3
Komponen Sistem Setiap Penyelenggaraan Surveilans epidemiologi Penyakit dan masalah kesehatan lainnya terdiri dari beberapa komponen yang menyusun bangunan sistem Surveilans yang terdiri atas komponen sebagai berikut : a. Tujuan yang jelas dan dapat diukur b. Unit Surveilans epidemiologi yang terdiri dari kelompok kerja Surveilans epidemiologi dengan dukungan tenaga profesional. c. Konsep Surveilans epidemiologi sehingga terdapat kejelasan sumber dan cara-cara memperoleh data, cara mengolah data, cara-cara melakukan analisis, sarana penyebaran atau pemanfaatan data dan informasi epidemiologi serta mekanisme kerja Surveilans epidemiologi. d. Dukungan advokasi peraturan perundang-undangan, sarana dan anggaran. e. Pelaksanaan mekanisme kerja Surveilans epidemiologi f. Jejaring Surveilans epidemiologi yang dapat membangun kerjasama dan pertukaran data dan informasi epidemiologi, analisis, dan peningkatan kemampuan Surveilans epidemiologi. g. Indikator kinerja. Penyelenggaraan Surveilans epidemiologi dilakukan melalui jejaring Surveilans epidemiologi anatara unit-unit suirveilens dengan sumber data, antara unit-unit Surveilans

komponen surveilans

  • Upload
    dinirs

  • View
    5

  • Download
    2

Embed Size (px)

DESCRIPTION

kg

Citation preview

Page 1: komponen surveilans

Komponen Sistem

Setiap Penyelenggaraan Surveilans epidemiologi Penyakit dan masalah kesehatan lainnya

terdiri dari beberapa komponen yang menyusun bangunan sistem Surveilans yang terdiri atas

komponen sebagai berikut :

a. Tujuan yang jelas dan dapat diukur

b. Unit Surveilans epidemiologi yang terdiri dari kelompok kerja Surveilans epidemiologi

dengan dukungan tenaga profesional.

c. Konsep Surveilans epidemiologi sehingga terdapat kejelasan sumber dan cara-cara

memperoleh data, cara mengolah data, cara-cara melakukan analisis, sarana penyebaran atau

pemanfaatan data dan informasi epidemiologi serta mekanisme kerja Surveilans

epidemiologi.

d. Dukungan advokasi peraturan perundang-undangan, sarana dan anggaran.

e. Pelaksanaan mekanisme kerja Surveilans epidemiologi

f. Jejaring Surveilans epidemiologi yang dapat membangun kerjasama dan pertukaran data

dan informasi epidemiologi, analisis, dan peningkatan kemampuan Surveilans epidemiologi.

g. Indikator kinerja.

Penyelenggaraan Surveilans epidemiologi dilakukan melalui jejaring Surveilans

epidemiologi anatara unit-unit suirveilens dengan sumber data, antara unit-unit Surveilans

dengan pusat-pusat penelitian dan kajian, program intervensi kesehatan dan unit-unit

survelens lainnya.

6. Sumber Data, Pelaporan dan Penyebaran Data-Informasi

a. Sumber Data

Sumber data Surveilans epidemiologi meliputi :

1) Data kesakitan yang dapat diperoleh dari unit pelayanan kesehatan dan masyarakat.

Page 2: komponen surveilans

2) Data kematian yang dapat diperoleh dari unit pelayanan kesehatan serta laporan dari

kantor pemerintah dan masyarakat.

3) Data demografi yang dapat diperoleh dari unit statistik kependudukan dan masyarakat.

4) Data geografi yang dapat diperoleh dari Unit meteorologi dan Geofisika

5) Data laboratiorium yang dapat diperoleh dari unit pelayanan kesehatan dan masyarakat

6) Data Kondisi lingkungan

7) Laporan wabah

8) Laporan Penyelidikan wabah/KLB

9) Laporan hasil penyelidikan kasus perorangan

10) Studi epidemiologi dan haisl penelitian lainnya

11) Data hewan dan vektor sumber penularan penyakit yang dapat diperoleh dari unit

pelayanan kesehatan dan masyarakat.

12) Laporan kondisi pangan

13) Data dan informasi penting lainnya.

b. Pelaporan

Untuk sumber data menyediakan data yang diperlukan dalam penyelenggaraan

Surveilans epidemiologi termasuk rumah sakit, puskesmas, laboratorium, unit penelitian, unit

program-sektor dan unit statistik lainnya.

c. Penyebaran Data dan Informasi

Data, informasi dan rekomendasi sebagai hasil kegiatan Surveilans epidemiologi disampaikan

kepada pihak-pihak yang dapat melakukan tindakan penanggulangan penyakit atau upaya

peningkatan program kesehatan, pusat-pusat penelitian dan pusat-pusat kajian serta

pertukaran data dalam jejaring Surveilans epidemiologi.