221
NOTA KESEPAKATAN ANTARA PEMERINTAH KABUPATEN KULON PROGO DENGAN DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN KULON PROGO NOMOR : 36/MoU.KP/HKM/2017 TANGGAL : 18 September 2017 TENTANG PRIORITAS DAN PLAFON ANGGARAN SEMENTARA PERUBAHAN ANGGARAN PENDAPATAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2017

NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

NOTA KESEPAKATAN

ANTARA

PEMERINTAH KABUPATEN KULON PROGO

DENGAN

DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH

KABUPATEN KULON PROGO

NOMOR : 36/MoU.KP/HKM/2017

TANGGAL : 18 September 2017

TENTANG

PRIORITAS DAN PLAFON ANGGARAN SEMENTARA

PERUBAHAN ANGGARAN PENDAPATAN BELANJA DAERAH

TAHUN ANGGARAN 2017

Page 2: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

NOTA KESEPAKATAN

ANTARA PEMERINTAH KABUPATEN KULON PROGO

DENGAN DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH

KABUPATEN KULON PROGO

NOMOR : 36/MoU.KP/HKM/2017 TANGGAL : 18 September 2017

TENTANG PRIORITAS DAN PLAFON ANGGARAN SEMENTARA PERUBAHAN

ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2017

Yang bertanda tangan di bawah ini :

1. Nama : HASTO WARDOYO

Jabatan : Bupati Kulon Progo

Alamat Kantor : Jl. Perwakilan No. 1 Wates

Bertindak selaku dan atas nama pemerintah Kabupaten Kulon Progo, selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA

2. Nama : AKHID NURYATI

Jabatan : Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo

Alamat Kantor : Jl. Sugiman No. 28 Wates

: 3. Nama : PONIMIN BUDI HARTONO

Jabatan : Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo

Alamat Kantor : Jl. Sugiman No. 28 Wates

: 4. Nama : LAJIYO YOK MULYONO

Jabatan : Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo

Alamat Kantor : Jl. Sugiman No. 28 Wates

Sebagai Pimpinan DPRD bertindak selaku dan atas nama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kulon Progo, selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA.

Dengan ini menyatakan bahwa dalam rangka penyusunan Perubahan Anggaran

Pendapatan dan Belanja Daerah (PAPBD) perlu disusun Prioritas dan Plafon Anggaran

Sementara (PPAS) Perubahan APBD yang disepakati bersama antara DPRD dengan

Pemerintah Daerah untuk selanjutnya dijadikan sebagai dasar penyusunan Perubahan

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2017.

Page 3: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja
Page 4: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN ………..……………………………………………….……..

1.1. Latar Belakang .................................................................................

1.2. Tujuan …………………………………………………..………………

1.3. Dasar Hukum ………………………………….…….…………………

1.4. Sistematika …………………………………….…….…………………

BAB II RENCANA PERUBAHAN PENDAPATAN DAERAH TAHUN ANGGARAN

2016

2.1 Pendapatan ……………………………………………………………..

2.1.1 Pendapatan Asli Daerah ………………………………………

2.1.2 Dana Perimbangan ……………………………….……………

2.1.3 Lain-Lain Pendapatan Asli Daerah Yang Sah ……………….

2.2 Pembiayaan ......................................................................................

BAB III PRIORITAS DAN PLAFON ANGGARAN SEMENTARA PERUBAHAN

MASING MASING URUSAN, SKPD, PROGRAM/KEGIATAN DAN

BELANJA TIDAK LANGSUNG TAHUN 2016 ………………………………

BAB IV PENUTUP ………………………………………………………….…………….

Halaman

I – 1

I – 1

I – 1

I – 2

I – 3

II – 1

II – 1

II – 2

II – 3

II – 4

III – 1

IV – 1

Page 5: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

I - 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) merupakan dokumen

yang memuat program prioritas dan plafon (patokan batas maksimal anggaran)

yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja

daerah meliputi prioritas pembangunan daerah, sasaran yang ingin dicapai, Satuan

Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang melaksanakan program/ kegiatan. Plafon

Anggaran Sementara disusun berdasarkan urusan Pemerintahan, SKPD,

Program/kegiatan dan belanja tidak langsung dengan mempertimbangkan rencana

pendapatan dan pembiayaan.

Penyusunan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Perubahan

APBD tahun 2017 berdasarkan Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 tentang

Pengelolaan Keuangan Daerah dan telah diubah terakhir dengan Permendagri

Nomor 21 tahun 2011 tentang perubahan kedua atas Permendagri Nomor 13 tahun

2006 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, dimana kebutuhan melakukan

perubahan APBD dilaksanakan apabila terjadi :

a. Perkembangan yang tidak sesuai dengan asumsi kebijakan umum APBD;

b. Keadaan yang menyebabkan harus dilakukan pergeseran anggaran antar

unit organisasi, antar kegiatan dan antar jenis belanja;

c. Keadaan yang menyebabkan saldo anggaran lebih tahun anggaran

sebelumnya harus digunakan untuk tahun berjalan;

d. Keadaan darurat; dan

e. Keadaan luar biasa.

Penyusunan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara Perubahan APBD (PPAS

PAPBD) tahun 2017 mengacu pada Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUA

PAPBD) yang selanjutnya dijadikan bahan pembahasan antara eksekutif dan

legislatif untuk disepakati dalam bentuk Nota Kesepakatan tentang Prioritas dan

Plafon Anggaran Sementara Perubahan APBD (PPAS PAPBD) tahun 2017.

1.2 Tujuan Penyusunan

Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara Perubahan APBD (PPAS PAPBD)

Tahun 2017 disusun sebagai dasar/ pedoman penyusunan Rancangan Anggaran

Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (RAPBDP) Tahun 2017.

Page 6: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

I - 2

1.3 Dasar Hukum Penyusunan PPAS PAPBD

1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;

2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional;

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah

sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang

Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor

23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;

4. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan

Daerah;

5. Peraturan Presiden Nomor 97 Tahun 2016 tentang Rincian Anggaran

Pendapatan dan Belanja Negara Tahun 2017;

6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman

Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah terakhir dengan

Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan

Kedua Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006;

7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 31 tahun 2016 tentang tentang

Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun

Anggaran 2017;

8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 14 tahun 2016 tentang Perubahan

Kedua atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 32 tahun 2011 tentang

Pedoman Pemberian Hibah dan Bantuan Sosial yang Bersumber dari Anggaran

Pendapatan dan Belanja Daerah;

9. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 43 Tahun 2017 tentang Rincian dana Bagi

Hasil Cukai Hasil Tembakau Menurut Provinsi/Kabupaten/Kota Tahun Anggaran

2017;

10. Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 16 Tahun 2007 tentang

Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPDaerah);

11. Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 18 Tahun 2016 tentang

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2017;

12. Peraturan Bupati Kabupaten Kulon Progo Nomor 102 Tahun 2016 tentang

Perubahan Atas Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 20 Tahun 2016 tentang

Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2017;

13. Peraturan Bupati Kabupaten Kulon Progo Nomor 50 Tahun 2017 tentang

Perubahan Kedua Atas Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 20 Tahun 2016

tentang Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2017;

Page 7: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

I - 3

14. Peraturan Bupati Kulon Progo Nomor 119 Tahun 2016 tentang Penjabaran

APBD Tahun Anggaran 2017;

1.4 Sistematika

Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara Perubahan APBD Kulon Progo Tahun

2017 disusun dengan Sistematika sebagai berikut :

1. Bab I. Pendahuluan

Menguraikan latar belakang, tujuan, dasar hukum dan sistematika penyusunan

PPAS Perubahan APBD Tahun 2017.

2. Bab II. Rencana Perubahan Pendapatan Daerah Tahun Anggaran 2017

Menguraikan tentang rencana pendapatan daerah sebelum perubahan dan

rencana pendapatan daerah setelah perubahan, yang meliputi Pendapatan Asli

Daerah (PAD), penerimaan Dana Perimbangan dan Lain-lain Pendapatan

Daerah yang Sah, berdasarkan kebijakan pendapatan daerah dalam Kebijakan

Umum Perubahan APBD.

3. Bab III. Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara Perubahan masing-masing

urusan, SKPD, program/ kegiatan dan belanja tidak langsung Tahun 2017.

Menguraikan hal-hal sebagai berikut :

- Plafon anggaran perubahan sementara masing-masing urusan dan satuan

kerja yang dituangkan secara deskriptif dan dalam bentuk tabulasi

- Plafon anggaran perubahan sementara berdasarkan program kegiatan

yang dituangkan secara deskriptif dan dalam bentuk tabulasi

- Plafon anggaran perubahan sementara untuk belanja pegawai, bunga,

subsidi, hibah, bantuan sosial, belanja bagi hasil, bantuan keuangan, dan

belanja tidak terduga yang dituangkan secara deskriptif dan dalam bentuk

tabulasi.

4. Bab IV. Penutup

Menguraikan kesepakatan-kesepakatan antara Pemerintah Kabupaten Kulon

Progo dan DPRD Kabupaten Kulon Progo terhadap PPAS Perubahan APBD

Tahun 2017.

Page 8: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 1

BAB II

PERUBAHAN KEBIJAKAN UMUM APBD

2.1. Perubahan Kebijakan Umum

2.1.1 Asumsi Dasar Ekonomi Makro Nasional

Memasuki pertengahan tahun 2017, Indonesia harus mampu membangun

optimisme untuk menghadapi setiap situasi ekonomi, baik global maupun domestik.

Namun, kondisi ini harus tetap diwaspadai karena mengingat kondisi ekonomi global

yang lebih rentan dengan krisis karena mudah berubah-ubah.

Dalam penyusunan anggaran APBN berpedoman pada kerangka ekonomi

makro dan pokok pokok kebijakan fiskal tahun 2017 juga mempertimbangkan kondisi

ekonomi, sosial, perkembangan internasional dan domestik dalam beberapa bulan

terakhir, serta berbagai langkah antisipatif yang telah ditempuh dalam tahun 2016,

maupun rencana kebijakan yang akan dilaksanakan di tahun 2017. Selain hal

tersebut diatas penetapan target target ekonomi makro juga perkembangan terkini

faktor eksternal dan internal. Dari sisi eksternal, perekonomian global masih diliputi

ketidakpastian arah kebijakan moneter negara maju dan perkembangan harga

komoditas internasional serta tren perlambatan ekonomi Tiongkok. Dari sisi internal,

pertumbuhan ekonomi diharapkan akan didorong oleh belanja infrastruktur

Pemerintah dalam rangka penguatan sektor produktif sebagai penggerak

pertumbuhan perekonomian. Berbagai paket kebijakan yang telah diterbitkan

diharapkan juga mampu mendorong tumbuhnya investasi swasta yang akan

mempercepat pertumbuhan ekonomi, dengan tetap menjaga stabilitas ekonomi

makro.

Upaya menjaga stabilitas ekonomi makro tersebut ditempuh melalui kebijakan

fiskal, moneter, dan sektor riil yang terkoordinasi. Namun demikian, kondisi stabilitas

ekonomi makro tersebut masih akan menghadapi beberapa tantangan yang berasal

dari potensi risiko atas gejolak ketidakpastian likuiditas pasar keuangan global

sebagai dampak ketidakpastian kebijakan peningkatan suku bunga Amerika Serikat,

berlanjutnya moderasi pertumbuhan ekonomi Tiongkok, serta masih lemahnya harga

komoditas. Risiko lainnya adalah ketidakpastian ekonomi Eropa pasca hasil

referendum di Inggris (Brexit) dan penurunan harga komoditas dunia.

Mengacu pada perkembangan kondisi tersebut, asumsi dasar ekonomi makro

yang sudah pakai dalam APBN tahun 2017 berubah pada penyusunan APBNP 2017,

adapun perubahan perubahan tersebut terjadi pada :

Page 9: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 2

a. Pertumbuhan ekonomi yang di RAPBN-P 2017 lebih optimistis dibanding

target sebelumnya. Hal ini sejalan dengan perbaikan ekonomi global, yaitu

ekonomi AS, Eropa, dan Jepang serta proyeksi dari lembaga

internasional, yakni IMF sebesar 3,5 persen. Di samping itu, lembaga

internasional IMF juga mengoreksi pertumbuhan ekonomi Indonesia di

2017 sebesar 5,1 persen, Bank Dunia 5,2 persen, Fitch memproyeksikan

ekonomi Indonesia tumbuh 5,4 persen, dan Standard & Poors 5,3 persen.

Pertumbuhan ekonomi 5,2 persen di RAPBN-P 2017 bersumber dari

konsumsi rumah tangga dan LNPRT 5,1 persen, konsumsi pemerintah 4,6

persen, Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) 5,4 persen, ekspor 4,8

persen, dan impor 3,9 persen.

b. Inflasi bergerak lebih tinggi 4,3 persen di RAPBN-P 2017 karena ada

tekanan dari harga-harga yang diatur pemerintah, seperti tarif listrik.

Sementara untuk inflasi dari gejolak harga pangan, pemerintah mengklaim

cukup berhasil mengendalikannya. Untuk mengendalikan laju inflasi,

pemerintah menunda kenaikan harga elpiji, dan BBM belum naik

meskipun risikonya anggaran subsidi naik

c. Kurs rupiah diproyeksikan 13.400 per dolar AS di RAPBN-P 2017 atau

sedikit melemah dari APBN yang sebesar 13.300 per dolar AS lantaran

ada faktor-faktor eksternal yang dapat mempengaruhi laju nilai mata uang

Garuda. Disamping hal tersebut Quantitatve Easing di Eropa pun masih

berlangsung dan AS masih akan menaikkan Fed Fund Rate satu kali lagi

menjadi 1,4 persen-1,6 persen di akhir 2017 yang mana ini akan

menekan rupiah.

d. Tingkat bunga SPN 3 bulan bergerak turun, karena ada tekanan kebijakan

kenaikan suku bunga AS, kondisi likuidtas di pasar keuangan global yang

masih akan didukung pelonggaran moneter di zona Eropa, Inggris, dan

Jepang.

Adapun perubahan perubahan asumsi ekonomi makro dalam penyusunan

APBN 2017 dan RAPBN-P 2017 pada tabel berikut

Tabel 2.1

Asumsi Dasar Ekonomi Makro APBN Tahun 2017 dan RAPBN-P 2017

No Indikator Makro APBN 2017 RAPBN-P 2017

1 Pertumbuhan Ekonomi (%) 5,1 % 5,2%

2 Inflasi (%) 4,0 % 4,3%

3 Suku Bunga SPN 3 bln (%) 5,1% 5,2%

Page 10: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 3

No Indikator Makro APBN 2017 RAPBN-P 2017

4 Nilai Tukar (Rp/USD) Rp. 13.300/USD Rp. 13.4000/USD

5 Harga Minyak (USD/barel) USD 45/Barel USD 50/Barel

6 Lifting Minyak (ribu barel per hari) 815 ribu barel/hari 815 ribu barel/hari

7 Lifting Gas (ribu barel per hari) 1.155 ribu barel/hari 1.150 ribu barel/hari

Sumber: Kementerian Keuangan, 2017

2.1.2 Asumsi Dasar Ekonomi Makro DIY

Keberhasilan pembangunan suatu daerah dapat dilihat dari beberapa

indikator, salah satu indikator yang paling umum digunakan dan paling sederhana

adalah dengan melihat pertumbuhan Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB)

daerah tersebut atau yang biasa disebut dengan pertumbuhan ekonomi daerah.

Pertumbuhan ekonomi suatu daerah dipengaruhi banyak faktor, baik itu faktor-faktor

yang merupakan variabel ekonomi maupun faktor-faktor pendukung non-ekonomi.

Kinerja ekonomi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dilihat dari nilai PDRB

harga konstan tahun 2010 pada pada tahun 2011 hingga tahun 2016 cenderung

mengalami kenaikan. Hal ini dapat dilihat dari perkembangan nilai PDRB atas harga

konstan tahun 2010. Pada tahun 2011 nilai PDRB sebesar 68,049 triliun rupiah

mengalami kenaikan menjadi 71,702 triliun rupiah pada tahun 2012 dan terus

mengalami kenaikan hingga 87,688 triliun rupiah pada tahun 2016, dan diprediksikan

kembali naik pada tahun 2017 menjadi 91.209 triliun rupiah.

Sedangkan dilihat dari laju pertumbuhan ekonominya, DIY mengalami pasang

surut. Pada tahun 2011 hingga 2013 laju pertumbuhan ekonomi mengalami kenaikan

sebesar 5,2 persen pada tahun 2011 menjadi 5,4 persen di tahun 2012 dan menjadi

5,5 persen di tahun 2013. Peningkatan laju pertumbuhan ekonomi tahun 2013

disebabkan oleh meningkatnya sektor pembentuk PDRB DIY, semua sektor tersebut

mengalami peningkatan.Pada tahun 2014 laju pertumbuhan ekonomi DIY mengalami

penurunan sebesar 5,20 persen dan pada tahun 2015 menurun menjadi 4,95 persen.

Pada Tahun 2016 kembali mengalami kenaikan menjadi 5,05 persen dan

diprediksikan naik kembali pada tahun 2017 hingga mencapai 5,46 persen.

Percepatan pertumbuhan ekonomi DIY terjadi seiring dengan terjadinya percepatan

pertumbuhan ekonomi nasional. Hampir semua sektor pertumbuhan ekonomi DIY

mengalami kenaikan. Berdasarkan laporan Bank Indonesia meningkatnya

pertumbuhan Sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan didukung oleh

keberhasilan kebijakan pemerintah dalam mendorong tercapainya ketahanan

pangan. Sektor perdagangan juga mengalami peningkatan akibat dari tingginya

Page 11: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 4

permintaan pada saat perayaan hari raya keagamaan, libur nasional dan libur

sekolah.

Proyeksi inflasi DIY mengalami kenaikan dari 3,09 pada tahun 2015 menjadi

3,95 pada tahun 2016 dan diprediksikan pada tahun 2017 menurun mencapai angka

3,36. Faktor pertumbuhan ekonomi dan tingkat suku bunga BI merupakan faktor yang

dapat mempengaruhi tingkat inflasi di DIY. Ketika pertumbuhan ekonomi terjadi maka

pendapatan masyarakat cenderung naik dan kegiatan ekonomi juga akan semakin

besar. Kondisi tersebut akan mempengaruhi kegiatan ekonomi riil, perdagangan

serta kegiatan di sektor moneter. Ketika suku bunga BI naik maka masyarakat

cenderung untuk menginvestasikan dananya pada tabungan sehingga akan

mengurangi Jumlah Uang Beredar (JUB) dan pada akhirnya akan menurunkan

tingkat inflasi.

ICOR DIY untuk tahun 2014 hingga tahun 2017 diperkirakan mengalami

kenaikan dan penurunan sekaligus. ICOR sebesar 5,77 pada tahun 2016

diperkirakan menjadi sebesar 5,51 di tahun 2017. Kenaikan angka ICOR yang sangat

kecil ini menunjukkan bahwa terjadi sedikit kurang efisien dalam penggunaan

investasi untuk menghasilkan output di DIY. Hal ini menunjukkan juga bahwa ketika

ICOR rendah maka dengan investasi yang sama akan dapat menghasilkan output

yang lebih besar sehingga nilai PDRB akan dapat naik. Jika nilai PDRB naik maka

dapat mendorong terjadinya laju pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi. Faktor-

faktor lain akan dapat menentukan ICOR antara lain adalah besarnya penambahan

Investasi dan komposisi atau alokasi investasi menurut sektor produksi yang tepat.

Tabel 2.2 Asumsi Dasar Ekonomi Makro DIY Tahun 2017

No Indikator Makro APBD 2017 RAPBD-P 2017

1. Laju Pertumbuhan Ekonomi (%)

4,3 5,46

2. Inflasi (%) 4,91-4,93 3,36

3. ICOR 4,72-5,43 5,51

Sumber : Bappeda DIY 2017.

2.1.3 Asumsi Dasar Ekonomi Makro Kulon Progo

Seiring pertumbuhan ekonomi nasional yang melambat, pertumbuhan

ekonomi DIY mengalami penurunan dari 5,17 persen pada tahun 2014 dan menjadi

sebesar 4,95 persen pada tahun 2015, dan kembali naik pada tahun 2016 sebesar

Page 12: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 5

5,05 bahkan pada tahun 2017 diprediksikan kembali mengalami kenaikan laju

pertumbuhan ekonomi sebesar 5,20 persen. Hal tersebut secara umum juga akan

mempengaruhi kondisi ekonomi makro di Kabupaten Kulon Progo. Hampir semua

sektor mengalami kenaikan laju pertumbuhan ekonomi khususnya sektor pertanian.

Hal tersebut sebenarnya sangat menguntungkan bagi Kabupaten Kulon Progo

karena kontribusi terbesar penyusun nilai PDRB dari sektor pertanian. Meningkatnya

pertumbuhan ekonomi di sektor pertanian disebabkan oleh kebijakan yag dilakukan

oleh pemerintah daerah seperti perbaikan jaringan irigasi, perbaikan infrastruktur

pertanian, bantuan bibit unggul dan alat pertanian hingga kerja sama dengan

berbagai pihak yang bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan.

Dengan nilai PDRB di Kabupaten Kulon Progo yang diprediksikan mengalami

peningkatan pada tahun 2016 menjadi 8,312 trilyun rupiah dari 7,671 trilyun rupiah

pada tahun 2015 merupakan sebuah harapan besar untuk memberdayakan

perekonomian masyarakat, sehingga diprediksikan pada tahun 2017 akan kembali

mengalami peningkatan nilai PDRB sebesar 8,814 Trilyun rupiah.

Selama kurun waktu 2010-2017, nilai PDRB per kapita Kabupaten Kulon Progo atas

dasar harga berlaku terus mengalami peningkatan. Pada tahun 2010, nilai PDRB per

kapita Kabupaten Kulon Progo tercatat sebesar 12,91 juta rupiah dan terus

mengalami peningkatan hingga pada tahun 2016 mencapai 20,146 juta rupiah, dan

diprediksikan pada tahun 2017 mencapai 21,177 juta rupiah. Peningkatan PDRB per

kapita yang cukup tinggi ini disebabkan masih dipengaruhi oleh faktor inflasi, oleh

karena itu untuk melihat peningkatan PDRB per kapita secara riil dapat dilihat dari

angka PDRB per kapita berdasarkan harga konstan 2010. Selama periode 2010-

2016, PDRB per kapita atas dasar harga berlaku mengalami peningkatan dari 12,91

juta rupiah pada tahun 2010 menjadi 15,949 juta rupiah pada tahun 2016. Dan

dipredikskan pada tahun 2017 terus mengalami peningkatan hingga mencapai

16,396 juta rupiah.

Tabel 2.3 Asumsi Dasar Ekonomi Makro Kulon Progo Tahun 2017

No Indikator Makro APBD 2017 RAPBD-P 2017

1. PDRB ADHB 8,058 trilyun rupiah 8,813 trilyun rupiah

2. Laju Pertumbuhan Ekonomi 5,15 % 4.88 %

3. PDRB Per Kapita 19,48 Juta Rupiah 21,177 Juta Rupiah

4. Inflasi 4,72-5,43 5,51

Sumber : Bappeda Kulon Progo 2017.

Page 13: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 6

2.2. Perubahan Kebijakan Pendapatan Daerah

Pada prinsipnya kebijakan Pemerintah Kabupaten Kulon Progo dalam

perencanaan pendapatan daerah untuk KUA Perubahan tahun 2017 tetap mengacu

pada kebijakan APBD 2017, yaitu akan menekankan pada peningkatan pendapatan

daerah tanpa memberikan beban langsung kepada masyarakat. Pendapatan melalui

pos pendapatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat akan dilakukan

melalui intensifikasi dan ekstensifikasi pendapatan. Intensifikasi pemungutan pajak

dan retribusi akan ditingkatkan sekaligus melakukan perbaikan dan peningkatan

kualitas layanan administrasi pajak dan retribusi. Adapun kebijakan Pendapatan

Daerah pada perubahan APBD Tahun 2017 Kabupaten Kulon Progo memperhatikan

hal-hal berikut:

1. Perhitungan APBD Kabupaten Kulon Progo Tahun Anggaran 2016

2. Realisasi pendapatan daerah sampai dengan semester I tahun 2017.

3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2017 Tentang Hak

Keuangan Dan Administratif Pimpinan Dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat

Daerah.

4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 6 Tahun 2017 Perubahan Atas

Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 77 Tahun 2014 Tentang Pedoman

Tata Cara Penghitungan, Penganggaran Dalam Apbd, Dan Tertib Administrasi

Pengajuan, Penyaluran, Dan Laporan Pertanggungjawaban Penggunaan

Bantuan Keuangan Partai Politik.

5. Penyesuaian atas Dana Perimbangan/Transfer yang bersumber dari

pemerintah pusat sesuai Rincian Dana Alokasi Umum dan Tambahan Dana

Alokasi Khusus Fisik menurut Provinsi,Kabupaten/Kota Dalam APBN - P 2017

yang dipublikasi oleh Humas DJPK tanggal 9 Agustus 2017

6. Surat dari Kementerian Keuangan Nomor : S-432/PK/2017 tanggal 15 Juni

2017 tentang Pelaksanaan Penyaluran DAK Non Fisik berbasis Kinerja .

7. Surat dari Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum tertanggal 11-1–2017 tentang

bantuan parpol yang belum dicairkan di tahun 2015 dan 2016 dapat

dianggarkan di Tahun 2017

8. Penyesuaian Bantuan Keuangan dari Provinsi.

9. SiLpa Tunjangan Profesi Guru

10. Silpa Dana Tambahan Penghasilan guru

11. Kegiatan mendahului Perubahan APBD

12. Pembebasan pembayaran pajak BPHTB oleh Angkasa Pura.

Page 14: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 7

Perubahan pendapatan terjadi karena adanya penyesuaian target

pendapatan daerah sehubungan dengan perkembangan realisasi penerimaan

pendapatan, dengan rincian sebagai berikut :

Tabel 2.4. Target Pendapatan dan Target Perubahan Pendapatan Tahun 2017

KELOMPOK PENDAPATAN

TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

PERUBAHAN TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

BERTAMBAH /

(BERKURANG)%

2 3 4 5 = 4-3 6

PENDAPATAN DAERAH 1,402,546,137,805.59 1,441,739,297,277.90 39,193,159,472.31 2.79

PENDAPATAN ASLI DAERAH 221,215,012,961.59 241,037,946,598.61 19,822,933,637.02 8.96

DANA PERIMBANGAN 979,213,034,000.00 972,753,561,500.00 (6,459,472,500.00) (0.66)

LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH 202,118,090,844.00 227,947,789,179.29 25,829,698,335.29 12.78

Sumber data : Badan Keuangan dan Aset Daerah, 2017

Pendapatan daerah pada Perubahan APBD Tahun 2017 diperkirakan naik

sebesar Rp. 39.193.159.472,31 (2,79%) yaitu dari Rp1.402.546.137.805,59 menjadi

Rp1.441.739.297.277,90. Kenaikan tersebut berasal dari kenaikan penerimaan

pendapatan asli daerah sebesar Rp19.822.9933.637,02 (8,96%) yaitu dari

Rp221.215.012.961,59 menjadi Rp241.037.946.598,61 dan pendapatan dari Lain-

Lain Pendapatan Daerah yang Sah sebesar Rp25.829.698.335,29 (12,78%) yaitu

dari Rp202.118.090.844,00 menjadi Rp227.947,789,179,29. Selain kenaikan

tersebut juga disebabkan oleh adanya penurunan dana perimbangan daerah

sebesar Rp6.459.472.500,00 (0,66%) yaitu dari Rp979.213.034.000,00 menjadi

Rp972.753.561.500,00.

Pendapatan Asli Daerah diperkirakan mengalami kenaikan sebesar

Rp32.552.661.081,16 atau sebesar 2,32%. Rincian kenaikan Pendapatan Asli

Daerah dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 2.5. Target Pendapatan Asli Daerah dan Target Perubahan Pendapatan Asli

Daerah Tahun 2017

KELOMPOK PENDAPATAN

TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

PERUBAHAN TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

BERTAMBAH /

(BERKURANG)%

2 3 4 5 = 4-3 6

PENDAPATAN ASLI DAERAH 221,215,012,961.59 241,037,946,598.61 19,822,933,637.02 8.96

Hasil Pajak Daerah 81,519,038,320.79 43,024,098,351.29 (38,494,939,969.50) (47.22)

Hasil Retribusi Daerah 8,840,603,205.00 7,407,197,578.13 (1,433,405,626.87) (16.21)

Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan 13,806,411,232.81 15,783,395,763.54 1,976,984,530.73 14.32

Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang sah 117,048,960,202.99 174,823,254,905.65 57,774,294,702.66 49.36

Sumber data : Badan Keuangan dan Aset Daerah, 2017

Page 15: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 8

Kenaikan tersebut berasal dari prediksi Pendapatan Hasil Pengelolaan

Kekayaan Daerah yang Dipisahkan naik sebesar Rp1.964.750.540,23 (14,23%) dan

Lain-Lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah sebesar Rp57.731.967.661,66

(49,32%). Selain hal tersebut di atas kenaikan juga disebabkan karena adanya

penurunan pada pendapatan Hasil Pajak Daerah sebesar Rp38.494.939.969,50

(47,22%) dan Hasil Retribusi Daerah sebesar Rp1.433.405.626,87 (16,21%).

Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang Dipisahkan naik sebesar

Rp1.964.750.540,23 (14,23%) sebagai akibat dari naiknya deviden BPD DIY sebesar

Rp2.562.908.564,20 (34,02%) dan PD. Aneka Usaha yang mengalami kenaikan

sebesar Rp44.285.326,00 atau 21,53%. Selain disebabkan adanya kenaikan

pendapatan juga disebabkan adanya penurunan dari deviden Bank Pasar dan

penurunan dari pendapatan PT SELO ADI KARTO. Deviden Bank Pasar mengalami

penurunan sebesar Rp521.263.724,00 (15,12%) dikarenakan menyesuaikan dengan

hasil RUPS, sedangkan PT SELO ADI KARTO mengalami penurunan sebesar

Rp90.349.487,00 atau turun sebesar 3,57%. Hal ini dikarenakan menyesuaikan

dengan hasil RUPS. Sedangkan BUKP penurunan sebesar Rp30.830.138.97

(34,62%) disebabkan karena adanya kebijakan dari Provinsi D.I.Yogyakarta

berkenaan dengan pembatasan kredit maksimal Rp20.000.000,00 dan unsur PNS,

TNI, dan Polri tidak lagi diperbolehkan meminjam di BUKP.

Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah mengalami kenaikan sebesar

Rp57.731.967.661,66 (49,32%). Adapun kenaikannya hampir di semua sub sektor

mengalami kenaikan kecuali pada sub sektor pendapatan penerimaan bunga

deposito, hasil dari pemanfaatan kekayaan daerah sewa dan pendapatan dari

pengelolaan BUKP.

Hasil Pajak Daerah mengalami penurunan sebesar Rp44.151.877.329,15 (54,16%)

penurunan ini disebabkan karena penurunan dari Bea Perolehan Hak Atas Tanah

dan Bangunan dan bangunan sebesar Rp47.494.890.054,54 atau 79,69% sebagai

akibat tidak dibayarnya BPHTB pembebasan lahan Bandara oleh PT Angkasa Pura.

Dana Perimbangan pada Perubahan APBD 2017 ini mengalami penurunan

sebesar Rp6.459.472.500,00 atau 0,66%. Secara rinci dapat dilihat pada tabel

berikut :

Page 16: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 9

Tabel 2.6. Target Pendapatan Dana Perimbangan dan Target Perubahan

Pendapatan Dana Perimbangan Tahun 2017

KELOMPOK PENDAPATAN

TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

PERUBAHAN TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

BERTAMBAH /

(BERKURANG)%

2 3 4 5 = 4-3 6

DANA PERIMBANGAN 979,213,034,000.00 972,753,561,500.00 (6,459,472,500.00) (0.66)

Bagi Hasil Pajak/Bukan Pajak 29,250,013,000.00 33,047,279,933.00 3,797,266,933.00 12.98

Dana Alokasi Umum 718,490,508,000.00 705,868,940,000.00 (12,621,568,000.00) (1.76)

Dana Alokasi Khusus 231,472,513,000.00 233,837,341,567.00 2,364,828,567.00 1.02

Sumber data : Badan Keuangan dan Aset Daerah, 2017

Penurunan pendapatan Dana Perimbangan disebabkan karena Penyesuaian atas

Dana Perimbangan/Transfer yang bersumber dari pemerintah pusat sesuai Rincian

Dana Alokasi Umum dan Tambahan Dana Alokasi Khusus Fisik menurut

Provinsi,Kabupaten/Kota Dalam APBN-P Tahun 2017 yang dipublikasikan oleh

Humas DJPK tanggal 9 Agustus 2017 dan Surat dari Kementerian Keuangan Nomor:

S-432/PK/2017 tanggal 15 Juni 2017 tentang Pelaksanaan Penyaluran DAK Non

Fisik berbasis Kinerja.

Lain-Lain Pendapatan yang Sah diprediksikan naik sebesar

Rp25.829.698.335,29 atau 12,78%. Secara rinci kenaikan dapat dilihat pada tabel

berikut :

Tabel 2.7. Target Pendapatan Lain-Lain Pendapatan Daerah yang Sah dan Target

Perubahan Pendapatan Tahun 2017

KELOMPOK PENDAPATAN

TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

PERUBAHAN TARGET

PENDAPATAN TAHUN

2017

BERTAMBAH /

(BERKURANG)%

2 3 4 5 = 4-3 6

LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH 202,118,090,844.00 227,947,789,179.29 25,829,698,335.29 12.78

Pendapatan Hibah 2,249,215,544.00 6,293,736,576.00 4,044,521,032.00 179.82

Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi 71,351,328,300.00 73,711,441,230.29 2,360,112,930.29 3.31

Dana Penyesuaian dan Otonomi Khusus 50,890,070,000.00 50,890,070,000.00 - -

Bantuan Keuangan dari Provinsi atau pemda lainnya - 19,425,064,373.00 19,425,064,373.00 -

Dana Desa 77,627,477,000.00 77,627,477,000.00 - -

Sumber data : Badan Keuangan dan Aset Daerah, 2017

Kenaikan pendapatan Lain-lain Pendapatan Daerah yang Sah disebabkan karena :

a. kenaikan hibah pembangunan air minum, SPM Dikdas dan hibah air minum

perdesaan;

Page 17: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 10

b. kenaikan dana bagi hasil pajak dari provinsi; dan

c. bantuan keuangan dari provinsi.

2.3. Upaya-upaya Daerah Dalam Mencapai Target Pendapatan Daerah

Sebagai upaya untuk mewujudkan target pendapatan agar dapat terealisasi pada

tahun 2017, terdapat beberapa hal yang perlu dilakukan. Untuk Peningkatan

Pendapatan Asli Daerah (PAD) diupayakan dengan melakukan intensifikasi dan

ekstensifikasi terhadap sumber-sumber PAD. Intensifikasi lebih dikaitkan dengan

usaha untuk melakukan pungutan secara intensif dan mengoptimalkan sumber-

sumber pendapatan, termasuk didalamnya adalah upaya memperbaiki data

perpajakan dengan melakukan pendataan ulang dan pendataan baru bagi pembayar

pajak dan retribusi daerah, juga melakukan penyuluhan untuk meningkatkan

kesadaran dalam membayar pajak/retribusi daerah.

Upaya-upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Kulon Progo, antara lain

melalui:

2.3.1 Pendapatan Asli Daerah

a. Melakukan penjaringan objek dan wajib pajak serta objek dan wajib

retribusi daerah guna meperoleh data perpajakan yang terbaru;

b. Mengintensifkan penagihan pajak dan retribusi daerah;

c. Meningkatkan pelayanan terhadap wajib pajak dan retribusi daerah

untuk menuju pelayanan prima;

d. Memperbaiki fasilitas-fasilitas obyek retribusi melalui berbagai perbaikan

infrastruktur pendukung obyek retribusi;

e. Melakukan penyesuaian retribusi melalui peninjauan terhadap Peraturan

Daerah.

f. Memperbaiki kinerja dan efisiensi manajemen pada badan usaha milik

daerah melalui pembinaan, pengendalian dan pengawasan terhadap

BUMD;

g. Melaksanakan Optimalisasi anggaran melalui pengaturan anggaran

(Cash Budgeting) agar tercapai efisiensi dan efektivitas anggaran

dengan tetap menjaga likuiditas keuangan

2.3.2 Dana Perimbangan

a. Membuat dan mengirimkan data-data dasar DAU dan DAK serta

proposal DAK kepada Kementerian Keuangan, Bappenas, Kementerian

Dalam Negeri dan Kementerian Terkait;

Page 18: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 11

b. Melakukan koordinasi dan kerjasama terhadap upaya peningkatan

penerimaan pajak negara (pusat) yang berdampak pada peningkatan

alokasi perimbangan untuk bagi hasil pajak dan bukan pajak;

c. Melakukan koordinasi dengan pemerintah (pusat) maupun provinsi

dalam rangka optimalisasi penerimaan dana bagi hasil pajak dan bukan

pajak, dana alokasi umum dan dana alokasi khusus.

2.3.3 Lain-lain Pendapatan Daerah yang Sah

a. Mengupayakan berbagai usulan program pembangunan yang dapat

didanai melalui hibah dari pemerintah;

b. Mendorong upaya peningkatan pajak provinsi yang berkonsekuensi

pada peningkatan bagi hasil pajak provinsi;

2.4. Perubahan Kebijakan Belanja Daerah

Perubahan kebijakan belanja daerah pada perubahan APBD Tahun 2017

didasarkan pada hasil evaluasi realisasi belanja sampai semester I sehingga

diketahui ada belanja yang pengganggarannya kurang dan ada yang diprediksikan

lebih, adanya kebijakan pengurangan pendapatan transfer dan bantuan keuangan

Provinsi serta karena adanya belanja mendahului perubahan. Dengan adanya

perubahan tersebut sehingga kebijakan anggaran pada Perubahan APBD Tahun

2017 sebagai berikut:

1. Belanja Tidak Langsung

Belanja tidak langsung mengalami kenaikan sebesar

Rp17.563.585.301,00. Kenaikan tersebut disebabkan oleh :

a. Dampak dari terbitnya Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 18

Tahun 2017 Tentang Hak Keuangan Dan Administratif Pimpinan Dan

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah;

b. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 6 Tahun 2017 Perubahan Atas

Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 77 Tahun 2014 Tentang Pedoman

Tata Cara Penghitungan, Penganggaran Dalam APBD, Dan Tertib

Administrasi Pengajuan, Penyaluran, Dan Laporan Pertanggungjawaban

Penggunaan Bantuan Keuangan Partai Politik;

c. SiLPA Tunjangan Profesi Guru dan tambahan penghasilan guru non

sertifikasi;

d. Kurang bayar Belanja Bagi Hasil Pajak dan Bagi Hasil Retribusi ke

Pemerintah Desa;

Page 19: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 12

e. Belanja hibah yang dipergunakan untuk BOS SD/SMP swasta, tambahan

belanja tali asih sebagai penghargaan prestasi olah raga, dan hibah air bersih

dan sanitasi;

f. Belanja bantuan sosial untuk bantuan modal kerja transmigran.

Disamping kenaikan tersebut di atas terdapat penurunan Belanja Bagi Hasil Pajak

ke Pemerintah Desa sebesar Rp4.192.676.479,00 sebagai akibat pembebasan

pajak BPHTB kepada PT. Angkasa Pura dan menurunnya target penerimaan

hasil retribusi daerah antara lain pada retribusi pengendalian menara

telekomunikasi dan IMB.

Belanja Tidak Terduga APBD Murni 2017 dianggarkan di PPKD sebesar

Rp2.000.000.000,00. Anggaran tersebut telah direalisasikan melalui belanja

PPKD sebesar Rp132.205.654,00 yang digunakan untuk tanggap darurat

bencana alam tanah longsor di ruas jalan Keji-Sulur Desa Purwoharjo Samigaluh,

serta digunakan/digeser ke belanja Langsung SKPD melalui Perubahan Perkada

sebesar Rp1.731.606.661,00 untuk kegiatan pemeliharaan berkala jalan

kabupaten dan pembayaran listrik Rusunawa pada DPU, kegiatan pemeliharaan

sarpras PKB pada Dinas Perhubungan, serta pencegahan dan pemberantasan

penyakit hewan pada Dinas Pertanian dan Pangan sehingga sisa belanja tak

terduga sebesar Rp136.187.685,00.

Pada perubahan APBD 2017 belanja tak terduga yang sudah digunakan/digeser

ke belanja langsung SKPD tersebut dikembalikan lagi ke belanja tak terduga

sebesar Rp1.000.000.000,00.

Selain itu pada belanja tak terduga ditambahkan ganti rugi asset terdampak

bandara sebesar Rp6.651.666.125,00, namun digunakan sebesar

Rp4.203.784.876,00 untuk kebutuhan belanja yang mendesak. Sehingga secara

keseluruhan belanja tidak terduga hanya mengalami kenaikan sebesar

Rp1.716.274.588,11.

2. Belanja Langsung

Belanja Langsung pada Perubahan APBD Tahun 2017 mengalami kenaikan

sebesar 7,12% atau Rp43.303.825.475,00 yaitu dari Rp607.990.125.458,65

menjadi Rp651.293.950.934,00. Kenaikan belanja langsung diantaranya karena

BOS untuk SD/SMP Negeri, Jamkesda, pemanfaatan SiLPA BLUD RSUD Wates

dan Puskesmas, Belanja Bantuan Keuangan Khusus dari Provinsi dan

Penyesuian belanja langsung SKPD yang telah dilaksanakan melalui perubahan

Perkada.

Page 20: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 13

2.5. Perubahan Kebijakan Pembiayaan Daerah

Pembiayaan Daerah merupakan transaksi keuangan yang dimaksudkan untuk

menutupi defisit anggaran yang disebabkan oleh lebih besarnya belanja daerah

dibanding dengan pendapatan yang diperoleh daerah. Dengan kata lain, pembiayaan

daerah merupakan pembiayaan yang disediakan untuk menganggarkan setiap

penerimaan yang perlu dibayarkan kembali dan/atau pengeluaran yang akan diterima

kembali, baik pada tahun anggaran bersangkutan atau tahun-tahun sebelumnya.

Adapun komponen dari pembiayaan daerah terdiri dari penerimaan pembiayaan dan

pengeluaran pembiayaan.

2.5.1 Kebijakan Penerimaan Pembiayaan

Perubahan alokasi penerimaan pembiayaan berasal dari Sisa Lebih

Perhitungan Anggaran (SiLPA) tahun anggaran sebelumnya sebesar

Rp69.122.706.711,84

2.5.2 Kebijakan Pengeluaran Pembiayaan

Perubahan alokasi pengeluaran pembiayaan bertambah sebesar

Rp3.000.000.000,00 menjadi Rp9.000.000.000,00 yang digunakan untuk penyertaan

modal kepada PDAM sebagai tindak lanjut amanat Perda Nomor 15 Tahun 2016

tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Daerah Kepada Perusahaan

Daerah Air Minum Tirta Binangun Kulon Progo.

Rincian perubahan pendapatan, belanja dan pembiayaan tahun 2017 dapat

dilihat pada tabel di bawah ini:

Page 21: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

II - 14

Tabel 2.4

Perubahan Pendapatan, Belanja dan Pembiayaan

APBD 2017 APBD P 2017 BERTAMBAH/

(BERKURANG)

2.00 3.00 4.00

PENDAPATAN 1,402,546,137,805.59 1,441,739,297,277.90 39,193,159,472.31

PENDAPATAN ASLI DAERAH 221,215,012,961.59 241,037,946,598.61 19,822,933,637.02

Pendapatan Pajak Daerah 81,519,038,320.79 43,024,098,351.29 (38,494,939,969.50)

Hasil Retribusi Daerah 8,840,603,205.00 7,407,197,578.13 (1,433,405,626.87)

13,806,411,232.81 15,783,395,763.54 1,976,984,530.73

Lain-lain Pendapatan Asli Daerah yang Sah 117,048,960,202.99 174,823,254,905.65 57,774,294,702.66

DANA PERIMBANGAN 979,213,034,000.00 972,753,561,500.00 (6,459,472,500.00)

Bagi Hasil Pajak/Bagi Hasil Bukan Pajak 29,250,013,000.00 33,047,279,933.00 3,797,266,933.00

Dana Alokasi Umum (DAU) 718,490,508,000.00 705,868,940,000.00 (12,621,568,000.00)

Dana Alokasi Khusus (DAK) : 231,472,513,000.00 233,837,341,567.00 2,364,828,567.00

- DAK Fisik 94,256,009,000.00 99,466,666,000.00 5,210,657,000.00

- DAK Non Fisik 137,216,504,000.00 134,370,675,567.00 (2,845,828,433.00)

LAIN-LAIN PENDAPATAN DAERAH YANG SAH 202,118,090,844.00 227,947,789,179.29 25,829,698,335.29

Pendapatan Hibah 2,249,215,544.00 6,293,736,576.00 4,044,521,032.00

71,351,328,300.00 73,711,441,230.29 2,360,112,930.29

Dana Penyesuaian dan Otonomi khusus 50,890,070,000.00 50,890,070,000.00 -

- 19,425,064,373.00 19,425,064,373.00

77,627,477,000.00 77,627,477,000.00

BELANJA 1,440,263,093,213.57 1,501,130,503,989.74 60,867,410,776.17

BELANJA TIDAK LANGSUNG 832,272,967,754.92 849,836,553,055.74 17,563,585,300.82

Belanja Pegawai 615,789,620,030.75 628,614,212,967.63 12,824,592,936.88

Belanja Bunga 622,211,979.17 463,757,840.00 (158,454,139.17)

Belanja Hibah 22,914,500,000.00 30,208,075,000.00 7,293,575,000.00

Belanja Bantuan Sosial 27,586,200,000.00 27,676,200,000.00 90,000,000.00

Belanja Bagi Hasil kpd Prov/Kab dan pemDes 9,400,826,245.00 5,927,158,000.00 (3,473,668,245.00)

153,959,609,500.00 153,230,874,660.00 (728,734,840.00)

Belanja Tidak Terduga 2,000,000,000.00 3,716,274,588.11 1,716,274,588.11

BELANJA LANGSUNG 607,990,125,458.65 651,293,950,934.00 43,303,825,475.35

Surplus (defisit) (37,716,955,407.98) (59,391,206,711.84) (21,674,251,303.86)

PEMBIAYAAN DAERAH 37,716,955,407.98 59,391,206,711.84 21,674,251,303.86

PENERIMAAN PEMBIAYAAN DAERAH 44,448,455,407.98 69,122,706,711.84 24,674,251,303.86

44,448,455,407.98 69,122,706,711.84 24,674,251,303.86

PENGELUARAN PEMBIAYAAN DAERAH 6,731,500,000.00 9,731,500,000.00 3,000,000,000.00

Penyertaan Modal (investasi) Pemerintah Daerah 6,000,000,000.00 9,000,000,000.00 3,000,000,000.00

Pembayaran Pokok Utang 731,500,000.00 731,500,000.00 -

PEMBIAYAAN NETTO 37,716,955,407.98 59,391,206,711.84 21,674,251,303.86

(0.00) (0.00) 0.00

Dana Desa

Belanja Bant Keu kpd Prov/Kab, PemDes dan

Parpol

Sisa Lebih Perhitungan Anggaran Tahun

Anggaran Sebelumnya

SURPLUS/(DEFISIT)

Bantuan Keuangan dari Provinsi atau

Pemerintah Daerah Lainnya

URAIAN

1

Hasil Pengelolaan Kekayaan Daerah yang

Dipisahkan

Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi dan

Pemerintah Daerah Lainnya

Page 22: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

BAB III

Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara Perubahan

Kabupaten Kulon Progo

Tahun 2017

Page 23: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA

JUMLAH PAGU : Rp. 95,425,206,704

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.01.1.01.01.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 870,068,050 870,068,050 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 997,771,650 127,703,600

1.01.1.01.01.01.01.26-P Penyediaaan Jasa dan Peralatan

Perkantoran

Pembayaran petugas jaga

malam 2 orang dan tenaga

kebersihan 3 orang

12 bulan 215,408,525 215,408,525 Pembayaran petugas jaga

malam 2 orang dan tenaga

kebersihan 3 orang

12 bulan 215,408,525 0 Mendahului Perubahan

Jasa perkantoran (jasa

persuratan, komunikasi, air,

listrik, perizinan kendaraan) dan

peralatan kantor (alat tulis

kantor, barang cetakan, dan

bahan pustaka)

12 Bulan Jasa perkantoran (jasa

persuratan, komunikasi, air,

listrik, perizinan kendaraan) dan

peralatan kantor (alat tulis

kantor, barang cetakan, dan

bahan pustaka)

12 Bulan

1.01.1.01.01.01.01.27-P Penyediaaan Jasa Keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (161 orang)

12 Bulan 378,378,525 378,378,525 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (121 orang)

12 Bulan 506,082,125 127,703,600 Penambahan Anggaran untuk

Bendahara dana BOS SD dan

SMP dan Pergeseran rekening

0 Bendahara Dana BOS SMP (36

orang)

3 bulan

0 Bendahara Dana BOS SD (274

orang)

3 Bulan

1.01.1.01.01.01.01.28-P Penyediaan Rapat-rapat,

Konsultasi dan Koordinasi

Rapat koordinasi dan konsultasi 12 Bulan 276,281,000 276,281,000 Rapat koordinasi dan konsultasi 12 Bulan 276,281,000 0 Tetap

Fasiltasi Dewan Pendidikan dan

Sekretariat TP UKS Kabupaten

12 Bulan Fasiltasi Dewan Pendidikan dan

Sekretariat TP UKS Kabupaten

12 Bulan

1.01.1.01.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 1,339,762,220 1,339,762,220 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 1,122,456,220 -217,306,000

1.01.1.01.01.01.11.01-P Pengadaaan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Tersedianya kendaraan roda

empat 1 unit, kendaraan roda

dua 8 unit, AC 2 PK 5 unit,

laptop 5 unit, komputer PC 4

unit, printer 2 unit, mesin ketik 1

unit, UPS 3 unit, kursi rapat

Sadewa 100 unit, kursi kerja 15

unit, meja biro kecil 14 unit,

meja biro besar 1 unit, meja

komputer 3 unit, kursi komputer

3 unit, almari arsip 1 unit, papan

tulis 1 unit, filling cabinet 1 unit.

167 unit 622,999,500 622,999,500 Tersedianya kendaraan roda dua

8 unit, AC 2 PK 5 unit, laptop 5

unit, komputer PC 4 unit, printer

2 unit, mesin ketik 1 unit, UPS 3

unit, kursi rapat Sadewa 100

unit, kursi kerja 15 unit, meja

kerja 14 unit, meja kerja besar 1

unit, meja komputer 3 unit, kursi

komputer 3 unit, almari arsip 1

unit, papan tulis 1 unit, filling

cabinet 1 unit.

166 unit 405,693,500 -217,306,000 Pengadaan kendaraan roda

dua di tunda pelaksanaannya di

tahun 2017 dan pembenaran

rekening belanja modal

1.01.1.01.01.01.11.02-P Pemeliharaan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Terpeliharanya gedung dan

halaman 15 unit, kendaraan

roda dua 34 unit, roda empat 3

unit, AC 14 unit, komputer dan

printer 60 unit, dan mesin ketik 1

unit.

127 unit 716,762,720 716,762,720 Terpeliharanya gedung dan

halaman 15 unit, kendaraan roda

dua 34 unit, roda empat 3 unit,

AC 14 unit, komputer dan printer

60 unit, dan mesin ketik 1 unit.

127 unit 716,762,720 0 Pergeseran rekening

III - 2

Page 24: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pembayaran listrik, air, telepon,

internet untuk Kantor Dinas

Pendidikan, PPDB Online,

UPTD SKB, dan 12 UPTD

PAUD dan Dikdas, dan

pembelian premium

12 Bulan Pembayaran listrik, air, telepon,

internet untuk Kantor Dinas

Pendidikan, PPDB Online,

UPTD SKB, dan 12 UPTD

PAUD dan Dikdas, dan

pembelian premium

12 Bulan

1.01.1.01.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 1,025,637,950 1,025,637,950 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 1,058,308,950 32,671,000

1.01.1.01.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersusunnya Perbup dan Juknis

tentang Pendidikan Berkarakter

2 Dokumen 93,984,500 93,984,500 Tersusunnya Perbup dan Juknis

tentang Pendidikan Berkarakter

2 Dokumen 104,005,500 10,021,000 Mendahului perubahan,

pergeseran rekening,

Penambahan Anggaran

Sosialisasi Perbup PPK

Tersusunnya Dokumen Renja

dan Renstra SKPD

3 dokumen Tersusunnya Dokumen Renja

dan Renstra SKPD

3 dokumen

0 Sosialisasi Perbup PPK 1 Kali

1.01.1.01.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Dokumen laporan kinerja

keuangan

19 dokumen 20,000,000 20,000,000 Dokumen laporan kinerja

keuangan

19 dokumen 20,000,000 0 Tetap

1.01.1.01.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersedianya dokumen data

pokok pendidikan, Fasilitasi

PPDB OnLine

1 Dokumen 246,713,250 246,713,250 Tersedianya dokumen data

pokok pendidikan, Fasilitasi

PPDB OnLine

1 Dokumen 269,363,250 22,650,000 Penambahan Anggaran

evaluasi dan review PPDB dan

juknis 5 hari sekolah,

Pergeseran Rekening

Dokumen laporan pengendalian

dan evaluasi kinerja SKPD

bulanan, triwulanan, LKjIP,

Laporan Tahunan dan Profil

Kinerja SKPD, serta evaluasi

penyelenggaraan pendidikan

dengan stakeholder terkait.

5 dokumen Dokumen laporan pengendalian

dan evaluasi kinerja SKPD

bulanan, triwulanan, LKjIP,

Laporan Tahunan dan Profil

Kinerja SKPD, serta evaluasi

penyelenggaraan pendidikan

dengan stakeholder terkait.

5 dokumen

0 Evaluasi dan review PPDB

2018-2019 dan juknis tentang 5

hari sekolah

1 Kali

1.01.1.01.01.01.12.04-P Pelaksanaan Standar Pelayanan

Minimal Pendidikan Dasar

Tersedianya data pencapaian

SPM pendidikan dasar

1 dokumen 664,940,200 664,940,200 Tersedianya data pencapaian

SPM pendidikan dasar

1 dokumen 664,940,200 0 Mendahului Perubahan

1.01.1.01.01.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumberdaya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 0 88,949,600 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 88,949,600 0

1.01.1.01.01.01.11.03-P Pendidikan dan pengembangan

SDM Aparatur

0 88,949,600 88,949,600 0 Pergeseran rekening

1.01.1.01.01.01.38-P Program Pendidikan Anak Usia

Dini dan Pendidikan Masyarakat

Cakupan Pendidikan Anak

Usia Dini dan Pendidikan

Masyarakat

18.62 % 1,691,725,450 1,689,175,450 Cakupan Pendidikan Anak

Usia Dini dan Pendidikan

Masyarakat

18.62 % 2,640,027,450 950,852,000

1.01.1.01.01.01.38.01-P Pembangunan/rehabilitasi sarana

prasarana PAUD

Terbangun/terpeliharanya

sarana prasarana pendidikan

TK

4 Paket 324,126,400 324,126,400 Terbangun/terpeliharanya sarana

prasarana pendidikan TK

4 Paket 324,126,400 0 Perubahan sasaran

1.01.1.01.01.01.38.02-P Pengadaan sarana PAUD Tersedianya Alat Permainan

Edukatif (APE) Luar

64 TK 175,223,550 175,223,550 Tersedianya Alat Permainan

Edukatif (APE) Luar

64 TK 175,223,550 0 Perubahan sasaran

1.01.1.01.01.01.38.03-P Penyelenggaraan Program

Lembaga Pendidikan Kursus

Fasilitasi pendidikan

ketrampilan/kursus

24 Lembaga 55,413,000 55,413,000 Fasilitasi pendidikan

ketrampilan/kursus

24 Lembaga 55,413,000 0 Tetap

1.01.1.01.01.01.38.04-P Penyelenggaraan PAUDNI Operasional TPA Pelangi Nusa

(70 siswa), program Paket A

(warga belajar 5 orang),

program Paket B (warga belajar

15 orang), program Paket C

174 orang 295,739,900 295,739,900 Operasional TPA Pelangi Nusa

(70 siswa), program Paket A

(warga belajar 5 orang),

program Paket B (warga belajar

15 orang), program Paket C

174 orang 295,739,900 0 Mendahului perubahan

III - 3

Page 25: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

(warga belajar 60 orang),

program

keaksaraan/penuntasan buta

aksara (warga belajar 40 orang),

program kursus ketrampilan

(warga belajar 20 orang)

(warga belajar 60 orang),

program

keaksaraan/penuntasan buta

aksara (warga belajar 40 orang),

program kursus ketrampilan

(warga belajar 20 orang)

1.01.1.01.01.01.38.05-P Peningkatan mutu satuan PAUD Tersalurnya BOP PAUD Negeri 13 lembaga 150,406,800 147,856,800 Tersalurnya BOP PAUD Negeri

(13 lembaga)

12 bulan 1,098,708,800 950,852,000 Mendahului perubahan,

penambahan Anggaran Cetak

buku PPK Paud , Sosialisasi

pelaporan BOP dan Gebyar

Paud, penambahan sasaran,

sisa Dana BOP Paud untuk

Pemeliharaan Gedung dan

Bangunan sejumlah Rp.

550.800.000

Peningkatan pemahaman

tentang BOP PAUD

12 UPTD Peningkatan pemahaman

tentang BOP PAUD (759

lembaga)

12 UPTD

Terlaksananya berbagai lomba;

gugus PAUD, kreativitas PAUD,

pengelolaan PAUD, dan sekolah

sehat

4 kategori Terlaksananya berbagai lomba;

gugus PAUD, kreativitas PAUD,

pengelolaan PAUD, dan sekolah

sehat

4 kategori

Terlaksananya Gebyar PAUD 1 kali Terlaksananya Gebyar PAUD 1 kali

0 Cetak Buku Pedoman

Pendidikan Karakter

674 buku

1.01.1.01.01.01.38.08 Pembinaan dan penilaian akreditasi

satuan PAUD

Terselenggaranya pembinaan

dan penilaian akreditasi satuan

pendidikan PAUD

40 Lembaga 11,406,500 11,406,500 Terselenggaranya pembinaan

dan penilaian akreditasi satuan

pendidikan PAUD

40 Lembaga 11,406,500 0 Tetap

1.01.1.01.01.01.38.06-P Pemberdayaan anak putus sekolah Data anak putus sekolah 1 dokumen 62,707,900 62,707,900 Data anak putus sekolah 1 dokumen 62,707,900 0 Mendahului perubahan

Pelatihan ketrampilan anak

putus sekolah

60 Warga Pelatihan ketrampilan anak

putus sekolah

60 Warga

1.01.1.01.01.01.38.07-P Penyelenggaraan pendidikan

kesetaraan dan keaksaraan

fungsional

Terlaksananya Ujian Nasional

Pendidikan Kesetaraan (UNPK)

Paket A, Paket B, dan Paket C

3 kali 616,701,400 616,701,400 Terlaksananya Ujian Nasional

Pendidikan Kesetaraan (UNPK)

Paket A, Paket B, dan Paket C

3 kali 616,701,400 0 Pergeseran rekening,

penambahan sasaran

Penyelenggaraan seleksi,

pembinaan dan pengiriman

kontingen lomba Keaksaraan,

Kesetaraan, TBM, JBM, dan

LKP

16 kontingen Penyelenggaraan seleksi,

pembinaan dan pengiriman

kontingen lomba Keaksaraan,

Kesetaraan, TBM, JBM, dan

LKP

16 kontingen

Pelayanan ijin operasional

lembaga pendidikan non formal

100 ijin Pelayanan ijin operasional

lembaga pendidikan non formal

100 ijin

Pelayanan pendidikan

keaksaraan fungsional dan

mandiri

24 kelompok Pelayanan pendidikan

keaksaraan fungsional dan

mandiri

24 kelompok

Pelayanan pendidikan non

formal program Paket A, Paket

B, dan Paket C

14 Paket Pelayanan pendidikan non

formal program Paket A, Paket

B, dan Paket C

14 Paket

0 peralatan pembelajaran paket B

dan paket C

10 lembaga

0 Modul pembelajaran program

paket B dan paket C

1400 buku

1.01.1.01.01.01.39-P Program Pembinaan Sekolah

Dasar

Cakupan Pendidikan Sekolah

Dasar

62.94 % 24,131,108,916 24,131,131,916 Cakupan Pendidikan Sekolah

Dasar

62.94 % 47,929,841,870 23,798,709,954

III - 4

Page 26: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.01.1.01.01.01.39.01-P Pengadaan sarana pendidikan SD Tersedianya peralatan

pendidikan (alat peraga) 4 SD,

pengadaan media pendidikan

(TIK) 10 SD, pengadaan koleksi

perpustakaan (buku) 92 SD,

meubelair 15 SD dan

pengadaan peralatan olahraga 4

SD.

125 sekolah 6,804,196,250 6,804,196,250 Tersedianya peralatan

pendidikan (alat peraga) 4 SD,

pengadaan media pendidikan

(TIK) 10 SD, pengadaan koleksi

perpustakaan (buku) 92 SD,

meubelair 15 SD dan

pengadaan peralatan olahraga 4

SD.

125 sekolah 6,804,196,250 0 Mendahului perubahan

1.01.1.01.01.01.39.02-P Pembangunan/rehabilitasi

bangunan SD

Terbangunnya/ terehabnya

bangunan di 68 SD dan

terbangunnya relokasi 1 SD.

69 sekolah 11,894,607,729 11,894,630,729 Terbangunnya/ terehabnya

bangunan di 68 SD dan

terbangunnya relokasi 1 SD.

69 sekolah 12,024,555,729 129,925,000 Penambahan anggaran untuk

DED SDN 4 wates dan SDN 3

Glagah Temon,Pemindahan

SDN 3 Glagah Temon,

pergeseran rekening,

penambahan sasaran

0 DED untuk relokasi SDN

Percobaan 4 Wates dan SDN 3

Glagah Temon

2 Sekolah

0 Tersedianya biaya Proses

Pemindahan sementara SDN 3

Glagah Temon

1 Sekolah

1.01.1.01.01.01.39.03-P Penyediaan biaya pendidikan SD Beasiswa miskin SD 360 siswa 4,655,565,000 4,655,565,000 Beasiswa miskin SD 360 siswa 28,374,431,954 23,718,866,954 Penambahan Anggaran Cetak

buku pedoman PPK SD 540

buku, Dana BOS, penambahan

sasaran

Tersedianya biaya operasional

sekolah pendidikan SD

337 sekolah Tersedianya biaya operasional

sekolah pendidikan SD

337 sekolah

Penghargaan bagi siswa

berprestasi SD

7 kategori Penghargaan bagi siswa

berprestasi SD

7 kategori

0 Buku Pedoman PPK SD 540 Buku

1.01.1.01.01.01.39.04-P Pengembangan potensi siswa SD Terselenggaranya Olimpiade

Siswa Nasional (OSN) 2 Mapel,

Olimpiade Olahraga Siswa

Nasional (O2SN) 10 Cabang,

Festival Lomba Seni Siswa

Nasional (FLS2N) 9 Cabang,

gladi kawruh, cerdas, cermat,

sekolah sehat, UKS, MTQ, dan

POR Siswa

10 kategori 130,995,750 130,995,750 Terselenggaranya Olimpiade

Siswa Nasional (OSN) 2 Mapel,

Olimpiade Olahraga Siswa

Nasional (O2SN) 10 Cabang,

Festival Lomba Seni Siswa

Nasional (FLS2N) 9 Cabang,

gladi kawruh, cerdas, cermat,

sekolah sehat, UKS, MTQ, dan

POR Siswa

10 kategori 130,995,750 0 Mendahului perubahan

1.01.1.01.01.01.39.05-P Peningkatan mutu pendidikan SD Peningkatan pemahaman

terhadap akreditasi sekolah

80 orang 90,167,062 90,167,062 Peningkatan pemahaman

terhadap akreditasi sekolah

80 orang 87,917,062 -2,250,000 Pengurangan anggaran

Pendampingan sekolah piloting

SD berkarakter

3 sekolah Pendampingan sekolah piloting

SD berkarakter

3 sekolah

Peningkatan pemahaman

kurikulum 2013

168 orang Peningkatan pemahaman

kurikulum 2013

168 orang

Peningkatan pemahaman

terhadap pendidikan

Kepramukaan

350 orang Peningkatan pemahaman

terhadap pendidikan

Kepramukaan

350 orang

1.01.1.01.01.01.39.06-P Pengembangan program

pendidikan inklusif jenjang SD

Diklat; Penanganan Anak

Berkebutuhan Khusus bagi

Guru Reguler, Manajemen

sekolah Penyelenggara

Pendidikan Inklusif bagi Kepala

Sekolah, Pencapaian SPM

Sekolah Penyelenggara

Pendidikan Inklusif

120 orang 124,172,850 124,172,850 Diklat; Penanganan Anak

Berkebutuhan Khusus bagi Guru

Reguler, Manajemen sekolah

Penyelenggara Pendidikan

Inklusif bagi Kepala Sekolah,

Pencapaian SPM Sekolah

Penyelenggara Pendidikan

Inklusif

120 orang 114,792,850 -9,380,000 pengurangan anggaran,

pergeseran rekening

III - 5

Page 27: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Fasilitasi assesment siswa

berkebutuhan khusus

225 siswa Fasilitasi assesment siswa

berkebutuhan khusus

225 siswa

1.01.1.01.01.01.39.07-P Pelaksanaan evaluasi mutu

pendidikan SD

Peningkatan pemahaman EDS 400 orang 410,404,275 410,404,275 Peningkatan pemahaman EDS 400 orang 372,552,275 -37,852,000 Pengurangan anggaran

Peningkatan pemahaman

tentang PPBD

400 orang Peningkatan pemahaman

tentang PPBD

400 orang

Peningkatan pemahaman

terhadap pendataan ujian

sekolah

400 orang Peningkatan pemahaman

terhadap pendataan ujian

sekolah

400 orang

Fasilitasi bedah Kisi-kisi UN,

Latihan UN, UN, UAS, UKK

12 sub

rayon

Fasilitasi bedah Kisi-kisi UN,

Latihan UN, UN, UAS, UKK

12 sub

rayon

1.01.1.01.01.01.39.08 Pembinaan dan penilaian akreditasi

satuan pendidikan SD

Terselenggaranya pembinaan

dan penilaian akreditasi satuan

pendidikan SD

80 sekolah 21,000,000 21,000,000 Terselenggaranya pembinaan

dan penilaian akreditasi satuan

pendidikan SD

80 sekolah 20,400,000 -600,000 Pengurangan anggaran

1.01.1.01.01.01.40-P Program Pembinaan Sekolah

Menengah Pertama

Cakupan Pendidikan Sekolah

Menengah Pertama

80.58 % 13,542,518,325 13,538,187,325 Cakupan Pendidikan Sekolah

Menengah Pertama

80.58 % 28,410,526,564 14,872,339,239

1.01.1.01.01.01.40.01-P Peningkatan mutu pendidikan SMP Pendampingan sekolah piloting

SMP berkarakter

2 sekolah 64,478,850 64,478,850 Pendampingan sekolah piloting

SMP berkarakter

2 sekolah 64,478,850 0 Tetap

Meningkatnya pemahaman

terhadap Implementasi

kurikulum 2013 (75 orang), MOS

dan PPDB (70 orang), RAPBS

dan keuangan (75 orang),

kesehatan reproduksi (70

orang), dan ijin operasional

sekolah

290 orang Meningkatnya pemahaman

terhadap Implementasi

kurikulum 2013 (75 orang), MOS

dan PPDB (70 orang), RAPBS

dan keuangan (75 orang),

kesehatan reproduksi (70

orang), dan ijin operasional

sekolah

290 orang

1.01.1.01.01.01.40.02-P Pengembangan potensi siswa

SMP

Penyelengggaraan dan

pengiriman kontingen Gladhi

Kawruh dan Ngudar Kawruh (18

siswa), LPI (400 siswa), LCC (9

siswa), LPSN (6 siswa), LKJS

(6 siswa), MTQ (200 siswa),

639 siswa 225,150,400 225,150,400 Penyelengggaraan dan

pengiriman kontingen Gladhi

Kawruh dan Ngudar Kawruh (18

siswa), LPI (400 siswa), LCC (9

siswa), LPSN (6 siswa), LKJS

(6 siswa), MTQ (200 siswa),

639 siswa 225,150,400 0 Mendahului perubahan,

pergeseran rekening

Penyelenggaraan dan

pengiriman kontingen lomba

OSN

3 mapel Penyelenggaraan dan

pengiriman kontingen lomba

OSN

3 mapel

Penyelengggaraan dan

pengiriman kontingen lomba

FLS2N

16 cabang Penyelengggaraan dan

pengiriman kontingen lomba

FLS2N

5 cabang

Penyelengggaraan dan

pengiriman lomba Sekolah

Sehat/UKS

3 sekolah Penyelengggaraan dan

pengiriman lomba Sekolah

Sehat/UKS

3 sekolah

Penyelenggaraan dan

pengiriman kontingen lomba

O2SN

12 jenis Penyelenggaraan dan

pengiriman kontingen lomba

O2SN

5 jenis

1.01.1.01.01.01.40.09 Pembinaan dan penilaian akreditasi

satuan pendidikan SMP

Meningkatnya Kualitas

Pendidikan Masyarakat

20 sekolah 9,000,000 9,000,000 Meningkatnya Kualitas

Pendidikan Masyarakat

20 sekolah 9,000,000 0 Tetap

1.01.1.01.01.01.40.03-P Penyediaan biaya pendidikan SMP Beasiswa miskin SMP 300

siswa dan Beasiswa prestasi

SMP 80 siswa,

380 orang 3,813,896,000 3,813,896,000 Beasiswa miskin SMP 300

siswa

300 orang 18,636,235,239 14,822,339,239 Penambahan anggaran dan

penambahan sasaran cetak

buku pedoman PPK, BOS

SMP, pengurangan sasaran

kegiatan Beasiswa Prestasi

karena kajian Dindikpora

apabila dilaksanakan akan

menimbulkan masalah

III - 6

Page 28: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

terfasilitasinya operasional

sekolah unggulan SMPN I

Pengasih , Kelas Olah Raga di

SMPN 2 Galur dan SMPN 1

Panjatan

3 sekolah terfasilitasinya operasional

sekolah unggulan SMPN I

Pengasih , Kelas Olah Raga di

SMPN 2 Galur dan SMPN 1

Panjatan

3 sekolah

Terpenuhinya Penyediaan Biaya

Pendidikan SMP 36 Sekolah

Negeri dan BBPD 44

SMP/MTs/SDLB sekolah

swasta;

80 Satuan Terpenuhinya Penyediaan Biaya

Pendidikan SMP 36 Sekolah

Negeri dan BBPD 44

SMP/MTs/SDLB sekolah

swasta;

80 Satuan

0 Buku Pedoman PPK 420 Buku

1.01.1.01.01.01.40.04-P Pelaksanaan evaluasi mutu

pendidikan SMP

Terselenggaranya Bedah

kisi-kisi UN (66 sekolah), Latihan

UN (66 sekolah), Pelaksanaan

UN (66 sekolah), Pelaksanaan

UAS (66 sekolah), UKK (66

sekolah)

66 sekolah 128,938,025 128,938,025 Terselenggaranya Bedah kisi-kisi

UN (66 sekolah), Latihan UN (66

sekolah), Pelaksanaan UN (66

sekolah), Pelaksanaan UAS (66

sekolah), UKK (66 sekolah)

66 sekolah 128,938,025 0 Tetap

1.01.1.01.01.01.40.05-P Pengadaan sarana pendidikan

SMP

Tersedianya DVD Best Practice

Pembelajaran (60 sekolah);

Tersedianya Komputer

Pembelajaran Siswa (6

sekolah); Tersedianya Unit

Komputer Jaringan (18

sekolah); Tersedianya Peralatan

IPS (21 sekolah); Tersedianya

Peralatan Kesenian (6 sekolah);

Tersedianya Peralatan PJOK

(17 sekolah); Tersedianya Buku

Koleksi Perpustakaan (16

sekolah)

144 sekolah 4,943,267,950 4,943,267,950 Tersedianya DVD Best Practice

Pembelajaran (60 sekolah);

Tersedianya Komputer

Pembelajaran Siswa (6

sekolah); Tersedianya Unit

Komputer Jaringan (11 sekolah);

Tersedianya Peralatan

Laboratorium IPA (1 sekolah);

Tersedianya Peralatan Kesenian

(6 sekolah); Tersedianya

Peralatan Matematika (28

sekolah); Tersedianya Media

Pendidikan (25 sekolah)

137 sekolah 4,943,267,950 0 Mendahlui perubahan

1.01.1.01.01.01.40.06-P Pembangunan/rehabilitasi

prasarana SMP

Terehabilitasinya Ruang Kelas

(14 paket); Pembangunan

KM/WC siswa (10 paket);

Pembangunan talud/pagar

sekolah (10 paket);

Terehabilitasinya Ruang

Guru/TU/KS (1 paket),

Terehabilitasinya Ruang Lab IPA

(5 paket), Terehabilitasinya

Ruang Perpust (10 paket),

Terehabilitasinya Ruang Lab

Komputer (5 paket),

Terbangunnya Ruang Lab IPA (1

paket)

56 paket 4,247,274,000 4,246,993,000 Terehabilitasinya Ruang Kelas

(14 paket); Pembangunan

KM/WC siswa (10 paket);

Pembangunan talud/pagar

sekolah (10 paket);

Terehabilitasinya Ruang

Guru/TU/KS (1 paket),

Terehabilitasinya Ruang Lab IPA

(5 paket), Terehabilitasinya

Ruang Perpust (10 paket),

Terehabilitasinya Ruang Lab

Komputer (5 paket),

Terbangunnya Ruang Lab IPA (1

paket)

56 paket 4,296,993,000 50,000,000 Mendahului perubahan,

penambahan anggaran review

DED SMPN 1 Wates dan

penambahan sasaran,

pergeseran rekening

0 Review DED SMPN 1 Wates 1 Sekolah

1.01.1.01.01.01.40.07-P Pendataan dan pemetaan sarana

dan prasarana SMP

Tersedianya Dokumen Data

Sarana dan Prasarana

Pendidikan SMP (1 dokumen)

1 Dokumen 15,000,000 15,000,000 Tersedianya Dokumen Data

Sarana dan Prasarana

Pendidikan SMP (1 dokumen)

1 Dokumen 15,000,000 0 Pengurangan Anggaran

1.01.1.01.01.01.40.08-P Pengembangan program

pendidikan inklusif jenjang SMP

Peningkatan pemahaman guru

reguler terhadap pendidikan

inklusi

108 orang 95,513,100 91,463,100 Peningkatan pemahaman guru

reguler terhadap pendidikan

inklusi

108 orang 91,463,100 0 Mendahului perubahan

1.01.1.01.01.01.41 Program Pembinaan

Ketenagaan

Cakupan Peningkatan

Kapasitas Ketenagaan

39.09 % 13,154,364,935 13,132,764,935 Cakupan Peningkatan

Kapasitas Ketenagaan

39.09 % 11,759,336,475 -1,373,428,460

1.01.1.01.01.01.41.01-P Peningkatan dan pengembangan

PTK PAUD

Pembinaan dan penilaian

Kelompok Kerja Guru (KKG)

35 orang 244,053,100 244,053,100 Pembinaan dan penilaian

Kelompok Kerja Guru (KKG)

200 orang 235,483,100 -8,570,000 Mendahului Perubahan,

Pengurangan Anggaran

III - 7

Page 29: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Penyelenggaraan lomba

kreativitas pendidik PAUD

350 orang Penyelenggaraan lomba

kreativitas pendidik PAUD

350 orang

Pelaksanaan diklat pendidik dan

tenaga kependidikan PAUD

350 orang Pelaksanaan diklat pendidik dan

tenaga kependidikan PAUD

350 orang

Dokumen data pendidik dan

lembaga PAUD

1 dokumen Dokumen data pendidik dan

lembaga PAUD

1 dokumen

1.01.1.01.01.01.41.02-P Pemetaan dan penilaian kinerja

PTK PAUD

Lomba guru dan Kepala

Sekolah Berprestasi

6 kejuaraan 86,240,700 86,240,700 Lomba guru dan Kepala Sekolah

Berprestasi

6 Kejuaraan 80,740,700 -5,500,000 Mendahului Perubahan,

Pengurangan Anggaran

Fasilitasi sertifikasi pendidik

PAUD

254 orang Fasilitasi sertifikasi pendidik

PAUD

254 orang

Fasilitasi UKG PAUD 50 orang Fasilitasi Pelaksanaan Ujian

Kompetensi Guru PAUD

200 orang

Penilaian kinerja guru dan/atau

Kepala TK

13 TK Penilaian kinerja guru dan/atau

Kepala TK

13 TK

1.01.1.01.01.01.41.06-P Pemetaan dan penilaian kinerja

PTK SD

Fasilitasi pendataan dan

pemetaan PTK SD dan

penilaian kinerja Kepala Sekolah

12 UPTD 230,007,600 230,007,600 Fasilitasi pendataan dan

pemetaan PTK SD dan penilaian

kinerja Kepala Sekolah

12 UPTD 230,007,600 0 Mendahului perubahan

Diklat pasca UKG (400 orang)

dan Sertifikasi Pendidik (50

orang)

450 Orang Diklat pasca UKG (400 orang)

dan Sertifikasi Pendidik (50

orang)

450 Orang

1.01.1.01.01.01.41.05-P Peningkatan dan pengembangan

PTK SD

Diklat penilaian kinerja (25

orang), penguatan kepala

sekolah (55 orang), penulisan

karya tulis ilmiah (55 orang),

pengelolaan perpustakaan (55

orang), penyusunan APBS (55

orang), peningkatan kinerj guru

(55 orang)

300 orang 322,326,550 322,326,550 Diklat penilaian kinerja (25

orang), penguatan kepala

sekolah (55 orang), penulisan

karya tulis ilmiah (55 orang),

pengelolaan perpustakaan (55

orang), penyusunan APBS (55

orang), peningkatan kinerj guru

(55 orang)

300 orang 322,326,550 0 Tetap

Fasilitasi KKG/KKPS (KKG

Pendidikan Inklusif, KKG PAI,

KKG PA Kristen, KKG PA

Katholik, KKG Penjasorkes,

KKG Guru Kelas, KKPS

Kabupaten).

495 orang Fasilitasi KKG/KKPS (KKG

Pendidikan Inklusif, KKG PAI,

KKG PA Kristen, KKG PA

Katholik, KKG Penjasorkes,

KKG Guru Kelas, KKPS

Kabupaten).

495 orang

Fasilitasi berbagai lomba;

OSNG, Ajang Kreasi Seni, Guru

Berprestasi, Kepala Sekolah

Berprestasi, dan Pengawas

Berprestasi.

5 jenis

lomba

Fasilitasi berbagai lomba;

OSNG, Ajang Kreasi Seni, Guru

Berprestasi, Kepala Sekolah

Berprestasi, dan Pengawas

Berprestasi.

5 jenis

lomba

1.01.1.01.01.01.41.09-P Peningkatan dan pengembangan

PTK SMP

Peningkatan PTK SMP 5 sekolah 239,810,100 220,910,100 Peningkatan PTK SMP 5 sekolah 164,400,100 -56,510,000 Pengurangan Anggaran,

pergeseran rekening

Peningkatan Kompetensi

Kepala Sekolah (66 orang);

66 orang Peningkatan Kompetensi Kepala

Sekolah (66 orang);

66 orang

Peningkatan pemahaman

pustakawan melalui diklat

pustakawan

75 orang Peningkatan pemahaman

pustakawan melalui diklat

pustakawan

75 orang

Peningkatan Kompetensi MGMP

(13 MGMP);

650 orang Peningkatan Kompetensi MGMP

(13 MGMP);

650 orang

1.01.1.01.01.01.41.03 Pembinaan dan administrasi

kepegawaian jenjang PAUD dan

Pendidikan Non Formal

Fasilitasi penilaian dan verifikasi

DUPAK jenjang PAUD dan

Pendidikan Non Formal

1320 berkas 32,623,000 32,623,000 Fasilitasi penilaian dan verifikasi

DUPAK jenjang PAUD dan

Pendidikan Non Formal

1320 berkas 32,623,000 0 Tetap

III - 8

Page 30: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.01.1.01.01.01.41.04 Penyediaan biaya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang PAUD dan

PNF

Terbayarnya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang PAUD dan

Pendidikan Non Formal

262 orang 2,561,612,750 2,561,612,750 Terbayarnya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang PAUD dan

Pendidikan Non Formal

243 orang 2,376,362,750 -185,250,000 Pengurangan Anggaran

1.01.1.01.01.01.41.07 Pembinaan dan administrasi

kepegawaian jenjang SD

Fasilitasi penilaian dan verifikasi

DUPAK jenjang SD

1385 berkas 61,345,475 61,345,475 Fasilitasi penilaian dan verifikasi

DUPAK jenjang SD

2 Semester 54,220,475 -7,125,000 Pengurangan Anggaran

1.01.1.01.01.01.41.08 Penyediaan biaya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang SD

Terbayarnya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY serta PTTD

jenjang SD

325 orang 7,613,906,110 7,613,906,110 Terbayarnya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY serta PTTD

jenjang SD

294 orang 6,779,072,650 -834,833,460 Pengurangan Anggaran,

pergeseran rekening

Terbayarnya biaya Tenaga Bantu

Pendidikan jenjang SD

637 orang Terbayarnya biaya Tenaga Bantu

Pendidikan jenjang SD

537 orang

1.01.1.01.01.01.41.11 Pembinaan dan administrasi

kepegawaian jenjang SMP

Fasilitasi penilaian dan verifikasi

DUPAK jenjang SMP

825 berkas 30,856,350 30,856,350 Fasilitasi penilaian dan verifikasi

DUPAK jenjang SMP

2 Semester 29,896,350 -960,000 Mendahului Perubahan,

Pengurangan Anggaran

1.01.1.01.01.01.41.12 Penyediaan biaya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang SMP

Terbayarnya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang SMP

166 0rang 1,621,618,750 1,621,618,750 Terbayarnya insentif GTT/PTT

dan GTY/PTY jenjang SMP

140 0rang 1,368,118,750 -253,500,000 Pengurangan anggaran

1.01.1.01.01.01.41.10-P Pemetaan dan penilaian kinerja

PTK SMP

Tersedianya data Pemetaan

PTK (66 sekolah);

66 sekolah 109,964,450 107,264,450 Tersedianya data Pemetaan

PTK (66 sekolah);

66 sekolah 86,084,450 -21,180,000 Mendahului Perubahan,

Pengurangan Anggaran,

pergeseran rekening

Fasilitasi Calon Kepala Sekolah

(5 orang); Fasilitasi Sertifikasi

Pendidik Jenjang SMP (1.077

orang); fasilitasi Diklat Pasca

UKG Jenjang SMP (50 orang)

1132 orang Fasilitasi Calon Kepala Sekolah

(5 orang); Fasilitasi Sertifikasi

Pendidik Jenjang SMP (1.077

orang); fasilitasi Diklat Pasca

UKG Jenjang SMP (50 orang)

1132 orang

Tersedianya data Penilaian

Kinerja Guru (144 orang);

Penilaian Kinerja Kepala

Sekolah (66 orang); Penilaian

Kinerja Pengawas (10 orang);

220 orang Tersedianya data Penilaian

Kinerja Guru (144 orang);

Penilaian Kinerja Kepala

Sekolah (66 orang); Penilaian

Kinerja Pengawas (10 orang);

220 orang

2.13.1.01.01.01.22-P Program Peningkatan

Pembinaan Pemuda dan Olah

Raga

Capaian pembinaan pemuda

dan olah raga

81.37 % 1,318,871,725 1,303,121,725 Cakupan Pembinaan Pemuda

dan Olahraga

38.91 % 1,417,987,925 114,866,200

2.13.1.01.01.01.22.02-P Pengembangan manajemen

kepemudaan

SIM Kepemudaan 1 SIM 34,999,950 34,999,950 SIM Kepemudaan 1 SIM 34,999,950 0 Tetap

Dokumen RAD kepemudaan, 1 dokumen Dokumen RAD kepemudaan, 1 dokumen

2.13.1.01.01.01.22.01-P Peningkatan kesegaran jasmani,

rekreasi dan prestasi

Pemanduan bakat olah raga 100 orang 374,919,950 359,169,950 Pemanduan bakat olah raga 100 orang 509,169,950 150,000,000 Mendahului perubahan,

pergeseran rekening,

penambahan anggaran Event

Olahraga Nasional,

penambahan sasaran

Gebyar senam dan peringatan

haornas

2 kali Gebyar senam dan peringatan

haornas

2 kali

Terfasilitasinya penyelenggaraan

POPDA, OOSN, OOSK, dan

LPI

4 even Terfasilitasinya penyelenggaraan

POPDA dan LPI

2 even

fasilitasi pekan olah raga

pesantren

1 kali fasilitasi pekan olah raga

pesantren

1 kali

Senam di halaman pemda (40

kali), senam massal di alun-alun

(10 kali)

50 kali Senam di halaman pemda (40

kali), senam massal di alun-alun

(10 kali)

50 kali

0 Terselenggaranya event

olahraga nasional

1 event

III - 9

Page 31: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.13.1.01.01.01.22.03-P Pembinaan peran serta

kepemudaan

Terfasilitasinya penyelenggaraan

OSN, Debat Bhs Inggris, Debat

Bhs Indonesia, FLSSN

500 orang 568,590,575 568,590,575 Terfasilitasinya penyelenggaraan

Lomba Debat

50 orang 518,970,275 -49,620,300 Mendahului perubahan,

pengurangan anggaran

Diperolehnya wakil Kulon Progo

dalam JPI/BPAP (5 orang) dan

pemuda pelopor (5 orang)

10 orang Diperolehnya wakil Kulon Progo

dalam JPI/BPAP (5 orang) dan

pemuda pelopor (5 orang)

10 orang

Peningkatan Pemahaman

pemuda terhadap

kewirausahaan

10 orang Peningkatan Pemahaman

pemuda terhadap

kewirausahaan

10 orang

Lomba baris berbaris tk SLTA,

SLTP, SD

1 kali Lomba baris berbaris tk SLTA,

SLTP, SD

1 kali

Fasilitasi Paskibraka 1 unit Fasilitasi Paskibraka 1 unit

Peningkatan pemahaman

pemuda terhadap

kepemimpinan melalui Diklat

kepemimpinan

100 orang Peningkatan pemahaman

pemuda terhadap

kepemimpinan melalui Diklat

kepemimpinan

100 orang

2.13.1.01.01.01.22.04-P Pengembangan dan peningkatan

sarana prasarana olah raga dan

pemuda

Pemeliharaan GOR Wates,

Stadion Cangkring dan Panti

Pelajar.

3 lokasi 340,361,250 340,361,250 Pemeliharaan GOR Wates,

Stadion Cangkring dan Panti

Pelajar.

3 lokasi 354,847,750 14,486,500 Penambahan Anggaran

Renovasi Stadion Cangkring,

Pergeseran Rekening

Tersedianya peralatan Olah

Raga

13 Cabang

OR

Tersedianya peralatan Olah

Raga

13 Cabang

OR

0 Penambahan Belanja Renovasi

Stadion Cangkring

1 Lokasi

Jumlah 57,074,057,571 57,118,799,171 95,425,206,704 38,306,407,533

III - 10

Page 32: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS KESEHATAN

JUMLAH PAGU : Rp. 81,972,757,528

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.02.1.02.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 563,359,775 563,359,775 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 563,359,775 0

1.02.1.02.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran dan peralatan

kantor berupa jasa persuratan,

jasa tenaga jaga malam,

kebersihan, alat tulis kantor,

barang cetakan dan bahan

pustaka

12 bulan 321,498,875 321,498,875 Jasa perkantoran dan peralatan

kantor berupa jasa persuratan,

jasa tenaga jaga malam,

kebersihan, alat tulis kantor,

barang cetakan dan bahan

pustaka

12 bulan 321,498,875 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 176,364,100 176,364,100 Penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 176,364,100 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Tersedianya makanan dan

minuman rapat, koordinasi dan

konsultasi didalam dan luar

daerah

12 bulan 65,496,800 65,496,800 Tersedianya makanan dan

minuman rapat, koordinasi dan

konsultasi didalam dan luar

daerah

12 bulan 65,496,800 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.11-P Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 445,399,722 445,399,722 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 445,399,722 0

1.02.1.02.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Kendaraan operasional dinas,

peralatan dan perlengkapan

kantor (Dinas) berupa: sofa 2

set, meja kursi tamu staf 1 set,

3 filling kabinet, kendaraan roda

dua 2 unit,

8 unit 74,721,400 74,721,400 Kendaraan operasional dinas,

peralatan dan perlengkapan

kantor (Dinas) berupa: sofa 2

set, meja kursi tamu staf 1 set,

3 filling kabinet, kendaraan roda

dua 2 unit,

8 unit 74,721,400 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan asset gedung 2

unit, kendaraan dinas roda

empat 10 unit roda dua 33 unit,

peralatan dan perlengkapan

kantor (komputer 20 unit, LCD

1 unit, mesin ketik 1 unit, alat

fogging 8 unit, tower repiter dan

sarana SIK 2 unit, cool chain 1

paket, AC 5 unit).

12 bulan 370,678,322 370,678,322 Pemeliharaan asset gedung 2

unit, kendaraan dinas roda

empat 10 unit roda dua 33 unit,

peralatan dan perlengkapan

kantor (komputer 20 unit, LCD 1

unit, mesin ketik 1 unit, alat

fogging 8 unit, tower repiter dan

sarana SIK 2 unit, cool chain 1

paket, AC 5 unit).

12 bulan 370,678,322 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 81,646,150 81,646,150 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 81,646,150 0

1.02.1.02.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Renja 2018, Renja perubahan

2017 dan Renstra

3 dokumen 44,644,100 44,644,100 Renja 2018, Renja perubahan

2017 dan Renstra

3 dokumen 44,644,100 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran dan

akhir tahun

2 dokumen 13,752,050 13,752,050 Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran dan akhir

tahun

2 dokumen 13,752,050 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan,

19 dokumen 23,250,000 23,250,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan,

19 dokumen 23,250,000 0 Tetap

III - 11

Page 33: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

triwulanan, LAKIP, Laporan

tahunan, Profil Kinerja SKPD,

penerapan SPIP SKPD,

penyusunan DHA dan Profil

Kesehatan

triwulanan, LAKIP, Laporan

tahunan, Profil Kinerja SKPD,

penerapan SPIP SKPD,

penyusunan DHA dan Profil

Kesehatan

1.02.1.02.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 10,000,000 10,000,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 10,000,000 0

1.02.1.02.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pegawai mengikuti diklat,

seminar, workshop

4 orang 10,000,000 10,000,000 Pegawai mengikuti diklat,

seminar, workshop

4 orang 10,000,000 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.48-P Program Peningkatan

Kesehatan Masyarakat

Cakupan Peningkatan

Kesehatan Masyarakat

70.27 % 1,967,212,750 1,948,576,250 Cakupan Peningkatan

Kesehatan Masyarakat

58.35 % 1,948,576,250 0

1.02.1.02.01.01.48.01-P Keselamatan ibu dan bayi Terfasilitasinya koordinasi,

monitoring dan evaluasi

kegiatan keselamatan ibu dan

bayi, kelas ibu, ANC terpadu,

puskesmas PONED, review

manual rujukan, supervisi

fasilitatif dan pelayanan KB

21 pusk 526,004,500 525,389,500 Terfasilitasinya koordinasi,

monitoring dan evaluasi

kegiatan keselamatan ibu dan

bayi, kelas ibu, ANC terpadu,

puskesmas PONED, review

manual rujukan, supervisi

fasilitatif dan pelayanan KB

21 pusk 525,389,500 0 Penggeseran anggaran

(mendahului perubahan)

Tersedianya buku KIA, buku

pendampingan bumil risti, tool

PONED, kohort KIA

4 jenis Tersedianya buku KIA, buku

pendampingan bumil risti, tool

PONED, kohort KIA

4 jenis

Terfasilitasinya pembahasan

masalah AKI dan AKB

2 kali Terfasilitasinya pembahasan

masalah AKI dan AKB

2 kali

Tersedianya data pelayanan

kesehatan ibu

4 kali Tersedianya data pelayanan

kesehatan ibu

4 kali

1.02.1.02.01.01.48.02-P Pelayanan kesehatan keluarga Terfasilitasinya monitoring dan

supervisi pelayanan kesehatan

bayi, balita, remaja di

puskesmas

21 puskesmas 41,616,850 41,616,850 Terfasilitasinya monitoring dan

supervisi pelayanan kesehatan

bayi, balita, remaja di

puskesmas

21 puskesmas 41,616,850 0 Tetap

Terfasilitasinya workshop

pembahasan kasus kematian

neonatal

1 kali Terfasilitasinya workshop

pembahasan kasus kematian

neonatal

1 kali

Tersedianya formulir supervisi

Fasilitatif PKPR, Formulir

laporan kematian bayi dan

balita, formulir supervisi

fasilitatif puskesmas mampu

tatalaksana KtP/A, Formulir

supervisi fasilitatif pelayanan

kesehatan balita

5 jenis form Tersedianya formulir supervisi

Fasilitatif PKPR, Formulir

laporan kematian bayi dan

balita, formulir supervisi

fasilitatif puskesmas mampu

tatalaksana KtP/A, Formulir

supervisi fasilitatif pelayanan

kesehatan balita

5 jenis form

Terfasilitasinya sosialisai

keterpaduan SDIDTK di

posyandu

2 kali Terfasilitasinya sosialisai

keterpaduan SDIDTK di

posyandu

2 kali

Terfasilitasinya validasi data

pelayanan kesehatan keluarga

4 kali Terfasilitasinya validasi data

pelayanan kesehatan keluarga

4 kali

Terlaksananya koordinasi,

evaluasi, sosialisasi pelayanan

kesehatan bayi, balita, remaja,

korban KtP/A, anak

berkebutuhan khusus dan anak

di panti

25 kali Terlaksananya koordinasi,

evaluasi, sosialisasi pelayanan

kesehatan bayi, balita, remaja,

korban KtP/A, anak

berkebutuhan khusus dan anak

di panti

25 kali

1.02.1.02.01.01.48.03-P Peningkatan Perilaku Hidup

Bersih dan Sehat (PHBS)

Terlaksananya kampanye

kesehatan melalui pameran

1 paket 73,823,700 73,823,700 Terlaksananya kampanye

kesehatan melalui pameran

1 paket 73,823,700 0 Tetap

III - 12

Page 34: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terlaksananya pendataan

PHBS

930 pedukuhan Terlaksananya pendataan

PHBS

930 pedukuhan

Terkajinya PHBS tatanan

rumah tangga, institusi

pendidikan, kesehatan, tempat

ibadah dan tempat kerja

5 tatanan Terkajinya PHBS tatanan rumah

tangga, institusi pendidikan,

kesehatan, tempat ibadah dan

tempat kerja

5 tatanan

Terlaksananya pertemuan

sosialisasi dan penggalangan

komitmen pembentukan

kawasan pedukuhan bebas

asap rokok

3 desa Terlaksananya pertemuan

sosialisasi dan penggalangan

komitmen pembentukan

kawasan pedukuhan bebas

asap rokok

3 desa

Terlaksananya evaluasi PHBS

di puskesmas

21 pusk Terlaksananya evaluasi PHBS

di puskesmas

21 pusk

1.02.1.02.01.01.48.04-P Pemberdayaan UKBM Terbinanya kelompok

kesehatan olah raga

30 orang 927,324,700 911,063,200 Terbinanya kelompok kesehatan

olah raga

30 orang 911,063,200 0 Penggeseran anggaran

(mendahului perubahan)

Terbinanya Kader pos Upaya

Kesehatan Kerja

21 orang Terbinanya Kader pos Upaya

Kesehatan Kerja

21 orang

Terlaksananya monev SIP 12 Posyandu Terlaksananya monev SIP 12 Posyandu

Terlaksananya pelatihan kader

Desa Siaga

3 desa Terlaksananya pelatihan kader

Desa Siaga

3 desa

Terlaksanananya kegiatan BOK 12 kegiatan Terlaksanananya kegiatan BOK 12 kegiatan

Terbinanya kader pos

penanggulangan malaria desa

(PPMD)

28 orang Terbinanya kader pos

penanggulangan malaria desa

(PPMD)

28 orang

Terbinanya kelompok

paguyuban pengobat tradisional

25 orang Terbinanya kelompok

paguyuban pengobat tradisional

25 orang

Terlaksananya advokasi ormas

di desa siaga

3 desa Terlaksananya advokasi ormas

di desa siaga

3 desa

Terbinanya forum pengelola

posyandu

88 orang Terbinanya forum pengelola

posyandu

88 orang

1.02.1.02.01.01.48.05-P Penanggulangan

permasalahan gizi masyarakat

Terlaksananya bimbingan

teknis program gizi dalam

rangka penanggulangan

permasalahan gizi

21 puskesmas 131,943,000 131,943,000 Terlaksananya bimbingan teknis

program gizi dalam rangka

penanggulangan permasalahan

gizi

21 puskesmas 131,943,000 0 Tetap

Terlaksananya Therapeutic

Feeding Center (TFC)

10 balita Terlaksananya Therapeutic

Feeding Center (TFC)

10 balita

Tersosialisasikannya

pemantauan pertumbuhan

balita

1 kali Tersosialisasikannya

pemantauan pertumbuhan

balita

1 kali

Terlaksananya PMT Pemulihan

Balita Gizi Buruk

40 balita Terlaksananya PMT Pemulihan

Balita Gizi Buruk

40 balita

Terlaksananya PMT Pemulihan

pada ibu hamil KEK

12 bumil Terlaksananya PMT Pemulihan

pada ibu hamil KEK

12 bumil

Tersosialisasikannya

pemberian makan pada bayi

dan anak

1 kali Tersosialisasikannya pemberian

makan pada bayi dan anak

1 kali

Tersosialisasikannya pedoman

gizi seimbang

1 kali Tersosialisasikannya pedoman

gizi seimbang

1 kali

Terlaksananya koordinasi dan

evaluasi kegiatan TFC

2 kali Terlaksananya koordinasi dan

evaluasi kegiatan TFC

2 kali

III - 13

Page 35: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terlaksananya persiapan dan

evaluasi pemberian PMT-P

pada balita KEP dan bumil KEK

1 kali Terlaksananya persiapan dan

evaluasi pemberian PMT-P

pada balita KEP dan bumil KEK

1 kali

Terlaksananya koordinasi

penanganan anemia pada

remaja

2 kali Terlaksananya koordinasi

penanganan anemia pada

remaja

2 kali

Terlaksananya pertemuan

evaluasi program gizi

2 kali Terlaksananya pertemuan

evaluasi program gizi

2 kali

Terlaksananya pertemuan

validasi data

2 kali Terlaksananya pertemuan

validasi data

2 kali

Terlaksananya koordinasi

program gizi dalam rangka

surveilans gizi,

4 kali Terlaksananya koordinasi

program gizi dalam rangka

surveilans gizi,

4 kali

1.02.1.02.01.01.48.06 Penyehatan Sanitasi

Lingkungan

Terfasilitasinya verifikasi dan

deklarasi Stop BABs/STMB

9 Desa 77,567,200 75,807,200 Terfasilitasinya verifikasi dan

deklarasi Stop BABs/STMB

9 Desa 75,807,200 0 Tetap

Terfasilitasinya pemeriksaan

kualitas air

460 sampel Terfasilitasinya pemeriksaan

kualitas air

460 sampel

Terlaksananya kegiatan wira

usaha sanitasi

21 Puskesmas Terlaksananya kegiatan wira

usaha sanitasi

21 Puskesmas

Terlaksananya monitoring

bantuan jambanisasi

21 Puskesmas Terlaksananya monitoring

bantuan jambanisasi

21 Puskesmas

1.02.1.02.01.01.48.07 Pengembangan Kawasan

Sehat

Terfasilitasinya verifikasi

kabupaten sehat

12 Kecamatan 132,621,125 132,621,125 Terfasilitasinya verifikasi

kabupaten sehat

12 Kecamatan 132,621,125 0 Tetap

Terlaksananya monitoring

kualitas kesehatan lingkungan

21 Puskesmas Terlaksananya monitoring

kualitas kesehatan lingkungan

21 Puskesmas

Terlaksananya pengelolaan

limbah medis di fasilitas

pelayanan kesehatan

33 Fasyankes Terlaksananya pengelolaan

limbah medis di fasilitas

pelayanan kesehatan

33 Fasyankes

Terlaksananya pengawasan

kesehatan tempat-tempat

umum

765 TTU Terlaksananya pengawasan

kesehatan tempat-tempat

umum

765 TTU

Terlaksananya pengawasan,

pembinaan kesehatan tempat

pengelolaan makanan

100 TPM Terlaksananya pengawasan,

pembinaan kesehatan tempat

pengelolaan makanan

100 TPM

1.02.1.02.01.01.48.08 Peningkatan Kesehatan Kerja

dan Olah Raga

Terbinanya kesehatan kerja di

sektor formal dan informal

100 Institusi 56,311,675 56,311,675 Terbinanya kesehatan kerja di

sektor formal dan informal

100 Institusi 56,311,675 0 Tetap

Terdatanya institusi pekerjaan

formal dan informal

21 Puskesmas Terdatanya institusi pekerjaan

formal dan informal

21 Puskesmas

Terdatanya club, kelompok olah

raga

21 Puskesmas Terdatanya club, kelompok olah

raga

21 Puskesmas

Terbinanya club, kelompok olah

raga

63 cClub olah

raga

Terbinanya club, kelompok olah

raga

63 cClub olah

raga

Terbinanya program kesehatan

kerja

21 Puskesmas Terbinanya program kesehatan

kerja

21 Puskesmas

Terbinanya program olah raga 21 Puskesmas Terbinanya program olah raga 21 Puskesmas

1.02.1.02.01.01.49-P Program Pencegahan dan

Pengendalian Penyakit

Cakupan pemberantasan

penyakit dan penyehatan

lingkungan

82.38 % 732,079,450 732,079,450 Cakupan Pencegahan dan

Pengendalian Penyakit

53.43 % 732,079,450 0

III - 14

Page 36: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.02.1.02.01.01.49.01-P Pencegahan dan

penanggulangan penyakit

menular langsung

Terlaksananya penangannan

kasus penyakit menular

langsung

12 kec 114,306,000 114,306,000 Terlaksananya penangannan

kasus penyakit menular

langsung

12 kec 114,306,000 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.49.02-P Pencegahan dan pengendalian

penyakit tular vektor dan

zoonotik

Terlaksananya penanganan

kasus penyakit tular vektor dan

zoonotik

12 bulan 473,198,300 473,198,300 Terlaksananya penanganan

kasus penyakit tular vektor dan

zoonotik

12 bulan 473,198,300 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.49.03-P Immunisasi dasar, lanjutan,

khusus

Tersosialisasikannya imunisasi

dasar, lanjutan dan khusus

1 kali 25,101,250 25,101,250 Tersosialisasikannya imunisasi

dasar, lanjutan dan khusus

1 kali 25,101,250 0 Tetap

Terkoordinasinya pelaksanaan

BIAS, tempat layanan

imunisasi, UCI dan program

PD3I

20 kali Terkoordinasinya pelaksanaan

BIAS, tempat layanan

imunisasi, UCI dan program

PD3I

20 kali

Terbinanya program PD3I 21 pusk Terbinanya program PD3I 21 pusk

1.02.1.02.01.01.49.04-P Penyelenggaraan surveylans,

sistem kewaspadaan dini dan

respon Kejadian Luar Biasa

Terlaksananya koordinasi

pelaksanaan SKDR KLB

53 kali 65,492,900 65,492,900 Terlaksananya koordinasi

pelaksanaan SKDR KLB

53 kali 65,492,900 0 Tetap

Tersusunnya rencana kegiatan

penyelenggaraan SKDR KLB

1 dokumen Tersusunnya rencana kegiatan

penyelenggaraan SKDR KLB

1 dokumen

Terlaksananya tes kebugaran

calon jamaah haji

1 kali Terlaksananya tes kebugaran

calon jamaah haji

1 kali

Tersusunnya data penyakit

hasil SKDR KLB

1 dokumen Tersusunnya data penyakit hasil

SKDR KLB

1 dokumen

Terfasilitasinya penyelidikan

KLB kurang dari 24 jam

20 kejadian Terfasilitasinya penyelidikan

KLB kurang dari 24 jam

20 kejadian

Terselenggaranya kegiatan

monitoring dan evaluasi

pelaksanaan SKDL KLB

21 Puskesmas Terselenggaranya kegiatan

monitoring dan evaluasi

pelaksanaan SKDL KLB

21 Puskesmas

1.02.1.02.01.01.49.06 Pencegahan dan pengendalian

kesehatan jiwa dan Napza

Tersusunnya perencanaan

kegiatan pencegahan dan

pengendalian kesehatan jiwa

dan napza

1 dokumen 18,536,700 18,536,700 Tersusunnya perencanaan

kegiatan pencegahan dan

pengendalian kesehatan jiwa

dan napza

1 dokumen 18,536,700 0 Tetap

Terselenggaranya koordinasi

pencegahan dan pengendalian

kesehatan jiwa dan napza

6 kali Terselenggaranya koordinasi

pencegahan dan pengendalian

kesehatan jiwa dan napza

6 kali

Terbinanya TPKJM 4 Kecamatan Terbinanya TPKJM 4 Kecamatan

Tersedianya data kasus

penyakit kesehatan jiwa dan

napza

1 dokumen Tersedianya data kasus

penyakit kesehatan jiwa dan

napza

1 dokumen

1.02.1.02.01.01.49.05 Pencegahan dan pengendalian

penyakit tidak menular

Terbentuknya Posbindu di desa 60 desa 35,444,300 35,444,300 Terbentuknya Posbindu di desa 60 desa 35,444,300 0 Tetap

Terselenggaranya koordinasi

pengendalian PTM

16 kali Terselenggaranya koordinasi

pengendalian PTM

16 kali

Tersusunnya perencanaan

kegiatan pencegahan dan

pengendalian PTM

1 dokumen Tersusunnya perencanaan

kegiatan pencegahan dan

pengendalian PTM

1 dokumen

Tersedianya data kasus PTM 1 dokumen Tersedianya data kasus PTM 1 dokumen

Terfasilitasinya pemeriksaan

inspeksi visual dengan asam

(IVA)

70 orang Terfasilitasinya pemeriksaan

inspeksi visual dengan asam

(IVA)

70 orang

III - 15

Page 37: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.02.1.02.01.01.50-P Program Peningkatan

Pelayanan Kesehatan

Capaian Peningkatan

Layanan Kesehatan

64.24 % 50,167,753,400 50,167,753,400 Capaian Peningkatan

Pelayanan Kesehatan

77.04 % 60,088,053,881 9,920,300,481

1.02.1.02.01.01.50.02-P Pelayanan Kesehatan Dasar Terlaksananya kegiatan

bantuan operasional kesehatan

(BOK)

21 puskesmas 37,036,540,900 37,036,540,900 Terlaksananya kegiatan bantuan

operasional kesehatan (BOK)

21 puskesmas 41,956,841,381 4,920,300,481 Tambahan pendapatan dari

BLUD Puskesmas dan

penganggaran SiLPA 2016

Terlaksananya review kebijakan

pelayanan kesehatan dasar

1 kali Terlaksananya review kebijakan

pelayanan kesehatan dasar

1 kali

Terlaksananya Bimtek petugas

pengelola BLUD Puskesmas

1 kali Terlaksananya Bimtek petugas

pengelola BLUD Puskesmas

1 kali

Terlaksananya sosialisasi

pelayanan kesehatan jiwa

1 kali Terlaksananya sosialisasi

pelayanan kesehatan jiwa

1 kali

Terlaksananya sosialisasi

aplikasi SIM Puskesmas

1 kali Terlaksananya sosialisasi

aplikasi SIM Puskesmas

1 kali

Terselenggaranya Pelayanan

Kesehatan di sarana pelayanan

kesehatan dasar

21 Puskesmas Terselenggaranya Pelayanan

Kesehatan di sarana pelayanan

kesehatan dasar

21 Puskesmas

1.02.1.02.01.01.50.06-P Pelayanan Jaminan Kesehatan

Daerah

Terbayarnya klaim peserta

jamkesda

12 bln 11,283,998,300 11,283,998,300 Terbayarnya klaim peserta

jamkesda

12 bln 16,283,998,300 5,000,000,000 Kekurangan anggaran untuk

membayar klaim peserta

jamkesda, sebagian bulan Juli

s/d Desember 2017

1.02.1.02.01.01.50.07-P Manajemen mutu pelayanan

kesehatan (akreditasi)

Terlaksananya akreditasi di

fasilitas pelayanan kesehatan

6 puskesmas 876,866,750 876,866,750 Terlaksananya akreditasi di

fasilitas pelayanan kesehatan

6 puskesmas 876,866,750 0 Penggeseran anggaran

(mendahului perubahan)

Terlaksananya wrokshop dan

pelatihan dalam rangka

akreditasi

9 jenis/macam Terlaksananya wrokshop,

pelatihan dan sosialisasi dalam

rangka akreditasi

9 jenis/macam

Terlaksananya sosialisasi SOP 1 kali Terlaksananya sosialisasi SOP 2 kali

1.02.1.02.01.01.50.01-P Pelayanan laboratorium

kesehatan

Terlaksananya pemeriksaan

kualitas air secara bakteriologis

dan kimia

1429 sampel 84,439,400 84,439,400 Terlaksananya pemeriksaan

kualitas air secara bakteriologis

dan kimia

1429 sampel 84,439,400 0 Pergeseran anggaran

1.02.1.02.01.01.50.08-P Peningkatan Kualitas

Pelayanan Jamkes

Pelayanan Jaminan Persalinan 1 paket 780,062,000 780,062,000 Pelayanan Jaminan Persalinan 1 paket 780,062,000 0 Penggeseran anggaran

(mendahului perubahan)

Terlaksananya Koordinasi

pengelolaan Pelayanan

Jaminan Kesehatan

3 kali Terlaksananya Koordinasi

pengelolaan Pelayanan

Jaminan Kesehatan

3 kali

Meningkatnya Kapasitas

petugas pengelola P-Care

21 puskesmas Meningkatnya Kapasitas

petugas pengelola P-Care

21 puskesmas

Terlaksananya pengelolaan

pelaporan pelayanan jaminan

ksehatan

12 bulan Terlaksananya pengelolaan

pelaporan pelayanan jaminan

ksehatan

12 bulan

Terlaksananya Monev

pelaksanaan program jaminan

kesehatan

21 puskesmas Terlaksananya Monev

pelaksanaan program jaminan

kesehatan

21 puskesmas

Tersusunya regulasi teknis

(Juknis dan PKS) Pelayanan

jaminan kesehatan

2 jenis Tersusunya regulasi teknis

(Juknis dan PKS) Pelayanan

jaminan kesehatan

2 jenis

1.02.1.02.01.01.50.04 Pelayanan Kesehatan Rujukan Terselenggaranya pelayanan

kesehatan rujukan

1 paket 48,376,350 48,376,350 Terselenggaranya pelayanan

kesehatan rujukan

1 paket 48,376,350 0 Tetap

Terselenggaranya monev

pelayanan kesehatan rujukan

1 paket Terselenggaranya monev

pelayanan kesehatan rujukan

1 paket

III - 16

Page 38: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tersosialisasikannya Perbup

tentang kelahiran, kematian dan

penyebab kematian

1 dokumen Tersosialisasikannya Perbup

tentang kelahiran, kematian dan

penyebab kematian

1 dokumen

Terbentuknya Tim

Penanggulangan bencana dan

kegawatdaruratan/ Tim SPGDT

1 kali Terbentuknya Tim

Penanggulangan bencana dan

kegawatdaruratan/ Tim SPGDT

1 kali

Inisiasi penggunaan aplikasi

SIM Pelayanan kesehatan

untuk Rumah Sakit

1 kali Inisiasi penggunaan aplikasi SIM

Pelayanan kesehatan untuk

Rumah Sakit

1 kali

1.02.1.02.01.01.50.05 Pengembangan dan

Peningkatan Kinerja Fasilitas

Pelayanan Kesehatan

Terlaksananya monev Fasilitas

Pelayanan Kesehatan

21 puskesmas 29,908,000 29,908,000 Terlaksananya monev Fasilitas

Pelayanan Kesehatan

21 puskesmas 29,908,000 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.50.03-P Pelayanan Kesehatan Khusus Terlaksananya monev

pelaksanaan program jaminan

kesehatan di Rumah sakit

1 paket 27,561,700 27,561,700 Terlaksananya monev

pelaksanaan program jaminan

kesehatan di Rumah sakit

1 paket 27,561,700 0 Tetap

Tertanganinya Penderita

Gangguan Indera

100 % Tertanganinya Penderita

Gangguan Indera

100 %

Terbinanya program yankes

tradisional komplementer

21 Puskesmas Terbinanya program yankes

tradisional komplementer

21 Puskesmas

1.02.1.02.01.01.51 Program Peningkatan

Sumber Daya Kesehatan

Cakupan peningkatan

Sumber Daya Kesehatan

89.52 % 18,807,674,950 18,807,674,950 Cakupan peningkatan

Sumber Daya Kesehatan

78.89 % 18,103,642,300 -704,032,650

1.02.1.02.01.01.51.01 Pengawasan dan pemantauan

peredaran OMKABA

Terpantaunya dan terawasinya

peredaran OMKABA

30 lokasi 21,725,000 21,725,000 Terpantaunya dan terawasinya

peredaran OMKABA

30 lokasi 21,725,000 0 Tetap

1.02.1.02.01.01.51.02 Pengadaan pengelolaan obat

dan perbekalan kesehatan

Rehab gedung farmasi 1 unit 2,339,907,250 2,339,907,250 Rehab gedung farmasi 1 unit 2,339,907,250 0 Tetap

pengadaan sarana

pengamanan instalasi farmasi

(CCTV 1 unit, rak penyimpan

obat 12 uniT

13 unit pengadaan sarana

pengamanan instalasi farmasi

(CCTV 1 unit, rak penyimpan

obat 12 uniT

13 unit

pengadaan obat 1 paket pengadaan obat 1 paket

pengelolaan distribusi obat dan

e logistik

1 paket pengelolaan distribusi obat dan

e logistik

1 paket

Terkelolanya persediaan obat

dan perbekalan kesehatan

untuk Puskesmas dan

jaringannya

21 puskesmas Terkelolanya persediaan obat

dan perbekalan kesehatan

untuk Puskesmas dan

jaringannya

21 puskesmas

1.02.1.02.01.01.51.03 Pengadaan peningkatan dan

perbaikan sarana pelayanan

kesehatan

Relokasi dan peningkatan

Puskesmas Samigaluh II

1 unit 16,257,255,750 16,257,255,750 Relokasi dan peningkatan

Puskesmas Samigaluh II

1 unit 15,553,223,100 -704,032,650 Pergeseran anggaran

(mendahului perubahan),

tambahan untuk pembuatan

tempat pelayanan kesehatan

sementara puskesmas temon

II, proses perencanaan

konstruksi tahun 2018 perlu

dimajukan pada tahun 2017,

tambahan dokumen uji

kelayakan rawat inap

puskesmas samigaluh 2

Pengadaan mobil ambulans

pusling

2 unit Pengadaan mobil ambulans

pusling

2 unit

Pembangunan dan pengadaan

alat IPAL

4 unit Pembangunan dan pengadaan

alat IPAL

4 unit

III - 17

Page 39: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Rehab/pengembangan

Puskesmas lendah dan

panjatan

2 unit Rehab/pengembangan

Puskesmas lendah dan

panjatan

2 unit

Pengadaan set pemeriksaan

ibu anak KB (2 unit), set

pmeriksaan umum (2 unit), set

minor surgery (2 unit), set

laboratorium (2 unit), set

pemeriksaaa gigi dan mulut (2

unit), media KIE pelayanan

kesehatan peduli remaja (10

unit), sanitarian kit (5 unit),

promkes kit (5 unit), mesin

fogging (10 unit) dan posbindu

kit (20 unit),

60 unit Pengadaan set pemeriksaan

ibu anak KB (2 unit), set

pmeriksaan umum (2 unit), set

minor surgery (2 unit), set

laboratorium (2 unit), set

pemeriksaaa gigi dan mulut (2

unit), media KIE pelayanan

kesehatan peduli remaja (10

unit), sanitarian kit (5 unit),

promkes kit (5 unit), mesin

fogging (10 unit) dan posbindu

kit (20 unit),

60 unit

Pengadaan peralatan komputer

utk Siknas dan Sikda di

Puskesmas dan Dinkes

61 unit Pengadaan peralatan komputer

utk Siknas dan Sikda di

Puskesmas dan Dinkes

61 unit

pengadaan kendaraan roda 2

bagi petugas promkes

21 unit pengadaan kendaraan roda 2

bagi petugas promkes

21 unit

Terlaksananya Rehab

Puskemas Pembantu (Sangon

dan Jatirejo)

2 unit Terlaksananya Rehab

Puskemas Pembantu (Sangon

dan Jatirejo)

2 unit

Tersusunnya perencanaan

kebutuhan pengadaan,

perbaikan dan peningkatan

sarana pelayanan kesehatan

1 dokumen Tersusunnya perencanaan

kebutuhan pengadaan,

perbaikan dan peningkatan

sarana pelayanan kesehatan

1 dokumen

Terlaksananya pengadaan alat

kesehatan berupa nebulizer (5

unit), tabung oksigen uk besar

(6 unit), hematology analyzer (1

unit), EKG 3 chanel (1 unit),

photometer (4 unit), mikroskop

binokuler (1 unit), autoclave (1

unit), ultraviolet room sterilyzer

(9 unit), stetoskop (2 unit),

tensimeter digital (2 unit)

33 unit Terlaksananya pengadaan alat

kesehatan berupa nebulizer (0

unit), tabung oksigen uk besar

(0 unit), hematology analyzer (0

unit), EKG 3 chanel (1 unit),

photometer (0 unit), mikroskop

binokuler (0 unit), autoclave (0

unit), ultraviolet room sterilyzer

(0 unit), stetoskop (0 unit),

tensimeter digital (0 unit)

1 unit

Terlaksananya pengadaan

aplikasi visual grafik dan peta

1 paket Terlaksananya pengadaan

aplikasi visual grafik dan peta

1 paket

Pengembangan aplikasi

SIMPUS layanan Pustu dan

Pusling

1 paket Pengembangan aplikasi

SIMPUS layanan Pustu dan

Pusling

1 paket

Pematangan lahan Puskesmas

Wates tahap I

1 paket Pematangan lahan Puskesmas

Wates tahap I

0 paket

0 Dokumen Studi kelayakan Pusk

Samigaluh II dari rawat jalan

menjadi rawat inap

1 paket

0 Tersedianya lokasi sementara

Puskesmas Temon II

1 paket

0 Tersusunnya dokumen

perencanaan teknis kegiatan

pengadaan peningkatan dan

perbaikan sarana pelayanan

kesehatan

1 dokumen

III - 18

Page 40: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.02.1.02.01.01.51.04 Perijinan dan pemantauan

pelayanan kesehatan swasta

dan Industri Rumah Tangga

Pengolahan Pangan (IRTP)

Terlaksananya penyuluhan

keamanan pangan bagi

penanggungjawab IRTP

50 orang 82,891,400 82,891,400 Terlaksananya penyuluhan

keamanan pangan bagi

penanggungjawab IRTP

50 orang 82,891,400 0 Tetap

Terlaksananya sertifikasi PIRT 50 lokasi Terlaksananya sertifikasi PIRT 50 lokasi

Terlaksananya penyuluhan

higiene sanitasi makanan bagi

pemilik/pengelola TPM

30 orang Terlaksananya penyuluhan

higiene sanitasi makanan bagi

pemilik/pengelola TPM

30 orang

Terlaksananya sertifikasi laik

sehat TPM

15 lokasi Terlaksananya sertifikasi laik

sehat TPM

15 lokasi

surat izin tenaga kesehatan 60 surat izin surat izin tenaga kesehatan 60 surat izin

Terpantauanya sarana

pelayanan kesehatan swasta

30 lokasi Terpantauanya sarana

pelayanan kesehatan swasta

30 lokasi

1.02.1.02.01.01.51.06 Pengelolaan penilaian prestasi

kerja SDMK

Ternilainya Prestasi Kerja JFT

(Jabatan Fungsional Teknis)

melalui PAK

14 jenis JFT 52,685,650 52,685,650 Ternilainya Prestasi Kerja JFT

(Jabatan Fungsional Teknis)

melalui PAK

14 jenis JFT 52,685,650 0 Tetap

Terseleksi Tenaga Kesehatan

Teladan

5 orang Terseleksi Tenaga Kesehatan

Teladan

5 orang

1.02.1.02.01.01.51.07 Pengembangan mutu dan

monitoring evaluasi SDMK

Tersedianya data Sumber Daya

Manusia Kesehatan (SDMK)

14 jenis JFT 53,209,900 53,209,900 Tersedianya data Sumber Daya

Manusia Kesehatan (SDMK)

14 jenis JFT 53,209,900 0 Tetap

Monitoring dan evaluasi kinerja

SDMK

30 unit

fasyankes

Monitoring dan evaluasi kinerja

SDMK

30 unit

fasyankes

Tersusunnya training need

assessment SDMK

1 dokumen Tersusunnya training need

assessment SDMK

1 dokumen

Terlatihnya penilaian angka

kredit SDMK

20 orang Terlatihnya penilaian angka

kredit SDMK

20 orang

Jumlah 72,775,126,197 72,756,489,697 81,972,757,528 9,216,267,831

III - 19

Page 41: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : RSUD WATES

JUMLAH PAGU : Rp. 97,728,831,050

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR

KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.02.1.02.02.01.47-P Program Peningkatan Pelayanan

Kesehatan Rujukan

Capaian Kinerja

Mutu Pelayanan dan

Manfaat

90 % 93,911,000,000 91,291,569,000 Capaian Kinerja Mutu

Pelayanan dan

Manfaat

90 % 97,728,831,050 6,437,262,050

1.02.1.02.02.01.47.01-P Pelayanan Tersedianya Jasa

Pelayanan dan

Operasional RSUD

Wates

1 tahun 93,911,000,000 91,291,569,000 Tersedianya Jasa

Pelayanan dan

Operasional RSUD

Wates

1 tahun 97,728,831,050 6,437,262,050 tambahan pendapatan dari BLUD

Tersedianya gedung

medik center

1 unit Tersedianya gedung

medik center

0 unit

Tersedianya peralatan

kedokteran umum

61 unit Tersedianya peralatan

kedokteran umum

48 unit

Jumlah 93,911,000,000 91,291,569,000 97,728,831,050 6,437,262,050

III - 20

Page 42: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : RSUD NYI AGENG SERANG

JUMLAH PAGU : Rp. 16,793,741,868

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.02.1.02.03.01.47-P Program Peningkatan

Pelayanan Kesehatan Rujukan

Capaian Kinerja Mutu

Pelayanan dan Manfaat

71.9 % 12,862,849,808 15,482,187,808 Capaian Kinerja Mutu

Pelayanan dan Manfaat

71.9 % 16,793,741,868 1,311,554,060

1.02.1.02.03.01.47.01-P Pelayanan Pembangunan gedung IPSRS

Gas medik dan Pagar

samping, belakang RS Nas

2 unit 12,862,849,808 15,482,187,808 Pembangunan gedung IPSRS

Gas medik dan Pagar samping,

belakang RS Nas

2 unit 16,793,741,868 1,311,554,060 tambahan pendapatan dari BLUD

Akreditasi RS NAS 1 paket Akreditasi RS NAS 1 paket

Pembangunan gedung ruang

operasi

1 unit Pembangunan gedung ruang

operasi

1 unit

Pengadaan peralatan IRNA

(Tempat tidur 17 unit, matras

dewasa 17 unit, bed side

kabinet 17 unit, foam matras 6

unit, oximeter 2 unit, linen bed

set 1 unit, lemari instrumen 2

unit, lemari alat 4 unit, troley

obat 2 unit, troley linen 2 unit,

dressing troley 2 unit, rak urinal

6 unit, kursi roda 2 unit, UV

Sterilizator 1 unit, termometer

digital 7 unit, pemotong wire 1

unit, dental instrumental set 1

unit, dopler 1 unit, lemari RM 3

unit)

94 unit Pengadaan peralatan IRNA

(Tempat tidur 17 unit, matras

dewasa 17 unit, bed side

kabinet 17 unit, foam matras 6

unit, oximeter 2 unit, lemari

instrumen 2 unit, lemari alat 4

unit, troley obat 2 unit, troley

linen 2 unit, dressing troley 2

unit, rak urinal 6 unit, kursi roda

2 unit, UV Sterilizator 1 unit,

termometer digital 7 unit,

pemotong wire 1 unit, dental

instrumental set 1 unit, dopler 1

unit, lemari RM 3 unit), meja

periksa 2 unit, foot step 10 unit,

infese stand 4 hooks 7 unit.

112 unit

Terlaksananya operasional dan

pelayanan RSUD Nyi Ageng

Serang

1 tahun Terlaksananya operasional dan

pelayanan RSUD Nyi Ageng

Serang

1 tahun

Pengadaan peralatan laundry 1 unit Pengadaan peralatan laundry 1 unit

Pengadaan ambulance

jenazah

1 unit Pengadaan ambulance jenazah 1 unit

Pengadaan peralatan HCU

(ventilator 1 unit, defibrilator 1

unit, bed side monitor 2 unit,

bed patient electric 2 unit, bed

side cabinet 2 unit, matras

adult 2 unit, infusion pump 2

unit, infusion warmer 2 unit,

oximeter 2 unit, suction pump 2

unit, syringe pump 3 unit,

tensimeter 2 unit, TLD 2 unit,

film viewer 5 unit, film 8 x 11 1

unit, film 11 x 14 1 unit, US

37 unit Pengadaan peralatan HCU

(ventilator 1 unit, defibrilator 1

unit, bed side monitor 2 unit,

bed patient electric 2 unit, bed

side cabinet 2 unit, matras adult

2 unit, infusion pump 2 unit,

infusion warmer 2 unit, oximeter

2 unit, suction pump 2 unit,

syringe pump 3 unit, tensimeter

2 unit, TLD 2 unit, film viewer 5

unit, film 8 x 11 1 unit, film 11 x

14 1 unit, US therapy 1 unit,

36 unit

III - 21

Page 43: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

therapy 1 unit, Tens terapy 1

unit, linen set 1 unit, air

compresor 2 unit, vena sectio

set 1 unit)

Tens terapy 1 unit, air

compresor 2 unit, vena sectio

set 1 unit)

Jumlah 12,862,849,808 15,482,187,808 16,793,741,868 1,311,554,060

III - 22

Page 44: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PEKERJAAN UMUM PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN

JUMLAH PAGU : Rp. 173,186,531,562

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.03.1.03.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 342,026,680 342,026,680 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 324,540,200 -17,486,480

1.03.1.03.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Honorarium Penjaga

Malam, Petugas

operasional lapangan TPA

banyuroto

3 orang 140,663,680 140,663,680 Honorarium Penjaga

Malam, Petugas

operasional lapangan TPA

banyuroto

3 orang 143,177,200 2,513,520 kekurangan pembayaran

Honor Jaga Malam

Jasa perkantoran

(honorarium non PNS),

bahan kantor (ATK, cetak

penggandaan dan surat

kabar) dan peralatan kantor

12 Bulan Jasa perkantoran

(honorarium non PNS),

bahan kantor (ATK, cetak

penggandaan dan surat

kabar) dan peralatan kantor

12 Bulan

1.03.1.03.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang (22 orang)

12 Bulan 65,208,000 65,208,000 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang (22 orang)

12 Bulan 65,208,000 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 Bulan 136,155,000 136,155,000 Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 Bulan 116,155,000 -20,000,000 pergeseran rekening(MM

Rapat ke Jamuan Tamu),

pengurangan sppd

1.03.1.03.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 1,394,472,825 1,396,032,825 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 1,681,050,126 285,017,301

1.03.1.03.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Peralatan Studio Visual :

layar lcd permanen (3 unit),

proyektor dan attachmen

(3 unit)

3 unit 82,429,500 82,429,500 Peralatan Studio Visual :

layar lcd permanen (3 unit),

proyektor dan attachmen (3

unit)

3 unit 90,929,500 8,500,000 bertambah pengadaan All in

one PC

Alat Rumah Tangga

Lainnya : korden (3 unit),

3 unit Alat Rumah Tangga

Lainnya : korden (3 unit),

3 unit

Meja Dan Kursi

Kerja/Rapat (20 unit)

20 unit Meja Dan Kursi

Kerja/Rapat (20 unit)

20 unit

1.03.1.03.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran listrik, Air,

internet

12 bulan 1,312,043,325 1,313,603,325 Pembayaran listrik, Air,

internet

12 bulan 1,590,120,626 276,517,301 geser rekening (telpon ke AC),

Listrik Rusunawa mendahului

perubahan, listrik rusunawa

dan UPTD Kebersihan

(tambah daya dan pasang

baru)ABT

Tersedianya Alat Listrik

Dan Elektronik (Lampu

Pijar, Battery Kering), Alat

dan bahan kebersihan

12 bulan Tersedianya Alat Listrik Dan

Elektronik (Lampu Pijar,

Battery Kering), Alat dan

bahan kebersihan

12 bulan

Terpeliharanya gedung dan

halaman (4 unit),

kendaraan roda 2 (33 unit)

kendaraan roda 4 (8 unit),

AC (8 unit), mesin ketik 12

12 bulan Terpeliharanya gedung dan

halaman (4 unit),

kendaraan roda 2 (33 unit)

kendaraan roda 4 (8 unit),

AC (8 unit), mesin ketik 12

12 bulan

III - 23

Page 45: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

(unit), komputer (32 unit)

dan printer (8 unit).

(unit), komputer (32 unit)

dan printer (8 unit).

1.03.1.03.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan

evaluasi kinerja

100 % 74,380,275 74,380,275 Capaian perencanaan,

pengendalian dan

evaluasi kinerja

100 % 74,380,275 0

1.03.1.03.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Dokumen Rencana Kerja

dan Renstra SKPD

2 Dokumen 34,999,875 34,999,875 Dokumen Rencana Kerja

dan Renstra SKPD

2 Dokumen 34,999,875 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Dokumen Laporan capaian

kinerja keuangan

2 Dokumen 24,999,800 24,999,800 Dokumen Laporan capaian

kinerja keuangan

2 Dokumen 24,999,800 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP,

Laporan Tahunan, Profil

Kinerja SKPD

6 Dokumen 14,380,600 14,380,600 laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP,

Laporan Tahunan, Profil

Kinerja SKPD

6 Dokumen 14,380,600 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.18-P Program Pembangunan dan

Rehabilitasi/ Pemeliharaan

Jalan dan Jembatan

Capaian panjang jalan

kabupaten dalam kondisi

baik

74.51 % 105,763,889,606 114,434,318,602 Capaian panjang jalan

kabupaten dalam kondisi

baik

74.63 % 100,292,778,730 -14,141,539,872

1.03.1.03.01.01.18.19-P Pembangunan jalan Kabupaten Pembangunan Jalan

Bedah Menoreh

2.2 km 9,290,967,356 6,697,542,356 Pembangunan Jalan Bedah

Menoreh

2.2 km 1,365,316,100 -5,332,226,256 kegiatan yang ditunda

pelaksanaannya di th 2017,

tambahan penuntasan Jalan

Sentolo-Ngelo, pengembalian

sisa lelang

Penuntasan Undepass

Kemiri

1 lokasi Penuntasan Undepass

Kemiri

1 lokasi

Jalan Tembus Purworejo 1 Jalan Tembus Purworejo 1

1.03.1.03.01.01.18.10-P Peningkatan jalan Kabupaten Wonotawang - Gejlik (158) 0.7 km 63,415,544,600 66,791,495,500 Wonotawang - Gejlik (158) 0 km 57,869,476,080 -8,922,019,420 kegiatan yang ditunda

pelaksanaannya di th 2017 (3

ruas dan 6 paket), serta

penambahan 15 ruas,

pengembalian sisa lelang

Perbaikan perempatan

Bopkri

0 Perbaikan perempatan

Bopkri

0

Jalan Soeko Wirejo (277),

Sogan

0.7 Jalan Soeko Wirejo (277),

Sogan

0.7

Jalan Pertigaan Pak

Amir-Pertigaan Dusun IV

Kedundang (195)

0 Jalan Pertigaan Pak

Amir-Pertigaan Dusun IV

Kedundang (195)

0

- Jalan Diponegoro (768)

Karangwuni, Wates

2 km - Jalan Diponegoro (768)

Karangwuni, Wates

2 km

- Jalan Jambu III Wates

(300)

0.3 km - Jalan Jambu III Wates

(300)

0.3 km

Jalan Taruban -Salamrejo,

Tuksono (749)

0.7 km Jalan Taruban -Salamrejo,

Tuksono (749)

0.7 km

Jalan poros desa

pandowan (339) (lanjutan)

0.4 km Jalan poros desa

pandowan (339) (lanjutan)

0.4 km

Jalan pedukuhan XIII -

sungapan Tirtorahayu

(329)

0.85 km Jalan pedukuhan XIII -

sungapan Tirtorahayu (329)

0.85 km

Jalan Salam - Ngrandu

(150)

1 km Jalan Salam - Ngrandu

(150)

1 km

Jalan Ngemplak - Beku

(313)

1 km Jalan Ngemplak - Beku

(313)

1 km

III - 24

Page 46: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Jalan Lingkar Desa Sogan

(782)

0.6 km Jalan Lingkar Desa Sogan

(782)

0.6 km

- Jalan Sabrang Kidul -

Tlogoguwo Purwosari

(591)

0.7 km - Jalan Sabrang Kidul -

Tlogoguwo Purwosari (591)

0.7 km

Jalan Kijan- Karangpatihan

Krembangan (738)

1 km Jalan Kijan- Karangpatihan

Krembangan (738)

1 km

- Jalan ngargosari - gayam

(510)

0.7 km - Jalan ngargosari - gayam

(510)

0.7 km

Jalan Jlegog-Pogog

Salamrejo (752)

0.7 km Jalan Jlegog-Pogog

Salamrejo (752)

0.7 km

Jalan Sindutan -

Karangwuluh (70)

0.8 km Jalan Sindutan -

Karangwuluh (70)

0.8 km

Jalan SMAN Temon (546) 0.3 km Jalan SMAN Temon (546) 0.3 km

Jalan Sanggrahan Kidul

Bendungan (258) lanjutan

0.3 km Jalan Sanggrahan Kidul

Bendungan (258) lanjutan

0.3 km

Jalan Bendungan Lor (259)

lanjutan

0.3 km Jalan Bendungan Lor (259)

lanjutan

0.3 km

- Jalan IKK ngaseman -

tejogan (390) (lanjutan)

0.6 km - Jalan IKK ngaseman -

tejogan (390) (lanjutan)

0.6 km

- jalan selo timur, hargorejo

(41) (lanjutan)

0.6 km - jalan selo timur, hargorejo

(41) (lanjutan)

0.6 km

- jalan anjir - sindon (391)

(lanjutan)

0.6 km - jalan anjir - sindon (391)

(lanjutan)

0.6 km

- Jalan sidomulyo -

giripurwo (482) (lanjutan)

0.7 km - Jalan sidomulyo -

giripurwo (482) (lanjutan)

0.7 km

- jalan tegalrejo - tegiri I

(388) (lanjutan)

0.6 km - jalan tegalrejo - tegiri I

(388) (lanjutan)

0.6 km

- Jalan Jambon- Sorogaten

Donomulyo (425)

0.6 km - Jalan Jambon- Sorogaten

Donomulyo (425)

0.6 km

- jalan ngruno - ringinardi,

karangsari, pengasih (285)

(lanjutan)

0.7 km - jalan ngruno - ringinardi,

karangsari, pengasih (285)

(lanjutan)

0.7 km

- Jalan lingkar RSUD

Wates (775) (lanjutan)

0.6 km - Jalan lingkar RSUD

Wates (775) (lanjutan)

0.6 km

- jalan soko - clapar (283)

(lanjutan)

0.6 km - jalan soko - clapar (283)

(lanjutan)

0.6 km

- jalan potrogaten -

kalangan, bumirejo, lendah

(55) (lanjutan)

0.6 km - jalan potrogaten -

kalangan, bumirejo, lendah

(55) (lanjutan)

0.6 km

- Jalan Jambu I Wates

(298)

0.3 km - Jalan Jambu I Wates

(298)

0.3 km

- jalan gegulu - kasihan,

ngentakrejo, lendah(409)

(lanjutan)

0.35 km - jalan gegulu - kasihan,

ngentakrejo, lendah(409)

(lanjutan)

0.35 km

- jala sedan - jekeling,

lendah (52) (lanjutan)

0.7 km - jala sedan - jekeling,

lendah (52) (lanjutan)

0.7 km

- jalan nglatiyan - mirisewu,

ngentakrejo (50) (lanjutan)

0.7 km - jalan nglatiyan - mirisewu,

ngentakrejo (50) (lanjutan)

0.7 km

III - 25

Page 47: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

- jalan tamban - bendo (49)

(lanjutan)

0.7 km - jalan tamban - bendo (49)

(lanjutan)

0.7 km

- jalan krembangan X-

batas cerme - kalinongko

(96) (lanjutan)

0.3 km - jalan krembangan X-

batas cerme - kalinongko

(96) (lanjutan)

0.3 km

- Jalan Goprakan -

Kepanjen (3)

0.5 km - Jalan Goprakan -

Kepanjen (3)

0.5 km

- jalan sendang dukuh ,

karangsari (284) (lanjutan)

0.3 km - jalan sendang dukuh ,

karangsari (284) (lanjutan)

0.3 km

- Jalan Kemesu - Sentul

Banjararum (364)

0.8 km - Jalan Kemesu - Sentul

Banjararum (364)

0.8 km

- Jalan Tanjung - Klajoran

Banjaroyo (362)

0.8 km - Jalan Tanjung - Klajoran

Banjaroyo (362)

0.8 km

- Jalan Plampang III-

Sangon I Kalirejo Kokap

(375)

0.6 km - Jalan Plampang III-

Sangon I Kalirejo Kokap

(375)

0.6 km

- Jalan Jatingaranag Kidul -

Sepat Jatisarono (434)

0.7 km - Jalan Jatingaranag Kidul -

Sepat Jatisarono (434)

0.7 km

- Jalan Gayam - Balai

Desa (611), Desa

Banyuroto

0.5 km - Jalan Gayam - Balai Desa

(611), Desa Banyuroto

0.5 km

- Jalan Boto - Kembang

Nanggulan (437)

0.7 km - Jalan Boto - Kembang

Nanggulan (437)

0.7 km

- Jalan Ngento-Tunjungan

Pengasih (103)

0.7 km - Jalan Ngento-Tunjungan

Pengasih (103)

0.7 km

- Jalan Loji - Kanoman

(Jalan Desa Loji/

Perbatasan Bugel

Kanoman) (449)

0.7 km - Jalan Loji - Kanoman

(Jalan Desa Loji/

Perbatasan Bugel

Kanoman) (449)

0.7 km

- jalan pasar samigaluh -

blondo (126)

0.7 km - jalan pasar samigaluh -

blondo (126)

0.7 km

- Talud jalan desa

soropadan, hargorejo (97)

0.5 km - Talud jalan desa

soropadan, hargorejo (97)

0.5 km

- Jalan kantor pos -

ngargosari (512)

0.7 km - Jalan kantor pos -

ngargosari (512)

0.7 km

- jalan sembojo,

karangwuluh (154)

0.3 km - jalan sembojo,

karangwuluh (154)

0.3 km

- Jalan sentolo Lor -

jangkang lor (527)

(lanjutan)

0.7 km - Jalan sentolo Lor -

jangkang lor (527)

(lanjutan)

0.7 km

- Jalan gegunung -

sidomulyo (100)

0.7 km - Jalan gegunung -

sidomulyo (100)

0.7 km

- jalan gegunung - gunung

malang (462)

0.7 km - jalan gegunung - gunung

malang (462)

0.7 km

- jalan secang - ngesong

kleco (681)

0.7 km - jalan secang - ngesong

kleco (681)

0.7 km

- jalan pereng -

sendangsari - sidomulyo

(682)

0.7 km - jalan pereng -

sendangsari - sidomulyo

(682)

0.7 km

- Jalan Grigak-

Giripurwo(350)

0.8 km - Jalan Grigak-

Giripurwo(350)

0.8 km

III - 26

Page 48: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

- jalan Dlaban - pongangan

(148)

0.7 km - jalan Dlaban - pongangan

(148)

0.7 km

- jalan dukuh - cepitan

(617)

0.7 km - jalan dukuh - cepitan

(617)

0.7 km

- Jalan wijimulyo -

tanjungharjo (430)

0.7 km - Jalan wijimulyo -

tanjungharjo (430)

0.7 km

- Ngemplak banjarsari -

banjarharjo (366)

0.8 km - Ngemplak banjarsari -

banjarharjo (366)

0.8 km

- Sebo- Kedokan

Sidoharjo, Samigaluh (128)

0.7 km - Sebo- Kedokan Sidoharjo,

Samigaluh (128)

0.7 km

- jalan pasar pon desa

pleret - Mi Maarif desa

garongan (85)

0.8 km - jalan pasar pon desa

pleret - Mi Maarif desa

garongan (85)

0.8 km

- Jalan beteng -

watublencong, jatimulyo

(353)

0.7 km - Jalan beteng -

watublencong, jatimulyo

(353)

0.7 km

- jalan Gegerbajing-Jetis

(289)

0.7 km - jalan Gegerbajing-Jetis

(289)

0.7 km

- Jalan madigondo-

Wonotawang (127)

0.7 km - Jalan madigondo-

Wonotawang (127)

0.7 km

- Jalan Tanjung Dua -

Kantor Pos (Jl.

Cangkringan)(321)

850 - Jalan Tanjung Dua -

Kantor Pos (Jl.

Cangkringan)(321)

850

- Jalan Kalipang-Warung

senja (92)

0.7 km - Jalan Kalipang-Warung

senja (92)

0.7 km

- Jalan salamrejo -

kayangan, Desa Sukoreno

(135)

0.7 km - Jalan salamrejo -

kayangan, Desa Sukoreno

(135)

0.7 km

- Pembangunan Jalan

sendang - dukuh(284)

1x0.003 KM

0.3 KM - Pembangunan Jalan

sendang - dukuh(284)

1x0.003 KM

0.3 KM

- Pembangunan Jl Grigak -

Sekaro(18)

3 KM - Pembangunan Jl Grigak -

Sekaro(18)

3 KM

- Jalan Janturan- Seworan

(489)

0.7 km - Jalan Janturan- Seworan

(489)

0.7 km

- Jalan Tubin- Klipuh

Gulurejo Lendah (237)

0.7 km - Jalan Tubin- Klipuh

Gulurejo Lendah (237)

0.7 km

Bangket jalan wonopeti -

sorogaten (jalan

sorogaten)(345)

0.35 km Bangket jalan wonopeti -

sorogaten (jalan

sorogaten)(345)

0.35 km

- Jalan Klajuran-

Pendoworejo (74)

0.8 km - Jalan Klajuran-

Pendoworejo (74)

0.8 km

Jalan Giripeni- Gotakan

Giripeni Wates (782)

0.6 km Jalan Giripeni- Gotakan

Giripeni Wates (782)

0.6 km

Jalan Jambu II Wates (299) 0.3 km Jalan Jambu II Wates (299) 0.3 km

Jalan Terbis (276) 0.5 km Jalan Terbis (276) 0.5 km

Jalan Got Kambang (299) 0.5 km Jalan Got Kambang (299) 0.5 km

Kembang, Margosari -

Kepek (162)

1 km Kembang, Margosari -

Kepek (162)

1 km

III - 27

Page 49: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pembangunan jalan

Dudukan - Sp.

Ngentakrejo(29)

2 km Pembangunan jalan

Dudukan - Sp.

Ngentakrejo(29)

2 km

Kidulan - Sp.

Prembulan(31)

0.34 Km Kidulan - Sp.

Prembulan(31)

0.34 Km

Kembang, Nanggulan -

Kalisoka (126)

0.6 km Kembang, Nanggulan -

Kalisoka (126)

0.6 km

Kalinangka - Cerme (318) 0.5 km Kalinangka - Cerme (318) 0.5 km

Sangon - Plampang (315) 1 km Sangon - Plampang (315) 1 km

Bantar Kulon - Sentolo

(165)

1 km Bantar Kulon - Sentolo

(165)

1 km

Purwosari - Tlogosari (154) 1 km Purwosari - Tlogosari (154) 1 km

Kedunggupit -

Manggis(157)

2 km Kedunggupit -

Manggis(157)

2 km

Slanden - Bolon (90) 1 km Slanden - Bolon (90) 1 km

Sp. Clereng - Segajih(127) 1 km Sp. Clereng - Segajih(127) 270 m

Jln Muh Dawam (297) 0.64 km Jln Muh Dawam (297) 0.64 km

BD. Demangrejo -

Karangasem (119)

0.4 km BD. Demangrejo -

Karangasem (119)

0.4 km

- Jalan teganing III -

teganing II (379) (lanjutan)

0.6 km - Jalan teganing III -

teganing II (379) (lanjutan)

0.6 km

- Jalan Mangkudimejo

Karangwuni (253)

0.6 km - Jalan Mangkudimejo

Karangwuni (253)

270 m

Jln Gunung Pentul -

Ngrono (489), Karangsari

0.7 Jln Gunung Pentul - Ngrono

(489), Karangsari

0.7

- jalan grindang - tepus

(394) (lanjutan)

0.6 km - jalan grindang - tepus

(394) (lanjutan)

0.6 km

- Jalan pripih -

puncanggading -

kadigunung - tangkisan III -

banjaran (47) (lanjutan)

0.6 km - Jalan pripih -

puncanggading -

kadigunung - tangkisan III -

banjaran (47) (lanjutan)

0.6 km

Jalan Klampis - Kaliagung

Pengasih (473)

1 km Jalan Klampis - Kaliagung

Pengasih (473)

1 km

0 Penuntasan jalan Sentolo -

Ngelo

1 paket

0 Talud Jalan Puskesmas

Pengasih I-Mrunggi (461)

100 m

0 Jl Karang - Kembang (435) 270 m

0 Jalan KUA ke selatan (647)

Tayuban

270 m

0 Perbatasan Dukuh IV

Cerme - Dukuh III (452)

270 m

0 Jalan Ngrajun,Padakan-

Ngasem (369)

270 m

0 Jalan Cerme VII - Ngotakan

V (446)

270 m

III - 28

Page 50: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 jalan Kulon Pundong

-Pundong (14)

270 m

0 Jalan Dusun Blok 3

Ngestiharjo (579)

270 m

0 Talud Jalan

Pendekan-Bugel /Jalan

Tirto Rahayu Bugel ( 4)

100 m

0 Jalan Kaliandong- Ngancar-

Srikayangan (524)

270 m

0 Kongklangan - ireng ireng

(286)

270 m

0 Jalan Batas Ngento -

Jamus (676). Pengasih

270 m

0 Talud jalan Tanggulangin -

Klampis

100 m

1.03.1.03.01.01.18.07-P Pemeliharaan berkala jalan

Kabupaten

Krebet - Ireng ireng (215) 0.75 km 15,577,062,050 23,461,418,706 Krebet - Ireng ireng (215) 0.75 km 23,799,124,510 337,705,804 kegiatan yang ditunda

pelaksanaannya di th 2017(2

ruas), penambahan anggaran

dari BTT untuk rehab Talud 4

talud di Pergeseran ke Dua,

pengembalian sisa lelang

Pengadaan tanah Dudukan

- Ngentakrejo

1 dok Pengadaan tanah Dudukan

- Ngentakrejo

1 dok

Pengadaan Tanah (

Sentolo - Ngelo)

1 dok Pengadaan Tanah ( Sentolo

- Ngelo)

1 dok

Hargotirto - Sp.

Tamanan(105)

1 km Hargotirto - Sp.

Tamanan(105)

1 km

Terpeliharanya jalan lokal

promer I

0 km Terpeliharanya jalan lokal

promer I

0 km

Degan - Nogosari (156) 1 km Degan - Nogosari (156) 1 km

Kec. Lendah - Degolan

(35)

1 km Kec. Lendah - Degolan (35) 1 km

Ngestiharjo - Jetis (55) 1 km Ngestiharjo - Jetis (55) 1 km

Jl. Sutijab (272) 0.2 km Jl. Sutijab (272) 0.2 km

Milir - Krembangan (112) 1 km Milir - Krembangan (112) 1 km

Graulan - Sp. Jurangjero

(60)

1 km Graulan - Sp. Jurangjero

(60)

1 km

Jl. Sudibyo (276) 0.15 km Jl. Sudibyo (276) 0.15 km

Pengadaan Tanah Untuk

Jalan Tembus Purworejo

1 Pengadaan Tanah Untuk

Jalan Tembus Purworejo

1

0 Wonotawang - Gejlik (158) 0 km

0 Rehab talud jalan

jonggrangan - Goa

Kiskendo

1 paket

0 Rehabilitasi talud jalan

kantor pos samigaluh - Bd.

Ngargosari

1 paket

III - 29

Page 51: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 Rehabilitasi talud jalan

Ngaliyan - Trayu/ Suroloyo

1 paket

0 Rehabilitasi talud jalan

Girinyono - Tamanan

1 paket

0 Rehabilitasi Talud Jalan

Dawetan - Patihan

1 paket

1.03.1.03.01.01.18.17-P Pemeliharaan rutin jalan

Kabupaten

Pemeliharaan Rutin Jalan

lokal primer I dan II

(tersebar)

106.67 km 4,848,987,000 4,848,987,000 Pemeliharaan Rutin Jalan

lokal primer I dan II

(tersebar)

106.67 km 4,848,987,000 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.18.21-P Pembangunan jembatan

Kabupaten

Jembatan Kali Kutuk 1 unit 7,785,728,000 7,789,274,440 Jembatan Kali Kutuk 1 unit 7,664,274,440 -125,000,000 pengembalian kegiatan DED

Jembatan Janti (Sepuri),

Wijimulyo, dimasukan di keg

perencanaan tahun 2018

Jembatan Sarigono 1 unit Jembatan Sarigono 1 unit

Jembatan Kanjangan 1 unit Jembatan Kanjangan 1 unit

DED Jembatan Janti

(Sepuri), Wijimulyo

1 dokumen DED Jembatan Janti

(Sepuri), Wijimulyo

1 dokumen

1.03.1.03.01.01.18.22-P Rehabilitasi/pemeliharaan

jembatan Kabupaten

Jembatan Brangkal 1 unit 4,156,494,400 4,156,494,400 Jembatan Brangkal 1 unit 4,056,494,400 -100,000,000 pengembalian kegiatan DED

Jembatan Klalar, dimasukkan

di keg perencanaan untuk

tahun 2018

DED Jembatan Klalar 1 dokumen DED Jembatan Klalar 1 dokumen

Jembatan Munggangwetan 1 unit Jembatan Munggangwetan 1 unit

Jembatan Kaliduren 1 unit Jembatan Kaliduren 1 unit

Jembatan Kalibuko 1 unit Jembatan Kalibuko 1 unit

Jembatan trayu cs 1 unit Jembatan trayu cs 1 unit

Jembatan Anjir, Hargorejo 1 unit Jembatan Anjir, Hargorejo 1 unit

1.03.1.03.01.01.18.20-P Pemeliharaan rutin jembatan

Kabupaten

Pemeliharaan Rutin

Jembatan lokal primer I

(tersebar)

16 unit 689,106,200 689,106,200 Pemeliharaan Rutin

Jembatan lokal primer I

(tersebar)

16 unit 689,106,200 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.23-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Kebinamargaan

Capaian layanan uji

laboratorium dan alat

berat

78.57 % 1,447,156,400 1,447,156,400 Capaian uji laboratorium

dan alat berat

78.57 % 1,447,156,400 0

1.03.1.03.01.01.23.21-P Rehabilitasi dan pelayanan Alat

Berat

pembelian alat berat

(backhoe)

1 unit 1,311,552,400 1,311,552,400 pembelian alat berat

(backhoe)

1 unit 1,311,552,400 0 Tetap

Pemeliharaan dan

Pelayanan Alat Berat

13 unit Pemeliharaan dan

Pelayanan Alat Berat

13 unit

1.03.1.03.01.01.23.14-P Pengujian laboratorium Pelayanan pengujian

laboratorium

40 jumlah uji 135,604,000 135,604,000 Pelayanan pengujian

laboratorium

40 jumlah uji 135,604,000 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.52-P Program Pengembangan,

Pengelolaan, dan Konservasi

Sumber Daya Air

Capaian ketersediaan air

baku, peningkatan

pelayanan irigasi, dan

drainase pengairan

dalam kondisi baik

75.57 % 20,114,376,017 20,964,116,018 Capaian ketersediaan air

baku, peningkatan

pelayanan irigasi, dan

drainase pengairan

dalam kondisi baik

75.98 % 27,510,925,618 6,546,809,600

1.03.1.03.01.01.52.01-P Pembangunan embung dan

bangunan penampung air lainnya

Pembebasan lahan untuk

Embung Ngruno

1400 m2 1,557,000,000 1,557,000,000 Pembebasan lahan untuk

Embung Ngruno

1400 m2 9,134,131,000 7,577,131,000 Mendahului perubahan

(penambahan dari BKK DIY),

pengembalian sisa kontrak

III - 30

Page 52: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Peningkatan kapasitas

Embung Bogor

2000 M3 Peningkatan kapasitas

Embung Bogor

2000 M3

0 Pembangunan Embung

Krapyak Banjaroyo

Kalibawang

38022 M3

1.03.1.03.01.01.52.02-P Pemeliharaan saluran drainase

dan gorong-gorong

Pemeliharaan Drainase (

Drainase Anak Kali Pening;

Drainase Ngrowo;

Drainase Rowo

Jembangan; Drainase

Katilompo; Drainase Suko

Penganti; Drainase

Cerme;Drainase

Krocokkan;Drainase

Sidatan;Drainase Sorowiti;

Drainase Gandri;Drainase

Kalideres; Drainase

Glagah; Drainase Bogem;

Drainase Kali Kpat;

Drainase Beji; Drainase

Peni; Drainase Kalisen;

Drainase Cicikan;

Drainase Ketel)

80 km 1,336,011,000 1,336,011,000 Pemeliharaan Drainase (

Drainase Anak Kali Pening;

Drainase Ngrowo;

Drainase Rowo

Jembangan; Drainase

Katilompo; Drainase Suko

Penganti; Drainase

Cerme;Drainase

Krocokkan;Drainase

Sidatan;Drainase Sorowiti;

Drainase Gandri;Drainase

Kalideres; Drainase

Glagah; Drainase Bogem;

Drainase Kali Kpat;

Drainase Beji; Drainase

Peni; Drainase Kalisen;

Drainase Cicikan; Drainase

Ketel)

80 km 2,286,010,210 949,999,210 Penambahan anggaran untuk

pemeliharaan darinase 5

lokasi.

Rehabilitasi Drainase (

Drainase Kulwaru tahap

II,dan Drainase Ngestiharjo

)

300 meter Rehabilitasi Drainase (

Drainase Kulwaru tahap II,

Drainase Ngestiharjo,

Drainase Durungan,

Drainase Karang Tengah,

Drainase Anak Kali Carik,

Drainase Klegen dan

Drainase Granti )

800 meter

0 Pemeliharaan Drainase

Durungan Kec. Wates

100 Meter

0 Pemeliharaan Drainase

Karang Tengah Kec.

Pengasih

100 Meter

0 Pemeliharaan Drainase

Anak Kali Carik Kec.

Temon

100 Meter

0 Pemeliharaan Drainase

Klegen Kec. Pengasih

100 Meter

0 Pemeliharaan Drainase

Granti Kec. Wates

100 Meter

1.03.1.03.01.01.52.03-P Pembangunan, rehabilitasi dan

pemeliharaan bantaran dan

tanggul sungai

Pemeliharaan Tanggul Kali

Nagung

100 m 2,204,649,650 2,204,649,650 Pemeliharaan Tanggul Kali

Nagung

100 m 2,054,649,650 -150,000,000 Pengembalian jasa

konsultansi DED

Perencanaan Tanggul Kali

Serang

Peningkatan Tanggul Anak

Kali Pening di Kriyan Tahap

I

200 m Peningkatan Tanggul Anak

Kali Pening di Kriyan Tahap

I

200 m

DED Penguat Tebing Kali

Serang

1 dok DED Penguat Tebing Kali

Serang

0 dok

Penguatan Tanggul dan

Drainase Tobanan

200 m Penguatan Tanggul dan

Drainase Tobanan

200 m

Peningkatan Tanggul

Sorowiti di Kulur

150 m Peningkatan Tanggul

Sorowiti di Kulur

150 m

III - 31

Page 53: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Peningkatan Tanggul

Kalideres

100 m Peningkatan Tanggul

Kalideres

100 m

Peningkatan Tanggul Kali

Pening

200 m Peningkatan Tanggul Kali

Pening

200 m

1.03.1.03.01.01.52.04-P Rehabilitasi dan pemeliharaan

jaringan irigasi

Rehabilitasi Jaringan Irigasi

Sibogor

200 m 12,922,407,261 13,772,147,262 Rehabilitasi Jaringan Irigasi

Sibogor

200 m 11,941,826,652 -1,830,320,610 Mendahului perubahan,

Pengurangan anggaran

kegiatan yang dipending

pelaksanaannya tahun 2017

(Pembangunan DI Drigul

(lanjutan), pengembalian sisa

kontrak, Penambahan

rehabilitasi DI Grembul

(lanjutan) dan penyusunan

peta data irigasi

geospasialsejumlah 4 paket

Rehabilitasi D.I. Kayangan

tahap II

600 m Rehabilitasi D.I. Kayangan

tahap II

600 m

Rehabilitasi D.I. Kanjangan 150 m Rehabilitasi D.I. Kanjangan 150 m

Pengadaan Tanah untuk

Jaringan Irigasi Kamal

kanan

15500 m2 Pengadaan Tanah untuk

Jaringan Irigasi Kamal

kanan

15500 m2

Rehabilitasi D.I. Ngobaran 200 m Rehabilitasi D.I. Ngobaran 200 m

Rehabilitasi D.I. Grembul 200 m Rehabilitasi D.I. Grembul 200 m

Rehabilitasi D.I. Wareng 200 m Rehabilitasi D.I. Wareng 200 m

Rehabilitasi D.I.

Duren/Mudal

200 m Rehabilitasi D.I.

Duren/Mudal

200 m

Rehabilitasi D.I. Kedung

Bathang

200 m Rehabilitasi D.I. Kedung

Bathang

200 m

Rehabilitasi D.I. Sumitro 200 m Rehabilitasi D.I. Sumitro 200 m

0 Rehabilitasi DI Grembul

Lanjutan

200 Meter

0 Penyusunan Peta Data

Irigasi Geospasial Wilayah

Kec. Samigaluh

1 Paket

0 Penyusunan Peta Data

Irigasi Geospasial Wilayah

Kec. Girimulyo

1 Paket

0 Penyusunan Peta Data

Irigasi Geospasial Wilayah

Kec. Pengasih

1 Paket

0 Penyusunan Peta Data

Irigasi Geospasial Wilayah

Kec. Kokap dan

Kalibawang

1 Paket

1.03.1.03.01.01.52.05-P Pengelolaan Jaringan Irigasi Pemeliharaan dengan

tenaga kuliari Meliputi 40

D.I. Sesuai permen Pu

no.12/PRT/M/2015

40 D.I 850,000,000 850,000,000 Pemeliharaan dengan

tenaga kuliari Meliputi 40

D.I. Sesuai permen Pu

no.12/PRT/M/2015

40 D.I 850,000,000 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.52.06-P Peningkatan pengelolaan irigasi

partisipatif

Rehabilitasi Daerah Irigasi 5 D.I. 1,078,676,250 1,078,676,250 Rehabilitasi Daerah Irigasi 5 D.I. 1,078,676,250 0 Tetap

III - 32

Page 54: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Dokumen RP2JI 1 dokumen Dokumen RP2JI 1 dokumen

Penilaian GP3A 1 Paket Penilaian GP3A 1 Paket

Desain Partisipatif 5 D.I. Desain Partisipatif 5 D.I.

Sidang Komisi Irigasi 10 kali Sidang Komisi Irigasi 10 kali

1.03.1.03.01.01.52.07-P Pemberdayaan Petani Pemakai

Air

Peningkatan Kapasitas

GP3A

8 Kelompok/GP3A 118,015,856 118,015,856 Peningkatan Kapasitas

GP3A

8 Kelompok/GP3A 118,015,856 0 Tetap

Pelatihan Anggota GP3A 60 orang Pelatihan Anggota GP3A 60 orang

1.03.1.03.01.01.52.08-P Penyelenggaraan kebijakan

teknis irigasi

Perbup Pola tanam dan

Tata Tanam Kulon progo

1 dokumen 47,616,000 47,616,000 Perbup Pola tanam dan

Tata Tanam Kulon progo

1 dokumen 47,616,000 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.56-P Program Pembangunan dan

Rehabilitasi Sarana Prasarana

Gedung Kantor dan Bangunan

Umum

Cakupan sarana

prasarana gedung kantor

dalam kondisi baik

65.33 % 9,634,862,975 9,634,862,975 Cakupan sarana

prasarana gedung kantor

dalam kondisi baik

73.08 % 2,241,532,450 -7,393,330,525

1.03.1.03.01.01.56.01-P Pembangunan gedung kantor

dan bangunan lainnya

Pengadaan Tanah 1 ls 7,494,130,525 7,494,130,525 Pengadaan Tanah 1 ls 100,800,000 -7,393,330,525 Pengurangan anggaran

karena blokir dan penambahan

anggaran untuk penyusunan

DED gedung Dinas PTR yang

fisiknya akan dilaksanakan

tahun 2018

1.03.1.03.01.01.56.02-P Rehab sedang/berat gedung

kantor

Rehab Rumah Dinas

Bupati

1 unit 2,054,032,450 2,054,032,450 Rehab Rumah Dinas

Bupati

1 unit 2,054,032,450 0 Tetap

Rehab Dinas Pekerjaan

umum (Bid. Pengairan dan

UPTD Kebersihan)

1 unit Rehab Dinas Pekerjaan

umum (Bid. Pengairan dan

UPTD Kebersihan)

1 unit

Rehab gedung UPTD

Perhubungan

1 unit Rehab gedung UPTD

Perhubungan

1 unit

Rehab kantor kecamatan

temon

1 unit Rehab kantor kecamatan

temon

1 unit

1.03.1.03.01.01.56.03 pembinaan dan pengawasan ijin

mendirikan bangunan (IMB)

86,700,000 86,700,000 86,700,000 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.57-P Program Pembangunan,

Pengembangan, Sarana

Prasarana Air Minum dan

Sanitasi

Capaian layanan air

bersih dan air limbah

66.25 % 1,371,835,450 1,371,835,450 Capaian layanan air

bersih dan air limbah

66.25 % 1,379,311,450 7,476,000

1.03.1.03.01.01.57.02-P Penyediaan sarana Air Bersih Pendampingan Pamsimas 3 desa 1,371,835,450 1,371,835,450 Pendampingan Pamsimas 3 desa 1,379,311,450 7,476,000 Tetap

Optimalisasi Spamdes 1 paket Optimalisasi Spamdes 1 paket

Water meter 1000 unit 1000 sambungan Water meter 1000 unit 1000 sambungan

0 Air bersih dan sanitasi

(KKM/ Kelompok

Keswadayaan Masyarakat

Desa Pendoworejo)

1 paket

1.03.1.03.01.01.58-P Program Pembinaan dan

Pengendalian Jasa Konstruksi

Cakupan peningkatan

kualitas jasa konstruksi

74.58 % 213,215,800 213,215,800 Cakupan peningkatan

kualitas jasa konstruksi

74.58 % 213,215,800 0

1.03.1.03.01.01.58.01-P Pembinaan jasa konstruksi Pembinaan jasa konstruksi 1 paket 213,215,800 213,215,800 Pembinaan jasa konstruksi 1 paket 213,215,800 0 Tetap

1.03.1.03.01.01.59-P Program Pengelolaan

Kebersihan dan Pertamanan

Capaian taman dalam

kondisi baik, layanan

persampahan

67.66 % 5,873,960,680 5,873,960,680 Capaian taman dalam

kondisi baik, layanan

persampahan

67.66 % 4,465,960,340 -1,408,000,340

1.03.1.03.01.01.59.01-P Pemeliharaan kebersihan kota pembayaran tenaga kuliari 28 orang 521,593,800 521,593,800 pembayaran tenaga kuliari 28 orang 521,593,800 0 Tetap

III - 33

Page 55: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.03.1.03.01.01.59.02-P Pengelolaan Persampahan pemeliharaan instalasi

pengolah lindi

1 paket 1,524,739,840 1,524,739,840 pemeliharaan instalasi

pengolah lindi

1 paket 1,524,739,840 0 Tetap

Pembayaran tenaga kuliari 57 orang Pembayaran tenaga kuliari 57 orang

rehab kontainer 1 unit rehab kontainer 1 unit

perbaikan depo sampah 1 unit perbaikan depo sampah 1 unit

Pemeliharaan kontainer 4 unit Pemeliharaan kontainer 4 unit

1.03.1.03.01.01.59.03-P Pembangunan dan Pengelolaan

Taman

pembangunan pergola kota

wates

1 paket 3,827,627,040 3,827,627,040 pembangunan pergola kota

wates

0 2,419,626,700 -1,408,000,340 Mendahului perubahan,

Pengurangan anggaran

kegiatan yang dipending

pelaksanaannya tahun 2017,

Pengurangan anggaran untuk

tenaga perbaikan/peningkatan

RTH dan penyesuaian harga

sapu, penambahan

peremajaan perindang jalan

(bibit tanaman)

pembangunan taman

depan pasar banyuroto

1 unit pembangunan taman

depan pasar banyuroto

1 unit

pembangunan taman

depan TPA

1 unit pembangunan taman

depan TPA

0

Pembangunan taman Eks

Dinas Perhubungan

1 unit Pembangunan taman Eks

Dinas Perhubungan

0

pengadaan mobil crane 1 unit pengadaan mobil crane 0

Pembayaran tenaga kuliari 48 orang Pembayaran tenaga kuliari 48 orang

pembangunan taman

depan dinas kepenak

1 unit pembangunan taman

depan dinas kepenak

1 unit

pembangunan taman

kecamatan Nanggulan

1 unit pembangunan taman

kecamatan Nanggulan

0

pembangunan taman teteg

barat

1 unit pembangunan taman teteg

barat

0

pembangunan taman

kepek

1 unit pembangunan taman

kepek

0

pembangunan taman

lingkar rumah dinas bupati

1 unit pembangunan taman

lingkar rumah dinas bupati

1 unit

pembangunan taman

depan SMP N 4 Wates

1 unit pembangunan taman

depan SMP N 4 Wates

1 unit

Pembangunan taman

derwolo

1 unit Pembangunan taman

derwolo

0

pembangunan taman

brosot , galur

1 unit pembangunan taman

brosot , galur

1 unit

pembangunan taman jalan

clereng

1 unit pembangunan taman jalan

clereng

1 unit

0 Penanaman bibit tabe buya 250 batang

1.04.1.03.01.01.22-P Program Lingkungan Sehat

Permukiman dan

Pengembangan Perumahan

Capaian peningkatan

pelayanan perumahan

dan peningkatan

kawasan lingkungan

sehat permukiman

64.45 % 26,204,349,500 23,910,217,500 Capaian peningkatan

pelayanan perumahan

dan peningkatan

kawasan lingkungan

sehat permukiman

41.94 % 33,370,271,473 9,460,053,973

III - 34

Page 56: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.04.1.03.01.01.22.03-P Pembangunan fasilitas

lingkungan rusunawa

pagar rusunawa trihajo 1 paket 941,300,000 941,300,000 pagar rusunawa trihajo 1 paket 70,999,600 -870,300,400 Pengurangan anggaran

karena blokir kecuali

perencanaan pagar rusunawa

pagar rusunawa giripeni 1 paket pagar rusunawa giripeni 1 paket

perencanaan 1 dokumen perencanaan 1 dokumen

pengawasan 1 dokumen pengawasan 1 dokumen

1.04.1.03.01.01.22.01-P Penyediaan Prasarana Sarana

dan Utilitas (PSU) lingkungan

permukiman

listrik desa 1 ls 16,323,165,400 22,489,455,400 listrik desa 1 ls 27,124,809,773 4,635,354,373 Penambahan anggaran dari

BKK DIY untuk infrastruktur

perdesaan dan PSU sebesar

5.947.384.373. Pengurangan

anggaran jaringan listrik di

relokasi sebesar 220.000.000

karena sudah ditangani PLN.

Perencanaan PSU relokasi

terdampak bandara sebanyak

4 lokasi.

Pengawasan Drainase

RW 7 dan RW 8 Sentolo

1 dok Pengawasan Drainase RW

7 dan RW 8 Sentolo

1 dok

Drainase RW I dan RW 6 1 paket Drainase RW I dan RW 6 1 paket

Perencanaan Drainase

RW I dan RW 6 Pengasih

1 dok Perencanaan Drainase

RW I dan RW 6 Pengasih

1 dok

Pengawasan Drainase

RW I dan RW 6 Pengasih

1 dok Pengawasan Drainase RW

I dan RW 6 Pengasih

1 dok

Tanah urug relokasi

bandara (5 lokasi :

Jangkaran, Kebonrejo,

janten, Palihan, Glagah)

5 desa Tanah urug relokasi

bandara (5 lokasi :

Jangkaran, Kebonrejo,

janten, Palihan, Glagah)

5 desa

Drainase Rejoso Wijimulyo 1 paket Drainase Rejoso Wijimulyo 1 paket

Pengawasan Drainase

Rejoso

1 dok Pengawasan Drainase

Rejoso

1 dok

Drainase RT 2/ RW 1

Kemiri

1 paket Drainase RT 2/ RW 1

Kemiri

1 paket

Pengawasan Drainase RT

2/ RW

1 dok Pengawasan Drainase RT

2/ RW

1 dok

Perencanaan Drainase

Rejoso Wijimulyo

1 dok Perencanaan Drainase

Rejoso Wijimulyo

1 dok

Perencanaan Drainase RT

2/ RW

1 dok Perencanaan Drainase RT

2/ RW

1 dok

Perencanaan Drainase

RW 7 dan RW 8 Sentolo

1 dok Perencanaan Drainase

RW 7 dan RW 8 Sentolo

1 dok

Drainase RW 7 dan RW 8 1 paket Drainase RW 7 dan RW 8 1 paket

0 Pembangunan gorong-

gorong Murwitanan,

Kalisoko, Sentolo

1 paket

0 Pembangunan Jalan

menuju OW Canting Mas

1 paket

0 Pengaspalan jalan janti

kidul, jatisarono, nanggulan

1 paket

III - 35

Page 57: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 Pengaspalan jalan

pedukuhan IV Bojong,

Panjatan

1 paket

0 Pengaspalan jalan panjatan 1 paket

0 Paving Block jalan lingkar

balai desa tayuban,

panjatan

1 paket

0 Talud penguat jalan pleret,

panjatan

1 paket

0 Talud penguat jalan

pedukuhan II, Depok,

Panjatan

1 paket

0 Jalan pedukuhan ploso,

desa banguncipto, sentolo

1 paket

0 Jalan pedukuhan bantarjo,

desa banguncipto, sentolo

1 paket

0 Jalan pedukuhan

banarankidul, desa

banguncipto, sentolo

1 paket

0 Jalan pedukuhan banaran

kulon, desa banguncipto,

sentolo

1 paket

0 Jalan perbatasan giripeni -

gotakan, wates

1 paket

0 Jalan RW 07 Giripeni,

Wates

1 paket

0 Jalan Pedukuhan janturan

RT 2 RW 3, Tawangsari,

pengasih

1 paket

0 Infrastruktur pedukuhan

kanoman IV, kanoman,

panjatan

1 paket

0 Jalan tembus banyuroto,

nanggulan

1 paket

0 Saluran air bulak pelem

sewu, garongan, panjatan

1 paket

0 Talud dan cor blok

krembangan, panjatan

1 paket

0 Rabat cor blok jalan

gotakan, panjatan

1 paket

1.04.1.03.01.01.22.02-P Pemberdayaan peningkatan

infrastruktur oleh komunitas

pendampingan perumahan

swadaya

1 ls 8,939,884,100 479,462,100 pendampingan perumahan

swadaya

1 ls 6,174,462,100 5,695,000,000 Penambahan dari BKK DIY

untuk RTLH 547 unit di 6

Kecamatan (Samigaluh,

Kokap, Lendah, Pengasih,

Galur, dan Sentolo) dan

APnya, pergeseran rekening,

penambahan penunjang

kegiatan

1.04.1.03.01.01.23-P Program Pembangunan

Infrastruktur Perkotaan

Capaian peningkatan

infrastruktur perkotaan

100 % 2,913,766,200 2,913,766,200 Capaian peningkatan

infrastruktur perkotaan

100 % 185,408,700 -2,728,357,500

1.04.1.03.01.01.23.01-P Pengembangan Kota Drainase perkotaan wates 1 paket 2,913,766,200 2,913,766,200 Drainase perkotaan wates 1 paket 185,408,700 -2,728,357,500 Pengurangan anggaran

karena blokir

III - 36

Page 58: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 Pembangunan drainase

pasar temon

1 paket

Jumlah 175,348,292,408 182,575,889,405 173,186,531,562 -9,389,357,843

III - 37

Page 59: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KANTOR KESATUAN BANGSA DAN POLITIK

JUMLAH PAGU : Rp. 1,641,229,300

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.05.1.05.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 96,270,025 96,270,025 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 96,270,025 0

1.05.1.05.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap), dan bahan kantor (ATK,

cetak penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 33,282,925 33,282,925 Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap), dan bahan kantor (ATK,

cetak penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 33,282,925 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 Bulan 18,742,100 18,742,100 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 Bulan 18,742,100 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Makanan dan minuman rapat

dan biaya Koordinasi dan

Konsultasi

12 Bulan 44,245,000 44,245,000 Makanan dan minuman rapat

dan biaya Koordinasi dan

Konsultasi

12 Bulan 44,245,000 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 210,765,300 210,765,300 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 310,658,300 99,893,000

1.05.1.05.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya meja kursi, almari

arsip, kursi direktur, filling

cabinet, 2 unit AC, komputer, 1

unit laptop, 2 unit printer, sentral

telepon

11 Unit 58,235,500 58,235,500 Tersedianya meja kursi, almari

arsip, kursi direktur, filling

cabinet, 2 unit AC, komputer, 1

unit laptop, 2 unit printer, sentral

telepon, LCD 1 unit, Kamera 1

unit, Meja 30 buah, Kursi 60

buah dan kursi pimpinan rapat 6

buah

109 Unit 158,128,500 99,893,000 Bertambah untuk belanja LCD 1

unit, Kamera 1 unit, Meja 30 buah,

Kursi 60 buah dan kursi pimpinan

rapat 6 buah

1.05.1.05.01.01.11.02-P Pemeliharaan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Terpeliharanya alat listrik,

kebersihan, bangunan,

langganan telepon, air, listrik,

servis dan penggantian suku

cadang kendaraan, perizinan,

kendaraan bemotor, laptop,

komuter, mesin ketik, printer dan

kursi rapat

31 Unit 152,529,800 152,529,800 Terpeliharanya alat listrik,

kebersihan, bangunan,

langganan telepon, air, listrik,

servis dan penggantian suku

cadang kendaraan, perizinan,

kendaraan bemotor, laptop,

komuter, mesin ketik, printer dan

kursi rapat

31 Unit 152,529,800 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 21,837,900 21,837,900 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 21,837,900 0

1.05.1.05.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kerja SKPD, Rencana

Strategis SKPD, Rencana

Kinerja Tahunan SKPD,

Penetapan Kinerja SKPD

4 Dokumen 16,163,500 16,163,500 Rencana Kerja SKPD, Rencana

Strategis SKPD, Rencana

Kinerja Tahunan SKPD,

Penetapan Kinerja SKPD

4 Dokumen 16,163,500 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.12.02-P Penyusunan Pelaporan

Keuangan SKPD

Laporan keuangan SKPD

selama 12 bulan

2 Dokumen 2,595,700 2,595,700 Laporan keuangan SKPD

selama 12 bulan

2 Dokumen 2,595,700 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

laporan capaian kinerja SKPD,

evaluasi kinerja bulana,

17 Dokumen 3,078,700 3,078,700 laporan capaian kinerja SKPD,

evaluasi kinerja bulana,

17 Dokumen 3,078,700 0 Tetap

III - 38

Page 60: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

triwulanan, semesteran triwulanan, semesteran

1.05.1.05.01.01.17-P Program Peningkatan

Wawasan Kebangsaan dan

Politik Masyarakat

Capaian peningkatan

wawasan kebangsaan dan

politik masyarakat

63.6 % 1,207,343,075 1,200,143,075 Capaian peningkatan

wawasan kebangsaan dan

politik masyarakat

63.62 % 1,212,463,075 12,320,000

1.05.1.05.01.01.17.13-P Pembinaan keamanan daerah Terselenggaranya dan

terfasilitasinya pembinaan

pertahanan wilayah, komunikasi

sosial, bakti sosial, karya bakti,

FKDM, koordinasi Komunitas

Intelijen Daerah/KOMINDA,PKS

(Penanganan Konflik Sosial),

PKBN dan pengamanan

kampanye

8 fasilitas 723,834,650 723,834,650 Terselenggaranya dan

terfasilitasinya pembinaan

pertahanan wilayah, komunikasi

sosial, bakti sosial, karya bakti,

FKDM, koordinasi Komunitas

Intelijen Daerah/KOMINDA,PKS

(Penanganan Konflik Sosial),

PKBN dan pengamanan

kampanye

8 fasilitas 723,834,650 0 Tetap

1.05.1.05.01.01.17.14-P Pembinaan ormas dan lembaga

penyelenggaraan Pemilu

Terfasilitasinya pembinaan

Ormas

12 bulan 109,056,275 109,056,275 Terfasilitasinya pembinaan

Ormas

12 bulan 121,376,275 12,320,000 Bertambah untuk biaya Nara

sumber, pembuatan Makalah,

moderator,Jamuan Rapat Minum

Snack dan Makan dos/box, Foto

Copy, Uang saku pendidikan

pemilih pemula,

Terbaharuinya data ormas 1 dokumen Terbaharuinya data ormas 1 dokumen

Terfasilitasinya dan

terkoordinasinya pemilukada

1 paket Terfasilitasinya dan

terkoordinasinya pemilukada

1 paket

0 Pendidikan pemilih pemula 120 Orang

1.05.1.05.01.01.17.17-P Pengembangan Wawasan

Kebangsaan

Terselenggaranya peringatan

hari besar nasional

8 kali 361,816,150 354,616,150 Terselenggaranya peringatan

hari besar nasional

8 kali 354,616,150 0 Tetap

Terselenggaranya koordinasi

Pusat Pendidikan Wawasan

Kebangsaan (PPWK)

1 kali Terselenggaranya koordinasi

Pusat Pendidikan Wawasan

Kebangsaan (PPWK)

1 kali

Terselenggaranya sosialisasi

pendidikan wawasan

kebangsaan

1 kali Terselenggaranya sosialisasi

pendidikan wawasan

kebangsaan

1 kali

1.05.1.05.01.01.17.16-P Pembinaan Partai Politik Bimtek pengelolaan bantuan

keuangan parpol

10 parpol 12,636,000 12,636,000 Bimtek pengelolaan bantuan

keuangan parpol

10 parpol 12,636,000 0 Tetap

Terkelolanya bantuan keuangan

bagi parpol yang memiliki kursi

di DPRD

10 parpol Terkelolanya bantuan keuangan

bagi parpol yang memiliki kursi di

DPRD

10 parpol

Jumlah 1,536,216,300 1,529,016,300 1,641,229,300 112,213,000

III - 39

Page 61: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : SATUAN POLISI PAMONG PRAJA

JUMLAH PAGU : Rp. 2,266,364,775

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.05.1.05.02.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 290,733,765 290,733,765 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 302,987,175 12,253,410

1.05.1.05.02.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa PTTD)

dan tersedianya peralatan

kantor (ATK, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 162,961,965 162,961,965 Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa PTTD)

dan tersedianya peralatan

kantor (ATK, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 175,215,375 12,253,410 Bertambah untuk Honorarium Non

PNS (petugas keamanan)

1.05.1.05.02.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayarnya honorarium

petugas Penatausahaan

Keuangan dan Barang

12 bulan 23,801,400 23,801,400 Terbayarnya honorarium

petugas Penatausahaan

Keuangan dan Barang

12 bulan 23,801,400 0 Tetap

1.05.1.05.02.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Tersedianya Makanan dan

Minuman rapat, dan

tersedianya biaya Koordinasi

dan Konsultasi

12 bulan 103,970,400 103,970,400 Tersedianya Makanan dan

Minuman rapat, dan

tersedianya biaya Koordinasi

dan Konsultasi

12 bulan 103,970,400 0 Tetap

1.05.1.05.02.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 365,621,700 365,621,700 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 366,621,700 1,000,000

1.05.1.05.02.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Tersedianya bangket urug

dan router wifi

2 paket 189,600,000 189,600,000 Tersedianya bangket urug dan

router wifi

2 paket 189,600,000 0 Tetap

1.05.1.05.02.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya Mobil, motor,

senjata api, tabung PBK,

Laptop, Komputer, mesin

ketik, HT, Pompa air, genzet,

perijinan kendaraan, listrik,

telepon, gedung kantor,

peralatan listrik dan alat

kebersihan

54 unit 176,021,700 176,021,700 Terpeliharanya Mobil, motor,

senjata api, tabung PBK,

Laptop, Komputer, mesin

ketik, HT, Pompa air, genzet,

perijinan kendaraan, listrik,

telepon, gedung kantor,

peralatan listrik dan alat

kebersihan

55 unit 177,021,700 1,000,000 Bertambah Belanja Perawatan

Kendaraan Bermotor

1.05.1.05.02.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 28,703,600 28,703,600 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 28,703,600 0

1.05.1.05.02.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kerja SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

2 dokumen 21,673,400 21,673,400 Rencana Kerja SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

2 dokumen 21,673,400 0 Tetap

1.05.1.05.02.01.12.02-P Penyusunan pelaporan keuangan

SKPD

Tersusunnya Laporan

keuangan SKPD

2 dokumen 2,756,200 2,756,200 Tersusunnya Laporan

keuangan SKPD

2 dokumen 2,756,200 0 Tetap

1.05.1.05.02.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya Laporan

Pengendalian dan evaluasi

kinerja bulanan, triwulanan,

Lakip, Laporan Tahunan,

Profil kinerja, Penerapan

SPIP

19 dokumen 4,274,000 4,274,000 Tersusunnya Laporan

Pengendalian dan evaluasi

kinerja bulanan, triwulanan,

Lakip, Laporan Tahunan, Profil

kinerja, Penerapan SPIP

19 dokumen 4,274,000 0 Tetap

III - 40

Page 62: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.05.1.05.02.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 36,329,950 36,329,950 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 36,329,950 0

1.05.1.05.02.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Terlaksananya Diklat non

PNS

6 orang 36,329,950 36,329,950 Terlaksananya Diklat non

formal untuk PNS

6 orang 36,329,950 0 Tetap

Terlaksananya pembinaan

korps, kesamaptaan dan

pelatihan bela diri

90 orang Terlaksananya pembinaan

korps, kesamaptaan dan

pelatihan bela diri

90 orang

1.05.1.05.02.01.30-P Program Peningkatan

Ketentraman dan Ketertiban

Umum serta Perlindungan

Masyarakat

Capaian peningkatan

ketertiban umum dan

ketenteraman masyarakat

70 % 1,544,936,350 1,531,722,350 Capaian peningkatan

ketertiban umum dan

ketenteraman masyarakat

70 % 1,531,722,350 0

1.05.1.05.02.01.30.01-P Pengembangan kapasitas

perlindungan masyarakat

Terlaksananya HUT Pol PP

dan Linmas

1 kali 445,481,400 445,481,400 Terlaksananya HUT Pol PP

dan Linmas

1 kali 445,481,400 0 Tetap

Terbinanya Linmas desa,SAR

Linmas dan anggota Sat Pol

PP

1031 orang Terbinanya Linmas desa,SAR

Linmas dan anggota Sat Pol

PP

1031 orang

1.05.1.05.02.01.30.02-P Pengendalian ketentraman dan

ketertiban umum

Terselenggaranya operasi

penertiban pengamanan

pengawalan dan fasilitasi

Pilkada

400 kali 444,744,950 444,744,950 Terselenggaranya operasi

penertiban pengamanan

pengawalan dan fasilitasi

Pilkada

400 kali 444,744,950 0 Tetap

Terfasilitasinya bantuan

penguburan mayat tak

dikenal

12 kali Terfasilitasinya bantuan

penguburan mayat tak dikenal

12 kali

1.05.1.05.02.01.30.03-P Pengawasan penertiban dan

operasi non yustisi

Terselenggaranya Monitoring,

Pengawasan, Penegakkan

KTR dan Cukai Rokok (Dana

Pajak Rokok)

75 kali 273,704,000 267,122,000 Terselenggaranya Monitoring,

Pengawasan, Penegakkan

KTR dan Cukai Rokok (Dana

Pajak Rokok)

75 kali 267,122,000 0 Tetap

Terselenggaranya operasi

yustisi perda dan non yustisi

100 kali Terselenggaranya operasi

yustisi perda dan non yustisi

100 kali

1.05.1.05.02.01.30.04 Penyidikan dan penindakan

pelanggaran perda dan ketentuan

perundang-undangan

Penyidikan dan Penindakan

Pro Justisia Kasus

pelanggaran Perda

450 pelanggar 381,006,000 374,374,000 Penyidikan dan Penindakan

Pro Justisia Kasus

pelanggaran Perda

540 pelanggar 374,374,000 0 Tetap

Jumlah 2,266,325,365 2,253,111,365 2,266,364,775 13,253,410

III - 41

Page 63: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

JUMLAH PAGU : Rp. 15,927,664,625

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.05.1.05.03.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 133,481,650 133,481,650 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 129,281,650 -4,200,000

1.05.1.05.03.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa

pegawai tidak tetap), dan

tersedianya peralatan kantor

(alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 62,938,650 62,938,650 Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap), dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak, penggandaan

dan bahan pustaka)

12 bulan 62,938,650 0 Tetap

1.05.1.05.03.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang (8

orang)

12 bulan 22,989,000 22,989,000 Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang (8

orang)

12 bulan 18,789,000 -4,200,000 Berkurang pada Honorarium

Pengelola Keuangan dan

Pengola Barang

1.05.1.05.03.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Tersedianya makanan dan

minuman rapat, dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 47,554,000 47,554,000 Tersedianya makanan dan

minuman rapat, dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 47,554,000 0 Tetap

1.05.1.05.03.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 833,270,500 833,270,500 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 868,749,500 35,479,000

1.05.1.05.03.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya laptop 1 unit,

Almari Kaca Alunimum 2

unit, AC 1 unit, gudang 1 unit.

5 Unit 613,498,500 613,498,500 Tersedianya laptop 1 unit,

Almari Kaca Alunimum 2 unit,

AC 1 unit, gudang 1 unit.

5 Unit 636,098,500 22,600,000 Bertambah untuk pengadaan

peralatan mesin berupa

Pengadaan LCD, Laptop, layar,

printer laser

0 Pengadaan LCD, Laptop,

layar, printer laser

1 paket

1.05.1.05.03.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya 8 unit mobil

roda empat, 5 unit roda

enam, 7 unit roda dua, 3 unit

komputer, 2 unit laptop, 2 unit

printer, 1 mesin ketik, 3 unit

chainsaw, 2 unit pompa air, 4

EWS, listrik,

air,telpon,gedung kantor

41 Unit 219,772,000 219,772,000 Terpeliharanya 8 unit mobil

roda empat, 5 unit roda enam,

7 unit roda dua, 3 unit

komputer, 2 unit laptop, 2 unit

printer, 1 mesin ketik, 3 unit

chainsaw, 2 unit pompa air, 4

EWS, listrik, air,telpon,gedung

kantor

41 Unit 232,651,000 12,879,000 Bertambah untuk keperluan

Biaya Balik Nama, pembelian

suku cadang, servis khusus

kendaan ( Dapur Umum, Strada,

Inova)

0 Biaya Balik Nama, pembelian

suku cadang, dan service

khusus kendaran (Dapur

Umum, Strada, Inova)

3 unit

1.05.1.05.03.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 29,894,000 29,894,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 29,894,000 0

III - 42

Page 64: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1.05.1.05.03.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kinerja dan

Renstra SKPD

2 dokumen 16,398,000 16,398,000 Rencana Kinerja dan Renstra

SKPD

2 dokumen 16,398,000 0 Tetap

1.05.1.05.03.01.12.02-P Penyusunan pelaporan keuangan

SKPD

Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran

2 dokumen 3,560,000 3,560,000 Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran

2 dokumen 3,560,000 0 Tetap

1.05.1.05.03.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja

bulanan,triwulanan, LAKIP,

laporan tahunan, profil kinerja

SKPD dan penerapan SPIP

19 dokumen 9,936,000 9,936,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja

bulanan,triwulanan, LAKIP,

laporan tahunan, profil kinerja

SKPD dan penerapan SPIP

19 dokumen 9,936,000 0 Tetap

1.05.1.05.03.01.31-P Program Penanggulangan

Bencana

Capaian peningkatan

penanggulangan bencana

68 % 765,962,675 14,759,839,475 Capaian penanggulangan

bencana

65.88 % 14,899,739,475 139,900,000

1.05.1.05.03.01.31.02-P Peningkatan kapasitas

penyelenggaraan pemadaman

kebakaran

Terselenggaranya sosialisasi

pemadaman kebakaran

400 0rang 64,045,000 64,045,000 Terselenggaranya sosialisasi

pemadaman kebakaran

400 0rang 64,045,000 0 Tetap

Terwujudnya peningkatan

kelengkapan sarana

pemadaman kebakaran

17 unit Terwujudnya peningkatan

kelengkapan sarana

pemadaman kebakaran

17 unit

1.05.1.05.03.01.31.01-P Pengurangan resiko bencana

berbasis masyarakat

Terbentuknya Desa Tangguh

Bencana pratama

3 desa 167,250,000 167,250,000 Terbentuknya Desa Tangguh

Bencana pratama

3 desa 317,250,000 150,000,000 Bertambah untuk

PembelianEarly Worning Sistem

(EWS) dan Pembuatan Rambu

serta Kajian Tanah Longsor di

Dusun Soropati, Hargotirto dan

Pedukuhan Jeruk, Gerbosari

Terbentuknya Desa Tangguh

Bencana Madya

1 desa Terbentuknya Desa Tangguh

Bencana Madya

1 desa

0 Pembelian EWS dan

Pembuatan Rambu

1 paket

0 Kajian Tanah Longsor di

Dusun Soropati, Hargotirto dan

Pedukuhan Jeruk, Gerbosari

2 dokumen/paket

1.05.1.05.03.01.31.03-P Penanganan kedaruratan dan

logistik

Tertanganinya manajemen

distribusi logistik dan sarana

penanggulangan bencana

12 bulan 209,454,475 203,331,275 Tertanganinya manajemen

distribusi logistik dan sarana

penanggulangan bencana

12 bulan 203,331,275 0 Tetap

Tertanganinya kejadian

bencana dan kebakaran

12 bulan Tertanganinya kejadian

bencana dan kebakaran

12 bulan

1.05.1.05.03.01.31.04-P Penyelenggaraan PUSDALOPS Terfasilitasinya kegiatan

PUSDALOPS (TRC dan

Unsur Pengarah)

12 bulan 283,273,350 283,273,350 Terfasilitasinya kegiatan

PUSDALOPS (TRC dan Unsur

Pengarah)

12 bulan 295,773,350 12,500,000 Bertambah untuk belanja

Pakaian Kerja Lapangan berupa

Mantol /jas hujan untuk TRC

0 Pembelian Mantol /jas hujan

untuk TRC

50 buah

1.05.1.05.03.01.31.05-P Penyelenggaraan rehabilitasi dan

rekonstruksi pasca bencana

Terlaksananya tindak lanjut

rekomendasi rehabilitasi dan

rekonstruksi

12 bulan 41,939,850 14,041,939,850 Terlaksananya tindak lanjut

rekomendasi rehabilitasi dan

rekonstruksi Talud Pengaman

Jln Pelemdukuh- Jarakan, Jln.

Ps Bendo - Beku, Jln. Kec.

Kokap- Hargowilis, Jln.Kec.

Kokap - Kalirejo, dan Jalan

Gunung Kelir - Kutogiri dan

Rekonstruksi Jembatan

Kadigunung dan Jembatan

Kalicoplok

12 bulan 14,019,339,850 -22,600,000 Berkurang pada Pembayaran

Honor Penitia Pelaksana

Kegiatan

Tersusunnya dokumen

rekomendasi rehabilitasi dan

rekonstruksi

1 dokumen Tersusunnya dokumen

rekomendasi rehabilitasi dan

rekonstruksi

1 dokumen

III - 43

Page 65: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 Penyelenggaraan Rehabilitasi

Talud Pengaman Jalan

Giripurwo-Jonggrangan

1 lokasi

0 Penyelenggaraan Rehabilitasi

Talud Pengaman Jalan

Kalirejo-Hargowilis

1 Lokasi

0 Penyelenggaraan Rehabilitasi

Talud Pengaman Jalan Pripih-

Kalirejo

1 Lokasi

0 Penyelenggaraan Rehabilitasi

D.I.Kayangan-Pendoworejo

1 Lokasi

Jumlah 1,762,608,825 15,756,485,625 15,927,664,625 171,179,000

III - 44

Page 66: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS SOSIAL PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK

JUMLAH PAGU : Rp. 4,351,055,325

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.06.1.06.01.01.01 Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 214,113,250 214,113,250 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 214,113,250 0

1.06.1.06.01.01.01.26 Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran berupa

jasa persuratan dan jasa

pegawai tidak tetap serta

peralatan perkantoran berupa

alat tulis kantor, barang

cetakan/penggandaan dan

bahan pustaka

12 bulan 104,643,050 104,643,050 Jasa perkantoran berupa jasa

persuratan dan jasa pegawai

tidak tetap serta peralatan

perkantoran berupa alat tulis

kantor, barang

cetakan/penggandaan dan

bahan pustaka

12 bulan 104,643,050 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.01.27 Penyediaan jasa keuangan Penatausahaan keuangan

dan barang

12 bulan 29,999,000 29,999,000 Penatausahaan keuangan

dan barang

12 bulan 29,999,000 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.01.28 Penyediaan rapat-rapat.

konsultasi dan koordinasi

Makanan dan minuman

rapat, koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 79,471,200 79,471,200 Makanan dan minuman rapat,

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 79,471,200 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.11 Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

dalam kondisi baik

20 % 530,850,975 530,850,975 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

dalam kondisi baik

20 % 544,850,175 13,999,200

1.06.1.06.01.01.11.01 Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Jumlah kendaraan

operasional dinas roda 2,

peralatan dan perlengkapan

kantor (komputer/ laptop, AC,

meubeler, printer, dll)

33 unit 141,985,000 141,985,000 Jumlah kendaraan

operasional dinas roda 2,

peralatan dan perlengkapan

kantor (komputer/ laptop, AC,

meubeler, printer, dll)

33 unit 141,985,000 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.11.02 Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan rutin/berkala

gedung kantor, peralatan

gedung kantor, peralatan

pelatihan, dan pemeliharaan

kendaraan dinas/operasional

roda 2,4 dan 6

48 unit 388,865,975 388,865,975 Pemeliharaan rutin/berkala

gedung kantor, peralatan

gedung kantor, peralatan

pelatihan, dan pemeliharaan

kendaraan dinas/operasional

roda 2,4 dan 6

48 unit 402,865,175 13,999,200 Penambahan anggaran untuk

listrik dan air gedung kantor,

gedung tagana, kantor PKH,

rumah aman dan makam

pahlawan.

1.06.1.06.01.01.12 Program Perencanaan.

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 66,591,350 66,591,350 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 66,591,350 0

1.06.1.06.01.01.12.01 Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Renja tahun 2018 dan Renja

Perubahan 2017 serta

Renstra Tahun 2017-2021

3 dokumen 40,379,100 40,379,100 Renja tahun 2018 dan Renja

Perubahan 2017 serta

Renstra Tahun 2017-2021

3 dokumen 40,379,100 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.12.02 Penyusunan laporan keuangan Laporan keuangan bulanan,

semesteran dan akhir tahun

5 dokumen 6,212,250 6,212,250 Laporan keuangan bulanan,

semesteran dan akhir tahun

5 dokumen 6,212,250 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.12.03 Pengendalian. evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan bulanan, triwulanan,

lap tahunan, LKjIP, data

LKPJ/LPPD

16 dokumen 20,000,000 20,000,000 Laporan bulanan, triwulanan,

lap tahunan, LKjIP, data

LKPJ/LPPD

16 dokumen 20,000,000 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.13 Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di

20 % 7,500,000 7,500,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 7,500,000 0

III - 45

Page 67: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Manusia SKPD SKPD

1.06.1.06.01.01.13.03 Pendidikan dan pelatihan non

formal

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Diklat

2 orang 7,500,000 7,500,000 Jumlah Pegawai yang

mengikuti Diklat

7 orang 7,500,000 0 Menambah sasaran kegiatan

1.06.1.06.01.01.24-P Program Perlindungan dan

Pemberdayaan Sosial

Cakupan perlindungan dan

pemberdayaan PMKS

79.66 % 2,395,910,450 2,395,910,450 Cakupan Perlindungan dan

Pemberdayaan Sosial

65.19 % 2,458,350,450 62,440,000

1.06.1.06.01.01.24.01-P Peningkatan kualitas pelayanan

PMKS

Fasilitasi Pendamping SLRT 38 orang 221,428,800 221,428,800 Fasilitasi Pendamping SLRT 38 orang 221,428,800 0 pergeseran rekening

Jumlah Bansos/Jamsos

yang diberikan

2002 orang Jumlah Bansos/Jamsos yang

diberikan

2002 orang

1.06.1.06.01.01.24.02-P Perlindungan bagi Penyandang

Masalah Kesejahteraan Sosial

(PMKS)

Jumlah jejaring kemitraan

yang dilaksanakan

4 kemitraan 92,432,750 92,432,750 Jumlah jejaring kemitraan

yang dilaksanakan

4 kemitraan 92,432,750 0 Tetap

Jumlah sarana dan

prasarana tanggap darurat

yang tersedia

1 paket Jumlah sarana dan

prasarana tanggap darurat

yang tersedia

1 paket

Jumlah KSB yang dibina 4 desa Jumlah KSB yang dibina 4 desa

Operasional Posko Siaga

Bencana

12 bulan Operasional Posko Siaga

Bencana

12 bulan

Jumlah TAGANA yang aktif 160 orang Jumlah TAGANA yang aktif 160 orang

Jumlah korban yang bencana

yang dibantu

100 KK Jumlah korban yang bencana

yang dibantu

100 KK

Apel,Siaga Tagana 2 kali Apel,Siaga Tagana 2 kali

1.06.1.06.01.01.24.03-P Peningkatan pelayanan

distribusi Rastra

Jumlah Koordinasi dan

Monev Rastra

12 alokasi 288,936,000 288,936,000 Jumlah Koordinasi dan

Monev Rastra

12 alokasi 288,936,000 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.24.04-P Pemberdayaan sosial bagi

Penyandang Masalah

Kesejahteraan Sosial (PMKS)

Jumlah PMKS yang

diberdayakan

115 kelompok 50,000,000 50,000,000 Jumlah PMKS yang

diberdayakan

115 kelompok 50,000,000 0 Tetap

Jumlah bantuan yang

disalurkan

2300000000 rupiah Jumlah bantuan yang

disalurkan

2300000000 rupiah

1.06.1.06.01.01.24.10 Pengembangan Sistem

Informasi Kesejahteraan Sosial

Jumlah Dokumen Data

Kemiskinan, Validasi data

JKN/PBI dan Data PMKS

4 dokumen 497,565,250 497,565,250 Jumlah Dokumen Data

Kemiskinan, Validasi data

JKN/PBI dan Data PMKS

4 dokumen 560,005,250 62,440,000 pergeseran rekening untuk

menaikkan kemampuan

software yang sudah ada dan

penambahan untuk honor

dukuh dan ketua RW sebagai

koordinator wilayah untuk

pendataan masyarakat miskin.

1.06.1.06.01.01.24.05-P Peningkatan jejaring kerjasama

pelayanan sosial bagi PMKS

Jumlah kerjasama pelayanan

PGOT

3 lembaga 15,991,750 15,991,750 Jumlah kerjasama pelayanan

PGOT

3 lembaga 15,991,750 0 Tetap

1.06.1.06.01.01.24.06-P Peningkatan partisipasi PSKS Jumlah pendamping yang

difasilitasi

88 orang 918,844,000 918,844,000 Jumlah pendamping yang

difasilitasi

88 orang 918,844,000 0 Tetap

Jumlah PMKS yang

mendapatkan pelayanan

sosial

2000 orang Jumlah PMKS yang

mendapatkan pelayanan

sosial

2000 orang

1.06.1.06.01.01.24.07-P Peningkatan pelayanan PKH Jumlah RTS yang diberikan

pelayanan sosial

12.631 KK 167,715,000 167,715,000 Jumlah RTS yang diberikan

pelayanan sosial

12.631 KK 167,715,000 0 pergeseran rekening

Jumlah koordinasi PKH 52 kali Jumlah koordinasi PKH 52 kali

Verifikasi dan validasi data

calon penerima Jaminan

1350 orang Verifikasi dan validasi data

calon penerima Jaminan

1350 orang

III - 46

Page 68: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Sosial LUT, FM dan ODK Sosial LUT, FM dan ODK

Jumlah sarana prasarana

kerja pendampingan yang

tersedia

1 paket Jumlah sarana prasarana

kerja pendampingan yang

tersedia

1 paket

1.06.1.06.01.01.24.08-P Peningkatan kapasitas PSKS Jumlah PSKS yang dibina 400 orang/

lembaga

115,937,950 115,937,950 Jumlah PSKS yang dibina 400 orang/

lembaga

115,937,950 0 Tetap

Jumlah PSKS berprestasi 5 orang/ lembaga Jumlah PSKS berprestasi 5 orang/ lembaga

1.06.1.06.01.01.24.09-P Penjangkauan dan Pelayanan

Sosial

Jumlah PGOT yang dilayani 35 orang 27,058,950 27,058,950 Jumlah PGOT yang dilayani 35 orang 27,058,950 0 Tetap

2.02.1.06.01.01.21-P Program Kesetaraan Gender

dan Peningkatan kualitas

Hidup dan perlindungan

Perempuan dan anak

Cakupan Perlindungan

Perempuan dan Anak

58.13 % 1,059,650,100 1,059,650,100 Cakupan Perlindungan

Perempuan dan Anak

65.19 % 1,059,650,100 0

2.02.1.06.01.01.21.01-P Pemberdayaan lembaga

berbasis Gender

Terfasilitasinya lembaga

berbasis gender (GOW 20

unit, FPKK 13 unit, FAKP 1

unit)

34 lembaga 52,616,400 52,616,400 Terfasilitasinya lembaga

berbasis gender (GOW 20

unit, FPKK 13 unit, FAKP 1

unit)

34 lembaga 52,616,400 0 Tetap

Terevaluasinya lembaga

berbasis gender

1 laporan Terevaluasinya lembaga

berbasis gender

1 laporan

2.02.1.06.01.01.21.03-P Pembinaan Gerakan Sayang

Ibu (GSI)

Evaluasi GSI tingkat

Kabupaten

1 kali 43,544,950 43,544,950 Evaluasi GSI tingkat

Kabupaten

1 kali 43,544,950 0 Tetap

Koordinasi Pokjatap GSI Kab

dan Satgas GSI Kecamatan

4 kali Koordinasi Pokjatap GSI Kab

dan Satgas GSI Kecamatan

4 kali

Evaluasi GSI tingkat

kecamatan

12 kali Evaluasi GSI tingkat

kecamatan

12 kali

2.02.1.06.01.01.21.06-P Perlindungan Perempuan dan

Anak Korban Kekerasan

Tersosialosasinya

pencegahan kekerasan

terhadap perempuan dan

anak

36 orang 101,392,500 101,392,500 Tersosialosasinya

pencegahan kekerasan

terhadap perempuan dan

anak

36 orang 101,392,500 0 Tetap

Terlayaninya perempuan dan

anak korban kekerasan

secara komprehensif melalui

P2TP2A dan jejaring

100 korban Terlayaninya perempuan dan

anak korban kekerasan

secara komprehensif melalui

P2TP2A dan jejaring

100 korban

2.02.1.06.01.01.21.08-P Penguatan Pengarustamaan

Gender

Tersosialisasikannya

pengarusutamaan gender

100 orang 65,129,850 65,129,850 Tersosialisasikannya

pengarusutamaan gender

100 orang 65,129,850 0 Tetap

Tersusunya profil PUG

kabupaten

1 dokumen Tersusunya profil PUG

kabupaten

1 dokumen

Terlaksananya penyusunan

laporan evaluasi PUG, PP

dan PA

1 laporan Terlaksananya penyusunan

laporan evaluasi PUG, PP

dan PA

1 laporan

Terdampinginya penyusunan

PPRG dan ARG

29 SKPD Terdampinginya penyusunan

PPRG dan ARG

29 SKPD

2.02.1.06.01.01.21.02 Peningkatan Peran Wanita Terbinanya kelompok

P2WKSS dan Desa Prima (4

Desa)

8 Kelompok 54,874,000 54,874,000 Terbinanya kelompok

P2WKSS dan Desa Prima (4

Desa)

8 Kelompok 54,874,000 0 Tetap

2.02.1.06.01.01.21.04 Pembinaan Kabupaten Layak

Anak

Terevaluasinya Kecamatan

Layak Anak

2 Kecamatan 53,669,300 53,669,300 Terevaluasinya Kecamatan

Layak Anak

2 Kecamatan 53,669,300 0 Tetap

Terfasilitasi dan

Terkoordinasinya Forum

Anak Kulon Progo dan

Forum Anak Kecamatan

12 Kecamatan Terfasilitasi dan

Terkoordinasinya Forum Anak

Kulon Progo dan Forum Anak

Kecamatan

12 Kecamatan

III - 47

Page 69: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terkoordinasinya gugus

tugas Kabupaten Layak Anak

4 kali Terkoordinasinya gugus tugas

Kabupaten Layak Anak

4 kali

Terevaluasinya Kabupaten

Layak Anak

1 kali Terevaluasinya Kabupaten

Layak Anak

1 kali

2.02.1.06.01.01.21.05 Penyediaan Makanan

Tambahan Bagi Anak Sekolah

Tersedianya makanan

tambahan bagi anak sekolah

di daerah miskin

2200 anak 560,988,200 560,988,200 Tersedianya makanan

tambahan bagi anak sekolah

di daerah miskin

2200 anak 560,988,200 0 Tetap

2.02.1.06.01.01.21.07 Penguatan Lembaga

Perlindungan Perempuan dan

Anak korban kekerasan

Tersosialisasinya

pencegahan kekerasan

terhadap perempuan dan

anak

12 kec 85,108,000 85,108,000 Tersosialisasinya

pencegahan kekerasan

terhadap perempuan dan

anak

12 kec 85,108,000 0 Tetap

Tersusunnya kebijakan

perlindungan perempuan dan

anak korban kekerasan

1 perbup Tersusunnya kebijakan

perlindungan perempuan dan

anak korban kekerasan

1 perbup

Terkoordinasinya FPKK

tingkat kabupaten dan

kecamatan

13 forum Terkoordinasinya FPKK

tingkat kabupaten dan

kecamatan

13 forum

2.02.1.06.01.01.21.09 Pemutakhiran data pilah

gender dan anak

Tersedianya data pilah

gender dan anak dalam

pembangunan

1 dokumen 42,326,900 42,326,900 Tersedianya data pilah gender

dan anak dalam

pembangunan

1 dokumen 42,326,900 0 Tetap

Jumlah 4,274,616,125 4,274,616,125 4,351,055,325 76,439,200

III - 48

Page 70: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI

JUMLAH PAGU : Rp. 3,220,420,450

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.01.2.01.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 182,402,700 182,402,700 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 182,402,700 0

2.01.2.01.01.01.01.26-P Penyediaaan Jasa dan Peralatan

Perkantoran

Jasa perkantoran berupa jasa

persuratan dan jasa pegawai

tidak tetap serta peralatan

perkantoran berupa alat tulis

kantor, barang

cetakan/penggandaan dan

bahan pustaka

12 bulan 87,305,700 87,305,700 Jasa perkantoran berupa jasa

persuratan dan jasa pegawai

tidak tetap serta peralatan

perkantoran berupa alat tulis

kantor, barang

cetakan/penggandaan dan

bahan pustaka

12 bulan 87,305,700 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.01.27-P Penyediaaan Jasa Keuangan Penatausahaan keuangan

dan barang

12 bulan 34,029,000 34,029,000 Penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 34,029,000 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.01.28-P Penyediaan Rapat-rapat,

Konsultasi dan Koordinasi

Makanan dan minuman rapat,

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 61,068,000 61,068,000 Makanan dan minuman rapat,

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 61,068,000 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 487,739,600 487,739,600 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 499,439,600 11,700,000

2.01.2.01.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Jumlah kendaraan

operasional dinas roda 4, roda

2, peralatan dan perlengkapan

kantor (komputer, AC,filling

cabinet,Alamari, Jam Dinding,

laptop, printer, meja kursi

tamu staf dan LCD)

37 unit 102,909,000 102,909,000 Jumlah kendaraan operasional

dinas roda 4, roda 2, peralatan

dan perlengkapan kantor

(komputer, AC,filling

cabinet,Alamari, Jam Dinding,

laptop, printer, meja kursi tamu

staf dan LCD)

37 unit 102,909,000 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan rutin/berkala

gedung kantor, peralatan

gedung kantor, peralatan

pelatihan, dan pemeliharaan

kendaraan dinas/operasional

roda 2,4 dan 6 dan aset tetap

lainnya

42 unit 384,830,600 384,830,600 Pemeliharaan rutin/berkala

gedung kantor, peralatan

gedung kantor, peralatan

pelatihan, dan pemeliharaan

kendaraan dinas/operasional

roda 2,4 dan 6 dan aset tetap

lainnya

42 unit 396,530,600 11,700,000 Penambahan anggaran karena

penyesuaian harga tagihan

rekening listrik dan air

2.01.2.01.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 57,876,100 57,876,100 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 57,876,100 0

2.01.2.01.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Renstra, Renja tahun 2018

dan Renja Perubahan 2017

3 dokumen 33,385,000 33,385,000 Renstra, Renja tahun 2018

dan Renja Perubahan 2017

3 dokumen 33,385,000 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan keuangan bulanan,

semesteran dan akhir tahun

5 dokumen 5,545,100 5,545,100 Laporan keuangan bulanan,

semesteran dan akhir tahun

5 dokumen 5,545,100 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan bulanan, triwulanan,

lap tahunan, LAKIP, data

LKPJ/LPPD

16 dokumen 18,946,000 18,946,000 Laporan bulanan, triwulanan,

lap tahunan, LAKIP, data

LKPJ/LPPD

16 dokumen 18,946,000 0 Tetap

III - 49

Page 71: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.01.2.01.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 10,920,500 10,920,500 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 10,920,500 0

2.01.2.01.01.01.13.01-P Penilaian prestasi kerja pegawai

fungsional lewat angka kredit

Penilaian angka kredit

pegawai

27 orang 4,920,500 4,920,500 Penilaian angka kredit pegawai 27 orang 4,920,500 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Jumlah Pegawai yang

mengikuti Diklat

3 orang 6,000,000 6,000,000 Jumlah Pegawai yang

mengikuti Diklat

3 orang 6,000,000 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.18-P Program Perlindungan

Ketenagakerjaan

Capaian perlindungan

ketenagakerjaan

65.03 % 163,250,000 163,250,000 Capaian perlindungan

ketenagakerjaan

57.81 % 163,250,000 0

2.01.2.01.01.01.18.01-P Peningkatan pengawasan,

perlindungan dan penegakan

hukum terhadap keselamatan

dan kesehatan kerja

penyuluhan norma

perusahaan

12 kali 29,150,300 29,150,300 penyuluhan norma

perusahaan

12 kali 29,150,300 0 Tetap

Penyuluhan norma K3 12 kali Penyuluhan norma K3 12 kali

2.01.2.01.01.01.18.02-P Pelayanan dan pengembangan

Hubungan Industrial dan

kesejahteraan tenaga kerja

Jumlah sosialisasi dan

monitoring THR

8 kali 78,622,900 78,622,900 Jumlah sosialisasi dan

monitoring THR

8 kali 78,622,900 0 Tetap

Jumlah sosialisasi PP/ PKB 12 kali Jumlah sosialisasi PP/ PKB 12 kali

Jumlah penyelesaian kasus

perselisihan hubungan

industrial

2 kasus Jumlah penyelesaian kasus

perselisihan hubungan

industrial

2 kasus

Jumlah Bimtek PHI 12 kali Jumlah Bimtek PHI 12 kali

0 0

2.01.2.01.01.01.18.03-P Penyusunan kebijakan

pengupahan kabupaten

Koordinasi Dewan

Pengupahan Kabupaten

12 kali 55,476,800 55,476,800 Koordinasi Dewan

Pengupahan Kabupaten

12 kali 55,476,800 0 Tetap

Jumlah survei KHL 24 kali Jumlah survei KHL 24 kali

Jumlah dokumen usulan

penetapan KHL dan UMK

2 dokumen Jumlah dokumen usulan

penetapan KHL dan UMK

2 dokumen

Jumlah sosialisasi dan

Monitoring UMK

12 kali Jumlah sosialisasi dan

Monitoring UMK

12 kali

2.01.2.01.01.01.19-P Program Pengembangan dan

Pelatihan Tenaga Kerja

Capaian peningkatan

penyerapan tenaga kerja

71.57 % 2,083,244,950 2,083,244,950 Capaian penempatan dan

pengembangan kompetensi

tenaga kerja

71.56 % 2,083,244,950 0

2.01.2.01.01.01.19.02-P Pemberdayaan Tenaga Kerja

Mandiri Sektor Informal

Jumlah Tenaga kerja Mandiri

yang diberdayakan

160 orang 265,005,100 265,005,100 Jumlah Tenaga kerja Mandiri

yang diberdayakan

160 orang 265,005,100 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.19.01-P Peningkatan Produktivitas

Tenaga Kerja

JUmlah peserta beasiswa non

PNS

20 orang 799,304,500 799,304,500 JUmlah peserta beasiswa non

PNS

20 orang 799,304,500 0 Tetap

Jumlah peserta pelatihan

kewirausahaan

80 orang Jumlah peserta pelatihan

kewirausahaan

80 orang

Jumlah Pemagangan calon

tenaga kerja

75 orang Jumlah Pemagangan calon

tenaga kerja

75 orang

Jumlah LPK yang

diberdayakan

20 lembaga Jumlah LPK yang

diberdayakan

20 lembaga

Jumlah peserta pelatihan AMT

(achievement Motivation

Training)

100 orang Jumlah peserta pelatihan AMT

(achievement Motivation

Training)

100 orang

III - 50

Page 72: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.01.2.01.01.01.19.06-P Penyusunan Perencanaan

Tenaga Kerja Daerah (PTKD)

Jumlah dokumen PTKD 1 dokumen 10,083,500 10,083,500 Jumlah dokumen PTKD 1 dokumen 10,083,500 0 Pergeseran rekening

2.01.2.01.01.01.19.07-P Pelayanan penempatan tenaga

kerja

Jumlah BKK yang

diberdayakan

26 lembaga 222,520,450 222,520,450 Jumlah BKK yang

diberdayakan

26 lembaga 222,520,450 0 Tetap

Jumlah penyelenggaraan job

fair

1 kali Jumlah penyelenggaraan job

fair

1 kali

Jumlah tenaga kerja yang

ditempatkan

2500 orang Jumlah tenaga kerja yang

ditempatkan

2500 orang

Jumlah pelayanan

Pendaftaran lowongan kerja

100 perusahaan Jumlah pelayanan

Pendaftaran lowongan kerja

100 perusahaan

Jumlah pendaftar pencari

kerja

3550 orang Jumlah pendaftar pencari kerja 3550 orang

Jumlah sosialisasi sistem

antar kerja

12 kali Jumlah sosialisasi sistem

antar kerja

12 kali

2.01.2.01.01.01.19.03-P Pelatihan keterampilan bagi

pencari kerja

Jumlah pencaker yang dilatih 64 paket/orang 250,428,000 250,428,000 Jumlah pencaker yang dilatih 64 paket/orang 250,428,000 0 Tetap

2.01.2.01.01.01.19.04-P Pelayanan Kios Three in One Jumlah fasilitasi sertifikasi

kompetesi

15 orang 22,462,000 22,462,000 Jumlah fasilitasi sertifikasi

kompetesi

15 orang 22,462,000 0 Tetap

Jumlah pendaftar pelatihan 1100 orang Jumlah pendaftar pelatihan 1100 orang

Jumlah penempatan peserta

pelatihan

300 orang Jumlah penempatan peserta

pelatihan

300 orang

2.01.2.01.01.01.19.05-P Revitalisasi BLK Jumlah sarana prasarana

BLK

2 unit 513,441,400 513,441,400 Jumlah sarana prasarana BLK 2 unit 513,441,400 0 Tetap

DED Pembangunan BLK 1 paket DED Pembangunan BLK 1 paket

3.08.2.01.01.01.21-P Program Penempatan

Transmigrasi

Capaian penempatan

transmigrasi

100 % 223,286,600 223,286,600 Capaian Penempatan

Transmigran

100 % 223,286,600 0

3.08.2.01.01.01.21.01-P Penyiapan Transmigran Jumlah calon transmigran

yang dilatih

50 orang 76,259,000 76,259,000 Jumlah calon transmigran

yang dilatih

50 orang 76,259,000 0 Pergeseran rekening

Jumlah calon transmigran

terseleksi

120 orang Jumlah calon transmigran

terseleksi

120 orang

Jumlah calon transmigran

yang dibina

50 orang Jumlah calon transmigran

yang dibina

50 orang

Jumlah sosialisasi program

transmigrasi

7 kali Jumlah sosialisasi program

transmigrasi

7 kali

3.08.2.01.01.01.21.02-P Penyelenggaraan kerjasama

transmigrasi

Jumlah penjajakan kerjasama

bidang transmigrasi

6 lokasi 37,646,000 37,646,000 Jumlah penjajakan kerjasama

bidang transmigrasi

6 lokasi 37,646,000 0 Tetap

Jumlah KSAD bidang

transmigrasi

6 lokasi Jumlah KSAD bidang

transmigrasi

6 lokasi

3.08.2.01.01.01.21.03-P Penempatan Transmigrasi Jumlah calon transmigran

yang mendapat bantuan

modal kerja

50 orang 109,381,600 109,381,600 Jumlah calon transmigran

yang mendapat bantuan

modal kerja

18 KK 109,381,600 0 Perubahan sasaran

Jumlah transmigran yang

ditempatkan

50 orang Jumlah transmigran yang

ditempatkan

49 orang

Jumlah 3,208,720,450 3,208,720,450 3,220,420,450 11,700,000

III - 51

Page 73: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PERTANAHAN DAN TATA RUANG

JUMLAH PAGU : Rp. 4,519,932,075

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

1.03.2.04.01.01.53-P Program Perencanaan Tata

Ruang

Cakupan perencanaan

tata ruang

13.79 % 1,310,550,000 1,310,550,000 Cakupan perencanaan tata

ruang

28.13 % 1,488,881,700 178,331,700

1.03.2.04.01.01.53.24-P Penyusunan Rencana Tata Ruang

dan Rencana Rinci

Review dokuman RTRW,

RDTR Kawasan Strategis

Bandara, KLHS, Masterplan

RTH Galur dan Panjatan

12 Bulan 920,550,000 920,550,000 Review dokuman RTRW,

RDTR Kawasan Strategis

Bandara, KLHS, Masterplan

RTH Galur dan Panjatan

12 Bulan 1,098,881,700 178,331,700 Kebutuhan anggaran untuk

persetujuan substansi review

RTRW dimasukkan ke Prolegda

Perubahan 2017 penambahan

sasaran master plan

Dokumen Review RTRW,

materi teknis RDTR

Kawasan Strategis Bandara,

KLHS Review RTRW, dan

KLHS RDTR Kawasan

Strategis Bandara serta

Masterplan RTH

6 dokumen Dokumen Review RTRW,

materi teknis RDTR Kawasan

Strategis Bandara, KLHS

Review RTRW, dan KLHS

RDTR Kawasan Strategis

Bandara, Masterplan RTH dan

Persetujuan Substansi RTRW,

Pembuatan Masterplan

Sekolah Vokasi (UGM, SMP 1

Wates, SDN Percobaan 4

Wates, SDN 2 Wates)

7 dokumen

1.03.2.04.01.01.53.26 Penyusunan RTBL Dokumen RTBL Lendah,

Brosot, Nanggulan

3 buah 390,000,000 390,000,000 Dokumen RTBL Lendah,

Brosot, Nanggulan

3 buah 390,000,000 0 Tetap

1.03.2.04.01.01.60 Program Pembinaan Tata Ruang Cakupan pembinaan tata

ruang

8 % 26,859,325 26,859,325 Cakupan pembinaan tata

ruang

8 % 26,859,325 0

1.03.2.04.01.01.60.01 Penyebarluasan informasi

penataan ruang Kabupaten

Penyebarluasan informasi

NSPK penataan ruang dan

SPM penataan ruang

50 orang 26,859,325 26,859,325 Penyebarluasan informasi

NSPK penataan ruang dan

SPM penataan ruang

50 orang 26,859,325 0 Tetap

1.03.2.04.01.01.61-P Program Pelaksanaan Tata

Ruang

Cakupan pengendalian

tata ruang

78.79 % 231,199,550 231,199,550 Cakupan pengendalian tata

ruang

78.79 % 231,199,550 0

1.03.2.04.01.01.61.01-P Penyelenggaraan BKPRD Rekomendasi tata ruang 256 dokumen 80,361,500 80,361,500 Rekomendasi tata ruang 256 dokumen 80,361,500 0 Tetap

1.03.2.04.01.01.55.06 Pengendalian Pemanfaatan Ruang Dokumen Advice Planning,

Papan Informasi Sempadan

Bangunan

2100 buah 95,599,550 95,599,550 Dokumen Advice Planning,

Papan Informasi Sempadan

Bangunan

2100 buah 95,599,550 0 Tetap

1.03.2.04.01.01.55.07 Audit Pemanfaatan Ruang Audit Pemanfaatan Ruang 1 dokumen 55,238,500 55,238,500 Audit Pemanfaatan Ruang 1 dokumen 55,238,500 0 Tetap

1.03.2.04.01.01.62 Program Pengelolaan Database

dan Sistem Informasi Tata

Ruang

Cakupan pengelolaan

database dan sistem

informasi tata ruang

3 % 85,128,600 85,128,600 Cakupan pengelolaan

database dan sistem

informasi tata ruang

3 % 85,128,600 0

1.03.2.04.01.01.62.01 Pengelolaan database dan peta

tata ruang

Data dan peta perencanaan

Tata Ruang (RDTR yang

dikelola)

2 dokumen 85,128,600 85,128,600 Data dan peta perencanaan

Tata Ruang (RDTR yang

dikelola)

2 dokumen 85,128,600 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.01 Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 234,185,350 234,185,350 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 234,185,350 0

III - 52

Page 74: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.04.2.04.01.01.01.26 Penyediaan Jasa dan Peralatan

Perkantoran

Jasa Perkantoran,

Honorarium Penjaga Malam,

Bahan dan Peralatan Kantor

(ATK, Cetak Penggandaan

dan Surat Kabar)

12 Bulan 86,418,600 86,418,600 Jasa Perkantoran, Honorarium

Penjaga Malam, Bahan dan

Peralatan Kantor (ATK, Cetak

Penggandaan dan Surat Kabar)

12 Bulan 86,418,600 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.01.27 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang

9 orang 28,696,750 28,696,750 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

9 orang 28,696,750 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.01.28 Penyediaan Rapat-rapat,

Konsultasi dan Koordinasi

Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 Bulan 119,070,000 119,070,000 Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 Bulan 119,070,000 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.11 Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketrsediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 569,428,850 569,428,850 Capaian ketrsediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 526,069,850 -43,359,000

2.04.2.04.01.01.11.01 Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

PC 4, Laptop 2, Printer 5,

Scanner 1, UPS 5, GPS

Kamera 1, Meja kursi tamu 1

set, Meja kerja 3, rak buku 4,

Almari 5, Filling Cabinet 8 ,

alat pendingin 3 unit, kursi

susun 10,peningkatan daya

listrik.

12 bln 270,136,000 270,136,000 PC 5, Laptop 7, Printer 10,

Scanner 1, UPS 5, GPS

Kamera 2, Meja kursi tamu 1

set, Meja kerja 3, rak buku 4,

Wirilles 1 unit, Mikrofon Kabel 3

unit, DED 1 dokumen, Brankas

1 unit, Drone 1 unit, Monitor

LED 2 unit, Baterai Drone 3

buah, Mesin Fax 1 unit, PABX 1

unit, LCD Proyektor 2 unit,

Telephone 5 unit, Alat pendingin

3 unit, kursi susun 10, kamera

DLSR 2 unit, peningkatan daya

listrik.

12 bln 395,537,000 125,401,000 Pengadaan sarana dan prasarana

kantor baru

2.04.2.04.01.01.11.02 Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran listrik , air,

telephon , BBM, Jasa

service, Suku Cadang,

Perawatan Gedung

12 Bulan 299,292,850 299,292,850 Pembayaran listrik , air,

telephon , BBM, Jasa service,

Suku Cadang

12 Bulan 130,532,850 -168,760,000 Pengurangan anggaran listrik, air,

dan telepon disesuaikan dengan

tagihan

2.04.2.04.01.01.12 Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan

evaluasi kinerja

100 % 38,442,900 38,442,900 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 38,442,900 0

2.04.2.04.01.01.12.01 Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Laporan Renja, Renstra,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja, Lakip, Laporan

Tahunan

12 Bulan 22,308,150 22,308,150 Laporan Renja, Renstra,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja, Lakip, Laporan

Tahunan

12 Bulan 22,308,150 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.12.02 Penyusunan pelaporan keuangan Dokumen Laporan capaian

kinerja keuangan

12 Bulan 16,134,750 16,134,750 Dokumen Laporan capaian

kinerja keuangan

12 Bulan 16,134,750 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.13 Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di

SKPD

100 % 2,260,000 2,260,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 2,260,000 0

2.04.2.04.01.01.13.03 Pendidikan dan pelatihan non

formal

SDM mengikuti diklat non

formal

12 orang 2,260,000 2,260,000 SDM mengikuti diklat non

formal

12 orang 2,260,000 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.16-P Program Penataan Penguasaan,

Pemilikan, Penggunaan dan

Pemanfaatan Tanah

Cakupan penataan

penguasaan pemilikan

penggunaan dan

pemanfaatan tanah

50.76 % 1,961,929,300 1,961,929,300 Cakupan penataan

penguasaan pemilikan

penggunaan dan

pemanfaatan tanah

50.76 % 1,829,121,000 -132,808,300

2.04.2.04.01.01.16.09-P Identifikasi dan inventarisasi

Pertanahan

Dokumen hasil identifikasi

dan penyelesaian

permasalahan pertanahan

10 dokumen 200,788,600 200,788,600 Dokumen hasil identifikasi dan

penyelesaian permasalahan

pertanahan

10 dokumen 200,788,600 0 Tetap

Terinventarisasi dan

teridentifikasinya pertanahan

di Kabupaten Kulon Progo

12 bulan Terinventarisasi dan

teridentifikasinya pertanahan di

Kabupaten Kulon Progo

12 bulan

III - 53

Page 75: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.04.2.04.01.01.16.10-P Sertifikasi Tanah Masyarakat Tersertifikasinya tanah

masyarakat

110 bidang 293,278,475 293,278,475 Tersertifikasinya tanah

masyarakat

412 bidang 293,278,475 0 Target awal 110 bidang dan

dirubah menjadi 412 bidang m2

sesuai dengan riil lapangan

sertifikat lahan bandara

2.04.2.04.01.01.16.11-P Penyediaan dan Pemanfaatan

Tanah Kas Desa untuk

Kepentingan Umum

Terbayarnya sewa TKD dan

tanah perorangn

136 obyek 1,344,492,200 1,344,492,200 Terbayarnya sewa TKD dan

tanah perorangn

400 obyek 1,211,683,900 -132,808,300 Pengembalian ke kasda karena

kewenangan SMA/SMK

diserahkan ke propinsi

Terbitnya perijinan

penggunaan tanah kas desa

5 lokasi Terbitnya perijinan penggunaan

tanah kas desa

5 lokasi

2.04.2.04.01.01.16.06 Sertifikasi Tanah yang Sudah

Dibebaskan oleh Pemda

sertifikasi tanah yang sudah

dibebaskan oleh Pemda

10000 bidang 65,872,075 65,872,075 sertifikasi tanah yang sudah

dibebaskan oleh Pemda

10000 bidang 65,872,075 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.16.12 Penyelesaian Permasalahan

Pertanahan

terlaksananya penyelesaian

permasalahan pertanahan

dan penggunaan tanah SG,

PAG, Tanah Kas Desa dan

Hak Milik

10 57,497,950 57,497,950 terlaksananya penyelesaian

permasalahan pertanahan dan

penggunaan tanah SG, PAG,

Tanah Kas Desa dan Hak Milik

10 57,497,950 0 Tetap

2.04.2.04.01.01.19 Program Pengelolaan Database

dan Sistem Informasi

Pertanahan

Cakupan pengelolaan

database dan sistem

informasi pertanahan

39.46 % 57,783,800 57,783,800 Cakupan pengelolaan

database dan sistem

informasi pertanahan

39.46 % 57,783,800 0

2.04.2.04.01.01.19.01 Pengelolaan database pertanahan Luas lahan bersertifikat 462.743 m2 57,783,800 57,783,800 Luas lahan bersertifikat 462.743 m2 57,783,800 0 Tetap

Jumlah 4,517,767,675 4,517,767,675 4,519,932,075 2,164,400

III - 54

Page 76: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS LINGKUNGAN HIDUP

JUMLAH PAGU : Rp. 2,315,371,400

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.05.2.05.01.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 127,044,800 127,044,800 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 127,044,800 0

2.05.2.05.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor,

barang cetakan dan bahan

pustaka)

12 Bulan 31,084,200 31,084,200 Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor,

barang cetakan dan bahan

pustaka)

12 Bulan 31,084,200 0 Tetap

Pembayaran upah tenaga

jaga malam dan kebersihan

1 orang Pembayaran upah tenaga

jaga malam dan kebersihan

1 orang

2.05.2.05.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang 10 orang

12 Bulan 26,195,000 26,195,000 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang 10 orang

12 Bulan 26,195,000 0 Tetap

2.05.2.05.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 69,765,600 69,765,600 Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 69,765,600 0 Tetap

2.05.2.05.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

61.98 % 284,590,500 284,590,500 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

61.98 % 295,935,500 11,345,000

2.05.2.05.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Pembangunan atap

penghubung ruang rapat

dengan ruang Wasdal 1 unit

dan pembangunan bak

penampungan air untuk

laboratorium 1 unit

2 unit 114,602,500 114,602,500 Pembangunan atap

penghubung ruang rapat

dengan ruang Wasdal 1 unit

dan pembangunan bak

penampungan air untuk

laboratorium 1 unit

2 unit 114,602,500 0 Tetap

Tersedianya Soundsystem 1 paket Tersedianya Soundsystem 1 paket

Meja kursi tamu pimpinan 1 set Meja kursi tamu pimpinan 1 set

Tersedianya AC 5 unit,

mesin pemotong rumput 2

unit

7 unit Tersedianya AC 5 unit,

mesin pemotong rumput 2

unit

7 unit

2.05.2.05.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran listrik, air dan

telepon

12 bulan 169,988,000 169,988,000 Pembayaran listrik, air dan

telepon

12 bulan 181,333,000 11,345,000 Penambahan anggaran untuk

pembayaran rekening listrik,

perpanjangan STNK Roda empat 1

unit, roda tiga 1 unit dan biaya

internet.

Terpeliharanya sarana

prasarana kantor :

kendaraan roda dua 3 unit,

roda tiga 1 unit, roda empat

4 unit

8 Unit Terpeliharanya sarana

prasarana kantor :

kendaraan roda dua 3 unit,

roda tiga 1 unit, roda empat

4 unit

8 Unit

III - 55

Page 77: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 Pembayaran layanan

internet web hosting sistem

aduan lingkungan hidup

on-line

1 paket

2.05.2.05.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan

evaluasi kinerja

21.67 % 19,599,700 19,599,700 Capaian perencanaan,

pengendalian dan

evaluasi kinerja

21.67 % 19,599,700 0

2.05.2.05.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersusunnya Rencana

Kerja dan Rencana Stratgis

SKPD

3 Dokumen 17,000,000 17,000,000 Tersusunnya Rencana Kerja

dan Rencana Stratgis SKPD

3 Dokumen 17,000,000 0 Mendahului perubahan

2.05.2.05.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan

keuangan semesteran dan

akhir tahun

2 Dokumen 1,099,900 1,099,900 Tersusunnya laporan

keuangan semesteran dan

akhir tahun

2 Dokumen 1,099,900 0 Tetap

2.05.2.05.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan Kinerja

Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja bulanan, triwulanan,

LAKIP, laporan tahunan,

profil kinerja SKPD dan

penerapan SPIP SKPD

19 dokumen 1,499,800 1,499,800 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja bulanan, triwulanan,

LAKIP, laporan tahunan,

profil kinerja SKPD dan

penerapan SPIP SKPD

19 dokumen 1,499,800 0 Tetap

2.05.2.05.01.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di

SKPD

100 % 6,000,000 6,000,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di

SKPD

100 % 6,000,000 0

2.05.2.05.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pegawai berhasil lulus diklat

dengan kategori baik 2017

1 Orang 6,000,000 6,000,000 Pegawai berhasil lulus diklat

dengan kategori baik 2017

1 Orang 6,000,000 0 Tetap

2.05.2.05.01.01.26-P Program Pengelolaan dan

Konservasi lingkungan hidup

Capaian perlindungan

dan konservasi sumber

daya alam

47.38 % 662,911,300 662,911,300 Capaian perlindungan dan

konservasi sumber daya

alam

47.38 % 744,590,600 81,679,300

2.05.2.05.01.01.26.01-P Pemberdayaan masyarakat dalam

pengelolaan lingkungan hidup

kualitas even lingkungan

hidup

8 even 223,539,800 223,539,800 kualitas even lingkungan

hidup

8 even 223,539,800 0 Tetap

Pengecatan pohon

perindang di tepi jalan

1 paket Pengecatan pohon

perindang di tepi jalan

1 paket

Keikutsertaan pameran 3 kali Keikutsertaan pameran 3 kali

keikutsertaan dalam

peringatan hari lingkungan

hidup tingkat provinsi

4 kali keikutsertaan dalam

peringatan hari lingkungan

hidup tingkat provinsi

4 kali

Sosialisasi masyarakat

dalam pengelolaan

persampahan

160 orang Sosialisasi masyarakat

dalam pengelolaan

persampahan

160 orang

Pembinaan saka kalpataru 1 paket Pembinaan saka kalpataru 1 paket

2.05.2.05.01.01.26.02-P Peningkatan konservasi lingkungan

hidup

Pohon perindang jalan 150 batang 332,470,500 332,470,500 Pohon perindang jalan 200 batang 414,149,800 81,679,300 Penambahan anggaran pengadaan

pagupon (sangkar burung) 8 unit

Tanaman di daerah

tangkapan, seklitar mata air

dan sempadan sungai

1000 batang Tanaman di daerah

tangkapan, seklitar mata air

dan sempadan sungai

1000 batang

Sumur resapan 30 unit Sumur resapan 30 unit

0 Pagupon (sangkar burung) 8 unit

2.05.2.05.01.01.26.03 Penyusunan data dan informasi

lingkungan hidup

Dokumen Profil Kehati 1 Dokumen 106,901,000 106,901,000 Dokumen Profil Kehati 1 Dokumen 106,901,000 0 Tetap

Dokumen IKLH 1 Dokumen Dokumen IKLH 1 Dokumen

III - 56

Page 78: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pembuatan film

dokumenter pengelolaan

sampah

1 paket Pembuatan film dokumenter

pengelolaan sampah

1 paket

Dokumen Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Kulon Progo

1 Dokumen Dokumen Status

Lingkungan Hidup Daerah

Kabupaten Kulon Progo

1 Dokumen

2.05.2.05.01.01.27-P Program Penaatan dan

Pengendalian Pencemaran

Capaian peningkatan

pengendalian

pencemaran dan

perusakan lingkungan

hidup

86.67 % 1,110,720,800 1,110,720,800 Capaian peningkatan

penaatan dan

pengendalian

pencemaran

86.67 % 1,122,200,800 11,480,000

2.05.2.05.01.01.27.01-P Pengendalian pencemaran dan

kerusakan lingkungan hidup

Sarana dan prasarana bak

sampah taman

30 unit 506,183,000 506,183,000 Sarana dan prasarana bak

sampah taman

30 unit 506,183,000 0 Tetap

Pembangunan taman

merokok

2 Unit Pembangunan taman

merokok

2 Unit

sarana dan prasarana

komposter

50 unit sarana dan prasarana

komposter

50 unit

Biodegester biogas limbah 9 unit biogas Biodegester biogas limbah 9 unit biogas

Sarana dan prasarana

pengelolaan persampahan:

mesin pencacah

1 unit Sarana dan prasarana

pengelolaan persampahan:

mesin pencacah

1 unit

Sarana dan prasarana

pengelolaan persampahan:

bak sampah 3R

100 unit Sarana dan prasarana

pengelolaan persampahan:

bak sampah 3R

100 unit

Sarana dan prasarana

pengelolaan persampahan :

bangunan penutup

1 unit Sarana dan prasarana

pengelolaan persampahan :

bangunan penutup

1 unit

2.05.2.05.01.01.27.04-P Pengkajian lingkungan kajian timbulan sampah

harian permukiman dan non

permukiman Kulonprogo

2 dokumen 137,193,000 137,193,000 kajian timbulan sampah

harian permukiman dan non

permukiman Kulonprogo

2 dokumen 137,193,000 0 Tetap

Dokumen lingkungan 250 dokumen Dokumen lingkungan 250 dokumen

2.05.2.05.01.01.27.05-P Pemantauan dan pemulihan

kualitas lingkungan

Pantauan kualitas

lingkungan hidup (Air

Sungai)

20 titik 373,594,800 373,594,800 Pantauan kualitas

lingkungan hidup (Air

Sungai)

6 kali/titik 381,574,800 7,980,000 Penambahan anggaran untuk

pemantauan kualitas air sungai (2

kali x 3 titik) untuk pemenuhan data

primer Indeks Kualitas Lingkungan

Hidup (IKLH) karena harus

menggunakan data hasil uji dari

laboratorium yang telah

terakreditasi.

Pantauan kualitas

lingkungan hidup (Emisi

Industri)

4 titik Pantauan kualitas

lingkungan hidup (Emisi

Industri)

4 kali/titik

Pengadaan alat

laboratorium

1 paket Pengadaan alat laboratorium 1 paket

Pantauan kualitas

lingkungan hidup (kualitas

tanah)

10 titik Pantauan kualitas

lingkungan hidup (kualitas

tanah)

10 kali/titik

Usaha dan/kegiatan yang

berpotensi sebagai

pencemar dan merusak

lingkungan

40 lokasi Usaha dan/kegiatan yang

berpotensi sebagai

pencemar dan merusak

lingkungan

40 lokasi

III - 57

Page 79: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pantauan kualitas

lingkungan hidup (udara

ambien)

10 titik Pantauan kualitas

lingkungan hidup (udara

ambien)

10 kali/titik

2.05.2.05.01.01.27.02 Pengawasan kebijakan pengelolaan

lingkungan hidup

Jumlah usaha/kegiatan

yang dilakukan pengawasan

50 usaha 63,750,000 63,750,000 Jumlah usaha/kegiatan yang

dilakukan pengawasan

50 usaha 63,750,000 0 Tetap

2.05.2.05.01.01.27.03 Penanganan kasus lingkungan

Hidup

Kasus lingkungan hidup

yang ditangani

10 kasus 30,000,000 30,000,000 Kasus lingkungan hidup

yang ditangani

10 kasus 33,500,000 3,500,000 Penambahan anggaran untuk

pengujian kualitas dan pengambilan

sampel air limbah.

0 Pemeriksaan laboratorium

pengujian air limbah

2 titik

Jumlah 2,210,867,100 2,210,867,100 2,315,371,400 104,504,300

III - 58

Page 80: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS KEPENDUDUKAN DAN CATATAN SIPIL

JUMLAH PAGU : Rp. 3,951,711,400

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.06.2.06.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 181,714,400 181,714,400 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 181,214,400 -500,000

2.06.2.06.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak, penggandaan

dan bahan pustaka)

12 bulan 112,466,200 112,466,200 Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap) dan tersedianya peralatan

kantor (alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 114,966,200 2,500,000 Bertambah pembelian kertas

mesin antrian semula 500 rol

menjadi 750 rol

2.06.2.06.01.01.01.27-P Penyediaan jasa administrasi

keuangan

Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 36,437,000 36,437,000 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 33,437,000 -3,000,000 Pengembalian sisa

2.06.2.06.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Makanan dan minuman untuk

rapat dan biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 32,811,200 32,811,200 Makanan dan minuman untuk

rapat dan biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 32,811,200 0 tetap

2.06.2.06.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 1,015,555,600 1,015,555,600 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 1,124,545,600 108,990,000

2.06.2.06.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Server untuk backup data 1 unit 473,846,600 473,846,600 Server untuk backup data 1 unit 497,080,600 23,234,000 Bertambah Ac 3 buah dan Biaya

izin Pengalihan Penggunaan

tanah (IPPT)

UPS Server 1 unit UPS Server 1 unit

Printer dot matrik 6 unit Printer dot matrik 6 unit

CCTV 1 paket CCTV 1 paket

AC 4 unit AC 7 unit

TV 1 unit TV 1 unit

Laptop 1 paket Laptop 1 paket

Komputer PC + monitor 2 unit Komputer PC + monitor 2 unit

Kendaraan roda 4 1 unit Kendaraan roda 4 1 unit

2.06.2.06.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

pemeliharaan kendaraan roda

4,pemeliharaan kendaraan

roda 2,pemeliharaan gedung

kantor,pemeliharaan

AC,pemeliharaan

komputer/laptop ,pemeliharaan

printer,pemeliharaan mesin

35 unit 541,709,000 541,709,000 pemeliharaan kendaraan roda

4,pemeliharaan kendaraan roda

2,pemeliharaan gedung

kantor,pemeliharaan

AC,pemeliharaan

komputer/laptop ,pemeliharaan

printer,pemeliharaan mesin

35 unit 627,465,000 85,756,000 Bertambah pemeliharaan

gedung kantor, biaya listrik,

Belanja peralatan kendaraan

bermotor, Pemeliharaan AC,

Belanja alat listrik

III - 59

Page 81: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

antrian,pemeliharaan mesin

ketik,pemeliharaan mesin fax

antrian,pemeliharaan mesin

ketik,pemeliharaan mesin fax,

Pembayaran telepon, listrik,

air,jasa kebersihan

2.06.2.06.01.01.12-P Program Perencanaan

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 48,126,700 48,126,700 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 48,126,700 0

2.06.2.06.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Rencana kerja SKPD dan

Renstra SKPD

2 dokumen 26,520,700 26,520,700 Rencana kerja SKPD dan

Renstra SKPD

2 dokumen 26,520,700 0 Mendahului perubahan

2.06.2.06.01.01.12.02-P Penyusunan pelaporan

keuangan SKPD

Laporan keuangan SKPD 4 dokumen 7,500,000 7,500,000 Laporan keuangan SKPD 4 dokumen 7,500,000 0 tetap

2.06.2.06.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan capaian kinerja

SKPD, evaluasi kinerja

bulananm triwulananm

semesteran, LAKIP, Laporan

Tahunan dan Profil Kinerja

SKPD

20 dokumen 14,106,000 14,106,000 Laporan capaian kinerja SKPD,

evaluasi kinerja bulananm

triwulananm semesteran,

LAKIP, Laporan Tahunan dan

Profil Kinerja SKPD

20 dokumen 14,106,000 0 tetap

2.06.2.06.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Manusia

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 6,000,000 6,000,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 6,000,000 0

2.06.2.06.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pendidikan dan pelatihan non

formal

6 orang 6,000,000 6,000,000 Pendidikan dan pelatihan non

formal

6 orang 6,000,000 0 tetap

2.06.2.06.01.01.15-P Program Penataan

Administrasi Kependudukan

Capaian penataan

administrasi kependudukan

100 % 2,020,451,350 2,020,451,350 Capaian penataan

administrasi kependudukan

100 % 2,020,451,350 0

2.06.2.06.01.01.15.17-P Pengelolaan dokumen

kependudukan dan akta catatan

sipil

Re entry dokumen 4320 buku 231,013,950 231,013,950 Re entry dokumen 4320 buku 211,633,950 -19,380,000 Pengurangan Belanja

penggandaan /Jilid sambung

tebal (DAK)

bendel dokumen

kependudukan

1000 buku bendel dokumen kependudukan 1000 buku

scan dokumen 1800 berkas scan dokumen 1800 berkas

re entry dokumen (DAK) 2880 berkas re entry dokumen (DAK) 2880 berkas

scan dokumen (DAK) 3500 berkas scan dokumen (DAK) 3500 berkas

bendel dokumen

kependudukan (DAK)

1073 bendel bendel dokumen kependudukan

(DAK)

104 bendel

2.06.2.06.01.01.15.15-P Pengelolaan Sarana dan

Prasarana SIAK

Kamera digital (DAK) 1 unit 626,039,950 626,039,950 Kamera digital (DAK) 1 unit 626,039,950 0 tetap

smartcard reader/writer

portable (DAK)

1 unit smartcard reader/writer

portable (DAK)

1 unit

Smartcard reader/writer (DAK) 1 unit Smartcard reader/writer (DAK) 1 unit

Fingerprint scanner (DAK) 1 unit Fingerprint scanner (DAK) 1 unit

Iris scanner (DAK) 1 unit Iris scanner (DAK) 1 unit

signature pad (DAK) 1 unit signature pad (DAK) 1 unit

Printer evolis 2 unit Printer evolis 2 unit

Harddisk eksternal 1 unit Harddisk eksternal 1 unit

III - 60

Page 82: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

UPS 2 unit UPS 2 unit

Router 2 unit Router 2 unit

printer dot matrik 6 unit printer dot matrik 6 unit

Stabilizer 2 unit Stabilizer 2 unit

tower 2 unit tower 2 unit

Jaringan 13 unit Jaringan 13 unit

komputer 6 unit komputer 6 unit

UPS Kecamatan (DAK) 8 unit UPS Kecamatan (DAK) 8 unit

stabilizer kecamatan (DAK) 1 unit stabilizer kecamatan (DAK) 1 unit

UPS Dinas (DAK) 1 unit UPS Dinas (DAK) 1 unit

router kecamatan (DAK) 1 unit router kecamatan (DAK) 1 unit

Server Dinas (DAK) 1 unit Server Dinas (DAK) 1 unit

2.06.2.06.01.01.15.33-P Pencatatan dan penerbitan

Identitas Penduduk

Penerbitan Kartu Identitas

Anak

25000 Kartu 797,219,100 797,219,100 Penerbitan Kartu Identitas Anak 25000 keping 806,599,100 9,380,000 Bertambah Belanja cetak untuk

Kartu Keluarga (KK)

Kartu Tanda Penduduk 7000 unit Kartu Tanda Penduduk 7000 keping

Kartu Keluarga 7000 unit Kartu Keluarga 26585 set

KIA (DAK) 25000 buah KIA (DAK) 25000 keping

KTP-EL (DAK) 9000 buah KTP-EL (DAK) 9000 keping

2.06.2.06.01.01.15.35-P Penyusunan Profil dan

Monitoring Evaluasi

Kependudukan

Profil kependudukan 1 dokumen 93,216,325 93,216,325 Profil kependudukan 1 dokumen 93,216,325 0 tetap

Laporan perkembangan

penduduk semester I,

semester II dan tahunan

3 dokumen Laporan perkembangan

penduduk semester I, semester

II dan tahunan

3 dokumen

2.06.2.06.01.01.15.36-P Sosialisasi Kebijakan

Administrasi Kependudukan;

Publikasi pelayanan adminduk

(DAK)

2 paket 90,382,200 90,382,200 Publikasi pelayanan adminduk

(DAK)

2 paket 90,382,200 0 mendahului perubahan

Sosialisasi kebijakan adminduk 500 orang Sosialisasi kebijakan adminduk 500 orang

Publikasi di pameran 1 kali Publikasi di pameran 1 kali

2.06.2.06.01.01.15.38-P Pendataan Kependudukan Data Kependudukan 3 dokumen 35,797,400 35,797,400 Data Kependudukan 3 dokumen 35,797,400 0 tetap

2.06.2.06.01.01.15.32-P Pengelolaan database

kependudukan

Data agregat kependudukan 25 buku 37,062,575 37,062,575 Data agregat kependudukan 25 buku 37,062,575 0 Tetap

2.06.2.06.01.01.15.34 Pencatatan dan penerbitan

Dokumen Pindah Datang

Penduduk

Surat Keterangan Pindah 4000 dokumen 55,934,200 55,934,200 Surat Keterangan Pindah 4000 dokumen 55,934,200 0 tetap

Surat Keterangan Datang 4000 dokumen Surat Keterangan Datang 4000 dokumen

III - 61

Page 83: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.06.2.06.01.01.15.37 Fasilitasi Inovasi Pelayanan dan

Pemanfaatan Data

Kependudukan

Kajian pelayanan administrasi

kependudukan

1 dokumen 29,760,550 29,760,550 Kajian pelayanan administrasi

kependudukan

1 dokumen 29,760,550 0 tetap

MoU pemanfaatan data 5 MoU MoU pemanfaatan data 5 MoU

2.06.2.06.01.01.15.39 Pengembangan Aplikasi SIAK Aplikasi pengembangan SIAK 2 Aplikasi 24,025,100 24,025,100 Aplikasi pengembangan SIAK 3 Aplikasi 34,025,100 10,000,000 bertambah Biaya

pengembangan Aplikasi

2.06.2.06.01.01.16-P Program Administrasi

Pencatatan Sipil

Capaian administrasi

pencatatan sipil

71.46 % 573,418,350 571,373,350 Capaian administrasi

pencatatan sipil

71.45 % 571,373,350 0

2.06.2.06.01.01.16.01-P Pencatatan dan Penerbitan Akta

Kelahiran

akta kelahiran 5000 dokumen 251,418,775 249,373,775 akta kelahiran 5000 dokumen 249,373,775 0 mendahului perubahan

akta kelahiran (DAK) 1000 akta kelahiran (DAK) 1000

2.06.2.06.01.01.16.02-P Pencatatan dan Penerbitan Akta

Perkawinan dan Perceraian

akta perceraian 1 dokumen 72,833,650 72,833,650 akta perceraian 1 dokumen 72,833,650 0 tetap

akta perkawinan 150 dokumen akta perkawinan 150 dokumen

2.06.2.06.01.01.16.03 Pencatatan dan Penerbitan Akta

Kematian dan Perubahan Status

Anak

akta kematian 5000 dokumen 249,165,925 249,165,925 akta kematian 5000 dokumen 249,165,925 0 tetap

Akta kematian (DAK) 1000 dokumen Akta kematian (DAK) 1000 dokumen

Jumlah 3,845,266,400 3,843,221,400 3,951,711,400 108,490,000

III - 62

Page 84: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA

JUMLAH PAGU : Rp. 3,646,388,300

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.07.2.07.01.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 153,992,975 153,992,975 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 167,658,975 13,666,000

2.07.2.07.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Terkelolanya jasa persuratan,

ATK, Cetak Penggandaan,

bahan bacaan, jasa pegawai

tidak tetap

12 bulan 68,993,975 68,993,975 Terkelolanya jasa persuratan,

ATK, Cetak Penggandaan,

bahan bacaan, jasa pegawai

tidak tetap

12 bulan 70,659,975 1,666,000 Penambahan anggaran karena

diperkirakan sampai akhir tahun

tidak mencukupi

2.07.2.07.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Tertibnya administrasi

pertangggungjawan keuangan

dan barang

12 bulan 31,680,000 31,680,000 Tertibnya administrasi

pertangggungjawan keuangan

dan barang

12 bulan 31,680,000 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Terpenuhinya kebutuhan

makanan dan minuman untuk

rapat dan jamuan tamu, serta

konsultasi dan koordinasi di

dalam daerah dan ke luar

daerah

12 bulan 53,319,000 53,319,000 Terpenuhinya kebutuhan

makanan dan minuman untuk

rapat dan jamuan tamu, serta

konsultasi dan koordinasi di

dalam daerah dan ke luar

daerah

12 bulan 65,319,000 12,000,000 Penambahan anggaran karena

diperkirakan sampai akhir tahun

tidak mencukupi

2.07.2.07.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

20 % 547,060,400 547,060,400 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

20 % 553,063,800 6,003,400

2.07.2.07.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpenuhinya kebutuhan jasa,

bahan dan peralatan kantor

25 unit 108,095,900 108,095,900 Terpenuhinya kebutuhan jasa,

bahan dan peralatan kantor

25 unit 108,095,900 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terkelolanya sarana dan

prasarana dinas

38 unit 438,964,500 438,964,500 Terkelolanya sarana dan

prasarana dinas

38 unit 444,967,900 6,003,400 Penambahan anggaran untuk

penambahan biaya ijin surat

kendaraan 55 unit roda 2 pkb.

rubah rincian rekening air dak

fisik, pembayaran hutang pdam

2016 balai KB panjatan rusak.

2.07.2.07.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 44,800,275 44,800,275 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 44,800,275 0

2.07.2.07.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Renstra, Renja tahun 2018

dan Renja perubahan 2017

3 Dokumen 29,628,500 29,628,500 Renstra, Renja tahun 2018

dan Renja perubahan 2017

3 Dokumen 29,628,500 0 penggeseran anggaran untuk

uang saku Peserta Non PNS

(mendahului perubahan)

2.07.2.07.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersedianya capaian kinerja

keuangan semester dan akhir

tahun

2 dokumen 6,089,600 6,089,600 Tersedianya capaian kinerja

keuangan semester dan akhir

tahun

2 dokumen 6,089,600 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersedianya pengendalian

dan evaluasi kinerja bulanan,

triwulanan, LAKIP. Laporan

tahunan profil kinerja SKPD

dan diterapkannya SPIP

SKPD

19 Dokumen 9,082,175 9,082,175 Tersedianya pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan,

triwulanan, LAKIP. Laporan

tahunan profil kinerja SKPD

dan diterapkannya SPIP

SKPD

19 Dokumen 9,082,175 0 Tetap

III - 63

Page 85: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.07.2.07.01.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumberdaya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 11,810,000 11,810,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 11,810,000 0

2.07.2.07.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Terkirimnya PNS untuk

mengikuti diklat, seminar,

bintek

1 orang 4,000,000 4,000,000 Terkirimnya PNS untuk

mengikuti diklat, seminar,

bintek

1 orang 4,000,000 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.13.01-P Penilaian prestasi kerja pegawai

fungsional lewat angka kredit

Termotivasinya dan

terpenuhinya persyaratan

kenaikan pangkat pegawai

fungsional

42 orang 7,810,000 7,810,000 Termotivasinya dan

terpenuhinya persyaratan

kenaikan pangkat pegawai

fungsional

42 orang 7,810,000 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.29-P Program Penguatan

Kelembagaan dan Peningkatan

Partisipasi Masyarakat

Capaian penguatan

kelembagaan dan

peningkatan partisipasi

masyarakat

46.7 % 639,261,675 639,261,675 Cakupan Penguatan

Kelembagaan dan

Peningkatan Partisipasi

Masyarakat

45.17 % 639,261,675 0

2.07.2.07.01.01.29.06 Penyusunan Data dan Evaluasi

Pembangunan Desa

Terdampinginya penyusunan

profil desa

44 desa/kel 104,073,000 104,073,000 Terdampinginya penyusunan

profil desa

44 desa/kel 104,073,000 0 Tetap

Terevalausinya tingkat

perkembangan desa (lomba

desa)

1 kali Terevalausinya tingkat

perkembangan desa (lomba

desa)

1 kali

2.07.2.07.01.01.29.01-P Peningkatan pemberdayaan

masyarakat dan pengembangan

TTG

Penjaringan peserta gelar

TTG

1 kali 113,884,025 113,884,025 Penjaringan peserta gelar

TTG

1 kali 113,884,025 0 Pergeseran anggaran

(mendahului perubahan)

Terfasilitasinya

pengembangan kawasan

pedesaaan

1 kawasan Terfasilitasinya

pengembangan kawasan

pedesaaan

1 kawasan

2.07.2.07.01.01.29.02-P Peningkatan partisipasi

masyarakat

Terlaksananya TNI manunggal

membangun desa

2 kali 192,774,800 192,774,800 Terlaksananya TNI manunggal

membangun desa

2 kali 192,774,800 0 Tetap

Terlaksanana Karya Bhakti

TNI

2 Lokasi Terlaksanana Karya Bhakti TNI 2 Lokasi

Terselenggaranya bulan

bhakti gotong royong

masyarakat

1 kali Terselenggaranya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali

Tersalurnya bantuan

lantainisasi bagi masyarakat

miskin

250 sasaran Tersalurnya bantuan

lantainisasi bagi masyarakat

miskin

250 sasaran

2.07.2.07.01.01.29.03-P Pemberdayaan Kelembagaan

Masyarakat

Terslenggaranya Temu Karya

LPMD

1 kali 131,622,950 131,622,950 Terslenggaranya Temu Karya

LPMD

1 kali 131,622,950 0 Tetap

Terselenggaranya Rakor DPC

LPMD

24 kali Terselenggaranya Rakor DPC

LPMD

24 kali

Terbinanya LPMD/K 87 desa/kel Terbinanya LPMD/K 87 desa/kel

Terlatihnya SIP Posyandu 44 orang Terlatihnya SIP Posyandu 44 orang

Terlaksananya lomba

posyandu tingkat kab dan DIY

2 kali Terlaksananya lomba

posyandu tingkat kab dan DIY

2 kali

Terselenggaranya Rakor DPD

LPMD

4 kali Terselenggaranya Rakor DPD

LPMD

4 kali

Terselenggaranya lomba

LPMD Tk Kab

1 kali Terselenggaranya lomba

LPMD Tk Kab

1 kali

2.07.2.07.01.01.29.04 Pembinaan dan Pengembangan

Kelembagaan Ekonomi Desa

Tersusunnya data profil pasar

desa

1 dokumen 96,906,900 96,906,900 Tersusunnya data profil pasar

desa

1 dokumen 96,906,900 0 Tetap

III - 64

Page 86: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terbinanya pengelolaan

UED-SP, BUMDES dan UPK

Ex PNPM

88 desa/kel Terbinanya pengelolaan

UED-SP, BUMDES dan UPK

Ex PNPM

88 desa/kel

Terbinanya kelembagaan

pasar desa

15 pasar Terbinanya kelembagaan

pasar desa

15 pasar

2.07.2.07.01.01.30-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintahan

Desa

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan desa

59.37 % 390,907,600 390,907,600 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan desa

41.65 % 390,907,600 0

2.07.2.07.01.01.30.06 Pembinaan administrasi desa Terbinanya administrasi

penyelenggaraan

pemerintahan desa

15 desa 38,961,750 38,961,750 Terbinanya administrasi

penyelenggaraan

pemerintahan desa

15 desa 38,961,750 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.30.01-P Pembinaan pengelolaan keuangan

desa

Terevaluasinya penyerapan

dana desa

5 kali 71,757,150 71,757,150 Terevaluasinya penyerapan

dana desa

5 kali 71,757,150 0 Tetap

Terlatihnya aparatur desa

mengelola keuangan desa

99 orang Terlatihnya aparatur desa

mengelola keuangan desa

99 orang

Tersusunnya regulasi

pengeloaan dana desa

1 kali Tersusunnya regulasi

pengeloaan dana desa

1 kali

2.07.2.07.01.01.30.02-P Pembinaan perencanaan

pembangunan desa

Terbinanya aparat desa dalam

pengelolaan pendapatan desa

87 desa 54,076,675 54,076,675 Terbinanya aparat desa dalam

pengelolaan pendapatan desa

87 desa 54,076,675 0 Tetap

Terselenggaranya bintek

RPJM Desa

40 orang Terselenggaranya bintek

RPJM Desa

40 orang

2.07.2.07.01.01.30.03-P Pendampingan pemilihan Kepala

Desa, Perangkat Desa dan BPD

Terisinya formasi jabatan

perangkat desa

40 aparatur 45,542,125 45,542,125 Terisinya formasi jabatan

perangkat desa

40 aparatur 45,542,125 0 Tetap

2.07.2.07.01.01.30.04-P Pembinaan tata pemerintahan

desa

Terfasilitasi penyelesaian

permasalahan desa

18 fasilitasi 146,055,550 146,055,550 Terfasilitasi penyelesaian

permasalahan desa

18 fasilitasi 146,055,550 0 Tetap

Tersusunnya produk hukum

tentang desa

5 buah Tersusunnya produk hukum

tentang desa

5 buah

Terlatihnya aparatur desa

dalam penyelenggaraan

pemerintahan desa

214 orang Terlatihnya aparatur desa

dalam penyelenggaraan

pemerintahan desa

214 orang

Terbinanya administrasi desa 15 desa Terbinanya administrasi desa 15 desa

2.07.2.07.01.01.30.05-P Pembinaan pengelolaan aset desa Terdampinginya pengelolaan

aset desa

17 desa 34,514,350 34,514,350 Terdampinginya pengelolaan

aset desa

17 desa 34,514,350 0 Tetap

2.08.2.07.01.01.26-P Program Keluarga Berencana

dan Pembinaan Keluarga

Cakupan Pembinaan

Keluarga

27.32 % 1,805,685,975 1,805,685,975 Cakupan Pembinaan

Keluarga

91.86 % 1,838,885,975 33,200,000

2.08.2.07.01.01.26.03-P Pembinaan masyarakat peduli KB Terlayaninya program KB

secara terpadu PKK KB Kes

13 kali 49,101,975 49,101,975 Terlayaninya program KB

secara terpadu PKK KB Kes

13 kali 84,101,975 35,000,000 Pergeseran anggaran

(mendahului perubahan) dan

penambahan anggaran untuk

reward peserta KB pria. Peserta

KB pria tersebut sudah masuk

menjadi peserta Pelayanan

Program KB secara terpadu TNI

manunggal KB Kes.

Terlayaninya program KB

secara terpadu TNI

manunggal KB Kes

13 kali Terlayaninya program KB

secara terpadu TNI

manunggal KB Kes

13 kali

2.08.2.07.01.01.26.01-P Advokasi dan KIE Kependudukan,

KB dan Pembangunan Keluarga (

KKBPK )

Pengadaan Genre Kit 24 paket 1,440,685,900 1,440,685,900 Pengadaan Genre Kit 24 paket 1,440,685,900 0 Pergeseran anggaran untuk

merinci kelompok penerima

hibah (DAK)

Sosialisasi pendewasaan

usia perkawinan (1440 org),

7200 orang Sosialisasi pendewasaan usia

perkawinan (1440 org),

7200 orang

III - 65

Page 87: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

pengaturan kelahiran (1440

org), pembinaan ketahanan

keluarga (1440 org),

peningkatan kesejahteraan

keluarga (1440 org), dampak

kependudukan (1440 org)

pengaturan kelahiran (1440

org), pembinaan ketahanan

keluarga (1440 org),

peningkatan kesejahteraan

keluarga (1440 org), dampak

kependudukan (1440 org)

Tersosialisasinya dan

teradvokasinya KRR dengan

metode KIE

40 orang Tersosialisasinya dan

teradvokasinya KRR dengan

metode KIE

40 orang

Terbinanya PIK remaja 55 kelompok Terbinanya PIK remaja 55 kelompok

Terbina dan terlayaninya

kepesertaan KB

500 orang Terbina dan terlayaninya

kepesertaan KB

500 orang

2.08.2.07.01.01.26.04-P Peningkatan pemberdayaan

ekonomi keluarga

Terbinanya dan termonitornya

KAKB

25 kelompok 83,319,300 83,319,300 Terbinanya dan termonitornya

KAKB

25 kelompok 83,319,300 0 Tetap

Terselenggaranya lomba

KAKB

36 kelompok Terselenggaranya lomba

KAKB

36 kelompok

2.08.2.07.01.01.26.05-P Pembinaan kelompok Bina

Keluarga Sejahtera (BKS)

Terevaluasinya program

KB-KS tingkat kabupaten

276 kelompok 77,401,850 77,401,850 Terevaluasinya program

KB-KS tingkat kabupaten

276 kelompok 75,601,850 -1,800,000 Pengembalian ke kas daerah

Terwujudnya keterpaduan

kelompok BKS

60 kelompok Terwujudnya keterpaduan

kelompok BKS

60 kelompok

Terlatihnya tenaga

pendamping kelompok BKS

36 kader Terlatihnya tenaga

pendamping kelompok BKS

36 kader

Terlatihnya kader kelompok

kegiatan tribina (BKB, BKR,

BKL)

72 kader Terlatihnya kader kelompok

kegiatan tribina (BKB, BKR,

BKL)

72 kader

2.08.2.07.01.01.26.06-P Peningkatan jejaring kelembagaan

ketahanan keluarga sejahtera

Terselenggaranya lomba

kelompok UPPKS

12 kelompok 43,496,450 43,496,450 Terselenggaranya lomba

kelompok UPPKS

12 kelompok 43,496,450 0 Tetap

Tersalurnya bansos UPPKS 1 milyar rupiah Tersalurnya bansos UPPKS 1 milyar rupiah

Terbinanya dan termonitornya

kelompok UPPKS

100 kelompok Terbinanya dan termonitornya

kelompok UPPKS

100 kelompok

Terlaksananya

pameran/ekspose produk

UPPKS

1 kali Terlaksananya

pameran/ekspose produk

UPPKS

1 kali

Terlatihnya anggota UPPKS

tentang keterampilan usaha

40 orang Terlatihnya anggota UPPKS

tentang keterampilan usaha

40 orang

2.08.2.07.01.01.26.02-P Pendataan keluarga Tervalidasinya data demografi

KB-KS

137.297 unit

data

48,589,850 48,589,850 Tervalidasinya data demografi

KB-KS

137.297 unit

data

48,589,850 0 Tetap

Tersedianya data keluarga

sejahtera

1 kab Tersedianya data keluarga

sejahtera

1 kab

2.08.2.07.01.01.26.07 Pengelolaan SIM Pengendalian

Penduduk

Tersedianya sistem informasi

kependudukan dan keluarga

berencana

1 unit 31,027,350 31,027,350 Tersedianya sistem informasi

kependudukan dan keluarga

berencana

1 unit 31,027,350 0 pergeseran rekening

2.08.2.07.01.01.26.08 Monev pelayanan KB dan

pengelolaan Alkon

Terkendalinya pengelolaan

alkon diklinik KB

21 puskesmas 32,063,300 32,063,300 Terkendalinya pengelolaan

alkon diklinik KB

21 puskesmas 32,063,300 0 Tetap

Terkendalinya kualitas

pelayanan KB

21 puskesmas Terkendalinya kualitas

pelayanan KB

21 puskesmas

Jumlah 3,593,518,900 3,593,518,900 3,646,388,300 52,869,400

III - 66

Page 88: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PERHUBUNGAN

JUMLAH PAGU : Rp. 10,953,395,425

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.09.2.09.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 208,486,760 208,486,760 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 209,848,250 1,361,490

2.09.2.09.01.01.01.26-P Penyediaan Jasa dan Peralatan

Perkantoran

Penyediaan jasa dan

peralatan perkantoran

12 bulan 89,556,760 89,556,760 Penyediaan jasa dan

peralatan perkantoran

12 bulan 90,918,250 1,361,490 kekurangan honor jaga teteg

sesuai SK

Bahan dan peralatan kantor

(alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan Bahan dan peralatan kantor

(alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan

2.09.2.09.01.01.01.27-P Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang (9 org)

12 bulan 27,300,000 27,300,000 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (9 org)

12 bulan 27,300,000 0 Tetap

2.09.2.09.01.01.01.28-P Penyediaan Rapat-rapat,

Konsultasi dan Koordinasi

Makanan dan minuman rapat

dan biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 91,630,000 91,630,000 Makanan dan minuman rapat

dan biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 91,630,000 0 geser rekening

2.09.2.09.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

95 % 3,393,521,550 3,393,521,550 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

95 % 3,865,546,550 472,025,000

2.09.2.09.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Mebeleur 20 unit 301,272,400 301,272,400 Mebeleur 20 unit 297,297,400 -3,975,000 pengembalian sisa lelang

Kendaraan dinas/operasional 3 unit Kendaraan dinas/operasional 3 unit

Peralatan kantor/

perlengkapan kantor

20 unit Peralatan kantor/

perlengkapan kantor

20 unit

2.09.2.09.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

mebeleur kantor 4 unit 3,092,249,150 3,092,249,150 mebeleur kantor 4 unit 3,568,249,150 476,000,000 Kekurangan listrik 52

Kwx1.800.000X5 bln

peralatan/perlengkapan

kantor

60 unit peralatan/perlengkapan kantor 60 unit

kendaraan dinas 25 unit kendaraan dinas 25 unit

Aset bangunan gedung

kantor

1 unit Aset bangunan gedung kantor 1 unit

terpeliharanya gedung kantor 2 unit terpeliharanya gedung kantor 2 unit

rekening PJU 1800 unit rekening PJU 1800 unit

2.09.2.09.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

25.61 % 62,209,600 62,209,600 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

25.61 % 62,209,600 0

2.09.2.09.01.01.12.02-P Penyusunan pelaporan keuangan Laporan keuangan 1 dokumen 10,999,500 10,999,500 Laporan keuangan 1 dokumen 10,999,500 0 Tetap

III - 67

Page 89: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.09.2.09.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Renja dan Renstra SKPD 10 dokumen 37,050,100 37,050,100 Renja dan Renstra SKPD 10 dokumen 37,050,100 0 pergeseran rekening

2.09.2.09.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

LKjIP 1 dokumen 14,160,000 14,160,000 LKjIP 1 dokumen 14,160,000 0 Tetap

SPIP 2 dokumen SPIP 2 dokumen

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan dan

triwulanan

16 dokumen Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan dan

triwulanan

16 dokumen

Laporan Tahunan 1 dokumen Laporan Tahunan 1 dokumen

Profil Kinerja 1 dokumen Profil Kinerja 1 dokumen

2.09.2.09.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

18.18 % 15,194,000 15,194,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

18.18 % 15,194,000 0

2.09.2.09.01.01.13.01-P Penilaian Prestasi Kerja Pegawai

Fungsional Lewat Angka Kredit

Pegawai fungsional 5 orang 3,990,000 3,990,000 Pegawai fungsional 5 orang 3,990,000 0 Tetap

2.09.2.09.01.01.13.06 Pengadaan Pakaian Dinas Harian

Batik PNS

11,204,000 11,204,000 11,204,000 0 Tetap

2.09.2.09.01.01.26-P Program Peningkatan

Pelayanan Prasarana

Perhubungan

Capaian peningkatan

prasarana perhubungan

57.71 % 1,646,504,325 1,646,504,325 Capaian peningkatan

prasarana perhubungan

57.71 % 1,804,303,325 157,799,000

2.09.2.09.01.01.26.01-P Pengelolaan Terminal Terminal Tipe C 5 unit 109,339,825 109,339,825 Terminal Tipe C 5 unit 109,339,825 0 Tetap

2.09.2.09.01.01.26.02-P Pemeliharaan Terminal jalan masuk dan halaman

Terminal

300 m 350,000,000 350,000,000 jalan masuk dan halaman

Terminal

300 m 353,000,000 3,000,000 rehab septictank terminal kenteng

2.09.2.09.01.01.26.03-P Pengelolaan Perparkiran Kendaraan 260000 unit 278,445,100 278,445,100 Kendaraan 260000 unit 287,445,100 9,000,000 kekurangan upah pungut juru

parkir

2.09.2.09.01.01.26.09-P Analisis Pemanfaatan Terminal data sarana prasarana

utama/pendukung terminal

1 dokumen 50,000,000 50,000,000 data sarana prasarana

utama/pendukung terminal

1 dokumen 50,000,000 0 Tetap

data potensi pendapatan 1 dokumen data potensi pendapatan 1 dokumen

data angkutan dan

penumpang

1 dokumen data angkutan dan

penumpang

1 dokumen

2.09.2.09.01.01.26.06-P Pembinaan dan Pengawasan

Angkutan

penyuluhan bagi operator

angkutan umum

2 kali 115,000,000 115,000,000 penyuluhan bagi operator

angkutan umum

2 kali 115,000,000 0 Tetap

data load factor angkutan

darat

2 dokumen data load factor angkutan

darat

2 dokumen

2.09.2.09.01.01.26.07-P Penyelenggaraan Pengujian

Kendaraan Bermotor

kendaraan 7200 KBWU 263,279,900 263,279,900 kendaraan 7200 KBWU 263,403,900 124,000 pengembalian sisa cetak,

tambahan ekstra fooding

(penyesuaian standart)

2.09.2.09.01.01.26.05-P Pengadaan dan Pemeliharaan

Sarana Prasarana PKB

Sound level meter 1 unit 480,439,500 480,439,500 Sound level meter 1 unit 626,114,500 145,675,000 Mendahului perubahan(brake

tester portabel), pengembalian

sisa lelang

Tint tester 1 unit Tint tester 1 unit

alat uji kendaraan bermotor 11 unit alat uji kendaraan bermotor 11 unit

2.09.2.09.01.01.27-P Program Peningkatan

Keselamatan Transportasi

Capaian keselamatan

transportasi

34.6 % 4,978,832,346 4,978,832,346 Cakupan keselamatan

transportasi

34.6 % 4,996,293,700 17,461,354

2.09.2.09.01.01.27.04-P Pemeliharaan Rutin LPJU LPJU 1700 unit 312,620,800 312,620,800 LPJU 1700 unit 312,620,800 0 Tetap

III - 68

Page 90: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.09.2.09.01.01.27.06-P Pembangunan LPJU LPJU Jembatan Sudu

Wijimulyo, Nanggulan

3 titik 2,954,426,000 2,954,426,000 LPJU Jembatan Sudu

Wijimulyo, Nanggulan

3 titik 3,039,812,000 85,386,000 Pengembalian sisa lelang,

Penambahan Sasaran

Pembangunan LPJU di Kec.

Girimulyo

LPJU Wilayah Kec Wates 17 titik LPJU Wilayah Kec Wates 17 titik

LPJU wil Kec. Pengasih 11 titik LPJU wil Kec. Pengasih 11 titik

LPJU simpang 3 kepek,

Pengasih

4 titik LPJU simpang 3 kepek,

Pengasih

4 titik

LPJU dari Pasar Plono sd

Pagerharjo

5 titik LPJU dari Pasar Plono sd

Pagerharjo

5 titik

LPJU dari Kantor Kecamatan

sd Totogan, Samigaluh

13 titik LPJU dari Kantor Kecamatan

sd Totogan, Samigaluh

13 titik

LPJU stang di sekitar

pertigaan pasar sentolo lama

14 titik LPJU stang di sekitar

pertigaan pasar sentolo lama

14 titik

LPJU Jl. Ngeseng - Ngelo,

Sentolo

3 titik LPJU Jl. Ngeseng - Ngelo,

Sentolo

3 titik

LPJU Karangsewu 3 titik LPJU Karangsewu 3 titik

LPJU Pantog Wetan RT 01-

Klangon

6 titik LPJU Pantog Wetan RT 01-

Klangon

6 titik

LPJU Jl. Teken - Suren,

Sentolo

5 titik LPJU Jl. Teken - Suren,

Sentolo

5 titik

LPJU gerbang masuk obyek

wisata. Simpang tiga Desa

Demen

5 titik LPJU gerbang masuk obyek

wisata. Simpang tiga Desa

Demen

5 titik

LPJU Jl. Ps.Kokap -

Hargowilis

5 titik LPJU Jl. Ps.Kokap -

Hargowilis

5 titik

LPJU Jl. Pripih Tonobakal

Tonobakal

2 titik LPJU Jl. Pripih Tonobakal

Tonobakal

2 titik

LPJU Jl. Pripih - Jurangkah di

Tapen Kokap

2 titik LPJU Jl. Pripih - Jurangkah di

Tapen Kokap

2 titik

LPJU Cangaan Tirtorahayu 5 titik LPJU Cangaan Tirtorahayu 5 titik

LPJU Perempatan Kalangan

ke BalaiDesa, Lendah

5 Titik LPJU Perempatan Kalangan

ke BalaiDesa, Lendah

5 Titik

LPJU (Kali Buntung-

Puskesmas Galur II)

Kranggan

2 titik LPJU (Kali Buntung-

Puskesmas Galur II)

Kranggan

2 titik

LPJU Sembung Batik,

Mirisewu, Pertigaan Kasihan,

Pereng Ngentakrejo

5 titik LPJU Sembung Batik,

Mirisewu, Pertigaan Kasihan,

Pereng Ngentakrejo

5 titik

LPJU Ruas Jalan Kabupaten

Pengos-Serguyu Samigaluh

5 titik LPJU Ruas Jalan Kabupaten

Pengos-Serguyu Samigaluh

5 titik

LPJU pasar mudal dan

Jambon -mbah kebo,

Donomulyo, Nanggulan

2 titik LPJU pasar mudal dan

Jambon -mbah kebo,

Donomulyo, Nanggulan

2 titik

LPJU Kulon Pundung s/d

Pantai Trisik, Banaran

(kelanjutan pembangunan)

5 titik LPJU Kulon Pundung s/d

Pantai Trisik, Banaran

(kelanjutan pembangunan)

5 titik

III - 69

Page 91: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

LPJU Tanjungharjo,

Nanggulan

5 titik LPJU Tanjungharjo,

Nanggulan

5 titik

LPJU Plengan, Banyaroyo,

Kalibawang

5 titik LPJU Plengan, Banyaroyo,

Kalibawang

5 titik

LPJU Purwosari, Girimulyo 5 titik LPJU Purwosari, Girimulyo 5 titik

LPJU di Kembang, Jatimulyo,

Girimulyo

5 titik LPJU di Kembang, Jatimulyo,

Girimulyo

5 titik

LPJU Kompleks Balai Desa

Krembangan, Panjatan

4 titik LPJU Kompleks Balai Desa

Krembangan, Panjatan

4 titik

LPJU Nagung - Bugel 7 titik LPJU Nagung - Bugel 7 titik

LPJU Hargowilis, Kokap 5 titik LPJU Hargowilis, Kokap 5 titik

LPJU Perempatan

Kenteng-Pasar Desa

Kembang

3 titik LPJU Perempatan

Kenteng-Pasar Desa

Kembang

3 titik

LPJU Ngepos - Panjatan 5 titik LPJU Ngepos - Panjatan 5 titik

LPJU jalan Cangakan -

Kenteng, Bumirejo, Lendah

6 titik LPJU jalan Cangakan -

Kenteng, Bumirejo, Lendah

6 titik

LPJU di selatan gereja,

kenteng

2 titik LPJU di selatan gereja,

kenteng

2 titik

LPJU Secang Sendangsari

Pengasih

6 titik LPJU Secang Sendangsari

Pengasih

6 titik

LPJU Kalirejo, Kokap 5 Titik LPJU Kalirejo, Kokap 5 Titik

LPJU di Perempatan Pasar

Mudal Donomulyo

4 titik LPJU di Perempatan Pasar

Mudal Donomulyo

4 titik

LPJU Jangkring-nglotak

Kaliagung

5 titik LPJU Jangkring-nglotak

Kaliagung

5 titik

LPJU jalan Srikayangan 4 titik LPJU jalan Srikayangan 4 titik

LPJU Pasar Joggrangan-Gua

Kieskendo, Girimulyo

5 titik LPJU Pasar Joggrangan-Gua

Kieskendo, Girimulyo

5 titik

LPJU Jalan Mlangsen -

Pripih, Palihan

4 titik LPJU Jalan Mlangsen - Pripih,

Palihan

4 titik

LPJU Jobokan - Girigondo

Temon Wetan

5 titik LPJU Jobokan - Girigondo

Temon Wetan

5 titik

LPJU Ngrajun - Bogo,

Banjarharjo,

5 titik LPJU Ngrajun - Bogo,

Banjarharjo,

5 titik

Jalan (baru) Perwakilan 5 titik Jalan (baru) Perwakilan 5 titik

Jalan Baru Margosari-

Kasatriyan

20 titik Jalan Baru Margosari-

Kasatriyan

20 titik

Jalan Bendo-Degan 10 titik Jalan Bendo-Degan 10 titik

Jalan Puskesmas

Nanggulan- Perempatan

Kenteng

20 titik Jalan Puskesmas Nanggulan-

Perempatan Kenteng

20 titik

0 LPJU Turusan Pendoworejo

Girimulyo

5 titik

III - 70

Page 92: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 LPJU Simpang tiga arah Balai

Desa Pendoworejo Girimulyo

4 titik

0 LPJU Sekitar Pasar Kenteng

Nanggulan

4 titik

0 LPJU Jembatan Singkung

Pendoworejo Girimulyo

3 titik

2.09.2.09.01.01.27.05-P Pembangunan Perlengkapan

Jalan

Guardraill Pengaman Jalan

Jl. Pripih-Tangkisan

80 m 1,013,924,846 1,013,924,846 Guardraill Pengaman Jalan Jl.

Pripih-Tangkisan

80 m 962,650,200 -51,274,646 pengembalian sisa lelang, belanja

pengadaan rambu tidak bersuar

(APILL, Kerb jalan, median

pengaman patok)

Guardraill Pengaman Jalan

Jl.Kokap - Kalirejo Gunung

Kukusan Hargorejo

80 m Guardraill Pengaman Jalan

Jl.Kokap - Kalirejo Gunung

Kukusan Hargorejo

80 m

Rambu Lalu Lintas Gerbosari

Samigaluh (Kota Samigaluh

Pendukung KSPN

Borobudur)

4 unit Rambu Lalu Lintas Gerbosari

Samigaluh (Kota Samigaluh

Pendukung KSPN Borobudur)

4 unit

Guardraill Pengaman Jalan

Kabupaten Ruas Jalan

Kabupaten Gerbosari (Kota

Samigaluh Pendukung KSPN

Borobudur)

160 m Guardraill Pengaman Jalan

Kabupaten Ruas Jalan

Kabupaten Gerbosari (Kota

Samigaluh Pendukung KSPN

Borobudur)

160 m

Rambu-rambu lalu lintas dan

pengaman jalan di Gunturan

ruas jalan Tlogosari-

Purwosari Pendoworejo

Girimulya

4 titik Rambu-rambu lalu lintas dan

pengaman jalan di Gunturan

ruas jalan Tlogosari-

Purwosari Pendoworejo

Girimulya

4 titik

Cermin jalan Punukan-

Randupanggah, Punukan

1 unit Cermin jalan Punukan-

Randupanggah, Punukan

1 unit

Cermin jalan pertigaan

Stadion Cangkring

1 unit Cermin jalan pertigaan

Stadion Cangkring

1 unit

Rambu-rambu Jalan

Ngipikrejo I Kalibawang

3 Unit Rambu-rambu Jalan

Ngipikrejo I Kalibawang

3 Unit

Cermin Cembung Jl.

Tonobakal SP- Girigondo

Kokap

1 unit Cermin Cembung Jl.

Tonobakal SP- Girigondo

Kokap

1 unit

Rambu ruas 112 Milir-

Krembangan

7 unit Rambu ruas 112 Milir-

Krembangan

7 unit

Rambu ruas 49 Kstariyan -

Panjatan

5 unit Rambu ruas 49 Kstariyan -

Panjatan

5 unit

Median pengaman di sekitar

suaka marga satwa sermo

(trilateral)

226 buah Median pengaman di sekitar

suaka marga satwa sermo

(trilateral)

226 buah

Rambu di sekitar suaka

marga satwa sermo

(trilateral)

7 buah Rambu di sekitar suaka

marga satwa sermo (trilateral)

7 buah

Guardrill di sekitar suaka

margasatwa sermo (trilateral)

76 m Guardrill di sekitar suaka

margasatwa sermo (trilateral)

76 m

Traffic cone 48 unit Traffic cone 48 unit

Rambu Jalan Jl. Pripih-

Jurangkah Hargomulyo

4 unit Rambu Jalan Jl. Pripih-

Jurangkah Hargomulyo

4 unit

III - 71

Page 93: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Rambu Hargorejo Kokap 4 unit Rambu Hargorejo Kokap 4 unit

Rambu RPPJ Kebonharjo

Samigaluh

1 unit Rambu RPPJ Kebonharjo

Samigaluh

1 unit

Guadraill Hargorejo Kokap 100 m Guadraill Hargorejo Kokap 100 m

Cermin Tikungan Underpass

Tapen Hargomulyo

1 unit Cermin Tikungan Underpass

Tapen Hargomulyo

1 unit

Guardraill Pengaman jalan

Kebonharjo Samigaluh

52 m Guardraill Pengaman jalan

Kebonharjo Samigaluh

52 m

Rambu-rambu jalan

Karangsewu Galur

4 unit Rambu-rambu jalan

Karangsewu Galur

4 unit

Cermin cembung pada

tikungan Jalan Watumurah-

Nogosari Girimulyo

1 unit Cermin cembung pada

tikungan Jalan Watumurah-

Nogosari Girimulyo

1 unit

Guard raill Jalan Bibis-

Giripurwo Girimulyo

100 m Guard raill Jalan Bibis-

Giripurwo Girimulyo

100 m

Cermin cembung pada

tikungan Jalan

Nogosari-Ngori

1 titik Cermin cembung pada

tikungan Jalan Nogosari-Ngori

1 titik

2.09.2.09.01.01.27.01-P Pengendalian dan Pengamanan

Lalu lintas

operasional LLAJ 50 kali 200,000,000 200,000,000 operasional LLAJ 50 kali 197,200,000 -2,800,000 pengembalian sisa makan minum

rapat

Operasi Yustisi 15 kali Operasi Yustisi 15 kali

pemeliharaan dan kalibrasi

timbangan

1 kali pemeliharaan dan kalibrasi

timbangan

1 kali

pengendalian hari besar 3 event pengendalian hari besar 3 event

car free day 40 kali car free day 40 kali

2.09.2.09.01.01.27.02-P Peningkatan Keselamatan LLAJ Penyuluhan dan sosialisasi

keselamatan LLAJ

3 kali 218,470,000 218,470,000 Penyuluhan dan sosialisasi

keselamatan LLAJ

3 kali 207,150,000 -11,320,000 pengembalian honor saksi ahlu,

honor narasumber dan upah

tenaga kerja pengolah data LLAJ

Penilaian Wahana Tata

Nugraha

1 dokumen Penilaian Wahana Tata

Nugraha

1 dokumen

Koordinasi permasalahan

LLAJ

1 dokumen Koordinasi permasalahan

LLAJ

1 dokumen

Fasilitasi Saksi Ahli 1 dokumen Fasilitasi Saksi Ahli 1 dokumen

2.09.2.09.01.01.27.07-P Database dan Analisa Kebutuhan

LPJ

database lampu penerangan

jalan

1 dokumen 122,437,800 122,437,800 database lampu penerangan

jalan

1 dokumen 122,437,800 0 Tetap

2.09.2.09.01.01.27.03-P Pemeliharaan fasilitas lalu lintas

angkutan jalan

guadrail 216 m 156,952,900 156,952,900 guadrail 216 m 154,422,900 -2,530,000 pengembalian upah tenaga

pemelihara FLLAJ

rambu 53 unit rambu 53 unit

APILL 4 unit APILL 4 unit

Jumlah 10,304,748,581 10,304,748,581 10,953,395,425 648,646,844

III - 72

Page 94: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMASI

JUMLAH PAGU : Rp. 3,228,451,850

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.10.2.10.01.01.01 Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 229,961,700 229,961,700 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 229,961,700 0

2.10.2.10.01.01.01.27 Penyediaan Jasa Administrasi

Keuangan

Jasa pengelolaan administrasi

keuangan

12 Bulan 16,262,000 16,262,000 Jasa pengelolaan administrasi

keuangan

12 Bulan 16,262,000 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.01.28 Penyediaan Rapat-rapat,

Konsultasi dan Koordinasi

Makanan dan Minuman rapat,

biaya koordinasi dan konsultasi

12 Bulan 114,704,400 114,704,400 Makanan dan Minuman rapat,

biaya koordinasi dan konsultasi

12 Bulan 114,704,400 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.01.26 Penyediaan Jasa dan Peralatan

Perkantoran

Jasa dan peralatan perkantoran,

Penggandaan, Petugas

kebersihan dan penjaga

malam,Petugas Front office

layanan informasi dan

aduan,Sopir

12 Bulan 98,995,300 98,995,300 Jasa dan peralatan perkantoran,

Penggandaan, Petugas

kebersihan dan penjaga

malam,Petugas Front office

layanan informasi dan

aduan,Sopir

12 Bulan 98,995,300 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.11 Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

75.27 % 290,386,050 290,386,050 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

75.27 % 298,236,050 7,850,000

2.10.2.10.01.01.11.01 Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Peralatan kantor/ perlengkapan

kantor

9 Unit 160,988,000 160,988,000 Peralatan kantor/ perlengkapan

kantor

9 Unit 168,838,000 7,850,000 penambahan anggaran Papan

nama kantor dan printer

Kendaraan dinas/operasional 3 Unit Kendaraan dinas/operasional 3 Unit

Mebeleur 4 buah Mebeleur 4 buah

0 Printer 2 unit

0 Papan Nama Kantor 1 unit

2.10.2.10.01.01.11.02 Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

129,398,050 129,398,050 129,398,050 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.12 Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

47.57 % 50,692,000 50,692,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

47.57 % 50,692,000 0

2.10.2.10.01.01.12.01 Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Renja dan Renstra SKPD 10 Buku 26,166,000 26,166,000 Renja dan Renstra SKPD 10 Buku 26,166,000 0 Mendahului Perubahan

2.10.2.10.01.01.12.02 Penyusunan pelaporan

keuangan

Laporan keuangan 1 dokumen 10,713,000 10,713,000 Laporan keuangan 1 dokumen 10,713,000 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.12.03 Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan Tahunan 1 dokumen 13,813,000 13,813,000 Laporan Tahunan 1 dokumen 13,813,000 0 Tetap

Profil Kinerja 1 dokumen Profil Kinerja 1 dokumen

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja triwulanan,

15 dokumen Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja triwulanan,

15 dokumen

III - 73

Page 95: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

LAKIP 1 dokumen LAKIP 1 dokumen

2.10.2.10.01.01.13 Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di OPD

53.33 % 37,690,000 37,690,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di OPD

53.33 % 37,690,000 0

2.10.2.10.01.01.13.01 Penilaian prestasi kerja lewat

angka kredit

Pegawai fungsional 5 Orang 9,448,000 9,448,000 Pegawai fungsional 5 Orang 9,448,000 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.13.03 Pendidikan dan pelatihan non

formal

Diklat Non Formal 1 kali 28,242,000 28,242,000 Diklat Non Formal 1 kali 28,242,000 0 Tetap

Pelatihan Jurnalistik 1 kali Pelatihan Jurnalistik 1 kali

Pengelolaan konten lokal 1 kali Pengelolaan konten lokal 1 kali

Sosialisasi Peraturan regulasi

Kominfo

1 kali Sosialisasi Peraturan regulasi

Kominfo

1 kali

2.10.2.10.01.01.19-P Program Pengembangan

Komunikasi, Informatika dan

Media Massa

Cakupan pengembangan

e-Gov

81.13 % 2,304,607,000 2,293,607,000 Cakupan pengembangan

e-Gov

55.82 % 2,351,219,000 57,612,000

2.10.2.10.01.01.19.08-P Pengelolaan Situs-situs web

resmi Pemerintah Kabupaten

Terkelolanya situs

wwww.kulonprogokab.go.id

12 bulan 11,999,900 11,999,900 Terkelolanya situs

wwww.kulonprogokab.go.id

12 bulan 11,999,900 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.19.07-P Penyelenggaraan Layanan

Pengadaan Barang/Jasa

Pemerintah Secara Elektronik

Terselenggaranya Layanan

Pengadaan Barang/Jasa secara

elektronik

12 bulan 85,118,300 85,118,300 Terselenggaranya Layanan

Pengadaan Barang/Jasa secara

elektronik

12 bulan 85,118,300 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.19.06-P Pengelolaan Jaringan Komputer ,

Server dan Koneksi Internet

Belanja langganan bandwidth/

internet (12 bulan), sewa local

loop (12 bulan), layanan koneksi

internet untuk 41 SKPD dan 2

ruang publik.

12 bulan 1,503,499,950 1,503,499,950 Belanja langganan bandwidth/

internet (12 bulan), sewa local

loop (12 bulan), layanan koneksi

internet untuk 41 SKPD dan 2

ruang publik.

12 bulan 1,535,199,950 31,700,000 Penambahan Anggaran

2.10.2.10.01.01.19.04-P Penyelenggaraan Media Center

Kulon Progo

Terfasilitasinya aktifitas awak

media

12 bulan 216,740,200 205,740,200 Terfasilitasinya aktifitas awak

media

12 bulan 265,652,200 59,912,000 Penambahan anggaran untuk

Pameran dan baliho,

penambahan sasaran

0 Terpublikasikannya potensi

daerah

1 Kali/Pameran

0 Baliho 6 buah

2.10.2.10.01.01.19.05-P Penyelenggaraan Forum Dialog

Publik

Forum Dialog Publik. 1 kali 6,500,000 6,500,000 Forum Dialog Publik. 1 kali 6,500,000 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.19.03-P Pengumpulan, Pengolahan, dan

Pengelolaan Informasi

Layanan informasi dan

pengaduan masyarakat

41 PPID

Pembnatu

200,130,400 200,130,400 Layanan informasi dan

pengaduan masyarakat

41 PPID

Pembnatu

166,130,400 -34,000,000 Pengurangan anggaran,

perubahan sasaran di belanja

modal

2.10.2.10.01.01.19.01-P Pengawasan dan pengendalian

sarana dan prasarana

komunikasi

Menara telekomunikasi 97 menara 184,000,000 184,000,000 Menara telekomunikasi 97 menara 184,000,000 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.19.02-P Pembinaan Kelompok Informasi

Masyarakat

Kelompok Informasi Masyarakat 10 kelompok 50,499,850 50,499,850 Kelompok Informasi Masyarakat 10 kelompok 50,499,850 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.19.10 Pengelolaan Aplikasi Sistem

Informasi Manajemen

Pemerintah Kabupaten

Terkelolanya Aplikasi-aplikasi

Sistem Informasi Pemerintah

Kabupaten Kulon Progo

12 bulan 26,196,900 26,196,900 Terkelolanya Aplikasi-aplikasi

Sistem Informasi Pemerintah

Kabupaten Kulon Progo

12 bulan 26,196,900 0 Tetap

2.10.2.10.01.01.19.11 Penyelenggaraan Pertunjukan

Rakyat

Pertunjukan Rakyat 1 kali 19,921,500 19,921,500 Pertunjukan Rakyat 1 kali 19,921,500 0 Tetap

2.14.2.10.01.01.15 Program Pengembangan Data/

Informasi/ Statistik

Cakupan Pengembangan

Data/Informasi/Statistik

13 % 240,653,100 240,653,100 Cakupan Pengembangan

Data/Informasi/Statistik

57.1 % 240,653,100 0

III - 74

Page 96: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.14.2.10.01.01.15.12-P Penyusunan data statistik daerah Dokumen Laporan Forum Data 4 dokumen 106,000,000 106,000,000 Dokumen Laporan Forum Data 3 dokumen 106,000,000 0 Perubahan jumlah sasaran

2.14.2.10.01.01.15.13-P Penyusunan database daerah Dokumen Database daerah

yang update dan akurat

1 dokumen 134,653,100 134,653,100 Dokumen Database daerah

yang update dan akurat

1 dokumen 134,653,100 0 Tetap

2.15.2.10.01.01.14 Program Pengelolaan

Persandian

Capaian pengelolaan

persandian

55.17 % 20,000,000 20,000,000 Capaian pengelolaan

persandian

23.5 % 20,000,000 0

2.15.2.10.01.01.14.01-P Pengelolaan Persandian Forkomsanda 1 Kali 20,000,000 20,000,000 Forkomsanda 1 Kali 20,000,000 0 Tetap

Pengamanan sinyal frekuensi 16 ruang Pengamanan sinyal frekuensi 16 ruang

Terkelolanya jaring komunikasi

sandi internal Pemkab (JKS)

(jaringan Tlp. Dan Radio)

2 jenis Terkelolanya jaring komunikasi

sandi internal Pemkab (JKS)

(jaringan Tlp. Dan Radio)

2 jenis

Jumlah 3,173,989,850 3,162,989,850 3,228,451,850 65,462,000

III - 75

Page 97: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS KOPERASI USAHA KECIL DAN MENENGAH

JUMLAH PAGU : Rp. 1,600,362,100

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.11.2.11.01.01.01-P Program pelayanan

administrasi perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20 % 117,000,000 117,000,000 Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20 % 117,000,000 0

2.11.2.11.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran (jasa persuratan,

jasa pegawai tidak tetap) dan

tersedianya bahan dan peralatan

kantor(alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan pustaka)

12 bulan 38,006,000 38,006,000 Jasa perkantoran (jasa persuratan,

jasa pegawai tidak tetap) dan

tersedianya bahan dan peralatan

kantor(alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan pustaka)

12 bulan 38,006,000 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (7 orang)

12 bulan 17,000,000 17,000,000 honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (7 orang)

12 bulan 17,000,000 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapat Koordinasi dan Konsultasi 12 bulan 61,994,000 61,994,000 Rapat Koordinasi dan Konsultasi 12 bulan 61,994,000 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.11-P Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

84 % 162,842,000 162,842,000 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

84 % 162,842,000 0

2.11.2.11.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya Monitor LCD 1 unit,

UPS saver 5 unit, penyekat 1 buah

dan sun blast 1 buah

8 unit 40,535,800 40,535,800 Tersedianya Monitor LCD 1 unit,

UPS saver 5 unit, penyekat 1 buah

dan sun blast 1 buah

8 unit 40,535,800 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya kendaraan roda 4 (3

bh), kendaraan roda 2 (11 bh),

mebelair 20 buah, mesin ketik 2

buah, AC 2 unit, komputer 4 unit,

laptop 3 unit, printer 5 unit

50 unit 122,306,200 122,306,200 Terpeliharanya kendaraan roda 4 (3

bh), kendaraan roda 2 (11 bh),

mebelair 20 buah, mesin ketik 2

buah, AC 2 unit, komputer 4 unit,

laptop 3 unit, printer 5 unit

50 unit 122,306,200 0 Pergeseran anggaran

Penambahan daya listrik 1 unit Penambahan daya listrik 1 unit

Tersedianya peralatan kantor,

barang penerangan listrik dan

peralatan kebersihan

12 bulan Tersedianya peralatan kantor,

barang penerangan listrik dan

peralatan kebersihan

12 bulan

Pembayaran perpanjangan STNK,

listrik, air dan telepon

12 bulan Pembayaran perpanjangan STNK,

listrik, air dan telepon

12 bulan

2.11.2.11.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

19.03 % 33,600,000 33,600,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

19.03 % 33,600,000 0

2.11.2.11.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Dokumen Laporan Kinerja

Keuangan

2 dok 5,000,000 5,000,000 Dokumen Laporan Kinerja

Keuangan

2 dok 5,000,000 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Dokumen Renja, Renja Perubahan

dan Renstra SKPD

3 dok 19,600,000 19,600,000 Dokumen Renja, Renja Perubahan

dan Renstra SKPD

3 dok 19,600,000 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Dokumen laporan pengendalian

dan evaluasi kinerja SKPD bulanan,

triwulanan, LKJiP, Laporan Tahunan

19 dok 9,000,000 9,000,000 Dokumen laporan pengendalian

dan evaluasi kinerja SKPD bulanan,

triwulanan, LKJiP, Laporan Tahunan

19 dok 9,000,000 0 Tetap

III - 76

Page 98: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

dan profil kinerja SKPD serta

evaluasi penyelenggaraan SPIP

SKPD

dan profil kinerja SKPD serta

evaluasi penyelenggaraan SPIP

SKPD

2.11.2.11.01.01.24-P Program Peningkatan

Kualitas Kelembagaan dan

Pengawasan KUMKM

Capaian peningkatan kualitas

kelembagaan KUMKM

49.72 % 161,713,800 161,713,800 Capaian peningkatan kualitas

kelembagaan KUMKM

47.42 % 161,713,800 0

2.11.2.11.01.01.24.07-P Peningkatan pemasyarakatan

perkoperasian

lomba tangkas terampil

perkoperasian

120 siswa 43,800,000 43,800,000 lomba tangkas terampil

perkoperasian

120 siswa 43,800,000 0 Tetap

sarasehan 110 orang sarasehan 110 orang

bintek perkoperasian 120 orang bintek perkoperasian 120 orang

2.11.2.11.01.01.24.08-P Penyusunan data KUMKM up dating web 12 kali 14,938,000 14,938,000 up dating web 12 kali 14,938,000 0 Tetap

database KUMKM 1 dok database KUMKM 1 dok

profil KUMKM 75 KUMKM profil KUMKM 75 KUMKM

2.11.2.11.01.01.24.09-P Pelayanan legalitas dan

kualitas kelembagaan koperasi

pembubaran koperasi 1 koperasi 77,655,475 77,655,475 pembubaran koperasi 1 koperasi 77,655,475 0 Tetap

penguatan kelembagaan UMKM

miskin produktif

80 UMKM penguatan kelembagaan UMKM

miskin produktif

80 UMKM

perijinan akta pendirian 8 Koperasi perijinan akta pendirian 8 Koperasi

perubahan AD 2 koperasi perubahan AD 2 koperasi

pemecahan permasalahan

koperasi pasif

20 koperasi pemecahan permasalahan

koperasi pasif

20 koperasi

2.11.2.11.01.01.24.04 Penilaian kesehatan koperasi KSP / USP 150 Koperasi 25,320,325 25,320,325 KSP / USP 150 Koperasi 25,320,325 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.25-P Program Peningkatan

Pemberdayaan KUMKM

Capaian peningkatan

pemberdayaan KUMKM

33.44 % 1,058,450,000 1,058,450,000 Capaian peningkatan

pemberdayaan KUMKM

33.44 % 1,058,450,000 0

2.11.2.11.01.01.25.01-P Peningkatan legalitas produk

KUMKM

pendaftaran HKI 6 UMKM 19,750,000 19,750,000 pendaftaran HKI 6 UMKM 19,750,000 0 Tetap

sosialisasi HKI 25 UMKM sosialisasi HKI 25 UMKM

Pelaksanaan pendaftaran sertifikasi

halal

1 UMKM Pelaksanaan pendaftaran sertifikasi

halal

1 UMKM

2.11.2.11.01.01.25.02-P Pengembangan usaha KUMKM 21. Setyo, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 22.

Suminah, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 23.

Yustinus Saryono, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 24. Devi

Nurvindasari, Bayeman 01/01

sindutan,temon /penjahit 25.

Misran, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 26. Ig.

Srenti lestari, Semaken I,

Banjararum

Kalibawang/Pengolahan jahe instan

27. Siti Fatimah, Semaken I,

Banjararum,

Kalibawang/Pembuatan kue 28.

Sudalyati, Kedondong,Banjararum

,kalibawang/Pemotongan ayam 29.

Pariyem, Ngipkrejo,Banjararum

Kalibawang/Aneka Kue 30. Trimah ,

20 UMKM 986,200,000 986,200,000 21. Setyo, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 22.

Suminah, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 23.

Yustinus Saryono, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 24. Devi

Nurvindasari, Bayeman 01/01

sindutan,temon /penjahit 25.

Misran, Bayeman 01/01

sindutan,temon/penjahit 26. Ig.

Srenti lestari, Semaken I,

Banjararum

Kalibawang/Pengolahan jahe instan

27. Siti Fatimah, Semaken I,

Banjararum,

Kalibawang/Pembuatan kue 28.

Sudalyati, Kedondong,Banjararum

,kalibawang/Pemotongan ayam 29.

Pariyem, Ngipkrejo,Banjararum

Kalibawang/Aneka Kue 30. Trimah ,

20 UMKM 986,200,000 0 Tetap

III - 77

Page 99: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Kodondong, Banjararum,

kalibawang/Catering 31. Napiah,

Pantok Kulon Banjaroya

,Kalibawang/Pengolahan gula

kelapa 32. Kartinah,

Keceme,Gerbosari

samigaluh/Pengolahan the 33.

Umini, Keceme,Gerbosari

samigaluh/Pembuatan nasi Jagung

34. Rubinah, Kalirejo utara,

pagerharjo, samigaluh Kripik

pegagan/ kue/ gula semut 35. Nur

hasanah, Kalirejo utara, pagerharjo,

samigaluh/Pembuatan tempe dan

parut kelapa 36. Nur Ekasari,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 37. Parsilah,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 38. Tukiran,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 39. Tursilah,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 40. Wariati, Sentolo

Lor,Sentolo/Makanan ringan

Kodondong, Banjararum,

kalibawang/Catering 31. Napiah,

Pantok Kulon Banjaroya

,Kalibawang/Pengolahan gula

kelapa 32. Kartinah,

Keceme,Gerbosari

samigaluh/Pengolahan the 33.

Umini, Keceme,Gerbosari

samigaluh/Pembuatan nasi Jagung

34. Rubinah, Kalirejo utara,

pagerharjo, samigaluh Kripik

pegagan/ kue/ gula semut 35. Nur

hasanah, Kalirejo utara, pagerharjo,

samigaluh/Pembuatan tempe dan

parut kelapa 36. Nur Ekasari,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 37. Parsilah,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 38. Tukiran,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 39. Tursilah,

Bayemen,sindutan,

Temon/Produksi peyek dan telor

asin 40. Wariati, Sentolo

Lor,Sentolo/Makanan ringan

Pengarahan penerima bantuan

sarpras produksi miskin produktif

80 UMKM Pengarahan penerima bantuan

sarpras produksi miskin produktif

80 UMKM

Pelatihan usaha UMKM Miskin

Produktif

10 UMKM Pelatihan usaha UMKM Miskin

Produktif

10 UMKM

Bantuan sarana prasana produksi

80 UMKM miskin produktif untuk ; 1.

Slamet Supriyono, Girigondo,

Kaligintung, Temon/foto studio 2.

Mijil Lestantun, Balong 03/01

Kaligitung Temon/Warung 3.

Marwiyah, Balong 03/01 Kaligitung

Temon/Pembuat Roti 4. Enik

Purwaningsih, Dusun 6 Bojong

21/11 Panjatan/kuliner 5. Sawarti,

Kemiri 028/009 wijimulyo

Nanggulan/penjahit 6. Supardi,

Girigondo 09/03 Kaligintung

Temon/Warung kelontong 7.

Saripin, Siwates, Kaligintung

Temon/bengkel 8. Toto Wahyudin,

Girigondo 09/03 Kaligintung

Temon/Rujak es krim 9. Supriyanto,

Balong 03/01 Kaligitung

Temon/Warung makan 10. Sugeng

Maryoto, Pedukuhan V RT 19/10

Panjatan /mebel 11. Rahmat

santoso, Klampis 61/27 Pengasih,

Pengasih/Angkringan 12. Eko

Suryani, Kaliapak Banjarsari,

Samigaluh/Slondok 13. Kemirah,

Kaliapak Banjarsari,

Samigaluh/Slondok 14. Sri

Wahyuni, Cerme VI,

Panjatan/Catering 15. Budi Artono,

Cerme 28/14, Panjatan/penjahit 16.

20 UMKM Bantuan sarana prasana produksi

80 UMKM miskin produktif untuk ; 1.

Slamet Supriyono, Girigondo,

Kaligintung, Temon/foto studio 2.

Mijil Lestantun, Balong 03/01

Kaligitung Temon/Warung 3.

Marwiyah, Balong 03/01 Kaligitung

Temon/Pembuat Roti 4. Enik

Purwaningsih, Dusun 6 Bojong

21/11 Panjatan/kuliner 5. Sawarti,

Kemiri 028/009 wijimulyo

Nanggulan/penjahit 6. Supardi,

Girigondo 09/03 Kaligintung

Temon/Warung kelontong 7.

Saripin, Siwates, Kaligintung

Temon/bengkel 8. Toto Wahyudin,

Girigondo 09/03 Kaligintung

Temon/Rujak es krim 9. Supriyanto,

Balong 03/01 Kaligitung

Temon/Warung makan 10. Sugeng

Maryoto, Pedukuhan V RT 19/10

Panjatan /mebel 11. Rahmat

santoso, Klampis 61/27 Pengasih,

Pengasih/Angkringan 12. Eko

Suryani, Kaliapak Banjarsari,

Samigaluh/Slondok 13. Kemirah,

Kaliapak Banjarsari,

Samigaluh/Slondok 14. Sri

Wahyuni, Cerme VI,

Panjatan/Catering 15. Budi Artono,

Cerme 28/14, Panjatan/penjahit 16.

20 UMKM

III - 78

Page 100: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Suparmi, Dayakan 14/05,

Pengasih/Catering 17. Setyo

Prasojo, Siwates, Kaligintung

Temon/penggilingan padi 18. Nike

Astuti, Dayakan 14/05,

Pengasih/penjahit 19. Supriyadi,

Sungapan,Wahyuharjo,

Lendah/Warung Mie 20. Sinun,

Kidulan,salamrejo,

sentolo/pembuatan batako

Suparmi, Dayakan 14/05,

Pengasih/Catering 17. Setyo

Prasojo, Siwates, Kaligintung

Temon/penggilingan padi 18. Nike

Astuti, Dayakan 14/05,

Pengasih/penjahit 19. Supriyadi,

Sungapan,Wahyuharjo,

Lendah/Warung Mie 20. Sinun,

Kidulan,salamrejo,

sentolo/pembuatan batako

61. SUMIRAH, Ngrojo, Kembang,

Nanggulan/ATBM 62. IDAWATI,

Ngrojo, Kembang,

Nanggulan/ATBM 63. Muryono,

Sungapan, Titorahayu

Galur/Penangkap Ikan 64.

Sukirman, Pedukuhan XIII

Tirtoraharyu Galur/Penangkap Ikan

65. Sutarman, Pedukuhan XIV

Tirtoraharyu Galur/Penangkap Ikan

66. Sabar Widodo, Pedukuhan XIII

Tirtoraharyu Galur/Penangkap Ikan

67. Sukiman, Pedukuhan XIII

Tirtoraharyu Galur/Pengolah Ikan

68. Sehat Dani Wisantoro, Pleret

Panjatan/Warung 69. Samirah,

Sermo Lor, Hargowilis

Kokap/Warung 70. Sutiyem, Soka

Hargowilis kokap/Warung makan

71. Seniyem, Sermo Lor,

Hargowilis Kokap/Sop buah 72.

Winarti, Sermo Lor, Hargowilis

Kokap/Aneka Kue 73. Ngatini,

Polodadi, Kulur, Temon/Catering

74. Siti Mulyani, Kedundang II ,

kedundang Temon/Catering 75.

Tursiyah, Wonogiri, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 76. Suharti,

Wonogiri, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 77. Haryati,

Wonogiri, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 78. Rumbiyat,

Madugondo, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 79. Rinasih

Turip, Ds I RT 27/11, Ngestiharjo,

Wates/Angkringan 80. Suparno,

Tejogan, Hargorejo, Kokap / Tukang

Kayu

20 UMKM 61. SUMIRAH, Ngrojo, Kembang,

Nanggulan/ATBM 62. IDAWATI,

Ngrojo, Kembang, Nanggulan/ATBM

63. Muryono, Sungapan, Titorahayu

Galur/Penangkap Ikan 64.

Sukirman, Pedukuhan XIII

Tirtoraharyu Galur/Penangkap Ikan

65. Sutarman, Pedukuhan XIV

Tirtoraharyu Galur/Penangkap Ikan

66. Sabar Widodo, Pedukuhan XIII

Tirtoraharyu Galur/Penangkap Ikan

67. Sukiman, Pedukuhan XIII

Tirtoraharyu Galur/Pengolah Ikan

68. Sehat Dani Wisantoro, Pleret

Panjatan/Warung 69. Samirah,

Sermo Lor, Hargowilis

Kokap/Warung 70. Sutiyem, Soka

Hargowilis kokap/Warung makan

71. Seniyem, Sermo Lor, Hargowilis

Kokap/Sop buah 72. Winarti,

Sermo Lor, Hargowilis Kokap/Aneka

Kue 73. Ngatini, Polodadi, Kulur,

Temon/Catering 74. Siti Mulyani,

Kedundang II , kedundang

Temon/Catering 75. Tursiyah,

Wonogiri, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 76. Suharti,

Wonogiri, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 77. Haryati,

Wonogiri, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 78. Rumbiyat,

Madugondo, Sidoharjo

Samigaluh/Slondok 79. Rinasih

Turip, Ds I RT 27/11, Ngestiharjo,

Wates/Angkringan 80. Suparno,

Tejogan, Hargorejo, Kokap / Tukang

Kayu

20 UMKM

Bintek pengembangan bisnis 50 KUMKM Bintek pengembangan bisnis 50 KUMKM

penyelenggaraan promosi produk /

pameran Usaha Mikro Kecil dan

Menengah

1 event penyelenggaraan promosi produk /

pameran Usaha Mikro Kecil dan

Menengah

1 event

41. Sujiman, Ploso,Banguncipto,

Sentolo/Bengkel Motor 42.

Kasinem, Karangwuluh

Kidul,Karangwuluh,

Temon/Catering 43. Supriyani,

Karangwuluh Kidul,Karangwuluh,

Temon/Catering 44. Sulaminah,

Karangwuluh Kidul,Karangwuluh,

Temon/Warung makan 45. Indri

Catur Rini, Karangwuluh

20 UMKM 41. Sujiman, Ploso,Banguncipto,

Sentolo/Bengkel Motor 42.

Kasinem, Karangwuluh

Kidul,Karangwuluh, Temon/Catering

43. Supriyani, Karangwuluh

Kidul,Karangwuluh, Temon/Catering

44. Sulaminah, Karangwuluh

Kidul,Karangwuluh, Temon/Warung

makan 45. Indri Catur Rini,

Karangwuluh Kidul,Karangwuluh,

20 UMKM

III - 79

Page 101: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Kidul,Karangwuluh, Temon/Warung

makan 46. Sutarni, Karangwuluh

Kidul,Karangwuluh, Temon/Warung

soto 47. Sukismi, Karangwuluh

Kidul,Karangwuluh ,Temon/industri

peyek 48. Joko Kuncoro,

Jetis,Gerbosari,

Samigaluh/Pembuatan Gitar/Biola

49. Lestariyah, Jati,Gerbosari,

Samigaluh/Pembuatan Kue 50.

Ernawati, Sumbo,Gerbosari,

Samigaluh/Pembuatan kue 51. Muji

Utomo, Gondangan, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 52.

Mulyono, Nabin, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 53.

Suwardi, Parakan Sidomulyo

pengasih/Kerajinan Bambu 54.

Sadiman, Nabin, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 55.

Muhadi, Nabin, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 56.

Basar, Gondangan, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 57. Sri

widayati, Bantarjo 15/08

Banguncipto Sentolo/penjahit 58.

Tumiyem, Bantarjo 19/10

Banguncipto Sentolo/ATBM 59.

WAGINEM, Bantarjo RT 19/10,

Banguncipto, Sentolo/ATBM 60.

SURANTI, Ngrojo, Kembang,

Nanggulan/ATBM

Temon/Warung makan 46. Sutarni,

Karangwuluh Kidul,Karangwuluh,

Temon/Warung soto 47. Sukismi,

Karangwuluh Kidul,Karangwuluh

,Temon/industri peyek 48. Joko

Kuncoro, Jetis,Gerbosari,

Samigaluh/Pembuatan Gitar/Biola

49. Lestariyah, Jati,Gerbosari,

Samigaluh/Pembuatan Kue 50.

Ernawati, Sumbo,Gerbosari,

Samigaluh/Pembuatan kue 51. Muji

Utomo, Gondangan, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 52.

Mulyono, Nabin, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 53.

Suwardi, Parakan Sidomulyo

pengasih/Kerajinan Bambu 54.

Sadiman, Nabin, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 55.

Muhadi, Nabin, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 56.

Basar, Gondangan, Sidomulyo

Pengasih/Kerajinan Bambu 57. Sri

widayati, Bantarjo 15/08

Banguncipto Sentolo/penjahit 58.

Tumiyem, Bantarjo 19/10

Banguncipto Sentolo/ATBM 59.

WAGINEM, Bantarjo RT 19/10,

Banguncipto, Sentolo/ATBM 60.

SURANTI, Ngrojo, Kembang,

Nanggulan/ATBM

2.11.2.11.01.01.25.03-P Pelatihan Organisasi,

manajemen, usaha dan

keuangan KUMKM

Diklat akuntansi 30 koperasi 52,500,000 52,500,000 Diklat akuntansi 30 koperasi 52,500,000 0 Tetap

Pelatihan Kewirausahaan 30 UMKM Pelatihan Kewirausahaan 30 UMKM

Diklat auditing 30 koperasi Diklat auditing 30 koperasi

2.11.2.11.01.01.26-P Program Pengembangan

Permodalan KUMKM

Capaian pengembangan

permodalan UMKM

49.97 % 66,756,300 66,756,300 Capaian pengembangan

permodalan UMKM

46.7 % 66,756,300 0

2.11.2.11.01.01.26.01-P Peningkatan kesehatan

Koperasi KSP/USP

Pembinaan Koperasi KSP/USP 30 koperasi 8,772,100 8,772,100 Pembinaan Koperasi KSP/USP 30 koperasi 8,772,100 0 Tetap

Bintek KSP/USP Kulon Progo 25 KSP/USP Bintek KSP/USP Kulon Progo 25 KSP/USP

2.11.2.11.01.01.26.02-P Peningkatan dan

pengembangan jaringan

kerjasama usaha KUMKM

sosialisasi kemitraan dengan

Perbankan/ BUMN/BUMD

90 KUMKM 17,984,200 17,984,200 sosialisasi kemitraan dengan

Perbankan/ BUMN/BUMD

90 KUMKM 17,984,200 0 Tetap

2.11.2.11.01.01.26.03-P Pemantauan pengelolaan

penggunaan dana pemerintah

bagi KUMKM

Pemantauan pengelolaan dan

koordinasi penggunaan dana

Pemerintah bagi KUMKM

50 KUMKM 40,000,000 40,000,000 Pemantauan pengelolaan dan

koordinasi penggunaan dana

Pemerintah bagi KUMKM

50 KUMKM 40,000,000 0 Tetap

Pendampingan /pemantauan

bantuan yang diberikan kepada

warga miskin produktif

80 UMKM Pendampingan /pemantauan

bantuan yang diberikan kepada

warga miskin produktif

80 UMKM

Jumlah 1,600,362,100 1,600,362,100 1,600,362,100 0

III - 80

Page 102: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU

JUMLAH PAGU : Rp. 1,295,920,600

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.12.2.12.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 164,291,725 164,291,725 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 168,183,725 3,892,000

2.12.2.12.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa Perkantoran ( jasa

persuratan dan jasa pegawai

tidak tetap) dan peralatan

kantor atau alat tulis kantor,

barang cetakan, dan bahan

pustaka ).

12 bulan 69,580,925 69,580,925 Jasa Perkantoran ( jasa

persuratan dan jasa pegawai

tidak tetap) dan peralatan

kantor atau alat tulis kantor,

barang cetakan, dan bahan

pustaka ).

12 bulan 73,472,925 3,892,000 Tambahan anggaran untuk

perangko surat penolakan ijin dan

tambahan penggandaan

dokumen

2.12.2.12.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas penata

usahaan keuangan dan

barang ( 9 orang )

12 bulan 25,686,200 25,686,200 Honorarium petugas penata

usahaan keuangan dan

barang ( 9 orang )

12 bulan 25,686,200 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Rapat Koordinasi dan

Konsultasi

12 bulan 69,024,600 69,024,600 Rapat Koordinasi dan

Konsultasi

12 bulan 69,024,600 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 242,570,750 242,570,750 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 242,570,750 0

2.12.2.12.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Tersediannya 2 laptop, 1

notebook, 1 printer, 1 genset

5 unit 90,993,500 90,993,500 Tersediannya 2 laptop, 1

notebook, 1 printer, 1 genset

5 unit 90,993,500 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran listrik, air,

Telepon untuk BPMPT

12 bulan 151,577,250 151,577,250 Pembayaran listrik, air,

Telepon untuk BPMPT

12 bulan 151,577,250 0 Tetap

Terpeliharanya Laptop : 6

unit, Mobil : 3 unit, Mptor : 8

unit, Komputer : 15 unit, AC :

4 unit, Kipas angin : 2 unit,

Printer : 15 unit

53 Unit Terpeliharanya Laptop : 6

unit, Mobil : 3 unit, Mptor : 8

unit, Komputer : 15 unit, AC :

4 unit, Kipas angin : 2 unit,

Printer : 15 unit

53 Unit

Tersedianya komponen alat

listrik dan elektronik (lampu

pijar dll), alat dan bahan

kebersihan

12 Bulan Tersedianya komponen alat

listrik dan elektronik (lampu

pijar dll), alat dan bahan

kebersihan

12 Bulan

2.12.2.12.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 36,865,400 36,865,400 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 36,865,400 0

2.12.2.12.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD.

3 dokumen 26,073,400 26,073,400 Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD.

3 dokumen 26,073,400 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Dokumen laporan kinerja

keuangan

2 dokumen 5,166,600 5,166,600 Dokumen laporan kinerja

keuangan

2 dokumen 5,166,600 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Dokumen laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja SKPD bulanan,

triwulanan, LKjIP, Laporan

tahunan dan profil kinerja

19 dokumen 5,625,400 5,625,400 Dokumen laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja SKPD bulanan,

triwulanan, LKjIP, Laporan

tahunan dan profil kinerja

19 dokumen 5,625,400 0 Tetap

III - 81

Page 103: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

SKPD, serta evaluasi

penyelenggaraan investasi

perizinan dengan stakeholder

terkait.

SKPD, serta evaluasi

penyelenggaraan investasi

perizinan dengan stakeholder

terkait.

2.12.2.12.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di

SKPD

100 % 16,650,000 16,650,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 16,650,000 0

2.12.2.12.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Diklat PTSP untuk karyawan/

karyawati

6 Orang 16,650,000 16,650,000 Diklat PTSP untuk karyawan/

karyawati

6 Orang 16,650,000 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.32-P Program Peningkatan

Pelayanan Perijinan

Capaian peningkatan

pelayanan perijinan

terpadu

100 % 305,294,000 305,294,000 Capaian peningkatan

pelayanan perijinan

100 % 318,685,000 13,391,000

2.12.2.12.01.01.32.05-P Survey perizinan Penelitian lapangan dan

rekomendasi hasil survey

1750 pemohon 144,661,000 144,661,000 Penelitian lapangan dan

rekomendasi hasil survey

1750 pemohon 144,661,000 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.32.10-P Penanganan aduan masyarakat

dan advokasi

Spanduk 5 spanduk 25,000,000 25,000,000 Spanduk 5 spanduk 25,000,000 0 Tetap

Terselesaikannya Aduan

Masyarakat

10 Aduan Terselesaikannya Aduan

Masyarakat

10 Aduan

Sosialisasi pelayanan

perijinan

280 orang Sosialisasi pelayanan

perijinan

280 orang

Leaflet informasi perijinan 1000 leaflet Leaflet informasi perijinan 1000 leaflet

Survey aduan 3 kali Survey aduan 3 kali

2.12.2.12.01.01.32.11-P Pelayanan administrasi perizinan Blangko perijinan 14 macam 135,633,000 135,633,000 Blangko perijinan 14 macam 149,024,000 13,391,000 Tambahan anggaran untuk plat

IMB dan tambahan penggandaan

blanko perijinan

Petugas Front Office 2 Orang Petugas Front Office 2 Orang

Pelayanan Perizinan 3000 Ijin Pelayanan Perizinan 3000 Ijin

Stiker 2532 lembar Stiker 2532 lembar

Cetak plat IMB 1000 buah Cetak plat IMB 1400 buah

2.12.2.12.01.01.53-P Program Pemantauan dan

Pengawasan Investasi

Capaian pemantauan dan

pengawasan investasi

74.74 % 95,657,400 95,657,400 Capaian pemantauan dan

pengawasan investasi

86.37 % 95,657,400 0

2.12.2.12.01.01.53.01-P Pemeliharaan dan pengembangan

Sistem Informasi Penanaman

Modal dan Perizinan

SPIPISE, GIS, SIPO, e

permit, website BPMPT

5 system 53,999,900 53,999,900 SPIPISE, GIS, SIPO, e

permit, website BPMPT

5 system 53,999,900 0 Tetap

database PM dan perijinan 1 dokumen database PM dan perijinan 1 dokumen

Sosialisasi sistem informasi

PM

35 perusahaan Sosialisasi sistem informasi

PM

35 perusahaan

2.12.2.12.01.01.53.02-P Pemantauan dan pengawasan

pelaksanaan penanaman modal

dan perizinan

Penanaman Modal 25 Perusahaan 41,657,500 41,657,500 Penanaman Modal 25 Perusahaan 41,657,500 0 Tetap

Perizinan 135 Izin Perizinan 135 Izin

2.12.2.12.01.01.54-P Program Pelayanan Investasi Capaian realisasi investasi 61.86 % 337,194,500 337,194,500 Capaian realisasi investasi 61.86 % 417,308,325 80,113,825

2.12.2.12.01.01.54.03-P Penyelenggaraan promosi

penanaman modal

forum bisnis 1 kali 223,143,000 223,143,000 forum bisnis 2 kali 303,256,825 80,113,825 Penambahan anggaran untuk

kegiatan promosi investasi

III - 82

Page 104: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Booklet 500 booklet Booklet 500 booklet

Leaflet 3000 Leaflet Leaflet 3000 Leaflet

Pameran (Aitis; Kulon Progo

Ekspo)

2 event Pameran (Aitis; Kulon Progo

Ekspo)

2 event

Display Portable 1 Unit Display Portable 1 Unit

Partisipasi promosi bersama

BKPM DIY (Gelar Potensi

Investasi Daerah dan

Seminar Nasional) Investasi)

2 event Partisipasi promosi bersama

BKPM DIY (Gelar Potensi

Investasi Daerah dan

Seminar Nasional) Investasi)

2 event

Goodybag 500 buah Goodybag 500 buah

2.12.2.12.01.01.54.02-P Pengembangan penanaman

modal

Database pengembangan

infrastruktur

1 dokumen 29,631,075 29,631,075 Database pengembangan

infrastruktur

1 dokumen 29,631,075 0 Tetap

2.12.2.12.01.01.54.01-P Pelayanan penanaman modal pelayanan penanaman

modal

24 investor 84,420,425 84,420,425 pelayanan penanaman modal 24 investor 84,420,425 0 Tetap

Jumlah 1,198,523,775 1,198,523,775 1,295,920,600 97,396,825

III - 83

Page 105: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS KEBUDAYAAN

JUMLAH PAGU : Rp. 2,216,982,070

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.16.2.16.01.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 134,014,350 134,014,350 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 159,290,350 25,276,000

2.16.2.16.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran 12 bulan 37,848,100 37,848,100 Tersedianya jasa perkantoran 12 bulan 37,848,100 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terkelolanya keuangan dan

barang

12 bulan 24,661,850 24,661,850 Terkelolanya keuangan dan

barang

12 bulan 24,661,850 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Tersedianya jamuan rapat,

konsultasi dan koordinasi

12 bulan 71,504,400 71,504,400 Tersedianya jamuan rapat,

konsultasi dan koordinasi

12 bulan 96,780,400 25,276,000 Penambahan anggaran

Perjalanan Dinas , pergeseran

rekening

2.16.2.16.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 851,059,370 851,059,370 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 1,051,059,370 200,000,000

2.16.2.16.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Pengadaan kipas angin, AC,

rak buku, almari arsip kaca,

almari arsip kayu, kursi rapat,

meja tulis biro kecil dan kursi

kerja tanpa tanganan

41 unit 258,150,000 258,150,000 Pengadaan sepeda motor, AC,

filling cabinet, printer, rak buku,

almari arsip kaca, almari arsip

kayu, meja kerja,kursi

direktur,kursi susun,meja staff.

83 unit 258,150,000 0 Mendahului perubahan, tetap

2.16.2.16.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan aset berupa

tambah daya dan pembayaran

rekening TBK, pembayaran

honorarium penjaga malam,

belanja alat listrik dan

elektronik, peralatan

kebersihan, belanja telepon, air,

listrik, reparasi dan suku

cadang komputer, laptop,

printer, perizinan kendaraan,

service dan penggantian suku

cadang kendaraan roda 2 dan

4, belanja bahan bakar dan

pelumas, pemeliharaan

gedung, meubelair,

pemeliharaan LCD, telepon dan

honor harian non PNS

12 bulan 592,909,370 592,909,370 Pemeliharaan aset berupa

belanja alat listrik dan elektronik,

peralatan kebersihan, belanja

telepon, air, listrik, service dan

penggantian suku cadang

kendaraan roda 2 dan 4, belanja

bahan bakar dan pelumas,

perizinan kendaraan,

pemeliharaan LCD, telepon,

reparasi dan suku cadang

komputer, laptop, printer,

pemeliharaan Gedung Kantor,

pemeliharaan Gedung

Kesenian, Pemasangan Paving

halaman Gedung Kesenian dan

honor harian non PNS

12 bulan 792,909,370 200,000,000 Mendahului perubahan,

penambahan anggaran

Pemeliharaan gedung kesenian,

pergeseran rekening,

Penambahan Sasaran

2.16.2.16.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi Kerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 122,999,200 122,999,200 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 122,999,200 0

2.16.2.16.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi, dan

pelaporan kinerja

Laporan hasil pengendalian dan

monitoring

19 dokumen 30,000,000 30,000,000 Laporan hasil pengendalian dan

monitoring

19 dokumen 14,300,000 -15,700,000 Pengurangan Anggaran

2.16.2.16.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersedianya laporan keuangan

bulanan, triwulanan,

semesteran, dan tahunan

4 dokumen 5,999,000 5,999,000 Tersedianya laporan keuangan

bulanan, triwulanan,

semesteran, dan tahunan

4 dokumen 5,999,000 0 Tetap

III - 84

Page 106: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.16.2.16.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersedianya rencana kerja

SKPD, Tersedianya rencana

strategis SKPD

2 dokumen 7,000,500 7,000,500 Tersedianya rencana kerja

SKPD, Tersedianya rencana

strategis SKPD

2 dokumen 22,700,500 15,700,000 Penambahan Anggaran

penyusunan Renstra

2.16.2.16.01.01.12.04-P Profil dan Data Kebudayaan Tersusunnya database

kebudayaan se-Kab Kulon

Progo

1 dokumen 79,999,700 79,999,700 Tersusunnya database

kebudayaan se-Kab Kulon

Progo

1 dokumen 79,999,700 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 15,000,000 15,000,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 15,000,000 0

2.16.2.16.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non formal Terkirimnya pegawai mengikuti

diklat/kursus/workshop

5 orang 15,000,000 15,000,000 Terkirimnya pegawai mengikuti

diklat/kursus/workshop

5 orang 15,000,000 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.15-P Program Pengembangan Nilai

Budaya

Capaian pengembangan nilai

budaya

100 % 518,533,850 518,533,850 Capaian pengembangan nilai

budaya

100 % 518,533,850 0

2.16.2.16.01.01.15.20 Pengembangan seni pertunjukan 157,197,550 157,197,550 157,197,550 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.15.17-P Revitalisasi kearifan budaya lokal peningkatan pemahaman

pemuda terhadap budi pekerti

150 orang 19,999,000 19,999,000 peningkatan pemahaman

pemuda terhadap budi pekerti

150 orang 19,999,000 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.15.18-P Pengembangan seni rupa dan film Terwujudnya pengembangan

seni instalasi

100 orang 148,258,250 148,258,250 Terwujudnya pengembangan

seni instalasi

100 orang 148,258,250 0 Tetap

Terselenggaranya Festival Film

Indie

1 event Terselenggaranya Festival Film

Indie

1 event

2.16.2.16.01.01.15.19-P Pelestarian, pemberdayaan dan

promosi budaya

Terselenggaranya Sermo Art

Festival

1 event 193,079,050 193,079,050 Terselenggaranya Sermo Art

Festival

1 event 193,079,050 0 Tetap

2.16.2.16.01.01.16-P Program Pengelolaan Kekayaan

Budaya

Capaian pengelolaan

kekayaan budaya

100 % 350,099,300 350,099,300 Capaian pengelolaan

kekayaan budaya

100 % 350,099,300 0

2.16.2.16.01.01.16.22-P Pengembangan kesejarahan dan

permuseuman

Tersusunnya prototipe

arsitektur rumah tinggal, kantor,

ruang usaha, outdoor visual

Kulon Progo

1 dokumen 199,999,700 199,999,700 Tersusunnya prototipe arsitektur

rumah tinggal, kantor, ruang

usaha, outdoor visual Kulon

Progo

1 dokumen 199,999,700 0 Perubahan sasaran

Tersusunnya biografi Ki Hadi

Sugito

1 buku Tersusunnya biografi Ki Widi 1 buku

2.16.2.16.01.01.16.23-P Penyuluhan dan penyebarluasan

informasi kepurbakalaan/cagar

budaya/warisan budaya

Dokumen profil cagar budaya 1 buku 64,999,600 64,999,600 Dokumen profil cagar budaya 1 buku 64,999,600 0 Tetap

Peningkatan pemahaman

masyarakat terhadap

pengelolaan pengelolaan cagar

budaya

150 orang Peningkatan pemahaman

masyarakat terhadap

pengelolaan pengelolaan cagar

budaya

150 orang

2.16.2.16.01.01.16.24-P Pelestarian dan pengembangan

adat dan tradisi

Peningkatan pemahaman

masyarakat terhadap nilai

tradisi

100 orang 85,100,000 85,100,000 Peningkatan pemahaman

masyarakat terhadap nilai

tradisi

100 orang 85,100,000 0 Tetap

fasilitasi koordinator seni,

budaya, adat dan tradisi

kecamatan

72 orang

bulan

fasilitasi koordinator seni,

budaya, adat dan tradisi

kecamatan

72 orang

bulan

Jumlah 1,991,706,070 1,991,706,070 2,216,982,070 225,276,000

III - 85

Page 107: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN

JUMLAH PAGU : Rp. 1,662,311,425

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.17.2.17.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 119,536,125 119,536,125 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 119,536,125 0

2.17.2.17.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa administrasi

perkantoran (persuratan) dan

peralatan perkantoran (alat

tulis kantor, barang cetakan,

bahan pustaka), jasa pegawai

tidak tetap.

12 bulan 42,246,525 42,246,525 Tersedianya jasa administrasi

perkantoran (persuratan) dan

peralatan perkantoran (alat tulis

kantor, barang cetakan, bahan

pustaka), jasa pegawai tidak

tetap.

12 bulan 42,246,525 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terkelolanya penatausahaan

keuangan dan barang.

12 bulan 16,500,000 16,500,000 Terkelolanya penatausahaan

keuangan dan barang.

12 bulan 16,500,000 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Tersedianya makan, minum

rapat, dan perjalanan dinas

rapat koordinasi.

12 bulan 60,789,600 60,789,600 Tersedianya makan, minum

rapat, dan perjalanan dinas

rapat koordinasi.

12 bulan 60,789,600 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

20 % 564,099,700 564,099,700 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 544,444,700 -19,655,000

2.17.2.17.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya sarana dan

prasarana perpustakaan dan

kearsipan (rolling shelving S4

1 unit, double mobile 2 unit,

scanner 1 unit, laptop 1 unit,

AC 2 PK 2 unit, AC 1 PK 2

unit, kamera 2 buah, rak

koleksi buku 3 unit, rak koran

1 unit, rak display majalah 1

unit.

16 buah/unit 230,899,700 230,899,700 Tersedianya sarana dan

prasarana perpustakaan dan

kearsipan (rolling shelving S4 1

unit, double mobile 2 unit,

scanner 1 unit, laptop 5 unit,

AC 2 PK 2 unit, AC 1 PK 2 unit,

kamera 2 buah, rak koleksi

buku 3 unit, rak koran 1 unit,

rak display majalah 1 unit, meja

biro sedang 3 buah, kursi

ekekutif 3 buah, kursi susun 6

buah.

32 buah/unit 221,644,700 -9,255,000 Pengurangan anggaran,

penambahan sasaran dan

perubahan sasaran di belanja

modal

2.17.2.17.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya sarana dan

prasarana kantor ( alat listrik

dan elektronik,

telepon,air,listrik,jasa KIR)

perbaikan kursi dan almari

kantor, pemeliharaan jaringan

SIKS (Sistem Informasi

Kearsipan Statis).

12 bulan 333,200,000 333,200,000 Tersedianya sarana dan

prasarana kantor ( alat listrik

dan elektronik,

telepon,air,listrik,jasa KIR)

perbaikan kursi dan almari

kantor, pemeliharaan jaringan

SIKS (Sistem Informasi

Kearsipan Statis).

12 bulan 322,800,000 -10,400,000 Pengurangan anggaran dan

Pergeseran rekening

2.17.2.17.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 25,499,625 25,499,625 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 25,499,625 0

2.17.2.17.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Penyusunan renstra SKPD 1 dokumen 19,500,000 19,500,000 Penyusunan renstra SKPD 1 dokumen 19,500,000 0 Mendahului perubahan

Tersusunnya rencana kerja

SKPD

1 Dokumen Tersusunnya rencana kerja

SKPD

1 Dokumen

III - 86

Page 108: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

2.17.2.17.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semesteran

SKPD.

2 Dokumen 2,999,750 2,999,750 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semesteran

SKPD.

2 Dokumen 2,999,750 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi, dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya laporan

bulanan,triwulanan, LKijP,

laporan tahunan,laporan

profile kinerja SKPD.

19 Dokumen 2,999,875 2,999,875 Tersusunnya laporan

bulanan,triwulanan, LKijP,

laporan tahunan,laporan profile

kinerja SKPD.

19 Dokumen 2,999,875 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 23,999,550 23,999,550 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

20 % 23,999,550 0

2.17.2.17.01.01.13.07-P Diklat Peningkatan kapasitas

arsiparis dan pustakawan

Terkirimnya peserta diklat

pegawai kantor

perpustakaan/arsip.

4 orang 16,000,000 16,000,000 Terkirimnya peserta diklat

pegawai kantor

perpustakaan/arsip.

4 orang 16,000,000 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.13.01-P Penilaian prestasi kerja pegawai

fungsional lewat angka kredit

Tersusunnya penilaian angka

kredit pegawai fungsional

lewat angka kredit.

12 orang 7,999,550 7,999,550 Tersusunnya penilaian angka

kredit pegawai fungsional lewat

angka kredit.

12 orang 7,999,550 0 Tetap

2.17.2.17.01.01.21-P Program Pengembangan

Budaya Baca

Prosentase Peningkatan

Layanan Perpustakaan

80.4 % 555,624,875 555,624,875 Prosentase Peningkatan

Layanan Perpustakaan

80.4 % 555,624,875 0

2.17.2.17.01.01.21.18-P Penyediaan dan pengelolaan

bahan pustaka

Penambahan buku koleksi

bahan pustaka untuk layanan

kantor.

2250 eksemplar 311,490,000 311,490,000 Penambahan buku koleksi

bahan pustaka untuk layanan

kantor.

2250 eksemplar 311,490,000 0 Tetap

Penambahan koleksi bahan

pustaka untuk layanan keliling.

3000 eksemplar Penambahan koleksi bahan

pustaka untuk layanan keliling.

3000 eksemplar

Penambahan koleksi film

CD/DVD,APE, Film untuk

layanan audio visual.

125 keping Penambahan koleksi film

CD/DVD,APE, Film untuk

layanan audio visual.

125 keping

2.17.2.17.01.01.21.11-P Pelestarian dan layanan sistem

otomasi bahan pustaka

Perawatan dan Pemeliharaan

bahan pustaka

2500 eksemplar 30,299,900 30,299,900 Perawatan dan Pemeliharaan

bahan pustaka

2500 eksemplar 30,299,900 0 Tetap

Perawatan sarana sistem

otomasi perpustakaan dan

terinputnya koleksi bahan

pustaka dalam data base.

5250 eksemplar Perawatan sarana sistem

otomasi perpustakaan dan

terinputnya koleksi bahan

pustaka dalam data base.

5250 eksemplar

2.17.2.17.01.01.21.09-P Pembinaan dan pengembangan

perpustakaan

Akreditasi perpustakaan 2 perpustakaan 77,650,000 77,650,000 Akreditasi perpustakaan 2 perpustakaan 77,650,000 0 Pembenaran rekening

Lomba perpustakaan desa

dan sekolah.

1 kali Lomba perpustakaan desa dan

sekolah.

1 kali

Penambahan koleksi

perpustakaan desa

5 perpustakaan Penambahan koleksi

perpustakaan desa

5 perpustakaan

Lomba perpustakaan Desa

dan Sekolah

1 kali Lomba perpustakaan Desa dan

Sekolah

1 kali

Terwujudnya jalinan

komunikasi perpustakaan

umum melalui forum

komunikasi

1 kali Terwujudnya jalinan komunikasi

perpustakaan umum melalui

forum komunikasi

1 kali

2.17.2.17.01.01.21.08-P Pemasyarakatan dan

pengembangan minat baca

Pameran/Bursa Buku 3 Kali 136,184,975 136,184,975 Pameran/Bursa Buku 3 Kali 136,184,975 0 Tetap

Penerbitan Majalah

Perpustakaan Transformasi

2 Edisi Penerbitan Majalah

Perpustakaan Transformasi

2 Edisi

Bedah Buku 1 kali Bedah Buku 1 kali

Pameran Koleksi

Perpustakaan

1 Kali Pameran Koleksi

Perpustakaan

1 Kali

III - 87

Page 109: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pelayanan Masyarakat

Pengguna Perpustakaan se

Kabupaten Kulon Progo

103.515 Orang Pelayanan Masyarakat

Pengguna Perpustakaan se

Kabupaten Kulon Progo

103.515 Orang

Lomba Bercerita Bagi Siswa

SD/MI

1 Kali Lomba Bercerita Bagi Siswa

SD/MI

1 Kali

Pelayanan Book Loan 10 Titik Pelayanan Book Loan 10 Titik

Jumlah lokasi terlayani

Perpustakaan Keliling

85 titik Jumlah lokasi terlayani

Perpustakaan Keliling

85 titik

2.18.2.17.01.01.23-P Program Peningkatan

Pengelolaan Kearsipan

Capaian pengelolaan

kearsipan

31 % 396,722,550 393,206,550 Capaian pengelolaan

kearsipan

53.67 % 393,206,550 0

2.18.2.17.01.01.23.04-P Akuisisi Pengelolaan arsip statis Jumlah Arsip statis SKPD

yang diakusisi

3 SKPD 75,866,800 75,866,800 Jumlah Arsip statis SKPD yang

diakusisi

3 SKPD 75,866,800 0 Tetap

Perawatan arsip statis

daerah.

5000 dokumen Perawatan arsip statis daerah. 5000 dokumen

Penilaian dan penyusutan

arsip

1 SKPD Penilaian dan penyusutan arsip 1 SKPD

2.18.2.17.01.01.23.05-P Pembinaan dan Pengembangan

sistem Kearsipan

Meingkatnya pemahamam 2

SKPD dan 4 Desa dalam

pengelolaan arsip sesuai

standar kaidah kearsipan

6 Unit 135,522,350 135,522,350 Meingkatnya pemahamam 2

SKPD dan 4 Desa dalam

pengelolaan arsip sesuai

standar kaidah kearsipan

6 Unit 135,522,350 0 Mendahului perubahan

Fasilitasi petugas kearsipan

SKPD/Desa

125 orang Fasilitasi petugas kearsipan

SKPD/Desa

125 orang

2.18.2.17.01.01.23.03-P Pengembangan sistem

administrasi kearsipan

Tersedianya Perbup

Pengelolaan Arsip

1 Dokumen 58,919,900 58,919,900 Tersedianya Perbup

Pengelolaan Arsip

1 Dokumen 58,919,900 0 Tetap

2.18.2.17.01.01.23.06-P Pendokumentasian Kearsipan Tersedianya data arsip dari

alih media arsip

5 jenis 126,413,500 122,897,500 Tersedianya data arsip dari alih

media arsip

5 jenis 122,897,500 0 Tetap

Pendokumentasian

kegiatan/event bernilai guna

arsip

30 kali Pendokumentasian

kegiatan/event bernilai guna

arsip

30 kali

Jumlah 1,685,482,425 1,681,966,425 1,662,311,425 -19,655,000

III - 88

Page 110: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN

JUMLAH PAGU : Rp. 5,431,651,910

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

3.01.3.01.02.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 182,232,710 182,232,710 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 183,594,200 1,361,490

3.01.3.01.02.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa Perkantoran (jasa

persuratan, komunikasi, air,

listrik, perizinan kendaraan), dan

peralatan kantor (alat tulis kantor,

barang cetakan dan bahan

pustaka)

12 bulan 36,948,110 36,948,110 Jasa Perkantoran (jasa

persuratan, komunikasi, air,

listrik, perizinan kendaraan), dan

peralatan kantor (alat tulis kantor,

barang cetakan dan bahan

pustaka)

12 bulan 38,309,600 1,361,490 Penambahan anggaran untuk

kenaikan honor PTT berdasar

SK Bupati

3.01.3.01.02.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

Penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 44,430,000 44,430,000 Honorarium petugas

Penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 44,430,000 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 100,854,600 100,854,600 Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 100,854,600 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

86.62 % 334,793,025 334,793,025 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

86.62 % 337,042,525 2,249,500

3.01.3.01.02.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana Perkantoran

Pembelian 2 unit laptop, 3 unit

komputer PC, 4 unit printer,

kamera digital 1 unit, dan alat

laboratorium uji keskanling 1 unit

11 unit 122,000,000 122,000,000 Pembelian 2 unit laptop, 3 unit

komputer PC, 4 unit printer,

kamera digital 1 unit, dan alat

laboratorium uji keskanling 1 unit

11 unit 121,359,500 -640,500 Penegembalian sisa pengadaan

3.01.3.01.02.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan gedung dan

halaman kantor 4 unit, kendaraan

roda dua 52 unit, dan kendaraan

roda empat 8 unit.

64 unit 212,793,025 212,793,025 Pemeliharaan gedung dan

halaman kantor 4 unit, kendaraan

roda dua 59 unit, kendaraan roda

tiga 2 unit, dan kendaraan roda

empat 9 unit.

74 unit 215,683,025 2,890,000 Penambahan anggaran untuk

pembayaran pajak kendaraan

bermotor

3.01.3.01.02.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

21.75 % 48,818,900 48,818,900 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

21.75 % 48,818,900 0

3.01.3.01.02.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Dokumen Renja SKPD dan

renstra SKPD

3 dokumen 24,165,000 24,165,000 Dokumen Renja SKPD dan

renstra SKPD

3 dokumen 24,165,000 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.12.02-P Penyusunan pelaporan keuangan Dokumen laporan kinerja

keuangan

4 dokumen 4,582,000 4,582,000 Dokumen laporan kinerja

keuangan

4 dokumen 4,582,000 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Dokumen laporan pengendalian

dan evaluasi kinerja SKPD

(Bulanan, Triwulanan, Tahunan,

Lakip dan Profil Kinerja SKPD)

19 dokumen 12,420,000 12,420,000 Dokumen laporan pengendalian

dan evaluasi kinerja SKPD

(Bulanan, Triwulanan, Tahunan,

Lakip dan Profil Kinerja SKPD)

19 dokumen 12,420,000 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.12.04-P Pengumpulan dan penyusunan

data statistik

Dokumen data statistik kelautan

dan perikanan

1 dokumen 7,651,900 7,651,900 Dokumen data statistik kelautan

dan perikanan

1 dokumen 7,651,900 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.38-P Program Peningkatan

Produksi Perikanan Budidaya

capaian peningkatan produksi

perikanan budidaya dan

produk olahan ikan

100 % 2,920,885,400 2,904,791,400 Capaian peningkatan produksi

perikanan budidaya

100 % 2,899,442,410 -5,348,990

III - 89

Page 111: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

3.01.3.01.02.01.38.01-P Pengembangan perikanan

budidaya

Terlatihnya pembudidaya ikan

dalam CBIB dan CPIB.

50 orang 970,708,750 970,708,750 Terlatihnya pembudidaya ikan

dalam CBIB dan CPIB.

50 orang 970,708,750 0 Tetap

Tersedianya dan tersalurkannya

bantuan paket pembudidayaan

ikan ( benih gurami & pakan)

1)Ulam Banyu, Banyunganti,

Jatimulyo, Girimulyo 2)Wadas

Aji, Klampis, Pengasih, Pengasih

3)IKT. Tuwuh Ngremboko,

Ngento, Pengasih, Pengasih

4)Mina Sejahtera, Kemesu,

Banjararum, Kalibawang

4 paket Tersedianya dan tersalurkannya

bantuan paket pembudidayaan

ikan ( benih gurami & pakan)

1)Ulam Banyu, Banyunganti,

Jatimulyo, Girimulyo 2)Wadas Aji,

Klampis, Pengasih, Pengasih

3)IKT. Tuwuh Ngremboko,

Ngento, Pengasih, Pengasih

4)Mina Sejahtera, Kemesu,

Banjararum, Kalibawang

4 paket

Terlatihnya pembudidaya gurami

dan pembudidaya lele,

pembuatan pakan alternatif, mina

padi dan pelatihan budidaya

cacing sutra , udang, ikan hias,

dan perbenihan melalui metode

sekolah lapang,

180 orang Terlatihnya pembudidaya gurami

dan pembudidaya lele,

pembuatan pakan alternatif, mina

padi dan pelatihan budidaya

cacing sutra , udang, ikan hias,

dan perbenihan melalui metode

sekolah lapang,

180 orang

Tersedia dan tersalurkannya

bantuan paket pengembangan

mina padi / ugadi untuk kelompok

Argo Mino, Dengok,

Tanjungharjo, Nanggulan

1 Ha Tersedia dan tersalurkannya

bantuan paket pengembangan

mina padi / ugadi untuk kelompok

Argo Mino, Dengok, Tanjungharjo,

Nanggulan

1 Ha

Tersedianya dan tersalurkannya

bantuan sarana produksi (terpal,

bibit, pakan) untuk 1)Mina Mulya,

Tlogolelo, Hargomulyo, Kokap

2)Mina Muda Nirwana, Nabin,

Sidomulyo, Pengasih 3)Mina

Mukti, Dukuh, Karangsari,

Pengasih 4)Mina Makmur, Ds 4,

Ngestiharjo, Wates 5)Mina Mitra

Mandiri, Klewonan, Triharjo,

Wates 6)Mina Arta, Kularan,

Triharjo, Wates 7)Mina Raya, Ds

8, Banaran, Galur 8)Iwak Banyu,

Ds 5, Ngestiharjo, Wates 9)Mina

Rizki, Bayeman, Sindutan,

Temon. 10) Mina Tani, Selong,

Palihan, Temon

10 paket Tersedianya dan tersalurkannya

bantuan sarana produksi (terpal,

bibit, pakan) untuk 1)Mina Mulya,

Tlogolelo, Hargomulyo, Kokap

2)Mina Muda Nirwana, Nabin,

Sidomulyo, Pengasih 3)Mina

Mukti, Dukuh, Karangsari,

Pengasih 4)Mina Makmur, Ds 4,

Ngestiharjo, Wates 5)Mina Mitra

Mandiri, Klewonan, Triharjo,

Wates 6)Mina Arta, Kularan,

Triharjo, Wates 7)Mina Raya, Ds

8, Banaran, Galur 8)Iwak Banyu,

Ds 5, Ngestiharjo, Wates 9)Mina

Rizki, Bayeman, Sindutan,

Temon. 10) Mina Tani, Selong,

Palihan, Temon

10 paket

Tersedianya dan tersalurkannya

bantuan pengembangani pakan

alami cacing sutra untuk

kelompok Sungut Lele, Duwet III,

Banjarharjo, Kalibawang

1 paket Tersedianya dan tersalurkannya

bantuan pengembangani pakan

alami cacing sutra untuk

kelompok Sungut Lele, Duwet III,

Banjarharjo, Kalibawang

1 paket

Tersedia dan tersalurkannya

bahan baku pakan untuk

Asosiasi GERPARI BINANGUN

Kabupaten Kulon Progo

2.5 Ton Tersedia dan tersalurkannya

bahan baku pakan untuk Asosiasi

GERPARI BINANGUN Kabupaten

Kulon Progo

2.5 Ton

3.01.3.01.02.01.38.02-P Pengembangan bibit ikan unggul Benih ikan unggul lele, gurami,

nila

350000 ekor 40,000,000 40,000,000 Benih ikan unggul lele, gurami,

nila

350000 ekor 40,000,000 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.38.03-P Peningkatan kesehatan ikan dan

lingkungan pembudidayaan ikan

Terlatihnya pembudidaya ikan

dalam pengendalian hama

penyakit ikan (HPI)

25 orang 58,671,250 58,671,250 Terlatihnya pembudidaya ikan

dalam pengendalian hama

penyakit ikan (HPI)

25 orang 58,671,250 0 Tetap

Terpantaunya peredaran dan

perdagangan obat ikan dan

bahan biologis 12 kecamatan

12 kali Terpantaunya peredaran dan

perdagangan obat ikan dan

bahan biologis 12 kecamatan

12 kali

III - 90

Page 112: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terpantaunya Hama Penyakit

Ikan (HPI) dan lingkungan

budidaya ikan

90 RTP Terpantaunya Hama Penyakit

Ikan (HPI) dan lingkungan

budidaya ikan

90 RTP

Tersosialisasikannya vaksinasi

ikan bagi

25 orang Tersosialisasikannya vaksinasi

ikan bagi

25 orang

Terujinya sampel kandungan

residu logam berat

6 sampel Terujinya sampel kandungan

residu logam berat

6 sampel

Terlaksananya uji sampel ikan

dan air

12 sampel Terlaksananya uji sampel ikan

dan air

12 sampel

Tersedianya stock obat ikan 1 paket Tersedianya stock obat ikan 1 paket

3.01.3.01.02.01.38.04-P Penyediaan Sarana dan

Prasarana Perikanan Budidaya

Terwwujudnya bantuan paket

budidaya mina padi (DAK

Kelautan dan Perikanan) untuk

Sido Kopen, Serang,

Sendangsari, Pengasih

1 Ha 1,851,505,400 1,835,411,400 Terwwujudnya bantuan paket

budidaya mina padi (DAK

Kelautan dan Perikanan) untuk

Sido Kopen, Serang,

Sendangsari, Pengasih

1 Ha 1,830,062,410 -5,348,990 Mendahului perubahan;

Perubahan satuan keluaran dari

paket menjafi kelompok.

Pengembalian sisa lelang

Terwujudnya penyediaan bantuan

paket budidaya lele (DAK

Kelautan dan Perikanan) untuk

1)Mina Mulya, Dalangan, Triharjo,

Wates dan 2)Mina Jaya, Tambak,

Triharjo, Wates

2 paket Terwujudnya penyediaan bantuan

paket budidaya lele (DAK

Kelautan dan Perikanan) untuk

1)Mina Mulya, Dalangan, Triharjo,

Wates dan 2)Mina Jaya, Tambak,

Triharjo, Wates

2 paket

Terbangunnya kolam permanen

budidaya lele dan gurami untuk

1)Ulam Banyu, Banyunganti,

Jatimulyo, Girimulyo 2)IKT

Tuwuh Ngremboko, Ngento,

Pengasih, Pengasih 3)Wadas

Aji, Klampis, Pengasih,

Pengasih, Pengasih 4)Mina

Sejahtera, Kemesu, Banjararum,

Kalibawang

140 paket Terbangunnya kolam permanen

budidaya lele dan gurami untuk

1)Ulam Banyu, Banyunganti,

Jatimulyo, Girimulyo 2)IKT Tuwuh

Ngremboko, Ngento, Pengasih,

Pengasih 3)Wadas Aji, Klampis,

Pengasih, Pengasih, Pengasih

4)Mina Sejahtera, Kemesu,

Banjararum, Kalibawang

4 kelompok

Terwujudnya rehabilitasi kolamm

pendederan di UPTD Perbibitan

Perikanan, Banjararum,

Kalibawang (DAK Kelautan dan

Perikanan)

1 paket Terwujudnya rehabilitasi kolamm

pendederan di UPTD Perbibitan

Perikanan, Banjararum,

Kalibawang (DAK Kelautan dan

Perikanan)

1 paket

Terwujudnya pengadaan rumah

panen budidaya lele untuk Mina

Jaya, Tambak, Triharjo, Wates

1 unit Terwujudnya pengadaan rumah

panen budidaya lele untuk Mina

Jaya, Tambak, Triharjo, Wates

1 unit

3.01.3.01.02.01.39-P Program Peningkatan

Produksi Perikanan Tangkap

dan Pengendalian Sumber

Daya Perikanan dan Kelautan

Capaian peningkatan produksi

perikanan tangkap dan

pelestarian sumber daya

perikanan dan kelautan

100 % 1,594,700,550 1,591,700,550 Capaian peningkatan produksi

perikanan tangkap dan

pelestarian sumber daya

perikanan dan kelautan

100 % 1,505,456,300 -86,244,250

3.01.3.01.02.01.39.04-P Perlindungan Nelayan Kecil dan

Sumber Daya Ikan

Restocking perairan umum,

1)Pemdes Pengasih, 2)Pemdes

Kembang, Nanggulan 3)Pemdes

Ngestiharjo, wates 4)Pemdes

Bulurejo, Lendah 5)Pemdes

Sindutan, Temon 6)Pemdes

Hargowilis, Kokap 7)Pemdes

Brosot, Galur 8)Pemdes

Purwoharjo, Samigaluh

9)Pemdes Banjarharjo, Kali

Bawang 10)Pemdes

Banguncipto, Sentolo

11)Pemdes Pendoworejo,

Girimulyo 12)Pemdes Kanoman,

210000 ekor 132,634,200 129,634,200 Restocking perairan umum,

1)Pemdes Pengasih, 2)Pemdes

Kembang, Nanggulan 3)Pemdes

Ngestiharjo, wates 4)Pemdes

Bulurejo, Lendah 5)Pemdes

Sindutan, Temon 6)Pemdes

Hargowilis, Kokap 7)Pemdes

Brosot, Galur 8)Pemdes

Purwoharjo, Samigaluh

9)Pemdes Banjarharjo, Kali

Bawang 10)Pemdes

Banguncipto, Sentolo

11)Pemdes Pendoworejo,

Girimulyo 12)Pemdes Kanoman,

210000 ekor 129,634,200 0 Tetap

III - 91

Page 113: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Panjatan Panjatan

Operasi terpadu di perairan

umum

5 kali Operasi terpadu di perairan

umum

5 kali

Sosialisasi peraturan perundang-

undangan pelestarian

sumberdaya perikanan

1 kali Sosialisasi peraturan perundang-

undangan pelestarian

sumberdaya perikanan

1 kali

Bimtek pokmaswas 1 kali Bimtek pokmaswas 1 kali

3.01.3.01.02.01.39.01-P Pemberdayaan Nelayan Kecil Terselenggaranya Bimtek alih

teknologi penangkapan ikan

15 orang 210,883,800 210,883,800 Terselenggaranya Bimtek alih

teknologi penangkapan ikan

15 orang 210,883,800 0 Tetap

Terselenggaranya Bimtek

Pemasaran Hasil Tangkapan

Ikan di Tempat Pelelangan Ikan

25 orang Terselenggaranya Bimtek

Pemasaran Hasil Tangkapan Ikan

di Tempat Pelelangan Ikan

25 orang

Terlaksananya Bimtek Kaderisasi

nelayan kecil

20 orang Terlaksananya Bimtek Kaderisasi

nelayan kecil

20 orang

Terselengaranya Bimtek

Metereologi Kelautan Perikanan

dan Alat bantu Navigasi Kapal

perikanan

30 orang Terselengaranya Bimtek

Metereologi Kelautan Perikanan

dan Alat bantu Navigasi Kapal

perikanan

30 orang

Terselenggaranya Pembinaan

Kelompok Nelayan Kecil

7 Kelompok Terselenggaranya Pembinaan

Kelompok Nelayan Kecil

7 Kelompok

Terselenggaranya pencatatan

data produksi perikanan tangkap

1 dokumen Terselenggaranya pencatatan

data produksi perikanan tangkap

1 dokumen

3.01.3.01.02.01.39.02-P Pengembangan sarana dan

prasarana nelayan kecil dan

pelelangan ikan

Pengadaan jaring insang 3,5 inch

dan jala tebar 3 inch untuk KBU

Pagar Rindu, Hargowilis, Kokap

(DAK Kelautan dan Perikanan)

165 set 1,170,942,550 1,170,942,550 Pengadaan jaring insang 3,5 inch

dan jala tebar 3 inch untuk KBU

Pagar Rindu, Hargowilis, Kokap

(DAK Kelautan dan Perikanan)

165 set 1,084,698,300 -86,244,250 Pengembalian sisa lelang

Terlaksananya Pelatihan

Pengelolaan Pelelangan Ikan

1 kali Terlaksananya Pelatihan

Pengelolaan Pelelangan Ikan

1 kali

Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 3,5 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 3,5 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set

Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 2 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4 ) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 2 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4 ) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set

Tersedianya dan tersalurnya

perahu (kasko dan mesin) untuk

KUB : 1) Arung Samodra II,

Sindutan, Temon; 2) Arung

Samodra III, Sindutan, Temon

2 unit Tersedianya dan tersalurnya

perahu (kasko dan mesin) untuk

KUB : 1) Arung Samodra II,

Sindutan, Temon; 2) Arung

Samodra III, Sindutan, Temon

2 unit

Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 5,5 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 5,5 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set

III - 92

Page 114: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tersedia dan tersalurnya

tambang ulur untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set Tersedia dan tersalurnya

tambang ulur untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set

Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 7 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set Tersedia dan tersalurnya jaring

eret 7 inch untuk KUB : 1)Tani

Maju II, Banaran, Galur; 2) Surya

Samudera, Palihan, Temon ; 3)

Arung Samodra II, Sindutan,

Temon ; 4) Arung Samodra III,

Sindutan, Temon

55 set

Pengadaan perahu (kasko) untuk

KUB Pagar Rindu, Hargowilis,

Kokap (DAK Kelautan dan

Perikanan)

15 unit Pengadaan perahu (kasko) untuk

KUB Pagar Rindu, Hargowilis,

Kokap (DAK Kelautan dan

Perikanan)

15 unit

Pembangunan gudang, halaman,

tempat parkir dan instalasi air di

TPI Bugel (DAK Kelautan dan

Perikanan)

4 unit Pembangunan gudang, halaman,

tempat parkir dan instalasi air di

TPI Bugel (DAK Kelautan dan

Perikanan)

4 unit

3.01.3.01.02.01.39.03-P Penyelenggaraan pelelangan ikan Penyelenggaraan pelelangan

ikan (4 TPI)

12 bulan 80,240,000 80,240,000 Penyelenggaraan pelelangan

ikan (4 TPI)

12 bulan 80,240,000 0 Tetap

3.01.3.01.02.01.40 Program Peningkatan Daya

Saing Produk Kelautan

Perikanan

Capaian peningkatan daya

saing produk kelautan

perikanan

100 % 457,297,575 457,297,575 Capaian peningkatan daya

saing produk kelautan

perikanan

100 % 457,297,575 0

3.01.3.01.02.01.40.01 Pengembangan Perijinan Usaha

Perikanan

Terlaksananya Sosialisasi

perijinan usaha perikanan

16 kali 114,163,975 114,163,975 Terlaksananya Sosialisasi

perijinan usaha perikanan

16 kali 114,163,975 0 Tetap

Terbitnya perijinan usaha

perikanan

750 unit Terbitnya perijinan usaha

perikanan

750 unit

Pendataan dokumen perijinan

usaha perikanan

1 dokumen Pendataan dokumen perijinan

usaha perikanan

1 dokumen

3.01.3.01.02.01.40.02 Pengembangan Usaha Perikanan Terlaksananya Gerakan

memasyarakatkan makan ikan

1200 orang 343,133,600 343,133,600 Terlaksananya Gerakan

memasyarakatkan makan ikan

1200 orang 343,133,600 0 mendahului perubahan

Terlaksananya bimtek

kelembagaan pokdakan

30 orang Terlaksananya bimtek

kelembagaan pokdakan

30 orang

Terlaksananya bimtek

kelembagaan perbenihan

30 orang Terlaksananya bimtek

kelembagaan perbenihan

30 orang

Terlaksananya Lomba Cipta

Menu Ikan

1 kali Terlaksananya Lomba Cipta

Menu Ikan

1 kali

Terlaksananya Evaluasi

Kelembagaan Perikanan

13 kelompok Terlaksananya Evaluasi

Kelembagaan Perikanan

13 kelompok

Terlaksananya pengembangan

Kulon Progo Fish Center

1 paket Terlaksananya pengembangan

Kulon Progo Fish Center

1 paket

Terlaksananya Forum

Komunikasi Nelayan

300 orang Terlaksananya Forum

Komunikasi Nelayan

300 orang

Pameran Hari Pangan dan

Manunggal Fair

2 kali Pameran Hari Pangan dan

Manunggal Fair

2 kali

Terlaksananya Forum

Komunikasi Perbenihan

300 orang Terlaksananya Forum

Komunikasi Perbenihan

300 orang

III - 93

Page 115: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terlaksananya Forum

Komunikasi Budidaya Perikanan

300 orang Terlaksananya Forum

Komunikasi Budidaya Perikanan

300 orang

Terlaksananya Forum

Komunikasi Gerakan Pakan

Mandiri

300 orang Terlaksananya Forum

Komunikasi Gerakan Pakan

Mandiri

300 orang

Terlaksananya bimtek

kelembagaan pakan mandiri

30 orang Terlaksananya bimtek

kelembagaan pakan mandiri

30 orang

Terlaksananya bimtek

kelembagaan nelayan kecil

30 orang Terlaksananya bimtek

kelembagaan nelayan kecil

30 orang

Terlaksananya pemantauan

keamanan pangan

165 kali Terlaksananya pemantauan

keamanan pangan

165 kali

Jumlah 5,538,728,160 5,519,634,160 5,431,651,910 -87,982,250

III - 94

Page 116: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PARIWISATA

JUMLAH PAGU : Rp. 6,740,635,225

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

3.02.3.02.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20 % 133,071,850 133,071,850 Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20 % 157,499,850 24,428,000

3.02.3.02.01.01.01.26-P Penyediaan Jasa dan

Peralatan Perkantoran

Jasa perkantoran (jasa persuratan,

dan tenaga non PNS) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor, barang

cetak, dan bahan pustaka)

12 bulan 42,629,400 42,629,400 Jasa perkantoran (jasa persuratan,

dan tenaga non PNS) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor, barang

cetak, dan bahan pustaka)

12 bulan 44,137,000 1,507,600 Penambahan anggaran untuk

cetak amplop berkop dan

penggandaan

3.02.3.02.01.01.01.27-P Penyediaan Jasa Keuangan Honorarium petugas penatusahaan

keuangan dan barang (9 orang)

12 bulan 30,770,850 30,770,850 Honorarium petugas penatusahaan

keuangan dan barang (9 orang)

12 bulan 30,770,850 0 Tetap

3.02.3.02.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 59,671,600 59,671,600 Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 82,592,000 22,920,400 Penambahan anggaran untuk

rapat koordinasi

3.02.3.02.01.01.11-P Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana dan

prasarana kondisi baik

61.15 % 540,716,800 540,716,800 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

61.15 % 486,945,300 -53,771,500

3.02.3.02.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya Kendaraan Dinas

Sepeda Motor 4 unit; Komputer 5

unit; Laptop 5 unit; Printer 5 unit; AC

2 unit; Kursi Susun 30; Meja Rapat

15; LCD 1 Unit;Layar LCD1 Unit;

Gorden Aula Rapat 1 unit; PABX 1

Jaringan,camera 1 unit,wireless 1

unit,TV LED 1 unit; genset 1unit;

Almari 1 unit; (CCTV 4 unit DVR 1

unit) berbasis online 1 set; Printer

dot metri 1 unit; Tower dan Jaringan

Internet 1 set; Meja dan kursi Kasir 1

set

79 unit 339,826,000 339,826,000 Tersedianya Kendaraan Dinas

Sepeda Motor 4 unit; Komputer 6

unit; Laptop 5 unit; Printer 7 unit; AC

2 unit; Kursi Susun 30; Meja Rapat

15; LCD 1 Unit;Layar LCD1 Unit;

PABX 1 Jaringan,camera 1

unit,wireless 1 unit, genset 1unit

75 unit 287,626,000 -52,200,000 Pengembalian Anggaran e

ticketing yang tidak

dilaksanakan karena

terdampak pembangunan

bandara dan penambahan

sapras untuk retribusi

kedungpedut dan kalibiru

3.02.3.02.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran perijinan Kendaraan,

Rekening Telpn, Listrik, Air

12 bulan 200,890,800 200,890,800 Pembayaran perijinan Kendaraan,

Rekening Telpn, Listrik, Air

12 bulan 199,319,300 -1,571,500 Pengurangan servis dan suku

cadang kendaraan roda 4 dan

penambahan anggaran untuk

biaya pengujian kendaraan

dan kenaikan pajak kendaraan

Tambah daya listrik 0 Tambah daya listrik 0

Pembayaran Pemeliharaan 3 mobil,

1 bis, 8 sepeda motor, 4 gedung, 6

Komputer, 10 laptop, 8 Printer, 2

mesin tik, 20 mebelair, 8 mesin

pemotong rumput, 1 LCD, 1

telepon/fax, 1 kamera, 2 AC

75 unit Pembayaran Pemeliharaan 2 mobil,

1 bis, 8 sepeda motor, 4 gedung, 6

Komputer, 10 laptop, 8 Printer, 2

mesin tik, 20 mebelair, 8 mesin

pemotong rumput, 1 telepon/fax, 1

kamera, 2 AC

73 unit

Tersedianya komponen peralatan

pemeliharaan gedung kantor

(Peralatan Listrik, Kebersihan serta

BBM Kendaraan Operasional)

12 bulan Tersedianya komponen peralatan

pemeliharaan gedung kantor

(Peralatan Listrik, Kebersihan serta

BBM Kendaraan Operasional)

12 bulan

III - 95

Page 117: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

3.02.3.02.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

19.03 % 35,000,000 35,000,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

19.03 % 35,000,000 0

3.02.3.02.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Dokumen Renja SKPD Tahun 2018,

Renja Perubahan SKPD Tahun 2017

dan Renstra SKPD Tahun

2017-2022

3 dokumen 27,500,000 27,500,000 Dokumen Renja SKPD Tahun 2018,

Renja Perubahan SKPD Tahun

2017 dan Renstra SKPD Tahun

2017-2022

3 dokumen 27,500,000 0 Pergeseran rekening

3.02.3.02.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Dokumen Penyusunan laporan

pengendalian dan evaluasi kinerja

bulanan, triwulanan LAKIP, laporan

Tahunan dan Profil Kinerja SKPD

19 dokumen 2,500,000 2,500,000 Dokumen Penyusunan laporan

pengendalian dan evaluasi kinerja

bulanan, triwulanan LAKIP, laporan

Tahunan dan Profil Kinerja SKPD

19 dokumen 2,500,000 0 Tetap

3.02.3.02.01.01.12.02-P Penyusunan laporan

keuangan

Dokumen Laporan Kinerja Keuangan 4 dokumen 5,000,000 5,000,000 Dokumen Laporan Kinerja

Keuangan

4 dokumen 5,000,000 0 Tetap

3.02.3.02.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 6,000,000 6,000,000 Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 6,000,000 0

3.02.3.02.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pembayaran Pendidikan dan

pelatihan non formal

3 orang 6,000,000 6,000,000 Pembayaran Pendidikan dan

pelatihan non formal

8 orang 6,000,000 0 penambahan sasaran

kegiatan

3.02.3.02.01.01.19-P Program Peningkatan

Pemasaran Wisata

Capaian peningkatan promosi

berbasis IT dan efektifitas Atraksi

Wisata

95.07 % 459,103,000 459,103,000 Capaian peningkatan promosi

berbasis IT dan efektifitas

Atraksi Wisata

99.6 % 505,307,000 46,204,000

3.02.3.02.01.01.19.01-P Pengembangan Jaringan

Kerjasama Pemasaran,

Promosi dan Edukasi

Pariwisata

Terselenggaranya Farm Tour 2 kali 120,198,300 120,198,300 Terselenggaranya Farm Tour 2 kali 120,198,300 0 Tetap

Terselenggaranya publikasi media

massa

2 kali Terselenggaranya publikasi media

massa

2 kali

Terselenggaranya Road Show 4 kali Terselenggaranya Road Show 4 kali

Tenda untuk road show 1 set Tenda untuk road show 1 set

3.02.3.02.01.01.19.02-P Pemasaran dan Promosi

Pariwisata

goodybag 500 buah 163,919,500 163,919,500 goodybag 500 buah 210,123,500 46,204,000 Penambahan anggaran untuk

kegiatan promosi pariwisata

melalui TIC dan IT

Pembuatan lantai panggung stand

Pameran di dalam dan luar daerah

4 kali Pembuatan lantai panggung stand

Pameran di dalam dan luar daerah

4 kali

Pembuatan video pariwisata kulon

progo

1 kegiatan Pembuatan video pariwisata kulon

progo

1 kegiatan

Pengembangan subdomain website

pariwisata kulon progo

1 subdomain Pengembangan subdomain website

pariwisata kulon progo

1 subdomain

DVD Pariwisata Kulon Progo 1000 buah DVD Pariwisata Kulon Progo 1000 buah

Aplikasi pariwisata berbasis android 1 Aplikasi Aplikasi pariwisata berbasis android 1 Aplikasi

0 Pengelola TIC 1 orang

0 Materi Promosi Wisata 1 unit

3.02.3.02.01.01.19.03-P Pengelolaan Atraksi Wisata Atraksi di obyek wisata 8 event 174,985,200 174,985,200 Atraksi di obyek wisata 8 event 174,985,200 0 Tetap

Pemilihan Dimas Diajeng Kulon

Progo

1 event Pemilihan Dimas Diajeng Kulon

Progo

1 event

Lomba Lukis dan Mewarnai 1 event Lomba Lukis dan Mewarnai 1 event

III - 96

Page 118: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Atraksi malam tahun baru 1 event Atraksi malam tahun baru 1 event

3.02.3.02.01.01.20-P Program Peningkatan

sarana prasarana pariwisata

dan pengelolaan daya tarik

wisata

Capaian peningkatan sarana

prasarana obyek wisata dalam

kondisi baik dan peningkatan

pengelolaan daya tarik wisata

25.71 % 4,953,625,550 4,953,625,550 Capaian peningkatan sarana

prasarana obyek wisata dalam

kondisi baik dan peningkatan

pengelolaan daya tarik wisata

50 % 5,204,085,875 250,460,325

3.02.3.02.01.01.20.01-P Pembangunan, Pemeliharaan,

Pengelolan Sarana dan

Prasarana Pariwisata

Mushola OW Suroloyo 20 meter x

meter

3,967,726,350 3,967,726,350 Mushola OW Suroloyo 1 unit 3,967,726,350 0 Penyesuaian DAK

(mendahului perubahan), dan

Pergeseran anggaran

pembangunan sarana

pariwisata terkait terdampak

dengan pembangunan

bandara dan perlunya

peralatan kebersihan untuk

mendukung sapta pesona

Kelengkapan TIC 1 set Kelengkapan TIC 1 set

Pembangunan tempat parkir di Plono

Samigaluh

1600 meter

x meter

Pembangunan tempat parkir di

Plono Samigaluh

1600 m2

Pembangunan Toilet Obyek Wisata

Suroloyo 1 unit; Pembangunan

Gazebo Kiskendo 1 unit ;

Pembangunan Pos Retribusi di

Nglinggo 1 unit

4 unit Pembangunan Toilet Obyek Wisata

Suroloyo 1 unit; Pembangunan

Gazebo Kiskendo 2 unit ;

Pembangunan Pos Retribusi di

Nglinggo 1 unit

4 unit

Pos Retribusi di Glagah 1 unit Pos Retribusi di Glagah 1 unit

Kios cinderamata dan oleh oleh di

Glinggo

72 unit x m x

m

Kios cinderamata dan oleh oleh di

Glinggo

72 m3

Portal di Glagah 1 Unit Portal di Glagah 1 Unit

Toilet dan urinoir OW Glinggo 60 Unit x m

xm

Toilet dan urinoir OW Glinggo 6 unit

Papan nama di Glinggo 1 Unit Papan nama di Glinggo 1 Unit

Gazebo di Bukit Widosari, Tritis,

Glinggo

3 unit Gazebo di Bukit Widosari, Tritis,

Glinggo

3 unit

Paving dan Handgrib Bukit Widosari 300 m2 Paving dan Handgrib Bukit Widosari 400 m2

Kursi Ourdoor di Glinggo dan Tritis 15 Unit Kursi Ourdoor di Glinggo dan Tritis 15 Unit

Billboard di Plono dan Dekso 2 Unit Billboard di Plono dan Dekso 2 Unit

Gazebo Gunung Jaran di Glinggo 1 Unit Gazebo Gunung Jaran di Glinggo 1 Unit

Gapura Pintu Masuk OW Nglinggo 1 Unit Gapura Pintu Masuk OW Nglinggo 1 Unit

Tempat Sampah di Glinggo dan Tritis 12 Unit Tempat Sampah di Glinggo dan

Tritis

12 Unit

Taman gunung jaran di Glinggo 100 meter x

meter

Taman gunung jaran di Glinggo 100 m2

Gardu Pandang Teleskop di Glinggo 12 meter x

meter

Gardu Pandang Teleskop di Glinggo 12 m2

Rehab jogging track Alun-Alun 7500 m x m Rehab jogging track Alun-Alun 750 m2

Water tower di Glinggo 1 Meter Tower jaringan internet di Glinggo 3 unit

III - 97

Page 119: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Penyusunan masterplan dan DED

pengelolaan dan pengembangan

Kawasan Pantai Pasir Mendit.

1 Dokumen Penyusunan masterplan dan DED

pengelolaan dan pengembangan

Kawasan Pantai Pasir Mendit.

1 Dokumen

3.02.3.02.01.01.20.03-P Pengelolaan Retribusi Pengelolaan retribusi wisata melalui

monitoring dan pembayaran upah

pungut, cetak karcis dan

pembayaran premi asuransi

pengunjung obyek

wisata(Glagah,Nglinggo,Trisik,

Sermo, Kiskendo, Suroloyo, Congot,

Tanjungsari).

8 obyek

wisata

985,899,200 985,899,200 Pengelolaan retribusi wisata melalui

monitoring dan pembayaran upah

pungut, cetak karcis dan

pembayaran premi asuransi

pengunjung obyek

wisata(Glagah,Nglinggo,Trisik,

Sermo, Kiskendo, Suroloyo,

Congot, Tanjungsari, Kedung Pedut,

Kalibiru).

10 obyek

wisata

1,236,359,525 250,460,325 Penambahan anggaran untuk

biaya kekurangan bayar upah

pungut 2016 dan biaya cetak

tiket obyek wisata Kalibiru dan

Kedung Pedut

Sistem Komputerisasi Tiket Retribusi

Obyek Wisata.

1 Software Sistem Komputerisasi Tiket

Retribusi Obyek Wisata.

1 Software

3.02.3.02.01.01.21 Program Peningkatan

Pemberdayaan Pariwisata

Capaian peningkatan pembinaan

usaha jasa pariwisata serta

pengembangan kapasitas

kelembagaan dan SDM

28.12 % 345,797,200 345,797,200 Capaian peningkatan pembinaan

usaha jasa pariwisata serta

pengembangan kapasitas

kelembagaan dan SDM

28.12 % 345,797,200 0

3.02.3.02.01.01.21.01-P Peningkatan Kwalitas

Kelembagaan Pariwisata

Penyusunan draft regulasi

pengembangan kapasitas

kelembagaan

2 dokumen 71,091,400 71,091,400 Penyusunan draft regulasi

pengembangan kapasitas

kelembagaan

2 dokumen 71,091,400 0 Tetap

Temu desa wisata anggota MPU

(Mitra Praja Utama)

1 kali Temu desa wisata anggota MPU

(Mitra Praja Utama)

1 kali

Terlaksananya sarasehan forkom

desa wisata dan forkom pokdarwis

Kab. Kulon Progo

6 kali Terlaksananya sarasehan forkom

desa wisata dan forkom pokdarwis

Kab. Kulon Progo

6 kali

Pengiriman Desa Wisata dan

Pokdarwis dalam Lomba Tingkat DIY

2 lomba Pengiriman Desa Wisata dan

Pokdarwis dalam Lomba Tingkat

DIY

2 lomba

Penguatan kelembagaan desa

wisata dan menjalin jejaring dengan

Jawa Tengah

1 kali Penguatan kelembagaan desa

wisata dan menjalin jejaring dengan

Jawa Tengah

1 kali

3.02.3.02.01.01.21.02-P Peningkatan Kwalitas Usaha

dan Jasa Pariwisata

Data base usaha jasa pariwisata 1 dokumen 52,609,900 52,609,900 Data base usaha jasa pariwisata 1 dokumen 52,609,900 0 Tetap

Legalitas perijinan usaha pariwisata 4 usaha

pariwisata

Legalitas perijinan usaha pariwisata 4 usaha

pariwisata

Penyusunan Perbup TDUP (13 jenis

UJP, 56 sub jenis UJP)

1 dokumen Penyusunan Perbup TDUP (13

jenis UJP, 56 sub jenis UJP)

1 dokumen

Sosialisasi Standarisasi UJP 1

angkatan

40 orang Sosialisasi Standarisasi UJP 1

angkatan

40 orang

Monitoring dan Evaluasi Usaha Jasa

Pariwisata

24 kali Monitoring dan Evaluasi Usaha

Jasa Pariwisata

24 kali

3.02.3.02.01.01.21.03 Pemberdayaan Masyarakat

dalam Pengembangan

Pariwisata

Pendampingan Desa Wisata

Nglinggo, Kalibiru, Kedung Pedut

(pelatihan kuliner, homestay, bahasa

asing(Inggris)) dan bantuan

peralatan kuliner dan homestay

3 lokasi 222,095,900 222,095,900 Pendampingan Desa Wisata

Nglinggo, Kalibiru, Kedung Pedut

(pelatihan kuliner, homestay,

bahasa asing(Inggris)) dan bantuan

peralatan kuliner dan homestay

3 lokasi 222,095,900 0 Tetap

Sarasehan Pengembangan Wisata

Perdesaan (bagi perangkat desa)

100 orang Sarasehan Pengembangan Wisata

Perdesaan (bagi perangkat desa)

100 orang

Pelatihan Bagi Pelaku Usaha

Pariwisata (Pelayanan Prima,

Kuliner, Bahasa Asing (Inggris))

3 pelatihan Pelatihan Bagi Pelaku Usaha

Pariwisata (Pelayanan Prima,

Kuliner, Bahasa Asing (Inggris))

3 pelatihan

III - 98

Page 120: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Sertifikasi Pemandu Wisata 15 orang Sertifikasi Pemandu Wisata 15 orang

Jumlah 6,473,314,400 6,473,314,400 6,740,635,225 267,320,825

III - 99

Page 121: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PERTANIAN DAN PANGAN

JUMLAH PAGU : Rp. 18,412,389,410

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

2.03.3.03.01.01.26-P Program Pemberdayaan

Penyuluhan

Capaian peningkatan

pemberdayaan kelompok tani

63.91 % 736,908,480 736,908,480 Capaian peningkatan

pemberdayaan kelompok tani

72.93 % 736,908,480 0

2.03.3.03.01.01.26.01-P Pemberdayaan

Kelembagaan Tani

Seleksi peserta lomba cipta menu 1 kali 279,065,930 279,065,930 Seleksi peserta lomba cipta menu 1 kali 279,065,930 0 Tetap

Rekapitulasi Evaluasi kelas

kelompok tani (Non perikanan dan

kehutanan)

1393 Kelompok Rekapitulasi Evaluasi kelas

kelompok tani (Non perikanan dan

kehutanan)

1393 Kelompok

Seleksi Calon Penerima

Penghargaan Adhikarya Pangan

Nusantara (APN).

6 Kategori Seleksi Calon Penerima

Penghargaan Adhikarya Pangan

Nusantara (APN).

6 Kategori

Penyelenggaraan Lomba Bidang

Tanaman Pangan

4 kategori Penyelenggaraan Lomba Bidang

Tanaman Pangan

4 kategori

Pendampingan gapoktan dalam

pengelolaan dana PUAP

88 Gapoktan Pendampingan gapoktan dalam

pengelolaan dana PUAP

88 Gapoktan

Seleksi peserta lomba

pembangunan pertanian

13 kategori Seleksi peserta lomba

pembangunan pertanian

13 kategori

Menyusun pedoman penyusunan

Rencana Definitif Kelompok (RDK)

dan Rencana Definitif Kebutuhan

Kelompok (RDKK)

1 Dokumen Menyusun pedoman penyusunan

Rencana Definitif Kelompok (RDK)

dan Rencana Definitif Kebutuhan

Kelompok (RDKK)

1 Dokumen

Pelatihan THL-TBPP (61) 4 angkatan/hari Pelatihan THL-TBPP (61) 4 angkatan/hari

Pembinaan Asosiasi 19 asosiasi Pembinaan Asosiasi 19 asosiasi

Pelatihan Penyuluh Swadaya (116) 6 angkatan/hari Pelatihan Penyuluh Swadaya (116) 6 angkatan/hari

Pengiriman Peserta Penas 10 orang Pengiriman Peserta Penas 10 orang

Pelatihan Penyuluh (47 Penyuluh

PNS)

4 angkatan/hari Pelatihan Penyuluh (47 Penyuluh

PNS)

4 angkatan/hari

Fasilitasi Peringatan Hari Pangan

Sedunia (HPS)

1 event Fasilitasi Peringatan Hari Pangan

Sedunia (HPS)

1 event

Keikutsertaan Pameran Tingkat

Kabupaten

1 event Keikutsertaan Pameran Tingkat

Kabupaten

1 event

Rekapitulasi Evaluasi Kelas

Kelompok Tani (Non Perikanan dan

Kehutanan)

1393 Kelompok Rekapitulasi Evaluasi Kelas

Kelompok Tani (Non Perikanan dan

Kehutanan)

1393 Kelompok

Menyusun Programa Penyuluhan

Tingkat Kabupaten

1 Dokumen Menyusun Programa Penyuluhan

Tingkat Kabupaten

1 Dokumen

III - 100

Page 122: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Menyusun Pedoman Penyusunan

Rencana Definitif Kelompok (RDK)

dan Rencana Definitif Kebutuhan

Kelompok (RDKK)

1 Dokumen Menyusun Pedoman Penyusunan

Rencana Definitif Kelompok (RDK)

dan Rencana Definitif Kebutuhan

Kelompok (RDKK)

1 Dokumen

Terbinanya asosiasi oleh penyuluh

kabupaten (6)

19 asosiasi Terbinanya asosiasi oleh penyuluh

kabupaten (6)

19 asosiasi

Menyusun Pedoman Penyusunan

Programa Penyuluhan Pertanian

1 Dokumen Menyusun Pedoman Penyusunan

Programa Penyuluhan Pertanian

1 Dokumen

2.03.3.03.01.01.26.03-P Peningkatan Kapasitas dan

Penilaian Kinerja Penyuluh

Evaluasi kinerja penyuluh pns,

THL-TBPP, penyuluh swadaya,

BP3K

166 orang 457,842,550 457,842,550 Evaluasi kinerja penyuluh pns,

THL-TBPP, penyuluh swadaya,

BP3K

166 orang 457,842,550 0 Tetap

Dokumen Programa tingkat

Kecamatan

12 dokumen Dokumen Programa tingkat

Kecamatan

12 dokumen

Dokumen Programa tingkat desa 88 dokumen Dokumen Programa tingkat desa 88 dokumen

Terevaluasinya kelas kelompok tani 1393 kelompok Terevaluasinya kelas kelompok tani 1393 kelompok

Terbinanya kelompoktani oleh

penyuluh PNS (29)

464 kelompok Terbinanya kelompoktani oleh

penyuluh PNS (29)

464 kelompok

Terbinanya kelompoktani oleh

penyuluh swadaya (116)

441 kelompok Terbinanya kelompoktani oleh

penyuluh swadaya (116)

441 kelompok

Terbinanya kelompoktani oleh

THL-TBPP (61)

488 kelompok Terbinanya kelompoktani oleh

THL-TBPP (61)

488 kelompok

2.03.3.03.01.01.27-P Program Ketahanan

Pangan Daerah

Capaian upaya diversifikasi

pangan

76.04 % 1,208,417,250 1,208,417,250 Capaian upaya diversifikasi

pangan

76.04 % 1,208,417,250 0

2.03.3.03.01.01.27.01-P Pengembangan dan

Penganekaragaman

Konsumsi Pangan

Sertifikasi produk pangan olahan

bagi Kelompok Wanita Tani

Penerima Manfaat Optimalisasi

Pekarangan : 1. KWT Madu Lestari,

Sarigono, Pagerharjo, Samigaluh, 2.

KWT Prasojo II, Ngaliyan,

Ngentakrejo II, Lendah, 3. KWT

Mekar Arum, Kedondong,

Banjararum, Kalibawang, 4. KWT

Mekarsari Karangwuluh Kidul

Temon

8 sertifikat 1,110,117,500 1,110,117,500 Sertifikasi produk pangan olahan

bagi Kelompok Wanita Tani

Penerima Manfaat Optimalisasi

Pekarangan : 1. KWT Madu Lestari,

Sarigono, Pagerharjo, Samigaluh, 2.

KWT Prasojo II, Ngaliyan,

Ngentakrejo II, Lendah, 3. KWT

Mekar Arum, Kedondong,

Banjararum, Kalibawang, 4. KWT

Mekarsari Karangwuluh Kidul

Temon

8 sertifikat 1,110,117,500 0 Mendahului Perubahan

15. KWT Mawar Dsn. Kaligalang

Ds. Kaliagung Kec. Sentolo.16.

KWT Ngudi Lestari Dsn. Ngento

Ds.Pengasih Kec. Pengasih; 17.

KWT Ngudi Rahayu Ds. Sidomulyo

Kec. Pengasih; 18. KWT Sendang

Rejeki Ds. Karangsari Kec.

Pengasih; 19. KWT Mekar sari Dsn.

Plampang III Ds. Kalirejo Kec.

Kokap; 20. KWT Sarwo Dadi Dsn.

Menguri Ds. Hargotirto Kec. Kokap;

21. KWT Srikandi Dsn. Teganing III

Ds. Hargotirto Kec. Kokap; 22. KWT

Lemi Bumi Dsn. Tempel Ds.

Pendoworejo Kec. Girimulyo; 23.

KWT Sido Makmur Ds. Giripurwo

Kec. Girimulyo; 24. KWT Srikandi

Menoreh Dsn. Priangapus Ds.

Giripurwo Girimulyo; 25. KWT

Bandung Ds. Donomulyo Kec.

Nanggulan; 26. KWT Cempaka

15 KWT 15. KWT Mawar Dsn. Kaligalang

Ds. Kaliagung Kec. Sentolo.16.

KWT Ngudi Lestari Dsn. Ngento

Ds.Pengasih Kec. Pengasih; 17.

KWT Ngudi Rahayu Ds. Sidomulyo

Kec. Pengasih; 18. KWT Sendang

Rejeki Ds. Karangsari Kec.

Pengasih; 19. KWT Mekar sari Dsn.

Plampang II Ds. Kalirejo Kec.

Kokap; 20. KWT Sarwo Dadi Dsn.

Menguri Ds. Hargotirto Kec. Kokap;

21. KWT Srikandi Dsn. Teganing III

Ds. Hargotirto Kec. Kokap; 22. KWT

Lemi Bumi Dsn. Tempel Ds.

Pendoworejo Kec. Girimulyo; 23.

KWT Sido Makmur Ds. Giripurwo

Kec. Girimulyo; 24. KWT Srikandi

Menoreh Dsn. Priangapus Ds.

Giripurwo Girimulyo; 25. KWT Sari

Makmur, Bandung,. Donomulyo,.

Nanggulan; 26. KWT Cempaka

15 KWT

III - 101

Page 123: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Dsn. kanoma ds. Banjararum Kec.

Kalibawang; 27. KWT Ayem Lestari

Dsn. Demangan Ds. Banjarharjo

Kec. Kalibawang; 28. KWT

Anggraeni Dsn. Clumprit Ds.

Gerbosari Kec. Samigaluh; 29.

KWT Mekar Lestari Dsn. Kemesu

Ds. Pagerharjo Kec. Samigaluh; 30.

KWT Tuwuh Dsn. Ngaliyangunung

Ds. Ngargosari Kec. Samigaluh.

Dsn. kanoman I ds. Banjararum

Kec. Kalibawang; 27. KWT Ayem

Lestari Dsn. Demangan Ds.

Banjarharjo Kec. Kalibawang; 28.

KWT Anggraeni Dsn. Clumprit Ds.

Gerbosari Kec. Samigaluh; 29. KWT

Mekar Lestari Dsn. Kemesu Ds.

Pagerharjo Kec. Samigaluh; 30.

KWT Tuwuh Dsn. Ngaliyangunung

Ds. Ngargosari Kec. Samigaluh.

Fasilitasi dan pendampingan

pemanfaatan pekarangan oleh 1.

KWT Sekar Mandiri Ds. Plumbon

Kec. Temon; 2. KWT Ngudi Lestari

Ds. Temon Wetan Kec. Temon; 3.

KWT Pantang Mundur Ds. Janten

Kec. Temon; 4. KWT Berdikari Dsn.

Kedunggong Ds. Wates Kec.

Wates; 5. KWT Sumber Rejeki Dsn.

Grantiwetan Ds. Ngestiharjo Kec.

Wates; 6. KWT Ngudi Makmur Ds.

Triharjo, Kec. Wates; 7.KWT

Binangkit Ds. Krembangan Kec.

Wates; 8. KWT Puspa Wangi Ds.

Tayuban Kec. Panjatan; 9. KWT

Bumi Kerto Dsn. III Ds. Bugel Kec.

Panjatan; 10. KWT Sekar Wangi

Dsn. X Ds. Kranggan Kec. Galur;

11. KWT Kembang Setaman Dsn.

Bekelan Ds. Sidorejo; 12. KWT

Ngudi Makmur Ds. Sidorejo Kec.

Lendah; 13. KWt Mekar Wangi Dsn.

Karangasem Ds. Sri Kayangan

Kec. Sentolo; 14. KWT Mekar Ds.

Tuksono Kec. Sentolo;

15 KWT Fasilitasi dan pendampingan

pemanfaatan pekarangan oleh 1.

KWT Sekar Mandiri Ds. Plumbon

Kec. Temon; 2. KWT Ngudi Lestari

Ds. Temon Wetan Kec. Temon; 3.

KWT Pantang Mundur Ds. Janten

Kec. Temon; 4. KWT Berdikari Dsn.

Kedunggong Ds. Wates Kec.

Wates; 5. KWT Ngudi Rejeki Dsn.

Grantiwetan Ds. Ngestiharjo Kec.

Wates; 6. KWT Ngudi Makmur Ds.

Triharjo, Kec. Wates; 7.KWT

Binangkit Ds. Krembangan Kec.

Panjatan; 8. KWT Puspa Wangi Ds.

Tayuban Kec. Panjatan; 9. KWT

Bumi Kerto Dsn. III Ds. Bugel Kec.

Panjatan; 10. KWT Sekar Wangi

Dsn. Kranggan Kulon,. Kranggan

Kec. Galur; 11. KWT Kembang

Setaman Dsn. Bekelan Ds.

Sidorejo; 12. KWT Ngudi Makmur

Ds. Sidorejo Kec. Lendah; 13. KWt

Mekar Wangi Dsn. Karangasem Ds.

Sri Kayangan Kec. Sentolo; 14.

KWT Mekar Ds. Tuksono Kec.

Sentolo;

15 KWT

Penyusunan Pola Pangan Harapan 1 Dokumen Penyusunan Pola Pangan Harapan 1 Dokumen

Sosialisasi B2SA 2 kali Sosialisasi B2SA 2 kali

Uji mutu dan keamanan pangan 500 sampel Uji mutu dan keamanan pangan 500 sampel

Penyediaan alat uji sampel

(kualitatif) hasil panen dan olahan

pangan primer

4 unit Penyediaan alat uji sampel

(kualitatif) hasil panen dan olahan

pangan primer

4 unit

2.03.3.03.01.01.27.02-P Pengembangan

Ketersediaan dan

Penanganan Rawan Pangan

Pengembangan kelompok afinitas

lama, (1 Kelompok) 1. Afinitas Dadi

Lestari, Hargotirto Kokap,

Pendampingan Kelompok (8

kelompok) 1. Kel. Tirto Mulyo

Jatimulyo, Girimulyo 2. Kel. Sumber

Rejeki II Sidorejo Lendah, 3. Kel.

Boga Lestari Hargowilis Kokap, 4.

Kel. Afinitas Giri Makmur Giripeni

Wates, 5. Kel. Afinitas Berdikari

Wates, 6. Kel. Afinitas Wiring

Kuning Bendungan Wates, 7. Kel.

Afinitas Ngesti Mulyo Ngestiharjo

Wates. 8. Kel. Afinitas Tunas Mulia

Triharjo Wates. Penumbuhan (1

kelompok). 1. Kelompok Afinitas

Manunggal Lestari, Kalirejo, Kokap

10 Kelompok 98,299,750 98,299,750 Pengembangan kelompok afinitas

lama, (1 Kelompok) 1. Afinitas Dadi

Lestari, Hargotirto Kokap,

Pendampingan Kelompok (8

kelompok) 1. Kel. Tirto Mulyo

Jatimulyo, Girimulyo 2. Kel. Sumber

Rejeki II Sidorejo Lendah, 3. Kel.

Boga Lestari Hargowilis Kokap, 4.

Kel. Afinitas Giri Makmur Giripeni

Wates, 5. Kel. Afinitas Berdikari

Wates, 6. Kel. Afinitas Wiring

Kuning Bendungan Wates, 7. Kel.

Afinitas Ngesti Mulyo Ngestiharjo

Wates. 8. Kel. Afinitas Tunas Mulia

Triharjo Wates. Penumbuhan (1

kelompok). 1. Kelompok Afinitas

Manunggal Lestari, Kalirejo, Kokap

10 Kelompok 98,299,750 0 Tetap

III - 102

Page 124: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Penumbuhan dan pendampingan

Lembaga Keuangan Desa dan

Lumbung Pangan Masyarakat

5 kelompok Penumbuhan dan pendampingan

Lembaga Keuangan Desa dan

Lumbung Pangan Masyarakat

5 kelompok

Penyusunan peta rawan pangan 1 dokumen Penyusunan peta rawan pangan 1 dokumen

Penyusunan neraca bahan

makanan (NBM)

1 dokumen Penyusunan neraca bahan

makanan (NBM)

1 dokumen

Penumbuhan dan pelatihan

kelompok afinitas

1 kelompok Penumbuhan dan pelatihan

kelompok afinitas

1 kelompok

Koordinasi Dewan Ketahanan

Pangan

2 Kali Koordinasi Dewan Ketahanan

Pangan

2 Kali

Jumlah Kelompok Lumbung /

Cadangan Pangan di Kulon Progo

20 Kelompok Jumlah Kelompok Lumbung /

Cadangan Pangan di Kulon Progo

20 Kelompok

Pemantauan Gapoktan LDPM dan

Toko Tani Indonesia (TTI)

20 Gapoktan Pemantauan Gapoktan LDPM dan

Toko Tani Indonesia (TTI)

20 Gapoktan

3.03.3.03.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

100 % 589,160,400 581,672,400 Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

100 % 590,888,400 9,216,000

3.03.3.03.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan

peralatan perkantoran

Jasa persuratan, jasa pegawai tidak

tetap,alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan pustaka

12 Bulan 345,431,750 337,943,750 Jasa persuratan, jasa pegawai tidak

tetap,alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan pustaka

12 Bulan 344,599,750 6,656,000 Pindahan Kantor

penyuluh di Temon

3.03.3.03.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (15 orang)

12 Bulan 56,687,250 56,687,250 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (15 orang)

12 Bulan 56,687,250 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapat koordinasi dan konsultasi 12 Bulan 187,041,400 187,041,400 Rapat koordinasi dan konsultasi 12 Bulan 189,601,400 2,560,000 Rapat untuk pindah kantor

penyuluh di Temon

3.03.3.03.01.01.11-P Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana dan

prasarana kondisi baik

100 % 868,043,650 868,043,650 Capaian ketersediaan sarana dan

prasarana kondisi baik

100 % 840,817,340 -27,226,310

3.03.3.03.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembelian sarana kantor 3 unit

sepeda motor, 8 unit meja kerja 1/2

biro, 4 unit meja rapat, 14 unit kursi

susun/kursi rapat, 10 unit kursi

kerja, 1 set meja kursi tamu, 2 unit

filling cabinet, 1 unit almari obat, 2

unit AC 1 1/2 PK, 6 unit AC 1 PK, 7

unit laptop, 2 unit komputer PC, 6

unit printer, 2 unit LCD, 1 unit TV

LED, 1 unit tempat parkir

70 Unit 344,034,250 344,034,250 Pembelian sarana kantor 3 unit

sepeda motor, 8 unit meja kerja 1/2

biro, 4 unit meja rapat, 14 unit kursi

susun/kursi rapat, 10 unit kursi

kerja, 1 set meja kursi tamu, 2 unit

filling cabinet, 1 unit almari obat, 2

unit AC 1 1/2 PK, 6 unit AC 1 PK, 7

unit laptop, 2 unit komputer PC, 6

unit printer, 2 unit LCD, 1 unit TV

LED, 1 unit tempat parkir

70 Unit 316,023,940 -28,010,310 Pengembalian sisa

pengadaan.

3.03.3.03.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan 5 unit aset gedung, 4

unit gedung UPTD, 12 unit gedung

BPP, 9 unit kendaraan roda 4, 4 unit

kendaraan roda 3, 195 unit

kendaraan roda 2, 6 unit AC, 3 kursi

kerja, 3 meja kerja, 4 unit CPU, 5

unit laptop, 4 unit printer, Rehab

gedung sekretariat 1 unit, rehab

plafon ex gedung kp4k 1 unit

256 unit 524,009,400 524,009,400 Pemeliharaan 5 unit aset gedung, 4

unit gedung UPTD, 12 unit gedung

BPP, 9 unit kendaraan roda 4, 4 unit

kendaraan roda 3, 195 unit

kendaraan roda 2, 6 unit AC, 3 kursi

kerja, 3 meja kerja, 4 unit CPU, 5

unit laptop, 4 unit printer, Rehab

gedung sekretariat 1 unit, rehab

plafon ex gedung kp4k 1 unit

256 unit 524,793,400 784,000 BBM untuk pindah kantor

penyuluh di Temon

3.03.3.03.01.01.12-P Program Perencanaan

Pengendalian dan

Evaluasi Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 162,972,850 162,972,850 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 162,972,850 0

3.03.3.03.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Dokumen Rencana kerja dan

Renstra SKPD

3 Dokumen 37,690,500 37,690,500 Dokumen Rencana kerja dan

Renstra SKPD

3 Dokumen 37,690,500 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.12.02-P Penyusunan laporan

keuangan

Dokumen laporan capaian kinerja

keungan

4 Dokumen 10,140,600 10,140,600 Dokumen laporan capaian kinerja

keungan

4 Dokumen 10,140,600 0 Tetap

III - 103

Page 125: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

3.03.3.03.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Dokumen laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan;

LAKIP,Laporan Tahunan, profil

kinerja SKPD dan penerapan SPIP

SKPD

19 Dokumen 34,756,750 34,756,750 Dokumen laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan;

LAKIP,Laporan Tahunan, profil

kinerja SKPD dan penerapan SPIP

SKPD

19 Dokumen 34,756,750 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.12.04-P Pengumpulan dan

penyusunan data statistik

Data statistik urusan pertanian dan

pangan serta Dokumen Action Plan

Kawasan Pertanian

3 Dokumen 80,385,000 80,385,000 Data statistik urusan pertanian dan

pangan serta Dokumen Action Plan

Kawasan Pertanian

3 Dokumen 80,385,000 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 30,050,000 30,050,000 Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 30,050,000 0

3.03.3.03.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Aparatur untuk mengikuti lokakarya,

seminar, kursus, diklat, bimtek

13 orang 8,000,000 8,000,000 Aparatur untuk mengikuti lokakarya,

seminar, kursus, diklat, bimtek

13 orang 8,000,000 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.13.01-P Penilaian prestasi kerja

pegawai fungsional Lewat

angka kredit

Penyusunan DUPAK Pegawai

Fungsional

92 0rang 22,050,000 22,050,000 Penyusunan DUPAK Pegawai

Fungsional

63 0rang 22,050,000 0 Pengurangan sasaran

kegiatan

3.03.3.03.01.01.33-P Program Peningkatan

Produksi dan Mutu Produk

Tanaman Pangan

Cakupan peningkatan

produktivitas ketersediaan

sarpras dan kualitas hasil

tanaman pangan

50.26 % 5,214,861,075 5,214,452,075 Capaian peningkatan

produktifitas, ketersediaan

sarpras dan kualitas hasil

tanaman pangan

40.21 % 5,406,842,575 192,390,500

3.03.3.03.01.01.33.02-P Penanganan Pasca Panen,

Pengolahan dan Pemasaran

Hasil Tanaman Pangan

Pengembangan pelayanan

informasi harga pasar tanaman

pangan

12 kec 566,685,100 566,685,100 Pengembangan pelayanan

informasi harga pasar tanaman

pangan

12 kec 566,285,100 -400,000 Pengembalian sisa

pengadaan

Bimbingan teknis peningkatan mutu

hasil tanaman pangan

1 kali Bimbingan teknis peningkatan mutu

hasil tanaman pangan

1 kali

Inventarisasi pelaku usaha

pengolahan hasil tanaman pangan

12 Kecamatan Inventarisasi pelaku usaha

pengolahan hasil tanaman pangan

12 Kecamatan

Pendampingan Gapoktan PUAP 88 Desa Pendampingan Gapoktan PUAP 88 Desa

Fasilitasi pemasaran hasil tanaman

pangan (promosi)

2 kali Fasilitasi pemasaran hasil tanaman

pangan (promosi)

2 kali

Penanganan Tata Kelola dan Opcup

Beras Daerah, di 1)Gapoktan Panca

Manunggal, Sogan, Wates

2).Gapoktan Makmur Sejahtera,

Kalisoka, Tuksono, Sentolo

3).Gapoktan Sido Maju, Cerme,

Panjatan 4)Gapoktan Among Tani,

Kedundang, Temon 5)Gapoktan Sari

Mulyo, Kedungsari, Pengasih 6)

Gapoktan Ngestiraharjo,

Ngestiharjo, Wates (DANA

PEMBERDAYAAN)

6 Gapoktan Penanganan Tata Kelola dan Opcup

Beras Daerah, di 1)Gapoktan Panca

Manunggal, Sogan, Wates

2).Gapoktan Makmur Sejahtera,

Kalisoka, Tuksono, Sentolo

3).Gapoktan Sido Maju, Cerme,

Panjatan 4)Gapoktan Among Tani,

Kedundang, Temon 5)Gapoktan Sari

Mulyo, Kedungsari, Pengasih 6)

Gapoktan Ngestiraharjo,

Ngestiharjo, Wates (DANA

PEMBERDAYAAN)

6 Gapoktan

Inventarisasi sarana prasarana

pasca panen dan pengolahan hasil

12 Kecamatan Inventarisasi sarana prasarana

pasca panen dan pengolahan hasil

12 Kecamatan

Pembangunan Dryer, Gapoktan

Makmur Sejahtera, Tuksono,

Sentolo

1 unit Pembangunan Dryer, Gapoktan

Makmur Sejahtera, Tuksono,

Sentolo

1 unit

Threser bermotor dan terpal /Deklit

bagi KT Tani Mulyo, Sebokarang,

Wates (3 unit); KT Sido Dadi,

Serang, Sendangsari, Pengasih (3

unit) ; KT Ngudi Rahayu, Gegulu,

Gulurejo, Lendah (3 unit); KT Rukun

Tani, Gorolangu, Sidoharjo,

12 unit Threser bermotor dan terpal /Deklit

bagi KT Tani Mulyo, Sebokarang,

Wates (3 unit); KT Sido Dadi,

Serang, Sendangsari, Pengasih (3

unit) ; KT Ngudi Rahayu, Gegulu,

Gulurejo, Lendah (3 unit); KT Rukun

Tani, Gorolangu, Sidoharjo,

12 unit

III - 104

Page 126: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Samigaluh (3 unit) Samigaluh (3 unit)

3.03.3.03.01.01.33.01-P Peningkatan Produksi

Tanaman Pangan

Pelestarian Padi Lokal Menor di KT

Maju, Demen, Wijimulyo, Nanggulan

1 Kel 555,826,050 555,826,050 Pelestarian Padi Lokal Menor di KT

Tani Maju, Demen, Wijimulyo,

Nanggulan

1 Kel 555,826,050 0 Mendahului Perubahan;

Pembetulan nama

kelompok.

Pengembangan Tanaman Kacang

Tanah : 1) KT. Sido Maju, Tonogoro,

Banjaroyo, Kalibawang (20 Ha). 2)

KT. Mardi Lestari, Ngesong,

Giripurwo, Girimulyo (4 Ha). 3) KT.

Banjar Mulyo, Banjaran, Giripurwo,

Girimulyo (3 Ha). 4) KT Marsudi

Mulyo, Penggung, Giripurwo,

Girimulyo (3 Ha)

30 Ha Pengembangan Tanaman Kacang

Tanah : 1) KT. Sido Maju, Tonogoro,

Banjaroyo, Kalibawang (20 Ha). 2)

KT. Mardi Lestari, Ngesong,

Giripurwo, Girimulyo (4 Ha). 3) KT.

Banjar Mulyo, Banjaran, Giripurwo,

Girimulyo (3 Ha). 4) KT Marsudi

Mulyo, Penggung, Giripurwo,

Girimulyo (3 Ha)

30 Ha

Pengadaan stok pestisida dan

perlengkapan pengendalian OPT

1 Unit Pengadaan stok pestisida dan

perlengkapan pengendalian OPT

1 Unit

Fasilitasi sarana produki cetak

sawah baru di 1) KT Ngudi Rukun,

Paingan, Sendangsari, Pengasih

(19 Ha); 2) P3A Sidorejo,

Gedangan, Kaliagung, Sentolo

(9Ha); 3) KT Harapan Makmur,

Kaliagung, Sentolo (1 Ha) 4) KT

Permaden Rejo, Salamrejo, Sentolo

(1 Ha) 5) KT Mekar Sari,

Demangrejo, Sentolo (1 Ha) 6) KT

Subur, Banyuroto, Nanggulan (5 Ha)

7) P3A Sekar Mulyo, Lengkong,

Donomulyo, Nanggulan (34 Ha)

70 Fasilitasi sarana produki cetak

sawah baru di 1) KT Ngudi Rukun,

Paingan, Sendangsari, Pengasih

(19 Ha); 2) P3A Sidorejo,

Gedangan, Sentolo, Sentolo (9Ha);

3) KT Harapan Makmur, Kaliagung,

Sentolo (1 Ha) 4) KT Permaden

Rejo, Salamrejo, Sentolo (1 Ha) 5)

KT Mekar Sari, Demangrejo,

Sentolo (1 Ha) 6) KT Subur,

Banyuroto, Nanggulan (5 Ha) 7) P3A

Sekar Mulyo, Lengkong,

Donomulyo, Nanggulan (34 Ha)

70

Percontohan Pertanian Modern

(arah organik)di Gapoktan

Jatimakmur, Jatirejo, Lendah

50 ha Percontohan Pertanian Modern

(arah organik)di Gapoktan

Jatimakmur, Jatirejo, Lendah

50 ha

Koordinasi penangkar benih 3 kali Koordinasi penangkar benih 3 kali

Gerakan pengendalian OPT

Tanaman Pangan

40 kali Gerakan pengendalian OPT

Tanaman Pangan

40 kali

3.03.3.03.01.01.33.03-P Pengembangan Sarana dan

Prasarana Mendukung

Produksi Tanaman Pangan

Pembangunan Saluran Tersier, P3A

Sekar Mulyo, Donomulyo,

Nanggulan.

1 unit 4,092,349,925 4,091,940,925 Pembangunan Saluran Tersier, P3A

Sekar Mulyo, Donomulyo,

Nanggulan.

1 unit 4,284,731,425 192,790,500 Mendahului perubahan;

Pembangunan jalan

usaha tani;

Pemgembalian sisa

pengadaan

Pemberian akta badan hukum P3A 30 P3A Pemberian akta badan hukum P3A 30 P3A

Fasilitasi klinik PHT untuk KT Ngudi

Lestari, Sadang, Tanjungharjo,

Nanggulan

1 unit Fasilitasi klinik PHT untuk KT Ngudi

Lestari, Sadang, Tanjungharjo,

Nanggulan

1 unit

Fasilitasi RPT berupa kendaraan

roda 3 untuk KT Martani,

Dobangsan, Giripeni, Wates

1 unit Fasilitasi RPT berupa kendaraan

roda 3 untuk KT Martani,

Dobangsan, Giripeni, Wates

1 unit

Pembinaan UPJA 24 kali Pembinaan UPJA 24 kali

Pelatihan Operator Alat Mesin

Pertanian Modern

3 kali Pelatihan Operator Alat Mesin

Pertanian Modern

3 kali

Bantuan rumah Burung Hantu di KT

Margo Rukun, Cepitan, Wijimulyo,

Nanggulan

15 unit Bantuan rumah Burung Hantu di KT

Margo Rukun, Cepitan, Wijimulyo,

Nanggulan

15 unit

III - 105

Page 127: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Bantuan hand traktor kecil bagi:

1)KT Lumintu, Banaran Sidomulyo

Pengasih, 2)KT Akrab, Balong VII

Banjarsari Samigaluh, 3)KT Trikrido

Manunggal, Klendrekan Banjarsari

Samigaluh, 4)KT Manunggal,

Separang Pagerharjo Samigaluh,

5)KT Karya Tani Gegerbajing

Pagerharjo, Samigaluh, 6)KT Ngudi

Mulyo, Ngemplak Pagerharjo

Samigaluh, 7)KT Sido Rukun

Nglambur Sidoharjo Samigaluh,

8)KT Akrab, Gebang Sidoharjo

Samigaluh, 9)KT Margo Mulyo,

Nungkep Sidoharjo Samigaluh,

10)KT Krido Martani, Canden

Ngargosari Samigaluh, 11)KT

Guyup Karang Gerbosari

Samigaluh, 12)KT Marem, Jetis

Gerbosari Samigaluh, 13)KT Ngudi

Makmur, Ngesong Giripurwo

Girimulyo, 14)KT Langgeng

Promasan, Banjaroya Kalibawang,

15)KT Suko Mertani, Karanganyar

Giripurwo Girimulyo, 16)Gapoktan

Argomakmur, Purwosari, Girimulyo

16 unit Bantuan hand traktor kecil bagi:

1)KT Lumintu, Banaran Sidomulyo

Pengasih, 2)KT Akrab, Balong VII

Banjarsari Samigaluh, 3)KT Tri

Krido Rahayu, Klendrekan

Banjarsari Samigaluh, 4)KT

Manunggal, Separang Pagerharjo

Samigaluh, 5)KT Karya Tani

Gegerbajing Pagerharjo, Samigaluh,

6)KT Ngudi Mulyo, Ngemplak

Pagerharjo Samigaluh, 7)KT Sido

Dadi, Kedokan, Sidoharjo

Samigaluh, 8)KT Akrab, Gebang

Sidoharjo Samigaluh, 9)KT Margo

Mulyo, Nungkep Sidoharjo

Samigaluh, 10)KT Krido Martani,

Canden Ngargosari Samigaluh,

11)KT Guyup Karang Gerbosari

Samigaluh, 12)KT Marem, Jetis

Gerbosari Samigaluh, 13)KT Ngudi

Makmur, Ngesong Giripurwo

Girimulyo, 14)KT Langgeng

Promasan, Banjaroya Kalibawang,

15)KT Suko Mertani, Karanganyar

Giripurwo Girimulyo, 16)Gapoktan

Argomakmur, Purwosari, Girimulyo

16 unit

Pembangunan Dam Parit (DAK

2017) 1)KT. Ngudi Rejeki, Sebo,

Sidoharjo, Samigaluh 2). KT

Prasojo, Jobolawang, Pagerharjo,

Samigaluh 3).KT Maju, Sendat,

Gerbosari, Samigaluh 4)KT Suka

Makmur, Nglotak, Kaliagung,

Sentolo 5). KT Ngudi Rahayu,

Kaliapak, Banjarsari, Samigaluh 6)

KT Ngudi Makmur, Jarakan,

Kebonharjo, Samigaluh

6 unit Pembangunan Dam Parit (DAK

2017) 1)KT. Ngudi Rejeki, Sebo,

Sidoharjo, Samigaluh 2). KT

Prasojo, Jobolawang, Pagerharjo,

Samigaluh 3).KT Maju, Sendat,

Gerbosari, Samigaluh 4)KT Suka

Makmur, Nglotak, Kaliagung,

Sentolo 5). KT Among Kismo,

Gondosuli, Kaliapak, Banjarsari,

Samigaluh 6) KT Ngudi Makmur,

Jarakan, Kebonharjo, Samigaluh, 7)

KT Dondongsari, Degung,

Kaliagung, Sentolo, 8) P3A Bangun

Tirto, Banjararum, Kalibawang, 9)

P3A Kepuh Raharja, Banjararum,

Kalibawang

9 unit

Pemberdayaan GP3A 16 GP3A Pemberdayaan GP3A 16 GP3A

Pemberdayaan P3A 50 P3A Pemberdayaan P3A 50 P3A

Pendampingan kelompok tani/P3A

pengelola lahan dan air (Pelatihan

teknis Optimasi Lahan dan Air untuk

Pengembangan Agribisnis)

2 P3A Pendampingan kelompok tani/P3A

pengelola lahan dan air (Pelatihan

teknis Optimasi Lahan dan Air untuk

Pengembangan Agribisnis)

2 P3A

Pembangunan Jalan Usaha Tani di

GP3A Pemasa Raharja, Pengasih,

Pengasih dan GP3A Niten,

Giripurwo, Girimulyo (WISMP Dana

Investasi Agribisnis)

2 unit Pembangunan Jalan Usaha Tani di

GP3A Pemasa Raharja, Pengasih,

Pengasih dan GP3A Niten,

Giripurwo, Girimulyo (WISMP Dana

Investasi Agribisnis)

2 unit

Pembangunan Jaringan Irigasi Air

Tanah (DAK 2017) 1)KT Bulak Cilik,

Dusun II, Tayuban, Panjatan 2)KT

Mekar Sari, Kenteng, Demangrejo,

Sentolo 3)KT Sido Makmur,

Karangpatihan, Demangrejo,

Sentolo 4)KT Tani Maju, Kalisoka,

5 unit Pembangunan Jaringan Irigasi Air

Tanah (DAK 2017) 1)KT Bulak Cilik,

Dusun II, Tayuban, Panjatan 2)KT

Mekar Sari, Kenteng, Demangrejo,

Sentolo 3)KT Sido Makmur,

Karangpatihan, Demangrejo,

Sentolo 4)KT Tani Maju, Kalisoko,

8 unit

III - 106

Page 128: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tuksono, Sentolo 5)KT Sido Kopen,

Klegen, Sendangsari, Pengasih

Tuksono, Sentolo 5)KT Sido Kopen,

Klegen, Sendangsari, Pengasih, 6)

KT PAS Degung, Kaliagung,

Sentolo, 7) KT Sumber Rejeki,

Kaliwilut, Kaliagung, Sentolo, 8)

Legowo, Sedan, Sidorejo, Lendah

0 Pembangunan Jalan Usaha Tani di

KT Maju Makmur, Klajuran,

Tanjungharjo, Nanggulan

1 unit

3.03.3.03.01.01.34-P Program Peningkatan

Produksi dan Mutu Produk

Holtikultura

Capaian peningkatan

produktifitas, ketersediaan

sarpras dan kualitas hasil

holikultura

50.6 % 1,699,849,150 1,699,849,150 Capaian peningkatan

produktifitas, ketersediaan

sarpras dan kualitas hasil

holikultura

50.6 % 1,588,578,950 -111,270,200

3.03.3.03.01.01.34.01-P Peningkatan Produksi

Hortikultura

SL GAP Tanaman Bawang Merah 1 unit 1,189,040,900 1,189,040,900 SL GAP Tanaman Bawang Merah 1 unit 1,097,438,700 -91,602,200 Pengembalian sisa

pengadaan

SL GAP Tanaman Durian 1 unit SL GAP Tanaman Durian 1 unit

Saprodi dan peralatan

pengembangan Bawang Merah di

KT Sido Makmur, Klumutan,

Srikayangan, Sentolo (5 Ha) dan di

KT Karya Makmur, Pergiwatu

Wetan, Srikayangan, Sentolo (5 Ha)

10 ha Saprodi dan peralatan

pengembangan Bawang Merah di

KT Sido Makmur, Klumutan,

Srikayangan, Sentolo (5 Ha) dan di

KT Karya Makmur, Pergiwatu

Wetan, Srikayangan, Sentolo (5 Ha)

10 ha

Pembangunan Jalan Produksi

Kawasan Hortikultura, KT Margi

Raharjo, Soropadan, Tawangsari,

Pengasih

1 unit Pembangunan Jalan Produksi

Kawasan Hortikultura, KT Margi

Raharjo, Soropadan, Tawangsari,

Pengasih

1 unit

Fasilitasi sarpras budidaya

(kultivator) 1) KT Bangun Karyo ;

Garongan, Panjatan, 2) KT Sido

Makmur ; Klumutan, Srikayangan,

Sentolo 3) KT Karya Makmur ;

Pergiwatu Wetan, Srikayangan,

Sentolo

3 unit Fasilitasi sarpras budidaya

(kultivator) 1) KT Bangun Karyo ;

Garongan, Panjatan, 2) KT Sido

Makmur ; Klumutan, Srikayangan,

Sentolo 3) KT Karya Makmur ;

Pergiwatu Wetan, Srikayangan,

Sentolo

3 unit

Pemeliharaan Tanaman Durian di 1)

KT Sido Maju, Tonogoro, Banjaroya,

Kalibawang ; 2) KT Mardi Lestari,

Ngesong, Giripurwo, Girimulyo 3).

KT. Banjar Mulyo, Banjaran,

Giripurwo, Girimulyo 4). KT. Marsudi

Mulyo, Penggung, Giripurwo,

Girimulyo,

35 Ha Pemeliharaan Tanaman Durian di 1)

KT Sido Maju, Tonogoro, Banjaroya,

Kalibawang ; 2) KT Mardi Lestari,

Ngesong, Giripurwo, Girimulyo 3).

KT. Banjar Mulyo, Banjaran,

Giripurwo, Girimulyo 4). KT. Marsudi

Mulyo, Penggung, Giripurwo,

Girimulyo,

35 Ha

Pendampingan kelompok pelaksana

kegiatan PLKSDA BM, 1). KT

Sidodadi, Pucanggading,

Hargomulyo, Kokap 2). KT Tani

Maju, Grindang, Hargomulyo, Kokap

3). KT Tani Makmur, Taman,

Purwoharjo, Samigaluh 4). KT

Panca Karya, Tegiri I dan Tegiri II,

Hargowilis, Kokap 5). KT Ngudi

Mulyo, Penjalin, Donomulyo,

Nanggulan 6). KT Maju, Sangkrek,

Hargorejo, Kokap 7). KT Serbaguna,

Semawung, Banjaroya, Kalibawang

8). KT Sedyo Makmur, Kempong,

Banjaroyo, Kalibawang

8 kelompok Pendampingan kelompok pelaksana

kegiatan PLKSDA BM, 1). KT

Sidodadi, Pucanggading,

Hargomulyo, Kokap 2). KT Tani

Maju, Grindang, Hargomulyo, Kokap

3). KT Tani Makmur, Taman,

Purwoharjo, Samigaluh 4). KT

Panca Karya, Tegiri I dan Tegiri II,

Hargowilis, Kokap 5). KT Ngudi

Mulyo, Penjalin, Donomulyo,

Nanggulan 6). KT Maju, Sangkrek,

Hargorejo, Kokap 7). KT Serbaguna,

Semawung, Banjaroya, Kalibawang

8). KT Sedyo Makmur, Kempong,

Banjaroyo, Kalibawang

8 kelompok

III - 107

Page 129: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pengembangan Kawasan Durian di

1) KT Mardi Lestari, Ngesong,

Giripurwo, Girimulyo (3 Ha) 2). KT.

Banjar Mulyo, Banjaran, Giripurwo,

Girimulyo (2 Ha)

5 Ha Pengembangan Kawasan Durian di

1) KT Mardi Lestari, Ngesong,

Giripurwo, Girimulyo (3 Ha) 2). KT.

Banjar Mulyo, Banjaran, Giripurwo,

Girimulyo (2 Ha)

5 Ha

Saprodi pengembangan cabe

merah di 1). KT Mardi Lestari,

Ngesong, Giripurwo, Girimulyo 2).

KT. Banjar Mulyo, Banjaran,

Giripurwo, Girimulyo 3). KT. Marsudi

Mulyo, Penggung, Giripurwo,

Girimulyo, 4). KT Sido maju,

Tonogoro, Banjaroya, Kalibawang

(DANA PEMBERDAYAAN)

5 Ha Saprodi pengembangan cabe

merah di 1). KT Mardi Lestari,

Ngesong, Giripurwo, Girimulyo 2).

KT. Banjar Mulyo, Banjaran,

Giripurwo, Girimulyo 3). KT. Marsudi

Mulyo, Penggung, Giripurwo,

Girimulyo, 4). KT Sido maju,

Tonogoro, Banjaroya, Kalibawang

(DANA PEMBERDAYAAN)

5 Ha

Gerakan pengendalian OPT

tanaman hortikultura

48 kali Gerakan pengendalian OPT

tanaman hortikultura

48 kali

Pengembangan pepaya unggul di 1)

KT Mardi Lestari, Ngesong,

Giripurwo, Girimulyo 2). KT. Banjar

Mulyo, Banjaran, Giripurwo,

Girimulyo 3). KT. Marsudi Mulyo,

Penggung, Giripurwo, Girimulyo, 4).

KT Sido maju, Tonogoro, Banjaroya,

Kalibawang (DANA

PEMBERDAYAAN)

7 Ha Pengembangan pepaya unggul di 1)

KT Mardi Lestari, Ngesong,

Giripurwo, Girimulyo 2). KT. Banjar

Mulyo, Banjaran, Giripurwo,

Girimulyo 3). KT. Marsudi Mulyo,

Penggung, Giripurwo, Girimulyo, 4).

KT Sido maju, Tonogoro, Banjaroya,

Kalibawang (DANA

PEMBERDAYAAN)

7 Ha

3.03.3.03.01.01.34.02-P Penanganan Pasca Panen,

Pengolahan dan Pemasaran

Hasil Hortikultura

Pendampingan kelompok

pembudidaya durian di Banjaroyo,

Kalibawang dan Hargotirto Kokap di

1) KT Serbaguna, Semawung,

Banjaroyo, Kalibawang 2) KT Sido

Makmur, Puguh, Banjaroyo,

Kalibawang, 3) KT Giri Bakti,

Dlingseng, Banjaroyo, Kalibawang,

4) KT Sedyo Makmur, Kempong,

Banjaroyo, Kalibawang 5) KT Sido

Dadi, Pranan, Banjaroyo,

Kalibawang 6). KT Mamrih Subur,

Kajoran, Banjaroyo, Kalibawang 7).

KT Nira Manis, Sungapan II,

Hargotirto, Kokap 8). KT Ngudi

Subur, Crangah, Hargotirto, Kokap

dan kelompok pengolah bawang

merah di Bumirejo, Lendah dan

Triharjo, Wates. 1). KT Ngudi

Makmur, Seworan, Triharjo, Wates

2). KT Grengseng, Bumirejo,

Lendah dan pengolahan durian di 1)

KT Sido Maju, Tonogoro, Banjaroyo,

Kalibawang

11 Kelompok 510,808,250 510,808,250 Pendampingan kelompok

pembudidaya durian di Banjaroyo,

Kalibawang dan Hargotirto Kokap di

1) KT Serbaguna, Semawung,

Banjaroyo, Kalibawang 2) KT Sido

Makmur, Puguh, Banjaroyo,

Kalibawang, 3) KT Giri Bakti,

Dlingseng, Banjaroyo, Kalibawang,

4) KT Sedyo Makmur, Kempong,

Banjaroyo, Kalibawang 5) KT Sido

Dadi, Pranan, Banjaroyo,

Kalibawang 6). KT Mamrih Subur,

Kajoran, Banjaroyo, Kalibawang 7).

KT Nira Manis, Sungapan II,

Hargotirto, Kokap 8). KT Ngudi

Subur, Crangah, Hargotirto, Kokap

dan kelompok pengolah bawang

merah di Bumirejo, Lendah dan

Triharjo, Wates. 1). KT Ngudi

Makmur, Seworan, Triharjo, Wates

2). KT Grengseng, Bumirejo,

Lendah dan pengolahan durian di 1)

KT Sido Maju, Tonogoro, Banjaroyo,

Kalibawang

11 Kelompok 491,140,250 -19,668,000 Mendahului Perubahan;

Pengembalian sisa lelang

Bantuan peralatan pasca panen

durian di 1) KT Serbaguna,

Semawung, Banjaroyo, Kalibawang

2) KT Sido Makmur, Puguh,

Banjaroyo, Kalibawang 3) KT Giri

Bakti, Dlingseng, Banjaroyo,

Kalibawang 4) KT Sedyo Makmur,

Kempong, Banjaroyo, Kalibawang

5) KT Sido Dadi, Pranan, Banjaroyo,

Kalibawang 6). KT Mamrih Subur,

Kajoran, Banjaroyo, Kalibawang 7).

KT Nira Manis, Sungapan II,

8 Kelompok Bantuan peralatan pasca panen

durian di 1) KT Serbaguna,

Semawung, Banjaroyo, Kalibawang

2) KT Sido Makmur, Puguh,

Banjaroyo, Kalibawang 3) KT Giri

Bakti, Dlingseng, Banjaroyo,

Kalibawang 4) KT Sedyo Makmur,

Kempong, Banjaroyo, Kalibawang

5) KT Sido Dadi, Pranan, Banjaroyo,

Kalibawang 6). KT Mamrih Subur,

Kajoran, Banjaroyo, Kalibawang 7).

KT Nira Manis, Sungapan II,

8 Kelompok

III - 108

Page 130: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Hargotirto, Kokap 8). KT Ngudi

Subur, Crangah, Hargotirto, Kokap

Hargotirto, Kokap 8). KT Ngudi

Subur, Crangah, Hargotirto, Kokap

Pengembangan Pelayanan

informasi harga pasar komoditas

hortikultura

12 Kecamatan Pengembangan Pelayanan

informasi harga pasar komoditas

hortikultura

12 Kecamatan

Fasilitasi pemasaran hasil

komoditas hortikultura (promosi)

2 kali Fasilitasi pemasaran hasil

komoditas hortikultura (promosi)

2 kali

Bantuan peralatan pengolahan

bawang merah di 1) KT Ngudi

Makmur, Seworan, Triharjo, Wates

2) KTGrengseng, Bumirejo, Lendah

2 Kelompok Bantuan peralatan pengolahan

bawang merah di 1) KT Ngudi

Makmur, Seworan, Triharjo, Wates

2) KTGrengseng, Bumirejo, Lendah

2 Kelompok

Bimbingan Teknis pengolahan

bawang merah di 1). KT Ngudi

Makmur, Seworan, Triharjo, Wates

2). KT Grengseng, Bumirejo,

Lendah

2 Kelompok Bimbingan Teknis pengolahan

bawang merah di 1). KT Ngudi

Makmur, Seworan, Triharjo, Wates

2). KT Grengseng, Bumirejo,

Lendah

2 Kelompok

Bantuan peralatan pengolahan

durian di KT Sido Maju, Tonogoro,

Banjaroyo, Kalibawang

1 Kelompok Bantuan peralatan pengolahan

durian di KT Sido Maju, Tonogoro,

Banjaroyo, Kalibawang

1 Kelompok

3.03.3.03.01.01.35-P Program Peningkatan

Produksi dan Mutu Produk

Perkebunan

Capaian peningkatan produksi

komoditas perkebunan prioritas

daerah

50.44 % 406,139,400 406,139,400 Capaian peningkatan

produktifitas, ketersediaan

sarpras dan kualitas hasil

perkebunan

50.44 % 332,927,680 -73,211,720

3.03.3.03.01.01.35.02-P Peningkatan Produksi

Tanaman Perkebunan

Pembangunan Irigasi Air

Permukaan di KT Tegal Subur,

Nglinggo Timur, Pagerharjo,

Samigaluh

1 unit 158,718,400 158,718,400 Pembangunan Irigasi Air

Permukaan di KT Tegal Subur,

Nglinggo Timur, Pagerharjo,

Samigaluh

1 unit 149,522,900 -9,195,500 Pengembalian sisa

pengadaan

Bimbingan Teknis pembibitan

tanaman Teh

1 Kelompok Bimbingan Teknis pembibitan

tanaman Teh

1 Kelompok

Saprodi intensifikasi tanaman kakao

KT Andum Rejeki Padaan Ngasem,

Banjarharjo, Kalibawang

10 Ha Saprodi intensifikasi tanaman kakao

KT Andum Rejeki Padaan Ngasem,

Banjarharjo, Kalibawang

10 Ha

3.03.3.03.01.01.35.01-P Penangananan Pasca

Panen Pengolahan dan

Pemasaran Hasil

Perkebunan

Fasilitasi Pengolahan teh sangan,

KT. Tegal Subur, Nglinggo Timur,

Pagerharjo, Samigaluh

1 kelompok 247,421,000 247,421,000 Fasilitasi Pengolahan teh sangan,

KT. Tegal Subur, Nglinggo Timur,

Pagerharjo, Samigaluh

1 kelompok 183,404,780 -64,016,220 Pengembalian sisa lelang

Fasilitasi Pengolahan kakao, KWT

Pawon Gendis, Salak Malang,

Banjarharjo, Kalibawang

1 kelompok Fasilitasi Pengolahan kakao, KWT

Pawon Gendis, Salak Malang,

Banjarharjo, Kalibawang

1 kelompok

3.03.3.03.01.01.36-P Program Peningkatan

Produksi dan Pemasaran

Hasil Peternakan

Capaian peningkatan produksi

ternak

96.35 % 7,138,285,810 7,138,285,810 Capaian peningkatan produksi

ternak

96.35 % 6,753,419,160 -384,866,650

3.03.3.03.01.01.36.02-P Penanganan Pasca Panen

dan Pengembangan Usaha

Peternakan

Fasilitasi permodalan usaha

peternakan

39 kelompok 235,938,400 235,938,400 Fasilitasi permodalan usaha

peternakan

39 kelompok 399,050,000 163,111,600 Lomba Burung Berkicau

berskala nasional

Pendampingan perijinan usaha

peternakan

24 kali Pendampingan perijinan usaha

peternakan

24 kali

Pengiriman peserta lomba 2 kali Pengiriman peserta lomba 2 kali

Temu usaha 2 kali Temu usaha 2 kali

Pelaksanaan kontes ternak

(kambing PE) 4 kategori dan kontes

Sapi Potong 6 kategori

10 kategori Pelaksanaan kontes ternak

(kambing PE) 4 kategori dan kontes

Sapi Potong 6 kategori

10 kategori

III - 109

Page 131: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Bimtek Kelompok Penerima Hibah

Ternak

39 kelompok Bimtek Kelompok Penerima Hibah

Ternak

39 kelompok

Jumlah kelompok yang dibina 39 kelompok Jumlah kelompok yang dibina 39 kelompok

0 Lomba Burung 7 Kategori

3.03.3.03.01.01.36.03 Pengelolaan RPH dan Pasar

Hewan

Terfasilitasinya operasional RPH

dan Pasar Hewan

12 bulan 123,084,900 123,084,900 Terfasilitasinya operasional RPH

dan Pasar Hewan

12 bulan 123,084,900 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.36.01-P Peningkatan Produksi

Peternakan

Seleksi bibit sapi potong 6 kategori 2,551,129,010 2,551,129,010 Seleksi bibit sapi potong 6 kategori 2,381,337,760 -169,791,250 Mendahului Perubahan;

Pengembalian sisa

lelang.

Pengadaan bibit unggul sapi potong

1)KT. Akrab, Balong VII, Banjarsari,

Samigaluh 2)KT. Mudo Prasojo,

Pundak Kidul, Kembang, Nanggulan

3)KT. Legowo, Sedan, Sidorejo,

Lendah 4)KT. Maju Jaya, Blumbang,

Banjararum, Kalibawang 5)KT.

Ngudi Rahayu, Dusun III, Bugel,

Panjatan 6)KT. Andinisari,

Ngramang, Kedungsari, Pengasih

7) KT. Lestari, Pringapus, Giripurwo,

Girimulyo 8)KT. Tani Rejo, Janten,

Janten,Temon 9)KT. Ngudi Makmur,

Bendungan Lor, Bendungan, Wates

10)KT. Timbul Harjo, Pulo, Gulurejo,

Lendah 11)KT. Rejo Tani, Dlingo,

Banyuroto, Nanggulan 12)KT. Cinde

Laras, Pendem, Sidomulyo,

Pengasih 13)KT. Ngudi Mulyo,

Dusun XII, Krembangan, Panjatan

14)KT. Manunggal, Mertan,

Sukoreno, Sentolo 15)KT. Martani,

Dobangsan, Giripeni,Wates 16)KT.

Maju Binangun, Sembungan,

Gulurejo, Lendah 17)KT. Adem Tani,

Seling, Temon Kulon, Temon 18)KT.

Bangun, Ledok, Sidorejo, Lendah

19)KT. Ngudi Mulyo, Prembulan,

Pandowan, Galur 20)KT. Ngudi

Rahayu, Dusun I, Pandowan, Galur

21)KT. Sinar Mataram I, Granti

Kulon, Ngestiharjo, Wates 22)KT.

Angesti Bumi, Semagung,

Banjaroyo, Kalibawang 23) KT. Tani

Jaya, Sogan 2, Sogan, Wates 24)

KT. Ngudi Makmur, Krebet, Tuksono,

Sentolo

120 ekor Pengadaan bibit unggul sapi potong

1)KT. Akrab, Balong VII, Banjarsari,

Samigaluh 2)KT. Mudo Prasojo,

Pundak Kidul, Kembang, Nanggulan

3)KT. Legowo, Sedan, Sidorejo,

Lendah 4)KT. Maju Jaya, Blumbang,

Banjararum, Kalibawang 5)KT.

Ngudi Rahayu, Dusun III, Bugel,

Panjatan 6)KT. Andinisari,

Ngramang, Kedungsari, Pengasih

7) KT. Lestari, Pringapus, Giripurwo,

Girimulyo 8)KT. Sari Rejo, Tegalrejo,

Janten,Temon 9)KT. Ngudi Makmur,

Bendungan Lor, Bendungan, Wates

10)KT. Timbul Harjo, Pulo, Gulurejo,

Lendah 11)KT. Rejo Tani, Dlingo,

Banyuroto, Nanggulan 12)KT. Cinde

Laras, Pendem, Sidomulyo,

Pengasih 13)KT. Ngudi Mulyo,

Dusun XII, Krembangan, Panjatan

14)KT. Manunggal, Mertan,

Sukoreno, Sentolo 15)KT. Martani,

Dobangsan, Giripeni,Wates 16)KT.

Maju Binangun, Sembungan,

Gulurejo, Lendah 17)KT. Adem Tani,

Seling, Temon Kulon, Temon 18)KT.

Bangun, Ledok, Sidorejo, Lendah

19)KT. Ngudi Mulyo, Prembulan,

Pandowan, Galur 20)KT. Ngudi

Rahayu, Dusun I, Pandowan, Galur

21)KT. Sinar Mataram I, Granti

Kulon, Ngestiharjo, Wates 22)KT.

Angesti Bumi, Semagung,

Banjaroyo, Kalibawang 23) KT. Tani

Jaya, Sogan 2, Sogan, Wates 24)

KT. Ngudi Makmur, Krebet, Tuksono,

Sentolo

120 ekor

Pengembangan unggas 1)KT.

Margo Agung, Beji, Banjaroyo,

Kalibawang 2) KT. Tani Mulyo,

Jogahan, Temon Wetan, Temon

3)KWT. Utari, Sebatang, Hargotirto,

Kokap

3 kelompok Pengembangan unggas 1)KT.

Margo Agung, Beji, Banjaroyo,

Kalibawang 2) KT. Tani Mulyo,

Jogahan, Temon Wetan, Temon

3)KWT. Utari, Sebatang, Hargotirto,

Kokap

3 kelompok

Pengembangan kambing 1) KT.

Ngudi Raharjo, Ngrancah,

Pendoworejo, Girimulyo 2)KT. Suko

Makmur, Girinyono, Sendangsari,

Pengasih 3)KT. Sedyo Mulyo,

Semaken I, Banjararum,

KAlibawang 4)KT. Kartika Tani,

11 kelompok Pengembangan kambing 1) KT.

Ngudi Raharjo, Ngrancah,

Pendoworejo, Girimulyo 2)KT. Suko

Makmur, Girinyono, Sendangsari,

Pengasih 3)KT. Sedyo Mulyo,

Semaken I, Banjararum,

KAlibawang 4)KT. Kartika Tani,

11 kelompok

III - 110

Page 132: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Bayeman, Sindutan, Temon 5)KT.

Kandeg Rejo, DK VI, Pleret,

Panjatan 6)KT. Ngudi Rukun,

Sumurmuling, Gulurejo, Lendah

7)KT. Tunas Muda, Manggis,

Gerbosari, Samigaluh 8)KT.

Harapan Mulya, Karang Wetan,

Donomulyo, Nanggulan 9)KT. Rejo

Mulyo, Klewonan, Triharjo, Wates

10) KT. Maju Lancar, Jelok, Sentolo,

Sentolo 11)KT. Adem ayem, Gunung

Kukusan, Hargorejo, Kokap

Bayeman, Sindutan, Temon 5)KT.

Kandeg Rejo, DK VI, Pleret,

Panjatan 6)KT. Ngudi Rukun,

Sumurmuling, Gulurejo, Lendah

7)KT. Tunas Muda, Manggis,

Gerbosari, Samigaluh 8)KT.

Harapan Mulya, Karang Wetan,

Donomulyo, Nanggulan 9)KT. Rejo

Mulyo, Klewonan, Triharjo, Wates

10) KT. Maju Lancar, Jelok, Sentolo,

Sentolo 11)KT. Adem ayem, Gunung

Kukusan, Hargorejo, Kokap

Pengadaan semen beku ternak sapi

potong untuk Paguyuban Petugas

Inseminasi Buatan

2900 dosis Pengadaan semen beku ternak sapi

potong untuk Paguyuban Petugas

Inseminasi Buatan

2900 dosis

Pengembangan domba 1) KT. Bina

Tani II, Dk II, Nomporejo, Galur 2)

KT. Bulu Rejo ,DK XI, Pleret,

Panjatan

2 kelompok Pengembangan domba 1) KT. Bina

Tani II, Dk II, Nomporejo, Galur 2)

KT. Bulu Rejo ,DK XI, Pleret,

Panjatan

2 kelompok

3.03.3.03.01.01.36.04 Pengembangan sarana

prasarana pemasaran hasil

peternakan

Terlaksananya pengembangan

Pasar Hewan Pengasih

1 paket 4,228,133,500 4,228,133,500 Terlaksananya pengembangan

Pasar Hewan Pengasih

1 paket 3,849,946,500 -378,187,000 Pengembalian sisa lelang

pembangunan jalan

Pasar Hewan Pengasih;

pengembalian sisa

pengadaan; perkerasan

jalan khusus pasar

hewan, pembangunan

halaman loading ram.

Terbangunnya Jalan dan Jembatan

Pasar Hewan Pengasih

1 paket Terbangunnya Jalan dan Jembatan

Pasar Hewan Pengasih

1 paket

Tersusunnya Review DED Pasar

Hewan Pengasih

1 dokumen Tersusunnya Review DED Pasar

Hewan Pengasih

1 dokumen

3.03.3.03.01.01.37-P Program Peningkatan

Kesehatan Hewan dan

Kesehatan Masyarakat

Veteriner (Kesmavet)

Capaian kesehatan ternak dan

kesmavet

90.99 % 462,075,725 462,075,725 Capaian kesehatan ternak dan

kesmavet

90.99 % 760,566,725 298,491,000

3.03.3.03.01.01.37.03-P Pencegahan dan

Pemberantasan Penyakit

Hewan

Sosialisasi Penyakit hewan menular 3 kali 64,000,000 64,000,000 Sosialisasi Penyakit hewan menular 3 kali 362,491,000 298,491,000 Mendahului Perubahan

(penanganan anthraks);

Penyesuaian jumlah

sasaran pengendalian

anthraks di Girimulyo

(khusus yang di vaksinasi

dan antibiotik).

Pemantauan penyakit hewan

menular

24 kali Pemantauan penyakit hewan

menular

24 kali

Pengawasan pos lalu lintas ternak 4 kali Pengawasan pos lalu lintas ternak 4 kali

Pemantauan peredaran obat hewan 6 kali Pemantauan peredaran obat hewan 6 kali

0 Terkendalinya penyakit anthraks di

Girimulyo

6500 ekor

3.03.3.03.01.01.37.04-P Peningkatan pelayanan

kesehatan hewan di UPTD

wilayah utara

Pelayanan kesehatan hewan

(klinik,reproduksi,laboratorium) di

UPTD puskeswan wilayah utara

12 bulan 123,000,000 123,000,000 Pelayanan kesehatan hewan

(klinik,reproduksi,laboratorium) di

UPTD puskeswan wilayah utara

12 bulan 123,000,000 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.37.05-P Peningkatan pelayanan

kesehatan hewan di UPTD

wilayah tengah

Pelayanan kesehatan hewan

(klinik,reproduksi,laboratorium) di

UPTD puskeswan wilayah tengah

12 bulan 108,000,000 108,000,000 Pelayanan kesehatan hewan

(klinik,reproduksi,laboratorium) di

UPTD puskeswan wilayah tengah

12 bulan 108,000,000 0 Tetap

III - 111

Page 133: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

3.03.3.03.01.01.37.06-P Peningkatan pelayanan

kesehatan hewan di UPTD

wilayah selatan

Pelayanan kesehatan hewan

(klinik,reproduksi,laboratorium) di

UPTD puskeswan wilayah selatan

12 bulan 80,999,850 80,999,850 Pelayanan kesehatan hewan

(klinik,reproduksi,laboratorium) di

UPTD puskeswan wilayah selatan

12 bulan 80,999,850 0 Tetap

3.03.3.03.01.01.37.01-P Peningkatan Kualitas dan

Kuantitas Hasil Olahan

Peternakan

Pelatihan masyarakat dalam

pengolahan hasil peternakan

25 orang 20,435,875 20,435,875 Pelatihan masyarakat dalam

pengolahan hasil peternakan

25 orang 20,435,875 0 Tetap

Uji produk pangan asal hewan dari

pemalsuan dan cemaran mikroba

105 sampel Uji produk pangan asal hewan dari

pemalsuan dan cemaran mikroba

105 sampel

3.03.3.03.01.01.37.02-P Kesehatan Masyarakat

Veteriner

Pemantauan hewan qurban dan

pemantauan peredaran panagn asal

hewan

24 kali 65,640,000 65,640,000 Pemantauan hewan qurban dan

pemantauan peredaran panagn asal

hewan

24 kali 65,640,000 0 Tetap

Sosialisasi dalam penanganan

hewan qurban dalam peduli ASUH

dan dalam penyakit zoonosa

75 orang Sosialisasi dalam penanganan

hewan qurban dalam peduli ASUH

dan dalam penyakit zoonosa

75 orang

Jumlah 18,516,763,790 18,508,866,790 18,412,389,410 -96,477,380

III - 112

Page 134: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : DINAS PERDAGANGAN

JUMLAH PAGU : Rp. 35,669,463,806

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

3.06.3.06.01.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20 % 404,256,850 404,256,850 Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20 % 370,351,850 -33,905,000

3.06.3.06.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran ( Honorarium

Non PNS ) Bahan Kantor ( ATK,

Cetak, Penggandaan dan Surat

Kabar ) Peralatan Kantor dan

Cetak Karcis retribusi Pasar serta

karcis tera.

12 bulan 265,158,300 265,158,300 Jasa perkantoran ( Honorarium

Non PNS ) Bahan Kantor ( ATK,

Cetak, Penggandaan dan Surat

Kabar ) Peralatan Kantor dan

Cetak Karcis retribusi Pasar

12 bulan 231,253,300 -33,905,000 Pengembalian cetak karcis

retribusi tera ulang dan

tenaga jaga malam dan

kebersihan metrologi

3.06.3.06.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (12 orang )

12 bulan 49,099,350 49,099,350 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (12 orang )

12 bulan 49,099,350 0 Tetap

3.06.3.06.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapar koordinasi dan konsultasi 12 bulan 89,999,200 89,999,200 Rapar koordinasi dan konsultasi 12 bulan 89,999,200 0 Tetap

3.06.3.06.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

88.21 % 863,600,000 863,600,000 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

88.21 % 678,711,000 -184,889,000

3.06.3.06.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

tersedianya peralatan perkantoran

untuk UPTD Metrologi: kursi susun

(10 buah); meja komputer (1

buah); kursi komputer (1 buah);

filling kabinet 4 laci (2 buah); papan

tulis whiteboard berkaki (1 buah);

komputer PC (1 unit);

laptop/netbook (1 unit); mesin ketik

manual (1 buah); kalkulator 16 digit

(1 buah); printer (1 buah); AC 2 PK

(2 buah); wireless (1 buah)

23 buah 453,100,000 453,100,000 tersedianya peralatan perkantoran

untuk UPTD Metrologi: kursi susun

(10 buah); meja komputer (1

buah); kursi komputer (1 buah);

filling kabinet 4 laci (2 buah); papan

tulis whiteboard berkaki (1 buah);

komputer PC (1 unit);

laptop/netbook (1 unit); mesin ketik

manual (1 buah); kalkulator 16 digit

(1 buah); printer (1 buah); AC 2 PK

(2 buah); wireless (1 buah)

23 buah 284,622,000 -168,478,000 Anggaran yang ditunda

pelaksanaannya,

pengembalian sisa

pengadaaan barang

Tersedianya kendaraan dinas roda

empat untuk (2 unit), printer (4

unit), AC 2 PK(1 unit), meja kursi

tamu (1 set), gordyn (1 set)

9 unit Tersedianya kendaraan dinas roda

empat untuk (2 unit), printer (4

unit), AC 2 PK(1 unit), meja kursi

tamu (1 set), gordyn (1 set)

8 unit

3.06.3.06.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran

listrik,air,telepon,internet untuk

Pemeliharaan 22 unit kendaraan

dinas, 1 unit gedung kantor, 10 unit

komputer, 3 unit mesin ketik, 5 unit

kipas angin; terbayarnya jasa

pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran (perizinan

kendaraan, rekening telepon,

listrik, air); tersedianya peralatan

pemeliharaan gedung kantor

(peralatan listrik dan kebersihan),

serta BBM kendaraan operasional

41 unit 410,500,000 410,500,000 Pembayaran

listrik,air,telepon,internet untuk

Pemeliharaan 22 unit kendaraan

dinas, 1 unit gedung kantor, 10 unit

komputer, 3 unit mesin ketik, 5 unit

kipas angin; terbayarnya jasa

pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran (perizinan

kendaraan, rekening telepon,

listrik, air); tersedianya peralatan

pemeliharaan gedung kantor

(peralatan listrik dan kebersihan),

serta BBM kendaraan operasional

41 unit 394,089,000 -16,411,000 penambahan anggaran daya

listrik dari kelebihan

anggaran listrik, air, pajak

kendaraan, pembangunan

sekat bidang ,

pengembaliasn sisa rehab

kantor; Konektor/MCB listrik

untuk Pasar Wates.

III - 113

Page 135: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0 Conektor/ MCB Listrik 1 buah

3.06.3.06.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

21.43 % 50,549,700 50,549,700 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

21.43 % 50,549,700 0

3.06.3.06.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Renja Perubahan Tahun 2017 1 Dokumen 31,000,000 31,000,000 Renja Perubahan Tahun 2017 1 Dokumen 31,000,000 0 Tetap

Renstra SKPD 1 Dokumen Renstra SKPD 1 Dokumen

Rencana Kerja SKPD 1 Dokumen Rencana Kerja SKPD 1 Dokumen

3.06.3.06.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan capaian kinerja keuangan 4 Dokumen 11,549,700 11,549,700 Laporan capaian kinerja keuangan 4 Dokumen 11,549,700 0 Tetap

3.06.3.06.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan, LKjIP,

laporan tahunan, Profil Kinerja

SKPD dan penerapan SPIP SKPD

19 Dokumen 8,000,000 8,000,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan, LKjIP,

laporan tahunan, Profil Kinerja

SKPD dan penerapan SPIP SKPD

19 Dokumen 8,000,000 0 Tetap

3.06.3.06.01.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya Manusia

SKPD

Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 14,900,000 14,900,000 Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 10,000,000 -4,900,000

3.06.3.06.01.01.13.01-P Penilaian prestasi kerja pegawai

fungsional lewat angka kredit

Pegawai yang dinilai angka

kreditnya

2 orang 4,900,000 4,900,000 Pegawai yang dinilai angka

kreditnya

0 orang 0 -4,900,000 Penilaian fungsional belum

bisa dilakukan.

3.06.3.06.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pengawai mengikuti kursus/ diklat

barang jasa

4 Orang 10,000,000 10,000,000 Pengawai mengikuti kursus/ diklat

barang jasa

4 Orang 10,000,000 0 Tetap

3.06.3.06.01.01.20-P Program Pengelolaan Pasar

Tradisional

Capaian peningkatan kualitas

Pasar Tradisional

39.03 % 31,900,366,046 31,899,940,046 Capaian peningkatan kualitas

Pasar Tradisional

39.03 % 30,729,652,046 -1,170,288,000

3.06.3.06.01.01.20.09-P Pembinaan Pelayanan dan

Pengendalian Perijinan

Penggunaan Sarana Pasar

Tradisional di UPTD Pasar

Wilayah Selatan

Pemeliharaan ringan Pasar

Kranggan, Pasar Bangeran, Pasar

Kasihan, Pasar Wates, Pasar

Pripih, Pasar Glaeng, Pasar

Burung, Pasar Brosot.

8 Pasar 50,278,800 50,278,800 Pemeliharaan ringan Pasar

Kranggan, Pasar Bangeran, Pasar

Kasihan, Pasar Wates, Pasar

Pripih, Pasar Glaeng, Pasar

Burung, Pasar Brosot.

8 Pasar 50,278,800 0 Tetap

Pengadaan peralatan kebersihan

dan bahan pembersih (19 pasar).

479 unit Pengadaan peralatan kebersihan

dan bahan pembersih (19 pasar).

479 unit

Terawasinya aktivitas pedagang

sesuai ketentuan perijinan(19

pasar)

8 kali Terawasinya aktivitas pedagang

sesuai ketentuan perijinan(19

pasar)

8 kali

Terbitnya Ijin penggunaan tempat

dasaran (kios, los, bango, dan

tempat mendirikan bango)

2502 ijin Terbitnya Ijin penggunaan tempat

dasaran (kios, los, bango, dan

tempat mendirikan bango)

2502 ijin

3.06.3.06.01.01.20.15-P Pengelolaan Retribusi di UPTD

Pasar Wilayah Utara

Terbayarnya upah pemungut

retribusi

3 orang 73,540,000 73,540,000 Terbayarnya upah pemungut

retribusi

3 orang 74,512,000 972,000 Ada tambahan lokasi parkir

di pasar jombokan

Tersedianya seragam petugas

pemungut

16 buah Tersedianya seragam petugas

pemungut

16 buah

Terpungutnya retribusi pasar dan

tempat khusus parkir di 13 pasar

12 bulan Terpungutnya retribusi pasar dan

tempat khusus parkir di 13 pasar

12 bulan

3.06.3.06.01.01.20.08-P Pembinaan Ketertiban,

Keamanan, Kebersihan dan

Keindahan Pasar

Tertibnya pedagang pasar 12 pasar 659,718,000 659,718,000 Tertibnya pedagang pasar 12 pasar 659,718,000 0 Tetap

Terbayarnya honor petugas

kebersihan, keamanan, dan

ketertiban di 32 pasar

12 bulan Terbayarnya honor petugas

kebersihan, keamanan, dan

ketertiban di 32 pasar

12 bulan

Tersosialisasinya keamanan,

ketertiban, kebersihan,

120 orang Tersosialisasinya keamanan,

ketertiban, kebersihan,

120 orang

III - 114

Page 136: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

pemeliharaan bangunan dan

fasilitas pasar

pemeliharaan bangunan dan

fasilitas pasar

Penyediaan peralatan keamanan

pasar

62 buah Penyediaan peralatan keamanan

pasar

62 buah

Penyediaan tabung pemadam

kebakaran

9 unit Penyediaan tabung pemadam

kebakaran

9 unit

3.06.3.06.01.01.20.10-P Pembinaan Pelayanan dan

Pengendalian Perijinan

Penggunaan Sarana Pasar

Tradisional di UPTD Pasar

Wilayah Utara

Tersedianya peralatan kebersihan

dan bahan pembersih (13 pasar) :

gathul (13 buah); arit (13 buah);

pacul sambung (10 buah); sapu

lidi (27 buah); serok (22 buah);

sepatu boat (22 buah); kaos (22

buah)

129 unit 34,019,200 34,019,200 Tersedianya peralatan kebersihan

dan bahan pembersih (13 pasar) :

gathul (13 buah); arit (13 buah);

pacul sambung (10 buah); sapu

lidi (27 buah); serok (22 buah);

sepatu boat (22 buah); kaos (22

buah)

129 unit 34,019,200 0 Tetap

Pemeliharaan Ringan Pasar

Samigaluh, Pasar Jagalan. Pasar

Kenteng, Pasar Nganggrung,

Pasar Menguri

5 Pasar Pemeliharaan Ringan Pasar

Samigaluh, Pasar Jagalan. Pasar

Kenteng, Pasar Nganggrung,

Pasar Menguri

5 Pasar

Terbitnya Ijin penggunaan tempat

dasaran (kios, los, bango, dan

tempat mendirikan bango)

Terpeliharanya 5 Pasar tradisional

UPTD wilayah Utara

1650 ijin Terbitnya Ijin penggunaan tempat

dasaran (kios, los, bango, dan

tempat mendirikan bango)

Terpeliharanya 5 Pasar tradisional

UPTD wilayah Utara

1650 ijin

Terawasinya aktivitas pedagang

sesuai ketentuan perijinan (13

pasar).

8 kali Terawasinya aktivitas pedagang

sesuai ketentuan perijinan (13

pasar).

8 kali

3.06.3.06.01.01.20.16-P Pengelolaan Retribusi di UPTD

Pasar Wilayah Selatan

Tersedianya seragam petugas

pemungut retribusi

19 buah 105,080,000 105,080,000 Tersedianya seragam petugas

pemungut retribusi

19 buah 105,080,000 0 Tetap

Terpungutnya retribusi pasar dan

tempat khusus parkir di 18

pasarpemakaian kekayaan daerah

di pasar, dan pembayaran bagi

hasil tempat khusus parkir di 19

pasar

12 bulan Terpungutnya retribusi pasar dan

tempat khusus parkir di 18

pasarpemakaian kekayaan daerah

di pasar, dan pembayaran bagi

hasil tempat khusus parkir di 19

pasar

12 bulan

Terbayarnya upah pemungut

retribusi

3 orang Terbayarnya upah pemungut

retribusi

3 orang

3.06.3.06.01.01.20.22 Pengembangan data dan

informasi pasar tradisional.

Tersusunnya Database Pasar

Tradisional

1 dokumen 65,686,600 65,686,600 Tersusunnya Database Pasar

Tradisional

1 dokumen 65,686,600 0 Tetap

3.06.3.06.01.01.20.17 Pengembangan,Pengelolaan dan

Rehabilitasi Pasar tradisional

Rehabilitasi Pasar Samigaluh 1 Pasar 30,796,394,446 30,795,968,446 Rehabilitasi Pasar Samigaluh 1 Pasar 29,624,708,446 -1,171,260,000 Pengembalian sisa lelang

rehab/pembangunan pasar;

Penyusunan DED Pasar

dekso, Penyusunan DED

pasar Kenteng,Penyusunan

Amdalalin pasar

Bendungan, dan

Penyusunan UKL UPL

pasar nanggulan.

Rehabilitasi Pasar Kasihan 1 Pasar Rehabilitasi Pasar Kasihan 1 Pasar

Rehabilitasi Pasar Bangeran 1 Pasar Rehabilitasi Pasar Bangeran 1 Pasar

Rehabilitasi Pasar Dekso 1 Pasar Rehabilitasi Pasar Dekso 1 Pasar

Rehabilitasi Pasar Clereng 1 Pasar Rehabilitasi Pasar Clereng 1 Pasar

Rehabilitasio Pasar Jombokan 1 Pasar Rehabilitasio Pasar Jombokan 1 Pasar

III - 115

Page 137: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Rehabilitasi Pasar Menguri 1 Pasar Rehabilitasi Pasar Menguri 1 Pasar

Rehabilitasi Pasar Ngangrung 1 Pasar Rehabilitasi Pasar Ngangrung 1 Pasar

Pembangunan Pasar Percontohan

Sentolo

1 Pasar Pembangunan Pasar Percontohan

Sentolo

1 Pasar

Pembangunan Pasar Bendungan 1 Pasar Pembangunan Pasar Bendungan 1 Pasar

Pembangunan Pasar Nanggulan

(Dana DAK)

1 pasar Pembangunan Pasar Nanggulan

(Dana DAK)

1 pasar

Pemantauan kegiatan Pasar 12 bulan Pemantauan kegiatan Pasar 12 bulan

0 Penyusunan UKL-UPL Pasar

Nanggulan, Amdalalin Pasar

Bendungan

2 dokumen

0 Penyusunan DED Pasar Dekso

dan Pasar Kenteng

2 dokumen

3.06.3.06.01.01.20.23 Pembinaan manajemen usaha

bagi pedagang pasar

Terlatihnya pedagang di dalam

pasar katagori miskin produktif

tentang usaha dan kewirausahaan

80 orang 115,649,000 115,649,000 Terlatihnya pedagang di dalam

pasar katagori miskin produktif

tentang usaha dan kewirausahaan

80 orang 115,649,000 0 Tetap

Terfasilitasi Lomba Pasar Sehat 1 even Terfasilitasi Lomba Pasar Sehat 1 even

Pembentukan APPSI 2 pasar Pembentukan APPSI 2 pasar

Terlatihnya pedagang pasar

tentang manajemen usaha

100 orang Terlatihnya pedagang pasar

tentang manajemen usaha

100 orang

3.06.3.06.01.01.23-P Program Pengembangan Usaha

Perdagangan

Capaian pengembangan usaha

perdagangan

3.53 % 1,735,515,275 1,735,515,275 Capaian pengembangan usaha

perdagangan

5.12 % 1,788,291,535 52,776,260

3.06.3.06.01.01.23.01-P Pembinaan dan Penataan

Pedagang kaki Lima

pendampingan; penataan dan

penyaluran bantuan alat bagi PKL

(miskin produktif): 1.Sri Handayani

(Kempong, Banjaroya,

Kalibawang), 2.Sri Lestari (Pantog

Kulon, Banjaroya, Kalibawang),

3.Sugiyono (Pantog Wetan,

Banjaroya, Kalibawang), 4.Hartono

(Pantog Wetan, Banjaroya,

Kalibawang), 5.Ngatiyah (Pantog

Wetan, Banjaroya, Kalibawang),

6.Edy Daryanto (Promasan,

Banjaroya, Kalibawang), 7.Noto

Suyitno (Promasan, Banjaroya,

Kalibawang), 8.Miyanto (Klangon,

Banjaroya, Kalibawang), 9.Eram

Pramono (Kempong, Banjaroya,

Kalibawang), 10.Sriyati (Padaan

Wetan, Banjarharjo,Kalibawang);

11.Supardi (Duwet,

Banjarharjo,Kalibawang);

12.Parkojah (Srandu,

Banjarharjo,Kalibawang);

13.Sukaesi (Gerpule,

Banjarharjo,Kalibawang); 14.Sri

Lestari (Demangan,

Banjarharjo,Kalibawang);

15.Sumartoyo (Sayangan,

Banjararum, Kalibawang),

16.Sukidjo (Kisik, Banjararum,

Kalibawang), 17.Paeran

20 PKL 527,039,650 527,039,650 pendampingan; penataan dan

penyaluran bantuan alat bagi PKL

(miskin produktif): 1.Arwanto

(Tempel, Bumirejo, Lendah), 2.Sri

Sulasmi (Botokan, Jatirejo,

Lendah), 3.Panggung Sulami

(Bekelan, Sidorejo, Lendah),

4.Sarijo/Hadi Mulyono (Bekelan,

Sidorejo, Lendah), 5.Senijem

(Diran, Sidorejo, Lendah),

6.Sutiyem/Ny Darso Utomo

(Geden, Sidorejo, Lendah),

7.Suminten (Gentan, Sidorejo,

Lendah), 8.Zainuri (Geden,

Sidorejo, Lendah), 9.Suyanti

(Tubin, Sidorejo, Lendah),

10.Sumargiyanti (Geden, Sidorejo,

Lendah); 11.Padmiyatno/Raharjo

Pranoto (Gerjen, Sidorejo,

Lendah); 12.Sairin/Widi Pramono

(Kwarakan, SIdorejo, Lendah);

13.Kemijan Marto Dikromo

(Ngipikrejo I,

Banjararum,Kalibawang);

14.Poniman Adi Sumarto (Tubin,

Sidorejo, Lendah); 15.Asrori

(Senden, Sidorejo, Lendah),

16.Miftakhul Nur Wakid (Tonogoro,

Banjaroyo, Kalibawang),

17.Daryadi (Semaken III,

Banjararum, Kalibawang),

20 PKL 464,043,710 -62,995,940 Perubahan nama kelompok;

perubahan rapat menjadi

sosialisasi ( mendahului

perubahan)

III - 116

Page 138: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

(Jogobayan, Banjararum,

Kalibawang), 18.Martodikromo

(Ngipikrejo, Banjararum,

Kalibawang), 19.Rahayu Subagiyo

(Ngipikrejo II, Banjararum,

Kalibawang), 20.Sulardi (Semaken

III, Banjararum, Kalibawang),

18.Mistijah (Boro Ped I,

Karangsewu, Galur), 19.Dwi

Riyanto (Sorogaten Ped X,

Karangsewu, Galur), 20.Dina

(Patuk Lor Ped XII, Tirtorahayu,

Galur),

21.Isriyadi (Selong, Palihan,

Temon), 22.Sutono (Sidetan,

Kalidengen, Temon), 23.Teguh

Raharjo (Karangwuluh Kidul,

Karangwuluh, Temon), 24.Sadilah

(Sidatan, Temon), 25.Siti Murni

(Sidatan, Temon), 26.Fadilah

(Sindutan B, (Sidatan, Temon),

27.Yusuf Effendi W. (Kedundang II,

Kedundang, Temon), 28.Wahyono

(Kedundang II, Kedundang,

Temon), 29.Doni Rakasiwi

(Nagung, Kedundang, Temon),

30.Tumijan (Pancengan,

Kedundang, Temon), 31.Tuginem

(Panduwan, Kedundang, Temon),

32.Lilik Anjori (Polodadi, Kulur,

Temon), 33.Sunarni (Dabag I,

Plumbon, Temon), 34.Susanto

(Batikan I, Demen, Temon),

35.Sujanto (Batikan II, Demen,

Temon), 36.Sarmi (Dukuh I,

Demen, Temon), 37.Umi Rominah

(Dukuh I, Demen, Temon),

38.Suyanti (Dukuh I, Demen,

Temon), 39.Ropingantun (Dukuh II,

Demen, Temon), 40.Sarjiyah

(Dukuh II, Demen, Temon),

20 PKL 21.Paini (Sorogaten Ped IX,

Karangsewu, Galur), 22.Turmudzi

(Patuk Lor Ped XII, Tirtorahayu,

Galur), 23.Rukiyah (Ped XIV

Sungapan, Tirtorahayu, Galur),

24.Sri Handayani (Kempong,

Banjaroyo, Kalibawang),

25.Jumarno/Jumaryanto (Ped V

Bantengan, Brosot, Galur),

26.Parinem (Ped VIII Modinan,

Brosot, Galur), 27.Karsono (Ped II

Brosot, Brosot, Galur), 28.Umi

Rominah (Dukuh I, Demen,

Temon), 29.Sarmi (Dukuh I,

Demen, Temon), 30.Sutinah

(Sidatan, Kalidengen, Temon),

31.Ngudi Saryono (Karangwuluh

Kidul, Karangwuluh, Temon),

32.Gumer Suyanto (Jogahan,

Temon Wetan, Temon), 33.Muh

Karim (Tonogoro,

Banjaroyo,Kalibawang),

34.Kemisah (Kedundang I,

Kedundang, Temon), 35.Sumirah

(Seling, Temon Kulon, Temon),

36.Sunarti (Sindutan A, Sindutan,

Temon), 37.Ani Wijayanti (Sindutan

A, Sindutan, Temon), 38.Wafik

Mukidi (Balak, Pendoworejo,

Girimulyo), 39.Muh Mubari (Krikil,

Pendoworejo, Girimulyo),

40.Leginem (Jonggrangan,

Jatimulyo, Girimulyo),

20 PKL

41.Heru Widiyanto (Nomporejo,

Galur), 42.Sumiyati (Kranggan

Kulon, Kranggan Galur), 43.Budi

Supriyanto (Bantengan, Brosot,

Galur), 44.Ngatinah (Jati, Banaran,

Galur), 45.Lasono (Bunder,

Banaran, Galur), 46.Sumardi

(Sawahan, Galur), 47.Amin

Wahyuni (Sawahan, Galur),

48.Suratinah (Banaran, Galur),

49.Rusmiyati (Boro, Karangsewu,

Galur), 50.Suparni (Boro,

Karangsewu, Galur), 51.Sutijem

(Boro, Karangsewu, Galur),

52.Budi Martono (Boro,

Karangsewu, Galur), 53.Dwi

Riyanto (Sorogaten, Karangsewu,

Galur), 54.Jumarini (Pandowan,

Galur), 55.Rini Sri H (Samiranan,

Nomporejo, Galur), 56.Rukiyah

(Sungapan, Tirtorahayu, Galur),

57.Rumijem (Patuk, Tirtorahayu,

Galur), 58.Turmudi (Patuk,

Tirtorahayu, Galur), 59.Dina

20 PKL 41.Muh Suhari (Jonggrangan,

Jatimulyo, Girimulyo), 42.Martini

(Serut, Pengasih, Pengasih),

43.Rahade Wigandhono Adi

Kusumo (Ped IV, Panjatan,

Panjatan), 44.Tri Wahyuni

(Cumetuk, Kedungsari, Pengasih),

45.Muhadi Tukimin (Menggungan,

Tawangsari, Pengasih), 46.Tumini

(Menggungan, Tawangsari,

Pengasih), 47.Suyono (Josutan,

Karangsari, Pengasih), 48.Sakir

(Dlingo, Banyuroto, Nanggulan),

49.Senen (Jambon, Donomulyo,

Nanggulan), 50.Wakidi (Jambon,

Donomulyo, Nanggulan),

51.Karyono (Sambiroto,

Banyuroto, Nanggulan),

52.Isnugroho Binangkit (Dlingo,

Banyuroto, Nanggulan), 53.Lundi

Pasenta (Ped II, Panjatan,

Panjatan), 54.Tugiyah (Ped IV,

Garongan, Panjatan), 55.Ngatinem

(Ped II, Tayuban, Panjatan),

20 PKL

III - 117

Page 139: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

(Patuk, Tirtorahayu, Galur),

60.Imam Mursahid (Patuk,

Tirtorahayu, Galur),

56.Miskirah (Dhisil, Salamrejo,

Sentolo), 57.Ratmi (Dhisil,

Salamrejo, Sentolo), 58.Purwanta

(Bantar Kulon, Banguncipto,

Sentolo), 59.Ponijo (Bulak,

Tuksono, Sentolo), 60.Sepiyem

(Giling, Tuksono, Sentolo),

61.Saminem (Kalibondol, Sentolo),

62.Rikadiran (Kentheng, Sentolo),

63.Partinah (Banaran,

Demangrejo, Sentolo),

64.Suwarsih (Banaran,

Demangrejo, Sentolo), 65.Suyanti

(Giling, Tuksono, Sentolo),

66.Sepiyem (Giling, Tuksono,

Sentolo), 67.Ponijo (Tuksono,

Sentolo), 68.Margosusy (Tuksono,

Sentolo), 69.Imam Rayanto

(Bantar Kulon, Banguncipto,

Sentolo), 70.Muklisin (Bantar

Kulon, Banguncipto, Sentolo),

71.Purwanto (Bantar Kulon,

Banguncipto, Sentolo), 72.Kemirah

(Bantar Kulon, Banguncipto,

Sentolo), 73.Sumartini (Bantar

Kulon, Banguncipto, Sentolo),

74.Sutiyo (Bantarejo, Banguncipto,

Sentolo), 75.Widodo (Banaran

Kidul, Banguncipto, Sentolo),

76.Tiyah (Giyoso, Salamrejo,

Sentolo), 77.Lasmi (Sidowayah,

Sukoreno, Sentolo), 78.Warsilah

(Kalimenur, Sukoreno, Sentolo),

79.Welas (Blimbing, Sukoreno,

Sentolo), 80.Ruti (Blimbing,

Sukoreno, Sentolo).

20 PKL 61.Suyanti (Giling, Tuksono,

Sentolo), 62.Welas (Blimbing,

Sukoreno, Sentolo), 63.Marini

(Munggang lor, Sidoharjo,

Samigaluh), 64.Sarni (Clumprit,

Gerbosari, Samigaluh), 65.Yuliana

Surahmi (Nyemani, Sidoharjo,

Samigaluh), 66.Jumadi (Sangon I,

Kalirejo, Kokap), 67.Poniasih

(Krengseng, Hargorejo, Kokap),

68.Sumaryati (Tejogan, Hargorejo,

Kokap), 69.Rumiyati (Kliripan,

Hargorejo, Kokap), 70.Kemirah

(Plampang II, Kalirejo, Kokap),

71.Sambuji (Ped I, Tayuban,

Panjatan),

11 PKL

0 Terlaksananya

sosialisasi/pembinaan pedagang

80 orang

3.06.3.06.01.01.23.03-P Pembinaan Usaha Perdagangan pembinaan ijin usaha perdagangan 345 Rekom 64,579,825 64,579,825 pembinaan ijin usaha perdagangan 345 Rekom 64,579,825 0 Tetap

Terselenggaranya pembaharuan

data pedagang di luar pasar

1 dokumen Terselenggaranya pembaharuan

data pedagang di luar pasar

1 dokumen

Terselenggarannya bantuan

peralatan usaha perdagangan

kepada 1. Kelompok sidodadi,

geden, Sidorejo, Lendah; 2.

Kelompok Dawet Segar,

Ngentakrejo, Ngentakrejo, Lendah;

3. Kelompok Berkah Jaya,

Kriyanan, Wates, Wates, 4.

Lestari, Kriyanan, Wates; 5.

Kelompok Wira Usaha Mandiri,

Sabrang,

Giripurwo,Girimulyo,Kelompok

Langgeng plampang 1

Kalirejo,Kelompok sejahtera

plampang 2 Kalirejo,Kelompok

raharjo sengir Kalirejo,Kelompok

abadi sangon 1 Kalirejo,Kelompok

ngudi rejeki sangon 2

Kalirejo,Kelompok ngudi lestari

sangon 2 Kalirejo

11 kelompok Terselenggarannya bantuan

peralatan usaha perdagangan

kepada 1. Kelompok sidodadi,

geden, Sidorejo, Lendah; 2.

Kelompok Dawet Segar,

Ngentakrejo, Ngentakrejo, Lendah;

3. Kelompok Berkah Jaya,

Kriyanan, Wates, Wates, 4.

Lestari, Kriyanan, Wates; 5.

Kelompok Wira Usaha Mandiri,

Sabrang,

Giripurwo,Girimulyo,Kelompok

Langgeng plampang 1

Kalirejo,Kelompok sejahtera

plampang 2 Kalirejo,Kelompok

raharjo sengir Kalirejo,Kelompok

abadi sangon 1 Kalirejo,Kelompok

ngudi rejeki sangon 2

Kalirejo,Kelompok ngudi lestari

sangon 2 Kalirejo

11 kelompok

III - 118

Page 140: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Penyelenggaraan sosialisasi

peraturan perundangan usaha

perdagangan

100 orang Penyelenggaraan sosialisasi

peraturan perundangan usaha

perdagangan

100 orang

3.06.3.06.01.01.23.04-P Pembinaan Pengembangan

Produk Unggulan dan Ekspor

Import

Terbinanya 30 pelaku usaha

perdagangan dengan tingkat

pemahaman tentang pemasaran

on line

30 orang 17,634,700 17,634,700 Terbinanya 30 pelaku usaha

perdagangan dengan tingkat

pemahaman tentang pemasaran

on line

30 orang 17,634,700 0 Tetap

Terselenggarannya monitoring dan

evaluasi kegiatan ekspor

kabupaten kulon progo 12 kec

12 bulan Terselenggarannya monitoring dan

evaluasi kegiatan ekspor

kabupaten kulon progo 12 kec

12 bulan

3.06.3.06.01.01.23.05-P Pengembangan Kelembagaan

Kerjasama Kemitraan

Terfasilitasinya kerjasama

kemitraan usaha perdagangan

5 perjanjian 31,412,000 31,412,000 Terfasilitasinya kerjasama

kemitraan usaha perdagangan

5 perjanjian 31,412,000 0 Tetap

Terkelolanya Outlet Handycraft

Sentolo dan Rest Area

12 Bulan Terkelolanya Outlet Handycraft

Sentolo dan Rest Area

12 Bulan

3.06.3.06.01.01.23.06-P Pengawasan peredaran barang

dan jasa.

Terselenggarannya pemantauan

dan pengawasan peredaran

barang dan jasa 9 barang

kebutuhan pokok

12 bulan 33,000,000 33,000,000 Terselenggarannya pemantauan

dan pengawasan peredaran

barang dan jasa 9 barang

kebutuhan pokok

12 bulan 33,000,000 0 Tetap

Terselenggarannya pemantauan

dan pengawasan peredaran 3

barang penting dan strategis

12 bulan Terselenggarannya pemantauan

dan pengawasan peredaran 3

barang penting dan strategis

12 bulan

3.06.3.06.01.01.23.09-P Pembinaan, Pengendalian dan

Pengawasan Kemetrologian.

Pengadaan peralatan standard

minimum unit metrologi legal: - alat

uji dacin logam (1 set) - alat uji

meteran kayu (1 set) - alat uji

timbangan meja (2 set) - alat uji

anak timbangan (2 set) -

perlengkapan pendukung sidang

tera/tera ulang (1 set) - anak

timbangan 1mg-500mg (1 set) -

alat uji pompa ukur BBM (1 set)

9 set 658,014,950 658,014,950 Pengadaan peralatan standard

minimum unit metrologi legal: - alat

uji dacin logam (1 set) - alat uji

meteran kayu (1 set) - alat uji

timbangan meja (2 set) - alat uji

anak timbangan (2 set) -

perlengkapan pendukung sidang

tera/tera ulang (1 set) - anak

timbangan 1mg-500mg (1 set) -

alat uji pompa ukur BBM (1 set)

9 set 658,014,950 0 Tetap

Cetak brosur 1000 lembar Cetak brosur 1000 lembar

Database data UTTP di luar pasar 1 dokumen Database data UTTP di luar pasar 1 dokumen

Terlaksananya penyuluhan

kemetrologian

120 orang Terlaksananya penyuluhan

kemetrologian

120 orang

3.06.3.06.01.01.23.08 Pengembangan Pemasaran dan

promosi perdagangan.

Terselenggarakannya kegiatan

promosi produk melalui pameran

dalam DIY dan luar DIY

7 Pameran 326,414,700 326,414,700 Terselenggarakannya kegiatan

promosi produk melalui pameran

dalam DIY dan luar DIY

8 Pameran 445,320,900 118,906,200 Pameran dan Forum Bisnis

Investasi Perdagangan

Pariwisata; E commerse

kerjsama dengan Buka

Lapak

0 Terselenggaranya pemasaran

secara online

1 aplikasi

3.06.3.06.01.01.23.10 Pelayanan Kemetrologian. Terlaksananya peneraan alat ukur,

takar, timbang dan

perlengkapannya (UTTP) bertanda

tera sah

2500 UTTP 77,419,450 77,419,450 Terlaksananya peneraan alat ukur,

takar, timbang dan

perlengkapannya (UTTP) bertanda

tera sah

2500 UTTP 74,285,450 -3,134,000 Memanggil assesor dalam

rangka layanan mandiri tera;

Pengembalian honorarium.

0 Penilaian layanan mandiri oleh

assesor

1 rekomendasi

0 Thermohygrometer, Thermometer 2 unit

3.07.3.06.01.01.23-P Program Pengembangan

Industri

Capaian pertumbuhan industri 67.41 % 2,078,907,675 2,078,907,675 Capaian pertumbuhan industri 8.72 % 2,041,907,675 -37,000,000

III - 119

Page 141: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

3.07.3.06.01.01.23.08-P Penumbuhan dan Pengembangan

Usaha Industri Berbasis

Sandang,Kulit dan Kerajinan

Penyelenggaraan penumbuhan

dan pengembangan usaha industri

melalui:

0 532,229,725 532,229,725 Penyelenggaraan penumbuhan

dan pengembangan usaha industri

melalui:

0 512,729,725 -19,500,000 Pengembalian pengadaan

barang untuk hibah

1. Pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin batik (25

orang); pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin bambu (15

orang); pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin kerajinan

serat tumbuhan (15 orang);

pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin olahan

kayu (20 orang); pelatihan

pembuatan cenderamata (20

orang); pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin kerajinan

olahan batu (15 orang)

110 orang 1. Pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin batik (25

orang); pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin bambu (15

orang); pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin kerajinan

serat tumbuhan (15 orang);

pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin olahan

kayu (20 orang); pelatihan

pembuatan cenderamata (20

orang); pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin kerajinan

olahan batu (15 orang)

110 orang

7. Terkelolanya Kios Dekranasda

Kab. Kulon Progo

12 bulan 7. Terkelolanya Kios Dekranasda

Kab. Kulon Progo

12 bulan

6. Penyusunan booklet, leaflet, dan

katalog

750 buah 6. Penyusunan booklet, leaflet, dan

katalog

750 buah

8. Pendampingan penumbuhan

dan pengembangan usaha

10 bulan 8. Pendampingan penumbuhan

dan pengembangan usaha

10 bulan

2. Temu usaha produk kerajinan 2

angkatan [40 orang]

40 orang 2. Temu usaha produk kerajinan 2

angkatan [40 orang]

40 orang

3. Pembinaan manajemen

produksi bagi penerima bantuan

peralatan

30 orang 3. Pembinaan manajemen

produksi bagi penerima bantuan

peralatan

30 orang

5. Siaran radio 3 kali 5. Siaran radio 3 kali

4. bantuan peralatan produksi

kelompok IKM: 1. Jati Luhur

(Karangasem, Sidomulyo,

Pengasih), 2. Bima Karya (Kepek,

Pengasih, Pengasih), 3. Rancang

Bangun Sejahtera (Tanggulangin,

Sidomulyo, Pengasih), 4. Ari Jaya

(Clapar II, Hargowilis, Kokap), 5.

Makaryo Manunggal (Clapar III,

Hargowilis, Kokap), 6. Suko

Makmur (Girinyono, Sendangsari,

Pengasih), 7. Soko Makaryo

(Soko, Hargowilis, Kokap), 8. Sinar

Jaya (Tegalsari, Jatirejo, Lendah),

9. Anpataka Stone (Berenan,

Bendungan, Wates), 10. Ngudi

Mulyo (Bulu, Giripurwo, Girimulyo),

11. Rami Kencana (Kutogiri,

Sidomulyo, Pengasih), 12. Bambu

Kencana (Jangkang Kidul, Sentolo,

Sentolo), 13. Sekar Bambu Asri

(Kembang, Margosari, Pengasih),

14. Pringwulung (Banyunganti

Kidul, Kaliagung, Sentolo), 15.

Sukses (Kranggan, Galur)

15 kelompok

IKM

4. bantuan peralatan produksi

kelompok IKM: 1. Jati Luhur

(Karangasem, Sidomulyo,

Pengasih), 2. Bima Karya (Kepek,

Pengasih, Pengasih), 3. Rancang

Bangun Sejahtera (Tanggulangin,

Sidomulyo, Pengasih), 4. Ari Jaya

(Clapar II, Hargowilis, Kokap), 5.

Makaryo Manunggal (Clapar III,

Hargowilis, Kokap), 6. Suko

Makmur (Girinyono, Sendangsari,

Pengasih), 7. Soko Makaryo

(Soko, Hargowilis, Kokap), 8. Sinar

Jaya (Tegalsari, Jatirejo, Lendah),

9. Anpataka Stone (Berenan,

Bendungan, Wates), 10. Ngudi

Mulyo (Bulu, Giripurwo, Girimulyo),

11. Rami Kencana (Kutogiri,

Sidomulyo, Pengasih), 12. Bambu

Kencana (Jangkang Kidul, Sentolo,

Sentolo), 13. Sekar Bambu Asri

(Kembang, Margosari, Pengasih),

14. Pringwulung (Banyunganti

Kidul, Kaliagung, Sentolo), 15.

Sukses (Kranggan, Galur)

15 kelompok

IKM

3.07.3.06.01.01.23.09-P Penumbuhan dan Pengembangan

Usaha Industri Berbasis

Agro,Makanan dan Minuman

1. Pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin gula semut

2 angkatan [40 orang]; Pelatihan

keterampilan pengolahan pangan

80 orang 410,428,625 410,428,625 1. Pelatihan peningkatan

keterampilan pengrajin gula semut

2 angkatan [40 orang]; Pelatihan

keterampilan pengolahan pangan

80 orang 1,202,088,825 791,660,200 Perubahan sasaran DAK ke

sentra gula semut nyawiji

mulyo, pengembalian sisa

pengadaan barang untuk

III - 120

Page 142: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

berbahan lokal [20 orang];

Pelatihan pengrajin tahu [20 orang]

berbahan lokal [20 orang];

Pelatihan pengrajin tahu [20 orang]

hibah

2. Temu usaha produk olahan kopi

[20 orang]; temu usaha produk

gula semut [20 orang]

40 orang 2. Temu usaha produk olahan kopi

[20 orang]; temu usaha produk

gula semut [20 orang]

40 orang

6. Pendampingan sentra IKM

sebanyak 5 sentra

10 bulan 6. Pendampingan sentra IKM

sebanyak 5 sentra

10 bulan

7. Pendampingan penumbuhan

dan pengembangan usaha

10 bulan 7. Pendampingan penumbuhan

dan pengembangan usaha

10 bulan

8. Siaran televisi 1 kali 8. Siaran televisi 1 kali

Penyelenggaraan penumbuhan

dan pengembangan usaha industri

melalui:

0 Penyelenggaraan penumbuhan

dan pengembangan usaha industri

melalui:

0

3. Pembinaan penguatan

kelembagaan sentra IKM

25 orang 3. Pembinaan penguatan

kelembagaan sentra IKM

25 orang

4. Pembinaan manajemen

produksi bagi penerima bantuan

peralatan

28 orang 4. Pembinaan manajemen

produksi bagi penerima bantuan

peralatan

28 orang

5. Pemberian bantuan peralatan

produksi bagi kelompok IKM : 1.

Nyawiji Mulyo (Gunungkukusan,

Hargorejo, Kokap), 2. Nira Gayuh

Lestari (Turus, Tanjungharjo,

Nanggulan), 3. Lancar (Kalibuko I,

Kalirejo, Kokap), 4. Sangaji I

(Sungapan I, Hargotirto, Kokap), 5.

Giri Loji (Tegiri II, Hargowilis,

Kokap), 6. Jatigiri Syafitri (Tegiri II,

Hargowilis, Kokap), 7. Nira Murni

(Tegiri I, Hargowilis, Kokap), 8. Nira

Nguri (Menguri, Hargotirto, Kokap),

9. Sari Manggar (Sebatang,

Hargotirto, Kokap), 10. Sari Legen

(Kalibuko I, Kalirejo, Kokap), 11.

Sedyo Rukun (Keceme,

Gerbosari, Samigaluh), 12. Kopi

Lingga (Nglinggo Barat,

Pagerharjo, Samigaluh), 13. Kopi

Moka Menoreh (Madigondo,

Sidoharjo, Samigaluh), 14. Rosella

Merah (Kepek, Pendoworejo,

Girimulyo)

14 kelompok

IKM

5. Pemberian bantuan peralatan

produksi bagi kelompok IKM : 1.

Nyawiji Mulyo (Gunungkukusan,

Hargorejo, Kokap), 2. Nira Gayuh

Lestari (Turus, Tanjungharjo,

Nanggulan), 3. Lancar (Kalibuko I,

Kalirejo, Kokap), 4. Sangaji I

(Sungapan I, Hargotirto, Kokap), 5.

Giri Loji (Tegiri II, Hargowilis,

Kokap), 6. Jatigiri Syafitri (Tegiri II,

Hargowilis, Kokap), 7. Nira Murni

(Tegiri I, Hargowilis, Kokap), 8. Nira

Nguri (Menguri, Hargotirto, Kokap),

9. Sari Manggar (Sebatang,

Hargotirto, Kokap), 10. Sari Legen

(Kalibuko I, Kalirejo, Kokap), 11.

Sedyo Rukun (Keceme,

Gerbosari, Samigaluh), 12. Kopi

Lingga (Nglinggo Barat,

Pagerharjo, Samigaluh), 13. Kopi

Moka Menoreh (Madigondo,

Sidoharjo, Samigaluh), 14. Rosella

Merah (Kepek, Pendoworejo,

Girimulyo)

14 kelompok

IKM

0 Peningkatan kapasitas sentra gula

semut Nyawiji Mulyo

1 sentra

3.07.3.06.01.01.23.10-P Penumbuhan dan Pengembangan

Usaha Industri Berbasis

Logam,Kimia dan Aneka

9. Uji fisik produk 3 jenis 1,136,249,325 1,136,249,325 9. Uji fisik produk 3 jenis 327,089,125 -809,160,200 DAK menyesuaikan

substansi kegiatan

10. Pemberian bantuan peralatan

produksi bagi kelompok IKM: 1.

Clangkring Welding Construction

(Donomerto, Donomulyo,

Nangguan), 2. Sido Maju (Selo

Timur, Hargorejo, Kokap), 3. Selo

Maju (Selo Barat, Hargorejo,

Kokap)

3 kelompok 10. Pemberian bantuan peralatan

produksi bagi kelompok IKM: 1.

Clangkring Welding Construction

(Donomerto, Donomulyo,

Nangguan), 2. Sido Maju (Selo

Timur, Hargorejo, Kokap), 3. Selo

Maju (Selo Barat, Hargorejo,

Kokap)

3 kelompok

III - 121

Page 143: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

8. Pendampingan peumbuhan dan

pengembangan usaha

10 bulan 8. Pendampingan peumbuhan dan

pengembangan usaha

10 bulan

2. Pembinaan manajemen

produksi bagi penerima bantuan

peralatan

3 kelompok 2. Pembinaan manajemen

produksi bagi penerima bantuan

peralatan

3 kelompok

3. Pembinaan legalitas usaha dan

peningkatan standar mutu

90 IKM 3. Pembinaan legalitas usaha dan

peningkatan standar mutu

90 IKM

4. Pelatihan peningkatan

keterampilan tukang kayu

15 orang 4. Pelatihan peningkatan

keterampilan tukang kayu

15 orang

5. Sosialisasi legalitas kelompok 90 SKT 5. Sosialisasi legalitas kelompok 90 SKT

6. Penerapan Gugus Kendali Mutu 5 kelompok

IKM

6. Penerapan Gugus Kendali Mutu 5 kelompok

IKM

7. Pendampingan sentra IKM

sebanyak 5 sentra

10 bulan 7. Pendampingan sentra IKM

sebanyak 5 sentra

10 bulan

Penyelenggaraan penumbuhan

dan pengembangan usaha industri

melalui:

0 Penyelenggaraan penumbuhan

dan pengembangan usaha industri

melalui:

0

1. Pembinaan penguatan

kelembagaan sentra IKM

25 orang 1. Pembinaan penguatan

kelembagaan sentra IKM

25 orang

11. Peningkatan kapasitas sentra

pande besi Bina Karya Klopo

Sepuluh Bendungan Wates

1 sentra 11. Peningkatan kapasitas sentra

pande besi Bina Karya Klopo

Sepuluh Bendungan Wates

0

Jumlah 37,048,095,546 37,047,669,546 35,669,463,806 -1,378,205,740

III - 122

Page 144: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : SEKRETARIAT DAERAH

JUMLAH PAGU : Rp. 13,088,238,116

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.03.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 2,313,893,550 2,255,095,150 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 2,184,912,850 -70,182,300

4.01.4.01.03.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

12 bulan 696,889,450 696,889,450 Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

12 bulan 689,882,150 -7,007,300 Pengurangan anggaran,

pergeseran rekening

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan)

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan)

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan)

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan)

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka)

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka)

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

12 bulan

III - 123

Page 145: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka)

kantor, cetak penggandaan dan

Bahan Pustaka)

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa, bahan, dan peralatan

kantor)

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa, bahan, dan peralatan

kantor)

12 bulan

Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis

kantor, cetak penggandaan

dan Bahan Pustaka

12 bulan

4.01.4.01.03.01.01.27-P Penyediaan jasa administrasi

keuangan

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan 116,695,500 116,695,500 Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan 116,695,500 0 Tetap

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan

Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa Keuangan

12 bulan

4.01.4.01.03.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 1,500,308,600 1,441,510,200 Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 1,378,335,200 -63,175,000 Pengurangan anggaran,

pergeseran rekening

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

III - 124

Page 146: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan

4.01.4.01.03.01.11-P Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 4,304,211,125 4,304,211,125 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 4,171,684,891 -132,526,234

4.01.4.01.03.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

1 set meja RR. Menoreh

(bentuk U), 30 bh kursi rapat

RR. Menoreh, 1 unit meja

kerja bupati, 2 unit kursi kerja

(bupati dan wabub), 4 unit

meja kerja (sekda dan asda),

4 unit meja rapat

(Bag.Pemerintahan dan

Hukum), 63 bh kursi susun

(asda 33 bh, 15 bh Bag.

Pemerintahan, 15 bh Bag.

Hukum), 1 unit rak etalase,

1unit rak buku,2 set

perlengkapan dapur (bupati

dan wabup), 3 set spring bed

dan kelengkapannya(2 bupati

dan 1 wabup), 200 m gordyn

dan vitrage Joglo RD Bupati,

18 unit kend.roda 2 (9 bagian),

komputer PC 16 unit ( 7 unit

media center, 2 unit Bag,

Umum, 1 unit Bag.

Organisasi, 5 unit RT, 1 unit

Bag Perek.), 3 unit Laptop (2

unit Bag. Umum, 1 unit Bag.

RT), 4 unit printer (1 unit

organisasi, 1 unit Bag.Perek, 1

unit Bag.Umum, 1 Bag RT), 6

unit LCD (1

Bag.Pemerintahan, 1Bag.

Hukum,1 SAB, 2 RT, 1

Bag.Umum), 3 unit televisi (1

pos jaga setda, 1 staf ahli, 1

RD Wabup), 1 unit antena

parabola G. Binangun I, 1 unit

mesin pompa air, 1 bh tangga

alumunium, 15 unit AC (2

media center, 1 Bag.Hukum, 1

Bag. Pemerintahan, 2 Bag

Kesra, 1 Bag. Perekonomian,

3 Lobi setda, 2 RD Bupati, 2

RD Wabup, 1 SAB), 1 paket

12 jenis 1,295,666,000 1,295,666,000 1 set meja RR. Menoreh

(bentuk U), 30 bh kursi rapat

RR. Menoreh, 1 unit meja kerja

bupati, 2 unit kursi kerja (bupati

dan wabub), 4 unit meja kerja

(sekda dan asda), 4 unit meja

rapat (Bag.Pemerintahan dan

Hukum), 63 bh kursi susun

(asda 33 bh, 15 bh Bag.

Pemerintahan, 15 bh Bag.

Hukum), 1 unit rak etalase,

1unit rak buku,2 set

perlengkapan dapur (bupati

dan wabup), 3 set spring bed

dan kelengkapannya(2 bupati

dan 1 wabup), 200 m gordyn

dan vitrage Joglo RD Bupati,

18 unit kend.roda 2 (9 bagian),

komputer PC 16 unit ( 7 unit

media center, 2 unit Bag,

Umum, 1 unit Bag. Organisasi,

5 unit RT, 1 unit Bag Perek.), 3

unit Laptop (2 unit Bag. Umum,

1 unit Bag. RT), 4 unit printer

(1 unit organisasi, 1 unit

Bag.Perek, 1 unit Bag.Umum,

1 Bag RT), 6 unit LCD (1

Bag.Pemerintahan, 1Bag.

Hukum,1 SAB, 2 RT, 1

Bag.Umum), 3 unit televisi (1

pos jaga setda, 1 staf ahli, 1

RD Wabup), 1 unit antena

parabola G. Binangun I, 1 unit

mesin pompa air, 1 bh tangga

alumunium, 15 unit AC (2

media center, 1 Bag.Hukum, 1

Bag. Pemerintahan, 2 Bag

Kesra, 1 Bag. Perekonomian,

3 Lobi setda, 2 RD Bupati, 2

RD Wabup, 1 SAB), 1 paket

CCTV komp setda, 2 unit

mesin potong rumput, 1 unit

12 jenis 1,470,493,466 174,827,466 Penambahan anggaran,

pergeseran rekening

III - 125

Page 147: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

CCTV komp setda, 2 unit

mesin potong rumput, 1 unit

garasi komp. setda, , 1 unit

kamera foto,1 unit komputer

editing, 2 unit loker besi, 1 unit

Exhaus fan, 1 unit server,1

paket peralatan jaringan ULP, 2

bh hardisk external, 1 bh filling

cabinet (Bag.Perek), 1 unit

ATS dan instalasinya, 2 unit

scanner (1 Bag. Umum, 1Bag.

Organisasi), 15 taplak meja

G.Kaca

garasi komp. setda, , 1 unit

kamera foto,1 unit komputer

editing, 2 unit loker besi, 1 unit

Exhaus fan, 1 unit server,1

paket peralatan jaringan ULP, 2

bh hardisk external, 1 bh filling

cabinet (Bag.Perek), 1 unit

ATS dan instalasinya, 2 unit

scanner (1 Bag. Umum, 1Bag.

Organisasi), 15 taplak meja

G.Kaca, 2 unit mesin cuci, 2

unit TV, 3 buah jemuran baju, 3

buah rak piring, 11 set bed

cover dan sprei, 10 set sprei

besar, 4 set sprei single bed, 3

buah rak sepatu, 3 buah

jemuran handuk, 3 buah

jemuran pakaian, 5 set taplak

meja, 4 set perlegkapan kamar

mandi, 3 set water heater, 1

unit kompor standing, 3 unit

dispenser, 1 unit exhause fan,

2 unit pompa air mancur, 1 unit

kulkas, 1 unit komputer PC

(Bag. Pembangunan), 1 unit

laptop (BLP), 1 unit Printer

multifungsi (BLP) dan 1 paket

pergola garasi

4.01.4.01.03.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

3 unit, komputer 2 buah,

printer 2 buah, AC 1 buah, dan

laptop 1 buah.

12 bulan 3,008,545,125 3,008,545,125 Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

3 unit, komputer 2 buah, printer

2 buah, AC 1 buah, dan laptop

1 buah.

12 bulan 2,701,191,425 -307,353,700 Pengurangan anggaran,

pergeseran rekening

Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

3 unit, komputer 3 buah,

printer 3 buah, AC 1 buah,

mesin ketik 2 buah, orgen 1

buah dan laptop 2 buah.

12 bulan Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

3 unit, komputer 3 buah, printer

3 buah, AC 1 buah, mesin ketik

2 buah, orgen 1 buah dan

laptop 2 buah.

12 bulan

Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

3 unit, komputer 1 buah,

printer 3 buah, mesin ketik 2

buah dan laptop 2 buah.

12 bulan Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

3 unit, komputer 1 buah, printer

3 buah, mesin ketik 2 buah dan

laptop 2 buah.

12 bulan

Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

2 unit, komputer 6 buah,

printer 6 buah, AC 4 buah, dan

laptop 2 buah.

12 bulan Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

2 unit, komputer 6 buah, printer

6 buah, AC 4 buah, dan laptop

2 buah.

12 bulan

Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

1 unit, komputer 1 buah,

printer 1 buah, server 1 buah,

mesin ketik 1 buah, AC 1 unit,

dan laptop 2 buah.

12 bulan Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

1 unit, komputer 1 buah, printer

1 buah, server 1 buah, mesin

ketik 1 buah, AC 1 unit, dan

laptop 2 buah.

12 bulan

Pemeliharaan : Rumah Dinas

Bupati, RD Wabup, RD

Sekda,Gedung komplek Setda

, rehab atap G.Binangun IVa,

Interior (Lobi setda dan ruang

kerja asda), pemel. 37

12 bulan Pemeliharaan : Rumah Dinas

Bupati, RD Wabup, RD

Sekda,Gedung komplek Setda

, rehab atap G.Binangun IVa,

Interior (Lobi setda dan ruang

kerja asda), pemel. 37

12 bulan

III - 126

Page 148: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

kendaraan dinas roda 4, 1

kendaraan dinas roda 6, 12

kendaraan dinas roda 2, 53

unit AC, 10 Laptop, 10

Komputer, Loundry (Setda,

rumah dinas jabatan), 3 unit

mesin ketik, 10 printer, 3 unit

televisi, 2 unit pompa air , 8

unit LCD, 2 bh genset, Belanja

Jasa Kantor (air, litrik,

telepon),pemasangan sekat

ruang (Bag. Hukum dan

Pemerintahan), 5 unit alat RT,

pemasanan keramik emperan

Gedung Binangun I,2 unit UPS,

1 unit lensa tustel kamera, 1

unit lensa kamera video,

Lantainisasi Batu Andesit

kendaraan dinas roda 4, 1

kendaraan dinas roda 6, 12

kendaraan dinas roda 2, 53

unit AC, 10 Laptop, 10

Komputer, Loundry (Setda,

rumah dinas jabatan), 3 unit

mesin ketik, 10 printer, 3 unit

televisi, 2 unit pompa air , 8

unit LCD, 2 bh genset, Belanja

Jasa Kantor (air, litrik,

telepon),pemasangan sekat

ruang (Bag. Hukum dan

Pemerintahan), 5 unit alat RT,

pemasanan keramik emperan

Gedung Binangun I,2 unit UPS,

1 unit lensa tustel kamera, 1

unit lensa kamera video,

Lantainisasi Batu Andesit

Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

2 unit, komputer 2 buah, AC 8

buah, Server 1 buah dan

laptop 6 buah.

12 bulan Pemeliharaan : kendaraan

dinas (Roda 4) 1 unit, (roda 2)

2 unit, komputer 2 buah, AC 8

buah, Server 1 buah dan

laptop 6 buah.

12 bulan

1 unit roda 4, 3 unit roda 2, 1

bh mesin ketik, 5 unit printer, 2

unit scanner, 5 unit komputer,

6 bh laptop, 4 unit AC

12 bulan 1 unit roda 4, 3 unit roda 2, 1

bh mesin ketik, 5 unit printer, 2

unit scanner, 5 unit komputer,

6 bh laptop, 4 unit AC

12 bulan

4.01.4.01.03.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 62,790,750 62,790,750 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 60,270,750 -2,520,000

4.01.4.01.03.01.12.02-P Penyusunan pelaporan

keuangan

Tersusunnya Laporan capaian

kinerja semesteran keuangan

dan capaian kinerja

semesteran

6 dokumen 10,019,500 10,019,500 Tersusunnya Laporan capaian

kinerja semesteran keuangan

dan capaian kinerja

semesteran

6 dokumen 10,019,500 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Tersusunnya dokumen PK,

Renja dan Renstra Setda

3 dokumen 47,785,250 47,785,250 Tersusunnya dokumen Renja,

Renja Perubahan dan Renstra

Setda

3 dokumen 45,265,250 -2,520,000 Pengurangan anggaran

4.01.4.01.03.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya Laporan

Pengendalian dan evaluasi

kinerja, LKjIP setda serta

Penerapan SPIP Setda.

3 Dokumen 4,986,000 4,986,000 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja,LKjIP, Laporan

Tahunan,Profil kinerja

SKPD,serta Penerapan SPIP

Setda

21 Dokumen 4,986,000 0 Penyesuaian sasaran

4.01.4.01.03.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Manusia

SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 133,899,900 133,899,900 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 133,899,900 0

4.01.4.01.03.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

1 orang 33,900,000 33,900,000 Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

1 orang 33,900,000 0 Tetap

Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar (Bag.

Pemerintahan, Bag. Umum,

Bag. Organisasi, Bag.

Keuangan, Setda)

12 orang Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar (Bag.

Pemerintahan, Bag. Umum,

Bag. Organisasi, Bag.

Keuangan, Setda)

12 orang

Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

1 orang Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

1 orang

III - 127

Page 149: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

1 orang Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

1 orang

Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

4 orang Pengiriman pegawai untuk

mengikuti diklat non formal/

workshop/ seminar

4 orang

4.01.4.01.03.01.13.08-P Penyediaan Kelengkapan dan

Jasa Bagi Kepala

Daerah/Wakil Kepala Daerah

Medical Check Up KDH/Wakil

KDH beserta keluarga

8 orang 99,999,900 99,999,900 Medical Check Up KDH/Wakil

KDH beserta keluarga

8 orang 99,999,900 0 Tetap

Tersedianya pakaian dinas

beserta kelengkapannya bagi

bupati dan wakil bupati

8 jenis Tersedianya pakaian dinas

beserta kelengkapannya bagi

bupati dan wakil bupati

8 jenis

4.01.4.01.03.01.16-P Program Peningkatan

Pelayanan Kedinasan

KDH/Wakil KDH

Cakupan kinerja pelayanan

kedinasan KDH/Wakil KDH

100 % 1,328,410,900 1,328,410,900 Cakupan kinerja pelayanan

kedinasan KDH/Wakil KDH

100 % 1,686,740,900 358,330,000

4.01.4.01.03.01.16.40-P Peningkatan Layanan

Keprotokolan

Layanan Keprotokolan dan

Sosialisasi Keprotokolan

41 OPD 867,011,000 867,011,000 Layanan Keprotokolan dan

Sosialisasi Keprotokolan

41 OPD 991,681,000 124,670,000 Penambahan anggaran

4.01.4.01.03.01.16.37-P Pengelolaan SIM Persuratan

Elektronik

Terkelolanya Arsip dan SIM

Persuratan Elektronik Lingkup

SKPD Pemkab KP (41 SKPD)

dan (9 Bagian)

12 bulan 30,443,000 30,443,000 Terkelolanya Arsip dan SIM

Persuratan Elektronik Lingkup

SKPD Pemkab KP (41 SKPD)

dan (9 Bagian)

12 bulan 30,443,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.16.41-P Monev Pelaksanaan Kebijakan

Pemerintah Daerah

Dokumen hasil Monitoring dan

evaluasi kebijakan Pemerintah

Daerah

1 dokumen 30,699,950 30,699,950 Dokumen hasil Monitoring dan

evaluasi kebijakan Pemerintah

Daerah

1 dokumen 30,699,950 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.16.39-P Penyebarluasan informasi

melalui media massa

Publikasi informasi pemda

melalui press release 360

kegiatan, 9 kali siaran radio, 19

kali siaran televisi, iklan/

pariwara 72 dan 52 buah

media luar ruang, 2 kali

penerbitan majalah dan

buletin, 4 kali konferensi pers

12 bulan 310,803,500 310,803,500 Publikasi informasi pemda

melalui press release 360

kegiatan, 9 kali siaran radio, 27

kali siaran televisi, iklan/

pariwara 75 dan 53 buah

media luar ruang, 1 kali

penerbitan majalah dan buletin,

4 kali konferensi pers, press

gathering 4 kali, advetorial

gentong rembes 16 kali,

advertorial 1/4 halaman 4 kali,

laporan khusus satu halaman

(hari jadi) 1 kali, advertorial

promosi daerah 4 kali,

advertorial promosi daerah

(halaman depan) 4 kali,

advertorial 1/2 halaman

(lanjutan) 4 kali, advertorial 1/4

halaman 4 kali, langggan surat

kabar 3 bulan

12 bulan 544,463,500 233,660,000 Penambahan anggaran dan

sasaran

4.01.4.01.03.01.16.38-P Penyusunan amanat Pimpinan

Daerah

Dokumen amanat Pimpinan

Daerah

500 ekspl 17,153,500 17,153,500 Dokumen amanat Pimpinan

Daerah

500 ekspl 17,153,500 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.16.35-P Monev Pelaksanaan

Pemilukada

Dokumen laporan hasil monev

pemilukada

1 dokumen 72,299,950 72,299,950 Dokumen laporan hasil monev

pemilukada

1 dokumen 72,299,950 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.26-P Program Penataan

Peraturan Perundang-

undangan

Cakupan peraturan

perundang-undangan yang

disusun

100 % 489,446,450 485,234,450 Cakupan peraturan

perundang-undangan yang

disusun

84 % 485,234,450 0

4.01.4.01.03.01.26.28-P Penyusunan produk hukum

Bupati

Dokumen Perbup, Kep. Bupati

dan Instruksi Bupati untuk

penyelenggaraan

pemerintahan daerah.

400 dokumen 46,563,900 46,563,900 Dokumen Perbup, Kep. Bupati

dan Instruksi Bupati untuk

penyelenggaraan

pemerintahan daerah.

400 dokumen 46,563,900 0 Tetap

III - 128

Page 150: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.03.01.26.25-P Penyusunan Raperda Dokumen rancangan

peraturan daerah

10 dokumen 127,862,450 127,862,450 Dokumen rancangan

peraturan daerah

10 dokumen 127,862,450 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.26.34-P Penyusunan Program

Pembentukan Peraturan

Daerah

Draft keputusan DPRD

tentang Program

Pembentukan Peraturan

Daerah.

1 dokumen 11,910,000 11,910,000 Draft keputusan DPRD

tentang Program

Pembentukan Peraturan

Daerah.

1 dokumen 11,910,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.26.33-P Monev produk hukum daerah Dokumen laporan monev

produk hukum daerah

1 dokumen 23,006,600 23,006,600 Dokumen laporan monev

produk hukum daerah

1 dokumen 23,006,600 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.26.31-P Publikasi produk hukum Sosialisasi produk hukum 4

kali

4 kali 107,387,500 107,387,500 Sosialisasi produk hukum 4

kali

4 kali 107,387,500 0 Tetap

Cetak 10 Lembaran daerah,

cetak 3 berita daerah , buku

informasi perundang-

undangan 1, buku abstrak 1

dan leaflet 1000 lembar

16 Dokumen Cetak 10 Lembaran daerah,

cetak 3 berita daerah , buku

informasi perundang-

undangan 1, buku abstrak 1

dan leaflet 1000 lembar

16 Dokumen

4.01.4.01.03.01.26.30-P Penyuluhan hukum Pembinaan hukum 6 kali,

Pokmaskum 5 kali, kadarkum

1 kali

12 kali 104,822,000 104,822,000 Pembinaan hukum 6 kali,

Pokmaskum 5 kali, kadarkum

1 kali

12 kali 104,822,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.26.29-P Pengelolaan JDI hukum Pembinaan pengelolaaan JDI

Hukum di Kecamatan dan

desa.

12 Kecamatan 67,894,000 63,682,000 Pembinaan pengelolaaan JDI

Hukum di Kecamatan dan

desa.

12 Kecamatan 63,682,000 0 Tetap

Terkelolanya Web JDI Hukum

di bagian hukum

1 web Terkelolanya Web JDI Hukum

di bagian hukum

1 web

4.01.4.01.03.01.29-P Program Pengembangan

Kapasitas Otonomi Daerah

Capaian pengembangan

kapasitas otonomi daerah

100 % 752,489,150 743,977,150 Capaian pengembangan

kapasitas otonomi daerah

100 % 833,202,150 89,225,000

4.01.4.01.03.01.29.41-P Pengembangan Kapasitas

Kecamatan dan Kelurahan

Terbinanya penyelenggaraan

pemerintahan perwilayahan

Kecamatan

12 kecamatan 120,729,725 112,217,725 Terbinanya penyelenggaraan

pemerintahan perwilayahan

Kecamatan

12 kecamatan 112,217,725 0 Tetap

Terbinanya penyelenggaraan

pemerintahan perwilayahan

Kelurahan

1 kelurahan Terbinanya penyelenggaraan

pemerintahan perwilayahan

Kelurahan

1 kelurahan

4.01.4.01.03.01.29.42-P Pengelolaan Batas Wilayah

Kabupaten dan Pembakuan

Nama Geografis

Tersedianya data tentang

pembakuan nama geografis

1 paket 239,871,025 239,871,025 Tersedianya data tentang

pembakuan nama geografis

1 paket 239,871,025 0 Tetap

Terpasangnya dan

terpeliharanya pilar batas

wilayah kabupaten

1 kecamatan Terpasangnya dan

terpeliharanya pilar batas

wilayah kabupaten

1 kecamatan

4.01.4.01.03.01.29.33-P Peningkatan Kesadaran Cinta

Daerah

Terselenggaranya peringatan

Hari Jadi Kabupaten

1 kali 282,236,500 282,236,500 Terselenggaranya peringatan

Hari Jadi Kabupaten

1 kali 371,461,500 89,225,000 Bertambah untuk Belanja

pakaian adat Forkompimda

beserta istri/suami, Asisten dan

Staf Ahli, kepala OPD dan

Kabag, anggota dan pimpinan

DPRD

4.01.4.01.03.01.29.43-P Penyelenggaraan dan

Pelaporan Otonomi Daerah

Koordinasi, evaluasi dan

pelaporan penyelenggaraan

Otonomi Daerah (Jenis)

3 dokumen 45,215,250 45,215,250 Koordinasi, evaluasi dan

pelaporan penyelenggaraan

Otonomi Daerah (Jenis)

3 dokumen 45,215,250 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.29.44-P Kerjasama dengan

Pemerintah Daerah Lain

Dokumen kerjasama antar

daerah

3 dokumen 64,436,650 64,436,650 Dokumen kerjasama antar

daerah

3 dokumen 64,436,650 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.33-P Program Peningkatan

Pelayanan Kemasyarakatan

Cakupan pelayanan

kegiatan kemasyarakatan

100 % 2,916,109,450 2,875,049,450 Cakupan pelayanan kegiatan

kemasyarakatan

100 % 1,235,570,450 -1,639,479,000

4.01.4.01.03.01.33.08-P Penyelenggaraan Haji Tersedianya sarana

transportasi bagi jamaah haji

dari daerah asal ke embarkasi

1 kali 73,989,650 73,989,650 Tersedianya sarana

transportasi bagi jamaah haji

dari daerah asal ke embarkasi

1 kali 77,485,650 3,496,000 Penambahan anggaran

III - 129

Page 151: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

(PP) (PP)

4.01.4.01.03.01.33.18-P Pendampingan Penyaluran

Bantuan Kepada Masyarakat

Tersalurkannya bantuan untuk

400 yatim piatu, 54 tempat

ibadah, 15 madrasah Diniyah,

15 ponpes

1 paket 22,500,000 18,940,000 Tersalurkannya bantuan untuk

400 yatim piatu, 54 tempat

ibadah, 15 madrasah Diniyah,

15 ponpes

1 paket 18,940,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.33.19-P Pendampingan GNOTA Terfasilitasinya GNOTA 500 orang 10,702,300 10,702,300 Terfasilitasinya GNOTA 500 orang 10,702,300 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.33.10-P Pencegahan Pemberantasan

Penyalahgunaan dan

Peredaran Gelap Narkoba

(P4GN)

Penyuluhan, Sosialisasi dan

lomba bebas narkotika

10 kali 55,000,000 55,000,000 Penyuluhan, Sosialisasi dan

lomba bebas narkotika

10 kali 55,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.33.15-P Pembinaan keimanan dan

ketaqwaan

Terlaksananya pengajian

aparat, safari jumat dan safari

tarawih

70 kali 548,487,350 510,987,350 Terlaksananya pengajian

aparat, safari jumat dan safari

tarawih

70 kali 496,487,350 -14,500,000 Mendahului

perubahan,pengurangan

anggaran

Terbentuknya Desa Binaan

Keluarga Sakinah (DBKS)

9 desa Terbentuknya Desa Binaan

Keluarga Sakinah (DBKS)

9 desa

Terseleksinya Kafilah MTQ

tingkat Kabupaten dan

Propinsi serta penghafal Al

Quran

4 kali Terseleksinya Kafilah MTQ

tingkat Kabupaten dan Propinsi

serta penghafal Al Quran

4 kali

4.01.4.01.03.01.33.20-P Pembinaan anggota organisasi

kemasyarakatan

Terbinanya keimanan dan

ketaqwaan masyarakat

melalui organisasi keagamaan

5200 orang 438,737,500 438,737,500 Terbinanya keimanan dan

ketaqwaan masyarakat melalui

organisasi keagamaan

5200 orang 435,237,500 -3,500,000 Pengurangan anggaran

4.01.4.01.03.01.33.21 Pengelolaan Masjid Agung Terpeliharanya Masjid Agung

dan terbangunnya pagar serta

regol Masjid Agung

1 Paket 1,766,692,650 1,766,692,650 Terpeliharanya Masjid Agung 1 Paket 141,717,650 -1,624,975,000 Pengurangan anggaran

4.01.4.01.03.01.51-P Program Penataan dan

Penguatan Organisasi

Capaian kelembagaan yang

efektif dan efisien

100 % 281,236,400 281,236,400 Capaian kelembagaan yang

efektif dan efisien

68.2 % 281,236,400 0

4.01.4.01.03.01.51.07-P Evaluasi Kinerja Pelayanan

Publik

Dokumen laporan hasil survey

kepuasan masyarakat (SKM)

40 dokumen 116,558,750 116,558,750 Dokumen laporan hasil survey

kepuasan masyarakat (SKM)

40 dokumen 116,558,750 0 Tetap

Dokumen pengiriman SKPD

peserta kompetisi inovasi

pelayanan publik

1 dokumen Dokumen pengiriman SKPD

peserta kompetisi inovasi

pelayanan publik

1 dokumen

Dokumen laporan hasil

evaluasi penerapan PPK

BLUD

1 dokumen Dokumen laporan hasil

evaluasi penerapan PPK

BLUD

1 dokumen

Dokumen pedoman pelayanan

publik

1 dokumen Dokumen pedoman pelayanan

publik

1 dokumen

4.01.4.01.03.01.51.01-P Evaluasi kelembagaan Dokumen Raperda Pola

Organisasi dan Raperbup

SOTK dan UT

3 dokumen 79,196,625 79,196,625 Dokumen Raperda Pola

Organisasi dan Raperbup

SOTK dan UT

3 dokumen 79,196,625 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.51.02-P Evaluasi analisis jabatan Raperbup Analisis Jabatan 1 dokumen 31,776,625 31,776,625 Raperbup Analisis Jabatan 1 dokumen 31,776,625 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.51.03-P Evaluasi Pelaksanaan

Kebijakan Bidang Administrasi

Umum

Forkompanda 1 kali 17,909,500 17,909,500 Forkompanda 1 kali 17,909,500 0 Tetap

Rakor Lingkup Asisten

Administrasi Umum

12 kali Rakor Lingkup Asisten

Administrasi Umum

12 kali

4.01.4.01.03.01.51.06-P Monev Pelaksanaan RB dan

SOP

Dokumen hasil monev

pelaksanaan Reformasi

Birokrasi dan SOP

1 dokumen 23,051,800 23,051,800 Dokumen hasil monev

pelaksanaan Reformasi

Birokrasi dan SOP

1 dokumen 23,051,800 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.51.05-P Monev ketatalaksanaan Dokumen hasil monev

ketatalaksanaan

1 dokumen 12,743,100 12,743,100 Dokumen hasil monev

ketatalaksanaan

1 dokumen 12,743,100 0 Tetap

III - 130

Page 152: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.03.01.53-P Program Pelayanan Bantuan

Hukum

Capaian pelayanan bantuan

hukum

100 % 276,864,500 276,864,500 Capaian pelayanan bantuan

hukum

100 % 276,864,500 0

4.01.4.01.03.01.53.06-P Pelayanan Bantuan Hukum Terlayaninya penyelesaian

visum dan perawatan

2 Visum 199,896,200 199,896,200 Terlayaninya penyelesaian

visum dan perawatan

2 Visum 199,896,200 0 Tetap

Terlayaninya penyelesaian

permasalahan hukum yg

dimintakan bantuan hukum

2 kasus Terlayaninya penyelesaian

permasalahan hukum yg

dimintakan bantuan hukum

2 kasus

terlayaninya penyelesaian

permasalahan hukum yang

dihadapi SKPD dan pemdes

4 permasalahan terlayaninya penyelesaian

permasalahan hukum yang

dihadapi SKPD dan pemdes

4 permasalahan

4.01.4.01.03.01.53.03-P Penyelesaian Permasalahan

Penegakan Hukum di Daerah

Koordinasi penyelesaian

permasalahan penegakan

hukum di daerah

4 kali 26,619,700 26,619,700 Koordinasi penyelesaian

permasalahan penegakan

hukum di daerah

4 kali 26,619,700 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.53.04-P Penyusunan dan Evaluasi

Rencana Aksi Nasional Hak

Asasi Manusia (RANHAM)

Dokumen RANHAM dan

Dokumen Hasil evaluasi

2 dokumen 27,084,100 27,084,100 Dokumen RANHAM dan

Dokumen Hasil evaluasi

2 dokumen 27,084,100 0 Mendahului Perubahan

4.01.4.01.03.01.53.07-P Penyusunan Perjanjian Daerah Dokumen MOU dan perjanjian

daerah

30 dokumen 23,264,500 23,264,500 Dokumen MOU dan perjanjian

daerah

30 dokumen 23,264,500 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58 Program Perumusan dan

Pengendalian Kebijakan

Daerah

Capaian analisis kebijakan

yang dijadikan bahan

kebijakan

100 % 420,951,025 420,951,025 Capaian analisis kebijakan

yang dijadikan bahan

kebijakan

100 % 420,951,025 0

4.01.4.01.03.01.58.27-P Perumusan Kebijakan Bidang

Pemerintahan Umum

Rancangan Perturan Bupati

tentang Pemakaman

1 dokumen 49,800,000 49,800,000 Rancangan Perturan Bupati

tentang Pemakaman

1 dokumen 49,800,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.26-P Monev Pelaksanaan Kebijakan

Bidang Kesra dan

Kemasyarakatan

Dokumen laporan hasil Monev

bidang kesra

8 dokumen 45,208,450 45,208,450 Dokumen laporan hasil Monev

bidang kesra

8 dokumen 45,208,450 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.19-P Monev Pelaksanaan Bidang

Lingkungan Hidup Pariwisata

dan Perhubungan

Laporan hasil monev kebijakan

bidang lingkungan hidup,

pariwisata dan perhubungan

1 laporan 12,758,300 12,758,300 Laporan hasil monev kebijakan

bidang lingkungan hidup,

pariwisata dan perhubungan

1 laporan 12,758,300 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.16-P Perumusan kebijakan bidang

PU Tata Ruang dan

Pertanahan

Tersedianya materi kebijakan

tentang sanitasi (PPSP),

AMPL, dan penilaian kinerja

rekanan, IMB, dan

tersosialisasikannya peraturan

baru

1 dokumen 63,557,700 63,557,700 Tersedianya materi kebijakan

tentang sanitasi (PPSP),

AMPL, dan penilaian kinerja

rekanan, IMB, dan

tersosialisasikannya peraturan

baru

1 dokumen 63,557,700 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.18-P Perumusan Kebijakan bidang

Lingkungan Hidup Pariwisata

dan Perhubungan

Rancangan Peraturan bupati

tentang pengelolaan limbah

bahan berbahaya beracun

(B3)

1 dokumen 9,593,900 9,593,900 Rancangan Peraturan bupati

tentang pengelolaan limbah

bahan berbahaya beracun (B3)

1 dokumen 9,593,900 0 Mendahului Perubahan

4.01.4.01.03.01.58.17-P Monev Pelaksanaan Kebijakan

bidang PU tata Ruang dan

Pertanahan

Laporan hasil monev kebijakan

bidang PU, Tata ruang dan

Pertanahan

1 laporan 10,499,800 10,499,800 Laporan hasil monev kebijakan

bidang PU, Tata ruang dan

Pertanahan

1 laporan 10,499,800 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.21-P Monev pelaksanaan kebijakan

bidang pertanian, Pangan,

kelautan dan perikanan

Dokumen Laporan Hasil

Monev Pelaksanaan Kebijakan

Bidang Pertanian, Pangan,

Kelautan dan Perikanan

4 dokumen 24,107,250 24,107,250 Dokumen Laporan Hasil

Monev Pelaksanaan Kebijakan

Bidang Pertanian, Pangan,

Kelautan dan Perikanan

4 dokumen 24,107,250 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.20-P Perumusan kebijakan bidang

pertanian, Pangan, kelautan

dan perikanan

Dokumen Kebijakan Bidang

Pertanian, Pangan, Kelautan

dan Perikanan

2 dokumen 17,309,950 17,309,950 Dokumen Kebijakan Bidang

Pertanian, Pangan, Kelautan

dan Perikanan

2 dokumen 17,309,950 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.22-P Perumusan kebijakan bidang

koperasi UMKM penanaman

modal dan pelayanan terpadu

Rancangan perbup tentang

Pemberdayaan koperasi dan

UMKM

2 dokumen

kajian

19,906,500 19,906,500 Rancangan perbup tentang

Pemberdayaan koperasi dan

UMKM

2 dokumen

kajian

19,906,500 0 Tetap

III - 131

Page 153: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.03.01.58.23-P Monev pelaksanaan kebijakan

bidang koperasi UMKM ,

Penanaman modal dan

pelayanan terpadu

Dokumen laporan hasil monev

Pelaksanaan kebijakan bidang

koperasi, usaha mikro kecil

dan menengah, dan

penanaman modal

2 dokumen 66,985,475 66,985,475 Dokumen laporan hasil monev

Pelaksanaan kebijakan bidang

koperasi, usaha mikro kecil

dan menengah, dan

penanaman modal

2 dokumen 66,985,475 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.24-P Perumusan Kebijakan Bidang

Perindustrian dan

Perdagangan

Draft Keputusan Bupati

tentang Penetapan Produk

unggulan Daerah

1 dokumen 5,000,000 5,000,000 Draft Keputusan Bupati

tentang Penetapan Produk

unggulan Daerah

1 dokumen 5,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.25-P Monev pelaksanaan Kebijakan

Bidang Perindustrian dan

Perdagangan

laporan Pengendalian Inflasi

Daerah (TPID)

1 dokumen 68,197,400 68,197,400 laporan Pengendalian Inflasi

Daerah (TPID)

1 dokumen 68,197,400 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.15-P Monev pelaksanaan kebijakan

bidang perencanaan

pembangunan, litbang dan

kominfo

Laporan Monev Pelaksanaan

Kebijakan bidang Renbang

dan Kominfo

4 dokumen 20,050,500 20,050,500 Laporan Monev Pelaksanaan

Kebijakan bidang Renbang dan

Kominfo

4 dokumen 20,050,500 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.58.14 Perumusan Kebijakan bidang

Perencanaan Pembangunan

Penelitian Pengembangan dan

Kominfo

Rancangan peraturan bupati

tentang Pedoman Rencana

Umum Pengadaan

Barang/Jasa Pemerintah

1 dokumen 7,975,800 7,975,800 Rancangan peraturan bupati

tentang Pedoman Rencana

Umum Pengadaan

Barang/Jasa Pemerintah

1 dokumen 7,975,800 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.59-P Program Peningkatan

Kualitas Pengadaan

Barang/Jasa

Cakupan pengadaan barang

dan jasa

100 % 881,652,700 881,652,700 Cakupan pengadaan barang

dan jasa

100 % 866,263,700 -15,389,000

4.01.4.01.03.01.59.01-P Penyelenggaraan Layanan

Pengadaan

Pengadaan Barang/Jasa

secara elektronik.

200 paket 667,606,600 667,606,600 Pengadaan Barang/Jasa

secara elektronik.

200 paket 667,582,600 -24,000 Mendahului Perubahan dan

Pengurangan Anggaran

4.01.4.01.03.01.59.02-P Perencanaan Pengadaan

Barang/Jasa

Rencana pelaksanaan

pengadaan barang/jasa

pemerintah

1 laporan 127,982,400 127,982,400 Rencana pelaksanaan

pengadaan barang/jasa

pemerintah

1 laporan 118,642,400 -9,340,000 pengurangan pada honorarium

tim perencanaan dan monev PBJ

(jumlah 62 berkurang menjadi 60

person karena sudah

memenuhi), pengurangan pada

uang lembur dan makan lembur

kegiatan (jumlah Tim berkurang),

dan penghapusan belanja

telepon (sudah masuk eks bau)

4.01.4.01.03.01.59.03-P Monitoring evaluasi dan

pelaporan pelaksanaan

pengadaan barang/jasa

Laporan hasil proses

pengadaan barang/jasa dan

laporan hasil monitoring

1 laporan 86,063,700 86,063,700 Laporan hasil proses

pengadaan barang/jasa dan

laporan hasil monitoring

1 laporan 80,038,700 -6,025,000 Pengurangan Anggaran

4.01.4.01.03.01.65-P Program Peningkatan

BUMD, BUM Desa dan

lembaga keuangan

Cakupan lembaga keuangan

berkinerja baik

73.89 % 172,733,325 172,733,325 Cakupan lembaga keuangan

berkinerja baik

73.89 % 173,320,450 587,125

4.01.4.01.03.01.65.01-P Monev pelaksanaan kebijakan

bidang lembaga keuangan

pedesaan

Dokumen laporan hasil monev

pelaksanaan kebijakan bidang

lembaga keuangan pedesaan

88 dokumen 45,100,900 45,100,900 Dokumen laporan hasil monev

pelaksanaan kebijakan bidang

lembaga keuangan pedesaan

88 dokumen 45,100,900 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.65.02-P Monev BUMD dan Lembaga

Keuangan Daerah (LKD)

Laporan hasil monev

pelaksanaan kebijakan bidang

BUMD dan BUKP, Laporan

hasil Pelaksanaan kegiatan

TSP/CSR

2 dokumen 127,632,425 127,632,425 Laporan hasil monev

pelaksanaan kebijakan bidang

BUMD dan BUKP, Laporan

hasil Pelaksanaan kegiatan

TSP/CSR

2 dokumen 128,219,550 587,125 Laba BUKP meningkat sehingga

anggaran pembinaan BUKP juga

meningkat

4.01.4.01.03.01.66-P Program Peningkatan

Akuntabilitas Kinerja

Pemerintah Daerah

Cakupan ketepatan laporan

kinerja Kepala Daerah

100 % 263,099,700 263,099,700 Cakupan ketepatan laporan

kinerja Kepala Daerah

100 % 278,085,700 14,986,000

4.01.4.01.03.01.66.01-P Penyusunan Laporan

Keterangan

Pertanggungjawaban (LKPJ)

Dokumen Laporan Keterangan

Pertanggungjawaban (LKPJ)

1 dokumen 103,552,600 103,552,600 Dokumen Laporan Keterangan

Pertanggungjawaban (LKPJ)

1 dokumen 103,552,600 0 Tetap

4.01.4.01.03.01.66.02-P Penyusunan Laporan

Penyelenggaraan Pemerintah

Dokumen Laporan

Penyelenggaraan Pemerintah

2 dokumen 106,204,000 106,204,000 Dokumen Laporan

Penyelenggaraan Pemerintah

2 dokumen 106,204,000 0 Tetap

III - 132

Page 154: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Daerah Daerah, Dokumen Informasi

Laporan penyelenggaraan

Pemerintah Daerah (ILPPD)

Daerah, Dokumen Informasi

Laporan penyelenggaraan

Pemerintah Daerah (ILPPD)

4.01.4.01.03.01.66.03-P Penyusunan dokumen SAKIP

dan SPM

Dokumen Penyusunan SAKIP

dan Monev Penerapan SPM

2 dokumen 53,343,100 53,343,100 Dokumen Penyusunan SAKIP

dan Monev Penerapan SPM

2 dokumen 68,329,100 14,986,000 Tetap

Jumlah 14,597,788,925 14,485,206,525 13,088,238,116 -1,396,968,409

III - 133

Page 155: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

SKPD :

JUMLAH PAGU : Rp. 19,982,779,645

PPAS APBD

4.01.4.01.04.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20% 523,633,200 559,774,800 Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

20% 573,483,200 13,708,400

4.01.4.01.04.01.01.26-P Penyediaan jasa dan

peralatan perkantoran

Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor, barang

cetakan)

12 bulan 162,014,800 208,142,800 Jasa perkantoran (jasa persuratan) dan

peralatan kantor (alat tulis kantor, barang

cetakan)

12 bulan 221,847,800 13,705,000 Penambahan anggaran ATK

Pembayaran upah penjaga

malam (1 orang), tenaga

administrasi (1 orang) dan sopir

(3 orang), Petugas Front Office

(2 orang), Pramu Kantor (1

orang)

8 orang Pembayaran upah penjaga malam (1

orang), tenaga administrasi (1 orang) dan

sopir (3 orang), Petugas Front Office (2

orang), Pramu Kantor (1 orang)

8 orang

4.01.4.01.04.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (8 orang)

12 bulan 43,396,400 43,396,400 Honorarium petugas penatausahaan

keuangan dan barang (8 orang)

12 bulan 35,596,400 -7,800,000 Pengurangan anggaran

menyesuaikan jumlah petugas

penatausahaan keuangan

4.01.4.01.04.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 173,193,200 163,206,800 Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 214,385,200 51,178,400 Penambahan anggaran,

penyesuaian frekuensi rapat-

rapat, konsultasi dan koordinasi

4.01.4.01.04.01.01.30-P Pembuatan Buletin dan

Profil Anggota DPRD

Buletin, Profil, Booklet Anggota

DPRD Periode 2014-2019

2450 Eksempl

ar

145,028,800 145,028,800 Buletin, Profil, Booklet Anggota DPRD

Periode 2014-2019

2450 Eksempl

ar

101,653,800 -43,375,000 Penyesuaian anggaran rekening

belanja cetak buletin

4.01.4.01.04.01.11-P Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100% 1,036,491,720 2,755,516,720 Capaian ketersediaan sarana dan

prasarana kondisi baik

100% 1,113,771,720 -1,641,745,000

4.01.4.01.04.01.11.01-P Pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran

Tersedianya AC (5 unit) 5 unit 224,800,000 1,927,025,000 AC (5 unit) 5 unit 218,880,000 -1,708,145,000 Anggaran blokir, pengurangan

anggaran

Peralatan personal komputer:

laptop/ notebook (1 unit),

printer laser jet (1 unit)

2 unit Peralatan personal komputer: laptop/

notebook (1 unit), printer laser jet (1

unit)

2 unit

Peralatan studio visual: tape

perekam (2 unit), runningtext

digital (1 unit), LCD (3 unit)

6 unit Peralatan studio visual: tape perekam (2

unit), LCD (3 unit)

5 unit

Tersedianya kendaraan

bermotor roda 2 (1 unit), roda

4 (3 unit)

4 unit Kendaraan bermotor roda 2 1 unit

Buku ilmu pengetahuan umum:

buku ilmu pengetahuan (6

buah), buku peraturan

perundang-undangan (10

buah), keagamaan (2 buah)

18 buah Buku (Ilmu Pengetahuan Umum 6 buah,

Peraturan Perundang-undangan 10 buah,

Keagamaan 2 buah)

18 buah

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SEKRETARIAT DPRD

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

III - 134

Page 156: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

0  Peralatan Pendukung Kantor (Plakat 200

buah, Kain batik/cinderamata 200 buah,

gelas 200 buah, obar-abir/kain merah

puith 1 paket)

600 buah

0  Perlengkapan kantor (Karpet R.Paripurna,

Karpet Musholla, Foto Presiden dan

Wakil Presiden)

4 buah

0  Mebelair (Almari Arsip kecil, Rak Arsip,

Almari Kaca besar)

5 buah

4.01.4.01.04.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya gedung dan

halaman: kendaraan roda 4 (18

unit), kendaraan roda 2 (9 unit),

AC (20 unit), komputer (20

unit), laptop (10 unit), printer

(5 unit), mesin ketik (3 unit),

mesin fotocopy (1 unit), pompa

air (4 unit), kamera (1 unit),

kulkas (2 unit), mic (14 unit)

87 unit 811,691,720 828,491,720 Terpeliharanya gedung dan halaman:

kendaraan roda 4 (17 unit), kendaraan

roda 2 (10 unit), AC (20 unit), komputer

(20 unit), laptop (10 unit), printer (5 unit),

mesin ketik (3 unit), mesin fotocopy (1

unit), pompa air (4 unit), kamera (1 unit),

kulkas (2 unit), mic (14 unit)

107 unit 894,891,720 66,400,000 Penambahan anggaran belanja

telepon, listrik, reparasi dan

suku cadang kendaraan serta

pemeliharaan gedung

Tersedianya komponen alat

listrik dan elektronik, alat dan

bahan kebersihan

12 bulan Tersedianya komponen alat listrik dan

elektronik, alat dan bahan kebersihan

12 bulan

Pembayaran listrik, air dan

telepon

12 bulan Pembayaran listrik, air dan telepon 12 bulan

4.01.4.01.04.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan

Evaluasi Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100% 62,000,000 62,000,000 Capaian perencanaan, pengendalian dan

evaluasi kinerja

100% 62,000,000 0

4.01.4.01.04.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Dokumen Renja dan Renstra

SKPD

3 dokumen 25,000,000 25,000,000 Dokumen Renja dan Renstra SKPD 3 dokumen 25,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.04.01.12.02-P Penyusunan laporan

keuangan

Tersusunnya laporan keuangan

semesteran dan akhir tahun

2 dokumen 30,000,000 30,000,000 Tersusunnya laporan keuangan

semesteran dan akhir tahun

2 dokumen 30,000,000 0 Pergeseran rekening

4.01.4.01.04.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi

dan pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan,

triwulanan, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil kinerja SKPD

dan penerapan SPIP SKPD

19 dokumen 7,000,000 7,000,000 Laporan pengendalian dan evaluasi

kinerja bulanan, triwulanan, LAKIP,

Laporan Tahunan, Profil kinerja SKPD dan

penerapan SPIP SKPD

19 dokumen 7,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.04.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumber

Manusia SKPD

Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100% 377,727,000 377,727,000 Capaian peningkatan kapasitas pegawai

di SKPD

100% 386,727,000 9,000,000

4.01.4.01.04.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan

non formal

Pegawai berhasil lulus diklat

dengan kategori baik

8 orang 28,000,000 28,000,000 Pegawai berhasil lulus diklat dengan

kategori baik

9 orang 37,000,000 9,000,000 Penambahan anggaran,

penyesuaian biaya kontribusi

dan jumlah pegawai mengikuti

kursus/diklat/ workshop

4.01.4.01.04.01.13.07-P Penyediaan kelengkapan

dan jasa bagi pimpinan

dan anggota DPRD

Pakaian dinas dan pakaian

tradisional untuk anggota DPRD

periode 2014-2019

160 stel 349,727,000 349,727,000 Pakaian dinas dan pakaian tradisional

untuk anggota DPRD periode 2014-2019

160 stel 349,727,000 0 Tetap

Check-up Pimpinan/Anggota

DPRD dan keluarganya

160 orang Check-up Pimpinan/Anggota DPRD dan

keluarganya

160 orang

III - 135

Page 157: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.04.01.62 Program Pembentukan

Peraturan Daerah

Capaian penetapan peraturan

daerah

100% 5,164,546,900 7,329,359,100 Capaian penetapan peraturan daerah 100% 8,607,826,900 1,278,467,800

4.01.4.01.04.01.62.01-P Penyelenggaraan Rapat

Kerja Pembahasan Produk

Hukum Daerah

Terbahasnya Rancangan

Peraturan daerah

15 dokumen 2,030,090,000 2,626,034,400 Terbahasnya Rancangan Peraturan

Daerah, Peraturan DPRD, Keputusan

DPRD

19 dokumen 3,571,743,200 945,708,800 Penambahan anggaran

kunjungan kerja mengikuti

penambahan sasaran Raperda

yang dibahas

4.01.4.01.04.01.62.04-P Penyelenggaraan Rapat

Paripurna DPRD

Terselenggaranya rapat-rapat

paripurna

40 kali 194,455,000 191,305,000 Terselenggaranya rapat-rapat paripurna 40 kali 191,305,000 0 Tetap

Terlantiknya Anggota DPRD

antar waktu

2 kali Terlantiknya Anggota DPRD antar waktu 2 kali

4.01.4.01.04.01.62.05-P Penetapan Skala Prioritas

Kegiatan DPRD

Tersusunnya jadwal kegiatan

DPRD

12 bulan 479,999,500 554,379,300 Tersusunnya jadwal kegiatan DPRD 12 bulan 655,589,300 101,210,000 Penambahan anggaran

kunjungan kerja

4.01.4.01.04.01.62.03-P Penyusunan Naskah

Produk Hukum dan

Risalah Rapat DPRD

Tersusunnya naskah produk

hukum dan risalah rapat DPRD

40 dokumen 234,631,000 234,631,000 Tersusunnya naskah produk hukum dan

risalah rapat DPRD

40 dokumen 234,631,000 0 Tetap

4.01.4.01.04.01.62.06-P Publikasi Kinerja Lembaga

DPRD

Terkelolanya website dan

sistem informasi DPRD

12 bulan 149,100,000 361,500,000 Terkelolanya website dan sistem

informasi DPRD

12 bulan 361,500,000 0 Anggaran mendahului

perubahan untuk penggeseran

dari Belanja Cetak ke Belanja

Publikasi karena penggunaan

untuk baliho

Tersedianya data dan informasi

tentang kegiatan dan hasil kerja

DPRD

12 bulan Tersedianya data dan informasi tentang

kegiatan dan hasil kerja DPRD

12 bulan

Terselenggaranya Semiloka

Kaukus Perempuan Parlemen

(KPP)

2 kali Terselenggaranya Semiloka Kaukus

Perempuan Parlemen (KPP)

2 kali

4.01.4.01.04.01.62.02 Penyusunan Program

Pembentukan Peraturan

Daerah

Tersusunnya program

pembentukan peraturan

daerah

12 bulan 686,280,000 1,476,150,000 Tersusunnya program pembentukan

peraturan daerah

2 dokumen 1,644,699,000 168,549,000 Penambahan anggaran dan

penyesuaian sasaran

4.01.4.01.04.01.62.07 Koordinasi dan Konsultasi

DPRD

Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 1,389,991,400 1,885,359,400 Rapat koordinasi dan konsultasi 12 bulan 1,948,359,400 63,000,000 Penambahan anggaran jamuan

tamu

4.01.4.01.04.01.63 Program Penganggaran

Pembangunan Daerah

Capaian penetapan dokumen

perencanaan dan

penganggaran

100% 2,762,621,475 2,890,567,475 Capaian penetapan dokumen

perencanaan dan penganggaran

100% 3,041,850,475 151,283,000

4.01.4.01.04.01.63.01-P Penyelenggaraan Rapat

Kerja Pembahasan

Perencanaan dan Evaluasi

Penganggaran

Terbahasnya Rancangan APBD

Tahun 2018 dan Perubahan

Rancangan APBD Tahun 2017

2 dokumen 1,240,351,675 1,368,297,675 Terbahasnya Rancangan APBD Tahun

2018 dan Perubahan Rancangan APBD

Tahun 2017

2 dokumen 1,519,580,675 151,283,000 Penambahan anggaran

kunjungan kerja

Terbahasnya Rancangan KUA /

PPAS Tahun 2018 dan

Perubahan Tahun 2017

2 dokumen Terbahasnya Rancangan KUA / PPAS

Tahun 2018 dan Perubahan Tahun 2017

2 dokumen

Terbahasnya Rancangan

Pertanggungjawaban APBD

Tahun 2016

1 dokumen Terbahasnya Rancangan

Pertanggungjawaban APBD Tahun 2016

1 dokumen

4.01.4.01.04.01.63.02-P Penyelenggaraan Rapat

Kerja Pembahasan LKPJ

Bupati dan LHP BPK

Terbahasnya LKPJ Bupati (1

dokumen) dan LHP BPK (1

dokumen)

2 dokumen 276,476,000 276,476,000 Terbahasnya LKPJ Bupati (1 dokumen)

dan LHP BPK (1 dokumen)

2 dokumen 276,476,000 0 Tetap

4.01.4.01.04.01.63.03-P Penyusunan Pokok-pokok

Pikiran DPRD

Terwujudnya Penyelenggaraan

penjaringan aspirasi

masyarakat (reses)

3 kali 1,245,793,800 1,245,793,800 Terwujudnya Penyelenggaraan

penjaringan aspirasi masyarakat (reses)

3 kali 1,245,793,800 0 Tetap

III - 136

Page 158: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tersusunnya pokok pikiran

DPRD

3 dokumen Tersusunnya pokok pikiran DPRD 3 dokumen

4.01.4.01.04.01.64 Program Pengawasan

Kebijakan dan

Pembangunan Daerah

Capaian rekomendasi hasil

pengawasan kebijakan dan

pembangunan

100% 4,086,005,150 4,929,936,550 Capaian rekomendasi hasil pengawasan

kebijakan dan pembangunan

100% 6,197,120,350 1,267,183,800

4.01.4.01.04.01.64.03-P Peningkatan Kapasitas

Pimpinan dan Anggota

DPRD

Bimtek/ workshop/ lokakarya

bagi pimpinan dan anggota

DPRD

4 kali 1,235,670,500 1,338,694,500 Bimtek/ workshop/ lokakarya bagi

pimpinan dan anggota DPRD

6 kali 2,047,925,700 709,231,200 Penambahan anggaran

kunjungan kerja

4.01.4.01.04.01.64.04-P Kerjasama Antar Lembaga

DPRD dan Setwan

Terfasilitasinya aktivitas Adkasi

dan Asdeksi

2 lembaga 1,487,964,650 1,486,782,650 Terfasilitasinya aktivitas Adkasi dan

Asdeksi

2 lembaga 1,486,782,650 0 Tetap

Terfasilitasinya kerjasama antar

lembaga perwakilan rakyat

daerah dan setwan

6 kali Terfasilitasinya kerjasama antar lembaga

perwakilan rakyat daerah dan setwan

6 kali

4.01.4.01.04.01.64.01-P Penegakan Disiplin dan

Etika Anggota DPRD

Terfasilitasinya kegiatan Badan

kehormatan

4 kali 267,760,000 341,755,800 Terfasilitasinya kegiatan Badan

kehormatan

4 kali 394,534,800 52,779,000 Penambahan anggaran

kunjungan kerja

4.01.4.01.04.01.64.02-P Penyelenggaraan Rapat

Kerja Komisi DPRD

dengan Mitra Kerja

Tersusunnya laporan dan

rekomendasi Komisi

8 dokumen 1,094,610,000 1,762,703,600 Tersusunnya laporan dan rekomendasi

Komisi

8 dokumen 2,267,877,200 505,173,600 Penambahan anggaran

kunjungan kerja

14,013,025,445 18,904,881,645 19,982,779,645 1,077,898,000Jumlah

III - 137

Page 159: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN TEMON

JUMLAH PAGU : Rp. 530,653,575

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.08.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 80,264,175 80,264,175 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 80,264,175 0

4.01.4.01.08.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran

dan peralatan kantor

12 bulan 30,519,925 30,519,925 Tersedianya jasa perkantoran

dan peralatan kantor

12 bulan 30,519,925 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terkelolanya penatausahaan

keuangan dan barang

12 bulan 18,754,250 18,754,250 Terkelolanya penatausahaan

keuangan dan barang

12 bulan 18,754,250 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman rapat

dan tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 30,990,000 30,990,000 Makanan dan minuman rapat

dan tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 30,990,000 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.11-P Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 201,000,500 201,000,500 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 204,600,500 3,600,000

4.01.4.01.08.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpenuhinya kebutuhan sarpras

perkantoran (2 unit kursi tunggi,

1 unit televisi, 1 unit dispenser, 1

buah kotak aduan, 1 buah cd, 1

buah mesin pemotong rumput, 1

unit kamera, 2 unit printer, 1 unit

komputer, 2 unit aircooler dan 2

unit sepeda motor)

15 unit 86,500,000 86,500,000 Terpenuhinya kebutuhan sarpras

perkantoran (2 unit kursi tunggi,

1 unit televisi, 1 unit dispenser, 1

buah kotak aduan, 1 buah cd, 1

buah mesin pemotong rumput, 1

unit kamera, 2 unit printer, 1 unit

komputer, 2 unit aircooler dan 2

unit sepeda motor)

15 unit 86,500,000 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpeliharanya gedung rumah

dinas, kendaraan dinas/

operasional, peralatan kantor,

gedung kantor dan perlengkapan

kantor

34 unit 114,500,500 114,500,500 Terpeliharanya gedung rumah

dinas, kendaraan dinas/

operasional, peralatan kantor,

gedung kantor dan perlengkapan

kantor

34 unit 118,100,500 3,600,000 Tambah belanja listrik

4.01.4.01.08.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 34,527,550 34,527,550 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 34,527,550 0

4.01.4.01.08.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Renja SKPD 2017 dan

Perubahan Renja SKPD 2017

dan Renstra

3 dokumen 25,499,350 25,499,350 Renja SKPD 2017 dan

Perubahan Renja SKPD 2017

dan Renstra

3 dokumen 25,499,350 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan

2 dokumen 4,528,200 4,528,200 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan

2 dokumen 4,528,200 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, laporan tahunan

dan profil kinerja SKPD

19 dokumen 4,500,000 4,500,000 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, laporan tahunan

dan profil kinerja SKPD

19 dokumen 4,500,000 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 44,813,000 44,813,000 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 44,813,000 0

4.01.4.01.08.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 17,613,000 17,613,000 Terkelolanya PATEN 12 bulan 17,613,000 0 Mendahului Perubahan

III - 138

Page 160: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tersosialisasinya PATEN 50 orang Tersosialisasinya PATEN 50 orang

4.01.4.01.08.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

2 kali 27,200,000 27,200,000 Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

2 kali 27,200,000 0 Mendahului Perubahan

Terkoordinasikannya

penanganan permasalahan

sosial

6 kali Terkoordinasikannya

penanganan permasalahan

sosial

6 kali

Terbinanya KAKB 4 kali Terbinanya KAKB 4 kali

Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

60 orang Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

60 orang

Terkoordinasikannya PKK 6 kali Terkoordinasikannya PKK 6 kali

Terlaksanakannya safari jumat,

safari tarawih dan pengajian

PNS

10 kali Terlaksanakannya safari jumat,

safari tarawih dan pengajian

PNS

10 kali

Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

6 kali Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

6 kali

4.01.4.01.08.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintahan

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 166,448,350 166,448,350 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 166,448,350 0

4.01.4.01.08.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terbentuknya badan

permusyawaratan desa

15 desa 38,000,000 38,000,000 Terbentuknya badan

permusyawaratan desa

15 desa 38,000,000 0 Tetap

Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

15 desa Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

15 desa

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

15 desa Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

15 desa

Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

15 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

15 desa

Terkoordinasikannya intensifikasi

PBB

24 orang Terkoordinasikannya intensifikasi

PBB

24 orang

Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

15 desa Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

15 desa

Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

15 desa Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

15 desa

4.01.4.01.08.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 5,866,000 5,866,000 Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 5,866,000 0 Tetap

4.01.4.01.08.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan Kualitas

Pendidikan

Terbinanya PKBM 20 orang 6,705,000 6,705,000 Terbinanya PKBM 20 orang 6,705,000 0 Pergeseran rekening

Terbinanya pengajar PAUD 8 orang Terbinanya pengajar PAUD 40 orang

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

8 orang Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

40 orang

Termonitornya penyelenggaraan

UAN

3 kali Termonitornya penyelenggaraan

UAN

3 kali

4.01.4.01.08.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 kali 14,000,000 14,000,000 Terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 kali 14,000,000 0 Tetap

Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

2 kali Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

2 kali

III - 139

Page 161: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

2 kali Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

2 kali

Terkirimnya festival seni dan

budaya

1 kali Terkirimnya festival seni dan

budaya

1 kali

Terfasilitasinya kegiatan olahraga 2 kali Terfasilitasinya kegiatan olahraga 2 kali

4.01.4.01.08.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Tersusunnya RPTK 1 dokumen 33,299,000 33,299,000 Tersusunnya RPTK 1 dokumen 33,299,000 0 Tetap

Terkoordinasinya bulan bakti

gotong royong masyarakat

1 kali Terkoordinasinya bulan bakti

gotong royong masyarakat

1 kali

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen

Terkoordinasinya lomba desa 1 kali Terkoordinasinya lomba desa 1 kali

4.01.4.01.08.01.61.07-P Peningkatan Wawasan Kebangsaan Terfasilitasinya latihan paskibra 1 peleton 16,140,000 16,140,000 Terfasilitasinya latihan paskibra 1 peleton 16,140,000 0 Mendahului Perubahan

Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

30 orang Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

30 orang

Terselenggaranya peringatan

hari besar

4 kali Terselenggaranya peringatan

hari besar

4 kali

4.01.4.01.08.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terlaksananya patroli terpadu 10 bulan 43,439,350 43,439,350 Terlaksananya patroli terpadu 10 bulan 43,439,350 0 Mendahului Perubahan

Terfasilitasinya posko

penanganan bencana alam

tingkat kecamatan

10 bulan Terfasilitasinya posko

penanganan bencana alam

tingkat kecamatan

10 bulan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

3 kali Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

3 kali

Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

1 bulan Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

1 bulan

4.01.4.01.08.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keuangan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terbinanya pembinaan UKM 30 orang 8,999,000 8,999,000 Terbinanya pembinaan UKM 30 orang 8,999,000 0 Mendahului Perubahan

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

4 lembaga Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

4 lembaga

Jumlah 527,053,575 527,053,575 530,653,575 3,600,000

III - 140

Page 162: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN WATES

JUMLAH PAGU : Rp. 1,565,565,945

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.09.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 65,644,500 129,735,000 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 132,261,000 2,526,000

4.01.4.01.09.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

jasa perkantoran (honorarium

non PNS) dan tersedianya

bahan (ATK, cetak penggandaan

surat kabar) dan peralatan

kantor (bulan)

12 bulan 30,655,500 73,628,800 jasa perkantoran (honorarium

non PNS) dan tersedianya bahan

(ATK, cetak penggandaan surat

kabar) dan peralatan kantor

(bulan)

12 bulan 76,154,800 2,526,000 Tambahan biaya cetak, ATK

4.01.4.01.09.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,925,000 31,912,200 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 31,912,200 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman rapat

dan tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 16,064,000 24,194,000 Makanan dan minuman rapat

dan tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 24,194,000 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 177,546,320 233,741,720 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 233,741,720 0

4.01.4.01.09.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpenuhinya kebutuhan sarana

dan prasarana perkantoran

berupa sepeda motor 2 unit,

filing cabinet 4 laci 2 unit, kursi

tunggu 6 unit, kipas angin 1 unit,

laptop/ notebook 2 unit, scanner

2 unit, televisi 2 unit.

17 unit 73,440,700 91,580,100 Terpenuhinya kebutuhan sarana

dan prasarana perkantoran

berupa sepeda motor 2 unit,

filing cabinet 4 laci 2 unit, kursi

tunggu 6 unit, kipas angin 1 unit,

laptop/ notebook 2 unit, scanner

2 unit, televisi 2 unit.

17 unit 91,580,100 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan Aset bangunan

Gedung kantor,kendaraan

dinas,peralatan dan

perlengkapan kantor,terbayarnya

jasa pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran(perijinan

Kendaraan

,listrik,air,Tersedianya peralatan

dan pemeliharaan gedung

kantor(peralayan Listrik, dan air

kebersihan serta tersediasnya

BBM kendaraan operasional

(unit)

12 bulan 104,105,620 142,161,620 Pemeliharaan Aset bangunan

Gedung kantor,kendaraan

dinas,peralatan dan

perlengkapan kantor,terbayarnya

jasa pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran(perijinan

Kendaraan ,listrik,air,Tersedianya

peralatan dan pemeliharaan

gedung kantor(peralayan Listrik,

dan air kebersihan serta

tersediasnya BBM kendaraan

operasional (unit)

12 bulan 142,161,620 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 31,165,750 49,668,750 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 49,668,750 0

4.01.4.01.09.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana kerja SKPD, rencana

kerja perubahan SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 dokumen 21,597,950 38,097,950 Rencana kerja SKPD, rencana

kerja perubahan SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 dokumen 38,097,950 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunya Laporan Capaian

Kinerja Keuangan semester

2 dokumen 6,000,400 7,080,200 Tersusunya Laporan Capaian

Kinerja Keuangan semester

2 dokumen 7,080,200 0 Tetap

III - 141

Page 163: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.09.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, laporan

tahunan, profil kinerja SKPD,

serta penerapan SPIP

19 dokumen 3,567,400 4,490,600 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, laporan

tahunan, profil kinerja SKPD,

serta penerapan SPIP

19 dokumen 4,490,600 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.31-P Program Peningkatan

Pelayanan Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 47,830,500 47,830,500 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 50,775,750 2,945,250

4.01.4.01.09.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

2 kali 31,830,500 31,830,500 Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

2 kali 31,830,500 0 Mendahului perubahan

Terkoordinasinya PKK 2 kali Terkoordinasinya PKK 2 kali

Terbinanya KAKB 2 kali Terbinanya KAKB 2 kali

Tersosialisasikannya PKDRT

dan pengarusutamaan gender

1 kali Tersosialisasikannya PKDRT

dan pengarusutamaan gender

1 kali

Penanganan PMKS

(penyandang masalah

kesejahteraan sosial)

2 kali Penanganan PMKS

(penyandang masalah

kesejahteraan sosial)

2 kali

Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

3 kali Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

3 kali

Terlaksananya safari jumat,

safari tarwih, dan pengajian PNS

1 kali Terlaksananya safari jumat,

safari tarwih, dan pengajian PNS

1 kali

4.01.4.01.09.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 16,000,000 16,000,000 Terkelolanya PATEN 12 bulan 18,945,250 2,945,250 Penambahan untuk ATK dan FC

Tersosialisasinya PATEN 50 orang Tersosialisasinya PATEN 50 orang

4.01.4.01.09.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintahan

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 165,800,400 165,800,400 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 167,230,400 1,430,000

4.01.4.01.09.01.61.01-P Peningkatan penyelenggaraan

pemerintahan desa/ kelurahan

Intensifikasi PBB 50 orang 37,076,850 37,076,850 Intensifikasi PBB 50 orang 37,076,850 0 Tetap

Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

7 desa Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

7 desa

Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

7 desa Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

7 desa

Terdampinginya penyaluran

dana ke pemerintah desa

7 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

7 desa

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

6 dokumen Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

6 dokumen

Terkoordinasinya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

2 desa Terkoordinasinya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

2 desa

4.01.4.01.09.01.61.02-P Peningkatan ketrentraman dan

ketertiban lingkungan

Terlaksananya patroli terpadu 12 bulan 33,749,550 33,749,550 Terlaksananya patroli terpadu 12 bulan 35,179,550 1,430,000 Mendahului perubahan,

Digunakan untuk tambahan

sarana fasilitas posko bencana

alam

Terfasilitasinya posko

penanganan bencana alam

tingkat kecamatan

2 bulan Terfasilitasinya posko

penanganan bencana alam

tingkat kecamatan

2 bulan

III - 142

Page 164: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terfasilitasinya pengamanan

pilkada

1 bulan Terfasilitasinya pengamanan

pilkada

1 bulan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit (miras dan narkoba)

1 kali Terfasilitasinya pencegahan

penyakit (miras dan narkoba)

1 kali

Pelatihan baris berbaris (PBB)

dan penanganan bencana

25 kali Pelatihan baris berbaris (PBB)

dan penanganan bencana

25 kali

4.01.4.01.09.01.61.03-P Penyusunan database kecamatan Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 7,999,750 7,999,750 Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 7,999,750 0 Tetap

4.01.4.01.09.01.61.04-P Pendampingan peningkatan

kualitas pendidikan

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

15 orang 3,073,400 3,073,400 Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

15 orang 3,073,400 0 Tetap

Terbinanya tenaga pendidikan

PAUD

30 orang Terbinanya tenaga pendidikan

PAUD

30 orang

Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali

4.01.4.01.09.01.61.05-P Pendampingan budaya daerah,

pemuda dan olahraga

Terfasilitasinya kegiatan

olahraga

12 kali 15,759,050 15,759,050 Terfasilitasinya kegiatan olahraga 12 kali 15,759,050 0 Mendahului perubahan

Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali

Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga

Terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali Terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali

4.01.4.01.09.01.61.06-P Perencanaan, pengendalian dan

pelaporan pembangunan daerah

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

1 kali 36,122,700 36,122,700 Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

1 kali 36,122,700 0 Mendahului perubahan

Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali

Terkoordinasinya lomba desa 1 kali Terkoordinasinya lomba desa 1 kali

Tersusunnya RPTK 1 dokumen Tersusunnya RPTK 1 dokumen

4.01.4.01.09.01.61.07-P Peningkatan wawasan

kebangsaan

Terselenggaranya peringatan

Hari besar

2 kali 20,500,200 20,500,200 Terselenggaranya peringatan

Hari besar

2 kali 20,500,200 0 Tetap

Terselenggaranya latihan

upacara bendera peringatan hari

besar nasional

10 kali Terselenggaranya latihan

upacara bendera peringatan hari

besar nasional

10 kali

Terfasilitasinya latihan paskibra 1 peleton Terfasilitasinya latihan paskibra 1 peleton

4.01.4.01.09.01.61.08-P Pendampingan lembaga keuangan

mikro dan ekonomi produktif

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga 11,518,900 11,518,900 Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga 11,518,900 0 Tetap

Terlaksananya Sosialisasi

Implementasi IUMK

1 kali Terlaksananya Sosialisasi

Implementasi IUMK

1 kali

Terlaksananya pembinaan UKM 25 orang Terlaksananya pembinaan UKM 25 orang

4.01.4.01.21.01.40-P Program Peningkatan

Pelayanan Kelurahan

Capaian peningkatan

pelayanan kelurahan

79.53 % 22,988,800 22,988,800 Capaian peningkatan

pelayanan kelurahan

63.27 % 22,988,800 0

4.01.4.01.21.01.40.33-P Pelayanan Umum Kelurahan Terkoordinasikannya TKPK 5 kali 22,988,800 22,988,800 Terkoordinasikannya TKPK 5 kali 22,988,800 0 Tetap

Terkelolanya Pelayanan Umum

Kelurahan

12 Bulan Terkelolanya Pelayanan Umum

Kelurahan

12 Bulan

III - 143

Page 165: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.21.01.60-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintahan

Kelurahan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

64.12 % 908,899,525 908,899,525 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kelurahan

53.24 % 908,899,525 0

4.01.4.01.21.01.60.05-P Pendampingan budaya daerah,

pemuda dan olahraga

terfasilitasinya kegiatan olahraga 12 bulan 9,233,000 9,233,000 terfasilitasinya kegiatan olahraga 12 bulan 9,233,000 0 Tetap

Terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali Terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali

terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali

terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan dan pik remaja

2 kali terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan dan pik remaja

2 kali

4.01.4.01.21.01.60.01-P Peningkatan Kapasitas Lembaga

Kemasyarakatan

Terlaksana Koordinasi tingkat

RW

64 kali 361,752,100 361,752,100 Terlaksana Koordinasi tingkat

RW

64 kali 361,752,100 0 Tetap

HR LMPK 9 Bulan HR LMPK 9 Bulan

HR RT RW 12 Bulan HR RT RW 12 Bulan

Terlaksana Koordinasi dengan

Ketua RW

6 kali Terlaksana Koordinasi dengan

Ketua RW

6 kali

Terlaksana Pelatihan MC bagi

RW

1 Kali Terlaksana Pelatihan MC bagi

RW

1 Kali

Terlaksana Koordinasi dengan

Ketua RT

2 kali Terlaksana Koordinasi dengan

Ketua RT

2 kali

Terfasilitasi kegiatan LPMK 2 kali Terfasilitasi kegiatan LPMK 2 kali

4.01.4.01.21.01.60.02-P Peningkatan Kapasitas

Rohaniawan dan Kegiatan

Keagamaan

Terlaksananya Kegiatan

Pengajian

1 kali 31,304,150 31,304,150 Terlaksananya Kegiatan

Pengajian

1 kali 31,304,150 0 Tetap

Termonitornya Kegiatan zakat

fitrah dan penyembelihan hewan

Qurban

2 kali Termonitornya Kegiatan zakat

fitrah dan penyembelihan hewan

Qurban

2 kali

Terlaksananya safari tarawih 2 kali Terlaksananya safari tarawih 2 kali

HR Rohaniawan 5 Bulan HR Rohaniawan 5 Bulan

terfasilitasinya Kegiatan DBKS 2 kali terfasilitasinya Kegiatan DBKS 2 kali

Terpenuhinya kebutuhan alat

perlengkapan memandikan

jenazah

8 paket Terpenuhinya kebutuhan alat

perlengkapan memandikan

jenazah

8 paket

4.01.4.01.21.01.60.06-P Perencanaan monitoring dan

pengendalian pembangunan

Daerah

terlaksananya lomba kebersihan

dalam rangka adipura

1 kali 177,146,875 177,146,875 terlaksananya lomba kebersihan

dalam rangka adipura

1 kali 177,146,875 0 Tetap

tersusunnya rencana

pembangunan kelurahan

1 dokumen tersusunnya rencana

pembangunan kelurahan

1 dokumen

termonitornya kegiatan

pembangunan di wilayah

kelurahan

4 kali termonitornya kegiatan

pembangunan di wilayah

kelurahan

4 kali

Terlaksananya kegiatan padat

karya

2 paket Terlaksananya kegiatan padat

karya

2 paket

4.01.4.01.21.01.60.08-P Peningkatan Pemberdayaan

Masyarakat

terfasilitasi kegiatan pkk 12 kali 16,738,000 16,738,000 terfasilitasi kegiatan pkk 12 kali 16,738,000 0 Tetap

III - 144

Page 166: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

terfasilitasi kegiatan

pemberdayaan masyarakat

3 kali terfasilitasi kegiatan

pemberdayaan masyarakat

3 kali

terlaksana pelatihan mc bagi

PKK

1 kali terlaksana pelatihan mc bagi

PKK

1 kali

4.01.4.01.21.01.60.09-P Peningkatan Kesejahteran sosial

masyarakat

Jasa Tenaga Pendidik PAUD 12 bulan 155,358,500 155,358,500 Jasa Tenaga Pendidik PAUD 12 bulan 155,358,500 0 Tetap

Terselenggaranya Penyaluran

raskin

12 kali Terselenggaranya Penyaluran

raskin

12 kali

terfasilitasinya kegiatan

kelurahan sehat

4 kali terfasilitasinya kegiatan

kelurahan sehat

4 kali

terkoordinasikannya kegiatan

kader kesehatan

12 kali terkoordinasikannya kegiatan

kader kesehatan

12 kali

terfasilitasinya kegiatan

perpustakaan kelurahan

6 bulan terfasilitasinya kegiatan

perpustakaan kelurahan

6 bulan

terlaksananya musyawarah

kelurahan

2 kali terlaksananya musyawarah

kelurahan

2 kali

4.01.4.01.21.01.60.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Terselenggaranya Peringatan

Hari Besar

2 kali 6,550,200 6,550,200 Terselenggaranya Peringatan

Hari Besar

2 kali 6,550,200 0 Tetap

Terselenggaranya Patroli

Terpadu tingkat Kelurahan

2 kali Terselenggaranya Patroli

Terpadu tingkat Kelurahan

2 kali

Terkirimnya Peserta Upacara

Hari Jadi KP

1 kali Terkirimnya Peserta Upacara

Hari Jadi KP

1 kali

4.01.4.01.21.01.60.04-P Pendampingan PBB Perkotaan P2 Terfasilitasi optimalisasi PBB P2 1 Fasilitasi 144,877,900 144,877,900 Terfasilitasi optimalisasi PBB P2 1 Fasilitasi 144,877,900 0 Tetap

4.01.4.01.21.01.60.03-P Penyediaan Data dan Informasi

Kelurahan

updating data dan informasi

kelurahan dan terkelolanya PPID

pembantu

2 dokumen 5,938,800 5,938,800 updating data dan informasi

kelurahan dan terkelolanya PPID

pembantu

2 dokumen 5,938,800 0 Tetap

Jumlah 1,419,875,795 1,558,664,695 1,565,565,945 6,901,250

III - 145

Page 167: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN PANJATAN

JUMLAH PAGU : Rp. 752,520,000

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.10.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 91,319,000 91,319,000 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 91,319,000 0

4.01.4.01.10.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran

(honoraium non PNS) dan

tersedianya bahan dan peralatan

kantor

12 Bulan 46,689,000 46,689,000 Tersedianya jasa perkantoran

(honoraium non PNS) dan

tersedianya bahan dan peralatan

kantor

12 Bulan 46,689,000 0 tetap

4.01.4.01.10.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang

12 bulan 18,800,000 18,800,000 Terbayarnya honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,800,000 0 tetap

4.01.4.01.10.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Tersedianya makan dan minum

rapat dan tersedianya biaya

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 25,830,000 25,830,000 Tersedianya makan dan minum

rapat dan tersedianya biaya

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 25,830,000 0 tetap

4.01.4.01.10.01.11-P Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 385,165,000 385,165,000 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 407,165,000 22,000,000

4.01.4.01.10.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpenuhinya kebutuhan

pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran (1 laptop,

2 PC, 1 Printer, 1 Mesin Fax, 1

lemari arsip kayu, 2 Meja

Komputer, 1 Filing Kabinet, 1 AC

1,5 PK, 10 meja rapat, 1 lemari

arsip kaca, 1 meja pingpong, 2

sepeda motor, 1 LCD

Proyektor,)

25 unit 103,062,500 103,062,500 Terpenuhinya kebutuhan

pengadaan sarana dan

prasarana perkantoran (1 laptop,

2 PC, 1 Printer, 1 Mesin Fax, 1

lemari arsip kayu, 2 Meja

Komputer, 1 Filing Kabinet, 1 AC

1,5 PK, 10 meja rapat, 1 lemari

arsip kaca, 1 meja pingpong, 2

,sepeda motor, 1 LCD

Proyektor,), 1 paket gordyn , 1

paket Tralis ,1 unit Pintu kaca

28 unit 125,062,500 22,000,000 Tambahan digunakan untuk

pengadaan gordyn, tralis, pintu

kaca pada ruang pelayanan

4.01.4.01.10.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Jasa pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran (listrik,

telepon, air, dan perijinan

kendaraan), pemeliharaan

gedung (rehab gedung kantor),

peralatan pemeliharaan gedung

kantor (peralatan listrik dan

kebersihan) serta BBM

Kendaraan Operasional

12 bulan 282,102,500 282,102,500 Jasa pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran (listrik,

telepon, air, dan perijinan

kendaraan), pemeliharaan

gedung (rehab gedung kantor),

peralatan pemeliharaan gedung

kantor (peralatan listrik dan

kebersihan) serta BBM

Kendaraan Operasional

12 bulan 282,102,500 0 Mendahului perubahan

4.01.4.01.10.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 34,000,000 34,000,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 34,000,000 0

4.01.4.01.10.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersusunnya Rencana Kerja

SKPD, Perubahan Rencana

Kerja SKPD Kecamatan

Panjatan Tahun n+1 dan

Rencana Strategis Kecamatan

Panjatan (dokumen)

3 Dokumen 25,000,000 25,000,000 Tersusunnya Rencana Kerja

SKPD, Perubahan Rencana

Kerja SKPD Kecamatan

Panjatan Tahun n+1 dan

Rencana Strategis Kecamatan

Panjatan (dokumen)

3 Dokumen 25,000,000 0 tetap

III - 146

Page 168: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.10.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semester

2 Dokumen 4,000,000 4,000,000 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semester

2 Dokumen 4,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.10.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, Laporan Tahunan,

Profil Kinerja SKPD, serta

penerapan SPIP

19 Dokumen 5,000,000 5,000,000 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, Laporan Tahunan,

Profil Kinerja SKPD, serta

penerapan SPIP

19 Dokumen 5,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.10.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

76.26 % 54,430,000 54,430,000 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 54,430,000 0

4.01.4.01.10.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Tersosialisasinya PATEN 50 orang 23,000,000 23,000,000 Tersosialisasinya PATEN 50 orang 23,000,000 0 Tetap

Terkelolanya PATEN 12 bulan Terkelolanya PATEN 12 bulan

4.01.4.01.10.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terbinanya KAKB 4 kali 31,430,000 31,430,000 Terbinanya KAKB 4 kali 31,430,000 0 Tetap

Terkoordinasikannya HKG PKK 1 kali Terkoordinasikannya HKG PKK 1 kali

Tersosialisasikannya KDRT dan

Pengarusutamaan gender

30 orang Tersosialisasikannya KDRT dan

Pengarusutamaan gender

30 orang

Terlaksananya safari Jumat,

safari tarawih dan pengajian

PNS

28 kali Terlaksananya safari Jumat,

safari tarawih dan pengajian PNS

28 kali

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali

Terkoordinasikannya

penanganan permasalahan

sosial

12 kali Terkoordinasikannya penanganan

permasalahan sosial

12 kali

Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali

4.01.4.01.10.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan pemerintah

kecamatan

82.47 % 165,606,000 165,606,000 Capaian peningkatan

penyelenggaraan pemerintah

kecamatan

88.31 % 165,606,000 0

4.01.4.01.10.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat

1 kali 43,850,000 43,850,000 Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat

1 kali 43,850,000 0 Mendahului perubahan

Terfasilitasinya koordinasi

monev dan pemilukada

4 bulan Terfasilitasinya koordinasi monev

dan pemilukada

4 bulan

Terfasilitasinya linmas

pengamanan pemilukada

4 bulan Terfasilitasinya linmas

pengamanan pemilukada

4 bulan

Terfasilitasinya posko

penanggulangan bencana alam

tingkat kecamatan

12 bulan Terfasilitasinya posko

penanggulangan bencana alam

tingkat kecamatan

12 bulan

Terlaksananya patroli terpadu 10 bulan Terlaksananya patroli terpadu 10 bulan

4.01.4.01.10.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

11 desa 36,296,000 36,296,000 Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

11 desa 36,296,000 0 Tetap

Terkoordinasinya intensifikasi

PBB

11 desa Terkoordinasinya intensifikasi

PBB

11 desa

Terkoordinasinya Pemilihan

Kades dan Pengisian perangkat

desa lainnya

11 desa Terkoordinasinya Pemilihan

Kades dan Pengisian perangkat

desa lainnya

11 desa

Terdampinginya penyaluran

dana ke pemerintah desa

11 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

11 desa

III - 147

Page 169: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terdampinginya tertib

administrasi pemerintahan desa

11 desa Terdampinginya tertib

administrasi pemerintahan desa

11 desa

Terevaluasinya produk hukum

tingkat

33 dokumen Terevaluasinya produk hukum

tingkat

33 dokumen

4.01.4.01.10.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen 35,000,000 35,000,000 Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen 35,000,000 0 Tetap

Terkoordinasinya BBGRM 1 kali Terkoordinasinya BBGRM 1 kali

Tersusunnya RPTK 1 dokumen Tersusunnya RPTK 1 dokumen

Terkoordinasinya lomba desa 1 kali Terkoordinasinya lomba desa 1 kali

4.01.4.01.10.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 5,000,000 5,000,000 Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 5,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.10.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Terfasilitasinya PMTAS 40 orang 9,880,000 9,880,000 Terfasilitasinya PMTAS 40 orang 9,880,000 0 Tetap

Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali

Terbinanya PKBM 15 orang Terbinanya PKBM 15 orang

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

40 orang Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

40 orang

Terbinanya pengajar PAUD 20 orang Terbinanya pengajar PAUD 20 orang

4.01.4.01.10.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 kali 11,780,000 11,780,000 Terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 kali 11,780,000 0 Tetap

Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali

Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali

Terfasilitasinya kegiatan

olahraga

4 kali Terfasilitasinya kegiatan olahraga 4 kali

Terkirimnya festifal seni dan

budaya

1 kali Terkirimnya festifal seni dan

budaya

1 kali

4.01.4.01.10.01.61.07-P Peningkatan Wawasan Kebangsaan Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

30 orang 18,800,000 18,800,000 Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

30 orang 18,800,000 0 Mendahului perubahan

Terfasilitasinya pelatihan

paskibra

1 peleton Terfasilitasinya pelatihan paskibra 1 peleton

Terselenggaranya peringatan

hari besar nasional

2 kali Terselenggaranya peringatan hari

besar nasional

2 kali

4.01.4.01.10.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keuangan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terbinanya UKM 20 orang 5,000,000 5,000,000 Terbinanya UKM 20 orang 5,000,000 0 Tetap

Terbinanya lembaga ekonomi

produktif masyarakat

2 lembaga Terbinanya lembaga ekonomi

produktif masyarakat

2 lembaga

Jumlah 730,520,000 730,520,000 752,520,000 22,000,000

III - 148

Page 170: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN GALUR

JUMLAH PAGU : Rp. 816,569,351

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.11.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 92,364,300 92,364,300 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 92,364,300 0

4.01.4.01.11.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap) dan tersedianya peralatan

kantor (alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan surat kabar)

12 bulan 40,315,000 40,315,000 Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap) dan tersedianya peralatan

kantor (alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan surat kabar)

12 bulan 40,315,000 0 Tetap

4.01.4.01.11.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 19,049,300 19,049,300 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 19,049,300 0 Tetap

4.01.4.01.11.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman harian

pegawai, rapat dan tamu serta

biaya koordinasi dan konsultasi

12 bulan 33,000,000 33,000,000 Makanan dan minuman harian

pegawai, rapat dan tamu serta

biaya koordinasi dan konsultasi

12 bulan 33,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.11.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 452,483,000 452,483,000 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 475,918,001 23,435,001

4.01.4.01.11.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Peralatan kantor berupa sepeda

motor 2 unit, AC 2 unit, pesawat

telepon kabel 1 unit dan laptop 1

unit.

7 Unit 54,910,000 54,910,000 Peralatan kantor berupa sepeda

motor 2 unit, AC 2 unit, pesawat

telepon kabel 1 unit dan laptop 1

unit.

7 Unit 78,345,000 23,435,000 Tambahan digunakan untuk

gorden, warilless, pintu kaca

ruang PATEN dan filling cabinet

0 Peralatan kantor berupa gorden,

wirelles, pintu kaca ruang PATEN

dan filling cabinet

5 unit

4.01.4.01.11.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Biaya operasional pemeliharaan

rumah dinas 1 unit, gedung kantor

6 unit, kendaraan roda empat 1

unit, kendaraan roda dua 6 unit,

dinas, peralatan gedung kantor 9

unit, mebeleur 20 unit;

pembayaran jasa pemeliharaan

sarana prasarana perkantoran (

listrik, telepon, air dan perijinan

kendaraan), penyediaan peralatan

gedung kantor (peralatan listrik,

alat kebersihan, penyediaan BBM

kendaraan operasional)

56 unit 397,573,000 397,573,000 Biaya operasional pemeliharaan

rumah dinas 1 unit, gedung kantor

6 unit, kendaraan roda empat 1

unit, kendaraan roda dua 6 unit,

dinas, peralatan gedung kantor 9

unit, mebeleur 20 unit;

pembayaran jasa pemeliharaan

sarana prasarana perkantoran (

listrik, telepon, air dan perijinan

kendaraan), penyediaan peralatan

gedung kantor (peralatan listrik,

alat kebersihan, penyediaan BBM

kendaraan operasional)

56 unit 397,573,001 1 Mengubah rincian belanja modal

belum dianggarkannya konsultan

perencanaan dan pengawasan

sehingga diambilkan dari nilai fisik

gedung

4.01.4.01.11.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 29,487,050 29,487,050 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

20 % 29,487,050 0

4.01.4.01.11.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana kerja SKPD, Perubahan

Rencana Kerja SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 Dokumen 20,687,200 20,687,200 Rencana kerja SKPD, Perubahan

Rencana Kerja SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 Dokumen 20,687,200 0 Pergeseran rekening makan

minum rapat ke rekening makan

minum penyuluhan Penggunaan

untuk makan minum FGD

III - 149

Page 171: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.11.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan capaian kinerja keuangan

dan ikhtisar realisasi kinerja

SKPD

2 Dokumen 3,850,000 3,850,000 Laporan capaian kinerja keuangan

dan ikhtisar realisasi kinerja

SKPD

2 Dokumen 3,850,000 0 Tetap

4.01.4.01.11.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil Kinerja SKPD

serta penerapan SPIP

19 Dokumen 4,949,850 4,949,850 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil Kinerja SKPD

serta penerapan SPIP

19 Dokumen 4,949,850 0 Tetap

4.01.4.01.11.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

capaian peningkatan pelayanan

kecamatan

66.58 % 43,850,000 43,850,000 capaian peningkatan pelayanan

kecamatan

66.58 % 43,850,000 0

4.01.4.01.11.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 16,000,000 16,000,000 Terkelolanya PATEN 12 bulan 16,000,000 0 Tetap

Tersosialisasinya PATEN 50

orang

1 kali Tersosialisasinya PATEN 50 orang 1 kali

4.01.4.01.11.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali 27,850,000 27,850,000 Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali 27,850,000 0 Tetap

Terlaksananya safari jumat, safari

tarawih dan pengajian PNS

10 kali Terlaksananya safari jumat, safari

tarawih dan pengajian PNS

10 kali

Terbinanya KAKB 4 kali Terbinanya KAKB 4 kali

Terkoordinasikannya PKK 4 kali Terkoordinasikannya PKK 4 kali

Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender.

1 kali Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender.

1 kali

Terkoordinasikannnya Kader

Penanggulangan Kemiskinan

2 kali Terkoordinasikannnya Kader

Penanggulangan Kemiskinan

2 kali

Terkoordinasikannya penanganan

permasalahan sosial

4 kali Terkoordinasikannya penanganan

permasalahan sosial

4 kali

4.01.4.01.11.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

capaian peningkatan

penyelenggaran pemerintah

kecamatan

82.47 % 174,950,000 174,950,000 capaian peningkatan

penyelenggaran pemerintah

kecamatan

88.31 % 174,950,000 0

4.01.4.01.11.01.61.08-P Pendampingan Lembaga

Keuangan Mikro dan Ekonomi

Produktif

Terfasilitasinya Pembinaan UKM

20 orang

1 kali 5,000,000 5,000,000 Terfasilitasinya Pembinaan UKM

20 orang

1 kali 5,000,000 0 Tetap

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga

4.01.4.01.11.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Terbinanya UKS tingkat

Kecamatan 20 orang

1 kali 5,240,000 5,240,000 Terbinanya UKS tingkat

Kecamatan 20 orang

1 kali 5,240,000 0 Tetap

Terbinanya Pengajar PAUD 20

orang

1 kali Terbinanya Pengajar PAUD 20

orang

1 kali

Terbinanya PKBM 20 orang 1 kali Terbinanya PKBM 20 orang 1 kali

Terfasilitasinya PMTAS 20 orang 1 kali Terfasilitasinya PMTAS 20 orang 1 kali

Termonitornya penyelenggaraan

UAS dan UAN

2 kali Termonitornya penyelenggaraan

UAS dan UAN

2 kali

4.01.4.01.11.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terfasilitasinya kegiatan olahraga 1 kali 8,600,000 8,600,000 Terfasilitasinya kegiatan olahraga 1 kali 8,600,000 0 Tetap

Terkirimnya festival seni dan

budaya

1 kali Terkirimnya festival seni dan

budaya

1 kali

Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

1 kali

III - 150

Page 172: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali

Terkirimnya Peserta Nyadran

Agung

1 kali Terkirimnya Peserta Nyadran

Agung

1 kali

4.01.4.01.11.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Tersusunnya RPTK 1 dokumen 35,200,000 35,200,000 Tersusunnya RPTK 1 dokumen 35,200,000 0 Tetap

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen

Terkoordinasikannya lomba desa 1 kali Terkoordinasikannya lomba desa 1 kali

Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali

4.01.4.01.11.01.61.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Terfasilitasinya latihan Paskibra 1 Peleton 21,460,000 21,460,000 Terfasilitasinya latihan Paskibra 1 Peleton 21,460,000 0 Pergeseran dari makan minum

sosialisasi ke makan minum

harian umum karena Penggunaan

untuk paskibra

Tersosialisasikannya Wawasan

Kebangsaan 60 orang

1 kali Tersosialisasikannya Wawasan

Kebangsaan 60 orang

1 kali

Terselenggaranya Peringatan Hari

Besar

1 kali Terselenggaranya Peringatan Hari

Besar

1 kali

4.01.4.01.11.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa / Kelurahan

Terkoordinasikannya intensifikasi

PBB P2

7 desa 45,000,000 45,000,000 Terkoordinasikannya intensifikasi

PBB P2

7 desa 45,000,000 0 Tetap

Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

7 desa Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

7 desa

Terdampinginya tertib administrasi

keuangan desa

7 desa Terdampinginya tertib administrasi

keuangan desa

7 desa

Terdampinginya tertib administrasi

penyelenggaraan pemerintahan

desa

7 desa Terdampinginya tertib administrasi

penyelenggaraan pemerintahan

desa

7 desa

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

35 dokumen Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

35 dokumen

Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

7 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

7 desa

4.01.4.01.11.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terfasilitasinya Posko

Penanganan Bencana Alam

tingkat kecamatan

1 bulan 49,450,000 49,450,000 Terfasilitasinya Posko

Penanganan Bencana Alam

tingkat kecamatan

1 bulan 49,450,000 0 Pergeseran dari makan minum

sosialisasi ke makan minum

harian umum karena Penggunaan

untuk makan minum petugas

linmas

Terlaksananya Patroli Terpadu 10 bulan Terlaksananya Patroli Terpadu 10 bulan

Terfasilitasinya sosialisasi dan

pengamanan Pemilukada

1 bulan Terfasilitasinya sosialisasi dan

pengamanan Pemilukada

1 bulan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

1 kali Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

1 kali

Terbinanya Linmas 70 orang 1 kali Terbinanya Linmas 70 orang 1 kali

4.01.4.01.11.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya Profil Kecamatan 1 dokumen 5,000,000 5,000,000 Tersusunnya Profil Kecamatan 1 dokumen 5,000,000 0 Tetap

Jumlah 793,134,350 793,134,350 816,569,351 23,435,001

III - 151

Page 173: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN LENDAH

JUMLAH PAGU : Rp. 599,517,822

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.12.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 93,957,500 93,957,500 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 93,957,500 0

4.01.4.01.12.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa Perkantoran (honorarium

non PNS) dan tersedianya bahan

(ATK, cetak penggandaan dan

surat kabar)dan peralatan kantor

(bulan)

12 bulan 49,908,000 49,908,000 Jasa Perkantoran (honorarium

non PNS) dan tersedianya bahan

(ATK, cetak penggandaan dan

surat kabar)dan peralatan kantor

(bulan)

12 bulan 49,908,000 0 Tetap

4.01.4.01.12.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 19,049,500 19,049,500 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 19,049,500 0 Tetap

4.01.4.01.12.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman rapat

dan tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 25,000,000 25,000,000 Makanan dan minuman rapat

dan tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 bulan 25,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.12.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 251,464,575 251,464,575 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 256,489,647 5,025,072

4.01.4.01.12.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

50 buah kursi lipat, 1 unit

komputer, 1 unit laptop, 1 unit

printer, 2 buah filing kabinet, 1

unit AC standar (split) 1 PK dan

4 buah kursi komputer, 2 unit

kendaraan roda 2

12 unit 85,254,425 85,254,425 50 buah kursi lipat, 1 unit

komputer, 1 unit laptop, 1 unit

printer, 2 buah filing kabinet, 1

unit AC standar (split) 1 PK dan

4 buah kursi komputer, 2 unit

kendaraan roda 2

12 unit 76,238,875 -9,015,550 Penyesuaian kebutuhan anggaran

4.01.4.01.12.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya aset 1 unit

gedung kantor, 6 unit komputer, 3

unit printer, 1 unit laptop, 4 unit

mesin ketik, 25 unit mebeleur, 1

unit kendaraan dinas roda 4, 7

unit kendaraan roda 2;

terbayarnya jasa pemeliharaan

sarana prasarana perkantoran

(listrik, telepon, air dan perijinan

kendaraan); dan tersedianya

peralatan pemeliharaan gedung

kantor (peralatan listrik, alat

kebersihan); serta tersedianya

BBM kendaraan operasional

12 bulan 166,210,150 166,210,150 Terpeliharanya aset 1 unit

gedung kantor, 6 unit komputer, 3

unit printer, 1 unit laptop, 4 unit

mesin ketik, 25 unit mebeleur, 1

unit kendaraan dinas roda 4, 7

unit kendaraan roda 2;

terbayarnya jasa pemeliharaan

sarana prasarana perkantoran

(listrik, telepon, air dan perijinan

kendaraan); dan tersedianya

peralatan pemeliharaan gedung

kantor (peralatan listrik, alat

kebersihan); serta tersedianya

BBM kendaraan operasional

12 bulan 180,250,772 14,040,622 Mendahului perubahan, Tambahan

digunakan untuk belanja

Pemasangan canopi di Pendopo

Utara untuk menambah kapasitas

ruangan

4.01.4.01.12.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 32,746,725 32,746,725 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 27,721,125 -5,025,600

4.01.4.01.12.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kerja SKPD, Rencana

Kerja Perubahan SKPD dan

Renstra SKPD

3 dokumen 21,746,725 21,746,725 Rencana Kerja SKPD, Rencana

Kerja Perubahan SKPD dan

Renstra SKPD

3 dokumen 16,721,125 -5,025,600 Mendahului perubahan,Penyesuaian

kebutuhan anggaran

4.01.4.01.12.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semesteran

2 dokumen 5,500,000 5,500,000 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semesteran

2 dokumen 5,500,000 0 Tetap

III - 152

Page 174: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.12.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil Kinerja SKPD

serta penerapan SPIP

19 dokumen 5,500,000 5,500,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil Kinerja SKPD

serta penerapan SPIP

19 dokumen 5,500,000 0 Mendahului perubahan

4.01.4.01.12.01.31-P Program Peningkatan

Pelayanan Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 54,630,000 54,630,000 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 54,630,000 0

4.01.4.01.12.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 18,250,000 18,250,000 Terkelolanya PATEN 12 bulan 18,250,000 0 Tetap

Tersosialisasinya PATEN 50 orang Tersosialisasinya PATEN 50 orang

4.01.4.01.12.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali 36,380,000 36,380,000 Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali 36,380,000 0 Tetap

Terlaksananya safari jumat,

safari tarawih dan pengajian

bersama perangkat desa

3 kali Terlaksananya safari jumat,

safari tarawih dan pengajian

bersama perangkat desa

3 kali

Terbinanya KAKB 1 kali Terbinanya KAKB 1 kali

Terkoordinasinya PKK 1 kali Terkoordinasinya PKK 1 kali

Tersosialisasinya KDRT dan

pengarusutamaan gender

2 orang Tersosialisasinya KDRT dan

pengarusutamaan gender

2 orang

Terkoordinasinya PA2PA 1 kali Terkoordinasinya PA2PA 1 kali

Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

4 kali Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

4 kali

Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali

4.01.4.01.12.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan pemerintah

kecamatan

82.47 % 166,719,550 166,719,550 Capaian peningkatan

penyelenggaraan pemerintah

kecamatan

88.31 % 166,719,550 0

4.01.4.01.12.01.61.03-P Penyusunan Database

Kecamatan

Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 6,000,000 6,000,000 Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 6,000,000 0 Tetap

4.01.4.01.12.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terbinanya kegiatan budaya

tradisional

2 kali 18,700,000 18,700,000 Terbinanya kegiatan budaya

tradisional

2 kali 18,700,000 0 Kelebihan penganggaran dalam

rekening honorarium sebagai akibat

atas perubahan struktur organisasi

OPD baru serta masih terdapat

kekurangan kebutuhan penganggaran

pada rekening yang lain.

Terkirimnya festival seni dan

budaya

2 kali Terkirimnya festival seni dan

budaya

2 kali

Terbinanya kegiatan

kepemudaan

2 kali Terbinanya kegiatan

kepemudaan

2 kali

Terbinanya kegiatan olahraga 2 kali Terbinanya kegiatan olahraga 2 kali

terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 kali terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 kali

4.01.4.01.12.01.61.08-P Pendampingan Lembaga

Keuangan Mikro dan Ekonomi

Produktif

Terbinanya BUMDes 1 lembaga 7,179,850 7,179,850 Terbinanya BUMDes 1 lembaga 7,179,850 0 Tetap

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

6 lembaga Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

6 lembaga

4.01.4.01.12.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Terkoordinasinya lomba desa 1 kali 32,601,100 32,601,100 Terkoordinasinya lomba desa 1 kali 32,601,100 0 Tetap

III - 153

Page 175: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali

Tersusunnya Laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen Tersusunnya Laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen

Tersusunnya RPTK 1 dokumen Tersusunnya RPTK 1 dokumen

4.01.4.01.12.01.61.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Terfasilitasinya latihan paskibraka 1 peleton 21,417,950 21,417,950 Terfasilitasinya latihan paskibraka 1 peleton 21,417,950 0 Mendahului perubahan

Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

50 orang Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

50 orang

terselenggaranya Peringatan

Hari Besar

2 kali terselenggaranya Peringatan

Hari Besar

2 kali

4.01.4.01.12.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

6 desa 36,448,900 36,448,900 Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

6 desa 36,448,900 0 Tetap

Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

6 desa Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

6 desa

Intensifikasi PBB 6 desa Intensifikasi PBB 6 desa

Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

6 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

6 desa

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

30 dokumen Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

30 dokumen

Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

6 desa Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

6 desa

4.01.4.01.12.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

25 orang 8,331,900 8,331,900 Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

25 orang 8,331,900 0 Tetap

Terbinanya pengajar PAUD 10 orang Terbinanya pengajar PAUD 10 orang

Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali

Terbinanya PKMB 4 lembaga Terbinanya PKMB 4 lembaga

Terfasilitasinya PMTAS 10 orang Terfasilitasinya PMTAS 10 orang

4.01.4.01.12.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terbinanya linmas 70 orang 36,039,850 36,039,850 Terbinanya linmas 70 orang 36,039,850 0 Mendahului perubahan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat(miras dan

narkoba)

1 kali Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat(miras dan

narkoba)

1 kali

Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

6 bulan Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

6 bulan

Terlaksananya patroli terpadu 10 bulan Terlaksananya patroli terpadu 10 bulan

Terfasilitasinya posko

penanganan bencana alam

tingkat kecamatan

12 bulan Terfasilitasinya posko

penanganan bencana alam

tingkat kecamatan

12 bulan

Jumlah 599,518,350 599,518,350 599,517,822 -528

III - 154

Page 176: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN SENTOLO

JUMLAH PAGU : Rp. 1,151,277,675

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.13.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 85,230,675 83,012,500 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 83,012,500 0

4.01.4.01.13.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya Cetak

Penggadaan

12 Bulan 39,833,675 37,615,500 Tersedianya Cetak

Penggadaan

12 Bulan 37,615,500 0 Tetap

Tersedianya peralatan kantor

(Alat Tulis Kantor )

12 Bulan Tersedianya peralatan kantor

(Alat Tulis Kantor )

12 Bulan

Tersedianya Bahan Pustaka 12 Bulan Tersedianya Bahan Pustaka 12 Bulan

Tersedianya jasa

perkantoran ( jasa pegawai

tidak tetap)

12 bulan Tersedianya jasa perkantoran

( jasa pegawai tidak tetap)

12 bulan

4.01.4.01.13.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayarnya Honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa keuangan

12 bulan 18,747,000 18,747,000 Terbayarnya Honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang serta

ATK Jasa keuangan

12 bulan 18,747,000 0 Penyesuaian rekening sesuai

peruntukannya Mendahului

perubahan

4.01.4.01.13.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Tersedianya biaya dan

konsultasi koordinasi

12 Bulan 26,650,000 26,650,000 Tersedianya biaya dan

konsultasi koordinasi

12 Bulan 26,650,000 0 Tetap

Tersedianya makanan dan

minuman rapat

12 bulan Tersedianya makanan dan

minuman rapat

12 bulan

4.01.4.01.13.01.11-P Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 809,067,350 811,285,525 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 817,285,525 6,000,000

4.01.4.01.13.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Tersedianya kendaraan roda

2

2 unit 716,015,600 716,015,600 Tersedianya kendaraan roda

2

2 unit 716,015,600 0 Adanya penambahan sasaran

untuk printer

Tersedianya Peralatan

Perkantoran ( laptop 1 unit,

Komputer PC 2 unit, Printer

1 unit, LCD proyektor 1 unit

dan layar 1 unit)

6 Unit Tersedianya Peralatan

Perkantoran ( laptop 1 unit,

Komputer PC 2 unit, Printer 2

unit, LCD proyektor 1 unit dan

layar 1 unit)

7 Unit

Tersedianya Kebutuhan

mebelair ( Almari buku 1 unit,

kursi rapat 6 unit)

7 unit Tersedianya Kebutuhan

mebelair ( Almari buku 1 unit,

kursi rapat 6 unit)

7 unit

Tersedianya gedung kantor 1

unit,

1 Unit Tersedianya gedung kantor 1

unit,

1 Unit

4.01.4.01.13.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpeliharanya kendaraan

dinas 10 unit (perijinan

kendaraan dinas, peralatan

Suku Cadang, BBM / Gas

Pelumas}

10 Unit 93,051,750 95,269,925 Terpeliharanya kendaraan

dinas 10 unit (perijinan

kendaraan dinas, peralatan

Suku Cadang, BBM / Gas

Pelumas}

10 Unit 101,269,925 6,000,000 Digunakan untuk tambahan biaya

langganan listrik karena

penambahan titik - titik baru dari

pembangunan gedung kecamatan

2 lantai

III - 155

Page 177: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terpeliharanya komputer

pc/laptop 8 unit,printer 4 unit

12 Unit Terpeliharanya komputer

pc/laptop 8 unit,printer 4 unit

12 Unit

Terbayarnya listrik , telephon

, air

12 Bulan Terbayarnya listrik , telephon ,

air

12 Bulan

Terpeliharanya sarana dan

prasarana perkantoran (kursi

rapat 30 unit)

30 Unit Terpeliharanya sarana dan

prasarana perkantoran (kursi

rapat 30 unit)

30 Unit

4.01.4.01.13.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 28,249,700 28,249,700 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 28,249,700 0

4.01.4.01.13.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersusunnya Perubahan

Renja SKPD

1 Dokumen 20,499,900 20,499,900 Tersusunnya Perubahan

Renja SKPD

1 Dokumen 20,499,900 0 Tetap

Tersusunnya Renstra SKPD 1 Dokumen Tersusunnya Renstra SKPD 1 Dokumen

Tersusunnya Rencana

Kinerja SKPD,

1 Dokumen Tersusunnya Rencana

Kinerja SKPD,

1 Dokumen

4.01.4.01.13.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya Laporan

Semesteran

2 Dokumen 1,500,000 1,500,000 Tersusunnya Laporan

Semesteran

2 Dokumen 1,500,000 0 Tetap

4.01.4.01.13.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya Laporan

Tahunan

1 Dokumen 6,249,800 6,249,800 Tersusunnya Laporan

Tahunan

1 Dokumen 6,249,800 0 Tetap

Tersusunnya LKjlp , 1 Dokumen Tersusunnya LKjlp , 1 Dokumen

Tersusunnya Penetapan

SPIP SKPD

1 Dokumen Tersusunnya Penetapan

SPIP SKPD

1 Dokumen

Tersusunnya Laporan

Pengendalian, Evaluasi dan

Pelaporan Kinerja ,

16 Dokumen Tersusunnya Laporan

Pengendalian, Evaluasi dan

Pelaporan Kinerja ,

16 Dokumen

4.01.4.01.13.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 71,040,500 71,040,500 capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 71,040,500 0

4.01.4.01.13.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Tersosialisasikannya PATEN 1 kali 27,861,000 27,861,000 Tersosialisasikannya PATEN 1 kali 27,861,000 0 Tetap

Terkelolanya PATEN 12 bulan Terkelolanya PATEN 12 bulan

4.01.4.01.13.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terfasilitasi KAKB , PKK

perempuan dan anak ,

1 Kali 43,179,500 43,179,500 Terfasilitasi KAKB , PKK

perempuan dan anak ,

1 Kali 43,179,500 0 Tetap

Terfasilitasi keagamaan , 1 Kali Terfasilitasi keagamaan , 1 Kali

Terfasilitasi penanggulangan

kemiskinan

1 Kali Terfasilitasi penanggulangan

kemiskinan

1 Kali

Terfasilitasi Pembinaan

PMKS

1 Kali Terfasilitasi Pembinaan

PMKS

1 Kali

Terfasilitasi kesehatan 1 Kali Terfasilitasi kesehatan 1 Kali

Terfasilitasi Pembinaan

PSKS

1 kali Terfasilitasi Pembinaan

PSKS

1 kali

Terfasilitasi KAKB 1 kali Terfasilitasi KAKB 1 kali

4.01.4.01.13.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 151,689,450 151,689,450 capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 151,689,450 0

4.01.4.01.13.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan Kualitas

Pendidikan

Terfasilitasinya UKS 1 Kali 7,450,000 7,450,000 Terfasilitasinya UKS 1 Kali 7,450,000 0 Tetap

III - 156

Page 178: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terfasilitasinya PMTAS 1 Kali Terfasilitasinya PMTAS 1 Kali

Terfasilitasinya Paud 1 Kali Terfasilitasinya Paud 1 Kali

4.01.4.01.13.01.61.07-P Peningkatan Wawasan Kebangsaan Terlaksananya latihan

paskibra

1 Kali 20,530,000 20,530,000 Terlaksananya latihan

paskibra

1 Kali 20,530,000 0 Tetap

Terlaksananya sosialisasi

wawasan Kebangsaan

1 Kali Terlaksananya sosialisasi

wawasan Kebangsaan

1 Kali

Terlaksananya Hari Jadi

Kulon Progo,

1 Kali Terlaksananya Hari Jadi

Kulon Progo,

1 Kali

Terlaksananya Peringatan

HUT RI

1 kali Terlaksananya Peringatan

HUT RI

1 kali

4.01.4.01.13.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keungan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terlaksananya

Pendampingan Lembaga

Keuangan ekonomi

masyarakat ( Pembinaan

Perumdes )

1 fasilitasi 4,999,450 4,999,450 Terlaksananya

Pendampingan Lembaga

Keuangan ekonomi

masyarakat ( Pembinaan

Perumdes )

1 fasilitasi 4,999,450 0 Tetap

4.01.4.01.13.01.61.06-P Perencanaan , Pengendalian dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Terwujudnya monitoring

Evaluasi pelaporan

pembangunan ( BBGRM,

Lomba Desa, Monev)

3 Dokumen 22,589,800 22,589,800 Terwujudnya monitoring

Evaluasi pelaporan

pembangunan ( BBGRM,

Lomba Desa, Monev)

3 Dokumen 22,589,800 0 Tetap

Tersusunnya hasil

musrenbang kecamatan dan

terwujudnya monitoring

Evaluasi pelaporan

pembangunan

4 fasilitasi Tersusunnya hasil

musrenbang kecamatan dan

terwujudnya monitoring

Evaluasi pelaporan

pembangunan

4 fasilitasi

4.01.4.01.13.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terlaksananya

pendampingan pemuda dan

olahraga

1 Kali 13,349,950 13,349,950 Terlaksananya pendampingan

pemuda dan olahraga

1 Kali 13,349,950 0 Tetap

Terlaksananya

pendampingan kebudayaan

(seni dan Budaya)

1 Kali Terlaksananya pendampingan

kebudayaan (seni dan

Budaya)

1 Kali

4.01.4.01.13.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa / Kelurahan

Terlaksananya tertib

administrasi

penyelenggaraan pem desa.

8 Desa 42,829,850 42,829,850 Terlaksananya tertib

administrasi

penyelenggaraan pem desa.

8 Desa 42,829,850 0 Tetap

Terlaksananya intensifikasi

PBB

8 Desa Terlaksananya intensifikasi

PBB

8 Desa

Terlaksananya tertib

administrasi keuangan desa

8 Desa Terlaksananya tertib

administrasi keuangan desa

8 Desa

Terlaksananya peningkatan

penyelenggaraan pemerintah

desa (penyusunan produk

hukum tingkat desa.

8 Desa Terlaksananya peningkatan

penyelenggaraan pemerintah

desa (penyusunan produk

hukum tingkat desa.

8 Desa

Terlaksananya

pendampingan penyaluran

dana tingkat desa (ADD,

BHP,BHR dan DD).

8 Desa Terlaksananya pendampingan

penyaluran dana tingkat desa

(ADD, BHP,BHR dan DD).

8 Desa

4.01.4.01.13.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terfasilitasinya pembinaan

linmas

1 Kali 34,990,500 34,990,500 Terfasilitasinya pembinaan

linmas

1 Kali 34,990,500 0 Penyesuaian rekening sesuai

peruntukannya Mendahului

perubahan

Terfasilitasinya Pencegahan

Penyakit masyarakat

1 Kali Terfasilitasinya Pencegahan

Penyakit masyarakat

1 Kali

III - 157

Page 179: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terfasilitasinya peningkatan

ketentraman dan ketertiban

masyarakat ( Patroli terpadu)

1 Kali Terfasilitasinya peningkatan

ketentraman dan ketertiban

masyarakat ( Patroli terpadu)

1 Kali

4.01.4.01.13.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya Dokumen Profil

Kecamatan

1 dokumen 4,949,900 4,949,900 Tersusunnya Dokumen Profil

Kecamatan

1 dokumen 4,949,900 0 Tetap

Jumlah 1,145,277,675 1,145,277,675 1,151,277,675 6,000,000

III - 158

Page 180: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN PENGASIH

JUMLAH PAGU : Rp. 706,318,150

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.14.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 122,564,450 122,564,450 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 123,284,450 720,000

4.01.4.01.14.01.01.26-P Penyediaan Jasa dan Peralatan

Perkantoran

Jasa perkantoran (honorarium

non PNS) dan tersedianya bahan

(ATK, cetak penggandaan dan

surat kabar) dan peralatan kantor

(bulan)

12 bulan 62,840,200 62,840,200 Jasa perkantoran (honorarium

non PNS) dan tersedianya bahan

(ATK, cetak penggandaan dan

surat kabar) dan peralatan kantor

(bulan)

12 bulan 62,840,200 0 Tetap tidak ada perbahan

4.01.4.01.14.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,753,250 18,753,250 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,753,250 0 Mendahului perubahan

4.01.4.01.14.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 40,971,000 40,971,000 Makanan dan minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 41,691,000 720,000 Tetap

4.01.4.01.14.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 347,959,500 347,959,500 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 350,359,500 2,400,000

4.01.4.01.14.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Sarana dan Prasarana

Perkantoran

12 bulan 256,919,050 256,919,050 Sarana dan Prasarana

Perkantoran

12 bulan 256,919,050 0 Tetap tidak ada perubahan

4.01.4.01.14.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pemeliharaan kendaraan dinas,

peralatan/perlengkapan kantor,

terbayarnya jasa pemeliharaan

sarana dan prasarana

perkantoran (perijinan kendaraan,

listrik dan air), tersedianya

peralatan pemeliharaan gedung

kantor, (peralatan listrik dan alat

kebersihan), serta tersedianya

BBM kendaraan operasional (unit)

11 bulan 91,040,450 91,040,450 Pemeliharaan kendaraan dinas,

peralatan/perlengkapan kantor,

terbayarnya jasa pemeliharaan

sarana dan prasarana

perkantoran (perijinan kendaraan,

listrik dan air), tersedianya

peralatan pemeliharaan gedung

kantor, (peralatan listrik dan alat

kebersihan), serta tersedianya

BBM kendaraan operasional (unit)

11 bulan 93,440,450 2,400,000 Penggeseran anggaran dan

Penambahan biaya listrik

4.01.4.01.14.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 30,111,450 30,111,450 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 30,111,450 0

4.01.4.01.14.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana kerja SKPD,Rencana

kerja Perubahan SKPD dan

Renstra SKPD

3 Dokumen 18,091,950 18,091,950 Rencana kerja SKPD,Rencana

kerja Perubahan SKPD dan

Renstra SKPD

3 Dokumen 18,091,950 0 Mendahului perubahan

4.01.4.01.14.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semester

2 Dokumen 4,300,000 4,300,000 tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semester

2 Dokumen 4,300,000 0 Tetap

4.01.4.01.14.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan Pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan dan Profil Kinerja SKPD

19 Dokumen 7,719,500 7,719,500 Laporan Pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan dan Profil Kinerja SKPD

19 Dokumen 7,719,500 0 Tetap

4.01.4.01.14.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 49,193,000 49,193,000 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 50,333,000 1,140,000

III - 159

Page 181: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.14.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasikannya PKK 1 kali 33,030,000 33,030,000 Terkoordinasikannya PKK 1 kali 34,170,000 1,140,000 Penggeseran rekening

Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

1 kali Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

1 kali

Terbinanya KAKB 3 kali Terbinanya KAKB 3 kali

Terlaksananya safari Jumat,

Safari Tarawih, dan Pengajian

PNS

14 kali Terlaksananya safari Jumat,

Safari Tarawih, dan Pengajian

PNS

14 kali

Terkoordinasikannya penanganan

permasalahan sosial

2 kali Terkoordinasikannya penanganan

permasalahan sosial

2 kali

Terkoordinasinya kecamatan

sehat

3 kali Terkoordinasinya kecamatan

sehat

3 kali

Terkoordinasinya Kader

Penanggulangan Kemiskinan

10 kali Terkoordinasinya Kader

Penanggulangan Kemiskinan

10 kali

4.01.4.01.14.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 Bulan 16,163,000 16,163,000 Terkelolanya PATEN 12 Bulan 16,163,000 0 Tetap

Tersosialisasinya PATEN 1 kali Tersosialisasinya PATEN 1 kali

4.01.4.01.14.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 156,489,750 156,489,750 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 152,229,750 -4,260,000

4.01.4.01.14.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Termonitornya penyelenggaran

UAN, UAS

1 Kali 11,640,000 11,640,000 Termonitornya penyelenggaran

UAN, UAS

1 Kali 11,640,000 0 Tetap

Terfasilitasinya PMTAS 1 kali Terfasilitasinya PMTAS 1 kali

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

1 kali Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

1 kali

Terbinanya pengajar PAUD 1 kali Terbinanya pengajar PAUD 1 kali

Terbinanya PKBM 1 kali Terbinanya PKBM 1 kali

4.01.4.01.14.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 Kali 10,875,000 10,875,000 Terkirimnya peserta Nyadran

Agung

1 Kali 7,935,000 -2,940,000 Penggeseran rekening

Terkirimnya festival seni dan

budaya

6 Kali Terkirimnya festival seni dan

budaya

6 Kali

Terfasilitasinya Kegiatan budaya

tradisional

1 Kali Terfasilitasinya Kegiatan budaya

tradisional

1 Kali

Terfasilitasinya Kegiatan

kepemudaan

1 Kali Terfasilitasinya Kegiatan

kepemudaan

1 Kali

Terfasilitasinya Kegiatan Olah

raga

4 kali Terfasilitasinya Kegiatan Olah

raga

4 kali

4.01.4.01.14.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Tersusunnya RPTK 1 dokumen 29,649,850 29,649,850 Tersusunnya RPTK 1 dokumen 29,649,850 0 Tetap

Terkoordinasinya lomba desa 1 kali Terkoordinasinya lomba desa 1 kali

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen

Terkoordinasinya bulan bhaksti

gotong royong masyarakat

1 kali Terkoordinasinya bulan bhaksti

gotong royong masyarakat

1 kali

4.01.4.01.14.01.61.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Terlaksananya pelatihan paskibra 1 peleton 10,350,000 10,350,000 Terlaksananya pelatihan paskibra 1 peleton 10,350,000 0 Tetap

III - 160

Page 182: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terselenggaranya peringatan hari

besar

4 kali Terselenggaranya peringatan hari

besar

4 kali

Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

1 kali Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

1 kali

4.01.4.01.14.01.61.08-P Pendampingan Lembaga

Keuangan Mikro dan Ekonomi

Produktif

Terbinanya UKM 1 kali 8,800,000 8,800,000 Terbinanya UKM 1 kali 8,800,000 0 Tetap

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga

4.01.4.01.14.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaran

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terevaluainya produk hukum

tingkat desa

28 Dokumen 38,624,900 38,624,900 Terevaluainya produk hukum

tingkat desa

28 Dokumen 38,624,900 0 Tetap

Terdampingnya penyaluran dana

ke pemerintah desa

7 Desa Terdampingnya penyaluran dana

ke pemerintah desa

7 Desa

Terdampingnya tertib administrasi

keuangan desa

7 Desa Terdampingnya tertib administrasi

keuangan desa

7 Desa

Terdampingnya tertib administrasi

penyelenggaraan pemdes

7 Desa Terdampingnya tertib administrasi

penyelenggaraan pemdes

7 Desa

Intensifikasi PBB 7 Desa Intensifikasi PBB 7 Desa

Terkoordinasikannya pengisian

perangkat desa

5 Desa Terkoordinasikannya pengisian

perangkat desa

5 Desa

4.01.4.01.14.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

1 kali 43,550,000 43,550,000 Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

1 kali 42,230,000 -1,320,000 Perubahan uraian dan

penggeseran rekening

Tersosialisasikannya penanganan

bencana alam tingkat kecamatan

1 kali Tersosialisasikannya penanganan

bencana alam tingkat kecamatan

1 kali

Terfasilitasinya patroli terpadu 9 bulan Terfasilitasinya patroli terpadu 9 bulan

Terlaksananya Patroli Terpadu 9 bulan Terlaksananya Patroli Terpadu 9 bulan

Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

4 bulan Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

4 bulan

4.01.4.01.14.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya Profil kecamatan 1 Dokumen 3,000,000 3,000,000 Tersusunnya Profil kecamatan 1 Dokumen 3,000,000 0 Tetap

Jumlah 706,318,150 706,318,150 706,318,150 0

III - 161

Page 183: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN KOKAP

JUMLAH PAGU : Rp. 799,647,600

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.15.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

100 % 83,401,000 83,401,000 Cakupan pelayanan administrasi

perkantoran

100 % 83,401,000 0

4.01.4.01.15.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

jasa perkantoran( honorarium non

PNS) dan tersedianya bahan (ATK,

cetak penggandaan dan surata

kabar) dan peralatan kantor (bulan)

12 Bulan 47,648,000 47,648,000 jasa perkantoran( honorarium non

PNS) dan tersedianya bahan (ATK,

cetak penggandaan dan surata

kabar) dan peralatan kantor (bulan)

12 Bulan 47,648,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan honorarium petugas penatausahaan

keuangan dan barang (bulan)

12 Bulan 19,173,000 19,173,000 honorarium petugas penatausahaan

keuangan dan barang (bulan)

12 Bulan 19,173,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

makanan dan minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi dan

konsultasi

12 Bulan 16,580,000 16,580,000 makanan dan minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi dan

konsultasi

12 Bulan 16,580,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana dan

prasarana kondisi baik

100 % 469,000,000 469,000,000 Capaian ketersediaan sarana dan

prasarana kondisi baik

100 % 469,000,000 0

4.01.4.01.15.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Pembelian sepeda motor 2 unit,

kursi pelayanan 2 unit, almari arsip

3 unit, kursi camat 1 unit, UPS 5

unit, tripod 1 unit, blitz kamera 1

unit, speaker 4 unit, laptop 1 unit.

20 unit 81,130,000 81,130,000 Pembelian sepeda motor 2 unit,

kursi pelayanan 2 unit, almari arsip

3 unit, kursi camat 1 unit, UPS 5

unit, tripod 1 unit, blitz kamera 1

unit, speaker 4 unit, laptop 1 unit.

20 unit 81,130,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya aset bangunan

gedung kantor, kendaraan dinas,

peralatan/ perlengkapan kantor,

terbayarnya jasa pemeliharaan

sarana dan prasarana perkantoran

(perijinan kendaraan, listrik dan air)

tersedianya peralatan pemeliharaan

gedung kantor (peralatan listrik dan

alat kebersihan) serta tersedianya

BBM kendaraan operasional

12 Bulan 387,870,000 387,870,000 Terpeliharanya aset bangunan

gedung kantor, kendaraan dinas,

peralatan/ perlengkapan kantor,

terbayarnya jasa pemeliharaan

sarana dan prasarana perkantoran

(perijinan kendaraan, listrik dan air)

tersedianya peralatan pemeliharaan

gedung kantor (peralatan listrik dan

alat kebersihan) serta tersedianya

BBM kendaraan operasional

12 Bulan 387,870,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 29,596,700 29,596,700 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 29,596,700 0

4.01.4.01.15.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kerja SKPD, Rencana

kerja Perubahan SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 dokumen 21,277,700 21,277,700 Rencana Kerja SKPD, Rencana

kerja Perubahan SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 dokumen 21,277,700 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan Semester

2 dokumen 3,267,000 3,267,000 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan Semester

2 dokumen 3,267,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, Laporan Tahunan,

Profil Kinerja SKPD serta

penerapan SPIP

19 dokumen 5,052,000 5,052,000 Laporan pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, Laporan Tahunan,

Profil Kinerja SKPD serta

penerapan SPIP

19 dokumen 5,052,000 0 Tetap

III - 162

Page 184: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.15.01.31-P Program Peningkatan

Pelayanan Kecamatan

Capaian peningkatan pelayanan

kecamatan

66.58 % 55,074,800 55,074,800 Capaian peningkatan pelayanan

kecamatan

66.58 % 55,074,800 0

4.01.4.01.15.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelola PATEN 12 bulan 28,618,800 28,618,800 Terkelola PATEN 12 bulan 28,618,800 0 Tetap

Tersosialisasi PATEN 2 kali Tersosialisasi PATEN 2 kali

4.01.4.01.15.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemsyarakatan

Terlaksana safari jumat, sarfari

tarwih dan pengajian PNS

3 kali 26,456,000 26,456,000 Terlaksana safari jumat, sarfari

tarwih dan pengajian PNS

3 kali 26,456,000 0 Tetap

Terkoordinasinya kader

penanggulangan Kemiskinan

12 bulan Terkoordinasinya kader

penanggulangan Kemiskinan

12 bulan

Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

2 kali Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

2 kali

Terkoordinasinya KDRT dan

pengarusutamaan gender

10 bulan Terkoordinasinya KDRT dan

pengarusutamaan gender

10 bulan

Terbinanya KAKB 1 kali Terbinanya KAKB 1 kali

Tersosialisasikan Kecamatan Sehat 1 Kali Tersosialisasikan Kecamatan Sehat 1 Kali

4.01.4.01.15.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan pemerintahan

kecamatan

82.47 % 162,575,100 162,575,100 Capaian peningkatan

penyelenggaraan pemerintahan

kecamatan

88.31 % 162,575,100 0

4.01.4.01.15.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Termonitornya PMTAS 2 kali 11,068,500 11,068,500 Termonitornya PMTAS 2 kali 11,068,500 0 Tetap

Terbinanya UKS tingkat Kecamatan 2 Kali Terbinanya UKS tingkat Kecamatan 2 Kali

Termonitornya Penyelenggaraan

UAN dan UAS

2 Kali Termonitornya Penyelenggaraan

UAN dan UAS

2 Kali

Terbinanya Pengajar PAUD 1 Kali Terbinanya Pengajar PAUD 1 Kali

4.01.4.01.15.01.61.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Tersosialisasinya Bina Masyarakat

Perbatasan Dan Tenaga Kerja dan

Penanganan Konflik Sosial di

Wilayah Kecamatan

1 Kali 19,482,000 19,482,000 Tersosialisasinya Bina Masyarakat

Perbatasan Dan Tenaga Kerja dan

Penanganan Konflik Sosial di

Wilayah Kecamatan

1 Kali 19,482,000 0 Mendahului perubahan

Terlaksananya latihan paskibraka 4 kali Terlaksananya latihan paskibraka 4 kali

Terselenggaranya Peringatan Hari

Besar

1 Kali Terselenggaranya Peringatan Hari

Besar

1 Kali

4.01.4.01.15.01.61.08-P Pendampingan Lembaga

Keuangan Mikro dan Ekonomi

Produktif

Terbinanya UKM 2 Kali 14,080,000 14,080,000 Terbinanya UKM 2 Kali 14,080,000 0 Tetap

Terbinanya BUMDes dan Koperasi 4 Kali Terbinanya BUMDes dan Koperasi 4 Kali

4.01.4.01.15.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terlaksananya Pembinaan Pemuda 2 kali 14,699,000 14,699,000 Terlaksananya Pembinaan Pemuda 2 kali 14,699,000 0 Tetap

Terlaksananya Kegiatan Budaya

daerah

2 kali Terlaksananya Kegiatan Budaya

daerah

2 kali

Terkirimnya Kelompok Seni Budaya

Mengikuti Festival

2 Kelompok Terkirimnya Kelompok Seni Budaya

Mengikuti Festival

2 Kelompok

Terlaksananya Kegiatan Olahraga 30 kali Terlaksananya Kegiatan Olahraga 30 kali

Terkirimnya Peserta nyadran agung 1 kali Terkirimnya Peserta nyadran agung 1 kali

III - 163

Page 185: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.15.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa / kelurahan

Terkoordinasinya Pengisian

Perangkat Desa

5 desa 38,325,600 38,325,600 Terkoordinasinya Pengisian

Perangkat Desa

5 desa 38,325,600 0 Tetap

Tersosialisasikannya PKB 1 kali Tersosialisasikannya PKB 1 kali

Terevaluasinya Perdes 5 perdes Terevaluasinya Perdes 5 perdes

terkoordinasinya itensifikasi PBB 1 kali terkoordinasinya itensifikasi PBB 1 kali

Terdampinginya TErtib administrasi

keuangan desa

5 desa Terdampinginya TErtib administrasi

keuangan desa

5 desa

Terdampinginya dana ke pemerintah

Desa

5 desa Terdampinginya dana ke pemerintah

Desa

5 desa

TerkoordinasikannyaProduk Hukum

Desa

4 Kali TerkoordinasikannyaProduk Hukum

Desa

4 Kali

Tersosialisasikannya UU Tentang

Desa

2 kali Tersosialisasikannya UU Tentang

Desa

2 kali

4.01.4.01.15.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terlaksananya Posko Bencana

Alam Tingkat Kecamatan

10 Bulan 41,050,000 41,050,000 Terlaksananya Posko Bencana

Alam Tingkat Kecamatan

10 Bulan 41,050,000 0 Mendahului perubahan

Terlaksananya Pembinan Linmas 1 Kali Terlaksananya Pembinan Linmas 1 Kali

Terlaksananya Patroli Terpadu

Tingkat Kecamatan

10 Bulan Terlaksananya Patroli Terpadu

Tingkat Kecamatan

10 Bulan

Terlaksananya Pengamanannya

Pemilukada

2 Bulan Terlaksananya Pengamanannya

Pemilukada

2 Bulan

Terlaksananya Pembinaan

Pencegahan Penyakit Masyarakat

1 Kali Terlaksananya Pembinaan

Pencegahan Penyakit Masyarakat

1 Kali

4.01.4.01.15.01.61.03-P Penyusunan Database

kecamatan

Tersusunnya Profil Kecamatan 1 Dokumen 4,070,000 4,070,000 Tersusunnya Profil Kecamatan 1 Dokumen 4,070,000 0 Tetap

4.01.4.01.15.01.61.06-P Perencanaan , Pengendalian dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Terkoordinasi bulan bakti gotong

royong masyarakat

1 kali 19,800,000 19,800,000 Terkoordinasi bulan bakti gotong

royong masyarakat

1 kali 19,800,000 0 Tetap

Terkoordinasinya Lomba Desa 1 kali Terkoordinasinya Lomba Desa 1 kali

Terlaksananya musrenbang

Kecamatan

1 kali Terlaksananya musrenbang

Kecamatan

1 kali

Tersusunnya Laporan evaluasi

monitoring Pembangunan Daerah

4 dokumen Tersusunnya Laporan evaluasi

monitoring Pembangunan Daerah

4 dokumen

Jumlah 799,647,600 799,647,600 799,647,600 0

III - 164

Page 186: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN GIRIMULYO

JUMLAH PAGU : Rp. 684,371,905

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.16.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

0 % 118,794,600 118,794,600 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

0 % 118,794,600 0

4.01.4.01.16.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa Perkantoran (Jasa

Persuratan, Jasa Pegawai tidak

tetap) dan tersedianya peralatan

kantor (alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan pustaka

12 bulan 54,229,000 54,229,000 Jasa Perkantoran (Jasa

Persuratan, Jasa Pegawai tidak

tetap) dan tersedianya peralatan

kantor (alat tulis kantor, cetak,

penggandaan dan bahan pustaka

12 bulan 54,229,000 0 Tetap

4.01.4.01.16.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,335,600 18,335,600 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,335,600 0 Tetap

4.01.4.01.16.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman harian

pegawai, rapat dan tamu serta

biaya koordinasi dan konsultasi

12 bulan 46,230,000 46,230,000 Makanan dan minuman harian

pegawai, rapat dan tamu serta

biaya koordinasi dan konsultasi

12 bulan 46,230,000 0 Tetap

4.01.4.01.16.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 330,194,730 330,194,730 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

20 % 334,644,730 4,450,000

4.01.4.01.16.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Peralatan kantor berupa Sepeda

motor 2 unit, komputer PC 1 unit,

UPS 1 unit, printer 1 unit, televisi

1 unit, kursi rapat 30 unit, Kipas

Angin 4 Unit.

40 unit 80,388,000 80,388,000 Peralatan kantor berupa Sepeda

motor 2 unit, komputer PC 1 unit,

UPS 1 unit, printer 1 unit, televisi

1 unit, kursi rapat 30 unit, Kipas

Angin 4 Unit.

40 unit 82,088,000 1,700,000 Penambahan untuk printer 2 unit

0 Terpenuhinya pengadaan Printer 2 unit

4.01.4.01.16.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Biaya operasional pemeliharaan

gedung kantor 1 unit, kendaraan

roda 4 sebanyak 1 unit,

kendaraan roda 2 sebanyak 9

unit, jasa pemeliharaan sarana

prasarana perkantoran (listrik,

telepon dan perizinan kendaraan

dinas) dan pemeliharaan

peralatan kantor (alat listrik, alat

kebersihan) serta BBM

operasional kendaraan dinas

23 unit 249,806,730 249,806,730 Biaya operasional pemeliharaan

gedung kantor 1 unit, kendaraan

roda 4 sebanyak 1 unit,

kendaraan roda 2 sebanyak 9

unit, jasa pemeliharaan sarana

prasarana perkantoran (listrik,

telepon dan perizinan kendaraan

dinas) dan pemeliharaan

peralatan kantor (alat listrik, alat

kebersihan) serta BBM

operasional kendaraan dinas

23 unit 252,556,730 2,750,000 Tambahan digunakan untuk

Tambahan Tagihan Listrik Karena

adanya kenaikan daya dan

pembelian BBM

4.01.4.01.16.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

0 % 30,595,850 30,595,850 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

0 % 30,595,850 0

4.01.4.01.16.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kerja, Rencana Kerja

Perubahan dan Renstra SKPD

Kecamatan Girimulyo

3 Dokumen 19,065,775 19,065,775 Rencana Kerja, Rencana Kerja

Perubahan dan Renstra SKPD

Kecamatan Girimulyo

3 Dokumen 19,065,775 0 Tetap

4.01.4.01.16.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran

2 Dokumen 5,128,200 5,128,200 Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran

2 Dokumen 5,128,200 0 Tetap

III - 165

Page 187: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.16.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan dan Profil Kinerja SKPD

serta Penerapan SPIP.

19 Dokumen 6,401,875 6,401,875 laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan dan Profil Kinerja SKPD

serta Penerapan SPIP.

19 Dokumen 6,401,875 0 Tetap

4.01.4.01.16.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkakatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 45,677,950 45,677,950 Capaian peningkakatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 45,677,950 0

4.01.4.01.16.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 17,101,300 17,101,300 Terkelolanya PATEN 12 bulan 17,101,300 0 Tetap

Tersosialisasinya PATEN 2 kali Tersosialisasinya PATEN 2 kali

4.01.4.01.16.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terbinanya KAKB 4 kali 28,576,650 28,576,650 Terbinanya KAKB 4 kali 28,576,650 0 Tetap

Terkoordinasikannya PKK 1 kali Terkoordinasikannya PKK 1 kali

Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

30 orang Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

30 orang

Terkoordinasinya Kader

Penanggulangan Kemiskinan

12 kali Terkoordinasinya Kader

Penanggulangan Kemiskinan

12 kali

Terkoordinasinya kecamatan

sehat

4 kali Terkoordinasinya kecamatan

sehat

4 kali

Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

12 kali Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

12 kali

Terlaksanakannya safari jumat,

safari tarawih dan pengajian PNS

28 kali Terlaksanakannya safari jumat,

safari tarawih dan pengajian PNS

28 kali

4.01.4.01.16.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 154,658,775 154,658,775 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 154,658,775 0

4.01.4.01.16.01.61.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Tersosialisasikannya Wawasan

Kebangsaan

48 orang 15,438,800 15,438,800 Tersosialisasikannya Wawasan

Kebangsaan

48 orang 15,438,800 0 Pergeseran Anggaran

Terselenggaranya Peringatan

Hari Besar (HUT RI dan Hari Jadi

Kabupaten Kulon Progo)

2 kali Terselenggaranya Peringatan

Hari Besar (HUT RI dan Hari Jadi

Kabupaten Kulon Progo)

2 kali

4.01.4.01.16.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali 32,469,750 32,469,750 Terkoordinasinya bulan bhakti

gotong royong masyarakat

1 kali 32,469,750 0 Tetap

Tersusunnya RPTK 1 dokumen Tersusunnya RPTK 1 dokumen

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen

Terkoordinasinya lomba desa 1 kali Terkoordinasinya lomba desa 1 kali

4.01.4.01.16.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Termonitoringnya

penyelenggaraan UAS dan UAN

1 kali 6,312,050 6,312,050 Termonitoringnya

penyelenggaraan UAS dan UAN

1 kali 6,312,050 0 Tetap

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

180 orang Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

180 orang

Terbinanya Pengajar PAUD 40 orang Terbinanya Pengajar PAUD 40 orang

Terbinanya PKBM 15 orang Terbinanya PKBM 15 orang

Terfasilitasinya PMTAS 180 orang Terfasilitasinya PMTAS 180 orang

4.01.4.01.16.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terkirimnya Peserta Nyadran

Agung

1 kali 15,632,200 15,632,200 Terkirimnya Peserta Nyadran

Agung

1 kali 15,632,200 0 Pergeseran Anggaran

III - 166

Page 188: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali

Terfasilitasinya kegiatan olahraga 4 kali Terfasilitasinya kegiatan olahraga 4 kali

Terkirimnya festival seni dan

budaya

6 kali Terkirimnya festival seni dan

budaya

6 kali

Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

5 kali Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

5 kali

4.01.4.01.16.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keuangan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga 3,701,200 3,701,200 Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga 3,701,200 0 Tetap

Terfasilitasinya Pembinaan UKM 45 orang Terfasilitasinya Pembinaan UKM 45 orang

4.01.4.01.16.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa / Kelurahan

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

28 dokumen 37,562,675 37,562,675 Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

28 dokumen 37,562,675 0 Tetap

Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

4 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

4 desa

Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemerintahan desa

4 desa Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemerintahan desa

4 desa

terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

4 desa terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa

4 desa

Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

4 desa Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

4 desa

Terkoordinasikannya intensifikasi

PBB P2

4 desa Terkoordinasikannya intensifikasi

PBB P2

4 desa

4.01.4.01.16.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terlaksananya Patroli Terpadu 9 bulan 39,614,950 39,614,950 Terlaksananya Patroli Terpadu 9 bulan 39,614,950 0 Pergeseran Anggaran

Terfasilitasinya sosialisasi dan

pengamanan Pemilukada

4 bulan Terfasilitasinya sosialisasi dan

pengamanan Pemilukada

4 bulan

Terfasilitasinya Posko

Penanganan Bencana Alam

tingkat kecamatan

12 bulan Terfasilitasinya Posko

Penanganan Bencana Alam

tingkat kecamatan

12 bulan

Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

1 kali Terfasilitasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

1 kali

4.01.4.01.16.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya Profil kecamatan 1 dokumen 3,927,150 3,927,150 Tersusunnya Profil kecamatan 1 dokumen 3,927,150 0 Tetap

Jumlah 679,921,905 679,921,905 684,371,905 4,450,000

III - 167

Page 189: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN NANGGULAN

JUMLAH PAGU : Rp. 996,913,150

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.17.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 79,250,000 79,250,000 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 79,250,000 0

4.01.4.01.17.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Terpenuhinya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 35,124,500 35,124,500 Terpenuhinya jasa perkantoran

(jasa persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan tersedianya

peralatan kantor (alat tulis, cetak,

penggandaan dan bahan

pustaka)

12 bulan 35,124,500 0 tetap

4.01.4.01.17.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayarnya honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,625,500 18,625,500 Terbayarnya honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,625,500 0 tetap

4.01.4.01.17.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Terpenuhinya kebutuhan

makanan dan minuman rapat

dan biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 25,500,000 25,500,000 Terpenuhinya kebutuhan

makanan dan minuman rapat

dan biaya koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 25,500,000 0 tetap

4.01.4.01.17.01.11-P Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 642,876,150 642,876,150 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 642,776,150 -100,000

4.01.4.01.17.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terpenuhinya kebutuhan

kendaraan dinas roda 2

sebanyak 2 unit, 1 unit laptop, 1

unit almari arsip, 1 unit printer, 1

unit filing cabinet dan 10 unit

kursi lipat

16 unit 57,665,000 57,665,000 Terpenuhinya kebutuhan

kendaraan dinas roda 2

sebanyak 2 unit, 1 unit laptop, 1

unit almari arsip, 1 unit printer, 1

unit filing cabinet dan 10 unit

kursi lipat

16 unit 57,665,000 0 tetap

4.01.4.01.17.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya 1 unit gedung

kantor, 30 unit mebeler, 2 unit

mesin ketik, 4 unit printer, 5 unit

pc, 1 unit televisi, 1 unit genset,

5 unit kipas angin, 2 unit

pengeras suara wireless, 1 unit

kendaraan roda empat, 7 unit

kendaraan roda dua serta

terpenuhinya kebutuhan BBM

kendaraan operasional

60 unit 585,211,150 585,211,150 Terpeliharanya 1 unit gedung

kantor, 30 unit mebeler, 2 unit

mesin ketik, 4 unit printer, 5 unit

pc, 1 unit televisi, 1 unit genset, 5

unit kipas angin, 2 unit pengeras

suara wireless, 1 unit kendaraan

roda empat, 7 unit kendaraan

roda dua serta terpenuhinya

kebutuhan BBM kendaraan

operasional

60 unit 585,111,150 -100,000 berubah, honorarium pejabat

pengadaan barang belum tercover

dalam DPA 2017 pada belanja

rehab bangunan gedung kantor.

4.01.4.01.17.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 29,000,000 29,000,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 29,000,000 0

4.01.4.01.17.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersusunnya rencana kerja

SKPD, Perubahan Rencana

Kerja SKPD dan Rencana

Strategis SKPD

3 Dokumen 20,500,000 20,500,000 Tersusunnya rencana kerja

SKPD, Perubahan Rencana

Kerja SKPD dan Rencana

Strategis SKPD

3 Dokumen 20,500,000 0 tetap

4.01.4.01.17.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semesteran

2 Dokumen 4,000,000 4,000,000 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semesteran

2 Dokumen 4,000,000 0 tetap

III - 168

Page 190: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.17.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, laporan tahunan

dan profil kinerja SKPD

15 Dokumen 4,500,000 4,500,000 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, laporan tahunan

dan profil kinerja SKPD

15 Dokumen 4,500,000 0 tetap

4.01.4.01.17.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 90,200,000 90,200,000 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 81,457,500 -8,742,500

4.01.4.01.17.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Fasilitasi kegiatan PAUD 2 kali 73,200,000 73,200,000 Fasilitasi kegiatan PAUD 2 kali 62,040,000 -11,160,000 Pengurangan keluaran karena

double keluaran dengan kegiatan

Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga.

Pembinaan UKS 1 kali Pembinaan UKS 1 kali

Terlaksananya pembinaan

pemuda dan olahraga

2 kali Terlaksananya pembinaan

pemuda dan olahraga

2 kali

Terlaksananya pemantauan

pelaksanaan ujian nasional

2 kali Terlaksananya pemantauan

pelaksanaan ujian nasional

2 kali

Terlaksananya pembinaan

kebudayaan

1 kali Terlaksananya pembinaan

kebudayaan

0 kali

Pembinaan Keagamaan 2 kali Pembinaan Keagamaan 2 kali

Koordinasi DBKS 1 kali Koordinasi DBKS 1 kali

Pembinaan KDRT dan

Pengarusutamaan Gender

40 orang Pembinaan KDRT dan

Pengarusutamaan Gender

40 orang

Koordinasi kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali Koordinasi kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali

Terkoordinasikannya Kelompok

Asuh Keluarga Binangun

1 kali Terkoordinasikannya Kelompok

Asuh Keluarga Binangun

1 kali

Koordinasi kesehatan 1 kali Koordinasi kesehatan 1 kali

Penanganan permasalahan

sosial

1 kali Penanganan permasalahan

sosial

3 kali

4.01.4.01.17.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terlaksananya sosialisasi

kecamatan

1 kali

kegiatan

17,000,000 17,000,000 Terlaksananya sosialisasi

kecamatan

1 kali

kegiatan

19,417,500 2,417,500 Tambahan digunakan untuk

operasional kegiatan pelayanan

umum

Terlaksananya pelayanan

administrasi terpadu kecamatan

(PATEN)

12 bulan Terlaksananya pelayanan

administrasi terpadu kecamatan

(PATEN)

12 bulan

4.01.4.01.17.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 155,587,000 155,587,000 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 164,429,500 8,842,500

4.01.4.01.17.01.61.07-P Peningkatan Wawasan Kebangsaan Terlaksananya pembinaan

wasbang

1 kali 14,437,000 14,437,000 Terlaksananya pembinaan

wasbang

1 kali 14,437,000 0 tetap

Terlaksananya peringatan Hari

Jadi Kabupaten Kulon Progo

1 kali Terlaksananya peringatan Hari

Jadi Kabupaten Kulon Progo

1 kali

Terlaksananya Peringatan HUT

Kemerdekaan RI

1 kali Terlaksananya Peringatan HUT

Kemerdekaan RI

1 kali

Terlaksananya pelatihan

paskibraka

1 peleton Terlaksananya pelatihan

paskibraka

1 peleton

4.01.4.01.17.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keuangan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terlaksananya pembinaan

Koperasi

1 kali 8,100,000 8,100,000 Terlaksananya pembinaan

Koperasi

1 kali 8,100,000 0 tetap

III - 169

Page 191: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terlaksananya pembinaan

UMKM

1 kali Terlaksananya pembinaan

UMKM

1 kali

Terlaksananya pembinaan

BUMDes

1 kali Terlaksananya pembinaan

BUMDes

1 kali

4.01.4.01.17.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terlaksananya pembinaan

kebudayaan

4 kali 16,000,000 16,000,000 Terlaksananya pembinaan

kebudayaan

6 desa 16,000,000 0 Geser Rekening

Terlaksananya pembinaan

pemuda dan olahraga

1 kali Terlaksananya pembinaan

pemuda dan olahraga

1 kali

4.01.4.01.17.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Terlaksananya monitoring

pelaksanaan pembangunan

6 kali 27,000,000 27,000,000 Terlaksananya monitoring

pelaksanaan pembangunan

6 kali 27,000,000 0 tetap

Terlaksananya lomba desa 1 kali Terlaksananya lomba desa 1 kali

Terlaksananya BBRGM 1 kali Terlaksananya BBRGM 1 kali

Terlaksanya Musrenbang

kecamatan

1 kali Terlaksanya Musrenbang

kecamatan

1 kali

4.01.4.01.17.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terlaksananya pembinaan BPD

Desa

1 kali 33,300,000 33,300,000 Terlaksananya pembinaan BPD

Desa

1 kali 42,142,500 8,842,500 Tambahan digunakan untuk

pembinaan dan pendampingan

Pemerintahan Desa

Terlaksananya pembinaan

administrasi desa

4 kali Terlaksananya pembinaan

administrasi desa

5 kali

Terlaksananya pembinaan

administrasi Keuangan desa

1 kali Terlaksananya pembinaan

administrasi Keuangan desa

1 kali

Terlaksananya pembinaan

produk hukum desa

12 bulan Terlaksananya pembinaan

produk hukum desa

12 bulan

Terlaksananya pembinaan

pengisian perangkat desa

8 bulan Terlaksananya pembinaan

pengisian perangkat desa

12 bulan

4.01.4.01.17.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

1 bulan 36,250,000 36,250,000 Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

1 bulan 36,250,000 0 Mendahului perubahan

Terlaksananya sosialisasi

pencegahan penyakit

masyarakat

1 kali Terlaksananya sosialisasi

pencegahan penyakit

masyarakat

1 kali

Terlaksananya kewaspadaan

Bencana Alam

2 bulan Terlaksananya kewaspadaan

Bencana Alam

2 bulan

Terlaksananya patroli terpadu 10 kali Terlaksananya patroli terpadu 10 kali

Terlaksananya pembinaan

Linmas

1 kali Terlaksananya pembinaan

Linmas

1 kali

4.01.4.01.17.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya Profil Kecamatan 1 dokumen 6,000,000 6,000,000 Tersusunnya Profil Kecamatan 1 dokumen 6,000,000 0 Tetap

Terlaksananya pembinaan

penyusunan profil desa

1 kali Terlaksananya pembinaan

penyusunan profil desa

1 kali

4.01.4.01.17.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Terlaksanyan pembinaan PAUD 1 kali 14,500,000 14,500,000 Terlaksanyan pembinaan PAUD 1 kali 14,500,000 0 tetap

Terlaksanyan pemantauan UN 2 kali Terlaksanyan pemantauan UN 2 kali

pembinaan UKS 1 kali pembinaan UKS 1 kali

Jumlah 996,913,150 996,913,150 996,913,150 0

III - 170

Page 192: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN SAMIGALUH

JUMLAH PAGU : Rp. 729,786,100

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.18.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 75,017,100 75,017,100 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 75,582,850 565,750

4.01.4.01.18.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran, peralatan

kantor pengelolaan website

12 bulan 37,619,100 37,619,100 Jasa perkantoran, peralatan

kantor pengelolaan website

12 bulan 32,424,850 -5,194,250 Pengurangan belanja alat listrik

dan elektronika, belanja kebersihan

dan belanja perawatan kendraan

bermotor

4.01.4.01.18.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,798,000 18,798,000 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,798,000 0 Tetap

4.01.4.01.18.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Makanan dan minuman rapat,

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 18,600,000 18,600,000 Makanan dan minuman rapat,

koordinasi dan konsultasi

12 bulan 24,360,000 5,760,000 Tambahan digunakan untuk makan

minum harian pegawai (Trantib)

4.01.4.01.18.01.11-P Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 416,857,500 416,857,500 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 426,051,750 9,194,250

4.01.4.01.18.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

peralatan kantor berupa sepeda

motor 3 unit, TV 1 unit, Handy

talky (HT) 3 unit, megaphone 1

buah, sepatu boot 5 pasang,

ups 6 unit, dispenser 2 unit,

kamera 1 unit, kipas angin 2

buah, kursi direktur 1 unit, kursi

rapat 30 unit.

52 unit 118,277,500 118,277,500 peralatan kantor berupa sepeda

motor 3 unit, TV 1 unit, Handy

talky (HT) 3 unit, megaphone 1

buah, sepatu boot 5 pasang, ups

6 unit, dispenser 2 unit, kamera 1

unit, kipas angin 2 buah, kursi

direktur 1 unit, kursi rapat 30

unit.Mic wirelles 1 unit, Mic

meeting 2 buah

55 unit 122,277,500 4,000,000 Tambahan akan digunakan untuk

pengadaan mic wirelles 1 unit, mic

meeting 2 buah,

4.01.4.01.18.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan prasarana

perkantoran

aset kondisi baik berupa gedung

kantor, rumah dinas, kendaraan

dinas, peralatan gedung kantor,

perlengkapan kantor dan

pembayaran listrik, air, telepon

24 unit 298,580,000 298,580,000 aset kondisi baik berupa gedung

kantor, rumah dinas, kendaraan

dinas, peralatan gedung kantor,

perlengkapan kantor dan

pembayaran listrik, air, telepon

24 unit 303,774,250 5,194,250 Tambahan akan digunakan untuk

belanja alat listrik, Peralatan

kebersihan dan perawatan

4.01.4.01.18.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 26,830,000 26,830,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 26,830,000 0

4.01.4.01.18.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana kerja SKPD, Rencana

Kerja Perubahan SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 dokumen 21,150,000 21,150,000 Rencana kerja SKPD, Rencana

Kerja Perubahan SKPD dan

Rencana Strategis SKPD

3 dokumen 21,150,000 0 Tetap

4.01.4.01.18.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran dan akhir

tahun

2 dokumen 2,680,000 2,680,000 Laporan capaian kinerja

keuangan semesteran dan akhir

tahun

2 dokumen 2,680,000 0 Tetap

4.01.4.01.18.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, Lakip, Laporan

Tahunan,dan Profil kinerja

SKPD serta penerapan SPIP

5 dokumen 3,000,000 3,000,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja, Lakip, Laporan

Tahunan,dan Profil kinerja SKPD

serta penerapan SPIP

5 dokumen 3,000,000 0 Tetap

III - 171

Page 193: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.18.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 47,868,000 47,868,000 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 47,868,000 0

4.01.4.01.18.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 22,688,000 22,688,000 Terkelolanya PATEN 12 bulan 22,688,000 0 Tetap

4.01.4.01.18.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali 25,180,000 25,180,000 Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali 25,180,000 0 Tetap

Terkoordinasikannya

penanganan permasalahan

sosial

12 kali Terkoordinasikannya penanganan

permasalahan sosial

12 kali

Terbinanya KAKB 7 kelompok Terbinanya KAKB 7 kelompok

Tersosialisasikannya KDRT dan

Pengarusutamaan genser

5 orang Tersosialisasikannya KDRT dan

Pengarusutamaan genser

5 orang

Terkoordinasikannya PKK 12 kali Terkoordinasikannya PKK 12 kali

Terlaksanyan safari jumat, safari

tarawih dan pengajian PNS

12 kali Terlaksanyan safari jumat, safari

tarawih dan pengajian PNS

12 kali

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali

4.01.4.01.18.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 159,213,500 159,213,500 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 153,453,500 -5,760,000

4.01.4.01.18.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 9,131,000 9,131,000 Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 9,131,000 0 Tetap

4.01.4.01.18.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan Kualitas

Pendidikan

Terbinanya pengajar PAUD 21 orang 7,372,500 7,372,500 Terbinanya pengajar PAUD 21 orang 7,372,500 0 Tetap

Terbinanya PKBM 7 kelompok Terbinanya PKBM 7 kelompok

Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

3 kali Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

3 kali

4.01.4.01.18.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

6 bulan 40,910,000 40,910,000 Terfasilitasinya pengamanan

pemilukada

6 bulan 35,150,000 -5,760,000 Pengurangan belanja rapat

Terlaksananya patroli terpadu 12 bulan Terlaksananya patroli terpadu 12 bulan

Terfasilitasinya Posko Penangan

Bencana Alam tingkat

kecamatan

12 bulan Terfasilitasinya Posko Penangan

Bencana Alam tingkat

kecamatan

12 bulan

Terfasilotasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

4 kali Terfasilotasinya pencegahan

penyakit masyarakat (miras dan

narkoba)

4 kali

4.01.4.01.18.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

49 dokumen 34,560,000 34,560,000 Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

49 dokumen 34,560,000 0 Tetap

Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

7 desa Terdampinginya tertib

administrasi penyelenggaraan

pemdes

7 desa

Terdampinginya penyaluran

dana ke pemerintah desa

7 desa Terdampinginya penyaluran dana

ke pemerintah desa

7 desa

Intensifikasi PBB 7 desa Intensifikasi PBB 7 desa

Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

7 desa Terkoordinasikannya pemilihan

kades dan pengisian perangkat

desa

7 desa

III - 172

Page 194: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.01.4.01.18.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali 16,165,000 16,165,000 Terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali 16,165,000 0 Tetap

Terfasilitasinya kegiatan

olahraga

3 kali Terfasilitasinya kegiatan olahraga 3 kali

Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

4 kali Terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

4 kali

Terkirimnya festival seni dan

budaya

3 kali Terkirimnya festival seni dan

budaya

3 kali

Terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali Terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali

4.01.4.01.18.01.61.07-P Peningkatan Wawasan Kebangsaan Terlaksananya pelatihan

paskibra

1 peleton 25,075,000 25,075,000 Terlaksananya pelatihan paskibra 1 peleton 25,075,000 0 Tetap

Terselenggaranya peringatan

hari besar

7 kali Terselenggaranya peringatan hari

besar

7 kali

Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

35 orang Tersosialisasikannya wawasan

kebangsaan

35 orang

4.01.4.01.18.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keuangan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga 10,000,000 10,000,000 Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 lembaga 10,000,000 0 Tetap

Terbinanya pembinaan UKM 28 orang Terbinanya pembinaan UKM 28 orang

4.01.4.01.18.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Terkoordinasikannya BBGRM 1 kali 16,000,000 16,000,000 Terkoordinasikannya BBGRM 1 kali 16,000,000 0 Tetap

Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen Tersusunnya laporan evaluasi

pembangunan daerah

4 dokumen

Tersusunnya RPTK 1 dokumen Tersusunnya RPTK 1 dokumen

Terkoordinasinya lomba desa 2 kali Terkoordinasinya lomba desa 2 kali

Jumlah 725,786,100 725,786,100 729,786,100 4,000,000

III - 173

Page 195: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : KECAMATAN KALIBAWANG

JUMLAH PAGU : Rp. 711,613,985

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.01.4.01.19.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 64,450,100 64,450,100 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 64,450,100 0

4.01.4.01.19.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Tersedianya jasa perkantoran

(honorarium non PNS) dan

tersedianya bahan (ATK, cetak

pengagandaan dan surat kabar)

dan peralatan kantor (bulan)

12 bulan 28,147,100 28,147,100 Tersedianya jasa perkantoran

(honorarium non PNS) dan

tersedianya bahan (ATK, cetak

pengagandaan dan surat kabar)

dan peralatan kantor (bulan)

12 bulan 28,147,100 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayar honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,747,000 18,747,000 Terbayar honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 18,747,000 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Tersedianya makan dan minum

rapat dan tersedianya biaya

koordinasi dan konsultasi (bulan)

12 bulan 17,556,000 17,556,000 Tersedianya makan dan minum

rapat dan tersedianya biaya

koordinasi dan konsultasi (bulan)

12 bulan 17,556,000 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 383,972,310 383,972,310 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 387,572,310 3,600,000

4.01.4.01.19.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Terbelinya 1 unit AC 1,5 PK, 8

unit kipas angin, 3 unit filling

kabinet, 2 unit PC komputer, 2

buah printer, 2 buah sepeda

motor dan rehab ringan

pendopo(keramik), rehab ringan

ruang rapat Riptaloka (keramik

dan teras) dan rehab ringan teras

rumah dinas 1 paket

19 unit 278,865,000 278,865,000 Terbelinya 1 unit AC 1,5 PK, 8 unit

kipas angin, 3 unit filling kabinet, 2

unit PC komputer, 2 buah printer,

2 buah sepeda motor dan rehab

ringan pendopo(keramik), rehab

ringan ruang rapat Riptaloka

(keramik dan teras) dan rehab

ringan teras rumah dinas 1 paket

19 unit 278,865,000 0 mendahului perubahan

4.01.4.01.19.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya asset berupa 7

unit sepeda motor dan 1 unit

mobil, 1 unit genset, terbayarnya

jasa pemeliharaan sarana

prasarana perkantoran (listrik,

telepon, dan perijinan kendaraan

dan alat kebersihan kantor) dan

tersedianya peralatan

pemeliharaan gedung

kantor(peralatan listrik) serta

tersedianya BBM kendaraan

operasional.

9 unit 105,107,310 105,107,310 Terpeliharanya asset berupa 7

unit sepeda motor dan 1 unit

mobil, 1 unit genset, terbayarnya

jasa pemeliharaan sarana

prasarana perkantoran (listrik,

telepon, dan perijinan kendaraan

dan alat kebersihan kantor) dan

tersedianya peralatan

pemeliharaan gedung

kantor(peralatan listrik), perbaikan

jaringan instalasi listrik serta

tersedianya BBM kendaraan

operasional.

9 unit 108,707,310 3,600,000 Penambahan biaya belanja listrik

dan pergantian instalasi listrik

4.01.4.01.19.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 28,749,825 28,749,825 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 28,749,825 0

4.01.4.01.19.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Tersusunnya Rencana Kerja

SKPD, Perubahan Rencana

Kerja SKPD dan Rencana

3 dokumen 16,401,175 16,401,175 Tersusunnya Rencana Kerja

SKPD, Perubahan Rencana

Kerja SKPD dan Rencana

3 dokumen 16,401,175 0 Tetap

III - 174

Page 196: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Strategis SKPD Strategis SKPD

4.01.4.01.19.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semester

2 dokumen 5,663,725 5,663,725 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan semester

2 dokumen 5,663,725 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi kinerja

LKJiP, laporan tahunan, profil

kinerja SPKD, serta penerapan

SPIP

19 dokumen 6,684,925 6,684,925 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi kinerja

LKJiP, laporan tahunan, profil

kinerja SPKD, serta penerapan

SPIP

19 dokumen 6,684,925 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumberdaya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 3,300,000 3,300,000 Capaian peningkatan kapasitas

pegawai di SKPD

100 % 3,300,000 0

4.01.4.01.19.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non formal Terkirimnya pegawai mengikuti

diklat komputer

3 orang 3,300,000 3,300,000 Terkirimnya pegawai mengikuti

diklat komputer

3 orang 3,300,000 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.31-P Program Peningkatan Pelayanan

Kecamatan

Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 67,183,050 67,183,050 Capaian peningkatan

pelayanan kecamatan

66.58 % 67,183,050 0

4.01.4.01.19.01.31.93-P Pelayanan Sosial dan

Kemasyarakatan

Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali 45,370,400 45,370,400 Terkoordinasikannya kecamatan

sehat

4 kali 45,370,400 0 Tetap

Terlaksananya safari jumat, safari

tarawih dan pengajian PNS

12 kali Terlaksananya safari jumat, safari

tarawih dan pengajian PNS

12 kali

Terkoordinasikannya PKK 4 kali Terkoordinasikannya PKK 4 kali

Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

50 orang Tersosialisasikannya KDRT dan

pengarusutamaan gender

50 orang

Terbinanya KAKB 7 kelompok Terbinanya KAKB 7 kelompok

Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

6 kali Terkoordinasinya penanganan

permasalahan sosial

6 kali

Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali Terkoordinasikannya kader

penanggulangan kemiskinan

12 kali

4.01.4.01.19.01.31.96-P Pelayanan Umum Kecamatan Terkelolanya PATEN 12 bulan 21,812,650 21,812,650 Terkelolanya PATEN 12 bulan 21,812,650 0 Tetap

Terkelolanya pelayanan 1 pintu 12 bulan Terkelolanya pelayanan 1 pintu 12 bulan

4.01.4.01.19.01.61-P Program Peningkatan

Penyelenggaraan Pemerintah

Kecamatan

Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

82.47 % 160,358,700 160,358,700 Capaian peningkatan

penyelenggaraan

pemerintahan kecamatan

88.31 % 160,358,700 0

4.01.4.01.19.01.61.08-P Pendampingan Lembaga Keuangan

Mikro dan Ekonomi Produktif

Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 Lembaga 9,107,800 9,107,800 Terbinanya lembaga ekonomi

masyarakat

2 Lembaga 9,107,800 0 Tetap

Terbinanya pembinaan UKM 9 Kelompok Terbinanya pembinaan UKM 9 Kelompok

4.01.4.01.19.01.61.06-P Perencanaan, Pengendalian, dan

Pelaporan Pembangunan Daerah

Tersusunnya Laporan Evaluasi

Pembangunan Daerah

4 Dokumen 17,344,200 17,344,200 Tersusunnya Laporan Evaluasi

Pembangunan Daerah

4 Dokumen 17,344,200 0 Tetap

Terkoordinasinya Bulan Bakti

Gotong Royong Masyarakat

1 Kali Terkoordinasinya Bulan Bakti

Gotong Royong Masyarakat

1 Kali

Terkoordinasinya Lomba Desa 1 Kali Terkoordinasinya Lomba Desa 1 Kali

Tersusunnya RPTK 1 Dokumen Tersusunnya RPTK 1 Dokumen

4.01.4.01.19.01.61.07-P Peningkatan Wawasan

Kebangsaan

Terfasilitasinya latihan paskibraka 1 pleton 32,349,900 32,349,900 Terfasilitasinya latihan paskibraka 1 pleton 32,349,900 0 Tetap

terselenggaranya peringatan hari

besar

10 kali terselenggaranya peringatan hari

besar

10 kali

III - 175

Page 197: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Tersosialiasinya wawasan

kebangsaan

1 kali Tersosialiasinya wawasan

kebangsaan

1 kali

Terselenggaranya upacara 17an 6 kali Terselenggaranya upacara 17an 6 kali

4.01.4.01.19.01.61.01-P Peningkatan Penyelenggaraan

Pemerintahan Desa/Kelurahan

Terkoordinasinya Intensifikasi

PBB P2

4 desa 29,648,350 29,648,350 Terkoordinasinya Intensifikasi

PBB P2

4 desa 29,648,350 0 Tetap

Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa 12

bulan

4 desa Terdampinginya tertib

administrasi keuangan desa 12

bulan

4 desa

Terdistribusinya SPPT PBB P2 4 desa Terdistribusinya SPPT PBB P2 4 desa

Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

28 dokumen Terevaluasinya produk hukum

tingkat desa

28 dokumen

Terevaluasinya rancangan

peraturan desa

8 dokumen Terevaluasinya rancangan

peraturan desa

8 dokumen

Terevaluasinya pengisian

perangkat desa

4 desa Terevaluasinya pengisian

perangkat desa

4 desa

Terfasilitasinya pencairan dana

transfer desa 12 bulan

4 desa Terfasilitasinya pencairan dana

transfer desa 12 bulan

4 desa

Terdampinginya penyusunan

RAPBDes

4 desa Terdampinginya penyusunan

RAPBDes

4 desa

Terlaksananya sosialisasi

pengelolaan asset desa

1 kali Terlaksananya sosialisasi

pengelolaan asset desa

1 kali

4.01.4.01.19.01.61.05-P Pendampingan Budaya Daerah,

Pemuda dan Olahraga

terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali 13,105,350 13,105,350 terfasilitasinya kegiatan

kepemudaan

1 kali 13,105,350 0 Tetap

terfasilitasinya kegiatan olahraga 3 kali terfasilitasinya kegiatan olahraga 3 kali

terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

2 kali terfasilitasinya kegiatan budaya

tradisional

2 kali

terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali terkirimnya peserta nyadran

agung

1 kali

terkirimnya festival seni dan

budaya

2 kali terkirimnya festival seni dan

budaya

2 kali

4.01.4.01.19.01.61.03-P Penyusunan Database Kecamatan Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 4,553,950 4,553,950 Tersusunnya profil kecamatan 1 dokumen 4,553,950 0 Tetap

4.01.4.01.19.01.61.04-P Pendampingan Peningkatan

Kualitas Pendidikan

Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali 10,258,650 10,258,650 Termonitornya penyelenggaraan

UAN, UAS

1 kali 10,258,650 0 Tetap

Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

70 orang Terbinanya UKS tingkat

kecamatan

70 orang

Terbinanya PKBM 35 orang Terbinanya PKBM 35 orang

Terbinanya pengajar PAUD 70 orang Terbinanya pengajar PAUD 70 orang

Terfasilitasinya PMTAS 35 orang Terfasilitasinya PMTAS 35 orang

4.01.4.01.19.01.61.02-P Peningkatan Ketentraman dan

Ketertiban Lingkungan

Terbinanya linmas 70 orang 43,990,500 43,990,500 Terbinanya linmas 70 orang 43,990,500 0 Mendahului perubahan

III - 176

Page 198: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : INSPEKTORAT DAERAH

JUMLAH PAGU : Rp. 1,982,692,740

NO URUSAN, PROGRAM, KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.02.4.02.01.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 181,645,125 181,645,125 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

100 % 181,645,125 0

4.02.4.02.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Pembayaran upah penjaga

malam

2 orang 44,094,975 44,094,975 Pembayaran upah penjaga

malam

2 orang 44,094,975 0 Tetap

Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor,

barang cetakan)

12 Bulan Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor,

barang cetakan)

12 Bulan

4.02.4.02.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Honorarium petugas

penatausahaan keuangan

dan barang (9 orang)

12 bulan 25,744,950 25,744,950 Honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang (9 orang)

12 bulan 25,744,950 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 111,805,200 111,805,200 Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 111,805,200 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana dan

Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 392,576,465 401,356,465 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 437,756,465 36,400,000

4.02.4.02.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Kendaraan bermotor roda 2

(2 unit)

2 unit 168,135,000 168,915,000 Kendaraan bermotor roda 2 (2

unit)

2 unit 177,315,000 8,400,000 Penambahan sasaran dan

anggaran

Peralatan personal komputer:

komputer PC (5 unit), laptop

(4 unit), printer (5 unit), UPS

(5 unit)

19 unit Peralatan personal komputer:

komputer PC (5 unit), laptop

(4 unit), printer (5 unit), UPS

(5 unit)

19 unit

Tersedianya AC (7 unit) 7 unit Tersedianya AC (7 unit) 7 unit

0 Tersedianya alat ukur (9 unit) 9 unit

4.02.4.02.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Pembayaran air, listrik dan

telepon

12 bulan 224,441,465 232,441,465 Pembayaran air, listrik dan

telepon

12 bulan 260,441,465 28,000,000 Penambahan anggaran

Tersedianya komponen alat

listrik dan elektronik, alat dan

bahan kebersihan

12 bulan Tersedianya komponen alat

listrik dan elektronik, alat dan

bahan kebersihan

12 bulan

Terpeliharanya gedung dan

halaman: kendaraan roda 4

(4 unit), kendaraan roda 2 (11

unit), AC (2 unit), mesin ketik

(4 unit), komputer (4 unit),

laptop (2 unit), printer (3 unit)

30 unit Terpeliharanya gedung dan

halaman: kendaraan roda 4 (4

unit), kendaraan roda 2 (11

unit), AC (2 unit), mesin ketik

(4 unit), komputer (4 unit),

laptop (2 unit), printer (3 unit)

30 unit

4.02.4.02.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 24,750,000 24,750,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 24,750,000 0

III - 177

Page 199: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.02.4.02.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Dokumen Renja dan Renstra

SKPD

3 dokumen 19,750,000 19,750,000 Dokumen Renja, Renja

Perubahan dan Renstra

SKPD

3 dokumen 19,750,000 0 Penyesuaian sasaran, anggaran

mendahului perubahan

4.02.4.02.01.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan keuangan semester

dan tahunan

2 dokumen 2,750,000 2,750,000 Laporan keuangan semester

dan tahunan

2 dokumen 2,750,000 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja LAKIP,

laporan tahunan dan profil

kinerja SKPD

18 dokumen 2,250,000 2,250,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja LAKIP,

laporan tahunan dan profil

kinerja SKPD

18 dokumen 2,250,000 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 48,776,000 48,776,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 48,776,000 0

4.02.4.02.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non formal Meningkatnya pengetahuan

SDM peserta diklat/bimtek

/kursus

8 orang 26,000,000 26,000,000 Meningkatnya pengetahuan

SDM peserta diklat/bimtek

/kursus

8 orang 26,000,000 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.13.01-P Penilaian prestasi kerja pegawai

fungsional lewat angka kredit

Penetapan Penilaian Angka

Kredit

2 semester 22,776,000 22,776,000 Penetapan Penilaian Angka

Kredit

2 semester 22,776,000 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.57-P Program Peningkatan Sistem

Pengawasan Internal

Capaian peningkatan

sistem pengawasan

internal dan pengawasan

desa

58.94 % 1,155,932,150 1,282,642,650 Capaian peningkatan

sistem pengawasan internal

dan pengawasan desa

57.91 % 1,289,765,150 7,122,500

4.02.4.02.01.01.57.16-P Peningkatan Kapabilitas APIP (

Internal Audit Capability Models )

Terwujudnya kapabilitas APIP

level 3

3 (level) 131,134,000 131,134,000 Terwujudnya kapabilitas APIP

level 3

3 (level) 127,789,000 -3,345,000 Pengurangan anggaran dan

pembenaran rekening

Terselenggaranya Program

Peningkatan Pelatihan

Mandiri

12 bulan Terselenggaranya Program

Peningkatan Pelatihan Mandiri

12 bulan

Tersedianya SIM

Pengawasan

1 SIM Tersedianya SIM Pengawasan 1 SIM

Terwujudnya peningkatan

pengelolaan data

pengawasan

12 bulan Terwujudnya peningkatan

pengelolaan data

pengawasan

12 bulan

4.02.4.02.01.01.57.18-P Pengendalian pelaksanaan

kebijakan Kepala Daerah

Reviu RKA SKPD 40 SKPD 114,045,200 114,045,200 Reviu RKA SKPD 40 SKPD 114,045,200 0 Tetap

Laporan Hasil Pelaksanaan

PMPRB

1 dokumen Laporan Hasil Pelaksanaan

PMPRB

1 dokumen

Laporan hasil review

dokumen laporan keuangan

SKPD dan pemerintah

daerah

2 jenis Laporan hasil review

dokumen laporan keuangan

SKPD dan pemerintah daerah

2 jenis

4.02.4.02.01.01.57.14-P Pelaksanaan pengawasan internal

secara berkala

Laporan hasil pemeriksaan

reguler

40 SKPD 174,666,000 174,666,000 Laporan hasil pemeriksaan

reguler

40 SKPD 174,666,000 0 Anggaran mendahului perubahan,

pergeseran rekening

4.02.4.02.01.01.57.13-P Pemeriksaan dengan tujuan tertentu

dan khusus / kasus

Pemeriksaan tujuan tertentu

pada 6 obrik

6 obrik 83,935,000 80,935,000 Pemeriksaan tujuan tertentu

pada 9 obrik

9 obrik 91,402,500 10,467,500 Penambahan sasaran dan

anggaran

Laporan Pemeriksaan

khusus/kasus 5 obrik

5 dokumen Laporan Pemeriksaan

khusus/kasus 5 obrik

5 dokumen

4.02.4.02.01.01.57.05-P Tindak lanjut hasil pemeriksaan Rekomendasi tindak lanjut

hasil pemeriksaan

2 jenis 85,869,300 85,869,300 Rekomendasi tindak lanjut

hasil pemeriksaan

2 jenis 85,869,300 0 Tetap

4.02.4.02.01.01.57.01-P Pemeriksaan penyelenggaraan

pemerintahan desa

0 323,071,050 323,071,050 0 323,071,050 0 Anggaran mendahului perubahan

Pemeriksaan

penyelenggaraan

pemerintahan desa

87 desa Pemeriksaan

penyelenggaraan

pemerintahan desa

87 desa

III - 178

Page 200: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.02.4.02.01.01.57.19-P Pendampingan Pengelolaan Aset

Daerah

Laporan Hasil Pemeriksaan

Pengelolaan Asset

42 SKPD 70,356,600 70,356,600 Laporan Hasil Pemeriksaan

Pengelolaan Asset

42 SKPD 70,356,600 0 Tetap

Laporan Hasil Stock opname

dan cash opname

42 SKPD Laporan Hasil Stock opname

dan cash opname

42 SKPD

4.02.4.02.01.01.57.20-P Monitoring dan Evaluasi Percepatan

Pemberantasan Korupsi dan

Akuntabilitas Penyelenggaraan

Pemerintahan Daerah

Terwujudnya penetapan dan

pendampingan SKPD

percontohan zona integritas

4 SKPD 172,855,000 302,565,500 Terwujudnya penetapan dan

pendampingan SKPD

percontohan zona integritas

4 SKPD 302,565,500 0 Tetap

Meningkatnya tingkat

kepatuhan dalam

penyampaian LHKASN

40 SKPD Meningkatnya tingkat

kepatuhan dalam

penyampaian LHKASN

40 SKPD

Tersedianya Laporan

Pelaksanaan RAD PPK

1 dokumen Tersedianya Laporan

Pelaksanaan RAD PPK

1 dokumen

Tersedianya Laporan Hasil

Reviu LKJiP

40 SKPD Tersedianya Laporan Hasil

Reviu LKJiP

40 SKPD

Tersedianya Laporan Hasil

Evaluasi SPIP

20 SKPD Tersedianya Laporan Hasil

Evaluasi SPIP

20 SKPD

Jumlah 1,803,679,740 1,939,170,240 1,982,692,740 43,522,500

III - 179

Page 201: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH

JUMLAH PAGU : Rp. 4,397,863,135

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.03.4.03.01.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 281,779,800 281,779,800 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 279,679,800 -2,100,000

4.03.4.03.01.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Pembayaran upah tenaga jaga

malam 2 orang, sopir 1 orang,

petugas persuratan 1 orang

4 orang 93,362,000 93,362,000 Pembayaran upah tenaga jaga

malam 2 orang, sopir 1 orang,

petugas persuratan 1 orang

4 orang 93,362,000 0 Pergeseran rekening

Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor, barang

cetakan, dan bahan pustaka)

12 bulan Jasa perkantoran (jasa

persuratan) dan peralatan

kantor (alat tulis kantor, barang

cetakan, dan bahan pustaka)

12 bulan

4.03.4.03.01.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 35,200,000 35,200,000 honorarium petugas

penatausahaan keuangan dan

barang

12 bulan 33,100,000 -2,100,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 153,217,800 153,217,800 Rapat koordinasi dan

konsultasi

12 bulan 153,217,800 0 Pergeseran rekening

4.03.4.03.01.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

98.08 % 1,502,342,660 1,502,342,660 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

98.08 % 934,612,660 -567,730,000

4.03.4.03.01.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Tersedianya kendaraan roda

empat 1 unit, kendaraan roda

dua 6 unit, UPS 6 unit, hardisk

server 500GB 4 unit, APAR 2

unit, komputer 2 unit, laptop 4

unit, printer portable 1 unit,

printer 2 unit, kamera 1 unit,

drone 1 unit, AC 1 unit, kanopi

1 buah, pantry 4 buah, almari

arsip kayu 3 buah, brankas 1

buah, meja kerja 16 buah, kursi

28 buah, filling cabinet 1 buah

85 unit 783,410,000 783,410,000 Tersedianya kendaraan roda

dua 6 unit, UPS 6 unit, hardisk

server 4 unit, APAR 2 unit,

komputer 2 unit, laptop 4 unit,

printer portable 1 unit, printer 2

unit, kamera 1 unit, drone 1

unit, AC 1 unit, pantry 4 buah,

almari arsip kayu 3 buah, meja

kerja 16 buah, kursi 28 buah

81 unit 443,250,000 -340,160,000 Pengurangan anggaran,

penyesuaian sasaran

4.03.4.03.01.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya kendaraan roda

empat 4 unit, kendaraan roda

dua 19 unit

23 unit 718,932,660 718,932,660 Terpeliharanya kendaraan roda

empat 4 unit, kendaraan roda

dua 14 unit

18 unit 491,362,660 -227,570,000 Pengurangan anggaran dan

penyesuaian sasaran

Terpeliharanya atap 1 paket,

ventilasi 1 paket, desain interior

1 paket, rehab gedung kantor 1

paket

4 paket Terpeliharanya atap 1 paket,

ventilasi 1 paket, dan desain

interior 1 paket

3 paket

Terpeliharanya meja kerja dan

meja rapat (kaca) 48 buah,

pintu (kunci) 3 buah

51 buah Terpeliharanya meja kecil

(kaca) 2 buah, meja besar

(kaca) 2 buah, pintu (kunci) 3

buah

7 buah

Tersedianya koponen alat

listrik,alat kebersihan dan

12 bulan Tersedianya komponen alat

listrik,alat kebersihan dan

12 bulan

III - 180

Page 202: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

bahan pembersih bahan pembersih

Pembayaran listrik, air, telepon 12 bulan Pembayaran listrik, air, telepon 12 bulan

Terpeliharanya peralatan

gedung kantor : komputer 8

unit, mesin ketik 5 unit, AC 12

unit, laptop 10 unit, printer 10

unit, LCD projector 1 unit,

kamera 1 unit, TV 2 unit

49 unit Terpeliharanya peralatan

gedung kantor : komputer 8

unit, mesin ketik 5 unit, AC 12

unit, laptop 10 unit, printer 10

unit, LCD projector 1 unit,

kamera 1 unit, TV 2 unit

49 unit

4.03.4.03.01.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian, dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

21.67 % 79,509,250 79,509,250 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

21.67 % 65,951,250 -13,558,000

4.03.4.03.01.01.12.02-P Penyusunan pelaporan keuangan Dokumen laporan capaian

kinerja keuangan

2 dokumen 21,250,000 21,250,000 Dokumen laporan capaian

kinerja keuangan

2 dokumen 13,750,000 -7,500,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Dokumen Rencana Kerja

SKPD Bappeda Tahun 2018,

Renja perubahan SKPD tahun

2017, dan Renstra SKPD

2017-2022

3 dokumen 43,259,375 43,259,375 Dokumen Rencana Kerja

SKPD Bappeda Tahun 2018,

Renja perubahan SKPD tahun

2017, dan Renstra SKPD

2017-2022

3 dokumen 37,201,375 -6,058,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Dokumen laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil Kinerja SKPD,

Laporan SPIP

21 dokumen 14,999,875 14,999,875 Dokumen laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LAKIP, Laporan

Tahunan, Profil Kinerja SKPD,

Laporan SPIP

21 dokumen 14,999,875 0 Penyesuaian sasaran

4.03.4.03.01.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 33,898,000 33,898,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 33,898,000 0

4.03.4.03.01.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Pengiriman peserta diklat,

seminar, workshop, dan

peningkatan kemampuan

sendiri

31 pegawai 30,000,000 30,000,000 Pengiriman peserta diklat,

seminar, workshop, dan

peningkatan kemampuan

sendiri

31 pegawai 30,000,000 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.13.01-P Penilaian Prestasi Kerja Pegawai

Fungsional Lewat Angka Kredit

Penilaian pegawai fungsional

perencana

2 orang 3,898,000 3,898,000 Penilaian pegawai fungsional 2 orang 3,898,000 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.16 Program Kerjasama

Pengembangan IPTEK

Capaian tindak lanjut

kerjasama

76 % 379,786,350 379,786,350 Capaian tindak lanjut

kerjasama

76 % 330,254,350 -49,532,000

4.03.4.03.01.01.16.18-P Pengembangan Kerjasama

Pemerintah Daerah Dengan

Perguruan Tinggi

Perjanjian kerjasama/ijin KKN 10 dokumen 59,700,000 59,700,000 Perjanjian kerjasama/ijin KKN 10 dokumen 53,268,000 -6,432,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.16.08-P Jaring penelitian (Jarlit) tingkat

kabupaten

Dokumen rekomendasi

kebijakan hasil kajian DRD

kepada Bupati

1 dokumen 320,086,350 320,086,350 Dokumen rekomendasi

kebijakan hasil kajian DRD

kepada Bupati

1 dokumen 276,986,350 -43,100,000 Pengurangan anggaran

jumlah teknologi tepat guna 3 macam

TTG

jumlah teknologi tepat guna 3 macam

TTG

4.03.4.03.01.01.21-P Program Perencanaan

Pembangunan Daerah

Capaian kinerja

perencanaan

85.65 % 2,987,805,775 2,903,090,575 Capaian kinerja

perencanaan

85.65 % 2,753,467,075 -149,623,500

4.03.4.03.01.01.21.42-P Sinkronisasi upaya pencegahan

dan pemberantasan korupsi

Dokumen laporan upaya

pencegahan dan

pemberantasan korupsi

4 dokumen 34,313,200 34,313,200 Dokumen laporan upaya

pencegahan dan

pemberantasan korupsi

4 dokumen 34,313,200 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.21.59-P Perencanaan dan Pengendalian

Pengelolaan WISMP

Dokumen Profil KPI, Success

Story, dan Laporan IFR

3 dokumen 176,600,000 176,600,000 Dokumen Profil KPI, Success

Story, dan Laporan IFR

3 dokumen 176,600,000 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.21.60-P Perencanaan dan pengendalian

penanggulangan Kemiskinan

Dokumen Laporan

Pelaksanaan Penanggulangan

Kemiskinan Daerah (LP2KD)

dan dokumen Strategi

2 dokumen 173,911,500 173,911,500 Dokumen Laporan

Pelaksanaan Penanggulangan

Kemiskinan Daerah (LP2KD)

dan dokumen Strategi

2 dokumen 173,911,500 0 Tetap

III - 181

Page 203: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Penanggulangan Kemiskinan

Daerah (SPKD)

Penanggulangan Kemiskinan

Daerah (SPKD)

4.03.4.03.01.01.21.44-P Penyusunan RKPD Dokumen RKPD tahun 2018

dan perubahan RKPD 2017

2 dokumen 408,135,050 399,853,850 Dokumen RKPD tahun 2018

dan perubahan RKPD 2017

2 dokumen 381,198,850 -18,655,000 Pengembalian sisa uang transport

Non PNS konsultasi publik, forum

OPD dan musrenbang kabupaten

4.03.4.03.01.01.21.61-P Penyusunan KUA dan PPAS Dokumen KUA dan PPAS

tahun anggaran 2018 serta

KUA dan PPAS Perubahan

tahun anggaran 2017

4 dokumen 109,572,900 109,572,900 Dokumen KUA dan PPAS

tahun anggaran 2018 serta

KUA dan PPAS Perubahan

tahun anggaran 2017

4 dokumen 99,212,900 -10,360,000 Pengurangan anggaran rapat

koordinasi

4.03.4.03.01.01.21.73-P Pengendalian Kebijakan dan

Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah

Laporan pengendalian

pelaksanaan kegiatan (APBD)

setiap triwulan, Laporan

TEPRA

5 dokumen 178,682,350 166,851,950 Laporan pengendalian

pelaksanaan kegiatan (APBD)

setiap triwulan, Laporan

TEPRA

5 dokumen 164,151,950 -2,700,000 Pengurangan anggaran

Laporan pengendalian

pelaksanaan RPJMD,

Pengendalian Kebijakan

Perumusan Rancangan Awal

RKPD, Pengendalian

Kebijakan Rancangan Awal

RKPD Hasil Konsultasi Publik,

Pengendalian Kebijakan RKPD

Hasil Musrenbang RKPD,

Pengendalian Pelaksanaan

RKPD

5 dokumen Laporan pengendalian

pelaksanaan RPJMD,

Pengendalian Kebijakan

Perumusan Rancangan Awal

RKPD, Pengendalian

Kebijakan Rancangan Awal

RKPD Hasil Konsultasi Publik,

Pengendalian Kebijakan RKPD

Hasil Musrenbang RKPD,

Pengendalian Pelaksanaan

RKPD

5 dokumen

4.03.4.03.01.01.21.62-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Penanaman Modal Tenaga

Kerja dan Pariwisata

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

penanaman modal, tenaga

kerja, dan pariwisata

9 dokumen 57,390,800 57,390,800 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

penanaman modal, tenaga

kerja, dan pariwisata

9 dokumen 51,902,800 -5,488,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.63-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Pertanian Perdagangan dan

Koperasi

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

pertanian, perdagangan, dan

koperasi

9 dokumen 58,351,375 58,351,375 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

pertanian, perdagangan, dan

koperasi

9 dokumen 58,351,375 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.21.64-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Prasarana Wilayah

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

prasarana wilayah dan peta

digital tematik jalan

10 dokumen 118,292,700 105,808,700 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

prasarana wilayah dan peta

digital tematik jalan

10 dokumen 92,851,700 -12,957,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.65-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Penataan Ruang

Permukiman dan Perkotaan

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

penataan ruang permukiman

dan perkotaan serta review

SSK

10 dokumen 115,701,000 90,733,000 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

penataan ruang permukiman

dan perkotaan serta review

SSK

10 dokumen 82,365,000 -8,368,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.66-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Sumber Daya Alam

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

sumber daya alam

9 dokumen 65,316,200 53,872,200 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

sumber daya alam

9 dokumen 42,928,200 -10,944,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.67-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Pendidikan dan

Kebudayaan

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

pendidikan dan kebudayaan

9 dokumen 56,233,750 56,233,750 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

pendidikan dan kebudayaan

9 dokumen 56,233,750 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.21.68-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Sosial Kesehatan dan

Pemberdayaan

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

sosial, kesehatan, dan

pemberdayaan

9 dokumen 56,142,500 56,142,500 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

sosial, kesehatan, dan

pemberdayaan

9 dokumen 56,142,500 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.21.69-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Pemerintahan

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

pemerintahan

9 dokumen 80,217,850 80,217,850 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

pemerintahan

9 dokumen 72,201,850 -8,016,000 Pengurangan anggaran

III - 182

Page 204: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.03.4.03.01.01.21.70-P Perencanaan pembangunan sub

bidang Penunjang Pemerintahan

Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

penunjang pemerintahan

9 dokumen 87,372,800 76,866,400 Dokumen perencanaan dan

pengendalian sub bidang

penunjang pemerintahan

9 dokumen 71,746,400 -5,120,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.72-P Pengendalian dan Evaluasi

Pelaksanaan DAK

Laporan pengendalian

pelaksanaan DAK secara

berkala triwulan

4 dokumen 102,962,700 102,962,700 Laporan pengendalian

pelaksanaan DAK secara

berkala triwulan

4 dokumen 92,468,900 -10,493,800 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.29-P Penyusunan RPJMD Dokumen RPJMD Kab. Kulon

Progo Tahun 2017-2022 dan

Kajian Lingkungan Hidup

Strategiss

2 dokumen 635,074,450 635,074,450 Dokumen RPJMD Kab. Kulon

Progo Tahun 2017-2022 dan

Kajian Lingkungan Hidup

Strategiss

2 dokumen 645,774,450 10,700,000 Penambahan anggaran untuk

cetak Peta Indikator Kinerja dan

Dokumen Metadata Kinerja

Daerah

4.03.4.03.01.01.21.71-P Pemantauan dan evaluasi

pencapaian SDGs

Dokumen laporan pencapaian

SDGs

2 dokumen 37,271,900 37,271,900 Draft Materi Penyusunan

Rencana Aksi Daerah (RAD)

Tujuan Pembangunan

Berkelanjutan (TPB)

1 dokumen 16,930,200 -20,341,700 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.74 Pengelolaan Sistem Informasi

Pembangunan Daerah (SIPD)

Dokumen SIPD 1 dokumen 95,395,800 95,395,800 Dokumen SIPD 1 dokumen 88,955,800 -6,440,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.75 Penyusunan analisis data

perencanaan pembangunan

daerah

Dokumen analisis data

perencanaan pembangunan

3 dokumen 89,425,800 89,425,800 Dokumen analisis data

perencanaan pembangunan

5 dokumen 69,825,800 -19,600,000 Pengurangan anggaran

4.03.4.03.01.01.21.76 Evaluasi Hasil Pelaksanaan

Rencana Pembangunan Daerah

Laporan evaluasi indikator

kinerja daerah

1 dokumen 129,410,350 129,410,350 Laporan evaluasi indikator

kinerja daerah

1 dokumen 110,010,350 -19,400,000 Pengurangan anggaran

Laporan evaluasi hasil

pelaksanaan rencana

pembangunan daerah secara

berkala triwulan

4 dokumen Laporan evaluasi hasil

pelaksanaan rencana

pembangunan daerah secara

berkala triwulan

4 dokumen

4.03.4.03.01.01.21.77 Pengendalian dan Evaluasi

Pelaksanaan Danais, Bantuan

Keuangan Khusus, dan Tugas

Pembantuan

Laporan pengendalian dan

evaluasi pelaksanaan Dana

Keistimewaan DIY, Dana

Bantuan Keuangan Pemda DIY

dan Tugas Pembantuan secara

berkala triwulan

12 dokumen 79,608,300 74,407,100 Laporan pengendalian dan

evaluasi pelaksanaan Dana

Keistimewaan DIY, Dana

Bantuan Keuangan Pemda

DIY dan Tugas Pembantuan

secara berkala triwulan

12 dokumen 74,407,100 0 Tetap

4.03.4.03.01.01.21.78 Penyusunan rencana DAK,

Danais, Bantuan Keuangan

Khusus, dan Tugas Pembantuan

Tersusunnya usulan DAK,

Danais, Bantuan Keuangan

Khusus, dan tugas

Pembantuan

4 Dokumen 42,422,500 42,422,500 Tersusunnya usulan DAK,

Danais, dan Bantuan

Keuangan Khusus

3 Dokumen 40,982,500 -1,440,000 Pengurangan anggaran

Jumlah 5,265,121,835 5,180,406,635 4,397,863,135 -782,543,500

III - 183

Page 205: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : BADAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH

JUMLAH PAGU : Rp. 5,122,867,025

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.04.4.04.05.01.01-P Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 236,646,600 236,646,600 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 236,646,600 0

4.04.4.04.05.01.01.26-P Penyediaaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa Surat menyurat, alat

tulis kantor, barang cetakan

dan penggandaan kantor,

bahan bacaan serta

pembayaran petugas

keamanan dan jasa

kebersihan kantor.

12 bulan 77,309,500 77,309,500 Jasa Surat menyurat, alat tulis

kantor, barang cetakan dan

penggandaan kantor, bahan

bacaan serta pembayaran

petugas keamanan dan jasa

kebersihan kantor.

12 bulan 77,309,500 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.01.27-P Penyediaaan jasa keuangan Honor pengelola keuangan

dan barang sebanyak 18

orang.

12 bulan 57,506,700 57,506,700 Honor pengelola keuangan dan

barang sebanyak 18 orang.

12 bulan 57,506,700 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat,

konsultasi dan koordinasi

Makanan dan minuman untuk

rapat dan tamu, koordinasi

dan konsultasi keluar daerah

dan dalam daerah.

12 bulan 101,830,400 101,830,400 Makanan dan minuman untuk

rapat dan tamu, koordinasi dan

konsultasi keluar daerah dan

dalam daerah.

12 bulan 101,830,400 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 588,948,750 588,948,750 Capaian ketersediaan sarana

dan prasarana kondisi baik

100 % 628,267,750 39,319,000

4.04.4.04.05.01.11.01-P Pengadaaan sarana dan

prasarana perkantoran

2 unit sepeda motor bebek, 1

unit sepeda motor KLX, 2 unit

mesin perforator, 4 unit

laptop, 2 unit printer, 4 unit

kursi putar

15 unit 279,630,000 279,630,000 2 unit sepeda motor bebek, 1

unit sepeda motor KLX, 5 unit

laptop, 3 unit printer, 4 unit kursi

putar, 1 unit komputer PC, 6

buah meja kerja, 24 buah kursi

kerja, 6 paket CCTV, 6 unit

gedung pos jaga, 6 titik

pemasangan listrik, 1 set

genset, 3 set mesin gerinda

tangan, 7 buah bodem martil

besi, 3 buah pukul besi, 3 buah

betel, 2 buah linggis, 3 buah

tang, 1 buah tangga lipat, 6

buah helm pengaman, 3 buah

kacamata las, 2 set tali

pengaman tubuh, 20 kg

tambang, 1 buah gergaji kayu,

2 buah galah tree pruner, 1

buah genset otomatis, 1 paket

jaringan genset ke server

104 unit 340,979,000 61,349,000 Pengurangan anggaran dan

anggaran mendahului

perubahan

4.04.4.04.05.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya gedung

kantor, kendaraan

dinas/operasional, peralatan

dan perlengkapan kantor,

jasa komunikasi,

sumberdaya listrik, perizinan

12 bulan 309,318,750 309,318,750 Terpeliharanya gedung kantor,

kendaraan dinas/operasional,

peralatan dan perlengkapan

kantor, jasa komunikasi,

sumberdaya listrik, perizinan

kendaraan dinas/operasional,

12 bulan 287,288,750 -22,030,000 Pengurangan anggaran

III - 184

Page 206: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

kendaraan dinas/operasional,

komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan

kantor, alat kebersihan kantor

komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan

kantor, alat kebersihan kantor

4.04.4.04.05.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 50,529,300 50,529,300 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 50,529,300 0

4.04.4.04.05.01.12.01-P Penyusunan perencanaan

kinerja SKPD

Rencana Kinerja SKPD,

Rencana Kinerja Tahunan

SKPD, Penetapan Kinerja

SKPD, Rencana Strategis

SKPD

4 dokumen 32,500,000 32,500,000 Rencana Kinerja SKPD,

Rencana Kinerja Tahunan

SKPD, Penetapan Kinerja

SKPD, Rencana Strategis

SKPD

4 dokumen 32,500,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Laporan kinerja semester

dan tahunan yang akurat dan

akuntabel

2 dokumen 9,529,300 9,529,300 Laporan kinerja semester dan

tahunan yang akurat dan

akuntabel

2 dokumen 9,529,300 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan,

triwulan, LAKIP, laporan

tahunan, profil kinerja SKPD,

penerapan SPIP.

19 dokumen 8,500,000 8,500,000 Laporan pengendalian dan

evaluasi kinerja bulanan,

triwulan, LAKIP, laporan

tahunan, profil kinerja SKPD,

penerapan SPIP.

19 dokumen 8,500,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.13-P Program Peningkatan

Kapasitas Sumberdaya

Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 12,000,000 12,000,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 12,000,000 0

4.04.4.04.05.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan non

formal

Diklat pendidikan pegawai

dan pelatihan non formal.

3 orang 12,000,000 12,000,000 Diklat pendidikan pegawai dan

pelatihan non formal.

3 orang 12,000,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.18-P Program Peningkatan

Pengelolaan Anggaran dan

Kualitas Kebijakan

Pengelolaan Keuangan

Capaian peningkatan

pengelolaan anggaran dan

perbendaharaan

100 % 518,121,950 514,929,950 Capaian peningkatan

pengelolaan anggaran dan

kualitas kebijakan

pengelolaan keuangan

100 % 614,929,950 100,000,000

4.04.4.04.05.01.18.03-P Monev dan perumusan kebijakan

penyusunan anggaran

Dokumen hasil monev,

raperbub tentang SHBJ, dan

pengelolaan BLUD

3 dokumen 113,857,150 113,857,150 Dokumen hasil monev,

raperbub tentang SHBJ, dan

pengelolaan BLUD. Dokumen

hasil Appraisal tentang

tunjangan transportasi DPRD

dan hasil Appraisal tentang

tunjangan perumahan DPRD.

4 dokumen 213,857,150 100,000,000 Penambahan anggaran

4.04.4.04.05.01.18.04-P Monev dan perumusan kebijakan

pelaksanaan anggaran

Dokumen hasil monev dan

raperbub tentang pedoman

pengelolaan keuangan

daerah

4 dokumen 59,223,800 59,223,800 Dokumen hasil monev dan

raperbub tentang pedoman

pengelolaan keuangan daerah

4 dokumen 59,223,800 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.18.01-P Penyusunan APBD Tersusunnya Perda tentang

APBD dan Peraturan Bupati

tentang Penjabaran APBD

2 dokumen 276,508,600 273,316,600 Tersusunnya Perda tentang

APBD dan Peraturan Bupati

tentang Penjabaran APBD

2 dokumen 273,316,600 0 Pergeseran rekening

Tersusunnya Perda tentang

Perubahan APBD dan

Peraturan Bupati tentang

Penjabaran Perubahan

APBD

2 dokumen Tersusunnya Perda tentang

Perubahan APBD dan

Peraturan Bupati tentang

Penjabaran Perubahan APBD

2 dokumen

Tersusunnya Rancangan

Perda tentang APBD dan

Rancangan Peraturan Bupati

tentang Penjabaran APBD

4 dokumen Tersusunnya Rancangan

Perda tentang APBD dan

Rancangan Peraturan Bupati

tentang Penjabaran APBD

4 dokumen

Tersusunnya Rancangan

Perda tentang Perubahan

APBD dan Rancangan

Peraturan Bupati tentang

4 dokumen Tersusunnya Rancangan

Perda tentang Perubahan

APBD dan Rancangan

Peraturan Bupati tentang

4 dokumen

III - 185

Page 207: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Penjabaran Perubahan

APBD,

Penjabaran Perubahan APBD,

4.04.4.04.05.01.18.02-P Penelitian DPA-L, DPA , DPPA

SKPD

Terverifikasinya DPA-L, DPA

dan DPPA SKPD dan

SKPKD untuk APBD Murni

dan perubahan APBD

90 dokumen 14,000,000 14,000,000 Terverifikasinya DPA-L, DPA

dan DPPA SKPD dan SKPKD

untuk APBD Murni dan

perubahan APBD

90 dokumen 14,000,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.18.05 Penyusunan Penjabaran

Anggaran Mendahului Perubahan

APBD

Tersusunnya Rancangan

Peraturan Bupati tentang

Penjabaran Anggaran

mendahului Perubahan

5 dokumen 54,532,400 54,532,400 Tersusunnya Rancangan

Peraturan Bupati tentang

Penjabaran Anggaran

mendahului Perubahan

5 dokumen 54,532,400 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.19 Program Peningkatan

Pengelolaan Perbendaharaan

Capaian peningkatan

pengelolaan

perbendaharaan

100 % 318,085,525 336,031,525 Capaian peningkatan

pengelolaan

perbendaharaan

98.48 % 340,231,525 4,200,000

4.04.4.04.05.01.19.04-P Pengelolaan Kas Umum Daerah Tersusunnya Anggaran Kas 2 dokumen 94,576,100 91,930,100 Tersusunnya Anggaran Kas 2 dokumen 91,930,100 0 Tetap

Tersusunnya Laporan

Pengelolaan Dana Transfer

60 dokumen Tersusunnya Laporan

Pengelolaan Dana Transfer

60 dokumen

Terkelolanya penerimaan dan

pengeluaran Kas Umum

Daerah

48 dokumen Terkelolanya penerimaan dan

pengeluaran Kas Umum

Daerah

48 dokumen

4.04.4.04.05.01.19.01-P Pengelolaan Belanja langsung Terbitnya SPD,

terverifikasinya kelengkapan

dokumen SPM Belanja

Langsung dan terbitnya

SP2D

41 SKPD 31,895,900 31,895,900 Terbitnya SPD, terverifikasinya

kelengkapan dokumen SPM

Belanja Langsung dan terbitnya

SP2D

41 SKPD 31,895,900 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.19.02-P Pengelolaan Belanja Tidak

Langsung

Terbitnya SPD,

terverifikasinya kelengkapan

dokumen SPM Belanja tidak

Langsung, terbitnya SP2D,

penguji, regester, SKPP, SPT

1721 A2 dan update data

pegawai

46 SKPD 113,527,600 134,119,600 Terbitnya SPD, terverifikasinya

kelengkapan dokumen SPM

Belanja tidak Langsung,

terbitnya SP2D, penguji,

regester, SKPP, SPT 1721 A2

dan update data pegawai

46 SKPD 134,119,600 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.19.03-P Pelaksanaan penyelesaian

Tuntutan Perbendaharaan dan

Tuntutan Ganti Rugi (TPTGR)

Terselesaikannya tuntutan

perbendaharaan dan tuntutan

ganti rugi serta kerugian

daerah yang bersifat

informasi

12 dokumen 33,545,800 33,545,800 Terselesaikannya tuntutan

perbendaharaan dan tuntutan

ganti rugi serta kerugian daerah

yang bersifat informasi

12 dokumen 33,545,800 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.19.06-P Pengelolaan Keuangan PPKD Tersalurnya belanja

keuangan PPKD

1 tahun 18,040,925 18,040,925 Tersalurnya belanja keuangan

PPKD

1 tahun 22,240,925 4,200,000 Penambahan anggaran

4.04.4.04.05.01.19.05 Pembinaan perbendaharaan Tersahkannya dana-dana

langsung yang digunakan

SKPD

3 SKPD 26,499,200 26,499,200 Tersahkannya dana-dana

langsung yang digunakan

SKPD

3 SKPD 26,499,200 0 Tetap

Terbinanya bendahara

pengeluaran

45 bendahara Terbinanya bendahara

pengeluaran

45 bendahara

4.04.4.04.05.01.20-P Program Peningkatan

Penerapan Akuntansi dan

Pelaporan

Capaian peningkatan

penerapan akuntansi dan

pelaporan

100 % 226,689,925 224,043,925 Capaian peningkatan

penerapan akuntansi dan

pelaporan

100 % 224,041,925 -2,000

4.04.4.04.05.01.20.01-P Penyusunan

Pertanggungjawaban APBD

Tersusunnya Raperda

tentang Pertanggungjawaban

pelaksanaan APBD dan

tersusunnya Peraturan

Bupati tentang Penjabaran

pertanggungjawaban

pelaksanaan APBD

2 dokumen 84,601,625 84,601,625 Tersusunnya Raperda tentang

Pertanggungjawaban

pelaksanaan APBD dan

tersusunnya Peraturan Bupati

tentang Penjabaran

pertanggungjawaban

pelaksanaan APBD

2 dokumen 84,601,625 0 Tetap

III - 186

Page 208: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.04.4.04.05.01.20.02-P Penyusunan Laporan

Pelaksanaan APBD

Tersusunnya Laporan

Pelaksanaan APBD

triwulanan, semester I dan

prognosis.

5 dokumen 12,438,000 12,438,000 Tersusunnya Laporan

Pelaksanaan APBD triwulanan,

semester I dan prognosis.

5 dokumen 12,438,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.20.03-P Sinkronisasi data realisasi APBD Teridentifikasinya dan

terklasifikasinya data

penerimaan dan pengeluaran

APBD serta

terselenggaranya koordinasi

antara SKPD dan SKPKD

45 SKPD 13,812,000 13,812,000 Teridentifikasinya dan

terklasifikasinya data

penerimaan dan pengeluaran

APBD serta terselenggaranya

koordinasi antara SKPD dan

SKPKD

45 SKPD 13,812,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.20.04-P Pengelolaan SIMDA Tersedianya data akuntansi

keuangan daerah yang

akurat.

45 SKPD 98,352,300 95,706,300 Tersedianya data akuntansi

keuangan daerah yang akurat.

45 SKPD 95,704,300 -2,000 Pengurangan anggaran dan

pergeseran rekening

4.04.4.04.05.01.20.05-P Penyusunan Laporan Dana

Tugas Pembantuan

Tersusunnya laporan dana

tugas pembantuan tingkat

koordinator UAPPA-W

18 buku 17,486,000 17,486,000 Tersusunnya laporan dana

tugas pembantuan tingkat

koordinator UAPPA-W

18 buku 17,486,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.21-P Program Peningkatan

Penerimaan Pajak Daerah

Capaian peningkatan

pendapatan daerah

100 % 1,839,159,000 1,826,199,000 Capaian peningkatan

penerimaan pajak daerah

52.72 % 2,277,765,000 451,566,000

4.04.4.04.05.01.21.01-P Rekonsiliasi data piutang PBB

Pedesaan dan Perkotaan

Tersedianya Data Piutang

PBB P2 Tahun 2013

17 desa 66,308,800 66,308,800 Tersedianya Data Piutang PBB

P2 Tahun 2013

17 desa 66,308,800 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.21.03-P Penagihan Pajak Daerah Tertagihnya piutang PBB P2 88 desa 698,088,350 698,088,350 Tertagihnya piutang PBB P2 88 desa 697,338,350 -750,000 Tetap

Terlaksananya Piutang Pajak

Daerah Non PBB

2500 WP Terlaksananya Piutang Pajak

Daerah Non PBB

2500 WP

4.04.4.04.05.01.21.06-P Pendataan dan Pendaftaran

Obyek dan Subyek Pajak Daerah

Terlaksananya data Obyek

dan Subyek Pajak Daerah

Tahun 2017

8 jenis pajak 67,845,800 67,845,800 Terrsedianya data Obyek dan

Subyek Pajak Daerah Tahun

2017

8 jenis pajak 520,161,800 452,316,000 Penambahan anggaran untuk

sewa tanah gedung pos jaga

serta upah tenaga kerja

petugas pendata dan petugas

keamanannya

0 Tersedianya petugas pendata

pajak daerah

36 orang

0 Tersedianya petugas

keamanan pos jaga pendataan

pajak daerah

24 orang

4.04.4.04.05.01.21.07-P Intensifikasi Penerimaan dan

Rekonsiliasi Pajak Daerah

Terwujudnya validitas dan

akurasi data PPJ dan PBB

P2

2 jenis pajak 384,685,550 384,685,550 Terwujudnya validitas dan

akurasi data PPJ dan PBB P2

2 jenis pajak 384,685,550 0 Pergeseran rekening

Terlaksananya intensifikasi

pajak daerah

10 jenis pajak Terlaksananya intensifikasi

pajak daerah

10 jenis pajak

Distribusi dokumen PBB P2

tepat waktu di Tahun 2017

88 desa/kelurahan Distribusi dokumen PBB P2

tepat waktu di Tahun 2017

88 desa/kelurahan

4.04.4.04.05.01.21.02-P Perekaman data dan Penetapan

Pajak Daerah

Terbitnya SPPT, DHKP,

SKPD, SKPDKB, STPD

Pajak Daerah Tahun 2017

10 jenis pajak 234,793,500 231,833,500 Terbitnya SPPT, DHKP, SKPD,

SKPDKB, STPD Pajak Daerah

Tahun 2017

10 jenis pajak 231,833,500 0 Pergeseran rekening,

anggaran mendahului

perubahan

4.04.4.04.05.01.21.04-P Pembaharuan Basis Data PBB

P2

Terlaksananya pendataan

Obyek dan Subyek Pajak,

kode Zona Nilai Tanah (ZNT),

Peta Blok PBB P2 Tahun

2017

88 dokumen 317,406,000 307,406,000 Terlaksananya pendataan

Obyek dan Subyek Pajak, kode

Zona Nilai Tanah (ZNT), Peta

Blok PBB P2 Tahun 2017

88 dokumen 307,406,000 0 Anggaran mendahului

perubahan

4.04.4.04.05.01.21.05-P Pelayanan dan Validasi Data

BPHTB

Terlayaninya masyarakat

dalam mengurus perpajakan

termasuk pembetulan,

pembatalan, keberatan,

mutasi, informasi dan

validasi BPHTB

12 bulan 70,031,000 70,031,000 Terlayaninya masyarakat dalam

mengurus perpajakan

termasuk pembetulan,

pembatalan, keberatan, mutasi,

informasi dan validasi BPHTB

12 bulan 70,031,000 0 Tetap

III - 187

Page 209: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.04.4.04.05.01.22 Program Peningkatan

Pendapatan Daerah

Capaian peningkatan

penerimaan pajak daerah

100 % 477,158,250 477,158,250 Capaian Peningkatan

Realisasi Pendapatan

Daerah

100 % 427,719,250 -49,439,000

4.04.4.04.05.01.22.02-P Evaluasi Pendapatan Daerah Terverifikasinya laporan

pendapatan OPD

17 OPD 54,568,500 54,568,500 Terverifikasinya laporan

pendapatan OPD

17 OPD 34,038,500 -20,530,000 Pengurangan anggaran dan

pergeseran rekening

Tersusunnya laporan harian

penerimaan pendapatan

daerah

12 bulan Tersusunnya laporan harian

penerimaan pendapatan

daerah

12 bulan

Tersusunnya laporan

realisasi bulanan pendapatan

daerah

12 bulan Tersusunnya laporan realisasi

bulanan pendapatan daerah

12 bulan

4.04.4.04.05.01.22.01-P Penyusunan Perencanaan

Pendapatan Daerah

Tersusunnya target

pendapatan daerah

2 dokumen 135,510,350 135,510,350 Tersusunnya target pendapatan

daerah

2 dokumen 133,865,350 -1,645,000 Pengurangan anggaran dan

pergeseran rekening

Tersusunnya database

potensi pajak/retribusi

1 dokumen Tersusunnya database potensi

pajak/retribusi

1 dokumen

4.04.4.04.05.01.22.03 Pelayanan dan

Pengadministrasian Benda

Berharga

Terporforasinya dan

tersajinya data karcis

retribusi dan terlegalisasinya

SPPT PBB

12 bulan 82,626,700 82,626,700 Terporforasinya dan tersajinya

data karcis retribusi dan

terlegalisasinya SPPT PBB

12 bulan 66,757,700 -15,869,000 Pengurangan anggaran dan

pergeseran rekening

4.04.4.04.05.01.22.04 Pengembangan Pendapatan

Daerah

Sosialisasi pendapatan

daerah

1510 orang 204,452,700 204,452,700 Sosialisasi pendapatan daerah 1510 orang 193,057,700 -11,395,000 Pengurangan anggaran

4.04.4.04.05.01.23-P Program Peningkatan

Pengelolaan Asset Daerah

Capaian peningkatan

pengelolaan aset daerah

96 % 313,513,325 310,735,725 Capaian peningkatan

pengelolaan aset daerah

96 % 310,735,725 0

4.04.4.04.05.01.23.02-P Penatausahaan Barang Milik

Daerah

Terbaharukannya SIM Aset

dan Persediaan

1 paket 98,224,675 96,392,675 Terbaharukannya SIM Aset dan

Persediaan

1 paket 96,392,675 0 Pergeseran rekening

Tersusunnya laporan BMD,

SK Bupati Penilaian BMD

2 dokumen Tersusunnya laporan BMD, SK

Bupati Penilaian BMD

2 dokumen

4.04.4.04.05.01.23.04-P Perencanaan, monev dan

penatausahaan investasi pemda

Tersedianya kebijakan

investasi

8 dokumen 46,236,850 45,291,250 Tersedianya kebijakan investasi 8 dokumen 45,291,250 0 Tetap

Tersalurnya investasi dan

terpantaunya investasi pada

BUMD

5 unit Tersalurnya investasi dan

terpantaunya investasi pada

BUMD

5 unit

4.04.4.04.05.01.23.05-P Optimalisasi Barang Milik

Daerah

Terlaksananya sewa

menyewa, pinjam pakai,

penyertaan modal dan tukar

menukar BMD

6 dokumen 25,171,075 25,171,075 Terlaksananya sewa menyewa,

pinjam pakai, penyertaan

modal dan tukar menukar BMD

6 dokumen 25,171,075 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.23.03-P Pemindahtanganan,

Pemusnahan dan Penghapusan

Barang Milik Daerah

Terlaksananya

pemindahtanganan,

pemusnahan dan

penghapusan BMD

4 kali 50,421,225 50,421,225 Terlaksananya

pemindahtanganan,

pemusnahan dan

penghapusan BMD

4 kali 50,421,225 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.23.01-P Perencanaan dan Monev Aset

Daerah

Tersusunnya dokumen

RKBMD, daftar pengadaan,

kebijakan pengelolaan aset

dan laporan hasil monev

pengelolaan aset

3 dokumen 54,183,000 54,183,000 Tersusunnya dokumen

RKBMD, daftar pengadaan,

kebijakan pengelolaan aset dan

laporan hasil monev

pengelolaan aset

3 dokumen 54,183,000 0 Tetap

4.04.4.04.05.01.23.06 Penatausahaan Barang

Persediaan

Tersusunnya laporan barang

persediaan dan

penghapusan barang

persediaan serta pembinaan

pengelolaan barang

persediaan

2 dokumen 39,276,500 39,276,500 Tersusunnya laporan barang

persediaan dan penghapusan

barang persediaan serta

pembinaan pengelolaan barang

persediaan

2 dokumen 39,276,500 0 Tetap

Jumlah 4,580,852,625 4,577,223,025 5,122,867,025 545,644,000

III - 188

Page 210: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

III - 189

Page 211: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

RINCIAN PLAFON ANGGARAN PERUBAHAN SKPD PER PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2017

SKPD : BADAN KEPEGAWAIAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN

JUMLAH PAGU : Rp. 4,350,453,325

NOURUSAN, PROGRAM,

KEGIATAN

SEBELUM PERUBAHAN SESUDAH PERUBAHAN

BERTAMBAH/BERKURANG KETERANGANINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU INDIKATIFINDIKATOR KINERJA

TARGET

KINERJA

PAGU

INDIKATIF

PPASPPAS APBD

4.05.4.05.07.01.01-P Program Pelayanan Administrasi

Perkantoran

Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 148,808,800 148,808,800 Cakupan pelayanan

administrasi perkantoran

20 % 148,808,800 0

4.05.4.05.07.01.01.26-P Penyediaan jasa dan peralatan

perkantoran

Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai

tidak tetap) dan Penyediaan

peralatan kantor (alat tulis,

cetak, dan penggandaan)

12 Bulan 49,708,000 49,708,000 Jasa perkantoran (jasa

persuratan, jasa pegawai tidak

tetap) dan Penyediaan

peralatan kantor (alat tulis,

cetak, dan penggandaan)

12 Bulan 49,708,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.01.27-P Penyediaan jasa keuangan Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang (10

orang)

12 Bulan 30,600,000 30,600,000 Terbayarnya honorarium

petugas penatausahaan

keuangan dan barang (10

orang)

12 Bulan 30,600,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.01.28-P Penyediaan rapat-rapat, konsultasi

dan koordinasi

Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 Bulan 68,500,800 68,500,800 Tersedianya makanan dan

minuman rapat dan

tersedianya biaya koordinasi

dan konsultasi

12 Bulan 68,500,800 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.11-P Program Peningkatan Sarana

dan Prasarana Perkantoran

Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 272,235,250 272,235,250 Capaian ketersediaan

sarana dan prasarana

kondisi baik

100 % 279,185,250 6,950,000

4.05.4.05.07.01.11.01-P Pengadaan sarana dan prasarana

perkantoran

Pengadaan 1 paket roller

pack, 2 unit LCD, 1 unit AC, 1

unit tangga alumunium, 4 Unit

laptop, 4 unit printer, 5 buah

kursi kerja

18 Unit 131,778,000 131,778,000 Pengadaan 1 paket roller

pack, 2 unit LCD, 1 unit AC, 1

unit tangga alumunium, 4 Unit

laptop, 4 unit printer, 5 buah

kursi kerja

18 Unit 131,778,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.11.02-P Pemeliharaan sarana dan

prasarana perkantoran

Terpeliharanya tempat

parkir/garasi, taman,

pemeliharaan dan perawatan

kendaraan dinas/operasional

fasilitas/sarana kerja dan

pemenuhan kebutuhan BBM,

komunikasi, air, listrik,

perizinan kendaraan

12 bulan 140,457,250 140,457,250 Terpeliharanya tempat

parkir/garasi, taman,

pemeliharaan dan perawatan

kendaraan dinas/operasional

fasilitas/sarana kerja dan

pemenuhan kebutuhan BBM,

komunikasi, air, listrik,

perizinan kendaraan

12 bulan 147,407,250 6,950,000 Penambahan anggaran belanja

listrik, BBM, reparasi dan suku

cadang kendaraan

4.05.4.05.07.01.12-P Program Perencanaan,

Pengendalian dan Evaluasi

Kinerja

Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 41,097,000 41,097,000 Capaian perencanaan,

pengendalian dan evaluasi

kinerja

100 % 41,097,000 0

4.05.4.05.07.01.12.01-P Penyusunan perencanaan kinerja

SKPD

Rencana Kinerja SKPD,

Rencana Strategis SKPD,

Rencana Kinerja Tahunan

SKPD, Penetapan Kinerja

SKPD

4 dokumen 26,500,000 26,500,000 Rencana Kinerja SKPD,

Rencana Strategis SKPD,

Rencana Kinerja Tahunan

SKPD, Penetapan Kinerja

SKPD

4 dokumen 26,500,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.12.02-P Penyusunan laporan keuangan Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan dan ikhtisar

realisasi kinerja SKPD

2 dokumen 9,597,000 9,597,000 Tersusunnya laporan capaian

kinerja keuangan dan ikhtisar

realisasi kinerja SKPD

2 dokumen 9,597,000 0 Tetap

III - 190

Page 212: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

4.05.4.05.07.01.12.03-P Pengendalian, evaluasi dan

pelaporan kinerja

Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LKjlP, laporan tahunan

dan profil SKPD

100 % 5,000,000 5,000,000 Tersusunnya laporan

pengendalian dan evaluasi

kinerja, LKjlP, laporan tahunan

dan profil SKPD

100 % 5,000,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.13-P Program Peningkatan Kapasitas

Sumber Daya Manusia SKPD

Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 3,000,000 3,000,000 Capaian peningkatan

kapasitas pegawai di SKPD

100 % 3,000,000 0

4.05.4.05.07.01.13.03-P Pendidikan dan pelatihan Non

Formal

Pengiriman pegawai BKD

untuk mengikuti diklat non

formal

3 Orang 3,000,000 3,000,000 Pengiriman pegawai BKD

untuk mengikuti diklat non

formal

3 Orang 3,000,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.57-P Program Pendayagunaan

Aparatur

Capaian peningkatan

pendayagunaan aparatur

86.63 % 220,432,200 220,432,200 Capaian peningkatan

pendayagunaan aparatur

84.34 % 220,432,200 0

4.05.4.05.07.01.57.05-P Pelaksanaan Ujian Dinas dan

UPKP

Terselenggaranya ujian dinas

PNS

25 Orang 25,772,400 25,772,400 Terselenggaranya ujian dinas

PNS

25 Orang 25,772,400 0 Tetap

Terselenggaranya ujian

penyesuaian kenaikan

pangkat PNS

25 Orang Terselenggaranya ujian

penyesuaian kenaikan pangkat

PNS

25 Orang

4.05.4.05.07.01.57.01-P Mutasi dan alih jabatan fungsional

tertentu

Terselenggaranya

pemindahan PNS dari luar

daerah

30 orang

mutasi

65,500,000 65,500,000 Terselenggaranya pemindahan

PNS dari luar daerah

30 orang

mutasi

65,500,000 0 Tetap

Terselenggaranya alih fungsi

JFT

100 JFT Terselenggaranya alih fungsi

JFT

100 JFT

4.05.4.05.07.01.57.02-P Penataan jabatan fungsional

umum

Terselenggaranya redistribusi

untuk pemenuhan kebutuhan

jabatan fungsional umum

100 Orang 32,500,000 32,500,000 Terselenggaranya redistribusi

untuk pemenuhan kebutuhan

jabatan fungsional umum

100 Orang 32,500,000 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.57.03-P Pengelolaan kenaikan pangkat

PNS

Terbitnya SK pengangkatan

PNS

30 orang 74,688,400 74,688,400 Terbitnya SK pengangkatan

PNS

30 orang 74,688,400 0 Tetap

Pengelolaan kenaikan pangkat

dan penyesuaian gaji pokok

PNS

891 orang Pengelolaan kenaikan pangkat

dan penyesuaian gaji pokok

PNS

891 orang

4.05.4.05.07.01.57.04-P Pengendalian penilaian angka

kredit

Terbinanya dan terkendalinya

penilaian kinerja (PAK) JFT

17 SKPD 21,971,400 21,971,400 Terbinanya dan terkendalinya

penilaian kinerja (PAK) JFT

17 SKPD 21,971,400 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.58-P Program Pengembangan

Aparatur

Capaian pengembangan

aparatur

96.13 % 3,740,787,836 3,740,787,836 Capaian pengembangan

aparatur

89.27 % 3,069,965,025 -670,822,811

4.05.4.05.07.01.58.01-P Penyusunan formasi dan

pengadaan PNS

Terselenggaranya seleksi

CPNS

500 CPNS 718,243,561 718,243,561 Pengangkatan CPNS 49 CPNS 121,140,150 -597,103,411 Pengurangan anggaran dan

penyesuaian sasaran karena tidak

adanya seleksi CPNS Formasi

Umum

Terseleksinya penerimaan

mahasiswa IPDN

3 Capra

IPDN

Laporan pemantauan seleksi

calon praja IPDN

1 Dokumen

Tersusunnya formasi pegawai

PNS

1 SK Bup Tersusunnya formasi pegawai

PNS

1 SK Bup

4.05.4.05.07.01.58.02-P Pengelolaan pegawai non PNS Tersusunnya formasi pegawai

non PNS, terselenggaranya

penataan dan evaluasi

pegawai non PNS

2 SK Bupati 37,288,750 37,288,750 Tersusunnya formasi pegawai

non PNS, terselenggaranya

penataan dan evaluasi

pegawai non PNS

2 SK Bupati 37,288,750 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.58.03-P Pengangkatan PNSD jabatan

struktural

Terpetakannya Pemetaan

Potensi dan Kompetensi

Aparatur (PPKA)

97 orang

PPKA

428,180,400 428,180,400 Pemetaan Potensi dan

Kompetensi Aparatur (PPKA)

50 orang

PPKA

428,180,400 0 Pergeseran rekening dan

penyesuaian sasaran karena

perubahan harga satuan

Tersusunnya Peraturan Bupati

tentang Standar Kompetensi

Manajerial

1 dokumen Tersusunnya Peraturan Bupati

tentang Standar Kompetensi

Manajerial

1 dokumen

III - 191

Page 213: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Terselenggaranya pelantikan

pejabat struktural

2 kali Terselenggaranya pelantikan

pejabat struktural

2 kali

4.05.4.05.07.01.58.04-P Pengelolaan tugas belajar dan izin

belajar

Terkelolanya PNSD Tugas

Belajar

28 Orang 181,728,800 181,728,800 Terkelolanya PNSD Tugas

Belajar

28 Orang 196,668,800 14,940,000 Penambahan anggaran untuk

penyesuaian masa studi Tugas

Belajar S2 Psikologi

Terbitnya izin belajar 100 Izin Terbitnya izin belajar 100 Izin

Terwujudnya analisis

kebutuhan tugas belajar / Ijjin

belajar

1 dokumen Terwujudnya analisis

kebutuhan tugas belajar / Ijjin

belajar

1 dokumen

4.05.4.05.07.01.58.05-P Pendidikan penjenjangan struktural Terkirimnya peserta Diklatpim

tingkat IV

45 orang 1,120,021,000 1,120,021,000 Terkirimnya peserta Diklatpim

tingkat IV

43 orang 1,145,209,600 25,188,600 Penambahan anggaran dan

penambahan sasaran peserta

Diklatpim III

Terkirimnya peserta Diklatpim

tingkat III

8 orang Terkirimnya peserta Diklatpim

tingkat III

12 orang

4.05.4.05.07.01.58.06-P Pendidikan dan pelatihan

prajabatan, teknis dan fungsional

Terdidiknya dan terlatihnya

pegawai untuk mengikuti diklat

teknis

187 orang 1,255,325,325 1,255,325,325 Terdidiknya dan terlatihnya

pegawai untuk mengikuti diklat

teknis

187 orang 1,141,477,325 -113,848,000 Pengurangan anggaran dan

pergeseran rekening

Terdidiknya dan terlatihnya

pegawai untuk mengikuti diklat

fungsional

12 orang Terdidiknya dan terlatihnya

pegawai untuk mengikuti diklat

fungsional

12 orang

Tersusunnya dokumen

analisis kebutuhan diklat

1 dokumen Tersusunnya dokumen

analisis kebutuhan diklat

1 dokumen

4.05.4.05.07.01.59-P Program Pembinaan dan

Pelayanan Aparatur

capaian pembinaan layanan

aparatur

68.5 % 601,065,050 601,065,050 Capaian Pembinaan dan

Layanan Aparatur

78.36 % 587,965,050 -13,100,000

4.05.4.05.07.01.59.02-P Pembinaan nilai-nilai integritas

aparatur sipil negara

Terlaporkannya harta

kekayaan penyelenggara

negara (LHKPN)

100 orang 28,550,850 28,550,850 Terlaporkannya harta

kekayaan penyelenggara

negara (LHKPN)

100 orang 28,550,850 0 Tetap

Terlaporkannya LP2P 4000 orang

LP2P

Terlaporkannya LP2P 4000 orang

LP2P

4.05.4.05.07.01.59.03-P Pengelolaan administrasi

kepegawaian

Terfasilitasinya tes Narkoba

bagi pejabat struktural dan

kepala sekolah

1100 pegawai 273,797,650 273,797,650 Terfasilitasinya tes Narkoba

bagi pejabat struktural dan

kepala sekolah

969 pegawai 260,697,650 -13,100,000 Pengurangan anggaran karena

pengurangan sasaran pegawai

yang dilakukan tes Narkoba

Terfasilitasinya uji kesehatan

bagi PNS sakit dan CPNS

15 orang

ujikes

Terfasilitasinya uji kesehatan

bagi PNS sakit dan CPNS

15 orang

ujikes

Penghargaan tanda

kehormatan anugrah satya

lancana karya satya

250 orang Penghargaan tanda

kehormatan anugrah satya

lancana karya satya

250 orang

Tersedianya data

kepegawaian, SKP, cuti, BT,

DUK, karis/karsu, Karpeg,

kenaikan pangkat pengabdian,

pensiun dan kartu taspen

7889 PNS Tersedianya data

kepegawaian, SKP, cuti, BT,

DUK, karis/karsu, Karpeg,

kenaikan pangkat pengabdian,

pensiun dan kartu taspen

7889 PNS

4.05.4.05.07.01.59.01-P Pembinaan disiplin pegawai Sumpah/ janji dan

pembekalan PNS

150 orang 167,218,500 167,218,500 Sumpah/ janji dan pembekalan

PNS

150 orang 167,218,500 0 Tetap

Atribut PNS 2500 orang Atribut PNS 2500 orang

Sosialisasi Peraturan

Perundang-undangan

kepegawaian

150 orang Sosialisasi Peraturan

Perundang-undangan

kepegawaian

150 orang

Terselenggaranya sidak

pegawai

2 kali sidak Terselenggaranya sidak

pegawai

2 kali sidak

III - 192

Page 214: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

Rekomendasi izin

perkawinan/ perceraian

20 izin Rekomendasi izin perkawinan/

perceraian

20 izin

4.05.4.05.07.01.59.04-P Pengelolaan TPP Terkelolanya tambahan

penghasilan PNS

3323 orang 30,864,500 30,864,500 Terkelolanya tambahan

penghasilan PNS

3323 orang 30,864,500 0 Tetap

4.05.4.05.07.01.59.05 Pengelolaan data dan tata usaha

kepegawaian

Terlaksananya validasi dan

update data PNS,

pemeliharaan dan

pengembangan sistem

informasi manajemen ASN,

entry data calon pensiun PNS

pada SAPK, fasilitasi dan

dokumentasi SKP dan PPK

PNS tata naskah

kepegawaian

7637 Orang 100,633,550 100,633,550 Terlaksananya validasi dan

update data PNS,

pemeliharaan dan

pengembangan sistem

informasi manajemen ASN,

entry data calon pensiun PNS

pada SAPK, fasilitasi dan

dokumentasi SKP dan PPK

PNS tata naskah kepegawaian

7637 Orang 100,633,550 0 Tetap

Jumlah 5,027,426,136 5,027,426,136 4,350,453,325 -676,972,811

III - 193

Page 215: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1 NPC (Nasional Paralimpic Commite) DINDIKPORA 100.000.000 100.000.000 -

2 KONI (Opr KONI, U13,U16,SB Putri,Porda 2017) DINDIKPORA 3.500.000.000 3.724.375.000 224.375.000

3 FORMI DINDIKPORA 100.000.000 100.000.000 -

4 Pramuka DINDIKPORA 150.000.000 150.000.000 -

5 TMMD (2 lokasi) DPMDPPKB 300.000.000 300.000.000 -

6 Karya Bakti TNI (2 lokasi) DPMDPPKB 400.000.000 400.000.000 -

7 PMI DINSOSP3A 50.000.000 50.000.000 -

8 LPMK Kelurahan Wates KEC. WATES 120.000.000 120.000.000 -

9 RW di Kelurahan Wates KEC. WATES 305.000.000 305.000.000 -

10 Investasi Agribisnis (WISMP) 2 paket untuk : DINAS PERTAPANG 400.000.000 400.000.000 -

- GP3A Pemasa Raharja (200jt)

- GP3A Niten (200jt)

11 Masjid (48 x 7.500.000) BAGIAN KESRA 360.000.000 360.000.000 -

12 Gereja (5 x 7.500.000) BAGIAN KESRA 37.500.000 37.500.000 -

13 Vihara (1 x 7.500.000) BAGIAN KESRA 7.500.000 7.500.000 -

14 Pondok Pesantren (16 x 5.000.000) BAGIAN KESRA 80.000.000 80.000.000 -

15 Madrasah Diniyah (15 x 3.000.000) BAGIAN KESRA 45.000.000 45.000.000 -

16 PKK DPMDPPKB 170.000.000 170.000.000 -

19 Pamsimas untuk 3 Desa : DPUPKP 735.000.000 735.000.000 -

- Wijimulyo (245jt)

- Purwoharjo (245jt)

- Karangwuluh (245jt)

Hibah Air Bersih dan Sanitasi KKM Tirto Lestari

Pendoworejo (225jt)

DPUPKP 225.000.000 225.000.000

20 OPKUP Beras Daerah untuk 6 Gapoktan : DINAS PERTAPANG 1.900.000.000 1.900.000.000 -

- Gapoktan Panca Manunggal, Sogan, Wates (375jt)

SETELAH

PERUBAHAN NO URAIAN SKPD

SEBELUM

PERUBAHAN

RINCIAN BELANJA HIBAH

BERTAMBAH/

BERKURANG

III - 194

Page 216: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

- Gapoktan Makmur Sejahtera, Tuksono, Sentolo (375jt)

- Gapoktan Sido Maju, Cerme, Panjatan (200jt)

- Gapoktan Among Tani, Kedungdang, Temon (375jt)

- Gapoktan Sari Mulyo, Kedungsari, Pengasih (200jt)

- Gapoktan Ngesti Raharjo, Ngestiharjo, Wates (375jt)

21 PAUD Swasta (763 Lembaga) DINDIKPORA 12.227.400.000 11.365.800.000 (861.600.000)

22 SD S/ MI S DINDIKPORA 1.117.350.000 1.117.350.000 -

23 SMP S/ MTs S DINDIKPORA 809.750.000 809.750.000 -

BOS SD 4.824.800.000 4.824.800.000

BOS SMP 2.881.000.000 2.881.000.000

22.914.500.000 30.208.075.000 7.293.575.000

NO URAIAN SKPD SEBELUM

PERUBAHAN

SETELAH

PERUBAHAN

BERTAMBAH/

BERKURANG

JUMLAH BELANJA HIBAH

III - 195

Page 217: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

A. Belanja Bantuan Keuangan kepada Masyarakat/

Perorangan 1 Bantuan siswa miskin (1000 siswa) : DINDIKPORA 1.496.000.000 1.496.000.000 -

- Jenjang SD sebanyak 360 siswa @ 1jt

- Jenjang SMP sebanyak 300 siswa @ 1,35jt

- Jenjang SMA sebanyak 170 siswa @ 2jt

- Jenjang SMK sebanyak 170 siswa @ 2,3jt

2 Jambanisasi 750KK @1,5jt DINKES 1.125.000.000 1.125.000.000 -

3 Lantainisasi 100KK @2jt DPMDPPKB 200.000.000 200.000.000 -

4 Ekonomi produktif DPMDPPKB DPMDPPKB 1.000.000.000 1.000.000.000 -

5 Jaminan Hidup orang tua/lansia terlantar 1.000 orang

@Rp.300.000,-

DINSOSP3A 3.600.000.000 3.600.000.000 -

6 RTLH 502 KK @ Rp. 15.000.000,- DINSOSP3A 7.530.000.000 7.530.000.000 -

7 Ekonomi produktif Dinsos DINSOSP3A 2.000.000.000 2.000.000.000 -

8 Ekonomi Produktif (TKPK Award) untuk 2 Kec : DINSOSP3A 300.000.000 300.000.000 -

- Kec Nanggulan (100jt)

- Kec Wates (Khusus Kel Wates 100jt, Non Kel Wates

100jt)9 Bantuan bagi penyandang disabilitas DINSOSP3A 500.000.000 500.000.000 -

10 Jaminan hidup bagi PMKS miskin 132 orang @

Rp.300.000.,- per bulan

DINSOSP3A 475.200.000 475.200.000 -

11 Bantuan bagi psikotik sejumlah 20 orang @ Rp. 250.000,- DINSOSP3A 5.000.000 5.000.000 -

12 Bantuan kecelakaan kerja bagi penderes kelapa DINSOSP3A 325.000.000 325.000.000 -

13 Bantuan bagi Panti Asuhan dan Jompo sejumlah 23 panti. DINSOSP3A 360.000.000 360.000.000 -

14 Bantuan bagi Anak Balita Terlantar sejumlah 100 anak @

Rp. 1.000.000,-

DINSOSP3A 100.000.000 100.000.000 -

15 Perawatan Jenazah DINSOSP3A 10.000.000 10.000.000 -

SETELAH

PERUBAHAN

BERTAMBAH/

BERKURANG

RINCIAN BELANJA BANTUAN SOSIAL

NO URAIAN SKPD SEBELUM

PERUBAHAN

III - 196

Page 218: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

16 Bantuan Yatim Piatu (200 x 500.000) BAGIAN KESRA 100.000.000 100.000.000 -

Bantuan Transmigrasi DISNAKERTRANS - 90.000.000 90.000.000

17 Peningkatan Kualitas Perumahan Swadaya (DAK) (564

KK x 15.000.000)

DPUPKP 8.460.000.000 8.460.000.000 -

27.586.200.000 27.676.200.000 90.000.000 JUMLAH BELANJA BANTUAN SOSIAL

III - 197

Page 219: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1 Bagi Hasil Pajak kepada Pemerintah Desa DPMDPPKB 8.495.086.479 4.302.410.000 (4.192.676.479)

Bagi Hasil Pajak ke Desa (kekurangan 2016) DPMDPPKB - 498.120.000 498.120.000

2 Bagi Hasil Retribusi ke Desa DPMDPPKB 905.739.766 740.720.000 (165.019.766)

Bagi Hasil Retribusi ke Desa (kekurangan 2016) DPMDPPKB - 385.908.000 385.908.000

9.400.826.245 5.927.158.000 (3.473.668.245)

1 ADD DPMDPPKB 74.774.052.500 73.891.622.000 (882.430.500)

2 Dana Desa DPMDPPKB 77.627.477.000 77.627.477.000 -

3 Bantuan Keuangan Kepada Desa DPMDPPKB 685.000.000 685.000.000 -

4 Bantuan Partai Politik KANTOR KESBANGPOL 873.080.000 1.026.775.660 153.695.660

153.959.609.500 153.230.874.660 (728.734.840)

SETELAH

PERUBAHAN

BERTAMBAH/

BERKURANG

SEBELUM

PERUBAHAN

Belanja Bant Keu kpd Prov/Kab/Kota, PemDes dan Parpol

JUMLAH

JUMLAH

NO URAIAN SKPD SEBELUM

PERUBAHAN

NO URAIAN SKPD

Belanja Bagi Hasil kpd Prov/Kab/Kota dan PemDes

SETELAH

PERUBAHAN

BERTAMBAH/

BERKURANG

III - 198

Page 220: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja

1 Belanja Tidak Terduga BKAD 2.000.000.000 3.664.372.589 1.664.372.589

2.000.000.000 3.664.372.589 1.664.372.589

1 Bank Pasar BKAD 6.000.000.000 6.000.000.000 -

PDAM BKAD - 3.000.000.000 3.000.000.000

6.000.000.000 9.000.000.000 3.000.000.000

NO URAIAN SKPD

BELANJA TIDAK TERDUGA

JUMLAH

SETELAH

PERUBAHAN

BERTAMBAH/

BERKURANG

JUMLAH

NO URAIAN SKPD SEBELUM

PERUBAHAN

SETELAH

PERUBAHAN

BERTAMBAH/

BERKURANG

SEBELUM

PERUBAHAN

PENYERTAAN MODAL

III - 199

Page 221: NOTA KESEPAKATAN - bappeda.kulonprogokab.go.id P 2017 PER 8.11.17.pdf · yang diberikan untuk mendanai program dan kegiatan. Substansi prioritas belanja Substansi prioritas belanja