10
MAKALAH IDK 2 “ KONSEP DASAR KEHAMILAN ” DISUSUN OLEH : NAMA : FENDA HOMMY NIM : 13.1101.241 KELAS : AB 13 FAKULTAS KEPERAWATAN PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS INDONESIA TIMUR MAKASSAR 2014

KONSEP KEHAMILAAN

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Konsep kehamilan

Citation preview

MAKALAH IDK2 KONSEP DASAR KEHAMILAN

DISUSUN OLEH :

NAMA: FENDA HOMMYNIM: 13.1101.241KELAS: AB13

FAKULTAS KEPERAWATANPROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATANUNIVERSITAS INDONESIA TIMURMAKASSAR2014

KATA PENGANTAR

Segala puji syukur penulis panjatkan kepada ALLAH yang telah melimpahkan taufik serta hidayahNya, sholawat serta salam semoga selalu terlimpahkan kepada junjungan besar kita Nabi Muhammad SAW dan selalu tertuju kepada para sahabat dan keluarga beliau serta para pengikut beliau. Makalah ini berjudul Konsep Dasar Kehamilan, guna memenuhi tugas mata kuliah Ilmu Dasar Keperawatan dua. Penulis menyadari bahwa dalam pembuatan makalah ini masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang sifatnya membangun dari semua pihak guna kesempurnaaan makalah ini.

Makassar, 18 april 2014

Penulis

BAB IPENDAHULUAN

A. Latar BelakangPada permulaan kehamilan adalah setiap bulan wanita melepaskan satu atau dua sel telur (ovum) dari indung telur (ovulasi) , yang ditangkap oleh umbai-umbai (fimbriae) dan masuk dalam saluran telur. Waktu persetubuhan (coitus) ,cairan semen ttumpah kedalam vagina dan berjuta-juta sel mani (sperma) bergerak memasuki rongga rahim lalu masuk kesaluran telur.pembuahan sel telur oleh sperma biasanya terjadi dibagian yang menggembung di tuba valopi.Di sekitar sel telur banyak berkumpul sperma yang mengelurkan ragi untuk mencairkan zat-zat yangv melindungi ovum kemudian pada tempat yang paling mudah dimasuki , masuklah 1 sel mani dan kemudian bersatu dengan sel telur. Ovum yang telah dibuahi ini segera membelah diri sambil bergerak (oleh rambut gerak tuba) menuju ruan rahim, kemudian melekat pada mukosa rahim untuk selanjutnya bersarang diruan rahim , peristiwa ini disebut nidasi (implantasi) dari pembuahan sampai nidasi diperlukan waktu kira-kira 6 sampai 7 hari. Untuk menyuplai darah dan zat-zat makanan bagi embrio dan janin , dipersiapkan uri (plasenta). Jadi dapat dikatakan bahwa untuk setiap kehamilan harus ada ovum (sel telur), spermatozoa(sel), pembuahan (konsepsi = vertilisasi) , nidasi dan plasentase.

B. TujuanTujuan penulisan makalah ini adalah :1. Dalam rangka untuk memenuhi tugas mata kuliah idk22. Untuk menambah wawasan pengetahuan mengenai kehamilan

BAB IIPEMBAHASAANKonsep dasar kehamilan.

A. Pengertiana) Kehamilan dimulai dari konsepsi sampai lahirnya janin, lamanya hamil normal adalah 280 hari/ 40 minggu, dihitung dari hari pertama haid terakhir (HPHT)b) Kehamilan merupakan suatu proses yang terjadi antara perpaduan aspek : sperma, ovum, konsepsi.c) KesimpulanKehamilan pertemuan antara sel ovum dan spermatozoa yang lamanya 280 hari atau 40 minggu

B. Ditinjau dari tuanya kehamilan, kehamilan dibagi dalam 3 bagian:a) Kehamilan trimester pertama (0-12minggu)b) Kehamilan trimester kedua (12-28minggu)c) Kehamilan trimester ketiga (28-40minggu)

C. Istilah istilah dalam kehamilan

ANC (Ante ): Asuhan yang diberikan ibu sebelum persalinan/ selamaNatal ( care): kehamilanAntenatal: Sebelum persalinanGravida : Jumlah berapa kali seorang wanita hamilParitas: Jumlah berapa kali seorang wanita melahirkan janin yang dapat hidup diluar kandungan (> 28 minggu)Abortus: Pengeluaran hasil konsepsi sebelum 20 mingguGestasi: Usia kehamilan/ lamanya waktu sejak konsepsi DJJ : Detak jantung janinPre Natal: Selama kehamilanA Term: Seorang bayi yang lahir pada usia kehamilan > 37 mingguPrematu: Seorang bayi yang lahir pada usia kehamilan antar 28 36 mingguPrimigravida: Seorang wanita yang baru hamil pertama kaliPrimipar: Seorang wanita yang baru pertama kali melahirkandimana janin mencapai usia kehamilan > 28 mingguMultigravida: Seorang wanita yang sudah pernah hamil 2 kali ataulebihMultipara: Seorang wanita yang sudah mengalami hamil dengan usia kehamilan minimal 28 minggu dan telah melahirkan dua kali atau lebihNulligravida: Seorang wanita yang belum pernah hamilNillipara: Seorang wanita yang belum pernah melahirkan lebih dari 28 minggu (belum pernah melahirkan janin yang pernah hidup diluar kandungan)IUFD: (Intrauterine Fetal Death) Kematian janin dalam rahimIUGR: (Intrauterine Growth Retardation) Pertumbuhan janin yang terhambat di dalam kandungan )

D. Tanda-tanda presumtif (dugaan) hamil

a. Amenorea (tidak dapat haid) Wanita harus mengetahui tanggal hari pertama haid terakhir (HT) supaya dapa ditaksir umur kehamilan dan HPL (hari Perkiraan lahir).

b. Mual dan muntah (nausea dan emisis) Pengaruh esterogen dan progesteron terjadi pengeluaran lendir yg berlebihan. Biasanya terjadi pada bulan-bulan pertama kehamilan hingga akhir triwulan pertama,karena terjadi pada pagi hari disebut morning sickness (sakit pagi) . bila mual dan muntah terlalu sering disebut hiperemesis.

c. Mengidam (ingin makanan khusus) Ibu hamil sering meminta makanan dan minuman tertentu (ngidam) terutama pada bulan-bulan triwulan pertama. d. Tidak tahan suatu bau-bauane. Pingsan (sinkope) Bila pada tempat-tempat ramai yang sesak dan padat bisa pingsan.f. Tidak ada selera makan (anoreksia) hanya berlangsung pada triwulan pertama,kemudian nafsu makan timbul kembali.g. Lelahh. Payudara Tegang Payudara membesar, tegang dan sedikit nyeri, disebabkan pengaruh estrogen- progestreon dan somatomamotropin menimbulkan deposit lemak, air dan garam merangsang duktus dan alveoli payudara, kelenjar montgemery terlihat lebih membesar. Nyeri tekan pada kehamilan trimester Ii. Miksi sering karena kandung kemih tertekan oleh pembesaran uterus. Gejala ini akan hilang pada triwulan kedua kehamilan, pada akhir kehamilan gejala ini kembali terulang karena kandung kemih tertekan oleh bagian terendah janin yang mulai masukpintu atas panggul.j. Konstipasi / obstipasi Pengaruh progesteron dapat menghambat peristaltik usus menyebabkan kesulitan BABk. Pigmentasi kulit pengaruh keluarnya hormon Melanophore Stimulating Hormon (MSH), Dijumpai dimuka (cloasma gravidarum), areola mamme, leher dan di dinding perut (linea nigra)

l. Epulis = hipertrosi dan papil gusim. Penekanan vena-vena (varices) Pengaruh esterogen dan progesteron dapat terjadi pada kaki, betis,vulva dan payudara, biasanya

E. Tanda tanda tidak pasti kehamilan

a. Perut membesarb. Uterus membesar terjadi perubahan dalam bentuk besar dan konsistensi dari rahimc. Tanda hegar ismus rahim mengadakan hipertropi dan bertambah panjang, sehingga teraba lebih lunak (soft) disebutd. Tanda Chadwick Vulva dan vagina kebiruane. Tanda Piscaseck Uterus membesar kesalah satu jurusan sehingga menonjol jelas kejurusan pembesaran tersebutf. Kontraksi-kontraksi kecil uterus (Braxton-Hicks)g. Tanda ballottement.

F. Tanda positif (tanda pasti hamil)

a. Gerakan janin yang dapat dilihat atau di rasa. Primigrvida 18 minggu Multigravida 16 minggu

b. Denyut jantung janin. Di dengar dgn Laenec (monoscope) 18-20 mg Di catat dan didengar dengan Doppler 12 mg Di catat dgn fetoelektro kardiogram (12 mg) Dilihat pada ultra sonografi

c. Terlihat tulangtulang janin pada foto rongten.d. Pada kehamilan yg lebih tua dapat diraba Ballotemen (lentingan) dan bagian2 janin.

G. Diagnosa kehamilan dapat ditegakan bilaa. Dapat diraba kemudian dikenal bagian2 janinb. Dapat dicatat dan didengar bunyi jantung janin (DJJ) dengan beberapa cara.c. Dapat dirasakan gerakan janin dan ballotemen.d. Pada pemeriksaan sinar rontgen terlihat kerangka janine. Pada USG dapat dilihat ukuran kantong janin, panjang.f. janin dan ukuran biparietalis sehingga dapt diperlirakan tuanya kehamilan

H. Diagnosa Banding Kehamilana. Hamil palsu (pseudocyesis) Dijumpai tanda dugaan hamil, tetapi dengan tes biologis tidak ditemukan tanda kehamilanb. Tumor kandungan atau mioma uteri Terdapat pembesaran rahim tetapi tidak disertai tanda kehamilan Bentuk dan pembesaran tidak merata. Perdarahan banyak dan nyeri pada saat menstruasic. Hematometra Terlambat datang bulan yg dapat melampaui usia kehamilan Perut terasa sakit setiap bulan Terjadi penumpukan darah dalam rahim Tanda dan pemeriksaan kehamilan tidak ditemukan hasil positif Sebab himen in ferporatad. Kandung kemih yang penuh Lakukan katerisasi, maka pembesaran uterus akan menghilang

I. Perbandingan Primipara dan multiparaPrimiparaMultipara

Perut Pusat Rahim Payudara Labia Mayora Himen

Tegang Menonjol Tegang Tegang, tegak Bersatu Koyak bbrp tempat Longgar, terdapat strie Datar Agak lunak Menggantung, agak lunak Agak terbuka Kurunkula himenalis

BAB IIIPENUTUP

A. KesimpulanKehamilan adalah suatu masa yang dimulai dari bersatunya sel sperma dengan sel telur(konsepsi) sampai lahirnya janin tersebut.Lama kehamilan itu sendiri adalah : 280 hari atau 40 mingguKehamilan dibagi tri wulan atau trimester1. kehamilan tri wulan 1 antara 0 12 minngu2. kehamilan tri wulan II antara 12 28 minngu3. kehamilan tri wulan III antara 28 40 minggu

DAFTAR PUSTAKA

Sarwono Prawirohardjo, 2002, Buku panduan praktis pelayananKesehatan maternatal dan neonatal,Jakarta : PT Bina Pustakahttp://www.google.com