28
ANALISIS STATISTIK PENGARUH NILAI UTS KALKULUS 2 DAN LAMA BELAJAR PERHARI TERHADAP NILAI UAS KALKULUS 2 Untuk memenuhi salah satu tugas besar matakuliah Statistika Industri Disusun oleh : Kelompok 1 Adi Riyanto (1201140035/TI-38-05) Clarisa Presty Pangeran (1102130075/TI-38-05) Daifil Marda Tisa (1102134407/TI-38-05) Hardi Kusupriadi(1201140005/TI-38-05) Ikhan Nanda(1201140025/TI-38-05) Ilham Firmansyah(1201140015/TI-38-05) M.Irfan Kusuma(1102130229/TI-38-05) Reyhan Rhesa Dewana (1102130106/ TI-38-05) Fakultas Rekayasa Industri Telkom University 2015

Tugas Besar Statistika Industri

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Pengaruh Nilai UTS Kalkulus 2 terhadap Nilai UAS Kalkulus 2

Citation preview

ANALISIS STATISTIK

PENGARUH NILAI UTS KALKULUS 2 DAN LAMA BELAJAR PERHARI

TERHADAP NILAI UAS KALKULUS 2

Untuk memenuhi salah satu tugas besar matakuliah Statistika Industri

Disusun oleh :

Kelompok 1

Adi Riyanto (1201140035/TI-38-05)

Clarisa Presty Pangeran (1102130075/TI-38-05)

Daifil Marda Tisa (1102134407/TI-38-05)

Hardi Kusupriadi(1201140005/TI-38-05)

Ikhan Nanda(1201140025/TI-38-05)

Ilham Firmansyah(1201140015/TI-38-05)

M.Irfan Kusuma(1102130229/TI-38-05)

Reyhan Rhesa Dewana (1102130106/ TI-38-05)

Fakultas Rekayasa Industri

Telkom University

2015

i

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb.

Alhamdulillah, puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah

memberikan anugerah dan karunia-Nya, serta salam dan salawat kepada Rasulullah SAW

sehingga kami dapat menyelesaikan Tugas Besar Analisis Statistik tentang Pengaruh Nilai

UTS kalkulus 2 dan Lama Belajar Perhari Terhadap Nilai UAS Kalkulus 2 dengan lancar.

Berdasar ini, kami berharap dapat menyumbangkan sesuatu yang dapat bermanfaat untuk

kemudian diaplikasikan khususnya dalam bidang statistika industri.

Laporan ini ditulis untuk memenuhi salah satu tugas besar mata kuliah Statistika

Industri yang telah dilaksanakan dari awal perkuliahan semester ganjil ini. Terimakasih kita

ucapkan terkhusus kepada Bapak Agus Alex Yanuar,ST.,MT yang telah memberikan ilmu

dan membimbing kita sampai akhir semester ini. Semoga ilmu yang dibeikan oleh Bapak

sangat bermanfaat bagi kami.

Dengan segala kerendahan, kami menyadari bahwa penyusunan Laporan Tugas Besar

ini masih banyak kekurangannya sehingga jauh dari sempurna. Oleh karena itu kami

memohon maaf apabila terjadi kesalahan baik dalam hal penulisan maupun penyampaian.

Kami berharap semoga laporan ini dapat bermanfaat dan dapat menambah ilmu

pengetahuan serta dapat diaplikasikan secara nyata dalam kehidupan sehari-hari dan

khususnya dalam dibidang industri.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Bandung, 09 Desember 2015

Penulis

ii

PROFIL KELOMPOK

1. Ketua Kelompok

Nama : Ilham Firmansyah

Nim : 1201140015

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/tanggal lahir : Cilegon, 20 maret 1996

Agama : Islam

Nomor Hp : 087883334183

Email : [email protected]

2. Anggota Kelompok

Nama : Adi Riyanto

Nim : 1201140035

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/tanggal lahir : Klaten, 27 Maret 1997

Agama : Islam

Nomor Hp : 081224641215

Email : [email protected]

3. Anggota Kelompok

Nama : Clarisa Presty Pangeran

Nim : 1102130075

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : Perempuan

Tempat/tanggal lahir : Bukittinggi, 15 Maret 1995

Agama : Islam

Nomor Hp : 081374078998

Email : [email protected]

4. Anggota Kelompok

Nama : Daifil Marda Tisa

Nim : 1102134407

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : Perempuan

Tempat/tanggal lahir : Padang, 09April 1995

Agama : Islam

Nomor Hp : 081270519505

Email : [email protected]

iii

5. Anggota Kelompok

Nama : Ikhan Nanda Rmadhan

Nim : 1201140025

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/tanggal lahir : Bandung, 17 Febuari 1996

Agama : Islam

Nomor Hp : 085721368429

Email : [email protected]

6. Anggota Kelompok

Nama : Muhammad Irfan Kusuma

Nim : 1102130229

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/tanggal lahir : Jakarta, 12 November 1995

Agama : Islam

Nomor Hp : 087889128011

Email : [email protected]

7. Anggota Kelompok

Nama : Reyhan Rhesa Dewana

Nim : 1102130106

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : laki-laki

Tempat/tanggal lahir : Banjarbaru, 08 Agustus 1995

Agama : Islam

Nomor Hp : 081251805442

Email : [email protected]

8. Anggota Kelompok

Nama : Hardiyanto Kusupriadi

Nim : 120114000

Jurusan : S1 Teknik Industri

Jenis Kelamin : laki-laki

Tempat/tanggal lahir : Semarang, 21 April 1996

Agama : Islam

Nomor Hp : 085691834699

Email : [email protected]

iv

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................................. i

PROFIL KELOMPOK ............................................................................................................... ii

DAFTAR ISI ............................................................................................................................. iv

BAB 1 PENDAHULUAN .......................................................................................................... 1

1. 1 Latar Belakang ................................................................................................................. 1

1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................................. 2

1.3 Tujuan pengujian .............................................................................................................. 3

BAB 2 LANDASA TEORI ........................................................................................................ 4

2.1 Korelasi ............................................................................................................................. 4

2.1.1 Korelasi dan Linieritas ............................................................................................... 5

2.1.2 Koefesien Korelasi ..................................................................................................... 5

2.2 Regresi linier ..................................................................................................................... 6

2.3 Uji Two Way Anova ........................................................................................................ 7

2.3.1 Uji ANOVA (Analysis of Variance) .......................................................................... 7

BAB 3 PROSES PENGUJIAN .................................................................................................. 8

3.1 Pengambilan Sampel ......................................................................................................... 8

3.2 Uji kenormalan data .......................................................................................................... 9

3.3 Uji Pengaruh 3 Variabel ................................................................................................. 10

3.4 Variabel masuk dan keluar ............................................................................................. 12

3.5 Prediksi Lama Belajar, Nilai UTS Kalkulus 2 dengan Nilai UAS Kalkulus 2 dan

Menentukan Model Regresi .................................................................................................. 12

3.6 Anova .............................................................................................................................. 13

3.7 Koefisien ......................................................................................................................... 14

3.8 Statistik residual .............................................................................................................. 15

3.9 Two Way Anova ............................................................................................................. 16

3.9.1 Statistik deskriptiv .................................................................................................... 17

3.9.2 Levene's Test of Equality of Error Variancesa ......................................................... 18

3.9.3 Tabel di bawah ini menunjukkan hasil dari uji Two Way Anova : ........................... 18

3.9.5 Diagram plot ............................................................................................................. 19

BAB 4 KESIMPULAN ............................................................................................................ 21

4.1 Kesimpulan ..................................................................................................................... 21

4.2 Saran ............................................................................................................................... 21

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................... 22

v

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1. 1 Latar Belakang

Mahasiswa baru Telkom University akan mendapatkan program TPB (Tahun

Pembelajaran Bersama). TPB ini merupakan langkah awal dalam menjalankan perkuliahan.

Pada tahap TPB ini mahasiswa dibawah pengawasan PPDU (Program Perkuliahan Dasar dan

Umum). Dalam tahun pertama PPDU bertugas mengawasi dan melaksanakan TPB serta

memberikan kelulusan bagi mahasiswa tingkat pertama.

Mahasiswa tingkat pertama atau Mahasiswa baru harus memenuhi syarat-syarat kelulusan

disetiap mata kuliah yang disajikan agar dapat dinyatakan lulus TPB, adapun ketentuan yang

harus dipenuhi antara lain :

1. Sudah mengambil mata kuliah paket pada tingkat 1 (Semester 1 dan Semester 2)

2. Mata kuliah yang diambil lulus semua pada tingkat 1 (tidak ada nilai E)

3. Pada tingkat 1 IPK harus ˃ 2.0 atau sama dengan 2.0

Jika ketentuan diatas tidak dapat dipenuhi oleh mahasiswa pada tahun pertama, PPDU

memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengulangnya pada tahun kedua, jika

ingin mengulang mata kuliah maka harus disesuaikan misalnya mau mengulang mata kuliah

disemester ganjil maka mengulangnya di semester ganjil juga. Jika mata kuliah yang di ulang

tidak dapat dipenuhi juga maka mahasiswa tersebut dapat diberikan sanksi yaitu Drop Out

(DO). Oleh karena itu dosen-dosen yang mengajar matakuliah TPB dan mahasiswa harus

saling berkontribusi untuk mencapai ketentuan-ketentuan yang harus dicapai pada tingkat

pertama di Telkom University.

Dan akhirnya pada tingkat 1 ini banyak sekali mahasiswa yang tidak lulus Kalkulus

1,kalkulus 2,Fisika 1 dan Fisika 2 dengan memiliki rata-rata nilai D atau E.

2

Gambar 1. 1 Grafik Ketidaklulusan Mahasiswa 2014

Berdasarkan data yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa mahasiswa banyak

mengulang mata kuliah kalkulus. Oleh karena itu kami akan meneliti hubungan antara lama

waktu belajar perhari dan nilai UTS kalkulus 2 terhadap nilai UAS Kalkulus 2 mahasiswa

Teknik Industri 2014 di Telkom University untuk menunjukan hubungan (korelasi) antara

kejadian yang satu dengan kejadian lainnya. Kejadian itu dapat dinyatakan dengan perubahan

nilai variable. = lama waktu belajar perhari, maka perbedaan waktu belajar perhari setiap

mahasiswa dapat dinyatakan dengan perubahan nilai . = nilai UTS kalkulus 2, maka

perbedaan nilai UTS kalkulus 2 setiap mahasiswa dapat dinyatakan dengan perubahan nilai

. Sedangkan Y = Variabel nilai UAS maka besar kecilnya nilai UAS Kalkulus 2 dapat

dinyatakan dengan perubahan nilai Y, dengan demikian hubungan antara 2 kejadian dapat

dinyatakan dengan hubungan 2 variabel.

1.2 Rumusan Masalah

Dalam penelitian ini, kami merumuskan beberapa masalah yaitu :

1. Apakah terdapat pengaruh antara nilai UTS Kalkulus 2 dengan nilai UAS Kalkulus 2

pada mahasiswa Teknik Industri 2014 di Telkom University?

2. Seberapa besarkah hubungan tersebut?

3. Bagaimana prediksi dari hubungan nilai UTS Kalkulus 2 dengan nilai UAS Kalkulus 2

dan lama waktu belajar perhari mahasiswa?

0%

5%

10%

15%

20%

25%

Ge

lad

i

Bah

asa

Ind

on

esia

KP

ST

Kim

ia

Aga

ma

KW

N

Alg

ori

tma

dan

AP

K

Pro

bst

at

Pen

glin

g

Pen

gen

alan

dan

ALI

N

Mat

dis

Logm

at

Kal

kulu

s

Bah

asa

Ingg

ris

1

Bah

asa

Ingg

ris

2

Bah

asa

Ingg

ris

3

Fisi

ka 2

Fisi

ka 1

Var

kom

Mahasiswa 2014

3

1.3 Tujuan pengujian

Tujuan dari pengujian ini, yaitu untuk menentukan pengaruh antara nilai UTS kalkulus

2 dan lama belajar perhari terhadap nilai UAS kalkulus 2, dan menentukan seberapa besar

hubungan. Selain daripada itu pada pengujian data sampel kali ini, bertujuan untuk

memprediksi hubungan tersebut dan menentukan model regresinya.

4

BAB 2

LANDASAN TEORI

2.1 Korelasi

Korelasi adalah salah satu analisis dalam statistik yang dipakai untuk mencari

hubungan antara dua variabel yang bersifat kuantitatif. Analisis korelasi merupakan studi

pembahasan mengenai derajat hubungan atau derajat asosiasi antara dua variabel, misalnya

variabel X dan variabel Y. Adapun pengertian korelasi yang lebih spesifik, yaitu

mengisyaratkan hubungan yang bersifat substantif numerik (angka/bilangan). Dari definisi ini,

sekaligus memperlihatkan bahwa tujuan dari analisis korelasi adalah untuk

melihat/menentukan seberapa erat hubungan antara dua variabel.

Misalnya, dalam suatu penelitian, seorang peneliti berusaha mengungkapkan

hubungan antara beberapa besaran (variabel). Variabel X dan Y dinyatakan memiliki korelasi

jika X dan Y memiliki perubahan variasi yang satu sama lain berhubungan, artinya jika

variabel X berubah, variabel Y pun berubah. Jika variabel X merupakan sebuah variabel yang

bersifat menerangkan tingkah laku variabel Y, variabel X disebut variabel bebas (independent

variable). Jika tingkah laku variabel Y diterangkan variabel X, variabel Y disebut variabel

tidak bebas (dependet variable). Variabel bebas disebut juga penyebab, sedangkan variabel

tidak bebas disebut akibat.

Korelasi bermanfaat untuk mengukur kekuatan hubungan antara dua variabel (kadang

lebih dari dua variabel) dengan skala-skala tertentu, misalnya Pearson data harus berskala

interval atau rasio : Spearman dan Kendal menggunakan skala ordinal, Chi

Square menggunakan data nominal. Kuat lemah hubungan diukur diantara jarak (range) 0

sampai dengan 1. Korelasi mempunyai kemungkinan pengujian hipotesis dua arah (two

tailed). Korelasi searah jika nilai koefesien korelasi diketemukan positif; sebaliknya jika nilai

koefesien korelasi negatif, korelasi disebut tidak searah. Yang dimaksud dengan koefesien

korelasi ialah suatu pengukuran statistik kovariasi atau asosiasi antara dua variabel. Jika

koefesien korelasi diketemukan tidak sama dengan nol (0), maka terdapat ketergantungan

antara dua variabel tersebut. Jika koefesien korelasi diketemukan +1. maka hubungan

tersebut disebut sebagai korelasi sempurna atau hubungan linear sempurna dengan

kemiringan (slope) positif.

Jika koefesien korelasi diketemukan -1. maka hubungan tersebut disebut sebagai

korelasi sempurna atau hubungan linear sempurna dengan kemiringan (slope) negatif.

5

Dalam korelasi sempurna tidak diperlukan lagi pengujian hipotesis, karena kedua

variabel mempunyai hubungan linear yang sempurna. Artinya variabel X mempengaruhi

variabel Y secara sempurna. Jika korelasi sama dengan nol (0), maka tidak terdapat hubungan

antara kedua variabel tersebut.

Dalam korelasi sebenarnya tidak dikenal istilah variabel bebas dan variabel

tergantung. Biasanya dalam penghitungan digunakan simbol X untuk variabel pertama dan Y

untuk variabel kedua. Dalam contoh hubungan antara variabel remunerasi dengan kepuasan

kerja, maka variabel remunerasi merupakan variabel X dan kepuasan kerja merupakan

variabel Y.

Dalam praktinya kadang data yang digunakan akan menghasilkan korelasi tinggi tetapi

hubungan tidak linier; atau sebaliknya korelasi rendah tetapi hubungan linier. Dengan

demikian agar linieritas hubungan dipenuhi, maka data yang digunakan harus mempunyai

distribusi normal. Dengan kata lain, koefesien korelasi hanya merupakan statistik ringkasan

sehingga tidak dapat digunakan sebagai sarana untuk memeriksa data secara individual.

2.1.1 Korelasi dan Linieritas

Terdapat hubungan erat antara pengertian korelasi dan linieritas. Korelasi Pearson,

misalnya, menunjukkan adanya kekuatan hubungan linier dalam dua variabel. Sekalipun

demikian jika asumsi normalitas salah maka nilai korelasi tidak akan memadai untuk

membuktikan adanya hubungan linieritas. Linieritas artinya asumsi adanya hubungan dalam

bentuk garis lurus antara variabel. Linearitas antara dua variabel dapat dinilai melalui

observasi scatterplots bivariat. Jika kedua variabel berdistribusi normal dan behubungan

secara linier, maka scatterplot berbentuk oval; jika tidak berdistribusi normal scatterplot tidak

berbentuk oval.

Uji linearitas bertujuan untuk mengetahui apakah dua variabel mempunyai hubungan

yang linear atau tidak secara signifikan. Uji ini biasanya digunakan sebagai prasyarat dalam

analisis korelasi atau regresi linear.

2.1.2 Koefesien Korelasi

Koefesien korelasi ialah pengukuran statistik kovarian atau asosiasi antara dua

variabel. Besarnya koefesien korelasi berkisar antara +1 s/d -1. Koefesien korelasi

menunjukkan kekuatan (strength) hubungan linear dan arah hubungan dua variabel acak. Jika

koefesien korelasi positif, maka kedua variabel mempunyai hubungan searah. Artinya jika

nilai variabel X tinggi, maka nilai variabel Y akan tinggi pula. Sebaliknya, jika koefesien

korelasi negatif, maka kedua variabel mempunyai hubungan terbalik. Artinya jika nilai

6

variabel X tinggi, maka nilai variabel Y akan menjadi rendah (dan sebaliknya). Untuk

memudahkan melakukan interpretasi mengenai kekuatan hubungan antara dua variabel

penulis memberikan kriteria sebagai berikut (Sarwono:2006) :

0 : Tidak ada korelasi antara dua variabel

>0 – 0,25: Korelasi sangat lemah

>0,25 – 0,5: Korelasi cukup

>0,5 – 0,75: Korelasi kuat

>0,75 – 0,99: Korelasi sangat kuat

1: Korelasi sempurna

2.2 Regresi linier

Bila terdapat suatu data yang terdiri atas dua atau lebih variabel, adalah sewajarnya

untuk mempelajari cara bagaimana variabel-variabel itu saling berhubungan dan saling

mempengaruhi satu sama lain. Hubungan yang didapat pada umumnya dinyatakan dalam

bentuk persamaan matematik yang menyatakan hubungan fungsional antara variabel-variabel.

Studi yang menyangkut masalah ini dikenal dengan analisis regresi.

Analisis regresi bertujuan untuk, pertama, mengestimasi atau menduga suatu hubungan antara

variabel – variabel ekonomi, misalnya Y = f(x). Kedua, melakukan peramalan atau prediksi

nilai variabel terikat (tidak bebas) atau dependent variable berdasarkan nilai variabel terkait

(variabel independen/bebas). Penetuan variabel mana yang bebas dan mana yang terkait

dalam beberapa hal tidak mudah dilaksanakan. Studi yang cermat, diskusi yang seksama

(dengan para pakar), berbagai pertimbangan, kewajaran masalah yang dihadapi dan

pengalaman akan membantu memudahkan penetuan kedua variabel tersebut.

Untuk menentukan persamaan hubungan antarvariabel, langkah-langkahnya sebagai berikut :

1. Mengumpulkan data dari variabel yang dibutuhkan misalnya X sebagai variable bebas dan

Y sebagai variabel tidak bebas.

2. Menggambarkan titik-titik pasangan (x,y) dalam sebuah sistem koordinat bidang. Hasil dari

gambar itu disebut Scatter Diagram (Diagram Pencar/Tebaran) dimana dapat dibayangkan

bentuk kurva halus yang sesuai dengan data. Kegunaan dari diagram pencar adalah membantu

menunjukkan apakah terdapat hubungan yang bermanfaat antara dua variabel dan membantu

menetapkan tipe persamaan yang menunjukkan hubungan antara kedua variabel tersebut.

3. Menentukan persamaan garis regresi dengan mencari nilai-nilai koefisien regresi dan

koefisien korelasi.

7

2.3 Uji Two Way Anova

2.3.1 Uji ANOVA (Analysis of Variance)

Two-Way Anova disebut juga dengan Anova 2 Arah atau Analisis Varian 2 Faktor.

ANOVA dua arah membandingkan perbedaan rata-rata antara kelompok yang telah dibagi

pada dua variabel independen (disebut faktor). Anda perlu memiliki dua variabel independen

berskala data kategorik dan satu variabel terikat berskala data kuantitatif/numerik (interval

atau rasio).

Sebelum melakukan analisis menggunakan uji Anova pastikan syarat-syarat tersebut

terpenuhi, jika tidak terpenuhi maka dapat digunakan Uji kruskal Wallis.Untuk hipotesis

awal dan tandingan dari uji ini biasanya digunakan : = = … = dan : satu atau

lebih dari mean populasi tidak sama dengan lainnya. Uji Anova dapat dibagi menjadi 2 jenis

berdasarkan jumlah variable yang diamati, yaitu one way Anova dan two way Anova. Two

way Anova digunakan dalam mengamati dua buah variable. Langkah-langkah pengujiannya

yaitu :

1. Menentukan hipotesis awal dan tandingannya yaitu : = = … = dan :

satu atau lebih dari mean populasi tidak sama dengan lainnya.

2. Cari nilai rataan, SST (Sum of Square Total), SSTR (Sum of Square Treatment),

SSBL (Sum of Square Block),SSE (Sum of Square Error), DoF (Degree of Freedom),

MSTR (Mean Square treatment), MSBL (Mean Square Block), dan Fhitung. Nilai

DoF : SST = n total – 1 , SSTR = k – 1 , SSBL = n-1 , SSE = (k-1)*(n-1). Nilai MSTR

=

, MSBL =

dan MSE =

.

3. Nilai yang telah didapat di atas dapat dimasukkan ke dalam tabel Anova.

4. Bandingkan hasil dan lalu beri kesimpulan dengan aturan bila >

maka ditolak begitupun sebaliknya.

8

BAB 3

PROSES PENGUJIAN

3.1 Pengambilan Sampel

Sampel diambil dengan cara melakukan wawancara terhadap 35 responden

Sampel Data Sampel Responden Variabel 1 Variabel 2

No. Nilai UAS Kalkulus 2 Lama waktu belajar/hari Nilai UTS Kalkulus 2

1 90 2 89

2 50 1 60

3 76 1 80

4 95 2 99

5 80 1 70

6 45 2 40

7 90 1 78

8 50 2 75

9 98 4 78

10 98 4 78

11 73 1 37

12 86 1 75

13 78 4 70

14 82 1 80

15 34 1 30

16 98 2 35

17 98 1 93

18 72 0 60

19 8 2 8

20 60 0 60

21 70 5 46

22 80 0 80

23 20 0 7

24 80 1 80

25 70 3 90

26 65 0 45

27 70 3 50

28 100 0 100

29 35 1 20

30 81 1 91

31 81 1 91

32 100 2 67

33 67 0 53

34 63 1 100

35 9 0 12

9

3.2 Uji kenormalan data

Pada Normal P-P Plot prinsipnya normalitas dapat dideteksi dengan melihat penyebaran data

(titik) pada sumbu diagonal grafik atau dengan melihat histogram dari residualnya. Dasar

pengambilan keputusan:

a. Jika data menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal atau grafik

histogramnya menunjukkan pola distribusi normal, maka model regresi memenuhi asumsi

normalitas.

b. Jika data menyebar jauh garis diagonal dan/atau tidak mengikuti arah garis diagonal atau

grafik histogram tidak menunjukkan pola distribusi normal, maka model regresi tidak

memenuhi asumsi normalitas (Ghozali 2007:110-112).

Dari analisis kurva dapat dilihat bahwa data menyebar di sekitar diagram dan mengikuti

model regresi sehingga dapat disimpulkan bahwa data yang diolah merupakan data yang

berdistribusi normal sehingga uji normalitas terpenuhi.

10

3.3 Uji Pengaruh 3 Variabel

Untuk mencari apakah terdapat pengaruh antara nilai uas kalkulus mahasiswa dengan

lama waktu belajar perhari dan nilai uts kalkulus 2, maka kita dapat menggunakan

software SPSS, kemudian didapatlah output seperti dibawah ini :

Dari output tersebut dapat dilihat rata-rata nilai uas kalkulus 2 dari 35

mahasiswa adalah 70,06 dengan standar deviasi 25,211 sedangkan rata-rata lama

belajar perhari adalah 1,46 dengan standar deviasi 1,314. Rata-rata nilai uts kalkulus 2

adalah 63,63 dengan standar deviasi 26,966.

Korelasi

Analisis hasil output :

1. Pada pearson correlation terdapat tanda +/- yang menunjukan arah korelasi serta kuat

tidaknya korelasi. Dari output yang kita peroleh, Korelasi antara nilai uas kalkulus 2

dengan lama belajar perhari, didapat angka +0,243 (tanda “+” disertakan karena tidak ada

tanda “-“ pada output, jadi otomatis positif). Korelasi antara nilai uas kalkulus 2 dengan

11

nilai uts kalkulus 2, didapat angka +0.763 (tanda “+” disertakan karena tidak ada tanda “-

” pada output, jadi otomatis positif). Hal ini berarti :

Arah korelasi positif, artinya semakin tinggi tingkat lama belajar mahasiswa dan

nilai uts kalkulus 2 mahasiswa, maka nilai uas kalkulus 2 cenderung semakin

besar. Demikian pula sebaliknya.

Besaran korelasi (0,243) yang < 0,5, berarti tingkat lama belajar mahasiswa

dengan nilai uas kalkulus 2 tidak berkorelasi. Besaran korelasi (0,763) yang > 0,5,

berarti tingkat nilai uts kalkulus 2 mahasiswa dengan nilai uas kalkulus 2

berkorelasi sangat kuat.

dapat dilihat pula tanda ** yang menunjukan adanya korelasi.

2. Signifikansi Hasil Korelasi (lihat Sig. (2-tailed))

Bila kita hendak merumuskan hipotesis bahwa antara dua variabel, yaitu tingkat nilai uts

kalkulus 2 mahasiswa dengan nilai uas kalkulus 2 memiliki hubungan (korelasi), maka

secara statistik dapat dinyatakan seperti berikut:

: tidak ada hubungan antara nilai uas kalkulus 2 dengan nilai uts kalkulus 2

: ada hubungan antara nilai uas kalkulus 2 dengan nilai uts kalkulus 2

Maka bila kita ingin menguji hipotesis ini, kita misalnya dapat menguji dengan

melakukan uji dua sisi. Dasar pengambilan keputusannya adalah dengan dasar probabilitas

sebagai berikut:

Jika probabilitas ≥ 0,05 maka Ho diterima

Jika probabilitas < 0,05 maka Ho ditolak

Keputusan pada contoh kasus yang kita miliki pada keterangan Sig. (2-tailed) diperoleh

angka probailitasnya 0,763 maka kedua variabel tersebut memang SECARA NYATA

berkorelasi.

3. Jumlah Data yang Berkorelasi

Dapat dilihat dari dari nilai N, karena tidak ada data yang hilang, maka data yang diproses

adalah tetap 35.

12

3.4 Variabel masuk dan keluar

Dari tabel berikut menunjukan variabel yang dimasukan adalah nilai uts kalkulus 2

dan lama belajar, sedangkan variabel yang dikeluarkan tidak ada (Variables Removed tidak

ada)

3.5 Prediksi Lama Belajar, Nilai UTS Kalkulus 2 dengan Nilai UAS Kalkulus 2 dan

Menentukan Model Regresi

Untuk memprediksi besar Variabel Terikat (Dependent Variable) dengan

menggunakan data Variabel Bebas (Independent Variable) yang sudah diketahui

besarnya, maka kita dapat menggunakan regresi pada software SPSS.

Hasil dari output tersebut ialah :

Bagian ini menggambarkan derajat keeratan hubungan antar variable :

Angka R sebesar menunjukkan bahwa regresi/hubungan antara nilai uts kalkulus 2

dan variabel dependen-nya adalah kuat (karena besarnya > 0,5).

Angka R Square atau Koefisien Determinasi adalah 0.611 berasal dari 0,782 x 0,782. Ini

artinya bahwa 0,611 atau 61,1% variasi dari uts kalkulus 2 dan lama belajar perhari dapat

dijelaskan oleh variasi dari variabel dependen, yaitu nilai uas kalkulus 2. Sedangkan

sisanya (100-61,1 = 38,9) atau 38,9% dijelaskan oleh sebab-sebab yang lain.

Std. Error of the Estimate yang nilainya 16,213 menggambarkan tingkat ketepatan

prediksi regresi, dimana semakin kecil angkanya maka semakin baik prediksinya.

13

3.6 Anova

Hipotesis :

: = = 0

:minimal satu dari dua variabel tidak sama dengan 0

Pengambilan keputusan :

Jika F hitung T tabel atau probabilitas 0,05 maka Ho diterima

Jika F hitung > T tabel atau probabilitas < 0,05 maka Ho ditolak

Dari tabel diatas dapat dilihat nilai F hitung yaitu 25,105, sedangkan nilai derajat kebebasan

untuk = 2 dan = 32, sehingga diperoleh nilai F tabel yaitu 4,74. Karena F hitung

(25,105) > F tabel (4,74) maka ditolak.

Berdasarkan nilai Signifikan, terlihat pada kolom sig yaitu 0,000 itu berarti probabilitas 0,000

kurang dari 0,05 maka Ho ditolak.

Kesimpulan:

ada koefisien yang tidak nol atau koefisien berarti, maka model regresi dapat dipakai untuk

memprediksi nilai uas kalkulus 2. Bagian ini menggambarkan tingkat signifikansi. Dari uji

ANOVA atau F-test, didapat F-hitung 25,105 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000.

Karena probabilitas (tingkat signifikansi) ini lebih kecil daripada 0,05 maka model regresi ini

bisa dipakai untuk memprediksi tingkat nilai uts kalkulus dan lama belajar perharinya pula.

Dengan kata lain, tingkat uts kalkulus 2 mahasiswa dan lama belajar perharinya berpengaruh

terhadap tingkat nilai uas kalkulus mahasiswa.

14

3.7 Koefisien

Hipotesis:

: minimal satu dari dua variabel sama dengan 0

: minimal satu dari dua variabel tidak sama dengan 0

Pengambilan keputusan:

Jika F hitung T tabel atau probabilitas 0,05 maka Ho diterima

Jika F hitung > T tabel atau probabilitas < 0,05 maka Ho ditolak

*Constant: Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa nilai T hitung untuk Constant

yaitu 2,784, pada T tabel dengan db 32 dan taraf signifikan 0,05 diperoleh 1,010, karena T

hitung > T tabel maka ditolak. sedangkan sig pada tabel sig. adalah 0,009 yang berarti

probabilitas 0,009 karena probabilitas kurang dari 0,05 maka ditolak.

**lama belajar : Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa nilai T hitung untuk lama

belajar yaitu 1,525, pada T tabel dengan db 32 dan taraf signifikan 0,05 diperoleh 1,010,

karena T hitung < T tabel maka diterima. sedangkan sig pada tabel B adalah 0,137 yang

berarti probabilitas 0,137, karena probabilitas lebih dari 0,05 maka ditolak Artinya B berarti.

***nilai uts kalkulus 2 : Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa nilai T hitung untuk

nilai uts kalkulus 2 yaitu 6,733, pada T tabel dengan db 32 dan taraf signifikan 0,05

diperoleh 1,010, karena T hitung > T tabel maka ditolak. Sedangkan sig pada tabel B

adalah 0,000 yang berarti probabilitas 0,000, karena probabilitas kurang dari 0,05 maka

diterima. Artinya B tidak berarti.

15

Berdasarkan analisis diatas maka dapat dibuat model regresi dugaannya yaitu:

Y = 20,932 + 0,698 nilai uts kalkulus 2

Y = a + bX1 + cX2

Keterangan:

Y = Variabel dependen

X = Variabel independen

a, b, c = konstanta-konstanta regresi

Konstanta sebesar 20,932 menyatakan bahwa jika mahasiswa tidak mengikuti uts kalkulus

2, maka nilai uas kalkulus 2 nya 20,932.

Koefisien regresi 0,698 menunjukkan bahwa setiap nilai uts kalkulus mahasiswa

bertambah +1 kali, maka nilai uas kalkulus 2 nya akan bertambah menjadi 0,698.

3.8 Statistik residual

Dari tabel diatas merupakan ringkasan yang meliputi nilai minimum dan maksimum,

mean dan standar deviasi dari predicted value (nilai yang diprediksi) dan statistic residual.

16

3.9 Two Way Anova

Setelah, melakukan uji regresi linier berganda, kami akan mengolah data dengan

menggunakan Two Way Anova. data sampel ditampilkan sebagai berikut :

Sampel Data Sampel Responden Variabel 1 Variabel 2

No. Gender Lama waktu belajar/hari Nilai UAS Kalkulus 2

1 1 2 90

2 1 1 50

3 1 1 76

4 1 2 95

5 1 1 80

6 1 2 45

7 1 1 90

8 2 2 50

9 1 4 98

10 1 4 98

11 1 1 73

12 2 1 86

13 2 4 78

14 2 1 82

15 1 1 34

16 2 2 98

17 1 1 98

18 2 0 72

19 2 2 8

20 2 0 60

21 2 5 70

22 1 0 80

23 1 0 20

24 1 1 80

25 2 3 70

26 2 0 65

27 1 3 70

28 1 0 100

29 2 1 35

30 2 1 81

31 2 1 81

32 1 2 100

33 2 0 67

34 2 1 63

35 2 0 9

17

Hasil output :

3.9.1 Statistik deskriptiv

18

Dari tabel di atas, kita bisa menilai rata-rata nilai uas kalkulus 2 berdasarkan gender

dan lama belajar. sebagai contoh: nilai uas kalkulus pria dengan lama waktu belajar 1

jam/hari sebesar 72,63 sedangkan nilai uas kalkulus 2 wanita dengan lama waktu belajar 1

jam/hari sebesar 71,33 dan begitu seterusnya.

3.9.2 Levene's Test of Equality of Error Variances

Di atas menunjukkan nilai (Signifikansi) Sig. 0,247 di mana > 0,05 sehingga bisa dikatakan

varian antar group berbeda secara signifikan.

3.9.3 Tabel di bawah ini menunjukkan hasil dari uji Two Way Anova :

Dari tabel di atas, kita mendapatkan nilai-nilai penting yang bisa disimpulkan sebagai berikut:

19

1. Corrected Model: Pengaruh Semua Variabel independen (Gender, lama waktu belajar

dan Interaksi gender dengan lama waktu belajar atau "Gender*LamaBelajar") secara

bersama-sama terhadap variabel dependen (nilai uas kalkulus 2). Apabila Signifikansi

(Sig.) > 0,05 ( ) = Tidak Signifikan.

2. Intercept: Nilai perubahan variabel dependen tanpa perlu dipengaruhi keberadaan

variabel independen, artinya tanpa ada pengaruh variabel independen, variabel

dependen dapat berubah nilainya. Apabila Signifikansi (Sig.) < 0,05 ( ) =

Signifikan. Di atas 0,000 berarti intercept signifikan.

3. Gender: Pengaruh gender terhadap nilai uas kalkulus 2 di dalam model. Apabila

Signifikansi (Sig.) > 0,05 ( ) = tidak signifikan.

4. Lama waktu belajar : Pengaruh lama waktu belajar terhadap nilai uas kalkulus 2 di

dalam model. Apabila Signifikansi (Sig.) > 0,05 ( ) = tidak signifikan.

5. Gender*Lama waktu belajar : Pengaruh Gender*lama waktu belajar terhadap nilai

uas kalkulus 2 di dalam model. Apabila Signifikansi (Sig.) > 0,05 ( ) = tidak

signifikan.

6. Error: Nilai Error model, semakin kecil maka model semakin baik.

7. R Squared: Nilai determinasi berganda semua variabel independen dengan dependen.

Contoh di atas 0.209

3.9.5 Diagram plot

Diagram Plot di bawah ini berguna untuk menilai apakah ada interaksi efek antar

variabel. Namun diagram ini tidak bisa dijadikan bahan acuan yang valid. Tetapi hanya

sekedar memberikan gambaran saja. Apabila garis-garis tidak menunjukkan kesejajaran,

maka dicurigai ada efek interaksi.

20

Diagram di atas menunjukkan ada ketidak sejajaran garis, maka dicurigai ada efek

interaksi

21

BAB 4

KESIMPULAN

4.1 Kesimpulan

Berdasarkan pengujian data sampel yang kami lakukan ,diperoleh hasil berupa :

Hubungan dari nilai uts kalkulus 2 dan nilai uas kalkulus 2 yaitu berkolerasi sangat

kuat. Sedangkan hubungan lama waktu belajar mahasiswa perharinya tidak

berkolerasi.

Berdasarkan data yang kita olah, model regresi ini bisa dipakai untuk memprediksi

nilai uts kalkulus 2 mahasiswa. Dengan kata lain, nilai uts kalkulus mahasiswa

berpengaruh terhadap nilai uas kalkulus 2 mahasiswa tersebut.

Persamaan regresi linier yang didapat, yaitu : Y = 20,932 + 0,698.

4.2 Saran

Dalam perhitungan pengujian menggunakan korelasi tidak memerlukan varibel terikat

dan bebas, sedangkan untuk pengujian menggunakan regresi disarankan terlebih dahulu

menentukan variable terikat dan varibel bebasnya dengan benar.

22

DAFTAR PUSTAKA

http://www.statistikian.com/2012/11/two-way-anova-dalam-spss.html

https://samianstats.files.wordpress.com/2008/10/korelasional-spss1.pdf

http://www.spssindonesia.com/2014/02/analisis-korelasi-dengan-spss.html

http://www.statistikian.com/2013/06/normalitas-pada-regresi-linear-berganda.html

http://www.statistikian.com/2012/08/regresi-linear-sederhana-dengan-spss.html

http://www.spssindonesia.com/2014/02/analisis-korelasi-dengan-spss.html#

http://melihatdunia-acakadut.blogspot.co.id/2012/06/uji-normalitas-data-menggunakan-

spss.html

https://eriskusnadi.wordpress.com/2009/12/12/analisis-regresi-dengan-spss/

http://rumushitung.com/2013/01/23/tabel-t-dan-cara-menggunakannya/

http://www.jonathansarwono.info/korelasi/korelasi.htm