7
Eclipse Eclipse adalah Integrated Development Environment (IDE) berbasiskan Java dari Sun Microsystem yang merupakan software development yang OpenSource, dengan kata lain software ini di bawah pengembangan bersama, bebas. 5.12 JDK JDK (Java Development Kit) adalah semacam kotak peralatan (kit) yang digunakan untuk development. JDK ini berguna saat menulis code program. 5.13 SDK SDK (Software Development Kit) biasanya adalah kumpulan dari tools yang dibutuhkan untuk membuat serta menjalankan program. 5.14 ADT ADT (Android Development Tools) adalah plugin untuk Eclipse yang didesain untuk pengembangan aplikasi Android. ADT memungkinkan Eclipse untuk digunakan dalam membuat aplikasi Android baru, membuat User Interface, menambahkan komponen berdasarkan framework API Android, debug aplikasi dan pemaketan aplikasi Android. 5.15 XML XML (eXtensible Markup Language) dikembangkan mulai tahun 1996 dan mendapatkan pengakuan dari W3C pada bulan Februari 1998. Ketika HTML dikembangkan pada tahun 1990,

agus save

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: agus save

EclipseEclipse adalah Integrated Development Environment (IDE)

berbasiskan Java dari Sun Microsystem yang merupakan software development yang OpenSource, dengan kata lain software ini di bawah pengembangan bersama, bebas.

5.12          JDK JDK (Java Development Kit) adalah semacam kotak peralatan (kit)

yang digunakan untuk development. JDK ini berguna saat menulis code program.

5.13          SDKSDK (Software Development Kit) biasanya adalah kumpulan dari tools

yang dibutuhkan untuk membuat serta menjalankan program.

5.14          ADTADT (Android Development Tools) adalah plugin untuk Eclipse yang

didesain untuk pengembangan aplikasi Android. ADT memungkinkan Eclipse untuk digunakan dalam membuat aplikasi Android baru, membuat User Interface, menambahkan komponen berdasarkan framework API Android, debug aplikasi dan pemaketan aplikasi Android.

5.15          XML XML (eXtensible Markup Language) dikembangkan mulai tahun 1996

dan mendapatkan  pengakuan  dari W3C  pada bulan  Februari  1998.  Ketika  HTML dikembangkan pada tahun 1990, para penggagas XML mengadopsi bagian paling penting  pada  SGML  dan  dengan   berpedoman  pada  pengembangan  HTML menghasilkan markup language yang tidak kalah hebatnya dengan SGML. Seperti halnya HTML,  XML juga menggunakan elemen  yang ditandai dengan tag pembuka (diawali dengan „<‟ dan diakhiri dengan „>‟), tag penutup (diawali dengan „</ „diakhiri „>‟) dan atribut elemen (parameter yang dinyatakan dalam  tag  pembuka  misal  <form  name=”isidata”>).  Hanya  bedanya, 

Page 2: agus save

HTML mendefinisikan dari awal tag dan atribut yang dipakai didalamnya, sedangkan pada XML bisa menggunakan tag dan atribut sesuai keinginan. Keunggulan dari XML yaitu dapat  mendeskripsikan susunan informasi dan berfokus pada informasi itu sendiri.  XML  dibutuhkan  untuk  menyusun  dan  menyajikan  informasi  dengan format yang tidak mengandung format standard layaknya heading, paragraf, tabel dan lain sebagainya. Struktur layout XML Android sangat sederhana berupa tree dari elemen- elemen XML dimana setiap node-nya adalah subkelas dari kelas view.

5.16          MySQLMySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data

dengan menggunakan standard SQL atau DBMS (Database Management System) yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL. Pada mulanya MySQL hanya dapat dijalankan pada sistem operasi berbasis Unix atau Linux. Namun pada perkembangannya, MySQL dapat berjalan pada sistem operasi : Linux, Windows, Solaris, FreeBSD, MacOS, dan Novel. Disini salah satu contoh dari versi My SQL yaitu My SQL 4.0.

6.                  Metode Penelitian            Metode yang di gunakan dalam pembuatan tugas akhir ini terbagi menjadi dua yaitu metode pengumpulan data dan metode perancangan sistem.

6.1  Metode Studi Pustaka            Pada metode studi pustaka, data dan referensi yang di perlukan diambil dari buku, buku elektronik, maupun website. Terdapat materi tentang sistem pakar, pemrograman Android dan juga materi tentang penyakit menular seksual serta cara pengobatannya.

6.2  Metode Pengembangan SDLC (System Development Life Cycle)1.      Perencanaan

Page 3: agus save

Pada tahap ini di cari tahu apakah permasalahan pada sistem yang sudah ada. Apabila ada, solusi dari masalah tersebut harus di pikirkan serta tujuan apa yang akan di capai.

2.      Analisis SistemPada tahap ini mulai di identifikasi penyebab masalah yang ada, dalam

pengembangan sistem pakar ini masalah yang ada adalah kurangnya kesadaran masyarakat Indonesia akan penyakit menular seksual. Solusi yang di ambil adalah dengan pengembangan sistem pakar sebagai alternatif untuk memberikan solusi dan penanggulangan PMS. Solusi yang diambil adalah dengan pengembangan sistem pakar yang bisa menggantikan sementara tugas dokter. Selain itu dilakukan juga metode akuisisi pengetahuan (Knowledge Acquisition), yakni tahap ini pekerja dalam bidang kedokteran spesialis kulit dan kelamin akan diwawancara agar mendapatkan metode yang baik dalam melakukan analisis dalam penyakit menular seksual.

3.      PerancanganPada tahap ini akan di gambarkan bagaimana suatu sistem di

bentuk. Alat yang di gunakan dalam perancangan sistem adalah UML (Unified Modelling Language). Juga dilakukan representasi pengetahuan (Knowledge Representation) yakni suatu teknik untuk mempresentasikan basis pengetahuan yang diperoleh kedalam suatu skema atau diagram tertentu sehingga dapat diketahui relasi atau keterhubungan antara suatu data dengan data yang lain. Teknik membantu dalam memahami struktur pengetahuan yang akan dibuat sistem pakarnya.

4.    ImplementasiPada tahap ini desain dan logika yang sudah di rancang di buat

menjadi kode-kode bahasa pemrograman kemudian di lakukan pengujian terhadap program yang di buat.

Alat-alat yang di gunakan untuk pembuatan tugas akhir adalah :a)                  Perangkat Keras

Perangkat keras (hardware) yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi tersebut adalah :

1.      Prosesor Intel Core i3.

Page 4: agus save

2.      Memori 4 GB DDR3.3.      Kartu grafis ATI Radeon 2GB.

b)                  Perangkat lunak (software)Perangkat lunak (software) yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi tersebut adalah :

1.                Sistem operasi Microsoft Windows 8.2.                Android SDK Manager.3.                Android Developer Tools (ADT).4.                Java Development Kit (JDK).

7.      Kerangka PikiranSistem pakar untuk diagnosis penyakit  menular seksual ini merupakan

suatu sistem pakar yang dirancang sebagai alternatif untuk membantu masyarakat dalam memberikan solusi terhadap penyakit menular seksual. Pengetahuan ini didapat dari berbagai sumber diantaranya penelitian dan seminar yang dilakukan pakar dalam bidangnya serta buku yang berhubungan dengan penyakit menular seksual. Basis pengetahuan disusun sedemikian rupa ke dalam suatu database dengan beberapa tabel diantaranya tabel penyakit, tabel gejala dan tabel aturan untuk mempermudah kinerja sistem dalam penarikan kesimpulan. Penarikan kesimpulan dalam pakar ini menggunakan metode inferensi forward chaining. Sistem pakar ini akan menampilkan pilihan gejala yang dapat dipilih oleh user, dimana setiap pilihan gejala akan membawa user kepada pilihan gejala selanjutnya sampai mendapatkan hasil akhir. Ada hasil akhir sistem pakar akan menampilakn pilihan gejala user, jenis penyakit yang diderita, penyebab dan penanggulangannya.  Dengan berbasiskan sistem operasi Android, diharapkan tingkat kemudahan pengaksesan sistem pakar ini lebih mudah dan efisien, dilihat dari perkembangan teknologi telepon selular dewasa ini. Hampir semua lapisan masyarakat sudah tidak asing lagi dengan sistem operasi berbasis Android [medanbisnisdaily.com, 2014].

Gambar 1.5 Kerangka Pemikiran

Page 5: agus save

8.      Sistematika PenulisanPembuatan tugas akhir ini terdiri dari lima bab. Bab satu membahas

tentang latar belakang masalah, pembatasan masalah, tujuan pembuatan tugas akhir dan metode penelitian serta sistematika penulisan ilmiah. Kemudian pada bab dua di jelaskan tentang teori yang berhubungan dengan pembuatan tugas akhir ini, seperti definisi sistem pakar dan juga pemrograman Android yang terdiri dari bahasa XML sebagai pengatur User Interface (UI) dan Java sebagai pengatur alur logikanya, kemudian pembahasan tentang penyakit menular seksual. Selanjutnya di bab tiga di jelaskan tahapan-tahapan pembuatan aplikasi. Dimulai dengan pembuatan struktur navigasi, perancangan User Interface (UI),dan penulisan kode program serta perancangan database. Lalu bab empat berisi hasil implementasi dan menampilkan print screen proses input sampai dengan output pada perangkat smartphone . Pada bab lima  berisi tentang kesimpulan pembahasan penulisan beserta saran-saran.

9.                  Rencana dan Jadwal Kerja  

10.  Daftar Pustaka

1. Adi Nugroho. 2008.  Pemrograman Java Menggunakan IDE Eclipse, Jakarta :  Andi Publisher.

2. Arhmi, M. 2005. Konsep Dasar Sistem Pakar. Jilid 1. Yogyakarta: Andi.

3.      Irfan Subakti. 2006. Sistem Berbasis Pengetahuan. Surabaya4.      Kusumadewi, S. 2003. Artificial Intelligence: Teknik dan Aplikasinya.

Yogyakarta : Graha Ilmu.5.      Muin, M. 2013. Hubungan Pengetahuan Penyakit Menular Seksual (Pms)

Dengan Tindakan Kebersihan Alat Reproduksi Eksternal Remaja Putri Di Sma Nasional Makassar Tahun 2013. Jurnal Kesehatan Masyarakat.

6.      Safaat H, Nazruddin. 2012. Pemograman Aplikasi Mobile Smartphone dan Tablet PC Berbasis Android. Bandung: Informatika.

Page 6: agus save

7. Yenny, SW. 2013. Kondiloma Akuminata Pada Wanita Hamil: Salah Satu Modalitas Terapi. Jurnal Kesehatan Andalas.

8. URL:  http://www.referensimakalah.com/2012/11/definisi-seks-dan-seksualitas.html, 8 Maret 2014

9. URL:  http://jappy.8k.com/whats_new_1.html, 8 Maret 2014

10.  URL:  http://lestari-ayudiah.blogspot.com/2012/04/sistem-pakar-kerusakan-pc-berbasis.html, 10 Maret 2014