01 Keutamaan Ilmu Dan Penuntut Ilmu

Embed Size (px)

Citation preview

Materi Daurah Tarifiyah

TUJUAN PENYAJIAN MATERI : 1. Agar peserta tarbiyah senantiasa bersemangat untuk menuntut ilmu agama. 2. Agar peserta tarbiyah mengetahui bahwa mempelajari agama hukumnya wajib. 3. Agar peserta tarbiyah mengetahui bahwa ilmu agama lebih utama dari ilmu-ilmu yang lain. 4. Agar peserta tarbiyah mengetahui jalan untuk mendapatkan ilmu agama. Definisi Ilmu 1. Mengetahui sesuatu sebagaimana adanya. Misalnya, pernyataan bahwa Perang Badar terjadi pada tahun ke-2 Hijriyah merupakan suatu ilmu, sedangkan pernyataan bahwa Perang Badar terjadi pada tahun ke-5 Hijriyah bukan suatu ilmu 2. Yang dimaksud dengan ilmu jika disebutkan secara mutlak dalam nash Quran dan Sunnah adalah ilmu agama. Berkata Abdullah bin Umar radhiyallahuanhu, Ilmu itu ada tiga: kitab yang berbicara (Al Quran), sunnah yang berlaku, dan perkataan saya tidak tahu. Berkata Asy Syafi'I, Semua ilmu selain Al Quran menyibukkan, ilmu itu yang terdapat di dalamnya qala dan haddatsana. Berkata Ibnul Qayyim, Ilmu itu adalah : Allah berfirman, Rasul bersabda dan para sahabat berkata.

Hukum Menuntut Ilmu Agama Hukum menuntut ilmu agama adalah wajib menurut keadaan masing-masing. - Dari Anas bin Malik, Rasulullah bersaba Menuntut ilmu agama wajib bagi setiap muslim [H.R. Ibnu Majah] Menurut keadaannya masing-masing, artinya: Shalat wajib bagi setiap muslim setelah ia baligh Puasa wajib dipelajari setiap muslim Ada orang yang wajib mempelajari lebih banyak disbanding orang lain Keutamaan Ilmu Agama a. Termasuk amal jariyah

Keutamaan Ilmu dan Adab Penuntut Ilmu

1

Materi Daurah Tarifiyah - Dari Abu Hurairah, Rasulullah bersabda, Jika seseorang meninggal maka terputus amalnya kecuali 3: shadaqah jariyah, ilmu yang diajarkannya, atau anak shalih yang mendoakannya [H.R. Muslim] b. Pondasi amal

Imam Bukhari menamakan satu bab dalam kitab shahihnya dengan bab ilmu sebelum amal berdasarkan QS. 47:19 Maka Ketahuilah, bahwa Sesungguhnya tidak ada Ilah (sesembahan, Tuhan) selain Allah dan mohonlah ampunan bagi dosamu dan bagi (dosa) orang-orang mukmin, laki-laki dan perempuan. dan Allah mengetahui tempat kamu berusaha dan tempat kamu tinggal. [Qs.Muhammad ayat 19] Setiap amal yang diawali dengan ilmu pasti mendatangkan niat untuk melakukan amal shalih. Sehingga orang yang berilmu setiap gerak langkahnya berpahala. c. Setara dengan jihad

QS. 9:122 Tidak sepatutnya bagi mukminin itu pergi semuanya (ke medan perang). Mengapa tidak pergi dari tiap-tiap golongan di antara mereka beberapa orang untuk memperdalam pengetahuan mereka tentang agama dan untuk memberi peringatan kepada kaumnya apabila mereka Telah kembali kepadanya, supaya mereka itu dapat menjaga dirinya. [Qs:At Taubah ayat 122] d. Makanan ruh

Sebagaimana jasad, ruh pun butuh makanan. Ibnul Qayyim menukil dari Imam Ahmad, Manusia lebih membutuhkan ilmu daripada makanan dan minuman karena makan dan minum dibutuhkan 2 atau 3 kali dalam sehari sedangkan ilmu dibutuhkan setiap saat

e. QS. 20:114

Allah memerintahkan nabiNya untuk meminta tambahan ilmu

Keutamaan Ilmu dan Adab Penuntut Ilmu

2

Materi Daurah Tarifiyah Maka Maha Tinggi Allah raja yang sebenar-benarnya, dan janganlah kamu tergesa-gesa membaca Al qur'an sebelum disempurnakan mewahyukannya kepadamu[*], dan Katakanlah: "Ya Tuhanku, tambahkanlah kepadaku ilmu pengetahuan." [Thaahaa ayat 114] [*] Maksudnya: nabi Muhammad shallallahualaihi wasallam dilarang oleh Allah menirukan bacaan Jibril alaihissalaam kalimat demi kalimat, sebelum Jibril alaihissalaam selesai membacakannya, agar dapat nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam menghafal dan memahami betul-betul ayat yang diturunkan itu. Diperintahkannya Rasulullah shallallahu alaihi wasallam untuk meminta tambahan imu dan tidak diperintahkan untuk meminta tambahan reski dll, menunjukkan keutamaan ilmu

f.

Jalan menuju surga

( ) Dari Abu Hurairah radhiyallahuanhu Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda Barang siapa menitip jalan untuk mencari ilmu dimudahkan baginya jalannya menuju surga [HR. Muslim] Dengan ilmu, seseorang dapat mengetahui yang wajib dan yang sunnah, yang halal dan yang haram, dsb.

g.

Satu dari dua perkara yang dibolehkan hasad di dalamnya ( ) Dari Ibnu Masud radhiyallahuanhu berkata, Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda Tidak boleh hasad kecuali pada dua perkara: laki-laki yang diberikan kepadanya harta lalu Allah memberikan kepadanya kemudahan untuk menginfakkannya dalam haq dan laki-laki yang diberikan hikmah / ilmu kepadanya dan dengan ilmunya dia mengajarkannya [HR. Bukhari dan Muslim]

h.

Tidak berkurang dengan dibagikan bahkan bertambah

Atsar Ali bin Abi Thalib radhiyallahuanhu . Ilmu di atas harta karena ilmu menjaga kita, namun harta harus dijaga. Dan harta jika dibagikan akan berkurang, namun ilmu bila dibagikan maka akan bertambah

Keutamaan Ulama dan Para Penuntut Ilmu Allah menyebutkan persaksian para ulama atas tauhid bersama persaksian Allah dan persaksian malaikat QS. 3:18

1)

Keutamaan Ilmu dan Adab Penuntut Ilmu

3

Materi Daurah Tarifiyah Allah menyatakan bahwasanya tidak ada Tuhan melainkan dia (yang berhak disembah), yang menegakkan keadilan. para malaikat dan orang-orang yang berilmu[*] (juga menyatakan yang demikian itu). tak ada Tuhan melainkan dia (yang berhak disembah), yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. [Al Imran ayat 18] [*] ayat Ini untuk menjelaskan martabat orang-orang berilmu. 2) Merekalah orang yang takut kepada Allah

QS. 35:28 Dan demikian (pula) di antara manusia, binatang-binatang melata dan binatang-binatang ternak ada yang bermacam-macam warnanya (dan jenisnya). Sesungguhnya yang takut kepada Allah di antara hamba-hamba-Nya, hanyalah ulama[*]. Sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Pengampun. [Faathir ayat 28] [*] yang dimaksud dengan ulama dalam ayat Ini ialah orangorang yang mengetahui kebesaran dan kekuasaan Allah. 3) Pewaris para Nabi () Dari Abu Darda radhiyallahuanhu Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda Sesungguhnya ulama pewaris para Nabi. Sesungguhnya para Nabi tidak mewariskan dinar dan dirham. Sesungguhnya para nabi mewariskan ilmu. Barang siapa yang mengambilnya maka .. [HR. Tirmidzi] 4) Manusia terbaik

- Dari Utsman radhiyallahuanhu Nabi shallallahu alaihi wasallam bersabda Sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari al Quran dan mangamalkannya [HR. Bukhari] 5) Termasuk dalam umara

Keutamaan Ilmu dan Adab Penuntut Ilmu

4

Materi Daurah Tarifiyah Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul (nya), dan ulil amri di antara kamu. Kemudian jika kamu berlainan pendapat tentang sesuatu, Maka kembalikanlah ia kepada Allah (Al Quran) dan Rasul (sunnahnya), jika kamu benar-benar beriman kepada Allah dan hari kemudian. yang demikian itu lebih utama (bagimu) dan lebih baik akibatnya. Ulil amri umaraa & ulamaa; diperintahkan untuk ditaati Dari segi maknawiyah ulama lebih tinggi daripada pemimpin, karena ulama melurskan langkah mereka.

6)

Didoakan oleh penduduk langit dan bumi - Dari Abu Umamah al Bahiliy radhiyallahuanhu berkata disebutkan kepada Rasulullah shallallahu alaihi wasallam tentang 2 orang, yang pertama adalah ahli ibadah dan yang kedua adalah orang berilmu. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda keutamaan orang berilmu di atas orang ahli ibadah seperti diriku di atas orang yang paling rendah di antara kalian. Kemudian beliau shallallahu alaihi wasallam bersabda sesungguhnya Allah dan para malaikat dan penduduk langit dan bumi sampai semut di dalam lubangnya dan ikan-ikan di laut bershalawat kepada yang mengajarkan agama kepada manusia [HR. Tirmidzi]

7)

Malaikat merendahkan sayap-sayap mereka kepada para penuntut ilmu ) ( Dari Zir ibnu Hubaisy radhiyallahuanhu berkata saya datang kepada Sufyan bin Assal al Muraddiyyah, dia berkata Apa yang mendatangkanmu kemari. Saya menjawab Saya mencari ilmu. Beliau berkata sampai kepadaku bahwa malaikat meletakkan sayapnya kepada penuntut ilmu karena mereka ridha dengan yang mereka kerjakan [HR. Tirmidzi] Dijauhkan dari laknat dan murka Allah - Dari Abu Hurairah radhiyallahuanhu berkata Saya mendengar dari Rasulullah shallallahu alaihi wasallam berkata Ketahuilah sesungguhnya dunia itu terlaknat. Terlaknat apa saja yang di dalamnya kecuali dzikrullah dan apa yang mengantarkannya kepada dzikrulah dan orang yang menuntut ilmu dan orang yang mengajarkan ilmu[HR. Tirmidzi] Rasulullah bersabda Sesungguhnya Allah membenci setiap orang yang lami tentang urusan dunia tetapi jahil di dalam urusan akhirat [hadits hasan]

8)

Sarana Mendapatkan Ilmu

Keutamaan Ilmu dan Adab Penuntut Ilmu

5

Materi Daurah Tarifiyah Menghadiri majelis ilmu Banyak membaca Mendengarkan kaset ceramah Bertanya kepada para ulama

Bagaimana Bisa Menguasai Ilmu Agama Ikhlas Mujahadah Berdoa Meninggalkan maksiat Meninggalkan sifat sombong dan malu Mulazamah para ulama Mengamalkan ilmu

Keutamaan Ilmu dan Adab Penuntut Ilmu

6