Download docx - Cairan - PBL SK1

Transcript

LI. 3 Keseimbangan ElektrolitLO. 3. 1 Definisi, sifat, dan fungsi dari Natrium, Kalium dan Klorida Natrium (Na+)Natrium merupakan logam kation (bermuatan positif) yang banyak ditemukan di cairan ekstraseluler. Di dalam tubuh, terdapat 150-200gr, sedangkan kadar normal Natrium adalah 135-145 mEq/L. Natrium ditemukan dalam jaringan lunak dan tulang.Fungsi dari Na bagi tubuh antara lain: Menjaga volume plasma Mengatur keseimbangan asam-basa Membantu fungsi saraf dan otot dalam mengatur beda potensial listrik. Bersama Kalium mengatur keseimbangan pompa Na-K Proses penyerapan glukosa dan asam amino pada usus dan ginjal Kalium (K+)Kalium merupakan logam kation yang banyak ditemukan di cairan Intraselular. Dalam tubuh terdapat 250gr, sedangkan kadar normal Kalium adalah 3,5-5 mEq/L.Fungsi dari Kalium dalam tubuh adalah: Menjaga volume plasma Membantu fungsi saraf dan otot Dibutuhkan bersama Natrium dalam aktivitas pompa Na-K Transmisi impuls saraf Penyimpanan glikogen dalam hati dan otot Pertumbuhan jaringan Klorida (Cl-)Klorida merupakan logam anion (bermuatan negative) utama yang dibutuhkan dan banyak terdapat di cairan ekstraselular. Dalam tubuh, klodira ditemukan sebanyak 120-150gr. Sedangkan dalam keadaan normal sekitar 95-108 mEq/L. biasanya, Klorida akan bergabung bersama Natrium dan Kalium untuk menjalankan fungsinya.Fungsi Klorida bagi tubuh antaralain: Sekresi HCl dari lambung Menetralkan sinyal listrik pada sel saraf Menjaga volume plasma Mengattur osmolalitas plasma Buffer/penyangga kimia