4
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Mata Pelajaran : Kimia Satuan Pendidikan : SMA Kelas/Semester : X/1 Materi Pokok : Ikatan Kimia Sub Materi : Ikatan Kovalen Alokasi Waktu : 2 jam (2 x 45 menit) I. Standar Kompetensi Memahami struktur atom, sifat-sifat periodik unsur, dan ikatan kimia. II. Kompetensi Dasar Membandingkan proses pembentukan ikatan ion, kovalen, kovalen koordinasi dan ikatan logam serta hubungannya dengan sifat fisik senyawa yang terbentuk. III. Indikator Menjelaskan proses terbentuknya ikatan kovalen tunggal, rangkap dua, dan rangkap tiga serta contoh senyawanya. a. Tujuan Pembelajaran Siswa dapat, Menjelaskan proses terjadinya ikatan kovalen. Menuliskan lambang dan struktur lewis dari senyawa kovalen. Menjelaskan proses terbentuknya ikatan kovalen tunggal dan ikatan kovalen rangkap beserta contohnya. Menjelaskan sifat fisik senyawa kovalen Membandingkan sifat fisik dari senyawa kovalen dan senyawa ion.

rpp ikatan kimia

Embed Size (px)

DESCRIPTION

rpp

Citation preview

Page 1: rpp ikatan kimia

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN(RPP)

Mata Pelajaran               :   KimiaSatuan Pendidikan          :   SMAKelas/Semester              :   X/1Materi Pokok                  :   Ikatan KimiaSub Materi                     :   Ikatan KovalenAlokasi Waktu                :   2  jam (2 x 45 menit)

I. Standar Kompetensi      

Memahami struktur atom, sifat-sifat periodik unsur, dan ikatan kimia.

II. Kompetensi Dasar

Membandingkan proses pembentukan ikatan ion, kovalen, kovalen koordinasi dan ikatan logam serta hubungannya dengan sifat fisik senyawa yang terbentuk.

III. Indikator

Menjelaskan proses terbentuknya ikatan kovalen tunggal, rangkap dua, dan rangkap tiga serta contoh senyawanya.

a. Tujuan PembelajaranSiswa dapat,

Menjelaskan proses terjadinya ikatan kovalen. Menuliskan lambang dan struktur lewis dari senyawa kovalen. Menjelaskan proses terbentuknya ikatan kovalen tunggal dan ikatan kovalen

rangkap beserta contohnya. Menjelaskan sifat fisik senyawa kovalen Membandingkan sifat fisik dari senyawa kovalen dan senyawa ion.

IV. Kegiatan Pembelajaran

A. Model, Pendekatan, dan Metode

Model           : InduktifPendekatan   : KonsepMetode         : Ceramah dan Diskusi

B. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Page 2: rpp ikatan kimia

Sebagai persiapan sebelum kegiatan pembelajaran berlangsung, siswa terlebih dahulu ditugaskan mempelajari halaman web yang telah dipersiapkan di luar jam sekolah.

Pembukaan (20 menit) :o Sebagai persiapan sebelum kegiatan pembelajaran berlangsung, siswa

terlebih dahulu ditugaskan mempelajari halaman web yang telah

dipersiapkan di luar jam sekolah untuk bahan pretest. Pembukaan (20 menit) :

Mengucapkan salam pembuka Memeriksa kehadiran siswa (absensi) Mempersiapkan peralatan pembelajaran Apersepsi dan motivasi:   

Siswa ditanya mengenai proses pembentukan ikatan ion.

Diberi kasus ikatan antara Cl2. Kegiatan Inti (55 menit)

o Kegiatan Inti (55 menit) Siswa dibagi dalam kelompok. Masing-masing kelompok

terdiri dari 4 orang. Siswa diskusi selama 15 menit. Beberapa kelompok dari siswa diminta mempresentasikan

hasil diskusinya, sementara siswa yang lain memperhatikan.

Siswa (dengan bimbingan guru) menyimpulkan hasil diskusi bahwa ikatan yang terjadi pada Cl2 merupakan ikatan kovalen. 

Siswa diberi penjelasan mengenai pembentukan ikatan kovalen. Siswa diminta memberikan contoh senyawa kovalen.

Siswa kembali diingatkan tentang struktur lewis, dan belajar menuliskan struktur lewis untuk ikatan kovalen.

Siswa, masih dalam kelompoknya, mengerjakan soal latihan mengenai penulisan struktur kemudian dibahas bersama-sama dengan guru.

Siswa diminta menggambarkan ikatan kovalen pada hidrogen (H2), oksigen (O2), dan nitrogen (N2), dan diminta memberikan persamaan dan perbedaannya melalui diskusi kelompok.

Beberapa kelompok dari siswa diminta mempresentasikan hasil diskusinya, sementara siswa yang lain memperhatikan.

Page 3: rpp ikatan kimia

Siswa (dengan bimbingan guru) menyimpulkan hasil diskusi bahwa dalam kovalen terdapat ikatan tunggal dan ikatan rangkap.

Siswa diberi penjelasan oleh guru mengenai tips menggambar struktur lewis untuk molekul dengan ikatan kovalen tunggal dan rangkap.

Siswa mengerjakan soal latihan untuk menuliskan struktur lewis dan menentukan jenis ikatan yang terjadi.

Siswa diberi contoh beberapa senyawa kovalen dalam kehidupan sehari-hari (seperti air, asam cuka, kamper, dll).

Siswa diminta mendeskripsikan masing-masing sifat dari senyawa trersebut.  

Siswa diminta membandingkan sifat antara garam dapur (NaCl) dan asam cuka. .

o Penutup (15 menit) Siswa dibimbing agar dapat menyimpulkan hasil diskusi

tentang pembentukan ikatan kovalen, jenis ikatan kovalen, sifat fisik senyawa kovalen, dan perbandingan sifat antara senyawa kovalen dan senyawa ionik.

Siswa dianjurkan membaca materi selanjutnya

V. Alat dan Sumber

Buku Kimia SMA kelas X Papan Tulis