 2 29

59 5 5 5 5 5 4 5 4 38

60 2 2 3 3 2 5 3 3 23

61 4 4 4 5 4 4 4 4 33

62 5 4 5 4 4 5 5 4 36

63 4 4 4 4 4 4 2 2 28

64 4 4 4 4 4 4 4 4 32

65 5 4 3 5 5 3 5 5 35

66 4 4 4 4 4 4 4 4 32

67 4 4 4 4 4 3 4 4 31

68 4 4 4 4 4 4 4 4 32

69 4 4 4 4 4 4 4 4 32

70 3 5 4 4 4 4 5 2 31

71 3 2 2 3 3 4 3 2 22

72 3 2 2 3 3 4 3 2 22

73 4 4 3 4 4 3 4 3 29

74 4 4 4 4 4 4 3 2 29

75 2 2 3 3 2 5 3 3 23

Page 73: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

136

Lampiran 8. Jawaban Responden atas Variabel Penilaian Etis (Ethical

Judgment)

NO EJ1 EJ2 EJ3 EJ4 EJ5 EJ6 Jumlah

1 5 5 5 5 5 5 30

2 5 5 5 5 5 5 30

3 3 5 5 5 3 5 26

4 5 5 5 5 5 5 30

5 3 5 5 5 5 5 28

6 5 5 5 5 5 5 30

7 4 5 4 2 4 4 23

8 5 5 5 5 5 5 30

9 5 5 5 5 5 5 30

10 5 5 5 5 5 5 30

11 5 5 5 5 5 5 30

12 5 5 5 5 5 5 30

13 4 5 5 4 4 4 26

14 3 3 3 3 3 3 18

15 5 5 5 5 5 5 30

16 4 4 4 4 4 4 24

17 3 2 5 3 2 2 17

18 2 2 2 2 2 2 12

19 5 5 5 5 5 5 30

20 5 5 5 3 5 5 28

21 2 4 4 5 4 4 23

22 4 4 4 4 4 4 24

23 2 4 5 5 5 5 26

24 5 4 5 4 4 4 26

25 3 5 3 4 5 5 25

26 5 5 5 5 5 5 30

27 5 5 5 5 5 5 30

28 5 5 5 5 5 5 30

29 5 5 5 5 5 5 30

30 5 5 5 5 5 5 30

31 5 5 5 5 5 5 30

32 5 5 5 5 5 5 30

33 3 5 5 5 3 5 26

34 5 5 5 5 5 5 30

35 3 5 5 5 5 5 28

36 2 4 4 5 4 4 23

Page 74: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

137

37 4 4 4 4 4 4 24

38 2 4 5 5 5 5 26

39 5 4 5 4 4 4 26

40 3 5 3 4 5 5 25

41 5 5 5 5 5 5 30

42 5 5 5 5 5 5 30

43 4 5 5 4 4 4 26

44 3 3 3 3 3 3 18

45 5 5 5 5 5 5 30

46 5 5 5 5 5 5 30

47 4 5 4 2 4 4 23

48 5 5 5 5 5 5 30

49 5 5 5 5 5 5 30

50 5 5 5 5 5 5 30

51 4 4 4 4 4 4 24

52 3 2 5 3 2 2 17

53 2 2 2 2 2 2 12

54 5 5 5 5 5 5 30

55 5 5 5 3 5 5 28

56 5 5 5 5 5 5 30

57 5 5 5 5 5 5 30

58 5 5 5 5 5 5 30

59 5 5 5 5 5 5 30

60 5 5 5 5 5 5 30

61 5 5 5 5 5 5 30

62 5 5 5 5 5 5 30

63 5 5 5 5 5 5 30

64 5 5 5 5 5 5 30

65 5 5 5 5 5 5 30

66 5 5 5 5 5 5 30

67 3 3 3 3 3 3 18

68 4 4 4 4 4 4 24

69 2 2 2 2 2 2 12

70 5 5 5 3 5 5 28

71 4 4 4 4 4 4 24

72 5 4 5 4 4 4 26

73 5 5 5 5 5 5 30

74 5 5 5 5 5 5 30

75 5 5 5 5 5 5 30

Page 75: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

138

Lampiran 9. Hasil Analisis Deskriptif

N Minimum Maximum Mean Std. Deviation

KP1 75 3.00 5.00 4.2667 .79412

KP2 75 3.00 5.00 4.2800 .66900

KP3 75 3.00 5.00 4.3333 .66441

KP4 75 3.00 5.00 4.2667 .62240

KP5 75 4.00 5.00 4.5867 .49575

KP6 75 3.00 5.00 3.9867 .64710

KP7 75 3.00 5.00 4.3067 .73472

IND1 75 1.00 5.00 3.6533 .95143

IND2 75 1.00 5.00 3.7733 .95257

IND3 75 1.00 4.00 2.6933 .90005

IND4 75 1.00 4.00 2.3600 .98145

IND5 75 1.00 5.00 2.7600 1.06340

RLG1 75 4.00 5.00 4.8267 .38108

RLG2 75 2.00 5.00 4.7600 .58909

RLG3 75 2.00 5.00 4.3733 .81826

RLG4 75 4.00 5.00 4.7333 .44519

RLG5 75 4.00 5.00 4.6667 .47458

RLG6 75 3.00 5.00 4.5600 .57516

RLG7 75 4.00 5.00 4.7867 .41242

RLG8 75 4.00 5.00 4.8400 .36907

RLG9 75 4.00 5.00 4.7733 .42149

RLG10 75 4.00 5.00 4.5467 .50117

RLG11 75 4.00 5.00 4.7200 .45202

RLG12 75 3.00 5.00 4.4267 .64038

RLG13 75 3.00 5.00 4.6267 .53960

RLG14 75 3.00 5.00 4.5067 .55443

RLG15 75 4.00 5.00 4.6933 .46421

BEO1 75 1.00 5.00 3.8133 .84938

BEO2 75 2.00 5.00 3.9867 .79684

BEO3 75 2.00 5.00 3.8933 .76359

BEO4 75 3.00 5.00 4.1467 .58572

BEO5 75 2.00 5.00 4.0000 .61512

BEO6 75 2.00 5.00 3.8267 .72360

BEO7 75 2.00 5.00 3.9333 .82746

BEO8 75 2.00 5.00 3.5467 .99040

EJ1 75 2.00 5.00 4.2933 1.03680

Page 76: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

139

EJ2 75 2.00 5.00 4.5467 .85887

EJ3 75 2.00 5.00 4.6133 .78660

EJ4 75 2.00 5.00 4.4133 .93134

EJ5 75 2.00 5.00 4.4667 .89039

EJ6 75 2.00 5.00 4.5200 .85992

Valid N

(listwise) 75

Page 77: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

140

Lampiran 10. Uji Validitas Konvergen awal

KP IND RLG BEO EJ KP*

BEO

IND*

BEO

RLG*

BEO

KP1 0,873

KP2 0,747

KP3 0,864

KP4 0,687

KP5 0,869

KP6 0,301

KP7 0,718

IND1 0.604

IND2 0.532

IND3 0.846

IND4 0.808

IND5 0.755

RLG1 0,721

RLG2 0,405

RLG3 0,409

RLG4 0,745

RLG5 0,775

RLG6 0,533

RLG7 0,883

RLG8 0,873

RLG9 0,868

RLG10 0,722

RLG11 0,828

RLG12 0,469

RLG13 0,540

RLG14 0,659

RLG15 0,826

BEO1 0,618

BEO2 0,851

BEO3 0,714

BEO4 0,917

BEO5 0,922

BEO6 -

0,184

Page 78: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

141

BEO7 0,660

BEO8 0,522

EJ1 0,785

EJ2 0,931

EJ3 0,835

EJ4 0,823

EJ5 0,929

EJ6 0,954

KP*BEO 1.158

IND*BEO 1.088

RLG*BEO 0,986

Page 79: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

142

Lampiran 11. Uji Validitas Konvergen Modifikasi

KP IND RLG BEO EJ KP*

BEO

IND*

BEO

RLG*

BEO

KP1 0,873

KP2 0,757

KP3 0,858

KP4 0,688

KP5 0,871

KP7 0,716

IND1 0.604

IND2 0.532

IND3 0.846

IND4 0.808

IND5 0.755

RLG1 0,733

RLG4 0,746

RLG5 0,763

RLG6 0,560

RLG7 0,898

RLG8 0,875

RLG9 0,858

RLG10 0,718

RLG11 0,847

RLG13 0,538

RLG14 0,660

RLG15 0,814

BEO1 0,614

BEO2 0,854

BEO3 0,718

BEO4 0,923

BEO5 0,918

BEO7 0,677

BEO8 0,541

EJ1 0,787

EJ2 0,930

EJ3 0,835

EJ4 0,822

EJ5 0,929

Page 80: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

143

KP IND RLG BEO EJ KP*

BEO

IND*

BEO

RLG*

BEO

EJ6 0,954

KP*BEO 1.145

IND*BEO 1.064

RLG*BEO 0,951

Page 81: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

144

Lampiran 12. Hasil Uji Validitas Diskriminan

KP IND RLG BEO EJ KP*

BEO

IND*

BEO

RLG*

BEO

KP1 0.873 -0.048 0.253 0.228 0.228 -0.130 0.082 -0.162

KP2 0.757 -0.065 0.397 0.606 0.606 0.002 0.378 -0.153

KP3 0.858 0.137 0.328 0.296 0.296 -0.218 0.096 -0.189

KP4 0.689 0.116 0.065 0.225 0.226 0.102 0.213 0.124

KP5 0.871 0.101 0.426 0.241 0.241 -0.083 0.034 -0.104

KP7 0.716 0.709 0.315 0.304 0.304 -0.220 0.042 -0.139

IND1 -0.110 0.604 0.186 -0.092 0.178 -0.071 0.214 0.034

IND2 -0.132 0.532 0.207 -0.092 0.190 -0.091 0.158 -0.051

IND3 0.107 0.846 0.148 0.103 0.243 0.263 0.324 0.328

IND4 0.176 0.808 0.146 0.057 0.331 0.138 0.162 0.140

IND5 0.104 0.755 0.001 -0.044 0.107 0.120 0.182 0.218

RLG1 0.490 0.068 0.733 0.270 0.675 -0.258 0.070 -0.361

RLG4 0.249 0.030 0.746 0.417 0.483 -0.072 0.296 -0.197

RLG5 0.130 0.174 0.763 0.481 0.578 0.085 0.319 -0.166

RLG6 0.293 0.419 0.560 0.135 0.482 -0.087 0.053 -0.089

RLG7 0.394 0.174 0.898 0.271 0.817 -0.213 0.037 -0.322

RLG8 0.350 0.091 0.875 0.259 0.700 -0.262 0.070 -0.380

RLG9 0.223 0.018 0.858 0.353 0.685 -0.077 0.123 -0.322

RLG10 0.416 0.177 0.718 0.544 0.592 0.122 0.276 -0.075

RLG11 0.372 0.201 0.847 0.214 0.708 -0.201 0.054 -0.237

RLG13 0.212 0.167 0.538 0.308 0.366 -0.059 0.211 -0.100

RLG14 0.222 0.265 0.660 0.145 0.532 -0.062 0.099 -0.100

RLG15 0.381 0.186 0.814 0.334 0.732 -0.038 0.100 -0.224

BEO1 0.144 0.268 0.180 0.614 0.118 0.231 0.619 -0.024

BEO2 0.240 -0.172 0.367 0.854 0.087 0.135 0.559 -0.315

BEO3 0.340 -0.117 0.246 0.718 0.092 0.094 0.431 -0.353

BEO4 0.393 0.012 0.437 0.923 0.260 0.271 0.544 -0.088

BEO5 0.276 -0.035 0.338 0.918 0.123 0.377 0.683 -0.017

BEO7 0.396 -0.056 0.170 0.677 0.099 0.266 0.377 0.027

BEO8 0.329 -0.091 0.101 0.541 -0.057 0.187 0.374 -0.089

EJ1 0.458 0.259 0.661 0.135 0.786 -0.025 0.023 0.018

EJ2 0.336 0.268 0.795 0.214 0.930 0.02 -0.005 -0.093

EJ3 0.393 0.178 0.763 0.158 0.835 -0.066 -0.012 -0.102

EJ4 0.214 0.289 0.609 0.150 0.822 0.053 -0.026 -0.024

EJ5 0.369 0.386 0.734 0.228 0.929 0.019 0.011 -0.048

EJ6 0.308 0.335 0.771 0.205 0.954 0.031 -0.007 -0.082

KP*BEO -0.146 0.121 -0.135 0.299 0.005 1.000 0.416 0.795

IND*BEO 0.131 0.288 0.171 0.669 0.011 0.416 1.000 0.128

RLG*BEO -0.162 0.191 -0.299 -0.133 -0.066 0.795 0.070 1.000

Page 82: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

145

Lampiran 13. Hasil Uji Reliabilitas

Cronbach

Alpha

rho_A Composite

reliability

AVE

KP 0,890 0,978 0,912 0,636

IND 0,764 0,810 0,839 0,517

RLG 0,930 0,944 0,941 0,576

BEO 0,891 0,975 0,904 0,581

EJ 0,940 0,945 0,953 0,772

KP*BEO 1.000 1.000 1.000 1.000

IND*BEO 1.000 1.000 1.000 1.000

RLG*BEO 1.000 1.000 1.000 1.000

Page 83: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

146

Lampiran 14. R Square

R-Square

EJ 0.791

Page 84: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

147

Lampiran 15. Pengujian Hipotesis

Sampel

Asli (O)

Sampel

Mean (M)

Standar

Deviasi

(STDEV)

T

Statistik

P-

Values

KP->EJ 0.135 0,150 0,082 1.645 0.101

IND-> EJ 0.185 0,161 0,068 2.705 0.007

RLG-> EJ 0.844 0,844 0,096 8.763 0.000

Efek Moderasi

KP*BEO-> EJ

0.226 0,209 0,159 1.425 0.155

Efek Moderasi

IND*BEO->

EJ

0.230 0,204 0,107 2.145 0.032

Efek Moderasi

RLG*BEO->

EJ

-0.015 -0,024 0,168 0.092 0.927

Page 85: PENGARUH KOMITMEN PROFESIONAL, INDEPENDENSI DAN …digilib.uin-suka.ac.id/35551/1/15840054_BAB-I_BAB-V... · 2019-07-08 · pengaruh komitmen profesional, independensi dan religiusitas

148

CURRICULUM VITAE

A. Biodata Pribadi

Nama Lengkap : Ariffatul Suryaningsih

Jenis Kelamin : Perempuan

Tempat, Tanggal Lahir : Temanggung, 03 Mei 1996

Alamat Asal : Klombeyan RT 02 RW 04 Muntung, Candiroto,

Temanggung, Jawa Tengah 56257

Alamat Tinggal : Ambarukmo RT 11 RW 04 Caturtunggal Depok

Sleman Yogyakarta Kode Pos 55182

Email : [email protected]

No. HP : 085799202616

B. Latar Belakang Pendidikan Formal

Jenjang Nama Sekolah Tahun

TK TK Siwi Peni Muntung 2000-2002

SD SDN Muntung 2002-2008

SMP SMPN 1 Ngadirejo 2018-2011

SMA SMAN 2 Temanggung 2011-2014

S1 UIN Sunan Kalijaga

Yogyakarta

2015-2019

C. Pengalaman Organisasi

1. OSIS SMPN 1 Ngadirejo

2. Dewan Ambalan DEWARUCI-CHANDRAKIRANA SMA Negeri 2

Temanggung

3. Koperasi Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta