25
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL PROGRAM EFEKTIVITAS METAL OXIDE CATALYTIC CONVERTER TiO2 UNTUK MEREDUKSI EMISI GAS BUANG SEPEDA MOTOR BIDANG KEGIATAN: PKM PENELITIAN Diusulkan oleh Yoga Arob Wicaksono 105524018 Angkatan 2010 Candra Tri Kurniawan 125524229 Angkatan 2012 May Rista Andini 135754010 Angkatan 2013 Aprillia Putri Utami 135524037 Angkatan 2013 UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA SURABAYA 2013

PKMP.pdf.pdf

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: PKMP.pdf.pdf

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM

EFEKTIVITAS METAL OXIDE CATALYTIC CONVERTER TiO2 UNTUK

MEREDUKSI EMISI GAS BUANG SEPEDA MOTOR

BIDANG KEGIATAN:

PKM PENELITIAN

Diusulkan oleh

Yoga Arob Wicaksono 105524018 Angkatan 2010

Candra Tri Kurniawan 125524229 Angkatan 2012

May Rista Andini 135754010 Angkatan 2013

Aprillia Putri Utami 135524037 Angkatan 2013

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

SURABAYA

2013

Page 2: PKMP.pdf.pdf
Page 3: PKMP.pdf.pdf

DAFTAR ISI

Halaman Sampul .......................................................................................................i

Halaman Pengesahan ................................................................................................ii

Daftar Isi ...................................................................................................................iii

Daftar Tabel ..............................................................................................................iv

Daftar Gambar ..........................................................................................................v

Ringkasan ..................................................................................................................1

BAB I PENDAHULUAN .....................................................................................2

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Catalytic Converter .............................................................................3

B. Titanium Dioksida ...............................................................................4

C. Penelitian Titanium Dioksida sebagai Catalytic Converter ................5

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian ....................................................................................6

B. Waktu dan Tempat Penelitian ..............................................................6

C. Instrumen Penelitian ............................................................................6

D. Desain Knalpot Berteknologi Catalytic Converter .............................7

E. Variabel Penelitian ..............................................................................7

F. Teknik Pengumpulan Data ..................................................................8

G. Teknik Analisis Data ............................................................................8

BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

A. Rencana Anggaran Biaya Penelitian ...................................................9

B. Jadwal Kegiatan ...................................................................................9

Daftar Pustaka ........................................................................................................10

iii

Page 4: PKMP.pdf.pdf

DAFTAR TABEL

Nomor Tabel: Halaman

2.1 Properti Titanium Dioksida ................................................................................. 5

4.1 Ringkasan Anggaran Biaya ................................................................................. 9

4.2 Jadwal Kegiatan PKM-P ..................................................................................... 9

iv

Page 5: PKMP.pdf.pdf

DAFTAR GAMBAR

Nomor Gambar: Halaman

3.1 Skema Instrumen Penelitian ............................................................................... 6

3.2 Knalpot Standar Honda Supra X 125 .................................................................. 7

3.3 Desain Knalpot Modifikasi dengan Catalytic Converter .................................... 7

v

Page 6: PKMP.pdf.pdf

1

Efektifitas Metal Oxide Catalytic Converter TiO2 Untuk Mereduksi Emisi Gas Buang Sepeda Motor

Oleh: Yoga Arob Wicaksono, Candra Tri Kurniawan, May Rista Andini, dan Aprillia Tri Utami

RINGKASAN

Penelitian di bidang teknologi reduksi emisi semakin banyak diminati di berbagai perguruan tinggi. Salah satu teknologi untuk mereduksi emisi gas buang kendaraan bermotor adalah catalytic converter. Banyak peneliti dari berbagai perguruan tinggi menggunakan logam transisi sebagai bahan catalytic converter. Penggunaan logam transisi untuk bahan dasar catalytic converter pada umumnya berasal dari logam alloy seperti tembaga, kuningan, dan stainless steel. Pada penelitian ini akan digunakan logam berbentuk oksida atau serbuk sebagai bahan katalis pada catalytic converter sepeda motor. Oksida logam yang digunakan adalah titanium dioksida. Berdasarkan penelitian sebelumnya, titanium dioksida memiliki kemampuan dalam reaksi fotokatalisis. Lewat reaksi fotokatalisis itu gas-gas polutan dapat direduksi.

Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas logam titanium dioksida sebagai bahan dasar catalytic converter terhadap reduksi emisi gas buang sepeda motor empat langkah. Harapannya ditemukan sebuah desain knalpot yang dapat mereduksi emisi gas buang secara signifikan (ramah lingkungan) dengan metode pembuatan yang mudah dan murah. Luaran yang ditargetkan dalam penelitian ini adalah artikel ilmiah yang dipublikasikan dalam jurnal ilmiah terakreditasi nasional. Manfaat yang dihasilkan dari penelitian ini adalah ditemukan alternatif solusi pengendalian emisi gas buang dengan bahan katalis titanium dioksida pada sepeda motor empat langkah.

Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen (experimental research). Obyek penelitian adalah sepeda motor Honda Supra X 125 tahun perakitan 2012. Penelitian akan dilaksanakan di Laboratorium Pengujian Performa Mesin Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya. Instrumen penelitian adalah fuel meter, thermocontrol, inertia chassis dynamometer, exhaust gas analyzer, rpm counter, oil temperature meter, dan 4 in 1 multi-function environment meter. Analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif.

Kata kunci : Catalytic converter, emisi gas buang, titanium dioksida, sepeda motor empat langkah.

Page 7: PKMP.pdf.pdf

2

BAB I

PENDAHULUAN

Salah satu teknologi untuk mereduksi emisi gas buang kendaraan bermotor

adalah catalytic converter. Seperti yang sudah kita ketahui emisi CO, HC dan NOx

menimbulkan dampak yang buruk bagi kesehatan manusia. Salah satu teknologi

untuk mereduksi emisi-emisi di atas adalah catalytic converter. Penelitian tentang

teknologi catalytic converter untuk kendaraan bermotor penting dilakukan untuk

mengurangi emisi gas buang. Banyak peneliti dari berbagai perguruan tinggi

menggunakan logam transisi sebagai bahan catalytic converter. Dibandingkan

dengan logam mulia (Platinum/Pt, Palladium/Pd, Rhodium/Rh), logam transisi

memiliki kelebihan yaitu harganya murah dan mudah didapat di pasaran. Logam –

logam tersebut antara lain: tembaga (Cu), kuningan (CuZn), stainless steel, dan

titanium dioksida (TiO2). Selain itu, logam – logam tersebut juga dapat dilapisi atau

dipadukan dengan logam nikel (Ni), krom (Cr), dan Cobalt (Co). Namun,

penggunaan TiO2 sebagai katalis emisi gas buang masih jarang dilakukan.

Ada tiga rumusan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini, antara

lain: bagaimana unjuk kemampuan metal oxide catalytic converter berbahan dasar

titanium dioksida dalam mereduksi emisi gas, performa mesin, dan tingkat

kebisingan sepeda motor Honda Supra X 125.

Target utama dari penelitian catalytic converter dengan bahan TiO2 ini agar

ditemukan sebuah desain knalpot yang dapat mereduksi emisi gas buang secara

signifikan. Penelitian ini membutuhkan kemampuan mendesain sebuah komponen

baru yaitu catalytic converter pada sistem pembuangan. Selain itu, diperlukan

pengetahuan tentang bahan - bahan kimiawi yang berfungsi sebagai katalis pada

catalytic converter.

Luaran yang ditargetkan dalam penelitian ini adalah artikel ilmiah yang

dipublikasikan dalam jurnal ilmiah terakreditasi nasional. Manfaat yang dihasilkan

dari penelitian ini adalah ditemukan alternatif solusi pengendalian emisi gas buang

dengan bahan katalis titanium dioksida pada sepeda motor Honda Supra X 125 agar

ramah lingkungan.

Page 8: PKMP.pdf.pdf

3

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Catalytic Converter

Polutan memiliki dampak negatif pada kualitas udara, lingkungan,

dan kesehatan manusia sehingga peraturan diperketat agar emisi rendah.

Ada beberapa alternatif teknologi untuk mengurangi dampak dari polutan

emisi, antara lain peningkatan desain mesin, perlakuan terhadap bahan

bakar, penggunaan bahan bakar alternatif, aditif bahan bakar, perlakuan

sistem pembuangan dan pengaturan proses pembakaran. Berbagai variasi

teknologi tersedia untuk mengontrol emisi kendaraan bermotor. Catalytic

converter adalah pilihan terbaik untuk mengontrol emisi CO, HC, dan NOx

dari kendaraan bermesin bensin. Sedangkan DPF (Diesel Particultae Filter)

dan DOC (Diesel Oxidation Catalyst) sejauh ini merupakan pilihan yang

paling potensial untuk mengontrol emisi kendaraan bermesin diesel (Patel

dan Patel, 2012:2).

1. Katalis

Katalis adalah zat yang menyebabkan atau mempercepat reaksi

kimia tanpa terpengaruh zat itu sendiri. Katalis berpartisipasi dalam

reaksi, tetapi tidak menimbulkan reaksi. Sebuah catalytic converter

mengubah CO dan HC menjadi CO2 dan H2O. Pada umumnya catalytic

converter menggunakan kelompok logam mulia (Amin, 2012:1).

2. Cara Kerja Catalytic Converter

Pada catalytic converter, ada dua katalis yang bekerja yaitu katalis

reduksi dan katalis oksidasi. Dua tipe katalis ini mengandung struktur

keramik yang dilapisi dengan katalis logam, biasanya platinum,

rhodium atau palladium. Tujuanya yaitu untuk memaksimalkan

permukaan katalis sehingga aliran gas buang lancar. Katalis reduksi

adalah tahap pertama dari catalytic converter. Menggunakan logam

platinum dan rhodium untuk merekduksi emisi NOx. Ketika molekul

NO atau NO2 menyentuh katalis, maka katalis akan membebaskan

oksigen dalam bentuk O2 (Amin, 2012:1).

Page 9: PKMP.pdf.pdf

4

Katalis oksidasi adalah tahap kedua dari catalytic converter yang

mereduksi HC yang tidak terbakar dan CO dengan menggunakan O2

yang tersisa dari gas buang (Amin, 2012:1).

3. Sistem Catalytic Converter

Menurut Bosch (1999:21), ada empat jenis sistem catalytic

converter yang tersedia untuk berbagai konsep emisi dan aplikasi,

antara lain:

1) Oxidation catalytic converter,

2) Dual-bed catalytic converter,

3) 3-way catalytic converter, dan

4) NOx storage catalytic converter.

4. Sistem Substrat

Menurut Bosch (1999:23), catalytic converter terdiri dari metal

housing, substrat dan lapisan katalis aktif (katalis). Ada tiga jenis sistem

substrat, antara lain:

1) Pellets (obsolete),

2) Ceramic monoliths, dan

3) Metallic monoliths.

B. Titanium Dioksida

Titanium adalah sebuah unsur kimia dalam tabel periodik yang

memiliki simbol Ti dan nomor atom 22. Titanium merupakan logam transisi

yang ringan, kuat, berkilai, tahan korosi (termasuk tahan terhadap air laut

dan klorin) dengan warna putih-metalik-keperakan. Titanium digunakan

dalam alloy kuat dan ringan (terutama dengan besi dan aluminium) dan

senyawa terbanyaknya, titanium dioksida, digunakan dalam pigmen putih

(http://id.wikipedia.org/wiki/Titanium, diakses pada 29 September 2013).

Titanium dioksida, atau juga disebut titanium (IV) oksida atau

titania adalah oksida alami dari titanium. Rumus kimia dari titanium

dioksida adalah TiO2. Titanium dioksida digunakan sebagai pigmen, yang

bernama titanium white atau Pigment White (PW6) atau Cl 77891. Pada

umumnya bersumber dari ilmenit, rutir dan anatase. Aplikasi lain dari

Page 10: PKMP.pdf.pdf

5

titanium dioksida antara lain: pigmen, sunscreen dan UV blocking pigmen

di industri, fotokatalisis, dan electronic data storage medium

(http://id.wikipedia.org/wiki/titanium-dioksida, diakses pada 29 September

2013).

Tabel 2.1 Properti Titanium Dioksida

Molecular formula TiO2

Molar mass 79.866 g/mol

Appearance White solid

Odor Odorless

Density 4.23 g/cm3

Boiling point 2972oC

Solubility in water insoluble

Refrative index (nD) 2.488 (anatase)

2.5 (brookite)

2.609 (rutile)

Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/titanium-dioksida, diakses pada 29

September 2013.

C. Penelitian Titanium Dioksida sebagai Catalytic Converter

Penelitian catalytic converter pada kendaraan sepeda motor dengan

menggunakan bahan dasar katalis titanium dioksida belum banyak

diterapkan di Indonesia. Penelitian sebelumnya yang telah dilakukan oleh

Kalam menggunakan bahan titanium dioksida dan kobalt oksida, dilakukan

pada kendaraan berbahan bakar CNG (Compressed Natural Gas)

menghasilkan penurunan emisi NOx, CO, HC sebesar 90%, 89% dan 82%.

Penelitian selanjutnya dilakukan oleh Abdullah menggunakan bahan

titanium dioksida dan besi oksida dilakukan pada mobil berbahan bakar

bensin menghasilkan penurunan emisi CO sebesar 2,67%-42,2%, dan HC

sebesar 1,95%-27,61%. Pada penelitian kali ini akan dilakukan re-desain

knalpot standar sepeda motor Honda Supra X 125 dengan tambahan

komponen catalytic converter berbahan titanium dioksida.

Page 11: PKMP.pdf.pdf

6

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen.

Bertujuan untuk mengetahui seberapa besar reduksi emisi gas buang,

performa mesin, dan tingkat kebisingan dengan pemasangan metal oxide

catalytic converter di sistem pembuangan sepeda motor. Penelitian ini

berusaha untuk membandingkan hasil penelitian antara kelompok standar

dengan kelompok eksperimen (yang dimanipulasi).

B. Waktu dan Tempat Penelitian

1. Waktu

Penelitian eksperimen ini akan dilaksanakan selama lima bulan

setelah proposal PKM disetujui.

2. Tempat

Penelitian ini akan dilaksanakan di Laboratorium Pengujian

Performa Mesin Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unesa.

C. Instrumen Penelitian

Gambar 3.1 Skema Instumen Penelitian

Chassis Dynamometer

Gas Analyzer (CO, HC, O2, CO2)

Data Acquisition

Komputer (Torsi dan Daya)Fuel Meter (sfc)

Sound Level Meter (dBA)

Electronic Temperature Controller (T0)Manometer (kPa)

Page 12: PKMP.pdf.pdf

7

D. Desain Knalpot Berteknologi Catalytic Converter

1. Knalpot Standar Honda Supra X 125

Gambar 3.2 Knalpot Standar Honda Supra X 125

2. Desain Knalpot Modifikasi dengan Teknologi Catalytic Converter

Gambar 3.3 Desain Knalpot Modifikasi dengan Catalytic Converter

E. Variabel Penelitian

Variabel yang termasuk dalam penelitian eksperimen ini adalah:

1. Variabel Bebas

Variabel bebas pada penelitian ini adalah knalpot standar dan

knalpot eksperimen yang dilengkapi teknologi metal oxide catalytic

converter berbahan logam katalis titanium dioksida (TiO2) pada sistem

pembuangan sepeda motor. Variasi kandungan titanium dioksida yang

digunakan adalah 100 gram, 150 gram, dan 200 gram.

2. Variabel Terikat

Variabel terikat pada penelitian ini adalah besarnya emisi gas buang

CO, CO2, HC, performa mesin, dan tingkat kebisingan yang dihasilkan

dari knalpot standar dan knalpot eksperimen.

Catalytic Converter

Page 13: PKMP.pdf.pdf

8

3. Variabel Kontrol

Variabel kontrol dalam penelitian ini adalah:

a. Temperatur udara ambient dan kelembapan udara (humidity),

b. Bahan bakar premium,

c. Putaran mesin (rpm), dan

d. Temperatur oli mesin saat pengujian.

F. Teknik Pengumpulan Data

Beberapa langkah pengumpulan data akan dilakukan dengan

mengacu pada standar pengujian yang ditentukan di negara Indonesia dan

internasional, antara lain:

1. Pengukuran emisi gas buang berdasarkan SNI 19-7118.3-2005 tentang

pengujian emisi kendaraan kategori L.

2. Pengukuran performa mesin berdasarkan SAE J1349, tentang Engine

Power Test Code – Spark Ignition and Compression Ignition – Net

Power Rating.

3. Pengukuran tingkat kebisingan berdasarkan SAE J1287 tentang Surface

Vehicle Standard “Measurement of Exhaust Sound Levels of Stationary

Motorcycle”.

G. Teknik Analisis Data

Data yang telah terkumpul dimasukkan ke dalam tabel, dan

ditampilkan dalam bentuk grafik. Data hasil penelitian tersebut

dibandingkan antara kelompok standar dengan kelompok eksperimen.

Analisis data menggunakan metode deskriptif. Metode deskriptif

digunakan untuk menganalisa data dengan cara menggambarkan data yang

telah terkumpul sebagaimana adanya dan disajikan melalui tabel, grafik,

diagram lingkaran dan piktogram. Dalam metode deskriptif juga mencari

kuatnya hubungan antara variabel melalui analisis. Hal ini dilaksanakan

untuk memberikan gambaran terhadap fenomena yang terjadi setelah

diadakan penambahan metal oxide catalytic converter pada sistem

pembuangan sepeda motor.

Page 14: PKMP.pdf.pdf

9

BAB 4

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

A. Rencana Anggaran Biaya Penelitian

Tabel 4.1 Ringkasan Anggaran Biaya

No Jenis Pengeluaran Biaya (Rp)

1 Peralatan penunjang (24,9%) 3.018.000

2 Bahan habis pakai (34,9%) 4.225.000

3 Biasa sewa alat uji (24,9%) 3.020.000

4 Lain-lain (15,0%) 1.817.500

Total 12.080.500

B. Jadwal Kegiatan

Berikut ini adalah susunan jadwal kegiatan PKM-P (Program

Kreativitas Mahasiswa-Penelitian).

Tabel 4.2 Jadwal Kegiatan PKM-P

No Kegiatan Bulan ke

1 2 3 4 5

1. Pendesainan knalpot ramah lingkungana. Mengukur suhu gas buang pada knalpot orisinal untuk

mendapatkan suhu optimalb. Mendesain knalpot orisinal di software AutoCAD

2. Survey dan pembelian bahana. Pembelian knalpot orisinal

b. Pembelian peralatan penunjang penelitian

3. Proses pembuatan metal oxide catalytic converter

a. Pembuatan casing catalytic converter

b. Modifikasi knalpot orisinal dengan penambahan catalytic converter

4. Pengambilan data

a. Pengambilan data emisi gas buang, performa, dan kebisingan knalpot standar

b. Penyusunan laporan kemajuan

5. Analisis data hasil penelitian

6. Monitoring dan Evaluasi (Monev)

7. Penyusunan laporan akhir

8. Penyusunan artikel ilmiah

9. Publikasi ilmiah dan seminar hasil penelitian

Page 15: PKMP.pdf.pdf

10

Daftar Pustaka

Abdullah, Hairus. 2012. Pembuatan Dan Karakterisasi Serta Aplikasi Katalik

Konverter Untuk Filter Gas Buang Kenderaan Bermotor Berbahan

Bakar Premium.

(http://repository.usu.ac.id/handle/123456789/34194, diakses 22

Oktober 2013)

Amin, Chirag dan Rathod, Pravin P. 2012. Catalytic Converter Based On Non-

Noble Material. Iternational Journal of Advanced Engineering

Research and Studies Vol. I, 118-120.

Bosch. 1999. Emission Control Tecnical Instruction. Robert Bosch GmbH:

Stuttgart.

Kalam, M.A., dkk. 2009. Development and Test of a New Catalytic Converter for

Natural Gas Fueled Engine. Sadhana Vol. 34.

Kemendikbud. 2013. Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2013. Jakarta:

Direktorat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat DIKTI

Kemendikbud.

Patel, Bharat S. dan Patel, Kuldeep D. 2012. A Review paper on Catalytic Converter

for Automotive Exhaust Emission. International Journal of Applied

Engineeering Research. Vol. 7 No. 11,

www.ripublication.com/ijaer.htm, diakses 4 Oktober 2013.

http://id.wikipedia.org/wiki/Titanium, diakses pada 29 September 2013.

http://id.wikipedia.org/wiki/titanium-dioksida, diakses pada 29 September 2013.

Page 16: PKMP.pdf.pdf

Lampiran 1: Biodata Ketua

A. Identitas Diri1 Nama Lengkap Yoga Arob Wicaksono2 Jenis Kelamin Laki-laki3 Program Studi S-1 Pendidikan Teknik Mesin4 NIM 1055240185 Tempat dan Tanggal Lahir Ponorogo, 5 Juni 19916 E-mail [email protected] Nomor Telepon/HP 087758904797

B. Riwayat PendidikanSD SMP SMA

Nama Institusi SD Surodikraman 1 SMPN 1 Ponorogo SMAN 2 PonorogoJurusan Ilmu AlamTahun Masuk-Lulus 1997-2004 2004-2007 2007-2010

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)No Nama Pertemuan Ilmiah /

SeminarJudul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau institusi lainnya)

No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Penghargaan

Tahun

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu syarat persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-P.

Surabaya, 20 Oktober 2013

Pengusul,

Yoga Arob Wicaksono

Page 17: PKMP.pdf.pdf

Lampian 1: Biodata Anggota 1

A. Identitas Diri1 Nama Lengkap Candra Tri Kurniawan2 Jenis Kelamin Laki-laki3 Program Studi S-1 Pendidikan Teknik Mesin4 NIM 1255242295 Tempat dan Tanggal Lahir Bekasi, 12 Maret 19956 E-mail [email protected] Nomor Telepon/HP 085710871566

B. Riwayat PendidikanSD SMP SMA

Nama Institusi SDN 09 Jatimulya Bekasi

MTs. As-Subaqiyah Bekasi

SMK Al-Muhadjirin Bekasi

Jurusan T. PermesinanTahun Masuk-Lulus 2000-2006 2006-2009 2009-2012

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)No Nama Pertemuan Ilmiah /

SeminarJudul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau institusi lainnya)

No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Penghargaan

Tahun

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu syarat persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-P.

Surabaya, 20 Oktober 2013

Pengusul,

Candra Tri Kurniawan

Page 18: PKMP.pdf.pdf

Lampiran 1: Biodata Anggota 2

A. Identitas Diri1 Nama Lengkap May Rista Andini2 Jenis Kelamin Perempuan3 Program Studi S-1 Pendidikan Teknik Mesin4 NIM 1357540105 Tempat dan Tanggal Lahir Ngawi, 16 Mei 19966 E-mail [email protected] Nomor Telepon/HP 085664328416

B. Riwayat PendidikanSD SMP SMA

Nama Institusi SDN 4 Tempuran Ngawi

SMPN 1 Geneng Ngawi

SMAN 1 Ngawi

Jurusan IPATahun Masuk-Lulus 2001-2007 2007-2010 2010-2013

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)No Nama Pertemuan Ilmiah /

SeminarJudul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau institusi lainnya)

No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Penghargaan

Tahun

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu syarat persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-P.

Surabaya, 20 Oktober 2013

Pengusul,

May Rista Andini

Page 19: PKMP.pdf.pdf

Lampiran 1: Biodata Anggota 3

A. Identitas Diri1 Nama Lengkap Aprillia Putri Utami2 Jenis Kelamin Perempuan3 Program Studi S-1 Pendidikan Teknik Mesin4 NIM 1355240375 Tempat dan Tanggal Lahir Kediri, 11 April 19946 E-mail [email protected] Nomor Telepon/HP 085785966107

B. Riwayat PendidikanSD SMP SMA

Nama Institusi SDN 2 Cerme Kediri SMPN 1 Grogol Kediri SMAN 1 Grogol Kediri

Jurusan IPATahun Masuk-Lulus 2000-2006 2007-2009 2010-2012

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)No Nama Pertemuan Ilmiah /

SeminarJudul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau institusi lainnya)

No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Penghargaan

Tahun

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu syarat persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-P.

Surabaya, 20 Oktober 2013

Pengusul,

Aprillia Putri Utami

Page 20: PKMP.pdf.pdf

Lampiran 2: Justifikasi Anggaran

1. Peralatan

Material Justifikasi Pemakaian

Kuantitas Harga Satuan (Rp)

Keterangan

a. Mixer Membuat campuran katalis

1 unit 150.000/unit 150.000

b. Oven suhu tinggi

Memanaskan katalis sampai suhu 500oC

1 unit 2.400.000/unit 2.400.000

c. Flexible shaft grinder

Perlengkapan pembuatan knalpot modifikasi

1 unit 268.000/unit 268.000

d. Termokopel Mengukur suhu knalpot

1 buah 35.000/buah 35.000

e. Kabel Kabel penghubung termokopel

3 meter 5.000/meter 15.000

f. Timbangan digital

Mengukur berat katalis

1 unit 150.000/unit 150.000

SUB TOTAL (Rp) 3.018.000

2. Bahan Habis Pakai

Material Justifikasi Pemakaian

Kuantitas Harga Satuan (Rp)

Keterangan

a. Serbuk logam TiO2

Bahan dasar katalis

10 kg 50.000/kg 500.000

b. Sodium metasilikat

Perekat katalis pada wiremesh

10 kg 50.000/kg 500.000

c. Wiremesh 1 mm

Substrat katalis 3 lembar 100.000/le bar 300.000

d. Knalpot orisinal

Untuk dimodifikasi dengan catalytic converter

3 buah 500.000/buah 1.500.000

e. Plat besi 122x244 1 mm

Bahan baku casing catalytic converter

2 lembar 300.000/lembar 600.000

f. Elektroda las stainless steel

Mengelas knalpot dan catalytic converter

2 dus 350.000/dus 700.000

g. Bahan bakar premium

Bahan bakar saat pengujian

10 liter 6.500/liter 65.000

Page 21: PKMP.pdf.pdf

h. Silicon red Perekat sambungan knalpot dan catalytic converter

5 buah 10.000/buah 50.000

i. Isolasi kertas besar

Mengisolasi knalpot dengan alat ukur gas analyzer

2 buah 5000/buah 10.000

SUB TOTAL (Rp) 4.225.000

3. Biaya Sewa Alat Pengujian

Material Justifikasi Pemakaian

Kuantitas Harga Satuan (Rp)

Keterangan

a. Sewa exhaust gas analyzer

Pengambilan data emisi gas buang

4 sampel 250.000/sampel 1.000.000

b. Sewa chasis dynamometer

Pengambilan data performa

6 jam 250.000/jam 1.500.000

c. Sewa sound level meter

Pengambilan data tingkat kebisingan

6 jam 25.000/hari 150.000

d. Sewa manometer

Pengambilan data tekanan balik

1 hari 120.000/hari 120.000

e. Sewa electronic temperature controller

Pengambilan data temperatur knalpot dan catalytic converter

6 jam 25.000/hari 150.000

f. Sewa fuel meter

Pengambilan data konsumsi bahan bakar

1 hari 100.000/hari 100.000

SUB TOTAL (Rp) 4.225.000

4. Lain-lain

Material Justifikasi Pemakaian

Kuantitas Harga Satuan (Rp)

Keterangan

a. Kertas HVS Pencetakan dokumen PKM

1 rim 30.000/rim 30.000

b. Catridgeprinter

Pencetakan dokumen PKM

4 buah 200.000/buah 800.000

c. Fotokopi Penggandaan dokumen PKM

5 eksemplar @13 lembar

1500/eksemplar 7.500

d. Papan desk note

Pengambilan data pengujian

5 buah 15.000/buah 75.000

Page 22: PKMP.pdf.pdf

e. Konsumsi pembuatan catalytic converter

Untuk konsumsi saat proses pembuatan catalytic converter

20 nasi kotak 10.000/kotak 200.000

f. Konsumsi pengambilan data

Untuk konsumsi saat proses pengambilan data

20 nasi kotak 10.000/kotak 200.000

g. Penjilidan Menjilid dokumen PKM

5 eksemplar 5000/eksemplar 25.000

h. Publikasi jurnal

Untuk mempublikasikan PKM ke jurnal ilmiah

1 kali 250.000/publikasi 250.000

i. Seminar hasil

Untuk menseminarkan PKM

1 kali 250.000/seminar 250.000

SUB TOTAL (Rp) 4.225.000

Total (Keseluruhan) 12.080.500

Page 23: PKMP.pdf.pdf

Lampiran 3: Susunan Organisasi Tim Peneliti dan Pembagian Tugas

No Nama/NIM Program Studi

Bidang Ilmu Alokasi Waktu (jam/minggu)

Uraian Tugas

1 Yoga Arob Wicaksono

S-1 Pendidikan Teknik Mesin

Teknik Mesin/Otomotif

84 jam/minggu

1. Menyusun proposal

2. Koordinasi anggota

3. Survey bahan4. Menggambar

desain catalytic converter

5. Belanja Bahan6. Melakasanakan

pengambilan data

2 Candra Tri Kurniawan

S-1 Pendidikan Teknik Mesin

Teknik Mesin/Produksi

80 jam/minggu

1. Menyusun proposal

2. Membuat casing catalytic converter

3. Membuat knalpot modifikasi catalytic converter

4. Survey bahan5. Belanja bahan6. Melaksanakan

pengambilan data

3 May Rista Andini

S-1 Pendidikan Teknik Mesin

Teknik Mesin 75 jam/minggu

1. Menyusun proposal

2. Membuat substrat wiremesh

3. Membuat campuran titanium dioksida

4. Melapiskan titanium dioksida ke wiremesh

5. Proses oven wiremesh titanium dioksida

Page 24: PKMP.pdf.pdf

6. Melaksanakan pengambilan data

4 Aprilia Tri Utami

S-1 Pendidikan Teknik Mesin

Teknik Mesin 75jam/minggu

1. Menyusun proposal

2. Membuat substrat wiremesh

3. Membuat campuran titanium dioksida

4. Melapiskan titanium dioksida ke wiremesh

5. Proses oven wiremesh titanium dioksida

6. Melaksanakan pengambilan data

Page 25: PKMP.pdf.pdf