7
KELOMPOK 11 – CEMPAKA PUTIH 2011 Debi Lailatul Rahmi (2011730128) Tugas UTS Filsafat Kedokteran Hessty Pusparani (2011730140) Mahasti Andrarini (2011730154) Vidia Amrina Rasyada (2011730167) MAKALAH KONSEP KELUARGA BERENCANA DALAM PERSPEKTIF ISLAM, HUKUM, DAN ETIKA Sebagai dokter yang profesional, dalam bekerja dokter harus berpedoman pada etika dan hukum profesi. Etika dan hukum menjaga tindakan dokter agar tetap berada di jalur yang benar. Menurut kaidah dasar bioetik, dalam membuat keputusan dokter selalu membuat pertimbangan dari beberapa alternatif, untuk ditentukan satu pilihan yang akan diberikan pada pasiennya. Pertimbangan ini berdasar pada beneficence (tanpa pamrih), autonomy (pasien mempunyai otoritas sendiri), non-maleficence (menolong pasien emergensi), dan justice (adil, memperlakukan sesuatu secara universal). Kontrasepsi adalah pencegahan konsepsi atau kehamilan. (Dorland, 2002). Sejak KB (Keluarga Berencana) menjadi program nasional RI pada tahun 1970, berbagai cara kontrasepsi telah ditawarkan dalam pelayanan KB, mulai dari cara tradisional, barier, hormonal, (pil, suntikan, susuk KB), Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR), dan kontrasepsi mantap (kontap) berupa vasektomi dan tubektomi. (Hanafiah, et. al., 1999). TINJAUAN PUSTAKA Kontrasepsi mantap (kontap) dilakukan dengan cara mengikat atau memotong saluran telur (pada wanita, disebut tubektomi) atau saluran sperma (pada pria, disebut vasektomi). (Anonim, 2008). Vasektomi adalah pengangkatan duktus (vas) deferens atau sebagian darinya 1 | Filsafat Kedokteran

Makalah Filsafat Kedokteran

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Makalah Filsafat Kedokteran

KELOMPOK 11 – CEMPAKA PUTIH 2011 Debi Lailatul Rahmi (2011730128)Tugas UTS Filsafat Kedokteran Hessty Pusparani (2011730140)

Mahasti Andrarini (2011730154)Vidia Amrina Rasyada (2011730167)

MAKALAH KONSEP KELUARGA BERENCANA DALAM PERSPEKTIF ISLAM, HUKUM,

DAN ETIKA

Sebagai dokter yang profesional, dalam bekerja dokter harus berpedoman pada etika dan

hukum profesi. Etika dan hukum menjaga tindakan dokter agar tetap berada di jalur yang benar.

Menurut kaidah dasar bioetik, dalam membuat keputusan dokter selalu membuat pertimbangan dari

beberapa alternatif, untuk ditentukan satu pilihan yang akan diberikan pada pasiennya. Pertimbangan

ini berdasar pada beneficence (tanpa pamrih), autonomy (pasien mempunyai otoritas sendiri), non-

maleficence (menolong pasien emergensi), dan justice (adil, memperlakukan sesuatu secara universal).

Kontrasepsi adalah pencegahan konsepsi atau kehamilan. (Dorland, 2002). Sejak KB (Keluarga

Berencana) menjadi program nasional RI pada tahun 1970, berbagai cara kontrasepsi telah ditawarkan

dalam pelayanan KB, mulai dari cara tradisional, barier, hormonal, (pil, suntikan, susuk KB), Alat

Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR), dan kontrasepsi mantap (kontap) berupa vasektomi dan

tubektomi. (Hanafiah, et. al., 1999).

TINJAUAN PUSTAKA

Kontrasepsi mantap (kontap) dilakukan dengan cara mengikat atau memotong saluran telur

(pada wanita, disebut tubektomi) atau saluran sperma (pada pria, disebut vasektomi). (Anonim, 2008).

Vasektomi adalah pengangkatan duktus (vas) deferens atau sebagian darinya secara bedah. (Dorland,

2002). Vasektomi berguna untuk menghalangi transport spermatozoa  di pipa-pipa sel mani pria.

(Anonim, 2008). Tubektomi adalah pengangkatan bedah tuba uterina. (Dorland, 2002). Kontra indikasi

bagi vasektomi adalah radang di sekitar skrotum, hernia, diabetes melitus, kelainan mekanisme

pembekuan darah, dan kejiwaan tidak stabil. Kontra indikasi bagi tubektomi adalah penderita dengan

penyakit jantung, paru-paru, hernia, pernah dioperasi di daerah perut, berat badan lebih dari 70 kg, dan

pasangan yang masih ragu menggunakan metode ini. (Anonim, 2008).

Alat kontrasepsi hormonal mengandung hormon-hormon reproduksi wanita. Alat kontrasepsi

hormonal mencegah proses pematangan sel telur sehingga tidak bisa dibuahi. Metode kontrasepsi ini

terdiri dari jenis pil, suntikan, dan susuk. (Anonim, 2008). Kontra indikasi pil adalah penderita sakit

kuning, kelainan jantung, varises, hipertensi, diabetes, migrainm, dan pendarahan tanpa sebab yang

jelas. Kontra indikasi suntik adalah ibu hamil, penderita tumor/kanker, penyakit jantung, hati,

1 | F i l s a f a t K e d o k t e r a n

Page 2: Makalah Filsafat Kedokteran

KELOMPOK 11 – CEMPAKA PUTIH 2011 Debi Lailatul Rahmi (2011730128)Tugas UTS Filsafat Kedokteran Hessty Pusparani (2011730140)

Mahasti Andrarini (2011730154)Vidia Amrina Rasyada (2011730167)

hipertensi, diabetes, dan penyakit paru-paru. Kontra indikasi susuk adalah penderita tumor, gangguan

jantung, hati, hipertensi, diabetes, usia >35 tahun, dan pendarahan tanpa sebab yang jelas. Wanita yang

belum mempunyai anak tidak dianjurkan menggunakan susuk KB. (Anonim, 2008).

Menurut etika kedokteran, pelaksanaan kontrasepsi dapat dilaksanakan, walaupun penggunaan

AKDR dan kontap menimbulkan berbagai pertentangan. Belakangan, AKDR terutama yang

mengandung copper berfungsi sebagai kontrasepsi, bukan hanya mencegah nidasi. Dari segi hukum,

kontap dapat dianggap melanggar KUHP pasal 354 yang melarang usaha pencegahan kehamilan dan

melanggar pula pasal 351 karena merupakan mutilasi alat tubuh. Namun, karena KB telah menjadi

program pemerintah, maka terhadap hal ini dapat dibuat pengecualian. (Hanafiah et. al., 1999).

Secara umum, KB dapat diterima dalam ajaran Islam. Alat kontrasepsi yang dapat diterima

syar’i adalah yang menghalangi bertemunya ovum dengan sperma, dan adanya pembolehan cara ber-

KB jika pelaksanaannya tidak bertentangan dengan batasan syar’i yang lain. (Zuhroni, et.al., 2003).

PEMBAHASAN

Pemilihan metode kontrasepsi yang tepat sebaiknya didasarkan pada tujuan berkontrasepsi,

kontra indikasi, dan hak autonomi pasien berdasarkan Kaidah Dasar Bioetik. Pasien dapat memilih

sendiri metode kontrasepsi yang diinginkan, sedangkan dokter hanya dapat menyarankan.

Pasutri yang hanya bertujuan ingin mengatur jarak kelahiran anak, disarankan menggunakan

KB hormonal atau AKDR. Metode sederhana seperti kondom, tisu KB, dan spermisida juga dapat

digunakan, namun relatif lebih merepotkan dibandingkan metode KB hormonal atau AKDR.

Pil KB diminum setiap hari, sehingga dapat diatur kapan akan memutuskan untuk mempunyai

anak lagi, demikian pula metode suntik yang dilakukan secara berkala. Sementara susuk mempunyai

jangka waktu penggunaan yang cukup panjang, sehingga hanya disarankan untuk pasutri yang tidak

akan merencanakan kehamilan dalam 4 hingga 5 tahun kedepan.

Pasutri yang tidak berniat mempunyai anak lagi dapat menggunakan metode KB steril, yaitu

dengan vasektomi dan tubektomi. Dengan KB steril, pasutri tidak perlu repot mengatur jadwal minum

pil, atau suntik dan susuk secara berkala.

2 | F i l s a f a t K e d o k t e r a n

Page 3: Makalah Filsafat Kedokteran

KELOMPOK 11 – CEMPAKA PUTIH 2011 Debi Lailatul Rahmi (2011730128)Tugas UTS Filsafat Kedokteran Hessty Pusparani (2011730140)

Mahasti Andrarini (2011730154)Vidia Amrina Rasyada (2011730167)

Sejalan dengan perkembangan ilmu kedokteran, metode KB steril ini ternyata tidak sepenuhnya

permanen, karena saluran yang diikat masih mempunyai kemungkinan rekanalisasi seperti semula,

baik buatan maupun spontan.

Pandangan Hukum Islam tentang Keluarga Berencana

- Hukum Ber-KB

KB secara prinsipil dapat diterima oleh Islam, bahkan KB dengan maksud menciptakan keluarga

sejahtera yang berkualitas dan melahirkan keturunan yang tangguh sangat sejalan dengan tujuan

syari`at Islam yaitu mewujudkan kemashlahatan bagi umatnya. Selain itu, Kb juga memiliki sejumlah

manfaat yang dapat mencegah timbulnya kemudlaratan.

- Makna Keluarga Berencana

Para ulama yang membolehkan KB sepakat bahwa Keluarga Berencan (KB) yang dibolehkan syari`at

adalah suatu usaha pengaturan/penjarangan kelahiran atau usaha pencegahan kehamilan sementara atas

kesepakatan suami-isteri karena situasi dan kondisi tertentu untuk kepentingan (maslahat) keluarga.

Dengan demikian KB disini mempunyai arti sama dengan tanzim al nasl (pengaturan keturunan).

Sejauh pengertiannya adalah tanzim al nasl (pengaturan keturunan), bukan tahdid al nasl (pembatasan

keturunan) dalam arti pemandulan (taqim) dan aborsi (isqot al-haml), maka KB tidak dilarang.

Kebolehan KB dalam batas pengertian di atas sudah banyak difatwakan , baik oleh individu ulama

maupun lembaga-lembaga ke Islaman tingkat nasional dan internasional, sehingga dapat disimpulkan

bahwa kebolehan KB dengan pengertian /batasan ini sudah hampir menjadi Ijma`Ulama. MUI (Majelis

Ulama Indonesia) juga telah mengeluarkan fatwa serupa dalam Musyawarah Nasional Ulama tentang

Kependudukan, Kesehatan dan Pembangunan tahun 1983. Betapapun secara teoritis sudah banyak

fatwa ulama yang membolehkan KB dalam arti tanzim al-nasl, tetapi kita harus tetap memperhatikan

jenis dan cara kerja alat/metode kontrasepsi yang akan digunakan untuk ber-KB.

- Metode/ Alat Kontrasepsi dan Hukum Penggunaannya

Ada lima 5 persoalan yang terkait dengan penggunaan alat kontrasepsi, yaitu :

1. Cara kerjanya, apakah mencegah kehamilan (man’u al-haml) atau menggugurkan kehamilan (isqat

al-haml)?

3 | F i l s a f a t K e d o k t e r a n

Page 4: Makalah Filsafat Kedokteran

KELOMPOK 11 – CEMPAKA PUTIH 2011 Debi Lailatul Rahmi (2011730128)Tugas UTS Filsafat Kedokteran Hessty Pusparani (2011730140)

Mahasti Andrarini (2011730154)Vidia Amrina Rasyada (2011730167)

2. Sifatnya, apakah ia hanya pencegahan kehamilan sementara atau bersifat pemandulan permanen

(ta’qim)?

3. Pemasangannya, Bagaimana dan siapa yang memasang alat kontrasepsi tersebut? (Hal ini berkaitan

dengan masalah hukum melihat aurat orang lain).

4. Implikasi alat kontrasepsi terhadap kesehatan penggunanya.

5. Bahan yang digunakan untuk membuat alat kontrasepsi tersebut.

Alat kontrasepsi yang dibenarkan menurut Islam adalah yang cara kerjanya mencegah

kehamilan (man’u al-haml), bersifat sementara (tidak permanen) dan dapat dipasang sendiri oleh yang

bersangkutan atau oleh orang lain yang tidak haram memandang auratnya atau oleh orang lain yang

pada dasarnya tidak boleh memandang auratnya tetapi dalam keadaan darurat ia dibolehkan. Selain itu

bahan pembuatan yang digunakan harus berasal dari bahan yang halal, serta tidak menimbulkan

implikasi yang membahayakan (mudlarat) bagi kesehatan.

Menurut etika, hukum, dan agama, kontrasepsi steril / kontrasepsi mantap (kontap)

diperbolehkan, dan tidak mempunyai ganjalan baik dari segi etika, hukum, dan agama.

KESIMPULAN

Penggunaan metode kontrasepsi dilakukan berdasarkan tujuan penggunaan KB, kontra indikasi

metode kontrasepsi, dan hak autonomi pasien berdasarkan Kaidah Dasar bioetik (KDB). Calon

akesptor KB dalam kasus ini berniat untuk tidak mempunyai anak lagi, bukan mengatur waktu dan

jarak kelahiran, sehingga dokter menyarankan agar calon akseptor menggunakan metode kontap

(steril). Disamping itu, calon akseptor KB dalam kasus ini mungkin saja mempunyai kontra indikasi

terhadap metode kontrasepsi hormonal, sehingga dokter menyarankan agar calon akseptor

menggunakan metode KB steril (kontap).

Dilihat dari aspek etika, agama, dan hukum, penggunaan kontrasepsi sebetulnya diperbolehkan,

tergantung dari metode dan pelaksanaannya. Metode kontap yang dahulu tidak diperbolehkan pun

sekarang dapat diperbolehkan karena belakangan diketahui bahwa ada kemungkinan rekanalisasi

saluran, baik spontan maupun buatan.

4 | F i l s a f a t K e d o k t e r a n